ECONOMIC DISPATCH.ppt

5
Ekonomi Tenaga Listrik “Economic Dispatch” Oleh : Arief Betta Kuarizmi 062 10 015

description

Economic Dispatch

Transcript of ECONOMIC DISPATCH.ppt

Page 1: ECONOMIC DISPATCH.ppt

Ekonomi Tenaga Listrik“Economic Dispatch”Oleh :Arief Betta Kuarizmi062 10 015

Page 2: ECONOMIC DISPATCH.ppt

ECONOMIC DISPATCHYang dimaksud dengan Economic Dispatch adalah pembagian pembebanan pada pembangkit-pembangkit yang ada dalam sistem secara optimal ekonomi, pada harga beban sistem tertentu. Besar beban pada suatu sistem tenaga selalu berubah setiap periode waktu tertentu, oleh karena itu untuk mensuplai beban secara ekonomis maka perhitungan economic Dispatch dilakukan pada setiap besar beban tersebut.

Ada beberapa metode dalam economic dispatch, antara lain :

- Faktor Pengali Langrange (λ)- Iterasi lamda- Base Point dan Faktor Partisipasi

Page 3: ECONOMIC DISPATCH.ppt

Pengali LangrangeSejauh ini proses optimasi dilakukan tanpa menggunakan kendala, padahal seringkali persoalan optimasi dihadapkan pada kendala - kendala tertentu. Sebagai contoh persoalan dasar dalam teori konsumen adalah bagaimana menentukan tingkat konsumsi yang memberikan kepuasan optimal dengan tingkat pendapatan tertentu.

Multiplier Langrange adalah sebuah konsep populer dalam menangani permasalahan ini untuk program-program non-linear. Sesuai namanya, konsep ini dikemukakan oleh Joseph Louis Langrange (1736-1813). Teori ini dapat digunakan untuk menangani optimalitas dari permasalahan program non-linear.

Page 4: ECONOMIC DISPATCH.ppt

Iterasi Lambda

Iterasi lamda merupakan salah satu metode yang digunakan dalam economic dispatch. Pada metode ini lamda (λ) diasumsikan terlebih dahulu, kemudian dengan menggunakan syarat optimum, dihitung P1 (output setiap pembangkit). Dengan menggunakan konstrain diperiksa apakah jumlah total dari output sama dengan kebutuhan beban sistem, bila belum harga lamda ditentukan kembali

Page 5: ECONOMIC DISPATCH.ppt

Base Point dan Faktor Partisipasi Pada metode ini dimisalkan telah dilakukan penyelesaian economic dispatch untuk suatu beban tertentu, kemudian dilakukan pengulangan perhitungan untuk beban yang baru, dengan partisipasi perubahan output pembangkit pada kondisi optimum yang baru. Keadaan optimum awal digunakan sebagai dasar (base point) untuk perhitungan keadaan optimum yang baru.