ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN...

15
ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN MULTIGRAVIDA DARI UMUR KEHAMILAN 37 MINGGU 4 HARI SAMPAI 42 HARI MASA NIFAS Asuhan dilaksanakan di Wilayah Kerja Puskesmas II Denpasar Selatan Tahun 2018 Oleh: NI MADE YOGI SANTYA RANI NIM. P07124015044 KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES DENPASAR JURUSAN KEBIDANAN DENPASAR 2018

Transcript of ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN...

Page 1: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

i

ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN

MULTIGRAVIDA DARI UMUR KEHAMILAN 37 MINGGU

4 HARI SAMPAI 42 HARI MASA NIFAS

Asuhan dilaksanakan di Wilayah Kerja

Puskesmas II Denpasar Selatan

Tahun 2018

Oleh:

NI MADE YOGI SANTYA RANI

NIM. P07124015044

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES DENPASAR

JURUSAN KEBIDANAN

DENPASAR

2018

Page 2: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

ii

ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN

MULTIGRAVIDA DARI UMUR KEHAMILAN 37 MINGGU

4 HARI SAMPAI 42 HARI MASA NIFAS

Asuhan dilaksanakan di Wilayah Kerja

Puskesmas II Denpasar Selatan

Tahun 2018

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Menyelesaikan Pendidikan pada Jurusan Kebidanan

Program Studi Diploma III

Oleh:

NI MADE YOGI SANTYA RANI

NIM. P07124015044

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES DENPASAR

JURUSAN KEBIDANAN

DENPASAR

2018

Page 3: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

iii

Page 4: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

iv

Page 5: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

v

MIDWIFERY CARE OF MRS “NW” 28 YEARS OLD

MULTIGRAVIDA FROM 37 WEEKS 4 DAYS OF

PREGNANCY UNTIL 42TH DAYS POSTPARTUM

Care carried out in the work area

Puskesmas II Denpasar Selatan 2018

ABSTRACT

Maternal Mortality Rate (MMR) and Infant Mortality Rate (IMR) are still problem

in Indonesia's health sector. The care given from pregnancy, childbirth, to

childbirth is one way to reduce MMR and IMR because instead process will likely

experience pathology. This Final Report aim to redetermine the results of the

implementation of midwifery care to the mother "NW" from 37 weeks of gestation

4 days to 42 days of puerperium. The method used in making this final reported is

case studies. Midwifery care starts from April to June 2018. Results of care given

to the mother during the process of pregnancy until the age of 39 weeks of

pregnancy 6 days take place normally, the process of spontaneous childbirth, and

the puerperium do not experience complications and babies in good health. Based

on the results of midwifery care that has been giving. It can be concluded that the

implementation of care in the mother "NW" of pregnancy, childbirth, pulper, and

newborns take place physiologically. This indicates that for writers, midwifes and

families are obliged to provide care in accordance with the authority and standard

of midwifery services.

Keywords: Nurture, Pregnancy, Childbirth, Post Partum, Baby

Page 6: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

vi

ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN

MULTIGRAVIDA UMUR KEHAMILAN 37 MINGGU 4

HARI SAMPAI 42 HARI MASA NIFAS

Asuhan dilaksanakan di Wilayah Kerja

Puskesmas II Denpasar Selatan

Tahun 2018

ABSTRAK

Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) masih merupakan

masalah di bidang kesehatan Indonesia. Asuhan yang diberikan mulai dari

kehamilan, persalinan, hingga nifas merupakan salah satu cara untuk menurunkan

AKI dan AKB karena dalam proses ini kemungkinan akan mengalami patologi.

Laporan Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengetahui hasil penerapan asuhan

kebidanan pada ibu “NW” dari umur kehamilan 37 minggu 4 hari sampai 42 hari

masa nifas. Metode yang digunakan dalam pembuatan laporan tugas akhir ini yaitu

studi kasus. Asuhan kebidanan dimulai dari Bulan April hingga Juni 2018. Hasil

asuhan yang diberikan pada ibu selama proses kehamilan hingga umur kehamilan

39 minggu 6 hari berlangsung secara normal, proses persalinan spontan, dan masa

nifas tidak mengalami komplikasi serta bayi dalam keadaan sehat. Berdasarkan

hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa penerapan

asuhan pada ibu “NW” dari kehamilan, persalinan, nifas, dan bayi baru lahir

berlangsung secara fisiologis. Hal ini menunjukan bahwa untuk penulis, bidan serta

keluarga berkewajiban untuk memberikan asuhan sesuai dengan kewenangan dan

standar pelayanan kebidanan.

Kata Kunci: Asuhan, Kehamilan, Persalinan, Nifas, Bayi

Page 7: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

vii

RINGKASAN LAPORAN TUGAS AKHIR

ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN

MULTIGRAVIDA DARI UMUR KEHAMILAN 37 MINGGU

4 HARI SAMPAI 42 HARI MASA NIFAS

Asuhan dilaksanakan di Wilayah Kerja

Puskesmas II Denpasar Selatan

Tahun 2018

Oleh NI MADE YOGI SANTYA RANI ( NIM: P07124015044 )

Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) masih

merupakan masalah di bidang kesehatan di Indonesia yang menggambarkan

tingkat akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan. Berbagai upaya

dilakukan pemerintah untuk menekan kematian ibu dan bayi diantaranya

menerapkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun

2015-2019 yang disebut Nawa Citta pada agenda ke-5 yaitu meningkatkan

kualitas hidup manusia, Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan

Komplikasi (P4K), Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Dasar (PONED) dan

Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Komprehensif (PONEK), Meningkatan

pelayanan Antenatal Care (ANC) sesuai standar pelayanan kebidanan yang

disebut dengan 10 T yang mampu mendeteksi dan menangani kasus resiko tinggi

secara memadai (Kemenkes RI, 2016).

Bidan merupakan salah satu tenaga kesehatan yang berhubungan langsung

dengan masyarakat yang beperan dalam menurunkan AKI dan AKB bersama

dengan tenaga kesehatan lain. Dalam menjalankan tugas, bidan memberikan asuhan

sesuai dengan kewenangan Ibu “NW” saat ditemui penulis pada umur kehamilan

37 minggu 4 hari dengan keadaan fisiologis. Penulis telah memberikan asuhan

kebidanan pada ibu “NW” dari kehamilan, persalinan, nifas, hingga bayi berusia 42

hari. Penulisan laporan ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan

asuhan kebidanan pada Ibu “NW” umur 28 tahun multigravida dari umur kehamilan

37 minggu 4 hari sampai 42 hari masa nifas.

Selama masa kehamilan penulis melakukan kunjungan sebanyak empat kali

dari umur kehamilan 37 minggu 4 hari hingga menjelang persalinan. Keluhan yang

Page 8: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

viii

pernah dialami ibu yaitu nyeri pingang. Peningkatan berat badan ibu dalam kategori

normal. Ibu telah melakukan pemeriksaan laboratorium pada kehamilan trimester I

dan trimester III dilakukan pemeriksaan Hb pada umur kehamilan 37 minggu 6

hari. Pemeriksaan laboratorium menunjukkan hasil yang normal

Persalinan berlangsung di Praktik Mandiri Bidan “NG”, ketika datang

memasuki kala I fase laten pada saat persalinan kala I fase aktif pendokumentasian

menggunakan lembar partograf. Pemantauan yang dilakukan yaitu kesejahteraan

ibu dan janin serta kemajuan persalinan. Kala I ibu berlangsung selama 8 jam, kala

II selama 30 menit, kala III selama 10 menit. Bayi lahir segera menangis kuat,

gerak aktif, kulit kemerahan. Plasenta lahir lengkap dan tidak ada klasifikasi. Bayi

segera dilakukan IMD. Terdapat robekan jalan lahir grade II dan kala IV tidak ada

komplikasi dan pemantauan tercatat dalam lembar partograf. Kemudian ibu dan

bayi dilakukan rawat gabung.

Penerapan asuhan kebidanan pada Ibu “NW” dimulai dari dua jam sampai

42 hari masa nifas berlangsung secara fisiologis.. Pada trias nifas yang diperhatikan

yaitu involusi, lokia, dan laktasi berlangsung fisiologis. Pada pemilihan metode

kontrasepsi ibu masih ingin mendiskusikan kembali dengan suami mengenai

metode kontrasepsi yang akan digunakan, namun ibu berencana menggunakan

kontrasepsi IUD dan untuk sementara ibu dan suami menggunakan kontrasepsi

kondom. Penerapan asuhan kebidanan yang diberikan pada bayi ibu “NW” dari 0

hari hingga 42 hari mengalami perkembangan dan pertumbuhan yang fisiologis.

Peningkatan berat badan bayi sampai berusia 42 hari mengalami kenaikan berat

badan bayi dalam batas normal. Imunisasi yang telah didapatkan bayi ibu “NW”

adalah HB 0, BCG dan Polio 1.

Berdasarkan dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa masa kehamilan,

persalinan, masa nifas, dan bayi ibu “NW” berlangsung secara fisiologis dan

penerapan asuhan yang diberikan kepada ibu “NW” selama diberikan asuhan sudah

sesuai dengan standar pelayanan kebidanan. Saran yang dapat diberikan kepada

penulis, petugas kesehatan dan ibu “NW” serta keluarga dapat menerapkan asuhan

kebidanan sesuai dengan standar pelayanan kebidanan yang telah diberikan.

Page 9: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

ix

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa karena

berkat rahmat-Nya laporan tugas akhir yang berjudul “Asuhan Kebidanan Pada

Ibu “NW” Umur 28 Tahun Multigravida Dari Umur Kehamilan 37 Minggu 4

Hari Sampai 42 Hari Masa Nifas” ini dapat diselesaikan. Laporan tugas akhir ini

disusun untuk memenuhi salah satu syarat menyelesaikan pendidikan pada

Jurusan Kebidanan Program Studi Diploma III di Poltekkes Kemenkes Denpasar.

Dalam penyusunan laporan tugas akhir ini, penulis mendapatkan banyak

pengarahan, bantuan dan dukungan dari berbagai pihak. Melalui kesempatan ini

penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah

membantu dan membimbing, yaitu yang terhormat kepada:

1. Anak Agung Ngurah Kusumajaya, SP., MPH., selaku Direktur Politeknik

Kesehatan Denpasar dan telah memberikan kesempatan untuk menyusun

Laporan Tugas Akhir.

2. Ni Gusti Kompiang Sriasih, S.ST., M.Kes, selaku Ketua Jurusan

Kebidanan Politeknik Kesehatan Denpasar dan telah memberikan kesempatan

untuk menyusun Laporan Tugas Akhir.

3. drg. Alfiana, selaku Kepala Puskesmas II Denpasar Selatan dan sudah

memberikan ijin untuk memperoleh data pasien di wilayah kerja Puskesmas

II Denpasar Selatan.

4. Made Widhi Gunapria Darmapatni, S.ST., M.Keb, selaku Ketua Program

Studi Diploma III Kebidanan Politeknik Kesehatan Denpasar dan telah

memberikan kesempatan untuk menyusun Laporan Tugas Akhir.

Page 10: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

x

5. Ni Wayan Armini, S.ST., M.Keb., selaku pembimbing utama yang telah

banyak meluangkan waktu dalam proses bimbingan.

6. Dr. Ni Komang Yuni Rahyani, S.Si.T., M.Kes., selaku pembimbing

pendamping yang telah banyak meluangkan waktu dalam proses bimbingan.

7. Ibu “NW” dan keluarga, selaku responden yang telah bersedia berpartisipasi

dalam proses pembuatan laporan tugas akhir.

8. Seluruh staf Politeknik Kesehatan Denpasar Jurusan Kebidanan yang telah

banyak membantu dalam proses penyusunan laporan tugas akhir ini.

9. Semua pihak lain yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu, yang telah

membantu dalam penyusunan laporan tugas akhir ini.

Penulis menyadari laporan tugas akhir ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh

karena itu, penulis mengharapkan masukan dari semua pihak berupa kritik maupun

saran yang sifatnya membangun untuk kesempurnaan laporan tugas akhir.

Denpasar, Mei 2018

Penulis

Page 11: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

xi

Page 12: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ............................................................................................ ii

LEMBAR PERSETUJUAN .............................................................................iii

LEMBAR PENGESAHAN ..............................................................................iv

ABSTRACT .......................................................................................................v

ABSTRAK .........................................................................................................vi

RINGKASAN LAPORAN KASUS .................................................................vii

KATA PENGANTAR .......................................................................................ix

SURAT PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT .................................................xi

DAFTAR ISI ......................................................................................................... xii

DAFTAR TABEL ................................................................................................. xiv

DAFTAR LAMPIRAN .....................................................................................xv

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ..............................................................................................1

B. Rumusan Masalah .........................................................................................5

C. Tujuan Studi Kasus .......................................................................................5

D. Manfaat Studi Kasus .....................................................................................6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Kajian Teori ..................................................................................................8

1. Bidan .............................................................................................................8

2. Kehamilan Trimester III .................................................................................. 10

3. Persalinan ......................................................................................................24

4. Nifas ..............................................................................................................35

5. Bayi Baru Lahir dan Neonatus ......................................................................41

B. Kerangka Pikir .................................................................................................. 50

BAB III METODE PENENTUAN KASUS

A. Informasi Klien/Keluarga ..............................................................................51

B. Rumusan Masalah/Diagnosis Kebidanan ......................................................58

C. Jadwal Kegiatan ............................................................................................58

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil .............................................................................................................59

Page 13: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

xiii

B. Pembahasan ..................................................................................................82

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan ......................................................................................................95

B. Saran ............................................................................................................96

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 14: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

xiv

DAFTAR TABEL

Tabel 1 : Rentang Peningkatan Berat Badan Total untuk Wanita Hamil ...........13

Tabel 2 : Tinggi Fundus Uteri Sesuai Usia Kehamilan ......................................22

Tabel 3 : Skrining Imunisasi Tetanus Toxsoid ..................................................23

Tabel 4 : Hasil Pemeriksaan Antenatal Care ......................................................54

Tabel 5 : Perkembangan Ibu dan Janinnya pada Asuhan Kehamilan .................60

Tabel 6 : Perkembangan Ibu dan Bayi Baru Lahir pada Asuhan Persalinan ......65

Tabel 7 : Perkembangan Ibu dan Bayinya Pada Asuhan selama 42 Hari ...........73

Page 15: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU “NW” UMUR 28 TAHUN …repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1069/1/lengkap.pdf · hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan, dapat disimpulkan bahwa

xv

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Naskah Persetujuan Setelah Penjelasan

Lampiran 2 : Lembar Persetujuan Menjadi Responden

Lampiran 3 : Surat Rekomendasi Penelitian

Lampiran 4 : Surat Penanaman Modal

Lampiran 5 : Surat Ijin Penelitian

Lampiran 6 : Lembar Observasi

Lampiran 7 : Partograf

Lampiran 8 : Dokumentasi