Tugas Papi2 Br

download Tugas Papi2 Br

of 31

description

tugasku

Transcript of Tugas Papi2 Br

31

BAB IPENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pada era globalisasi ini, mahasiswa dituntut untuk dapat memahami bagaimana peran yang akan di ambil di dunia kerja nanti. Mahasiswa juga di tuntut untuk dapat mengimplementasikan ilmu yang didapatkan di perkuliahan untuk bisa di terapkan pada lembaga-lembaga dimana mereka akan bekerja setelah lulus dari perguruan tinggi.

Oleh karena itu, di era globalisasi ini kecepatan dan ketepatan dalam hal bekerja adalah hal yang sangat diutamakan, seperti : skill dan penggunaan tenaga mesin, misalnya ; internet, komputer, printer, mesin fotocopy, dsb guna tercapai tujuan yang maksimal. Dengan adanya keahlian dan penguasaan penggunaan tenaga mesin maka semua pekerjaan akan terlaksana dengan baik dan tepat.

Dengan kemajuan teknologi sekarang sudah ada sebuah website, website merupakan halaman situs sistem informasi yang dapat diakses secara cepat. Website ini didasari dari adanya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Melalui perkembangan teknologi informasi, tercipta suatu jaringan antar komputer yang saling berkaitan. Jaringan yang dikenal dengan istilah internet secara terus-menerus menjadi pesanpesan elektronik, termasuk e-mail, transmisi file, dan komunikasi dua arah antar individu atau komputer.

Selama melaksanakan Kerja Praktek pada Sekretariat DPRD Kabupaten Madiun, yang bertempat di Jl. Raya Madiun Surabaya (KM. 18) Caruban Telp. (0351) 387203, penulis mendapatkan pengalaman dan pengetahuan mengenai berbagai situasi di dunia kerja yang nyata.

Pemilihan tempat Kerja Praktek di Sekretariat DPRD Kabupaten Madiun yaitu mahasiswa ingin mengetahui prosedur-prosedur yang dilakukan Sekretariat dalam hal pelayanan administratif dan operasional DPRD Kabupaten Madiun, khususnya dalam hal melayani para anggota dewan agar semua kegiatan berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Dan di DPRD Kabupaten Madiun sendiri masih belum mempunyai sebuah website yang sangat berguna dan mudah diakses untuk kepentingan bersama teruatama antar anggota dewan, serta masyarakat agar dapat mengetahui apa saja kegiatan yang ada di DPRD Kabupaten Madiun, selama ini website DPRD Kabupaten madiun masih tergantung dengan website dari Pemerintah Kota Kabupaten Madiun. Kesekretariatan DPRD Kabupaten Madiun yaitu mempunyai tugas seperti penyelenggara administrasi keuangan, penyelenggara rapat-rapat, penyelenggara administrasi kesekretariatan dan pengkoordinasian tenaga ahli yang diperlukan oleh DPRD. Mengingat tugas kesekretariatan seperti itu maka penulis tertarik untuk membuatkan sebuah website yang berisi tentang kegaiatan yang ada di DPRD, para anggota DPRD dan Struktur Organisasi DPRD agar kerja kesekretariatan dapat berjalan lancar dan semua masyarakat kususnya masyarakat Madiun mengetahui informasi apa saja yang ada dan mengetahui anggota dewan selama 5 tahun kedepan di DPRD Kabupaten Madiun itu sediri, sehingga kegiatan DPRD kabupaten Madiun tidak tergantung dengan website Pemerintahan Pusat Kabupaten Madiun.

1.2 Perumusan Masalah Berdasarkan uraian latar belakang masalah di atas, maka peneliti merumuskan masalah yaitu:

1. Bagaimana manfaat setelah adanya website DPRD Madiun

2. Bagaimana partisipasi masyarakat dan anggota dewan setelah adanya website 3. Bagaimana manajemen perubahan kesekretariatan setelah adanya website

1.3 Batasan Masalah1. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan PHP sebagai Server Side Programming dan MySQL sebagai database servernya.

2. Website ini dapat diliat oleh semua orang (public) tidak hanya anggota dewan saja.3. Website yang dibuat akan berisi tentang kegiatan DPRD Kabupaten Madiun, Para anggota DPRD Kabupaten Madiun kususnya untuk 5 tahun kedepan dan berisi tentang Struktur organisasi. 1.4 Tujuan

Dari rumusan masalah diatas, penulis menetapkan tujuan sebagai berikut :

1. Untuk mengetahui manfaat penggunaan website DPRD Kabupaten Madiun bagi anggota dewan, kesekretariatan dan masyarakat luas.

2. Untuk mengetahui partisipasi masyarakat dan anggota dewan setelah adanya website3. Untuk mengetahui manejemen perubahan penggunaan kinerja kesekretariatan setelah adanya website DPRD Kabupaten Madiun itu sendiri.1.5 Manfaat

Manfat dari praktek kerja lapangan ini adalah :1. Bagi Mahasiswa

a. Memperoleh ilmu tentang pengolahan data pengarsipan dan peraturannya dalam suatu instansi;b. mengetahui bagaimana sebenarnya praktek dunia kerja di lapangan;

c. memperoleh kesempatan untuk melayani masyarakat langsung dan mengimplementasikan/mempraktekkan ilmu kita yang di dapat di kampus dalam dunia kerja.2) Bagi Akademik

a. mengetahui seberapa jauh perkembangan kompetensi mahasiswanya;

b. mampu mengetahui target akademik dalam membuat SDM yang mampu bersaing di dunia kerja.

3) Bagi Instansi

a. memberi pengalaman penting bagi mahasiswa kerja praktek; membantu sekretariat dalam melakukan pengolahan data dan pemantauan data secara lebih efektif dengan sistem yang terpusat dalam satu aplikasi.

BAB II

LANDASAN TEORI2.1 Database2.1.1 Pengertian Database

Database atau basis data adalah kumpulan data yang disimpan secara sistematis di dalam komputer dan dapat diolah atau dimanipulasi menggunakan perangkat lunak (program aplikasi) untuk menghasilkan informasi, (Hindrianto, 2014). Dari definisi ini dapat dinyatakan bahwa database adalah kumpulan lebih dari satu file yang berelasi dan jika diolah sedemikian rupa akan menghasilan sebuah format data yang baru. Sedang menurut (Diar Puji Oktavian) Database adalah sekumpulan data dan prosedur yang memiliki struktur sedemikian rupa sehingga mudah dalam menyimpan, mengatur dan menampilkan data. Definisi lebih rinci diberikan oleh Jogiyanto (2004:711) basis data (data base) merupakan kumpulan data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya, tersimpan di perangkat keras komputer dan digunakan perangkat lunak untuk memanipulasinya.Dari ketiga definisidi atas, dapat ditarik kesimpulan bahwa database merupakan kumpulan dari data-data yang membentuk satu berkas (file) yang saling berhubungan(relation) dengan tata cara tertentu untuk membentuk data baru atau informasi. Atau basis data (Database) adalah kumpulan dari data yang saling berhubungan (relation) antar satu dengan yang lainnya diorganisasikan berdasarkan skema atau struktur tertentu. Pada komputer, basis data disimpan dalam perangkat hardware penyimpanan, dan dengan software tertentu dimanipulasi untuk kepentingan atau kegunaan tertentu. Hubungan antar satu file dengan file yang lain biasanya menggunakan field key atau kolom kunci. Yang dimaksud field kunci adalah suatu field yang berisikan data unik.2.1.2 Model-model Database

Database Management System (DBMS) atau sistem manajemen database dibagi menjadi lima model. Model yang lebih lama diperkenalkan pada tahun 1960-an,yangbersifat hierarkis dan jaringan. Model yang lebih baru bersifat relasional,berorientasi objek, dan multidimensional.1. Database HierarkisPada database hierarkis, field atau record diatur dalam kelompok-kelompok yang berhubungan, menyerupai diagram pohon, dengan record child (level lebih rendah) berada di bawah record parent (level yang lebih tinggi). Database hierarkis merupakan model tertua dan paling sederhana dari kelima model database. Dalam model database ini mengakses atau mengupdate data bisa berlangsung sangat cepat karena hubungan-hubungan sudah ditentukan. Tetapi, karena struktur harus didefinisikan lebih dahulu, maka hal ini cukup riskan. Lagipula menambahkan field baru ke sebuah recorddatabase membuat semua database harus didefinisikan kembali. Karena itulah diperlukan model database yang baru untuk menunjukkan masalah pengulangan data dan hubungan data yang kompleks.2. Database JaringanKonsep database jaringan mirip dengan database hierarkis tetapi setiap recordchild dapat memiliki lebih dari satu record parent. Selanjutnya setiap record child dapat dimiliki oleh lebih dari satu record parent. Database jaringan pada dasarnya digunakan dengan mainframe, lebih fleksibel dibanding database hierarkis karena ada hubungan yang berbeda antarcabang data. Akan tetapi strukturnya masih harus didefinisikan lebih dahulu. Pengguna harus sudah terbiasa dengan struktur database. Lagipula jumlah hubungan antar-record juga terbatas, dan untuk menguji sebuah field seseorang harus mendapatkan kembali semua record.3. Database Relasional

Database Relasional bekerja dengan menghubungkan data pada files yang berbeda dengan menggunakan sebuah kunci atau elemen data yang umum.Cara kerja database relasional: Elemen-elemen data disimpan dalam tabel lain yang membentuk baris dan kolom. Dalam model database ini data diatur secara logis, yakni berdasarkan isi. Masing-masing record dalam tabel diidentifikasi oleh sebuah field, kunci primer, yang berisi sebuah nilai unik. Karena itulah data dalam database relasional dapat muncul dengan cara yang berbeda dari cara ia disimpan secara fisik pada komputer. Pengguna tidak perlu mengetahui lokasi fisik sebuahrecord untuk mendapatkan kembali datanya.4. Database Berorientasi Objek

Model ini menggunakan objek sebagai perangkat lunak yang ditulis dalam potongan kecil yang dapat digunakan kembali sebagai elemen dalam file database.Database berorientasi objek adalah sebuah database multimedia yang bisa menyimpan lebih banyak tipe data dibanding database relasional. Salah satu model database berorientasi objek adalah databasehypertext atau database web, yang memuat teks dan dihubungkan ke dokumen lain. Model lainnya adalah databasehypermedia, yang memuat link dan juga grafis, suara, dan video.Contoh: database DB2, Cloudscape, Oracle9i dan sebagainya5. Database Multidimensial

Database Multidimensial (MDA) memodelkan data sebagai fakta, dimensi, atau numerik untuk menganalisis data dalam jumlah besar, tujuannya adalah untuk mengambil keputusan. DatabaseMultidimensial menggunakan bentuk kubus untuk merepresentasikan dimensi-dimensi data yang tersedia bagi seorang pengguna, maksimal empat dimensi.Contoh: InterSystem Cache, ContourCube, dan Cognoa PowerPlay(WAHYUDI, 2012)2.1.3 Perangkat Lunak untuk membuat Database

Untuk membuat suatu database, kita dapat menggunakan software atau tool dalam membuatnya, berikut ini adalah penjelasannya mengenai software membuat database:

a. MicrosoftAccess

Microsoft Access (atau Microsoft Office Access) adalah sebuah program aplikasi basis data komputer relasional yang ditujukan untuk kalangan rumahan dan perusahaan kecil hingga menengah. Aplikasi ini merupakan anggota dari beberapa aplikasi Microsoft Office, selain tentunya Microsoft Word, Microsoft Excel, dan Microsoft PowerPoint. Aplikasi ini menggunakan mesin basis data Microsoft Jet Database Engine, dan juga menggunakan tampilan grafis yang intuitif sehingga memudahkan pengguna. Versi terakhir adalah Microsoft Office Access 2007 yang termasuk ke dalam Microsoft Office System 2007.Microsoft Access dapat menggunakan data yang disimpan di dalam format Microsoft Access, Microsoft Jet Database Engine, Microsoft SQL Server, Oracle Database, atau semua kontainer basis data yang mendukung standar ODBC. Para pengguna/programmer yang mahir dapat menggunakannya untuk mengembangkan perangkat lunak aplikasi yang kompleks, sementara para programmer yang kurang mahir dapat menggunakannya untuk mengembangkan perangkat lunak aplikasi yang sederhana. Access juga mendukung teknik-teknik pemrograman berorientasi objek, tetapi tidak dapat digolongkan ke dalam perangkat bantu pemrograman berorientasi objek.

b. Ms SQL Server

Microsoft SQL Server adalah sebuah sistem manajemen basis data relasional (RDBMS) produk Microsoft. Bahasa kueri utamanya adalah Transact-SQL yang merupakan implementasi dari SQL standar ANSI/ISO yang digunakan oleh Microsoft dan Sybase. Umumnya SQL Server digunakan di dunia bisnis yang memiliki basis data berskala kecil sampai dengan menengah, tetapi kemudian berkembang dengan digunakannya SQL Server pada basis data besar.Microsoft SQL Server dan Sybase/ASE dapat berkomunikasi lewat jaringan dengan menggunakan protokol TDS (Tabular Data Stream). Selain dari itu, Microsoft SQL Server juga mendukung ODBC (Open Database Connectivity), dan mempunyai driver JDBC untuk bahasa pemrograman Java. Fitur yang lain dari SQL Server ini adalah kemampuannya untuk membuat basis data mirroring dan clustering. Pada versi sebelumnya, MS SQL Server 2000 terserang oleh cacing komputer SQL Slammer yang mengakibatkan kelambatan akses Internet pada tanggal 25 Januari 2003.c. Oracle

Basis data Oracle adalah basis data relasional yang terdiri dari kumpulan data dalam suatu sistem manajemen basis data RDBMS. Perusahaan perangkat lunak Oracle memasarkan jenis basis data ini untuk bermacam-macam aplikasi yang bisa berjalan pada banyak jenis dan merk perangkat keras komputer (platform).Basis data Oracle ini pertama kali dikembangkan oleh Larry Ellison, Bob Miner dan Ed Oates lewat perusahaan konsultasinya bernama Software Development Laboratories (SDL) pada tahun 1977. Pada tahun 1983, perusahaan ini berubah nama menjadi Oracle Corporation sampai sekarang.

d. MySqlMySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL (bahasa Inggris: database management system) atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL.Tidak sama dengan proyek-proyek seperti Apache, dimana perangkat lunak dikembangkan oleh komunitas umum, dan hak cipta untuk kode sumber dimiliki oleh penulisnya masing-masing, MySQL dimiliki dan disponsori oleh sebuah perusahaan komersial Swedia MySQL AB, dimana memegang hak cipta hampir atas semua kode sumbernya. Kedua orang Swedia dan satu orang Finlandia yang mendirikan MySQL AB adalah: David Axmark, Allan Larsson, dan Michael Monty Widenius.

e. Postgre SQL

Postgre SQL merupakan tool untuk membuat database server yang bersifat open source yang memiliki licensi GPL (General Public License). Postgre SQL mendukung bahasa pemrograman seperti : SQL, C, C++, Java, PHP dan lainnya. Dengan lisensi GPL, PostgreSQL dapat digunakan, dimodifikasi dan didistribusikan oleh setiap orang tanpa perlu membayar lisensi (free of charge) baik untuk keperluan pribadi, pendidikan maupun komersil. Kebanyakan PostgreSQL tersedia untuk pengguna Linux

f. FirebirdFirebird (juga disebut FirebirdSQL) adalah sistem manajemen basisdata relasional yang menawarkan fitur-fitur yang terdapat dalam standar ANSI SQL-99 dan SQL-2003. RDBMS ini berjalan baik di Linux, Windows, maupun pada sejumlah platform Unix. Firebird diarahkan dan dikembangkan oleh FirebirdSQL Foundation. Dia merupakan turunan dari Interbase versi open source milik Borland.Modul-modul kode baru ditambahkan pada Firebird dan berlisensi di bawah Initial Developers Public License (IDPL), sementara modul-modul aslinya dirilis oleh Inprise berlisensi di bawah InterBase Public License 1.0. Kedua lisensi tersebut merupakan versi modifikasi dari Mozilla Public License 1.1. Selain dari software-software diatas, masih banyak lagi software seperti dBase, syBase, Informix, FoxPro, DB2, dan lain-lain.2.2 Pengertian MySQL

MySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuatMySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL. Tidak seperti Apache yang merupakan software yang dikembangkan oleh komunitas umum, dan hak cipta untuk kode sumber dimiliki oleh penulisnya masing-masing. MySQL dimiliki dan disponsori oleh sebuah perusahaan komersial Swedia yaitu MySQL AB. MySQL AB memegang penuh hak cipta hampir atas semua kode sumbernya. Yang mendirikan MySQL AB adalah David Axmark, Allan Larsson, dan Michael Monty Widenius yang masing-masing dua orang dari Swedia dan seorang lagi orang Firlandia.2.2.1 Kelebihan dan Kekurangan MySQL

Kelebihan MySQL yaitu :(a) Free (bebas didownload).(b) Stabil dan Tangguh.(c) Fleksibel dengan berbagai pemrograman.(d) Security yang baik.(e) Dukungan dari banyak komunitas.(f) Kemudahan management database.

Kekurangan MySQL yaitu :

(a) Mudah hang dan crash, program dari VB sering kali menjadi not responding lalu mati tiba-tiba,(b) Tidak multi user, apabila dalam satu jaringan komputer menggunakan program dalam satu waktu, salah satu user harus mengalah sampai user yang lain selesai menggunakan program.(c) Memiliki keterbatasan kemampuan kinerja dalam server ketika data yang disimpan melebihi batas maksimal kemampuan daya tampung server karena karena tidak menerapkan konsep Technology Cluster Server.2.3 Pengertian XAMPPXAMPP merupakan salah satu paket installasi Apache, PHP dan MySQL instant yang dapat kita gunakan untuk membantu proses installasi ketiga produk tersebut. Selain paket installasi instant XAMPP versi 1.6.4 juga memberikan fasiltias pilihan pengunaan PHP4 atau PHP5. Untuk berpindah versi PHP yang ingin digunakan juga sangat mudah dilakukan dengan mengunakan bantuan PHP-Switch yang telah disertakan oleh XAMPP, dan yang terpenting XAMPP bersifat free atau gratis untuk digunakan.XAMPP merupakan paket PHP yang berbasis open source yang dikembangkan oleh sebuah komunitas Open Source. Dengan menggunakan XAMPP tidak dibingungkan dengan penginstalan program-program lain, karena seua kebutuhan terlah tersedia oleh XAMPP. Yang terdapat pada XAMPP di antaranya : Apache, MySQL, PHP, FilZilla FTP Server, PHPmyAdmin dll. Fungsi XAMPP adalah sebagai server yang berdiri sendiri (localhost), yang terdiri atas program Apache HTTP Server, MySQL database, dan penerjemah bahasa yang ditulis dengan bahasa pemrograman PHP dan Perl. Nama XAMPP merupakan singkatan dari X (empat sistem operasi apapun), Apache, MySQL, PHP dan Perl. Program ini tersedia dalam GNU General Public License dan bebas, merupakan web server yang mudah digunakan yang dapat melayani tampilan halaman web yang dinamis.2.3.1 Sejarah singkat XAMPP

XAMPP merupakan pengembangan dari LAMP (Linux Apache, MySQL, PHP and PERL), XAMPP ini merupakan project non-profit yang di kembangkan oleh Apache Friends yang didirikan Kai 'Oswalad' Seidler dan Kay Vogelgesang pada tahun 2002, project mereka ini bertujuan mempromosikan pengunaan Apache web server. BAB III

OBJEK KERJA PRAKTEK

3.1 Profil dan sejarah Kabupaten MadiunKabupaten Madiun ditinjau dari pemerintahan yang sah, berdiri pada tanggal paro terang, bulan Muharam, tahun 1568 Masehi tepatnya jatuh hari Kamis Kliwon tanggal 18 Juli 1568 / Jumat Legi tanggal 15 Suro 1487 Be - Jawa Islam.

Berawal pada masa Kesultanan Demak, yang ditandai dengan perkawinan putra mahkota Demak Pangeran Surya Patiunus dengan Raden Ayu Retno Lembah putri dari Pangeran Adipati Gugur yang berkuasa di Ngurawan Dolopo. Pusat pemerintahan dipindahkan dari Ngurawan ke Desa Sogaten dengan nama baru Purabaya (sekarang Madiun). Pangeran Surya Patiunus menduduki kesultanan hingga tahun 1521 dan diteruskan oleh Kyai Rekso Gati. (Sogaten = tempat Rekso Gati)

Pangeran Timoer dilantik menjadi bupati di Purabaya tanggal 18 Juli 1568 berpusat di desa Sogaten. Sejak saat itu secara yuridis formal Kabupaten Purabaya menjadi suatu wilayah pemerintahan di bawah seorang bupati dan berakirlah pemerintahan pengawasan di Purabaya yang dipegang oleh Kyai Rekso Gati atas nama Demak dari tahun 1518 - 1568. Pada tahun 1575 pusat pemerintahan dipindahkan dari Desa Sogaten ke Desa Wonorejo atau Kuncen, Kota Madiun sampai tahun 1590.

Pada tahun 1686, kekuasaan pemerintahan Kabupaten Purabaya diserahkan oleh Bupati Pangeran Timoer (Panembahan Rama) kepada putrinya Raden Ayu Retno Djumilah. Bupati inilah selaku senopati manggalaning perang yang memimpin prajurit-prajurit Mancanegara Timur.3.2 Gambaran Umum Sekretariat DPRD Kabupaten Madiun1. Gambaran Umum

Sekretariat DPRD Kabupaten Madiun menempati Gedung Baru DPRD di Jalan Raya Madiun-Surabaya Km 18 Wonoasri Caruban sejak diresmikan tanggal 17 Juli 2001. Sebelumnya menempati Gedung lama Kompleks Pemerintah Kabupaten Madiun , yang terletak di Alun-Alun Utara No. 4 Madiun. Bangunan Gedung baru tersebut terdiri dari Bagian Sekretariat DPRD , Ruang Pimpinan Dewan yang terdiri dari : satu ruang Ketua, 3 ruang Wakil Ketua , ruang Komisi yang terdiri dari 4 ruang Komisi, ruang Fraksi yang terdiri dari 5 ruang Fraksi , ruang Badan Kehormatan, ruang Perpustakaan menjadi satu dengan ruang Bagian Perundang-undangan dan Humas , ruang rapat, ruang Rapat Utama (ruang Rapat Paripurna), tempat Ibadah (Masjid), yang terdiri diatas lahan seluas 11.245 m2. Sedangkan jumlah anggota Dewan sebanyak 45 anggota dan staf Sekretariat DPRD Kabupaten Madiun sejumlah 37 orang.2. Susunan Organisasi

Susunan Organisasi Sekretariat DPRD Kabupaten Madiun, berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Madiun Nomor 27 Tahun 2008 yang terdiri dari :

1. Sekretaris DPRD

2. Bagian Umum

3. Bagian Persidangan

4. Bagian Keuangan

5.Bagian Perundang-Undangan 3. Tugas dan Fungsi

Sekretaris DPRD merupakan unsur pelayanan administratif terhadap DPRD yang dipimpin oleh Sekretaris DPRD, yang secara teknis operasionalnya berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Pimpinan DPRD dan secara administratif bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah.

Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1) Sekretaris DPRD mempunyai fungsi :

a. Penyelenggaraan administrasi kesekretariatan DPRD;

b. Penyelenggaraan administrasi keuangan DPRD;

c. Penyelenggaraan kegiatan rapat-rapat DPRD;

d. Pengkoordinasian dan penyediaan tenaga ahli yang diperlukan oleh DPRD;

e. Pelaksanaan koordinasi terhadap segala kegiatan yang dilakukan oleh DPRD dalam rangka penyelenggaraan pelaksanaan hubungan antar lembaga;

f. Pelaksanaan pembinaan administrasi dan aparatur pemerintahan daerah;

g. Pelaksanaan pembinaan organisasi dan ketatalaksanaan yang dilakukan oleh DPRD;

h. Pelaksanaan koordinasi perumusan perundang-undangan dan pembinaan hukum yang menyangkut tugas pokok DPRD;

i. Pelaksanaan penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah;

j. Pelaksanaan pelayanan administratif kepada seluruh perangkat daerah dalam rangka penyelenggaraan DPRD;

k. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi dalam rangka penyelenggaraan tugas dan fungsi DPRD;3.3 Struktur Organisasi dan Deskripsi Tugas

1. Struktur Organisasi

2. Deskripsi Tugas

a. Sekretaris DPRD

Sekretariat DPRD merupakan unsur pelayanan administratif terhadap DPRD yang dipimpin oleh Sekretaris DPRD, yang secara teknis operasionalnya berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Pimpinan DPRD dan secara administratif bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah.Sekretaris DPRD mempunyai fungsi:1. Penyelenggaraan administrasi kesekretariatan DPRD2. Penyelenggaraan administrasi keuangan DPRD3. Penyelenggaraan kegiatan rapat - rapat DPRD4. Pengkoordinasian dan penyediaan tenaga ahli yang diperlukan oleh DPRD5. Pelaksanaan koordinasi terhadap segala kegiatan yang dilakukan oleh DPRD dalam rangka penyelenggaraan pelaksanaan hubungan antar lembaga6. Pelaksanaan pembinaan administrasi dan aparatur pemerintahan daerah7. Pelaksanaan pembinaan organisasi dan ketatalaksanaan yang dilakukan di Sekretariat DPRD8. Pelaksanaan koordinasi perumusan perundang-undangan dan pembinaan hukum yang menyangkut tugas pokok DPRD9. Pelaksanaan penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah10. Pelaksanaan pelayanan administratif kepada seluruh perangkat daerah dalam rangka penyelenggaraan DPRD11. Pelaksanaanmonitoring dan evaluasi dalam rangka penyelenggaraan tugas dan fungsi DPRD danpelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati.b. Bagian Umum

1. Kepala Bagian Umum mempunyai tugas menyelenggarakan kegiatan ketatausahaan, administrasi umum dan kepegawaian, kearsipan,urusan rumah tangga,melaksanakan kegiatan kehumasan dan protokoler,penyusunan program, dan perlengkapan.

2. Untuk melaksanakan tugas, sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Kepala Bagian Umum mempunyai fungsi :

a. Pengelolaan tata usaha DPRD dan Sekretariat DPRD

b. Pengelolaan administrasi kepegawaian Sekretariat DPRDc. Pengelolaan program budaya kerja dan pelaksanaan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi pegawai Sekretariat DPRDd. Perencanaan program kerja dan pengkoordinasian tugas pada Bagian-Bagiane. Pengumpulan laporan tahunan kegiatan DPRDf. Pengelolaan prasarana dan sarana kegiatan DPRD dan Sekretariat DPRDg. Pengelolaan pengaturan,pemeliharaan, perawatan, dan penggunaan barang-barang inventaris serta kendaraan dinash. Pengelolaan urusan rumah tangga, kebersihan, keamanan, dan ketertiban di lingkungan gedung DPRDi. Pelaksanaan keprotokolan DPRD dan Sekretariat DPRDj. Pengelolaan teknis dan administrasi pengadaan, penyimpanan, dan pendistribusian perlengkapan barang dan jasak. Pelaksanaan evaluasi dan laporan dalam rangka pelaksanaan tugas pada Bagian Umum

l. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Sekretaris DPRD.

c. Bagian Persidangan1. Kepala Bagian Persidangan mempunyai tugas melaksanakan kegiatan teknis dan administrasi terhadap kegiatan rapat-rapat dan kunjungan kerja/peninjauan DPRD, kegiatan penyusunan risalah rapat-rapat dan pelaporan kunjungan kerja/peninjauan DPRD, kegiatan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi anggota DPRD, serta kegiatan Pimpinan dan Komisi.2. Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Kepala Bagian Persidangan mempunyai fungsi:a. Pengelolaan teknis dan administrasi kegiatan rapat-rapat dan kunjungan kerja/peninjauan DPRD.b. Pengelolaan teknis dan administrasi kegiatan penyusunan risalah rapat-rapat DPRD.c. Pengelolaan teknis dan administrasi kegiatan penyusunan laporan kegiatan kunjungan kerja/peninjauan DPRD.d. Pengelolaan teknis dan administrasi kegiatan Pimpinan dan Komisi.e. Pengelolaan teknis dan administrasi kegiatan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi anggota DPRD.f. Pengelolaan koordinasi dan konsultasi kepada pihak-pihak terkait guna kelancaran kegiatan DPRD.g. Pelaksanaan evaluasi dan laporan dalam rangka pelaksanaan tugas pada Bagian Persidangan.h. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Sekretaris DPRD.d. Bagian Perundang-Undangan

1. Kepala Bagian Perundang-undangan mempunyai tugas melaksanakan kegiatan koordinasi dan konsultasi dengan instansi terkait dalam rangka penyiapan peraturan perundang-undangan sebagai bahan penyusunan dan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah dan Produk DPRD, melaksanakan publikasi serta melaksanakan kegiatan Informasi, dokumentasi dan mengelola Perpustakaan Sekretariat DPRD.2. Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Kepala Bagian Perundang-undangan mempunyai fungsi :a. Pengelolaan kegiatan penyiapan bahan-bahanperaturan perundang-undangan dalam rangka penyusunan dan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah danProduk DPRD.b. Pengelolaan kegiatan informasi, dokumentasi dan pengelolaan perpustakaan Sekretariat DPRD.c. Pelaksanaan evaluasi dan laporan dalam rangka pelaksanaan tugas pada Bagian Perundang-undangan.d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Sekretaris DPRD.e. Bagian Keuangan

1. Kepala Bagian Keuangan mempunyai tugas melaksanakan kegiatan pengelolaan administrasi keuangan DPRD dan Sekretariat DPRD, menyusun dokumen perencanaan, menyusun anggaran, menyusun perubahan anggaran dan menyusun laporan pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran.2. Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Kepala Bagian Keuangan mempunyai fungsi:a. Pengelolaan dokumen perencanaan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.b. Pengelolaan penyusunan rencana anggaran DPRD dan Sekretariat DPRD (RKA) berdasarkan Rencana Kerja yang ditetapkan oleh Pimpinan DPRD.c. Pengelolaan pendampingan pembahasan rancangan anggaran DPRD dan Sekretariat DPRD, Rancangan Peraturan Daerah tentang APBD, Perubahan APBD, dan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD.d. Pengelolaan Surat Perintah Pembayaran (SPP), penyimpanan, pembayaran, pembukuan dan pelaporan penggunaan keuangan DPRD dan Sekretariat DPRD.e. Pengelolaan pembayaran keuangan DPRD berdasarkan ketentuan kedudukan protokoler dan keuangan Pimpinan dan Anggota DPRD, program dan kegiatan DPRD sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.f. Pengelolaan pembayaran keuangan pegawai Sekretariat DPRD sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.g. pelaksanaan evaluasi dan laporan dalam rangka pelaksanaan tugas pada Bagian Keuangan; dan

h. pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Sekretaris DPR.BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Analisis Kebutuhan Sistem

Pada tahap ini dilakukan identifikasi dan analisis kebutuhan sistem. Kebutuhan sistem tersebut meliputi kebutuhan administrator software, hardware dan data.4.1.1 Identifikasi Kebutuhan Administratora. Komputer dan spesifikasi :

1. Processor Core 2 Duo dengan kecepatan minimal 2 GHz.

2. Sistem Operasi Windows 7.

3. RAM minimal 2GB.

4. Harddisk free space minimal 500 MB.

b. Kabel LAN Cross4.1.2 Identifikasi Kebutuhan SoftwareSoftware yang dibutuhkan dalam pembuatan aplikasi ini adalah XAMPP sebagai server yang dapat berdiri sendiri (localhost). PHP CodeIgniter sebagai framework yang digunakan sebagai bahasa pemrograman. MYSQL dan PHPMyAdmin sebagai media pengolahan database. Notepad++ sebagai media kerja pembuatan program dan Google Chrome atau browser yang lain yang digunakan sebagai media tampilan dari aplikasi.4.1.3 Identifikasi Kebutuhan Hardware

4.1.3.1 Komputer dan spesifikasi :4.1.3.2 Processor Core 2 Duo dengan kecepatan minimal 2 GHz.4.1.3.3 Sistem Operasi Windows 7.4.1.3.4 RAM minimal 2GB.

4.1.3.5 Harddisk free space minimal 500 MB.4.1.3.6 Kabel LAN Cross4.2 Diagram Konteks

Sistem informasi rekap data anggota DPRD Kabupaten Madiun ini dibuat dengan tujuan untuk memberikan kemudahan dalam melakukan dokumentasi terhadap data keangotaan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Madiun dan keangotaan sekretariat. Berikut adalah gambaran aliran data antara pengguna system yaitu user admin dengan system informasi rekap data anggota DPRD Kabupaten Madiun.

Gambar 4.1 Diagram Konteks

4.3 Data Flow DiagramBerikut adalah diigram alir data yang terdapat pada aplikasi, termasuk di antaranya adalah DFD level 1 dan DFD level 2.

Gambar 4.2 DFD Level 1

Gambar 4.3 DFD Level 2 Proses 2.0

Gambar 4.4 DFD Level 2 Proses 3.0

4.4 Entity Relationship Diagram

Berikut adalah diagram hubungan entitas atau tabel tabel yang terdapat di dalam aplikasi yang akan di bentuk.

Gambar 4.5 Entity Realtionship Diagram4.5 Tabel Pembentuk Sistem

Database Content Management System ini terdiri dari 8 tabel, yaitu tabel tb_aangota_dewan, tb_anggota_sek, tb_bagian, tb_berita, tb_jabatan_dewan, tb_jabatan_sek, tb_kategori_berita, tb_kontak dan tb_pengguna dengan nama database yaitu fik_db.

4.1.3.7 Tabel tb_anggota_dewan

Tabel 4.1 Tabel tb_anggota_dewan

NoNama AtributKeterangan

1.Id_dewanNumerasi tabel.

2.NipNomor induk pegawai

3.NamaNama anggota dewan

4.Kd_jabatanKode jabatan anggota dewan

5.AlamatAlamat anggota dewan

6.Periode_jabatanPeriode jabatan anggota dewan

7.FotoFoto sebagai keterangan anggota dewan

4.1.3.8 Tabel tb_anggota_sek

Tabel 4.2 Tabel tb_anggota_sek

NoNama AtributKeterangan

1.NoNumerasi tabel anggota sekretariat

2.NipNomor induk pegawai

3.NamaNama anggota sekretariat

4.GolonganGolongan tingkat anggota sekretariat

5.JabatanJabatan anggota sekretariat

6.BagianBagian anggota sekreatariat

7.AlamatAlamat anggota sekratariat

8.FotoFoto anggota sekretariat

4.1.3.9 Tabel tb_bagian

Tabel 4.3 Tabel tb_bagian

NoNama AtributKeterangan

1.Kd_bagianKode bagian

2.BagianKeterangan bagian anggota sekratariat

4.1.3.10 Tabel tb_berita

Tabel 4.4 Tabel tb_beritaNo.Nama AtributKeterangan

1Id_beritaNumerasi atau id dari berita

2JudulJudul dari berita

3KategoriKategori dari berita yang bersangkutan

4BeritaBerisi isi berita

5FotoFoto yang mendukung berita tersebut

6TanggalKeterangan tanggal kapan berita tersebut diunggah

7KeteranganKeterangan tambahan berita

4.1.3.11 Tabel tb_jabatan_dewan

Tabel 4.5 Tabel tb_jabatan_dewanNo.Nama AtributKeterangan

1Kd_jabatanKode jabatan dewan

2JabatanKeterangan Jabatan dewan

4.1.3.12 Tabel tb_jabatan_sek

Tabel 4.6 Tabel tb_jabatan_sekNo.Nama AtributKeterangan

1Kd_jabatanKode jabatan sekretariat

2JabatanKeterangan Jabatan sekretariat

4.1.3.13 Tabel tb_kategori_berita

Tabel 4.7 Tabel tb_kategori_beritaNo.Nama AtributKeterangan

1Kd_beritaKode Berita

2KategoriKeterangan kategori berita

4.1.3.14 Tabel tb_kontak

Tabel 4.8 Tabel tb_kontakNo.Nama AtributKeterangan

1Id_kontakId pengunjung

2NamaNama pengunjung

3EmailAlamat email pengunjung

4WebsiteAlamat website pengunjung

5KomentarKomentar pengunjung

4.1.3.15 Tabel tb_pengguna

Tabel 4.9 Tabel tb_penggunaNo.Nama AtributKeterangan

1Id_userId user

2NamaNama pengguna sistem

3UsernameUsername pengguna

4PasswordPassword pengguna

5EmailAlamat email pengguna

4.6 Relasi antar Tabel Pembentuk Database

Dengan menggunakan software PHPMyAdmin maka hubungan antar tabel pembentuk aplikasi ini dibuat, antara foreign key dan id primary key yang berhubungan akan direlasikan. Berikut adalah hasil pembuatan relasi antar tabel :

Gambar 4.6 Relasi Antar Tabel Pembentuk Database4.7 Hasil Desain Interface

Gambar 4.7 Halaman Awal AplikasiGambar 4.6 di atas adalah halaman login awal aplikasi Pemantauan Web Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Madiun. Aplikasi ini memuat beberapa menu didalamnya yang digunakan untuk mengelola infomasi.

4.7.1 Menu Anggota Dewan

Gambar 4.7.1 Menu Anggota Dewan Menu anggota dewan menampilkan anggota dewan sudah terdapat di dalam database aplikasi. Administrator dapat menambahkan anggota dewan yang baru atau dewan yang mengundurkan diri dengan masuk ke pilihan Add Disposisi, untuk menampilkan tampilan.Untuk mengubah status anggota dewan yang baru atau dewan yang tidak terpilih lagi dapat pilih menu edit pada kolom action. Atau juga bisa digunakan untuk melakukan penghapusan data surat dengan menggunakan pilihan delete.4.7.2 Menu Anggota Sekretariat

Gambar 4.7.2 Menu Anggota Sekretariat Menu Anggota Sekretariat digunakan untuk mengelola seluruh Anggota Sekretariat yang berada dilingkungan DPRD Kab. Madiun. Dengan adanya database aplikasi Administrator dapat mengola dan menambah nama anggota sekretariat, golongan, jabatan, bagian, alamat, administrator juga dapat menambahkan foto para anggota sekretriat DPRD Kab. Madiun.4.7.3 Menu Kelola Berita

Gambar 4.7.3 Menu Kelola BeritaMenu tabel kelola berita ini digunakan untuk menampung berita yang ada di seputaran wilayah Kabupaten Madiun.Berita yang dikelola khususnya berita yang terjadi di wilayah kabupaten madiun ataupun berita para anggota dewan yang terhormat baik berita dinas ataupun berita sehari hari yang terjadi di wilayah kabupate itu sendiri.4.7.4 Menu Managemen User

Pada gambar 4.7.4 berikut adalah tampilan yang digunakan untuk menambahkan user atau pengguna aplikasi.

Gambar 4.7.4 Menu Managemen User BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Sekretariat Dewan Perwakilan Daerah Kabupaten Madiun dalam menganani informasi kepada seluruh masyarakat kabupaten madiun masih menggunakan media papan tulis yang ditempel informasi yang memuat kegiatan para anggota dewan. Karena informasi yang digunakan masih manual maka lebih efektif jika menggunakan website resmi DPRD Kab. Madiun.

Pembuatan Website Dewan perwakilan Dareah Kabupaten Madiun itu sendiri digunakan untuk menyampaikan semua informasi dan kegiatan para anggota dewan dalam melayani dan mengabdi sebagai wakil rakyat. Dan semua jenis kegiatan ataupun berita terdapat dalam website tersebut dan masyarakat kabupaten madiun akan lebih jelas memantau para kegiatan anggota dewan dengan tujuan efektifitas, efisiensi terhadap informasi tersebut.5.2 Saran

Saran yang perlu penulis sampaikan pada akhir laporan kerja praktek ini untuk kedepannya perlu adanya pengembangan website yang lebih baik. Tampilan yang ditunjukkan juga kurang adanya foto-foto yang menunjang website ini untuk kedepannya bisa ditambahkan foto dan gambar kegiatan agar tampilan website lebih menarik para pembaca website. Dibutuhkan juga untuk penunjukkan staff khusus untuk melakukan pembaharuan terhadap konten website sehingga informasi yang ada di website selalu up to date Sehingga bentuk efektifitas dan efisiensi aplikasi website benar-benar terwujud dengan baik dan rapi.DAFTAR PUSTAKA. DIGILIBUNSRI. (2010, FEBRUARY 19). KOMPUTER-SOFTWARE-DATA-BASE. Diambil kembali dari http://digilibunsri.wordpress.com/2010/02/19/dalam-otomasi-perpustakaan-memahami-data-base-dengan-baik-sangat-penting-bagi-pengelola-perpustakaan/.

Diakses pada tanggal 25 September 2014

Nuswantoro, U. D. (2013). Buku Pedoman Kerja Praktek. Dalam K. T. TI-S1, Buku Pedoman Kerja Praktek. Semarang: Universitas Dian Nuswantoro.

WAHYUDI, B. (2012, July 9).http://belajar-barengan.blogspot.com/2012/07/database-model-model-database.html. Diambil kembali dari BELAJAR BARENG BAMBANG WAHYUDI.Diakses pada tanggal 25 September 2014

(2010) elib.unikom.ac.id/download.php?id=138195

diakses tanggal 12 Oktober 2014

SEKRETARIS DPRD

M.HADI SUTIKNO,S.Sos, M.Si

NIP. 19711021 199201 1 001

KABAG.KEUANGAN

Drs. ARIS SATRIYONO, M.Si

NIP.19620802 198803 1 010

KABAG. PERUNDANGUNDANGAN

HENY SUTRISNO,SH

NIP. 19630320 1992031007

NIP.19630320 199203 1 007

KABAG. PERSIDANGAN

MARDIJANTO,S.Sos,M.Si

NIP.19590612 198603 1 022

KABAG. UMUM

AWAN SUBIAKTO,S.Sos

NIP.19690405 199005 1 010

Sub.Bag ANGGARAN

Dra.E.S.A.SRI MUWARNI RAHAYU, MM

NIP.19641020 199203 2 009

Sub.Bag .PENYUSUNAN PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN

IMAM SUHARNO, SH, MH

NIP. 19631122 198603 1 008

Sub.Bag. RAPAT& RISALAH

TRI BUDI UTAMI,S.Sos

NIP.19601214 199303 2 002

Sub.Bag.TATA USAHA & KEPEGAWAIANSUJTI RAHAYU,S.Sos

NIP.19600409 198403 2 006

Sub.Bag.PEMBAYARAN

SAYOGYO,S.Sos

NIP.19690613 199111 1 001

Sub.Bag.PUBLIKASI

SUDARIYATI

NIP.19660615 198710 2 001

Sub.Bag. LAYANAN ASPIRASI MASYARAKAT

BUDHI SANTOSO,S.Sos,M.Si

NIP.19710722 199402 1 001

Sub.Bag. RUMAH TANGGA & PROTOKOL

IDA ARINI

NIP.19680911 198903 2 012

Sub.Bag.VERIFIKASI

KRISTANTI RAHAYUNI,S.Sos

NIP.196551104 198701 2 001

Sub.Bag.DOKUMENTASI & INFORMASI

SUKIRAN

NIP.19710418 199203 1 005

Sub.Bag.ALAT KELENGKAPAN DPRD

BIBIT WIYONO,S.Sos

NIP.19701025 199103 1 004

Sub.Bag.PENYUSUNAN PROGRAM & PERLENGKAPAN

DRS. SIGID PRIYOIRIANTO

Nip : 19661007 199203 1 009

_1494011630.vsd2.0Kelola_Data_Anggota_Sekretariat_Dewan

3.0Kelola_Data_Anggota_Dewan

4.0Kelola_Data_Pengguna

ADMIN

DB_JABATAN_SEK

DB_ANGGOTA_SEKRETARIAT

Data_jabatan_sek_

DB_JABATAN_SEK

Data_anggota_sekretariat_

Data_bagian_sek_

DB_ANGGOTA_DEWAN

DB_PENGGUNA

Rekap_data_jabatan_sek

Data_anggota_sekretariat_dewan

Rekap_Data_anggota_dewan

Data_anggota_dewan

Rekap_data_pengguna

Data_pengguna_sistem

Biodata_Pengguna

Data_anggota_dewan

1.0Login

Id_admin

Hak_akses_admin

DB_JABATAN_DEWAN

Data_jabatan_dewan

5.0Tambah_Pesan

UMUM

Rekap_Data_jabatan_dewan

Data_jabatan_sek

Data_bagian_sek

Rekap_Data_anggota_sekretariat_dewan

Rekap_data_bagian_sek

Data_jabatan_dewan

DB_PESAN

Biodata_Pengguna

Data_pesan_dikirim

Konfirmasi_pesan_terkirim

_1494011632.vsd2.1Kelola_Anggota_Dewan

2.2Kelola_Jabatan_Dewan

DB_ANGGOTA_DEWAN

DB_JABATAN_DEWAN

Data_anggota_dewan_

Data_jabatan_dewan_

ADMIN

Data_anggota_dewan

Rekap_Data_anggota_dewan

Rekap_data_jabatan_dewan

Data_jabatan_dewan

_1494011633.vsd

ANGGOTA_DEWAN

JABATAN_DEWAN

nip

memiliki

Kd_jabatan

jabatan

nama

Kd_jabatan

alamat

foto

Id_dewan

Periode_jabatan

ANGGOTA_SEKRETARIAT

nip

nama

golongan

jabatan

alamat

no

bagian

foto

memiliki

JABATAN_SEK

Kd_jabatan

jabatan

memiliki

BAGIAN

Kd_bagian

bagian

BERITA

Kd_jabatan

judul

kategori

berita

foto

tanggal

keterangan

KATEGORI_BERITA

memiliki

Kd_berita

Kategori

PENGGUNA

Id_user

nama

username

mengolah

password

email

level

mengolah

memiliki

mengolah

KONTAK

bagian

bagian

bagian

bagian

bagian

_1494011631.vsd2.1Kelola_Anggota_Sekretariat

2.2Kelola_Jabatan_Sekretariat

2.3Kelola_Bagian_Sekretariat

DB_ANGGOTA_SEKRETARIAT

DB_JABATAN_SEKRETARIAT

DB_BAGIAN_SEKRETARIAT

Data_anggota_sekretariat_

Data_jabatan_sek_

Data_bagian_sek_

ADMIN

Data_anggota_sek

Rekap_Data_anggota_sek

Rekap_data_jabatan_sek

Data_jabatan_sek

Rekap_data_bagian_sek

Data_bagian_sek

_1494011629.vsdAdmin

Id_admin

Rekap_data_anggota_sekretariat

SISTEM INFORMASIREKAP DATA ANGGOTA DPRD KABUPATEN MADIUN

MASYARAKAT

Konfirmasi_pesan_terkirim

Data_pesan_dikirim

Rekap_data_jabatan_sek

Hak_akses_admin

Rekap_data_bagian_sek

Rekap_data_anggota_dewan

Rekap_data_jabatan_dewan

Rekap_data_berita

Rekap_data_pengguna

Data_anggota_sekretaris_dewan

Data_jabatan_sek

Data_bagian_sek

Data_anggota_dewan

Data_jabatan_dewan

Data_berita

Data_pengguna_berita