CIC HaKI (soal)(2)

7
DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS PADJADJARAN UJIAN AKHIR SEMESTER GANJIL T.A. 2003/2004 Mata Kuliah :Hukum Hak Kekayaan Intelektual Kelas :B Dosen :Prof. Dr. M. Daud Silalahi, S.H. Dr. H. Ahmad M. Ramli, S.H., S.H R.A. Gusman Catus Siswandi, S.H. M. Amirulloh, S.H. Hari/Tanggal :Selasa, 20 Januari 2004 Sifat Ujian :Tutup Buku 1. Desain Industri dan Desain Tata Letak Sirkuit Terpadu (DTLST) merupakan dua contoh rezim Hak Kekayaan Intelektual (HKI) yang baru berkembang di Indonesia. Pertanyaan. a. Jelaskan mengenai pengertian Desain Industri berdasarsan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Dari pengertian tersebut, jelaskan bagaimana rejim Desain Industri dapat bersinggungan dengan rejim Hak Cipta. Jelaskan apakah peraturan perundang-undangan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran 2004-2005 Campus in Compact – Hukum HaKI 1

description

Haki

Transcript of CIC HaKI (soal)(2)

Page 1: CIC HaKI (soal)(2)

DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL

FAKULTAS HUKUM

UNIVERSITAS PADJADJARAN

UJIAN AKHIR SEMESTER GANJIL T.A. 2003/2004

Mata Kuliah :Hukum Hak Kekayaan Intelektual

Kelas :B

Dosen :Prof. Dr. M. Daud Silalahi, S.H.

Dr. H. Ahmad M. Ramli, S.H., S.H

R.A. Gusman Catus Siswandi, S.H.

M. Amirulloh, S.H.

Hari/Tanggal :Selasa, 20 Januari 2004

Sifat Ujian :Tutup Buku

1. Desain Industri dan Desain Tata Letak Sirkuit Terpadu (DTLST) merupakan dua

contoh rezim Hak Kekayaan Intelektual (HKI) yang baru berkembang di Indonesia.

Pertanyaan.

a. Jelaskan mengenai pengertian Desain Industri berdasarsan peraturan

perundang-undangan yang berlaku. Dari pengertian tersebut, jelaskan bagaimana

rejim Desain Industri dapat bersinggungan dengan rejim Hak Cipta. Jelaskan

apakah peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia memberi

pembatasan secara tegas tentang Desain Industri dan Hak Cipta

b. Jelaskan mengenai pengertian DTLST berdasarkan peraturan perundang-

undangan yang berlaku dan perjanjian dan perjanjian internasional terkait,

apakah perlindungan terhadap DTLST mencangkup barang-barang yang di

dalamnya terhadap DTLST yang dilindungi. (skor: 20)

2. Globalisasi, arus inventasi, dan potensi sebagai asset ekonomi telah menolong

urgensi perlindungan terhadap rahasia dagang sebagai salah satu bagian dari rejim

HKI.

Pertanyaan.

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran 2004-2005Campus in Compact – Hukum HaKI

1

Page 2: CIC HaKI (soal)(2)

a. Apakah setiap bentuk informasi rahasia dapat begitu saja dikatakan

sebagai rahasia dagang? Jelaskan pendapat saudara/i dengan berdasarkan

definisi dan kasus-kasus mengenai rahasia dagang yang saudara/i ketahui.

b. Jelaskan mengenai perbandingan antara rejim rahasia dagang dan paten.

Jelaskan pula menurut pendapat saudara/i hal-hal apa saja yang harus

dipertimbangkan oleh suatu pihak apabila ia harus memilih perlindungan

berdasarkan rejim rahasia dagang atau paten. (skor 20)

3. Pemanfaatan sumber daya alam juga berpengaruh terhadap perkembangan rejim-

rejim yang terkait dengan HKI, termasuk diantaranya perlindungan varietas

tanaman, indikasi geografis, dan pengetahuan tradisional.

Pertanyaan.

a. Jelaskan mengenai penertian indikasi geografis berdasarkan perturan

perundang-undangan yang berlaku. Jelaskan pula mengenai potensi Indonesia

dalam bidang perlindungan indikasi geografis dan bagaimana seharusnya

pemerintah mengambil langkah-langkah dalm mengambil potensi tersebut.

b. Jelaskan dimana letak keterkaitan dan konflik antara KRIPS dan

pengetahuan tradisional. Sementara perlindungan terhadap pengetahuan

tradisional masih merupakan polemik, beberapa perturan perundang-undagan

nasional sebenarnya sudah dapat mencegah terjadinya pelanggaran hukum

terhadap potensi pengetahuan tradisional yang dimiliki Indonesia; jelaskan

pendapat saudara/i mengenai hal tersebut dan peraturan perundang-undangan

mana saja yang dimaksud. (skor 20)

4. Merk sebagai salah satu bentuk HKI sangat erat kaitannya dengan dunia usaha

dan juga persaingan usaha. Pada umumnya suatu merk akan dianggap melanggar

apabila adanya unsure "persamaan" dengan merk ;ain yang telah terdaftar atau merk

terkenal.

Pertanyaan.

a. Sebutkan 2 jenis persamaan merk yang mengkibatkan terjadinya

pelanggaran, bentuk contohnya masing-masing.

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran 2004-2005Campus in Compact – Hukum HaKI

2

Page 3: CIC HaKI (soal)(2)

b. Jelaskan apa yang dimaksud merk kolektif dan apa syarat-syaratnya agar

suatu merk dapat dimiliki secara kolektif. (skor 20)

5. Jangka waktu perlindungan paten biasa menurut UU no 14 tahun 2001 tentang

paten adalah 20 tahun dan paten sederhana adalah 10 tahun.

a. Sebut dan jelaskan tiga syarat agar suatu invensi dapat diteriam paten.

b. Apakah yang terjadi pada "invensi" setelah jangka waktu perlindungan

patennya habis.

c. Teknik pembuatan tempe banyak dipatenkan di luar negeri, padahal di

Indonesia teknik tersebut sudah banyak diketahui dan dipraktekan secara masal.

Jelaskan mengapa hal tersebut dapat terjadi. (skor 20)

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran 2004-2005Campus in Compact – Hukum HaKI

3

Page 4: CIC HaKI (soal)(2)

DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL

FAKULTAS HUKUM

UNIVERSITAS PADJADJARAN

UJIAN TENGAH SEMESTER

Mata Kuliah :Hukum Hak Kekayaan Intelektual

Kelas :B

Dosen :Prof. Dr. M. Daud Silalahi, S.H.

Dr. H. Ahmad M. Ramli, S.H., S.H

R.A. Gusman Catus Siswandi, S.H.

M. Amirulloh, S.H.

Hari/Tanggal :Selasa, 21 Oktober 2003

Sifat Ujian :Tutup Buku

1. Hak Kekayaan Intelektual (HKI) pada prinsipnya sulit untu

didefinisikan, namun dapat dikatakan bahwa hak ini timbul sebagai konsekuensi diri

adanya tindakan kreatif seseorang yang menghasilakan karya-karya inovatif yang

dapat diterapkan dalam kehidupan manusia.

Pertanyaan.

a. Jelaskan mengenai HKI perlu dilindungi, khususnya dari sudut

pandang perlindungan reputasi, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi

(iptek), dan Hak asasi Manusia (HAM)

b. Uraikan dengan singkat dan jelas mengenai ruang lingkup HKI

yang saudara ketahui.

c. Jelaskan beberapa dampak pengaturan HKI dalam lingkup

internasional terhadap Negara Berkembang! Lengkapi penjelasan saudara

dengan contoh mengenai dampak-dampak tersebut terhadap Indonesia.

2. Merk sangat erat kaitannya dengan dunia bisnis dan persaingan usaha.

Pelangaran terhadap hukum merk dapat menyebabkan, baik secara langsung

maupun tidak langsung, persaingan usaha yang tidak sehat.

Pertanyaan.

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran 2004-2005Campus in Compact – Hukum HaKI

4

Page 5: CIC HaKI (soal)(2)

a. Jelaskan apa yang dimaksud dengan merk?

b. Jelaskan dua jenis persamaan merk yang merupakan suatu

pelanggaran merk, disertai contohnya.

c. Jangka waktu perlindunag merk dalam UU No. 15/2001 tentand

merk adalah selama sepuluh tahun dan dapat diperpanjang untuk jangka waktu

yang sama. Selama dalam TRIPs sendiri jangka waktu perlindungan tersebut

minimal 7 tahun. Jelaskan mrngapa UU merk dapat menetapkan jangka waktu

perlindunagn yang lebih lama daripada yang ditetapkan dalam TRIPs !

d. Jelaska perbedaan antara pengalihan merk dengan lisensi merk!

e. Jelaskan apa uang dimaksud dengan lisensi merk yang bersifat

eksklusif dan lisensi merk yang bersifat non eksklusif!

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran 2004-2005Campus in Compact – Hukum HaKI

5