Artritis Gout

6
ARTRITIS GOUT Pirai atau gout adalah suatu penyakit yang ditandai dengan serangan mendadak dan berulang dari artritis yang terasa sangat nyeri karena adanya endapan kristal monosodium urat, yang terkumpul di dalam sendi sebagai akibat dari tingginya kadar asam urat di dalam darah (hiperurisemia). Peradangan sendi bersifat menahun dan setelah terjadinya serangan berulang, sendi bisa menjadi bengkok. Hampir 20% penderita pirai memiliki batu ginjal. Istilah pirai merupakan kondisi asam urat yang kadarnya terlalu berlebihan di dalam darah, bisa mencapai lebih dari 8 mg/dl. Akibatnya, akan dapat menyebabkan rasa nyeri yang teramat sangat dan sakit dipersendian. Bahkan jika sudah sangat parah, maka si penderita akan sangat sulit untuk berjalan. Karena, kebayakan dari penderita pirai mengalami kerusakan pada sendi dan diakhiri dengan cacat. Serangan pirai terjadi tanpa diperkirakan atau mendadak dan kebanyakan menyerang pada malam hari. Biasanya, munculnya gout ditandai dengan adanya serangan berulang pada peradangansendi yang akut, juga ditemukan pembentukan kristal natrium urat besar yang dinamakan tophus, adanya kerusakan sendi secara kronis, dan cedera pada ginjal. Bila dalam keadaan terserang, maka Anda dapat melihat sendi-sendi yang terserang akan berwarna lebih merah dibandingkan yang disekitarnya. Juga terlihat lebih mengkilat, membengkak, dankulit pada bagian atas akan terasa panas disertai dengan adanya rasa nyeri yang hebat, serta sulitnya persendian digerakan. Serangan pirai pada pertama kali biasanya pada bagian pangkal ibu jari kaki dan seringkali hanya menyerang pada satu sendi saja. Bahkan pada kasus yang kronis dapat ditemukan adanya benjolan yang merupakan hasil tumpukan berupa kapur di lapisan kulit dan disebut sebagai tofus. Tumpukan itu dapat memberikan pertanda bahwa tubuh kita telah mengalami pengendapan kristal asam urat. Biasanya, seringkali tofus ditemukan pada sendi-sendi yang terdapat di lutut, tumit,siku-siku dan beberapa tempat lainnya. Pirai sendiri dapat dibagi menjadi dua tingkatan yaitu pirai primer yang paling banyak terjadi yaitu sebanyak 90%. Ironisnya, meski jumlah mereka yang menderitanya tergolong banyak, namun penyebab munculnya gout primer belumlah diketahui secara pasti. Biasanya, yang terkena pirai primer adalah laki-laki dengan umur kurang lebih 30 tahun, sedangkan pada wanita pada umumnya yang telah

Transcript of Artritis Gout

Page 1: Artritis Gout

ARTRITIS GOUT

Pirai atau gout adalah   suatu penyakit yang   ditandai   dengan   serangan   mendadak   dan   berulang dari artritis yang   terasa   sangat   nyeri   karena   adanya   endapan   kristal   monosodium   urat,   yang terkumpul   di   dalam   sendi   sebagai   akibat   dari   tingginya   kadar asam   urat di dalam darah (hiperurisemia).

Peradangan sendi bersifat menahun dan setelah terjadinya serangan berulang, sendi bisa menjadi bengkok. Hampir 20% penderita pirai memiliki batu ginjal.

Istilah  pirai  merupakan  kondisi asam urat yang  kadarnya   terlalu  berlebihan  di  dalam darah,  bisa mencapai lebih dari 8 mg/dl. Akibatnya, akan dapat menyebabkan rasa nyeri yang teramat sangat dan sakit dipersendian. Bahkan jika sudah sangat parah, maka si penderita akan sangat sulit untuk berjalan.   Karena,   kebayakan   dari   penderita   pirai   mengalami   kerusakan   pada   sendi   dan   diakhiri dengan cacat.

Serangan   pirai   terjadi   tanpa   diperkirakan   atau   mendadak   dan   kebanyakan   menyerang pada malam hari.   Biasanya,   munculnya   gout   ditandai   dengan   adanya   serangan   berulang   pada peradangansendi yang   akut,   juga   ditemukan   pembentukan kristal natrium urat   besar   yang dinamakan tophus, adanya kerusakan sendi secara kronis, dan cedera pada ginjal.

Bila dalam keadaan terserang, maka Anda dapat melihat sendi-sendi yang terserang akan berwarna lebih merah dibandingkan   yang   disekitarnya.   Juga   terlihat   lebih   mengkilat,   membengkak, dankulit pada bagian atas akan terasa panas disertai  dengan adanya rasa nyeri  yang hebat,  serta sulitnya persendian digerakan.

Serangan pirai  pada pertama kali  biasanya pada bagian pangkal ibu  jari kaki dan seringkali  hanya menyerang pada satu sendi saja. Bahkan pada kasus yang kronis dapat ditemukan adanya benjolan yang merupakan hasil tumpukan berupa kapur di lapisan kulit dan disebut sebagai tofus.

Tumpukan itu dapat memberikan pertanda bahwa tubuh kita telah mengalami pengendapan kristal asam urat. Biasanya, seringkali tofus ditemukan pada sendi-sendi yang terdapat di lutut, tumit,siku-siku dan beberapa tempat lainnya.

Pirai sendiri dapat dibagi menjadi dua tingkatan yaitu pirai primer yang paling banyak terjadi yaitu sebanyak   90%.   Ironisnya,   meski   jumlah   mereka   yang   menderitanya   tergolong   banyak,   namun penyebab munculnya gout primer belumlah diketahui secara pasti.

Biasanya, yang terkena pirai primer adalah laki-laki dengan umur kurang lebih 30 tahun, sedangkan pada wanita pada   umumnya   yang   telah   mengalami menopause.   Kecendrungan   seorang   laki-laki untuk terserang gout adalah karena umumnya laki-laki telah memiliki kadar asam urat yang lebih tinggi di dalam darahnya dibandingkan pada wanita. Sedangkan wanita akan meningkat ketika telah melalui menopause.

Penyebab

Dalam keadaan  normal,  beberapa  asam urat   (yang  merupakan  hasil   pemecahan sel)  ditemukan dalam  darah   karena tubuh terus  menerus   memecahkan   sel   dan   membentuk   sel   yang   baru   dan karena makanan yang  dikonsumsi  mengandung   cikal  bakal   asam urat.   Kadar  asam urat  menjadi sangat tinggi jika ginjal tidak dapat membuangnya melalui air kemih.

Tubuh juga bisa menghasilkan sejumlah besar asam urat karena adanya kelainan enzim yang sifatnya diturunkan atau karena suatu penyakit (misalnya kanker darah), dimana sel-sel berlipatganda dan dihancurkan dalam waktu yang singkat.

Page 2: Artritis Gout

Beberapa  jenis  penyakit  ginjal  dan obat-obatan tertentu  memengaruhi  kemampuan ginjal  untuk membuang asam urat.

Gejala

Serangan pirai (artritis pirai akut) terjadi secara mendadak. Timbulnya serangan bisa dipicu oleh:

luka ringan pembedahan pemakaian sejumlah besar alkohol atau makanan yang kaya akan protein kelelahan stres emosional penyakit.

Nyeri yang hebat dirasakan oleh penderita pada satu atau beberapa sendi, seringkali terjadi pada malam hari; nyeri semakin memburuk dan tak tertahankan. Sendi membengkak dan kulit di atasnya tampak merah atau keunguan, kencang dan licin, serta teraba hangat. Menyentuh kulit diatas sendi yang terkena bisa menimbulkan nyeri yang luar biasa.

Penyakit ini paling sering mengenai sendi di pangkal ibu jari kaki dan menyebabkan suatu keadaan yang   disebut podagra;   tetapi   penyakit   ini   juga   sering   menyerang   pergelangan   kaki,   lutut, pergelangan tangan dan sikut.

Kristal   dapat   terbentuk   di   sendi-sendi perifer tersebut   karena   persendian   tersebut   lebih   dingin daripada persendian di pusat tubuh dan urat cenderung membeku pada suhu dingin.  Kristal   juga terbentuk di telinga dan  jaringan yang relatif  dingin  lainnya.  Sebaliknya,  pirai   jarang terjadi  pada tulang belakang, tulang panggul ataupun bahu.

Gejala   lainnya  dari   artritis  pirai  akut  adalah demam,  menggigil,  perasaan  tidak  enak  badan  dan denyut jantung yang cepat.

Pirai  cenderung  lebih  berat  pada penderita  yang berusia  dibawah 30 tahun.  Biasanya pada pria berpenyakit   pirai   timbul   pada   usia   pertengahan,   sedangkan   pada   wanita   muncul   pada   saat pascamenopause.

Serangan pertama biasanya hanya mengenai  satu  sendi  dan berlangsung  selama beberapa  hari. Gejalanya  menghilang  secara  bertahap,  dimana sendi  kembali  berfungsi  dan tidak  timbul  gejala sampai terjadi serangan berikutnya. Tetapi jika penyakit ini semakin memburuk, maka serangan yang tidak diobati akan berlangsung lebih lama, lebih sering terjadi dan mengenai beberapa sendi. Sendi yang terkena bisa mengalami kerusakan yang permanen.

Bisa   terjadi   pirai   menahun   dan   berat,   yang   menyebabkan   terjadinya   kelainan   bentuk   sendi. Pengendapan kristal urat di dalam sendi dan tendon terus berlanjut dan menyebabkan kerusakan yang akan membatasi pergerakan sendi. Benjolan keras dari kristal urat (tofi) diendapkan di bawah kulit di sekitar sendi. Tofi juga bisa terbentuk di dalam ginjal dan organ lainnya, dibawah kulit telinga atau di  sekitar  sikut.   Jika tidak diobati,  tofi pada tangan dan kaki  bisa pecah dan mengeluarkan massa kristal yang menyerupai kapur.

Artritis Gout (Rematik) Gout (rematik) suatu bentuk artritis (peradangan sendi) yang biasanya menyerang jari-jari kaki, terutama ibu jari kaki. Tetapi bisa juga menyerang Iutut, tumit, pergelangan kaki, pergelangan tangan, jari-jari tangan dan siku. Gout biasanya diturunkan dalam keluarga. Hanya saja mengenai 

Page 3: Artritis Gout

pria dan sering timbul tanpa gejala awal sekitar umur 45 tahun. Bila dicetuskan oleh cedera ringan seperti memakai sepatu yang tidak sesuai ukurannya, terlalu banyak makan makanan yang mengandung asam urat, (seperti jeroan), alkohol, stress, infeksi dan abat-obatan tertentu .Gejalanya:

Nyeri sendi secara mendadak, biasanya di malam hari. Nyeri berdenyut atau sangat sakit dan bertambah nyeri bila sedikit saja bergerak.

Kemerahan,bengkak dari sendi yang terkena Demam, kedinginan dan lemah mungkin menyertai serangan.

Penyebab:

Kadar asam urat di dalam darah yang meningkat menyebabkan penu mpukan kristal asam urat didalam sendi.

Asam urat  adalah sampah metabolisme zat  purin,   suatu senyawa kimia  dalam makanan tertentu.

OSTEOARTRITIS

Osteoartritis (OA,   dikenal   juga   sebagai artritis degeneratif, penyakit degeneratif sendi),   adalah kondisi di mana sendi terasa nyeri akibat inflamasi ringan yang timbul karena gesekan ujung-ujung tulang penyusun sendi.

Pada   sendi,   suatu   jaringan   tulang   rawan   yang   biasa   disebut   dengan   nama   kartilago   biasanya menutup   ujung-ujung   tulang   penyusun   sendi.   Suatu   lapisan   cairan   yang   disebut cairan sinovial terletak   di   antara   tulang-tulang   tersebut   dan   bertindak   sebagai   bahan pelumas yang mencegah ujung-ujung tulang tersebut bergesekan dan saling mengikis satu sama lain.

Pada   kondisi   kekurangan cairan   sinovial lapisan   kartilago   yang   menutup   ujung   tulang   akan bergesekan satu sama lain. Gesekan tersebut akan membuat lapisan tersebut semakin tipis dan pada akhirnya akan menimbulkan rasa nyeri.

Penyebab

Setiap   orang   pasti   pernah   mengalami nyeri   sendi.   Masyarakat awam dan   bahkan beberapa dokter (secara  keliru)   langsung beranggapan karena disebabkan oleh rematik atau asam urat.Sebagian   lagi   berpikir   akibat osteoporosis.   Namun   kenyataannya   penyebab   utamanya nyeri sendi (khususnya   yang   dialami   oleh   yang   berusia   lebih   dari   45   tahun)   adalah osteoartritis. Penyebab osteoartritis bermacam-macam.   Beberapa   penelitian   menunjukkan   adanya   hubungan antara   osteoarthritis   dengan   reaksi alergi, infeksi,   dan   invasi fungi(mikosis).   Riset   lain   juga menunjukkan adanya faktor keturunan (genetik) yang terlibat dalam penurunan penyakit ini. Namun demikian, beberapa faktor risiko terjadinya osteoartritis adalah sebagai berikut:

Wanita berusia lebih dari 45 tahun Kelebihan berat badan Aktivitas fisik yang berlebihan, seperti para olahragawan dan pekerja kasar Menderita kelemahan otot paha Pernah mengalami patah tulang disekitar sendi yang tidak mendapatkan perawatan yang tepat

Page 4: Artritis Gout

Osteoartritis (Keropos Sendi)

Merupakan peradangan pada sendi yang disebabkan rapuhnya kapsul sendi, sehingga merusak

lapisan tulang rawan yang menutup permukaan ujung-ujung tulang. Umumnya menyerang

sendi-sendi penopang tubuh, seperti lutut, pinggul, tulang belakang. Osteoartritis umumnya

menyerang usia lanjut. Pada sebagian penderita tidak sampai parah.

Gejalanya:

Nyeri dan kaku pada sendi, terutama pada waktu akan berdiri dan berjalan setelah lama duduk,

apabila lutut dan pinggul yang terserang.

Penyebabnya:

Degenerasi atau ausnya kartilago (jaringan elastis) yang seharusnya melingkari ujung-ujung

tulang pada persendiaan.

Pencegahannya:

Hindari kegiatan tertentu apabila sendi sudah terasa nyeri, sebaiknya berat badan diturunkan

apabila kegemukan agar beban pada sendi lutut atau pinggul berkurang.

Artritis Reumatoid

Artrltis reumatoid merupakan radang yang umumnya menyerang pada sendi-sendi tangan dan

kaki, yang semakin lama semakin bertambah berat sakitnya.

Gejalanya:

Kedua tangan terasa kaku pada pagi hari lebih dari setengah jam. Tidak enak badan, kaku dan nyeri pada sendi, bengkak, semu merah dan

terasa hangat.

Penyebabnya:

Dapat berasal dari faktor genetik atau faktor resiko lingkungan tertentu yang dapat

menyebabkan kekacauan daya tahan tubuh atau gangguan autoimun. Gangguan autoimun

dapat menyebabkan gangguan artritis reumatoid.

Pencegahannya:

Istirahat yang cukup, pakailah kaos kaki atau sarung tangan sewaktu tidur malam hari dan

kurangi aktivitas yang berat seeara perlahan lahan.

Radang sendi atau artritis reumatoid 

merupakan penyakit autoimun (penyakit yang terjadi pada saat tubuh diserang oleh sistem kekebalan

tubuhnya sendiri) yang mengakibatkan peradangan dalam waktu lama pada sendi. Penyakit ini

menyerang persendian, biasanya mengenai banyak sendi, yang ditandai dengan radang pada

membran sinovial dan struktur-struktur sendi serta atrofi otot dan penipisan tulang.

Umumnya penyakit ini menyerang pada sendi-sendi bagian jari, pergelangan tangan, bahu, lutut, dan

kaki. Pada penderita stadium lanjut akan membuat si penderita tidak dapat melakukan aktivitas

sehari-hari dan kualitas hidupnya menurun. Gejala yang lain yaitu berupa demam, nafsu makan

Page 5: Artritis Gout

menurun, berat badan menurun, lemah dan kurang darah. Namun kadang kala si penderita tidak

merasakan gejalanya.

Penderita RA selalu menunjukkan simtoma ritme sirkadia dari sistem kekebalan neuroindokrin.

RA umumnya ditandai dengan adanya beberapa gejala yang berlangsung selama minimal 6 minggu,

yaitu :

1. Kekakuan pada dan sekitar sendi yang berlangsung sekitar 30-60 menit di pagi hari

2. Bengkak pada 3 atau lebih sendi pada saat yang bersamaan

3. Bengkak dan nyeri umumnya terjadi pada sendi-sendi tangan

4. Bengkak dan nyeri umumnya terjadi dengan pola yang simetris (nyeri pada sendi yang sama

di kedua sisi tubuh) dan umumnya menyerang sendi pergelangan tangan

Pada tahap yang lebih lanjut, RA dapat dikarakterisasi juga dengan adanya nodul-nodul rheumatoid,

konsentrasi rheumatoid factor (RF) yang abnormal dan perubahan radiografi yang meliputi erosi

tulang.

Penanda RA yang terdahulu

Rheumatoid Factor (RF) merupakan antibodi yang sering digunakan dalam diagnosis RA dan sekitar

75% individu yang mengalami RA juga memiliki nilai RF yang positif. Kelemahan RF antara lain

karena nilai RF positif juga terdapat pada kondisi penyakit autoimun lainnya, infeksi kronik, dan

bahkan terdapat pada 3-5% populasi sehat (terutama individu usia lanjut).

Oleh karena itu, adanya penanda spesifik dan sensitif yang timbul pada awal penyakit sangat

dibutuhkan. Anti-cyclic citrullinated antibody (anti-CCP antibodi) merupakan penanda baru yang

berguna dalam diagnosis RA. Walaupun memiliki keterbatasan, RF tetap banyak digunakan sebagai

penanda RA dan penggunaan RF bersama-sama anti-CCP antibodi sangat berguna dalam diagnosis

RA.