PROPOSAL KERAJINAN TANGAN

20
LAPORAN KERAJINAN TANGAN “Bross Cantik Dari Kain Perca” Dosen Pengampu : Iswono, S.K.M., M.Kes Disusun Oleh : Icha Saputri Risniarti Nim. : 20131320246 POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PONTIANAK JURUSAN KESEHATAN LINGKUNGAN 0

Transcript of PROPOSAL KERAJINAN TANGAN

LAPORAN KERAJINAN TANGAN

“Bross Cantik Dari Kain Perca”

Dosen Pengampu : Iswono, S.K.M., M.Kes

Disusun Oleh :

Icha Saputri Risniarti

Nim. : 20131320246

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PONTIANAK

JURUSAN KESEHATAN LINGKUNGAN0

PROGRAM STUDI D IV

2015KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala

rahmat dan karunia-Nya, sehingga saya dapat menyelesaikan penyusunan

laporan praktek pembuatan bross dari kain perca dapat di selesaikan

tepat waktu.

Penulisan laporan ini merupakan tugas individu yang diberikan

oleh dosen mata kuliah Penyehatan Tanah dan Pengelolaan Sampah B

yaitu Iswono, S.K.M., M.Kes. Dalam penyusunan laporan ini saya

menggunakan metode pustaka. Dimana pengumpulan materi diperoleh dari

berbagai macam informasi tentang kerajinan tangan dari barang bekas.

Saya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah

membantu pembuatan laporan ini. Saya akui laporan ini masih jauh

dari kesempurnaan, oleh karena itu saya mengharapkan kritik serta

saran yang bersifat membangun demi kesempurnaan laporan ini.

Semoga laporan ini bermanfaat bagi pembaca. Amiiin

Terimakasih

Pontianak, 27 Mei 2015

Icha Saputri

Risniarti

1

DAFTAR ISI

Kata

Pengantar ..........................................................

.................................................... 1

Daftar

Isi ................................................................

....................................................... 2

BAB I Pendahuluan

A. Latar

Belakang .....................................................

.............................................. 3

B. Tujuan .......................................................

....................................................... 3

C. Rumusan

Masalah ......................................................

....................................... 3

BAB II Tinjauan Pustaka

2

A. Seni Kerajinan perca…………………………………………………………………… 4

B. Kerjinan kain perca di indonesia……………..………………………………………. 4

C. teknik jahitan dalam kerajinan kain perca…..……………………………………….

5

D. contoh bross dari kain perca…………………………………………………………. 6

BAB III Proses Pembuatan

A. Alat dan Bahan ………………………………………………………………………… 7

B. Cara Pembuatan ………………………………………………………………………. 8

BAB IV Hasil Produk

A. Rincian Biaya …………………………………………………………………........... 12

B. bross cantik dari kain perca… ………………………………………………………. 13

BAB V Penutup

A. Kesimpulan ...................................................

.................................................... 14

B. Saran ........................................................

........................................................ 14

DAFTAR PUSTAKA ……………………………………….………………………………….. 15

BAB I

3

PENDAHULUAN

a. Latar belakang

Kerajinan adalah hal yang berkaitan dengan buatan tangan atau

kegiatan yang berkaitan dengan barang yang dihasilkan melalui

keterampilan tangan (kerajinan tangan). Kerajinan yang dibuat

biasanya terbuat dari berbagai bahan. Dari kerajinan ini

menghasilkan hiasan atau benda seni maupun barang pakai. Biasanya

istilah ini diterapkan untuk cara tradisional dalam membuat barang-

barang. Kerajinan tangan bisa terbuat dari barang - barang bekas

seperti botol bekas, kardus, dan plastik makanan. Berawal kegeraman

saya ketika melihat banyaknya sampah yang semestinya mampu dikelola

secara apik, sehingga menghasilkan sebuah inovasi yang bernilai

ekonomis tinggi.untuk kali ini saya akan membuat kerajinan tangan

yang berbasis mendaur ulang barang bekas yaitu kain perca menjadi

sebuah kerajinan tangan yang bagus,

b. Tujuan1. Untuk mengurangi jumlah sampah kain sisa/ perca.

2. Untuk menambahkan kekreativitas diri.

3. Untuk menciptakan kepribadian yang peduli terhadap lingkungan

c. Rumusan Masalah1. Apa itu kain perca ?

2. Bagaimana agar kain perca dapat beruguna?

3. Bagaimana cara pembuatan ?

4. Berapa rincian biaya dalam proses pembuatan bross dari kain

perca?

5. Bagaimana hasil produk yang dihasilkan ?

4

BAB II

TINJAU PUSTAKA

a. Seni Kerajinan Perca

Kerajinan kain perca merupakan salah satu kerajinan yang menjadi

bagian dari dunia jahit-menjahit. Kerajinan ini dibuat dengan

menggunakan bahan yang tergolong limbah, yaitu bermacam-macam kain

perca. Kain ini digunakan untuk membuat sebuah karya kerajinan yang

indah dan bahkan memiliki nilai secaranya adalah dengan memotong-

motong beragam kain sisa menjadi berbagai bentuk, kemudian

menggabungkan potongan-potongan tersebut dengan menjahitnya kembali.

Tentunya perpaduan warna dan pola kain juga harus diperhatikan agar

bisa tercipta sebuah kerajinan perca yang indah.

Kerajinan *kain perca* saat ini sudah menjadi salah satu

kerajinan yang paling dikagumi dan diminati oleh banyak orang

Indonesia, bahkan juga di seluruh dunia. Awalnya kerajinan ini

merupakan salah satu kerajinan tradisional. Namun, sekarang

kerajinan ini malah menjadi salah satu tren baru di dunia kerajinan.

Ini disebabkan oleh adanya sentuhan-sentuhan kontemporer yang

diberikan pada kreasi-kreasi baru yang tercipta. Sekarang, kita bisa

menemukan kerajinan kain ini dalam beragam jenis kreasi serta pola

yang indah dan bernilai seni tinggi seperti bed cover, taplak meja

cantik, baju, tas, sajadah, hiasan dinding, dan lain

sebagainya.Seni Kerajinan Perca merupakan perpaduan antara seni

5

tradisional dan kontempore. Kerajinan Perca merupakan gabungan dua

lembar kain yang tengahnya diisi dengan bahan penghangat batting

dari silikon. Lapisan atas kerajinan perca bisa terdiri dari

gabungan atau salah satu dari patch work atau aplikasi. Ketiga

lapisan berbentuk sandwhich dijahit dengan jahitan mesin atau tangan

(Delujur).

b. Kerajinan Kain Perca di Indonesia

            Kerajinan kain perca sebenarnya sudah cukup lama dikenal

di Indonesia dan juga termasuk ke dalam kerajinan seni tradisional.

Awalnya kerajinan perca di Indonesia kurang diminati. Karena

pembuatannya yang berbahan dasar limbah perca, kerajinan ini menjadi

dipandang sebelah mata.

            Namun, seiring dengan semakin meningkatnya daya

kreatifitas dan kualitas bahan yang digunakan oleh para pengrajin,

saat ini kerajinan ini semakin populer. Ada banyak sekali orang yang

ingin memiliki dan juga mempelajari seni kerajinan ini. Barang-

barang hasil kerajinannya pun semakin beragam dan bernilai jual

cukup tinggi.

            Kerajinan kain ini juga menjadi salah satu kerajinan

yang diminati para ibu rumah tangga dan remaja putri untuk

dipelajari. Sudah banyak kelompok-kelompok kreatif yang khusus

mengerjakan berbagai kerajinan kain ini dan menjualnya.

            Bahkan, tidak sedikit dari kelompok-kelompok tersebut

yang sukses menciptakan kerajinan berkualitas dan bernilai seni

tinggi hingga dapat menembus pasar internasional. Jadi, kerajinan

ini juga bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan bagi para ibu

6

rumah tangga, remaja putri atau siapa saja yang memiliki bakat dan

minat di bidang jahit-menjahit.

            Jika Anda tertarik dengan dunia kreasi kerajinan kain

perca, Anda juga bisa belajar membuat dan menghasilkan karya yang

tidak kalah berkualitas. Anda bisa mulai belajar dari teknik-teknik

dasar terlebih dahulu dan kemudian mulai mengembangkan kreasi

setelah anda cukup mahir.

            Untuk mempelajari kerajinan perca ini, Anda bisa belajar

secara otodidak dengan membaca berbagai buku panduan yang bisa

ditemukan di berbagai toko buku, baik online maupun offline. Selain

itu, Anda juga bisa belajar langsung dari para pengrajin kain perca

yang saat ini sudah cukup banyak yang membuka kursus kerajinan perca

untuk umum.

c.   Teknik Jahitan dalam Kerajinan Kain Perca

     Kerajinan kain ini bisa dibuat dengan dijahit menggunakan mesin

jahit ataupun tangan. Semakin kecil dan tidak teraturnya potongan

kain yang disediakan, maka semakin sulit pula cara menggabungkannya.

Misalnya untuk membuat kerajinan perca dengan potongan-potongan kain

berbentuk segi empat.

     Pola yang paling sederhana yang bisa Anda buat yaitu pola

seperti papan catur yang berwarna-warni kontras. Anda juga bisa

menggabungkan potongan-potongan kain tersebut membentuk pola zig

zag, bintang, dan sebagainya.

     Pusatkan beberapa detil di bagian tengah kerajinan dengan warna

kontras sehingga bisa menjadi lebih menarik. Kemudian Anda juga bisa

7

membuat semacam frame yang juga terbuat dari potongan kain dengan

warna berbeda sehingga polanya terlihat.

d. Contoh-contoh bros dari kain perca

Gambar contoh bros di bawah ini adalah gambar bros yang telah

saya buat dari kain perca, di karenakan di rumah saya banyak sekali

sisa-sisa kain dari jahitan mamah dan adik saya, saya mempunyai ide

untuk mengunakan kain sisa atau kain perca tersebut menjadi bros

yang cantik yang bisa di gunakan dan bernilai jual.

8

BAB II

PEMBUATANa. Alat-alat yang di gunakan

Gunting

Jarum

Lem

b. Bahan-bahan yang di gunakan

Kain perca

Benang jahit

Benang plastic

Lem Lilin

Kain flannel

Peniti

mutiara

9

c. Cara kerja

1. Yang pertama kita gunting terlebih dahulu kain perca yang

akan di gunakan dengan ukuran sebagai berikut :

a. Dasar : P X L : 40 X 12 cm

b. Bunga : PXL : 40 X 6 cm ( warna putih dan hijau toska )

c. Bunga kecil : P X L : 12 x 5 cm

2. Ambil potongan kain dasar dengan ukuran 40 X 12 cm, lalu

jahit jelujur seperti gambar di bawah.

10

3. Setelah di jahit jelujur, satukan bagian ujungnya dengan

bagian ujung lainnya, seperti gambar di bawah ini.

4. Setelah selesai, membuat dasar brosnya, selanjutnya kita

membuat bunga untuk brosnya (dengan kain perca yang

berukuran 40 X 6 cm, membuat 2 warna yaitu putih dan hijau

toska) dengan menggunakan lem lilin, di lipat seperti gambar

di bawah ini.

11

5. Setelah selesai membuat bunga yang besarnya, kita lanjut untuk

membuat bunga kecilnya sebagai hiasan, caranya sama dengan

cara nomor 1. Di jahit jelujur dan di satukan, seperti gambar

di bawah ini.

6. Setelah semua bunga telah selesai , kita lanjutkan dengan

membuat hiasanya dengan mutiara yg di satukan dengan benang

plastic ( agar tidak mudah putus ), seperti gambar di bawah

ini.

12

7. Setelah selesai membuat mutiaranya, kita jangan lupa

menggunting kain fanel untuk dasarnya dengan bentuk

melingkar.

8. Kita juda dapat menambahkan pita sebagai hiasannya

13

9. Setelah semuanya telah selesai, kita hanya perlu menyusun

bunga- bunga tersebut menjadi satu bagian yang indah,

seperti gambar di bawah ini ( menggunakan lem lilin )

10. Setelah itu kita hanya perlu menempelkan peniti dan

mutiaranya, agar dapat di gunakan. Cara yang sangat simple

untuk membuat bros yang bagus dan bernilai ekonomis dari

kain perca.

14

BAB IV

HASIL PRODUK

A. Rincian Biaya

NO NAMA BARANG BIAYA KETERANGAN1 mutiara 1 bungkus

Rp. 8.000

Menggunakan 1 bungkus

untuk 2 bross2 Lem lilin 1 lusin

Rp. 10.000

Menggunakan 2 lem

lilin untuk 2 bross3 Kertas Kado 1 lembar

Rp. 2.000

Menggunakan 1 lembar

untuk kotak4 Kertas kaca 1 lembar

Rp. 6.000

Menggunakan setegah

lembar untuk di

bagian atas kotak

total Rp. 26.000 Rp. 15.000

Harga Penjualan:

1 kotak isinya 2 bross.

1 bross di jual seharga Rp. 20.000,-

Jadi 1 kotak dengan isi 2 bross kita jual seharga Rp. 40.000,-

15

B. Hasil Produk

16

BAB V

PENUTUP

Demikianlah laporan kerajinan tangan pembuatan bros saya

susun,. Pembuatan laporan ini bertujuan untuk meningkatkan

kreatifitas dan menambah ilmu tentang kegiatan yang di lakukan

terutama 4 R.

A. KesimpulanDari hasil yang saya kerjakan, saya dapat memanfaatkan barang

yang tidak lagi dipakai yang ada di rumah saya dengan menghasilkan

keuntungan yang berupa uang dan yang lebih penting lagi mengurangi

jumlah volume sampah yg harus saya buang.

17

B. SaranDengan melaksanakan salah satu program 4R yaitu Recycle

(mendaur ulang) kita dapat mengurangi jumlah volume sampah yang

akan kita buat dan memanfaatkan kembali barang yang tidak layak

dipakai menjadi layak dipakai dan bernilai jual.

Daftar pustaka

18

Anonim, 2014. Berbagi makalah bertemakan kain bekas, Diunduhdari:http://databermanfaat.blogspot.com/2014/06/berbagi-

makalah-bertemakan-kain-perca.html

19