ABSTRAK

download ABSTRAK

of 2

description

DOKUMEN ABSTRAK DARI PROPOSAL MESIN OPAK SINGKONG. PROPOSAL DIAJUKAN UNTUK LOMBA RAMP IPB I-STEP TAHUN 2014.

Transcript of ABSTRAK

  • ABSTRAK Judul : RANCANG BANGUN PENGEMBANGAN MESIN KERUPUK KHAS

    PADANG UNTUK DESA SAWANGAN, DEPOK

    Nama Peserta

    : (1) SUTINI

    (2) MANILLA

    (3) WIJAYANTI

    Perguruan Tinggi

    : POLITEKNIK NEGERI JAKARTA

    Deskripsi Singkat Inovasi Teknologi

    - Latar belakang Kerupuk merupakan makanan khas Indonesia yang terkenal diseluruh lapisan masyarakat. Setiap daerah di Indonesia memiliki ciri khas rasa dan bentuk kerupuk tersendiri. Keanekaragaman ini menjadi peluang besar bagi industry kerupuk di Indonesia, karena selain memilki nilai ekonomis, kerupuk juga memiliki nilai gizi yang cukup baik untuk di konsumsi. Namun, hingga saat ini masih banyak industry kerupuk yang menggunakan mesin konvensional yang lamban dan menghasilkan produktivitas rendah. Inilah yang menjadi masalah mengapa produktivitas kerupuk industri kecil kurang bisa memenuhi target, daya saing yang meningkat mengakibatkan sebagian industri kecil semakin mundur dibandingkat industri-industri besar.

    - Tujuan Kami bertujuan untuk mengembangkan mesin yang digunakan oleh industri kecil tersebut agar mempunyai performa lebih untuk memenuhi kebutuhan pasar yang semakin meningkat. Berdasarkan hasil pengamatan yang dilakukan di Kota Padang, mesin yang digunakan pada proses produksi kerupuk khas Padang Taro masih memiliki kekurangan, antara lain :

    Mesin tersebut tidak bisa mengatur hasil ketebalan adonan kerupuk dengan presisi.

    Hasil cetakan kerupuk hanya berbentuk lingkaran, sehingga kurang variatif.

    Pada proses pencetakan kerupuk, sebagian adonan masih menempel pada cetakan. Sehingga hasil produksi kurang maksimal.

    Bahan mesin yang digunakan masih berkualitas rendah yang menyebabkan kerupuk kurang higienis.

    Ukuran mesin yang digunakan cukup besar sehingga membutuhkan ruang yang cukup luas.

    Untuk menghadapi masalah dalam proses produksi tersebut, kami merencanakan membuat Mesin pencetak kerupuk lebih variatif. Alat ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi kinerja mesin sehingga : produktivitas kerupuk meningkat, cetakan kerupuk lebih variatif, higienis, dan mempermudah proses produksi dengan ukuran mesin yang lebih memadai.

    - Isi dan Pembahasan Teknologi yang akan kami inovasikan dari mesin terdahulu, memiliki beberapa komponen utama di dalamnya, antara lain: Motor listrik, pulley, silinder pemipih dan

  • pencetak. Pulley tersebut akan dihubungkan dengan silinder pemipih dan pencetak sehingga menghasilkan arah putaran dan kecepatan putar yang sama pada kedua silinder. Adonan yang telah diletakkan pada plastik carbonat akan dimasukkan ke silinder pemipih dan akan masuk ke slinder pencetak. Kemudian adonan akan keluar menjadi kerupuk basah yang sudah tercetak. Kami membuat silinder pencetak yang adjustable, sehingga cetakkan dapat diganti sesuai keinginan penjual agar menghasilkan produk yang lebih variatif. Kami juga membuat silinder pemipih agar dapat diatur ketebalannya, sehingga kerupuk yang dihasilkan dapat memiliki ketebalan yang berbeda. Guna merealisasikan mesin ini, kami membutuhkan biaya sebesar Rp 7.337.000,00.

    - Kesimpulan Mesin yang akan kami buat akan menjadi mesin pencetak kerupuk yang lebih efisien dan menghasilkan produktivitas yang cukup tinggi. Selain itu kami juga menggunakan cetakkan yang dapat diganti sehingga menghasilkan produk yang lebih variatif, mesin yang lebih higienis dan dimensi atau ukuran mesin yang lebih kecil.