Tugas kelompok sejarah

9
Tugas : MAKALAH S E J A R A H DISUSUN OLEH KELOMPOK 2 : Ketua dan Moderator : Muh. Taufik Anggota : Ade Rizal Abel Yacob R. Selfina Odex Feby KELAS X SMA OIKUMENE KENDARI TAHUN PELAJARAN 2010/2011

description

berisi materi sejarah

Transcript of Tugas kelompok sejarah

Tugas :

MAKALAH

S E J A R A H

DISUSUN OLEH KELOMPOK 2 :Ketua dan Moderator :

Muh. TaufikAnggota :Ade Rizal

Abel Yacob R.Selfina Odex

FebyKELAS X

SMA OIKUMENE KENDARITAHUN PELAJARAN

2010/2011

KATA PENGANTAR

i

Puji Syukur Kami Panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmatNya kami dapat menyelesaikan tugas makalah kelompok kami ini dengan baik dan lancar.

Pengertian Sejarah merupakan arti dari kegiatan atau peristiwa yang terjadi pada masa lampau dan berkaitan dengan kehidupan manusia. Oleh karena itu kami telah menyusun beberapa hal yang berkaitan dengan Pengertian Sejarah yaitu Pendahuluan Pengertian Sejarah, Pengertian Sejarah Menurut para ahli, sifat sejarah, konsep dasar sejarah, karakter peristiwa sejarah, dan pada bab terakhir kami menuliskan hasil pemikiran, kesimpulan, dan saran kelompok kami.

Akhir kata, semoga hasil diskusi kelompok kami dalam bentuk makalah ini tidak hanya memberikan kami nilai, tapi juga dapat menjadi pengetahuan bagi kami dan teman-teman di kelas dalam membahas ilmu Sejarah.

Kendari, Desember 2010

Kelompok 2

DAFTAR ISI

ii

KATA PENGANTAR........................................................................................... i

DAFTAR ISI....................................................................................................... ii

BAB I

Pendahuluan......................................................................................... 1

BAB II

Pembahasan isi..................................................................................... 2

BAB III

Kesimpulan........................................................................................... 4

BAB I

1

A. Pendahuluan

Setiap manusia pasti memiliki masa lalu. Setiap detik, menit, jam, hari, bulan, tahun dan seterusnya yang telah dilewati oleh manusia merupakan bagian dari masa lalu. Masa lalu sering disebut dengan istilah Sejarah.

Dipandang dari segi asal usul kata, kata sejarah diambil dari bahasa Arab, yaitu Syaratun yang artinya pohon, keturunan, asal usul atau silsilah. Pohon memiliki makna filosofis, yaitu patah tumbuh hulang berganti. Jadi sejarah sama artinya dengan pohon yang terus berkembang dari tingkat yang sederhana ke tingkat yang lebih kompleks atau ke tingkat yang lebih maju. Dalam Bahasa Arab sendiri ilmu yang mempelajari kisah-kisah pada masa lalu disebut Tarikh. Dalam Bahaa Yunani sejarah dikenal dengan sebutan istoria, dalam bahasa inggris sejarah disebut history, dan dalam Bahasa Jerman disebut dengan geschicht.

Sejarah, dalam bahasa Indonesia dapat berarti riwayat kejadian masa lampau yang benar-benar terjadi atau riwayat asal usul keturunan (terutama untuk raja-raja yang memerintah). Umunya sejarah dikenal sebagai informasi mengenai kejadian yang sudah lampau. Sebagai cabagn ilmu pengetahuan, mempalajari sejarah berarti mempelajari dan menerjemahkan informasi dari catatan-catatan yang dibuat oleh orang perorang, keluarga, komunitas. Pengetahuan akan sejarah melingkupi pengetahuan akan kejadian-kejadian yang sudah lampau serta pengetahuan akan cara berpikir secara historis.

Dahulu, pembelajaran mengenai sejarah dikategorikan sebagai bagian dari Ilmu Budaya (Humaniora). Akan tetapi, di saat sekarang ini, Sejarah juga sering dikategorikan sebagai Ilmu Sosial, terutama bila menyangkut perunutan sejarah secara kronologis. Ilmu Sejarah mempelajari beberapa kejadian yang behubungan dengan kemanusiaan di masa lalu. Sejarah dibagi kedalam beberapa sub dan bagian khusus lainnya seperti kronologi, historiograf, genealogi, paleografi dan kliometrik. Orang yang mengkhususkan diri mempelajari sejarah disebut Sejarahwan.

BAB II

2

A. Pembahasan Isi

Dalam pembahasan isi, kami akan membahas tentang pengertian sejarah menurut beberapa para ahli, antara lain sebagai berikut.

1.1. Herodotus

Herodutus, ahli sejarah pertama dunia berkebangsaan Yunani, yang mendapat julukan: The Father of History atau Bapak Sejarah. Herodotus mengemukakan bahwa “Sejarah tidak berkembang ke arah depan dengan tujuan pasti, melainkan bergerak seperti garis lingkaran yang tinggi rendahnya diakibatkan oleh keadaan manusia.

2. Ibnu KhaldunNama lengkapnya adalah Abu Zayd ‘ Abd Al-Rahman ibn Muhammad ibn Khaldun Al-Hadrami. Di bukunya yang berjudul “Mukadimah” dijelaskan bahwa sejarah adalah “Catatan tentang masyarakat umat manusia atau peradaban dunia dan tentang perubahan-perubahan yang terjadi pada watak masyarakat itu”.

3. W. J. S PoerwadamintaDalam bukunya Kamus Umum Bahasa Indonesia menyebutkan bahwa sejarah mengandung tiga pengertian sebagai berikut:- Sejarah berarti silsilah atau asal usul- Sejarah berarti kejadian atau peristiwa yang benar-benar terjadi pada masa lampau- Sejarah berarti ilmu, pengetahuan, cerita pelajaran

4. Moh. YaminSejarah adalah suatu ilmu pengetahuan yang disusun atas hasil penyelidikan beberapa peristiwa yang dibuktikan dengan kenyataan.

5. R. Moh. AliPengertian sejarah ada tiga yaitu :- Sejarah adalah kejadian-kejadian, peristiwa-peristiwa seluruhnya yang berkaitan

dengan kehidupan manusia.- Sejarah adalah cerita yang tersusun secara sistematis (serba teratur dan rapi)- Sejarah adalah ilmu yang menyelidiki perkembangan peristiwa dan kejadian-

kejadian pada masa lampau.

6. Patrick GardinerSejarah adalah ilmu yang mempelajari apa yang telah diperbuat oleh manusia.

3

7. J.V BriceSejarah adalah catatan-catatan dari apa yang telah dipikirkan, dikatakan dal diperbuat oleh manusia.

8. Jan RancinMenurut Jan Rancin, sejarah merupakan proses pembangunan dan perombakan.

9. Taufik Abdullah.Menurut Taufik Abdullah, sejarah adalah kejadian masa lampau dan cerita tentang kejadian itu.

10. Sartono KartodirdjoMenurut Sartono Kartodirdjo (empu sejarah Indonesia), sejarah adalah gambaran perkembangan dan kehidupan kebudayaan manusia.

Jadi dapat disimpulkan bahwa sejarah adalah suatu ilmu pengetahuan yang mempelajari segala peristiwa atau kejadian yang telah terjadi pada masa lampau dalam kehidupan umat manusia. Sejarah ada setelah manusia ada dimuka bumi. Sejarah mempunyai sifat yang spesifik dibanding ilmu lainnya yaitu :

1) Masa lalu yang dilukiskan menurut urutan waktu atau kronologis.2) Ada hubungan sebab akibat atau kausalitas.3) Peristiwa sejarah menyangkut masa lampau, masa kini dan masa yang akan datang

(tiga dimensi).4) Kebenarannya bersifat sementara (merupakan hipotesis) yang akan gugur apabila

ditemukan data pembuktian yang baru.

Unsur terpenting dari sejarah adalah kejadian masa lalu. Maka yang menjadi konsep dasar sejarah adalah waktu (time), ruang (space), kegiatan manusia (human activities), perubahan (change) dan kesinambungan (countinuity).

Dalam sejarah terdapat 3 unsur pokok yaitu : manusia, ruang dan waktu. Untuk itu sejarah erat hubungannya dengan jawaban dari pertanyaan-pertanyaan : what (apa), who (siapa), when (kapan), where (dimana), why (mengapa) dan how (bagaimana).

Dalam kehidupan manusia, karakter peristiwa sejarah sebagai berikut :

1. Peristiwa yang abadi, yakni peristiwa sejarah yang tidak berubah-ubah dan tetap dikenang sepanjang masa dalam kehidupan manusia.

2. Peristiwa yang unik, yakni peristiwa sejarah yang hanya terjadi satu kali dan tidak pernah terulang persis sama untuk kedua kalinya.

3. Peristiwa yang penting maksudnya peristiwa sejarah yang penting yang dapat dijadikan momentum, karena mempunyai arti dalam menentukan kehidupan orang banyak.

BAB III

4

A. Kesimpulan

Pada bab terakhir kami menjelaskan kesimpulan kelompok kami tentang pengertian sejarah yaitu sejarah merupakan rangkaian peristiwa atau kejadian-kejadian yang terjadi pada masa lampau yang tidak akan terjadi lagi sama persis.