kata pengantar - Kabupaten Karawang

173

Transcript of kata pengantar - Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga– Kab. Karawang 2016-2021 -i

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur senantiasa kita panjatkan kekhadirat Allah

SWT, karena atas ridho dan rakhmat-Nya kami dapat menyelesaikan

rumusan Revisi Rencana Strategis Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olah raga Kabupaten Karawang yang merupakan rancangan program

dan kegiatan untuk tahun 2016-2021.

Sebagaimana kita maklumi berubahnya pola penyelenggaraan

pemerintah dari sentralistik menjadi desentralisasi yang diamanatkan

oleh Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004, merupakan tonggak

sejarah pembangunan nasional yang bertumpu pada paradigma baru

bahwa pembangunan terkonsentrasi di daerah, baik propinsi maupun

kabupaten dan ini merupakan proses yang multi dimensi dan sektor

yang salah satu di antaranya adalah sektor pendidikan.

Otonomi daerah pada era reformasi menuntut kesiapan dan

dukungan yang optimal dari berbagai pihak dan diharapkan hasilnya

menjadi lebih sinergi, selanjutnya dalam upaya penyusunan dan

prioritas program pembangunan daerah serta peningkatan sumber

daya manusia Kabupaten Karawang yang kebijakannya dituangkan

dalam bentuk rumusan Rencana Strategis (Renstra) Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olah raga Kabupaten Karawang.

Revisi Rencana Strategis Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga Kab. Karawang Tahun 2016-2021 disusun sebagai pedoman

dan arah pembangunan pendidikan yang hendak dicapai dalam

periode 2016-2021 dengan mempertimbangkan capaian

pembangunan pendidikan hingga saat ini. Renstra ini perlu dipahami

dan dimanfaatkan oleh seluruh jajaran Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga Kab. Karawang serta para pemangku kepentingan

pendidikan dalam menyusun perencanaan, pelaksanaan dan

pengendalian program pembangunan secara sinergitas dan

berkesinambungan.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga– Kab. Karawang 2016-2021 - iii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .......................................................................................... i DAFTAR ISI ................................................................................................... iii DAFTAR TABEL .............................................................................................. v DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... viii BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang ............................................................................. 1 1.2 Landasan Hukum ......................................................................... 9 1.3 Maksud dan Tujuan ................................................................... 12 1.4 Sistematika Penulisan ................................................................ 12

BAB II GAMBARAN PELAYANAN DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA & OLAH

RAGA KABUPATEN KARAWANG

2.1 Tugas Fungsi dan Struktur Organisasi ........................................ 15 2.2 Sumber Daya Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga ............ 20 2.3 Kinerja Pelayanan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga ...... 26 2.4 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga.................................... 63

BAB III ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI

3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan Dinas Pendidikan, Pemuda danOlahraga .................... 72 3.2 Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Waki Kepala Daerah Terpilih ................................................................ 74 3.3 Telaahan Renstra K/L dan Renstra OPD Provinsi ........................ 83 3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis ........................................................................ 108 3.5 Penentuan Isu-Isu Strategi ........................................................ 109

BAB IV VISI, MISI, TUJUAN, SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN

4.1 Visi dan Misi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga ............ 120 4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Dinas, Pemuda dan Olahraga ............................................................................ 126 4.3 Strategi dan Kebijakan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga ............................................................................ 133

BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, IINDIKATOR KINERJA

KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN INDIKATIF................. 142

BAB VI INDIKATOR KINERJA OPD YANG MENGACU PADA TUJUAN DAN SASARAN RPJMD......................................................................... 144

BAB VII PENUTUP ..................................................................................... 150

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pendidikan merupakan salah satu sektor dalam pembangunan

yang memiliki nilai kepentingan dan strategis yang sangat tinggi.

Pendidikan dapat dikatakan sebagai salah satu faktor determinan yang

dapat menentukan keberhasilan atau kegagalan pembangunan dalam

suatu Negara. Urgenitas peran pendidikan ini sangatlah disadari oleh

seluruh komponen bangsa dan Negara di dunia, termasuk Indonesia.

Lebih ditegaskan dalam pembukaan UUD Negara RI Tahun 1945

dinyatakan bahwa salah satu tujuan Negara Kesatuan Republik

Indonesia adalah mencerdaskan kehidupan bangsa. Pernyataan Tujuan

Negara Mencerdaskan kehidupan bangsa memiliki nilai yang luhur

dan agung karena bermakna untuk menciptakan kondisi bangsa

dengan SDM yang berkualitas, unggul dan berdaya saing sehingga

dapat berdiri sejajar dengan bangsa-bangsa maju baik di kawasan Asia

Tenggga, Asia bahkan Dunia. Karena itu, tujuan nasional tersebut

harus dapat diterjemahkan oleh Pemerintah menjadi berbagai

kebijakan publik yang unggul. Sebab, bagaimanapun juga keunggulan

dan daya saing sebuah negara akan ditentukan sejauhmana

Pemerintah yang berkuasa mampu menyusun kebijakan-kebijakan

yang unggul untuk kepentingan rakyatnya.

Sejalan dengan Pembukaan UUD didalam batang tubuh

konstitusi diantaranya pasal 20, 21, Pasal 28 C ayat (1), Pasal 31 dan

Pasal 32 juga mengamanatkan bahwa pemerintah mengusahakan dan

menyelenggarakan satu sistem pendidikan nasional untuk

meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa

serta akhlak mulia dalam rangka mencerdaskan yang diatur dengan

Undang-undang. Sistem pendidikan nasional tersebut harus mampu

menjamin pemerataan kesempatan pendidikan, peningkatan mutu

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 2

serta relevansi dan efisiensi manajemen pendidikan untuk menghadapi

tantangan sesuai dengan tuntutan perubahan kehidupan lokal,

nasional, dan global. Untuk itu, perlu dilakukan pembaharuan

pendidikan secara terencana, terarah, dan berkesinambungan yang

pada akhirnya berdampak pada peningkatan kualitas sumber daya

manusia.

Sebagaimana tertuang dalam Undang-Undang Nomor 20 tahun

2003 tentang sistem pendidikan nasional bahwa pendidikan sebagai

usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan

proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan

potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan,

pengendalian diri, berkepribadian luhur, kecerdasan, akhlak yang

mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat bangsa

dan negara. Pendidikan Nasional juga harus menumbuhkan dan

mempertebal rasa cinta tanah air, meningkatkan semangat

kebangsaan, wawasan keilmuan, kesetiakawanan sosial, kesadaran

pada jati diri bangsa dan sikap menghargai jasa para pahlawan serta

berorientasi ke masa depan. Pendidikan Nasional perlu ditata,

dikembangkan dan dimantapkan secara terpadu dan serasi,

berkesinambungan, baik antar berbagai jalur, jenis dan jenjang

pendidikan maupun antar sektor pendidikan dengan sektor

pembangunan lainnya serta antar daerah dengan menggunakan

manajemen pendidikan yang makin mutakhir, efektif dan efisien serta

mengutamakan pemerataan dan peningkatan kualitas pendidikan.

Sejalan dengan Perencanaan Nasional yang dituangkan dalam

RPJMN 2015—2019 telah menetapkan sembilan agenda prioritas, yang

dikenal sebagai Nawacita, meliputi, (1) menghadirkan kembali negara

untuk melindungi segenap bangsa dan memberikan, rasa aman kepada

seluruh warga negara; (2) membuat pemerintah selalu hadir dengan

membangun tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis,

dan terpercaya; (3) membangun Indonesia dari pinggiran dengan

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 3

memperkuat daerah, daerah dan desa dalam kerangka negara

kesatuan; (4) memperkuat kehadiran negara dalam melakukan

reformasi sistem dan penegakan hukum yang bebas korupsi,

bermartabat, dan terpercaya; (5) meningkatkan kualitas hidup manusia

Indonesia; (6) meningkatkan produktivitas rakyat dan daya saing di

pasar internasional sehingga bangsa Indonesia bisa maju dan bangkit

bersama bangsa bangsa Asia lainnya; (7) mewujudkan kemandirian

ekonomi dengan menggerakkan sektor-sektor strategis ekonomi

domestik; (8) melakukan revolusi karakter bangsa;serta (9)

memperteguh kebinekaan dan memperkuat restorasi sosial

Indonesia.Pada 9 agenda prioritas (Nawacita) maka yang berkaitan

dengan pembangunan pada point 5 yaitu meningkat kualitas hidup

manusia.

Kualitas Sumber Daya Manusia merupakan salah satu kata

kunci dalam upaya peningkatan kesejahteraan menuju masyarakat

yang maju dan memiliki keunggulan atau daya saing. Pendekatan yang

ditempuh dalam upaya melakukan peningkatan kesejahteraan menuju

masyarakat yang maju dan berdaya saing tersebut ditempuh melalui

layanan pendidikan, kesehatan dan daya beli masyarakat yang

merupakan indikator dalam Indeks Pembangunan Manusia. Upaya

perbaikan dan pemenuhan terhadap ketiga layanan kebutuhan dasar

masyarakat diyakini berdampak penurunan tingkat kemiskinan

masyarakat.

Hal itulah yang telah menjadi prinsip dasar penyelenggaraan

pembangunan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten

Karawang, dimana tingkat pencapaian kemajuan dan kesejahteraan

masyarakat yang dicapai melalui pembangunan diukur dengan

menggunakan indikator berupa Indeks Pembangunan Manusia (IPM),

yang merupakan indeks komposit yakni gabungan dengan Indeks

Pendidikan (IP), Indeks Kesehatan (IK) dan Indeks Daya Beli (IDB).

Indeks Pendidikan ditentukan oleh 2 (dua) variabel yaitu Angka Melek

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 4

Huruf (AMH) dan Rata-rata Lama Sekolah (RLS); sedangkan Indeks

Kesehatan ditentukan oleh 3 variabel yaitu Angka Harapan Hidup

(AHH), Angka Kematian Bayi (AKB) dan Angka Kematian Ibu (AKI); serta

Indeks Daya Beli ditentukan oleh variabel Pendapatan Perkapita

Penduduk (PPP).

Konsep pembangunan manusia mempunyai cakupan yang luas

melingkupi hampir seluruh aspek kehidupan manusia, mulai dari

kebebasan untuk menyatakan pendapat, untuk mencapai kesetaraan

gender, untuk memperoleh pekerjaan, untuk menjaga gizi anak

maupun untuk dapat membaca dan menulis. Pembangunan manusia

merupakan paradigma pembangunan yang menempatkan manusia

(penduduk) sebagai fokus dan sasaran akhir dari seluruh kegiatan

pembangunan yaitu tercapainya penguasaan atas sumber daya

(pendapatan untuk mencapai hidup layak), peningkatan derajat

kesehatan (usia hidup panjang dan sehat) dan meningkatkan

pendidikan (kemampuan baca tulis dan keterampilan untuk dapat

berpartisipasi dalam masyarakat dan kegiatan ekonomi).

Upaya Pengembangan Sumber Daya Manusia saat ini dipandang

yang paling strategis adalah melalui sektor pendidikan, melalui

pendidikan inilah diharapkan akan membuka wawasan masyarakat

yang semakin maju, mampu bersaing menuju era globalisasi yang saat

ini sudah mulai kita rasakan pengaruhnya dengan semakin mudahnya

kita mengakses informasi, baik yang datang dari dalam maupun luar

negeri. Pendekatan yang digunakan dalam merencanakan

pembangunan bidang pendidikan adalah melalui perencanaan

partisipatif dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat sebagai

stakeholders, dengan demikian wujud perencanaan pembangunan

diharapkan dapat bersinergi antara top-down planning dan bottom up

planning. Salah satu hasil dari pendekatan ini adalah lahirnya

dokumen perencanaan jangka menengah daerah yang strategis. Untuk

mewujudkan semua itu diperlukan suatu dokumen perencanaan

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 5

jangka menengah guna menjamin terciptanya sinergi kebijakan dan

sinkronisasi program dengan melibatkan semua pihak terkait hingga

tercapainya program-program pada sasaran yang dikehendaki.

Seiring dengan diterbitkannya Undang-Undang Nomor 25 Tahun

2004 tentang Sistem Perencanaan Nasional yang mensyaratkan Satuan

kerja Perangkat daerah (SKPD) dalam hal ini Dinas Pendidikan,

Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, untuk menyusun Rencana

Strategis (Renstra) berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka

Menengah Daerah (RPJMD). Undang-undang ini diikuti oleh

Permendagri Nomor 54 Tahun 2010 tentang pelaksanaan Peraturan

Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata cara

Penyusunan, Pengendalian dan evaluasi Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah. Dalam peraturan tersebut telah diatur ruang

lingkup tahapan dan komponen minimal yang harus ada dalam

Renstra SKPD.

Rencana strategis Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga

merupakan dokumen perencanaan yang menjadi satu kesatuan dalam

sistem perencanaan pendidikan dan merupakan penjabaran visi, misi,

dan program pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga Kab.

Karawang. Penyusunan Renstra ini berpedoman pada RPJPD

Kabupaten Karawang tahun 2005 – 2025 yang ditetapkan melalui

Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2010 dan RPJMD Kabupaten

Karawang Tahun 2016-2021 yang memuat arah kebijakan keuangan

daerah, strategi pembangunan daerah, kebijakan umum, disertai

dengan rencana-rencana kerja dalam kerangka regulasi dan kerangka

pendanaan yang bersifat indikatif.

Dokumen Perencanaan Pembangunan Jangka Menengah Daerah

(RPJMD) Tahun 2016-2021 telah ditetapkan melalui Peraturan Daerah

Kabupaten Karawang Nomor 8 Tahun 2016 ditindaklanjuti dengan

Dokumen Rencana Strategis SKPD termasuk Renstra Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang Tahun 2016-2021.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 6

Pada tahun 2017, Pemerintah Kabupaten Karawang melaksanakan

Revisi RPJMD Kabupaten Karawang Tahun 2016-2021 selaras dengan

revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang,

revisi tersebut dilakukan dengan beberapa alasan sebagai berikut:

1. Penajaman substansi dalam RPJMD Kabupaten Karawang Tahun

2016-2021 dan Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Kab. Karawang; dengan memperhatikan ketepatan berbagai

rumusan unsur-unsur kunci dalam perencanaan, seperti tujuan

dan sasaran, indikator kinerja utama yang digunakan untuk

menunjukkan keberhasilan pencapaian target, serta ketepatan

menentukan target-target jangka pendek dan jangka panjang;

2. Perubahan Struktur Organisasi dan Tata Kerja di Pemerintah

Kabupaten Karawang berdasarkan PP Nomor 18 Tahun 2016,

tentang Perangkat Daerah, dengan disusunya Peraturan Daerah

Kabupaten Karawang Nomor 14 Tahun 2016 tentang Pembentukan

dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten Karawang;

3. Penyesuaian terhadap urusan pemerintahan sebagaimana

tercantum dalam UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan

Daerah.

Rencana Strategis Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga

disusun merupakan dokumen perencanaan komprehensif yang menjadi

pedoman bagi semua tingkatan pengelola pendidikan di pusat dan

daerah dalam merencanakan dan melaksanakan serta mengevaluasi

program dan kegiatan pembangunan pendidikan dan digunakan

sebagai acuan dalam implementasi program dan kegiatan yang

dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga

Kabupaten Karawang dan Jajaran dibawahnya.

Rencana Strategis Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga

Kabupaten Karawang merupakan penjabaran dari pola dasar

Pembangunan Daerah yang berfungsi sebagai pedoman operasional

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 7

pelaksanaan pembangunan bidang pendidikan di Kabupaten Karawang

melalui rencana kerja lima tahunan. Selain itu, Renstra Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olah raga Kab. Karawang sangat berkaitan

erat dengan RPJMD, RPJPD, Rencana Strategis Dinas Pendidikan

Propinsi Jawa Barat, dan Rencana Strategis Kementerian Pendidikan

dan Kebudayaan. RPJMD menjadi pedoman dalam penyusunan

Renstra SKPD dalam kurun waktu 5 (lima) tahunan.

Selain berpedoman dan memperhatikan RPJMD, RPJPD, Penstra

Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Barat, dan Renstra Kementerian

Pendidikan dan Kebudayaan, penyusunan Renstra SKPD juga

memperhatikan Kajian Lingkungan Hidup Strategis untuk memastikan

bahwa prinsip pembangunan berkelanjutan telah menjadi dasar dan

terintegrasi dalam pembangunan suatu wilayah dan/atau kebijakan,

rencana, dan/atau program serta dokumen lainnya seperti Percepatan

Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional, dan target pencapaian

Sustainable Development Goals (SDGs).

Sesuai amanat peraturan perundang-undangan, Kajian

Lingkungan Hidup Strategis Penyusunan Rencana Pembangunan

Jangka Menengah Daerah Kabupaten Karawang tahun 2016-2021,

merupakan pelaksanaan ketentuan Pasal 15 (ayat 1) Undang-Undang

RI Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan

Lingkungan Hidup, menyebutkan bahwa Pemerintah dan Pemerintah

Daerah wajib membuat Kajian Lingkungan Hidup Strategis untuk

memastikan bahwa prinsip pembangunan berkelanjutan telah menjadi

dasar dan terintegrasi dalam pembangunan suatu wilayah dan/atau

kebijakan, rencana, dan/atau program.

RPJMD menjadi pedoman dalam penyusunan Renstra SKPD

dalam kurun waktu 5 (lima) tahunan. Renstra SKPD merupakan

penjabaran teknis RPJMD yang berfungsi sebagai dokumen

perencanaan teknis operasional dalam menentukan arah kebijakan

serta indikasi program dan kegiatan setiap urusan bidang dan/atau

fungsi pemerintahan untuk jangka waktu 5 (lima) tahun, yang disusun

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 8

oleh setiap SKPD dan ditetapkan oleh Kepala Daerah setelah

diverifikasi terlebih dahulu oleh Bappeda Kabupaten Karawang.

Dengan demikian Kondisi kesinambungan, konsistensi dan integrasi

perencanaan pembangunan dapat berjalan dengan baik sebagaimana

skema di bawah ini:

Gambar 1. Hubungan antara Renstra Dinas dengan Perencanaan lainnya

Pendekatan yang digunakan dalam penyusunan Rencana

Strategis ini merupakan perpaduan antara Top-down dan Bottom-up

serta menerapkan azas keterbukaan dan keterukuran, oleh karenanya

penyusunan Rencana Strategis ini melibatkan banyak pihak yang

terkait dengan pendidikan (stakeholders), diantaranya Sekretaris Dinas,

para Kepala Bidang, Kepala Seksi/ Kepala Subbag, Kepala UPTD PAUD

dan SD Kecamatan, Kelompok Kerja Kepala SMP-SMA/SMK, Dewan

Pendidikan, Masyarakat dan unsur lainnya. Dengan demikian Renstra

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Karawang

merupakan bagian yang tidak dapat dipisahkan dengan dokumen

perencanaan yang lainnya dalam upaya mewujudkan Visi dan Misi

Kabupaten Karawang di sektor pendidikan yang telah ditetapkan dalam

Rencana Program Jangka Menengah Daerah Kabupaten Karawang.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 9

1.2 Landasan Hukum

Rencana Strategis Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga

Kabupaten Karawang 2016 - 2021 disusun berdasarkan landasan

hukum yang disamping memberikan aspek legal juga memberikan

gambaran tentang komponen-komponen yang harus dipersiapkan dan

dikembangkan sesuai dengan standar yang berlaku. Adapun landasan

hukum penyusunan Rencana Strategis Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olah Raga Kabupaten Karawang 2016 - 2021 adalah sebagai berikut :

A. Landasan Idiil, yaitu Pancasila;

B. Landasan Konstitusional, yaitu Undang-Undang Dasar 1945;

C. Landasan Operasional, yaitu :

1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem

Pendidikan Nasional;

2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem

Perencanaan Pembangunan Nasional;

3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah

Daerah;

4. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan

Keuangan antara Pemerintah Pusat dengan Pemerintah Daerah;

5. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan

Dosen;

6. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana

Pembangunan Jangka Panjang Nasional Tahun 2005-2025;

7. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2014

tentang Pemerintah Daerah;

8. Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2000 tentang

Kewenangan Pemerintah dan Kewenangan Provinsi sebagai

Daerah Otonom;

9. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar

Nasional Pendidikan;

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 10

10. Peraturan Pemerintah Nomor 19 tahun 2007 tentang Standar

Pengelolaan Pendidikan;

11. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2007 tentang Tahapan,

Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan

Rencana Pembangunan Daerah;

12. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian

Kewenangan Antara Pemerintah dan Pemerintah Daerah, urusan

wajib daerah kabupaten/kota dalam bidang pendidikan

mencakup Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar,

Pendidikan Menengah, dan Pendidikan Non-formal;

13. Peraturan Pemerintah Nomor 48 tahun 2008 tentang Pendanaan

Pendidikan;

14. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 tentang Pelaksanaan

PP 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan,

Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan

Daerah;

15. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang

Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan;

16. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 23 Tahun 2006

tentang Standar Kompetensi Lulusan untuk Satuan Pendidikan

Dasar dan Menengah;

17. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang

Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah yang disempurnakan

dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 59 tahun 2007

tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor

13 Tahun 2006;

18. Peraturan Daerah Kabupaten Karawang Nomor 8 Tahun 2009

tentang Sistem Penyelenggaraan Pendidikan di Kabupaten

Karawang;

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 11

19. Peraturan Daerah Nomor 24 Tahun 2010 tentang Peraturan

Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 9 Tahun 2008 tentang

Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) Daerah Provinsi

Jawa Barat Tahun 2005-2025;

20. Peraturan Daerah Nomor 25 Tahun 2013 tentang Rencana

Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Daerah Provinsi Jawa

Barat Tahun 2013-2018;

21. Peraturan Daerah Kabupaten Karawang Nomor 2 Tahun 2010

tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah

Kabupaten Karawang Tahun 2005-2025;

22. Peraturan Daerah Kabupaten Karawang Nomor 2 Tahun 2013

tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Karawang

Tahun 2011-2031;

23. Peraturan Daerah Kabupaten Karawang Nomor 8 Tahun 2016

tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah

Kabupaten Karawang Tahun 2016 – 2021;

24. Peraturan Daerah Kabupaten Karawang Nomor 14 Tahun 2016

tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah

Kabupaten Karawang;

25. Peraturan Bupati Karawang Nomor 42 Tahun 2016 tentang

Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Karawang;

26. Peraturan Bupati Karawang Nomor 41 Tahun 2017 tentang

Penyelarasan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah

Kabupaten Karawang Tahun 2016-2021 dengan Kebijakan

Nasional.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 12

1.3 Maksud dan Tujuan

Rencana Strategis Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga

Kabupaten Karawang bertujuan sebagai berikut:

1. Merupakan penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka

Menengah Daerah (RPJMD) bidang pendidikan, pemuda dan olah

raga yang lebih lanjut rencana strategis berfungsi pula sebagai

pedoman penentuan prioritas/pilihan program kegiatan tahunan

yang dibiayai oleh APBD Kabupaten, APBD Provinsi dan APBN.

2. Sebagai tolok ukur dalam melakukan evaluasi kinerja tahunan

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga Kabupaten Karawang.

3. Memudahkan seluruh jajaran aparatur di lingkungan Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga untuk memahami dan menilai

arah kebijakan dan program serta kegiatan operasional tahunan

dalam rentang waktu tahun 2016 – 2021.

1.4 Sistematika Penulisan

Berdasarkan Permendagri Nomor 54 Tahun 2010 tentang

Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008, maka

sistematika penulisan dan penyusunan Rencana Strategis Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olah raga Kabupaten Karawang 2016 - 2021

adalah sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Memuat uraian tentang latar belakang, landasan hukum, maksud

dan tujuan dan sistematika penulisan Rencana Strategis Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 13

BAB II GAMBARAN PELAYANAN DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA

DAN OLAHRAGA

Memuat informasi tentang peran (tugas dan fungsi) Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olahraga dalam penyelenggaraan

urusan pemerintahan daerah, mengulas secara ringkas apa saja

sumber daya yang dimiliki SKPD dalam penyelenggaraan tugas

dan fungsinya, mengemukakan capaian-capaian penting yang

telah dihasilkan melalui pelaksanaan Renstra SKPD periode

sebelumnya, mengemukakan capaian program prioritas SKPD

yang telah dihasilkan melalui pelaksanaan RPJMD periode

sebelumnya, dan mengulas hambatan-hambatan utama yang

masih dihadapi dan dinilai perlu diatasi melalui Renstra SKPD

ini.

BAB III ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN

FUNGSI

Memuat Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan

Fungsi Pelayanan OPD, Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala

Daerah dan Waki Kepala Daerah Terpilih, Telaahan Renstra K/L

dan Renstra OPD Provinsi, Telaahan Rencana Tata Ruang

Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis dan Penentuan

Isu-isu Strategis

BAB IV VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN , STRATEGI DAN

KEBIJAKAN

Memuat tentang rumusan pernyataan visi dan misi OPD, tujuan

dan sasaran jangka menengah OPD beserta indikator kinerjanya

serta rumusan pernyataan strategi dan kebijakan OPD dalam

lima tahun mendatang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 14

BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR

KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN INDIKATIF

Memuat tentang rencana program, kegiatan, indikator kinerja,

kelompok sasaran dan Pendanaan Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga Kabupaten Karawang.

BAB VI INDIKATOR KINERJA SKPD YANG MENGACU PADA TUJUAN

DAN SASARAN RPJMD

Memuat tentang indikator kinerja SKPD yang secara langsung

menunjukkan kinerja yang akan dicapai SKPD dalam lima

tahun mendatang sebagai komitmen untuk mendukung

pencapaian tujuan dan sasaran RPJMD.

BAB VII PENUTUP

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 15

BAB II GAMBARAN PELAYANAN DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA

DAN OLAH RAGA KABUPATEN KARAWANG

2.1 Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Secara umum, kedudukan Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga Kabupaten Karawang merupakan unsur Pemerintah Daerah

kabupaten Karawang yang diberi tanggungjawab di bidang pendidikan,

dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berada dibawah dan

bertanggungjawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah sesuai

dengan Peraturan Daerah Kabupaten Karawang Nomor 14 Tahun 2016

tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten

Karawang.

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

merupakan unsur pelaksana otonomi daerah di bidang pendidikan

yang mempunyai tugas pokok membantu Bupati dalam melaksanakan

urusan pemerintahan daerah bidang pendidikan, bidang kepemudaan

dan olah raga serta tugas pembantuan yang ditugaskan kepada

Daerah.

Untuk melaksanakan tugas tersebut Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga mempunyai fungsi :

a. perumusan kebijakan teknis Dinas dan/atau bahan kebijakan

daerah dalam hal penyelenggaraan urusan pemerintahan yang

menjadi kewenangan daerah bidang pendidikan dan bidang

kepemudaan dan olah raga;

b. penyelenggaraan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan

daerah bidang pendidikan dan bidang kepemudaan dan olah raga;

c. pelaksanaan evaluasi dan pelaporan penyelenggaraan urusan

pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah bidang pendidikan

dan bidang kepemudaan dan olah raga;

d. pelaksanaan administrasi Dinas sesuai dengan tugasnya; dan

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 16

e. pelaksanaan fungsi lain yang diberikan Bupati terkait dengan tugas

dan fungsinya.

Struktur Organisasi dan Tata Kerja Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga Kabupaten Karawang, adalah sebagai berikut:

a. Kepala Dinas

b. Sekretariat, membawahkan:

1. Sub Bagian Program dan Pelaporan;

2. Sub Bagian Keuangan; dan

3. Sub Bagian Umum dan Kepegawaian.

c. Bidang Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat,

membawahkan:

1. Seksi Pendidikan Anak Usia Dini; dan

2. Seksi Pendidikan Masyarakat.

d. Bidang Pendidikan Sekolah Dasar, membawahkan:

1. Seksi Kurikulum, Kesiswaan dan Ketenagaan; dan

2. Seksi Kelembagaan, Sarana dan Prasarana.

e. Bidang Pendidikan Sekolah Menengah Pertama, membawahkan:

1. Seksi Kurikulum, Kesiswaan dan Ketenagaan; dan

2. Seksi Kelembagaan, Sarana dan Prasarana.

f. Bidang Pemuda dan Olah Raga, membawahkan:

1. Seksi Pemuda; dan

2. Seksi Olah Raga.

g. Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD); dan

h. Kelompok Jabatan Fungsional.

Bagan Susunan Organisasi Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga adalah sebagaimana terlampir dan merupakan bagian yang

tidak terpisahkan dari Peraturan Bupati Karawang dan bagan tersebut

dapat dilihat pada Gambar 2.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 17

Gambar 2. Struktur Organisasi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

Penetapan Uraian Tugas Jabatan Struktural dalam Lingkup Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang tercantum

pada Peraturan Bupati Karawang Nomor 42 Tahun 2016 tentang

Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Karawang dan

Peraturan Bupati Karawang No 60 Tahun 2015 tentang Tata Hubungan

Kerja Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Karawang.

PRINSIP DAN JENIS HUBUNGAN KERJA

Pelaksanaan hubungan kerja memperhatikan keterbukaan,

akuntabilitas, profesionalistas dan keterpaduan dapat mengembangkan

sistem informasi terpadu, terbuka dan dapat diakses oleh publik

dengan memanfaatkan teknologi informasi yang tersedia. Hubungan

Kerja organisasi perangkat daerah mengandung prinsip :

KEPALA DINAS

BIDANG PENDIDIKAN SEKOLAH DASAR

BIDANG PENDIDIKAN SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

BIDANGPENDIDIKAN ANAK USIA DINI

DAN PENDIDIKAN MASYARAKAT

BIDANG PEMUDA DAN

OLAHRAGA

SEKRETARIS

SUBAGKEUANGAN

SUBAGUMUM DAN

KEPEGAWAIAN

SUBAGPROGRAM DAN

PELAPORAN

JABATAN FUNGSIONAL

UPTD

SEKSI PENDIDIKAN ANAK USIA

DINI

SEKSI PENDIDIKAN

MASYARAKAT

SEKSI KELEMBAGAAN, SARANA

DAN PRASARANA

SEKSI KURIKULUM, KESISWAAN

DAN KETENAGAAN

SEKSI KELEMBAGAAN, SARANA

DAN PRASARANA

SEKSI KURIKULUM, KESISWAAN

DAN KETENAGAAN

SEKSIPEMUDA

SEKSIOLAH RAGA

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 18

a. Saling membantu dan mendukung untuk meningkatkan kinerja

pelayanan publik yang berkelanjutan

b. Saling menghargai kedudukan, tugas dan fungsi serta wewenang

masing-masing SKPD

c. Saling memberi manfaat; dan

d. Saling mendorong kemandirian masing-masing SKPD yang

mengacu pada peningkatan kemampuan penyelenggaraan tugas-

tugas pemerintahan.

Penyelenggaraan tugas, fungsi dan wewenang organisasi perangkat

daerah dilakukan melalui hubungan kerja yang meliputi :

a. Hubnungan Kerja Konsultatif, dimaksudkan untuk menyamakn

persepsi dalam melaksanakan tugas dan fungsi sesuai wewenang

masing-masing SKPD dan dapat dilakukan tanpa terikat pada

hubungan struktural berjenjang.

b. Hubungan kerja kolegial dimaksudkan untuk :

1) Menumbuhkan rasa kebersamaan dan kemitraan dalam

melaksanakan beban kerja dan tanggungjawab bagi peningkata

produktivitas dan kinerja, dan

2) Mengembangkan semangat kebersamaan dan mengontrol

otoritaianisme struktural yang umumnya berkembang dalam

hubungan struktural yang cenderung terpusat

3) Dapat dilakukan dengan mengutamakan musyawarah dan

tanggungjawab bersama

c. Hubungan kerja fungsional dimaksudkan untuk memberikan peran

substansial secara fungsional dalam melaksanakan tugas dan

fungsi sesuai dengan wewenang masing-masing SKPD dan dapat

dilakukan sesuai dengan kompetensi dan kemandirian dalam

melaksanakan tugas, fungsi dan wewenangnya.

d. Hubungan kerja struktural dimaksudkan untuk mengembangkan

kepemimpinan secara berjenjang dengan tetap melaksanakan tugas,

fungsi dan wewenangnya secara bertanggungjawab dengan tetap

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 19

memperhatikan kerjasama yang terpadu, harmonis, selaras,

komprehensif dan tidak mementingkan kepentingan wewenang

pada suatu SKPD/dan atau unit kerja tertentu

e. Hubungan Kerja Koordinatif dimaksudkan untuk :

1) Pengembangan hubungan kerja secara struktural dengan

menumbuhkembangkan semangat kolegial yang sinergis dan

terpadu dalam penanganan dan penyelesaian tugas dan fungsi

sesuai dengan wewenang SKPD

2) Dilaksanakan untuk menghindari tumpang tindih atau

duplikasi program dan kegiatan secara substansial dan

menjamin keselarasan program serta kegiatan antar SKPD.

3) Hubungan kerja koordinatif meliputi :

a) Penyusunan dan perumusan kebijakan untuk dijadikan

pedoman dan arahan bagi organisasi perangkat daerah

b) Penyusunan rencana strategis perangkat daerah

c) Integrasi dan sinkronisasi program perangkat daerah

melalui rapat koordinasi

d) Pembahasan berbagai hal yang perlu dikonsultasikan dan

ditangani bersama melalui temu konsultasi

e) Pembentukan gugus kerja/tugas yang melibatkan berbagai

SKPD untuk menangani berbagai persoalan yang perlu

dipecahkan bersama

f) Pembentukan badan/wadah/lembaga koordinatif non

struktural yang diperlukan untuk menangani fungsi-fungsi

koordinasi pembinaan secara menyeluruh

g) Penelitian dan pengembangan, pemantauan dan evaluasi

pelaksanaan program dan kegiatan

Tata hubungan kerja :

1. Dalam hal dinas daerah, lembaga teknis daerah dan lembaga lain

berinisiatif menyusun kebijakan strategis pemerintahan daerah

yang menyangkut pelaksanaan urusan pemerintahan yang menjadi

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 20

kewenangan daerah, pelayanan umum serta tugas pembantuan

yang ditanganinya wajib berkonsultasi, berkoordinasi serta

menyampaikan bahannya kepada sekretariat daerah untuk

ditindaklanjuti oleh Asisten/unit kerja yang membidanginya

2. Dalam hal dinas daerah, lembaga teknis daerah dan lembaga lain

menyusun kebijakan teknis/operasional pelaksanaan urusan

pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah, pelayanan umum

dan tugas pembantuan yang ditanganinya berlandaskan pada

kebijakan strategis pemerintahan daerah dan/atau pedoman umum

yang telah disusun oleh Sekretariat Daerah.

3. Dinas Daerah, Lembaga Teknis Daerah dan Lembaga lain dalam

melaksanakan tugas pokok dan fungsinya menyampaikan laporan

periodik dan/atau sesuai kebutuhan kepada Bupati melalui

Sekretaris Daerah.

4. Dalam rangka peningkatan aspek akuntabilitas, keterbukaan dan

keterpaduan setiap naskad dinas yang berasal dari Dinas Daerah,

Lembaga Teknis Daerah dan Lembaga lain sebelum ditandatangani

oleh Bupati, Wakil Bupati dan/atau Sekretaris Daerah, dibubuhi

paraf koordinasi oleh Asisten yang membidangi dengan tetap

memperhatikan aspek efektivitas dan kecepatan pelayanan

5. Naskah dinas meliputi instruksi, surat edaran, surat biasa, surat

perjanjian, surat kuasa, pengumuman, berita acara sertifikat dan

STTP

2.2 Sumber Daya Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Untuk menunjang pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya,

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

didukung oleh sumber daya manusia yang berstatus sebagai pegawai

yang bertugas menjalankan tugas pokok dan jabatan sesuai dengan

tugas dan tanggung jawab masing-masing. Berikut data Jumlah

pegawai berdasarkan golongan dan jabatannya.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 21

Tabel 2.1 Jumlah Pegawai PNS Berdasarkan Golongan

Dinas Pendidikan, pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang Tahun 2015

No Unit Kerja Golongan Jumlah

I II III IV

A. Struktural

1. Disdikpora Kabupaten 2 13 43 11 69

2. UPTD Paud dan SD

Kec 2 72 100 24 198

3. UPTD Sanggar

Kegiatan Belajar

- 1 1 - 2

4. TU SMP 8 44 69 - 121

5. TU SMA/SMK 5 22 61 - 88

6. Penjaga SD 13 174 - - 187

Jumlah Struktural 30 326 274 35 665

B Fungsional

1. Guru TKN 2 3 6 11

2. Guru SDN - 425 1.907 3.583 5.915

3. Guru SMPN - 52 492 836 1.380

4. Guru SMAN/SMKN - 16 390 419 825

6. Guru DPK - 7 16 40 63

7. Pengawas SD - - - 125 125

8. Pengawas SMP

SMA/SMK

- - - 32 32

9. Penilik - - 7 43 50

10. Pamong - - 2 3 5

Jumlah Fungsional - 502 2.821 5.085 8.406

Total 30 828 3.095 5.118 9.071

Sumber: Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab. Karawang tahun 2015

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 22

Susunan personil atau pegawai pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga dilihat dari Pendidikan Formal jenjang pendidikan :

Tabel 2.2 Jumlah Pegawai PNS Berdasarkan Pendidikan Formal

Dinas Pendidikan, pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang Tahun 2015

No. Unit Kerja

Pendidikan

JUMLAH SD SLTP SLTA

D.I-III

S.1 S.2

1 Disdikpora Kabupaten

- - 22 5 32 10 69

2 UPTD Pendidikan Kecamatan

2 12 113 52 19 198

3 UPTD Sanggar Kegiatan Belajar

- - 1 - 1 - 2

4 TU SMP 13 89 1 18 - 121

5 TU SMA/SMK 1 6 62 5 14 - 88

6 Penjaga SD 9 53 124 - 1 - 187

JUMLAH 12 84 411 11 118 29 665

Tabel 2.3 Jumlah Tenaga Fungsional PNS Berdasarkan Pendidikan Formal pada Dinas Pendidikan, pemuda dan Olahraga

Kabupaten Karawang Tahun 2015

No. Unit Kerja Pendidikan JUMLAH

SLTA Diploma S.1 S.2 S.3

1. Guru TKN - - 11 - - 11

2. Guru SDN 154 482 5.201 78 - 5.915

3. Guru SMPN 7 82 1.166 124 1 1.380

4. Guru SMAN/SMKN

- 7 709 109 -

825

5. GURU DPK 4 16 32 11 - 63

6. Pengawas SD - - 104 21 - 125

7. Pengawas SMP,

SMA/ SMK - - 24 8

- 32

8. Penilik - 1 45 4 - 50

9. Pamong - - 5 - - 5

JUMLAH 165 587 158 12 1 8.406

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 23

Dilihat pada tabel jumlah PNS khusus jabatan fungsional guru

masih terdapat jenjang pendidikan terakhir yang belum S1 secara

akumulasi 587 orang. Pemenuhan guru dengan jenjang Pendidikan

Terakhir minimal S1 sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan.

Berdasarkan data jumlah PNS struktural menurut jenjang

pendidikan terakhir khususnya pada Kantor Disdikpora Kabupaten

dan UPTD maka dapat diuraikan sebagai berikut :

Tabel 2.3. Jumlah PNS Berdasarkan Keahlian (Spesifikasi) Pendidikan Formal Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Kabupaten Karawang Tahun 2015

No Jenjang

Pendidikan

Unit Kerja

JUMLAH Kantor Disdikpora Kantor UPTD dan SKB

Pendi-

dikan

Non

Pendi-

dikan

Jml Pendi-

dikan

Non

Pendi-

dikan

Jml

1 Magister (S2) 8 2 10 15 4 19 29

2 Sarjana (S1) 17 15 32 42 10 52 84

3 Diploma - 5 5 - - - 5

4 SLTA - 22 22 - 113 113 135

5 SLTP - - - - 12 12 12

6 SD - - - - 2 2 4

JUMLAH 25 44 69 57 141 198 267

Bila memperhatikan pada tabel 2.3 maka dapat terlihat bahwa

komponen inti pada spesifikasi/keahlian pendidikan formal terakhir

pada kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga perbandingan

antara pendidikan dan non pendidikan tidak berbeda jauh seperti S2

yaitu 8 : 2 sedangkan S1 yaitu 17 : 15 dan tingkat diploma sebanyak 5

orang serta SLTA sebanyak 22 orang. Pada tingkat UPTD dengan

jumlah pegawai 267 umumnya pada tingkat pendidikan terakhir untuk

S2 dan S1 didominasi oleh spesifikasi/keahlian dari pendidikan

sebanyak 57 orang dan 14 orang non pendidikan, SLTA sebanyak 113

orang, SLTP sebanyak 12 orang dan SD sebanyak 4 orang. Hal ini

menunjukkan bahwa tingkat spesifikasi/keahlian khusus pendidikan

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 24

masih diperlukan pola yang memadai guna pengelolaan tenaga

kependidikan yang memenuhi standar pendidikan.

Sumber Daya pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

selain dari sumber daya manusia juga daya dukungan sarana dan

prasarana. Untuk sarana prasarana gedung terdiri dari 1 gedung

Kantor Disdikpora dan gedung Pusat Pembelajaran Guru/Teacher

Learning Center (TLC), 30 Kantor UPTD, 31 gedung PGRI, 1 gedung

Kantor SKB, dan 1 gedung Dewan Pendidikan. Fasilitasi daya dukung

kendaraan dinas operasional sebanyak 193 unit terdiri dari 18

kendaraan roda empat dan 175 kendaraan roda dua. Berikut data

sarana dan prasarana yang mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi

pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga :

Tabel 2.4. Jumlah Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan,

Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang Tahun 2011-2015

A. Jumlah Sekolah

Jenjang Sekolah Tahun

2011 2012 2013 2014 2015

PAUD Formal 119 123 147 155 155

PAUD Non Formal 497 614 827 877 881

SD 878 885 885 887 890

SDLB 2 2 2 3 3

MI 131 134 137 137 140

SMP 135 146 149 148 149

SMPLB 2 2 2 2 2

MTs 58 57 57 58 59

SMA 37 36 37 37 43

SMALB 2 1 1 1 1

MA 16 18 18 19 20

SMK 69 82 88 93 95

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 25

B. Fasilitas Sarana Prasarana Pendukung

NO FASILITAS SARPRAS

PENDUKUNG JUMLAH KET

Kendaraan Dinas

1 Roda Empat 18 Es II dan III

2 Roda Dua 175 Es IV

Peralatan Kerja

1 AC Split 5 R.Kepala/

Sekretaris Dinas 2 Foto Presiden 2

3 Lemari Buku 3

4 Kursi Putar -

5 Kulkas 2

6 Lambang Garuda 1

7 Papan Pengumuman 3

8 Figura Foto 2

9 Kursi Tamu 6

10 Laptop 2

11 Filing Cabinet 18 Setiap ruangan

12 Komputer 40

13 Kursi Lipat 34

14 Mesin Tik 2

15 Printer 16

16 AC Split 33

17 Pesawat Telepon -

18 Meja Kayu 33

19 Kursi Putar 19

20 Sice 16

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 26

2.3 Kinerja Pelayanan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Pendidikan merupakan salah satu pilar terpenting dalam

meningkatkan kualitas manusia. Oleh karena itu pembangunan

pendidikan di Kabupaten Karawang harus mampu menjamin

pemerataan kesempatan untuk memperoleh pendidikan, peningkatan

mutu serta relevansi dan efisiensi manajemen pendidikan untuk

menghadapi tantangan sesuai dengan tuntutan perubahan kehidupan

lokal, nasional dan global. Pembangunan pendidikan di Kabupaten

Karawang yang dilakukan dalam kurun waktu 2011-2015 menekankan

pentingnya pendidikan sebagai salah satu cara untuk Peningkatan

Akses dan Kualitas Pelayanan Pendidikan.

A. Kondisi Awal dan Sasaran yang Ingin Dicapai Periode 2011-2015

2.3.1 Kondisi Awal

Analisis kinerja atas fokus kesejahteraan sosial dilakukan

terhadap indikator angka melek huruf, angka rata-rata lama sekolah,

angka partisipasi kasar, angka pendidikan yang ditamatkan, angka

partisipasi murni, angka kelangsungan hidup bayi, angka usia harapan

hidup, persentase penduduk yang memiliki lahan, dan rasio penduduk

yang bekerja. Selama lima tahun terakhir, Angka-angka ini

menunjukkan tren meningkat, walaupun jika dibandingkan dengan

standar yang ada, belum mencapai target dan standar yang ditetapkan.

Pada penghitungan model baru IPM berlaku pula indikator angka

usia harapan pendidikan. Untuk melihat perkembangan indikator

makro Kabupaten Karawang sebagai focus kepada kesejahteraan sosial

tahun 2014 s.d. 2015 dapat disajikan pada tabel berikut:

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 27

Capaian Indikator Makro Kabupaten Karawang Tahun 2014

No Indikator Makro Capaian 2014*)

1 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) 71,98

AHH (thn) 68,18

AMH (%) 93,49

RLS (thn) 7,45

PPP (Rp 000/kapita) 641,70

2 LPE *) 7,87

3 PDRB*)

Harga Konstan (Juta Rp) 29.498.263,30

Per Kapita (ADHK) 13.109.640

4 Inflasi 8,90

5 Jumlah Penduduk 2.250.120

6 LPP (%) 1,11

7 Ketenagakerjaan

Jumlah Angkatan Kerja (jiwa) 1.021.461

Jumlah penduduk yang bekerja (jiwa) 912.864

Pengangguran (%) 114.004 (11,10) Sumber : Bappeda Kabupaten Karawang, Capaian IPM Pendekatan Metode

Moderat Estimate Tahun 2014 BPS Kabupaten Karawang, Indikator Sosial Ekonomi 2014

Capaian Indikator Makro Kabupaten Karawang Tahun 2015

NO URAIAN CAPAIAN

1 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) 67,60

AHH (thn) 71,50

EYS (thn) 11,67

MYS/RLS (thn) 7,09

Pengeluaran (Rp 000/kapita) 9.818,38

2 LPE *) 4,62%

3 PDRB*)

Harga Konstan (Juta Rp) 131.207.042,8

Per Kapita (ADHK) 57.709.471,6

4 Inflasi 3,2%

5 Jumlah Penduduk 2.273.579

6 LPP (%) 1,04%

7 Ketenagakerjaan

Jumlah Angkatan Kerja (jiwa) 1.056.041

Jumlah penduduk yang bekerja (jiwa) 930.590

Pengangguran (%) 11,88%

Sumber : BPS Kabupaten Karawang, Indikator Makro 2015

*)= angka sementara

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 28

Pada tahun 2015 Rata-rata Lama Sekolah di Kabupaten

Karawang tercatat sebesesar 7,09 tahun. Hal tersebut berarti,

pendidikan masyarakat Kabupaten Karawang berarti tidak tamat

kelas 2 SMP. Kondisi tersebut merupakan tantangan bagi

pembangunan pendidikan di Kabupaten Karawang. Pada

Indikator Angka Melek Huruf (AMH), tingkat melek huruf pada

tahun 2015 mencapai 93,49. Langkah-langkah yang telah

dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Karawang untuk

meningkatkan angka RLS, AMH dan angka partisipasi di luar

sekolah formal adalah melalui Program Kesetaraan (Paket) yaitu

Paket A setara Sekolah Dasar (SD), Paket B setara Sekolah

Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP), serta Paket C setara Sekolah

Lanjutan Tingkat Atas (SLTA).

Peningkatan Akses sarana dan prasarana fisik pendidikan

berupa bangunan unit sekolah di Kabupaten Karawang dilakukan

secara proporsional pada tahun 2015 terdapat 1.032 unit

bangunan SD/MI/SDLB, 210 unit bangunan SMP/MTs/SMPLB

dan 159 unit bangunan SMA/SMK/MA/SMLB, sehingga total

keseluruhan terdapat 1.401 bangunan unit sekolah. Pada tahun

2015 jumlah guru SD Sederajat sebanyak 11.242 orang, guru

SLTP Sederajat sebanyak 4.966 dan guru SLTA Sederajat

sebanyak 4.249 orang, sehingga jumlah keseluruhan tenaga guru

di Kabupaten Karawang pada tahun 2015 sebanyak 20.457 orang.

Pada tahun 2015 jumlah murid SD Sederajat sebanyak 255.951

siswa, murid SLTP Sederajat sebanyak 117.573 siswa dan murid

SLTA sebanyak 83.227 siswa, sehingga jumlah keseluruhan murid

di Kabupaten Karawang pada tahun 2015 sebanyak 456.751 siswa.

Angka Partisipasi Kasar (APK) SD dan SLTP, Angka

Partisipasi Murni (APM) SD dan SLTP juga merupakan salah satu

indikator pembangunan di bidang pendidikan. Dalam upaya

meningkatkan akses dan kualitas layanan pendidikan Pemerintah

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 29

Kabupaten Karawang terus berupaya ketersediaan sarana

pendidikan yang memadai baik pembiayaan oleh pemerintah

maupun swadaya serta partisipasi pihak swasta guna memenuhi

kebutuhan dasar masyarakat dalam bidang pendidikan. Pada

tahun 2015, APK SD Sederajat 107,73%, APM SD Sederajat

97,06%, APK SLTP Sederajat 98,72%, APM SLTP Sederajat 73,80,

APK SLTA Sederajat 68,36% dan APM SLTA Sederajat 53,13%.

2.3.2 Sasaran yang Ingin Dicapai

Berdasarkan kondisi dan permasalahan dibidang

pendidikan, sasaran utama untuk meningkatkan kuantitas dan

kualitas pendidikan dalam RPJMD Kabupaten Karawang 2011-

2015 adalah :

1. Menuntaskan Program Wajib Belajar Pendidikan Dasar 9

tahun dan Rintisan Wajib Belajar 12 tahun

2. Tersedianya layanan pendidikan non formal

3. Tersedianya system tata kelola yang handal dalam menjamin

terselenggaranya layanan prima

4. Meningkatnya peran pemuda dan prestasi olahraga

2.3.3 Program-program yang Dilaksanakan Untuk Mencapai Sasaran

Untuk mencapai sasaran yang telah ditetapkan, maka

program-program yang dilaksanakan terdiri atas :

1. Program Pendidikan Anak Usia Dini

2. Program Wajib Belajar Pendidikan Dasar 9 Tahun

3. Program Pendidikan Menengah

4. Program Pendidikan Non Formal

5. Program Peningkatan Mutu Pendidikan dan Tenaga Pendidikan

6. Program Manajemen Pelayanan Pendidikan

7. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

8. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 30

9. Program Peningkatan Disiplin Aparatur

10. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

11. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan

Capaian Kinerja

12. Program Peningkatan Peran Serta Kepemudaan

13. Program Pembinaan dan Pemasyarakatan Olah Raga

2.3.4 Pencapaian Tahun 2011-2015

Sasaran 1 : Menuntaskan Program Wajib Belajar Pendidikan

Dasar 9 tahun dan Rintisan Wajib Belajar 12 tahun

Keberhasilan pembangunan suatu wilayah ditentukan oleh

sumber daya manusia yang berkualitas. Pendidikan merupakan

salah satu cara meningkatkan kualitas SDM tersebut. Oleh karena

itu peningkatan mutu pendidikan harus terus diupayakan,

dimulai dengan membuka kesempatan seluas-luasnya kepada

penduduk untuk mengenyam pendidikan, hingga pada

peningkatan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana

pendidikan. Untuk mengetahui seberapa banyak penduduk yang

memanfaatkan fasilitas pendidikan dapat dilihat dari persentase

penduduk menurut partisipasi sekolah. Ada beberapa indikator

pendidikan diantaranya angka transisi, angka drop out, angka

repetisi, angka partisipasi, dan lain-lain. Indikator angka

partisipasi umumnya berkaitan dengan keberhasilan suatu daerah

dalam mendorong anak usia sekolah agar dapat bersekolah.

Angka Partisipasi Sekolah merupakan ukuran daya serap

sistem pendidikan terhadap penduduk usia sekolah. Angka

tersebut memperhitungkan adanya perubahan penduduk

terutama usia muda. Ukuran yang banyak digunakan di sektor

pendidikan seperti pertumbuhan jumlah murid lebih

menunjukkan perubahan jumlah murid yang mampu ditampung

di setiap jenjang sekolah, sehingga naiknya persentase jumlah

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 31

murid cenderung diartikan semakin meningkatnya partisipasi

sekolah.

Akan tetapi kenaikan tersebut dapat pula dipengaruhi oleh

semakin besarnya jumlah penduduk usia sekolah yang tidak

diimbangi dengan bertambahnya infrastruktur sekolah serta

peningkatan akses masuk sekolah, sehingga angka partisipasi

sekolah bisa tidak berubah atau menurun.

Pencapaian APK, APM pada tahun 2011 – 2015 lebih jelas

disajikan pada tabel berikut ini:

Tabel. 2.5 Perkembangan Angka Partisipasi Pendidikan

Tahun 2011-2015

Indikator Tahun

2011 2012 2013 2014 2015

APK SD/Sederajat 108,89 108,8 107,34 107,73 107,24

APM SD/Sederajat 96,86 96,8 95,84 97,06 96,02

APK SLTP/Sederajat 90,62 94,96 95,61 98,80 96,72

APM SLTP/Sederajat 66,09 65,98 65,79 73,80 69,81

APK SLTA Sederajat 56,51 62,84 63,79 66,74 68,36

APM SLTA Sederajat 38,31 42,36 45,44 50,28 53,13

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Fokus pembangunan akses pendidikan dasar pada tahun

2011—2015 adalah menuntaskan wajib belajar sembilan tahun

dan rintisan Wajib Belajar 12 tahun.Salah satu terobosan yang

dilakukan sebagai upaya pencapaian wajib belajar sembilan tahun

dan rintisan wajib belajar 12 tahun yaitu meningkatkan harga

satuan Biaya Operasional Sekolah (BOS) dalam Program

Peningkatan Manajemen dan Mutu Sekolah (PMMS) yang

diperuntukan operasional, perawatan dan fasilitas pada satuan

pendidikan yang bersinergi dengan Biaya Operasional Sekolah

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 32

(BOS) Pusat dan Provinsi.Untuk jenjang Sekolah Dasar/Madrasah

Ibtidayah pada tahun 2011-2012 sebesar Rp.5.000,00, naik

menjadi Rp18.000,00 pada tahun 2013-2014 dan pada tahun

2015 naik menjadi Rp.25.000,00 sedangkan pada tahun 2016

menjadi Rp. 171.500,00 dan direncanakan naik menjadi

Rp.250.000,00 pada tahun 2017. Sedangkan untuk jenjang

SMP/Madrasah Tsanawiyah pada tahun 2011-2012 sebesar

Rp.25.000,00, naik menjadi Rp.300.000,00 pada tahun 2013-2014

dan pada tahun 2015 naik menjadi Rp.50.000,00 sedangkan pada

tahun 2016 menjadi Rp.146.000,00 dan direncanakan naik

menjadi Rp.300.000,00 pada tahun 2017.

Sedangkan pada Pendidikan Menengah dengan Melihat

kebutuhan akan tenaga kerja terampil dan peningkatan input

pendidikan tinggi, Pemerintah sampai tingkat Pemerintah Daerah

mendorong akselerasipembangunan pendidikan menengah dengan

menginisiasi Pendidikan Menengah Universal (PMU) yang

merupakan langkah awal menuju dilaksanakannya wajib belajar

12 tahun.Sebagai tindak lanjut pelaksanaan PMU, pada tahun

2013 Pemerintah mengeluarkan kebijakan BOS bagi pendidikan

menengah yang ditindalanjuti oleh Pemerintah Kabupaten

Karawang yang diterapkan dengan mengikuti mekanisme BOS

pada pendidikan dasar yang diimplementasikan melalui Program

Peningkatan Manajemen dan Mutu Sekolah dengan satuan biaya

per siswa Rp.1.000.000,00 per tahun untuk jenjang SMA/MA dan

SMK dengan satuan biaya Rp.1.050.000-Rp.1.260.000.

Dampak terobosan tersebut mendorong angka partisipasi

kasar (APK) penduduk usia pendidikan dasar yaitu APK

SD/Sederajat menjadi 107,24%, APK SLTP Sederajat menjadi

96,72% dan APK SLTA Sederajat menjadi 68,36. Terobosan

tersebut juga bertujuan untuk menjamin pendidikan dasar dan

menengah dapat terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat

tanpa membebani orang tua dengan pungutan-pungutan

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 33

Perkembangan angka partisipasi sekolah dapat dilihat pada grafik

berikut :

Gambar grafik 2.1

Masih Ditinjau dari keberlanjutan bersekolah, total angka

putus sekolah untuk tingkat SD dan SLTP selama periode tahun

2012 adalah sebesar 563 orang. Dari gambaran tersebut dapat

disimpulkan bahwa angka putus sekolah tingkat SD dan SLTP

pada tahun 2012 bila dibandingkan dengan tahun 2011

mengalami penurunan dan total angka putus sekolah pada tahun

2013 adalah 560 orang. Angka putus sekolah tahun 2014

sebanyak 416 orang. Sedangkan angka putus sekolah pada tahun

2015 sebanyak 497. Sedangkan total angka putus sekolah untuk

tingkat SLTA selama periode 2011 dan 2012 adalah sebesar 508

orang menjadi 463 orang. periode 2013 adalah 458 orang, tahun

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 34

2014 sebanyak 392 orang dan tahun 2015 sebanyak 477 orang.

Persentase Angka putus sekolah pada jenjang pendidikan SD,

SLTP dan SLTA pada tahun 2011 sampai dengan 2015 adalah

sebagai berikut.

Tabel 2.6

Persentase Angka Putus Sekolah Tingkat SD dan SLTP Tahun 2011-2015

No. Jenjang

Sekolah 2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 0,2% 0,1% 0,09% 0,01% 0,01%

2 SMP/MTs 0,4% 0,3% 0,4% 0,2% 0,32%

3 SMA/SMK/MA 0,87% 0,7% 0,63% 0,47% 0,5%

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Dari gambaran tersebut dapat disimpulkan masih adanya

angka putus sekolah pada jenjang pendidikan dasar sampai

dengan jenjang SLTA, hal ini perlu menjadi perhatian pemerintah

daerah untuk mendorong dan memberikan pemahaman kepada

masyarakat akan pentingnya pendidikan karena sebagian besar

penyebab angka putus sekolah disebabkan kondisi sosial ekonomi

masyarakat dan secara kontinu diupayakan peningkatan

pelayanan pendidikan di berbagai pelosok Kabupaten Karawang

Tabel 2.7 menggambarkan hasil persentase lulusan pada

jenjang pendidikan dan dasar dan menengah yang melanjutkan

sekolahnya. Angka kelulusan selengkapnya dapat dilihat pada

tabel berikut:

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 35

Tabel 2.7 Persentase Lulusan SLTA Sederajat

yang Melanjutkan Sekolahnya Tahun 2011 – 2015

No. Jenjang Sekolah

2011 2012 2013 2014 2015

1. SD/MI 96,60% 96,75% 97,72% 98,64% 97,72%

2. SMP/MTs 67,58% 72,80% 75,58% 80,62% 86,09%

3. SLTA Sederajat 69,42% 80,89% 82% 82% 83%

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Tabel 2.7 menggambarkan hasil persentase kelulusan pada

jenjang SD dan SLTP yang melanjutkan sekolahnya. Semakin

meningkatnya presentase kelulusan di jenjang pendidikan SD dan

SLTP menggambarkan proses pembelajaran yang semakin baik

dalam mempersiapkan anak didik dalam menghadapi ujian

dengan asumsi bahwa lulusan SD melanjutkan ke SLTP. Tahun

2011 untuk SD angka kelulusan sebesar 96.60%, dan kelulusan di

SLTP tahun 2013 sebesar 72,8% terdapat selisih 23,8% . Apakah

dengan selisih angka tersebut ada lulusan SD yang tidak

melanjutkan, pindah ke luar kabupaten atau mereka yang sekolah

adalah penduduk di luar Kabupaten Karawang.

Seiring dengan peningkatan akses pendidikan dasar,

pemerintah berusaha mendorong peningkatan kualitas layanan

pendidikan dasar dan menengah. Peningkatan akses pendidikan

menengah wajib diselaraskan dengan akselerasi peningkatan

mutu pendidikan. Pendidikan menengah tidak hanya mencetak

lulusan pendidikan menengah yang akan melanjutkan ke

pendidikan tinggi namun juga mempersiapkan lulusan SMK

memiliki ketrampilan memadai untuk menjadi tenaga kerja siap

pakai dan trampil.

Upaya-upaya peningkatan mutu pendidikan dasar dan

menengah ditujukan untuk mendorong meningkatnya rata-rata

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 36

kualitas layanan pendidikan yang ditunjukan dengan semakin

meningkatnya jumlah satuan pendidikan yang terakreditasi.

Tercatat pada tahun 2015 sebanyak 68,7% SD/MI dan 62,5%

SMP/MTs, 96,35% SMA/MA dan 86,31% kompetensi keahlian

SMK telah terakreditasi. Hal tersebut merupakan dampak dari

berbagai terobosan yang dilakukan pemerintah seperti rehabilitasi

sarana dan prasarana pendidikan dasar dan menengah yang

dilaksanakan secara masif, proses redistribusi guru dan

peningkatan kompetensi guru menjadi berkualifikasi S1/D4,

proses sertifikasi pendidik, dan pengembangan kurikulum yang

dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan pendidikan.

Tabel 2.8

Persentase Sekolah yang Terakreditasi

Tahun 2011 - 2015

No. Jenjang

Sekolah 2011 2012 2013 2014 2015

1. SD/MI 90,01% 91% 92% 92,29% 97,97%

2. SMP/MTs 81,11% 76,84% 77,40% 77,84% 82,12%

3. SMA 97,22% 100% 94,60% 94,60% 97,97%

4. MA 94,11% 88,88% 88,88% 94,73% 94,73%

5. SMK 85,71% 83,10% 85% 84,94% 86,31%

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Dalam rangka meningkatkan daya tampung sekolah dan

sarana prasarana sekolah telah diupayakan melalui

pembangunan unit sekolah, rehabilitasi ruang kelas, ruang

laboratorium dan perpustakaan untuk SD/MI, SMP/MTs maupun

SMA/MA/SMK dengan sumber dana yang berasal dari APBD

Kabupaten, APBD Provinsi, APBN (DAK), Dana Dekonsentrasi dan

Corporate Social Responsibility (CSR).

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 37

Tabel. 2.9 Pembangunan Unit Sekolah dan Rehabilitasi Ruang

Kelas SD/MI dan SMP/MTs (Lokal) Tahun 2011 s.d 2015

Jenjang Sekolah Tahun

2011 2012 2013 2014 2015

SD/MI 57 1.402 460 357 175

SMP/MTs 36 535 598 194 78

SMA/SMK/MA 150 129 181 158 96

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Peningkatan mutu pendidik dan tenaga kependidikan dilihat

dari aspek kualitas tenaga pendidik, diantaranya jumlah guru

yang bersertifikat maupun persentase guru SD, SMP dan SMA

yang berkualifikasi S1. Jika dilihat dari perkembangan jumlah

guru di Kabupaten Karawang dalam kurun waktu 2011 sampai

dengan 2013 terdapat penambahan jumlah guru. Pada tahun

2011 jumlah keseluruhan guru di Kabupaten Karawang sebanyak

18.405 orang sedangkan pada tahun 2012 jumlah guru menjadi

18.902 orang, tahun 2013 jumlah guru adalah 19.351 orang,

tahun 2014 jumlah guru sebanyak 20.148 orang dan tahun 2015

jumlah guru sebanyak 20.457.

Tabel. 2.10 Perkembangan Jumlah Guru di Kabupaten Karawang

Tahun 2011-2015

No Uraian Tahun/Jumlah Guru

2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 10.234 10.795 10.579 10.989 11.242

2 SMP/MTs 4.835 4.522 4.737 5.012 4.966

3 SMA/MA/SMK 3.336 3.585 4.035 4.147 4.249

Jumlah 18.405 18.902 19.351 20.148 20.457

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 38

Untuk meningkatkan mutu tenaga pendidik dilaksanaan

melalui kegiatan kualifikasi dan sertifikasi guru guna memenuhi

standar pendidikan. Jumlah guru yang sudah dan belum

mendapat kualifikasi dan sertifikasi hingga tahun 2015 dapat

dilihat pada tabel berikut ini :

Tabel . 2.11 Pelaksanaan Kualifikasi Guru di Kabupaten Karawang hingga

Tahun 2015

Tingkat

Pendidikan

Jumlah

Guru Sudah S1

Sedang

Kuliah

Belum

Kuliah

SD/MI 11.242 9.105 1.150 987

SMP/MTs 4.966 4.560 47 359

SMA/SMK/MA 4.249 3.908 16 325

Jumlah 20.457 17.573 1.213 1.671

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Dari tabel tersebut dapat digambarkan bahwa jumlah guru

yang belum ikut kualifikasi ke S1 sampai dengan tahun 2015

sebanyak 1.671 orang. Pada tahun 2014 jumlah guru yang belum

ikut kualifikasi ke S1 sebanyak 1.741 orang sebagaimana

tercantum dalam Tabel 2.12

Tabel . 2.12 Pelaksanaan Kualifikasi Guru di Kabupaten Karawang hingga

Tahun 2014

Tingkat

Pendidikan

Jumlah

Guru Sudah S1

Sedang

Kuliah

Belum

Kuliah

SD/MI 10.989 8.824 1178 987

SMP/MTs 5.012 4.429 152 431

SMA/SMK/MA 4.147 3.816 8 323

Jumlah 20.148 17.069 1.338 1.741

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 39

Tabel 2.13 Pelaksanaan Sertifikasi hingga Tahun 2015

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Tabel 2.14Pelaksanaan Sertifikasi hingga Tahun 2014

No Tingkat Pendidikan

Guru yang berijazah S1

Sudah sertifikasi

Belum Sertifikasi

1 SD/MI 8.824 6.458 2.366

2 SMP/MTs 4.429 2.303 2.126

3 SMA/SMK/MA 3.816 1.186 2.647

Jumlah 17.069 9.930 7.139

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Pada Tabel 2.14 s.d. 2.16 secara keseluruhan

memperlihatkan kondisi pendidikan di Kabupaten Karawang

meliputi jumlah sekolah, jumlah rombongan belajar, jumlah ruang

kelas milik mulai dari tahun 2011/2012 s.d. 2015/2016.

Tabel 2.15

Jumlah Sekolah Tahun Pelajaran 2011/2012 s.d 2015/2016

No. Jenjang Sekolah

Tahun

2011/

2012

2012/

2013

2013/

2014

2014/

2015

2015/

2016

1 TK 119 123 147 155 155

2 RA 156 165 172 173 186

3 SD 878 885 885 887 890

4 SDLB 2 2 2 3 3

5 MI 131 134 137 137 140

6 SMP 135 146 149 148 149

7 SMPLB 2 2 2 2 2

No Tingkat Pendidikan

Guru yang berijazah S1

Sudah sertifikasi

Belum Sertifikasi

1 SD/MI 9.105 6.313 2.792

2 SMP/MTs 4.560 1.956 2.604

3 SMA/SMK 3.908 1.169 2.739

Jumlah 17.069 9.438 7.631

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 40

No. Jenjang Sekolah

Tahun

2011/

2012

2012/

2013

2013/

2014

2014/

2015

2015/

2016

8 MTs 58 57 57 58 59

9 SMA 37 36 37 37 43

10 SMALB 2 1 1 1 1

11 MA 16 18 18 19 20

12 SMK 69 82 88 93 95

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Tabel 2.16 Rombongan Belajar Tahun Pelajaran 2011/2012 - 2015/2016

No. Jenjang

Sekolah

Tahun

2011/ 2012

2012/ 2013

2013/ 2014

2014/ 2015

2015/ 2016

1 TK 257 349 459 379 372

2 RA 330 407 361 548 526

3 SD 8.076 7.126 7.133 7.455 7.465

4 SDLB 2 4 4 6 13

5 MI 1.141 929 967 1.000 1.007

6 SMP 2.026 2.117 2.250 2.238 2.310

7 MTs 427 484 539 593 555

8 SMPLB 5 2 3 3 2

9 SMA 640 730 693 691 769

10 SMALB 3 2 2 2 2

11 MA 108 126 124 143 145

12 SMK 733 882 929 979 1447

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 41

Tabel 2.17 Ruang Kelas Milik (RKM) Tahun Pelajaran 2011/2012 s.d. 2015/2016

No. Jenjang

Sekolah

Tahun

2013/2014 2014/2015 2015/2016

B RR RB B RR RB B RR RB

1 TK 263 41 22 254 33 15 334 36 2

2 RA 325 9 69 339 128 2 383 128 2

3 SD 4.076 1.227 875 4.194 1.245 814 4.233 1.286 587

4 SMP 1.647 248 76 1.863 260 80 1.583 421 122

5 SMA 659 71 8 496 76 32 265 431 47

6 SMK 672 98 31 692 84 48 516 511 134

7 MI 563 211 135 534 248 75 533 286 81

8 MTs 306 102 42 295 141 58 333 141 48

9 MA 92 24 3 67 33 11 97 46 8

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang Keterangan: Kategori Kondisi Sekolah : B (Baik), RR (Rusak Ringan) dan RB (Rusak Berat).

Sebagai salah satu sarana untuk meningkatkan minat baca

dikalangan murid-murid, di sekolah disediakan fasilitas

perpustakaan sekolah, sebagaimana tercantum dalam tabel

berikut ini :

Tabel 2.18

Jumlah Perpustakaan Sekolah Tahun 2011 - 2015

No Tingkat

Pendidikan 2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 219 224 316 355 369

2 SMP/MTs 127 128 128 132 159

3 SMA/SMK/MA 71 78 100 102 98

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 42

Tabel 2.19 menggambarkan jumlah peserta ujian pada

jenjang SD dan SLTP di Kabupaten Karawang pada tahun

2011/2012 sampai dengan 2014/2015, adalah sebagai berikut :

Tabel 2.19 Jumlah Peserta UjianTahun 2011/2012-2015/2016

No. Jenjang Sekolah

Tahun

2011/

2012

2012/

2013

2013/

2014

2014/

2015

2015/

2016

1 SD/MI 38.703 44.343 44.692 40.698 39.524

2 SMP/MTs 33.097 33.150 34.252 33.983 37.023

3 SMA/SMK/MA 17.096 19.308 20.414 21.020 23.780

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Tabel 2.20 dan Tabel 2.21 menggambarkan Angka Lulus

Sekolah dan Persentase Kelulusan Ujian pada jenjang SD dan

SLTP di Kabupaten Karawang pada tahun 2011, 2012, 2013, 2014

dan 2015 adalah sebagai berikut :

Tabel 2.20 Angka Lulus SekolahTahun 2010/2011 s.d 2015/2016

No Tingkat

Pendidikan 2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 38.703 44.343 44.692 40.698 39.524

2 SMP/MTs 33.097 33.150 34.252 33.983 37.023

3 SMA/SMK/MA 17.096 19.308 20.414 21.020 23.780

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Tabel 2.21 Persentase Kelulusan UjianTahun 2010/2011 s.d 2015/2016

No Tingkat

Pendidikan 2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 100% 100% 100% 100% 100%

2 SMP/MTs 100% 100% 100% 100% 100%

3 SMA/SMK/MA 99,98% 99,98% 99,99% 100% 100%

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 43

Tabel 2.22 menggambarkan jumlah siswa pada semua jenjang

pendidikan di Kabupaten Karawang pada tahun 2011/2012

sampai dengan 2014/2015, adalah sebagai berikut :

Tabel 2.22 Jumlah Siswa Tahun Ajaran

Tahun Pelajaran 2011/2012 s/d 2015/2016

No. Jenjang Sekolah

Tahun 2011/ 2012

2012/ 2013

2013/ 2014

2014/ 2015

2015/ 2016

1 TK 4.195 5.306 5.184 6.613 6.553

2 RA 6.599 7.121 7.327 8.161 8.730

3 SD/MI 261.513 260.168 260.581 261.260 255.951

4 SDLB 173 181 167 171 77

6 SMP/MTs 105.186 113.740 116.535 117.598 117.573

8 SMPLB 37 37 36 37 38

9 SMA/SMK/MA

63.838 66.253 71.776 74.660 83.210

10 SMALB 16 7 9 16 17

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Sasaran 2 : Tersedianya layanan pendidikan non formal

Pendidikan sesungguhnya adalah upaya dasar seseorang atau

masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan serta

memperluas wawasan. Pendidikan yang berkualitas akan

menghasilkan manusia terdidik yang bermutu dan handal sesuai

kebutuhan jaman. Semakin tinggi tingkat pendidikan masyarakat

suatu daerah semakin tinggi kualitas SDM di wilayah tersebut.

Dengan tingginya tingkat pendidikan semakin terbuka untuk

mendapatkan lapangan pekerjaan dan penghasilan lebih

dibanding mereka yang berpendidikan rendah.

Salah satu indikator keberhasilan pembangunan

kesejahteraan masyarakat dan pemantau pencapaian

pembangunan manusia di suatu wilayah adalah Indeks

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 44

Pembangunan Manusia. IPM menjadi strategi sebagai indikator

yang menunjukkan tingkat keberhasilan pembangunan yang

bersifat non fisik.Kesejahteraan masyarakat merupakan sasaran

akhir dari setiap proses pembangunan yang dilaksanakan. Seiring

dengan pergeseran paradigma pembangunan akhir-akhir ini maka

pembangunan manusia menjadi salah satu fokus utama dalam

pelaksanaan pembangunan sebagai upaya peningkatan kualitas

Sumber Daya Manusia secara nyata dan berkelanjutan

(sustainable).

Pada perencanaan pembangunan, IPM berfungsi dalam

memberikan tuntunan guna menentukan prioritas dalam

merumuskan kebijakan dan menentukan program. Hal tersebut

merupakan tuntunan dalam mengalokasikan anggaran yang

sesuai dengan kebijakan umum yng telah ditentukan oleh

pengambil kebijakan. IPM merupakan salah satu ukuran untuk

melihat dampak kinerja pembangunan wilayah yang mempunyai

dimensi yang sangat luas karena IPM dapat memperlihatkan

kualitas penduduk suatu wilayah dalam hal harapan hidup,

intelektualitas dan standar hidup layak. Kemajuan program

pembangunan dalam suatu periode dapat pula diukur dan

ditunjukkan oleh besaran IPM pada awal dan akhir periode

tersebut. Dalam hal ini IPM dianggap sebagai gambaran dari hasil

program pembangunan yang telah dilakukan beberapa tahun

sebelumnya. Dengan demikian dapat dikatakan IPM merupakan

indiktor penting yang dapat digunakan untuk melihat upaya dan

kinerja program pembangunan secara menyeluruh di suatu

wilayah.

Semenjak tahun 2015, penghitungan IPM di Indonesia

mengalami perubahan metodologi, dengan beberapa keunggulan

dibandingkan IPM metode lama, yaitu mampu digunakan sebagai

indikator yang lebih tepat dan dapat membedakan dengan baik

(diskriminatif). Beberapa komponen IPM berubah, diantaranya

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 45

Angka Melek Huruf pada metode lama diganti dengan angka

harapan lama sekolah (expected years of shooling/EYS) dan

metode agregasi IPM diubah dari rata-rata aritmatik menjadi rata-

rata geometrik.

Pencapaian pembangunan manusia yang mencakup aspek

kesehatan, pendidikan dan daya beli masyarakat di Kabupaten

Karawang menunjukkan kinerja yang terus membaik pada tahun

2015. Selama periode 2011-2015, IPM menunjukkan capaian

perkembangan capaian yang cukup baik, tahun 2011 capaian

sebesar 65,21 meningkat menjadi 65,97 pada tahun 2012 dan

tahun 2015 telah mencapai 67,60. Komponen IPM Kabupaten

Karawang masih relatif rendah adalah capaian angka harapan

hidup penduduk yang bergerak lambat dan tingkat pendidikan

masyarakat yang belum mampu naik secara akseleratif

Secara rinci komponen IPM berdasarkan perhitungan Badan

Pusat Statistik (BPS) tahun 2011-2015 sebagai berikut :

Tabel 2.23 IPM dan Komponennya Tahun 2011 – 2015

Indikator Tahun

(1) 2011 2012 2013 2014 2015

IPM 65,21 65,97 66,61 67,08 67,66

AHH (tahun) 71,38 71,41 71,44 71,45 71,50

EYS (tahun) 10,92 11,08 11,31 11,64 11,67

MYS/RLS

(tahun) 6,23 6,52 6,73 6,78 7,09

Pengeluaran (Rp000)

9.524,89 9.671,03 9.755,43 9.768,31 9.818,38

Sumber data : BPS Kab. Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 46

Tabel 2.24 Perkembangan Indeks Komponen IPM Kabupaten Karawang Tahun 2011 – 2015

Tahun Indeks IPM

Kesehatan Pendidikan Daya

Beli

(1) (2) (3) (4) (5)

2011 79,04 51,09 68,65 65,21

2012 79,09 52,52 69,11 65,97

2013 79,14 53,84 69,38 66,61

2014 79,16 54,92 69,42 67,08

2015 79,23 56,05 69,58 67,66

Sumber data : BPS Kab. Karawang

Dapat digambarkan dari tabel diatas bahwa di bidang

pendidikan, capaian rata-rata lama sekolah (RLS) Kab.Karawang

masih jauh tertinggal dibandingkan dengan rata-rata Jawa Barat,

walaupun selama 5 (lima) tahun terakhir telah mampu

mempersempit jarak kesenjangan. Begitu pula pada capaian angka

harapan lama sekolah Kab.Karawang kecenderungan lajunya tidak

secepat rata-rata Jawa Barat, bahkan semakin tertinggal. Jika di

tahun 2010 angka harapan lama sekolah Kab.Karawang yang

sebesar 10,67 tahun tidak berbeda jauh dibandingkan rata-rata

Jawa barat yang hanya mencapai 10,69 tahun. Saat ini (2015)

angka harapan lama sekolah Kab.Karawang menunjukkan laju

yang melambat sehingga hanya mencapai 11,64 tahun pada tahun

2014 tertinggal jauh dibandingkan rata-rata Jawa Barat yang telah

mencapai 12,08 tahun.

Hal diatas menjadi perhatian untuk dilakukan upaya-upaya

perbaikan agar indeks pendidikan yang menjadi komponen IPM

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 47

bisa lebih meningkat atau sama dengan perkembangan rata-rata

Jawa Barat kedepan.

Program pendidikan non formaldan informal yang

dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Karawang, salah satu

tujuannya adalah untuk meningkatkan Angka Melek Huruf (AMH).

Pada tahun 2012 AMH Kabupaten Karawang mencapai 93,25,

berarti mengalami peningkatan jumlah penduduk yang melek

huruf, bila dibandingkan dengan AMH tahun 2011, yaitu sebesar

93,22.

AMH pada tahun 2014 sebesar 93,49* (angka sangat

sementara) artinya mengalami peningkatan dari tahun 2013

sebesar 93,27. Sedangkan Angka Melek Hurup pada tahun 2015

berubah menjadi EYS atau angka harapan mengikuti pendidikan

mencapai sebesar 11,67 tahun artinya mengalami peningkatan

dari tahun-tahun sebelumnya. Selain itu, Penyelenggaraan paket A,

B dan C, pada tahun 2015 untuk paket A sebanyak 352 WB, Paket

B sebanyak 2.546 WB dan Paket C 4.022 WB merupakan salah

satu bagian dari program pendidikan non formal.

Tabel 2.25

Perkembangan Program Pendidikan Kesetaraan Tahun 2011-2015

No. Jenjang

Sekolah

Jumlah Warga Belajar

2011 2012 2013 2014 2015

1 Paket A Setara SD

607 737 1.630 660 352

2 Paket B Setara SMP

7.487 2.082 4.771 3.175 2.546

3 Paket C Setara SMA

1.932 2.063 2.490 4.280 4.022

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 48

Tabel 2.26 Jumlah Lembaga, Tenaga Pendidik dan Kependidikan

Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) dan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP)

No. Jenjang Sekolah Jumlah Warga Belajar

2011 2012 2013 2014 2015

1 Jumlah PKBM 103 70 70 65 56

2 Jumlah PKBM yang Mempunyai nomor lembaga (NILEM)

47 47 47 47 46

3 Jumlah LKP 53 67 70 56 69

4 Jumlah Tutor 535 540 553 510 511

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Upaya Pembangunan di bidang pendidikan diarahkan secara

optimal untuk dapat mempercepat penuntasan Wajib Belajar

Pendidikan Dasar Sembilan tahun baik melalui penyediaan sarana

gedung sekolah, penambahan unit kelas, rehabilitasi ruang kelas

SD dan SLTP serta sarana dan prasarana penunjang kegiatan

pendidikan maupun bentuk subsidi dalam rangka mengurangi

beban pendidikan bagi masyarakat sebagai upaya meningkatkan

partisipasi murid secara berkelanjutan.

Sasaran 3 : Tersedianya system tata kelola yang handal dalam

menjamin terselenggaranya layanan prima

Masalah Manajemen pendidikan adalah masalah yang sangat

berperan dalam proses penyelenggaraan pendidikan baik sebagai

sarana maupun alat penataan bagi komponen pendidikan lainnya.

Manajemen pelayanan pendidikan di Kabupaten Karawang

diantaranya digambarkan oleh rasio guru terhadap sekolah dan

rasio murid terhadap guru, sebagaimana tabel berikut ini :

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 49

Tabel 2.27 Rasio Murid Terhadap Sekolah Tahun 2011 -2015

No. Tingkat

Pendidikan 2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 259 : 1 260:1 259 : 1 255 : 1 245:1

2 SMP/MTs 525 : 1 527:1 560 : 1 565 : 1 567:1

3 SMA/SMK/MA 515 : 1 517:1 502 : 1 531 :1 603:1

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Tabel. 2.28 Rasio Murid terhadap Ruang Kelas Tahun 2011 - 2015

No. Tingkat Pendidikan

2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 38 : 1 40:1 39 : 1 37 :1 37:1

2 SMP/MTs 49 : 1 49:1 47 : 1 44 : 1 44:1

3 SMA/SMK/MA 55 : 1 43:1 44 : 1 53 : 1 44:1

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Tabel. 2.29

Rasio Murid Terhadap Guru Tahun 2011 - 2015

No Tingkat

Pendidikan 2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 27 : 1 25:1 26 : 1 24 :1 23 : 1

2 SMP/MTs 25 : 1 26:1 24 : 1 24 :1 24 :1

3 SMA/SMK/MA 21 : 1 18:1 18 : 1 18 : 1 18 :1

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Tabel 2.30 Rasio Guru Terhadap Sekolah Tahun 2011 - 2015

No Tingkat

Pendidikan

2011 2012 2013 2014 2015

1 SD/MI 10 : 1 11:1 11 : 1 10 :1 11 : 1

2 SMP/MTs 21 : 1 21:1 22 : 1 24 :1 24 : 1

3 SMA/SMK/MA 24 :1 28:1 28 : 1 28 : 1 28 : 1

Sumber: Disdikpora Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 50

Pelaksanaan pembangunan pendidikan perlu didukung

ketersediaan sarana dan prasarana fisik pendidikan yang

memadai, khususnya kecukupan fasilitas pendidikan dalam

melayani masyarakat serta jumlah tenaga pengelola kependidikan.

Perkembangan sarana dan prasarana yang menunjang

kegiatan bidang pendidikan, melalui peningkatan kualitas tenaga

pendidikan dan siswa didik, pembangunan unit sekolah baru,

rehabilitasi ruang kelas, pembangunan ruang kelas baru dan

pembangunan SD-SMP satu atap akan terus dilakukan, termasuk

dalam hal pemeliharaannya. Sarana dan prasarana penunjang di

bidang pendidikan termasuk diantaranya sanitasi, seperti WC

guru dan siswa, kecepatan akses informasi dalam bidang

informasi dan teknologi dilengkapi dengan keberadaan ICT Center

yang terhubung dengan jaringan Pendidikan Nasional dan bagi

pemberdayaan tenaga pendidikan pun telah tersedia Teacher

Learning Center (TLC).

Sasaran 4 : Meningkatnya peran pemuda dan prestasi

olahraga

Prestasi olahraga merupakan gambaran dari keberhasilan

pembangunan suatu bangsa. Hal tersebut tercantum dalam

Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005 pasal 20, Olahraga prestasi

dimaksudkan sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan

dan potensi olahragawan dalam rangka meningkatkan harkat dan

martabat bangsa. Selaras dengan hal tersebut, dalam rangka

meningkatkan peranan pemuda dan olahraga, Pemerintah

Kabupaten Karawang terus melaksanakan pembinaan dan

memperbaiki sarana dan prasarana keolahragaan.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 51

1) Program Peningkatan Peran Serta Kepemudaan

Tabel 2.31 Capaian Kinerja Peningkatan Peran serta Kepemudaan

Tahun 2011-2015

No. Uraian 2011 2012 2013 2014 2015

1

Jumlah Organisasi

Pemuda yang dibina

50 60 62 65 65

Sumber: Kantor Kesbangpollinmas Kabupaten Karawang dan Disdikpora

Terdapat peningkatan jumlah binaan organisasi pemuda dari

tahun 2011 sebanyak 50 organiasasi pemuda dan 2012 sebanyak

60 organisasi pemuda hal ini bertambah 10 organisasi pemuda

yang di bina begitupun tahun 2013 sebanyak 62 organisasi

pemuda, terdapat pertambahan 2 organisasi pemuda dan

peningkatan terjadi juga pada tahun 2014 sebanyak 65 hal ini

jumlah organisasi pemuda bertambah 3 organisasi dari tahun

sebelumnya, sedangkan untuk tahun 2015 jumlah organisasi tidak

mengalami penambahan jumlah binaan. Jumlah organisasi yang

dibina oleh bidang pemuda dan olahraga Dinas Pendidikaan,

Pemuda dan Olahraga pada program peningkatan peran serta

kepemudaan tiap tahunnya meningkat, hal ini semakin sadarnya

masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam pembangunan melalui

wadah organisasi. Selain itu faktor pertumbuhan penduduk yang

tinggi di Kabupaten Karawang sebagai salah satu faktor

tumbuhnya organisasi yang baru.

Dengan semakin banyaknya organisasi tanpa diiringi dengan

pengelolaan sumberdaya manusia di dalamnya akan menyebabkan

rawan konflik, untuk itu pembinaan organisasi kepemudaan harus

benar-benar di lakukan secara menyeluruh baik di internal

maupun eksternal organisasi yang dibina oleh pemerintah maupun

pihak swasta.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 52

2) Program Pembinaan dan Pemasyarakatan Olahraga

Tabel. 2.32 Pembinaan dan Pemasyarakatan Olah Raga Tahun 2011-2015

No. Cabang Olah Raga Tahun

2011 2012 2013 2014 2015

1 Jumlah cabang olah raga prestasi yang dibina

18 20 28 35 35

2 Jumlah sarana olah raga yang dibangun

- - 1 1 -

Sumber: Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

Pada program pembinaan dan pemasyarakatan Olah raga

dari tahun 2011 sampai dengan tahun 2015 mengalami

peningkatan jumlah cabang olah raga prestasi yang di bina, hal ini

disebabkan pola pembinaan yang lebih baik dan perhatian

pemerintah terhadap cabang olahraga dengan menyelenggarakan

even olah raga yang banyak melibatkan cabang-cabang olah raga.

Namun demikian masih perlunya pembangunan sarana olah raga

tempat mereka berlatih untuk meraih prestasi.

Tabel. 2.33

Daftar Sarana Olah Raga di Kabupaten Karawang

Yang Berstandar Kabupaten dan Nasional Tahun 2015

No. Tempat/Alamat Sarana Standar/Kelas

1 Stadion

Singaperbangsa

Sepakbola Nasional

2 Track Sintetis STD Singaperbangsa

Atletik Nasional

3 Track Sepatu Roda Karangpawitan

Sepatu Roda Nasional

4 Sanggar Anggar Anggar Nasional

5 GOR Panatayuda Bola Basket, Bola

Voli, Tenis Lapang

Kabupaten

6 Sporthall Adiarsa Serbaguna Nasional

7 Cipule Dayung Nasional Sumber: Disdikpora dan Bagian Perlengkapan Setda Kabupaten Karawang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 53

Prestasi olahraga yang diraih Kabupaten Karawang pada

tahun 2015 sebagai berikut :

Tabel. 2.34

Perolehan Medali yang diraih Kabupaten Karawang pada POPDA, PORDA dan O2SN Tahun 2015

No. Cabang Olah

Raga

Kejuaraan

POPDA PORDA O2SN

1 Tenis Lapang 1 Emas

2 Bola Basket 1 Perak 1 Perunggu

3 Sepak Bola 1 Perak

4 Bola Voli 1 Perunggu 1 Emas

5 Pencak Silat 2 Emas

5 Perak

1 Perak

6 Atletik 1 Perak 2 Perak

7 Karate 2 Perunggu

8 Anggar 5 Emas

4 perak

9 Dayung 1 Perunggu 2 Perak

1 Perunggu

10 Hockey 1 Perak

1 Perunggu

11 Judo 2 Emas

5 Perak

6 Perunggu

12 Kempo 2 Perak

2 Perunggu

13 Panjat Tebing 2 Emas

14 Tarung Derajat 1 Perak

15 Sepatu Roda 7 Emas

2 Perak

4 Perunggu

16 Taekwondo 2 Perunggu

17 Gulat 1 Perak

18 Renang 2 Perunggu

19 Billiard 1 Perak

1 Perunggu

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 54

No. Cabang Olah

Raga

Kejuaraan

POPDA PORDA O2SN

20 Tinju 3 Perak

21 Softball 1 Perunggu

22 Menembak 2 Perak

Sumber: Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

Pencapaian kinerja pelayanan pada Dinas Pendidikan

Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang berdasarkan

perkembangan besaran dan proporsi Belanja Daerah Tahun 2011-

2015 pada tabel berikut:

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 55

No Sasaran Progrsm/Kegiatan Indikator Kinerja

Anggara

n

Realisa

si

1 2 3 4 5 K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp 17 18

I BELANJA DAERAH 913.825.553 967.831.258 1.049.490.834 1.186.155.921 1.201.068.151 789.762.475 940.105.479 996.732.725 1.041.080.952 1.101.593.926 0,86 0,97 0,95 0,88 0,92

A Belanja Tidak

Langsung

555.868.671 651.101.691 769.551.004 945.007.756 975.953.449 545.565.942 645.010.379 746.779.333 846.289.204 887.866.296 0,98 0,99 1,16 0,90 0,91

B Belanja Langsung 357.956.882 316.729.567 279.939.830 241.148.165 225.114.702 244.196.533 295.095.100 249.953.392 194.791.748 213.727.630 0,68 0,93 3,72 0,81 0,95

I Penyediaan ruang

belajar siswa PAUD

untuk memenuhi

daya tampung

0 30 6 0 6 0 6 0 6 0 6 9.447.644 0 365 0 2 0 10 0 0 9.445.914 1,00

Penyediaan sarana

dan Prasarana untuk

mendukung tumbuh

kembang anak

0 250 50 50 50 50 50 12 96 6 10

II APK SD sederajat 108,8 119,10 110,86 308.395.341 112,06 172.800.467 114,98 82.370.035 117,04 77.718.107 119,10 83.008.627 108,89 195.435.394 108,80 160.502.605 107,84 67.161.253 110,80 50.874.219 107,24 73.700.504 0,98 0,63 0,97 0,93 0,94 0,82 0,95 0,65 0,90 0,89 0,00

APM SD sederajat 96,85 96,85 96 96 96 96 96 96,86 96,80 95,84 96,26 96,02 1,01 1,01 1,00 1,00 1,00

Prosentase peserta

didik SD putus

sekolah

0,12 0

0,12 0,08% 0,06% 0,04

0

0,2 0,10% 0,09% 0,01% 0,01

1,67 1,25 1,50 0,00

Prosentase lulusan

SD yang melanjutkan

93 97

94 95% 96% 96%

97

96,6 96,75% 97,72% 98,64% 97,72

1,03 1,02 1,02 1,03 1,01

Prosentase SD yang

terakreditasi

95 10096 97% 98% 99% 100 90 91% 92% 92,29 97,97

0,94 0,94 0,94 93,22 0,98

Prosentasi guru

bersertifikat

30 9040 50% 65% 75% 90 58,13 61,04% 62,24% 73,18 73,18

1,45 1,22 0,96 97,57 0,81

Daya Tampung SD 266.817 269.317 ###### ###### 268.317 268.817 269.317 261.153 263.077 262.378 261.260 ###### 0,98 0,98 0,98 0,97 0,95

APK SMP sederajat 88,73 110 92,98 ###### 101,48% 105,73% 110 90,62 94,96% 95,61% 98,08 96,72 0,97 0,98 0,94 92,76 0,88

APM SMP sederajat 65,76 76,80 67,97 ###### 72,39% 74,60% 76,8 66,09 65,98% 65,79% 73,61 69,81 0,97 0,94 0,91 98,67 0,91

Prosentase peserta

didik SMP putus

sekolah

0,57 0,13

0,57 0,46% 0,35% 0,24% 0 0,4 0,30% 0,40% 0,20% 0,32

0,70 0,65 1,14 0,83

Prosentase lulusan

SMP yang

melanjutkan

71,45 97

75 80% 85% 90% 97 67,58 72,80% 75,58% 80,62% 86,09

0,90 0,91 0,89 0,90 0,89

Prosentase SMP yang

terakreditasi

78 10082,4 ###### 91,20% 95,60% 100 81,11 76,84% 77,40% 77,84% 82,12

0,98 0,89 0,85 0,81 0,82

Daya tampung SMP 105.009 107509 ###### ###### 106.509 107.009 107.509 105.223 113.740 116.571 117.598 ###### 1,00

II APK SMA sederajat 52,53 85 59,02 301.600 ###### 75.771.709 72,00% 109.929.383 78,49% 85.395.423 85 88.804.710 56,51 297.500 62,84% 71.746.548 63,79 97.118.508 66,15 72.293.779 68,36 88.037.134 ### 0,99 0,96 0,95 0,87 0,88 84,28 0,85 0,80 0,99

APM SMA sederajat 37,04 60 41,63 ###### 50,81% 55,40% 60 38,31 42,36% 45,44 50,28 53,13 ### 0,92 0,83 90,76 0,89

Prosentase peserta

didik SMA putus

sekolah

0,68 0 0,68 0,54 0,41%

0,14 0 0,87 0,70% 0,63% 0,47% 0,5

### 0,01 1,71 0,03

Prosentase lulusan

SMA yang

melanjutkan

20 60 20 20 40,00%

50,00% 60 69,42 80,89% 82% 82% 83

### 0,04 2,02 1,64 1,38

Daya tampung SMA 57.992 60.492 58.492 58.992 59.492

59.992 57.992 63.838 68.676 71.785 74.676 83.210

### 1,16 1,15 1,24 1,43

III Angka Melek Huruf 93,14% 100% 94% 587.135 95% 634.500 96,50% 9.157.625 98% 2.359.648 100% 2.516.375 93,22% 563.046 93,24% 608.562 93,45% 9.007.004 93,49% 2.238.254 94 2.502.235 ### 0,96 0,98 0,96 0,97 0,98 0,95 0,95 94,00 0,99

Prosentase PKBM

terakreditasi 20 PKBM 153 PKBM 30 30 30 30 33

22 22 47 47 47 ### 0,73 1,57 1,57 1,42

IV Prosentasi guru SD

berkualifikasi S 123,79% 90% ######

179.500 ######

279.500 69,51%

1.215.000 84,75%

514.761 100%

1.025.310 42%

179.600 43,75%

279.600 66,16%

1.215.000 80,29%

614.761 ######

998.480 ### 1,00 0,81 1,00 0,95 1,00 0,95 1,19 0,81 0,97

Prosentasi guru SMP

berkualifikasi S 140,99% 90% 45% 55% 65% 70% 80% 78% 80,27% 88,85% 88,37% ######

### 1,46 1,37 1,26 1,15

Prosentasi guru SMA

berkualifikasi S 176% 90% 79% 82% 85% 88% 90% 83% 86,30% 88,43% 92,02% ######

### 1,05 1,04 1,05 1,02

V Tersedianya system

tata kelola yang

handal dalam

menjamin

terselenggaranya

layanan prima

Program Manajemen

Pelayanan Pendidikan

Jumlah Dokumen

Perencanaan dan

Pelaporan

6 6 6 114.000 6 3.374.000 6 2.138.911 6 2.333.000 6 21.463.800 6 114.000 6 3.002.979 6 1.964.981 6 2.243.669 6 21.175.224 ### 1,00 1,00 0,89 1,00 0,92 1,00 0,96 1,00 0,99

VI Tersedianya system

tata kelola yang

handal dalam

menjamin

terselenggaranya

layanan prima

Program Peningkatan

dan Pengembangan

Pengelolaan Keuangan

Daerah

200.000 - - - - - - - - -

VII Tersedianya system

tata kelola yang

handal dalam

menjamin

terselenggaranya

layanan prima

Program Pelayanan

Administrasi

Perkantoran

46.860.025 55.707.695 54.584.516 54.009.341 6.253.552 46.388.234 55.240.277 53.812.245 52.934.953 6.149.228 0,99 0,99 0,99 0,98 0,98

VIII Tersedianya system

tata kelola yang

handal dalam

menjamin

terselenggaranya

layanan prima

Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Aparatur

548.369 2.605.864 1.871.000 9.272.767 6.144.165 458.149 2.292.410 1.641.948 4.080.883 5.499.992 0,84 0,88 0,88 0,44 0,90

Formulir VII.1.4

Evaluasi Terhadap Hasil Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

Periode Pelaksanaan Tahun 2011 - 2015

Rasio

Pertumbuhan

2011

Target Capaian

pada Akhir

Tahun

Perencanaan

Rasio Antara Realisasi dan Anggaran pada tahun ke-Realisasi Capaian Tahun ke-

2011 2012 2013 2014 2015

Tersedianya

Layanan Pendidiksn

Anak Usia Dini

Program Wajib Belajar

Pendidikan Dasar 9

Tahun

Menuntaskan

Program Wajib

Belajar Pendidikan

Dasar 9 tahun dan

Rintisan Wajib

Belajar 12 tahun

Data Capaian

Awal pada

Tahun Peren-

canaan

129 10 11

Target Renstra SKPD Kabupaten/Kota Tahun ke-

2012 2013 2014 2015

6 7 8

Program Pendidikan

Anak Usia Dini

13 14 15 16 21

2011 2012 2013 2014 2015

17 18 19 20

Program Pendidikan

Non Formal

Tersedianya layanan

pendidikan non

formal

Program Peningkatan

Mutu Pendidik dan

Tenaga Kependidikan

Peningkatan mutu

dan kesejahteraan

tenaga pendidik

Menuntaskan

Program Wajib

Belajar Pendidikan

Dasar 9 tahun dan

Rintisan Wajib

Belajar 12 tahun

Program Pendidikan

Menengah

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 56

VIII Tersedianya system

tata kelola yang

handal dalam

menjamin

terselenggaranya

layanan prima

Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Aparatur

548.369 2.605.864 1.871.000 9.272.767 6.144.165 458.149 2.292.410 1.641.948 4.080.883 5.499.992 0,84 0,88 0,88 0,44 0,90

IX Tersedianya system

tata kelola yang

handal dalam

menjamin

terselenggaranya

layanan prima

Program Peningkatan

Disiplin Aparatur

28.412 4.138.332 160.000 - - - 8.332 157.300 - - 0,00 0,00 0,98

X Tersedianya system

tata kelola yang

handal dalam

menjamin

terselenggaranya

layanan prima

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber

Daya Aparatur

0 2.050.000 1.770.000 0 0 0 2.007.686 1.756.018 0,98 0,99

X Tersedianya system

tata kelola yang

handal dalam

menjamin

terselenggaranya

layanan prima

Program Peningkatan

pengembangan dan

Pelaporan Capaian

Kinerja dan Keuangan

111.000 87.500 125.000 253.860 451.158 111.000 87.500 125.000 253.550 451.107 1,00 1,00 1,00 1,00 1,00

XI Meningkatnya peran

pemuda dan

prestasi olahraga

Program Peningkatan

Peran Serta

Kepemudaan

Jumlah organisasi

pemuda yang dibina

44 65 340.000 95 500.000 62 3.566.200 65 3.894.300 65 2.880.200 359.710 60 499.365 62 3.425.059 65 3.893.910 65 2.653.711 1,06 1,00 0,96 1,00 0,92

XII Meningkatnya peran

pemuda dan

prestasi olahraga

Program Pembinaan

dan Pemasyarakatan

Olahraga

Jumlah cabang olah

raga prestasi yang

dibina

33 cabir 33 291.500 38 830.000 38 12.772.160 38 3.626.958 38 3.119.161 289.900 20 826.922 38 12.317.408 38 3.607.752 38 3.114.101 0,99 1,00 0,96 0,99 1,00

Jumlah sarana

olahraga yang

dibangun

1 4 1 1 1 12

Rata-rata capaian kinerja (%)

Predikat kinerja

Faktor Pendorong Pencapaian Kinerja :

Faktor Penghambat :

Usulan Tindak Lanjut pada Renja SKPD Kabupaten/Kota Berikutnya :

Usulan Tindak Lanjut pada Renstra SKPD Kabupaten/Kota Berikutnya :

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 57

Memperhatikan tabel anggaran dan realisasi pendanaan

pelayanan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab. Karawang

tahun 2011 – 2015 dapat disimpulkan bahwa rasio antara realisasi

dan anggaran tiap tahunnya berbanding sama dalam arti anggaran

dapat direalisasikan sesuai dengan yang diharapkan sehingga

persentase capaian kinerja hampir mendekati 100%. Akan tetapi

untuk rasio pertumbuhan anggaran dan realisasi belum dapat diukur

secara menyeluruh terhadap kontinuitas per tahunnya karena tidak

semua kegiatan teralokasikan pada tahun sebelum maupun

berikutnya.

Pengalokasian belanja wajib mengikat yaitu besaran belanja

tidak langsung kelompok belanja pegawai dengan memperhitungkan

antisipasi adanya kenaikan gaji berkala, tunjangan keluarga, mutasi,

pensiun denganacress yang besarnya dibatasi maksimum 2,5 persen

dari jumlah belanja pegawai (gaji pokok dan tunjangan). Dalam rangka

peningkatan kinerja PNS, diberikan penghasilan tambahan

berdasarkan pertimbangan yang obyektif dengan memperhatikan

kemampuan keuangan daerah sesuai ketentuan peraturan

perundang-undangan yang berlaku. Dalam rangka mewujudkan

APBD yang pro rakyat maka besaran belanja pegawai dibatasi tidak

boleh melebihi 50 persen dari total belanja daerah;

1. Alokasi anggaran belanja fungsi pendidikan dialokasikan minimal

20 persen, yang diarahkan pada :

A. Peningkatan akses dan pemerataan pelayanan pendidikan bagi

masyarakat melalui:

1) Alokasi Biaya Peningkatan Manajemen dan Mutu Sekolah

(PMMS) pada jenjang pendiddikan usia dini, pendidikan

dasar dan menengah yang sinergi dengan dana BOS

bersumber APBN dan APBD Provinsi;

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 58

2) Alokasi anggaran PMMS disesuaikan dengan proporsi dana

BOS Pusat dan Provinsi sesuai dengan standar biaya

penyelenggaraan pendidikan pada masing-masing jenjang

mulai dari SD/MI, SMP/MTs baik negeri maupun swasta.

B. Khusus pendidikan menengah, alokasi PMMS mencakup seluruh

siswa sekolah menengah umum dan kejuruan serta MA

berstatus Negeri dan Swasta mencakup seluruh siswa kelas X, XI

dan XII;

C. Peningkatan sarana dan prasarana pendidikan diarahkan untuk

pembangunan Unit Sekolah Baru dan Ruang Kelas Baru/ tambah

lokal, sedangkan Belanja rehabilitasi ruang kelas dan belanja

investasi mesin dan peralatan praktek siswa, peralatan

laboratorium, meja, kursi, dan lain-lain dianggarkan melalui dana

PMMS;

D. Penyediaan Dana Bantuan biaya pendidikan jenjang Perguruan

Tinggi bagi masyarakat tidak mampu berbasis data PPLS

(Pendataan Program Perlindungan Sosial) 2011;

E. Peningkatan mutu dan manajemen tata kelola pelayanan

pendidikan;

F. Peningkatan kesejahteraan tenaga pendidik dan kependidikan;

G. Peningkatan Pelayanan Perpustakaan dan Laboratorium

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 59

Tabel 2.36

Pencapaian Kinerja Pelayanan SKPD Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Kabupaten Karawang

No

Indikator Kinerja

Sesuai Tugas dan Fungsi SKPD

Target IKK

Target Renstra SKPD Tahun 2011-2015 Realisasi Capaian Tahun 2011-2015

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

1 Tersedia dan

terjangkaunya

layanan PAUD

bermutu

Penyediaan

ruang belajar

siswa PAUD

untuk memenuhi

daya tampung

6 6 6 6 6 365 2 10 0

Penyediaan Sarana dan

Prasarana untuk

mendukung

tumbuh

kembang anak

50 50 50 50 50 12 96 6 50

2 Terjaminnya

kepastian memperoleh

layanan

pendidikan dasar

bermutu

APK SD sederajat 110,86% 112,06% 114,98% 117,04% 119,1% 108,89% 108,8% 107,34% 110,80% 107,24%

APM SD

sederajat 96% 96% 96% 96% 96% 96,86 96,8% 95,84% 96,26 96,02

Prosentase

peserta didik SD

putus sekolah

0,12 0,08% 0,06% 0,04 0 0,2 0,1% 0,09% 0,01% 0,01

Prosentase

lulusan SD yang

melanjutkan

94 95% 96% 96% 97 96,60 96,75% 97,72% 98,64% 97,72

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 60

No

Indikator Kinerja

Sesuai

Tugas dan

Fungsi

SKPD

Target IKK

Target Renstra SKPD Tahun 2011-2015 Realisasi Capaian Tahun 2011-2015

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

Prosentase SD yang

terakreditasi

96 97% 98% 99% 100 90,00 91% 92% 92,29 97,97

Prosentasi

guru

bersertifikat

40 50% 65% 75% 90 58,13 61,04% 62,24% 73,18 73,18

Daya

Tampung SD 267.317 267.817 268.317 268.817 269.317 261.153 263.077 262.378 261.260 255.951

APK SMP

sederajat 92,98 97,23% 101,48% 105,73% 110 90,62 94,96% 95,61% 98,08 96,72

APM SMP sederajat

67,97 70,18% 72,39% 74,60% 76,8 66,09 65,98% 65,79% 73,61 69,81

Prosentase

peserta didik

SMP putus

sekolah

0,57 0,46% 0,35% 0,24% 0 0,4 0,3% 0,4% 0,2% 0,32

Prosentase

lulusan SMP yang

melanjutkan

75 80% 85% 90% 97 67,58 72,80% 75,58% 80,62% 86,09

Prosentase

SMP yang

terakreditasi

82,40 86,80% 91,20% 95,60% 100 81,11 76,84% 77,40% 77,84% 82,12

Daya

tampung SMP

105.509 106.009 106.509 107.009 107.509 113.740 116.571 117.598 117.573

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 61

No

Indikator Kinerja

Sesuai

Tugas dan

Fungsi

SKPD

Target IKK

Target Renstra SKPD Tahun 2011-2015 Realisasi Capaian Tahun 2011-2015

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

3 Tersedia dan

terjangkau

nya

layanan

pendidikan

menengah yang

bermutu

dan

relevan

APK SMA sederajat

59,02 65,51% 72,00% 78,49% 85 56,51 62,84% 63,79 66,15 68,36

APM SMA

sederajat

41,63 46,22% 50,81% 55,40% 60 38,31

42,36% 45,44 50,28 53,13

Prosentase

peserta didik

SMA putus

sekolah

0,68 0,54 0,41% 0,14 0 0,87 0,7% 0,63% 0,47% 0,5

Prosentase

lulusan SMA yang

melanjutkan

20 30,00% 40,00% 50,00%

60 69,42

80,89% 82% 82% 83

Daya

tampung

SMA

58.492 58.992 59.492 59.992

57.992 63.838

68.676 71.785 74.676 83.210

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 62

No

Indikator Kinerja

Sesuai

Tugas dan

Fungsi

SKPD

Target IKK

Target Renstra SKPD Tahun 2011-2015 Realisasi Capaian Tahun 2011-2015

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

4 Peningka tan guru

berkualifi

kasi

S1/D4

Prosentasi guru SD

berkualifika

si S 1

45 54,27% 69,51 84,75% 100 42 43,75% 66,16 80,29% 80,99

Prosentase

guru SMP

berkualifika

si S 1

45 55% 65% 70% 80 78 80,27% 88,85% 88,37% 91,82

Prosentasi guru SMA

berkualifika

si S 1

79 82% 85% 88% 90 83 86,30% 88,43% 92,02% 91,97

5 Peningka

tan Peran

Kepemudaan dan

olahraga

prestasi

Jumlah

organisasi

pemuda yang dibina

62 62 62 65 65 50 60 62 65 65

Jumlah

cabang olah

raga prestasi

yang dibina

38 38 28 38 38 18 20 28 38 38

Jumlah

sarana olahraga

yang

dibangun

1 1 1 1 1 0 - 0 12 lokasi 1

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 63

2.4 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan SKPD

2.4.1 Tantantangan Pengembangan Pelayanan SKPD

Analisis Lingkungan Strategis

Kondisi lingkungan strategis dapat diidentifikasi sebagai potensi

dilihat dari aspek geografi dan demografi maupun kondisi sosial

masyarakat, yang dapat dijadikan bahan pertimbangan penting

dalam penyusunan Renstra. Berikut diuraikan beberapa aspek

lingkungan strategis dimaksud.

1. Aspek Geografi dan Demografi

Wilayah Kabupaten Karawang secara geografis terletak antara

107° 02’-107° 40’ BTdan 5° 56’-6° 34’ LS, termasuk daerah

dataran yang relatif rendah, mempunyai variasi ketinggian

wilayah antara 0-1.279 meter di atas permukaan laut dengan

kemiringan wilayah 0 -20, 2-150, 15-400, dan diatas 400 dengan

suhu rata-rata 270 C. Topografi di KabupatenKarawang sebagian

besar berbentuk dataran yang relatif rendah (25 m dpl) terletak

pada bagian utara mencakup Kecamatan Pakisjaya, Batujaya,

Jayakerta, Cibuaya, Tirtajaya, Cilebar, Pedes, Tempuran,

Cilamaya Wetan, Cilamaya Kulon, Rengasdengklok, Kutawaluya,

Rawamerta, Majalaya, Telagasari, Lemahabang, Banyusari,

Jatisari, Kotabaru, Cikampek, Purwasari, Klari, Karawang Barat,

Karawang Timur, Tirtamulya, sebagian Telukjambe Barat,

Sebagian Telukjambe Timur, dan sebagian Kecamatan Ciampel.

Hanya sebagian kecil wilayah yang bergelombang dan berbukit-

bukit di bagian selatan dengan ketinggian antara 26 – 1.200 dpl.

Kabupaten Karawang merupakan salah satu daerah yang

memiliki lahan subur di Jawa Barat, sehingga sebagian besar

lahannya digunakan untuk pertanian. Wilayah ini, secara

administrasi terdiri dari 30 kecamatan, 297 desa dan 12

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 64

kelurahan. Luas wilayah Kabupaten Karawang 1.753,27 Km2

atau 175.327 Ha, 3,73 % dari luas Propinsi Jawa Barat.

Kabupaten Karawang diarahkan menjadi salah satu gerbang

(gateway city) pembangunan di wilayah Indonesia bagian barat

sebagai penyangga Ibukota Negara. Dikenal juga sebagai gudang

beras dan lumbung pangan nasional.

Berkenaan dengan hal tersebut diatas maka berpengaruh

terhadap pertumbuhan laju penduduk. Berdasarkan data dari

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Karawang

dapat diketahui bahwa perkembangan penduduk Kabupaten

Karawang selama beberapa tahun terakhir senantiasa bertambah

dari tahun ke tahun dengan tingkat pertumbuhan relatif tinggi.

Tahun 2015 penduduk Kabupaten Karawang telah mencapai

2.059.742 jiwa dengan laju pertumbuhan penduduk mencapai

4,61% yang akan berdampak terhadap akses dan kualitas

pendidikan bagi penduduk usia sekolah.

2. Aspek Kesejahteraan Sosial

Pembangunan pendidikan merupakan prioritas pembangunan

nasional sehingga dalam implementasinya juga menjadi prioritas

pembangunan di daerah.Pemenuhan atas hak dasar yaitu

pendidikan menjadi kewajiban pemerintah.Pendidikan

merupakan salah satu gerbang penting untuk meningkatkan

kesejahteraan masyarakat.Peningkatan kualitas sumber daya

manusia mengandung makna, bahwa peningkatan kualitas

sumber daya manusia merupakan faktor penentu bagi

pemantapan kesiapan menyongsong tantangan kedepan yang

semakin berat dan komplek.Dalam rangka meningkatkan

kecerdasan kehidupan bangsa, setiap warga negara berhak

mendapatkan layanan pendidikan.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 65

Analisis kinerja atas fokus kesejahteraan sosial dilakukan

terhadap indikator angka melek huruf, angka rata-rata lama

sekolah, angka partisipasi kasar, angka pendidikan yang

ditamatkan, angka partisipasi murni, angka kelangsungan hidup

bayi, angka usia harapan hidup, persentase penduduk yang

memiliki lahan, dan rasio penduduk yang bekerja. Selama lima

tahun terakhir, Angka-angka ini menunjukkan tren meningkat,

walaupun jika dibandingkan dengan standar yang ada, belum

mencapai target dan standar yang ditetapkan.

Tantangan Pengembangan Pelayanan SKPD

Pembangunan bidang pendidikan, pemuda dan olahraga hingga

tahun 2015 menunjukkan keberhasilan yang nyata, seperti yang telah

diuraikan di atas. Namun masih terdapat banyak permasalahan

penting dan tantangan yang akan dihadapi pada periode tahun 2016—

2021 :

1. Akses layanan PAUD belum optimal

Akses layanan PAUD belum optimal ditunjukkan dengan angka

partisipasi kasar Paud yang dicapai baru 33% walaupun hampir

diseluruh kecamatan ada lembaga PAUD baik formal maupun non

formal karena dirasakan masyarakat masih belum prioritas untuk

mengikuti PAUD. Kualitas penyelenggaraan PAUD pun masih

harus ditingkatkan sejalan dengan peningkatan akses, antara lain

dengan Standarisasi layanan PAUD.

2. Pemenuhan hak terhadap pendidikan dasar dan dukungan

wajib belajar pendidikan 12 tahun belum maksimal

Ketika Rintisan Wajib Belajar (Wajar) 12 Tahun ditetapkan sebagai

salah satu agenda pembangunan pendidikan, masih ada beberapa

masalah dalam pelaksanaan Wajib Belajar Pendidikan Dasar 9

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 66

Tahun yang belum terselesaikan. Permasalahan tersebut antara

lain sebagai berikut:.

a. Berdasarkan Capaian Indeks Pembangunan Manusia untuk

Indeks Pendidikan kurang optimal bila dibandingkan dengan

rata-rata IPM Jawa Barat khususnya pada tahun 2015 angka

harapan lama bersekolah (EYS) mencapai 11,67 dan Angka

Rata-Rata Lama Sekolah (RLS/MYS) mencapai 7,09 yang berarti

tamatan pendidikan masyarakat baru setara kelas 1 SMP

b. selain itu meskipun capaian APK pendidikan dasar khususnya

jenjang SD Sederajat pada tahun 2011—2015 telah diatas 100%,

tetapi pada jenjang SLTP Sederajat untuk APK belum mencapai

100% hal ini menimbulkan Permasalahan yang harus segera

diatasi agar seluruh siswa yang telah menyelesaikan pendidikan

pada jenjang SMP/MTs dan Paket B dapat melanjutkan ke

jenjang pendidikan menengah.

c. Belum semua anak usia 16-18 tahun memperoleh layanan

pendidikan menengah yang berkualitas, sebagaimana

ditunjukkan pada Capaian APK SMA/MA/SMK sebesar 68,36%

pada tahun 2015. Masih adanya kecamatan yang belum

memiliki SMA/MA/SMK menjadi penyebab kecenderungan

angka putus sekolah. Saat ini 30 kecamatan atau 7 kecamatan

belum memiliki SMA/MA/SMK. Demikian pula perbedaan

kemampuan melanjutkan sekolah antar kemampuan ekonomi

sangat tinggi serta keterbatasan fisik masih menjadi kendala.

Selain itu, Hasil layanan pendidikan SMK belum seperti yang

diharapkan, Ketidakselarasan antara dunia kerja dan kualitas

lulusan SMK merupakan salah satu faktor yang mendorong

belum optimalnya penyerapan lulusan SMK pada dunia kerja.

d. Rendahnya faktor pendidikan masyarakat Karawang yang

ditandai dengan rendahnya lama bersekolah menyebabkan tidak

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 67

diperolehnya manfaat pendidikan (return to education) sehingga

mengurangi peluang mereka untuk memperoleh pekerjaan yang

memberi pendapatan lebih tinggi di daerah perkotaan. Salah

Satu penyebab adalah masih adanya angka putus sekolah pada

tahun 2015 angka putus sekolah tingkat SLTP dan SLTA

mencapai 497 dan 477 orang.

Secara umum banyak penyebab siswa putus sekolah,

diantaranya penyebab dapat bersumber dari siswa yang

bermasalah, atau lingkungan dan nilai keluarga yang belum

kondusif mewajibkan siswa belajar hingga 9 tahun termasuk di

dalamnya biaya bersekolah, serta tidak tertutup kemungkinan

layanan sekolah yang belum kondusif, termasuk kapasitas guru

dalam menangani anak bermasalah dan lain sebagainya. Hal ini

disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya adalah anak

sekolah lebih banyak membantu orang tua mencari nafkah

daripada belajar di sekolah, tidak mempunyai biaya untuk

bersekolah dan bekerja pada jam pelajaran di sekolah. Selain itu,

motivasi belajar dan dukungan dari orang tua masih relatif

rendah dan tidak ada sangsi hukum bagi orang tua siswa yang

mengijinkan anaknya tidak melanjutkan sekolah.

e. Angka melek huruf mencapai 93,49 berarti mengandung

pengertian bahwa sekitar 93,49% masyarakat di Kabupaten

Karawang sudah memiliki kemampuan untuk membaca dan

menulis huruf latin dan atau huruf lainnya, adapun sekitar

6,50 % masyarakat lainnya masih buta huruf. Perkembangan

AMH relative stagnan pada level 93 %, hal ini terjadi karena

memang kurva AMh Karawang diperkirakan sudah mencapai

titik puncak dimana hasil intervensi program sudah pada titik

optimum. Adapun sisa dari jumlah penduduk yang buta aksara

merupakan kategori penduduk tidak produktif atau lanjut usia.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 68

3. Kualitas ruang kelas dan sarana prasarana yang belum memadai

Kualitas ruang kelas yang belum sepenuhnya ideal dengan total Ruang

Kelas Milik (RKM) pada tahun 2015/2016 yang baik sebanyak 7.560

unit, rusak ringan sebanyak 3.122 unit dan yang rusak berat sebanyak

1.027 unit. Selama 5 tahun kedepan terdapat potensi kerusakan dari

posisi baik ke rusak ringan dan rusak ringan ke rusak berat.

4. Peningkatan Kualitas Pembelajaran belum Maksimal

Kualitas pembelajaran di Kabupaten Karawang dinilai masih

belum baik diukur dengan proses pembelajaran ataupun hasil

belajar siswa. Pada Rerata Ujian Nasional (UN) tahun 2015

Kabupaten Karawang untuk jenjang SMP diperoleh rerata UN 59,1

diatas rerata UN Provinsi Jawa Barat 58,1 hanya masih dibawah

rerata Nasional 61,8, sedangkan jenjang SLTA rerata UN 45,2-49,3

masih dibawah rerata Provinsi Jawa Barat 57,3-63,6 dan Rerata

Nasional 57,8-65,3.

Secara statistik, Uji Kompetensi Guru yang dilakukan oleh

kementrian pada tahun 2015 menunjukkan bahwa rata-rata

kompetensi guru sebesar 56,62 masih berada tipis di bawah rata-

rata nasional 56,69 yang secara sederhana dapat kita artikan

bahwa rata-rata guru masih memiliki kekurangan dalam

kemampuan pedagogi dan professional dalam melayani 455.759

siswa dari semua jenjang pendidikan. Ukuran statitik uji

kompetensi Guru ini linier dengan hasil Ujian Nasional pada

jenjang SMP dan SMA/SMK yang masih relative jauh dari rata-rata

nasional.

5. Masih Belum optimal tata kelola pendidikan

Dalam manajemen dan tata kelola pendidikan meliputi

perencanaan, dukungan kepada sekolah, manajemen keuangan,

tata layanan (dewan pendidikan dan komite sekolah), manajamen

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 69

tenaga pendidik dan kependidikan, akreditasi sekolah dan

kebijakan. Pelaksanaan tata kelola pendidikan tersebut diperlukan

penguatan peran pelaku pada keseluruhan pemangku kepentingan

pendidikan sampai jenjang pendidikan juga masih kurang

disinergikan sebagai bagian dari ekosistem pendidikan.

6. Peran Kepemudaan dan Olahraga belum optimal

Peran pemuda dan prestasi olahraga belum optimal, hal ini

disebabkan oleh faktor SDM yang menjadi sumber ilmu masih

terbatas, faktor dana yang terbatas dari Pemerintah Daerah

(PEMDA) dengan dukungan kebijakan Pemerintah Daerah yang

memprioritaskan program sesuai dengan perkembangan jaman.

Selain itu, pendanaan yang bersumber dari masyarakat masih

sangat terbatas. Hal ini disebabkan oleh kurangnya pendekatan

kepada masyarakat termasuk dunia usaha dan industri, kondisi

keuangan masyarakat yang minim, kurang kepedulian masyarakat

dan tidak adanya timbal balik kepada masyarakat yang

mengeluarkan anggaran.

Di Kabupaten Karawang lapangan atau lahan untuk pemasalan

dan pembibitan olahraga sudah tersedia, namun kondisinya belum

baik sehingga perlu adanya perbaikan. Belum baiknya kondisi

lapangan atau lahan yang ada disebabkan oleh kurangnya

pemeliharaan, tidak adanya rasa memiliki yang kuat dari

masyarakat, belum adanya pengelolaan yang khusus dan faktor

cuaca.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 70

2.4.2 Peluang Pengembangan Pelayanan SKPD

Semua masalah yang diuraikan diatas merupakan peluang

untuk diatasi sebagai langkah-langkah atau upaya yang akan atau

seharusnya dilaksanakan.

1. Meningkatkan Akses dan layanan Pendidikan Anak Usia Dini

dilakukan dengan cara peningkatan akses PAUD, pemenuhan

standar pelayanan PAUD dan meningkatkan koordinasi

antarsektor dan pemberdayaan peran swasta dalam

penyelenggaraan PAUD holistik dan integratif.

2. Penuntasan Wajar Dikdas 9 Tahun dan dukungan Wajar Dikdas

12 Tahun dilakukan dengan cara Penyediaan Bantuan Operasional

Sekolah penyediaan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah,

Pemberian bantuan pendidikan bagi yang rawan DO dari lulusan

SLTP ke SLTA atau sederajat, Pemberian beasiswa secara penuh

kepada masyarakat kurang mampu dan berprestasi untuk

perguruan tinggi, Keberlanjutan program keaksaraan fungsional

pendidikan nonformal (life skill) maupun pendidikan kesetaraan

dan Bantuan peningkatan kualitas lembaga pendidikan

keagamaan

3. Meningkatkan Kualitas ruang kelas dan sarana prasarana yang

memadai dilakukan dengan cara Pembangunan Ruang Kelas Baru

dan Peningkatan sarana belajar sesuai standar, pembangunan

sekolah unggulan dan SMK Perhotelan dalam rangka mendukung

pengembangan sektor pariwisata.

4. Meningkatkan Kualitas Pembelajaran dilakukan dengan cara

Peningkatan Mutu dan Kesejahteraan Pendidik dan Tenaga

Kependidikan, Fasilitasi sertifikasi standar kompetensi guru,

Peningkatan kemampuan guru bidang studi, dan Peningkatan

mutu peserta didik.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 71

5. Peningkatan optimalisasi tata kelola pendidikan melalui

peningkatan manajemen pelayanan pendidikan dilakukan dengan

cara mendorong aktif dan meningkatkan kemampuan semua

pelaku pendidikan sampai pada masing-masing jenjang

pendidikan, membangun kesadaran akan tanggungjawab bersama

serta mensinergikan peran pelaku pendidikan sebagai satu

kesatuan ekosistem pendidikan sehingga meningkatkan kualitas

pelayanan publik dan memperkuat manajemen aparatur sipil

negara.

6. Peningkatan Peran Kepemudaan dan olahraga prestasi

Peningkatan Peran Kepemudaan dilakukan dengan cara

Pemberian bantuan modal kepada kelompok pemuda melalui pra

koperasi pemuda, penanganan masalah kenakalan remaja,

pembinaan mental pemuda dan menggalakkan gerakan disiplin

nasional, pemahaman wawasan kebangsaan, optimalisasi peran

dan fungsi organisasi kepemudaan, restrukturisasi dan revitalisasi

karang taruna.

Peningkatan Olahraga prestasi dilakukan dengan cara pembinaan

dan pengembangan olahraga di masyarakat, Pengembangan pusat-

pusat pelatihan olahraga prestasi, Pengembangan sentra olahraga

masyarakat diarahkan pada penyediaan sarana dan prasaran

olahraga atau fasilitas lapangan olahraga masyarakat di

kecamatan.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 72

BAB III ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI

3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi

Pelayanan SKPD

Isu strategis merupakan salah satu pengayaan analisis

lingkungan eksternal terhadap proses perencanaan. Analisis isu-isu

strategis dilakukan untuk mengantisipasi permasalahan pembangunan

di masa depan dan menciptakan peluang untuk meningkatkan

kesejahteraan masyarakat dalam jangka panjang.

Perumusan isu-isu strategis pada bidang pendidikan, pemuda

dan olahraga di Kabupaten Karawang dilaksanakan dengan

memperhatikan serta menelaah visi, misi dan program-program kepala

daerah terpilih, RPJMD Kabupaten Karawang, RPJMD Provinsi Jawa

Barat, RPJMN, Renstra Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat dan

Renstra Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan dengan juga

memperhatikan berbagai sumber informasi dari lingkungan eksternal

dalam skala regional, nasional dan internasional yang berkorelasi atau

mempengaruhi tujuan dan sasaran pembangunan jangka menengah.

Berdasarkan hasil evaluasi Pembangunan Jangka Menengah

Daerah Kabupaten Karawang Tahun 2011-2015, yang merupakan

rencana pembangunan tahap II dari RPJPD Kabupaten Karawang

2005-2025, cukup banyak kinerja yang harus ditingkatkan dengan

berbagai permasalahan yang belum tuntas. Hal tersebut disebabkan

oleh faktor penghambat yang menyebabkan program dan kegiatan

tidak dapat terlaksana dengan sempurna. Permasalahan pembangunan

yang dihadapi Kabupaten Karawang diuraikan menurut bidang urusan

penyelenggaraan pemerintahan daerah.

Permasalahan di bidang pendidikan, pemuda dan olahraga

meliputi: (1) Belum tuntasnya program wajib belajar 9 tahun (2)

Tingkat pendidikan masyarakat ditandai dengan angka rata-rata lama

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 73

sekolah (RLS) pada tahun 2015 masih berada pada angka 7,09 atau

setingkat kelas 1 SMP; (2) rendahnya partisipasi sekolah mulai jenjang

pendidikan anak usia dini sampai pendidikan dasar dan menengah

diantaranya diperlihatkan oleh APK SLTP dan SLTA; (3) Masih

terdapatnya angka putus sekolah; (4) Ketersediaan Sekolah SLTA

khususnya SMK masih kurang khususnya untuk jurusan yang sesuai

dengan permintaan pasar tenaga kerja di Kabupaten Karawang (5)

Kualitas sarana dan prasarana pendidikan yang belum sepenuhnya

ideal, (6) kualitas pendidik dan peserta didik dan (7) masih belum

optimalnya penerapan tata kelola pendidikan serta bidang kepemudaan

dan olahraga.

Kondisi saat ini, terdapat kesenjangan antara jumlah lulusan

SD/Setingkat SD dan SMP/Setingkat SMP dengan kapasitas daya

tampung sekolah di atasnya (SMP/MTs dan SMA/MA/SMK) sehingga

mengakibatkan cukup banyak lulusan yang tidak dapat melanjutkan

pendidikan. Hal tersebut merupakan permasalahan dalam pemerataan

dan aksesibilitas pendidikan selain itu juga belum meratanya

persebaran sekolah dengan sebaran penduduk di suatu wilayah. Hal ini

menyebabkan di satu pihak ada sekolah yang kekurangan murid,

sebaliknya ada pula sekolah yang justru tidak mampu menampung

murid. Permasalahan lainnya yaitu di Kabupaten Karawang masih

adanya wilayah yang terisolir (terpencil) dan tertinggal sehingga kurang

tersentuh sarana dan prasarana pendidikan.

Ditinjau dari data lulusan maka kualitas lulusan masih belum

optimal, memperhatikan Mutu lulusan yang sangat berkorelasi dengan

rata-rata nilai UAN dan penyerapan tenaga kerja pasca sekolah. Data

menunjukkan, banyak siswa yang nilai UAN nya hanya tipis di atas

standar nilai kelulusan dan tidak sedikit pula lulusan yang

menganggur karena mereka tidak memiliki kompetensi tertentu yang

dibutuhkan dunia usaha/industri.

Permasalahan pendataan pendidikan adalah ketidaktersediaan

data pendidikan yang akurat, tepat, akuntabel dan terpadu. Sistem

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 74

pendataan pendidikan yang terpadu antara provinsi, kabupaten/kota

sampai ke sekolah-sekolah belum berjalan sebagaimana yang

diinginkan. Lemahnya sistem pendataan pendidikan tersebut juga

sangat mempengaruhi akuntabilitas dan pencitraan publik pelayanan

pendidikan.

3.2 Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil

Kepala Daerah Terpilih

Visi adalah haluan atau cara pandang jauh ke depan atau suatu

gambaran yang menantang tentang keadaan masa depan yang

diinginkan, dengan demikian visi merupakan gambaran yang ingin

dicapai, menjadi perekat dan menyatukan berbagai gagasan strategis,

memiliki orientasi masa depan, menumbuhkan komitmen bersama

seluruh masyarakat, dan menjamin kesinambungan kepemimpinan

organisasi dalam rangka memberi keyakinan bahwa suatu

perkembangan atau perubahan akan terjadi.

Sejalan dengan diberlakukannya Otonomi Daerah, maka visi dan

misi setiap SKPD selayaknya disesuaikan dengan visi dan misi

pemerintah daerahnya, sehingga dengan sendirinya ketercapaian visi

dan misi dari SKPD tertentu merupakan salah satu gambaran

ketercapaian dari visi dan misi Pemerintah Daerah.

Berkaitan dengan hal tersebut, untuk lebih menyelaraskan

keterkaitan antara Dinas Pendidikan Kabupaten Karawang dengan

Pemerintah Daerah, maka perlu kiranya dipaparkan terlebih dahulu

mengenai visi Pemerintah Kabupaten Karawang, sebagaimana berikut.

VISI KABUPATEN KARAWANG

“KARAWANG YANG MANDIRI, MAJU, ADIL DAN MAKMUR”

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 75

Penjelasan :

Mandiri, Berarti Suatu Sikap dan kondisi masyarakat yang produktif,

inovatif, adaptif terhadap perkembangan IPTEK, mampu

mengoptimalkan potensi daerah dan menggali sumber-sumber

pendapatan dengan tetap berpegang pada budaya dan kearifan lokal.

Maju, Berarti Sumber Daya Manusia Kabupaten Karawang telah

mencapai kualitas yang tinggi dengan tingkat kemakmuran yang juga

tinggi disertai dengan sistem informasi dan kelembagaan politik dan

hukum yang mantap.

Adil, Berarti tidak ada pembatasan/diskriminasi dalam bentuk apapun,

baik antar individu, gender, maupun wilayah.

Makmur, Berarti kebutuhan dasar masyarakat Kabupaten Karawang dapat terpenuhi sehingga memberikan makna dan arti penting bagi daerah-daerah lain.

MISI, sebagai Kerangka Logis Pembangunan Jangka Menegah 2016-

2021

Misi menjelaskan maksud (purpose) organisasi dan mengapa (why)

perlu melakukan yang dikerjakan saat ini; sedangkan visi menjelaskan

seperti apa (what) organisasi tersebut akan menjadi (di masa depan)

dan bagaimana (how) organisasi tersebut akan berprilaku (behave)

ketika misinya tercapai.”

Dalam menuliskan misi, Merson dan Qualls (1979;25) dalam

Junaedi), menyarankan bahwa: “Dalam kerangka perundangan yang

berlaku, suatu lembaga sebaiknya menyatakan misinya dalam

ungkapan yang luas dan umum. Pernyataan misi sebaiknya disusun

dalam kata-kata yang memungkinkan fleksibilitas yang maksimum

dalam menanggapi perubahan situasi. Misi sebaiknya dinyatakan

secara singkat, tidak lebih dari beberapa alinea, dan sebaiknya ditulis

dengan bahasa yang tidak teknis dan mudah dimengerti.

Misi adalah kondisi ideal yang setingkat di bawah visi tetapi lebih

realistik untuk mencapainya. Dalam kondisi ideal, perencanaan

wilayah sebaiknya dimulai setelah tersusunnya rencana tata ruang

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 76

wilayah, karena tata ruang wilayah merupakan landasan sekaligus

sasaran dari perencanaan pembangunan wilayah. akan tetapi dalam

praktiknya, cukup banyak daerah yang belum memiliki rencana tata

ruang, tetapi berdasarkan undang-undang harus menyusun rencana

pembangunan wilayahnya karena terkait dengan penyusunan

anggaran. Seandainya tata ruang itu sudah ada dan masih berlaku,

penyusunan rencana pembangunan daerah haruslah mengacu pada

rencana tata ruang tersebut.

Untuk mewujudkan visi Pembangunan Jangka Menengah

Kabupaten Karawang Tahun 2016 - 2021, sesuai dengan arah

pembangunan ke 3 (tiga) pada RPJPD Kabupaten Karawang tahun

2005-2025 dan berdasarkan janji kampanye Bupati dan Wakil Bupati

terpilih Kabupaten Karawang tahun 2016-2021 pada Pemilihan Umum

Kepala Daerah tahun 2015, dirumuskan 5 (lima) misi sebagai berikut:

1. Mewujudkan Aparatur Pemerintah Daerah yang Bersih dan

Berwibawa

Melalui implementasi prinsip-prinsip kepemerintahan yang bersih

(profesional, bertanggung jawab, efisien dan efektif, bersih, bebas

KKN, dan dapat memberikan pelayanan yang prima kepada

masyarakat) dan kepemerintahan yang baik (yaitu ; keterbukaan

dan transparansi, akuntabilitas, efektif dan efisien, menjunjung

tinggi supremasi hukum, demokrasi, responsif, dan membuka

partisipasi masyarakat) serta reformasi birokrasi melalui penataan

kelembagaan dan ketatalaksanaan; peningkatan kualitas sumber

daya manusia aparatur agar memiliki kinerja yang optimal dengan

disertai upaya perbaikan tingkat kesejahteraan PNS; peningkatan

kualitas pelayanan publik, baik pelayanan dasar maupun

pelayanan lainnya; dan pengembangan sistem pengawasan dan

pemeriksaan yang efektif, serta peningkatan akuntabilitas kinerja

birokrasi pemerintah;

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 77

2. Mewujudkan Kabupaten Karawang yang Berdaya Saing

Melalui upaya menciptakan sumber daya manusia sehat, cerdas

dan berkualitas serta tenaga kerja yang terampil, meningkatkan

penguasaan dan pemanfaatan iptek, membangun infrastruktur dan

sistem transportasi yang mendukung pembangunan daerah,

memperkuat perekonomian domestic berbasis keunggulan lokal

menuju keunggulan kompetitif dengan membangun keterkaitan

sistem produksi dan distribusi, penciptaan iklim kondusif bagi

kegiatan usaha ( membuka peluang investasi dibidang industri

pariwisata, industri perikanan, agro industri, industri jasa

angkutan, industri jasa pergudangan dan industri perkapalan) ,

membangun dan memperkuat sarana dan prasarana pendidikan,

kesehatan, pengendalian kependudukan, keluarga berencana,

pembangunan keluarga serta pemberdayaan perempuan dan

sinkronisasi dan sinergitas regulasi pusat dan daerah serta

menetapkan regulasi daerah yang mempunyai azas manfaat bagi

masyarakat luas.

3. Mewujudkan Masyarakat Demokratis Berlandaskan Hukum

Melalui upaya pendidikan politik (masyarakat, parpol, ormas) dalam

rangka meningkatkan kedewasaan perilaku berdemokrasi,

memperkuat kerukunan umat beragama untuk mewujudkan

stabilitas lokal sebagai kontribusi terciptanya stabilitas nasional

dan menegakkan produk hukum daerah secara adil, konsekuen,

tidak diskriminatif dan mengedepankan kepentingan masyarakat

serta melalui upaya optimalisasi peran dan fungsi POL PP dan

revitalisasi LINMAS , agar mampu melindungi dan mengayomi

masyarakat.

4. Mewujudkan Kabupaten Karawang yang Asri dan Lestari

Melalui upaya mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan

dengan menjaga fungsi, daya dukung dan daya tampung

lingkungan.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 78

5. Membangun Kabupaten Karawang Melalui Penguatan Desa

Melalui implementasi Tri Matra Pembangunan Desa yang terdiri

atas penguatan daya dan ekspansi kapabilitas masyarakat desa,

optimalisasi sumberdaya desa untuk mewujudkan kemandirian

ekonomi, kedaulatan pangan masyarakat desa serta partisipasi

masyarakat desa sebagai kerja budaya.

Tujuan, sasaran, arah kebijakan dan strategi RPJMD Kabupaten

Karawang tahun 2016-2021 sebagai arah pelaksanaan visi dan misi

Bupati terpilih Kabupaten Karawang tahun 2016-2021 dijadikan

agenda prioritas Bupati dan Wakil Bupati terpilih tahun 2016-2021

khususnya di bidang pendidikan, pemuda dan olahraga dengan rincian

sebagai berikut:

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 79

Misi II Tujuan Sasaran Strategi Kebijakan Program Prioritas

Mewujudkan

Kabupaten Karawang yang Berdaya

Saing

1. Mewujudkan

peningkatan kualitas hidup masyarakat

1. Meningkatnya

akses dan kualitas pelayanan

pendidikan

1. Peningkatan

akses dan kualitas pelayanan

pendidikan 2. Mengem-

bangkan budaya baca

1. Meningkatkan

akses dan kualitas pelayanan

pendidikan 2. Pembinaan dan

pengembangan perpustakaan desa dan

masyarakat 3. Meningkatkan

minat baca

masyarakat

1. Bantuan Operasional Sekolah

(BOS) Kabupaten Sinergi dengan BOS Pusat dan Provinsi

2. Pembangunan Ruang Kelas Baru

3. Peningkatan kesejahteraan pendidik dan tenaga kependidikan

4. Peningkatan sarana belajar sesuai standar

5. Pemberian bantuan biaya

pendidikan bagi pendidik dan tenaga kependidikan

6. Fasilitasi sertifikasi standar kompetensi guru

7. Peningkatan kemampuan

guru bidang studi 8. Peningkatan mutu peserta

didik 9. Keberlanjutan program

keaksaraan fungsional

10. Pemberian bantuan pendidikan bagi yang rawan DO dari lulusan SLTP ke

SLTA atau sederajat

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 80

11. Bantuan peningkatan kualitas lembaga pendidikan keagamaan

12. Fasilitasi Pemberian bea siswa secara penuh kepada masyarakat yang tidak

mampu ke perguruan tinggi 13. Pendidikan kesetaraan (Paket

A, B dan C) 14. Pemberian bantuan modal

kepada kelompok pemuda

melalui pra koperasi pemuda

1. Meningkatkan peran kepemudaan

dan olahraga, pengendalian

penduduk, keluarga berencana, serta

pemberdayaan perempuan

1. Meningkatnya upaya pemberdayaan

pemuda dan olahraga

1. Peningkatan Peran dan Fungsi

Pemuda dan Olahraga

1. Pembinaan kelembagaan dan aktifitas

kepemudaan serta

peningkatan prestasi olahraga dan

atlet daerah 2. Meningkatkan

kontribusi pemuda dan organisasi

kepemudaan dalam peningkatan

1. Penanganan Masalah kenakalan remaja

2. Pembinaan mental pemuda

dan menggalakan gerakan disiplin nasional

3. Penanaman wawasan kebangsaan

4. Optimaliasai Peran dan

Fungsi Organisasi Kepemudaan

5. Restrukturaisasi dan revitalisasi Karang Taruna

6. Penyediaan sarana dan

prasarana olah raga 7. Advokasi, fasilitasi

penanganan dan

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 81

kesejahteraan masyarakat

3. Meningkatkan

apresiasi terhadap pengembangan

olahraga masyarakat dan

olahraga tradisional

4. Penyediaan

sarana prasarana dan

kawasan olahraga masyarakat dan

olahraga prestasi

(Bab 8 hal 38 poin

25)

perlindungan anak dan perempuan

8. Pengendalian Laju

Pertumbuhan Penduduk 9. Pembangunan Kampung KB 10. Pemberdayaan Perempuan

dan Perlindungan Anak 11. Pengarustamaan Gender

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 82

Untuk menyesuaikan program pembangunan pendidikan di

Jawa Barat dengan program pendidikan di tingkat nasional, dapat

ditempuh dengan menelaah secara mendalam mengenai tujuan dan

sasaran pembangunan pendidikan secara nasional. Apakah

keseluruhan program nasional tersebut relevan dengan kondisi dan

kebutuhan masyarakat Jawa Barat, atau hanya sebagian yang

dipandang relevan.

Sebagaimana tertuang dalam RPJM Kementrian Pendidikan dan

Kebudayaan Tahun 2015–2019, bahwa, “ Tujuan dan sasaran yang

akan dicapai melalui Delapan Program Pembangunan Pendidikan

yaitu (1) Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas

Teknis Lainnya, (2) Program Pengawasan dan Peningkatan

Akuntabilitas Aparatur Kemendikbud, (3) Program Pendidikan Dasar

dan Menengah, (4) Program Pendidikan Anak Usia Dini dan

Pendidikan Masyarakat, (5) Program Penelitian dan Pengembangan

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, (6) Program Pengembangan

dan Pembinaan, dan Pelindungan Bahasa dan Sastra, (7) Program

Guru dan Tenaga Kependidikan, (8) Program Pelestarian Budaya.

Ditinjau dari Tugas dan Fungsi Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga lebih memprioritaskan aspek pelayanan pendidikan

kepada masyarakat dalam upaya pemerataan dan aksesibilitas

pendidikan. Keterkaitan Misi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah

terpilih dengan Program Pembangunan Daerah pada Dinas Pendidikan,

Pemuda dan Olahraga yaitu :

1. Program Pendidikan Anak Usia Dini

2. Program Wajib Belajar Pendidikan Dasar 9 Tahun

3. Program Pendidikan Menengah

4. Program Pendidikan Non Formal

5. Program Manajemen Layanan Pendidikan

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 83

6. Program Pengembangan Budaya Baca dan Pembinaan

Perpustakaan

7. Program Peningkatan Peran serta Kepemudaan

8. Program Pembinaan dan Pemasyarakatan Olah Raga

3.3 Telaahan Renstra K/L dan Renstra OPD Provinsi

Capaian sasaran pelaksanaan Rencana Strategis Dinas

Pendidikan, Pemudan dan Olahraga Kab.Karawang terkait erat dan

berkontribusi dengan capaian sasaran pada Renstra Dinas Pendidikan

Provinsi Jawa Barat dan Renstra Kementerian Pendidikan dan

Kebudayaan. Hal ini ditujukan untuk keselarasan, keterpaduan,

sinkronisasi dan sinergitas pencapaian sasaran pelaksanaan Rencana

Strategis secara menyeluruh dalam urusan yang menjadi kewenangan

sesuai dengan tugas dan fungsi.

Kontribusi capaian sasaran pelaksanaan Rentsra Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab. Karawang teraplikasi dalam

indicator kinerja meliputi angka partisipasi sekolah, persentase

peserta didik putus sekolah, lulusan/tamatan yang melanjutkan,

prosentase sekolah yang terakreditasi dan prosentase guru yang

berkualifikasi D4/S1 dan bersertifikat.

Secara rinci pada tabel berikut terlihat komparasi capaian

sasaran Resntra Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat dan Renstra

Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan terhadap Renstra Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang :

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 84

Tabel 3.1 Komparasi Capaian Sasaran Renstra SKPD

Provinsi Jawa barat dan Renstra K/L Terhadap Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang

No Indikator Renstra Disdikpora

Kab

Renstra SKPD

Prov Renstra K/L

2016 2021 2013 2018 2015 2019

1 2 3 4 5 6 7 8

I Program Pendidikan Anak Usia Dini

1 APK Paud 37% 54% 70,10 78,67

2 Jumlah Lembaga Paud

terakreditasi

80 500 34.801 42.926

2 Penyediaan Ruang Belajar

Siswa Paud Untuk

Memenuhi Daya Tampung

15 26 50 200

3 Penyediaan Sarana dan

Prasarana untuk

mendukung tumbuh

kembang anak

140 177 1.100 4.000

II Program Wajib Belajar Pendidikan Dasar 9 Tahun

1 APK SD Sederajat 107,42 108,22 119,31 97,65 100,55

2 APM SD Sederajat 96% 96% 82% 85,20%

3 Prosentase Peserta Didik

SD Putus Sekolah

0,01% 0,01% 1,04% 0,57%

4 Prosentase lulusan SD yang

melanjutkan

97,84% 98,32% 83,40% 87,67%

5 Prosentase SD yang

terakreditasi

92,46% 93,60% 60,00% 84,20%

6 Prosentase SD yang

memiliki sarana dan

prasarana sesuai SNP

25,00% 39,00% 15,00% 40,00%

7 Prosentase SD/MI/SDLB

yang memenuhi SPM

25,00% 39,00% 61,13 61,49

8 Daya Tampung SD 253.595 253.595

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 85

No Indikator Renstra Disdikpora

Kab

Renstra SKPD

Prov Renstra K/L

2016 2021 2013 2018 2015 2019

1 2 3 4 5 6 7 8

9 APK SMP Sederajat 96,89% 98,50% 94,55 80,73% 83,77%

10 APM SMP Sederajat 70,00% 74,36% 71,88% 73,22%

11 Prosentase Peserta Didik

SMP Putus Sekolah

0,28% 0,20% 1,14% 1,01%

12 Prosentase Lulusan SMP

yang melanjutkan

87,72% 91,79% 81,50% 88,00%

13 Prosentase SMP

Terakreditasi

82,74% 84,30% 56,00% 81,00%

15 Prosentase SMP yang

memiliki sarana dan

prasarana sesuai SNP

25,00% 65,00% 22,00% 53,00%

16 Prosentase

SMP/MTs/SMPLB yang

memenuhi SPM

25,00% 65,00% 74,89 75,37

17 Daya Tampung SMP 117.573 117.973

18 Jumlah Siswa SD

Penerima KIP

69.906 69.906 15.380.582 15.380.582

19 Jumlah Siswa SMP

Penerima KIP

28.978 28.978

III Program Pendidikan Menengah

1 APK SMA Sederajat 71,78% 83,25% 67,78 73,82% 82,18%

2 APM SMA Sederajat 56,00% 68,00% 63,76% 73,05%

3 Prosentase Peserta Didik

Putus Sekolah

0,47% 0,39% 1,2 0,80

4 Daya Tampung SMA 85.710 95.710

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 86

No Indikator Renstra

Disdikpora Kab Renstra SKPD Prov Renstra K/L

2016 2021 2013 2018 2015 2019

1 2 3 4 5 6 7 8

IV Program Pendidikan Non Formal

1 Angka Melek Huruf 94% 97% 96% 99% 97% 98%

2 Rata-rata Lama

Sekolah

7,39% 8,89% 8,15-

8,20

9,10-9,50 8,8

3 Jumlah PKBM

Terakreditasi

10 30 223 1445

4 Jumlah LKP Yang

Terakreditasi

10 20 1.121 7.871

V Program Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan

1 Prosentase Guru SD

Berkualifikasi S1

81,00% 85,00% 68,14% 76,52%

2 Prosentase Guru SLTP

Berkualifikasi S1 92,00% 96,00%

3 Prosentase Guru SLTA

Berkualifikasi S1 92% 96% 92% 99%

4 Prosentase Guru

Bersertifikat

58% 70% 55,91 100

VI Program Manajemen Pelayanan Pendidikan

1 Jumlah Dokumen

Perencanaan

3 3 12 12

2 Jumlah Dokumen

Pelaporan

3 3

3 Indeks Kepuasan

Pemangku Kepentingan

Pendidikan

81,70 85 73 77

VII Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

1 Cakupan Pelayanan

Administrasi

Perkantoran (%)

95 95

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 87

No Indikator Renstra Disdikpora

Kab

Renstra Disdik

Prov

Renstra

Kemendikbud

2016 2021 2013 2018 2015 2019

1 2 3 4 5 6 7 8

VIII Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

1 Cakupan Pelayanan

Sarana dan Prasarana

Aparatur (%)

85 85

IX Program Peningkatan Disiplin Aparatur

1 Prosentase Disiplin

Aparatur (%)

95 95

X Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

1 Prosentase Kapasitas

Sumber Daya Aparatur

95 95

XI Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan

Keuangan

1 Jumlah Dokumen

Laporan Capaian

Kinerja dan Keuangan

7 7

XII Program Peningkatan Peran Serta Kepemudaan

1 Jumlah Organisasi

Pemuda yang dibina

65 65

XIII Program Pembinaan dan Pemasyarakatan Olahraga

1 Jumlah Cabang

Olahraga Prestasi yang

dibina

38 38

2 Jumlah Organisasi

Fungsional Olahraga

Masyarakat

4 4

XIV Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Olahraga

1 Jumlah Sarana dan Prasarana Olahraga

1 1

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 88

Dapat disimpulkan bahwa capaian indicator kinerja pada

Renstra Dinas Pendidikan Kabupaten bila memperhatikan capaian

pada Renstra SKPD Provinsi Jawa Barat maupun Renstra K/L maka

secara keseluruhan telah mendekati yang dapat sesuai dengan yang

ditargetkan seperti yang terlihat pada tabel 3.1.

Hubungan integral antara Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga Kabupaten Karawang dengan Renstra Dinas Pendidikan

Provinsi Jawa Barat Tahun 2013 - 2018 dan Renstra Kemendiknas

Tahun 2015 - 2019 adalah sebagai berikut :

Visi Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat :

Terwujudnya Pendidikan Maju di Jawa Barat guna membentuk

SDM yang berkarakter, cerdas, mandiri, menguasai IPTEK dan

berbasis budaya Jawa Barat.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 89

No Misi Sasaran Strategis

1 1 1

2 2

3

3

4

5

6

7

8

9

10

11 Membangun sistem informasi

manajemen pendidikan

Menyusun Standar Pelayanan

Minimum (SPM) Bidang Pendidikan

di Jawa Barat sesuai dengan

kebutuhan dan kondisi terkini

Mengimplementasikan Sistem

Operasional Prosedur (SOP) tata

kelola pendidikan di lingkungan

Dinas Pendidikan Provinsi Jawa

Barat

Melakukan koordinasi dan

sinkronisasi penyelenggaraan SPM

Bidang Pendidikan dan SOP tata

kelola pendidikan di Jawa Barat

dengan Daerah

Tabel 3.2 Renstra Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat 2013 - 2018

yang berkaitan dengan Tugas Pokok dan Fungsi Disdikpora Kab. Karawang

Tujuan Strategis

Membangun basis data (database)

pendidikan di Jawa Barat

Rekrutmen dan penempatan

pengelola (birokrat) pendidikan di

lingkungan Dinas Pendidikan

Provinsi Jawa Barat dengan

pendekatan manajemen modern

Menerapkan reward and

punishment system dalam tata

kelola pendidikan di Jawa Barat

secara konsisten

Melaksanakan kegiatan seminar,

workshop, diklat, bintek secara

terencana dan terpadu bagi

pengelola pendidikan di Jawa Barat

Tercapainya tata kelola pendidikan maju

dengan menerapkan kaidah-kaidah

manajemen modern, memanfaatkan dan

mendayagunakan teknologi komunikasi dan

informasi secara efisien dan efektif, di

lingkungan birokrasi pendidikan dan dalam

proses belajar dan mengajar di sekolah

Mengimplementasikan Otonomi

Pendidikan di Jawa Barat secara

konsisten sesuai dengan peraturan

perundang-undangan yang berlaku

menyangkut penyelenggaraan

urusan dan tata kelola organisasi/

kelembagaan

Terwujudnya penyelenggaraan pendidikan

yang berorientasi ke depan dengan

menghasilkan lulusan yang berkualitas,

memiliki daya saing dan unggul dalam

lingkungan pergaulan global

Meningkatkan sistem

dan tata kelola atau

manajemen pendidikan

yang maju

Melaksanakan sosialisasi dan

edukasi Peraturan Daerah Provinsi

Jawa Barat tentang

Penyelenggaraan Pendidikan

Menyusun Peraturan-peraturan

Gubernur Jawa Barat dalam

rangka operasionalisasi

Penyelenggaraan PendidikanTercapainya kualitas pendidikan di Jawa Barat

guna mewujudkan Jawa Barat sebagai

Provinsi Terunggul di Indonesia dalam bidang

pendidikan.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 90

No Misi Sasaran Strategis

12

13

14

2 1 1

2

3

2

4

3 5

Tabel 3.2 Renstra Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat 2013 - 2018

yang berkaitan dengan Tugas Pokok dan Fungsi Disdikpora Kab. Karawang

Tujuan Strategis

Mengembangkan

pendidikan karakter

berbasis keluarga dan

masyarakat

Menyusun Pedoman Implementasi

Pendidikan Karakter di Jawa Barat

Berbasis Keluarga dan Masyarakat

Mengimplementasikan Pendidikan

Karakter dalam penyelenggaraan

kurikulum dan kegiatan belajar

mengajar di sekolah-sekolah

Membangun E-Education dan E-School

di Jawa Barat dengan memberdayakan

dan memanfaatkan teknologi informasi

dan teknologi informasi (perangkat

keras, teknologi perangkat lunak,

aplikasi komputer, website dan

internet) serta perangkat pikir (SDM)

yang cakap dan trampil secara optimal

Mengimplementasikan manajemen aset

atau sarana/prasarana pendidikan di

Jawa Barat secara efektif dan efisien

dalam rangka peningkatan mutu tata

kelola pendidikan

Mengimplementasikan Total Quality

Manajemen (TQM) dalam rangka Upaya

Peningkatan Mutu Tata Kelola

Pendidikan di Jawa Barat secara

terpadu dan berkelanjuran menuju

standar ISO9000.

Terselenggaranya pendidikan yang mampu

menanamkan nilai-nilai keagamaan,

kebangsaan, dan budaya nasional serta

gerakan kepramukaan/ kepanduan sebagai

sarana pembentukan kesadaran anak didik

akan jatidirinya dengan melibatkan

sepenuhnya peran keluarga, dan masyarakat

Mengadakan seminar, workshop,

lokakarya, diklat, bintek dalam rangka

pengembangan dan pembinaan

pendidikan karakter di Jawa Barat

Memberdayakan fungsi fasilitas umum

yang ada di lingkungan masyarakat

sebagai pusat (rumah atau pondok)

pembinaan pendidikan karakter untuk

masyarakat dengan melibatkan unsur

pemuda, pramuka, karang taruna,

kelompok ibu-ibu PKK, tokoh

Terwujudnya manajemen berbasis sekolah

dengan melibatkan sekolah, orang tua dan

masyarakat dalam merencanakan, mengelola

dan mengawasi proses pendidikan di sekolah

guna menghasilkan anak didik yang

bertanggungjawab, memiliki komitmen tinggi

terhadap dirinya sendiri menuju masa depan

yang lebih baik

Mengadakan pustaka, buku referensi,

buku bacaan, buku pengayaan tentang

Pendidikan Karakter untuk

kepentingan sekolah dan masyarakat

Tercapainya pemahaman anak didik melalui

proses belajar dan mengajar di sekolah akan

pentingnya hidup bersama, budaya gotong-

royong, setara, memiliki toleransi sosial yang

tinggi, guna mewujudkan suasana kehidupan

kekeluargaan, kebangsaan, dan saling

menghargai secara harmonis

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 91

No Misi Sasaran Strategis

6

7

8 Memberikan bantuan berupa hibah

atau bansos ke sekolah-sekolah,

masyarakat atau kelompok masyarakat

dalam rangka pengembangan dan

pembinaan pendidikan karakter di

Jawa Barat

3 1 1

2

3 2

3

4 Menyelenggarakan program Bantuan

Operasional Sekolah (BOS) Provinsi

pada semua jenjang dan satuan

pendidikan, dengan perbaikan dan

peningkatan sistem, prosedur dan

kinerja secara berkelanjutan

Menerbitkan Kartu Jamiman Layanan

Pendidikan Berkelanjutan bagi

masyarakat miskin atau tidak mampu

di Jawa Barat

Terwujudnya demokratisasi pendidikan tanpa

adanya diskriminasi yang mampu

memfasilitasi seluruh lapisan masyarakat

guna mengakses layanan pendidikan seluas-

luasnyaMeningkatnya peranserta orang tua,

masyarakat, stakeholders pendidikan dalam

mewujudkan pendidikan bermutu sesuai

dengan tuntutan dan kebutuhan dunia global

Mengadakan event-event dalam

rangka deklarasi, kampanye,

sosialisasi, visualisasi, evaluasi,

dan apresiasi serta akuntabilitas

penyelenggaraan pengembangan

dan pembinaan pendidikan

karakter di sekolah dan

masyarakat

Meningkatkan Layanan

Pendidikan bermutu yang

merata dan terjangkau

Terwujudnya kebersamaan dan komitmen

antara sekolah, orang tua, masyarakat dan

stakeholders pendidikan melalui Komite

Sekolah guna merencanakan, mengelola dan

mengawasi pendidikan secara efisien, efektif

guna mencegah terjadinya komersialisasi

Revitalisasi Program Gerakan Pramuka

dan Gugus Depan Pramuka di Sekolah-

sekolah dan masyarakat dan sarana-

prasarananya dalam rangka

mendukung implementasi pendidikan

karakter di Jawa Barat dan

perwujudan Jawa Barat sebagai

Provinsi Pramuka di Indonesia

Melakukan prioritas percepatan

pengembangan database pendidikan

berbasis teknologi informasi dan

komunikasi dari kelompok masyarakat

miskin atau tidak mampu di Jawa

Barat secara akurat, cepat dan tepat

Melakukan pemetaan pendidikan di

Jawa Barat berbasis teknologi

informasi dan komunikasi sebagai

dasar untuk analisis perencaaan

pembangunan pendidikan menuju

terwujudnya demokratisasi pendidikan

di Jawa Barat

Tabel 3.2 Renstra Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat 2013 - 2018

yang berkaitan dengan Tugas Pokok dan Fungsi Disdikpora Kab. Karawang

Tujuan Strategis

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 92

No Misi Sasaran Strategis

5

6

7 Pendidikan dan pelatihan (Diklat)

Terpadu Manajemen Strategis dan

Kepemimpinan Transformasional bagi

Kepala Sekolah dan Komite Sekolah

8

9

4 1 1

2

3 2Terwujudnya jaringan kerjasama dan kemitraan

antara sekolah, dunia usaha, dunia industri guna

menjadikan sekolah sebagai bagian dari sistem

produksi dan pemasaran produk unggulan.

Pemberdayaan Sekolah dan Komite

Sekolah dalam optimalisasi program

pengawasan dan pengendalian

manajemen sekolah dan program

penggalian pendanaan pendidikan

berbasis masyarakat mampu,

stakeholders pendidikan, dan

Corporate Social Responsibility (CSR)

Mengimplementasikan Total Quality

Manajemen (TQM) dalam rangka

Pengembangan dan Implemetasi

Kurikulum di Sekolah-sekolah,

Akreditasi sekolah, Sertifikasi Guru

dan Peningkatan Kualitas Guru di

Jawa Barat secara terpadu dan

berkelanjutan

Menyelenggarakan program sosialisasi,

edukasi, diklat dan bintek tentang

Kewirausahaan di Jawa Barat Berbasis

Kewilayahan dan Potensi Daerah pada

sekolah-sekolah dan masyarakat di

Jawa Barat

Tabel 3.2 Renstra Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat 2013 - 2018

yang berkaitan dengan Tugas Pokok dan Fungsi Disdikpora Kab. Karawang

Tujuan Strategis

Menyusun Pedoman Penyelenggaraan

Pendidikan Kewirausahaan pada

Sekolah- sekolah di Jawa Barat

Berbasis Kewilayahan dan Potensi

Daerah, bekerjasama dengan Dunia

Usaha/Industri, dan Kelompok

Wirausahawan di Jawa Barat

Menyelenggarakan program beasiswa

prestasi akademik dan non-akademik

untuk layanan pendidikan bermutu

dan terpadu bagi masyarakat miskin

atau tidak mampu di Jawa Barat

Meningkatkan Layanan

Pendidikan Berbasis

Kewirausahaan dan

Produksi

Terwujudnya pendidikan yang mampu

menanamkan jiwa kewirausahaan yang

berorentasi pada penciptaan lapangan kerja atau

usaha mandiri bagi anak didik.

Terwujudnya sekolah sebagai sarana pelatihan

kecakapan dan keterampilan bagi anak didik agar

mampu menciptakan lapangan kerja sendiri pasca

sekolah

Reorientasi dan revitalisasi

implementasi manajemen berbasis

sekolah pada sekolah-sekolah di Jawa

Barat

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 93

No Misi Tujuan Strategis Sasaran Strategis

3. Mengembangkan unit/satuan produksi dan pemasaran di sekolah sebagai sebagai sarana pelatihan dan praktek keterampilan peserta didik dalam membangun jiwa kewirasusahaan melalui produksi dan pemasaran produk-produk unggulan daerah

4 Mengembangkan kemitraan (partnership) sekolah dengan jaringan usaha atau kewirausahaan dalam rangka pengembangan unit/satuan produksi dan pemasaran di setiap sekolah

5 Bekerjasama dengan masyarakat, lembaga penelitian dan dunia usaha/indutri untuk menggali dan mendayagunakan sumber daya alam terlantar yang ada di lingkungan masyarakat untuk dijadikan sumber daya produktif dan bernilai ekonomis

6 Memberdayakan masyarakat dan keluarga sebagai mitra usaha sekolah

5 Meningkatkan layanan pendidikan untuk pembiasaan dan penguasaan IPTEK maju

1. Pemberdayaan perpustakaan sekolah dan perpustakaan di daerah sebagai pusat layanan informasi, ilmu pengetahuan dan teknologi dan sarana pengembangan budaya baca warga sekolah

1 Membangun dan mengembangkan perpustakaan-perpustakaan sekolah yang memadai dan representatif.sebagai pusat informasi IPTEK

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 94

No Misi Tujuan Strategis Sasaran Strategis 2. Pemberdayaan

pengembangan kurikulum sekolah dan kegiatan ekstrakurikuler sekolah dalam menumbuhkembangkan jiwa kepenelitian dan kreativitas menulis kepada anak didik

2 Menyediakan koleksi perpustakaan dengan sumber-sumber bacaan dan referensi sebagai sumber informasi, ilmu pengetahuan serta teknologi sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan terbaru

3. Tersedianya sumber-

sumber bacaan, referensi, alat peraga pendidikan, laboratorium, workshop dan alat-alat praktek berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi yang memadai dan sesuai dengan tuntutan dan kebutuhan program sekolah dan warga sekolah

3 Mengadakan berbagai

kegiatan event-event lomba atau festival dalam rangka membangun budaya riset/meneliti, budaya membaca dan budaya menulis di kalagan guru dan peserta didik di sekolah dan masyarakat.

4 Menyelenggarakan event-event seminar, pameran atau EXPO pendidikan yang mampu membuka dan membina kesadaran masyarakat sekolah tentang pentingnya pemanfaatan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam dunia pendidikan

5 Menyediakan fasilitas media dan sarana teknologi informasi dan teknologi komunikasi yang memadai sesuai dengan tuntutan

dan kebutuhan

6 Mengembangkan layanan pendidikan berbasis budaya Jawa Barat

1. Internalisasi dan implementasi nilai-nilai luhur budaya Jawa Barat sebagai landasan di dalam pengembangan pendidikan di sekolah

1 Menyusun Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan Budaya Jawa Barat Berbasis Kewilayahan dan Potensi Daerah, bekerjasama dengan para tokoh seniman dan budayawan Jawa Barat

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 95

No Misi Tujuan Strategis Sasaran Strategis

2. Terselenggaranya pendidikan yang mengakar, tumbuh, dan berkembang pada budaya Jawa Barat yang terpelihara, berdaya guna dan lestari

2 Menyelenggarakan program sosialisasi, edukasi, diklat dan bintek tentang Pendidikan Budaya Jawa Barat Berbasis Kewilayahan dan Potensi Daerah pada sekolah-sekolah di Jawa Barat

3. Tumbuhnya jiwa dan sikap warga sekolah, keluarga dan masyarakat untuk memiliki rasa bangga, mencintai dan rasa memiliki terhadap budaya Jawa Barat

3 Mengembangan unit/satuan pemerhati atau kegiatan program eksul budaya Jawa Barat di sekolah-sekolah sebagai wahana kepedulian dan apresiasi terhadap budaya-budaya daerah

4 Mengembangkan kemitraan sekolah dengan jaringan tokoh seniman dan budayawan Jawa Barat dalam rangka pengembangan unit/satuan pemerhati atau kegiatan program ekskul budaya Jawa Barat di sekolah-sekolah

5 Mengembangkan kurikulum muatan lokal di sekolah-sekolah berbasis budaya Jawa Barat

6 Menyelenggarakan event-event secara konseptual dan periodik yang bernuansa budaya Jawa Barat di lingkungan sekolah-sekolah dan masyarakat

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 96

No Misi Tujuan Strategis Sasaran Strategis

7 Menciptakan iklim belajar atau situasi belajar dan mengajar di sekolah-sekolah dan lembaga pendidikan lainnya yang berbasis pada budaya Jawa Barat.

8 Melengkapi sekolah-sekolah dengan alat-alat kesenian tradisional dan

mendayagunakannya secara efektif demi pewarisan dan pelestarian budaya Jawa Barat

Arah kebijakan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat untuk 5

(lima) tahun kedepan dapat dirumuskan sebagai berikut :

a. Menyiapkan payung-payung hukum yang akan menjadi dasar

dalam perumusan kebijakan dan pengambilan keputusan.

b. Mendayagunakan seluruh asset potensial yang dimiliki baik dalam

bentuk prasarana/sarana maupun sumber daya manusia secara

optimal untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada

masyarakat.

c. Merumuskan program dan kegiatan pembangunan pendidikan

yang lebih berorientasi kepada upaya pemenuhan hak-hak

masyarakat akan pendidikan melalui peningkatan akses, mutu dan

tatakelola pendidikan.

d. Membangun koordinasi dan sinergitas program dan kegiatan

pembangunan pendidikan antara provinsi dan kabupaten/kota se

Jawa Barat yang berorientasi kedepan (maju) serta tetap mengakar

pada nilai budaya Jawa Barat dengan seoptimal mungkin

memanfaatkan dan mendayagunakan teknologi komunikasi dan

informasi secara efisien dan efektif.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 97

e. Membangun kerjasama yang baik dan harmonis antara Dinas

Pendidikan Provinsi Jawa Barat dengan stakeholders pendidikan

serta dunia usaha/industri demi terwujudnya pembangunan

pendidikan yang berkualitas, produktif dan berdaya saing.

f. Membangun Sistem Informasi Manajemen (SIM) Dinas Pendidikan

Provinsi Jawa Barat dengan prioritas membangun sistem

pendataan pendidikan yang efisien dan efektif sebagai alat bantu

utama dalam perencanaan dan pengawasan pembangunan

pendidikan di Jawa Barat.

g. Melakukan pemetaan pendidikan dalam upaya pemerataan dan

demokratisasi pendidikan di Jawa Barat.

h. Bekerjasama dengan Kabupaten/Kota dan OPD terkait di

lingkungan Pemerintah Provinsi untuk mengatasi masalah-

masalah pendidikan (akses, kualitas, peningkatan daya

beli/ekonomi masyarakat) yang tidak mungkin dapat dipecahkan

hanya oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.

i. Optimalisasi peran dunia usaha/dunia industri (DU/DI) serta

BUMN/BUMD dalam rangka Corporate Social Responsibility (CSR).

Program pada Dinas Pendidikan Provinsi jawa Barat Tahun

2013 -2018 :

1. Program Perencanaan, Pengendalian dan Pengawasan

Pembangunan Daerah

2. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian

Kinerja dan Keuangan

3. Program Peningkatan Kapasistas Sumber Daya Aparatur

4. Program Manajemen Pelayanan Pendidikan

5. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

6. Program Pemeliharaan Sarana dan Prasarana Aparatur

7. Program Wajib Belajar Pendidikan Dasar

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 98

8. Program Pendidikan Menengah dan Tinggi

9. Program Pendidikan Non Formal

10. Program Penidikan Luar Biasa

11. Program Wajib Belajar Pendidikan Non-Formal

12. Program Pengelolaan Kekayaan dan Keragaman Budaya

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 99

Visi Kemendikbud 2015 - 2019:

“Terbentuknya Insan serta Ekosistem Pendidikan dan Kebudayaan yang berkarakter dengan berlandaskan

Gotong-Royong “

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

M1 Mewujudkan Pelaku

Pendidikan dan Kebudayaan yang kuat

T1 Penguatan Peran

Siswa, Guru, Tenaga Kependidikan, Orang tua, dan Aparatur Institusi Pendidikan dalam Ekosistem Pendidikan

SS1 Meningkatnya

perilaku positif siswa

Rata-rata nilai

perilaku siswa PAUD minimal baik

Indeks Integritas siswa SMP/SMPLB sebesar 77 dan SMA/SMALB/SMK sebesar 78

Rata-rata nilai sikap siswa SD/SMP/SMA minimal baik

SS2 Meningkatnya partisifasi orang tua dan pemangku kepentingan yang teribat dalam pendidikan

Orang dewasa berpartisifasi aktif dalam pendidikan keluarga sebanyak 4.343.500 orang

SS3 Meningkatkan kualitas sikap guru dan tenaga pendidikan dalam kepribadian, spiritual dan social

Persentase guru, pendidik lainnya, dan tenaga kependidikan yang berkinerja baik sebanyak 100%

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 100

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

M2 Mewujudkan Akses yang meluas, Merata, dan berkeadilan

T2 Pemberdayaan Pelaku Budaya dalam Melestarikan Kebudayaan

SS4 Meningkatkan peran pelaku budaya dalam melindungi, mengembangkan dan

memanfaatkan kebudayaan

Pelaku budaya berperan aktif dalam melestarikan kebudayaan minimal

sebanyak 1.720.000 orang

M3 Mewujudkan Pembelajaran yang bermutu

T3 Peningkatan Akses PAUD, Dikdas, Dikmen, Dikmas, dan Pendidikan Anak Berkebutuhan khusus

SS5 Meningkatkan akses pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat di seluruh provinsi, kabupaten, dan kota

APK PAUD usia 3-6 tahun sekurang-kurangnya 78,70%

Sejumlah minimal 54,605 kabupaten dan kota memiliki lembaga PAUD terpadu pembina holistik intergratif

jumlah lembaga kursus dan pelatihan yang terakreditasi sebanyak 7.87 lembaga

Angka melek aksara penduduk usia dewasa diatas 15 tahun sekurang-kurangnya 96,10%

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 101

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

SS6

Meningkatkan angka partisifasi penduduk usia pendidikan dasar menengah

APK SD/SDLB/Paket A sekurang-kurangnya 100,55%

APM SD/SDLB Sekurang-kurangnya 85,20%

APK SMP/SMPLB/Paket B Sekurang-kurangnya 83, 77%

APM SMP/SMPLB Sekurang0kurangnya 73,72%

APK SMA/SMK/SMLB/Paket C sekurang-kurangnya 85,71%

APM SMA/SMK/SMPLB Sekurang-kurangnnya 67,50%

Rasio APK SMP/SMPLB antara 20% penduduk termiskin dan 20% penduduk terkaya sebesar 0.6

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 102

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

Rata-rata lama sekolah penduduk usia di atas 15 tahun sebesar 8.8 tahun

M4 Mewujudkan Pelestarian Kebudayaan dan Pengembangan Bahasa

T4 Peningkatan Mutu dan Relevansi Pembelajaran yang Berorientasi pada Pembentukan Karakter

SS7 Meningkatkan mutu pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat yang berwawasan gender dan pendidkan untuk pembangunan berkelajutan

jumlah lembaga PAUD terakreditasi sebanyak 42.926 lembaga

Persentase program kursus dan pelatihan yang telah menerapkan KKNI sebanyak 71.38%

SS8 Meningkatkan mutu layanan dan lulusan pendidikan dasar dan menengah

persentase SD/SDLB berakreditasi minimal B sekurang-kurangnya sebanyak84,20%

Persentase SMP/SMPLB berakreditasi minimal B sekurang-kurangnya sebanyak 81,00%

Persentase SMA/SMLB berakreditasi minimal B sekurang-kurangnya 85%

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 103

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

Persentase Paket keahlian SMK berakreditasi minimal 65%

persentase SD/SDLB yang memenuhi SPM sebanyak 61%

persentase SMP/SMLB yang memenuhi SPM sebanyak 75%

sejumlah minimal 68% kabupaten dan kota memiliki indeks pencapaian SPM pendidikan dasar sebesar 1

Sejumlah minimal 90% kab/kota memiliki indeks pencapaian SPM pendidikan menengah sebesar 1

Rata-rata nilai ujian nasioanal SMP/SMPLB minimal 6.5

Rata-rata nilai ujian nasioanl SMA minimal 7.0 dan UN SMK minimal 7.0

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 104

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

Hasil penelitian dan pengembangan minimal sebesar 80% pengembangan

minimal sebesar 80% digunakan sebagai bahan rumusan kebijakan mutu

SS9 Meningkatkan Profesionalisme dan distribusi guru dan tenaga kependidikan

persentase guru, pendidik lainnya dan tenaga kependidikan profesional minimal 95%

Jumlah PTK PAUD Profesional minimal sebanyak 15%

Persentase satuan pendidikan dasar memiliki jumlah guru sesuai SPM Sebanyak 68.43%

Persentase satuan pendidikan menengah memiliki jumlah guru sesuai SNP sebanayak 77,5%

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 105

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

SS10 meningkatnya lembaga/satuan pendidikan dan

pemangku kepentingan uang menyelenggarakan pendidikan keluarga

Jumlah lembaga/satuan pendidikan masyarakat yang

menyelenggarakan pendidikan orang tua/keluarga sebanyak 87.417 lembaga

M5 Mewujudkan Penguatan Tata Kelola serta Peningkatan Efektivitas Birokrasi dan Pelibatan Publik

T5 Peningkatan jati diri Bangsa melalui Pelestarian dan Diplomasi Kebudayaan serta Pemakaian bahasa sebagai Pengantar Pendidikan

SS11 Meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat akan perlindungan, pengembangan, dan pemanfaatan serta diplomasi budaya untuk mendukung terwujudnya karakter dan jati diri bangsa yang memliki

ketahanan budaya

Indeks pembangunan kebudayaan nasional mencapai kategori sedang (skor 37)

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 106

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

SS12 Meningkatkan mutu bahasa dan pemakaiannya sebagai penghela ipteks dan penguat daya saing indonesia

Kemampuan berbahasa dalam skor PISA pada tahun 2019 menjadi 414 (dari 396 pada tahun 2012)

Nilai UN bahasa Indonesia SMP/SMPLB sebesar 7.2 da SMA/SMALB/SMK/SMKLB sebesar 6 negara

SS13 Meningkatkan peran bahasa Indonesia sebagai bahasa perhubungan di kawasan ASEAN

Jumlah negara ASEAN yang mengajarkan bahasa indonesia dalam sistem pendidikan nasionalnya sebanyak 6 negara

Jumlah penutur non- Indonesia di kawasan ASEAN yang menggunakan bahasa indonesia sebanyak 2.500 orang

T6 Peningkatan Sistem Tata Kelola yang Transparan dan Akuntabel dengan Melibatkan Publik

SS14 Meningkatkan akuntabilitas kinerja kemendikbud

skor LAKIP minimal sebesar 80

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 107

MISI TUJUAN STRATEGI SASARAN STRATEGI INDIKATOR

SS15 Dipertahankannya opini laporan keunagn kemendikbud wajar tanpa pengucualian (WTP)

Laporan keuangan kemendikbud mendapat opini wajar tanpa pengucualian

(WTP)

SS16 Meningkatnya pelibatan publik dalam tata kelola pendidikan dan kebudayaan

Indeks kepuasan pemangku kepentingan kemendikbud sebesar 77

Program pada Kementrian Pendidikan Kebudayan Tahun 2015-2019 :

1. Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya

2. Program Pengawasan dan Peningkatan Akuntabilitas Aparatur Kemendikbud

3. Program Pendidikan Dasar dan Menengah

4. Program Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat

5. Program Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

6. Program Pengembangan dan Pembinaan, dan Pelindungan Bahasa dan Sastra

7. Program Guru dan Tenaga Kependidikan

8. Program Pelestarian Budaya

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 108

Setiap organisasi menghadapi lingkungan strategis yang

mencakup lingkungan internal dan eksternal. Analisis terhadap

lingkungan internal dan eksternal organisasi merupakan hal yang

penting dalam menentukan faktor-faktor kunci penentu keberhasilan

bagi suatu organisasi. Lingkungan internal organisasi merupakan

faktor lingkungan yang berpengaruh pada kinerja organisasi yang

umumnya dapat dikendalikan (controllable) secara langsung,

sedangkan lingkungan eksternal adalah faktor lingkungan yang

berpengaruh pada kinerja organisasi tetapi pengaruh tersebut pada

umumnya di luar kendali (uncontrollable) organisasi. Untuk

merumuskan lingkungan strategis tersebut Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga Kabupaten Karawang menggunakan teknik analisis

SWOT (Strenghts, Weaknesses, Opportunities dan Threats).

3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis

Wilayah adalah ruang yang merupakan kesatuan geografis

beserta segenap unsur terkait yang batas dan sistemnya ditentukan

berdasarkan aspek administratif dan/atau aspek fungsional

sedangkan kawasan adalah wilayah yang memiliki fungsi utama

lindung atau budidaya.

Telaahan rencana tata ruang wilayah ditujukan untuk

mengidentifikasi implikasi rencana struktur dan pola ruang terhadap

kebutuhan pelayanan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga.

Berkaitan dengan struktur dan pola ruang eksisting maka Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olahrga dapat mengidentifikasi arah

(geografis). Pengembangan perkiraan kebutuhan pelayanan dan

prioritas pelayanan dalam 5 tahun mendatang.

Untuk itu dalam penelaahan RTRW aspek yang perlu ditelaah

adalah rencana struktur tata ruang, struktur tata ruang saat ini,

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 109

rencana pola ruang dan indikasi program pemanfaatan ruang jangka

menengah.

Meskipun Kabupaten Karawang tidak secara langsung

bersebelahan dengan ibukota negara, tetapi karena letak geografisnya

berada pada titik pertemuan jalur transportasi utama skala regional,

telah menjadikannya termasuk ke dalam klasifikasi kawasan andalan

dalam Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional (RTRWN).

Permasalahan di bidang tata ruang pengembangan wilayah

adalah belum sinerginya program-program pembangunan dalam

konteks pengembangan wilayah berbasis tata ruang, implementasi

pengembangan wilayah baik berfungsi pusat kegiatan lokal (PKL)

maupun pusat pelayanan lokal belum diterapkan secara nyata.

Pelaksanaan pemberdayaan masyarakat belum mampu

mencapai tujuan yang diharapkan. Pola pemberdayaan lebih

difokuskan pada apa yang diberikan oleh Pemerintah namun tidak

diarahkan untuk mendorong munculnya potensi-potensi swakarsa

masyarakat menuju masyarakat yang mandiri dan sejahtera.

3.5 Penentuan Isu-isu Strategis

Pada umumnya masalah pendidikan mencakup masih

rendahnya aksesibilitas dan cakupan pelayanan sosial masyarakat

terutama pelayanan pendidikan, kesehatan dan penanggulangan

masalah kesejahteraan sosial, masih rendahnya ketersediaan dan

keterjangkauan infrastruktur wilayah, belum tercapainya pemerataan

dan kemudahan akses pendidikan, belum tercapainya mutu dan

relevansi pendidikan serta belum baiknya tata kelola, akuntabilitas

dan pencitraan publik pendidikan sedangkan pada bidang

kepemudaan dan keolaragaan masih belum terkelolanya potensi

kepemudaan dan keolahragaan yang tersedia.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 110

Perumusan isu-isu strategis juga memperhatikan 9 (sembilan)

janji Bupati dan Wakil Bupati terpilih pada saat kampanye, antara lain

dalam bidang pendidikan, yaitu: Jaminan pembiayaan pendidikan

untuk semua penduduk Karawang sampai jenjang pendidikan

menengah, serta program kesetaraan Paket A, B dan C. Berkenaan

dengan hal tersebut, maka penentuan isu-isu strategis pendidikan

untuk lima tahun mendatang meliputi:

1. Belum optimalnya pencapaian indikator dan Standar Pelayanan

Minimal dalam pelayanan pendidikan;

2. Belum tuntasnya program wajib belajar 9 Tahun di Kabupaten

Karawang, dengan Rata-rata lama sekolah pada tahun 2015

adalah 7,09 tahun, berarti tidak tamat kelas 2 SMP. Kondisi ini

disebabkan oleh masih rendahnya kesadaran masyarakat terhadap

pentingnya pendidikan bagi anak, demikian juga dengan masih

banyaknya lulusan SLTP yang tidak melanjutkan ke SLTA;

rendahnya partisipasi sekolah pada jenjang SLTP dan SLTA yang

diperlihatkan oleh APK SLTP dan SLTA serta Masih terdapatnya

angka putus sekolah;

Kondisi tersebut diatas berkaitan dengan aksesibilitas dan

pemerataan pendidikan di semua jenjang pendidikan. Pemerataan

pendidikan mengandung arti memberikan kesempatan seluas-

luasnya kepada masyarakat untuk mendapatkan haknya

memperoleh pendidikan sebagaimana diamanatkan oleh

konstitusi. Hal tersebut akan sangat sejalan dengan program yang

tengah digulirkan pemerintah pusat yaitu education for all

(Pendidikan Untuk Semua/PUS) yang menghendaki tidak ada

seorangpun warga Negara yang tidak mendapatkan pelayanan

pendidikan.

Pemerataan dan aksesibilitas pendidikan sangat terkait

dengan ketersediaan sarana dan prasarana pendidikan serta

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 111

tenaga pendidik/kependidikan. Kondisi saat ini, terdapat

kesenjangan yang cukup besar antara jumlah lulusan

SD/Setingkat SD dan SMP/Setingkat SMP dengan kapasitas daya

tampung sekolah di atasnya (SMP/MTs dan SMA/MA/SMK)

sehingga mengakibatkan cukup banyak lulusan yang tidak dapat

melanjutkan pendidikan. Permasalahan lainnya dari pemerataan

yaitu belum meratanya persebaran sekolah dengan sebaran

penduduk di suatu wilayah. Hal ini menyebabkan di satu pihak

ada sekolah yang kekurangan murid, sebaliknya ada pula sekolah

yang justru tidak mampu menampung murid. Selain hal tersebut

di atas, masih terdapat wilayah di Kabupaten Karawang belum

tersentuh sarana dan prasarana pendidikan khususnya jenjang

pendidikan menengah.

3. Ketersediaan Sekolah Menengah Kejuruan masih kurang,

khususnya untuk jurusan yang sesuai dengan permintaan pasar

tenaga kerja di Kabupaten Karawang. Pada tahun 2015, jumlah

SMK di Kabupaten Karawang adalah sebanyak 95 SMK dengan

jumlah rombongan belajar pada tahun ajaran 2015/2016 adalah

1.447;

4. Kualitas ruang kelas yang belum sepenuhnya ideal dengan total

Ruang Kelas Milik (RKM) pada tahun 2015/2016 yang baik

sebanyak 7.560 unit, rusak ringan sebanyak 3.122 unit dan yang

rusak berat sebanyak 1.027 unit. Selama 5 tahun kedepan

terdapat potensi kerusakan dari posisi baik ke rusak ringan dan

rusak ringan ke rusak berat;

Jenjang Sekolah

Tahun

2015/2016

B RR RB

SD 4.233 1.286 587

SMP 1.583 421 122

SMA 265 431 47

SMK 516 511 134

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 112

MI 533 286 81

MTs 333 141 48

MA 97 46 8

7.560 3.122 1027

5. Mendesaknya layanan pendidikan yang berkualitas bagi seluruh

peserta didik dalam rangka peningkatan kualitas pembelajaran,

mutu dan relevansi pendidikan;

Sumber Daya Guru Kabupaten Karawang sebanyak 20.457

orang baik yang berada dilingkungan Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga Kab. Karawang maupun di lingkungan Kemenag Kab.

Karawang tentunya sangat terkait erat dengan kualitas proses

layanan pembelajaran. Ujung akhir dari proses pembelajaran

adalah perubahan perilaku siswa baik dari sisi kognitif, afektik

maupun psikomotor. Survey EOCD (Organization for Economic Co-

operation and Development) pada tahun 2015 menempatkan

Indonesia berada di posisi 34, jauh tertinggal oleh negara tetangga

dalam index peringkat daya saing global. Hal ini menyiratkan

bahwa kabupaten karawang perlu bersiap diri mengantarkan

anak-anak usia sekolah baik pada jenjang pendidikan dasar

maupun pendidikan menengah melalui proses pembelajaran yang

berkualitas yang dijelaskan dalam standar proses pendidikan

dasar dan menengah dengan prinsip-prinsip sebagai berikut :

(1) dari peserta didik diberi tahu menuju peserta didik mencari

tahu; (2) Dari guru sebagai satu-satunya sumber belajar menjadi

belajar berbasis aneka sumber belajar; (3) Dari pendekatan

tekstual menuju proses sebagai penguatan penggunaan

pendekatan ilmiah; (4) Dari pembelajaran berbasis konten menuju

pembelajaran berbasis kompetensi; (5) dari pembelajaran parsial

menuju pembelajaran terpadu; (6) Dari pembelajaran yang

menekankan jawaban tunggal menuju pembelajaran dengan

jawaban yang kebenarannya multi dimensi; (7) Dari pembelajaran

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 113

verbalisme menuju keterampilan aplikatif; (8) peningkatan dan

keseimbangan antara keterampilan fisikal (hardskills) dan

keterampilan mental (softskills); (9) Pembelajaran yang

mengutamakan pembudayaan dan pemberdayaan peserta didik

sebagai pembelajar sepanjang hayat; (10) pembelajaran yang

menerapkan nilai-nilai dengan memberi keteladanan (ing ngarso

sung tulodo), membangun kemauan (ing madyo mangun

karso),dan mengembangkan kreativitas peserta didik dalam proses

pembelajaran (tut wuri handayani); (11) Pembelajaran yang

berlangsung di rumah di sekolah, dan di masyarakat; (12)

pembelajaran yang menerapkan prinsip bahwa siapa saja

adalah guru, siapa saja adalah peserta didik, dan di mana saja

adalah kelas; (13) Pemanfaatan teknologi informasi dan

komunikasi untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas

pembelajaran; dan (14) Pengakuan atas perbedaan individual dan

latar belakang budaya peserta didik.

Secara statistik, Uji Kompetensi Guru yang dilakukan oleh

kementrian pada tahun 2015 menunjukkan bahwa rata-rata

kompetensi guru sebesar 56,62 masih berada tipis di bawah rata-

rata nasional 56,69 yang secara sederhana dapat kita artikan

bahwa rata-rata guru masih memiliki kekurangan dalam

kemampuan pedagogi dan professional dalam melayani 455.759

siswa dari semua jenjang pendidikan. Ukuran statitik uji

kompetensi Guru ini linier dengan hasil Ujian Nasional pada

jenjang SMP dan SMA/SMK yang masih relative jauh dari rata-rata

nasional, seperti terlihat dalam grafik berikut.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 114

Grafik 1.1 Rerata Ujian Nasional SMP, SMA, SMK Kabupaten

Karawang

Layanan pembelajaran berkualitas harus diberikan sama

seluas-luasnya kepada semua peserta didik, termasuk mereka

yang memiliki kelainan fisik, emosional, mental, dan sosial atau

memiliki potensikecerdasan dan/atau bakat istimewa untuk

memperoleh pendidikan yang bermutu sesuai dengan kebutuhan

dan kemampuannya sesuai dengan amanat pembukaan undang-

undangan dasar 1945 yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa.

Salah satu aspek yang turut andil dalam peningkatan mutu

diantaranya adalah budaya baca. Uji literasi membaca mengukur

aspek memahami, menggunakan, dan merefleksikan hasil

membaca dalam bentuk tulisan. Dalam PIRLS 2011 International

Results in Reading, Indonesia menduduki peringkat ke-45 dari 48

negara peserta dengan skor 428 dari skor rata-rata 500 (IEA, 2012).

Dalam hal kemahiran membaca, Indonesia mendapat nilai rata-

rata PISA (Programme for International Student Assessment)

Tahun 2012 sebesar 396. Posisi Indonesia masih di bawah nilai

rata-rata Malaysia (398) dan Thailand (441) sebagaimana

tergambar pada Tabel 1.1 berikut.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 115

Uji literasi membaca dalam PISA 2009 menunjukkan peserta

didik Indonesia berada pada peringkat ke-57 dengan skor 402

(skor rata-rata OECD 493), sedangkan PISA 2012 menunjukkan

peserta didik Indonesia berada pada peringkat ke-64 dengan skor

396 (skor rata-rata OECD 496). Sebanyak 65 negara berpartisipasi

dalam PISA 2009 dan 2012. Data PIRLS dan PISA, khususnya

dalam keterampilan memahami bacaan, menunjukkan bahwa

kompetensi peserta didik Indonesia tergolong rendah. Kompetensi

literasi dasar (menyimak-berbicara, membaca-menulis, berhitung

memperhitungkan, dan mengamati-menggambar) sudah

selayaknya ditanamkan sejak pendidikan dasar, lalu dilanjutkan

pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi agar peserta didik dapat

meningkatkan kemampuan untuk mengakses informasi dan

pengetahuan. Selain itu, peserta didik mampu membedakan

informasi yang bermanfaat dan tidak bermanfaat.

Survey-survey di atas dimaksudkan untuk mengukur daya

saing internasional, artinya kompetensi literasi sangat terkait pada

kemampuan daya saing regional ke depan, hal ini sangat erat

dengan visi KARAWANG YANG MANDIRI MAJU ADIL DAN

MAKMUR yang dipertegas oleh misi kedua kabupaten karawang

MEWUJUDKAN KABUPATEN KARAWANG YANG BERDAYA SAING.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 116

Dalam pencapaian jangka pendek, kompetensi literasi peserta

didik akan membantu siswa untuk memahami berbagai bentuk

soal yang disajikan dalam bentuk cerita sehingga bisa menaikkan

rata-rata ujian nasional Kabupaten Karawang untuk jenjang SMP

dan SMA yang saat ini masih di bawah rata-rata provinsi.

Berdasarkan penjelasan di atas, Isu strategis dalam kualitas

layanan bidang pendidikan di Kabupaten Karawang adalah (1)

Mendesaknya Layanan Pendidikan yang berkualitas bagi seluruh

peserta didik jenjang PAUD, Dasar maupun Menengah untuk

meningkatkan daya saing dalam kabupaten, antar kabupaten

dalam provinsi, antar kabupaten dalam kerangka nasional,

maupun regional dan global bagi kabupaten karawang dan (2)

menumbuhkan budaya baca dan meningkatkan kompetensi

literasi dalam meningkatkan kompetensi peserta didik untuk

menyongsong informasi global.

6. Masih belum optimalnya penerapan tata kelola pendidikan belum

tercapainya pemerataan dan kemudahan akses pendidikan;

Current issue ini muncul sehubungan masih rendahnya

mutu lulusan yang salah satu penyebabnya adalah karena

lemahnya manajemen atau tata kelola pendidikan. Aspek

manajemen akan sangat menentukan terhadap kualitas

perencanaan, pengendalian, pelaksanaan dan evaluasi pengelolaan

pendidikan. Termasuk di dalam aspek ini yaitu manajemen

penyelenggaraan persekolahan dan manajemen birokrasi

pendidikan yang belum mampu memberikan kontribusi yang

signifikan terhadap peningkatan mutu lulusan pendidikan

7. Perlunya pemantapan peran kepemudaan;

8. Masih belum terkelolanya potensi kepemudaan dan keolahragaan;

Prestasi olahraga merupakan gambaran dari keberhasilan

pembangunan suatu bangsa. Hal tersebut tercantum dalam

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 117

Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005 pasal 20. Olahraga prestasi

dimaksudkan sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan

dan potensi olahragawan dalam rangka meningkatkan harkat dan

martabat bangsa. Selaras dengan hal tersebut, dalam rangka

meningkatkan peranan pemuda dan olahraga, Pemerintah

Kabupaten Karawang terus melaksanakan pembinaan dan

memperbaiki sarana dan prasarana keolahragaan.

Tabel

Capaian Kinerja Peningkatan Peran serta Kepemudaan Tahun 2011-2015

No. Jenjang Sekolah

2011 2012 2013 2014 2015

1 Jumlah Organisasi

Pemuda yang dibina

50 60 62 65 65

Sumber: Kantor Kesbangpollinmas Kabupaten Karawang dan Disdikpora

Terdapat peningkatan jumlah binaan organisasi pemuda dari

tahun 2011 sebanyak 50 organiasasi pemuda dan 2012 sebanyak

60 organisasi pemuda hal ini bertambah 10 organisasi pemuda

yang dibina begitupun tahun 2013 sebanyak 62 organisasi

pemuda, terdapat pertambahan 2 organisasi pemuda dan

peningkatan terjadi juga pada tahun 2014 sebanyak 65 hal ini

jumlah organisasi pemuda bertambah 3 organisasi dari tahun

sebelumnya, sedangkan untuk tahun 2015 jumlah organisasi tidak

mengalami penambahan jumlah binaan. Jumlah organisasi yang

dibina oleh bidang pemuda dan olahraga Dinas Pendidikaan,

Pemuda dan Olahraga pada program peningkatan peran serta

kepemudaan tiap tahunnya meningkat, hal ini semakin sadarnya

masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam pembangunan melalui

wadah organisasi. Selain itu faktor pertumbuhan penduduk yang

tinggi di Kabupaten Karawang sebagai salah satu faktor

tumbuhnya organisasi yang baru. Dengan semakin banyaknya

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 118

organisasi tanpa disertai dengan pengelolaan sumberdaya manusia

di dalamnya akan menyebabkan rawan konflik, untuk itu

pembinaan organisasi kepemudaan harus benar-benar di lakukan

secara menyeluruh baik di internal maupun eksternal organisasi

yang dibina oleh pemerintah maupun pihak swasta.

Tabel

Pembinaan dan Pemasyarakatan Olah Raga Tahun 2011-2015

No. Jenjang Sekolah 2011 2012 2013 2014 2015

1 Jumlah cabang olah

raga prestasi yang dibina

18 20 28 35 35

2 Jumlah sarana olah raga yang dibangun

- - 1 1 -

Sumber: Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

Pada program pembinaan dan pemasyarakatan Olah raga

dari tahun 2011 sampai dengan tahun 2015 mengalami

peningkatan jumlah cabang olah raga prestasi yang di bina, hal ini

disebabkan pola pembinaan yang lebih baik dan perhatian

pemerintah terhadap cabang olahraga dengan menyelenggarakan

even olah raga yang banyak melibatkan cabang-cabang olah raga.

Namun demikian masih perlunya pembangunan sarana olah raga

tempat mereka berlatih untuk meraih prestasi.

Pembelajaran peningkatan keterampilan pemuda dan

keterlaksanaan program kegiatan belajar bagi pemuda di

Kabupaten Karawang belum tersedia. Hal ini disebakan oleh

sumber anggaran yang terbatas dan kebijakan pemerintah yang

secara khusus masih kurang berpihak kepada kepemudaan.

Keberadaan peserta dididk dan tingkat partisipasi peserta didik di

bidang kepemudaan belum terinventarisir dengan baik. Hal ini

disebabkan oleh belum ada data, kurangnya kegiatan dalam

peningkatan keterampilan pemuda dan kurangnya sosialisasi

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 119

kepada masyarakat untuk program peningkatan keterampilan

pemuda. Sementara itu, belum ada data tentang jumlah

istruktur/tutor dan rasio instruktur/tutor kepemudaan dengan

peserta didik. Hal ini disebabkan oleh kurangnya komunikasi

dengan KNPI, minimnya sumber daya manusia dan tidak ada

perekrutan untuk menjadi instruktur atau tutor dalam rangka

peningkatan wawasan dan sikap pemuda.

Begitu pun untuk tempat atau ruang belajar dan bahan

serta alat untuk praktek keterampilan pemuda belum tersedia di

Kabupaten Karawang. Hal ini disebakan karena belum adanya

peserta didik dan anggaran untuk penyediaan sarana dan

prasarana kepemudaan baik yang disediakan oleh pemerintah

maupun masyarakat. Sehingga terlihat dengan jelas bahwa peran

serta masyarakat dan pemerintah untuk meningkatkan

kepemudaan (pemuda) di Kabupaten Karawang melalui Disdikpora

sudah ada namun dirasakan masih relatif kurang optimal.

Semua Current Issue tersebut akan menjadi concern Dinas

Pendidikan Kabupaten Karawang dalam menyelenggarakan urusan

wajib bidang pendidikan, pemuda dan olahraga untuk periode

tahun 2016 - 2021.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 120

BAB IV VISI, MISI, TUJUAN, SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN

VI VISISTRATEGI DAN KEBIJAKAN

4.1 Visi dan Misi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Kabupaten Karawang

Visi dan misi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga

Kabupaten Karawang disusun dengan mengacu kepada visi dan misi

Pemerintah Kabupaten, sehingga didalam pelaksanaannya terjadi

saling menguatkan dan bersinergi untuk menumbuhkan dan

mewujudkan masyarakat Kabupaten Karawang yang maju sejahtera

dan berwawasan lingkungan berlandaskan iman dan taqwa.

Berkaitan dengan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Karawang

tersebut , maka Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga Kabupaten

Karawang menetapkan visi dan misi yang dianggap relevan dengan visi

dan misi Pemerintah Kabupaten dan strategis dengan kondisi

pendidikan, pemuda dan olah raga di Kabupaten Karawang saat ini.

Adapun visi Dinas Pendidikan, pemuda dan Olah raga yang telah

ditetapkan tersebut adalah sebgai berikut:

Visi:

”TERWUJUDNYA MASYARAKAT KABUPATEN KARAWANG YANG

CERDAS, TERAMPIL, BERBUDI PEKERTI LUHUR DAN

KOMPETITIF”.

Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia

Tahun 1945 memberikan landasan filosofis serta berbagai prinsip dasar

dalam pembangunan pendidikan. Berdasarkan landasan filosofis

tersebut, sistem pendidikan nasional menempatkan peserta didik

sebagai makhluk yang diciptakan oleh Tuhan Yang Maha Esa dengan

segala fitrahnya dengan tugas memimpin kehidupan yang berharkat

dan bermartabat serta menjadi manusia yang bermoral, berbudi luhur,

dan berakhlak mulia.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 121

Secara harfiah pengertian dari Visi Dinas Pendidikan, Pemuda

dan Olahraga

Cerdas yaitu pencapaian aktualisasi potensi manusia yang mampu

mendayagunakan dan mensinergikan olah hati (cerdas spiritual)

olah rasa (cerdas emosional dan sosial), olah pikir (cerdas intelektual)

dan olahraga (kinestetis).

Olah hati untuk menumbuhkan dan memperkuat keimanan,

ketakwaan dan akhlak mulia termasuk budi pekerti luhur dan

kepribadian unggul, olah rasa (emosional dan sosial) untuk

meningkatkan kreativitas dan apresivitas terhadap seni dan budaya

maupun berinteraksi sosial, olah pikir untuk memperoleh

kompetensi dan kemandirian dalam ilmu pengetahuan dan teknologi

menuju insan intelektual yang kritis, kreatif, inovatif dan imajinatif

sedangkan olah raga untuk mewujudkan insan yang sehat, bugar,

dan berdaya-tahan, sigap, terampil, dan trengginas menuju insan

adiraga.

Terampil, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten

Karawang mempunyai cita-cita untuk mewujudkan masyarakat

Kabupaten Karawang yang terampil. Terampil disini mengandung

pengertian bahwa masyarakat kabupaten Karawang akan memiliki

kompetensi yang cakap, mampu dan cekatan di dalam

menyelesaikan tugas dan pekerjaannya untuk mewujudkan

masyarakat yang sejahtera lahir dan bathin sehingga kebutuhan

dasar masyarakat Kabupaten Karawang dapat terpenuhi.

Berbudi Pekerti Luhur, SDM yang memiliki kapasitas,

penghormatan, rasa cinta dan memiliki sikap menjunjung tinggi

nilai-nilai budaya bangsa dan kearifan lokal dengan menanamkan

dan melestarikan nilai-nilai moral budaya masyarakat Karawang

yang Silih Asah, Silih Asih dan Silih Asuh

Kompetitif, Sistem yang menjamin penyelenggaraan pendidikan di

seluruh jenjang dan jalur pendidikan secara prioritas, proporsional

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 122

dan selaras sehingga menghasilkan Sumber Daya Manusia yang

mampu berdaya saing melalui pengembangan kapasitas

penyelenggaraan pendidikan, sinergitas dan keterlibatan partisipasi

sektor swasta dan masyarakat.

MISI :

1. Meningkatkan sistem Pendidikan yang berkualitas melalui

penyediaan infrastruktur dan layanan teknis pendidikan yang prima

2. Meningkatkan tata kelola pendidikan melalui penerapan sistem good

governance (Kepemerintahan yang baik)

3. Meningkatkan Peran kepeloporan pemuda dan keolahragaan dalam

mewujudkan masyarakat Karawang yang berjiwa sehat, sportif dan

mandiri

4. Menanamkan dan melestarikan nilai-nilai moral budaya Masyarakat

Karawang yang Silih Asah, Silih Asih dan Silih Asuh (Madani)

TATA NILAI:

Tata nilai yang terkandung di dalam visi dan misi tersebut adalah

bahwa Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Karawang

memberikan kesempatan dan peluang kepada seluruh masyarakat

Karawang tanpa memandang ras, agama, suku bangsa, latar belakang

ekonomi dan jenis kelamin untuk mendapatkan layanan pendidikan

yang layak dalam rangka meningkatkan kualitas masyarakat

Kabupaten Karawang. Dengan dilandasi oleh nilai-nilai luhur keimanan

dan ketakwaan, pembangunan pendidikan yang akan dilaksanakan

oleh Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Karawang

selama lima tahun kedepan sepenuhnya akan berorientasi kepada

siswa/anak usia sekolah secara efektif, efisien, proporsional dan

profesional dengan tetap memperhatikan kepentingan stakeholders

pendidikan di Kabupaten Karawang.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 123

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga akan menjalankan misinya

dengan memperhatikan prinsip-prinsip tata layanan yang baik (good

governance) sehingga seluruh jajaran Dinas Pendidikan baik di tingkat

Kabupaten (Kepala Dinas, Sekretaris, Kepala Bidang, Kepala Subag,

Kepala Seksi, para pengawas dan pelaksana dll) maupun sekolah

(Kepala Sekolah dan guru) akan menjalankan tugas dan fungsi serta

kewenangannya berdasarkan uraian tugasnya masing-masing secara

transparan, pratisipatif, akuntabel dan responsif.

TUJUAN DAN SASARAN :

Tujuan dan sasaran Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga Kabupaten Karawang tahun 2016-2021 sebagai arah

pelaksanaan visi dan misi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Kabupaten Karawang tahun 2016-2021 dengan rincian sebagai berikut :

Tujuan Sasaran

1.1 Meningkatkan Akses dan Kualitas

Pelayanan Pendidikan

1.1.1 Meningkatnya Akses dan

Kualitas Pelayanan

Pendidikan

2.1 Meningkatkan Tata Kelola

Pendidikan yang handal

2.1.1 Meningkatnya Tata Kelola

Pendidikan yang handal

3.1 Meningkatkan Peran dan Fungsi

Kepemudaan dan Olahraga

3.1.1 Meningkatnya upaya

pemberdayaan peran pemuda

3.1.2 Meningkatnya Prestasi

Olahraga

3.1.3 Meningkatnya Sarana dan

Prasarana Olahraga

4.1 Meningkatkan Mutu Pendidikan

dan Kesejahteraan Pendidik serta

Tenaga Kependidikan

4.1.1 Meningkatnya Kualifikasi

Kompetensi Pendidik dan

Tenaga Kependidikan

4.1.2 Meningkatnya sekolah yang

terakreditasi

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 124

STRATEGI DAN KEBIJAKAN

1. Bidang Pendidikan melalui :

1). Peningkatan Akses dan kualitas Pelayanan pendidikan :

a. Penuntasan Wajar Dikdas 9 Tahun dan dukungan Wajib

Belajar Pendidikan Dasar 12 Tahun dan Penyelenggaraan

Pendidikan Non Formal meliputi

1) Penyediaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS)

Kabupaten sinergi dengan BOS Pusat dan Provinsi

2) Pembangunan Ruang Kelas Baru

3) Peningkatan Sarana belajar sesuai standar

4) Pemberian bantuan bagi yang rawan DO dari lulusan SLTP

ke SLTP ke SLTA atau sederajat

5) Keberlanjutan program keaksaraan fungsional dan life

skiil mencakup keaksaraan dasar dan Keaksaraan Usaha

Mandiri

6) Pendidikan kesetaraan (Paket) A, B dan C

7) Peningkatan Kualitas mutu pendidikan pesantren,

8) Bantuan peningkatan kualitas lembaga pendidikan

keagamaan,

9) Pembangunan sekolah unggulan setingkat SMA,

10) Pembukaan Jurusan Perhotelan pada SMK,

11) Pemberian bea siswa secara penuh kepada masyarakat

kurang mampu dan berprestasi untuk perguruan tinggi

b. Meningkatkan Mutu Pendidikan dan Kesejahteraan Pendidik

serta Tenaga Kependidikan meliputi :

1) Pemberian bantuan biaya pendidikan bagi pendidik dan

tenaga kependidikan,

2) Fasilitasi sertifikasi standar kompetensi guru,

3) Peningkatan kemampuan guru bidang studi,

4) Peningkatan mutu peserta didik

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 125

c. Meningkatkan Tata Kelola Pendidikan yang handal dengan

pengembangan manajemen pelayanan pendidikan meliputi

perencanaan pendidikan, pengelolaan administrasi

Perkantoran, Penyediaan sarana dan prasarana aparatur,

Peningkatan Kapasitas aparatur dan Peningkatan Pelaporan

Dinas

2. Bidang Kepemudaan dan Olahraga melalui :

a. Meningkatkan Peran dan Fungsi Pemuda melalui Peningkatan

upaya-upaya pemberdayaan Pemuda dengan fokus :

1) Penanganan Masalah kenakalan remaja (geng motor dan

tawuran antar pemuda dan pelajar),

2) Pembinaan mental Pemuda dan Menggalakan gerakan disiplin

nasional,

3) Penanaman wawasan kebangsaan,

4) Optimalisasi Peran dan Fungsi Organisasi Kepemudaan,

5) Restrukturisasi dan revitalisasi Karang Taruna

6) Penyediaan Anggaran untuk pengelolaan organisasi

kepemudaan, Kewirausahaan pemuda melalui pemberian

bantuan modal dengan pola pra koperasi pemuda

b. Meningkatkan Peran dan Fungsi Olahraga

1) Pembinaan Olahraga Masyarakat

2) Pengembangan pusat-pusat olahraga prestasi

3) Penyediaan sarana dan prasarana olah raga

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 126

4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah SKPD

Tabel 4.1

Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan SKPD

TUJUAN SASARAN INDIKATOR

SASARAN TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN

2016 2017 2018 2019 2020 2021

1.1 Meningkatkan Akses dan Kualitas Pelayanan Pendidikan

1.1.1 Meningkatnya Akses dan Kualitas Pelayanan Pendidikan

APK Paud (%) 37 41 45 49 54 54

Lembaga PAUD terakreditasi

80 164 248 332 416 500

Penyediaan Ruang Belajar Siswa PAUD

15 18 20 22 26 26

Penyediaan Sarana dan Prasarana PAUD

140 145 152 165 177 177

APK SD sederajat (%)

107,42 107,62 107,82 108,02 108,12 108,22

APM SD sederajat (%)

96 96 96 96 96 96

Prosentase peserta didik SD putus sekolah (%)

0,01 0,01 0,01 0,01 0,01 0,01

Prosentase lulusan SD yang melanjutkan (%)

97,84 97,96 98,08 98,16 98,2 98,32

Prosentase SD yang memiliki sarana dan prasarana sesuai SNP (%)

25 28 31 34 36 39

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 127

TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN

TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN

2016 2017 2018 2019 2020 2021

Prosentase SD yang memenuhi

SPM (%)

25 28 31 34 36 39

Daya tampung SD 253.595 253.595 253.595 253.595 253.595 253.595

Jumlah Siswa SD Penerima KIP

69.906 69.906 69.906 69.906 69.906 69.906

APK SMP sederajat (%)

96,89 97,00 97,50 98,00 98,25 98,50

APM SMP sederajat (%)

70,00 71,00 72,00 73,00 74,00 74,36

Prosentase peserta didik SMP putus sekolah(%)

0,28 0,26 0,24 0,22 0,20 0,20

Prosentase lulusan SMP yang melanjutkan (%)

87,72 87,92 88,43 89,57 90,69 91,79

Prosentase SMP yang memiliki sarana dan prasarana sesuai SNP (%)

25 35 45 55 60 65

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 128

TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN

TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN

2016 2017 2018 2019 2020 2021

Prosentase SMP/MTs/SMPLB

yang memenuhi SPM (%)

25 35 45 55 60 65

Daya tampung SMP

117.573 117.673 117.773 117.873 117.899 117.973

Jumlah Siswa SMP Penerima KIP

28.978 28.978 28.978 28.978 28.978 28.978

APK SMA sederajat (%)

71,78 75,37 79,14 80,09 82,25 83,25

APM SMA sederajat (%)

56,00 59,00 62,00 65,00 67,00 68,00

Prosentase peserta didik SMA putus sekolah (%)

0,47 0,46 0,44 0,42 0,40 0,39

Daya tampung SMA

85.710 88.210 90.710 93.210 94.710 95.710

Angka Partisipasi Sekolah Pendidikan Dasar

98,20 98,40 98,60 98,80 99,00 99,20

Angka Harapan Lama Sekolah (HLS)

11 11 11 12 12 12

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 129

TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN

TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN

2016 2017 2018 2019 2020 2021

Angka melek huruf (%)

95 95 96 97 97 97

Rata-rata Lama Sekolah

7,39 7,69 7,99 8,29 8,59 8,89

Jumlah PKBM Terakreditasi

10 14 18 22 26 30

Jumlah LKP Terakreditasi

10 12 14 16 18 20

2.1 Meningkatkan Tata Kelola Pendidikan yang Handal

2.1.1 Meningkatnya tata kelola pendidikan yang handal

Jumlah dokumen perencanaan

3 3 3 3 3 3

Jumlah dokumen pelaporan

3 3 3 3 3 3

Indeks Kepuasan Pemangku Kepentingan Pendidikan

81,70 82,40 83,10 83,80 84,50 85

Cakupan Pelayanan Administrasi Perkantoran (%)

95 95 95 95 95 95

Cakupan Pelayanan Sarana dan Prasarana Aparatur (%)

85 85 85 85 85 85

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 130

TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN

TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN

2016 2017 2018 2019 2020 2021

Prosentase Disiplin Aparatur (%)

95 95 95 95 95 95

Prosentase Kapasitas Sumber Daya Aparatur

95 95 95 95 95 95

Jumlah Dokumen Laporan Capaian Kinerja dan Keuangan

7 7 7 7 7 7

3.1 Meningkatkan Peran dan Fungsi Pemuda dan Olahraga

3.1.1 Meningkatnya Upaya Pemberdayaan Peran Pemuda

Jumlah Organisasi Pemuda yang dibina

65 65 68 71 74 77

Jumlah Kegiatan

Kepemudaan

- - 5 5 5 5

Jumlah Kelompok Pemuda yang Dilatih

- - 240 240 240 240

Jumlah Kegiatan Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba

- - 2 2 2 2

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 131

TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN

TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN

2016 2017 2018 2019 2020 2021

3.1.2 Meningkatnya prestasi olahraga

Peringkat dalam Porprov

10 9 8 7 6 5

Jumlah Cabang Olahraga Prestasi yang dibina

38 38 38 38 38 38

Jumlah Organisasi Fungsional Olahraga Masyarakat

4 4 8 12 16 20

Jumlah Kegiatan Olahraga

- - 1 1 1 1

3.1.3 Meningkatnya sarana dan prasarana olahraga

Jumlah Sarana dan Prasarana Olahraga

1 1 1 1 1 1

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 132

TUJUAN SASARAN INDIKATOR SASARAN

TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN

2016 2017 2018 2019 2020 2021

4.1 Meningkatkan

Mutu Pendidikan dan Kesejahteraan Pendidik serta Tenaga Kependidikan

4.1.1 Meningkatnya

Kualifikasi Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan

Prosentase guru

SD Berkualifikasi S1 (%)

81 82 83 84 85 85

Prosentase guru SLTP Berkualifikasi S1 (%)

92 93 94 95 96 96

Prosentase guru SLTA Berkualifikasi S1 (%)

92 93 94 95 96 96

Prosentasi guru bersertifikat %

58 60 62 63 65 70

4.1.2 Meningkatnya Sekolah yang terakreditasi

Prosentase SD yang terakreditasi (%)

98,02 98,12 98,22 98,32 98,42 98,52

Prosentase SMP yang terakreditasi (%)

82,74 82,94 83,22 83,66 84,00 84,30

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 133

4.3 Strategi dan Kebijakan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

Tabel 4.2

STRATEGI DAN KEBIJAKAN

VISI : TERWUJUDNYA MASYARAKAT KABUPATEN KARAWANG YANG CERDAS, TERAMPIL, BERBUDI PEKERTI LUHUR DAN KOMPETITIF

MISI : 1. Meningkatkan Sistem Pendidikan yang Berkualitas Melalui Penyediaan Infrastruktur dan Layanan Teknis Pendidikan

yang Prima 2. Meningkatkan Tata Kelola Pendidikan melalui Penerapan Sistem Good Governance (Kepemerintahan yang Baik 3. Meningkatkan Peran Kepeloporan Pemuda dan Keolahragaan dalam Mewujudkan Masyarakat Karawang yang berjiwa

sehat, sportif dan mandiri 4. Menanamkan dan Melestarikan Nilai-nilai Moral dan Budaya Masyarakat Karawang yang Silih Asah, Silih Asih dan

Silih Asuh (Madani)

Tujuan Sasaran Strategi Arah Kebijakan

1 2 3 4

1. 1 Meningkatkan

Akses dan Kualitas Pelayanan

Pendidikan

1.1.1

Meningkatnya Akses dan

Kualitas Pelayanan Pendidikan

Pengembangan layanan PAUD

bagi anak usia 3 s/d 6 tahun

Pengembangan kebijakan,

fasilitasi dan stimulasi pelayanan PAUD

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 134

Tujuan Sasaran Strategi Arah Kebijakan

1 2 3 4

Penuntasan Wajar Dikdas 9 Tahun dan dasar dan

Dukungan Rintisan Wajib Belajar Pendidikan Dasar 12

Tahun

Penuntasan Wajar Dikdas 9 Tahun dan dasar dan

Dukungan Rintisan Wajib Belajar Pendidikan Dasar 12

Tahun

Penyelenggaraan Pendidikan Non Formal Berbasis

Kecakapan Hidup (Life Skill)

Penyelenggaraan Pendidikan Non Formal Berbasis

Kecakapan Hidup (Life Skill)

2.1 Meningkatkan

Tata Kelola Pendidikan

yang handal

2.1.1 Meningkatnya tata kelola

pendidikan yang handal

Pengembangan manajemen

pelayanan pendidikan

Pengembangan manajemen

pelayanan pendidikan

3.1 Meningkatkan Peran

Kepemudaan dan olahraga

3.1.1 Meningkatnya upaya pemberdayaan peran pemuda

Fasilitasi upaya pemberdayaan peran pemuda

Pengembangan kelembagaan kepemudaan diarahkan

untuk mendukung pembangunan daerah

3.1.2 Meningkatnya prestasi olahraga

Fasilitasi upaya pemberdayaan peran olahraga

Pengembangan pusat-pusat pelatihan olahraga prestasi

Pengembangan sentra olahraga masyarakat diarahkan pada penyediaan

fasilitas lapangan olahraga masyarakat di kecamatan

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 135

Tujuan Sasaran Strategi Arah Kebijakan

1 2 3 4

3.1.3 Meningkatnya sarana dan prasarana olahraga

Fasilitasi peningkatan sarana dan prasarana olahraga

Peningkatan sarana dan prasarana olahraga

4.1 Meningkatkan Mutu

Pendidikan dan Kesejahteraan

Pendidik dan Tenaga

Kependidikan

4.1.1 Meningkatnya kualifikasi dan kompetensi pendidik

dan tenaga kependidikan

Peningkatan kualifikasi dan kompetensi pendidik dan

tenaga kependidikan

Peningkatan kualifikasi dan kompetensi pendidik dan

tenaga kependidikan

4.1.2 Meningkatnya Sekolah

yang terakreditasi

Peningkatan sekolah yang

terakreditasi

Peningkatan sekolah yang

terakreditasi

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 136

Visi dan Misi yang telah dirumuskan dan dijelaskan tujuan

serta sasarannya perlu dipertegas tentang upaya atau cara untuk

mencapai tujuan dan sasaran misi tersebut melalui strategi

pembangunan daerah yang akan dilaksanakan selama lima tahun

hingga tahun 2021.

Kebijakan pembangunan merupakan penjabaran tujuan dan

sasaran misi yang telah dijelaskan pada bab sebelumnya. Kebijakan

pembangunan tersebut menjadi pedoman dalam melaksanakan

program dan kegiatan selama periode tahun 2016 – 2021 berdasarkan

urusan pemerintahan.

Misi II : Mewujudkan Kabupaten Karawang yang Berdaya Saing

Kebijakan:

1. Bidang Pendidikan

1. Penyediaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Kabupaten Sinergi dengan BOS Pusat dan Provinsi

2. Pembangunan Ruang Kelas Baru 3. Peningkatan kesejahteraan pendidik dan tenaga kependidikan

4. Peningkatan sarana belajar sesuai standar 5. Pemberian bantuan biaya pendidikan bagi pendidik dan tenaga

kependidikan

6. Fasilitasi sertifikasi standar kompetensi guru 7. Peningkatan kemampuan guru bidang studi 8. Peningkatan mutu peserta didik

9. Keberlanjutan program fungsional melalui keaksaraan dasar dan keaksaraan usaha mandiri

10. Pendidikan kesetaraan (Paket A, B dan C) 11. Pemberian bantuan pendidikan bagi yang rawan DO dari lulusan

SLTP ke SMA

12. Peningkatan Kualitas mutu pendidikan pesantren. 13. Bantuan peningkatan kualitas lembaga pendidikan keagamaan

14. Pembangunan sekolah unggulan di setiap kecamatan dan satu sekolah unggulan di tingkat Kabupaten setingkat SMA;

15. Pembangunan SMK Perhotelan;

16. Pemberian bea siswa secara penuh kepada masyarakat kurang mampu dan berprestasi untuk perguruan tinggi

17. Pemberian bantuan modal kepada kelompok pemuda melalui pra

koperasi pemuda

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 137

Dalam rangka pencapaian pada masing-masing misi perlu difokuskan

melalui beberapa agenda prioritas :

Agenda prioritas Misi Kedua, Mewujudkan Kabupaten Karawang

Yang Berdaya Saing, melalui strategi Peningkatan akses dan kualitas

pendidikan, diarahkan sebagaimana tabel dibawah ini :

Tabel 6.1

AGENDA PRIORITAS 1.1. PENINGKATAN AKSES

DAN KUALITAS PENDIDIKAN

No Fokus Tematik

1 Penuntasan Wajar

Dikdas 9 Tahun dan

Dukungan Rintisan

Wajar Dikdas 12

Tahun

1. Penyediaan Bantuan Operasional

Sekolah (BOS) Kabupaten sinergi

dengan BOS Pusat dan Provinsi

2. Pembangunan Ruang Kelas Baru

3. Peningkatan sarana belajar sesuai

standar

4. Pembangunan sekolah unggulan di

setiap kecamatan dan satu sekolah

unggulan di tingkat Kabupaten

setingkat SMA

5. Pembangunan SMK Perhotelan,

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 138

No Fokus Tematik

2 Peningkatan Mutu

Pendidikan dan

kesejahteraan

Pendidik serta

Tenaga

Kependidikan

1. Pemberian bantuan biaya pendidikan

bagi pendidik dan tenaga

kependidikan,

2. Fasilitasi sertifikasi standar

kompetensi guru,

3. Peningkatan kemampuan guru

bidang studi,

4. Peningkatan mutu peserta didik,

5. Pemberian bea siswa secara penuh

kepada masyarakat kurang mampu

dan berprestasi untuk perguruan

tinggi

3 Penyelenggaraan

Penididikan Non

Formal

1. Keberlanjutan program keaksaraan

fungsional,

2. Pendidikan kesetaraan,

3. Pemberian bantuan pendidikan bagi

yang rawan DO dari lulusan SLTP

ke SMA

4. Peningkatan Kualitas mutu

pendidikan pesantren,

5. Bantuan peningkatan kualitas

lembaga pendidikan keagamaan,

6. Pemberantasan buta huruf secara

menyeluruh.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 139

Kerangka Kebijakan belanja daerah khususnya di bidang

pendidikan, pemuda dan olahraga diarahkan pada:

1. Alokasi anggaran belanja wajib pelayanan dasar pendidikan

dialokasikan minimal 20 persen, yang diarahkan pada :

a. Peningkatan akses dan pemerataan pelayanan pendidikan bagi

masyarakat melalui:

1) Alokasi Biaya Peningkatan Manajemen dan Mutu Sekolah

(PMMS) pada jenjang pendidikan dasar yang sinergi dengan

dana BOS bersumber APBN dan APBD Provinsi;

2) Alokasi anggaran PMMS disesuaikan dengan proporsi dana

BOS Pusat dan Provinsi sesuai dengan standar biaya

penyelenggaraan pendidikan pada masing-masing jenjang

mulai dari SD/MI, SMP/MTs baik negeri maupun swasta.

b. Peningkatan sarana dan prasarana pendidikan diarahkan

untuk pembangunan Unit Sekolah Baru dan Ruang Kelas

Baru/ tambah lokal, sedangkan Belanja rehabilitasi ruang

kelas dan belanja investasi mesin dan peralatan praktek siswa,

peralatan laboratorium, meja, kursi, dan lain-lain dianggarkan

melalui dana PMMS;

c. Mewujudkan Karawang Cerdas pada jenjang Pendidikan dasar

dan Menengah dan melanjutkan ke Perguruan Tinggi

d. Peningkatan Sarana dan Prasarana Pendidikan yang

Terstandar

e. Pendidikan Guru Pembelajar (KKG, MGMP, KKKS, MKKPS)

f. Pembangunan Sarana Olahraga di tiap Kecamatan

g. Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Kabupaten Sinergi dengan

BOS Pusat dan Provinsi

h. Pembangunan Ruang Kelas Baru

i. Peningkatan kesejahteraan pendidik dan tenaga kependidikan

j. Peningkatan sarana belajar sesuai standar

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 140

k. Pemberian bantuan biaya pendidikan bagi pendidik dan tenaga

kependidikan

l. Fasilitasi sertifikasi standar kompetensi guru

m. Peningkatan kemampuan guru bidang studi

n. Peningkatan mutu peserta didik

o. Keberlanjutan program keaksaraan fungsional

p. Pemberian bantuan pendidikan bagi yang rawan DO dari

lulusan SLTP ke SLTA atau sederajat

q. Bantuan peningkatan kualitas lembaga pendidikan keagamaan

r. Fasilitasi Pemberian bea siswa secara penuh kepada

masyarakat yang tidak mampu ke perguruan tinggi;

s. Pendidikan kesetaraan (Paket A, B dan C)

2. Alokasi anggaran urusan wajib non pelayanan dasar kepemudaan

dan olahraga diarahkan untuk pembinaan kelembagaan dan

aktifitas kepemudaan serta peningkatan prestasi olahraga dan

atlet daerah Meningkatkan kontribusi pemuda dan organisasi

kepemudaan dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat,

Meningkatkan apresiasi terhadap pengembangan olahraga

masyarakat dan olahraga tradisional, dan penyediaan sarana

prasarana dan kawasan olahraga masyarakat dan olahraga

prestasi.

Selain mengalokasikan anggaran untuk penyelenggaraan

urusan pemerintahan daerah kabupaten, kebijakan umum anggaran

2016-2021 juga tetap mengalokasikan anggaran untuk:

1. Belanja program rutin dalam rangka dukungan administrasi dan

logistik bagi pelaksanaan Tupoksi SKPD dialokasikan secara

terukur dan terarah sesuai kebutuhan, yaitu: belanja pelayanan

administrasi perkantoran, belanja peningkatan sarana prasarana

aparatur, peningkatan kapasitas sumberdaya aparatur serta

peningkatan disiplin aparatur.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 141

2. Belanja Hibah dan Bantuan Sosial sesuai Surat Himbauan KPK

Nomor B-14/01-15/01/2014 harus mengacu kepada Peraturan

Menteri Dalam Negeri Nomor 39 Tahun 2012 tentang Perubahan

Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 32 Tahun 2011

Pedoman Pemberian Hibah dan Bantuan Sosial Yang Bersumber

Dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dengan

memperhatikan asas keadilan, kepatutan, rasionalitas dan

manfaat untuk yang luas bagi masyarakat sehingga jauh dari

kepentingan pribadi, kelompok serta kepentingan politik dari

unsur pemerintahan daerah, karena itu agar kepala daerah

memperhatikan waktu pemberian dana bansos dan hibah agar

tidak terkesan dilakukan terkait dengan pelaksanaan Pemilukada.

3. Kebijakan Dana Otonomi Khusus dan Penyesuaian merupakan

amanat dari UU Nomor 35 Tahun 2008, yang dialokasikan antara

lain untuk dana penyesuaian berupa dana tambahan penghasilan

guru PNSD, Dana Insentif Daerah, dana tambahan untuk

tunjangan profesi guru (TPG), dan bantuan operasional sekolah

(BOS). Dana Insentif Daerah terutama ditujukan kepada daerah

berprestasi yang memiliki kriteria keuangan dan kriteria kinerja

ekonomi dan kesejahteraan yang baik, serta tetap mengupayakan

terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik. Sementara itu,

dana tambahan untuk TPG sejalan dengan telah ditetapkan PP

Nomor 41 tahun 2009 tentang tunjangan profesi guru dan dosen,

yang dialokasikan mulai tahun 2010. Dana tersebut diberikan

kepada guru dan dosen yang memiliki sertifikat pendidik sebagai

penghargaan atas profesionalitasnya, sesuai dengan

kewenangannya.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 142

BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA,

KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN INDIKATIF VI VISISTRATEGI DAN KEBIJAKAN

Pada bab IV telah diuraikan mengenai visi, misi, sasaran dan

arah kebijakan di bidang pendidikan beserta penetapan indikator

kinerja selama periode 2016 – 2021 ke depan. Indikator kinerja akan

menjadi ukuran dalam penentuan rencana program dan kegiatan,

kelompok sasaran serta pendanaan indikatifnya. Sedangkan Kinerja

adalah keluaran/hasil dari program/kegiatan yang akan atau telah

dicapai sehubungan dengan penggunan anggaran dengan kuantitas

dan kualitas yang terukur.

Program adalah penjabaran kebijakan dalam bentuk upaya yang

berisi satu atau lebih kegiatan dengan menggunakan sumber daya

yang disediakan untuk mencapai hasil yang terukur sesuai dengan

misi. Sedangkan kegiatan adalah bagian dari program yang

dilaksanakan oleh satu atau lebih unit kerja pada OPD sebagai bagian

dari pencapaian sasaran terukur pada suatu program dan terdiri dari

sekumpulan tindakan pengerahan sumber daya baik yang berupa

personal, barang modal termasuk peralatan dan teknologi, dana atau

kombinasi dari beberapa atau kesemua jenis sumberdaya sebagai

masukan (input) untuk menghasilkan keluaran (output) dalam bentuk

barang/jasa.

Program dan kegiatan yang dirumuskan dalam renstra disusun

berdasarkan hasil analisis layanan pendidikan yang dijabarkan dan

diformulasikan ke dalam visi, misi, tujuan, sasaran, strategi dan

kebijakan. Dalam undang-undang No. 25/2004 tentang Sistem

Perencanaan Pembangunan Nasional disebutkan secara jelas bahwa

setiap Rencana Kerja (Renja) SKPD harus berpedoman kepada Rencana

Strategis SKPD sehingga untuk memudahkan penyusunannya,

program dan kegiatan yang ditetapkan dalam Renstra SKPD khususnya

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 143

Renstra Disdikpora ini telah diselaraskan dengan Permendagri

13/2006 dan Permendagri 59/2007.

Perumusan program dan kegiatan dimulai dengan

memformulasikan prioritas kebijakan yang akan menjadi panduan

penyusunan target/sasaran. Setelah kegiatan disusun berdasarkan

sasaran yang akan dicapai, maka ditentukan program yang dapat

menaungi kegiatan tersebut yang sesuai dengan perundangan yang

berlaku. Sebelum volume kegiatan didistribusikan 5 tahun ke depan,

semua kegiatan dirinci menurut sasaran yang akan dicapai dengan

maksud memenuhi kebutuhan akibat kesenjangan pelayanan

pendidikan yang ada hingga tahun 2009, kemudian juga ditambahkan

dengan volume kegiatan yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan

pada periode rencana. Dalam hal ini volume kegiatan didistribusikan

sebagai proyeksi kegiatan dan program untuk Renstra Dinas

Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab. Karawang periode 2016 - 2021.

Program dan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Disdikpora

dari tahun 2016 – 2021 dalam rangka mencapai sasaran, tujuan, misi

dan visi yang telah ditetapkan pada Lampiran 1.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 144

BAB VI INDIKATOR KINERJA DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA

DAN OLAHRAGA KABUPATEN KARAWANG YANG MENGACU PADA TUJUAN DAN SASARAN RPJMD

Pada bab VI ini adalah menetapkan indikator kinerja pencapaian

program berdasarkan sasaran yang telah ditetapkan. Program pada

hakekatnya adalah intervesi yang dilakukan untuk mengubah dari satu

“situasi yang tidak diharapkan” menuju ke “situasi yang diharapkan”.

Perubahan situasi yang dimonitor dan dievaluasi dari waktu ke waktu,

diukur melalui indikator-indikator.

Penetapan indikator kinerja daerah dirumuskan berdasarkan

hasil analisis pengaruh dari satu atau lebih indikator capaian kinerja

program (outcome) terhadap tingkat capaian indikator kinerja daerah.

Isu penting pada bagian ini adalah menetapkan indikator kinerja

yang akan digunakan untuk mengukur keberhasilan program. Oleh

sebab itu indikator kinerja yang akan digunakan disesuaikan dengan

sasaran-sasaran yang telah ditetapkan pada masing-masing program

Program pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

berdasarkan sasaran yang ditetapkan pada RPJMD Kab. Karawang

periode 2016 - 2021 adalah sebagai berikut:

1. Program Pendidikan Anak Usia Dini

2. Program Wajib Belajar Pendidikan Dasar Sembilan Tahun

3. Program Pendidikan Menengah

4. Program Pendidikan Non Formal

5. Program Manajemen Pelayanan Pendidikan

6. Program Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan

7. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

8. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

9. Program Peningkatan Disiplin Aparatur

10. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 145

11. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian

Kinerja dan Keuangan

12. Program Peningkatan Peran Serta Kepemudaan

13. Program Pengembangan dan Keserasian Kebijakan Pemuda

14. Program Peningkatan Upaya Penumbuhan Kewirausahaan dan

Kecakapan Hidup Pemuda

15. Program Upaya Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba

16. Program Pembinaan dan Pemasyarakatan Olahraga

17. Program Pengembangan Kebijakan dan Managemen Olahraga

18. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Olahraga

Indikator kinerja SKPD yang mengacu pada tujuan dan sasaran

RPJMD adalah indikator kinerja yang secara langsung menunjukkan

kinerja yang akan dicapai SKPD adalah lima tahun mendatang sebagai

komitmen untuk mendukung pencapaian tujuan dan sasaran RPJMD.

Perumusan indikator kinerja SKPD yang mengacu pada tujuan

dan sasaran RPJMD dilakukan dengan langkah-langkah sebagai

berikut :

1. Review terhadap tujuan dan sasaran dalam rancangan awal

RPJMD

2. Identifikasi bidang pelayanan dalam tugas dan fungsi SKPD yang

berkontribusi langsung pada pencapaian tujuan dan sasaran

dalam rancangan awal RPJMD

Penetapan indikator kinerja daerah terhadap capaian kinerja

penyelenggaraan urusan bidang Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

dapat di lihat sebagai berikut:

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 146

Tabel 6.1

Indikator Kinerja SKPD yang Mengacu pada Tujuan dan Sasaran RPJMD

No Indikator

Kondisi

Kinerja pada

awal periode

RPJMD

Target Kinerja Kondisi Kinerja

pada akhir

periode RPJMD

2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

1 APK Paud (%) 33.00 37.00 41.00 45.00 49.00 54.00 54.00 54.00

2 Lembaga PAUD Terakreditasi - 80.00 164.00 248.00 332.00 416.00 500.00 500.00

3 Penyediaan Ruang Belajar Siswa

PAUD 10.00 15.00 18.00 20.00 22.00 26.00 26.00 26.00

4 Penyediaan sarana dan

prasarana (APE) PAUD - 140.00 145.00 153.00 165.00 - 177.00 177.00

5 APK SD sederajat 107.42 107.42 107.62 107.82 108.02 108.12 108.22 108.22

6 APM SD sederajat 96.02 96.00 96.00 96.00 96.00 96.00 96.00 96.00

7 Prosentase peserta didik SD

putus sekolah 0.01 0.01 0.01 0.01 0.01 0.01 0.01 0.01

8 Prosentase lulusan SD yang

melanjutkan 97.72 97.84 97.96 98.08 98.16 98.20 98.32 98.32

9 Prosentase SD yang memiliki

sarana dan prasarana sesuai

SNP

- 25.00 28.00 31.00 34.00 36.00 39.00 39.00

10 Prosentase SD/MI/SDLB yang

memenuhi SPM - 25.00 28.00 31.00 34.00 36.00 39.00 39.00

11 Daya tampung SD 253,595.00 253,595.00 253,595.00 253,595.00 253,595.00 253,595.00 253,595.00 253,595.00

12 APK SMP sederajat 96.72 96.89 97.00 97.50 98.00 98.25 98.50 98.50

13 APM SMP sederajat 69,81 70.00 71.00 72.00 73.00 74.00 74.36 74.36

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 147

No Indikator

Kondisi

Kinerja pada

awal periode

RPJMD

Target Kinerja Kondisi Kinerja

pada akhir

periode RPJMD

2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

14 Prosentase peserta didik SMP

putus sekolah 0.32 0.28 0.26 0.24 0.22 0.20 0.20 0.20

15 Prosentase lulusan SMP yang

melanjutkan 86.09 87.72 87.92 88.43 89.57 90.69 91.79 91.79

16 Prosentase SMP yang memiliki

sarana dan prasarana sesuai

SNP

- 25.00 35.00 45.00 55.00 60.00 65.00 65.00

17 Prosentase SMP/MTs/SMPLB

yang memenuhi SPM - 25.00 35.00 45.00 55.00 60.00 65.00 65.00

18 Daya tampung SMP 117,573.00 117,573.00 117,573.00 117,573.00 117,573.00 117,573.00 117,573.00 117,573.00

19 Jumlah Siswa SD Penerima KIP - 69,906.00 69,906.00 69,906.00 69,906.00 69,906.00 69,906.00 69,906.00

20 Jumlah Siswa SMP Penerima KIP - 28,978.00 28,978.00 28,978.00 28,978.00 28,978.00 28,978.00 28,978.00

21 Angka Partisipasi Sekolah

Pendidikan Dasar 98.00 98.20 98.40 98.60 98.80 99.00 99.20 99.20

22 APK SLTA sederajat 68.36 71.78 - - - - - -

23 APM SLTA sederajat 53.13 56.00 - - - - - -

24 Prosentase peserta didik SLTA

putus sekolah 0.47 0.47 - - - - - -

25 Prosentase lulusan SLTA yang

melanjutkan 84.00 84.00 - - - - - -

26 Daya tampung SLTA 83,210.00 85,710.00 - - - - - -

27 AMH 94.00 95.00 95.00 96.00 97.00 97.00 97.00 97.00

28 Rata-rata Lama Sekolah 7.09 7.39 7.69 7.99 8.29 8.59 8.89 8.89

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 148

No Indikator

Kondisi

Kinerja pada

awal periode

RPJMD

Target Kinerja Kondisi Kinerja

pada akhir

periode RPJMD

2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

29 Jumlah PKBM Terakreditasi - 10.00 14.00 18.00 22.00 26.00 30.00 30.00

30 Jumlah LKP Terakreditasi - 10.00 12.00 14.00 16.00 18.00 20.00 20.00

31 Angka Harapan Lama Sekolah

(HLS) 12.00 11.00 11.00 11.00 12.00 12.00 12.00 12.00

32 Ketersediaan Dokumen

Perencanaan 3.00 3.00 3.00 3.00 3.00 3.00 3.00 3.00

33 Ketersediaan Dokumen

Pelaporan 3.00 3.00 3.00 3.00 3.00 3.00 3.00 3.00

34 Indeks Kepuasan Pemangku

Kepentingan Pendidikan - 81.70 82.40 83.10 83.80 84.50 85.00 85.00

35 Cakupan Pelayanan Administrasi

Perkantoran - 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00

36 Capaian Pelayanan Sarana dan

Prasarana Aparatur - 85.00 85.00 85.00 85.00 85.00 85.00 85.00

37 Prosentase Disiplin Aparatur - 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00

38 Prosentase Kapasitas Sumber

Daya Aparatur - 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00 95.00

39 Jumlah Dokumen Laporan

Capaian Kinerja dan Keuangan 7.00 7.00 7.00 7.00 7.00 7.00 7.00 7.00

40 Jumlah Organisasi pemuda yang

dibina 65.00 65.00 65.00 68.00 71.00 74.00 77.00 77.00

41 Jumlah Kegiatan Kepemudaan - - - 5.00 5.00 5.00 5.00 5.00

42 Jumlah Kelompok Pemuda yang

Dilatih - - - 240.00 240.00 240.00 240.00 240.00

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 149

No Indikator

Kondisi

Kinerja pada

awal periode

RPJMD

Target Kinerja Kondisi Kinerja

pada akhir

periode RPJMD

2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

43 Jumlah Kegiatan Pencegahan

Penyalahgunaan Narkoba - - - 2.00 2.00 2.00 2.00 2.00

44 Jumlah cabang olahraga prestasi

yang dibina 38.00 38.00 38.00 38.00 38.00 38.00 38.00 38.00

45 Peringkat dalam Porprov 10.00 10.00 9.00 8.00 7.00 6.00 5.00 5.00

46 Jumlah Organisasi Fungsional

Olahraga Masyarakat 4.00 4.00 4.00 8.00 12.00 16.00 20.00 20.00

47 Jumlah Kegiatan Olahraga - - - 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00

48 Jumlah Sarana dan Prasarana

Olahraga - 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00

49 Prosentase Guru SD

Berkualifikasi S1 80.99 81.00 82.00 83.00 84.00 85.00 85.00 85.00

50 Prosentase Guru SLTP

Berkualifikasi S1 91.82 92.00 93.00 94.00 95.00 96.00 96.00 96.00

51 Prosentase Guru SLTA

Berkualifikasi S1 91.97 92.00 93.00 94.00 95.00 96.00 96.00 96.00

52 Prosentase guru bersertifikat - 58.00 60.00 62.00 63.00 65.00 70.00 70.00

53 Prosentase SD yang terakreditasi 97.97 98.02 98.12 98.22 98.32 98.42 98.52 98.52

54 Prosentase SMP yang

terakreditasi 82.12 82.74 82.94 83.22 83.66 84.00 84.30 84.30

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 150

BAB VII

PENUTUP

Sesuai amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang

Sistem Perencanaan Nasional, maka Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga Kabupaten Karawang dan Satuan Kerja Perangkat Daerah

yang lain mempunyai kewajiban menyusun Rencana Strategis

berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah

(RPJMD) Pemerintah Kabupaten Karawang.

Penerapan semua ketentuan Undang-Undang tersebut

diharapkan dapat mendukung terbitnya dokumen perencanaan yang

berkualitas di seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah di Kabupaten

Karawang. Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten

Karawang adalah salah satu Satuan Kerja Perangkat Daerah yang

memiliki jumlah sasaran sumber daya manusia, maupun aset dan

anggaran yang cukup concern dan bervariasi. Hal tersebut berdampak

pada munculnya permasalahan yang memiliki kompleksitas paling

tinggi diantara Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang lain.

Tantangan yang diuraikan di atas memerlukan tekad dan

langkah besar dalam memperbaiki kondisi dan permasalahan

pendidikan yang tidak dapat dilakukan secara terpisah dan tambal

sulam melainkan diperlukan langkah besar yang terprogram dan

berkesinambungan pada jangka waktu 5 (lima) tahun ke depan dalam

bentuk dokumen perencanaan yang disusun secara sistematis dan

berkualitas.

Revisi Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab.Karawang, 2016 - 2021 151

Diharapkan Renstra ini dapat dengan mudah dijadikan rujukan

bagi penyusunan Renja Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

dalam melaksanakan penyelenggaraan layanan pendidikan di

Kabupaten Karawang. Kiranya Renstra Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga Kabupaten Karawang Tahun 2016-2021 ini bermanfaat bagi

semua pihak khususnya bagi Jajaran Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga Kabupaten Karawang baik yang berada di Cabang

Dinas/UPTD maupun pada Satuan-Satuan Pendidikan.

Halaman 1 dari 18

Rencana Program, Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, dan Pendanaan Indikatif Dinas Pendidikan, Pemuda Dan Olah RagaKabupaten Karawang

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1.1MeningkatkanAkses dan KualitasPelayananPendidikan

1 1.1.1MeningkatnyaAkses dan KualitasPelayananPendidikan

1 APK SD sederajat2 APM SDsederajat3 APK SMPsederajat4 APM SMPsederajat5 APK SLTAsederajat6 APM SLTAsederajat7 Angka PartisipasiSekolahPendidikan Dasar8 Angka MelekHuruf (AMH)9 Rata-rata LamaSekolah (RLS)10 Angka HarapanLama Sekolah(HLS)

1 1 1 Program Pendidikan AnakUsia Dini

1. APK Paud (%)2. Lembaga PAUDTerakreditasi3. Penyediaan Ruang BelajarSiswa PAUD4. Penyediaan sarana danprasarana (APE) PAUD

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 1 1 Pelatihan Guru Paud Formal danNon Formal

Meningkatnya kompetensi GuruPAUD

1.000 1.200Orang

464.854.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 1 2 Lomba Apresiasi P2TK PAUDNITingkat Kabupaten

Terlaksananya kegiatan lombaapresiasi P2TK PAUDNI TingkatKabupaten

51 51orang

275.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 1 3 Penyediaan APE Luar PAUDFormal dan Non Formal

Terselenggaranya kegiatanpengadaan APE luar

50 60lemba

ga

318.650.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 1 4 Penyediaan APE Dalam PAUDFormal dan Non Formal

Terselenggaranya kegiatanpengadaan APE Dalam

50 80lemba

ga

218.330.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 1 5 Pembangunan PaudPercontohan

Adanya gedung percontohansatuan PAUD tiap kecamatan 1gedung percontohan

0 0 0 6Keca

matan

1.500.000.000 6Keca

matan

1.500.000.000 6Keca

matan

1.500.000.000 6Keca

matan

1.500.000.000 6Keca

matan

1.500.000.000

1 1 1 6 Penyediaan ruang belajar PAUD Terealisasinya pengadaan ruangbelajar PAUD

10 15lemba

ga

3.000.000.000 18lemba

ga

3.600.000.000 20lemba

ga

4.000.000.000 22lemba

ga

4.400.000.000 26lemba

ga

5.200.000.000 26lemba

ga

5.200.000.000

1 1 1 7 Rehabilitasi Sedang/BeratBangunan Sekolah

Terrealisasinya rehabilitasiruang belajar paud

0 0 0 1ruang

100.000.000 1ruang

120.000.000 1ruang

140.000.000 1ruang

160.000.000 1ruang

180.000.000

1 1 1 8 Pengembangan PendidikanAnak Usia Dini

Terlaksananya Pendidikan AnakUsia Dini dengan baik dan benar

0 0 0 66lemba

ga

250.000.000 66lemba

ga

250.000.000 66lemba

ga

250.000.000 66lemba

ga

250.000.000 66lemba

ga

250.000.000

1 1 1 9 Pelatihan Guru Paud Meningkatnya kompetensi GuruPAUD

1.000 0 0 1.250Orang

474.150.000 1.300Orang

493.440.000 1.350Orang

492.738.000 1.400Orang

502.000.000 1.450Orang

511.332.000

1 1 1 10 Lomba PTK Paud dan Dikmas TkKabupaten

Terlaksananya kegiatan lombaapresiasi P2TK PAUDNI TingkatKabupaten

51 0 0 51Orang

280.500.000 51Orang

285.000.000 51Orang

291.500.000 51Orang

297.000.000 51Orang

302.500.000

1 1 1 11 Pentas Kreasi Anak PAUD TkKabupaten

Terlaksananya kegiatan gebyarPAUD tingkat KabupatenKarawang

2 2Kegiatan

341.075.000 2Kegiatan

347.890.000 2Kegiatan

354.700.000 2Kegiatan

354.700.000 2Kegiatan

354.700.000 2Kegiatan

354.700.000

1 1 1 12 Peragaan Manasik Haji PesertaDidik PAUD

Terlaksananya kegiatan manasikhaji para peserta didik PAUD

3 3Kegiatan

431.675.000 3Kegiatan

440.300.000 3Kegiatan

448.935.000 3Kegiatan

448.935.000 3Kegiatan

448.935.000 3Kegiatan

448.935.000

1 1 1 13 Pengadaan Buku AdministrasiPengelolaan PAUD

Terlaksananya kegiatanpengadaan Buku AdministrasiPengelolaan PAUD

3 3Kegiatan

215.000.000 3Kegiatan

215.000.000 3Kegiatan

215.000.000 3Kegiatan

215.000.000 3Kegiatan

215.000.000 3Kegiatan

215.000.000

1 1 1 14 Penyediaan APE Dalam PAUD Terselenggaranya kegiatanpengadaan APE Dalam

50 0 0 75lemba

ga

224.703.000 78lemba

ga

231.076.000 85lemba

ga

234.449.000 92lemba

ga

243.882.000 92lemba

ga

250.195.000

1 1 1 15 Peningkatan Manajemen danMutu PAUD

Terlaksananya kegiatanpemberian insentif kepadatenaga pendidik PAUD

971 971lemba

ga

8.116.530.000 971lemba

ga

13.500.000.000 971lemba

ga

13.500.000.000 971lemba

ga

13.500.000.000 971lemba

ga

13.500.000.000 971lemba

ga

13.500.000.000

1 1 1 16 Dana OperasionalPenyelenggaraan PAUD (DAK)

Terlaksananya DanaOperasional PenyelenggaraanPAUD (DAK)

976 976lemba

ga

11.712.000.000 976lemba

ga

11.712.000.000 976lemba

ga

11.712.000.000 976lemba

ga

11.712.000.000 976lemba

ga

11.712.000.000 976lemba

ga

11.712.000.000

1 1 1 17 Peningkatan Kapasitas PokjaAkreditasi PAUD dan Dikmas

Terpenuhinya lembaga PAUDyang terakreditasi

0 80lemba

ga

50.000.000 164lemba

ga

50.000.000 248lemba

ga

55.000.000 332lemba

ga

60.000.000 416lemba

ga

65.000.000 500lemba

ga

70.000.000

Halaman 2 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 1 18 Manajemen BOP DAK PAUD Terkelolanya BOP Paud 3 3Kegiatan

100.000.000 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

200.000.000 3Kegiatan

250.000.000 3Kegiatan

300.000.000 3Kegiatan

350.000.000

1 1 1 19 Lomba Keteladanan LembagaPAUD Tingkat Kabupaten &Provinsi

Terlaksananya kegiatan lombaketeldanan lembaga PAUD

2 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

55.000.000 2Kegiatan

60.000.000 2Kegiatan

65.000.000

1 1 1 20 Pengadaan Surat Tanda SertaBelajar (STSB) Peserta DidikBaru PAUD

Terlaksananya kegiatanpengadaan Surat Tanda SertaBelajar Peserta Didik BaruPAUD

3 0 0 3Kegiatan

190.000.000 3Kegiatan

195.000.000 3Kegiatan

200.000.000 3Kegiatan

205.000.000 3Kegiatan

205.000.000

1 1 1 21 Pengadaan Bahan MengajarGuru PAUD

Terlaksananya kegiatanpengadaan Bahan MengajarGuru PAUD

3 0 0 3Kegiatan

210.000.000 3Kegiatan

210.000.000 3Kegiatan

210.000.000 3Kegiatan

210.000.000 3Kegiatan

210.000.000

1 1 1 22 Penyediaan APE Luar PAUD Terselenggaranya kegiatanpengadaan APE luar

50 0 0 70lemba

ga

325.023.000 75lemba

ga

331.396.000 80lemba

ga

337.769.000 85lemba

ga

344.142.000 85lemba

ga

350.515.000

1 1 2 Program Wajib BelajarPendidikan Dasar SembilanTahun

1. APK SD sederajat2. APM SD sederajat3. Prosentase peserta didikSD putus sekolah4. Prosentase lulusan SDyang melanjutkan5. Prosentase SD yangmemiliki sarana danprasarana sesuai SNP6. Prosentase SD/MI/SDLByang memenuhi SPM7. Daya tampung SD8. APK SMP sederajat9. APM SMP sederajat10. Prosentase peserta didikSMP putus sekolah11. Prosentase lulusan SMPyang melanjutkan12. Prosentase SMP yangmemiliki sarana danprasarana sesuai SNP13. ProsentaseSMP/MTs/SMPLB yangmemenuhi SPM14. Daya tampung SMP15. Jumlah Siswa SDPenerima KIP16. Jumlah Siswa SMPPenerima KIP17. Angka PartisipasiSekolah Pendidikan Dasar

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 2 1 Pembangunan USB SD Terjangkaunya akses pendidikan 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 2 2 Pembangunan Ruang KelasBaru SD

Peningkatan Daya Tampungsiswa rasio 1:38

59 50ruang

6.614.250.000 84ruang

12.288.945.000 180ruang

36.000.000.000 150ruang

30.000.000.000 49ruang

6.611.605.000 0 0

1 1 2 3 Penyediaan Sarana Prasaranapenunjang SD

Tersedianya Sarana Prasaranayang memadai

1.287 260Paket

20.980.000.000 923Paket

63.044.300.000 1.015Paket

68.516.800.000 984Paket

65.475.800.000 973Paket

65.522.800.000 224Paket

14.347.500.000

1 1 2 4 Pembangunan USB SMP Terjangkaunya akses pendidikan 83 0 0 0 0 3sekol

ah

9.000.000.000 1sekol

ah

1.000.000.000 1sekol

ah

1.000.000.000 0 0

1 1 2 5 Pembangunan Ruang KelasBaru SMP

Peningkatan Daya Tampungsiswa

45 24ruang

3.928.872.000 80ruang

13.558.165.000 15ruang

10.853.509.000 50ruang

8.348.853.000 35ruang

5.844.198.000 0 0

1 1 2 6 Penyediaan Sarana Prasaranapenunjang SMP

Peningkatan Mutu Pembelajarandi sekolah

0 97Paket

13.529.245.000 245Paket

25.271.590.000 89Paket

7.068.158.000 76Paket

5.261.324.000 65Paket

3.836.835.000 54Paket

2.415.918.000

1 1 2 7 Rehabilitasi Sedang GentingMetal SD

Peningkatan Mutu Pembelajarandi sekolah

0 0 0 30ruang

900.000.000 30ruang

900.000.000 30ruang

900.000.000 30ruang

900.000.000 30ruang

900.000.000

1 1 2 8 Rehabilitasi Sedang GentingMetal SMP

Peningkatan Mutu Pembelajarandi sekolah

0 0 0 2ruang

60.000.000 2ruang

60.000.000 2ruang

60.000.000 2ruang

60.000.000 2ruang

60.000.000

1 1 2 9 Forum Kelompok Kerja Guru(FKKG) SD Kecamatan

Meningkatnya Mutu Guru 2 2Kegiatan

90.000.000 2Kegiatan

90.000.000 2Kegiatan

90.000.000 2Kegiatan

90.000.000 2Kegiatan

90.000.000 2Kegiatan

90.000.000

1 1 2 10 Kelompok Kerja Guru (KKG) SDTingkat Gugus

Meningkatnya Kompetensi Guru 97 97Kelom

pok

650.000.000 131Kelom

pok

1.400.000.000 131Kelom

pok

1.400.000.000 131Kelom

pok

1.400.000.000 131Kelom

pok

1.400.000.000 131Kelom

pok

1.400.000.000

1 1 2 11 Forum Musyawarah Guru MataPelajaran (FMGMP) SMPTingkat Kabupaten

Meningkatnya Kompetensi Guru 6 6Kelom

pok

40.000.000 6Kelom

pok

40.000.000 6Kelom

pok

40.000.000 6Kelom

pok

40.000.000 6Kelom

pok

40.000.000 6Kelom

pok

40.000.000

Halaman 3 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 2 12 Forum Musyawarah Guru MataPelajaran (MGMP) SMP TingkatKomisariat

Meningkatnya Kompetensi Guru 78 78pesert

a

630.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 2 13 Pelatihan Guru Bahasa SundaSD dan SMP

Meningkatnya KompetensiBerbahasa Daerah

150 0 0 150Orang

150.000.000 150Orang

150.000.000 150Orang

150.000.000 150Orang

150.000.000 150Orang

150.000.000

1 1 2 14 Olimpiade Sains Nasional (OSN)Guru SD dan SMP TingkatKabupaten dan Provinsi

Meningkatnya Prestasi Guru 2 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000

1 1 2 15 Peningkatan Kapasitas PTKjenjang pendidikan Dasar

Meningkatnya KualitasTeamwork Dikdas

0 0 0 395Orang

300.000.000 395Orang

300.000.000 395Orang

300.000.000 395Orang

300.000.000 395Orang

300.000.000

1 1 2 16 Seleksi Guru, Kepala Sekolah,Pengawas SD dan SMPBerprestasi Tingkat Kabupatendan Provinsi

Meningkatnya Prestasi Guru,Kepala Sekolah, dan Pengawas

3 3Kegiatan

75.000.000 3Kegiatan

75.000.000 3Kegiatan

75.000.000 3Kegiatan

75.000.000 3Kegiatan

75.000.000 3Kegiatan

75.000.000

1 1 2 17 Gerakan Literasi Sekolahjenjang SD dan SMP

Meningkatnya Budaya Baca 0 630pesert

a

150.000.000 630pesert

a

150.000.000 630pesert

a

150.000.000 630pesert

a

150.000.000 630pesert

a

150.000.000 630pesert

a

150.000.000

1 1 2 18 Fasilitasi Pelatihan MembacaBerjenjang

Meningkatnya Budaya Baca 2 2Kegiatan

145.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 2 19 Olimpiade Sains Nasional (OSN)Siswa SD dan SMP TingkatKabupaten/Provinsi

Meningkatnya KompetensiSiswa

2 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000

1 1 2 20 Kegitan IMSO SDKabupaten/Provinsi

Meningkatnya KompetensiSiswa

2 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000

1 1 2 21 Pasanggiri Seni Sunda SD danSMP

Meningkatnya Prestasi Siswa 2 2Kegiatan

60.500.000 2Kegiatan

60.500.000 2Kegiatan

60.500.000 2Kegiatan

60.500.000 2Kegiatan

60.500.000 2Kegiatan

60.500.000

1 1 2 22 Pasanggiri Angklung TingkatKabupaten/Provinsi

Meningkatnya KompetensiSiswa

2 3Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000

1 1 2 23 Seleksi Siswa SD dan SMPBerprestasi Tingkat Kabupatendan Provinsi

Meningkatnya Prestasi Siswa 2 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.000.000

1 1 2 24 Pendampingan Ujian SekolahBerstandar Nasional (USBN)SMP/MTs

Meningkatnya ManajemenUSBN

3 0 0 3Kegiatan

300.000.000 3Kegiatan

300.000.000 3Kegiatan

300.000.000 3Kegiatan

300.000.000 3Kegiatan

300.000.000

1 1 2 25 Pameran Pendidikan DasarKabupaten Karawang

Tersedianya informasipendidikan dasar

2 2Kegiatan

300.000.000 2Kegiatan

300.000.000 2Kegiatan

300.000.000 2Kegiatan

300.000.000 2Kegiatan

300.000.000 2Kegiatan

300.000.000

1 1 2 26 Kegiatan Pendampingan PMMS Meningkatnya PengelolaanAdministrasi PMMS

36 36Lokas

i

25.000.000 36Lokas

i

50.500.000 36Lokas

i

51.510.000 36Lokas

i

52.540.000 36Lokas

i

53.591.000 36Lokas

i

54.663.000

1 1 2 27 Manajemen DAK SD Terselenggaranya manajemenDAK

2 0 0 0 0 2Kegiatan

350.000.000 2Kegiatan

350.000.000 2Kegiatan

350.000.000 2Kegiatan

350.000.000

1 1 2 28 Rehabilitasi Sedang RuangKelas SD

Tersedianya ruang kelas yangrepresentatif

34 33ruang

1.964.433.000 40ruang

2.381.130.000 232ruang

15.776.000.000 20ruang

1.190.565.000 19ruang

1.131.037.000 0 0

1 1 2 29 Rehabilitasi Berat Ruang KelasSD

Tersedianya ruang kelas yangrepresentatif

100 52ruang

4.471.233.000 130ruang

11.178.083.000 814ruang

73.260.000.000 80ruang

6.878.819.901 78ruang

6.706.849.901 0 0

1 1 2 30 Rehabilitasi Sedang RuangKelas SMP

Tersedianya ruang kelas yangrepresentatif

53 21ruang

1.546.993.901 75ruang

5.524.976.901 248ruang

16.864.000.000 50ruang

5.683.317.901 42ruang

3.093.986.901 0 0

1 1 2 31 Rehabilitasi Berat Ruang KelasSMP

Tersedianya ruang kelas yangrepresentatif

35 13ruang

1.383.290.901 85ruang

9.044.590.901 192ruang

17.280.000.000 50ruang

5.320.347.901 42ruang

4.469.091.901 0 0

1 1 2 32 Optimalisasi PemberdayaanPengawas SMP

Meningkatnya Peran PengawasSMP

1 0 0 0 0 1Kegiatan

600.000.000 1Kegiatan

600.000.000 1Kegiatan

600.000.000 1Kegiatan

600.000.000

1 1 2 33 Lomojari SMP Terbuka TingkatKabupaten dan Provinsi

Terselenggaranya KegiatanLomojari SMP Terbuka TingkatKabupaten dan Provinsi

0 0 0 0 0 1Kegiatan

150.000.000 1Kegiatan

150.000.000 1Kegiatan

150.000.000 1Kegiatan

150.000.000

1 1 2 34 Peralatan Olahraga SMP Meningkatnya KompetensiSiswa

0 0 0 0 0 10sekol

ah

210.000.000 10sekol

ah

210.000.000 10sekol

ah

210.000.000 10sekol

ah

210.000.000

1 1 2 35 Kapasitasi Kepala Sekolah SMP Meningkatkan kompetensiKepala Sekolah SMP

0 0 0 0 0 147Orang

400.000.000 147Orang

400.000.000 147Orang

400.000.000 147Orang

400.000.000

Halaman 4 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 2 36 Bantuan Operasional Sekolah(BOS) SD

Terpenuhinya Biaya OperasionalSekolah

224.937 0 0 0 0 224.937

Orang

179.949.600.000 224.937

Orang

179.949.600.000 224.937

Orang

179.949.600.000 224.937

Orang

179.949.600.000

1 1 2 37 Bantuan Operasional Sekolah(BOS) SMP

Terpenuhinya Biaya OperasionalSekolah

89.019 0 0 0 0 89.019

Orang

89.019.000.000 89.019

Orang

89.019.000.000 89.019

Orang

89.019.000.000 89.019

Orang

89.019.000.000

1 1 2 38 Kelompok Kerja Kepala Sekolah(K3S) SD Kecamatan

Meningkatnya MutuPengelolaan/ Manajemen KepalaSekolah

90 0 0 90Orang

150.000.000 90Orang

160.000.000 90Orang

170.000.000 90Orang

180.000.000 90Orang

183.600.000

1 1 2 39 Forum Musyawarah KerjaKepala Sekolah (FMKKS) SMP

Meningkatnya MutuPengelolaan/ Manajemen KepalaSekolah

30 0 0 30Orang

50.000.000 30Orang

50.000.000 30Orang

50.000.000 30Orang

50.000.000 30Orang

51.000.000

1 1 2 40 Forum Kelompok Kerja Guru(FKKG) SD Kabupaten

Meningkatnya Mutu Guru 97 97pesert

a

50.000.000 131pesert

a

150.000.000 131pesert

a

160.000.000 131pesert

a

170.000.000 131pesert

a

180.000.000 131pesert

a

183.600.000

1 1 2 41 Musyawarah Guru MataPelajaran (MGMP) SMP TingkatKomisariat

Meningkatnya Kompetensi Guru 78 0 0 78Kelom

pok

1.000.000.000 78Kelom

pok

700.000.000 78Kelom

pok

750.000.000 78Kelom

pok

800.000.000 78Kelom

pok

816.000.000

1 1 2 42 Pelatihan Guru Bahasa Sundajenjang SD

Meningkatnya KompetensiBerbahasa Daerah

150 0 0 150Orang

150.000.000 150Orang

150.000.000 150Orang

150.000.000 150Orang

150.000.000 150Orang

150.000.000

1 1 2 43 Pelatihan Guru Bahasa Sundajenjang SMP

Meningkatnya KompetensiBerbahasa Daerah

60 0 0 60Orang

60.000.000 60Orang

60.000.000 60Orang

60.000.000 60Orang

60.000.000 60Orang

60.000.000

1 1 2 44 Olimpiade Guru Nasional (OGN)SD Tingkat Kabupaten/ Provinsi

Meningkatnya Prestasi Guru 3 3kriteri

a

50.000.000 3kriteri

a

150.000.000 3kriteri

a

150.000.000 3kriteri

a

150.000.000 3kriteri

a

150.000.000 3kriteri

a

150.000.000

1 1 2 45 Olimpiade Guru Nasional (OGN)SMP Tingkat Kabupaten/Provinsi

Meningkatnya Prestasi Guru 5 5kriteri

a

50.000.000 5kriteri

a

200.000.000 5kriteri

a

200.000.000 5kriteri

a

200.000.000 5kriteri

a

200.000.000 5kriteri

a

200.000.000

1 1 2 46 Seleksi Guru, Kepala Sekolah,Pengawas SD BerprestasiTingkat Kabupaten dan Provinsi

Meningkatnya Prestasi Guru,Kepala Sekolah, dan Pengawas

90 180Orang

75.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000

1 1 2 47 Seleksi Guru, Kepala Sekolah,Pengawas SMP BerprestasiTingkat Kabupaten dan Provinsi

Meningkatnya Prestasi Guru,Kepala Sekolah, dan Pengawas

53 53Orang

150.000.000 53Orang

150.000.000 53Orang

150.000.000 53Orang

150.000.000 53Orang

150.000.000 53Orang

150.000.000

1 1 2 48 Gerakan Literasi Sekolahjenjang SD

Meningkatnya Budaya Baca 0 500pesert

a

100.000.000 500pesert

a

100.000.000 500pesert

a

100.000.000 500pesert

a

100.000.000 500pesert

a

100.000.000 500pesert

a

100.000.000

1 1 2 49 Gerakan Literasi Sekolahjenjang SMP

Meningkatnya Budaya Baca 0 130pesert

a

50.000.000 130pesert

a

50.000.000 130pesert

a

50.000.000 130pesert

a

50.000.000 130pesert

a

50.000.000 130pesert

a

50.000.000

1 1 2 50 TOT Fasilitator DaerahPembelajaran Aktif Jenjang SD

Meningkatnya Kompetensi Gurudalam Pembelajaran Aktif

336 0 0 336Orang

245.475.000 336Orang

250.400.000 336Orang

255.408.000 336Orang

260.520.000 336Orang

265.735.000

1 1 2 51 TOT Fasilitator DaerahPembelajaran Aktif Jenjang SMP

Meningkatnya Kompetensi Gurudalam Pembelajaran Aktif

135 0 0 135Orang

122.740.000 135Orang

125.200.000 135Orang

127.704.000 135Orang

130.300.000 135Orang

132.906.000

1 1 2 52 Pengembangan LombaCalistung SD Tingkat Kabupatendan Provinsi

Meningkatnya KompetensiCalistung Siswa

90 90pesert

a

45.000.000 90pesert

a

45.900.000 90pesert

a

46.818.000 90pesert

a

47.755.000 90pesert

a

48.710.000 90pesert

a

49.685.000

1 1 2 53 Olimpiade Sains Nasional (OSN)Siswa SD Tingkat Kabupaten/Provinsi

Meningkatnya KompetensiSiswa

60 60pesert

a

50.000.000 60pesert

a

50.000.000 60pesert

a

50.000.000 60pesert

a

50.000.000 60pesert

a

50.000.000 60pesert

a

50.000.000

1 1 2 54 Olimpiade Sains Nasional (OSN)Siswa SMP Tingkat Kabupaten/Provinsi

Meningkatnya KompetensiSiswa

420 420pesert

a

50.000.000 420pesert

a

50.000.000 420pesert

a

50.000.000 420pesert

a

50.000.000 420pesert

a

50.000.000 420pesert

a

50.000.000

1 1 2 55 Pasanggiri Seni Sunda SDTingkat Provinsi

Meningkatnya Prestasi Siswa 3 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000

1 1 2 56 Pasanggiri Seni Sunda SMPTingkat Provinsi

Meningkatnya Prestasi Siswa 3 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000 3Kegiatan

20.000.000

1 1 2 57 Seleksi Siswa SD BerprestasiTingkat Kabupaten dan Provinsi

Meningkatnya Prestasi Siswa 30 40pesert

a

30.000.000 30pesert

a

30.000.000 30pesert

a

30.000.000 30pesert

a

30.000.000 30pesert

a

30.000.000 30pesert

a

30.000.000

1 1 2 58 Seleksi Siswa SMP BerprestasiTingkat Kabupaten dan Provinsi

Meningkatnya Prestasi Siswa 140 140pesert

a

30.000.000 140pesert

a

30.000.000 140pesert

a

30.000.000 140pesert

a

30.000.000 140pesert

a

30.000.000 140pesert

a

30.000.000

Halaman 5 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 2 59 Penerimaan Peserta Didik Baru(PPDB) bagi SMP/MTsNegeri/Swasta (On Line)

Meningkatnya ManajemenPPDB

3 3Kegiatan

100.000.000 3Kegiatan

100.000.000 3Kegiatan

100.000.000 3Kegiatan

100.000.000 3Kegiatan

100.000.000 3Kegiatan

100.000.000

1 1 2 60 Penerimaan Peserta Didik Baru(PPDB) bagi SD/MINegeri/Swasta

Meningkatnya ManajemenPPDB

3 3Kegiatan

50.000.000 3Kegiatan

50.000.000 3Kegiatan

50.000.000 3Kegiatan

50.000.000 3Kegiatan

50.000.000 3Kegiatan

50.000.000

1 1 2 61 Pendampingan Ujian Nasional(UN) SMP/MTs

Meningkatnya Manajemen UN 3 3Kegiatan

300.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 2 62 Pengembangan TeacherLearning Centre (TLC)

Terpeliharanya Pusat SumberBelajar

1 1Kegiatan

30.000.000 1Kegiatan

60.000.000 1Kegiatan

60.000.000 1Kegiatan

60.000.000 1Kegiatan

60.000.000 1Kegiatan

60.000.000

1 1 2 63 Pendampingan Ujian Sekolah/Madrasah (USM)

Meningkatnya Manajemen USM 3 3Kegiatan

515.000.000 3Kegiatan

525.000.000 6Kegiatan

749.999.901 6Kegiatan

749.999.901 6Kegiatan

749.999.901 6Kegiatan

749.999.901

1 1 2 64 Fasilitasi Sekolah InklusifJenjang SD

Meningkatnya PelayananPendidikan Sekolah Inklusif

90 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000

1 1 2 65 Fasilitasi Sekolah InklusifJenjang SMP

Meningkatnya PelayananPendidikan Sekolah Inklusif

90 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000 90Orang

150.000.000

1 1 2 66 Monitoring dan Evaluasi BOS,SD Kabupaten

Meningkatnya PengelolaanAdministrasi BOS

890 0 0 890sekol

ah

50.000.000 890sekol

ah

50.000.000 890sekol

ah

50.000.000 890sekol

ah

50.000.000 890sekol

ah

50.000.000

1 1 2 67 Monitoring dan Evaluasi BOS,SMP Kabupaten

Meningkatnya PengelolaanAdministrasi BOS

144 0 0 144sekol

ah

30.000.000 144sekol

ah

30.000.000 144sekol

ah

30.000.000 144sekol

ah

30.000.000 144sekol

ah

30.000.000

1 1 2 68 Monitoring dan evaluasiinfrastruktur jenjang SekolahDasar (SD)

Terevaluasinya infrastrukturpendidikan

890 0 0 890sekol

ah

160.000.000 890sekol

ah

160.000.000 890sekol

ah

160.000.000 890sekol

ah

160.000.000 890sekol

ah

160.000.000

1 1 2 69 Monitoring dan evaluasiinfrastruktur jenjang SekolahMenengah Pertama (SMP)

Terevaluasinya infrastrukturpendidikan

144 0 0 144sekol

ah

100.000.000 144sekol

ah

100.000.000 144sekol

ah

100.000.000 144sekol

ah

100.000.000 144sekol

ah

100.000.000

1 1 2 70 Penyusunan Laporan SPMBidang Pendidikan Dasarjenjang Sekolah Dasar (SD)

Terpenuhinya dokumen laporanSPM Pendidikan Dasar

2 0 0 2Kegiatan

60.000.000 2Kegiatan

60.000.000 2Kegiatan

60.000.000 2Kegiatan

60.000.000 2Kegiatan

60.000.000

1 1 2 71 Penyusunan Laporan SPMBidang Pendidikan Dasarjenjang SMP

Terpenuhinya dokumen laporanSPM Pendidikan Dasar

2 0 0 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.000.000

1 1 2 72 Kegiatan PendampinganPeningkatan Manajemen danMutu Sekolah (PMMS) SD

Meningkatnya PengelolaanAdministrasi PMMS

30 0 0 30Keca

matan

25.000.000 30Keca

matan

25.500.000 30Keca

matan

26.010.000 30Keca

matan

26.530.000 30Keca

matan

27.061.000

1 1 2 73 Kegiatan PendampinganPeningkatan Manajemen danMutu Sekolah (PMMS) SMP

Meningkatnya PengelolaanAdministrasi PMMS`

6 0 0 6Lokas

i

25.000.000 6Lokas

i

25.500.000 6Lokas

i

26.010.000 6Lokas

i

26.530.000 6Lokas

i

27.061.000

1 1 2 74 Bimbingan Teknis (Bintek)Penguatan Kurikulum 2013Jenjang SD

Meningkatnya KompetensiKepala Sekolah dan Guru SDdalam Implementasi Kurikulum2013

227 227sekol

ah

227.000.000 227sekol

ah

227.000.000 227sekol

ah

227.000.000 227sekol

ah

227.000.000 227sekol

ah

227.000.000 227sekol

ah

227.000.000

1 1 2 75 Bimbingan Teknis (Bintek)Penguatan Kurikulum 2013Jenjang SMP

Meningkatnya KompetensiKepala Sekolah dan Guru SMPdalam Implementasi Kurikulum2013

37 70sekol

ah

70.000.000 70sekol

ah

70.000.000 70sekol

ah

70.000.000 70sekol

ah

70.000.000 70sekol

ah

70.000.000 70sekol

ah

70.000.000

1 1 2 76 Pendampingan Sekolah StandarNasional (SSN) Jenjang SD

Terpenuhinya 8 StandarNasional Pendidikan

6 0 0 6sekol

ah

30.000.000 6sekol

ah

30.000.000 6sekol

ah

30.000.000 6sekol

ah

30.000.000 6sekol

ah

30.000.000

1 1 2 77 Pendampingan Sekolah StandarNasional (SSN) Jenjang SMP

Terpenuhinya 8 StandarNasional Pendidikan

13 0 0 13sekol

ah

65.000.000 13sekol

ah

65.000.000 13sekol

ah

65.000.000 13sekol

ah

65.000.000 13sekol

ah

65.000.000

1 1 2 78 Peningkatan Manajemen danMutu (PMM) SD Negeri

Tersedianya pembiayaan untukKeterjangkauan LayananPendidikan Dasar yangBerkualitas

216.780 216.780

Orang

37.177.770.000 216.780

Orang

65.034.000.000 216.780

Orang

108.390.000.000 216.780

Orang

151.746.000.000 216.780

Orang

195.102.000.000 216.780

Orang

195.102.000.000

1 1 2 79 Peningkatan Manajemen danMutu (PMM) SD Swasta

Tersedianya pembiayaan untukKeterjangkauan LayananPendidikan Dasar yangBerkualitas

10.226 10.226

Orang

1.753.759.000 10.226

Orang

3.067.800.000 10.226

Orang

5.113.000.000 10.226

Orang

7.158.200.000 10.226

Orang

9.203.400.000 10.226

Orang

9.203.400

1 1 2 80 Peningkatan Manajemen danMutu (PMM) MIN/MIS

Tersedianya pembiayaan untukKeterjangkauan LayananPendidikan Dasar yangBerkualitas

26.843 26.843

Orang

4.603.575.000 26.843

Orang

8.052.900.000 26.843

Orang

13.421.500.000 26.843

Orang

18.790.100.000 26.843

Orang

24.158.700.000 26.843

Orang

24.158.700.000

Halaman 6 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 2 81 Peningkatan Manajemen danMutu (PMM) SMP Negeri

Tersedianya pembiayaan untukKeterjangkauan LayananPendidikan Dasar yangBerkualitas

79.978 79.978

Orang

11.796.755.000 79.978

Orang

39.989.000.000 79.978

Orang

55.984.600.000 79.978

Orang

71.980.200.000 79.978

Orang

87.975.800.000 79.978

Orang

87.975.800.000

1 1 2 82 Peningkatan Manajemen danMutu (PMM) SMP Swasta

Tersedianya pembiayaan untukKeterjangkauan LayananPendidikan Dasar yangBerkualitas

11.998 11.998

Orang

1.751.708.000 11.998

Orang

5.999.000.000 11.998

Orang

8.398.600.000 11.998

Orang

10.798.200.000 11.998

Orang

13.197.800.000 11.998

Orang

13.197.800.000

1 1 2 83 Peningkatan Manajemen danMutu (PMM) MTS N/S

Tersedianya pembiayaan untukKeterjangkauan LayananPendidikan Dasar yangBerkualitas

23.316 23.316

Orang

3.404.136.000 23.316

Orang

11.658.000.000 23.316

Orang

16.321.200.000 23.316

Orang

20.984.400.000 23.316

Orang

25.647.600.000 23.316

Orang

25.647.600.000

1 1 2 84 Pemetaan Infrastruktur jenjangSD

Terpenuhinya data infrastrukturpendidikan yang valid

2 0 0 2Kegiatan

275.000.000 2Kegiatan

275.000.000 2Kegiatan

275.000.000 2Kegiatan

275.000.000 2Kegiatan

275.000.000

1 1 2 85 Pemetaan Infrastruktur jenjangSMP

Terpenuhinya data infrastrukturpendidikan yang valid

2 0 0 2Kegiatan

160.000.000 2Kegiatan

160.000.000 2Kegiatan

160.000.000 2Kegiatan

160.000.000 2Kegiatan

160.000.000

1 1 2 86 MAnajemen DAK SMP Terselenggaranya manajemenDAK

2 0 0 0 0 2Kegiatan

199.999.901 2Kegiatan

199.999.901 2Kegiatan

199.999.901 2Kegiatan

199.999.901

1 1 3 Program PendidikanMenengah

1. APK SLTA sederajat2. APM SLTA sederajat3. Prosentase peserta didikSLTA putus sekolah4. Prosentase lulusan SLTAyang melanjutkan5. Daya tampung SLTA

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 3 1 Peningkatan Manajemen danMutu Sekolah jenjangPendidikan Menengah

Penyediaan pembiayaan untukKeterjangkauan LayananPendidikan Menengah

5 5Jenis

91.653.040.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 2 Beasiswa MahasiswaBerprestasi

Meningkatnya PrestasiMahasiswa Asal Karawang didalam dan luar negeri

0 0Orang

1.500.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 3 Pembangunan USB SMA Terjangkaunya akses pendidikan 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 4 Pembangunan Ruang KelasBaru SMA

Peningkatan Daya Tampungsiswa

59 50ruang

6.614.250.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 5 Rehabilitasi Ruang Kelas SMA Tersedianya ruang kelas yangrepresentatif

75 47ruang

3.925.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 6 Penyediaan Sarana Prasaranapenunjang SMA

Tersedianya sarpras yangmemadai

64 39ruang

8.058.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 7 Pengelolaan SMA LayananKhusus (SMA-LK)

Peningkatan Akses pendidikanmenengah

3 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 8 Pengelolaan Sekolah Berprstasijenjang SMA

1 1 3 9 Pembangunan Ruang KelasBaru SMK

Peningkatan Daya Tampungsiswa

0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 10 Rehabilitasi Ruang Kelas SMK Tersedianya ruang kelas yangrepresentatif

55 23ruang

1.825.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 11 Penyediaan Sarana danPrasarana penunjang SMK

Peningkatan Mutu Pembelajarandi sekolah

107 47ruang

8.773.600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 12 Essay Presentation SMK Tersedianya Sarana Prasaranayang memadai

1 1Paket

2.500.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 13 Musyawarah Kerja KepalaSekolah (MKKS) SMA

Meningkatnya kompetensikepala sekolah

45 45orang

31.900.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 14 Musyawarah Guru MataPelajaran (MGMP) SMA

Meningkatnya kompetensiPendidik

2 2Kegiatan

97.713.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 15 Forum Musyawarah Guru MataPelajaran (MGMP) SMAKabupaten

Meningkatnya kompetensiPendidik

2 2Kegiatan

17.820.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 16 Musyawarah Kerja KepalaSekolah (MKKS) SMK

Meningkatnya kompetensikepala sekolah

95 95orang

41.870.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 17 Musyawarah Guru MataPelajaran (MGMP) SMK

Meningkatnya kompetensiPendidik

2 2Kegiatan

140.800.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

Halaman 7 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 3 18 Forum Musyawarah Guru MataPelajaran (MGMP) SMKKabupaten

Meningkatnya kompetensiPendidik

2 2Kegiatan

62.035.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 19 Peningkatan OptimalisasiPengawas SMA/SMK

Meningkatnya kompetensiPengawas

30 30orang

100.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 20 Seleksi Guru, Kepsek, PengawasSMA Berprestasi

Meningkatnya kompetensiPendidik

45 45orang

110.654.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 21 Seleksi Guru, Kepsek danPengawas Berprestasi SMK

Meningkatnya kompetensiPendidik

100 100orang

144.420.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 22 Pasanggiri Guru Bahasa SundaSMA/SMK

Meningkatnya kompetensiPendidik

3 3Kegiatan

52.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 23 Olimpiade Saint Nasional (OSN)SMA

Meningkatnya Prestasi Pesertadidik

3 3Kegiatan

107.210.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 24 Seleksi Siswa Berprestasi SMA Meningkatnya Prestasi Pesertadidik

3 3Kegiatan

58.660.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 25 Seleksi Siswa Berprestasi SMK Meningkatnya Prestasi Pesertadidik

3 3Kegiatan

52.640.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 26 Epitec SMK Tingkat Kabupatendan Tingkat Provinsi

Meningkatnya Prestasi Pesertadidik

3 3Kegiatan

93.390.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 27 Gelar Aksi Karakter SiswaIndonesia (Galaksi) SMAKabupaten/Provinsi

Meningkatnya Prestasi Pesertadidik

3 3Kegiatan

56.960.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 28 Lomba Kompetensi Siswa (LKS)SMK Tingkat Kabupaten,Provinsi dan Nasional

Meningkatnya Prestasi Pesertadidik

3 3Kegiatan

54.715.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 29 Lomba Pasanggiri BahasaSunda SMA/SMK

Meningkatnya Prestasi Pesertadidik

3 3Kegiatan

52.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 30 Debat Bahasa Inggris SMA/SMK Meningkatnya Prestasi Pesertadidik

3 3Kegiatan

100.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 31 Penerimaan Peserta Didik Baru(PPDB) SMA/SMK On Line

Meningkatnya manajemen PPDB 3 3Kegiatan

298.600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 3 32 Pendampingan Ujian Nasional(UN) SMA/SMK

Meningkatnya manajemen UN 3 3Kegiatan

200.930.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 4 Program Pendidikan NonFormal

1. AMH2. Rata-rata Lama Sekolah3. Jumlah PKBMTerakreditasi4. Jumlah LKP Terakreditasi5. Angka Harapan LamaSekolah (HLS)

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

KABUPATENKARAWANG,

1 1 4 1 Peningkatan Manajemen danMutu Kesetaraan Paket A, B danC

Penyediaan pembiayaan untukketerjangkauan layananpendidikan non formal

65 65lemba

ga

295.680.000 65lemba

ga

295.680.000 65lemba

ga

295.680.000 65lemba

ga

295.680.000 65lemba

ga

295.680.000 65lemba

ga

295.680.000

1 1 4 2 Pengembangan Rumah Pintar Terselenggaranya kegiatanpengembangan rumah pintar

2 2Kegiatan

158.000.000 2Kegiatan

158.000.000 2Kegiatan

158.000.000 2Kegiatan

158.000.000 2Kegiatan

158.000.000 2Kegiatan

158.000.000

1 1 4 3 Peningkatan Angka Melek Huruf Tersedianya dana untukprogram keaksaraan dasar dankeaksaraan usaha mandiri

2 2Kegiatan

450.000.000 2Kegiatan

459.000.000 2Kegiatan

468.180.000 2Kegiatan

477.544.000 2Kegiatan

487.095.000 2Kegiatan

496.840.000

1 1 4 4 Peningkatan kapasitas SKB Terselenggaranya peningkatankapasitas SKB

2 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

204.000.000 2Kegiatan

208.080.000 2Kegiatan

212.240.000 2Kegiatan

216.485.000 2Kegiatan

220.815.000

1 1 4 5 Peringatan Hari AksaraInternasional Tk. Jawa Barat

Terselengga ranya peringatanHari Aksara Internasional Tk.Provinsi Jawa Barat

1 1Kegiatan

250.000.000 1Kegiatan

255.000.000 1Kegiatan

2.601.000.000 1Kegiatan

265.302.000 1Kegiatan

270.608.000 1Kegiatan

276.020.000

1 1 4 6 Lomba Pengelola PNFI TingkatProvinsi

Terselenggaranya LombaPengelola PNFI Tingkat Provinsi

2 2Kegiatan

177.550.000 2Kegiatan

181.100.000 2Kegiatan

184.722.000 2Kegiatan

188.416.000 2Kegiatan

192.185.000 2Kegiatan

196.028.000

Halaman 8 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 4 7 Pengembangan OrganisasiKemitraan PNFI

Terwujudnya kerjasama yangbaik dan lancar antara penilik,organisasi mitra PNFI danBidang PNFI

5 5organisasi

75.000.000 5organisasi

100.000.000 5organisasi

102.000.000 5organisasi

104.040.000 5organisasi

106.120.000 5organisasi

108.245.000

1 1 4 8 Monitoring dan EvaluasiProgram PNFI

Terselenggaranya layananmonitoring dan evaluasiprogram PNFI dengan tepatwaktu

3 3Kegiatan

113.305.000 3Kegiatan

115.570.000 3Kegiatan

117.880.000 3Kegiatan

120.238.000 3Kegiatan

122.642.000 3Kegiatan

125.095.000

1 1 4 9 Peningkatan KapasitasPendidikan Kesetaraan (Paket A,B dan C)

Penyediaan pembiayaan untukketerjangkauan peserta didikyang melanjutkan dalammewujudkan Karawang Cerdas

5.000 0 0 5.000Orang

8.000.000.000 5.000Orang

8.160.000.000 5.000Orang

8.323.200.000 5.000Orang

8.489.664.000 5.000Orang

8.659.457.000

1 1 4 10 Pendidikan Kecakapan Hidup(PKH) pada Lembaga Kursusdan Pelatihan (LKP)

Terselenggaranya kegiatanpendidikan kecakapan hidup

56 56lemba

ga

206.080.000 56lemba

ga

210.200.000 56lemba

ga

214.410.000 56lemba

ga

218.700.000 56lemba

ga

223.074.000 56lemba

ga

227.540.000

1 1 4 11 Pelatihan Peningkatan KapasitasPenilik dan Pengelola LembagaPNFI

Meningkatnya kompetensipenilik dan pengelola lembagaPNFI

2 2Kegiatan

272.720.000 2Kegiatan

300.000.000 2Kegiatan

306.000.000 2Kegiatan

312.120.000 2Kegiatan

318.400.000 2Kegiatan

324.768.000

1 1 4 12 Pendampingan Ujian NasionalPendidikan Kesetaraan (Paket A,B, C)

Tersedianya dana pelaksanaanUjian Nasional dan Ujian AkhirSekolah program Paket A, B danC

3 3Kegiatan

120.200.000 3Kegiatan

122.604.000 3Kegiatan

125.000.000 3Kegiatan

127.500.000 3Kegiatan

130.050.000 132.651.00

0Kegiatan

3

1 1 4 13 Peningkatan Kapasitas PokjaPengarusutamaan Gender (PUG)Bidang Pendidikan

Terselenggara nya kegiatanpeningkatan kapasitas PokjaPUG

2 2Kegiatan

211.400.000 2Kegiatan

215.628.000 2Kegiatan

219.950.000 2Kegiatan

224.349.000 2Kegiatan

228.836.000 2Kegiatan

233.413.000

1 1 4 14 Pameran Kursus dan HariKompetensi Tingkat Provinsi

Tersedianya dana dalam rangkapelaksanaan pameran kursusdan hari kompetensi

2 2Kegiatan

160.000.000 2Kegiatan

163.200.000 2Kegiatan

166.464.000 2Kegiatan

169.795.000 2Kegiatan

173.200.000 2Kegiatan

176.664.000

1 1 4 15 Lomba keteladanan lembagaPendidikan Masyarakat(Dikmas)

Tersenggaranya lombaketeladanan lembaga Dikmas

2 0 0 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

51.000.000 2Kegiatan

52.020.000 2Kegiatan

53.100.000 2Kegiatan

54.162.000

1 1 4 16 Pengelolaan Buta Aksara danPutus sekolah

Terdokumentasi data butaaksara dan putus sekolah

2 2Kegiatan

100.000.000 2Kegiatan

102.000.000 2Kegiatan

104.040.000 2Kegiatan

106.120.000 2Kegiatan

108.243.000 2Kegiatan

110.410.000

1 1 4 17 Partisipasi KarawangDevelopment Expo, HUT RI danHUT Karawang

Terpenuhinya partisipasiKarawang Development Expo,HUT RI dan HUT Karawang

3 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

150.000.000

1 1 4 18 Peningkatan Manajemen danMutu SKB

Terselenggaranya peningkatanManajemen dan Mutu SKB

2 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

204.000.000 2Kegiatan

208.080.000 2Kegiatan

212.240.000 2Kegiatan

216.485.000 2Kegiatan

220.815.000

1 1 4 19 Pengadaan Buku Raport PesertaDidik Paket A, B, C

Terpenuhinya buku raportpeserta didik paket A, B dan C

1.500 0 0 1.500Orang

200.000.000 1.500Orang

204.000.000 1.500Orang

208.080.000 1.500Orang

212.250.000 1.500Orang

216.495.000

1 1 4 20 Penyediaan Sarana danPrasarana PKBM

Tersedianya dana untukpengadaan RKB, Sarana danPrasarana SKB dan PKBM

2 2Paket

1.000.000.000 2Paket

1.000.000.000 2Paket

1.000.000.000 2Paket

1.000.000.000 2Paket

1.000.000.000 2Paket

1.000.000.000

1 1 4 21 Pengadaan Bahan SosialisasiPendidikan Keluarga

Terpenuhinya bahan sosialisasipendidikan keluarga

1 0 0 1Paket

178.070.000 1Paket

181.631.000 1Paket

185.264.000 1Paket

212.250.000 1Paket

216.495.000

1 1 4 22 Sosialisasi Program BidangPaud dan Dikmas

Terlaksananya kegiatansosialisasi program bidangPAUD dan Dikmas

2 0 0 2Kegiatan

134.500.000 2Kegiatan

137.190.000 2Kegiatan

139.934.000 2Kegiatan

212.250.000 2Kegiatan

216.495.000

2 1.1.2MeningkatnyaRata-rata LamaSekolah

2 2.1Meningkatkan TataKelola Pendidikanyang handal

1 2.1.1Meningkatnya TataKelola Pendidikanyang handal

1 Jumlah dokumenperencanaan2 Jumlah dokumenpelaporan

1 1 1 Program PelayananAdministrasi Perkantoran

1. Cakupan PelayananAdministrasi Perkantoran

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 1 1 Penyediaan Aplikasi TataPersuratan

1 1 1 2 Penyediaan Aplikasi PresensiPegawai

1 1 1 3 Penyediaan AplikasiInventarisasi dan PengelolaanBarang

1 1 1 4 Penyediaan Jasa Surat Menyurat Tersedianya pelayanan suratmenyurat

5 5Jenis

120.700.000 5Jenis

123.114.000 5Jenis

125.577.000 5Jenis

128.088.000 5Jenis

130.650.000 5Jenis

133.263.000

Halaman 9 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 1 5 Penyediaan Jasa Komunikasi,Sumber Daya Air dan Listrik

Tersedianya pelayanankomunikasi, sumber daya airdan listrik

3 3Jenis

338.807.000 3Jenis

345.585.000 3Jenis

352.500.000 3Jenis

359.550.000 3Jenis

366.750.000 3Jenis

374.085.000

1 1 1 6 Penyediaan Jasa AdministrasiKeuangan

Tersedianya pelayananadministrasi keuangan

162 162orang

426.700.000 162orang

435.234.000 162orang

443.940.000 162orang

452.820.000 162orang

461.875.000 162orang

471.113.000

1 1 1 7 Penyediaan Jasa KebersihanKantor

Tersedianya pelayanankebersihan kantor

6 6orang

100.909.000 6orang

102.928.000 6orang

104.990.000 6orang

107.085.000 6orang

109.228.000 6orang

111.415.000

1 1 1 8 Penyediaan Jasa PerbaikanPeralatan dan PerlengkapanKantor

Tersedianya pelayananperbaikan peralatan danperlengkapan kantor

8 8Jenis

119.400.000 8Jenis

121.788.000 8Jenis

124.225.000 8Jenis

126.710.000 8Jenis

129.250.000 8Jenis

131.835.000

1 1 1 9 Penyediaan Alat Tulis Kantor Tersedianya alat tulis kantor 53 53Jenis

100.000.000 53Jenis

102.000.000 53Jenis

104.040.000 53Jenis

106.120.000 53Jenis

108.245.000 53Jenis

110.410.000

1 1 1 10 Penyediaan Barang Cetakan danPenggandaan

Tersedianya barang cetakan danpenggandaan

22 22Jenis

100.000.000 22Jenis

102.000.000 22Jenis

104.040.000 22Jenis

106.120.000 22Jenis

108.245.000 22Jenis

110.410.000

1 1 1 11 Penyediaan Komponen InstalasiListrik/Penerangan BangunanKantor

Tersedianya komponen isntalasilistrik/penerangan bangunankantor

13 13Jenis

50.000.000 13Jenis

51.000.000 13Jenis

52.020.000 13Jenis

53.060.000 13Jenis

54.125.000 13Jenis

55.208.000

1 1 1 12 Penyediaan Peralatan danPerlengkapan Kantor

Tersedianya peralatan danperlengkapan kantor

12 12Jenis

620.050.000 12Jenis

632.451.000 12Jenis

645.100.000 12Jenis

658.050.000 12Jenis

671.200.000 12Jenis

684.624.000

1 1 1 13 Penyediaan Peralatan RumahTangga

Tersedianya peralatan rumahtangga

21 21Jenis

15.000.000 21Jenis

15.000.000 21Jenis

15.000.000 21Jenis

15.000.000 21Jenis

15.000.000 21Jenis

15.000.000

1 1 1 14 Penyediaan Bahan Bacaan danPeraturan Perundang-Undangan

Tersedianya bahan bacanaandan peraturan perundang-undangan

2 2Paket

14.692.000 2Paket

14.692.000 2Paket

14.692.000 2Paket

14.692.000 2Paket

14.692.000 2Paket

14.692.000

1 1 1 15 Penyediaan Makanan danMinuman

Tersedianya pelayanan makanandan minuman

270 270orang

64.548.000 270orang

65.850.000 270orang

67.200.000 270orang

68.500.000 270orang

69.900.000 270orang

71.300.000

1 1 1 16 Rapat-Rapat Koordinasi danKonsultasi Ke Luar Daerah

Tersedianya pelayanan rapatkoordinasi ke luar daerah

23 23orang

89.200.000 23orang

90.984.000 23orang

92.800.000 23orang

94.660.000 23orang

96.560.000 23orang

98.500.000

1 1 1 17 Rapat-Rapat Koordinasi danKonsultasi Ke Dalam Daerah

Tersedianya rapat koordinasikedalam daerah

27 27orang

40.000.000 27orang

40.800.000 27orang

41.616.000 27orang

42.450.000 27orang

43.298.000 27orang

44.165.000

1 1 1 18 Penyediaan Jasa PelayananPerkantoran

Tersedianya pelayananperkantoran

30 30Keca

matan

521.400.000 30Keca

matan

38.278.300.000 30Keca

matan

526.000.000 30Keca

matan

536.520.000 30Keca

matan

547.250.400 30Keca

matan

558.195.408

1 1 2 Program Peningkatan Saranadan Prasarana Aparatur

1. Capaian Pelayanan Saranadan Prasarana Aparatur

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 2 1 Penataan Taman LingkunganKantor Disdikpora Kab.Karawang

Terpenuhinya pelayannanpenataan taman lingkungankantor

1 1Lokas

i

350.000.000 1Lokas

i

200.000.000 1Lokas

i

200.000.000 1Lokas

i

200.000.000 1Lokas

i

200.000.000 1Lokas

i

200.000.000

1 1 2 2 Pengembangan Jurusan SMKPerhotelan

Terpenuhinya fasilitasipengembangan Jurusan SMKPerhotelan

4 0 0 4Jenis

1.000.000.000 4Jenis

1.000.000.000 4Jenis

1.000.000.000 4Jenis

1.000.000.000 4Jenis

1.000.000.000

1 1 2 3 Penyediaan Website DinasPendidikan, Pemuda, danOlahraga

1 1 2 4 Pembangunan Gedung Kantor Terlaksananya Pembangunangedung kantor

1 1Paket

1.070.000.000 3Paket

2.000.000.000 3Paket

600.000.000 3Paket

600.000.000 3Paket

600.000.000 3Paket

600.000.000

1 1 2 5 Pengadaan KendaraanDinas/Operasional

Tersedianya kendaraandinas/operasional

3 3 Unit 800.000.000 0 0 50Unit

900.000.000 3 Unit 800.000.000 0 0 3 Unit 800.000.000

1 1 2 6 Pengadaan Meubeler Tersedianya meubeler kantor 1 0 0 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000

1 1 2 7 Pengadaan Tanah- LahanGedung Kantor

Tersedianya tanah-lahan gedungkantor

2 2Paket

4.500.000.000 2Paket

30.000.000.000 2Paket

30.000.000.000 2Paket

30.000.000.000 2Paket

30.000.000.000 2Paket

30.000.000.000

1 1 2 8 Pemeliharaan Rutin/BerkalaGedung Kantor

Terpeliharanya gedung kantor 1 1Paket

100.000.000 1Paket

102.000.000 1Paket

104.040.000 1Paket

106.120.000 1Paket

108.250.000 1Paket

110.415.000

1 1 2 9 Pemeliharaan Rutin/BerkalaKendaraan Dinas/Operasional

Terpeliharanya kendaraandinas/operasional

4 4Kegiatan

293.055.000 4Kegiatan

298.920.000 4Kegiatan

304.895.000 4Kegiatan

310.995.000 4Kegiatan

317.215.000 4Kegiatan

323.600.000

1 1 2 10 Pemeliharaan Rutin/BerkalaMebeleur

Terpeliharanya MeubelerKantor

3 3 Set 20.000.000 3 Set 20.400.000 3 Set 20.808.000 3 Set 21.225.000 3 Set 21.650.000 3 Set 22.083.000

1 1 2 11 Rehabilitasi Sedang/BeratGedung Kantor

Terpenuhinya pelayannanrehabilitasi gedung kantor

3 3Paket

866.424.000 3Paket

883.755.000 3Paket

4.401.430.000 3Paket

1.919.456.000 3Paket

1.937.845.000 3Paket

1.956.602.000

Halaman 10 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 2 12 Penataan dan PemeliharaanLingkungan Kantor DisdikporaKab. Karawang

Terpenuhinya pelayannanpenataan dan Pemeliharaanlingkungan kantor

1 1Lokas

i

350.000.000 1Lokas

i

200.000.000 1Lokas

i

200.000.000 1Lokas

i

200.000.000 1Lokas

i

200.000.000 1Lokas

i

200.000.000

1 1 3 Program PeningkatanDisiplin Aparatur

1. Prosentase DisiplinAparatur

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 3 1 Pengadaan Pakaian KemejaPutih beserta kelengkapannya

Tersedianya pakaian kemejaputih beserta kelengkapannya

1 0 0 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000

1 1 3 2 Pengadaan Mesin/Kartu Absensi Tersedianya Mesin/KartuAbsensi

1 0 0 0 0 0 0 1Paket

200.000.000 0 0 1Paket

200.000.000

1 1 3 3 Pengadaan Pakaian DinasBeserta Perlengkapannya

Tersedianya pakaian dinasbeserta kelengkapannya

1 1Paket

286.500.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000

1 1 3 4 Pengadaan Pakaian KORPRI Tersedianya pakaian KORPRI 1 0 0 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000

1 1 3 5 Pengadaan Pakaian Olahragabeserta kelengkapannya

Tersedianya pakaian olahragabeserta kelengkapannya

1 0 0 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000

1 1 3 6 Pengadaan Pakaian Batik Tersedianya pakaian batik 1 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000 1Paket

200.000.000

1 1 4 Program PeningkatanKapasitas Sumber DayaAparatur

1. Prosentase KapasitasSumber Daya Aparatur

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 4 1 Pendampingan Study BandingBidang Pendidikan, pemuda danolahraga

Terpenuhinya pendampinganstudy bidang pendidikan,pemuda dan olahraga

2 0 0 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000

1 1 4 2 Sosialisasi PeraturanPerundang-undangan

Terlaksananya sosialisasiperaturan perundangan

2 0 0 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

50.000.000

1 1 4 3 Pembinaan/Diklat/Bintekterhadap Pegawai dilingkunganDInas

Meningkatnya kompetensipegawai dilingkungan DinasPendidikan

80 80orang

50.000.000 80orang

51.000.000 80orang

52.020.000 80orang

53.000.000 80orang

54.000.000 80orang

55.080.000

1 1 4 4 Pembinaan/Diklat/Bintekterhadap UPTD PAUD dan SD

Meningkatnya kompetensipegawai dilingkungan DinasPendidikan

100 100orang

100.000.000 100orang

102.000.000 80orang

104.040.000 100orang

106.120.000 100orang

108.245.000 100orang

110.410.000

1 1 4 5 Peningkatan Kapasitas KepalaSekolah

Meningkatnya Kapasitas KepalaSekolah

48 0 0 48orang

720.000.000 0 0 60orang

900.000.000 0 0 0 0

1 1 5 Program PeningkatanPengembangan SistemPelaporan Capaian Kinerjadan Keuangan

1. Jumlah Dokumen LaporanCapaian Kinerja danKeuangan

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 5 1 Optimalisasi SIMDA KeuanganDisdikpora Kab. Karawang

Terlaksananya kegiatanoptimalisasi SIMDA Keuangan

2 2Kegiatan

174.000.000 2Kegiatan

177.480.000 2Kegiatan

181.100.000 2Kegiatan

184.651.000 2Kegiatan

188.344.000 2Kegiatan

192.111.000

1 1 5 2 Optimalisasi Pelayanan danAdministrasi KeuanganDisdikpora Kab.Karawang

Terlaksananya kegiatanoptimalisasi Pelayanan danadministrasi keuangan

2 2Kegiatan

174.000.000 2Kegiatan

177.480.000 2Kegiatan

181.100.000 2Kegiatan

184.651.000 2Kegiatan

188.344.000 2Kegiatan

192.111.000

1 1 5 3 Peningkatan Kapasitas BPPdilingkungan DisdikporaKabupaten Karawang

Terlaksananya kegiatanPeningkatan Kapasitas BPP

2 2Kegiatan

300.000.000 2Kegiatan

306.000.000 2Kegiatan

312.120.000 2Kegiatan

318.363.000 2Kegiatan

324.730.000 2Kegiatan

331.225.000

1 1 5 4 Penyediaan Aplikasi SPPD

1 1 5 5 Penyusunan Laporan CapaianKinerja dan Ikhtisar RealisasiKinerja SKPD

Tersusunnya laporan capaiankinerja

4 4Dokumen

260.830.000 4Dokumen

266.046.000 4Dokumen

271.400.000 4Dokumen

276.800.000 4Dokumen

282.330.000 4Dokumen

287.980.000

1 1 5 6 Penyusunan PelaporanKeuangan Semesteran

Terususunnya pelaporankeuangan semesteran

2 2Dokumen

32.208.000 2Dokumen

32.853.000 2Dokumen

33.510.000 2Dokumen

34.180.000 2Dokumen

34.863.000 2Dokumen

35.561.000

1 1 5 7 Penyusunan PelaporanKeuangan Akhir Tahun

Tersusunnya pelaporankeuangan akhir tahun

1 1Dokumen

40.000.000 1Dokumen

40.800.000 1Dokumen

41.616.000 1Dokumen

42.449.000 1Dokumen

43.298.000 1Dokumen

44.164.000

1 1 5 8 Peningkatan Kapasitas BPP danPPTK dilingkungan DisdikporaKabupaten Karawang

Terlaksananya kegiatanPeningkatan Kapasitas BPP danPPTK

2 2Kegiatan

300.000.000 2Kegiatan

306.000.000 2Kegiatan

312.120.000 2Kegiatan

318.363.000 2Kegiatan

324.730.000 2Kegiatan

331.225.000

Halaman 11 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 6 Program ManajemenPelayanan Pendidikan

1. Ketersediaan DokumenPerencanaan2. Ketersediaan DokumenPelaporan3. Indeks KepuasanPemangku KepentinganPendidikan

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 6 1 Penyusunan Renstra DinasPendidikan, Pemuda danOlahraga

Tersusunya dokumenPerencanaan Strategis BidangPendidikan, Pemuda danOlahraga

1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1Dokumen

50.000.000

1 1 6 2 Penyusunan Rencana IndukPengembangan Pendidikan

Tersusunya dokumenPerencanaan PengembanganPendidikan

1 0 0 0 0 0 0 1Dokumen

200.000.000 0 0 0 0

1 1 6 3 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Banyusari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 4 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Batujaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 5 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Ciampel

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 6 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Cibuaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 7 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Cikampek

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 8 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Cilamaya Kulon

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 9 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Cilamaya Wetan

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 10 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Cilebar

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 11 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Jatisari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

99.000.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 12 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Jayakerta

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

99.000.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 13 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Karawang Barat

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

125.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 14 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Karawang Timur

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

112.200.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 15 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Klari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

105.000.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 16 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Kotabaru

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

99.000.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 17 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Kutawaluya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 18 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Lemahabang

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 19 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Majalaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 20 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Pakisjaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

Halaman 12 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 6 21 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Pangkalan

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 22 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Pedes

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

99.000.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 23 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Purwasari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 24 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Rawamerta

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 25 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Rengasdengklok

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 26 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Tegalwaru

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 27 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Telagasari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 28 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan TelukjambeBarat

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 29 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan TelukjambeTimur

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

99.000.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 30 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Tempuran

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 31 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD KecamatanTirtajaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

92.400.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 32 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD danSD Kecamatan Tirtamulya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTD Pauddan SD Kecamatan

3 3Kegiatan

85.800.000 3Kegiatan

70.000.000 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 33 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PAUD SKB

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPT SKB

3 3Kegiatan

210.776.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 6 34 Pemberian Beasiswa MahasiswaBerprestasi

Jumlah Penerima Beasiswa 0 0 0 0 0 5Orang

5.000.000.000 5Orang

5.000.000.000 5Orang

5.000.000.000 5Orang

5.000.000.000

1 1 6 35 Peningkatan Manajemen danMutu Sekolah JenjangSMA/SMK

Tersedianya pembiayaan untukKeterjangkauan LayananPendidikan Menengah

0 0 0 0 0 22.784

Orang

22.783.800.000 22.784

Orang

23.239.476.000 22.784

Orang

23.704.265.520 22.784

Orang

24.178.350.830

1 1 6 36 Pendampingan PMMSSMA/SMK

1 1 6 37 Rapat Kerja Daerah BidangPendidikan Pemuda danOlahraga Kabupaten Karawang

Terselenggaranya kegiatanforum OPD Bidang Pendidikan,Pemuda dan Olahraga

2 2Kegiatan

185.000.000 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

250.000.000 2Kegiatan

260.000.000 2Kegiatan

270.000.000 2Kegiatan

280.000.000

1 1 6 38 Rencana Program danPelaporan

Terpenuhinya dokumenperencanaan program danpelaporan

6 6Dokumen

45.527.000 6Dokumen

80.000.000 6Dokumen

81.600.000 6Dokumen

83.232.000 6Dokumen

84.900.000 6Dokumen

86.600.000

1 1 6 39 Pengolahan Data, PenyusunanProfil Pendidikan dan BukuSaku

Tersedianya profil pendidikandan buku saku

2 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

60.000.000 2Kegiatan

61.200.000 2Kegiatan

62.424.000 2Kegiatan

63.675.000 2Kegiatan

64.950.000

1 1 6 40 Pengumpulan Data InformasiPendidikan

Tersedianya data informasipendidikan

3 3Kegiatan

50.000.000 3Kegiatan

60.000.000 3Kegiatan

61.200.000 3Kegiatan

62.424.000 3Kegiatan

63.675.000 3Kegiatan

64.950.000

1 1 6 41 Pengembangan dan PenunjangOperasional Website DisdikporaKabupaten Karawang

Terpenuhinya penyebaraninformasi pendidikan melaluimedia online

2 2Kegiatan

50.000.000 2Kegiatan

40.000.000 2Kegiatan

40.800.000 2Kegiatan

41.616.000 2Kegiatan

53.100.000 2Kegiatan

54.162.000

1 1 6 42 Pengelolaan Layanan AplikasiPendidikan

Terselenggaranya pengelolaanlayanan aplikasi pendidikan

3 3Kegiatan

35.000.000 3Kegiatan

40.000.000 3Kegiatan

40.800.000 3Kegiatan

41.616.000 3Kegiatan

42.500.000 3Kegiatan

43.350.000

Halaman 13 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 6 43 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Banyusari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 44 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Batujaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 45 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Ciampel

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 46 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Cibuaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 47 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Cikampek

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 48 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Cilamaya Kulon

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 49 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Cilamaya Wetan

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 50 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Cilebar

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 51 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Jatisari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 52 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Jayakerta

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 53 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Karawang Barat

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 54 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Karawang Timur

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 55 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Klari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 56 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Kotabaru

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 57 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Kutawaluya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 58 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Lemahabang

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 59 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Majalaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 60 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Pakisjaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 61 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Pangkalan

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 62 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Pedes

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 63 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Purwasari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 64 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Rawamerta

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

Halaman 14 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 6 65 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Rengasdengklok

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 66 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Tegalwaru

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 67 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Telagasari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 68 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Telukjambe Barat

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 69 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Telukjambe Timur

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 70 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Tempuran

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 71 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Tirtajaya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 72 Peningkatan PelayananAdministrasi UPTD PendidikanKecamatan Tirtamulya

Terlaksananya pelayananadministrasi pada UPTDPendidikan Kecamatan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

71.400.000 3Kegiatan

72.828.000 3Kegiatan

74.300.000 3Kegiatan

75.800.000

1 1 6 73 Peningkatan PelayananAdministrasi TK Negeri PembinaKarawang Barat

Terlaksananya pelayananadministrasi pada TK NegeriPembina

3 3Kegiatan

35.000.000 3Kegiatan

35.700.000 3Kegiatan

36.414.000 3Kegiatan

37.200.000 3Kegiatan

37.900.000 3Kegiatan

37.900.000

1 1 6 74 Peningkatan PelayananAdministrasi TK Negeri PembinaJatisari

Terlaksananya pelayananadministrasi pada TK NegeriPembina

3 3Kegiatan

35.000.000 3Kegiatan

35.700.000 3Kegiatan

36.414.000 3Kegiatan

37.200.000 3Kegiatan

37.900.000 3Kegiatan

37.900.000

1 1 6 75 Peningkatan PelayananAdministrasi TK Negeri PembinaRengasdengklok

Terlaksananya pelayananadministrasi pada TK NegeriPembina

3 3Kegiatan

35.000.000 3Kegiatan

35.700.000 3Kegiatan

36.414.000 3Kegiatan

37.200.000 3Kegiatan

37.900.000 3Kegiatan

37.900.000

1 1 6 76 Pengembangan OrganisasiSekolah Luar Biasa (SLB) CTunas Harapan

Terlaksananya kegiatanpengembangan organisasi SLB

4 4Kegiatan

300.000.000 4Kegiatan

306.000.000 4Kegiatan

312.120.000 4Kegiatan

318.400.000 4Kegiatan

324.800.000 4Kegiatan

331.296.000

1 1 6 77 Pengembangan OrganisasiPersatuan Guru RepublikIndonesia (PGRI)

Terlaksananya kegiatanpengembangan organisasikemitraan

5 5Kegiatan

200.000.000 5Kegiatan

304.000.000 5Kegiatan

304.080.000 5Kegiatan

304.300.000 5Kegiatan

310.386.000 5Kegiatan

316.600.000

1 1 6 78 Pengembangan OrganisasiDewan Pendidikan

Terlaksananya kegiatanpengembangan organisasikemitraan

4 4Kegiatan

350.000.000 4Kegiatan

357.000.000 4Kegiatan

364.140.000 4Kegiatan

371.422.000 4Kegiatan

378.900.000 4Kegiatan

386.478.000

1 1 6 79 Pengembangan Organisasi UPASekolah/ Madrasah (UPA S/M)

Terlaksananya kegiatanpengembangan organisasikemitraan

4 4Kegiatan

336.100.000 4Kegiatan

342.822.000 4Kegiatan

349.700.000 4Kegiatan

356.700.000 4Kegiatan

363.900.000 4Kegiatan

371.178.000

1 1 6 80 Pengembangan OrganisasiBadan Musyawarah PerguruanSwasta (BMPS)

Terlaksananya kegiatanpengembangan organisasikemitraan

2 2Kegiatan

150.000.000 2Kegiatan

153.000.000 2Kegiatan

156.060.000 2Kegiatan

159.200.000 2Kegiatan

162.400.000 2Kegiatan

165.648.000

1 1 6 81 Revisi Renstra DinasPendidikan, Pemuda danOlahraga

Tersusunya dokumenPerencanaan Strategis BidangPendidikan, Pemuda danOlahraga

1 0 0 1Dokumen

50.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 6 82 Penyusunan SOP BidangPendidikan, Pemuda danOlahraga

Tersusunnya dokumen SOPBidang Pendidikan, Pemuda danOlahraga

2 0 0 2Kegiatan

45.000.000 2Kegiatan

45.900.000 2Kegiatan

46.818.000 2Kegiatan

47.755.000 2Kegiatan

48.710.000

1 1 6 83 Pengelolaan survey kepuasaanbidang pendidikan, pemuda danolahraga

Terlaksananya pemenuhanindeks kepuasan pendidikan

2 0 0 2Kegiatan

30.000.000 2Kegiatan

30.600.000 2Kegiatan

31.212.000 2Kegiatan

47.755.000 2Kegiatan

48.710.000

1 1 6 84 Monev Pemberian BeasiswaMahasiswa Berprestasi

Terselenggaranya pengawasandan pengendalian PemberianBeasiswa MahasiswaBerprestasi

0 0 0 0 0 1Kegiatan

40.000.000 1Kegiatan

40.000.000 1Kegiatan

40.000.000 1Kegiatan

40.000.000

3 3.1MeningkatkanPeran dan FungsiKepemudaan danOlahraga

1 3.1.1Meningkatnyaupayapemberdayaanperan pemuda

1 JumlahOrganisasi Pemudayang dibina

1 1 1 Program Pengembangan danKeserasian KebijakanPemuda

1. Jumlah KegiatanKepemudaan

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

KABUPATENKARAWANG,

1 1 1 1 Pengembangan Kebijakan danManjemen Kepemudaan

Tertatanya PengelolaanOrganisasi Kepemudaan

1 0 0 1Paket

100.000.000 1Paket

150.000.000 1Paket

165.000.000 1Paket

181.500.000 1Paket

199.650.000

Halaman 15 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 1 2 Peningkatan Sarana danPrasarana Kepemudaan

Bertambahnya jumlah saranadan prasarana kepemudaan

1 0 0 0 0 1Keca

matan

100.000.000 1Keca

matan

110.000.000 1Keca

matan

121.000.000 1Keca

matan

133.100.000

1 1 1 3 Pendataan Potensi Kepemudaan

1 1 1 4 Peningkatan Keimanan danKetaqwaan Kepemudaan

Bertambahnya peran sertapemuda dalam kegiatan mentalspiritual pemuda

3 0 0 0 0 3Kegiatan

60.000.000 3Kegiatan

66.000.000 3Kegiatan

72.600.000 3Kegiatan

79.860.000

1 1 1 5 Monev dan Pelaporan Peningkatan Prosentase dataKepemudaan

4 0 0 0 0 4Kegiatan

40.000.000 4Kegiatan

44.000.000 4Kegiatan

48.400.000 4Kegiatan

53.240.000

1 1 2 Program Peningkatan PeranSerta Kepemudaan

1. Jumlah Organisasi pemudayang dibina

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 2 1 Pembinaan dan PencegahanKenakalan Remaja

Terbinanya para remaja yangmemiliki kecenderunganperilaku kenakalan remaja

3 3Kegiatan

250.000.000 3Kegiatan

255.000.000 3Kegiatan

260.100.000 3Kegiatan

265.302.000 3Kegiatan

270.610.000 3Kegiatan

276.020.000

1 1 2 2 Pemusatan PaskibrakaKabupaten Karawang

Terbinanya calon PaskibrakaKab. Karawang

3 3Kegiatan

500.000.000 3Kegiatan

550.000.000 3Kegiatan

600.000.000 3Kegiatan

650.000.000 3Kegiatan

675.000.000 3Kegiatan

700.000.000

1 1 2 3 Pembinaan dan PengembanganPramuka Kabupaten Karawang

Terbinanya OrganisasiKepramukaan Kwartir Cabang

67 67organisasi

400.000.000 67organisasi

408.000.000 67organisasi

450.000.000 67organisasi

424.490.000 67organisasi

432.980.000 67organisasi

441.640.000

1 1 2 4 Pembinaan dan PelatihanKeterampilan Kepemudaan danPelajar Kabupaten Karawang

Terlatihnya para pemudamenjadi pemuda pelopor Kab.Karawang

4 4Kegiatan

100.000.000 4Kegiatan

102.000.000 4Kegiatan

104.040.000 4Kegiatan

106.120.000 4Kegiatan

108.245.000 4Kegiatan

110.410.000

1 1 2 5 Penyelenggaraan HariPendidikan Nasional(Hardiknas)

Terselenggaranya Kegiatandalam Rangka Hardiknas

1 1Kegiatan

100.000.000 1Kegiatan

102.000.000 1Kegiatan

130.000.000 1Kegiatan

106.120.000 1Kegiatan

108.245.000 1Kegiatan

110.410.000

1 1 2 6 Festival Seni dan IslamiKabupaten Karawang

Terselenggaranya kegiatandalam meningkatkan minat danbakat peserta didik padakesenian dan islami

11 11Kegiatan

200.000.000 11Kegiatan

204.000.000 11Kegiatan

300.000.000 11Kegiatan

212.245.000 11Kegiatan

216.490.000 11Kegiatan

220.820.000

1 1 2 7 Pengembangan dan PembinaanOrganisasi Kepemudaan

Meningkatnya peran sertaKepemudaan dalam kegiatanpembangunan

96 95organisasi

832.230.000 95organisasi

848.875.000 95organisasi

965.852.000 95organisasi

883.169.000 95organisasi

900.833.000 95organisasi

918.849.000

1 1 2 8 Lomba KeterampilanKepemudaan dan Pelajar Kab.Karawang

1 1 2 9 Pameran Prestasi Seni dan HasilKarya Pemuda

1 1 2 10 Fasilitasi seleksi dan aksi BaktiSosial Kepemudaan

Terfasilitasinya seleksi dankegiatan sosial kepemudaan

3 0 0 0 0 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

153.000.000 3Kegiatan

156.060.000 3Kegiatan

159.181.000

1 1 3 Program Peningkatan UpayaPenumbuhan Kewirausahaandan Kecakapan HidupPemuda

1. Jumlah Kelompok Pemudayang Dilatih

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

KABUPATENKARAWANG,

1 1 3 1 Pelatihan KewirausahaanKepemudaan

Bertambahnya jumlah pemudayang memiliki pengetahuan danketerampilan bidangkewirausahaan

60 30Kelom

pok

300.000.000 60Kelom

pok

1.000.000.000 60Kelom

pok

12.000.000.000 60Kelom

pok

12.000.000.000 60Kelom

pok

13.200.000.000 60Kelom

pok

14.520.000.000

1 1 3 2 Pelatihan KeterampilanKepemudaan

1 1 4 Program Upaya PencegahanPenyalahgunaan Narkoba

1. Jumlah KegiatanPencegahan PenyalahgunaanNarkoba

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 4 1 Penyuluhan tentang bahayanarkoba bagi pemuda

Bertambahnya pemuda yangmemiliki pengetahuan danpemahaman tentang bahayanarkoba

2 0 0 0 0 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

204.000 2Kegiatan

208.080.000 2Kegiatan

212.242.000

1 1 4 2 Penyuluhan pencegahanpenggunaan narkoba dikalangan pelajar dan pemuda

Memfasilitasi dan memotivasipemuda yang terlatih untukmenjadi duta sosialisasi bahayanarkoba

1 0 0 0 0 1Kegiatan

150.000.000 1Kegiatan

153.000.000 1Kegiatan

156.060.000 1Kegiatan

159.181.000

Halaman 16 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

2 3.1.2MeningkatnyaPeran dan fungsiOlahraga

1 JumlahOrganisasiFungsionalOlahragaMasyarakat

1 1 1 Program Pembinaan danPemasyarakatan Olahraga

1. Jumlah cabang olahragaprestasi yang dibina2. Peringkat dalam Proprov3. Jumlah OrganisasiFungsional OlahragaMasyarakat

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 1 1 Sub PON Jawa Barat CabangOlah Raga Dayung

Terbentuknya Panitia Sub PONcabang dayung

1 1Kegiatan

500.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

1 1 1 2 Pospedawil/Pospedakab/Pospedanas

Terselenggaranya kompetisiolahraga pelajar/santri

1 0 0 0 0 1Kegiatan

250.000.000 1Kegiatan

255.000.000 1Kegiatan

260.000.000 1Kegiatan

265.000.000

1 1 1 3 Penyelenggaraan KompetisiOlahraga Pelajar

Terselenggaranya KompetisiOlahraga di tingkat Kabupatendan Provinsi

12 12Kegiatan

800.000.000 12Kegiatan

816.000.000 12Kegiatan

1.000.000.000 12Kegiatan

848.970.000 12Kegiatan

865.950.000 12Kegiatan

883.270.000

1 1 1 4 Pengembangan OlahragaUnggulan Kabupaten Karawang

Terselenggaranya kegiatanpembinaan olahraga pelajar

3 3Kegiatan

300.000.000 3Kegiatan

306.000.000 3Kegiatan

312.120.000 3Kegiatan

318.365.000 3Kegiatan

324.735.000 3Kegiatan

331.230.000

1 1 1 5 Peningkatan Kualitas danKompetensi Pelatih, Praktisi,dan Teknisi Olahraga

Terselenggaranya kegiatanpelatihan tenaga keolahragaan

3 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

153.000.000 3Kegiatan

156.060.000 3Kegiatan

159.182.000 3Kegiatan

162.366.000 3Kegiatan

165.620.000

1 1 1 6 Pembinaan dan PengembanganOlahraga di Masyarakat

Terselenggaranya kompetisiolahraga di lingkunganMasyarakat

3 3Kegiatan

800.000.000 3Kegiatan

900.000.000 3Kegiatan

918.000.000 3Kegiatan

936.360.000 3Kegiatan

955.087.000 3Kegiatan

974.189.000

1 1 1 7 Pekan Olah Raga Pelajar Daerah(POPDA)/ POPWILDA

Terselenggaranya kompetisiolahraga pelajar tingkat JawaBarat

1 1Kegiatan

300.000.000 1Kegiatan

300.000.000 1Kegiatan

360.000.000 1Kegiatan

367.200.000 1Kegiatan

403.920.000 1Kegiatan

444.312.000

1 1 1 8 Pengembangan dan PembinaanOlahraga

Terselenggaranya kompetisiolahraga pelajar tingkatKabupaten dan provinsi

11 11Kegiatan

100.000.000 11Kegiatan

100.000.000 11Kegiatan

102.000.000 11Kegiatan

104.040.000 11Kegiatan

106.121.000 11Kegiatan

108.243.000

1 1 1 9 Pusat Pendidikan dan LatihanOlahraga Pelajar Daerah

Terselenggaranya Pembinaanolahraga pelajar tingkatKabupaten

12 12Kegiatan

700.000.000 12Kegiatan

700.000.000 12Kegiatan

714.000.000 12Kegiatan

728.280.000 12Kegiatan

742.846.000 12Kegiatan

757.703.000

1 1 1 10 Pengembangan Kelas Olahraga Terselenggaranya Pembinaanolahraga pelajar sejak dini

6 0 0 0 0 6Kegiatan

1.200.000.000 6Kegiatan

1.800.000.000 6Kegiatan

2.700.000.000 6Kegiatan

4.050.000.000

1 1 1 11 Pemberian Hadiah danpenghargaan bagi insanOlahraga berprestasi

Terselenggaranya penghargaankepada insan olahragaberprestasi di Kab. Karawang

3 0 0 0 0 3Kegiatan

250.000.000 3Kegiatan

255.000.000 3Kegiatan

260.100.000 3Kegiatan

265.302.000

1 1 2 Program PengembanganKebijakan dan ManagemenOlahraga

1. Jumlah Kegiatan Olahraga Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

KABUPATENKARAWANG,

1 1 2 1 Monev dan PelaporanOrganisasi Olahraga

Tertatanya jumlahorganisasidan pelatih olahraga

1 0 0 0 0 1Kegiatan

250.000.000 1Kegiatan

255.000.000 1Kegiatan

260.100.000 1Kegiatan

265.302.000

1 1 2 2 Pendataan Organisasi danTenaga Keolahragaan

Terdatanya jumlahorganisasidan pelatih olahraga

1 0 0 0 0 1Kegiatan

100.000.000 1Kegiatan

102.000.000 1Kegiatan

104.040.000 1Kegiatan

106.121.000

1 1 2 3 Peningkatan Mutu KompetensiTenaga Olahraga dan MutuOrganisasi Olahraga

Bertambahnya jumlah tenagaolahraga dan mutu organisasiyang memiliki pengetahuan danketerampilan pada bidangnya

1 0 0 0 0 1Kegiatan

156.060.000 1Kegiatan

159.181.000 1Kegiatan

162.365.000 1Kegiatan

165.612.000

3 3.1.3MeningkatnyaSarana danPrasaranaOlahraga

1 Jumlah Saranadan PrasaranaOlahraga

1 1 1 Program Peningkatan Saranadan Prasarana Olahraga

1. Jumlah Sarana danPrasarana Olahraga

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 1 1 Peningkatan PembangunanSarana dan Prasarana Olahraga

Terwujudnya pembangunansarana olahraga terpadu

2 1Paket

4.000.000.000 1Paket

4.000.000.000 1Paket

4.000.000.000 1Paket

6.000.000.000 1Paket

9.000.000.000 1Paket

13.500.000.000

1 1 1 2 Pengelolaan dan Pemeliharaanrutin berkala sarana danprasarana Olahraga

Pengelolaan dan Pemeliharaanrutin Sarana Olahraga terpadu

1 0 0 0 0 1Kegiatan

1.500.000.000 1Paket

1.575.000.000 1Paket

1.653.750.000 1Paket

1.736.438.000

Halaman 17 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

4 4.1MeningkatkanMutu Pendidikandan KesejahteraanPendidik sertaTenagaKependidikan

1 MeningkatnyaKualifikasiKompetensiPendidik danTenagaKependidikan

1 Prosentase guruSD BerkualifikasiS12 Prosentase guruSLTPBerkualifikasi S13 Prosentase guruSLTABerkualifikasi S14 Prosentasi gurubersertifikat

1 1 1 Program Peningkatan MutuPendidik dan TenagaKependidikan

1. Prosentase Guru SDBerkualifikasi S12. Prosentase Guru SLTPBerkualifikasi S13. Prosentase Guru SLTABerkualifikasi S14. Prosentase gurubersertifikat

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 1 1 Bintek PKG, PKB dan PIGP SMA Meningkatnya kompetensi guru 2 2Kegiatan

75.000.000 2Kegiatan

100.000.000 2Kegiatan

102.000.000 2Kegiatan

104.040.000 2Kegiatan

106.121.000 2Kegiatan

108.243.000

1 1 1 2 Penetapan Angka Kredit Guru Terpenuhinya dokumen angkakredit guru

3 3Kegiatan

100.000.000 3Kegiatan

150.000.000 3Kegiatan

153.000.000 3Kegiatan

156.060.000 3Kegiatan

159.181.000 3Kegiatan

162.365.000

1 1 1 3 Pemberkasan Kenaikan PangkatTingkat Dinas Periode bulanApril dan Oktober

Terpenuhinya dokumenpemberkasan kenaikan pangkatpegawai

2.500 2.500orang

150.000.000 2.500orang

171.000.000 2.500orang

174.420.000 2.500orang

177.908.000 2.500orang

181.467.000 2.500orang

185.096.000

1 1 1 4 Manajemen Sertifikasi Guru Terlaksananya kegiatanmanajemen sertifikasi guru

1 1Kegiatan

100.000.000 1Kegiatan

102.000.000 1Kegiatan

104.040.000 1Kegiatan

106.120.000 1Kegiatan

108.243.000 1Kegiatan

110.408.000

1 1 1 5 Kegiatan PeningkatanManajemen Barang/Aset Daerah

Meningkatnya pengelolaanbarang/aset Daerah

2 2Kegiatan

756.580.000 2Kegiatan

800.000.000 2Kegiatan

816.000.000 2Kegiatan

832.320.000 2Kegiatan

848.966.000 2Kegiatan

865.946.000

1 1 1 6 Penilaian Kinerja Guru (PKG),PKB, dan Program Induksi GuruPemula (PIGP) TK/SD

Meningkatnya kompetensi guru 150 150orang

130.000.000 150orang

132.600.000 150orang

135.252.000 150orang

137.957.000 150orang

140.716.000 150orang

143.530.000

1 1 1 7 Bintek PKG, PKB dan PIGP SMP Meningkatnya kompetensi guru 2 2Kegiatan

75.000.000 2Kegiatan

100.000.000 2Kegiatan

102.000.000 2Kegiatan

104.040.000 2Kegiatan

106.121.000 2Kegiatan

108.243.000

1 1 1 8 Diklat Penulisan Karya TulisIlmiah

Meningkatnya kompetensi guru 2 2Kegiatan

48.210.000 2Kegiatan

49.175.000 2Kegiatan

50.158.000 2Kegiatan

51.160.000 2Kegiatan

52.185.000 2Kegiatan

53.228.000

1 1 1 9 Pendidikan Lanjutan bagipendidik untuk memenuhistandar kualifikasi

Terpenuhinya kualifikasipendidik

2 2Kegiatan

100.000.000 2Kegiatan

100.000.000 2Kegiatan

100.000.000 2Kegiatan

100.000.000 2Kegiatan

100.000.000 2Kegiatan

100.000.000

1 1 1 10 Pengelolaan Berkala Guru Terlaksananya kegiatanpengelolaan berkala guru

4.500 4.500orang

22.500.000 4.500orang

22.950.000 4.500orang

23.409.000 4.500orang

23.877.000 4.500orang

24.355.000 4.500orang

24.842.000

1 1 1 11 Penerbitan Karya Tulis Ilmiah Tersedianya informasi jurnalkarya tulis ilmiah

2 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000 2Kegiatan

200.000.000

2 4.1.2Meningkatnyasekolah yangterakreditasi

1 Prosentase SDyang terakreditasi2 Prosentase SMPyang terakreditasi

1 1 1 Program Wajib BelajarPendidikan Dasar SembilanTahun

1. Prosentase SD yangterakreditasi2. Prosentase SMP yangterakreditasi

Dinas Pendidikan,Pemuda Dan OlahRaga

1 1 1 1 Forum Musyawarah KerjaPengawas Sekolah (FMKPS)SMP Tingkat Kabupaten

Meningkatnya MutuPengelolaan/ ManajemenPengawas Sekolah

17 17Orang

40.000.000 17Orang

45.000.000 17Orang

50.000.000 17Orang

55.000.000 17Orang

60.000.000 17Orang

61.200.000

1 1 1 2 Study Kelayakan dan PenilaianPendirian SD dan SMP Swasta

Terpenuhinya KelengkapanPersyaratan Pendirian SD danSMP Swasta

2 2Kegiatan

20.000.000 2Kegiatan

20.000.000 2Kegiatan

20.000.000 2Kegiatan

20.000.000 2Kegiatan

20.000.000 2Kegiatan

20.000.000

1 1 1 3 Forum Kelompok KerjaPengawas Sekolah (FKKPS) SDKabupaten

Meningkatnya MutuPengelolaan/ ManajemenPengawas Sekolah

30 30Keca

matan

75.000.000 30Keca

matan

80.000.000 30Keca

matan

85.000.000 30Keca

matan

90.000.000 30Keca

matan

100.000.000 30Keca

matan

102.000.000

1 1 1 4 Diklat Pengawas SD Meningkatnya KompetensiPengawas

126 0 0 126Orang

126.000.000 126Orang

126.000.000 126Orang

126.000.000 126Orang

126.000.000 126Orang

126.000.000

1 1 1 5 Diklat Pengawas SMP Meningkatnya KompetensiPengawas

17 0 0 17Orang

17.000.000 17Orang

17.000.000 17Orang

17.000.000 17Orang

17.000.000 17Orang

17.000.000

1 1 1 6 Verifikasi Kelayakan PendirianSD Swasta

Terpenuhinya KelengkapanPersyaratan Pendirian SDSwasta

5 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000

1 1 1 7 Verifikasi Kelayakan PendirianSMP Swasta

Terpenuhinya KelengkapanPersyaratan Pendirian SMPSwasta

5 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000 5sekol

ah

20.000.000

1 1 1 8 Sekolah Model SD Terbentuknya Sekolah Model 13 13sekol

ah

1.300.000.000 13sekol

ah

1.300.000.000 13sekol

ah

1.300.000.000 13sekol

ah

1.300.000.000 13sekol

ah

1.300.000.000 13sekol

ah

1.300.000.000

Halaman 18 dari 18

Tujuan Sasaran IndikatorSasaran Kode Program dan

KegiatanIndikator Kinerja

Program danKegiatan

DataCapaian

Pada TahunAwal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka PendanaanKondisi kinerja Pada Akhir

Periode Renstra OPD Unit Kerja OPDPenanggung

JawabLokasi

Tahun-12016

Tahun-22017

Tahun-32018

Tahun-42019

Tahun-52020

Tahun-62021

Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp. Targ

et Rp. Target Rp.

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)

1 1 1 9 Sekolah Model SMP Terbentuknya Sekolah Model 5 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000

1 1 1 10 Pendampingan Sekolah RujukanJenjang SD

Terpenuhinya 8 StandarNasional Pendidikan

1 0 0 1sekol

ah

50.000.000 1sekol

ah

50.000.000 1sekol

ah

50.000.000 1sekol

ah

50.000.000 1sekol

ah

50.000.000

1 1 1 11 Pendampingan Sekolah RujukanJenjang SMP

Terpenuhinya 8 StandarNasional Pendidikan

1 0 0 1sekol

ah

50.000.000 1sekol

ah

50.000.000 1sekol

ah

50.000.000 1sekol

ah

50.000.000 1sekol

ah

50.000.000

1 1 1 12 Sekolah Unggulan /Prototype Terpenuhinya pembangunansekolah/kelas unggulan

2 0 0 2Paket

1.200.000.000 2Paket

1.200.000.000 2Paket

1.200.000.000 2Paket

1.200.000.000 2Paket

1.200.000.000

1 1 1 13 Sekolah Digital SD Terbentuknya Sekolah Model 5 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000

1 1 1 14 Sekolah Digital SMP Terbentuknya Sekolah Model 5 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000 5sekol

ah

500.000.000

Total 19 355 308.711.622.802 432.244.695.802 903.122.540.802 851.675.155.505 900.190.922.425 819.106.057.443