Obgyn Final

20
OBSGYN 1. Seorang wanita 28 tahun G1P0A0 hamil 36 minggu datang ke tempat praktek anda untuk kontrol kehamilan. Pada pemeriksaan didapatkan hamil tunggal, hidup, portio masih tertutup. Dua minggu kemudian pasien kembali datang dengan keluhan mulas. Pada pemeriksaan ditemukan uterus terbuka lengkap, bagian terbawah kepala,hodge II-III, ketuban (+), DJJ 11-11-12. Tindakan apakah yang akan anda lakukan? a. Pimpin persalinan b. Drip oksitosin c. Pecahkan ketuban d. Siapkan alat-alat persalinan e. Informed consent 2. Pasien wanita 30 tahun sudah menikah selama 5 tahun tidak memiliki keturunan sampai sekarang. Apakah nama pemeriksaan pada kasus ini? (foto tampak seperti gambar di bawah ini) a. sistografi b. histerosalphingografi c. uretrografi 3. Pasien wanita, 27 tahun, memiliki 2 anak datang ke puskesmas tampak kebingungan. Pasien mengeluh lupa minum pil kontrasepsinya selama 2 hari, pada hari ke 17 dan 18. Anjuran anda sebagai dokter? a. Minum 1 pil sekarang, 1 lagi esoknya b. Minum 2 pil sekarang, 1 pil esok harinya c. Minum pil hari ini, 2 pil lagi esok harinya d. Minum 2 pil hr ini, minum lg esok harinya ditambah kontrasepsi cadangan e. Buka kemasan pil baru dengan kontrasepsi cadangan

description

obgyn final

Transcript of Obgyn Final

OBSGYN1. Seorang wanita 28 tahun G1P0A0 hamil 36 minggu datang ke tempat praktek anda untuk kontrol kehamilan. Pada pemeriksaan didapatkan hamil tunggal, hidup, portio masih tertutup. Dua minggu kemudian pasien kembali datang dengan keluhan mulas. Pada pemeriksaan ditemukan uterus terbuka lengkap, bagian terbawah kepala,hodge II-III, ketuban (+), DJJ 11-11-12. Tindakan apakah yang akan anda lakukan?

a. Pimpin persalinan

b. Drip oksitosin

c. Pecahkan ketuban

d. Siapkan alat-alat persalinan

e. Informed consent 2. Pasien wanita 30 tahun sudah menikah selama 5 tahun tidak memiliki keturunan sampai sekarang. Apakah nama pemeriksaan pada kasus ini? (foto tampak seperti gambar di bawah ini) a. sistografi

b. histerosalphingografi

c. uretrografi

3. Pasien wanita, 27 tahun, memiliki 2 anak datang ke puskesmas tampak kebingungan. Pasien mengeluh lupa minum pil kontrasepsinya selama 2 hari, pada hari ke 17 dan 18. Anjuran anda sebagai dokter?

a. Minum 1 pil sekarang, 1 lagi esoknya

b. Minum 2 pil sekarang, 1 pil esok harinya

c. Minum pil hari ini, 2 pil lagi esok harinya

d. Minum 2 pil hr ini, minum lg esok harinya ditambah kontrasepsi cadangan

e. Buka kemasan pil baru dengan kontrasepsi cadangan

4. Perempuan 21 tahun G1P0A0 datang ke UGD RS dengan keluhan keluar lendir bercampur darah dan mulas-mulas sejak 3 jam yang lalu. Saat dilakukan vaginal touche, teraba pembukaan 5 cm. Pada fase persalinan berapa pasien tersebut?

a. Kala I fase laten

b. Kala I fase aktif

c. Kala II

d. Kala III

e. Kala IV5. Seorang ibu hamil 38 thn G1P0A0 datang dengan keluhan bengkak di kedua kakinya sejak 1 bulan yang lalu. Riwayat hipertensi sebelum kehamilan positif. Pada pemeriksaan fisik di dapatkan keadaan umum baik, TD 180/110 mmHg, nadi 80 x/ mnt, RR 20x/ mnt, suhu 36. Pada pemeriksaan obstetri TFU 28 cm dari simpisis pubis, DJJ 141x/mnt, albuminuria ++. Apa diagnosis yang paling mungkin?

a. Hipertensi kronis

b. Superimposed preeklampsi

c. Preeklampsia ringan

d. Preeklampsia berat

e. Eklampsia

6. Seorang wanita 28 tahun datang ke IGD RS dengan keluhan nyeri perut bawah sejak 3 jam yang lalu. Pasien dinyatakan positif hamil oleh bidan sejak 1 bulan yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan TD 90/60 mmHg, nadi 110x/menit, nyeri tekan (+) abdomen bawah. Pada pemeriksaan dalam didapatkan perdarahan dari OUE dan nyeri portio saat digoyang. Hasil pemeriksaan laboratorium HB 8 mg/dl. Apakah diagnosis yang paling tepat ?

a. Abortus Insipien

b. Abortus inkomplit

c. Abortus komplit

d. Mola hidatidosa

e. Kehamilan ektopik terganggu

7. Perempuan usia 32 tahun di bawa ke UGD RS oleh bidan dengan keluhan perdarahan dari jalan lahir. 1 jam sebelumnya pasien melahirkan dirumah dan plasenta sudah keluar dari jalan lahir. Pemeriksaan fisik TD 90/60 mmhg, RR 24 x/menit, HR 110x/menit. Pemeriksaan kontraksi uterus lemah. Apa tindakan awal yang harus dilakukan?

a. Manual kompresi

b. Menyuntikan ergotamin

c. Menyuntikan oksitosin

d. Manual bicompresi internal

e. Manual bicompresi eksternal

8. Pasien wanita umur 24 tahun P2A0 datang ke UGD RS dengan perdarahan hebat. Pasien baru melahirkan anaknya di bidan 2 jam yang lalu dengan BB 4300 gr. Menurut bidan pasien tidak pernah mengalami komplikasi selama hamil dan saat melahirkan. Riwayat anak pertama lahir dengan seksio sayatan transversal pada segmen bawah uterus. Apakah penyebab dari perdarahan yang tepat?

a. Tetani uterus

b. Atoni uterus

c. inersia uterus

d. ruptur uterus

e. inverse uterus

9. Seorang pasien wanita berusia 32 tahun G3P2A0 hamil cukup bulan datang ke dokter mengeluh pusing dan kaki bengkak. Pada pemeriksaan TD 160/110 mmHg, Protein (+++). Terapi yang tepat diberikan adalah?

a. RL + MgSO4

b. Diazepam

c. D10%

d. MgSO4 IM

e. Fenobarbital 30 mg

10. Seorang pasien wanita berusia 25 tahun G1P0A0 mengalami perdarahan sedikit-sedikit sejak 2 hari yang lalu. Pasien mengaku terlambat haid 1 bulan yang lalu. Pasien juga mengeluh nyeri perut kanan bawah. Pada pemeriksaan didapatkan nyeri goyang portio (+). Apakah diagnosis pasien diatas?

a. Abortus komplit

b. Abortus inkomplit

c. KET

d. Missed abortion

e. Blighted ovum

11. Seorang wanita 21 tahun, G3P2A0. Hamil 9 bulan dengan tanda-tanda persalinan. Pada pemeriksaan Leopold III teraba bagian bulat dan keras. Pada pemeriksaan dalam teraba bagian orbita, hidung dan dagu. Pembukaan serviks 9 cm. Posisi dagu di anterior. Presentasi yang tepat pada pasien tersebut adalaha. occiput possition

b. face possition

c. breech possition

d. acromion possition12. Rencana persalinan yang tepat untuk pasien tersebut adalaha. persalinan pervaginam

b. SC

c. Vacum

d. Forcep

13. Seorang wanita datang ke IGD RS dengan keluhan perdarahan pervaginam yang banyak dan terus menerus sejak melahirkan anak keduanya dua minggu yang lalu. Penyebab perdarahan yang paling mungkin adalaha. Atonia uteri

b. Retensio plasenta

c. Laserasi vagina

d. Inersia uteri14. Pasien seorang perempuan 33 th datang dengan keluhan sering keputihan dan perdarahan setiap berhubungan intim, riwayat haid terakhir 2 bulan yg lalu, riwayat menikah umur 15 tahun dan sering bergonta ganti pasangan. Pada pemeriksaan dalam batas normal. Pemeriksaan yang tepat untuk mendukung diagnosis di atas adalah?

a. Biopsi

b. PAP smear

c. USG

d. DNA-HPV

e. Foto polos abdomen

15. Seorang wanita 35 tahun mengalami menstruasi yang banyak 4 bulan terahir, dan ia didiagnosa anemia. Setelah mendapatkan terapi suplementasi besi, timbul keluhan mual, muntah, nyeri lambung dan susah buang air besar. Bagaimana anda memberi penjelasan kepasa pasien?

a. minum bersama antasida

b. minum bersama susu

c. kurangi kadar pemakaiannya

d. minum bersama antihistamin

e. minum bersama steroid

16. Seorang wanita, usia 27 tahun, datang ke IGD dengan keluhan nyeri perut kanan bawah sejak 1 jam yang lalu. Nyeri dirasakan muncul mendadak. Satu tahun yang lalu, pasien pernah berobat ke dokter dan dilakukan pemeriksaan ginekologi dengan hasil terdapat kista ovari kanan dengan ukuran 10x8x8 cm. Lalu, saat ini, hasil pemeriksaan ginekologi sekarang didapatkan ukuran kista berukuran 5x5x4 cm. Apa kemungkinan diagnosa kasus di atas?

a. Kehamilan tuba ektopik

b. Torsio kista ovari

c. Appendisitis

d. Mola hidatidosa

e. Endometriosis

17. Seorang wanita hamil, hamil 38 minggu G3P2A0 datang dengan keluhan mulas-mulas, dilakukan VT pembukaan 1 cm. Diagnosisnya adalah a. Kala I fase laten

b. Kala I fase aktif

c. Kala II

d. kala III e. kala IV18. Seorang perempuan berumur 35 tahun dengan keluhan perdarahan pervaginam sejak 1 bulan yang lalu. Dua bulan yang lalu perempuan tersebut melakukan kuretase dengan diagnosis mola hidatidosa. Terapi selanjutnya adalaha. kuretase

b. kemoterapi

c. operasi19. Seorang wanita 40 tahun, P6A0 datang dengan pendarahan setelah melahirkan di bidan. Sesaat setelah anak lahir, plasenta lahir lengkap. Terdapat robekan perineum grade II yang sudah dijahit. PF: TD 100/70 mmHg N:110x/m suhu: 35,6c akral dingin. Perdarahan dari OUE. Didapatkan TFU 2 jari diatas pusat teraba lembek. Apakah penyebab perdarahan pada pasien?

a. Ruptur uteri

b. Ruptur perineum

c. Atonia uteri

d. Sisa plasenta

e. Retensio plasenta20. Seorang wanita 25 tahun mengeluh demam sejak 1 minggu yang lalu. Demam dirasakan hilang timbul. Demam pada saat sore hari dan menjelang malam hari. Pasien mengeluh mual, muntah, nyeri otot, dan diare. Pasien sedang hamil 30 minggu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan pasien dehidrasi sedang. Pemeriksaan laboratorium leukosit 3.000, Tes widal O dan H 1/320 S.typhi. Obat antibiotik apa yang dapat diberikan?

a. Sefiksim

b. Sepalosporin

c. Soprofloksasin

d. Kortimoksazol

e. Kloramfenikol

21. Wanita 35 tahun G2P1A0 usia kehamilan 22 bulan. Keluhan seperti mual, muntah, mules tidak dirasakan pasien. Sebelum hamil pasien ada riwayat hipertensi tapi minum obat tidak teratur. Pada pemeriksaan TD 150/90mmHg. Pada pemeriksaan fisik tidak ada kelainan. Diagnosis pada pasien ini adalah?

a. HT Kronik

b. PEB

c. Super Imposed Preeklampsia

d. HT Gestasional

e. HT tidak terkontrol

22. Seorang wanita, 27 tahun, P1A0 datang ke puskesmas karena ingin memberi jarak dengan anak keduanya. Pasien ingin menggunakan kontrasepsi hormonal pil kombinasi. Apakah efek samping yang paling sering dari kontrasepsi tersebut ?

a. Acne

b. Chloasma

c. Mioma uteri

d. Endometriosis

e. Menometroragi

23. Pasien perempuan berusia 30 tahun dengan HPHT 3 minggu yang lalu datang ke UGD RS dengan keluhan nyeri di daerah abdomen kanan bawah disertai muntah sejak 30 menit yang lalu. Pada pemeriksaan didapati massa kistik berukuran 10x8x6 cm disertai nyeri tekan. Enam bulan yang lalu pernah didiagnosis melalui USG cystoma ovarii di adnexa kanan dengan ukuran 5x5x4 cm. apakah diagnosis pasien tersebut?

a. Appendisitis

b. Torsio cysta ovarii

c. Kehamilan ektopik

d. Divertikulitis

e. PID

24. Seorang perempuan usia 39 tahun, G8P7A0 dengan usia kehamilan 36 minggu datang dengan kejang-kejang. Setelah dilakukan SC, anda menyarankan memasang spiral atau sterilisasi. Namun pasien menolak karena dilarang suaminya. Padahal bisa menyebabkan kehamilan hal itu dapat mengancam jiwa nya. Apa yang anda lakukan?

a. Tetap memasang spiral secara diam-diam agar tidak terjadi kehamilan

b. Meminta pernyataan persetujuan oleh suaminya untuk memasang spiral

c. Tetap memasang spiral pada ibu walaupun pasien menolak

d. Memberi edukasi kepada ibu dan suami tentang resiko kehamilan usia lanjut

e. Tidak melakukan apa-apa karena itu hak reproduksi

25. Seorang perempuan usia 30 tahun, G1P0A0 hamil 28 minggu ingin ANC di Puskesmas. Dari hasil wawancara di dapatkan ia sering mengeluh pusing. Dari pemeriksaan fisik dalam batas normal dan konjungtiva palpebra terlihat pucat. Hasil pemeriksaan Hb Sahli dengan kadar Hb 9%. Manakah dibawah ini gambaran mikroskopik sel darah merah yang tepat untuk kasus tersebut?

a. Normositik Normokrom

b. Mikrositik Hipokrom

c. Mikrositik Hipokrom

d. Makrositik Normokrom

e. Normokrom Normositik

26. Pasien perempuan berusia 20 tahun datang ke UGD RS dengan keluhan perdarahan dari kemaluan saat jalan pagi. Keluhan tidak disertai nyeri. Saat ini pasien sedang hamil 35 36 minggu, pemeriksaan fisik TD 100/70 mmHg, Nadi 80 x/menit, Respirasi 20 x/menit. Apakah diagnosis pasien tersebut?

a. Plasenta previa

b. Solusio plasenta

c. Mola hidatidosa

d. involusi plasenta

e. Vasa previa

27. Seorang wanita berusia 30 tahun datang ke poli umum RS karena mengeluh haid lama dan banyak sejak 2 minggu yang lalu. Saat ini pasien sedang menggunakan kontrasepsi IUD. Dokter melakukan kuratase pada pasien dan mengirim ke lab patologi anatomi. Dari hasil histologi yang dibaca didapatkan sel limfosit, makrofag, dan sel plasma antara kelenjar dan stroma endometrium. Diagnosis yang paling mungkin adalah:

a. Endometritis kronik

b. Endometritis akut

c. Perdarahan uterus disfungsional

d. Endometriosis

e. Menorrhea

28. Seorang wanita berusia 20 tahun melahirkan di bidan dibawa ke UGD karena perdarahan setelah melahirkan sejak 2 jam yang lalu setelah plasenta lahir, keluar benjolan berwarna merah dan perdarahan. Tanda-tanda vital: TD 70/50 mmHG, 138 x/menit teraba lemah, FN 28 x/menit. Pada inspeksi ditemukan benjolan kasar berwarna merah dan perdarahan. Diagnosis yang paling mungkin adalah:

a. Inversio Uteri

b. Ruptur uteri

c. Ruptur vagina

d. Mioma Uteri31. Perempuan 19 tahun primigravida datang ke puskesmas untuk kontrol kehamilan. Pasien lupa HPHTnya. Pada pemeriksaan ginekologis didapatkan fundus uteri setinggi simpisis-pusat, BJA terdengar melalui doppler. Berapakah kemungkinan usia kehamilan pasien tersebut ?

a. 8-10 minggu

b. 10-12 minggu

c. 12-14 minggu

d. 16-18 minggu

e. 20-22 minggu 32. Seorang wanita berusia 25 tahun G1P0A0, hamil 38 minggu. Datang dengan keluhan keluar cairan disertai lendir dan darah dari jalan lahir. Setelah dilakukan pemeriksaan, dokter mengatakan posisi bayi dalam keadaan normal. Posisi yang dimaksud adalah?

a. presentasi kaki

b. presentasi muka

c. presentasi bokong

d. presentasi puncak kepala

e. presentasi belakang kepala

33. Seorang perempuan 20 tahun G1P0A0 usia kehamilan 38 minggu datang ke IGD RS dengan keluhan nyeri pada perut bagian bawah teratur setiap 3-4 menit selama 60 detik. Pada pemeriksaan dalam : pembukaan 3 cm, pendataran 90% , ketuban utuh. DJJ 144-153x/menit, satu jam berikutnya pada pemeriksaan dalam : pembukaan 5 cm, ketuban pecah, air ketuban berwarna jernih. Apakah tindakan selanjutnya yang tepat?

a. Pimpin mengedan

b. Beri induksi persalinan dengan oksitosin

c. Melakukan epidural anastesi untuk mengurangi rasa nyeri

d. Tidak dilakukan intervensi, kemajuan persalinan normal

e. Dilakukan SC karena kemajuan persalinan tidak adekuat

34. Seorang perempuan 46 tahun datang ke praktek dokter dengan keluhan keluar darah dari kemaluannya sejak 3 hari yang lalu. Pasien sudah menikah tapi belum memiliki anak. Pada pemeriksaan fisik konjungtiva sub anemis, sclera tidak ikterik. Pada pemeriksaan USG Abdomen tampak tumor di dinding rahim,dokter mendiagnisis dengan myoma uteri. Setelah dilakukan histerektomi dan histopatologi didapatkan gambaran seperti leiomyoma uteri. Pada pemeriksaan mikroskopik di dapatkan sel-sel epitel kolumner dan kelenjar tampak melebar. Apakah diagnosis kasus diatas?

a. Kista bartholinb. Kista nabothi

c. Polop serviks

d. Karsinoma serviks

e. Myoma geburt

35. Pasien wanita usia 30 tahun hamil 29 minggu datang ke klinik untuk ANC. Pada pemeriksaan fisik didapatkan, tekanan darah 150/90, nadi 88 x, repirasi 20 x, suhu 36 c, dan hepar normal, pada pemeriksaan lab 275.000/mm3 dan proteinuri +2. Tindakan selanjutnya adalah

a. SCb. induksi persalinan

c. pemberian MgSO4d. pemberian diazepam

e. istirahat

36. Pasien wanita 28 tahun G3P2A0 hamil aterm datang ke ugd setelah 20 jam inpartu belum lahir dan 3 jam dipimpin, belum lahir. Terdapat riwayat SC. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 110/70, nadi 84 x/mnit, respirasi 20x, suhu 36. Pada pemeriksaan VT ditemukan, teraba tangan dan letak belakang kepala. Kemudian, CPD relatif.Tindakan yang tepat dilakukan?a. SCb. Partus percobaan

c. vacum

d. forcep

e. krusteler

37. Wanita 32 tahun G1P0A0 hamil 22 minggu datang dengan keluhan batuk selama 3 hari. Batuk kadang juga disertai demam dan sesak. Pasien sudah diberikan obat oleh dokter cefixime 2x50mg, paracetamol 1x500mg dan DMP 1x/hari. Bagaimanakah obat-obatan tersebut pada kehamilan?

a. aman digunakan pada kehamilan

b. kontra indikasi pada kehamilan

c. aman digunakan pada trimester 3

d. codein lebih aman digunakan

e. aman dikonsumsi setelah makan

38. Seorang wanita 32 tahun dengan G2P1A0 datang ke UGD RS dengan keluhan sakit perut disertai dengan perdarahan dari jalan lahir sejak semalam. Pasien memiliki riwayat DM. Riwayat melahirkan anak pertama pervaginam, hidup, dengan berat lahir janin 3800gr. Dengan Taksiran BB janin 4000gr. Apakah komplikasi yang terjadi pada kelahiran?a. Distosia bahu

b. Retensio plasenta

c. Inversio uteri

d. Sisa plasenta

e. Rest plasenta

39. Wanita 30 tahun datang ke poliklinik RS mengeluhkan siklus haid yang tidak teratur, dua kali dalam sebulan dengan lama haid 3-6 hari, sudah terjadi dalam 6 bulan terakhir ini. Sebelumnya siklus haid normal, tidak terdapat kelainan genital interna. Apa penyebab kasus diatas?

A. Fase proliferasi memendek

B. Fase sekresi memanjang

C. Fase ovulasi yang lama

D. Fase proliferasi memendek

E. Folikel yang tidak pecah

40. Seorang perempuan usia 19 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan belum pernah haid. Pasien meminum obat untuk merangsang haid tapi tidak berhasil. Pertumbuhan rambut ketiak dan pubis sesuai dengan usianya. Apa diagnosis pasien tersebut adalah

a. Amenore primer

b. Amenore skunder

c. Pubertas prekok

d. Oligomenore

e. Menometroragi

41. Perempuan 18 tahun datang dengan keluhan perdarahan pervaginaan yang berbau busuk. Pasien mempunyai riwayat aborsi 3 hari yang lalu di dukun beranak. Apakah etiologi yang paling sering ?

a. E. coli

b. Candida albicans

c. Trichomonas vaginalisd. Pseudomonas auroginosa

e. Staphylococcus hemoliticus

42. Wanita datang dengan keluhan perdarahan sedikit pada kemaluannya dan muntah sejak 8 minggu yang lalu test kehamilan (+). Keluhan ini disertai nyeri perut bawah mendadak. Pada VT didapatkan cavum douglas menonjol, nyeri goyang portio +. Apakah tatalaksana awal yang tepat ?a.tirah baringb.kuldosintesisc.resusitasi cairand.rujuk obgyne. kuretase43. Wanita datang G1P0A0 datang dengan keluhan perdarahan setelah melahirkan 1 jam yang lalu. Sisa plasenta (+). Apakah terapi yang tepat?a.metilergonovinb.oksitosinc.prostaglandind.ergometrine.dihidroetelkristin44. Seorang wanita usia 26 tahun datang dengan keluhan perdarahan dari jalan lahir. Riwayat kuretase 2 hari yang lalu karena mola hidatidosa. HCG saat ini masih (+). Tatalaksana apa yang dilakukan selanjutnya ?

a. Kuretase ulang

b. USG

c. Biopsi PA45. Wanita P2A0 23 thn perdarahan pervaginam sejak 1 jam yang lalu. Dari anamnesis didapatkan bahwa pasien telah melahirkan anak ke 3 nya di dukun dan plasenta belum lahir. Keadaan umum tampak lemah, konjungtiva anemis, akral dingin. Tindakan apa yang harus kita lakukan?

A. Injeksi uterotonika

B. Bimanual plasenta

C. Histerektomi

D. Tampon intravaginal

E. Transfusi darah

46. Wanita berusia 22 tahun, hamil 8 minggu datang dengan keluhan perdarahan pervaginam. Ada mulas. Dokter meminta pasien untuk periksa hormon. Apakah hormon yang akan diperiksa ?

a. LH

b.FSH

c.HCG

d. Progesteron

e.Estrogen

47. Seorang perempuan usia 34 tahun sedang hamil diantar ke IGD RS dengan keluar cairan dan terdapat mules, diputuskan agar segera dilahirkan. Dokter kemudian memberikan prednisone. Tujuan pemberian prednisone adalah?A. Untuk Pematangan ParuB. Mempercepat kehamilanC. Mencegah infeksi48. Seorang wanita, 25 tahun, GIP0A0 hamil 38 minggu, Kala I fase laten. Dokter akan membuat laporan dalam partograf. Apa yang perlu dicatat dalam partograf?A. Kontraksi setiap 1 jam sekali dicatat

B. Dilatasi serviks setiap 2 jam sekali dicatat

C. DJJ tiap 4 jam sekali dicatat

D. Perubahan bentuk kepala janin (molase/molding)

E. Pengukuran TD ibu, dicatat 2 kali yaitu saat masuk dan setelah persalinan selesai

49. Seorang wanita berusia 24 tahun datang dengan keluhan perdarahan dari jalan lahir sejak tadi pagi. Perdarahan bergumpal dan terdapat nyeri perut. Pasien baru melahirkan seminggu yang lalu. Tanda vital dalam batas normal. Pemeriksaan abdomen teraba uterus. Pemeriksaan dalam terbuka dan teraba jaringan. Apa diagnosis pasien diatas?

a. Sisa plasenta

b. Abortus inkomplit

c. Mola hidatidosa

d. Inversio uteri

e. KET

50. Wanita 32 tahun datang ke RS diantar oleh bidan dengan perdarahan pada jalan lahir. Anamnesis didapatkan riwayat melahirkan dirumah 1 jam yang lalu dan plasenta sudah keluar melalui jalan lahir. TD 90/60, HR 80x/menit, RR 22x/menit, pada pemeriksaan didapatkan kontraksi uterus yang menurun. Apa tindakan awal yang tepat pada kasus ini?

a. Masase uterus

b. Menyuntikan ergometrin

c. Suntik oksitosin

d. Kompresi bimanual interna

e. Kompresi bimanual eksterna

51. Seorang wanita G3P1A1 datang ke poliklinik kandungan dengan keluhan perdarahan sejak 6 hari yang lalu. Pasien sedang hamil 23-24 minggu. Pada kehamilan saat ini pasien sudah 3x mengalami perdarahan. Didapatkan pada pemeriksaan leopold janin teraba dan bunyi jantung janin tidak terdengar. Pada PD: servix menutup, OUE keluar darah dan lendir. Pernyataan yang paling tepat adalah ?

a. merupakan tanda kematian janin

b. abortus inkomplit

c. abortus komplit

d. tali pusat lepas dari implantasinya

e. tali pusat lepas sebagian

52. Seorang wanita 34 tahun G3P2A0 hamil 38 minggu dalam proses persalinan. Pemeriksaan tanda2 vital dbn. Pemeriksaan dalam didapatkan pembukaan OUE 9cm teraba dahi, hidung, dan dagu. Apakah tindakan persalinan yang paling tepat?A.Persalinan spontanB.SCC.ForcepD.pressureE.Vacum53. Wanita, 31 tahun, G3P1A1, sejak 2 hari yang lalu mengalami perdarahan pervaginam. Ini merupakan perdarahan yang ketiga kalinya dalam kehamilan ini. TTV dalam batas normal, tidak ada nyeri, tidak ada riwayat trauma, pasien tidak anemis. Pada pemeriksaan obstetric TFU sesuai umur kehamilan 32-34 minggu, tampak darah merembes dari OUE, ostium tertutup. Yang menyebabkan perdarahan adalaha. Merupakan tanda-tanda kematian janin

b. Tali pusat yang terputus

c. Terbentuknya plasenta di bagian terbawah rahim

d. Robeknya plasenta di tempat menempelnya

54. Seorang wanita 25 tahun datang ke praktek dokter, dengan keluhan nyeri perut kiri bawah secara tiba-tiba. Pada pemeriksaan dalam didapatkan eksudat serviks, teraba lunak pada perabaan adneksa kiri. Eksudat kemudian di kultur dan tumbuh koloni-koloni pint poin dan tes oksidasi positif. Organisme yang dimaksud adalah a. neisseria ghonorre

b. hemophilus ducreii

c. ureaplasma urealytikum

d. ureaplasma genetalium

e. chamidya trachomatis

55. Wanita 30 tahun datang ke poliklinik RS mengeluhkan siklus haid yang tidak teratur, dua kali dalam sebulan dengan lama haid 3-6 hari, sudah terjadi dalam 6 bulan terakhir ini. Sebelumnya siklus haid normal, tidak terdapat kelainan genital interna. Apa penyebab kasus diatas?

A. Fase proliferasi memendek

B. Fase sekresi memanjang

C. Fase ovulasi yang lama

D. Fase proliferasi memanjangE. Folikel yang tidak pecah56. Seorang wanita usia 35 tahun G2P1A0 dengan usia kehamilan 22 minggu datang berobat ke puskesmas untuk memeriksakan kehamilannya. Dari anamnesis tidak didapatkan keluhan nyeri kepala dan mual muntah. Terdapat riwayat hipertensi tapi tidak minum obat dengan teratur. Dari pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 150/90 mmHg. Dari pemeriksaan laboratorium proteinuria (-). Apa diagnosis yang paling tepat ?

A. Hipertensi kronis

B. Preeklampsia berat

C. Superimpose preeklamsi

D. Hipertensi gestasioanal

E. Hipertensi tak terkontrol

57. Wanita usia 28 tahun datang dengan keluhan keluar bercak perdarahan dari jalan lahir. Keluhan tidak disertai nyeri atau kram perut. Dari anamnesis diketahui bahwa pasien telat haid 2 bulan. Dari pemeriksaan fisik, fundus uteri tidak teraba, inspekulo terlihat darah dari serviks, dan pemeriksaan dalam didapatkan 1 jari. Diagnosis?

a. Missed abortion

b. Abortus imminens

c. Abortus insipient

d. Abortus inkomplit

e. Abortus komplit

58. Wanita 30 tahun dating dengan keluhan pucat dan cepat lelah. Pasien mengatakan cepat mudah terasa lelah sehabis menaiki tangga. Hasil anamnesis pasien menggunakan IUD, sejak saat itu haid menjadi banyak dan lama. Pada pemeriksaan fisik pasien tampak pucat dan sclera anemis. Hb 9 gr/dl. Efek samping yang diberikan pada pasien ini

a. pucat dan mata berkunang-kunang

b. gangguan gastrointestinal

c. pewarnaan gigi

d. reaksi alergi

e. nyeri otot

59. Seorang perempuan 30 tahun G1P0A0, umur kehamilan 38 minggu datang diantar suaminya ke RS dengan keluhan nyeri perut. Nyeri perut seperti menusuk dan menjalar ke belakang. TTV dalam batas normal. Saat dating, pada pemeriksaan dalam : pembukaan 6, presentasi kepala, kepala di H II, selaput ketuban (+), UUK di pukul 2. Dua jam kemudian pada pemeriksaan dalam : pembukaan lengkap, presentasi kepala, kepala di H II-III, selaput ketuban (+), UUK di pukul 12. Tindakan pertama yang dilakukan ?a. Persalinan normal

b. Siapkan induksi

c. Pecahkan ketuban

d. Siapkan alat persalinan

e. Informed consent

60. Perempuan 35 tahun. Keluhan utama kedua kelopak mata bengkak setelah bangun tidur. Pitting edema positif kedua tungkai. Lab darah albumin 2,0 gr/dl. proteinuri +++ . kolesterol total 305. Apakah terapi yang tepat?a.Furosemidb.Digoksinc. HCTd. Captoprile. Spironolakton61. Seorang ibu 39 tahun G8P7A0 kejang pasca SC. Dokter menyarankan untuk di steril namun pasien menolak karena dilarang oleh suaminya. Dokter menyarankan untuk di steril karena apabila pasien hamil lagi sangat berbahaya. Sebagai dokter apa yang anda lakukan ?

a. Pasang IUD diam-diam

b. Meminta persetujuan suami pasien

c. Pasang IUD walaupun pasien marah

d. Edukasi kepada pasien akibatnya secara detail

e. Tidak pasang karena hak reproduksi pasien

62. Wanita 20 tahun datang dengan telat haid selama 2 bulan. Perut terasa keram, TFU tidak teraba dan darah mengalir dari portio. Periksa dalam OUE 1 cm, hcg (+). Apa diagnosis pasien tersebut?

a. Abortus imminens

b. Abortus insipiens

c. Abortus komplit

d. Abortus inkomplit

e. Abortus septik

63. Seorang perempuan 32 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan lemas dan lesu, sesak saat menaiki tangga, setelah menggunakan IUD haid banyak dan lama, tampak konjungtiva anemis, ditemukan mikrositik hipokrom, efek yg ditimbulkan pada pemberian terapi diatas?

a. Pusing,mata berkunang-kunang

b. Gangguan pencernaan

c. Pewarnaan gigi

d. Alergi

e. Nyeri otot64. Seorang perempuan 23 tahun P2A2 baru saja melahirkan 1 jam yang lalu. Plasenta belum keluar. Pada pemeriksaan fisik TD 90/50 mmhg, Nadi 120x/menit, RR 24x/menit. Pasien terlihat lemah dan pucat. Tindakan apa yang harus dilakukan?

a. Kuretase

b. Pemberian oksitosin

c. Bimanual eksterna

d. Bimanual interna

e. Penarikan Tali Pusat Terkendali

65. Wanita 30 tahun dengan G4P1A2 datang ke puskesmas dengan keluhan keluar darah dari jalan lahir sejak 1 hari yang lalu. Pasien tidak haid selama 4 bulan namun tidak terasa pergerakan janin. Dari Pemeriksaan fisik didapatkan TD 130/80 mmHg, Nadi 80 x/menit, RR 20 x/menit, suhu 37. Pemeriksaan obstetrik uterus sebesar 17-18 minggu, osteum tertutup, kedua adneksa tidak teraba massa. Tes Plano +. Hb 9,8 g/dl. Apakah diagnosis yang paling tepat?

a. Abortus insipiens

b. Abortus inkomplit

c. Abortus imminens

d. Abortus febrilis

e. Abortus reccurent