RESTRA REvisi DPPKA2013

54
DPPKA RENCANA STATEGIS 2012-2016 (REVISI) DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET PEMERINTAH KABUPATEN KAMPAR

Transcript of RESTRA REvisi DPPKA2013

DPPKA

RENCANA STATEGIS

2012-2016 (REVISI) DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN

KEUANGAN DAN ASET

PEMERINTAH KABUPATEN KAMPAR

i RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan

Rahmat dan HidayahNya, sehingga Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset

Kabupaten Kampar dapat menyusun Rencana Strategis (RENSTRA) sebagai pedoman untuk

melaksanakan tugas pokok dan fungsinya.

Rencana Strategis Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Dan Aset ini adalah

merupakan Revisi dari RENSTRA yang sudah dibuat pada Dinas Pendapatan Daerah sebelumnya,

dengan memperhatikan Tambahan Tugas Pokok dan Fungsi Khususnya pada Pengelolaan

Keuangan dan Aset Daerah.

Rencana Strategis Kabupaten Kampar di susun dengan berpedoman kepada Rencana

Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah

Daerah (RPJMD) Kabupaten Kampar.

Dalam Dokumen Rencana Strategis ini di tegaskan visi, misi, tujuan, sasaran dan

program beserta kegiatan yang akan di laksanakan mencakup Program dan Kegiatan lokalitas

kewenangan Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Dan Aset maupun lintas SKPD. Visi

pembangunan Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset adalah :

“Terwujudnya Peningkatan Penerimaan Daerah Yang Optimal dan Proporsional serta

Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah yang profesional Tahun 2016”

Rencana Strategis ini setiap tahunnya akan di jabarkan lebih lanjut dengan penyusunan

rencana kinerja tahunan sebagai tahap untuk mengakomodir perkembangan lingkungan

strategis yang berpengaruh, sehingga visi dan misi yang telah ditetapkan dapat di capai sesuai

dengan keinginan “stake holders”.

Keberhasilan pelaksanaan Rencana strategis ini tidak terlepas dari kerja sama dan kerja

keras semua pihak yakni masyarakat, swasta, dan aparat Pemerintah Daerah baik dalam

perumusan kebijakan maupun dalam implementasi dan pengawasan.

Akhir kata, kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan

dukungan, bantuan serta partisipasi dalam penyusunan Rencana Strategis Dinas Pendapatan,

Pengelolaan Keuangan Dan Aset Kabupaten Kampar Tahun 2012 - 2016.

Bangkinang, Februari 2013

KEPALA DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET KABUPATEN KAMPAR

K H O L I D A H Pembina Tk.I NIP. 19670518 199401 2 001

ii RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ...........................................................................................................................

DAFTAR ISI .................................................................................................................................... ii

DAFTAR TABEL .............................................................................................................................. iii

DAFTAR GAMBAR ......................................................................................................................... iv

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................................... 1

1.1. LATAR BELAKANG. ...........................................................................................................1

1.2. MAKSUD DAN TUJUAN ....................................................................................................2

1.3. LANDASAN HUKUM .........................................................................................................3

1.4. SISTEMATIKA PENULISAN ................................................................................................5

BAB II GAMBARAN PELAYANAN DPPKA ..................................................................................... 7

2.1. TUGAS, FUNGSI, DAN STRUKTUR ORGANISASI ...............................................................7

2.2. SUMBER DAYA SKPD .................................................................................................... 10

2.3. KINERJA PELAYANAN SKPD .......................................................................................... 12

BAB III PROFIL KINERJA PELAYANAN DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN

ASET KABUPATEN KAMPAR .......................................................................................... 16

3.1. Kinerja Pelayanan Masa Kini ........................................................................................ 16

3.2. Kondisi yang Dinginkan dan proyeksi Masa Depan ...................................................... 17

3.3. Kelemahan dan Kekuatan Internal ............................................................................... 19

3.4. Peluang dan Tantangan Ekternal ................................................................................. 19

3.5. Rumusan permasalahan strategis yang dihadapi masa kini ........................................ 20

3.6. Rumusan Perubahan, Kecenderungan masa depan yang berpengaruh pada

Tupoksi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar ..... 21

3.7. Rumusan Perubahan Internal dan Ekternal yang diperlukan untuk lebih efesien

dan efektif. ................................................................................................................... 21

BAB IV VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN, STRATEGI, DAN KEBIJAKAN .................................... 25

4.1. VISI dan MISI ................................................................................................................ 25

4.2. TUJUAN DAN SASARAN JANGKA MENENGAH PELAYANAN ......................................... 27

4.3. STRATEGI DAN KEBIJAKAN ........................................................................................... 32

4.4. KEBIJAKAN .................................................................................................................... 32

BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN,

DAN PENDANAAN INDIKATIF ........................................................................................ 36

BAB VI PENUTUP ...................................................................................................................... 46

iii RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

DAFTAR TABEL

Tabel 1 : Keadaan PNS pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset

Kabupaten Kampar hingga 31 Desember 2012 ............................................................ 10

Tabel 2: Kondisi Pegawai Berdasarkan Pendidikan Formal pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan

Keuangan Daerah dan Aset Kabupten Kampar per 31 Desember 2011. ...................... 11

Tabel 3: Perlengkapan/sarana prasarana Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah

dan Aset Kabupaten Kampar s.d tahun 2012 ............................................................... 12

Tabel 4: Review Pencapaian Kinerja Pelayanan ......................................................................... 13

Tabel 5: Kontribusi PAD Kabupaten Kampar Tahun 2007-2011 ................................................. 16

Tabel 6: Perkembangan Target dan Realisasi PAD Kabupaten Kampar Tahun 2007-2011 ........ 17

Tabel 7 : Kondisi Pendapatan Daerah yang Dinginkan dan Proyeksi Masa Depan ..................... 18

Tabel 8 : Kelemahan dan Kekuatan Internal ............................................................................... 19

Tabel 9: Peluang dan Tantangan Ekternal .................................................................................. 19

Tabel 10: Rumusan permasalahan strategis yang dihadapi masa kini ......................................... 20

Tabel 11: Pencermatan Linkungan Internal (PLI) dan Pencermatan Linkungan Eksternal (PLE) .. 21

Tabel 12 : Kesimpulan Analisis Faktor Internal (KAFI) ................................................................... 21

Tabel 13: MATRIK SWOT DALAM RANGKA MENENTUKAN ASUMSI-ASUMSI STRATEGIS ........... 23

Tabel 14 : Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan SKPD .............................................. 29

Tabel 15 : Tujuan, Sasaran Strategi dan Kebijakan ....................................................................... 34

Tabel 16 : Arah Kebijakan dan Program Kegiatan (2012-2016) .................................................... 36

Tabel 17 : Rencana Program, Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, dan Pendanaan

Indikatif ......................................................................................................................... 40

iv RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 : Alur Pikir Penyusunan Rencana Strategis Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan

Daerah dan Aset (DPPKA) Kabupaten Kampar .............................................................. 5

Gambar 2: STRUKTUR ORGANISASI DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET

(DPPKA) .......................................................................................................................... 8

Gambar 3 : TAHAP KEBIJAKAN DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET

KABUPATEN KAMPAR ( 2006 – 2013 ).......................................................................... 33

1 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG.

Dengan terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati Kampar periode 2011 – 2016, maka

Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Kampar sebagai salah satu unit kerja di lingkungan

Pemerintah Kabupaten Kampar perlu menyelaraskan pelaksanaan tugas pokok dan

fungsinya guna mendukung visi, misi dan program Kepala Daerah terpilih.

Visi, misi dan proram Kepala Daerah terpilih selanjutnya dituangkan dalam

Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Kabupaten Kampar Tahun 2012 - 2016

yang ditetapkan dalam suatu Peraturan Daerah. Penyusunannya sendiri berpedoman pada

Rencana Pembangunan Jangka Panjang Kabupaten Kampar Tahun 2005 – 2025 dan

memperhatikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).

Berlakunya Undang-undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintahan Daerah

sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 dan Undang –

Undang Nomor 25 Tahun 1999 tentang Perimbangan Keuangan Daerah antara Pemerintah

Pusat dan Pemerintah Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor

33 Tahun 2004 Tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Daerah, telah

membawa perubahan yang mendasar mengenai pengaturan hubungan Pemerintah Pusat

dan Pemerintah Daerah, khususnya dalam bidang administrasi pemerintahan maupun

Administrasi dan Pengelolaan keuangan, kondisi seperti ini biasa dikenal disebut era

otonomi daerah.

Dalam era ini, daerah diberikan kewenangan yang lebih besar untuk mengatur

dan mengurus rumah tangganya sendiri. Tujuannnya antara lain adalah untuk lebih

mendekatkan pelayanan pemerintah kepada masyarakat, memudahkan masyarakat untuk

memantau dan mengontrol penggunaan dana yang bersumber dari Anggaran Pendapatan

dan Belanja Daearah (APBD), selain untuk menciptakan persaingan yang sehat antar daerah

dan mendorong timbulnya inovasi.

Dengan Disahkannya Peraturan Daerah Nomor 6 Tahun 2012 Tentang Susunan

Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Kampar maka Dinas Pendapatan

Daerah berubah nama menjadi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Dan Aset

Daerah (DPPKA) Kabupaten Kampar, Seiring dengan perubahan nama, maka dengan

berpedoman Peraturan Bupati Kampar Nomor 55 Tahun 2012 Tentang Tugas dan Jabatan

Struktural di Lingkungan Dinas di Kabupaten Kampar yang merubah dan juga menambah

beberapa Tugas Pokok dan Fungsi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Dan Aset

(DPPKA), yang bermuara pada harus di revisinya Rencana Startegis yang sudah disusun

sebelumnya.

2 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Dalam Revisi RENSTRA ini juga akan memuat perubahan Visi Misi,Tujuan, Sasaran,

Strategi dan Kebijakan yang akan menjadi pedoman dan acuan DPPKA sampai dengan

tahun 2016.

Sejalan dengan Perubahan kewenangan dan Penambahan Tugas Pokok dan

Fungsi serta Visi Misi, Target dan sasaran SKPD maka Pemerintah Daerah diharapkan lebih

mampu menggali sumber-sumber keuangan khususnya ekstensifikasi sumber keuangan

untuk memenuhi kebutuhan pembiayaan pemerintahan dan pembangunan di daerahnya

dan ditambah dengan meningkatnya profesional pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah.

Tuntutan peningkatan PAD, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah yang Optimal,

Profesional dan Akuntable semakin besar seiring dengan semakin banyaknya kewenangan

pemerintahan yang dilimpahkan kepada daerah sehingga DPPKA harus lebh berbenah dari

dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi yang di emban pada masa-masa yang akan

datang.

Dengan memiliki acuan kerja yang jelas dan terukur, brpedoman kepada dokumen

perencanaan daerah dan dokumen perencanaan yang disusun DPPKA yakni Revisi RENSTRA

Tahun 2012-2016, disusun berdasarkan skala prioritas yang tujuannya untuk menunjang

kelancaran tugas0tugas pemerintah, pembangunan dan kemasyarakatan yang diwujudkan

melalui 5 (Lima) Pilar Pembangunan yang bermuara kepada zero kemiskinan, zero

pengannguran dan rumah-rumah kumuh.

1.2. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud Penyusunan Revisi Renstra Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan

dan Aset (DPPKA) Kabupaten Kampar ini adalah untuk memberikan arah yang jelas dalam

pelaksanaan kegiatan pembangunan selama tiga tahun kedepan, sehingga pelaksanaan

tugas pokok dan fungsi DPPKA Kabupaten Kampar dapat mendukung penuh terhadap

pencapaian visi, misi dan program pembangunan Kabupaten Kampar.

Tujuan penyusunan Rencana Strategis ini adalah sebagai acuan utama bagi

seluruh aparat di lingkungan Dinas Pendapatan, Pengelolaan keuangan dan Aset Kabupaten

Kampar untuk meningkatkan pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan serta

pelayanan masyarakat yang lebih berdaya guna dan berhasil guna, serta untuk lebih

memantapkan pelaksanaan akuntabilitas kinerja instansi pemerintah sebagai wujud

pertanggungjawaban dalam mencapai visi, misi, tujuan pembangunan daerah. Secara lebih

rinci tujuan tersebut dapat diuraikan sebagai berikut :

1. Untuk menjaga konsistensi perencanaan dan pemilihan program dan kegiatan prioritas

sehingga pembangunan dapat mengarah pada tujuan yang telah ditetapkan sesuai

dengan Visi dan Misi yang tertuang dalam RPJM.

3 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

2. Untuk mendorong komitmen bersama pegawai Dinas Pendapatan, Pengelolaan

keuangan dan Aset Kabupaten Kampar terhadap program dan kegiatan yang telah

disepakati dalam melaksanakan pembangunan daerah.

3. Untuk memperkuat landasan penentuan program dan kegiatan tahunan daerah Dinas

Pendapatan, Pengelolaan keuangan dan Aset Kabupaten Kampar secara tiga tahun yang

akan datang.

4. Sebagai alat ukur kinerja Dinas Pendapatan, Pengelolaan keuangan dan Aset (DPPKA)

Kabupaten Kampar.

1.3. LANDASAN HUKUM

Rujukan hukum yang melandasi penyusunan dokumen revisi Renstra Dinas

Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar 2012 – 2016 ini adalah

sebagai berikut :

1. Pancasila sebagai landasan idiologis;

2. Undang - undang Dasar 1945 sebagai landasan konstitusional;

3. Undang – undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan

Nasional sebagai landasan keseragaman pembangunan;

4. Undang – undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;

5. Undang – undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara;

6. Undang – undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan Pengeloaan dan

Tanggung Jawab Keuangan Negara;

7. Undang – undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagai

landasan kewenangan daerah;

8. Undang – undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Tentang Perimbangan Keuangan

antara Pemerintah Pusat dan Daerah;

9. Undang – undang Nomor 65 Tahun 2005 tentang Pedoman Penyusunan dan Penerapan

Standar Pelayanan Minimal;

10. Peraturan Pemerintah Nomor 59 Tahun 2007 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah,

11. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2006 tentang Pelaporan Keuangan dan Kinerja

Instansi Pemerintah;

12. Inpres Nomor 7 Tahun 1999 tentang Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah

sebagai landasan acuan pengukuran indikator kinerja;

13. Peraturan Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan

Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan,

Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

4 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

14. Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 050/2020/SJ tanggal 11 Agustus 2005

tentang Petunjuk Penyusunan Dokumen RPJP Daerah dan RPJM Daerah,

15. Peraturan Daerah Nomor 20 tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka

Panjang (RPJPD) Kabupaten Kampar;

16. Peraturan Daerah Kabupaten kampar Nomor 12 Tahun 2012 Tentang Penyusunan

Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJMD) Kabupaten kampar Tahun

2011-2016.

17. Peraturan Daerah Nomor 6 Tahun 2012 tentang Struktur Organisasi dan tata kerja

Kabupaten Kampar.

18. Peraturan Bupati Kabupaten Kampar Nomor 55 Tahun 2012 Tentang Uraian Tugas

Jabatan Struktural di Lingkungan Dinas-Dinas Kabupaten Kampar.

Kinerja Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Kabupaten

Kampar 2012 – 2016 merupakan penjabaran dari RPJM Kabupaten Kampar Tahun 2012 –

2016 yang dituangkan dalam Peraturan Daerah sebagai mandat bagi Kepala Daerah untuk

menjalankan kegiatan pemerintahan dan pembangunan Kabupten Kampar secara serasi,

selaras dan berkelanjutan.

Adapun alur pikir penyusunan rencana strategis yang disusun oleh Dinas Pendapatan

Daerah Kabupaten Kampar dapat digambarkan sebagai berikut :

5 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

1.4. SISTEMATIKA PENULISAN

Dokumen Renstra Dinas Pendapatan, pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten

Kampar 2012 -2016 disajikan dengan sistematika berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Meliputi uraian latar belakang penyusunan rencana strategis Dinas Pendapatan,

Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset (DPPKA) kabupaten Kampar, maksud dan

tujuan, landasan hukum, hubungan Renstra SKPD dengan dokumen perencanaan

lainnya,serta sistimatika penulisan.

BAB II GAMBARAN PELAYANAN SKPD

RPJM Kabupaten Kampar

Pernyataan Visi

Pernyataan Misi

Perumusan Tujuan

Kampar

Perumusan Sasaran

Kampar

Cara Mencapai

Tujuan/Sasaran : Kebijakan

Program

PENGUKURAN KINERJA

Nilai Luhur :

- Integritas - Keinginan untuk

maju - Agamis

- Analisis

lingkungan strategis

- Faktor kunci keberhasilan

.......Umpan Balik Umpan Balik..........

LPJ Suspensi

Kampar

LAKIP Kampar

Gambar 1 : Alur Pikir Penyusunan Rencana Strategis Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset

(DPPKA) Kabupaten Kampar

6 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Memuat informasi tentang peran (tugas dan fungsi) SKPD dalam penyelenggaraan

urusan pemerintahan daerah, mengulas secara ringkas apa saja sumber daya yang

dimiliki SKPD dalam penyelenggaraan tugas dan fungsinya, mengemukakan capaian-

capaian penting yang telah dihasilkan melalui pelaksanaan Renstra SKPD periode

sebelumnya, mengemukakan capaian program prioritas SKPD yang telah dihasilkan

melalui pelaksanaan RPJMD periode sebelumnya, dan mengulas hambatan-hambatan

utama yang masih dihadapi dan dinilai perlu diatasi melalui Renstra SKPD ini.

BAB III PROFIL KINERJA PELAYANAN DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN

DAN ASET KABUPATEN KAMPAR

Pada bagian ini dikemukakan permasalahan-permasalahan pelayanan SKPD beserta

faktor-faktor yang mempengaruhinya.

BAB IV VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN, STRATEGI, DAN KEBIJAKAN

Berisi uraian mengenai visi dan misi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah

dan Aset (DPPKA) Kabupaten Kampar yang dijabarkan lebih lanjut dalam rumusan

tujuan yang lebih spesifik dan terukur. Diuraikan juga mengenai strategi untuk mencapai

tujuan yang ditetapkan beserta kebijakan yang diambil dalam bentuk konfigurasi dan

kegiatan.

BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK

SASARAN, DAN PENDANAAN INDIKATIF

Berisi Penjelasan atas program dan kegiatan beserta indikasi pendanaan dan sumbernya

yang mencakup program dan kegiatan lokalitas kewenangan SKPD dan program dan

kegiatan lintas SKPD.

BAB VI PENUTUP

7 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

BAB II

GAMBARAN PELAYANAN DPPKA

2.1. TUGAS, FUNGSI, DAN STRUKTUR ORGANISASI

Kedudukan Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset (DPPKA)

Kabupaten Kampar diatur berdasarkan Peraturan Bupati Kabupaten Kampar Nomor 55

Tahun 2012 Tentang Uraian Tugas Jabatan Struktural di Lingkungan Dinas-Dinas Kabupaten

Kampar.

Organisasi Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Kampar terdiri dari :

Kepala Dinas; Sekretariat;

Sub Bagian Umum dan Kepegawaian;

Sub Bagian Keuangan;

Sub Bagian Perencanaan dan Data; Bidang Pendapatan Asli Daerah (PAD);

Seksi Pendaftaran & Pendataan;

Seksi Perhitungan & Penetapan;

Seksi Penagihan Pemungutan & Keberatan; Bidang Dana Perimbangan dan Lain-Lain ;

Seksi Dana Perimbangan;

Seksi Lain-Lain Pendapatan; Bidang Pajak Bumi dan Bangunan (PBB);

Sesksi Pendaftaran dan Pendataan;

Seksi Penilaian & Penetapan;

Seksi Penagihan dan Keberatan. Bidang Anggaran

Seksi Perencanaan Anggaran

Seksi Anggaran Pendapatan

Seksi Anggaran Pengeluaran Bidang Pembendaharaan

Seksi Pembendaharaan Pengeluaran

Seksi Pengelolaan Kas Daerah Bidang Pengelolaan Aset

Seksi Inventaris Aset

Seksi Penilaian dan Penghapusan

Seksi Pengendalian dan Pengawasan Bidang Akuntansi dan Pelaporan

Bidang Akuntansi dan Pelaporan

Seksi Pembukuan dan Akuntansi

Seksi Bina Pengelolaan KEUDA

8 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Gambar 2: STRUKTUR ORGANISASI DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET (DPPKA)

Beredasar Perturan Daerah Nomor 6 Tahun 2012 Tentang Sususna Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Kampar

KEPALA DINAS

Bidang Pendapatan Asli

Daerah (PAD)

Seksi Pendaftaran & Pendataan

Seksi Perhitungan & Penetapan

Seksi Penagihan Pemungutan &

Keberatan

Bidang Dana Perimbangan dan

Lain-Lain

Seksi Dana Perimbangan

Seksi Lain-Lain Pendapatan

Bidang Pajak Bumi dan Bangunan

(PBB)

Seksi Pendaftaran dan Pendataan

Seksi Penilaian & Penetapan

Seksi Penagihan dan Keberatan

Bidang Anggaran

Seksi Perencanaan Anggaran

Seksi Anggaran Pendapatan

Seksi Anggaran Pengeluaran

Bidang Pembendaharaan

Seksi Pembendaharaan

Pengeluaran

Seksi Pengelolaan Kas Daerah

Bidang Pengelolaan Aset

Seksi Inventaris Aset

Seksi Penilaian dan Penghapusan

Seksi Pengendalian dan Pengawasan

Bidang Akuntasi Dan Pelaporan

Seksi Pembukuan dan Akuntansi

Seksi Bina Pengelolaan

KEUDA

SEKRETARIS

SUBAG Umum dan Kepegawaian

SUBAG KeuanganSUBAG

Perencanaan dan Data

9 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

2.1.1. Tugas Pokok

Sebagai unsur pelaksana otonomi daerah di bidang Pendapatan, pengelolaan keuangan

dan aset daerah, Dinas pendapatan pengelolaan Keuangan, dan aset daerah memiliki Tugas Pokok

membantu Bupati dalam penyelenggaraan tugas dibidang pendapatan, pengelolaan keuangan

dan pengelolaan aset, dengan Rincian Tugas pokok sebagai berikut:

1. Memimpin seluruh kegiatan Dinas, baik secara administrasi maupun operasional sesuai

dengan tugas pokok dan fungsi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset

Kabupaten Kampar.

2. Menkoordinasikan seluruh kegiatan baik intern maupun ekstern.

3. Menetapkan rencana strategis dalam rangka mewujudkan Visi dan Misi Dinas Pendapatan,

Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar.

4. Mengkoordinasikan penyusunan rancangan APBD dan perubahan APBD serta mengendalikan

pelaksanaan anggaran.

5. Mengkoordinasikan, mengevaluasi dan mengendalikan kegiatan Dinas Pendapatan,

Pengelolaan Keuangan dan Aset dalam bidang ketata usahan,pendapatan, keuangan,aset,

perencanaan program, pajak dan retribusi serta pendapatan lainnya.

6. Memberikan informasi, saran dan pertimbangan pelaksanaan tugas dinas kepada Bupati baik

diminta maupun tidak diminta.

7. Merumuskan kebijaksaan teknis dibidang pendapatan pengelolaan keuangan serta program

kerja daerah.

8. Membina dan memotivasi serta membimbing bawahan dalam rangka meningkatkan kinerja

dan produktivitas kerja.

9. Melaksanakan tugas lainnya yang diberikan oleh Bupati.

2.1.2. Fungsi

1. Perumusan dan penetapan rencana strategis dan rencana kerja dinas sesuai dengan visi dan

misi daerah;

2. penetapan pedoman dan petunjuk teknis penyelenggaraan urusan lingkup bidang

pendapatan, pengelolaan keuangan dan aset daerah;

3. pembinaan dan pengendalian pelaksanaan tugas sekretariat, bidang-bidang, unit pelaksana

teknis dinas dan kelompok jabatan fungsional;

4. pembinaan administrasi perkantoran;

5. pemberian pelayanan dan pembinaan kepada unsur terkait di bidang pendapatan,

pengelolaan keuangan dan aset serta pelaksanaan hubungan kerja sama dengan SKPD,

lembaga/instansi terkait dalam rangka penyelenggaraan kegiatan dinas;

6. pembinaan dan pengembangan karir pegawai dinas;

7. pelaksanaan tugas selaku Pengguna Anggaran/Pengguna Barang;

10 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

8. penyusunan dan penyampaian laporan keuangan dinas sesuai ketentuan yang berlaku.

2.2. SUMBER DAYA SKPD

2.2.1. Kepegawaian

Jumlah pegawai (PNS) pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset

Kabupaten Kampar sampai dengan tahun 2013 sebanyak .... orang yang terdiri dari :

Golongan IV : 6 orang

Golongan III : 50 orang

Golongan II : 17 orang

Selain PNS, pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset Kabupaten

Kampar juga terdapat tenaga honorer sebanyak 6 orang.

Formasi dan pengisian pegawai dapat dilihat melalui tabel berikut :

Tabel 1 : Keadaan PNS pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset Kabupaten Kampar hingga

31 Desember 2012

No Uraian Terisi Belum Terisi/

Kekurangan

1 Kepala Dinas √

2 Sekretaris √

3 Kepala Bidang Pendapatan Asli Daerah (PAD) √

4 Kepala Bidang Dana Perimbangan dan Lain-Lain √

5 Kepala Bidang Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) √

6 Kepala Bidang Anggaran √

7 Kepala Bidang Pembendaharaan √

8 Kepala Bidang Pengelolaan Aset √

9 Kepala Bidang Akuntasi Dan Pelaporan √

10 Kasubag Umum dan Kepegawaian √

11 Kasubag Keuangan √

12 Kasubag Perencanaan dan Data √

13 Kasi Pendaftaran & Pendataan √

14 Kasi Perhitungan & Penetapan √

15 Kasi Penagihan Pemungutan & Keberatan √

16 Kasi Dana Perimbangan √

17 Kasi Lain-Lain Pendapatan √

18 Kasi Pendaftaran dan Pendataan √

19 Seksi Anggaran Pendapatan √

20 Kasi Penagihan dan Keberatan √

21 Kasi Perencanaan Anggaran √

11 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

22 Kasi Anggaran Pendapatan √

23 Kasi Anggaran Pengeluaran √

24 Kasi Pembendaharaan Pengeluaran √

25 Kasi Pengelolaan Kas Daerah √

26 Kasi Inventaris Aset √

27 Kasi Penilaian dan Penghapusan √

28 Kasi Pengendalian dan Pengawasan √

29 Kasi Pembukuan dan Akuntansi √

30 Kasi Bina Pengelolaan KEUDA √

Dari segi pendidikan formal kondisi pegawai pada Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten

Kampar dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 2: Kondisi Pegawai Berdasarkan Pendidikan Formal pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan

Daerah dan Aset Kabupten Kampar per 31 Desember 2011.

No Golongan Jumlah Tingkat Pendidikan

S2 S1 D.III SLTA SLTP

1 IV orang 4 - - - -

2 III orang 2 44 6 - -

3 II orang - - - 17 -

Dari segi pendidikan teknis fungsional, pegawai yang telah mengikuti Bimbingan Teknis

sebanyak orang, serta Diklat Penjenjangan sebanyak orang. Pendidikan dan Pelatihan perlu

diberikan untuk meningkatkan kinerja pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Dinas Pendapatan,

Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset Kabupaten Kampar sebagai berikut :

a. Diklat Pim II 1 orang.

b. Diklat Pim III 4 orang.

c. Diklat Pim IV 15 orang.

d. Bimtek Pengadaan Barang/Jasa 3 orang.

e. Bimtek Pengelolaan Keuangan Daerah 2 orang.

2.2.2. Perlengkapan/Peralatan

Untuk menjalankan tugas pokok dan fungsinya, Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan

Daerah dan Aset Kabupaten Kampar menempati gedung kantor yang terletak di Jalan M. Yamin

(sebelumnya merupakan rumah tempat tinggal penduduk) yang dibangun sejak tahun 1970.

Sarana prasarana untuk mendukung pelaksanaan tugas pokok dan fungsi secara lebih rinci adalah

sebagai berikut :

12 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tabel 3: Perlengkapan/sarana prasarana Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset

Kabupaten Kampar s.d tahun 2012

No Uraian Satuan Kuantitas Kebutuhan Kekurangan

1 Bangunan Tempat Kerja M2 60 M2 200 M2 140M2

2 Kendaraan Roda 4 Unit 5 Unit 9 Unit 4 Unit

3 Kendaraan Roda 2 Unit 4 Unit 10 Unit 6 Unit

4 Komputer PC Unit 43 Unit 120 Unit 77 Unit

5 Laptop Unit 13 Unit 20 Unit 7 Unit

6 Alat Telekomunikasi/Telepon Unit 0 10 Unit 10 Unit

Perlengkapan/peralatan utama untuk mendukung pelaksanaan tugas pokok dan fungsi

tersebut di atas, pada umumnya berfungsi dengan baik.

2.3. KINERJA PELAYANAN SKPD

Kinerja pelayanan SKPD menunjukkan tingkat capaian Kinerja SKPD berdasar sasaran/Target

RENSTRA SKPD periode sebelumnya. Dikarenakan RENSTRA ini dubuat berdasar Perubahan SOTK

Kabupaten Kampar uang di atur pada Peraturan Daerah Nomor 6 Tahun 2012 tentang Struktur

Organisasi dan tata kerja Kabupaten Kampar berjalan efektif mulai tanggal 2 Janurai 2013 yang

merubah Dinas Pendapatan Daerah menjadi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset,

maka dalam Tabel berikut kami menampilkan Pencapaian Kinerja Pelayanan SKPD Dinas

Pendapatan Daerah pada Tahun 2011 dan Tahun 2012.

13 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tabel 4: Review Pencapaian Kinerja Pelayanan

No Indikator Kinerja Target SPM

Target IKK

Target Indikator Lainnnya

Target Renstra SKPD Tahun ke- Realisasi Renstra SKPD Tahun ke- Rasio Capaian pada Tahun ke-

2007 2008 2009 2010 2011 2007 2008 2009 2010 2011 2007 2008 2009 2010 2011

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

1 Meningkatnya pelayanan jasa komunikasi,air dan listrik

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

12 Bulan

2 Meningkatnya penyediaan jasa kebersihan kantor

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

3 Meningkatnya jasa perbaikan peralatan kerja

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

4 Meningkatnya penyediaan alat tulis kantor

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

5 Meningkatnya penyediaan barang cetakan dan penggandaan

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

6 Tersedianya peralatan dan perlengkapan kantor

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

7 Meningkatnya penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang-undangan

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

8 Meningkatnya penyediaan makanan dan minuman

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

14 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

No Indikator Kinerja Target SPM

Target IKK

Target Indikator Lainnnya

Target Renstra SKPD Tahun ke- Realisasi Renstra SKPD Tahun ke- Rasio Capaian pada Tahun ke-

2007 2008 2009 2010 2011 2007 2008 2009 2010 2011 2007 2008 2009 2010 2011

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

9 Terlaksananya rapat-rapat koordinasi dan konsultasi keluar daerah

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

10 Meningkatnya jasa tenaga harian lepas

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

11 Meningkatnya pemeliharaan mobil jabatan

1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit

12 Meningkatnya pemeliharaan peralatan gedung kantor

1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit

13 Tersusunnya laporan capaian kinerja dan ihktisar realisasi kinerja SDKP

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

14 Tersusunnya laporan akhir tahun

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

1 Laporan

15 Terlaksannya penyusunan Ranperda tentang retribusi dan pajak daerah

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

16 Terlaksananya intensifikasi dan ekstensifikasi sumber pendapatan daerah

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

15 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

No Indikator Kinerja Target SPM

Target IKK

Target Indikator Lainnnya

Target Renstra SKPD Tahun ke- Realisasi Renstra SKPD Tahun ke- Rasio Capaian pada Tahun ke-

2007 2008 2009 2010 2011 2007 2008 2009 2010 2011 2007 2008 2009 2010 2011

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

17 Terlaksananya penyusunan perubahan rencana target pendapatan daerah

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

18 Monitoring dan Pemeliharaan Data Potensi

100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%

16 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

BAB III

PROFIL KINERJA PELAYANAN DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN

KEUANGAN DAN ASET KABUPATEN KAMPAR

3.1. Kinerja Pelayanan Masa Kini

Sebagaimana diatur dalam Undang-undang Nomor 17 tahun 2003 tentang

Keuangan Negara pasal 16 ayat 3 bahwa ” pendapatan daerah berasal dari pendapatan

asli daerah, dana perimbangan, dan lain-lain pendapatan yang sah” sedangkan

belanja daerah dirinci menurut organisasi, fungsi dan jenis belanja.

Sedangkan target yang ditetapkan dalam APBD tahun 2007-2011 sebagaimana

tertera pada tabel tersebut di bawah ini sudah menggambarkan potensi yang

sebenarnya, karena tahapan dari mulai pendataan, perhitungan, penerbitan SKPD, SKRD

dilakukan berdasarkan sistem prosedur yang telah ditetapkan. Disisi lain untuk

dana perimbangan saat menentukan target, terlebih dahulu dikonsultasikan ke

pemerintah pusat ataupun ke propinsi Riau.

Tabel 5: Kontribusi PAD Kabupaten Kampar Tahun 2007-2011

TAHUN

REALISASI TOTAL

PENDAPATAN

REALISASI PAD

KONTRIBUSI

PAD

(Rp.) (Rp.) (%)

2007 1.178.413.951.183,63 64.132.503.312,13 5,44

2008 1.448.608.215.826,27 85.686.570.786,64 5,92

2009 1.234.147.765.376,18 164.521.390.836,45 13,33

2010 1.527.187.483.351,35 236.094.171.049,66 15,45

2011 1.889.971.811.974,29 222.047.145.260,86 11,75

Dari tabel di atas diketahui bahwa kontribusi PAD Kabupaten Kampar terhadap

total pendapatan daerah Kabupaten Kampar dalam tahun 2007 - 2011 berkisar antara

5,44 persen sampai dengan 15,45 persen. Kontribusi terbesar terjadi pada tahun 2010

yaitu sebesar Rp. 236.094.171.049,66 atau (15,45 % dan terendah pada tahun 2007 yaitu

sebesar Rp. 64.132.503.312,13,- atau (5,44 %).

Masih relatif rendahnya kontribusi PAD terhadap total pendapatan Kabupaten

Kampar tersebut menunjukkan bahwa pendapatan Kabupaten Kampar masih sangat

mengandalkan dana perimbangan dari pemerintah pusat, dalam hal ini dari bagi hasil

minyak bumi dan gas.

Sedangkan target dan realisasi PAD tersebut dapat dirinci lebih lanjut sebagaimana

terlihat dalam tabel berikut :

17 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tabel 6: Perkembangan Target dan Realisasi PAD Kabupaten Kampar Tahun 2007-2011

Jenis PAD

Tahun Total

2007 2008 2009 2010 2011

I. Target PAD

Pajak Daerah 4.572.170.745,00 5.823.703.883,00 7.080.372.207,00 9.809.565.025,00 11.554.387.808,00

Retribusi Daerah 9.935.868.820,00 14.358.187.000,00 16.818.161.000,00 15.977.242.000,00 16.944.080.232,80

Hasil Pengelolaan

Drh yg dipisahkan 4.102.000.000,00 27.993.794.461,00 63.438.053.333,00 42.477.976.483,00 46.154.122.020,00

Lain-lain P A D 26.843.558.199,00 44.567.184.686,00 20.851.161.994,00 28.301.340.759,00 14.033.429.577,00

Jumlah I 45.453.597.764,00 92.742.870.030,00 108.187.748.534,00 96.566.124.267,00 88.686.019.637,80

II. Realisasi PAD

Pajak Daerah 5.117.264.019,00 7.162.456.451,10 10.299.515.219,85 13.651.493.207,78 10.197.630.285,48

Retribusi Daerah 10.407.165.884,00 13.301.863.288,00 13.543.890.839,93 13.225.331.636,88 5.134.847.223,51

Hasil Pengelolaan

Drh yg dipisahkan 4.685.873.755,00 25.705.039.847,00 77.498.116.475,59 42.152.555.606,00 28.966.254,680,00

Lain-lain P A D 43.922.199.654,13 39.517.211.200,54 63.179.868.301,08 167.064.790.599,00 12.902.397,539,50

Jumlah II 64.132.503.312,13 85.686.570.786,64 164.521.390.836,45 236.094.171.049,66 57.201.129.728,49

Pencapaian

Target PAD 141,09 % 92,39 % 152,07 % 244,49 %

64.49 %

s/d Juni 2011

Sumber diolah dari Laporan Realisasi APBD Kabupaten Kampar Tahun 2007-2011

PAD Kabupaten Kampar mencakup pajak daerah, retribusi daerah, hasil pengelolaan

daerah yang dipisahkan, dan dan lain-lain PAD. Sampai dengan akhir tahun 2010, realisasi PAD

mengalami kenaikan dari Rp.164.521.390.836,45 atau (152,07 %) hingga akhir tahun 2009

menjadi Rp.236.094.171.049,66 atau (244,49 %) hingga akhir tahun 2010.

Pada tahun 2010 komponen yang memberikan kontribusi terbesar terhadap PAD

Kab. Kampar adalah Lain - lain PAD yaitu sebesar Rp. 167.064.790.599,00 atau (70,76 %) dari

total realisasi PAD sebesar Rp. 236.094.171.049,66. Berikutnya, realisasi Hasil Pengelolaan

Daerah yang Dipisahkan sebesar Rp. 42.152.555.606,00 atau (17,85 %), kemudian disusul Pajak

Daerah sebesar Rp. 13.651.493.207,78 atau (5,76 %), dan Retribusi Daerah sebesar Rp.

13.225.331.636,88 atau (5,60 %).

3.2. Kondisi yang Dinginkan dan proyeksi Masa Depan

Dalam hal ini Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten

kampar berupaya menyusun prognosa dan menyusun proyeksi pendapatan daerah, baik yang

bersumber dari PAD, Perimbangan, Pendapatan lain-lain yang sah, hal ini untuk mengupayakan

terpenuhinya belanja yang diperlukan oleh SKPD yang ditetapkan dalam peraturan daerah

Nomor 6 Tahun 2012 tentang Styruktur Organisasi dan tata kerja Kabupaten Kampar. Adapun

proyeksi pendapatan daerah adalah sebagai berikut:

18 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tabel 7 :

Kondisi Pendapatan Daerah yang Dinginkan dan Proyeksi Masa Depan

APBD 2012 APBD 2013 APBD 2014 APBD 2015 APBD 2016

1

PENDAPATAN DAERAH

1 1 Pendapatan Asli Daerah 101.218.640.001,28 92.248.696.958,19 95.764.728.133,02 99.337.595.853,79 103.028.306.903,49

1 1 1 Pajak Daerah 24.703.400.150,00 28.585.099.737,60 30.014.354.724,48 31.365.000.687,08 32.839.155.719,37

1 1 2 Retribusi Daerah 9.743.942.244,28 10.149.945.062,59 10.708.192.041,03 11.082.978.762,47 11.437.634.082,87

1 1 3 Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah Yang

di pisahkan 43.331.079.339,00 38.137.581.112,00 39.281.708.545,36 40.735.131.761,54 42.160.861.373,19

1 1 4 Lain-lain PAD yang syah 23.440.218.268,00 15.376.071.046,00 15.760.472.822,15 16.154.484.642,70 16.590.655.728,06

1 2 Dana Perimbangan 1.493.252.905.797,00 1.555.553.907.321,00 1.617.149.114.343,66 1.682.988.636.971,77 1.755.868.881.918,21

1 2 1 Bagi Hasil Pajak / Bagi Hsl Bkn Pajak 894.246.458.797,00 956.547.460.321,00 1.009.157.570.638,66 1.064.661.237.023,78 1.126.411.588.771,16

1 2 2 Dana Alokasi Umum 569.782.157.000,00 569.782.157.000,00 578.328.889.355,00 588.160.480.474,04 598.747.369.122,57

1 2 3 Dana Alokasi Khusus 29.224.290.000,00 29.224.290.000,00 29.662.654.350,00 30.166.919.473,95 30.709.924.024,48

1 3 Lain-lain Pendapatan Daerah yg Syah 107.455.540.026,00 156.310.164.713,00 198.360.356.276,90 255.679.336.348,82 339.790.353.950,84

1 3 1 Dana Bagi Hasil Pajak Daerah Propinsi

Dana Pemerintah Lainnya 40.900.181.826,00 59.453.007.713,00 77.288.910.026,90 104.340.028.536,32 146.076.039.950,84

1 3 2 Dana Penyesuaian Khusus dan Otonomi

Khusus 66.555.358.200,00 96.857.157.000,00 121.071.446.250,00 151.339.307.812,50 193.714.314.000,00

Jumlah 1.701.927.085.824,28 1.804.112.768.992,19 1.911.274.198.753,58 2.038.005.569.174,37 2.198.687.542.772,54

19 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Peningkatan pendapatan daerah mempunyai arti yang cukup penting dalam mendukung

dan memelihara hasil-hasil pembangunan melalui pajak daerah, retribusi daerah, dan pendapatan

daerah lainnya yang sah. Meningkatkan pendapatan daerah hendaknya tidak harus ditempuh

dengan cara kebijakan menaikan tarif saja, tetapi yang lebih penting adalah dengan memperbaiki

dan menyempurnakan administrasi sistem dan prosedur penetapan dan pemungutan pendapatan

daerah.

Dalam rangka optimalisasi penerimaan PAD, maka akan diwujudkan antara lain : (1)

efisiensi biaya administrasi pungutan, (2) memperkecil jumlah tunggakan, (3) menegakkan sangsi

hukum bagi para penghindar dan penunggak pajak dan retribusi (4) melakukan intensifikasi dan

ekstensifikasi pendapatan daerah, dan (5) melakukan sosialisasi dan propaganda dalam rangka

peningkatan penerimaan pajak daerah dan retribusi daerah.

3.3. Kelemahan dan Kekuatan Internal

Untuk mengamankan proyeksi rencana pendapatan yang terformulasikan dalam rencana

strategis Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset dari tahun 2012-2016 perlu

memperhatikan kelemahan yang selama ini dirasakan dan kekuatan internal yang telah teruji

kehandalannya selama pencapaian 5 (lima) tahun kebelakang dari tahun 2012-2016.

Tabel 8 : Kelemahan dan Kekuatan Internal

No Kelemahan Faktor Internal No Kekuatan Faktor Internal

1 Kemampuan Teknis Fungsional yang Kurang Memadai

1 Adanya SOP

2 Sarana gedung yang tidak memadai untuk fasilitas pelayanan Publik

2 Kualitas SDM Aparatur yang memadai

3 Standarisasi beban kerja belum tersedia 3 Komitmen Karyawan Yang tinggi

Dari beberapa kelemahan dan kekuatan internal Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan

dan Aset perlu dilakukan pembobotan, mana yang paling berpengaruh terhadap keberhasilan

pencapaian pelaksanaan rencana strategis 5 (lima) tahun dari tahun 2012-2016.

3.4. Peluang dan Tantangan Ekternal

Berdasarkan data dasar yang telah diperoleh, selama ini terdapat beberapa peluang dan

tantangan ekternal yang berpengaruh terhadap pencapaian rencana strategis Dinas Pendapatan,

Pengelolaan Keuangan dan Aset tahun 2012-2016, yaitu:

Tabel 9: Peluang dan Tantangan Ekternal

No Peluang Eksternal No Tantangan Eksternal

1 Peran DPPKA yang Startegis 1 Perbedaan Persepsi dalam membaca

peraturan dengan pemeriksa Fungsional

2 Kepercayaan Pimpinan 2 Masyarakat semakin kritis

3 Mudah Berkoordinas dengan Pemerintah

Provinsi dan Pusat

3 Informasi semakin terbuka, dan perubahan

peraturan yang sangat cepat

20 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

3.5. Rumusan permasalahan strategis yang dihadapi masa kini

Dari beberapa kelemahan dan tantangan yang dihadapi, perlu dirumuskan secara matang

dengan harapan bisa berubah jadi potensi yang mendorong pelaksanaan pengelolaan keuangan

daerah yang tertib, taat peraturan perundang-undangan, transparan dan bertanggung jawab.

Supaya ada kesinambungan dalam pencapaian visi, misi dengan nilai yang diharapkan,

perlu dilakukan identifikasi mitra kerja, baik internal maupun ekternal, termasuk pula

stakeholders yang berhubungan langsung dengan implementasi dan rekomendasi yang

dihasilkan dalam kebijakan publik, baik dari segi sosial, ekonomi, politik dan stabilitas kepercayaan

masyarakat terhadap penyelenggaraan pemerintah daerah dan pembangunan di kabupaten

Kampar, terutama yang relevan dengan pelaksanaan hak dan kewajiban daerah.

Tabel 10: Rumusan permasalahan strategis yang dihadapi masa kini

No Mitra Kerja Internal Expektasinya yang diharapkan

Prioritas

1 Sumber daya manusia sebagai analis potensi pendapatan daerah

Peningkatan produktivitas, kapabilitas, Disiplin, aksebilitas, dan sejahtera

IV

2 Tim analis akuntansi dan anggaran pendapatan, belanja serta pembiayaan

Terlindungi dan teraturnya pengelolaan keuangan dan IV aset daerah

V

3 Tim Peneliti RKA, DPA, SP2D sebagai sistem yang saling melengkapi

Terpenuhinya tata kelola keuangan daerah yang tidak menjerat para pengelola keuangan daerah

II

4 Tim Analis tentang pendapatan dan pengelolaan keuangan dan aset daerah

Tidak terjadinya kesalahan yang mengakibatkan kerugian keuangan daerah

II

5 Auxiliary staf Terpenuhinya seluruh kebutuhan staf dalam penunjang Kegiatan.

I

No

Mitra Kerja Eksternal Expektasinya yang diharapkan Prioritas

1 SKPD Tersusunnya dokumen anggaran pendapatan dan

belanja tepat waktu

I

I 2 Kas Daerah

Tersedianya cash flow dan dana segar yang

diperlukan dalam belanja daerah II

3 BPN/Notaris/PPAT Lancarnya Penerimaan Daerah dan BPHTB dan

PBB

4 KPN Lancarnya dana transper dari pusat, terutama

yang berhubungan dengan dana perimbangan IV

5 Kementrian dan Propinsi Seluruh penerimaan yang mengakibatkan

bertambahnya kekayaan daerah masuk dalam Kas

Daerah APBD

V

No

Stakeholders Expektasinya yang diharapkan Prioritas

1 DPRD Dukungan politis dalam melaksanakan Peningkatan Pendapatan Daerah, Pengelolaan Keuangan dan Aset

I

2 Pers Terpublikasikannya LKPJ, LPPD dan LPAMJ yang

transparan dan bertanggungjawab II

21 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

3 Masyarakat Dirasakannya manfaat pembangunan yang akuntabel IV

3.6. Rumusan Perubahan, Kecenderungan masa depan yang berpengaruh pada Tupoksi

Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar

Dari beberapa kekuatan dan peluang yang ada perlu diformulasikan menjadi suatu

perubahan yang signifikan untuk menyongsong masa depan yang lebih efisien, efektif, berkeadilan dan

kepatutan dalam pengelolaan keuangan daerah, baik yang berhubungan dengan hak maupun kewajiban

daerah. Sehingga pendapatan daerah yang bersumber dari PAD, Perimbangan dan Pendapatan Lain-lain

yang sah bisa optimal, kemudian kewajiban pemerintah daerah yang diakui sebagai pengurangan nilai

kekayaan bersih yang diakibatkan oleh belanja langsung, belanja tidak langsung dan pembiayaan bisa

terselesaikan tepat waktu sebagaimana yang dirumuskan dalam Renstra Dinas Pendapatan, Pengelolaan

Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar.

Tabel 11: Pencermatan Linkungan Internal (PLI) dan Pencermatan Linkungan Eksternal (PLE)

PLI PLE

No Kekuatan (S) No Peluang (O)

1 ADANYA PERBUP SOP 1 PERAN DPPKA YANG STRATEGIS

2 KUALITAS SDM APARATUR YANG MEMADAI 2 KEPERCAYAAN PIMPINAN

3 KOMITMEN KARYAWAN YANG TINGGI 3 MUDAH BERKOORDINASI DENGAN PROVINSI DAN PUSAT

No Kelemahan (W) No Tantangan (T)

1 KEMAMPUAN TEKNIS FUNGSIONAL KURANG MEMADAI

1 GLOBALISASI

2 STANDARISASI BEBAN KERJA BELUM TERSEDIA 2 PERBEDAAN PERSEPSI DALAM MEMBACA PERATURAN DENGAN PEMERIKSA

3 SARANA GEDUNG YANG TIDAK MEMADAI UNTUK FASILITAS PELAYANAN PUBLIK

3 INFORMASI SEMAKIN TERBUKA DAN PERUBAHAN PERATURAN YANG SANGAT CEPAT

3.7. Rumusan Perubahan Internal dan Ekternal yang diperlukan untuk lebih efesien dan

efektif.

Formulasi antara faktor internal dan faktor eksternal perlu dilakukan melalui kesimpulan analisis

faktor internal (KAFI) dan kesimpulan analisis faktor ekternal (KAFE)

Tabel 12 : Kesimpulan Analisis Faktor Internal (KAFI)

No Lingkungan Bobot Rating Score (Bobot x Rating)

Prioritas

KEKUATAN

1 ADANYA PERBUP SOP 20 4 80 I

2 KUALITAS SDM APARATUR YANG MEMADAI

15 4 60 II

3 KOMITMEN KARYAWAN YANG TINGGI

15 3 45 III

KELEMAHAN

22 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

1 KEMAMPUAN TEKNIS FUNGSIONAL

25 4 100 I

2 STANDARISASI BEBAN KERJA 15 3 45 II

3 SARANA PRASARANA YANG KURANG MEMADAI

10 2 20 III

Dari analisis faktor internal, dan dengan adanya Perda SOP berdasarkan peraturan oleh Bupati Kampar

tentu akan menjadi prioritas kekuatan sedangkan kelemahan yang harus diprioritaskan untuk ditangani

adalah kemampuan teknis fungsional, prioritas kedua yang kuat adalah kualitas Sumber Daya Aparatur

sedangkan untuk kelemahannya adalah Standarisasi beban kerja. Prioritas Kekuatan Ketiga adalah

komitmen karyawan yang tinggi sedangkan Sarana gedung yang tidak memadai untuk fasilitas

pelayanan Publik menjadi kelemahan ketiga dalam meningkatkan kemampuan pegawai.

No Lingkungan Bobot Rating Score (Bobot x Rating)

Prioritas

PELUANG

1 PERAN DPPKA YANG STRATEGIS

25 4 80 I

2 KEPERCAYAAN PIMPINAN 20 4 60 II

3 MUDAH BERKOORDINASI DENGAN PROVINSI DAN PUSAT

10 3 45 III

TANTANGAN

1 GLOBALISASI 20 3 60 I

2 PERBEDAAN PERSEPSI DALAM MEMBACA PERATURAN DENGAN PEMERIKSA

10 2 20 IIi

3 INFORMASI SEMAKIN TERBUKA DAN PERUBAHAN PERATURAN YANG SANGAT CEPAT

15 2 45 II

Analisis faktor eksternal Yang menjadi peluang prioritas pertama adalah Peran DPPKA yang strategis

sedangkan yang menjadi tantangannya adalah Globalisasi, prioritas kedua dalam peluang adalah adanya

kepercayaan pimpinan namun dalam tantangan prioritas kedua tantangannya adalah adanya Perbedaan

persepsi dalam membaca peraturan dengan pemeriksa dan prioritas yang ketiga adalah mudah

berkoordinasi dengan provinsi dan pusat sedangkan tantangan prioritas ketiga adalah Informasi yang

terbuka dan perubahan peraturan yang sangat cepat.

23 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tabel 13:

MATRIK SWOT DALAM RANGKA MENENTUKAN ASUMSI-ASUMSI STRATEGIS

Kekuatan (S) Kelemahan (W)

1. Adanya PERBUP SOP; 1. Kemampuan Teknis

Fungsional;

2. Kualitas Sumberdaya Aparatur yang

memadai;

2. Standarisasi beban kerja yang

belum tersedia;

3. Komitmen Karyawan yang tinggi. 3. Sarana gedung yang tidak

memadai untuk fasilitas

pelayanan Publik

Peluang (O) Kekuatan (S-O) Strategi (W-O)

1. Peran DPPKA yang Strategis; 1. Peningkatan Kompetensi

DPPKA;

1. Tingkatkan volume Pendidikan

SDM di DPPKA;

2. Kepercayaan Pimpinan; 2. Peningkatan Eksistensi DPPKA; 2. Meningkatkan bantuan

keuangan Provinsi dan Pusat.

3. Mudah berkoordinasi dengan

Provinsi dan Pusat.

3. Peningkatan Relasi dan wawasan

Aparatur DPPKA.

Tantangan (T) Strategi (S-T) Strategi (W-T)

1. Globalisasi; 1. Meningkatkan Kinerja Aparatur; 1. Peningkatan kapasitas sumber

daya aparatur

2. Perbedaan persepsi dalam

membaca Peraturan dengan

Pemeriksa;

2. Meningkatkan konsolidasi dan

koordinasi dengan SKPD terkait;

2. Meningkatkan budaya kerja

dan koordinasi dengan

pemeriksa

3. Informasi semakin terbuka dan

perubahan peraturan yang sangat

cepat.

3. Meningkatkan jangkauan akses

informasi dan antisipasi perubahan.

3. Kerjasama dengan pihak ketiga

Berdasarkan pilihan strategi yang dikembangkan dari analisis SWOT di atas, dilakukan penetapan urutan

strategi pilihan sebagai berikut:

ASUMSI STRATEJIK KETERKAITAN DENGAN

URUTAN PILIHAN

STRATEGI

VISI MISI (2+3)

1 2 3 5

S-O :

1. Peningkatan Kompetensi DPPKA; 4 4 4 3 4 4 23 II

2. Peningkatan Eksistensi DPPKA; 3 3 3 3 3 4 19 V

3. Peningkatan Relasi dan wawasan Aparatur DPPKA. 3 3 3 2 3 4 18 VI

S-T :

1. Meningkatkan Kinerja Aparatur; 4 4 4 4 4 4 24 I

2. Meningkatkan konsolidasi dan koordinasi dengan SKPD terkait;

4 3 3 2 3 3 18

3. Meningkatkan jangkauan akses informasi dan antisipasi perubahan.

4 3 3 3 4 4 21 IV

W-O :

Tingkatkan volume Pendidikan SDM di DPPKA; 3 4 4 4 4 4 23 II

Meningkatkan bantuan keuangan Provinsi dan Pusat. 4 4 4 4 4 2 22 III

KAFI

KAFE

24 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

ASUMSI STRATEJIK KETERKAITAN DENGAN

URUTAN PILIHAN

STRATEGI

VISI MISI (2+3)

1 2 3 5

W-T :

1. Peningkatan Kapasitas Sumberdaya Aparatur; 4 4 4 3 4 3 22 III

2. Meningkatkan budaya kerja dan koordinasi dengan pemeriksa

4 3 4 3 3 3 20 V

3. Kerjasama dengan pihak ketiga 4 4 3 4 3 3 21 IV

Nilai Keterkaitan Strategi dengan Visi, Misi menggunakan Skala Likert (Model skala 1—4), yaitu:

4 = Paling Terkait 3 = Terkait 2 = Kurang Terkait 1 = Tidak Terkait Untuk memberikan fokus dan memperkuat rencana yang memperjelas antara Misi dengan Tujuan,

disusun faktor-faktor kunci keberhasilan (Critical Factors Success) yang dikembangkan dari hasil analisis

faktor kunci keberhasilan sebagai berikut:

1. PENINGKATAN KOMPETENSI DPPKAD

2. PENINGKATAN KINERJA DAN KAPASITAS SUMBER

DAYA, APARATUR

3. TINGKATKAN VOLUME PENDIDIKAN SDM DI DPPKA

4. PENINGKATAN EKSISTENSI DPPKA

5. MENINGKATKAN BUDAYA KERJA DAN KOORDINASI

DGN PEMERIKSA;

6. MENINGKATKAN JANGKAUAN AKSES INFORMASI

DAN ANTISIPASI PERUBAHAN

7. MENINGKATKAN BANTUAN KEUANGAN PROVINSI

DAN PUSAT

8. MENINGKATKAN KONSOLIDASI DAN KOORDINASI

DGN SKPD TERKAIT

9. PENINGKATAN RELASI DAN WAWASAN APARATUR

DPPKA;

10. KERJASAMA DENGAN PIHAK KETIGA

1. Meningkatkan Kualitas Kelembagaan Melalui Tata

kerja dan SDM aparatur yang Berkualitas

2. Mengembangkan dan Mengoptimalkan Penerimaan

Pendapatan Daerah;

3. Menigkatkan Kualitas Pengelolaan Keuangan dan

Aset Daerah sesuai dengan Ketentuan

1. Meningkatkan Kualitas Kelembagaan melalui tata

laksana organisasi dan kualitas SDM aparatur

2. Meningkatnya Penerimaan Pendapatan Daerah

secara proporsional sesuai dengan potensi dan

peraturan yang berlaku

3. Meningkatkan akuntabilitas Pelaksanaan dan

Pertanguungjawaban SKPD Pengelola Keuangan dan

Aset

MISI

FKK (CFS)

25 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

BAB IV

VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN, STRATEGI, DAN KEBIJAKAN

4.1. VISI dan MISI

4.1.1. VISI

Visi adalah gambaran tentang keadaan masa depan yang berisikan cita-cita yang ingin diwujudkan

organisasi. Visi memberikan jiwa kemana organisasi harus dibawa dan diarahkan agar dapat berkarya

secara konsisten dan tetap eksis, antisipatif, inovatif, serta produktif.

Mengacu pada konsepsi visi diatas dan mengacu kepada Visi pembangunan Kabupaten Kampar,

maka Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar sebagai unsur pelaksana

pemerintah daerah perlu menetapkan visi yang selaras dengan keadaan lingkungan serta perubahan-

perubahan yang ada, dan selaras dengan visi induk organisasinya, yaitu:

“Terwujudnya Peningkatan Penerimaan Daerah Yang Optimal dan Proporsional serta

Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah yang profesional Tahun 2016”

Pernyataan visi di atas memuat kata-kata kunci, yaitu peningkatan penerimaan pendapatan yang

optimal dan pengelolaan penerimaan pendapatan daerah, Pengelolaan keuangan dan Aset yang

profesional.

Kapasitas Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar dalam

mengelola pendapatan daerah dinilai berhasil apabila mampu mewujudkan penerimaan pendapatan

daerah yang optimal dan mampu mengelola Keuangan dan Aset secara profesional.

Optimal mengandung makna perpaduan yang seimbang antara efektifitas dan efisiensi. Sehingga

penerimaan pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah merupakan jumlah yang sesuai

dengan potensinya dan diperoleh dengan biaya yang efisien. Penerimaan pendapatan yang besar hanya

akan sedikit memberikan nilai tambah jika diperoleh dengan biaya yang besar pula.

Selanjutnya eksistensi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar

dapat dipertahankan apabila masih ada kepercayaan masyarakat terhadap pelaksanaan tugas pokok

dan fungsi. Agar tetap memperoleh kepercayaan masyarakat, perlu dipertahankan dan ditingkatkan

kualitas pelayanan publik dalam pengelolaan pendapatan Pengelolaan keuangan dan Aset. Untuk itu,

Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar beserta seluruh aparaturnya

harus memiliki integritas profesional dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya, mulai dari

26 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

perencanaan, penetapan, dan pemungutan, pengawasan, peningkatan kapasitas SDM, dan penggunaan

sistem informasi Teknologi Informasi.

4.1.2. MISI

Terwujudnya visi yang telah ditetapkan tersebut merupakan tantangan bagi seluruh komponen di

lingkungan Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar. Sebagai penjabaran

dalam rangka mewujudkan visi yang telah ditetapkan, melaksanakan tugas pokok dan fungsi, serta

kewenangan yang diamanatkan, maka Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten

Kampar merumuskan konsepsi tugas yang harus diemban, yaitu berupa rumusan/pernyataan misi.

Dengan pernyataan misi tersebut, diharapkan seluruh anggota organisasi dan pihak yang

berkepentingan dapat mengetahui dan memahami keberadaan Dinas Pendapatan, Pengelolaan

Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar dalam Penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan

pembangunan, Yaitu melalui Tiga Misi Sebagai berikut

Misi Pertama : Meningkatkan Kualitas Kelembagaan Melalui Tata kerja dan SDM aparatur yang

Berkualitas

Misi Kedua : Mengembangkan dan Mengoptimalkan Penerimaan Pendapatan Daerah

Misi Ketiga : Menigkatkan Kualitas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah sesuai dengan

Ketentuan

4.1.2.1. Misi Pertama : Meningkatkan Kualitas Kelembagaan Melalui Tata kerja dan SDM

aparatur yang Berkualitas

Dalam Rangka Pengelolaan Pendapatan Daerah, Dinas Pendapatan, Pengelolaan

Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar harus secara optimal meningkatkan tata kelola dan

kapasitas kelembagaan. Dengan didukung SDM Berkualitas dan sarana dan prasarana yang

memadai maka Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar dapat

memberikan pelayanan publik yang prima dan responsif terhadap perubahan-perubahan yang

terjadi di lingkungan masyarakat.

SDM merupakan faktor kedua kunci sukses (Key Success) dalam optimalisasi

pendapatan, Pengelolaan keuangan dan Aset. Potensi Pendapatan Daerah yang besar tidak

akan mampu dioptimalkan bila SDM tidak mampu mengelola pendapatan daerah dengan baik,

begitu juga dengan pengelolaan keuangan dan Aset, tanpa SDM yang baik akan menimbulkan

potensi-potensi yang akan merugikan keuangan daerah .

SDM yang memiliki kapasitas dalam mengelola pendapatan, Keuangan dan aset

mempunyai makna bahwa SDM harus disiplin melaksanakan tugas dan berorientasi kepada

pencapaian hasil, serta memiliki integritas yang tinggi dalam rangka mengemban tugas.

Kapabilitas merupakan hal yang sangat penting, mengingat tuntutan lingkungan yang semakin

tinggi, perkembangan informasi, ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat cepat, sehingga

harus siap menambah wawasan dan kemampuan teknisnya. Kemampuan itupun perlu

27 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

didukung dengan disiplin, kemampuan perencanaan yang baik, taat kepada penjadwalan tugas

yang telah diatur dan melakukan tugas dengan penuh tanggung jawab dan berorientasi

kepada mutu hasil pekerjaannya.

4.1.2.2. Misi Kedua : Mengembangkan dan Mengoptimalkan Penerimaan Pendapatan

Daerah

Pendapatan Daerah mencakup Pendapatan Asli Daerah (PAD), dana Perimbangan

atau transfer, dan lain-lain pendapatan. Pembangunan Kabupaten Kampar untuk

mensejahterakan masyarakat Kampar sangat tergantung dari besar kecilnya pendapatan

daerah.

Sebagai salah satu komponen dalam pendapatan daerah, sejauh ini kontribusi PAD

terhadap total pendapatan masih relatif kecil, bahkan belum dapat menutup defisit anggaran.

Oleh karena itu, salah satu upaya strategis dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat

Kabupaten Kampar adalah dengan mengoptimalkan penerimaan PAD melalui intensifikasi dan

ekstensifikasi sumber-sumber pendapatan daerah.

Dalam rangka meningkatkan pendapatan daerah, pemahaman dan kesadaran

masyarakat tentang kewajiban membayar pajak daerah dan retribusi daerah juga merupakan

salah satu faktor yang sangat penting. Untuk itu, pembinaan dan penyuluhan mengenai pajak

daerah dan retribusi daerah, sosialisasi dan propaganda lainnya mengenai arti penting pajak

daerah dan retribusi daerah akan selalu dikembangkan oleh Dinas Pendapatan, Pengelolaan

Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar.

4.1.2.3. Misi Ketiga: Menigkatkan Kualitas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah sesuai

dengan Ketentuan

Pengelolaan keuangan dan Aset daerah sangat tergantung pada Kemampuan SDM,

serta sarana dan prasana, mulai dari tahap Perencanaan, Penggunaan, Monitoring yang

bermuara pada Data dan Informasi yang akurat dan Akuntable.

Dari hal diatas Pengelolaan keuangan dan Aset akan di tingkatkan dengan

memanfaatkan Teknologi Informasi sehingga setiap tahap dalam pengelolaan keuangan dan

aset akan lebih efektif dan efisien.

4.2. TUJUAN DAN SASARAN JANGKA MENENGAH PELAYANAN

4.2.1. Tujuan

Mewujudkan Aparatur Pengelola Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset yang

berkualitas, berintegritas, berdedikasi tinggi, bertanggungjawab dan memiliki wawasan

serta keterampilan yang memadai.

Peningkatan Pendapatan Daerah yang Optimal dan Realistis;

Mewujudkan Sistem pengelolaan keuangan yang Transparan dan Akuntabel

Mewujudkan pengelolaan Aset yang profesional dan Akuntabel

28 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

4.2.2. Sasaran

Meningkatkan SDM Aparatur DPPKA yang berkualitas, berintegritas, Bertanggung jawab

dan memiliki wawasan serta keterampilan dalam pelaksanaan TUPOKSI yang sesuai dengan

tuntutan Peraturan yang berlaku;

Optimalnya Potensi dan Realisasi Pendapatan Daerah;

Meningkatnya Pengelolaan Anggaran secara efektif dan efesien serta Tepat waktu, tepat

sasaran sesuai ketentuanberlaku

Diperolehnya Data Aset yang akurat dan dikelola dengan Administrasi yang benar

Adapun Tujuan Jangka Menengah Pelayanan Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan

Aset Kabupaten Kampar Tahun Anggaran 2012 s/d 2016 akan di kemukankan dalam Tabel berikut

ini:

29 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tabel 14 :

Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan SKPD

No TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN KE-

2012 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

1 Tujuan Misi I Tersedianya jasa komunikasi, air dan listrik Menjamin Kegiatan Harian TUPOKSI berjalan Lancar 100% 100% 100% 100% 100%

2 Tujuan Misi I Tersedianya Jasa dan Alat Kebersihan Kantor Menjamin Kegiatan Harian TUPOKSI berjalan Lancar 100% 100% 100% 100% 100%

3 Tujuan Misi I Tersediannya Jasa Perbaikan Peralatan Kantor Menjamin Kegiatan Harian TUPOKSI berjalan Lancar 100% 100% 100% 100% 100%

4 Tujuan Misi I Tersedianya ATK Menjamin Kegiatan Harian TUPOKSI berjalan Lancar 100% 100% 100% 100% 100%

5 Tujuan Misi I Tersedianya barang cetakan Menjamin Kegiatan Harian TUPOKSI berjalan Lancar 100% 100% 100% 100% 100%

6 Tujuan Misi I Tersedianya Peralatan dan Perlengkapan Kantor Menjamin Kegiatan Harian TUPOKSI berjalan Lancar 100% 100% 100% 100% 100%

7 Tujuan Misi I Tersedianya Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang-undangan Tersedianya Bahan Bacaan yang menambah Pengetahuan Personil SKPD

100% 100% 100% 100% 100%

8 Tujuan Misi I Tersedianya Makanan dan Minuman Penyediaan Makanan dan Minuman 100% 100% 100% 100% 100%

9 Tujuan Misi I Terlaksananya Rapat Koordinasi dan Konsultasi Keluar Daerah Koordinasi yang baik dalam peningkatan Penerimaaan Daerah 100% 100% 100% 100% 100%

10 Tujuan Misi I Tersedianya Tenaga Harian Lepas Personil bantuan dalam menjalankan TUPOKSI 100% 100% 100% 100% 100%

Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur 100% 100%

11 Tujuan Misi I Terpeliharanya Gedung Kantor Kenyamanan personil dalam Bekerja 100% 100% 100% 100% 100%

12 Tujuan Misi I Berfungsinya kendaraan dinas operasional sesuai kebutuhan Kelancaran Operasional Tugas Luar 100% 100% 100% 100% 100%

13 Tujuan Misi III Prosentase Updating Data Aset Daerah Data aset yang Akuntable 100% 100% 100%

Program Peningkatan Disiplin Aparatur

14 Tujuan Misi I Tersedianya Pakaian Dinas PNS Kedisiplinan Personil dalam Tata Busana Kedinasan 100% 100% 100% 100%

Program Peningkatan kapasitas SDM aparatur

30 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

No TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN KE-

2012 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

15 Tujuan Misi I Meningkatnya SDM aparatur yang mengikuti sosialisasi dan bimbingan teknis implementasi peraturan perundang-undangan

Peningkatan Pemahaman Perosil dalam mengikuti perubahan Peraturan

100% 100% 100%

16 Tujuan Misi III Meningkatnya SDM aparatur yang mengikuti pendidikan dan pelatihan Peningkatan kemampuan Personil dalam menjalanjan TUPOKSI 100% 100% 100%

17 Tujuan Misi III Tersusun dan tertatanya arsip dan dokumen Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar.

Data Aset yang Akuntable 100% 100% 100%

18 Tujuan Misi III Data Aset Daerah yang Upto Date Monitoring dan Pengawasan Barang Milik Daerah 100% 100% 100%

19 SDM aparatur Pengelolaan keuangan Daerah SDM yang dapat mengoperasikan Aplikasi SIPKD

20 Tujuan Misi III Tersusun dan tertatanya arsip dan dokumen Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar.

SDM Pengelolaan Aset yang Uptodate 100% 100% 100%

Program Peningkatan pengembangan sistem pelaporan pencapaian kinerja dan keuangan

20 Tujuan Misi III Laporan Pencapaian kinerja SKPD LAKIP yang tepar Waktu 100% 100% 100% 100%

21 Tujuan Misi III Tersusun dan tertatanya arsip dan dokumen Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar.

Data Aset yang Uptodate 100% 100% 100%

22 Tujuan Misi III Laporan keuangan akhir tahun Laporan keuangan yang Tepat Waktu 100% 100% 100% 100% 100%

23 Tujuan Misi I Revisi Renstra Revisi Renstra SKPD 100%

24 Tujuan Misi III Tersusun dan tertatanya arsip dan dokumen Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar.

SDM yang dapat menyusun Data BMD 100% 100% 100%

25 Tujuan Misi III Tersusun dan tertatanya arsip dan dokumen Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar.

SDM yang dapat menggunakan Aplikasi SIMAK 100% 100% 100%

Program Peningkatan Kapasistas Pengelolaan Keuangan Daerah

26 Tujuan Misi III Aparatur pengelola Keuangan daerah yang handal SDM pengelolaan keuangan yang Handal 100% 100% 100% 100%

Peningkatan dan pengembangan pengelola keuangan daerah

27 Tujuan Misi III Penyusunan Kebijakan Akuntansi PERDA /PERBUP kebijakan Akuntansi PEMDA Kampar 100% 100% 100% 100% 100%

28 Tujuan Misi III Penyusunan Rancangan Peraturan Daerah Tentang APBD Ranperda dan PERDA APBD yang tepat Waktu 100% 100% 100% 100% 100%

29 Tujuan Misi III Penyusunan Rancangan Peraturan Daerah Tentang Perubahan APBD Ranperda dan PERDA APBDP yang tepat Waktu 100% 100% 100% 100% 100%

30 Tujuan Misi III Penyusunan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah Penyusunan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah 100% 100% 100% 100% 100%

31 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

No TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN KE-

2012 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

31 Tujuan Misi III Penyusunan Rencana dan Perubahan Target Pendapatan Daerah Penyusunan Rencana dan Perubahan Target Pendapatan Daerah 100% 100% 100% 100% 100%

32 Tujuan Misi II Pendataan Objek dan Subjek Pajak Pendataan Objek dan Subjek Pajak 100% 100% 100% 100% 100%

33 Tujuan Misi III Pendataan Subjek dan Objek PBB Pendataan Subjek dan Objek PBB

34 Tujuan Misi II Peningkatan Kapasitas dan Kinerja Kas Daerah Peningkatan Kapasitas dan Kinerja Kas Daerah 100% 100% 100% 100% 100%

35 Tujuan Misi II Monitoring dan Evaluasi Objek Pajak Daerah Data Pajak yang Uptodate 100% 100% 100% 100%

36 Tujuan Misi II Validasi Objek dan Subjek BPHTB Data Objek BPHTB yang uptodate ` 100% 100% 100% 100%

37 Tujuan Misi II Koordinasi Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan perkotaan

Koordinasi Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan perkotaan

100% 100% 100% 100% 100%

38 Tujuan Misi II Pelaksanaan Cetak Massal Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan

Pelaksanaan Cetak Massal Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan

100% 100% 100% 100% 100%

39 Tujuan Misi III Implementasi Sistem Informasi Manajemen Pajak Daerah Adanya Sistem Manajemen BPHTB 100%

40 Tujuan Misi II Sinkronisasi Pengelolaan Barang Milik Daerah Data Aset yang Uptodate 100%

41 Tujuan Misi II Monitoring dan Evaluasi Pajak Daerah Data Pajak yang Uptodate 100%

42 Tujuan Misi III Penilaian dan Pemetaan Zona Nilai Tanah (PBB) Data geografis Subjek dan Objek pajak 100% 100% 100% 100%

43 Tujuan Misi III Sensus Barang Milik Daerah Data Aset yang Uptodate 100% 100% 100% 100%

44 Tujuan Misi II Penilaian dan Penghapusan Barang Milik Daerah Data Aset yang Uptodate 100% 100% 100% 100%

45 Tujuan Misi II Sosialisasi Pajak Daerah Meningkatkan PAD 100% 100% 100% 100%

46 Tujuan Misi II Pendataan Ulang Objek Subjek Pajak Daerah Data Pajak yang Uptodate 100% 100% 100% 100%

47 Tujuan Misi III Operasi Sisir Data Tunggakan Pajak yang Uptudate 100% 100% 100% 100%

48 Tujuan Misi III Rekonsiliasi Penetapan Nilai Perolehan Barang Milik Daerah Nilai Aset yang Akuntable 100% 100% 100% 100%

49 Tujuan Misi III Monitoring dan Pengawasan Barang Milik Daerah Data Aset yang Uptodate 100% 100% 100% 100%

50 Tujuan Misi III Penghapusan Barang Milik Daerah Data Aset yang Uptodate 100% 100% 100% 100%

51 Tujuan Misi III Pembuatan Parit Batas dan Plank Kepemilikan Penandaan Fisik Aset Tanah dan bangunan 100% 100% 100% 100%

52 Tujuan Misi III Penyusunan Rencana Kebutuhan dan Pemeliharaan BMD proyeksi kebutuhan bmd 100% 100% 100% 100%

32 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

4.3. STRATEGI DAN KEBIJAKAN

4.3.1. Strategi

Beberapa Strategi yang akan dilakukan di DPPKA adalah mengoptimalkan kekuatan internal

yang sudah ada seperti dengan telah tersedianya Perda SOP, Kualitas Sumber daya Aparatur dan

Komitmen karyawan yang tinggi. Kemudian akan meminimalisir faktor kelemahan internal seperti

halnya kemampuan teknis fungsional, beban kerja yang belum tersedia dan sarana prasarana yang

kurang memadai. Bahkan di pihak lain mencari solusi terhadap ancaman masa depan seperti

halnya pengaruh globalisasi, adanya perbedaan persepsi dalam membaca peraturan dengan

pemeriksa, informasi yang semakin terbuka serta perubahan peraturan yang sangat cepat.

Dari Pemaparan diatas, Tim Perumusan Revisi RENSTRA DPPKA menyusun strategi yang

terdiri dari 6 Strategi:

1. Mengoptimalkan potensi dan realisasi pendapatan daerah;

2. Membangun Program dan Kegiatan Peningkatan Kapasitas dan Pengembangan pengelolaan

keuangan sebagai penunjang bagi Pelaksanaan Pengelolaan keuangan dan Aset yang Akuntabel

dan tepat sasaran ;

3. Memenuhi kebutuhan pelayanan administrasi perkantoran dan pengelolaan administrasi aset

sebagai penunjang tupoksi SKPD;

4. Peningkatan sistem pengelolaan administrasi pendapatan dan belanja daerah;

5. Peningkatan dan optimalisasi sarana dan prasarana sebagai penunjang pelayanan prima;

6. Peningkatan professionalisme aparatur sesuai tuntutan kebutuhan pemenuhan SDM yang

handal.

4.4. KEBIJAKAN

Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar selanjutnya

menetapkan arah kebijakan yang merupakan sinerji dari Lingkungan Startegis dengan

memperhatikan faktor penentu keberhasilan dan kegagalan dalam Critical Sucses Faktor (CFS)

sebagai modal awal untuk mengurai permasalahan yang komplek.

Arahan kebijakan yang dirumuskan dalam menentukan program dan kegiatan adalah:

1. Koordinasi Pemerintah Daerah, Provinsi dan Pusat dalam pelaksanaan pengelolaan pendapatan

dan belanja daerah;

2. Meningkatkan kualitas pelayanan prima bidang pengelolaan administrasi perkantoran;

3. Memenuhi kebutuhan sarana parasarana sebagai penunjang pelayanan administrasi

perkantoran;

4. Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji

dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

5. Sistem pengelolaan pendapatan berdasarkan peraturan dan perundang-undangan yang

memperhatikan perkembangan dampak ekonomi makro dan mikro;

33 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

6. Mengembangkan potensi kemampuan personil sesuai TUPOKSI dan penilaian prestasi kerja

yang terukur.

Pencermatan

Lingkungan Internal

VISI MISI NILAI

Pencermatan

Lingkungan Internal

Pencermatan

Lingkungan Internal

Kesimpulan

Analisa Faktor

Internal dan

Eksternal

VISI VISI VISI VISI VISI

Pencermatan

Lingkungan Internal

Pencermatan

Lingkungan Internal

RENSTRA

RENJA

Gambar 3 : TAHAP KEBIJAKAN DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET KABUPATEN KAMPAR (

2006 – 2013 )

34 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tabel 15 :

Tujuan, Sasaran Strategi dan Kebijakan

VISI : Terwujudnya Peningkatan Penerimaan Daerah Yang Optimal dan Proporsional serta Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah yang profesional Tahun 2016

MISI : Meningkatkan Kualitas Kelembagaan Melalui Tata kerja dan SDM aparatur yang Berkualitas

Tujuan Sasaran Strategi Kebijakan

Mewujudkan Aparatur Pengelola Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset yang berkualitas, berintegritas, berdedikasi tinggi, bertanggungjawab dan memiliki wawasan serta keterampilan yang memadai.

Meningkatkan SDM Aparatur DPPKA yang berkualitas, berintegritas, Bertanggung jawab dan memiliki wawasan serta keterampilan dalam pelaksanaan TUPOKSI yang sesuai dengan tuntutan Peraturan yang berlaku;

1 Peningkatan professionalisme aparatur sesuai tuntutan kebutuhan pemenuhan SDM yang handal.

1 Mengembangkan potensi kemampuan personil sesuai TUPOKSI dan penilaian prestasi kerja yang terukur.

2 Memenuhi kebutuhan pelayanan administrasi perkantoran dan pengelolaan administrasi aset sebagai penunjang tupoksi SKPD;

2 Memenuhi kebutuhan sarana parasarana sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

3 Peningkatan dan optimalisasi sarana dan prasarana sebagai penunjang pelayanan prima;

3 Meningkatkan kualitas pelayanan prima bidang pengelolaan administrasi perkantoran;

MISI : Mengembangkan dan Mengoptimalkan Penerimaan Pendapatan Daerah

Tujuan Sasaran Strategi Kebijakan

Peningkatan Pendapatan Daerah yang Optimal dan Realistis;

Optimalnya Potensi dan Realisasi Pendapatan Daerah;

1 Mengoptimalkan potensi dan realisasi pendapatan daerah;

Sistem pengelolaan pendapatan berdasarkan peraturan dan perundang-undangan yang

35 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

2 Peningkatan sistem pengelolaan administrasi pendapatan dan belanja daerah;

memperhatikan perkembangan dampak ekonomi makro dan mikro;

MISI : Menigkatkan Kualitas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah sesuai dengan Ketentuan

Tujuan Sasaran Strategi Kebijakan

Mewujudkan Sistem pengelolaan keuangan yang Transparan dan Akuntabel

Meningkatnya Pengelolaan Anggaran secara efektif dan efesien serta Tepat waktu, tepat sasaran sesuai ketentuan berlaku

Peningkatan sistem pengelolaan administrasi pendapatan dan belanja daerah;

Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Mewujudkan pengelolaan Aset yang profesional dan Akuntabel

Diperolehnya Data Aset yang akurat dan dikelola dengan Administrasi yang benar

36 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

BAB V

RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK

SASARAN, DAN PENDANAAN INDIKATIF

Program Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar merupakan

langkah-langkah yang diambil untuk menjabarkan kebijakan yang telah ditetapkan sebelumnya dan

merupakan bagian dari program-program Pemerintah Kabupaten Kampar, khusus menyangkut bidang

Pendapatan Daerah, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah.

Sedangkan Kegiatan merupakan pejabaran dari program kerja operasional yang telah dibuat

sebagai arah dari pencapaian tujuan dan sasaran yang memberikan kontribusi bagi pencapaian visi dan misi

organisasi. Kegiatan yang disusun secara tahunan menjadi bahan untuk mengevaluasi dan memperbaiki

program kerja operasional.

Program dan kegiatan yang dilaksanakan meliputi program dan kegiatan lokalitas kewenangan

Dinas Pendapatan Daerah kabupaten Kampar dan lintas SKPD. Oleh karena itu program dan kegiatan yang

ditetapkan dalam dokumen rencana strategis ini hanya mencakup program dan kegiatan yang

pendanaannya dari APBD Kabupaten Kampar

Adapun program dan kegiatan yang akan dilaksanakan dalam kurun waktu 2012-2016 dan

pada tahun 2017 (merupakan tahun transisi) disajikan dalam matrik sebagai berikut :

Tabel 16 :

Arah Kebijakan dan Program Kegiatan (2012-2016)

Arah Kebijakan PROGRAM DAN KEGIATAN 2012 2013 2014 2015 2016

1 2 3 4 5 6 7

Memenuhi kebutuhan sarana parasarana sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

Penyediaan jasa komunikasi sumber daya air dan listrik

√ √ √ √ √

Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor

√ √ √ √ √

Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kantor

√ √ √ √ √

Penyediaan ATK √ √ √ √ √

Penyediaan Barang Cetakan & Penggandaan

√ √ √ √ √

Penyediaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor

√ √ √ - √

Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang-Undangan

√ √ √ √ √

Penyediaan Makanan dan Minuman

√ √ √ √ √

Koordinasi Pemerintah Daerah, Provinsi dan Pusat dalam pelaksanaan pengelolaan pendapatan dan belanja daerah;

Rapat-rapat Koordinasi dan konsultasi Keluar Daerah

√ √ √

37 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Arah Kebijakan PROGRAM DAN KEGIATAN 2012 2013 2014 2015 2016

1 2 3 4 5 6 7

Meningkatkan kualitas pelayanan prima bidang pengelolaan administrasi perkantoran;

Penyediaan Tanaga Harian Lepas

- √ - - -

Memenuhi kebutuhan sarana parasarana sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

Pembangunan gedung kantor

√ √

Pengadaan kendaraan dinas/operasional

√ - - - -

Pemeliharaan rutin /berkala peralatan gedung kantor

√ √ √ √ √

Pemeliharaan rutin /berkala kendaraan dinas operasional

√ √ √ √ √

Program Peningkatan Disiplin Aparatur

Pengadaan Pakaian Dinas dan perlengkapannya

√ √ √ √ √

Mengembangkan potensi kemampuan personil sesuai TUPOKSI dan penilaian prestasi kerja yang terukur.

Program Peningkatan kapasitas SDM aparatur

Bimbingan teknis Implementasi Peraturan Perundang-undangan

√ - - - -

Pendidikan dan Pelatihan Formal

√ - - - -

Bimbingan Teknis Penatausahaan Barang Milik Daerah

√ √ √ √ √

Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran

Program Peningkatan pengembangan sistem pelaporan pencapaian kinerja dan keuangan

Penyusunan pelaporan capaian kinerja dan ikhtisar realisasi SKPD

√ √ √ √ √

Penyusunan dan penataan Arsip dan dokumen

√ √ √ √ √

Penyusunan pelaporan prognosis realisasi anggaran

√ √ √ √ √

Penyusunan pelaporan keuangan akhir tahun

√ √ √ √ √

Penyusunan Renstra SKPD

Mengembangkan potensi kemampuan personil sesuai TUPOKSI dan penilaian prestasi kerja yang terukur.

Program Peningkatan Kapasistas Pengelolaan Keuangan Daerah

Peningkatan Kapasistas dan Kinerja Aparatur Pengelola Keuangan Daerah

√ √ √ √ √

Sistem pengelolaan pendapatan berdasarkan peraturan dan perundang-undangan yang memperhatikan perkembangan dampak ekonomi makro dan mikro

Peningkatan dan pengembangan pengelola keuangan daerah

Intensifikasi dan ekstensifikasi sumbe– sumber pendapatan daerah

√ √ √ √ √

Monitoring data potensi

PAD √ √ √ √ √

Penyusunan target dan

perubahan PAD √ √ √ √ √

Sosialisasi Pajak dan

Retribusi Daerah √ - - - -

Bimbingan teknis implementasi paket regulasi tentang pengelolaan keuangan daerah

- √ - - -

Pendataan Subjek dan

Objek PBB √ √ √ √ √

Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses

Pengadaandan implementasi sistem informasi manajemen pendapatan daerah (SIMPATDA)

√ - - - -

38 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Arah Kebijakan PROGRAM DAN KEGIATAN 2012 2013 2014 2015 2016

1 2 3 4 5 6 7

manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Penyusunan Kebijakan Akuntansi

√ - - - -

Penyusunan Rancangan Peraturan Daerah tentang APBD

√ √ √ √ √

Penyusunan Rancangan Peraturan Daerah Tentang Perubahan APBD

√ √ √ √ √

Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Penyusunan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah

- √ √ √ √

Sistem pengelolaan pendapatan berdasarkan peraturan dan perundang-undangan yang memperhatikan perkembangan dampak ekonomi makro dan mikro

Pendataan Objek dan Subjek Pajak

√ √ √ √ √

Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Peningkatan Kapasitas dan Kinerja Kas Daerah

√ √ √ √ √

Sistem pengelolaan pendapatan berdasarkan peraturan dan perundang-undangan yang memperhatikan perkembangan dampak ekonomi makro dan mikro

Validasi Objek dan Subjek BPHTB

√ √ √ √ √

Koordinasi Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan perkotaan

√ √ √ √ √

Pelaksanaan Cetak Massal Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan

√ √ √ √ √

Pemantauan, Pengendalian dan Evaluasi Bantuan Sosial dan hibah

√ √ √ √

Penilaian dan Pemetaan Zona Nilai Tanah (PBB)

√ √ √ √ √

Mengembangkan potensi kemampuan personil sesuai TUPOKSI dan penilaian prestasi kerja yang terukur.

Bimbingan teknis implementasi paket regulasi tentang pengelolaan keuangan daerah

√ √ √ √

Bimbingan Teknis Penerapan dan Pengembangan Sistem Pengelolaan Barang Milik Daerah SIPKD-Modul Aset

- - √ √ √

Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Sensus Barang Milik Daerah

- √ -

Penilaian dan Penghapusan Barang Milik Daerah

- - √ √ √

Pemantauan, Pengendalian dan Evaluasi Bantuan Sosial dan hibah

- √ - - -

39 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Arah Kebijakan PROGRAM DAN KEGIATAN 2012 2013 2014 2015 2016

1 2 3 4 5 6 7

Mengembangkan potensi kemampuan personil sesuai TUPOKSI dan penilaian prestasi kerja yang terukur.

Peningkatan Kapasitas Teknis Penyusunan Anggaran Berbasis SIPKD

Pelatihan Penetapan Nilai Perolehan Barang Milik Daerah

- √ - √ -

Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Validasi Objek dan Subjek BPHTB

√ √ √ √ √

Monitoring dan Pengawasan Barang Milik Daerah

√ √ √ √ √

Koordinasi pemerintah Daerah dan Pusat dalam pelaksanaan pengelolaan pendapatan dan belanja daerah;

Operasi Sisir - - √ √ √

Kegiatan Identifikasi dan Sertifikasi Tanah Milik Pemerintah Daerah

- - √ √ √

Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Program optimalisasi pemanfaatan teknologi informasi

Penyebarluasan Informasi Pembangunan Daerah Melalui Website √ √ √ √ √

40 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tabel 17 :

Rencana Program, Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, dan Pendanaan Indikatif

Tujuan Sasaran Cara Mencapai Tujuan dan Sasaran Kegiatan Biaya (Rp)

2012 2013 2014 2015 2016

Uraian Uraian Indikator Kebijakan Program Uraian Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

1 Mewujudkan Aparatur Pengelola Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset yang berkualitas, berintegritas, berdedikasi tinggi, bertanggungjawab dan memiliki wawasan serta keterampilan yang memadai.

1 Meningkatkan SDM Aparatur DPPKA yang berkualitas, berintegritas, Bertanggung jawab dan memiliki wawasan serta keterampilan dalam pelaksanaan TUPOKSI yang sesuai dengan tuntutan Peraturan yang berlaku;

1 Jumlah pegawai yang mengikuti Bimtek, diklat dan pelatihan lainnya.

1 Meningkatkan kualitas pelayanan prima bidang pengelolaan administrasi perkantoran;

Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

Penyediaan jasa komunikasi sumber daya air dan listrik

100% 17.290.000

100% 116.680.000

100% 200.000.000

100% 230.000.000

100% 304.175.000

Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor

100% 59.485.021

100% 67.863.719

100% 82.800.000

100% 95.220.000

100% 125.928.450

Penyediaan Jasa Perbaikan Peralatan Kantor

100% 17.800.000

100% 34.500.000

100% 35.000.000

100% 40.250.000

100% 53.230.625

Penyediaan ATK 100% 192.057.950

100% 663.920.234

100% 663.920.234

100% 763.508.269

100% 1.009.739.686

Penyediaan Barang Cetakan & Penggandaan

100% 44.958.800

100% 415.486.200

100% 415.486.200

100% 477.809.130

100% 631.902.574

Penyediaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor

100% 413.245.000

100% 240.732.145

100% 250.000.000

100% 287.500.000

100% 380.218.750

Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang-Undangan

100% 14.908.000

100% 64.908.000

100% 65.000.000

100% 74.750.000

100% 98.856.875

Penyediaan Makanan dan Minuman

100% 171.500.000

100% 275.250.000

100% 275.250.000

100% 316.537.500

100% 418.620.844

Rapat-rapat Koordinasi dan konsultasi Keluar Daerah

100% 908.900.000

100% 1.298.380.000

100% 1.298.380.000

100% 1.493.137.000

100% 1.974.673.683

41 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tujuan Sasaran Cara Mencapai Tujuan dan Sasaran Kegiatan Biaya (Rp)

2012 2013 2014 2015 2016

Uraian Uraian Indikator Kebijakan Program Uraian Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Penyediaan Tanaga Harian Lepas

100% 27.720.000

100% 74.340.000

100% 74.340.000

100% 85.491.000

100% 113.061.848

2 Mengembangkan potensi kemampuan personil sesuai TUPOKSI dan penilaian prestasi kerja yang terukur.

Program Peningkatan kapasitas SDM aparatur

Bimbingan teknis Implementasi Peraturan Perundang-undangan

100% 100% 245.000.000

100% 269.500.000

100% 296.450.000

100% 326.095.000

Pendidikan dan Pelatihan Formal

100% 100% 354.000.000

100% 389.400.000

100% 428.340.000

100% 471.174.000

Bimbingan Teknis Penatausahaan Barang Milik Daerah

100% n/a 100% 256.000.000

100% 281.600.000

100% 309.760.000

100% 340.736.000

Program Peningkatan Kapasistas Pengelolaan Keuangan Daerah

Peningkatan Kapasistas dan Kinerja Aparatur Pengelola Keuangan Daerah

100% 100% 980.000.000

100% 1.078.000.000

100% 1.185.800.000

100% 1.304.380.000

Peningkatan dan pengembangan pengelola keuangan daerah

Bimbingan teknis implementasi paket regulasi tentang pengelolaan keuangan daerah

100% n/a 100% 412.000.000

100% 453.200.000

100% 498.520.000

100% 548.372.000

Bimbingan Teknis Penerapan dan Pengembangan Sistem Pengelolaan Barang Milik Daerah SIPKD-Modul Aset

100% n/a 100% 215.000.000

100% 236.500.000

100% 260.150.000

100% 286.165.000

42 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tujuan Sasaran Cara Mencapai Tujuan dan Sasaran Kegiatan Biaya (Rp)

2012 2013 2014 2015 2016

Uraian Uraian Indikator Kebijakan Program Uraian Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Peningkatan Kapasitas Teknis Penyusunan Anggaran Berbasis SIPKD

100% n/a 100% 675.000.000

100% 742.500.000

100% 816.750.000

100% 898.425.000

Pelatihan Penetapan Nilai Perolehan Barang Milik Daerah

100% n/a 100% 312.000.000

100% 343.200.000

100% 377.520.000

100% 415.272.000

Program Peningkatan Disiplin Aparatur

Pengadaan Pakaian Dinas dan perlengkapannya

100% 100% 27.000.000

100% 29.700.000

100% 32.670.000

100% 35.937.000

2 Porsentase peningkatan kualitas sarana dan prasarana kantor secara efektif dan efisien

3 Memenuhi kebutuhan sarana parasarana sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

Pembangunan gedung kantor

100% n/a 100% 215.000.000

100% 236.500.000

100% 260.150.000

100% 286.165.000

Pengadaan kendaraan dinas/operasional

100% n/a 100% 420.000.000

100% 462.000.000

100% 508.200.000

100% 559.020.000

Pemeliharaan rutin /berkala peralatan gedung kantor

100% n/a 100% 148.000.000

100% 162.800.000

100% 179.080.000

100% 196.988.000

Pemeliharaan rutin /berkala kendaraan dinas operasional

100% n/a 100% 92.000.000

100% 101.200.000

100% 111.320.000

100% 122.452.000

Program optimalisasi pemanfaatan teknologi informasi

Penyebarluasan Informasi Pembangunan Daerah Melalui Website

100% n/a 100% 489.500.000

100% 538.450.000

100% 592.295.000

100% 651.524.500

43 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tujuan Sasaran Cara Mencapai Tujuan dan Sasaran Kegiatan Biaya (Rp)

2012 2013 2014 2015 2016

Uraian Uraian Indikator Kebijakan Program Uraian Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

2 Peningkatan Pendapatan Daerah yang Optimal dan Realistis;

2 Optimalnya Potensi dan Realisasi Pendapatan Daerah;

3 Porsentase Porsi PAD terhadap Pendapatan Daerah

4 Koordinasi Pemerintah Daerah, Provinsi dan Pusat dalam pelaksanaan pengelolaan pendapatan dan belanja daerah;

Peningkatan dan pengembangan pengelola keuangan daerah

Penyusunan Rancangan Peraturan Daerah Tentang Perubahan APBD

100% n/a 100% 310.000.000

100% 341.000.000

100% 375.100.000

100% 412.610.000

5 Sistem pengelolaan pendapatan berdasarkan peraturan dan perundang-undangan yang memperhatikan perkembangan dampak ekonomi makro dan mikro;

Intensifikasi dan ekstensifikasi sumbe– sumber pendapatan daerah

100% n/a 100% 150.000.000

100% 165.000.000

100% 181.500.000

100% 199.650.000

Monitoring data potensi PAD

100% n/a 100% 320.500.000

100% 352.550.000

100% 387.805.000

100% 426.585.500

Sosialisasi Pajak dan Retribusi Daerah

100% n/a 100% 217.000.000

100% 238.700.000

100% 262.570.000

100% 288.827.000

Pendataan Subjek dan Objek PBB

100% n/a 100% 256.000.000

100% 281.600.000

100% 309.760.000

100% 340.736.000

Pengadaandan implementasi sistem informasi manajemen pendapatan daerah (SIMPATDA)

100% n/a 100% 120.000.000

100% 132.000.000

100% 145.200.000

100% 159.720.000

Pendataan Objek dan Subjek Pajak

100% n/a 100% 156.000.000

100% 171.600.000

100% 188.760.000

100% 207.636.000

Koordinasi Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan perkotaa

100% n/a 100% 860.000.000

100% 946.000.000

100% 1.040.600.000

100% 1.144.660.000

44 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tujuan Sasaran Cara Mencapai Tujuan dan Sasaran Kegiatan Biaya (Rp)

2012 2013 2014 2015 2016

Uraian Uraian Indikator Kebijakan Program Uraian Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Pelaksanaan Cetak Massal Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan

100% n/a 100% 540.000.000

100% 594.000.000

100% 653.400.000

100% 718.740.000

Penilaian dan Pemetaan Zona Nilai Tanah (PBB

100% n/a 100% 500.000.000

100% 550.000.000

100% 605.000.000

100% 665.500.000

Validasi Objek dan Subjek BPHTB

100% n/a 100% 156.000.000

100% 171.600.000

100% 188.760.000

100% 207.636.000

Operasi Sisir 100% n/a 100% 78.000.000

100% 85.800.000

100% 94.380.000

100% 103.818.000

3 Mewujudkan Sistem pengelolaan keuangan yang Transparan dan Akuntabel

3 Meningkatnya Pengelolaan Anggaran secara efektif dan efesien serta Tepat waktu, tepat sasaran sesuai ketentuanberlaku

4 Jumlah Porsentase Ranperda APBD Tepat Waktu

6 Efektifitas dan efisiensi pelaksanaan kegiatan SKPD yang transparan dan akuntabel yang tersaji dalam suatu proses manajemen sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran;

Peningkatan dan pengembangan pengelola keuangan daerah

Penyusunan Rancangan Peraturan Daerah tentang APBD

100% n/a 100% 450.000.000

100% 495.000.000

100% 544.500.000

100% 598.950.000

5 Jumlah Porsentase Perda APBD Tepat Waktu

Penyusunan Rancangan Peraturan Daerah Tentang Perubahan APBD

100% n/a 100% 350.000.000

100% 385.000.000

100% 423.500.000

100% 465.850.000

6 Menurunnya Jumlah Hasil Temuan Audit BPK

Program Peningkatan pengembangan sistem pelaporan pencapaian kinerja dan keuangan

Penyusunan Kebijakan Akuntansi

100% n/a 100% 80.000.000

100% 88.000.000

100% 96.800.000

100% 106.480.000

7 Opini BPK Terhadap Laporan Keuangan Daerah

Penyusunan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah

100% n/a 100% 650.500.000

100% 715.550.000

100% 787.105.000

100% 865.815.500

Pemantauan, Pengendalian dan Evaluasi Bantuan Sosial dan hibah

100% n/a 100% 212.000.000

100% 233.200.000

100% 256.520.000

100% 282.172.000

45 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Tujuan Sasaran Cara Mencapai Tujuan dan Sasaran Kegiatan Biaya (Rp)

2012 2013 2014 2015 2016

Uraian Uraian Indikator Kebijakan Program Uraian Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Peningkatan Kapasitas dan Kinerja Kas Daerah

100% n/a 100% 214.000.000

100% 235.400.000

100% 258.940.000

100% 284.834.000

4 Mewujudkan pengelolaan Aset yang profesional dan Akuntabel

4 Diperolehnya Data Aset yang akurat dan dikelola dengan Administrasi yang benar

8 % Aset Daerah yang di Inventaris

Peningkatan dan pengembangan pengelola keuangan daerah

Sensus Barang Milik Daerah

100% n/a 100% 425.000.000

100% 467.500.000

100% 514.250.000

100% 565.675.000

Penilaian dan Penghapusan Barang Milik Daerah

100% n/a 100% 124.500.000

100% 136.950.000

100% 150.645.000

100% 165.709.500

Monitoring dan Pengawasan Barang Milik Daerah

100% n/a 100% 365.000.000

100% 401.500.000

100% 441.650.000

100% 485.815.000

Kegiatan Identifikasi dan Sertifikasi Tanah Milik Pemerintah Daerah

100% n/a 100% 493.000.000

100% 542.300.000

100% 596.530.000

100% 656.183.000

SKPD: DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET KABUPATEN KAMPAR

46 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

BAB VI

PENUTUP

Rencana Strategis Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar

merupakan komitmen penuh dari Kepala Dinas Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset

Kabupaten Kampar beserta seluruh Pegawai untuk diimplemasikan dengan baik menuju masyarakat yang

maju dan sejahtera.

Dengan penetapan visi dan misi dan memahami faktor-faktor kunci keberhasilan yang digali dari

lingkungan internal dan lingkungan eksternal, maka Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset

Kabupaten Kampar telah menetapkan arah yang hendak dicapai. Perubahan lingkungan memerlukan

pengamatan yang cermat, khususnya kemungkinan-kemungkinan perubahan untuk masa yang akan

datang. Dengan perumusan Rencana Strategis maka perubahan yang terjadi akan dapat diprediksi.

Rencana Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar merupakan

perwujudan perencanaan secara terpadu dalam rangka pelaksanaan kebijakan yang dipercayakan kepada

Dinas Pendapatan daerah Kabupaten Kampar, berdasarkan suatu akuntabilitas yang memadai.

Rencana Strategis ini juga berperan sebagai alat kendali/perencanaan, alat penilai kualitas kinerja

dan pendorong tercapainya visi dan misi Kabupaten Kampar serta terwujudnya kepemerintahan yang baik

(good governance) berdasarkan tiga pilar utama yaitu transparansi, partisipasi, dan akuntabilitas

Rencana Strategis merupakan perencanaan dasar dan membutuhkan perbaikan, bahkan

penyesuaian sesuai dengan perkembangan keadaan, kebutuhan dan kondisi yang dihadapi. Agar Rencana

Strategis dapat diimplementasikan secara efektif dan efisien, maka perlu diperhatikan hal-hal sebagai

berikut:

Rencana Strategis ini perlu dijabarkan lebih lanjut dalam Rencana Kinerja Tahunan (RKT) yang

akan dijadikan acuan dalam proses pengganggaran tahunan dan penetapan kinerja tahunan.

Rencana Strategis yang telah memperhatikan kemampuan realistik Dinas Pendapatan,

Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Kampar saat ini perlu dilakukan penyesuaian

apabila kondisi lingkungan strategis terus berkembang secara signifikan.

Keberhasilan pencapaian visi, misi, tujuan dan sasaran yang ditetapkan di dalam Rencana

Strategis ini sangat tergantung pada tersedianya sumber daya manusia dan sumber daya

keuangan.

Bangkinang, Februari 2013

KEPALA DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET KABUPATEN KAMPAR K H O L I D A H Pembina Tk.I NIP. 19670518 199401 2 001

47 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

Rencana Stratejik 2012 s/d 2016

INSTASI : Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset VIS : Terwujudnya Peningkatan Penerimaan Daerah Yang Optimal dan Proporsional serta Pengelolaan Keuangan dan Aset

Daerah yang profesional Tahun 2016 MISI : Meningkatkan Kualitas Kelembagaan Melalui Tata kerja dan SDM aparatur yang Berkualitas

Mengembangkan dan Mengoptimalkan Penerimaan Pendapatan Daerah Menigkatkan Kualitas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah sesuai dengan Ketentuan

KEBIJAKAN : Meningkatkan SDM Aparatur DPPKA yang berkualitas, berintegritas, Bertanggung jawab dan memiliki wawasan serta keterampilan dalam

pelaksanaan TUPOKSI yang sesuai dengan tuntutan Peraturan yang berlaku; Optimalnya Potensi dan Realisasi Pendapatan Daerah; Meningkatnya Pengelolaan Anggaran secara efektif dan efesien serta Tepat waktu, tepat sasaran sesuai ketentuanberlaku Diperolehnya Data Aset yang akurat dan dikelola dengan Administrasi yang benar

NO TUJUAN SASARAN INDIKATOR KINERJA UTAMA SATUAN Target Kinerja Tahun Ke

2012 2013 2014 2015 2016

1 Mewujudkan Aparatur Pengelola Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset yang berkualitas, berintegritas, berdedikasi tinggi, bertanggungjawab dan memiliki wawasan serta keterampilan yang memadai.

Meningkatkan SDM Aparatur DPPKA yang berkualitas, berintegritas, Bertanggung jawab dan memiliki wawasan serta keterampilan dalam pelaksanaan TUPOKSI yang sesuai dengan tuntutan Peraturan yang berlaku;

1 Jumlah pegawai yang mengikuti Bimtek, diklat dan pelatihan lainnya.

Orang 60 325 327 327 327

2 Porsentase peningkatan kualitas sarana dan prasarana kantor secara efektif dan efisien

% 100% 100% 100% 100% 100%

2 Peningkatan Pendapatan Daerah yang Optimal dan Realistis;

Optimalnya Potensi dan Realisasi Pendapatan Daerah;

1 Porsentase Porsi PAD terhadap Pendapatan Daerah % 5,95 11,75 12% 13% 15%

2 Porsentase Dana Perimbangan terhadap Pendapatan Daerah % 79,8 82,5 84,6 86,2 87,7

48 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -

NO TUJUAN SASARAN INDIKATOR KINERJA UTAMA SATUAN Target Kinerja Tahun Ke

2012 2013 2014 2015 2016

3 Porsentase Lain-Lain Pendapatan Daerah yang sah % 6,3 8,6 10,3 12,5 15,4

3 Mewujudkan Sistem pengelolaan keuangan yang Transpara dan Akuntabel

Meningkatnya Pengelolaan Anggaran secara efektif dan efesien serta Tepat waktu, tepat sasaran sesuai ketentuanberlaku

1 PERDA APBD Tepat Waktu % 100% 100% 100% 100% 100%

2 PERBUP APBD Tepat Waktu % 100% 100% 100% 100% 100%

3 Akurasi Data Kas Daerah % 100% 100% 100% 100% 100%

4 LPP APBD tepat Waktu % 100% 100% 100% 100% 100%

5 Opini BPK Terhadap Laporan Keuangan Daerah - WDP WDP WTP WTP WTP

4 Mewujudkan pengelolaan Aset yang profesional dan Akuntabel

Diperolehnya Data Aset yang akurat dan dikelola dengan Administrasi yang benar

1 Data Aset daerah yang dapat diinventarisasi 100% 100% 100% 100% 100% 100%

2 Data Rencana Kebutuhan Barang Unit

100% 100% 100% 100% 100% 100%

3 Data Aset yang Dihapus 100% 100% 100% 100% 100% 100%

4 Data Aset Tanah yang di sertifikasi

100% 100% 100% 100% 100% 100%

5 Data Aset yang di lelang

49 RENCANA STRATEGIS DPPKA (REVISI) -