BAHAN PAKAN SILASE

21
PENGETAHUAN BAHAN PAKAN DOSEN PEMIMBING : Prof.Dr.Ir.NURAINI.MS Prof.Dr.Ir.H.KHALIL.MSc

Transcript of BAHAN PAKAN SILASE

PENGETAHUAN BAHAN PAKAN

DOSEN PEMIMBING :Prof.Dr.Ir.NURAINI.MSProf.Dr.Ir.H.KHALIL.MSc

KELOMPOK 4YANG BERANGGOTAKAN :

• NURUL HIDAYAT• SONYA HENDRIYAN• AISYAH RATU• RIADH ALFALAH• ERNI YUWITA• JUFRI DWI VICHY• LAILA SOFINA

SILASE(SILAGE)

Hijauan yang diawetkan dalam bentuk segar (kandungan air 65 – 70 %) dalam suasana asam, tanpa

O2 pada suatu tempat yang disebut SILO

ENSILASE (ensilage)

Adalah proses yang terjadi selama pembuatan silase

Potongan tanaman jagung dan biji jagung sebelum dijadikan

silase

Silase matang,yang terbuat dari potongan tanaman jagung dan biji

jagung

Kata Kunci :

• Segar• Asam• An-aerob (tanpa O2)• SILO

Segar• Kandungan air hijauan yang akan dibuat silase masih tinggi sekitar 65-70% atau kandungan bahan kering (BK) 30 – 35 %.

• Hijauan saat dipanen kandungan BK sekitar 18 – 22 % sehingga memerlukan pelayuan terlebih dahulu.

• Kandungan air yang tinggi mengindikasikan bahwa sel tanaman masih hidup dan melakukan aktifitasnya.

Asam• Hijauan dapat awet dengan cara disimpan dalam kondisi asam.

• Asam yang ideal sebagai pakan adalah asam organik yang dihasilkan oleh mikro-organisme.

• Asam organik yang mampu untuk membuat pH < dari 4 adalah Asam Laktat.

• Asam laktat dapat dihasilkan dari mikro-organisme penghasil asam laktat.

An-aerob• An-aerob adalah salah satu kondisi tanpa adanya oksigen (O2) .

• An-aerob dapat dikondisikan dengan cara mengeluarkan semua udara, baik melalui pompa vacum atau pemampatan ruangan dengan isi yang padat.

• An-aerob sangat perlu agar sel tanaman mati, selain itu juga merupakan syarat tumbuhnya bakteri penghasil asam laktat.

Silo• Adalah tempat untuk menyimpan bahan pakan.

• Dapat dibuat dari semua bahan dengan pertimbangan harus tahan asam, kuat untuk dikondisikan an-aerob.

• Mudah digunakan, baik untuk mengisi maupun mengeluarkan bahan yang disimpan.

Tujuan

Untuk mengawetkan hijauan pakan ternak

Manfaat

• Sebagai upaya pemanfaatan kelebihan produksi hijauan pakan ternak untuk diberikan saat kekurangan

• Sebagai upaya pemanfaatan limbah pertanian sumber serat untuk pakan ternak

Kelebihan dan KekuranganSILASE

Kelebihan Silase• Diawetkan dalam kondisi basah, hal ini sangat sesuai karena saat kelebihan hijauan umumnya terjadi musim hujan, dimana proses pengeringan sulit dilakukan

• Lebih disukai ternak dibandingankan pengawetan dengan cara kering

Kekurangan Silase• Sifatnya asam, sehingga ukuran partikel hijauan harus kasar agar bisa dikunyah ternak dan proses ruminasi dapat berjalan normal. Dengan demikian saliva tetap mampu mempertahankan kondisi rumen netral.

• Memerlukan peralatan pemotong hijauan, silo dan additive yang dapat meningkatkan biaya pakan.

Prinsip pembuatan

Hijauan awet dalam kondisi asam (pH < 4)

Asam yang diharapkan adalah ASAM LAKTAT

Bakteri asam laktat dapat berkembang bila cukup air dan karbohidrat dalam kondisi an-aerob

Pendekatan teoritis • Pada suasana asam, hampir tidak dijumpai aktivitas mikroba yang merusak bahan organik pakan sehingga pakan tetap dapat awet.

• Untuk menghasilkan asam dapat digunakan bantuan mikroba penghasil asam.

• Asam yang mudah dihasilkan oleh mikroba yang hidup dalam suasana asam adalah asam laktat.

• Bakteri penghasil asam laktat dapat tumbuh dengan baik pada kondisi an-aerob.

• Bakteri penghasil asam laktat akan tumbuh dengan cepat apabila tersedia substrat yang ideal yaitu material karbohidrat yang mudah terfermentasi.

• Dengan tumbuhnya bakteri penghasil asam laktat, menyebabkan silase menjadi asam, sehingga bakteri lain tidak tumbuh.

• Bakteri penghasil asam laktat nantinya akan juga mati saat pH < 4

Gambar Bakteri Asam Laktat(Lactobacillus)

SEKIAN TERIMA KASIH