Rahman Habibi

10
1 Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi Kamus Plus 1.2 Kamus Interaktif Bahasa Indonesia - Inggris Kamus Plus merupakan aplikasi desktop yang berfungsi sebagai kamus bahasa Inggris - Indonesia yang interaktif, dapat mencari arti kata dari bahasa Inggris ke Indonesia dan sebaliknya. Dapat berjalan di sistem operasi seperti GNU/Linux dan Windows diatas platform Java, menggunakan Java Runtime Environment atau JRE. A Fitur. 1. Mencari arti kata dari bahasa Inggris ke Indonesia dan sebaliknya. 2. Interaktif, karena dapat melafalkan kata atau teks yang dapat didengar melalui speaker, sehingga pengguna mengetahui pelafalan kata dalam bahasa inggris. 3. Dapat memonitor clipboard jika ada aksi copy, kemudian otomatis melakukan paste dan mencari arti kata, sehingga mempercepat pencarian. 4. Tampilan yang fleksible. 5. Dapat digunakan melalui interaksi command line, seperti dari Terminal atau Command Prompt. 6. Dapat berjalan di sistem operasi seperti GNU/Linux dan Windows yang ter-install JRE. 7. Merupakan Free Software dengan lisensi GNU GPL versi 3, sehingga bebas untuk digunakan. Versi 1.2 Lisensi GNU GPL versi 3 (Free Software) Sistem Operasi Windows dan GNU/Linux Environment JRE (Java Runtime Environment) Website www.sourceforge.net/projects/kamusplus

Transcript of Rahman Habibi

1

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

Kamus Plus 1.2

Kamus Interaktif Bahasa Indonesia - Inggris

Kamus Plus merupakan aplikasi desktop yang berfungsi sebagai kamus bahasa Inggris -

Indonesia yang interaktif, dapat mencari arti kata dari bahasa Inggris ke Indonesia dan sebaliknya.

Dapat berjalan di sistem operasi seperti GNU/Linux dan Windows diatas platform Java,

menggunakan Java Runtime Environment atau JRE.

A Fitur.

1. Mencari arti kata dari bahasa Inggris ke Indonesia dan sebaliknya.

2. Interaktif, karena dapat melafalkan kata atau teks yang dapat didengar melalui speaker,

sehingga pengguna mengetahui pelafalan kata dalam bahasa inggris.

3. Dapat memonitor clipboard jika ada aksi copy, kemudian otomatis melakukan paste dan

mencari arti kata, sehingga mempercepat pencarian.

4. Tampilan yang fleksible.

5. Dapat digunakan melalui interaksi command line, seperti dari Terminal atau Command

Prompt.

6. Dapat berjalan di sistem operasi seperti GNU/Linux dan Windows yang ter-install JRE.

7. Merupakan Free Software dengan lisensi GNU GPL versi 3, sehingga bebas untuk

digunakan.

Versi 1.2

Lisensi GNU GPL versi 3 (Free Software)

Sistem Operasi Windows dan GNU/Linux

Environment JRE (Java Runtime Environment)

Website www.sourceforge.net/projects/kamusplus

2

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

B Cara menjalankan Kamus Plus

1. Pastikan sistem operasi ter-install JRE, untuk memeriksa apakah sistem telah ter-install

JRE, masuk ke Terminal (GNU/Linux) atau Command Prompt (Windows), dan ketik java -

version, jika menampilkan versi Java maka JRE ter-install, jika belum silahkan download

dan install JRE dahulu.

2. Untuk pengguna Windows, untuk menjalankan aplikasi cukup dengan klik dua kali atau

open file Kamus Plus.exe, agar mudah diakses juga dapat membuat shortcut di desktop.

3. Untuk pengguna GNU/Linux ada dua cara yaitu.

Jadikan Kamus Plus dapat dieksekusi dengan perintah di Terminal, chmod +x

KamusPlus.jar atau dengan klik kanan dan tandai permission menjadi Allow

Executing file..., kemudian eksekusi dengan perintah ./KamusPlus.jar atau hanya

dengan klik dua kali KamusPlus.jar.

Jika cara diatas tidak berjalan dengan baik, bisa menggunakan script kamusplus,

jadikan script tersebut dapat dieksekusi kemudian jalankan script tersebut dengan

perintah ./kamusplus atau klik dua kali dan run.

4. Mulai dari versi 1.2, Kamus Plus dapat digunakan melalui interaksi command line, lihat

bagian Antar muka command line.

3

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

C Antar muka grafis.

0 Tampilan utama.

1 Menu Utama.

.

Menu File

Simpan pilihan, jika diaktifkan maka pilihan-pilihan yang

telah diatur akan disimpan, misalnya ukuran dan lokasi

tampilan dan pilihan-pilihan lain pada menu yang ada. Saat

Kamus Plus dijalankan kembali maka pilihan sebelumnya

akan di gunakan.

Buat Shortcut, untuk membuat shortcut di layar desktop.

Keluar, untuk keluar dari Kamus Plus.

Menu Kamus

English -> Indonesian, sebagai kamus bahasa Inggris –

Indonesia.

Indonesian -> English, sebagai kamus bahasa Indonesia -

Inggris.

4

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

Menu Pencarian

Pencarian Berdasarkan, terdiri dari tiga pilihan, Awalan

Teks, pencocokan pencarian berdasarkan awalan teks.

Kandungan Teks, pencocokan pencarian berdasarkan

kandundan teks dan Akhiran Teks, pencocokan pencarian

berdasarkan akhiran teks.

Otomatis paste dan cari, jika diaktifkan maka setiap konten

berupa teks yang di copy akan ditangkap dan di-paste ke

kotak input dan dilakukan pencarian secara otomatis, pilihan

ini dapat diaktifkan untuk melakukan pencarian otomatis

misalnya selagi membaca anda dapat menggunakan Kamus

Plus.

Cari cepat, jika diaktifkan maka selagi mengetik pada kotak

input, maka setiap ketikan akan melakukan pencarian, ini

akan mempercepat pencarian dan menemukan kata.

Menu Tampilan

Selalu tampil, jika diaktifkan maka Kamus Plus aka selalu

tampil diatas jendela lain. Pilihan dapat digunakan jika ingin

menggunakan Kamus Plus selagi membaca melalui program

lain.

Tanpa panel status, jika diaktifkan maka panel status pada

paling bawah tampilan Kamus Plus, tidak akan ditampilkan.

Tanpa bingkai, jika diaktifkan maka Kamus Plus akan

ditampilkan tanpa bingkai.

Menu Bantuan

Bantuan, untuk menampilkan file bantuan.

Tentang Kamus Plus, menampilkan tentang versi dan

lisensi Kamus Plus.

5

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

2 Kotak input

Tombol pencocokan (icon gerigi), berdasarkan awalan,

kandungan dan akhiran teks. Memiliki fungsi yang sama

dengan menu Pencarian -> Berdasarkan pada menu utama.

Tombol ini dapat diakses menggunakan tombol alternatif, lihat

bagian Tombol Pintas dan Alternatif.

Kotak input, ketik kata kunci pencarian disini, tekan tombol

Enter untuk langsung mencari arti atau dengan menekan tombol

cari.

Secara berurutan dari kiri ke kanan fungsi masing-masing tombol

disamping yaitu.

Tombol backspace (icon panah), untuk melakukan

penghapusan satu karakter dari depan, fungsinya sama

dengan tombol backspace pada keyboard.

Tombol bersih (icon penghapus), untuk membersihkan

kotak input.

Tombol bersih dan paste (icon clipboard), untuk

melakukan bersih dan paste ke kotak input.

Tombol lafal (icon speaker), untuk melafalkan teks yang

ada pada kotak input dalam bentuk suara sintetis speaker.

Tombol cari (icon kaca pembesar), untuk mencari

sesuai kata kunci pada kotak input.

Tombol-tombol ini dapat diakses menggunakan tombol alternatif,

lihat bagian Tombol Pintas dan Alternatif.

3 Arti kata.

Menampilkan arti kata, dapat di-copy dan didengar

pelafalannya, dengan memilih atau blok teks terlebih dahulu

kemudian klik kanan dan pilih menu.

6

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

4 Hasil pencarian kata terkait.

Menampilkan hasil pencarian terkait dengan kata kunci

pencarian pada kotak input. Untuk melihat arti masing-masing

dapat menggunakan tombol panah atas dan bawah di

keyboard atau klik. Hasil pencarian dapat di copy dan didengar

pelafalannya dengan klik kanan pada hasil terpilih.

5 Status program.

Menampilkan jumlah hasil pencarian yang

ditemukan, proses muat data, pesan untuk

pengguna dan pesan kesalahan.

Kamus Plus berjalan dengan benar.

Terjadi kesalahan, program tidak berjalan

dengan benar.

7

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

D Antar muka command line.

Untuk melihat cara

penggunaan Kamus Plus

menggunakan interaksi

command line. Dapat

digunakan perintah berikut.

java -jar KamusPlus.jar –h

atau

./KamusPlus.jar -h

(di GNU/Linux).

Pilihan -k untuk menggunakan

sebagai kamus bahasa Inggris

- Indonesia dan Indonesia -

Inggris.

Pilihan -l untuk menggunakan

sebagai lafal teks bahasa

inggris atau suara sintetis.

8

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

Mulai dari versi 1.2, Kamus Plus dapat digunakan melalui interaksi command line, caranya yaitu.

Untuk pengguna Windows, jalankan Command Prompt, masuk ke direktori Kamus

Plus, kemudian dapat mengetik java -jar KamusPlus.jar -k untuk menggunakan

sebagai kamus.

Untuk pengguna GNU/Linux, melalui Terminal, masuk ke direktori Kamus Plus, ketik

perintah ./KamusPlus.jar -k atau java -jar KamusPlus.jar –k.

Pilihan lainnya yang dapat digunakan yaitu -l (untuk melafalkan teks) dan -h (Melihat help cara

penggunaan).

9

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

E Tombol Pintas dan Alternatif

No. Kombinasi tombol Kegunaan

1. Ctrl + X Keluar dari Kamus Plus.

2. Ctrl + S Menyimpan pengaturan atau pilihan.

3. Ctrl + E Menjadi kamus English to Indonesian.

4. Ctrl + I Menjadi kamus Indonesian to English.

5. Ctrl + O Mengaktifkan fitur otomatis paste dan cari.

6. Ctrl + F Mengaktifkan fitur cari cepat.

7. Ctrl + T Membuat Kamus Plus selalu tampil atau always on top.

8. Ctrl + P Menyembunyikan tampilan panel status.

9. Ctrl + B Menampilkan Kamus Plus tanpa bingkai jendela.

10. F1 Membuka file bantuan atau help.

11. F2 Membuka tentang atau about Kamus Plus.

12. Alt + D Menekan tombol pencocokan.

13. Alt + U Menekan tombol backspace.

14. Alt + Z Menekan tombol bersih.

15. Alt + V Menekan tombol bersih dan paste.

16. Alt + L Menekan tombol lafal.

17 Alt + M Menekan tombol cari.

10

Copyright (C) 2012 - 2013 Rahman Habibi

F Catatan Rilis Kamus Plus

Versi

1.0

Rilis pertama Kamus Plus.

Menggunakan HyperSQL atau HSQLDB sebagai engine basis data.

Menggunakan FreeTTS sebagai engine suara sintetis.

Versi

1.1

Rilis kedua

Memperbaiki beberapa bug.

Penambahan fitur cari cepat.

Versi

1.2

Rilis sekarang

Tidak menggunakan HSQLDB lagi sebagai engine basis data.

Lebih ringan dengan penggunaan memori lebih rendah dari versi

sebelumnya, karena menggunakan algoritma pencarian khusus yang dibuat

lebih sederhana dan cepat.

Juga pelafalan atau suara sintetis tidak diproses pada program utama

namun diproses dalam program yang berjalan tersendiri, sehingga tidak

mempengaruhi penggunaan memori program utama.

Penambahan pilihan pencarian atau pencocokan kata berdasarkan awalan,

kandungan dan akhiran.

Penambahan interaksi dalam mode command line baik itu untuk kamus

maupun suara sintetis.

Penambahan fitur penyimpanan pilihan atau konfigurasi.

Tampilan yang lebih fleksible, ukuran tampilan dapat dirubah, dengan

beberapa pilihan pada menu Tampilan.