Proposal PMW

10
PROPOSAL USAHA NUGGET LALIN “Inovasi Sayuran Bernutrisi” Judul Usaha : Nugget Lalin Nama / NIM Ketua Tim : Ferny Irmarety Nama Anggota : 1. Luvita Lestari 2. Putri Febriana 3. Mutya Silvi Aprialina 4. Nugrah Maulana Jurusan/ Prodi : Akuntansi/ Akuntansi DIII POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA TAHUN 2015

Transcript of Proposal PMW

PROPOSAL USAHA

NUGGET LALIN

“Inovasi Sayuran Bernutrisi”

Judul Usaha : Nugget Lalin

Nama / NIM Ketua Tim : Ferny Irmarety

Nama Anggota : 1. Luvita Lestari

2. Putri Febriana

3. Mutya Silvi Aprialina

4. Nugrah Maulana

Jurusan/ Prodi : Akuntansi/ Akuntansi DIII

POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA

TAHUN 2015

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

PROPOSAL USAHANUGGET LALIN

“Inovasi Sayuran Bernutrisi”

A. DATA PERUSAHAAN

1. Nama Perusahaan : Nugget Lalin

2. Bidang Usaha : Kuliner

3. Jenis Produk : Nugget Berbahan Sayuran

4. Alamat Perusahaan : Jl. P.A.K. Abdurrohim Lr.Roda No.875 Palembang

5. Nomor telepon : 087795473157

6. Alamat email : [email protected]

7. Situs web/ blog : nuggetsayurlalin.blogspot.com

8. Facebook Nugget Sayur Lalin

B. BIODATA PESERTA

1) Ketua

1. Nama : Ferny Irmarety

2. Jenis Kelamin : Perempuan

3. Tempat tanggal lahir : Palembang, 15 Maret 1996

4. NIM Lengkap : 061330501105

5. Jurusan/ Fakultas : Akuntansi DIII

6. Alamat Asal : Perumahan Azhar Perrmai Blok C2 No.7 KM 14

Alamat Kost -

7. No telp / HP : 085222871156

8. Email : [email protected]

9. Peran di bisnis ini : Ketua

2) Anggota

1. Nama : Luvita Lestari

2. Jenis Kelamin : Perempuan

3. Tempat tanggal lahir : Palembang, 24 Juni 1995

4. NIM Lengkap : 061230501089

2

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

5. Jurusan/ Fakultas : Akuntansi DIII

6. Alamat Asal : Jl. Peternakan Raya Sukabangun I Rt.18 Rw.03

Palembang

Alamat Kost -

7. No telp / HP : 085369933693

8. Email : [email protected]

9. Peran di bisnis ini : Anggota

3) Anggota

1. Nama : Mutia Silvi Aprialina

2. Jenis Kelamin : Perempuan

3. Tempat tanggal lahir : Palembang, 12 April 1993

4. NIM Lengkap : 061230501093

5. Jurusan/ Fakultas : Akuntansi DIII

6. Alamat Asal : Jl. PS Ing Kenayan No.45 Rt. 27 Rw. 09 Kel. Karang

Anyar Kec. Gandus, Palembang

Alamat Kost -

7. No telp / HP : 089658593222

8. Email : [email protected]

9. Peran di bisnis ini : Ketua

4) Anggota

1. Nama : Putri Febriana

2. Jenis Kelamin : Perempuan

3. Tempat tanggal lahir : Palembang, 08 Februari 1994

4. NIM Lengkap : 061230501095

5. Jurusan/ Fakultas : Akuntansi DIII

6. Alamat Asal : Jl. P.A.K. Abdurrohim Lr. Roda No.875 Rt.019

Rw.007 Bukit Kecil Palembang 30135

Alamat Kost -

7. No telp / HP : 087795473157

3

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

8. Email : [email protected]

9. Peran di bisnis ini : Anggota

5) Anggota

1. Nama : Nugrah Maulana

2. Jenis Kelamin : Laki-Laki

3. Tempat tanggal lahir : Palembang, 15 September 1994

4. NIM Lengkap : 061230501094

5. Jurusan/ Fakultas : Akuntansi DIII

6. Alamat Asal : Jl. Slamet Riyadi No.20 Rt.01 Kel. 10 Ilir Palembang

Alamat Kost -

7. No telp / HP : 087897779318

8. Email : [email protected]

9. Peran di bisnis ini : Anggota

4

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

C. DASAR PEMIKIRAN

Dewasa ini, bisnis kuliner menjadi salah satu bentuk bisnis yang menjanjikan.

Berbagai macam jenis makanan bermunculan dengan ragam kreatifitas yang menarik.

Makanan bisa dikreasikan menjadi makanan yang memiliki cita rasa dan nilai jual tinggi

dan merupakan salah satu bentuk usaha yang potensial dalam rangka untuk mendapatkan

laba yang besar, salah satunya kuliner berbentuk kemasan praktis yang bisa mendapatkan

sebuah nilai potensial keuntungan di lingkungan perkotaan, pedesaan maupun lingkungan

kampus.

Belakangan ini kuliner yang sifatnya simple dan inovatif serta memiliki rasa yang

berbeda banyak digemari oleh kalangan pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum

khususnya kuliner yang sifatnya jajanan ringan yang sehat dan memiliki kandungan nutrisi

dan vitamin yang tinggi.

Salah satu makanan yang sering kita temui adalah sayur-sayuran seperti wortel,

brokoli dan jagung dengan kandungan nutrisi dan vitamin yang tinggi. Pada umumnya,

masyarakat tidak menyukai sayur-sayuran karena rasanya yang pahit dan tidak adanya

inovasi dalam pembuatan sayur-sayuran tersebut.

Oleh karena itu, diperlukan inovasi baru dalam mengolah sayur-sayuran tersebut

sehingga penyajian sayur-sayuran tidak monoton. Penulis mencoba mengkreasikan sayur-

sayuran tersebut dengan mengolah sayur-sayuran menjadi nugget yang sehat, bergizi,

bernutrisi dan memiliki vitamin yang tinggi serta mampu mengundang selera makan dengan

warna-warni sayuran yang penulis buat. Kelebihan nugget sayur-sayuran yang kami buat

adalah: adanya kandungan vitamin yang terdapat di wortel, brokoli dan jagung seperti

Vitamin A yang berguna agar penglihatan lebih baik, kandungan betakaroten, alfa karoten

serta lutein yang berguna untuk kesehatan jantung, kandungan falcarinol sebagai sayuran anti

kanker, kandungan vitamin C dan antioksidan yang tinggi untuk meningkatkan sistem

kekebalan tubuh serta sebagai anti oksidan bagi tubuh.

Dengan melihat peluang tersebut maka saya tertarik untuk mendirikan usaha dibidang

kuliner yang memiliki ciri khas yang berbeda dengan kuliner yang lain. Kuliner yang akan

saya tawarkan adalah sejenis nugget namun bahan yang digunakan untuk membuat nugget ini

bukanlah hanya menggunakan dagingayam ataupun daging ikan saja, akan tetapi saya

mengkombinasikannya dengan berbagai macam sayur-sayuran, seperti wortel, jagung,

brokoli dan bayam merah yang dicincang lalu dimasukan kedalam campuran daging ayam

atau daging ikan dan tepung sagu serta bumbu-bumbu lainnya yang telah dihaluskan, setelah

5

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

dikukus, dipotong-potong, setelah itu dilumuri dengan putih telur dan tepung roti, lalu

digoreng.

Alasan kami menawarkan produk ini adalah karena saat ini semakin banyak

masyarakat khususnya anak-anak tidak suka makan sayur-sayuran yang sangat berguna bagi

pertumbuhan dan kesehatannya. Dengan inovasi kami dalam mengkombinasikan sayur-

sayuran menjadi bentuk nugget, sehingga dapat membuat masyarakat khusunya anak-anak

berselera untuk memakannya yang tak disangka-sangka ternyata terdapat sayur-sayuran

didalamnya. Dan secara tidak langsung anak-anak memakan sayur-sayuran. Selain itu, untuk

masyarakat yang menyukai rasa pedas, kami juga membuat inovasi nugget yang

dicampurkan dengan cabai rawit.

D. TUJUAN

Tujuan kami membuat usaha ini adalah karena alasan:

1. Menciptakan lapangan kerja sendiri.2. Memiliki keuntungan dari usaha ini, sehingga memiliki penghasilan sendiri.3. Menciptakan inovasi kuliner yang baru dan digemari seluruh kalangan masyarakat.4. Mengurangi beban pengeluaran keluarga.5. Membudidayakan makanan yang sehat.

E. DETAIL PRODUK (bahan baku, proses, dan kapasitas)

1. BAHAN BAKU

BAHAN :

a) 3 kg Daging ayam digilingb) 200 gr Gandumc) 1 ikatan bayam diiris-iris kasard) cabe rawit di tumbuk kasar secukupnya (untuk yang pedas) e) 250 gr wortel / brokoli / jagung.f) 3 buah telur ayam dikocok lepasg) 1 sdt merica bubukh) 250 gr bawang putih ditumbuk halusi) 2 sdt garamj) minyak goreng secukupnya

BAHAN PENCELUP :

a) 3 butir telur ayam dikocok lepasb) 500 gr tepung roti

6

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

2. CARA MEMBUAT NUGGET SAYUR BAYAM :

a) Semua bahan dicampur dan diaduk sampai rata

b) Adonan dimasukkan ke dalam cetakan yang sudah dilapisi plastik

c) Kukus sampai matang, kurang lebih membutuhkan waktu 30 menit

d) Jika anda menggunakan cetakan besar, maka potong-potonglah hasil kukukusan dengan ukuran yang agak kecil sesuai selera anda. Jika cetakan sudah dalam bentuk yang kecil anda tinggal mencelupkan hasil kukusan ke dalam kocokan telur dan kemudian melumurinya dengna tepung roti dengan cara mengguling-gulingkannya sebanyak 2 kali suapaya terlumuri merata.

e) Goreng sampai berwarna kecoklatan atau matang.

f) Nugget Lalin siap dikemas

3. Kapasitas Pembuatan

1. Nugget yang kami tawarkan berbeda dengan nugget yang biasa dijual dipasaran

karena selain menggunakan ayam kami juga menambahkan sayur-sayuran organic.

2. Dalam sehari kami memproduksi nugget sebanyak 100 kemasan dengan 2 rasa yang

berbeda yaitu rasa original dan pedas sehingga dapat diprediksi dalam satu bulan

kami dapat menjual sebanyak 200 buah dengan 3000 kemasan. Dengan harga bahan

baku per buah Rp. 1.630,- dan harga jual per kemasan sebesar Rp. 5.000,-.

3. Laba bersih yang dihasilkan adalah sebesar Rp. 6.325.000,-.

4. Tempat usaha ini direncanakan di kantin-kantin yang terletak di Politeknik Negeri

Sriwijaya dan dosen-dosen yang ada di jurusan Akuntansi.

F. PASAR dan STRATEGI PEMASARAN

1. Target pasar

Target Pasar terutama adalah seluruh masyarakat dari segala usia. Untuk itu kami

memulai promosi dari daerah sekitar tempat tinggal kami serta melakukan promosi pada

rekan mahasiswa di Politeknik Negeri Sriwijaya, karena kami menganggap promosi akan

lebih efektif jika terjadi dalam suatu kelompok. Selain itu kami juga mempunyai rumah

produksi yang siap didatangi siapa saja dan siap melayani pemesanan. Dalam jangka

panjang saya yakin usaha ini berpotensi untuk dikembangkan dan dibuka cabang

ditempat yang berbeda.

7

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

2. Strategi Pemasaran

- Slogan Nugget Lalin

- Bermitra dengan kantin-kantin sekolah dan perguruan tinggi

- Menerima Pesanan untuk acara

- Promosi akan dilakukan melalui jaringan social media (BlackBerry Messanger,

Facebook, Twitter, Pamflet, Brosur, Radio), hal ini dimaksudkan untuk memberi

kemudahan dalam pemesanan dan pembelian produk kami.

- Komitmen pelayanan kami adalah; “Melayani Sepenuh Hati dengan makan yang

bersih dan bergizi”

G. ASPEK SUMBER DAYA MANUSIA

Untuk menjalankan usaha awal, sumber daya manusia yang tersedia terdiri dari Lima orang yang bertanggung jawab sebagai bendahara, penanggung jawab produksi, dan bagian pemasaran. Setiap sumber daya manusia yang kami miliki memeliki keahlian d bidangnya masing. Sehinga diharapkan dapat menjaga kualitas produk, memberikan pelayanan yang baik kepada konsumen, dan mampu bersaing di pasaran.

H. BIAYA PRODUKSI DAN KEBUTUHAN MODAL

1. Biaya Bahan Baku untuk 100 Kemasan Nugget, per hari

No BAHAN VOLUME BIAYA JUMLAH

1 Ayam 3 kg 25.000 75.000

2 Bayam 1 ikat 3.000 3.000

3 Wortel ¼ kg 4.000 4.000

4 Jagung 1 kg 6.000 6.000

5 Gandum ¼ kg 3.000 3.000

6 Telur ½ kg 9.000 9.000

7 Tepung Roti 1 kg 15.000 15.000

8 Minyak Goreng 3 kg 12.000 36.000

9 Bawang Putih ½ kg 12.000 12.000

Total 163.000

8

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

KETERANGAN:

Produksi dan Biaya Bahan Baku Nugget Lalin

Tiap Hari 100 kemasan

Tiap Bulan (25 hari) 2500 kemasan

Biaya Bahan Baku per satuan produk Rp. 1630

Biaya bahan baku per bulan Rp. 4.075.000

2. Kebutuhan Modal

No BAHAN VOLUME BIAYA JUMLAH

1. Biaya Investasi

a. Baskom 4 unit Rp. 20.000 Rp. 800.000

b. Alat Penggorengan 1 unit Rp.200.000 Rp. 200.000

c. Spatula 1 unit Rp. 30.000 Rp. 30.000

d. Tabung Gas 3 kg 1 unit Rp.150.000 Rp. 150.000

e. Kompor Gas 1 unit Rp.600.000 Rp. 600.000

f. Blender 1 unit Rp.350.000 Rp. 350.000

g. Peniris Gorengan 1 unit Rp. 30.000 Rp. 30.000

Sub total Rp. 2.160.000

Proyeksi Pendapatan & Biaya

No. ITEM VOLUME JUMLAH TOTAL

1. Penjualan

Penjualan per bulan (25 hari) 2500 kemasan Rp. 5.000 Rp. 12.500.000

2. Biaya Produksi:

- Biaya baku 2.500 x Rp. 1.630

Rp. 4.075.000

9

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA – POLSRI 2015

- Biaya tenaga kerja 1 orang Rp. 1.500.000

- Biaya pemasaran dan kemasan

25 hari Rp. 600.000

Total biaya (Rp. 6.175.000)

3. Keuntungan Rp. 6.325.000

I. KESIMPULAN

Nugget Lalin (lalu lintas) merupakan suatu jenis makanan yang kami buat dengan memberikan variasi rasa dan warna yang unik. Produk kami ini bertujuan membantu masyarakat untuk lebih sering mengonsumsi sayur-sayuran karena sayuran dapat menurunkan kadar kolesterol, mencegah kanker payudara, serta mencegah penuaan dini pada masyarakat. Proses pemasaran pada tahap awal kami lakukan melalui mulut ke mulut, lalu tahap selanjutnya dilakukan melalui media sosial seperti blog, facebook, twitter, instagram dll. Harga yang kami tetapkan cukup terjangkau oleh masyarakat menengah ke bawah. Kami juga menyediakan pelayanan pemesanan nugget.

Palembang, 15 April 2015

Mengetahui

Fasilitator Pelatihan Peserta pelatihan

Fenny Irmarety

NIM 061330501105

10