TRIWULAN I TAHUN 2017 -...

56
Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | i INSPEKTORAT JENDERAL KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN TAHUN 2017 LAPORAN KINERJA INTERIM TRIWULAN I TAHUN 2017

Transcript of TRIWULAN I TAHUN 2017 -...

Page 1: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | i

INSPEKTORAT JENDERAL

KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

TAHUN 2017

LAPORAN KINERJA INTERIM TRIWULAN I TAHUN 2017

Page 2: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | i

PRAKATA

Laporan Kinerja (LKj) Interim Inspektorat Jenderal KKP Triwulan I

Tahun 2017 ini disusun, selain sebagai pemenuhan ketentuan

Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi

Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis dan Tata

Cara Reviu atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah dan Peraturan

Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013

tentang Pedoman Umum Pengumpulan Data Kinerja Kementerian Kelautan dan

Perikanan.

LKj Triwulan I Tahun 2017 ini juga merupakan salah satu bentuk

pertanggungjawaban kinerja Inspektorat Jenderal KKP, dalam melaksanakan

program dan kegiatan pengawasan intern Kementerian Kelautan dan Perikanan

selama Triwulan I Tahun Anggaran 2017. Laporan ini disusun dari hasil pengukuran

kinerja periode Triwulan I untuk memberikan informasi kinerja yang terukur kepada

pimpinan selaku pemberi mandat atas kinerja yang telah dan harus dicapai, juga

sebagai bahan dalam upaya perbaikan berkelanjutan untuk meningkatkan kinerja

Itjen KKP.

Secara umum, seluruh target dan sasaran kinerja Inspektorat Jenderal KKP

periode Triwulan I Tahun 2017 ini telah dapat dicapai sesuai yang ditargetkan.

Capaian kinerja Itjen KKP periode Triwulan I Tahun 2017 yang berujung positif

dalam mendukung kinerja pada level KKP adalah capaian Level Maturitas

Implementasi Sistem Pengendalian Intern (SPI) KKP yang ditargetkan pada Level 2,

namun hasilnya melebihi target yaitu level 3.

Terhadap pencapaian yang cukup baik pada periode Triwulan I Tahun 2017

ini patut kita syukuri, namun demikian pencapaian tersebut masih awal dan perlu

diikuti dengan peningkatan dan pengawalan atas capaian kinerja ke depan sampai

dengan berakhirnya Tahun 2017 ini. Komitmen dan kerjasama semua pihak baik

jajaran internal Itjen KKP maupun dengan pihak lainnya perlu dijaga untuk

mencapai kinerja yang ditargetkan.

Terima kasih dan penghargaan kami sampaikan kepada semua pihak, baik

internal maupun ekternal KKP, atas tersusunnya Laporan ini. Kami berharap kritik

membangun demi optimalisasi peran Itjen untuk mendukung kinerja KKP. Semoga

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 ini dapat bermanfaat bagi semua

pihak yang berkepentingan. Terima kasih.

Jakarta, April 2017

Inspektur Jenderal KKP

Andha Fauzie Miraza

Page 3: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | ii

IKHTISAR EKSEKUTIF

Rencana kinerja Inspektorat Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan

(Itjen KKP) difokuskan untuk mendukung kinerja Kementerian Kelautan dan

Perikanan dan diimplementasikan dalam bentuk sasaran kinerja pada setiap

tahunnya. Sasaran kinerja Itjen KKP mengacu kepada dua Sasaran Strategis (SS)

tingkat kementerian (level 0), yaitu "Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien,

dan berorientasi pada layanan prima" dan "Terkelolanya anggaran pembangunan

lingkup KKP secara efisien dan akuntabel".

Untuk mencapai Sasaran Kinerja tersebut, pada tahun 2017 Itjen KKP

menetapkan 9 SS dengan 27 Indikator Kinerja Utama (IKU) yang telah diperjanjikan

antara Inspektur Jenderal KKP dengan Menteri Kelautan dan Perikanan. Sasaran

Strategis tersebut adalah 1) Terkelolanya anggaran pembangunan lingkup KKP

secara efisien dan akuntabel; 2) Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien,

dan berorientasi pada layanan prima; 3) Tersedianya Rumusan Kebijakan

Pengawasan Internal Berbasis Risiko; 4) Terselenggaranya Pengawasan Internal

KKP yang efektif dan efisien; 5) Terselenggaranya Pengendalian Pelaksanaan

Pengawasan Internal yang efektif; 6) Tersedianya ASN Itjen KKP yang kompeten,

profesional dan berintegritas; 7) Tersedianya manajemen pengetahuan yang handal

dan mudah diakses Lingkup Itjen; 8) Terwujudnya birokrasi Itjen yang efektif,

efisien, dan berorientasi pada layanan prima; dan 9) Terkelolanya anggaran

pembangunan lingkup Itjen secara efisien dan akuntabel. Guna mencapai Sasaran

Kinerja yang diharapkan, Itjen KKP melakukan pemantauan perkembangan

pencapaian kinerja secara periodik (Triwulanan).

Pada Triwulan I Tahun 2017 yaitu sampai dengan periode 31 Maret 2017,

baru dapat diukur capaian kinerja Itjen KKP sebanyak 4 dari 9 SS dengan 6 dari 27

IKU. Berdasarkan pengukuran kinerja yang terdapat dalam Aplikasi Kinerjaku

(kinerjaku.kkp.go.id), capaian Nilai tiap Sasaran Strategis untuk tiap Perspektif

(NPSS) per Triwulan I Tahun 2017 adalah 103.33% dari target. Secara keseluruhan

capaian kinerja Itjen KKP selama Triwulan I Tahun 2017 baik, yaitu sebanyak 4 IKU

telah mencapai atau melebihi target dan hanya 1 IKU yang sedikit dibawah target

triwulanan yaitu IKU “Indeks Kompetensi dan Integritas”.

Tidak tercapainya target pada IKU “Indeks Kompetensi dan Integritas”

tersebut disebabkan salah satunya adalah karena terdapat salah satu variabel

ukuran untuk penghitungan IKU tersebut belum dapat diukur yaitu variabel hasil

assessment pegawai. Variabel tersebut belum dapat dilakukan pada Triwulan I

Tahun 2017 ini yang berakibat pada nilai IKU tersebut belum dapat diukur seluruh

variabelnya.

Page 4: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | iii

Tabel

Capaian Kinerja IKU Itjen KKP pada Triwulan I Tahun 2017

No Sasaran Strategis IKU

Triwulan I Tahun 2017

Target Realisasi %

Capaian

1 Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien, dan berorientasi pada layanan prima

1 Level Maturitas Implementasi SPI KKP

Level 2 Level 3 150%

2 Tersedianya rumusan kebijakan pengawasan internal berbasis risiko

2 Persentase perencanaan pengawasan internal berbasis risiko lingkup KKP

100% 100% 100%

2 Terselenggaranya Pengawasan Internal KKP yang efektif dan efisien

2 Persentase jumlah rekomendasi hasil pengawasan yang dimanfaatkan untuk perbaikan kinerja lingkup KKP

10% 60% 600%

3 Persentase jumlah rekomendasi hasil Pengawasan RB (manajerial) untuk perbaikan kinerja KKP

10% 72,03% 720,03%

3 Terwujudnya ASN Itjen KKP yang kompeten, profesional dan berintegritas

4 Indeks Kompetensi dan Integritas

80 79,55 99,44%

5 Persentase Pegawai Itjen yang Memenuhi Standar Diklat

15% 27,08% 180,53%

Capaian kinerja Itjen KKP periode Triwulan I Tahun 2017 yang berujung

positif dalam mendukung kinerja pada level KKP adalah capaian Level Maturitas

Implementasi Sistem Pengendalian Intern (SPI) KKP yang ditargetkan pada Level 2,

namun hasilnya melebihi target yaitu level 3. Tingkat maturitas level 3 ini

menunjukkan bahwa KKP telah melaksanakan praktik pengendalian intern dan

terdokumentasi dengan baik, namun evaluasi atas pengendalian intern dilakukan

tanpa dokumentasi yang memadai.

Dari sisi kinerja anggaran, Itjen KKP s.d. Triwulan I Tahun 2017 telah

merealisasikan anggaran sebesar Rp9.101.521.329,00 atau 11,54% dari pagu yang

dikelola sebesar Rp78.855.369.000,00. Realisasi anggaran tersebut berada di atas

target Triwulan I Tahun 2017 yaitu 10,63%. Sedangkan Nilai Kinerja Anggaran

(NKA) s.d. Triwulan I Tahun 2017 yang diperoleh dari aplikasi SMART dari

Kementerian Keuangan mencapai nilai sebesar 44,19. NKA Itjen KKP periode

Triwulan I Tahun 2017 tersebut berada pada posisi pertama dari 9 unit kerja Eselon

I lingkup KKP.

Guna perbaikan kinerja selanjutnya, seluruh penanggung jawab IKU dan Tim

Pengelola Kinerja Itjen KKP agar melakukan evaluasi pencapaian yang ada serta

melakukan pemantauan serta pengawalan untuk pencapaian kinerja periode

berikutnya sampai dengan berakhirnya Tahun 2017. Komitmen dan tanggung jawab

secara bersama seluruh pimpinan dan pegawai lingkup Itjen KKP diharapkan dapat

mendukung kinerja Itjen KKP yang lebih baik lagi pada periode berikutnya.

Page 5: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | iv

DAFTAR ISI

PRAKATA ......................................................................................................... i

IKHTISAR EKSEKUTIF .................................................................................... ii

DAFTAR ISI ...................................................................................................... iv

DAFTAR TABEL ............................................................................................... v

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... vi

BAB 1 PENDAHULUAN .................................................................................. 7

A. Latar Belakang ................................................................................ 7

B. Dasar Hukum .................................................................................. 8

C. Tugas dan Fungsi ........................................................................... 8

D. Agenda Inspektorat Jenderal .......................................................... 10

E. Dasar Pengukuran Kinerja Triwulanan ............................................ 11

F. Tujuan Pengukuran Kinerja ............................................................ 12

G. Ruang Lingkup ................................................................................ 12

H. Waktu Pengukuran Kinerja .............................................................. 12

I. Metodologi Pengukuran Kinerja ...................................................... 12

J. Sistematika Laporan ....................................................................... 12

BAB 2 PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJA ................................. 13

A. Rencana Strategis Itjen KKP dan Itjen KKP 2015 – 2019 ............... 13

B. Rencana Kinerja Tahunan. .............................................................. 16

C. Penetapan Kinerja Tahun 2017 ....................................................... 17

D. Program dan Kegiatan Pengawasan ............................................... 18

E. Rencana Aksi Pencapaian IKU........................................................ 19

BAB 3 AKUNTABILITAS KINERJA ............................................................... 24

A. Pengelolaan Kinerja Inspektorat Jenderal ....................................... 24

B. Capaian Kinerja .............................................................................. 24

1. Sasaran Strategis ke-1 ................................................................ 28

2. Sasaran Strategis ke-2 ................................................................ 29

3. Sasaran Strategis ke-3 ................................................................ 34

4. Sasaran Strategis ke-4 ................................................................ 35

5. Sasaran Strategis ke-5 ................................................................ 38

6. Sasaran Strategis ke-6 ................................................................ 40

7. Sasaran Strategis ke-7 ................................................................ 42

8. Sasaran Strategis ke-8 ................................................................ 44

9. Sasaran Strategis ke-9 ................................................................ 46

C. Realisasi Rencana Aksi .................................................................. 47

D. Analisis Anggaran .......................................................................... 49

E. Capaian Kinerja Triwulan I TA 2017 dan Perbandingannya

terhadap Target Kinerja Tahun 2017 .............................................. 50

BAB 4 PENUTUP ............................................................................................. 53

A. Kesimpulan ..................................................................................... 53

B. Permasalahan ................................................................................ 53

C. Saran .............................................................................................. 54

LAMPIRAN ....................................................................................................... 55

Page 6: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | v

DAFTAR TABEL

Hal

Tabel 1. Sasaran Strategis Inspektorat Jenderal Tahun 2016-2019

15

Tabel 2. Penetapan Kinerja Inspektorat Jenderal KKP TA 2017 17 Tabel 3. Matriks Rencana Aksi Pencapaian IKU Itjen TA 2017 20 Tabel 4. Rentang Penilaian Capaian Kinerja 24 Tabel 5. Sasaran Strategis dan IKU yang diukur pada Triwulan I Tahun

2017 25

Tabel 6. Perkembangan Temuan Materialitas Pengawas Eksternal (BPK RI)

29

Tabel 7. Target Jumlah Unit Kerja KKP yang Berstatus WBK 32 Tabel 8. Tingkat Maturitas Implementasi SPI 33 Tabel 9 Peta Risiko Program/Kegiatan KP Per Eselon I KKP 2017 35 Tabel 10. Capaian Target IKU-11 36 Tabel 11. Capaian Target IKU-12 37 Tabel 12. Perkembangan Pelaksanaan Penugasan Pengawasan dan

Pelaporan Hasil Pengawasan yang memenuhi standar mutu pengawasan

39

Tabel 13. Capaian dan Target Kinerja SS-6 40 Tabel 14. Perkembangan Nilai Implementasi RB Itjen KKP 44 Tabel 15. Perkembangan Tingkat Kualitas Akuntabilitas Itjen KKP 45 Tabel 16. Realisasi Rencana Aksi Pencapaian IKU Itjen Triwulan I Tahun

2017 47

Tabel 17. Pagu, Target, dan Realisasi Anggaran Itjen KKP Triwulan I Tahun 2017

49

Tabel 18. Perbandingan Antara Capaian Kinerja Triwulan I Tahun 2017 Dengan Target Tahun 2017

51

Page 7: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | vi

DAFTAR GAMBAR

Hal

1. Struktur Organisasi Inspektorat Jenderal KKP 10

2. Proses Cascading dan Alignment SS Itjen KKP 15

3. Peta Strategi Level 1 Inspektorat Jenderal KKP Tahun 2017 16

4. Capaian NPSS Itjen Triwulan I Tahun 2017 27

5 Perkembangan Capaian Penerapan Manajemen Pengetahuan lingkup

KKP

43

Page 8: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 7

BAB 1

PENDAHULUAN

AA.. LATAR BELAKANG

Dari Nawa Cita yang telah ditetapkan oleh Pemerintahan Joko Widodo-Jusuf

Kalla, terdapat dua agenda yang terkait langsung dengan peran Inspektorat

Jenderal. Agenda tersebut yaitu : 1) “Membangun Tata Kelola Pemerintahan

yang Bersih, Efektif, Demokratis, dan Terpercaya” (Cita kedua) dan 2)

“Melakukan Reformasi Sistem dan Penegakan Hukum yang Bebas Korupsi,

Bermartabat dan Terpercaya” (Cita keempat).

Pertama, membangun tata kelola pemerintahan menjadi isu penting dan

Pemerintah secara terus menerus telah melakukan perubahan sistem dan

kebijakan dalam rangka mewujudkan hal tersebut. Wujud dari perbaikan tata

kelola pemerintahan ini antara lain berupa perbaikan tingkat kepercayaan publik

pada pemerintahan, perbaikan pelayanan publik, dan pengurangan ekonomi

biaya tinggi, serta terwujudnya pemerintahan yang bersih.

Kedua, reformasi sistem dan penegakan hukum yang bebas korupsi,

bermartabat, dan terpercaya juga strategis karena dampak negatif dari korupsi

akan juga berpengaruh terhadap pencapaian kesejahteraan masyarakat.

Namun demikian, pencapaian kedua hal tersebut belum optimal. Masih terdapat

permasalahan pada tatanan birokrasi, seperti: pelanggaran disiplin,

penyalahgunaan wewenang dan maraknya praktek KKN, rendahnya kinerja

sumber daya manusia aparatur, sistem kelembagaan dan ketatalaksanaan

pemerintahan yang belum memadai, rendahnya efisiensi dan efektivitas kerja,

serta rendahnya kualitas pelayanan umum.

Untuk itu, diperlukan upaya keras dan sistematis untuk memperbaikinya.

Pembangunan birokrasi yang kuat merupakan elemen penting dan diperlukan

juga terobosan kinerja secara terpadu, penuh integritas, akuntabel, taat kepada

hukum yang berwibawa, dan transparan. Hal-hal tersebut penting karena

bermuara pada pencapaian cita-cita pembangunan nasional sebagaimana

tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 2 Tahun 2015 tentang RPJMN

Tahun 2015-2019 antara lain ditujukan demi terwujudnya peningkatan

kesejahteraan rakyat.

Selaras dengan fungsinya sebagai Aparat Pengawasan Intern Pemerintah

(APIP), Inspektorat Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan (Itjen KKP)

berkewajiban untuk memberikan kontribusi dan kinerja terbaik untuk

mewujudkan dua dari sembilan agenda pembangunan nasional dalam RPJM

Page 9: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 8

2015-2019, yaitu perbaikan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif,

demokratis, dan terpercaya serta reformasi sistem dan penegakan hukum yang

bebas dari korupsi, bermartabat, dan terpercaya.

BB.. DASAR HUKUM

Inspektorat Jenderal KKP melaksanakan tugas dan fungsi, antara lain

berdasarkan:

1. Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2008 tentang Sistem Pengendalian

Intern Pemerintah;

2. Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Nomor

29/PERMEN-KP/2014 tentang Pedoman Pengawasan Intern Lingkup

Kementerian Kelautan dan Perikanan;

3. Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Nomor

6/PERMEN-KP/2017 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian

Kelautan dan Perikanan.

CC.. TUGAS DAN FUNGSI

Sesuai Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 6/PERMEN-KP/2017

tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Kelautan dan Perikanan, Itjen

KKP memiliki tugas menyelenggarakan pengawasan intern lingkup KKP. Dalam

melaksanakan tugas tersebut Itjen KKP menyelenggarakan fungsi sebagai

berikut:

1. Penyusunan kebijakan teknis pengawasan intern di lingkungan KKP;

2. Pelaksanaan pengawasan intern di lingkungan KKP terhadap kinerja dan

keuangan melalui audit, reviu, evaluasi, pemantauan, dan kegiatan

pengawasan lainnya;

3. Pelaksanaan pengawasan untuk tujuan tertentu atas penugasan Menteri;

4. Penyusunan laporan hasil pengawasan di lingkungan KKP;

5. Pelaksanaan administrasi Inspektorat Jenderal; dan

6. Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Menteri.

Sesuai PermenKP tersebut, struktur Organisasi Itjen KKP terdiri atas enam unit

kerja Eselon II, yaitu:

1. Sekretariat Itjen KKP

Sekretariat Itjen KKP mempunyai tugas menyelenggarakan pelayanan teknis

dan administratif kepada seluruh satuan organisasi lingkup Itjen KKP.

2. Inspektorat I

Inspektorat I mempunyai tugas melaksanakan penyusunan kebijakan teknis

dan pelaksanaan pengawasan intern, serta penyusunan laporan hasil

pengawasan terhadap pelaksanaan kebijakan, peraturan perundang-

undangan, dan administrasi lingkup Sekretariat Jenderal (Setjen) dan

Page 10: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 9

Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (DJPRL), serta seluruh Unit

Pelaksana Teknis (UPT) lingkup Ditjen PRL.

3. Inspektorat II

Inspektorat II mempunyai tugas melaksanakan penyusunan kebijakan teknis

dan pelaksanaan pengawasan intern, serta penyusunan laporan hasil

pengawasan terhadap pelaksanaan kebijakan, peraturan perundang-

undangan dan administrasi lingkup Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap

(DJPT) dan Direktorat Jenderal Pengawasan Sumberdaya Kelautan dan

Perikanan (DJPSDKP), serta seluruh UPT lingkup DJPT dan DJ PSDKP.

4. Inspektorat III

Inspektorat III mempunyai tugas melaksanakan penyusunan kebijakan teknis

dan pelaksanaan pengawasan intern, serta penyusunan laporan hasil

pengawasan terhadap pelaksanaan kebijakan, peraturan perundang-

undangan, dan administrasi lingkup Ditjen Perikanan Budidaya (DJPB) dan

Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BRSDM),

serta seluruh UPT lingkup Ditjen Perikanan Budidaya dan BRSDM.

5. Inspektorat IV

Inspektorat IV mempunyai tugas melaksanakan penyusunan kebijakan

teknis dan pelaksanaan pengawasan intern, serta penyusunan laporan hasil

pengawasan terhadap pelaksanaan kebijakan dan peraturan perundang-

undangan serta administrasi lingkup Direktorat Jenderal Penguatan Daya

Saing Produk Kelautan dan Perikanan (DJPDSPKP) dan Badan Karantina

Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM), serta

seluruh UPT lingkup Ditjen PDSPKP dan BKIPM.

6. Inspektorat V

Inspektorat V mempunyai tugas melaksanakan penyusunan kebijakan teknis

dan pelaksanaan pengawasan intern, serta penyusunan laporan hasil

pengawasan terhadap pelaksanaan kebijakan dan peraturan perundang-

undangan serta administrasi lingkup Itjen, pelaksanaan pengawasan untuk

tujuan tertentu atas penugasan Menteri, serta audit investigasi dan tindak

lanjut pengaduan masyarakat di lingkungan KKP.

Struktur organisasi Itjen KKP secara lebih terperinci disajikan pada Gambar 1

berikut ini:

Page 11: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 10

Gambar 1. Struktur Organisasi Inspektorat Jenderal KKP

DD.. AGENDA INSPEKTORAT JENDERAL KKP

Salah satu agenda pembangunan nasional adalah perbaikan tata kelola

pemerintahan. Perbaikan tata kelola pemerintahan yang baik menjadi isu yang

penting dalam konteks nasional dan internasional. Wujud dari perbaikan tata

kelola pemerintahan ini antara lain berupa penurunan tingkat korupsi, perbaikan

pelayanan publik, dan pengurangan ekonomi biaya tinggi. Tantangan di masa

mendatang, perlu upaya yang lebih keras dan sistematis untuk memperbaiki

praktik tata kelola pemerintahan.

Pembangunan birokrasi yang kuat merupakan elemen penting dalam

pemantapan tata kelola pemerintahan untuk menjaga agar kelangsungan

pembangunan tetap berkelanjutan. Pemantapan tata kelola pemerintahan yang

lebih baik dilaksanakan melalui terobosan kinerja secara terpadu, penuh

integritas, akuntabel, taat kepada hukum yang berwibawa, dan transparan.

Selama ini, terdapat permasalahan pada tatanan birokrasi, seperti: pelanggaran

disiplin, penyalahgunaan wewenang dan maraknya praktek KKN, rendahnya

kinerja sumber daya manusia aparatur, sistem kelembagaan dan

ketatalaksanaan pemerintahan yang belum memadai, rendahnya efisiensi dan

efektivitas kerja, serta masih rendahnya kualitas pelayanan umum.

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), melalui Inspektorat Jenderal KKP

melaksanakan agenda pembangunan nasional yang berupa Tata Kelola

Pemerintahan yang baik melalui Program Pengawasan dan Peningkatan

Akuntabilitas Aparatur Negara, dengan melakukan kegiatan sebagai berikut:

1. Pengawasan intern terhadap pelaksanaan kebijakan dan peraturan

perundang-undangan serta administrasi di lingkungan Sekretariat Jenderal

Page 12: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 11

dan Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (DJPRL), serta seluruh unit

pelaksana teknis di lingkungan DJPRL.

2. Pengawasan intern terhadap pelaksanaan kebijakan dan peraturan

perundang-undangan serta administrasi di lingkungan Direktorat Jenderal

Perikanan Tangkap (DJPT) dan Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber

Daya Kelautan dan Perikanan (DJPSDKP), serta seluruh unit pelaksana

teknis di lingkungan DJPT dan DJPSDKP;

3. Pengawasan intern terhadap pelaksanaan kebijakan dan peraturan

perundang-undangan serta administrasi di lingkungan Direktorat Jenderal

Perikanan Budidaya (DJPB) dan Badan Riset dan Sumber Daya Manusia

Kelautan dan Perikanan (BRSDMKP), serta seluruh unit pelaksana teknis di

lingkungan DJPB dan BRSDMKP;

4. Pengawasan intern terhadap pelaksanaan kebijakan dan peraturan

perundang-undangan serta administrasi di lingkungan Direktorat Jenderal

Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (DJPDSPKP) dan

Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan

(BKIPM), serta seluruh unit pelaksana teknis di lingkungan DJPDSPKP dan

BKIPM;

5. Perumusan kebijakan pengawasan dan pelaksanaan pengawasan untuk

tujuan tertentu atas petunjuk Menteri serta pengawasan terhadap

pelaksanaan kebijakan dan peraturan perundang-undangan serta

administrasi di lingkungan Inspektorat Jenderal;

6. Pelayanan teknis administratif kepada seluruh satuan organisasi di

lingkungan Itjen.

EE.. DASAR PENGUKURAN KINERJA

1. Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor : 29/PERMEN-KP/2014

tentang Pedoman Pengawasan Intern Lingkup Kementerian Kelautan dan

Perikanan.

2. Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor : 6/PERMEN-KP/2017

tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Kelautan dan Perikanan.

3. Peraturan Kementerian PAN dan RB No. 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk

Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas

Laporan Kinerja, Laporan Kinerja

4. Keputusan Inspektur Jenderal Nomor : 34/KEP-IRJEN/2017, tanggal 1

Maret 2017 tentang Program Kerja Pengawasan Tahunan (PKPT) Tahun

2017 Inspektorat Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan.

5. Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Inspektorat Jenderal

Kementerian Kelautan dan Perikanan Nomor : 032-02.1.622098/2017,

tanggal 7 Desember 2016.

Page 13: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 12

FF.. TUJUAN PENGUKURAN KINERJA

Pengukuran kinerja bertujuan untuk:

1. Menilai capaian kinerja yang telah dicapai Inspektorat Jenderal sampai

dengan Triwulan I Tahun 2017 sesuai yang tercantum dalam dokumen

penetapan kinerja.

2. Menilai capaian upaya untuk pencapaian Indikator Kinerja Utama dan

Indikator Kinerja Kegiatan masing-masing Inspektorat dan Sekretariat Itjen

KKP.

GG.. RUANG LINGKUP

Ruang lingkup Evaluasi kinerja mencakup pengukuran dokumen Penetapan

Kinerja (Tapja) Inspektorat Jenderal KKP dan Perjanjian Kinerja level 1 yang

disepakati Inspektur Jenderal KKP dengan Menteri Kelautan dan Perikanan RI.

HH.. WAKTU PENGUKURAN KINERJA

1. Periode yang dinilai : Januari s.d. Maret 2017

2. Waktu pelaksanaan penilaian : April 2017

II.. METODOLOGI PENGUKURAN KINERJA

Pengukuran kinerja dilaksanakan dengan:

1. Pengukuran atas Sasaran Kinerja Itjen sampai dengan 31 Maret 2017

berdasarkan Penetapan Kinerja Berbasis Balanced Score Card (BSC)

Tahun 2017.

2. Pengukuran atas Rencana Aksi Kinerja Pencapaian IKU sampai dengan 31

Maret 2017.

JJ.. SISTEMATIKA LAPORAN

Sistematika penyusunan laporan meliputi: 1) Pendahuluan meliputi latar

belakang, dasar hukum, tugas dan fungsi, ruang lingkup dan metodologi

pengukuran kinerja; 2) Perencanaan dan Perjanjian Kinerja mencakup Renstra

KKP dan Itjen KKP, Rencana Kinerja, Penetapan Kinerja, dan Rencana Aksi

Pencapaian IKU; 3) Akuntabilitas Kinerja yang berisi mengenai pengelolaan

kinerja Itjen KKP, Capaian Kinerja Triwulan I Tahun 2017, dan Realisasi

Rencana Aksi s.d. Triwulan I Tahun 2017; dan 4) Penutup yang berisi

mengenai kesimpulan, kendala/permasalahan dan saran untuk perbaikan

kinerja.

Page 14: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 13

BAB 2

PERENCANAAN & PERJANJIAN KINERJA

A. RENCANA STRATEGIS KKP DAN ITJEN KKP TAHUN 2015 - 2019

Sejalan dengan perkembangan dunia global dan dinamika organisasi yang ada

di KKP, Rencana Strategis KKP mengalami beberapa perubahan. Perubahan

terakhir dari Renstra KKP menjadi dasar bagi unit Eselon I dibawahnya untuk

melakukan penajaman terkait dengan Sasaran Strategis (SS) dan Indikator

Kinerja Utama (IKU) sejalan dengan diterapkannya pengelolaan kinerja

berbasis Balanced Scorecard (BSC) di lingkungan KKP.

Adapun Visi-Misi KKP berdasarkan Renstra 2015 – 2019 dan turunannya pada

Itjen KKP sebagai salah satu unit Eselon I dibawahnya dapat disampaikan

sebagai berikut:

1. Visi KKP dan Itjen KKP

Visi KKP, bisa diartikan sebagai keadaan yang ingin dicapai oleh KKP

selama 5 (lima) tahun serta gambaran menyeluruh mengenai peranan dan

fungsi KKP adalah:

Visi tersebut agar dapat mewujudkan masa depan bangsa Indonesia yang

mampu mengandalkan kemampuannya untuk dapat bersaing dengan

bangsa lain. Untuk mendukung visi KKP tersebut, Itjen KKP mempunyai visi :

Visi tersebut dilatarbelakangi oleh adanya keinginan seluruh pegawai KKP

dan komitmen pimpinan yang kuat terhadap pelaksanaan tata pemerintahan

yang bersih dan berwibawa dengan menjunjung tinggi prinsip good

governance dalam rangka mendukung pencapaian visi dan misi KKP.

Pernyataan visi tersebut merupakan idealisme, cita-cita, dan harapan dari

segenap personil Itjen KKP. Disamping komitmen dan profesionalitas, juga

diperlukan dukungan dan kerjasama yang konstruktif dari mitra kerja lingkup

KKP.

“Mewujudkan Sektor Kelautan dan Perikanan Indonesia yang Mandiri, Maju, Kuat dan Berbasis Kepentingan Nasional”

“Menjadi Katalisator Pembaharuan Kinerja KKP”

Page 15: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 14

2. Misi Itjen KKP

Misi Itjen KKP dapat diartikan sebgai rumusan umum mengenai upaya-

upaya yang akan dilaksanakan untuk mewujudkan visi Itjen, yaitu:

Dalam misi tersebut, semakin jelas komitmen Itjen dalam mengawal

pelaksanaan program-program KKP antara lain: Peningkatan Kehidupan

Nelayan, Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Kelautan dan

Perikanan, serta Industrialisasi Kelautan dan Perikanan. Hal tersebut

diperlukan demi meningkatkan kinerja KKP yang memiliki visi Pembangunan

Kelautan dan Perikanan yang Berdaya Saing dan Berkelanjutan untuk

Kesejahteraan Masyarakat.

3. Tujuan Itjen KKP

Tujuan strategis disusun berdasarkan hasil identifikasi potensi dan

permasalahan yang dihadapi dalam rangka mewujudkan visi dan

melaksanakan misi Itjen. Adapun tujuan strategis Itjen KKP adalah:

Tujuan yang ingin diwujudkan sudah pada tahapan yang tinggi yaitu

efektifitas peran pengawasan internal. Keberhasilan capaian tujuan tersebut

di indikasikan dengan capaian Sasaran Strategis.

4. Sasaran Strategis Itjen KKP

Sebagai bagian dari unit kerja di lingkup KKP, Inspektorat Jenderal harus

mendukung sasaran strategis pada tingkat Kementerian seperti disajikan

pada gambar 2. Sasaran Strategis (SS) lingkup Itjen merupakan mendukung

capaian kinerja level kementerian, khususnya dari SS-9 dan SS-10 pada

tingkat kementerian (level 0). Selanjutnya, hal tersebut di-cascading ke level

di bawahnya dan di-alignment antar Inspektorat I-V dan Sekretariat

Inspektorat Jenderal sebagaimana ditunjukkan pada Gambar 2 berikut.

“Peningkatan Efektivitas Peran Pengawasan Internal”

“Memberikan Pengawasan Terbaik untuk Peningkatan Kinerja Kementerian Kelautan dan Perikanan”

Page 16: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 15

Gambar 2. Proses Cascading dan Alignment SS Itjen KKP

Secara keseluruhan, Inspektorat Jenderal memiliki 9 (sembilan) SS seperti

disajikan pada tabel berikut.

Tabel 1. Sasaran Strategis Inspektorat Jenderal Tahun 2016-2019

SASARAN STRATEGIS

1 Terkelolanya anggaran pembangunan lingkup KKP secara efisien dan

akuntabel

2 Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien, dan berorientasi pada

layanan prima

3 Tersedianya Rumusan Kebijakan Pengawasan Internal Berbasis Risiko

4 Terselenggaranya Pengawasan Internal KKP yang efektif dan efisien

5 Terselenggaranya Pengendalian Pelaksanaan Pengawasan Internal yang

efektif

6 Tersedianya ASN Itjen KKP yang kompeten, profesional dan berintegritas

7 Tersedianya manajemen pengetahuan yang handal dan mudah diakses

lingkup Itjen

8 Terwujudnya birokrasi Itjen yang efektif, efisien, dan berorientasi pada

layanan prima

9 Terkelolanya anggaran pembangunan lingkup Itjen secara efisien dan

akuntabel

Page 17: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 16

Adapun keterkaitan antara 9 (sembilan) SS tersebut pada tiap perspective

(customer, internal process, dan learning and growth) disajikan pada

Gambar berikut.

Gambar 3.

Peta Strategi Level 1 Inspektorat Jenderal KKP Tahun 2017

B. RENCANA KINERJA TAHUNAN

Sebagai wujud pelaksanaan Program Pengawasan dan Peningkatan

Akuntabilitas Aparatur KKP pada tahun 2017, Itjen KKP melaksanakan enam

kegiatan utama dengan alokasi anggaran mencapai Rp78.855.369.000,00.

Keenam kegiatan tersebut adalah:

1. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur pada Unit Kerja Mitra Inspektorat I dan

Pelaksana Pembangunan KP dengan alokasi anggaran senilai

Rp6.473.248.000,00 dengan rencana output Laporan Pengawasan Intern

pada Mitra Inspektorat I sebanyak 2 Laporan.

2. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur pada Unit Kerja Mitra Inspektorat II

dan Pelaksana Pembangunan KP dengan alokasi anggaran senilai

Rp7.417.115.000,00 dengan rencana output Laporan Pengawasan Intern

pada Mitra Inspektorat II sebanyak 2 Laporan.

3. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur pada Unit Kerja Mitra Inspektorat III

dan Pelaksana Pembangunan KP dengan alokasi anggaran senilai

Rp6.628.740.000,00 dengan rencana output Laporan Pengawasan Intern

pada Mitra Inspektorat III sebanyak 2 Laporan.

Page 18: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 17

4. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur pada Unit Kerja Mitra Inspektorat IV

dan Pelaksana Pembangunan KP dengan alokasi anggaran senilai

Rp6.818.022.000,00 dengan rencana output Laporan Pengawasan Intern

pada Mitra Inspektorat IV sebanyak 2 Laporan.

5. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur Dengan Tujuan Tertentu pada

Pelaksana Pembangunan KP dan Pengawasan pada Unit Kerja Mitra

Inspektorat V dengan alokasi anggaran senilai Rp6.797.446.000,00 dengan

rencana output Laporan Pengawasan Intern pada Mitra Inspektorat V

sebanyak 2 Laporan.

6. Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Itjen

Kementerian Kelautan dan Perikanan dengan alokasi anggaran senilai

Rp44.720.798.000,00 dengan rencana output Laporan Peningkatan

Kapabilitas Pengawasan sebanyak 1 Laporan.

C. PENETAPAN KINERJA TAHUN 2016

Sebagai penjabaran sasaran kinerja yang hendak dicapai dalam pengawasan

pembangunan kelautan dan perikanan, telah ditetapkan target tiap Indikator

Kinerja Utama (IKU) pada masing-masing sasaran kinerja yang tertuang dalam

Perjanjian Kinerja (TAPJA) tahun 2017 sebagaimana disampaikan pada Tabel

2 berikut.

Tabel 2. Penetapan Kinerja Inspektorat Jenderal KKP TA 2017

NO SASARAN PROGRAM INDIKATOR KINERJA UTAMA TARGET

CUSTOMER PERSPECTIVE

1 Terkelolanya anggaran pembangunan lingkup KKP secara efisien dan akuntabel

1 Batas toleransi materialitas temuan Pengawas Eksternal dan internal dari total anggaran KKP

< 1 %

2 Nilai Kesesuaian Bantuan Pemerintah 80%

2 Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien, dan berorientasi pada layanan prima

3 Nilai Evaluasi Akuntabilitas Kinerja KKP

A

4 Nilai Evaluasi atas Implementasi Reformasi Birokrasi KKP

A

5 Nilai Evaluasi Pelayanan Publik KKP 75

6 Jumlah Unit Kerja KKP Berstatus WBK (kumulatif)

7

7 Level Kapabilitas Itjen KKP (IACM) 3

8 Level Maturitas Implementasi SPI KKP 2

INTERNAL PROCESS PERSPECTIVE

3 Tersedianya Rumusan Kebijakan Pengawasan Internal Berbasis Risiko

9 Indeks Efektivitas Kebijakan Pemerintah

7,7

10 Persentase Perencanaan Pengawasan Internal Berbasis Risiko lingkup KKP

100%

4 Terselenggaranya Pengawasan Internal KKP yang efektif dan efisien

11 Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan yang Dimanfaatkan untuk Perbaikan Kinerja lingkup KKP

75%

Page 19: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 18

12 Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan RB (Manajerial) untuk Perbaikan Kinerja KKP

75%

13 Jumlah Rekomendasi Perbaikan Kebijakan lingkup KKP (per tahun)

18

14 Persentase Cakupan Lokasi Pengawasan Pelaksanaan Program Prioritas KKP

60%

5 Terselenggaranya Pengendalian Pelaksanaan Pengawasan Internal yang efektif

15 Persentase Pelaksanaan Penugasan dan Pelaporan Pengawasan yang Memenuhi Standar Mutu Pengawasan lingkup KKP

83%

16 Persentase Tingkat Kepatuhan terhadap Pelaksanaan PKPT

83%

LEARNING & GROWTH PERSPECTIVE

6 Terwujudnya ASN Itjen KKP yang kompeten, profesional dan berintegritas

17 Indeks Kompetensi dan Integritas 80

18 Persentase Pegawai Itjen yang Memenuhi Standar Diklat

60%

7 Tersedianya manajemen pengetahuan yang handal dan mudah diakses Lingkup Itjen

19 Jumlah Unit Kerja yang Menerapkan Sistem Manajemen Pengetahuan yang Terstandar lingkup Itjen

65%

20 Tingkat Kepatuhan Pengelolaan Data 70%

21 Persentase Penggunaan Informasi Pengawasan Berbasis IT lingkup Itjen

70%

8 Terwujudnya birokrasi Itjen yang efektif, efisien, dan berorientasi pada layanan prima

22 Nilai Penerapan RB Itjen A

23 Nilai SAKIP Itjen A

24 Indeks Persepsi Pegawai KKP terhadap Itjen

3,8

25 Persentase tindak lanjut arahan (directive) Pimpinan

100%

9 Terkelolanya anggaran pembangunan lingkup Itjen secara efisien dan akuntabel

26 Nilai Kinerja Anggaran Itjen 85

27 Persentase Kepatuhan terhadap SAP lingkup Itjen

100%

Penetapan kinerja Inspektorat Jenderal TA 2017 dalam bentuk Perjanjian

Kinerja antara Inspektur Jenderal KKP dengan Menteri Kelautan dan Perikanan

tersaji dalam Lampiran 1.

D. PROGRAM DAN KEGIATAN PENGAWASAN

Dalam rangka pencapaian Sasaran Kinerja sebagai unsur pengawasan intern

lingkup KKP, Itjen KKP melaksanakan “Program Pengawasan dan Peningkatan

Akuntabilitas Aparatur Negara” dengan rincian kegiatan sebagai berikut:

1. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur pada Unit Kerja Mitra Inspektorat I dan

Pelaksana Pembangunan KP;

2. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur pada Unit Kerja Mitra Inspektorat II dan

Pelaksana Pembangunan KP;

3. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur pada Unit Kerja Mitra Inspektorat III dan

Pelaksana Pembangunan KP;

4. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur pada Unit Kerja Mitra Inspektorat IV

dan Pelaksana Pembangunan KP;

Page 20: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 19

5. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur Dengan Tujuan Tertentu pada

Pelaksana Pembangunan KP dan Pengawasan pada Unit Kerja Mitra

Inspektorat V.

6. Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Itjen

Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Terhadap kegiatan yang telah ditetapkan di atas, dijabarkan lagi dalam

beberapa komponen kegiatan, antara lain :

1. Audit (Kinerja dan Tujuan Tertentu);

2. Reviu Laporan Keuangan (LK) KKP dan Mitra Itjen KKP;

3. Reviu LAKIP/Laporan Kinerja (LKj) KKP dan Mitra Itjen KKP;

4. Inspeksi Pimpinan;

5. Pemantauan Tindak Lanjut;

6. Pembinaan Pengelolaan Keuangan dan BMN;

7. Pembinaan Sistem Pengendalian Intern;

8. Evaluasi unit Kerja berstatus WBK/WBBM

9. Reviu Perencanaan Program/Kegiatan Mitra Itjen KKP;

10. Reviu Penganggaran Mitra Kerja Itjen KKP

11. Evaluasi Sistem Pengukuran Kinerja;

12. Pemantauan implementasi Reformasi Birokrasi;

13. Penanganan Pengaduan Masyarakat;

14. Pendampingan Program Pembangunan KP;

15. Pemantauan Program Strategis bidang KP;

16. Pengawalan Pengadaan Barang dan Jasa Bidang KP.

E. RENCANA AKSI PENCAPAIAN IKU

Untuk mencapai sasaran kinerja sesuai harapan, diperlukan perencanaan

kinerja yang matang dan terukur. Itjen KKP telah menyusun sebuah Rencana

Aksi Kinerja berdasarkan Penetapan Kinerja yang telah diperjanjikan untuk

memberikan informasi dan pedoman dalam pelaksanaan kegiatan pencapaian

sasaran kinerja. Rencana Aksi Kinerja ini memberi informasi mengenai jenis

dan waktu pelaksanaan kegiatan pada tahun berjalan untuk mengetahui sejauh

mana hasil pelaksanaan kegiatan tersebut menuju pencapaian sasaran kinerja.

Dengan adanya Rencana Aksi diharapkan setiap unit kerja di lingkungan Itjen

KKP dapat melaksanakan pencapaian kinerja melalui pelaksanaan kegiatan

yang terarah dan terukur sesuai rencana aksi yang telah ditetapkan. Rincian

Rencana Aksi Kinerja Tahun 2017 disajikan pada tabel berikut.

Page 21: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 20

Tabel 3 Rencana Aksi Pencagpaian IKU Inspektorat Jenderal KKP

s.d. Triwulan I Tahun 2017

No Indikator Kinerja

Utama Target 2017

Kegiatan Pendukung Satuan

Target s.d. Triwulan I

Tahun 2017

STAKEHOLDERS PERSPECTIVE

1 Batas toleransi materialitas temuan Pengawas Eksternal dari total anggaran KKP

< 1% a Reviu Penganggaran Satker 26

b Pengawasan Pengadaan Barang/Jasa

Kegiatan 27

c Evaluasi Penyerapan Anggaran

Kegiatan 42

d Pengawasan program prioritas

Lokasi 98

e Pengawasan lainnya Kegiatan 63

f Reviu LK Satker 31

g Audit dengan Tujuan Tertentu

Lokasi 8

h Inspeksi Pimpinan Lokasi 59

2 Nilai Kesesuaian Bantuan Pemerintah

80% a Evaluasi BLM Kegiatan 65

b Pengawasan Kegiatan Pengembangan SKPT

Kegiatan 12

c Pengawasan Kinerja Pelaksanaan Program Prioritas

Kegiatan 52

d Inspeksi Pimpinan Kegiatan 3

3 Nilai Evaluasi Akuntabilitas Kinerja KKP

A (86) a Evaluasi SAKIP Unit Eselon I 30

b Reviu Renja Unit Eselon I 6

c Reviu Laporan Kinerja Unit Eselon I 11

d Evaluasi Pengukuran Kinerja Unit Eselon I 4

4 Nilai Evaluasi atas Implementasi RB KKP

A (80) a Evaluasi RB Unit Eselon I 23

b Pendampingan RB Unit Eselon I 2

c Pemantauan TL Rencana Aksi RB

Unit Eselon I 2

d Audit Pembangunan ZI menuju WBK/WBBM

Kegiatan 10

5 Nilai Evaluasi Pelayanan Publik KKP

75 a Evaluasi Pelayanan Publik Kegiatan 17

b Evaluasi PNBP Kegiatan 7

6 Jumlah Unit Kerja Berstatus WBK/ WBBM (kumulatif)

7 a Evaluasi Pembangunan ZI tahun 2017

Satker 7

b Asistensi Pembangunan ZI Satker 8

7 Level Kapabilitas Itjen (IACM)

Level 3 a Evaluasi Kendali Mutu (KM) Kegiatan 2

b Expose Hasil Evaluasi KM Kepada Auditor

Kegiatan 1

Page 22: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 21

No Indikator Kinerja

Utama Target 2017

Kegiatan Pendukung Satuan

Target s.d. Triwulan I

Tahun 2017

c Pembahasan Perencanaan Pengawasan Berbasis Resiko

Kegiatan 3

d Pengembangan Sistem Informasi Pengawasan

Kegiatan 4

8 Level Maturitas Implementasi SPI KKP

2 a Evaluasi Maturitas SPIP Unit Eselon I 15

b Pendampingan SPI Unit Eselon I 6

INTERNAL PROCESS PERSPECTIVE

9 Indeks Efektivitas Kebijakan Pemerintah

7.7 a Pengawasan kebijakan strategis KKP

Unit Eselon I 10

b Survey Efektivitas Kebijakan Satker 20

10 Persentase perencanaan pengawasan internal berbasis risiko lingkup KKP (%)

100% a Penyusunan PKPT berbasis resiko

Kegiatan 1

b Penyusunan Profil Auditi 2016

Kegiatan 1

c Penyusunan Auditable Unit 2016

Kegiatan 1

d Penyusunan Penilaian Risiko 2016

Kegiatan 1

e Asistensi Manajemen Risiko Unit Eselon I KKP atas DIPA 2017

Unit Eselon I 10

11 Persentase jumlah rekomendasi hasil pengawasan yang dimanfaatkan untuk perbaikan kinerja KKP

75% a Pemantauan Tindak Lanjut Hasil Pengawasan

Lokasi 82

b Gelar Pengawasan Kegiatan 18

12 Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan RB untuk perbaikan kinerja KKP

75% a Gelar Pengawasan Kegiatan 82

b Pemantauan Tindak Lanjut Hasil Pengawasan

Lokasi 18

13 Rekomendasi Perbaikan Kebijakan (per Tahun) Program Prioritas KKP

18 a Pengawasan Kebijakan/ Program Strategis

Kegiatan 16

14 Persentase cakupan lokasi Pengawasan Pelaksanaan

60% a Pengawasan kebijakan/program strategis KP

Lokasi 43

b Pengawasan program prioritas

Lokasi 103

15 Persentase pelaksanaan penugasan dan pelaporan

83% a Pengendalian Mutu Pengawasan/ Supervisi

Kegiatan 69

b Penyusunan Pedoman Kerja Pengawasan

Kegiatan 7

Page 23: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 22

No Indikator Kinerja

Utama Target 2017

Kegiatan Pendukung Satuan

Target s.d. Triwulan I

Tahun 2017

pengawasan yang memenuhi standar mutu pengawasan lingkup KKP

c Evaluasi Kendali Mutu (KM) Kegiatan 10

16 Persentase tingkat kepatuhan terhadap pelaksanaan PKPT

83% a Monitoring Perencanaan Penugasan

Kegiatan 8

b Evaluasi Pelaksanaan PKPT Kegiatan 17

LEARNING & GROWTH PERSPECTIVE

17 Indeks Kompetensi dan Integritas

80 a Penilaian Kompetensi Pegawai (assessment)

Pegawai 72

b Pemantauan Pelaporan LHKPN dan LHKASN

Pegawai 12

c Evaluasi Disiplin Pegawai Kegiatan 12

d SKP Pegawai 198

18 Persentase pegawai Itjen yang memenuhi standard diklat

60% a Realisasi Pendidikan dan Pelatihan

Kegiatan 120

19 Jumlah unit kerja yang menerapkan sistem manajemen pengetahuan yang terstandar Lingkup Itjen

65% a Pendaftaran dan Aktivasi akun Bitrix24

Kegiatan 1

b Monitoring dan pendampingan keaktifan pengunggahan data dan informasi ke dalam akun Bitrix24

Kegiatan 1

20 Tingkat Kepatuhan Pengelolaan Data

70% a Validasi dan SIngkronisasi Kegiatan 1

21 Persentase penggunaan informasi pengawasan berbasis IT Lingkup Itjen

70% a Sosialisasi, Asistensi, dan Validasi E-Dalwas

Kegiatan 1

b Asistensi AMS Kegiatan 1

c Validasi Perencanaan Penugasan

Kegiatan 1

22 Nilai Penerapan RB Itjen

A (83) a Rapat Pembahasan LKE PMPRB

Kegiatan 2

23 Nilai SAKIP Itjen A (89,5) a Evaluasi Pengukuran Kinerja Kegiatan 4

b Reviu Laporan Kinerja Kegiatan 4

24 Indeks Persepsi Pegawai KKP terhadap Itjen

3.8 a Rapat Pembahasan Kegiatan 4

b Survey Persepsi 40

25 Persentase Tindak Lanjut arahan (directive) Pimpinan

100% a Inspeksi Pimpinan Kegiatan 4

26 Nilai Kinerja Anggaran Itjen

85 a Verifikasi SPJ Kegiatan 12

b Laporan Realisasi Anggaran Kegiatan 12

27 Persentase Kepatuhan Terhadap SAP

100% a Reviu LK Kegiatan 2

Page 24: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 23

No Indikator Kinerja

Utama Target 2017

Kegiatan Pendukung Satuan

Target s.d. Triwulan I

Tahun 2017

lingkup Itjen

Page 25: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 24

BAB 3 AKUNTABILITAS KINERJA

A. PENGELOLAAN KINERJA INSPEKTORAT JENDERAL

Pengelolaan kinerja merupakan sebuah sistem manajemen yang perlu

dilakukan organisasi didalam mencapai sasaran kinerja yang diharapkan.

Dalam hal ini, Itjen KKP membentuk tim pengelola kinerja dari perwakilan

masing-masing unit kerja lingkup Itjen untuk melaksanakan pengumpulan data

kinerja, kemudian mengukur, dan mengevaluasi perkembangan capaian kinerja

secara berkala setiap 3 bulan. Hasil pengukuran tersebut akan memberikan

gambaran tingkat keberhasilan dan hambatan dalam pencapaian seluruh

sasaran kinerja yang telah diperjanjikan. Data capaian kinerja diolah dan

disajikan dalam aplikasi manajemen kinerja berbasis website di

kinerjaku.kkp.go.id dengan kategorisasi (penentuan posisi) tingkat capaian

kinerja berdasarkan warna Hijau/Baik (>100%), Kuning/kurang (80%<X<100%)

dan Merah/Buruk (<80%), sebagaimana disajikan pada tabel berikut:

Tabel 4. Rentang Penilaian Capaian Kinerja

No Kode Warna Rentang Nilai Arti

1. Hijau > 100% Baik

2. Kuning 80% < x < 100% Kurang

3. Merah <80% Buruk

Sesuai dengan pendekatan BSC, Sasaran Kinerja Itjen KKP tahun 2017 terdiri

dari 9 (sembilan) SS yang terbagi dalam 3 (tiga) perspektif yaitu Customer,

Internal Process, dan Learning and Growth, yang diukur keberhasilannya

melalui capaian 27 IKU dengan target tertentu.

B. CAPAIAN KINERJA

Capaian kinerja Triwulan I Tahun 2017 merupakan hasil dari pelaksanaan

program/kegiatan Itjen dari Januari sampai dengan Maret 2017. Capaian kinerja

yang diukur pada Triwulan I Tahun 2017 untuk Level 1 (Inspektorat Jenderal

KKP) terdiri dari capaian kinerja pada 4 dari 9 Sasaran Strategis (SS) dengan 6

dari 27 IKU. Target SS dan IKU Itjen KKP yang diukur sampai dengan Triwulan

I Tahun 2017 menggambarkan target yang harus dicapai kinerjanya dalam

periode tiga bulan pertama di tahun 2017. Target SS dan IKU Itjen KKP s.d.

Triwulan I Tahun 2017 tersaji pada tabel berikut.

Page 26: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 25

Tabel 5. Sasaran Strategis dan IKU Itjen KKP yang Diukur Pada

Triwulan I Tahun 2017

NO SASARAN STRATEGIS NO IKU

INDIKATOR KINERJA UTAMA TARGET

TAHUNAN

TARGET TRIWULAN 1

2017

CUSTOMER PERSPECTIVE

SS 2 Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien, dan berorientasi pada layanan prima

8 Level Maturitas Implementasi SPI KKP

2 2

INTERNAL PROCESS PERSPECTIVE

SS 3 Tersedianya Rumusan Kebijakan Pengawasan Internal Berbasis Risiko

10 Persentase Perencanaan Pengawasan Internal Berbasis Risiko lingkup KKP

100% 100%

SS 4 Terselenggaranya Pengawasan Internal KKP yang efektif dan efisien

11 Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan yang Dimanfaatkan untuk Perbaikan Kinerja lingkup KKP

75% 10%

12 Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan RB (Manajerial) untuk Perbaikan Kinerja KKP

75% 10%

LEARNING & GROWTH PERSPECTIVE

SS 6 Terwujudnya ASN Itjen KKP yang kompeten, profesional dan berintegritas

17 Indeks Kompetensi dan Integritas

80 80

18 Persentase Pegawai Itjen yang Memenuhi Standar Diklat

60% 15%

Keempat Sasaran Strategis (SS) dan 6 IKU yang diukur pada Triwulan I Tahun

2017 diatas, telah dilakukan pengukurannya baik secara manual maupun

menggunakan aplikasi pengelolaan kinerja (www.kinerjaku.kkp.go.id).

Pengukuran tersebut berdasarkan hasil pencapaian kinerja dari mulai level 4

hingga level 2 yang akan menjadi hasil untuk level 1 Itjen KKP. Sedangkan

sisanya sebanyak 5 SS dan 21 IKU akan dilakukan pengukuran capaian

kinerjanya sesuai dengan target waktu yang telah ditetapkan, namun proses

pencapaiannya tetap dipantau agar berada dalam koridor target yang telah

ditetapkan.

Dari hasil pengukuran kinerja melalui aplikasi pengelolaan kinerja, dapat

disampaikan kondisi capaian kinerja Sasaran Strategis (SS) Itjen KKP s.d.

Triwulan I Tahun 2017 sebagaimana Gambar 4 berikut.

Page 27: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 26

Gambar 3. Peta Strategis dan Capaian Sasaran Strategis

Inspektorat Jenderal KKP s.d. Triwulan I Tahun 2017

Pada gambar 4 diatas, dapat dilihat bahwa jumlah Sasaran Strategis (SS) Itjen

KKP berjumlah 9 SS dimana sebanyak 4 SS diukur pada Triwulan I Tahun 2017

ini. Capaian 4 SS tersebut disajikan dalam warna hijau (nilai >100%), sehingga

nilai secara keseluruhan adalah berwarna hijau yang berarti bahwa capaian

kinerja Itjen KKP selama Triwulan I Tahun 2017 adalah baik (NPSS >100%).

Secara keseluruhan, capaian nilai tiap Sasaran Strategis untuk tiap Perspektif

(NPSS) pada Triwulan I Tahun 2017 sebesar 103.33% atau tercapai di atas

target yang terdiri dari Nilai Customer (110%), Nilai Internal Process (100%),

dan Nilai Learning and Growth (100%).

Page 28: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 27

Gambar 4. Capaian NPSS Itjen Triwulan I Tahun 2017

Nilai pada masing-masing perspektif tersebut kemudian dilakukan pembobotan

untuk mengukur capaian kinerja tiap perspektif (NKP), dengan rincian capaian

Customer Perspective sebesar 36.67%, Internal Process Perspective sebesar

33.33% dan Learning And Growth Perspective dengan nilai 33.33%. Secara

lebih rinci capaian kinerja perspektif tersebut dihasilkan dari kinerja SS pada

masing-masing perpektif pada periode Triwulan I Tahun 2017 dapat dilihat

pada gambar 5 di atas.

Adapun capaian setiap SS yang telah dilakukan pengukuran dapat

disampaikan sebagai berikut yaitu SS-2 dengan capaian 110%, SS-3 dengan

capaian 100%, SS-4 dengan capaian 100%, SS-6 dengan capaian 100%.

Capaian kinerja 4 (empat) SS tersebut berada pada kategori baik (hijau),

dengan demikian secara keseluruhan capaian kinerja Itjen KKP masih masuk

kategori baik (hijau) dengan capaian kinerja Nilai Perspektif Sasaran Strategis

103.33%.

Hasil dari capaian kinerja 4 SS dijabarkan dalam setiap capaian kinerja IKU,

dimana secara umum dapat disampaikan bahwa capaian kinerja pada 6 IKU

yang diukur s.d. Triwulan I Tahun 2017 adalah sebanyak 5 IKU capaiannya

adalah sama atau lebih tinggi dari target yang ditetapkan dan terdapat 1 IKU

yang capaian kinerjanya dibawah target yang ditetapkan. Satu-satunya IKU

yang hasil pencapaiannya di bawah target yaitu IKU 17 “Indeks Kompetensi

Page 29: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 28

dan Integritas” dari target 80, tercapai sedikit dibawah target yaitu 79,55 atau

tercapai sebesar 99,44% dari target.

Perlu disampaikan juga bahwa capaian kinerja SS dihasilkan dari kinerja

masing-masing Indikator Kinerja Utama (IKU) yang mendukung dan menjadi

ukuran keberhasilan SS tersebut. Capaian kinerja masing-masing Indikator dari

masing-masing SS dan IKU dapat disampaikan sebagaimana berikut.

Customer Perspective adalah apa yang seharusnya dihasilkan untuk pengguna

jasa Itjen KKP, dalam hal ini Menteri Kelautan dan Perikanan serta pimpinan

Unit Kerja lingkup KKP merupakan pengguna jasa (customer) langsung dari

Itjen KKP. Sasaran Kinerja pada perspektif ini diambil dari SS level 0 yang

sesuai dengan tugas dan fungsi sebagai pengawas internal dan menjadi

sasaran kinerja utama Itjen KKP. Perspektif ini terdiri dari 2 (dua) SS dan 8

(delapan) IKU, namun yang diukur pada Triwulan I Tahun 2017 adalah SS 2

dengan IKU Nomor 8, dengan capaian sebagai berikut.

Pencapaian SS-1 digambarkan dengan 2 (dua) buah IKU yaitu IKU 1 “Batas

toleransi materialitas temuan Pengawas Eksternal dari total anggaran KKP” dan

IKU baru yaitu IKU 2 “Nilai Kesesuaian Bantuan Pemerintah”. IKU 1 merupakan

dukungan Itjen KKP di dalam mewujudkan Laporan Keuangan KKP yang

handal dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa

Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI). Opini WTP atas Laporan Keuangan

KKP merupakan salah satu IKU pada level 0 yang di-cascading dengan metode

komponen pembentuk.

IKU-1: Batas toleransi materialitas temuan pengawas eksternal (BPK RI)

dari total realisasi anggaran KKP

Batas toleransi materialitas temuan pengawas eksternal (BPK RI) dari total

realisasi anggaran KKP Tahun 2017 adalah, jumlah nilai temuan keuangan

terbatas pada nilai Tuntutan Ganti Rugi KKP atas hasil pemeriksaan BPK

Tahun 2016 dibandingkan dengan realisasi anggaran KKP tahun 2016.

Sehubungan dengan realisasi IKU ini menggunakan data hasil pengawasan

BPK, sehingga frekuensi pengukuran IKU ini bersifat tahunan dan diukur

dengan menggunakan polarisasi Minimize (semakin kecil lebih baik).

Pengukuran kinerja IKU ini dilakukan pada Triwulan III Tahun 2017 menunggu

Laporan Hasil Pengawasan BPK atas Laporan Keuangan (LK) KKP Tahun

2016 yang akan diterima pada sekitar akhir Triwulan III Tahun 2017, dengan

demikian sampai dengan Triwulan I belum terdapat realisasi.

SS-1 : Terkelolanya anggaran pembangunan secara efisien dan akuntabel

CUSTOMER PERSPECTIVE

Page 30: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 29

Perkembangan capaian nilai temuan materialitas pengawas eksternal pada

KKP dari tahun ke tahun disajikan pada tabel berikut.

Tabel 6

Perkembangan Temuan Materialitas Pengawas Eksternal (BPK RI) Pada KKP

Indikator Kinerja Capaian Kinerja Temuan Materialitas Pengawas Eksternal

2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016

Batas toleransi materialitas temuan pengawas eksternal dari total realisasi anggaran

0,0975% 0,1260% 0,1566% 0,0629% 0,090% 0,1506% 0,4409%

Sumber : Hasil Pengolahan atas Hasil Pengawasan BPK terhadap LK KKP

IKU-2: Nilai Kesesuaian Bantuan Pemerintah

Nilai Kesesuaian Bantuan Pemerintah merupakan suatu ukuran atas

kesesuaian antara rencana (kebutuhan) dan realisasi bantuan pemerintah dari

KKP kepada masyarakat/pemda/BUMN/D berdasarkan kriteria-kriteria yang

telah ditetapkan. IKU ini merupakan IKU baru yang baru ditetapkan pada Tahun

2017 ini. IKU ini diharapkan untuk menjawab pengendalian atas realisasi

bantuan pemerintah dari KKP agar sesuai dengan target yang ditetapkan dan

bermanfaat. Target IKU ini pada Tahun 2017 adalah sebesar 80% dan diukur

secara tahunan.

Sampai dengan Triwulan I Tahun 2017, IKU ini belum dapat diukur. Upaya yang

telah dilakukan s.d. Triwulan I Tahun 2017 adalah penyusunan pedoman atas

IKU ini yang akan dilakukan pengukuran oleh unit Eselon I yang memiliki

program bantuan pemerintah dan divalidasi oleh Itjen KKP.

SS ini merupakan adopsi langsung dari SS yang sama pada perspektif

Learning and Growth di level 0. SS ke-2 ini terdiri dari 8 (delapan) buah IKU

pendukung sebagai ukuran keberhasilan, namun yang akan diukur pada

Triwulan I Tahun 2017 hanya satu IKU yaitu IKU Level Maturitas Implementasi

SPI KKP. IKU tersebut merupakan IKU baru yang tidak ada pada tahun

sebelumnya. IKU Level Maturitas Implementasi SPI KKP ditargetkan pada

Level 2, namun hasilnya melebihi target yaitu mencapai Level 3. Secara lebih

rinci capaian SS-2 ini dapat disampaikan sebagai berikut:

IKU 3 : Nilai Evaluasi Akuntabilitas Kinerja KKP

Nilai evaluasi akuntabilitas kinerja adalah nilai yang mencerminkan

implementasi sistem akuntabilitas kinerja di lingkungan KKP pada periode

SS-2 : Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien, dan berorientasi

pada layanan prima

Page 31: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 30

evaluasi. Evaluasi dilaksanakan oleh Kementerian PAN dan RB melalui

penilaian lima komponen sistem akuntabilitas kinerja, yaitu perencanaan,

pengukuran, pelaporan, evaluasi, dan capaian kinerja. Evaluasi dilaksanakan

tahunan dimana pada tahun 2017 evaluasi akan dilaksanakan oleh

Kementerian PAN dan RB pada Triwulan III, sehingga pada periode Triwulan I

Tahun 2017 realisasi IKU ini belum dapat disampaikan. Upaya yang dilakukan

Itjen untuk mencapai target IKU ini pada tahun 2017 antara lain, Reviu Laporan

Kinerja, Reviu Perencanaan, Reviu Penganggaran dan Evaluasi AKIP lingkup

KKP.

Pada tahun 2015, KKP kembali mendapatkan nilai AKIP kriteria A atau Baik

dengan nilai 80,76. Pada Tahun 2016, hasil evaluasi secara resmi dari

Kementerian PAN dan RB belum dikeluarkan. Sampai dengan Triwulan I Tahun

2017, Itjen KKP baru akan melakukan evalauasi Sistem AKIP tingkat Eselon I

dan tingkat KKP baru akan dilaksanakan pada April 2017.

IKU 4: Nilai Evaluasi Reformasi Birokrasi KKP

Nilai penerapan Reformasi Birokrasi KKP adalah tingkat proses pelaksanaan

reformasi birokrasi lingkup KKP untuk mewujudkan birokrasi yang lebih baik

sehingga aparatur KKP mampu bekerja secara lebih profesional, efektif, dan

akuntabel di dalam memberikan pelayanan dan melaksanakan program

pembangunan bidang KP. Evaluasi RB dilaksanakan tahunan oleh

Kementerian PAN dan RB dimana pada tahun 2017 evaluasi biasanya

dilaksanakan pada Triwulan II Tahun 2017, sehingga pada periode Triwulan I

Tahun 2017 realisasi IKU ini belum dapat disampaikan.

Target IKU ini pada Tahun 2017 adalah A (nilai > 80), sedangkan upaya yang

dilakukan Itjen KKP s.d. Periode Triwulan I Tahun 2017 untuk mencapai target

IKU ini antara lain:

1. Reviu Pengisian Kertas Kerja Pengungkit dan Hasil pada 10 Eselon I.

2. Reviu Pelaksanaan Survey Internal dan Eksternal pada 10 Eselon I.

3. Simulasi Penilaian Kertas Kerja PMPRB secara Manual atau Online.

4. Reviu Penilaian dengan Relevansi Bukti/Evidence (Panel I dan II).

Hasil atas pelaksanaan semua kegiatan diatas belum dapat diperoleh hasilnya

karena masih dalam proses penilaian. Hasil penilaian KemenPAN dan RB pada

Tahun 2016 untuk KKP sampai dengan saat ini belum diterbitkan dan

disampaikan secara resmi hasilnya.

IKU 5: Nilai Evaluasi Pelayanan Publik KKP

Nilai Evaluasi Pelayanan Publik KKP merupakan ukuran atas kualitas

penyelenggaraan dan tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan publik

Page 32: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 31

di lingkungan KKP. IKU ini merupakan IKU baru pada Tahun 2017 dan

ditargetkan nilainya sebesar 75. Target nilai IKU tersebut merupakan rata –rata

nilai standar pelayanan publik KKP yang dikeluarkan oleh Ombudsman pada

pelayanan publik tingkat KKP, sedangkan untuk level Eselon I dilakukan

penilaian mandiri dengan pedoman yang diadopsi dari penilaian Ombudsman

tersebut dengan target yang sama yaitu nilai 75.

Sampai dengan Triwulan I Tahun 2017, upaya yang telah dilakukan adalah

menyusun pedoman terkait IKU ini yang mencakup mengenai definisi, cara

perhitungan, upaya pencapaian target IKU, dan evaluasi pelaksanaan

pelayanan publik lingkup KKP. Terkait hal tersebut maka untuk Triwulan I

Tahun 2017 ini belum dapat dilakukan pengukuran.

IKU 6 : Jumlah Unit Kerja Berstatus WBK

Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) adalah sebutan atau predikat yang

diberikan oleh Kementerian PAN dan RB kepada suatu unit kerja yang

memenuhi syarat indikator hasil WBK dan memperoleh hasil penilaian indikator

proses di atas 75 poin pada Zona Integritas (ZI) yang telah memperoleh opini

Wajar Tanpa Pengecualian (WDP) dari BPK atas laporan keuangannya.

Evaluasi WBK tahun 2017 akan dilaksanakan oleh Kementerian PAN dan RB

pada Triwulan IV, sehingga pada periode Triwulan I Tahun 2017 realisasi IKU

ini belum dapat disampaikan. Adapun upaya yang telah dilakukan Itjen pada

Triwulan I untuk mencapai target IKU ini pada tahun 2017 antara lain :

1) Koordinasi dengan Kementerian PAN dan RB; 2) Sosialisasi dan Asistensi

WBK/WBBM; 3) Evaluasi calon unit kerja untuk diajukan sebagai unit kerja

berstatus WBK sebanyak 8 unit kerja yang direncanakan pada Triwulan III

Tahun 2017.

Perkembangan capaian IKU ini dapat disampaikan bahwa s.d. Tahun 2016 Itjen

KKP menargetkan jumlah unit kerja berpredikat WBK lingkup KKP secara

kumulatif dari Tahun 2014 sebanyak 6 unit kerja, namun realisasi yang dapat

dicapai sebanyak 4 unit kerja. Itjen KKP harus dapat mendorong minimal 3 unit

kerja ditetapkan sebagai Wilayah Bebas dari Korupsi pada tahun 2017 untuk

target kumulatif Tahun 2017 sebanyak 7 unit kerja. Target unit kerja berstatus

WBK sampai dengan tahun 2019 disampaikan pada tabel berikut.

Page 33: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 32

Tabel 7

Target Jumlah Unit Kerja Berstatus WBK lingkup KKP Tahun 2015-2019

Indikator Kinerja 2015 2016 Target *)

T R T R 2017 2018 2019

Jumlah Unit Kerja Berstatus WBK (kumulatif)

4 3 6 4 7 10 12

Keterangan : T = Target; R = Realisasi *) Target akan direvisi sejalan dengan revisi Renstra KKP dan Itjen KKP.

IKU 7: Level Kapabilitas Itjen (IACM)

Level Kapabilitas Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) melalui metode

Internal Audit Capability Model (IACM) merupakan gambaran kondisi tata kelola

organisasi dan langkah-langkah yang dilakukan oleh APIP untuk

mengembangkan pengawasan intern yang efektif dan profesional. Level ini

diperoleh dari hasil evaluasi oleh Badan Pengawasan Keuangan dan

Pembangunan (BPKP).

Target kapabilitas pengawasan intern (IACM) Itjen KKP pada Tahun 2017

adalah pada level 3 dengan meminimalkan catatan yang ada pada penilaian

sebelumnya yaitu berupa melakukan Quality Assurance and Improvement

Program (QAIP) secara periodik terkait dengan pengawasan yang dilakukan

dan menyusun laporan hasil pelaksanaanya, serta mengembangkan sistem dan

prosedur untuk memonitor dan melaporkan pelaksanaan program QAIP.

Selama Triwulan I Tahun 2017, BPKP sedang melakukan penilaian kapabilitas

(IACM) kepada Itjen KKP, namun hasilnya secara resmi belum disampaikan.

Diperkirakan hasil Level Kapabilitas Pengawasan Intern (IACM) terhadap Itjen

KKP baru dapat diperoleh secara resmi dari BPKP pada awal Triwulan II Tahun

2017. Adapun upaya yang dilakukan Itjen KKP untuk mencapai Level

Kapabilitas (IACM) dengan target Level 3 pada tahun 2016 antara lain

Penyempurnaan Program Kerja Pengawasan, Evaluasi Kendali Mutu Kegiatan

Pengawasan, Telaah Sejawat intern dan ekstern (oleh Inspektorat Utama

Bappenas), Pelatihan Operasional Aplikasi Sistem Manajemen Audit dan

Peningkatan Kapasitas Aparatur Itjen KKP.

IKU 8 : Level Maturitas Implementasi SPI KKP

Level Maturitas Implementasi Sistem Pengendalian Intern (SPI) KKP adalah

tingkat kematangan/kesempurnaan penyelenggaraan sistem pengendalian

intern pemerintah dalam mencapai tujuan pengendalian intern di lingkungan

KKP. IKU ini merupakan IKU baru yang tidak ada pada tahun 2016.

Target Level Maturitas SPIP di Lingkungan KKP pada Tahun 2017 adalah pada

level 2 dimana hasil penilaian dilakukan oleh Badan Pengawasan Keuangan

Page 34: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 33

dan Pembangunan (BPKP). Hasil penilaian yang telah dilakukan oleh BPKP

terhadap implementasi SPI di lingkungan KKP sejak akhir 2016 s.d. Maret 2017

menyatakan bahwa Level Maturitas SPIP di lingkungan KKP berada pada Level

3 atau Terdefinisi (lihat Tabel 8). Hal ini berarti bahwa target yang ditetapkan

telah terlampaui.

Pencapaian level 3 atau terdefinisi atas tingkat implementasi SPI di lingkungan

KKP berarti bahwa KKP telah melaksanakan praktik pengendalian intern dan

terdokumentasi dengan baik, namun evaluasi atas pengendalian intern

dilakukan tanpa dokumentasi yang memadai. Per Desember 2016, baru

terdapat 3 K/L (diluar KKP) dan 6 Pemerintah Daerah Provinsi/Kab/Kota yang

telah mencapai level 3 dan tidak ada yang melebihi level 3. Per Maret 2017 ini

KKP telah masuk didalamnya, dan ini menunjukkan bahwa KKP telah cukup

bagus implementasi SPI-nya, namun demikian seperti karakteristik level 3,

disebutkan bahwa evaluasi atas pengendalian intern masih lemah dalam hal

dokumentasinya.

Tabel 8 Tingkat Maturitas Implementasi SPI dan Pengertiannya

No Level Tingkat Rentang Nilai Karakteristik SPIP

1 0 Belum Ada 0 < skor <1,0 K/L/Poemda sama sekali belum memiliki kebijakan dan prosedur yang diperlukan untuk melaksanakan praktek-praktek pengendalian intern

2 1 Rintisan 1,0 ≤ skor < 2,0 Ada praktik pengendalian intern, namun pendekatan risiko dan pengendalian yang diperlukan masih bersifat ad-hoc dan tidak terorganisasi dengan baik, tanpa komunikasi dan pemantauan sehingga kelemahan tidak diidentifikasi.

3 2 Berkembang 2,0 ≤ skor < 3,0 K/L/Pemda telah melaksanakan praktik pengendalian intern, namun tidak terdokumentasi dengan baik dan pelaksanaannya sangat tergantung pada individu dan belum melibatkan semua unit organisasi. Efektivitas pengendalian belum dievaluasi sehingga banyak terjadi kelemahan yang belum ditangani secara memadai.

4 3 Terdefinisi 3,0 ≤ skor < 4,0 K/L/Pemda telah melaksanakan praktik pengendalian intern dan terdokumentasi dengan baik. Namun evaluasi atas pengendalian intern dilakukan tanpa dokumentasi yang memadai.

5 4 Terkelola dan Terukur

4,0 ≤ skor < 4,5 K/L/P telah menerapkan pengendalian internal yang efektif, masing-masing personel pelaksana kegiatan yang selalu mengendalikan kegiatan pada pencapaian tujuan kegiatan itu sendiri maupun tujuan K/L/Pemda. Evaluasi formal dan terdokumentasi.

Page 35: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 34

6 5 Optimum 4,5 ≤ skor ≤ 5 K/L/Pemda telah menerapkan pengendalian intern yang berkelanjutan, terintegrasi dalam pelaksanaan kegiatan yang didukung oleh pemantauan otomatis menggunakan aplikasi komputer

Internal Process Perspective adalah suatu proses kunci yang dilaksanakan

organisasi untuk memberikan kontribusi kepada pengguna jasa sesuai dengan

sasaran kinerja pada Customer Perspective. Perspektif ini terdiri dari 3 (tiga) SS

dan didukung oleh 8 (delapan) IKU. Capaian kinerja dari masing-masing SS

dan IKU pada perspektif ini disampaikan sebagai berikut:

SS ke-3 “Tersedianya Rumusan Kebijakan Pengawasan Internal Berbasis

Risiko”, merupakan proses yang menjadi fokus Itjen KKP pada tahap

perencanaan dalam menjaga kualitas mutu pengawasan. SS-3 ini didukung

oleh dua buah IKU yaitu IKU-9 “Indeks efektivitas kebijakan pemerintah” dalam

hal ini kebijakan pengawasan Itjen dan IKU-10 “Persentase Perencanaan

Pengawasan Internal Berbasis Risiko lingkup KKP” sebagai dasar perumusan

kebijakan pengawasan tahun 2017. IKU yang dapat diukur pada Triwulan I

Tahun 2017 hanya IKU 10. Gambaran dari 2 buah IKU pendukung SS ke-3 ini

IKU 9 : Indeks Efektivitas Kebijakan Pemerintah

Suatu ukuran untuk menilai sejauh mana efektivitas kebijakan pengawasan

Itjen KKP didalam mengawal pelaksanaan program dan kegiatan lingkup KKP.

Efektivitas kebijakan pengawasan tersebut diukur melalui survei terhadap mitra

kerja Itjen selama tahun 2017.

Kegiatan yang dilaksanakan untuk mendukung pencapaian IKU tersebut antara

lain Sosialisasi Kebijakan Pengawasan Itjen KKP Tahun 2017 kepada seluruh

mitra kerja pada acara Rapat Kerja Pengawasan, Penyusunan Program Kerja

Pengawasan Tahunan Berbasis Risiko dan Evaluasi Pasca Pengawasan. Pada

tahun 2017 Itjen KKP menargetkan nilai Indeks Efektivitas Kebijakan

Pemerintah sebesar 7,7 atau naik 1,2 poin bila dibandingkan dengan tahun

sebelumnya. Pada Triwulan I Tahun 2017, IKU ini belum dapat diuku dan baru

akan dibahas mengenai kebijakan apa yang akan diuji efektivitasnya pada

Triwulan II Tahun 2017. Sedangkan pelaksanaan dan hasilnya diperkirakan

pada Triwulan IV Tahun 2017.

SS-3: Tersedianya Rumusan Kebijakan Pengawasan Internal Berbasis Risiko

INTERNAL PROCESS PERSPECTIVE

Page 36: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 35

IKU 10 : Persentase Perencanaan Pengawasan Internal Berbasis Risiko

lingkup KKP

IKU 10 ini merupakan persentase kegiatan pengawasan Itjen dalam PKPT yang

mengacu pada penilaian risiko dengan didasarkan pada anggaran, program

prioritas dan hasil pengawasan APIP maupun faktor lainnya yang dapat

menjadi dasar penilaian risiko pada seluruh unit eselon I lingkup KKP. Ukuran

yang diambil untuk perencanaan pengawasan internal yang telah berbasis

risiko adalah apabila sebanyak 100% tema pengawasan unggulan/prioritas, unit

Eselon I, dan provinsi/kab/kota pelaksana program/kegiatan KKP yang berisiko

tinggi telah dimasukkan dalam PKPT Tahun 2017.

Berdasarkan hasil penilaian risiko yang dilakukan terdapat sekurangnya 87

jenis kegiatan yang berisiko tinggi dan seluruhnya telah dicantumkan dalam

PKPT Itjen KKP Tahun 2017.

Tabel 9

Peta Risiko Program/Kegiatan KP Per Eselon I KKP Tahun 2017

No. Unit Eselon I Jenis Kegiatan Berisiko Tinggi

PKPT 2016

Dicantumkan Tdk Dicantumkan

1 SETJEN 2 2 100% 0 0%

2 DJ PRL 11 11 100% 0 0%

3 DJPT 17 17 100% 0 0%

4 DJ PSDKP 19 19 100% 0 0%

5 DJPB 9 9 100% 0 0%

6 BALITBANG KP *) 5 5 100% 0 0%

7 BPSDMPKP *) 3 3 100% 0 0%

8 DJ PDSPKP 10 10 100% 0 0%

9 BKIPM 7 7 100% 0 0%

10 ITJEN 4 4 100% 0 0%

TOTAL 87 87 100% 0 0%

Keterangan : *) sebelum digabung jadi BRSDMKP pada awal 2017

Dari hasil penilaian risiko tersebut, seluruh objek baik berdasarkan tema

maupun pelaksanaan program yang berisiko tinggi telah masuk kedalam PKPT

Itjen KKP Tahun 2017, dengan demikian perencanaan pengawasan internal

berbasis risiko lingkup KKP dengan target 100% telah tercapai.

Setelah melaksanakan proses perencanaan pengawasan yang berbasis risiko,

selanjutnya Itjen KKP berupaya mewujudkan “Terselenggaranya Pengawasan

Internal KKP yang Efektif dan Efisien” yang menjadi Sasaran Strategis (SS)

ke-4. SS tersebut diukur dengan 4 IKU yang dapat mencerminkan pelaksanaan

pengawasan internal yang efektif dan efisien yaitu :

SS-4 : Terselenggaranya Pengawasan Internal KKP yang efektif dan efisien

Page 37: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 36

1. IKU 11 “Persentase jumlah rekomendasi hasil pengawasan yang

dimanfaatkan untuk perbaikan kinerja lingkup KKP”

2. IKU 12 “Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan RB (SPI, RB,

SAKIP, Yanblik) untuk perbaikan kinerja KKP”

3. IKU 13 “Jumlah rekomendasi perbaikan kebijakan yang strategis lingkup

KKP”

4. IKU 14 “Persentase cakupan lokasi Pengawasan Pelaksanaan Program

Prioritas KKP”.

Pada Triwulan I Tahun 2017 yang dapat diukur capaian kinerjanya sebanyak 2

IKU yaitu IKU 11 dan IKU 12. Gambaran IKU tersebut dan realisasinya

disampaikan sebagai berikut.

IKU 11: Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan yang

Dimanfaatkan Untuk Perbaikan Kinerja Lingkup KKP

Persentase jumlah rekomendasi hasil pengawasan yang dimanfaatkan untuk

perbaikan kinerja adalah jumlah rekomendasi hasil pengawasan Itjen KKP yang

ditindaklanjuti (proses dan/atau tuntas) oleh seluruh mitra kerja yang menjadi

objek pengawasan dengan target selama setahun 75% rekomendasi

ditindaklanjuti pada tahun 2017. Untuk target s.d. Triwulan I Tahun 2017 adalah

sebesar 10%. Dari hasil pengukuran kinerja s.d. Triwulan I Tahun 2017, jumlah

rekomendasi yang telah ditindaklanjuti atau dimanfaatkan untuk perbaikan

kinerja oleh mitra kerja Itjen sampai dengan Triwulan I Tahun 2017 sebesar

60% dari target Triwulan I Tahun 2017 sebesar 10% atau pencapaiannya

terhadap target sebesar 600%.

Tabel 10. Capaian dan Target Kinerja IKU-11 s.d. Triwulan I Tahun 2017

No Unit Kerja Jumlah Saran

Temuan ITJEN

Tindak Lanjut Sisa Saran Ket

Jml % Saran Jml % Saran

1 SETJEN 10 9 90,00% 1 10,00% IT I

2 DJ PRL 7 0 0,00% 7 100,00% IT I

3 DJPT 99 49 49,49% 50 50,51% IT II

4 DJ PSDKP 4 0 0,00% 4 100,00% IT II

5 DJPB 41 9 21,95% 32 78,05% IT III

6 BRSDMKP 23 15 65,22% 8 34,78% IT III

7 DJ PDSPKP 28 28 100,00% 0 0,00% IT IV

8 BKIPM 11 11 100,00% 0 0,00% IT IV

9 ITJEN 32 32 100,00% 0 0 IT V

TOTAL 255 153 60,00% 102 40,00%

Capaian IKU ini s.d. Triwulan I Tahun 2017 cukup baik karena terdapat hasil

tindak lanjut yang telah dilaksanakan selama Triwulan IV Tahun 2016 s.d.

Triwulan I Tahun 2017. Selain itu juga selama Triwulan I Tahun 2017 belum

terdapat penambahan Laporan Hasil Pengawasan (LHP) Itjen KKP yang telah

diterbitkan. Namun demikian, Itjen akan meningkatkan pemantauan

Page 38: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 37

penyelesaian tindak lanjut hasil pengawasan oleh seluruh Inspektorat selama

tahun 2017. Adapun upaya yang telah dan akan dilaksanakan Itjen KKP selama

tahun 2017 dalam hal percepatan penyelesaian tindak lanjut hasil pengawasan

antara lain melaksanakan Pemutakhiran Data Hasil Pengawasan dan

Koordinasi/Pemantauan Tindak Lanjut.

IKU 12: Persentase Jumlah rekomendasi hasil pengawasan RB untuk

Perbaikan Kinerja KKP

Persentase jumlah rekomendasi hasil pengawasan RB yang dimanfaatkan

untuk perbaikan kinerja adalah jumlah rekomendasi hasil pengawasan SPIP,

Pelayanan Publik, SAKIP, dan implementasi RB dari Itjen KKP yang telah

ditindaklanjuti (proses dan/atau tuntas) oleh seluruh mitra kerja yang menjadi

objek pengawasan dengan target Tahun 2017 sebesar 82,50% rekomendasi

ditindaklanjuti. Target yang ditetapkan s.d. Triwulan I Tahun 2017 adalah

sebesar 10% rekomendasi hasil pengawasan RB dapat dimanfaatkan untuk

perbaikan kinerja.

Dari hasil pengukuran kinerja IKU ini sampai dengan Triwulan I Tahun 2017,

jumlah rekomendasi yang telah ditindaklanjuti atau dimanfaatkan untuk

perbaikan kinerja oleh mitra kerja Itjen mencapai 72,03% dari target Triwulan I

Tahun 2017 sebesar 10% atau pencapaiannya sebesar 720,30% dari target.

Kondisi ini relatif sama dengan IKU 11 dimana terdapat hasil tindak lanjut yang

telah dilaksanakan selama Triwulan IV Tahun 2016 s.d. Triwulan I Tahun 2017.

Selain itu juga selama Triwulan I Tahun 2017 belum terdapat penambahan

Laporan Hasil Pengawasan (LHP) Itjen KKP yang telah diterbitkan.

Tabel 11. Capaian dan Target IKU-12 s.d. Triwulan I Tahun 2017

No Unit Kerja

TOTAL *)

Jumlah Saran

Tindak Lanjut

Saran % TL

1 SETJEN 15 6 40,00%

2 DJ PRL 11 4 36,36%

3 DJPT 11 2 18,18%

4 DJ PSDKP 6 1 16,67%

5 DJPB 6 3 50,00%

6 BRSDMKP 0 0 0,00%

7 DJ PDSPKP 21 21 100,00%

8 BKIPM 20 20 100,00%

9 ITJEN 28 28 100,00%

TOTAL 118 85 72,03% Keterangan : *) data berdasarkan LHP dari Triwulan IV Tahun 2016 s.d. Triwulan I Tahun 2017

Page 39: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 38

IKU 13: Jumlah Rekomendasi Perbaikan Kebijakan lingkup KKP

Jumlah rekomendasi perbaikan kebijakan adalah rekomendasi yang diberikan

oleh Itjen KKP kepada seluruh mitra kerja yang menjadi objek pengawasan

untuk melakukan perubahan, penambahan dan/atau penyempurnaan

peraturan, kebijakan, maupun sistem dan prosedur administrasi/operasi. Pada

tahun 2017, Itjen menargetkan akan melakukan pengawasan dan memberikan

rekomendasi perbaikan terhadap minimal 18 kebijakan lingkup KKP selama

tahun 2017. Target ini akan diukur secara semesteran yaitu pada Triwulan II

dan IV Tahun 2017, sehingga untuk Triwulan I Tahun 2017 ini tidak dilakukan

pengukuran.

Kegiatan yang telah dilaksanakan selama untuk mencapai target IKU ini adalah

Pengawasan terhadap peraturan, kebijakan, sistem dan prosedur

administrasi/operasi lingkup KKP seluruh mitra kerja. Selain itu, adanya

rekomendasi kebijakan ini sejalan dengan kebijakan pengawasan tahun 2017,

selain sebagai penjamin mutu (Quality Assurance), Itjen menitikberatkan

perannya sebagai konsultan yang akan memberikan jasa konsultasi serta saran

perbaikan (Advisory Services) dalam proses pelaksanaan program/kegiatan

juga pada tataran kebijakan.

IKU 14: Persentase cakupan lokasi Pengawasan Pelaksanaan Program

Prioritas KKP

Persentase cakupan lokasi Pengawasan Pelaksanaan Program Prioritas KKP

adalah jumlah lokasi pelaksanaan Program Prioritas KKP yang dapat diawasi

oleh Itjen KKP pada tahun 2017 dengan target 60%. Pengukuran terhadap

capaian IKU ini dilaksanakan semesteran sehingga pada Triwulan I Tahun 2017

capaian IKU ini belum dapat disampaikan. Kegiatan-kegiatan yang

dilaksanakan untuk mencapai IKU ini antara yaitu, kegiatan pengawasan

seperti audit, evaluasi dan pendampingan atas pelaksanaan program prioritas

lingkup KKP. Dalam perkembangan capaiannya, pada tahun 2016 Itjen KKP

dapat mencakup 92,11% lokasi pelaksanaan program prioritas KP dari target

60% dengan basis berdasarkan provinsi bukan kabupaten/kota.

Pelaksanaan pengawasan yang efektif dan efisien tidak terlepas dari adanya

pengendalian pengawasan internal yang efektif. Pengendalian dimaksud

menjadi SS ke-5 yang dilaksanakan melalui dua buah IKU yaitu IKU ke-15

“Persentase pelaksanaan penugasan dan pelaporan pengawasan yang

memenuhi standar mutu pengawasan lingkup KKP” dan IKU ke-16 “Persentase

tingkat kepatuhan terhadap pelaksanaan Program Kerja Pengawasan Tahunan

SS-5 : Terselenggaranya Pengendalian Pengawasan Internal yang efektif

Page 40: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 39

(PKPT)”. Kedua IKU ini tidak dilakukan pengukuran pada Triwulan I Tahun

2017. Gambaran umum kedua IKU ini adalah sebagai berikut

IKU-15: Persentase Pelaksanaan Penugasan Pengawasan dan Pelaporan

Hasil Pengawasan yang Memenuhi Standar Mutu Pengawasan

Persentase pelaksanaan penugasan pengawasan dan pelaporan hasil

pengawasan yang memenuhi standar pelaksanaan pengawasan adalah jumlah

penugasan dan pelaporan hasil audit oleh Itjen KKP pada mitra kerja yang

memenuhi standar mutu pengawasan pada tahun 2017 dengan target minimal

83% pelaksanaan pengawasan sesuai standar atau terdapat kenaikan 1%

dibanding tahun 2016. Capaian IKU ini diukur Semesteran yaitu pada bulan Juli

dan Desember 2017, sehingga pada Triwulan I Tahun 2017 capain IKU ini

belum dapat disampaikan. Adapun kegiatan yang dilaksanakan untuk mencapai

target IKU ini adalah supervisi berjenjang pada setiap pelaksanaan

pengawasan dan evaluasi terhadap pelaksanaan kendali mutu.

Pada Tahun 2016, IKU ini tidak mencapai target sehingga salah satu tindak

lanjut yang menjadi fokus perbaikan di Tahun 2017 adalah penggunaan

teknologi informasi dalam peningkatan kualitas mutu pengawasan serta

penyusunan pedoman teknis. Selain itu, diharapkan adanya dukungan para

auditor untuk meningkatkan secara terus menerus kualitas pelaksanaan

pengawasan serta pengendalian secara berjenjang sampai level auditor

pengendali mutu. Selain itu, Itjen juga melakukan evaluasi atas implementasi

Kendali Mutu Pengawasan setiap semester dibawah koordinasi Inspektorat V

untuk menjaga pelaksanaan dan pelaporan pengawasan tetap sesuai dengan

standar mutu pengawasan.

Perkembangan pelaksanaan penugasan dan pelaporan yang memenuhi

standar pelaksanaan pengawasan dari tahun ke tahun dapat dilihat pada Tabel

berikut:

Tabel 12 Perkembangan Pelaksanaan Penugasan Pengawasan dan Pelaporan

Hasil Pengawasan yang Memenuhi Standar Mutu Pengawasan Tahun 2013-2016

Indikator Kinerja Utama 2013 2014 2015 2016

Pelaksanaan Penugasan Pengawasan dan Pelaporan Hasil

Pengawasan yang Memenuhi Standar Mutu Pengawasan 73,69% 88,69% 94,18% 80,77%

IKU 16 : Persentase Tingkat Kepatuhan terhadap Pelaksanaan PKPT

Persentase tingkat kepatuhan terhadap pelaksanaan PKPT adalah persentase

kesesuaian pelaksanaan penugasan pengawasan dengan PKPT pada periode

pengukuran dengan target 83% penugasan pengawasan sesuai dengan PKPT

Page 41: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 40

pada tahun 2017. Nilai capaian IKU ini sangat dipengaruhi oleh Kebijakan

Pimpinan agar pelaksanaan pengawasan tetap dalam koridor PKPT yang

dibuat.

Capaian IKU ini diukur secara periodik semesteran, sehingga pada Triwulan I

Tahun 2017 capain IKU ini belum dapat disampaikan. Adapun kegiatan yang

dilaksanakan untuk mencapai target IKU ini adalah monitoring perencanaan

penugasan dan evaluasi pelaksanaan PKPT. Dalam perkembangan tahunan,

capaian IKU ini dapat disampaikan bahwa pada Tahun 2016 jumlah penugasan

pengawasan yang sesuai dengan PKPT sebanyak 96,18% dari target 82%.

Kondisi ini berarti PKPT telah dijadikan acuan utama dalam perencanaan dan

pelaksanaan kegiatan pengawasan agar pengawasan yang dilaksanakan

menjadi lebih efektif.

Learning and Growth Perspective adalah langkah yang harus dilakukan dalam

hal pengembangan organisasi, kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM), Sistem

Informasi, fasilitas dan anggaran yang digunakan didalam melaksanakan

pencapaian sasaran kinerja organisasi. Perspektif ini terdiri dari 4 SS dan 11

IKU dengan capaian kinerja sebagai berikut.

SS ke-6 terdiri dari 2 buah IKU yaitu IKU-17 “Indeks kompetensi dan integritas

pegawai Itjen KKP” dan IKU-18 “Persentase pegawai Itjen KKP yang memenuhi

standard diklat”. Gambaran perkembangan kinerja kedua IKU tersebut

disampaikan sebagai berikut.

Tabel 13 Capaian Kinerja SS-6 “Terwujudnya ASN Itjen KKP yang Kompeten,

Profesional, dan Berintegritas” s.d. Triwulan I Tahun 2017

Nama IKU Satuan Target Klasifikasi Realisasi %

Capaian

IK 17 Indeks kompetensi dan integritas

Indeks 80 Maximize 79,55 99,44

IK 18 Persentase pegawai Itjen yang memenuhi standar diklat

% 15 Maximize 27,08 180,53%

Sebagaimana disajikan pada tabel di atas, SS-6 didukung oleh dua buah IKU

yang menunjukan bahwa didalam meningkatkan kinerja pengawasan, Itjen KKP

tidak hanya melakukan upaya perbaikan tata kelola dan mutu pengawasan

namun juga meningkatkan kualitas aparatur pengawasan. Tabel tersebut juga

menunjukan bahwa kedua IKU pendukung SS ke-6, pencapaiannya s.d.

Triwulan I Tahun 2017 terdapat 1 IKU yang melebihi target dan 1 IKU yang

SS-6: Tersedianya ASN Itjen KKP yang Kompeten, Profesional,

dan Berintegritas

LEARNING & GROWTH PERSPECTIVE

Page 42: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 41

berada sedikit dibawah target. Secara lebih jelas capaian kinerja dari kedua IKU

tersebut disampaikan sebagai berikut.

IKU 17 : Indeks Kompetensi dan Integritas Pegawai Itjen

Indeks Kompetensi dan Integritas Pegawai Itjen KKP adalah suatu ukuran yang

menunjukan tingkat kemampuan untuk melaksanakan tugas sesuai dengan

kemampuan dan pengetahuan juga kecenderungan untuk patuh pada aturan

dan norma pegawai lingkup KKP dengan target pada Tahun 2017 adalah nilai

indeks 80. Dasar penentuan Indeks Kompetensi dan Integritas diambil dari

Kompetensi Hasil Assessment, Kehadiran Pegawai, Capaian Kinerja Pegawai

(Sasaran Kerja Pegawai/SKP) dan kepatuhan terhadap Laporan Harta

Kekayaan ASN/Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaraan Negara

(LHKASN/LHKPN).

Sampai dengan Triwulan I Tahun 2017 capaian IKU telah mencapai indeks

79,55 dari target indeks sebesar 80 sedikit dibawah target yang telah

ditetapkan dengan persentase 99,44% dari target. Catatan dari IKU ini adalah

terdapat satu variabel pengukuran yang belum dimasukan dalam perhitungan

yaitu variabel kompetensi hasil assessment. Hal tersebut dikarenakan bahwa

kegiatan assessment pegawai s.d. Triwulan I Tahun 2017 belum dijadwalkan

pelaksanaannya.

Adapun Upaya yang dilakukan Itjen dalam meningkatkan kompetensi dan

integritas pegawainya antara lain melalui penilaian kompetensi pegawai,

pengelolaan LHKASN dan LHKPN, pendidikan dan pelatihan, dan penerapan

kode etik, pengisian LHKASN/LHKPN, pengukuran SKP, Asesment Pegawai

dan monitoring kehadiran pegawai.

IKU 18 : Persentase Pegawai Itjen yang Memenuhi Standar Diklat

Persentase pegawai Itjen KKP yang memenuhi standar pendidikan dan

pelatihan (Diklat) adalah jumlah pegawai Itjen KKP yang telah mengikuti diklat

sesuai dengan standar pada jabatannya dibandingkan dengan jumlah seluruh

pegawai Itjen KKP, dengan target minimal 60% pegawai Itjen terpenuhi

kebutuhan diklatnya pada tahun 2017. Target yang dibuat adalah secara

triwulanan dimana pada Triwulan I Tahun 2017 ini ditargetkan mencapai 15%.

Perkembangan capaian IKU ini s.d. Triwulan I Tahun 2017 dapat disampaikan

capaian IKU ini sebesar 27,08% atau lebih tinggi dari target sebesar 15%,

sehingga capaiannya adalah 180,53% dari target Triwulan I Tahun 2017

sebesar 15%.

Adapun kegiatan yang dilaksanakan untuk mencapai target IKU ini adalah

menyusun peta pegawai dan peta kebutuhan diklat pegawai, serta pelaksanaan

diklat yang bekerjasama dengan pihak diluar Itjen KKP seperti BPKP, YPIA,

dan BPSDMKP sesuai kebutuhan pegawai.

Page 43: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 42

Sasaran Strategis ke 7 menunjukan upaya yang dilakukan oleh Itjen KKP di

dalam mengembangkan sistem informasi di dalam mendukung tugas dan

fungsinya sebagai pengawas internal. SS-7 ini didukung oleh 3 buah IKU yaitu

IKU 19 “Jumlah unit kerja yang menerapkan sistem manajemen pengetahuan

yang terstandar Lingkup Itjen”, IKU 20 “ Tingkat Kepatuhan Pengelolaan Data“,

dan IKU 21 “Persentase Penggunaan Informasi Pengawasan berbasis IT

lingkup Itjen KKP”. Terdapat 1 IKU baru yaitu IKU 20 sebagai bagian dari

kebijakan level KKP. Ketiga IKU tersebut s.d. Triwulan I Tahun 2017 belum

dapat diukur capaian kinerjanya. Gambaran ketiga IKU tersebut dapat

digambarkan sebagai berikut.

IKU 19 : Jumlah Unit Kerja yang Menerapkan Sistem Manajemen

Pengetahuan yang Terstandar Lingkup Itjen

Sistem Manajemen Pengetahuan adalah suatu rangkaian yang memanfaatkan

teknologi informasi yang digunakan oleh instansi pemerintah ataupun swasta

untuk mengidentifikasi, menciptakan, menjelaskan, dan mendistribusikan

pengetahuan untuk digunakan kembali, diketahui dan dipelajari. Capaian IKU

ini diukur pada bulan Desember 2017 dan perhitungannya didasarkan pada

penggunaan aplikasi bitrix24. Variabel penilaian terdiri dari 3 variabel yaitu

dokumen (20%), keikutsertaan (40%), dan keaktifan (40%) dalam penerapan

aplikasi bitrix24.

Target IKU ini selama Tahun 2017 sebesar 65% atau lebih tinggi dari Tahun

2016 yang hanya sebesar 60%. Sampai dengan Triwulan I Tahun 2017, nilai

capaian IKU ini tidak diukur namun hanya dipantau capaiannya secara

triwulanan dimana untuk Triwulan I Tahun 2017 capain Itjen KKP adalah

sebesar 30,85% atau masih kurang sebesar 34,15%. Capain yang rendah

terdapat pada variabel dokumen (4,29% dari nilai maksimal 20%) dan variabel

keaktifan (1,03% dari maksimal 40%). Gambaran perkembangan capaian

manajemen pengetahuan yang terstandar pada setiap Eselon I KKP tersaji

pada Gambar berikut.

Gambar 6

SS-7: Tersedianya Manajemen Pengetahuan yang Handal dan Mudah Diakses lingkup Itjen KKP

Page 44: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 43

Perkembangan Capaian Penerapan Manajemen Pengetahuan lingkup KKP

IKU 20 : Tingkat Kepatuhan Pengelolaan Data

Tingkat kepatuhan pengelolaan data merupakan upaya untuk melihat tingkatan

suatu unit kerja dalam kepatuhan pengelolaan data yang menjadi

kewenangannya mulai dari pengumpulan, pengolahan, penyajian dan

pelaporan data ke unit kerja yang membutuhkan. Dalam lingkup Itjen KKP

maka terkait dengan kepatuhan pengelolaan data hasil pengawasan. IKU ini

merupakan IKU baru yang belum ada di periode sebelumnya. Target kepatuhan

pengelolaan data ini adalah sebesar 70%. Rencana pengukuran IKU ini adalah

semesteran untuk melihat tingkat kepatuhan pengelolaan data.

Sampai dengan Triwulan I Tahun 2017, IKU ini belum dapat diukur capaian

kinerjanya. Adapun tahapan kegiatan yang akan dilaksanakan terkait IKU ini

adalah penyusunan dan penetapan pedoman, mekanisme pengukuran, dan

evaluasi hasil capaian kinerja.

IKU 21 : Persentase Penggunaan Informasi Pengawasan Berbasis

Informasi Teknologi (IT) Lingkup Itjen KKP

IKU ini merupakan sebuah ukuran dari implementasi penggunaan sistem

teknologi informasi dalam mendukung pelaksanaan pengawasan oleh unit kerja

lingkup Itjen KKP. Penggunaan sistem informasi pengawasan tersebut diukur

dari rata-rata jumlah persentase implementasi aplikasi dukungan pengawasan

yang terdiri dari Aplikasi e-dalwas, Aplikasi Penugasan Pengawasan dan

Aplikasi Audit Management System (AMS). Target IKU ini pada Tahun 2017

adalah 70%. Capaian IKU ini diukur pada bulan Desember, sehingga pada

triwulan I capain IKU ini belum dapat disampaikan.

Perkembangan sampai dengan Triwulan I Tahun 2017 dapat disampaikan

bahwa penggunaan aplikasi penugasan pengawasan telah digunakan 100%,

sedangkan untuk e-dalwas masih dalam tahap konsolidasi mengingat terdapat

perubahan kebijakan level KKP terkait adanya konsep one data, sedangkan

untuk aplikasi AMS sudah dilakukan ujicoba pada Triwulan I 2017 ini dan

diharapkan pada Triwulan II Tahun 2017 sudah dapat digunakan dan diukur

capaiannya.

Page 45: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 44

Sasaran Strategis ke-8 menunjukan upaya yang dilakukan oleh Itjen KKP di

dalam membangun tata kelola lingkup Itjen KKP yang handal dan berorientasi

pada pelayanan prima. SS-8 ini didukung oleh 4 buah IKU yaitu IKU 22 “Nilai

Penerapan RB Itjen”, IKU 23 “Nilai SAKIP Itjen”, IKU 24 “Indeks persepsi

pegawai KKP terhadap Itjen”, dan IKU baru yaitu IKU 25 “Persentase Tindak

Lanjut Arahan (Directive) Pimpinan. Keempat IKU tersebut pada Triwulan I

Tahun 2017 belum dapat dilakukan pengukuran sesuai target yang ditetapkan

dalam waktu pengukuran capaian kinerjanya. Gambaran kinerja dari keempat

IKU tersebut dapat disampaikan sebagai berikut.

IKU 22 : Nilai Penerapan Reformasi Birokrasi (RB) Itjen KKP

Nilai penerapan Reformasi Birokrasi (RB) Itjen adalah tingkat proses

pelaksanaan reformasi birokrasi di Itjen KKP untuk merubah bentuk birokrasi

yang lama dengan bentuk birokrasi yang lebih baik sehingga aparatur mampu

bekerja secara lebih profesional, efektif, dan akuntabel dalam melaksanakan

perannya sebagai pengawas internal KKP. Pengukuran besarnya capaian nilai

evaluasi atas implementasi Reformasi Birokrasi di lingkup KKP dilakukan

berdasarkan hasil penilaian atas implementasi RB di KKP yang dilaksanakan

melalui Penilaian Mandiri/Evaluasi oleh Inspektorat Jenderal KKP dengan target

nilai A (89).

Sampai dengan Triwulan I Tahun 2017 dapat disampaikan bahwa tahapan

penilaian nilai implementasi RB ini baru pada tahap kegiatan evaluasi

implementasi RB yang dilakukan oleh tim Itjen secara self assessment pada

bulan Maret 2017 dan hasilnya diperkirakan pada Mei 2017, sehingga hasilnya

belum diketahui s.d. saat ini. Adapun perkembangan capaian tahunan IKU ini

dari Tahun 2013 s.d. 2016 tersaji pada Tabel berikut.

Tabel 14. Perkembangan Nilai Implementasi RB Itjen KKP Tahun 2013-2016

Indikator Kinerja Utama 2013 2014 2015 2016 2017 *)

Nilai Implementasi RB Itjen KKP 65,29 78,88 83,26 91,76 89

Keterangan : *) Tahun 2017 ditargetkan sebesar 89 (A)

IKU 23 : Nilai Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP)

Itjen KKP

Akuntabilitas kinerja Itjen adalah perwujudan kewajiban Itjen untuk

mempertanggungjawabkan keberhasilan/kegagalan pelaksanaan program dan

kegiatan yang telah diamanatkan para pemangku kepentingan dalam rangka

mencapai misi organisasi secara terukur dengan sasaran kinerja yang telah

SS- 8: Terwujudnya birokrasi Itjen yang efektif, efisien, dan berorientasi pada layanan prima

Page 46: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 45

ditetapkan. Akuntabilitas juga diukur melalui manajemen kinerja organisasi

yang terdiri dari lima komponen yaitu Perencanaan Kinerja, Pengukuran

Kinerja, Evaluasi Kinerja, Pelaporan Kinerja, dan Capaian Kinerja. Target IKU

ini pada Tahun 2017 adalah A dengan nilai 89,50.

Pengukuran kondisi manajemen kinerja/SAKIP untuk level 1 (Itjen KKP)

dilakukan melalui evaluasi oleh Inspektorat V yang akan dilaksanakan pada

bulan April s.d. Mei 2017, sehingga pada Triwulan I Tahun 2017 ini belum dapat

diketahui hasil capaian kinerjanya. Perkembangan tingkat kualitas akuntabilitas

Itjen KKP dapat dilihat pada Tabel berikut.

Tabel 15. Perkembangan Tingkat Kualitas Akuntabilitas Itjen KKP

Indikator Kinerja Utama 2011 2012 2013 2014 2015 2016

Tingkat Kualitas Akuntabilitas Itjen KKP

B (67,36)

A (79,47)

A (81,01)

A (84,17)

A (89,06)

A (89,85)

Sebagaimana ditunjukan pada tabel diatas, perkembangan nilai AKIP Itjen

cukup baik dari tahun ke tahun, bahkan merupakan peringkat 1 lingkup KKP.

Namun demikian untuk mendapatkan hasil yang lebih baik lagi komitmen

pimpinan dan peran penanggung jawab serta pengelola kinerja perlu

dioptimalkan dalam hal pengumpulan data kinerja, pengukuran kinerja,

pelaporan kinerja dan pengisian aplikasi manajemen kinerja.

IKU 24 : Indeks Persepsi Pegawai KKP terhadap Itjen KKP

Indeks persepsi pegawai KKP terhadap Itjen KKP adalah suatu

penilaian/persepsi pegawai lingkup KKP terhadap pelaksanaan pengawasan

yang dilakukan oleh Itjen pada suatu unit kerja yang menjadi objek

pengawasan. Indeks persepsi pegawai KKP diperoleh dari kegiatan survei

dengan perangkat kuesioner yang berisi parameter untuk mengukur tingkat

kepuasan pegawai KKP terhadap pelaksanaan pengawasan Itjen KKP. Target

IKU ini pada Tahun 2017 adalah sebesar 3,8 atau mengalami penurunan dari

target Tahun 2016 yaitu 4,35. Penurunan target disesuaikan dengan capaian-

capaian tahun sebelumnya yang memiliki kesenjangan cukup tinggi antara hasil

capaian dengan target.

Pada tahun 2017 ini, Capaian kinerja IKU ini telah didapatkan dari hasil survei

yang direncanakan selama periode bulan Mei-Oktober 2017 yang melibatkan

satker lingkup KKP (Pusat dan daerah). Adapun s.d. Triwulan I Tahun 2017

perkembangan kegiatan yang dilaksanakan baru tahup persiapan penyusunan

survey dan pendataan kegiatan pengawasan yang dilaksanakan Itjen KKP

sebelumnya sebagai bagian dari penentuan objek survei.

Page 47: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 46

IKU 25 : Persentase Tindak Lanjut Arahan (Directive) Pimpinan

Arahan/ direktif Menteri hasil Rapat Pimpinan, Rapat Terbatas, Sidang Kabinet,

dan Rapat Kerja dalam rangka peningkatan kinerja dan pembangunan KP yang

harus ditindaklanjuti oleh unit Eselon I lingkup KKP yang dikoordinasikan oleh

Sekretariat Jenderal KKP. IKU ini merupakan IKU baru yang dicantumkan

dalam perjanjian kinerja pada semua Level 1 KKP. Target IKU ini pada Tahun

2017 adalah 100% tertindaklanjuti.

Capaian kinerja IKIU ini dihitung dari Persentase direktif Menteri Kelautan dan

Perikanan yang ditindaklanjuti oleh Inspektur Jenderal KKP dengan status

selesai dan On Track dibanding total direktif (arahan) MKP. Pemantauan

melalui status tindaklanjut di Aplikasi Directive Monitoring System (DMS)

dengan alamat url aplikasi : http://kinerjaku.kkp.go.id/dms/. Sampai dengan

Triwulan I Tahun 2017, tahapan yang telah dilakukan adalah mengidentifikasi

arahan selama triwulan I Tahun 2017 dan mengkompilasi hasil tindak lanjutnya,

sehingga nilai secara keseluruhan pada Triwulan I Tahun 2017 ini belum dapat

diukur capaiannya.

SS-9 ini merupakan kondisi yang diharapkan oleh Itjen didalam mewujudkan

organisasi Itjen yang tidak hanya efektif namun juga efisien dan akuntabel

didalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pengawas internal.

Pengelolaan anggaran yang efektif dan efisien lingkup Itjen tersebut ditunjukan

melalui pencapaian dua buah IKU pendukung SS-9 ini, yaitu IKU 26 “Nilai

Kinerja Anggaran Itjen” dan IKU 27 “Persentase Kepatuhan terhadap SAP

lingkup Itjen”. Gambaran capaian kinerja SS-9 disampaikan sebagai berikut.

IKU 26 : Nilai Kinerja Anggaran Itjen

Nilai kinerja anggaran adalah suatu ukuran dari hasil pelaksanaan anggaran

yang diukur melalui aspek implementasi, aspek manfaat dan aspek konteks

untuk menghasilkan informasi mengenai relevansi masukan (input), kegiatan,

keluaran (output) dan hasil yang masih relevan dengan dinamika

perkembangan kondisi, termasuk kebijakan pemerintah. Nilai kinerja anggaran

diperoleh dari hasil pengukuran dengan mengacu kepada Peraturan Menteri

Keuangan No.249/PMK.02/2011 tentang Pengukuran dan Evaluasi Kinerja Atas

Pelaksanaan RKA-K/L yang dilaksanakan semesteran dengan target nilai 85

untuk tahun 2017.

Hasil pemantauan dilakukan secara triwulanan, walaupun capaian kinerja IKU

ini dinilai tahunan yaitu pada akhir tahun 2017. Nilai Kinerja Anggaran s.d.

Triwulan I Tahun 2017 diperoleh dari aplikasi SMART dari Kementerian

Keuangan. Nilai kinerja anggaran tersebut mencakup varibel realisasi

SS-9: Terkelolanya anggaran pembangunan lingkup Itjen secara efisien dan akuntabel

Page 48: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 47

penyerapan anggaran, konsistensi perencanaan anggaran, capaian keluaran,

dan nilai efisiensi anggaran. Berdasarkan aplikasi tersebut Nilai Kinerja

Anggaran Itjen KKP s.d. Triwulan I Tahun 2017 adalah sebesar 44,19. Nilai

tersebut apabila dibandingkan dengan 9 unit Eselon I di KKP, maka Itjen KKP

berada pada posisi pertama dari 9 unit kerja yang ada.

IKU 27 : Persentase Kepatuhan terhadap SAP lingkup Itjen

Persentase kepatuhan terhadap Standar Akuntansi Pemerintah (SAP) lingkup

Itjen KKP merupakan salah satu upaya untuk menghasilkan Laporan Keuangan

Itjen KKP Tahun 2017 yang baik dan benar serta memenuhi SAP. Persentase

kepatuhan terhadap SAP diukur dengan tingkat persentase kesalahan material

(keuangan dan non keuangan) berdasarkan atas Catatan Hasil Reviu (CHR)

terhadap Laporan Keuangan Itjen dengan target kesalahan <1% untuk

mendapatkan capaian nilai IKU sebesar 100%.

Pengukuran kinerja IKU ini dilakukan setiap semester yaitu di bulan Juli dan

Desember 2017, sehingga pada Triwulan I Tahun 2017 ini belum dilakukan

pengukuran. Adapun kegiatan yang dilaksanakan untuk mencapai target IKU ini

antara lain : Penyusunan LK sesuai standar akuntansi pemerintah, inventarisasi

aset, Reviu LK, Penyelesaian Catatan Reviu LK, dan Rekonsiliasi Data BMN

dan keuangan lingkup Itjen KKP.

C. REALISASI RENCANA AKSI

Untuk mencapai sasaran kinerja yang diharapkan, perlu adanya rencana

kegiatan yang disusun menjadi sebuah rencana aksi pencapaian IKU, dimana

dalam rencana aksi tersebut disajikan jenis kegiatan pendukung IKU dan

rencana waktu pelaksanaannya. Selanjutnya rencana aksi tersebut dipantau

perkembangannya dan dievaluasi secara periodik, setidaknya triwulanan

sebagai bentuk pengendalian agar pelaksanaan kegiatan dan sasaran kinerja

dapat tercapai sesuai dengan yang telah ditetapkan. Gambaran umum rencana

dan realisasi dari rencana aksi pencapaian IKU Itjen KKP sampai dengan

Triwulan I Tahun 2017 tersaji pada Tabel berikut.

Tabel 16

Realisasi Rencana Aksi Pencapaian IKU Itjen KKP

sampai dengan Triwulan I Tahun 2017

No Indikator Kinerja Utama Target 2017 Target s.d. Triwulan I

Tahun 2017

Capaian s.d. Triwulan I

Tahun 2017

Persentase Capaian

1 Batas toleransi materialitas temuan Pengawas Eksternal dari total anggaran KKP

< 1% - -

2 Nilai Kesesuaian Bantuan Pemerintah 80% - -

3 Nilai Evaluasi Akuntabilitas Kinerja KKP

A - -

Page 49: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 48

No Indikator Kinerja Utama Target 2017 Target s.d. Triwulan I

Tahun 2017

Capaian s.d. Triwulan I

Tahun 2017

Persentase Capaian

4 Nilai Evaluasi atas Implementasi RB KKP

A - -

5 Nilai Evaluasi Pelayanan Publik KKP 75 - -

6 Jumlah Unit Kerja Berstatus WBK/ WBBM (kumulatif)

7 - -

7 Level Kapabilitas Itjen (IACM) Level 3 - -

8 Level Maturitas Implemantasi SPI KKP

Level 2 2 2 100%

9

Indeks efektivitas kebijakan pemerintah

7.7 - -

10 Persentase perencanaan pengawasan internal berbasis risiko lingkup KKP (%)

100% 100% 100% 100%

11 Persentase jumlah rekomendasi hasil pengawasan yang dimanfaatkan untuk perbaikan kinerja KKP

75% 10% 60% 600%

12 Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan RB untuk perbaikan kinerja KKP

75% 10% 72.03% 720.30%

13 Jumlah Rekomendasi Perbaikan Kebijakan (per Tahun)

18 - -

14 Persentase cakupan lokasi Pengawasan Pelaksanaan Program Prioritas KKP

60% - -

15 Persentase pelaksanaan penugasan dan pelaporan pengawasan yang memenuhi standar mutu pengawasan lingkup KKP

83% - -

16 Persentase tingkat kepatuhan terhadap pelaksanaan PKPT

83% - -

17 Indeks Kompetensi dan Integritas 80 80 79.55% 99.44%

18 Persentase pegawai Itjen yang memenuhi standard diklat

60% 15% 27.08% 180.53%

19 Jumlah unit kerja yang menerapkan sistem manajemen pengetahuan yang terstandar Lingkup Itjen

65% - -

20 Tingkat Kepatuhan Pengelolaan Data 70% - -

21 Persentase penggunaan informasi pengawasan berbasis IT Lingkup Itjen

70% - -

22 Nilai Penerapan RB Itjen A (83) - -

23 Nilai SAKIP Itjen A (89,5) - -

24 Indeks persepsi pegawai KKP terhadap Itjen

3.8 - -

25 Persentase Tindak Lanjut Arahan (directive) Pimpinan

100% - -

26 Nilai Kinerja Anggaran Itjen 85 12

27 Persentase kepatuhan terhadap SAP lingkup Itjen

100% 1

Page 50: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 49

Kegiatan pendukung pencapaian IKU tahun 2017 berjumlah sekitar 69 jenis

kegiatan. Sampai dengan Triwulan I Tahun 2017 terdapat 5 (lima) kegiatan

yang telah sesuai atau melebihi target dan terdapat 1 (satu) kegiatan yang

berada dibawah target. Beberapa kegiatan yang frekuensi pelaksanaannya

tidak sesuai target antara lain disebabkan adanya kegiatan pendukung IKU

yang belum dapat dilaksanakan pada Triwulan I Tahun 2017. Terhadap hal

tersebut perlu adanya perhatian atas pelaksanaan rencana aksi yang telah

disusun. Apabila diperlukan adanya perubahan atau penyesuaian maka perlu

dipertimbangkan dengan seksama agar tidak mengganggu rencana

pencapaian target IKU yang telah ditetapkan.

D. ANALISIS REALISASI ANGGARAN

Pagu anggaran Itjen KKP TA 2017 adalah sebesar Rp78.855.369.000,00 yang

terbagi pada 6 unit Eselon II lingkup Itjen KKP. Capaian realisasi anggaran Itjen

s.d. Triwulan I TA 2017 cukup baik yaitu mencapai Rp9.101.521.329,00 atau

11,54% dari pagu yang dikelola, sehingga tersisa sebesar

Rp69.753.847.671,00 atau 88,64%. Perbandingan target dan realisasi

anggaran Itjen KKP s.d. Triwulan I Tahun 2017 disajikan pada tabel berikut :

Tabel 17 Pagu, Target, dan Realisasi Anggaran Itjen KKP

s.d. Triwulan I Tahun 2017 per Unit Eselon II Itjen KKP

NO UNIT KERJA PAGU (Rp) TARGET TW I 2017 REALISASI TW I 2017 SISA TW I 2017

Rp % Rp % Rp %

1 INSPEKTORAT I 6.473.248.000 423.350.000 6,54 378.121.136 5,84 6.095.126.864 94,16

2 INSPEKTORAT II 7.417.115.000 485.079.000 6,54 811.410.481 10,94 6.605.704.519 89,06

3 INSPEKTORAT III 6.628.740.000 433.519.000 6,54 723.940.989 10,92 5.904.799.011 89,08

4 INSPEKTORAT IV 6.818.022.000 445.899.000 6,54 571.274.820 8,38 6.246.747.180 91,62

5 INSPEKTORAT V 6.797.446.000 444.554.000 6,54 486.890.860 7,16 6.310.555.140 92,84

6 SEKRETARIAT 44.720.798.000 6.149.948.000 13,75 6.129.883.043 13,71 38.590.914.957 86,29

TOTAL 78.855.369.000 8.382.349.000 10,63 9.101.521.329 11,54 69.753.847.671 88,46

Berdasarkan data realisasi anggaran diatas dapat disampaikan bahwa realisasi

anggaran sebesar 11,54% tersebut berada di atas target Triwulan I Tahun 2017

yaitu 10,63%. Namun pada 2 unit kerja Eselon II yaitu Inspektorat I dan

Sekretariat Itjen KKP berada sedikit dibawah target. Realisasi Inspektorat I

dibawah target antara lain disebabkan terdapat beberapa kegiatan yang telah

dilaksanakan, namun terlambat atau belum dipertanggungjawabkan

anggaranya.

Page 51: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 50

Untuk Nilai Kinerja Anggaran s.d. Triwulan I Tahun 2017 diperoleh dari aplikasi

SMART dari Kementerian Keuangan. Nilai kinerja anggaran tersebut mencakup

varibel realisasi penyerapan anggaran, konsistensi perencanaan anggaran,

capaian keluaran, dan nilai efisiensi anggaran. Berdasarkan aplikasi tersebut

Nilai Kinerja Anggaran Itjen KKP s.d. Triwulan I Tahun 2017 adalah sebesar

44,19. Nilai tersebut apabila dibandingkan dengan 9 unit Eselon I di KKP, maka

Itjen KKP berada pada posisi pertama dari 9 unit kerja yang ada.

E. ANALISIS CAPAIAN KINERJA TRIWULAN I TA 2017 TERHADAP

RENCANA CAPAIAN KINERJA TAHUN 2017

Salah satu hal yang perlu dipantau dalam pengukuran kinerja adalah

perbandingan capaian kinerja triwulanan terhadap rencana kinerja selama

setahun. Hal ini penting untuk dapat mengetahui tingkat pencapaian tahun

berjalan dan besarnya kesenjangan/selisih capaian kinerja terhadap target

yang harus dicapai dalam setahun. Sejalan dengan ini, maka Itjen KKP telah

melakukan perbandingan capaian kinerja s.d. Triwulan I Tahun 2017 terhadap

target kinerja tahun 2017.

Berdasarkan data capaian kinerja dari 27 IKU yang ada, baru sebanyak 6 IKU

yang dapat dilakukan pengukuran s.d. Triwulan I Tahun 2017. Secara umum,

dari 6 IKU yang dilakukan pengukuran, terdapat sebanyak 5 IKU yang telah

mencapai target triwulan I dan 1 IKU sedikit dibawah target untuk capaiannya.

Sehubungan dengan hasil analisis perbandingan, pencapaian beberapa IKU

s.d. Triwulan I Tahun 2017 telah sesuai dengan target tahunan 2017. Hasil

analisis masih terbatas karena secara waktu baru s.d. Triwulan I Tahun 2017

dan terbatas pada 6 IKU yang telah diukur sesuai rencana target pengukuran.

Apabila dibandingkan terhadap target setahun pada TA 2017 ini, dapat

disampaikan sebagai berikut :

1. IKU “Level Maturitas Implementasi SPI KKP” telah melebihi target yang

ditetapkan yaitu ditargetkan pada Level 2 namun telah melebihi ekspektasi

yaitu Level 3.

2. IKU “Persentase perencanaan pengawasan internal berbasis risiko lingkup

KKP” telah mencapai 100% dan hal ini berarti telah tercapai untuk target

setahunnya.

3. IKU “Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan yang

Dimanfaatkan untuk Perbaikan Kinerja lingkup KKP” pada Triwulan I

Tahun 2017 telah melebihi target triwulanan yaitu 60% dari target 10%.

Namun terhadap target tahunan yaitu 75% masih terdapat gap sebesar

15% yang perlu diantisipasi dalam rangka pencapaian targetnya di akhir

tahun 2017. Hal ini mengingat terdapat masih banyak kegiatan

Page 52: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 51

pengawasan manajerial yang akan dilaksanakan yang secara langsung

akan menambah jumlah saran yang perlu ditindaklanjuti.

4. IKU “Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan RB (Manajerial)

untuk Perbaikan Kinerja KKP” pada Triwulan I Tahun 2017 telah melebihi

target triwulanan yaitu 72,03% dari target 10%. Namun terhadap target

tahunan yaitu 75% masih terdapat gap sebesar 2,97% yang perlu

diantisipasi dalam rangka pencapaian targetnya di akhir tahun 2017. Hal ini

mengingat terdapat masih banyak kegiatan pengawasan manajerial yang

akan dilaksanakan yang secara langsung akan menambah jumlah saran

yang perlu ditindaklanjuti.

5. IKU “Indeks Kompetensi dan Integritas” walaupun tidak tercapai, namun

hanya sedikit dibawah target untuk setahun yaitu terdapat gap sebesar 0,4

point dari seharusnya 80 namun baru tercapai 79,55. Hal tidak terlalu perlu

dikhawatirkan karena masih terdapat cukup waktu untuk memperbaikinya.

6. IKU “Persentase Pegawai Itjen yang Memenuhi Standar Diklat” secara

hasil pada Triwulan I Tahun 2017 telah melebihi target yaitu tercapai

27,08% dari target 15%. Apabila dibandingkan terhadap target setahun

yaitu sebesar 60% masih terdapat selisih capaian sebesar 32,92% yang

perlu menjadi perhatian pada periode berikutnya. Hal ini terutama terkait

dengan anggaran diklat dan jumlah pegawai yang didiklatkan yang

berpengaruh terhadap pencapaian target di akhir tahun.

Gambaran perbandingan capaian kinerja Triwulan I Tahun 2017 terhadap

Target Tahun 2017 tersebut tersaji pada Tabel berikut.

Tabel 18. Perbandingan antara Capaian Kinerja Triwulan I Tahun 2017

dengan Target Tahun 2017

NO SASARAN PROGRAM INDIKATOR KINERJA UTAMA TARGET TA 2017

TARGET TW I 2017

REALISASI TW I 2017

% CAPAIAN TW I 2017 THD TARGET 2017

CUSTOMER PERSPECTIVE

1 Terkelolanya anggaran pembangunan lingkup KKP secara efisien dan akuntabel

1 Batas toleransi materialitas temuan Pengawas Eksternal dan internal dari total anggaran KKP

< 1 %

Diukur pada TW III

2 Nilai Kesesuaian Bantuan Pemerintah

80%

Diukur pada TW IV

2 Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien, dan berorientasi pada layanan prima

3 Nilai Evaluasi Akuntabilitas Kinerja KKP

A

Diukur pada TW IV

4 Nilai Evaluasi atas Implementasi Reformasi Birokrasi KKP

A

Diukur pada TW IV

5 Nilai Evaluasi Pelayanan Publik KKP 75

Diukur pada TW IV

6 Jumlah Unit Kerja KKP Berstatus WBK (kumulatif)

7

Diukur pada TW IV

7 Level Kapabilitas Itjen KKP (IACM) 3 Diukur pada TW II

8 Level Maturitas Implementasi SPI KKP

2 2 3 Tercapai 150,00%

INTERNAL PROCESS PERSPECTIVE

3 Tersedianya Rumusan Kebijakan Pengawasan Internal Berbasis Risiko

9 Indeks Efektivitas Kebijakan Pemerintah

7,7 Diukur pada TW IV

10 Persentase Perencanaan Pengawasan Internal Berbasis Risiko lingkup KKP

100% 100% 100% 100,00%

Page 53: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 52

4 Terselenggaranya Pengawasan Internal KKP yang efektif dan efisien

11 Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan yang Dimanfaatkan untuk Perbaikan Kinerja lingkup KKP

75% 10% 60% Tercapai 600%

12 Persentase Jumlah Rekomendasi Hasil Pengawasan RB (Manajerial) untuk Perbaikan Kinerja KKP

75% 10% 72,03% Tercapai 720,30%

13 Jumlah Rekomendasi Perbaikan Kebijakan lingkup KKP (per tahun)

18 Diukur pada TW II dan TW IV

14 Persentase Cakupan Lokasi Pengawasan Pelaksanaan Program Prioritas KKP

60% Diukur pada TW II dan

TW IV

5 Terselenggaranya Pengendalian Pelaksanaan Pengawasan Internal yang efektif

15 Persentase Pelaksanaan Penugasan dan Pelaporan Pengawasan yang Memenuhi Standar Mutu Pengawasan lingkup KKP

83% Diukur pada TW II dan

TW IV

16 Persentase Tingkat Kepatuhan terhadap Pelaksanaan PKPT

83% Diukur pada TW IV

LEARNING & GROWTH PERSPECTIVE

6 Terwujudnya ASN Itjen KKP yang kompeten, profesional dan berintegritas

17 Indeks Kompetensi dan Integritas 80 80 79,55 Capaian baru 99,44%

18 Persentase Pegawai Itjen yang Memenuhi Standar Diklat

60% 15% 27,08% terdapat gap sekitar 32,92% thd

target 2017

7 Tersedianya manajemen pengetahuan yang handal dan mudah diakses Lingkup Itjen

19 Jumlah Unit Kerja yang Menerapkan Sistem Manajemen Pengetahuan yang Terstandar lingkup Itjen

65% Diukur pada TW II dan TW IV

20 Tingkat Kepatuhan Pengelolaan Data 70% Diukur pada TW II dan TW IV

21 Persentase Penggunaan Informasi Pengawasan Berbasis IT lingkup Itjen

70% Diukur pada TW II dan TW IV

8 Terwujudnya birokrasi Itjen yang efektif, efisien, dan berorientasi pada layanan prima

22 Nilai Penerapan RB Itjen A Diukur pada TW II

23 Nilai SAKIP Itjen A Diukur pada TW II

24 Indeks Persepsi Pegawai KKP terhadap Itjen

3,8 Diukur pada TW IV

25 Persentase tindak lanjut arahan (directive) Pimpinan

100% Diukur pada TW II dan TW IV

9 Terkelolanya anggaran pembangunan lingkup Itjen secara efisien dan akuntabel

26 Nilai Kinerja Anggaran Itjen 85 Diukur pada TW IV

27 Persentase Kepatuhan terhadap SAP lingkup Itjen

100% Diukur pada TW II dan TW IV

Keterangan : *) nilai sementara (nilai usulan), dikarenakan masih dalam tahap proses penilaian oleh pihak eksternal

Page 54: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 53

BAB 4

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Beberapa hal yang dapat disimpulkan dari hasil pengukuran kinerja Itjen KKP

s.d. Triwulan I Tahun 2017 antara lain :

1. Berdasarkan pengukuran oleh Tim Pengelola Kinerja dan dibantu dengan

aplikasi kinerjaku (kinerjaku.kkp.go.id), dapat disampaikan bahwa secara

keseluruhan capaian kinerja Itjen KKP s.d. Triwulan I Tahun 2017 cukup baik

dengan Nilai tiap Sasaran Strategis untuk tiap Perspektif (NPSS) Triwulan I

Tahun 2017 mencapai 103.33% atau secara umum capaian kinerja Itjen

adalah baik (hijau).

2. Sebanyak 5 IKU telah mencapai target dan 1 IKU yaitu Indeks Kompetensi

dan Integritas”, tercapai sedikit dibawah target yaitu 79,55 dari target

sebesar 80. IKU “Indeks Kompetensi dan Integritas” walaupun tidak tercapai,

namun hanya sedikit dibawah target untuk setahun yaitu terdapat gap

sebesar 0,4 point dari seharusnya 80 namun baru tercapai 79,55. Hal tidak

terlalu perlu dikhawatirkan karena masih terdapat cukup waktu untuk

memperbaikinya.

3. Terdapat kinerja Itjen KKP s.d. Triwulan I Tahun 2017 yang berujung positif

dalam mendukung kinerja KKP yaitu level maturitas implementasi Sistem

Pengendalian Intern (SPI) KKP melebihi target yaitu tercapai level 3 dari

target level 2.

4. Capaian realisasi anggaran Itjen s.d. Triwulan I Tahun 2017 cukup baik yaitu

mencapai Rp9.101.521.329,00 atau 11,54% dari pagu yang dikelola sebesar

Rp78.855.369.000,00 sehingga tersisa sebesar Rp69.753.847.671,00 atau

88,64%. Realisasi tersebut berada di atas target Triwulan I Tahun 2017 yaitu

sebesar 10,63%.

Gambaran umum capaian kinerja 4 dari 9 SS dan 6 dari 27 IKU Itjen KKP s.d.

Periode Triwulan I Tahun 2017 tersaji Lampiran 2.

B. PERMASALAHAN

Beberapa permasalahan/kendala dalam pencapaian kinerja Itjen KKP selama

Periode Triwulan I Tahun 2017, antara lain :

1. Terdapatnya kebijakan level atas yang menambah IKU baru dibandingkan

tahun sebelumnya sehingga perlu adanya ekstra waktu dan kajian untuk

menyusun pedoman terkait IKU tersebut.

2. Terdapat salah satu variabel pengukuran pada IKU “Indeks Kompetensi dan

Integritas” yang belum dapat dilakukan pada Triwulan I Tahun 2017 yaitu

terkait dengan hasil assessment pegawai karena kegiatan ini belum

Page 55: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 54

dijadwalkan dengan jelas serta fokus sasaran pegawai yang akan

diassessment masih belum dibahas.

3. Pedoman pengukuran IKU (Manual IKU) secara keseluruhan belum

sempurna dan belum ditetapkan pimpinan karena terdapat IKU yang masih

dalam pembahasan untuk cara pengukuran capaian kinerjanya, sebagai

contoh adalah IKU “Nilai Kesesuaian Bantuan Pemerintah”. Namun demikian

untuk pengukuran Triwulan I Tahun 2017 tidak terlalu signifikan berpengaruh

karena IKU yang diukur masih dapat menggunakan pedoman tahun

sebelumnya yang relatif sama untuk cara pengukuran kinerjanya.

C. SARAN

Terhadap beberapa kendala/permasalahan yang ada dan sebagai bentuk

perbaikan dalam rangka pencapaian target IKU Itjen KKP pada periode

berikutnya, terdapat beberapa saran yang perlu segera ditindaklanjuti, antara

lain :

1. Melakukan finalisasi pedoman pengukuran IKU Tahun 2017 (Manual IKU)

sebagai acuan dalam pengukuran kinerja tahap berikutnya sehingga tidak

menggangu proses pencapaian target IKU.

2. Mengagendakan pelaksanaan assessment pegawai sebagai bagian dari

pengukuran capaian kinerja pada IKU “Indeks Kompetensi dan Integritas”,

termasuk didalamnya masalah waktu pelaksanaan, anggaran, dan fokus

sasaran pegawai yang akan di-assessment.

3. Melaksanakan pemantauan secara periodik per bulan atau sesuai

kebutuhan untuk mengawal pencapaian IKU dengan memantau

penyelesaian kegiatan yang mendukung pencapaian target IKU Itjen KKP

Melakukan evaluasi berkala atas capaian kinerja per periode TA 2017 pada

setiap IKU yang ada dengan mempertimbangkan target jangka menengah

(s.d. 2019) dan kebijakan penganggaran serta arahan/kebijakan pimpinan

KKP.

4. Meningkatkan koordinasi dengan mitra Itjen KKP maupun pihak eksternal

KKP dalam membantu pencapaian target kinerja dan percepatan capaian

kinerja tahunan maupun jangka menengah.

Page 56: TRIWULAN I TAHUN 2017 - kkp.go.idkkp.go.id/an-component/media/upload-gambar-pendukung/itjen/Dokumen/LKJ... · Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 13/PERMEN-KP/2013 ... 39 Tabel 13.

Laporan Kinerja Interim Triwulan I Tahun 2017 Inspektorat Jenderal KKP | 55

LAMPIRAN