Makalah b.indonesia (Kutipan)

8
 KUTIPAN 1. Definisi Kutipan adalah gagasan, ide, pendapat yang diambil dari berbagai sumber. Proses pengambilan gagasan itu disebut mengutip. Gagasan itu bisa diambil dari kamus, ensiklopedi, artikel, laporan, buku, majalah, internet, dan lain sebagainya. 2. Tujuan Dalam tulisan ilmiah, baik berupa artikel, karya tulis, skripsi, tesis, dan disertasi selalu terdapat kutipan. Kutipan adalah pengokohan argumentasi dalam sebuah karangan. Seorang penulis tidak perlu membuang waktu untuk menyelidiki suatu hal yang sudah dibuktikan kebenarannya oleh penulis lain, penulis cukup mengutip karya orang lain tersebut. Dengan demikian kutipan memiliki fungsi sebagai: a. landasan teori b. penguat pendapat penulis c. penjelasan suatu uraian d. bahan bukti untuk menunjang penda pat tersebut. 3. Fungsi Kutipan memiliki fungsi tersendiri. Fungsi dari kutipan adalah sebagai berikut : a) Menunjukkan kualitas ilmih yang lebih tinggi. b) Menunjukkan kecermatan yang lebih akurat. c) Memudahkan penilaian penggunaan sumber data. d) Memudahkan pembedaan daftar pustaka dan ketergantungan tambahan. e) Mencegah pengulangan penulisan daftar pustaka. f) Meningkatkan estetika penulisan. g) Memudahkan peninjauan kembali penggunaan referensi, dan memudahkan penyuntinga n naskah yang terkait dengan da ta pustaka.

Transcript of Makalah b.indonesia (Kutipan)

Page 1: Makalah b.indonesia (Kutipan)

5/17/2018 Makalah b.indonesia (Kutipan) - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/makalah-bindonesia-kutipan 1/8

KUTIPAN

1.  Definisi

Kutipan adalah gagasan, ide, pendapat yang diambil dari berbagai sumber.

Proses pengambilan gagasan itu disebut mengutip. Gagasan itu bisa diambil dari

kamus, ensiklopedi, artikel, laporan, buku, majalah, internet, dan lain

sebagainya.

2. 

TujuanDalam tulisan ilmiah, baik berupa artikel, karya tulis, skripsi, tesis, dan

disertasi selalu terdapat kutipan. Kutipan adalah pengokohan argumentasi dalam

sebuah karangan. Seorang penulis tidak perlu membuang waktu untuk

menyelidiki suatu hal yang sudah dibuktikan kebenarannya oleh penulis lain,

penulis cukup mengutip karya orang lain tersebut. Dengan demikian kutipan

memiliki fungsi sebagai:

a. landasan teori

b. penguat pendapat penulis

c. penjelasan suatu uraiand. bahan bukti untuk menunjang pendapat tersebut. 

3.  Fungsi

Kutipan memiliki fungsi tersendiri. Fungsi dari kutipan adalah sebagai

berikut : 

a)  Menunjukkan kualitas ilmih yang lebih tinggi.

b)  Menunjukkan kecermatan yang lebih akurat.

c)  Memudahkan penilaian penggunaan sumber data.

d)  Memudahkan pembedaan daftar pustaka dan ketergantungan tambahan.

e)  Mencegah pengulangan penulisan daftar pustaka.

f)  Meningkatkan estetika penulisan.

g)  Memudahkan peninjauan kembali penggunaan referensi, dan

memudahkan penyuntingan naskah yang terkait dengan data pustaka.

Page 2: Makalah b.indonesia (Kutipan)

5/17/2018 Makalah b.indonesia (Kutipan) - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/makalah-bindonesia-kutipan 2/8

4.  Jenis Kutipan 

4.1 Kutipan langsungKutipan Langsung ialah kutipan yang sama persis dengan teks aslinya,tidak

boleh ada perubahan.Kalau ada hal yang dinilai salah/meragukan,kita beri tanda

( sic! ),yang artinya kita sekedar mengutip sesuai dengan aslinya dan tidak

bertanggung jawab atas kesalahan itu.Demikian juga kalau kita menyesuaikan

ejaan,memberi huruf kapital,garis bawah,atau huruf miring,kita perlu

menjelaskan hal tersebut, missal [ huruf miring dari pengutip ],[ ejaan

disesuaikan dengan EYD ],dll. Bila dalam kutipan terdapat huruf atau kata yang

salah lalu dibetulkan oleh pengutip,harus digunakan huruf siku [ ….. ]. 

Contoh :

Argumentasi adalah suatu bentuk retorika yang berusaha untuk mempengaruhi

sikap dan pendapat orang lain, agar mereka itu percaya dan akhirnya bertindak

sesuai dengan apa yang diinginkan oleh penulis atau pembicara (Keraf, 1983:

3). ( Contoh kutipan Langsung 1# )

Menurut Gorys Keraf dalam bukunya Argumentasi dan Narasi (1983:3),

argumentasi adalah suatu bentuk retorika yang berusaha untuk mempengaruhi

sikap dan pendapat orang lain, agar mereka itu percaya dan akhirnya bertindaksesuai dengan apa yang diinginkan oleh penulis atau pembicara. ( Contoh

kutipan Langsung 2# )

Argumentasi adalah suatu bentuk retorika yang berusaha untuk

mempengaruhi sikap dan pendapat orang lain, agar mereka itu percaya dan

akhirnya bertindak sesuai dengan apa yang diinginkan oleh penulis atau

pembicara 1 ( Contoh kutipan Langsung 3# )

4.2 Kutipan tidak langsung

Dalam kutipan tidak langsung kita hanya mengambil intisari pendapat yang

kita kutip.Kutipan tidak langsung ditulis menyatu dengan teks yang kita buat dan

tidak usah diapit tanda petik.Penyebutan sumber dapat dengan sistem catatan

kaki,dapat juga dengan sistem catatan langsung ( catatan perut ) seperti telah

dicontohkan.

Page 3: Makalah b.indonesia (Kutipan)

5/17/2018 Makalah b.indonesia (Kutipan) - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/makalah-bindonesia-kutipan 3/8

Contoh :

Seperti dikatakan oleh Gorys Keraf (1983:3) bahwa argumentasi pada dasarnya

tulisan yang bertujuan mempengaruhi keyakinan pembaca agar yakin akan

pendapat penulis bahkan mau melakukan apa yang dikatakan penulis. ( Contoh

kutipan Tidak Langsung 1#)

Argumentasi pada dasarnya tulisan yang bertujuan mempengaruhi keyakinan

pembaca agar yakin akan pendapat penulis bahkan mau melakukan apa yang

dikatakan penulis (Keraf, 1983:3). ( Contoh kutipan Tidak Langsung 2# )

Argumentasi pada dasarnya tulisan yang bertujuan mempengaruhi keyakinan

pembaca agar yakin akan pendapat penulis bahkan mau melakukan apa yang

dikatakan penulis1). (Contoh kutipan Tidak Langsung 3# )

4.3 Kutipan catatan kaki

Dilakukan apabila penulis mencantumkan nomor indeks di akhir sebuah

kutipan berupa superscript, lalu di bagian bawah halaman tersebut (bagian kaki

halaman) terdapat keterangan nomor indeks yang menjelaskan sumber kutipan

tersebut.

Catatan kaki mempunyai kelebihan dibandingkan dengan catatan tubuh,

yaitu:

1).  Catatan kaki mampu menunjukkan sumber referensi dengan lebih

lengkap. Dalam cacatan tubuh, yang ditampilkan hanya nama pengarang, tahun

terbit buku, serta halaman buku yang dikutip. Dalam catatan kaki, nama

pengarang, judul buku, tahun terbit, nama penerbit, dan halaman dapat

dicantumkan semua. Hal ini tentu mempermudah penelusuran bagi pembaca.

2).  Selain sebagai penunjukan referensi, catatan kaki dapat berfungsi untuk

memberikan catatan penjelas yang diperlukan. Hal ini tentu tidak dapat

dilakukan dengan catatan tubuh.

3).  Catatan kaki dapat digunakan untuk merujuk bagian lain dari sebuah

tulisan.

Page 4: Makalah b.indonesia (Kutipan)

5/17/2018 Makalah b.indonesia (Kutipan) - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/makalah-bindonesia-kutipan 4/8

Prinsip-prinsip dalam menuliskan catatan kaki:

1)  Catatan kaki dicantumkan di bagian bawah halaman, dipisahkan dengannaskah skripsi oleh sebuah garis. Pemisahan ini akan otomatis dilakukan oleh

program Microsoft Word  dengan cara mengklik insert , kemudian reference,

kemudian footnote.

2)  Nomor cacatan kaki ditulis secara urut pada tiap bab, mulai dari nomor

satu. Artinya, cacatan kaki pertama di tiap awal bab menggunakan nomor

satu, begitu seterusnya.

3)  Catatan kaki ditulis dengan satu spasi.

4)  Pilihan huruf dalam catatan kaki harus sama dengan pilihan huruf dalam

naskah skripsi, hanya ukurannya lebih kecil, yaitu:

  Times New Roman (size 10)

  Arial (size 9)

  Tahoma (size 9)

5)  Baris pertama catatan kaki menjorok ke dalam sebanyak tujuh karakter.

6)  Judul buku dalam catatan kaki ditulis miring (italic).

7)  Nama pengarang dalam catatan kaki ditulis lengkap dan tidak dibalik.

8)  Catatan kaki bisa berisi keterangan tambahan. Pertimbangan utama

memberikan keterangan tambahan adalah: jika keterangan tersebut

ditempatkan dalam naskah (menyatu dengan naskah) akan merusak alur

tulisan atau naskah tersebut. Tidak ada batasan seberapa panjang keterangan

tambahan, asalkan proporsional.

Contoh :

Pertanyaannya kemudian adalah bagaimana kelas berkuasa bekerja

melalui ideologi untuk melanggengkan dominasi mereka? Barangkali penting

dikutip di sini bagaimana Marx menjelaskan bekerjanya kelas berkuasa:“Individu-individu yang menyusun kelas yang berkuasa berkeinginan

memiliki sesuatu/kesadaran dari yang lainnya. Ketika mereka memegang

 peranan sebagai sebuah kelas dan menentukan keseluruhannya dalam

sebuah kurun waktu, hal tersebut adalah bukti diri bahwa mereka

melakukan tersebut dalam jangkauannya kepada yang lainnya, memegang

 peranan sekaligus pula sebagai pemikir-pemikir, sebagai pemproduksi ide

serta mengatur produksi dan distribusi idenya pada masa tersebut.”  19

Dalam contoh di atas, kalimat ”Pertanyaannya kemudian.....bekerjanya

kelas berkuasa”  adalah naskah skripsi. Kalimat ”Individu-individu.....pada

Page 5: Makalah b.indonesia (Kutipan)

5/17/2018 Makalah b.indonesia (Kutipan) - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/makalah-bindonesia-kutipan 5/8

masa tersebut” adalah kutipan. Catatan kaki dalam contoh ini bisa dilengkapi

dengan keterangan tambahan.20

4.4 Kutipan catatan tubuh

Dilakukan ketika penulis mencantumkan sumber kutipan langsung

setelah selesainya sebuah kutipan dengan menggunakan tanda kurung.

Kelebihan catatan tubuh adalah kemudahan bagi pembaca dalam

mengecek sumber sebuah kutipan yang langsung terdapat sebelum atau

setelah kutipan tersebut, tanpa perlu berpindah ke bagian bawah halaman.

Prinsip-prinsip dalam menuliskan catatan tubuh:1).  Catatan tubuh menyatu dengan naskah, hanya ditandai dengan kurung

buka dan kurung tutup.

2).  Catatan tubuh memuat nama belakang penulis, tahun terbit buku dan

halaman yang dikutip. Contoh:

a).  Nama penulis adalah Arthur Asa Berger, maka cukup ditulis Berger.

b).  Nama penulis Jalaluddin Rakhmat, maka cukup ditulis Rakhmat.

3).  Terdapat dua cara menuliskan catatan tubuh:

a).  Nama penulis, tahun terbit dan halaman berada dalam tanda

kurung, ditempatkan setelah selesainya sebuah kutipan. Jika kutipan ini

merupakan akhir kalimat, maka tanda titik ditempatkan setelah kurung

tutup catatan tubuh. Contoh:

Di titik inilah esensi hegemoni: hubungan di antara agen-agen utama

yang menjadi alat sosialisasi dan orientasi ideologis, yang berinteraksi,

kumulatif, dan diterima oleh masyarakat (Lull, 1995: 31-38).

b).  Nama penulis menyatu dalam naskah tulisan, tidak berada dalam

tanda kurung, sementara tahun penerbitan dan halaman berada dalam

tanda kurung. Model ini biasanya ditempatkan sebelum sebuah kutipan.

Contoh:

Menurut Lull (1995: 31-38), di titik inilah esensi hegemoni: hubungan di 

antara agen-agen utama yang menjadi alat sosialisasi dan orientasi 

ideologis, yang berinteraksi, kumulatif, dan diterima oleh masyarakat.

Page 6: Makalah b.indonesia (Kutipan)

5/17/2018 Makalah b.indonesia (Kutipan) - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/makalah-bindonesia-kutipan 6/8

4.5 Kutipan langsung pada materi

Kutipan langsung dimulai dengan materi kutipan hingga penghentian

terdekat (dapat berupa koma, titik koma, atau titik) disusul dengan sisipan

penjelas siapa yang berbicara.

Contoh :

“Uang dan ketenaran memudahkan saya mengakses godaan”, kata Tiger

Woods, ”Saya memohon maaf sebesar-besarnya atas tindakan saya yang tidak

bertanggung jawab dan hanya memikirkan diri sendiri”. 

4.5 Kutipan dalam kutipan

Dapat dilakukan dengan 2 cara :

1.  Bila kutipan asli tidak memakai tanda kutip, kutipan dalam kutipan dapat

mempergunakan tanda kutip tunggal atau tanda kutip ganda

2.  Bila kutipan asli memakai tanda kutip tunggal, kutipan dalam kutipan

memakai tanda kutip ganda. Sebaliknya bila kutipan asli memakai tanda

kutip ganda, kutipan dalam kutipan memakai tanda kutip tunggal.

Contoh :

Media bukanlah sarana netral yang menampilkan berbagai ideologi dan

kelompok apa adanya, media adalah subjek yang lengkap dengan

pandangan, kepentingan, serta keberpihakan ideologisnya. Janet

Woollacott dan David Barrat menegaskan “pandangan para teoritis

Marxis bahwa ideologi yang dominanlah yang akan tampil dalam

pemberitaan” 

Page 7: Makalah b.indonesia (Kutipan)

5/17/2018 Makalah b.indonesia (Kutipan) - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/makalah-bindonesia-kutipan 7/8

KUTIPAN

Disusun oleh :

Gigih Muslim PrayogoMuhammad Reza Diandra

Ufia Arba Dzukron

Teknik Sipil

Perancangan jalan dan jembatan

2011 

Page 8: Makalah b.indonesia (Kutipan)

5/17/2018 Makalah b.indonesia (Kutipan) - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/makalah-bindonesia-kutipan 8/8