PKM M FAP2

21
USULAN PROGRAM KEGIATAN MAHASISWA JUDUL PROGRAM “Omah Sinau lan Dolanan (Rumah Belajar dan Bermain Bagi Anak Kurang Mampu di Desa Godong)” BIDANG KEGIATAN : PKM- PENGABDIAN MASYARAKAT Dusulkan Oleh : Fadhilla Aditia Putri 8111414037 / 2014 Luluk Mudhawamah 8111414032 / 2014 Aprilia Rakhman 8111414033 / 2014 Nasikhatun 8111414032 / 2013 UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG SEMARANG 2014 i

Transcript of PKM M FAP2

USULAN PROGRAM KEGIATAN MAHASISWA

JUDUL PROGRAM

“Omah Sinau lan Dolanan

(Rumah Belajar dan Bermain Bagi Anak Kurang Mampu di Desa Godong)”

BIDANG KEGIATAN :

PKM- PENGABDIAN MASYARAKAT

Dusulkan Oleh :

Fadhilla Aditia Putri 8111414037 / 2014

Luluk Mudhawamah 8111414032 / 2014

Aprilia Rakhman 8111414033 / 2014

Nasikhatun 8111414032 / 2013

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

SEMARANG

2014

i

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ........................................................................................i

HALAMAN PENGESAHAN ..............................................................................ii

DAFTAR ISI ........................................................................................................iii

RINGKASAN .......................................................................................................iv

BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................1

1.1.Latar Belakang .....................................................................................11.2.Rumusan masalah..................................................................................21.3.Tujuan ...................................................................................................21.4.Luaran yang Diharapkan ......................................................................21.5.Kegunaan Program ...............................................................................3

BAB II GAMBARAN UMUM MASYARAKAT ...............................................4

BAB III METODE PELAKSANAAN .................................................................5

BAB IV ANGGARAN BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN ..........................6

4.1. Anggaran Biaya ..................................................................................6

4.2. Jadwal Kegiatan ..................................................................................6

DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................7

LAAMPIRAN-LAMPIRAN ………………………………………………….8-17

Lampiran Biodata Ketua dan Anggota …………………………………...…...8-11

Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan ………………………………….12-13

Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas...............14

Lampiran 4. Surat Pernyataan Ketua Kegiatan ....................................................15

Lampiran 5. Bagan Kegiatan.................................................................................16

Lampiran 6. Denah Detail Lokasi Mitra Kerja......................................................17

iii

RINGKASAN

Kata Kunci : pelajaran tambahan, permainan tradisional, dan kerajinan tangan.

Kami akan memberikan pelajaran tambahan bagi anak-anak kurang mampu di desa Godong dan sekitarnya. Pelajaran tambahan akan diselingi oleh kegiatan berupa perkenalan terhadap permainan tradisional (dolanan jawa) dan pembuatan kerajinan tangan dari barang bekas. Dimana para anak-anak dapat menyulap barang bekas yang sudah tidak terpakai menjadi sebuah kerajinan yang bernilai jual tinggi.

Alasan kami mengadakan kegiatan ini yaitu agar anak-anak kurang mampu di desa Godong dan sekitarnya dapat mendapatkan pendidikan yang memadahi, tak hanya di sekolah saja namun dirumah juga mereka mendapatkan kesempatan untuk belajar dan bermain. Pelajaran tambahan diberikan karena kami melihat para anak disekolah sering tidak paham dengan pelajaran yang telah disampaikan oleh tenaga pengajar dan kami ingin memperkenalkan dolanan jawa kepada anak-anak. Selain itu kami juga ingin memperkenalkan dolanan jawa yang mulai ditinggalkan kepada anak-anak. Kami berharap agar permohonan kami dapat diterima dan kami dapat segera melaksanakan kegiatan ini , demi perubahan desa, negara dan bangsa kami.

iv

BAB I PENDAHULUAN

1.1.Latar belakangPendidikan adalah gerbang menuju kehidupan yang lebih baik dengan

memperjuangkan hal-hal terkecil hingga hal-hal terbesar yang normalnya akan dilewati oleh setiap manusia. Pendidikan adalah bekal untuk mengejar semua yang ditargetkan oleh seseorang dalam kehidupannya sehingga tanpa pendidikan, maka logikanya semua yang diimpikannya akan menjadi sangat sulit untuk dapat diwujudkan. Pendidikan bisa berawal dari sebelum manusia lahir hingga manusia tersebut meninggal dunia. Pendidikan bisa didapat darimana saja. Pendidikan juga bisa didapatkan dari sebuah pengalaman. Namun faktanya semakin hari kualitas pendidikan di Indonesia semakin menurun. Banyak faktor yang menjadi penyebab menurunnya kualitas pendidikan di Indonesia. Contohnya adalah kurangnya efektifitas dalam penyelenggaraan pendidikan. Banyak terjadi di sekolah-sekolah pendidikan dilaksanakan sebagai formalitas belaka. Sering kali guru masuk kelas hanya untuk memberikan tugas saja setelah itu meninggalkan kelas tanpa ada penjelasan mengenai pelajaran tersebut. Jadi banyak waktu yang terbuang sia-sia. Banyak siswa mensiasati hal tersebut dengan mencari lembaga bimbingan belajar untuk mengejar ketertinggalan pelajaran. Namun, hal itu hanya berlaku untuk para siswa yang berekonomi menengah keatas karena biaya bimbingan belajar sangat mahal sehingga para siswa yang ekonominya menengah kebawah tidak berkesempatan untuk mengikuti bimbingan belajar diluar jam sekolah. Di desa Godong terdapat lembaga bimbingan belajar, namun seperti yang sudah kami jelaskan tadi siswa yang mengikuti bimbingan belajar berasal dari masyarakat yang berekonomi menengah keatas. Para siswa yang berekonomi menengah kebawah hanya mengandalkan pelajaran yang diberikan oleh guru sekolah saja. Selain masalah efektifitas dalam penyelenggaraan pendidikan masalah lain yang timbul adalah para siswa merasa jenuh dengan kegiatan belajar mengajar yang monoton. Para siswa menginginkan adanya kegiatan lain yang berbeda dalam belajar mengajar. Seperti permainan dan pembuatan kerajinan tangan. Oleh karena itu kami mempunyai gagasan untuk membuat rumah belajar yang bertujuan untuk memberikan pelajaran tambahan bagi para siswa yang kurang mampu di wilayah desa Godong dan sekitarnya. Selain memberikan pelajaran tambahan bagi para siswa, kami juga ingin mengenalkan dolanan jawa dan pelatihan pembuatan kerajinan tangan dari barang bekas atau limbah rumah tangga. Kami mengenalkan dolanan jawa kepada para siswa agar mereka dapat mengenal dan menyukai dolanan jawa. Dewasa ini anak-anak usia dini lebih memilih bermain gadget daripada bermain permainan tradisional seperti

1

bermain lompat tali, dakon , kelereng dan sebagainya. Penggunanaan gadget yang berlebihan pada anak usia dini banyak menimbulkan dampak negatif seperti penurunan konsentrasi pada anak, menjadikan anak malas untuk menulis dan membaca, dan yang paling penting adalah penurunan dalam kemampuan untuk bersosialisasi. Kami melatih para siswa untuk membuat kerajinan tangan dari barang bekas bertujuan agar para siswa dapat melatih kreatifitasnya dan menyulap barang yang tak berharga menjadi barang yang bernilai jual tinggi. Sehingga para siswa mendapatkan ilmu pengetahuan yang lebih. Tidak hanya pelajaran saja, melainkan kemampuan untuk bersosialisasi dan mengasah kreativitas para siswa.

1.2.Rumusan MasalahPermasalahan yang dapat dimunculkan dalam program ini antara lain: 1. Bagaimana cara membuat anak-anak yang kurang mampu di Desa Godong

dan sekitarnya tertarik untuk mengikuti kegiatan pelajaran tambahan ?2. Bagaimana cara membuat anak-anak lebih tertarik kepada permainan

tradisional daripada permainan modern?3. Bagaimana cara meningkatkan kreatifitas para anak untuk mengolah

barang bekas atau limbah rumah tangga ?

1.3.Tujuan1. Dapat membuat bimbingan belajar yang bebas biaya untuk anak-anak

yang kurang mampu di desa Godong2. Dapat membuat anak-anak tertarik kembali kepada permainan tradisional3. Mengajarkan anak-anak untuk memanfaatkan barang bekas dan limbah

rumah tangga

1.4. Luaran yang Diharapkan1. Memberi kesempatan bagi anak-anak untuk mendapatkan pelajaran

tambahan diluar jam sekolah sehingga anak-anak tersebut dapat berprestasi di sekolahnya.

2. Anak-anak juga lebih tau permainan tradisional dan bukan hanya permainan modern saja. Sehingga anak lebih mudah bersosialisasi dengan teman sebayanya.

3. Anak-anak dapat meningkatkan kreatifitasnya dalam mengolah limbah rumah tangga

2.

2

1.5. Kegunaan Program

Manfaat yang diharapkan dari terlaksanakanya program ini adalah :

a.. Bagi Pemerintah

1. Informasi akan lebih cepat tersampaikan kepada masyarakat

2. Pemerintah terbantu dalam peningkatan mutu pendidikan di

Indonesia

b. Bagi Anak-anak

1. Menambah wawasan ilmu pengetahuan

2. Dapat lebih mengenal berbagai macam permainan tradisional

3. Melatih kreatifitas

c. Bagi Akademisi

1. Meningkatkan kreatifitas para pelajar

3

BAB II GAMBARAN UMUM MASYARAKAT

Godong adalah ibukota kecamatan dari Kecamatan Godong. Godong memiliki luas 4,19 km2. Jarak antara desa godong ke kota kabupaten yaitu Purwodadi adalah 17 km, dan jarak ke ibu kota provinsi yaitu Kota Semarang adalah 56 km. Penduduk di Desa Godong memiliki berbagai macam profesi yaitu PNS, petani, pedagang, dsb. Biasanya petani di Desa Godong menanam padi 2 kali dalam setahun, yaitu pada saat musim penghujan/rendengan dan musim pasca rendengan. Selain itu Godong termasuk surganya kuliner mengingat banyaknya jumlah penjaja aneka makanan mulai warung kecil sampai dengan kelas restoran bahkan penjualan keliling banyak dijumpai di sini.

Namun dibalik itu semua perkembangan perekonomian di Desa Godong tergolong tidak merata. Di daerah tertentu terdapat sekelompok masyarakat kurang mampu yang kondisinya memprihatinkan karena sebagian masyarakat tersebut tidak memiliki pekerjaan atau menganggur. Pernikahan usia dini pun menjadi masalah. Pernikahan usia dini menyebabkan gangguan kepribadian anak atau sering kali anak menjadi terlantar. Banyak masyarakat dari Desa Godong berpenghasilan rendah sehingga mereka tidak dapat memenuhi kebutuhannya. Jangankan untuk bersekolah, untuk makan saja mereka tidak bisa. Sehingga pendidikan di daerah Desa Godong sedikit tidak diperhatikan. Dari kriteria tersebut memungkinkan untuk dilaksanakannya Rumah Belajar bagi anak-anak yang kurang mampu.

4

BAB III METODE PELAKSANAAN

1.Survei kelompok sasaran

Pada tahap pertama kami akan menyurvei Desa Godong untuk mendapatkan informasi tentang lokasi dan aspek lain di wilayah sasaran.

2.Perizinan

Pada tahap ini kami meminta izin dengan cara mengajukan proposal ini kepada kepala desa setempat untuk melaksanakan kegiatan tersebut.

3.Persiapan sarana dan prasarana

Tahap ini adalah tahap untuk mempersiapkan sarana dan prasarana yang mendukung kegiatan ini. Persiapannya adalah megenai tempat dan lokasi yang akan kami gunakan untuk kegiatan ini. Dan selanjutnya persiapan sarana akan kami lakukan secara bertahap.

4.Sosialisasi dan pengumpulan peserta

Kami akan memberikan sosialisasi/penyuluhan mengenai program dan tujuan dari kegiatan ini kepada masyarakat. Dan pada tahap ini kami akan mengumpulkan peserta yang akan mengikuti kegiatan pelajaran tambahan.

5.Pelaksanaan kegiatan

Tahap yang paling penting dalam kegiatan ini yaitu pelaksanaan kegiatan belajar mengajar (tambahan jam pelajaran), pengenalan permainan tradisional(dolanan jawa) dan pelatihan pembuatan kerajinan tangan dari barang bekas.

6.Evaluasi

Pada tahap evaluasi, anak-anak akan diberikan feedback tentang program yang telah dilaksanakan. Hal ini akan menjadi pertimbangan bagi kegiatan kami agar bermanfaat lagi untuk masyarakat.

7.Pembuatan Laporan

Setelah melakukan evaluasi kegiatan, kami memulai penyusunan laporan kegiatan untuk diberikan kepada Dikti untuk diproses lebih lanjut.

5

BAB IV BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1. Anggran Biaya

NO. JENIS PENGELUARAN BIAYA (Rp)1. Peralatan penunjang 2.200.0002. Bahan habis pakai 4.666.0003. Perjalanan 1.650.0004. Lain-lain 2.284.000

JUMLAH 10.800.0004.2. Jadwal Kegiatan

No. Kegiatan Bulan

1 2 3 4 5

1. Persiapan √ √

2. Survei Kondisi Sekitar Masyarakat √

3. Pelaksanaan Program Penelitian :

a. Di lapangan √ √

b. Pencarian alternatif data √ √

c. Observasi lahan √

d. Penyuluhan √

e. Pelaksanaan Kegiatan √

4. Evaluasi √ √

5. Penyusunan Laporan √

6. Pengadaan √

7. Laporan Akhir √

6

DAFTAR PUSTAKA

https://www.google.co.id/maps/place/Godong,+Grobogan,+Jawa+Tengah/

http://id.wikipedia.org/wiki/Godong,_Grobogan

7

Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan

1. Peralatan penunjang

MaterialJustifikasiPemakaian Kuantitas

Harga Satuan

(Rp)Jumlah

Sewa proyektor Sosialisasi 1 Rp 250.000 Rp 250.000

Sound system Sosialisasi 1 Rp 250.000 Rp 250.000Kamera Dokumentasi 1 Rp 150.000 Rp 150.000Tenaga Pengajar 4x

pertemuan Rp 100.000 x 3

Rp1.200.000

Handycam Dokumentasi 1 Rp 150.000 Rp 150.000Komunikasi(pulsa) Rp 200.000 Rp 200.000

SUBTOTAL Rp 2.200.000

3. Bahan Habis Pakai

MaterialJustifikasiPemakaian Kuantitas

Harga Satuan (Rp) Jumlah

Kertas 3 Rem Rp 35.000 Rp.105.000Tinta Printer 1Buah Rp 35.000 Rp. 35.000Spidol Board Maker

3 Buah Rp 8.000 Rp. 24.000

White Board 1 Buah Rp200.000 Rp 200.000Penghapus 2 Buah Rp 5.000 Rp 10.000Gunting 4Buah Rp 5.000 Rp 20.000Cat Air 5 Buah Rp 10.000 Rp 50.000Buku pembelajaran

10 Buah Rp 50.000 Rp 500.000

Congklak (dakon)

3 Buah Rp 20.000 Rp 60.000

Bola Bekel 3 Buah Rp 10.000 Rp 30.000Kertas Asturo

10 Buah Rp 3.000 Rp 30.000

Bolpoint 2 Pack Rp 10.000 Rp 20.000Kertas HVS Bewarna

1 Rem Rp 35.000 Rp 35.000

MMT 1 Buah Rp 250.000 Rp 250.000Penggadaan materi pembelajaran

Rp 200.000 Rp 200.000

Konsumsi peserta

30 Buah Rp 7000 Rp 210.000

Peralatan Rp 542.000 Rp 542.000

untuk memperbaiki tempatSewa Tempat Rp 1.500.000 Rp 1.500.000Percetakan foto dan data-data

Rp 200.000 Rp 200.000

Buku Tulis 2 pack Rp 50.000 Rp 100.000Sertifikat 30 Rp. 21.000 Rp 650.000

SUBTOTAL Rp 4.771.000

4. Perjalanan

MaterialJustifikasiPerjalanan Kuantita

s

Harga Satuan (Rp) Jumlah

Semarang – Godong

Perizinan 1 x 2 orang

Rp 100.000 Rp 200.000

Semarang-Godong

Survei tempat 1x4 orang Rp 100.000 Rp 400.000

Godong-Godong

1 x 1 orang x 30 hari

Rp 25.000/hari Rp 750.000

Godong-godong

Pengangkutan barang

Rp 50.000 Rp 50.000

Godong Pencarian data dan peserta

1x4 orang Rp 50.000 Rp 250.000

SUBTOTAL Rp 1.650.000

5. Lain-lain

MaterialJustifikasiPemakaian Kuantita

s

Harga Satuan (Rp) Keterangan

Plakat Kenang-kenangan untuk kepala desa dan pembicara

2 Rp 50.000 Rp 100.000

Seragam (kaos)

30 Rp 70.000 Rp 2.100.000

Dorprize Hadiah bagi siswa

Rp. 79.000 Rp.79.000

SUBTOTAL Rp 2.179.000

Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas

No Nama / NIM ProgramStudi

Bidang Ilmu

AlokasiWaktu(jam/minggu)

Uraian Tugas

1 Fadhilla Aditia Putri/8111414037

Ilmu hukum

Hukum 1 Minggu Perizinan

2 Luluk Mudhawamah/8111414032

Ilmu Hukum

Hukum 1 Minggu Perizinan

3 Aprilia Rakhman/8111414032

Ilmu Hukum

Hukum 2 Minggu Sosialisasi

4 Nashikatun/8111413041

Ilmu Hukum

Hukum 2 Minggu Sosialisasi

13

14

Lampiran 5. Bagan Kegiatan

Survei Kelompok Sasaran

Perizinan

Persiapan

Pelaksanaan Kegiatan

Penambahan Jam Belajar

Pengenalan Permainan Tradisional

Pengolahan barang Bekas

Evaluasi

Pembuatan Laporan Kegiatan

16

Lampiran 6. Denah Detail Lokasi Mitra Kerja.

17