Tugas BBDM DD Abses Preauricula

download Tugas BBDM DD Abses Preauricula

of 1

Transcript of Tugas BBDM DD Abses Preauricula

  • 7/31/2019 Tugas BBDM DD Abses Preauricula

    1/1

    DD abses preauricula

    1. Pseudokista

    Terdapat benjolan di daun telinga yang disebabkan oleh adanya kumpulan cairan kekuningan di

    antara lapisan perikondrium dan tulang rawan telinga. Biasanya pasien datang ke dokter karenaada benjolan di daun telinga yang tidak nyeri dan tidak diketahui penyebabnya. Kumpulan

    cairan ini harus dikeluarkan secara steril untuk mencegah timbulnya perikondritis. Kemudian

    dilakukan balut tekan dengan bantuan semen gips selama seminggu supaya perikondrium

    melekat pada tulang rawan kembali. Apabila perlekatan tidak sempurna dapat timbul

    kekambuhan.

    2. Pseudoothematom

    Terdapat serum darah di dalam daun telinga yang lebih sering daripada hematoma.

    Penyebabnya adalah trauma baik karena digosok-gosok, terpukul atau dijewer. Isi dari kelainanini adalah cairan darah (serum). Gejala pseudoothematom adalah daun telinga terasa tebal,

    terdapat benjolan lunak di dalam telinga, benjolan terasa fluktuatif, jika benjolan dipijat dapat

    cepat bertambah besar. Terapi kasus ini adalah aspirasi cairan kemudian dilakukan pembebatan

    dengan perban yang telah diberi povidone iodine, atau dapat juga dilakukan insisi lalu cairan

    dikeluarkan dengan penekanan lalu dilakukan pembebatan dengan perban yang telah diberi

    povidone iodine. Apabila pseudoothematom mengalami infeksi dapat terjadi deformitas oleh

    karena perikondritis.

    3. Othematoma

    Terdapat darah diantaraperikondrium dengan tulang rawan. Penyebab othematoma adalah

    trauma tumpul yang sering terjadi pada olahragawan seperti pesepak bola maupun petinju.

    Gejala othematoma adalah daun telinga terasa tebal, sedikit terasa nyeri, benjolan berwarna

    merah yang apabila sudah lama akan berwarna biru, benjolan terasa fluktuatif. Terapi pada

    kasus ini adalah dengan melakukan aspirasi dengan mengeluarkan darah dengan cara ditekan

    lalu dilakukan pembebatan dengan perban yang telah diberi povidone iodine, atau dapat juga

    dilakukan dengan cara insisi steril lalu dilakukan pembebatan dengan perban yang telah diberi

    povidone iodine. Apabila othematoma mengalami infeksi maka dapat terjadi deformitas pada

    daun telinga sehingga tindakan aspirasi maupun insisi harus dilakukan dalam keadaan steril.