Refleksi Kasus Bo

Post on 21-Nov-2015

8 views 0 download

description

kedokteran

Transcript of Refleksi Kasus Bo

REFLEKSI KASUSBIDANG ILMU OBSTETRI DAN GINEKOLOGIRSUD PANEMBAHAN SENOPATI

A. PengalamanPasien G4P3A0 mengaku hamil 3 bulan, mengeluh flek-flek dari jalan lahir sejak 2 minggu yang lalu. Dari pemeriksaan USG tampak gestasional sac (+), fetal pole (-). Kesan Blighted OvumB. Masalah yang DikajiBagaimana bisa terjadi Blighted Ovum dalam kehamilan?C. AnalisisPada saat konsepsi, sel telur (ovum) yang matang bertemu sperma. Namun akibat berbagai faktor maka sel telur yang telah dibuahi sperma tidak dapat berkembang sempurna, dan hanya terbentuk plasenta yang berisi cairan. Meskipun demikian plasenta tersebut tetap tertanam di dalam rahim. Plasenta kemudian menghasilkan hormon HCG (human chorionic gonadotropin) dimana hormon ini akan memberikan sinyal pada indung telur (ovarium) dan otak sebagai pemberitahuan bahwa sudah terdapat hasil konsepsi di dalam rahim. Hal inilah yang menyebabkan munculnya gejala-gejala kehamilan seperti mual, muntah, ngidam dan menyebabkan tes kehamilan menjadi positif.Sekitar 60% blighted ovum disebabkan kelainan kromosom dalam proses pembuahan sel telur dan sperma. Infeksi TORCH, rubella dan streptokokus, penyakit kencing manis (diabetes mellitus) yang tidak terkontrol, rendahnya kadar beta HCG serta faktor imunologis seperti adanya antibodi terhadap janin juga dapat menyebabkan blighted ovum. Risiko juga meningkat bila usia suami atau istri semakin tua karena kualitas sperma atau ovum menjadi turun.

D. DokumentasiNama: Ny S.Usia: 37 tahunAlamat: Sanglor, II 2/4 Ginsuko, Panggang, GunungkidulPekerjaan: SwastaPendidikan: SDAgama: IslamParitas: G4P3A0HPMT: 18 Juli 2011HPL: 25 April 2012UK: 14-3 mingguANAMNESISKeluhan utama: Pasien merasa keluar darah (ngeflek) dari jalan lahir sejak dua minggu yang lalu dengan intensitas jarang.Riwayat penyakit sekarang: Pasien G4P3A0 dengan umur kehamilan 14-3 minggu datang dari poli dengan keluhan keluar darah dari jalan lahir sejak dua minggu yang lalu dengan intensitas jarang. Pasien merasa hamil 3 bulan.Riwayat penyakit dahulu: Pasien tidak pernah mengalami penyakit serupa sebelumnya.Riwayat penyakit keluarga: Riwayat Asma, Diabetes Melitus, Hipertensi, dan Penyakit Jantung disangkalRiwayat obstetri: G4P3A0Anak I : , 21 tahun, 3000 gr, spontan, dibantu dukunAnak II : , 15 tahun, 3000 gr, spontan, dibantu dukun dan bidanAnak III : , 9 tahun, 3000 gr, spontan, dibantu dukun dan bidanAnak IV : hamil iniHPMT: 18 Juli 2012HPL: 25 April 2013UK: 14-3 mingguRiwayat kontrol kehamilan: Pemeriksaan ANC rutin, dilakukan di puskesmas.Riwayat KB: Menggunakan KB suntik setelah kalahiran anak pertama.Riwayat perkawinan: sudah menikah selama 22 tahun.

PEMERIKSAAN FISIK1. Status UmumKondisi Umum: Baik, Sadar, Tidak tampak anemis.Vital Sign: TD: 110/70 mmHgRR : 16 x/menitN : 84 x/menitT : 36C2. Status Obtetri: Pemeriksaan Luar :Inspeksi : sikatrik (-), tanda radang (-), dinding perut datar, terdapat perdarahan pervaginamPalpasi : supel (+), nyeri tekan (-), TFU belum dapat diukur Pemeriksaan Dalam : VU tenang, dinding vagina licin, tidak ada pembukaan, sarung tangan lendir darah (-)

PEMERIKSAAN PENUNJANGLaboratorium : (Darah Lengkap)Hb: 13,3AL: 8,6AT: 206HMT: 38,8Golongan Darah: ABPPT: 12,9APTT: 36,6Kontrol PPT: 13,0Kontrol APPT: 34,0HbsAg: NegatipHasil pemeriksaan USG:GS (+), FP (-), kesan BO

DIAGNOSISBlighted OvumPENATALAKSANAANDilatasi dengan misoprostol 100 g peroral pada pukul 22.00 dan 05.00Kuretase

E. Daftar Pustaka Blighted Ovum. 2006. Diakses dari http://www.americanpregnancy.org/pregnancycomplications/blightedovum.html Kehamilan Kosong (Blighted Ovum). 2011. Diakses dari http://www.conectique.com/tips_solution/pregnancy/during_pregnancy/article.php?article_id=5733 Prawirohardjo, Sarwono. 2010. Ilmu kebidanan. Edisi keempat. Cetakan kedua. PT Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo. JakartaBantul, 26 Desember 2012Dokter PembimbingCo-Ass

DR. dr. HMA Ashari, Sp. OG (K) FerVitis Finivera S.