LP 5

download LP 5

of 2

description

lllllllll

Transcript of LP 5

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SRIWIJAYA

LAPORAN PENDAHULUAN

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA

PERTEMUAN KE- 5Nama Mahasiswa : Dini Mutmainnah1. Latar Belakang

Mulut merupakan salah satu bagian tubuh yang penting dalam berkomunikasi dan konsumsi, oleh sebab itu kebersihan mulut dan gigi harus diperhatikan. Oral hygiene merupakan upaya melaksanakan kebersihan rongga mulut, gigi, dan lidah dari semua kotoran. Kebersihan gigi dan mulut yang buruk dapat menyebabkan bau mulut, kerusakan gigi, radang gusi, dan gigi berlubang. Cara yang paling mudah untuk menjaga kebersihan gigi dan mulut adalah sikat gigi dua kali sehari.Keluarga Bapak MC, terutama Anak AA dan Anak SA memiliki kebiasaan Oral Hygiene yang kurang baik, oleh sebab itu perlu dilakukan penyuluhan tentang kebersihan gigi dan mulut untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan kesadaran keluarga Bapak MC dalam menjaga kebersihan gigi dan mulut.

2. Rencana Keperawatan

a. Diagnosa Keperawatan Keluarga :

Kerusakan gigi pada keluarga Bapak MC terutama An.SA berhubungan dengan ketidak mampuan keluarga dalam merawat anggota keluarga dengan gigi berlubang.

b. Tujuan UmumSetelah dilakukan kunjungan sebanyak 3 kali, pengetahuan keluarga tentang kesehatan gigi bertambah.

c. Tujuan KhususSetelah intervensi keperawatan 1x40 menit selama 1 hari menggunakan media video, keluarga mampu mengenal masalah kesehatan.3. Pelaksanaan

Waktu dan Tempat: 17 September 2015, Pukul 12.00 WIB. Rumah Bapak MC.

Metode

: menonton video tentang kebersihan gigi dan mulutStrategi Pelaksanaan:

Fase Orientasi

a. Melakukan salam terapeutikb. Menjelaskan tujuan kedatangan

c. Membuat kontrak tempat dan waktu Fase Kerja

a. Mengajak ketiga anak Bapak MC untuk menonton video mengenai kebersihan gigi dan mulut.b. Menanyakan apa saja pengetahuan yang didapat setelah menonton video.

Fase Terminasi

a. Mengakhiri interaksi sesuai dengan kontrak waktu yang telah dibuat

b. Membuat kontrak waktu untuk pertemuan selanjutnya tanggal 18 untuk mempraktekkan cara menyikat gigi yang benar.4. Evaluasi

Mengevaluasi perasaan ketiga anak Bapak MC setelah mengetahui pentingnya menjaga kebersihan gigi dan mulut.