Al Islam 2

download Al Islam 2

of 13

Transcript of Al Islam 2

TUGAS AKHIR SEMESTER SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2012/2013

MATA KULIAH NAMA NIM

: AL ISLAM II

: ZUKIFLI AJ : 2011477043

FAKULTAS TEKNIK JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA

1. Jelaskan fiqih, syariat, ijtihad, aqidah, muamalah, ahlaq, assunah dan Bidah? Jawab : Fiqih adalah ilmu yang mempelajari masalah furuiyyah yang perlu dipelajari dan

paham berbagai perbedaan masalah agama dalam memhaminya para ulama mengeluarkan pendapatnya masing-masing dengan hujjahnya atas dasar pemahaman terhadap tafsir dari alquran dan sunnah rasul. Jadi fiqih adalah ilmu yang mempelajari peraturan-peraturan yang berlaku dalam islam dengan didasari alquran dan sunnah rasul. Syariat adalah syara artinya agama, syariat islam adalah agama islam. Jadi syariat

merupakan agama yang dianut oleh penganut islam yang segala ketentuan dan peraturannya berpedoman kepada alquran dan hadis nabi Ijtihad adalah segala upaya menggunakan akal dan fikiran untuk mencapai sesuatu

yaitu menentukan suatu keputusan, hukum tertentu yang tidak ditetapkan secara explisit dan alquran dan sunnah. Jadi mencari atau membuat ketentuan-ketentuan hukum yang belum ada dalam alquran dan hadist. Aqidah adalah perjanjian yang teguh dan kuat terpatri dan tertanam dalam lubuk

hati yang paling dalam (iman). Jadi aqidah yaitu urusan agama yang wajib diyakini kebenarannya oleh hati, menentramkan jiwa menjadi keyakinan yang tidak tercampur dengan keraguan. Muamalah adalah segala yang mengatur hubungan manusia dengan ibadah,

hubungan manusia dengan manusia lainnya dalam sistem politik, ekonomi, sosial budaya, pendidikan dan sistem rumah tangga lainnya dalam islam. Ahlaq; ahlaq mulia dalam ajaran islam artinya perangai atau tingkah laku manusia

yang sesuai dengan tuntutan kehendak Allah. Jadi tingkah laku manusia menurut ajaran islam yang benar sesuai pedoman alquran dan hadis.

Assunnah; sunnah/hadist sumber kedua ajaran islam. Jadi artinya petunjuk, metode,

contoh dari perkataan (Nabi), perbuatan dan persetujuan yang berasal dari Nabi Muhammad SAW. Bidah; cara baru yang dibuat tanpa ada contoh sebelumnya atau syariat/ cara baru

yang dibuat dan tidak baik yang ada dalam agama. Jadi ketentuan bidah ini dibuat menyimpang menyimpang dari ketentuan syariat/ agama. Contoh : kegiatan-kegiatan zikir bersama.

2. Jelaskan ibadah mahdhoh dan ghairu mahdhoh, perbedaan dan cirri-cirinya. Jawab : Ibadah mahdhoh merupakan termasuk ibadah wajib. Pengertiannya adalah penghambaan yang murni hanya merupakan hubung an antara hamba dengan Allah secara langsung. Jadi ibadah ini juga disebut hablum Minallah. Yang termasuk ibadah ini yaitu : sholat, menunaikan ibadah haji, wudu, tayamum, mandi Hadast, adzan, iqomat, membaca alquran, Puasa , Haji, Umrah, Tajhiz al- Janazah. Rumusnya adalah KA+ SS (karena Allah + sesuai dengan syariat). Ibadah mahdhoh ini dalam pelaksanaannya sesuai dengan syariat dan berdasarkan kepada Alquran dan hadist. Hikmah ibadah mahdhoh : o Menyatukan arah pandang, semua ibadah tertuju arah kiblat o Kesatuan gerak, dalam sholat semua gerak, rukuk, sujud sama o Kesatuan ungkapan atau bahasa, dalam ibadah bahasa dan ucapan kalimat sama dan ada aturannya. Ibadah ghairu mahdhoh adalah ibadah yang disamping hubungan dengan allah juga merupakan hubungan/interaksi hamba dengan makhluk lain atau hablum minannas. Rumusnya BB + KA (berbuat baik + karena Allah)

Prinsip-prinsip ghairu mahdhoh : o Tidak ada dalil-dalil yang melarang o Pelaksanaannya tidak mencontohkan dari rasul o Bersifat rasional dilaksanakan berdasarkan akal fikiran o Dilaksanakan berdasar atas azas manfaat (berguna bagi bersama)

3. Zakat salah satu dari pondasi ajaran islam, apa pengertian zakat, syarat harta yang wajib dikeluarkan zakatnya, siapa yang berhak terima zakat dan fungsi zakat untuk kehidupan umat khusus ditinjau dari sudut ekonomi. Jawab : Secara etimiologis bahasa artinya adalah tumbuh, suci dan berkah. Dikatakan tumbuh karena dengan melaksanakan zakat kondisi kwalitas kejiwaan seseorang akan semakin berkembang dikatakan suci karena zakat dapat mensucikan diri manusia. Jadi zakat itu bagian dari harta dengan persyaratan tertentu yang Allah SWT wajib kepada pemiliknya untuk diserahkan kepada yang berhak menerimanya dengan persyaratan tertentu pula. Syarat harta yang wajib dikeluarkan zakatnya apabila sudah mencapai nishab (jumlah minimal harta kekayaan yang harus dikeluarkan zakatnya). Syarat-syarat harta yang harus dikeluarkan zakatnya : Sudah mencapai nishab harta tersebut Harta didapat dengan cara baik dan halal Milik sendiri dan merdeka Yang punya harta harus beragama islam Baligh dan berakal

Harta yang dizakatkan harus berguna dan bisa dikembangkan bagi kehidupan sipenerima.

Orang yang berhak menerima zakat, dalam alquran surat at-taubah ayat 60:

Artinya

:

Sesungguhnya zakat-zakat itu, hanyalah untuk orang-orang fakir, orang-orang miskin, pengurus-pengurus zakat, para muallaf yang dibujuk hatinya, untuk (memerdekakan) budak, orang-orang yang berhutang, untuk jalan Allah dan untuk mereka yang sedang dalam perjalanan, sebagai suatu ketetapan yang diwajibkan Allah, dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana. Fungsi zakat untuk kehidupan umat dari sudut ekonomi Zakat mengandung pengertian bersih, suci, dan berkembang serta bertambah. Ditinjau dari sudut ekonomi mempunyai makna yang sangat penting dalam kehidupan manusia baik sebagai individu maupun masyarakat. Mengangkat derajat fakir miskin dalam membantu kesulitan hidupnya, menghilangkan sifat kikir dan tamak harta, menjembatani jurang pemisah si kaya dan si miskin. Membentangkan dan membina tali persaudaraan sesame umat islam dan manusia pada umumnya. Jadi fungsi zakat sebagai salah satu ibadah khusus kepada Allah mempunyai dampak yang sangat besar untuk kesejahteraan manusia dalam masyarakat. Jadi zakat itu dari segi ekonomi umat sangat membantu bagi yang berekonomi lemah apalagi zakat di kelola dengan baik seperti lembaga amil zakat. Amil zakat berperan menghimpun zakat dari seluruh kaum muslimin kemudian didistribusikan kepada yang berhak untuk dijadikan modal usaha, berdagang dan sebagainya. Bahkan

dijadikan rumah tempat tinggal bagi orang-orang terlantar seperti yayasan anak yatim dan panti jompo.

4. Puasa memiliki manfaat bagi pembentukan pribadi muslim, pengertian puasa, hakikat puasa, tujuan dan jelaskan hubungan puasa dengan iman dan contohnya. Jawab : Firmannya Allah dalam surat Al baqarah ayat 183 :

Artinya : Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa Pengertian puasa, Puasa dalam bahasa arab disebut shaum atau shiam pada intinya bermakna pengendalian diri atau pengekangan diri dari segala ucapan, perilaku, perbuatan bahkan hati dan pikiran dari hal-hal yang tidak disukai Allah SWT. Jadi orang yang mengendalikan ucapan, perbuatan bahkan hati dan pikirannya dari hal-hal negatif juga termasuk dalam arti puasa. Secara khusus arti puasa menahan diri dari makan minum dan hubungan sexual suami istri serta menahan diri dari segala yang membatalkannya mulai dari terbit fajar sampai terbenamnya matahari disertai niat dan mengharapkan keridhoan Allah SWT dan memenuhi syarat-syarat yang ditentukan. Pada hakikatnya puasa ramadhan wajib bagi umat islam, orang yang meninggalkannya tanpa izin syara dianggap murtad. Syarat- syarat diwajibkan puasa : Beragama islam

Berakal (sudah balig) Memiliki kesanggupan berpuasa Tidak dalam perjalanan jauh.

Tujuan disyariatkannya puasa adalah Meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT Sabar dari segala hawa nafsu dan ketamakan harta Membina agar jiwa jujur, disiplin, tabah dan sifat-sifat keutamaan lainnya. Mendidik sifat kasih sayang dan santun kepada fakir miskin Merupakan servis besar atas alat-alat tubuh yang sangat bermanfaat bagi tubuh dan kesehatan Menahan diri dari perbuatan maksiat dan dosa.

Hubungan antara puasa dengan iman,puasa dengan iman sangat erat hubungannya,orang berpuasa adalah meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.Puasa tanpa iman tidak ada gunanya dan manfaatnyaNya. Dan Iman tanpa melaksanakan puasa juga tidak ada artinya di mata Allah dan pandangan masyarakat,sebab puasa itu Syarat dari iman dan dikatakan orang itu beriman.

5. Ibadah sholat salah satu dari rukun Uslam,jelaskan tujuan di Isyaratkan Sholat,nilai pentingnya dan sholat seperti dari target dan tujuan di isyaratkan sholat. Jawab: Ibadah sholat merupakan rukun Islam yang kedua dan wajib hukumnya dan dilaksanakan oleh kaum muslim.Tuhan telah mensyariatkan sholat karena suatu perujudan nyata kita menyembah dan mengingat Allah.Dalam sholat kita focus,luruskan rasa hati dan ingatan kepadaNya.Kita

diciptakan sempurna dari makluk lain dan sangat ironis dengan syetan yang diciptakan Tuhan Cuma untuk membuat kekacauan dan membangkang kepada perintah Allah. Firman-firman Allah ; Dan ( yang demikian itu karena) tidaklah aku menciptakan jin dan manusia melainkan mereka supaya menyembah aku (QS,51:56). Sesungguhnya aku adalah Allah,tidak ada Tuhan selain aku,maka sembahlah aku dan dirikanlah sholat untuk mengingat Aku(dan menyembahKu) (QS,20:14). Maka(apabila kamu sholat) ingatlah kepadaKu,niscaya Aku ingat (pula)kepadamu,dan bersukurlah kepadaKu dan janganlah mengingkari(petunjuk)Ku.(QS 2:152). (Sesungguhnya) Allah melihat kamu ketika kamu berdiri(sholat) dan Dia (melihat pula)gerakgerikmu dalam bersujud.(maka kepada siapa kamu menyembah ketika sujud?),sesungguhnya Di a maha mendengar lagi maha mengetahui( Siapa yang kamu seru dan siapa yang kamu sembah ketika sujud.(QS,26:218-220). Tujuan disyariatkan sholat dan nilai penting yang terkandung dalam sholat : Sholat merupakaan syarat wajib dalam Islam guna mengingatNya Senantiasa pada kita. Sholat menandakan kita(sujud)lebih rendah dari Allah,dan menyadari segala kekurangan kita dariNya. Dengan mendirikan sholat,kita lebih beruntung di dunia dan akhirat. Sholat menjauhkan kita dari azab dan api neraka dan akan memasukan kita kedalam SorgaNya. Sholat menjauhkan kita dari perbuatan keji dan mingkar. Orang yang biasa sholat,pikiranya akan tenang bersih dan jauh dari perbuatan tercela dan hina. Dalam bermasyarakat orang biasa melaksanakan sholat akan dipandang,jadi panutan dan dihargai orang banyak.

-

Orang yang mengerjakan sholat segala perbuatan,tindak tanduk dan tingkah laku jadi pedoman bagi keluarga dan masyarakat.

6. Ibadah

haji,makna

ibadah

haji

yang

berhubungan

dengan

persamaan

derajat,persaudaraan,persatuan dan berkorban jelaskan dan simbolnya. Jawab: Ibadah haji merupakan ibadah yang istimewa,bahkan bisa disebut merupakan klimak dari ibadah.pahalanya besar haji Mabrur,tiada balasan yang pantas kecuali sorga.Untuk melaksanakan haji harus berusaha keras agar kitmampu,sehat dan berilmu. Dampak positif dan pesan-pesan moral yang didapat kita berhaji dan ketika pulang ke tanah air dapat diamalkan dan jadi teladan dalam masyarakat.Bagaimanapun kondisi seorang muslim pada saat ia menunaikan ibadah haji maka ia sama derajatnya dengan yang lain,tidak ada atasan bawahan tidak ada pejabat-rakyat,tidak ada miskin kaya,semua derajatnya sama di mata Allah.Semua bertawaf mengelilingi kabah dengan kondisi yang sama,tujuannya satu mendekatkan diri kepada Allah SWT. Seorang muslim dalam berhaji sudah semestinya menjalin Ukhuwah dan silaturahmi dalam persaudaraan muslim dalam bentuk apapun dan silaturahmi dalam persaudaraan muslim dalam bentuk apapun dan silaturahmi dalam persaudaraan muslim dalam bentuk apapun.Tidak ada meninggikan dan merendahkan diri semua sama dan satu tujuan yaitu mendekatkan diri kepada Allah.Sesudah melaksanakan haji seyogyanya membawa dampak positif bagi masyarakat sekitarnya,bias menjalin satu potensi masyarakat dengan masyarakat lainnya sehingga terbentuk suatu kekuatan.Kekuatan itulahyang dapat mendorong terciptanya kedamaian di atas kebenaran.Ia tidak saja baik bagi dirinya tapi baik pula bagi keluarga dan masyarakat. Seorang Haji harus mampu merajut benang potensi yang ada pada dirinya dan kaum muslimin yang lain untuk menciptakan kedamaian dan akhirnya dia menjadi symbol dari tali potensi umat dan menggerakan kearah kebaikan dan kemajuan seorang muslim seperti ini menjadi penggerak bagi kemajuan sebuah masyarakat.

Sudah banyak para Hujaj yang memberi contoh-contoh terutam para pahlawan pejuang kemerdekaan yang membangun daerahnya sepulang dari menunaikan ibadah haji.Merekalah haji-haji yang berjasa memperbaiki lingkungan dan dakwah Islam,menentang penjajah dan berkorban demi bangsa dan Negara.Kepada merekalah kita bergantung,untuk itulah Allah mengganjarnya dengan sorgaamiin. haji mabrur,tiada balasan yang tepat kecuali sorga.(HR.Imam Bukhari dan Muslim).

7. Sholat harus bebas dari najis dan hadast,jelaskan apa yang dimaksud dengan hadast dan najis,jelaskan cara menghilangkannya. Jawab, Setiap orang dalam menunaikan ibadah sholat haruslah dalam keadaan suci,baik suci dari hadast maupun najis. Suci dari hadas caranya dengan mengerjakan wudu, mandi serta tayamum. Sedangkan suci dari najis caranya dengan menghilangkan najis pada badan, pakaian maupun tempat yang digunakan untuk sholat. Benda-benda yang termasuk najis menurut syara yaitu darah, nanah, bangkai, anjing dan babi, minuman keras serta sesuatu yang keluar dari kemaluan dan dubur. Najis 3 macam : 1) Najis mukhafafah/ringan, contoh : air kencing laki-laki 2) Najis mugholazah/berat, contoh : anjing dan babi 3) Najis muthawasithah/sedang, contoh : darah dan sesuatu yang keluar dari anus dan kemaluan. Cara menghilangkan najis : a. Benda yang terkena najis ringan cukup dengan memercikkan air pada yang terkena najis b. Benda yang terkena najis berat dengan cara mencuci sebanyak tujuh kali dan sekali dicampur dengan alat mensuci.

c. Benda yang terkena najis sedang yaitu dengan cara mencuci dimana sifat-sifat najis tersebut, bau dan warnanya harus sampai hilang dan harus membasuhnya sampai 3 kali. 8. Wudu adalah satu cara menghilangkan hadas kecil, bagaimana cara wudu dan hal yang membatalkannya jelaskan menurut putusan tarjih Muhammadiyah. Jawab : Dalam menjalankan ibadah sholat kita harus suci dan bersih dari hadas dan najis, baik dari hadas dan najis yang terlihat maupun yang masih mengandung bau. Cara menghilangkan hadas kecil yaitu dengan mencuci tempat atau benda yang terkena hadas, kalau orang dewasa harus mandi dan berwudu atau tayamum. Dalam berwudu harus disesuaikan dengan niat dan doa karena Allah. Cara berwudu : Diawali dengan membaca basmalah, ikhlas niat karena Allah. Basuh telapak tangan keduanya sebanyak 3x Berkumur sambil sikat gigi dan disemburkan sebanyak 3x Usaplah dengan air, kepala dan telinga samping sebanyak 3x Basuh muka dan sudut mata dan lebihkan digosok-gosok jenggot dengan air sebanyak 3x Basuh tangan sampai siku kanan dan kiri keduanya 3x Usap ubun-ubun dan rambut sebanyak 3x Basuh kedua kaki dan mata kaki dari kanan dan kiri menggosok-gosoknya sebanyak 3x Habis wudu membaca asyhadu alla ilaha illallah wahdahula syarikalah, waasyhadu anna muhammadarasulullah. Hal-hal yang membatalkan wudu : Keluar sesuatu dari dua lubang (kemaluan/anus)

-

Menyentuh wanita Menyentuh kemaluan sendiri Tidur nyenyak dengan miring Keluar angin atau mani

9. Download putusan tarjih muhammadiyah dan rumuskan cara melaksanakan sholat. Jawab : Cara melaksanakan sholat menurut tarjih muhammadiyah : Setelah kita berwudu atau bersuci lalu tegak berdiri menghadap kiblat Membaca niat sholat (niat ikhlas karena Allah) membaca Allahu Akbar sambil

mengangkat kedua belah tangan selurus bahu mensejajarkan ibu jari dengan telinga. Letakkan tangan kanan pada pinggang telapang tangan kiri diatas dada lalu baca doa iftitah. Berdoa memohon perlindungan dengan membaca auzubillahi minas syaiton nirojim, bismillahirrohmanirrohim lalu membaca al-fatihah diakhiri dengan amin. Lalu membaca salah satu surat Al quran Kemudian angkat kedua belah tangan seperti takbir lalu rukuk Lalu takbir seraya meratakan pinggang dengan leher, memegang kedua lutut dengan kedua belah tangan Berdoa Berdoa dengan salah satu doa dari Nabi Angkat kepala untuk Itidal kemudian angkat kedua belah tangan seperti takbirratul ihram

-

Lalu bersujud, takbir, letakkan kedua lutut sejajar sambil membaca tahyatul Baca sholawat Nabi, doa penutup Baca salam ke kanan dan kekiri memalingkan muka Akhir sholat baca doa-doa tambah sholawat dan zikir.