Perancangan Sistem Informasi Penjualan Online Berbasis Web Pada Toko One Cell

25
ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM PENJUALAN BERBASIS WEB PADA TOKO ONE CELL Program Studi Sistem Informasi (S1) STMIK Teknokrat MAHMUDI 11311262 PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA & KOMPUTER

Transcript of Perancangan Sistem Informasi Penjualan Online Berbasis Web Pada Toko One Cell

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM PENJUALAN

BERBASIS WEB PADA TOKO ONE CELL

Program Studi Sistem Informasi (S1)

STMIK Teknokrat

MAHMUDI

11311262

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASISEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA & KOMPUTER

TEKNOKRAT

BANDAR LAMPUNG

2013

1. Latar Belakang Masalah

Perkembangan Teknologi Informasi yang disertai

perkembangan internet saling mendukung satu sama lain

sehingga melahirkan konsep Teknologi Informasi berbasis

internet yang perkembangannya semakin luas dan semakin

banyak diterapkan dalam bisnis perusahaan di berbagai

bidang demi tercapainya tujuan yang diinginkan oleh

perusahaan.

Teknologi internet sudah terbukti merupakan salah

satu media informasi yang efektif dan efisien dalam

penyebaran informasi yang dapat diakses oleh siapa

saja, kapan saja dan dimana saja. Teknologi internet

mempunyai efek yang sangat besar pada perdagangan atau

bisnis. Hanya dari rumah atau ruang kantor, calon

pembeli dapat melihat produk – produk pada layar

komputer, mengakses informasinya, memesan dan membayar

dengan pilihan yang tersedia. Calon pembeli dapat

menghemat waktu dan biaya karena tidak perlu datang ke

toko atau tempat transaksi sehingga dari tempat duduk

mereka dapat mengambil keputusan dengan cepat.

Transaksi secara online dapat menghubungkan antara

penjual dan calon pembeli secara langsung tanpa

dibatasi oleh suatu ruang dan waktu. Itu berarti

transaksi penjualan secara online mempunyai calon

pembeli yang potensial dari seluruh dunia.

Sistem penjualan yang selama ini digunakan oleh Toko

One Cell adalah dengan cara kerjasama dengan counter -

counter handphone untuk memasarkan handphone. Sistem

penjualan dengan cara ini membutuhkan waktu yang lama

dalam proses penjualan handphone tersebut, maka sistem

ini dinilai kurang efektif dan efesien. Jika hanya

mengandalkan sistem penjualan dengan cara tersebut maka

pendapatan perusahaan tidak mengalami peningkatan yang

signifikan. Selain itu perkembangan perusahaan terasa

dinilai agak lambat. Oleh karena itu dirancang suatu

sistem penjualan secara online dengan menggunakan media

web atau internet dengan tujuan untuk meminimalkan

waktu proses penjualan dengan tujuan dapat meningkatkan

volume penjualan sehingga pendapatan perusahaan dapat

meningkat.

2. Perumusan Masalah

Adapun dalam permasalahan ini akan membahas

tentang :

Bagaimana merancang sistem penjualan secara on line

di Toko One Cell sistem penjualan yang efektif dan

efisien dan sebagai sarana promosi perusahaan kepada

masyarakat luas .?

Bagaimana memberikan informasi yang akurat, tepat

waktu, relevan, jelas dan lengkap terhadap produk –

produk Toko One Cell .?

3. Keaslian Penelitian

Perancangan tentang sistem penjualan berbasis web

dinyatakan dengan tegas bahwa perancangan yang akan

dilakukan berbeda dengan perancangan yang sudah pernah

dilaksanakan. Sebagai pendukung pernyataan maka

peneliti menguraikan hasil dari berbagai perancangan

terkait berdasarkan jurnal perancangan.

1. Erwantoko, Rudy (2012), sistem pembayaran yang ada

pada sistem penjualan berbasis web ini adalah dengan

metode transfer, untuk sistem selanjutnya diharapkan

dapat menggunakan kartu kredit yang lebih efektif dan

efisien sebagai media pembayaran.

2. Suprianto, Nanang (2011), sistem penjualan berbasis

web ini masih menggunakan bahasa indonesia, agar dapat

dikembangkan menjadi website dengan multi bahasa untuk

menjangkau konsumen asing, pasar internasional.

Jadi perbedaan penelitian sebelumnya dengan penelitian

saya adalah :

Penelitian saya akan menggunakan penambahan pembayaran

menggunakan kartu kredit dan menambaha aplikasi translate

agar mudah di gunakan bagi calon konsumen asing.

4. Manfaat yang Diharapkan

1. Bagi kalangan Teknologi Informasi, website ini bisa

menambah ilmu pengetahuan dalam mengembangkan sebuah

aplikasi pembayaran dan pemesanan online berbasis

web dengan menggunakan PHP dan MySQL untuk

penyimpanan databasenya.

2. Bagi Toko One Cell, aplikasi website ini bisa

dijadikan sebagai sarana alternatif dalam

meningkatkan daya jual produk – produk Samsung.

3. Bagi calon konsumen, dapat memesan produk hanya

dengan melihat katalog

produk yang disediakan sehingga hemat tenaga, waktu

dan biaya.

5. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam melaksanakan

penelitian ini adalah:

1. Untuk menghasilkan suatu sistem penjualan

menggunakan media web atau internet dengan bahasa

pemograman PHP dan MySQL untuk penyimpanan

databasenya, yang dapat membantu devisi marketing

atau pemasaran dalam memasarkan handphone sehingga

transaksi penjualan dapat dilakukan dengan cepat

dimana saja dan kapan saja oleh semua kalangan

masyarakat.

2. Untuk mempromosikan atau lebih memperkenalkan

perusahaan kepada seluruh kalangan masyarakat baik

dalam negri maupun luar negri sehingga dapat

memperluas jangkauan pemasaran dengan tujuan dapat

meningkatkan penjualan.

6. Tinjauna Pustaka

1. Indrajani, Wily (2007), membangun suatu situs web,

keamanan data merupakan aspek yang paling penting,

oleh karena itu harus menjadi perhatian utama dalam

membangunsebuah situs website selain keefektifan dan

keefisienan.

2. Sadiah, Dini (2011), penambahan konten yang menarik

untuk dilihat akan membuat daya tarik tersendiri

bagi customer yang akan mengakses sebuah web.

3. Farsha, Luthfi (2011), evaluasi sistem secara

berkesinambungan diperlukan untuk menghindari dampak

buruk yang muncul di kemudian hari.

7. Landasan Teori

7.1. Pengertian Sistem dan penjualan

Dalam mempelajari sebuah sistem, sebaiknya

mengetahui terlebih dahulu arti dan paham mengenai

sistem itu sendiri.

Menurut Kristanto, Andri (2003: 2) Sistem adalah

“Kumpulan elemen-elemen yang saling yang salingterkait dan bekerja sama untuk memroses masukan(input) yang ditujukan kepada sistem tersebut danmengolah masukan tersebut sampai menghasilkankeluaran (output) yang diinginkan.”

Menurut Ludwig Von Bartalanfy (2004) Sistem merupakan

“Seperangkat unsur yang saling terikat dalam suatu

antar relasi diantara unsur-unsur tersebut dengan

lingkungan.”

Menurut (Mulyadi, 2001). Penjualan adalah

“suatu aktivitas perusahaan yang utama dalammemperoleh pendapatan, baik untuk perusahaan besarmaupun perusahaan kecil. Penjualan merupakansasaran akhir dari kegiatan pemasaran, karena padabagian ini ada penetapan harga, diadakanperundingan dan perjanjian serah terima barang,maupun perjanjian cara pembayaran yang disepakatioleh kedua belah pihak, sehingga tercapai suatutitik kepuasan.”

7.2. Pengertian Internet

Menurut (O’Brien,1997) internet adalah.

PERENCANAAN

ANALISIS

RANCANGAN

PENERAPAN

PENGGUNAAN

“.Internet adalah sebuah jaringan besar yangterdiri dari berbagai jaringan yang meliputijaringan bersifat bisnis, pendidikan dan risetserta menghubungkan jutaan komputer didalamjaringanjaringan tersebut”.

7.3. Pengertian E-commerce

Menurut (Laudon, 1998) E-commerce adalah.

“suatu proses membeli dan menjual produk-produksecara elektronik oleh pelanggan dan dariperusahaan ke perusahaan dengan komputer sebagaiperantara transaksi bisnis”.

7.4. Pengertian E-commerce Systems Development Life

Cycle (SDLC).

Menurut Blanchard, B. S., & Fabrycky, W. J.(2006).SDLC adalah

“proses pembuatan dan pengubahan sistem sertamodel dan metodologi yang digunakan untukmengembangkan sistem-sistem tersebut. pola yangdiambil untuk mengembangkan sistem perangkatlunak, yang terdiri dari tahap-tahap: perencana(planning),analisis (analysis), Rancangan (design),Penerapan (implementation), dan penggunaan(maintenance) “.

Gambar 1.1 SDLC Menurut Blanchard, B. S., & Fabrycky,W. J.(2006).

Proses Tahapan SDLC Menurut Blanchard, B. S., & Fabrycky, W. J.(2006).

1. Perencanaan:

Mempelajari konsep sistem dan permasalahan

yang hendak diselesaikan, menggunakan beberapa

cara seperti wawancara kepada pengguna, pengisisan

kuesioner, maupun observasi, pengisisan kuesioner

kepada pengguna ini ditujukan untuk mengetahui

permintaaan pengguna.

2. Analisis

Menganalisis konsep sistem, permasalahan dan

keperluan yang hendak dibuat.

3. Desain

Mendesain sistem teknologi baru untuk permasalahan

yang sama sesuai kebutuhan pengguna.

4. Implementasi

Software yang telah diuji dan siap

diimplementasikan kedalam sistem pengguna sudah

siap diterapkan.

6. Maintenance

Sistem yang telah diimplemantasikan serta dapat

mengikuti perkembangan dan perubahan apapun yang

terjadi guna meraih tujuan penggunaannya.

7.5. Pengertian Relasi Antar Tabel

Menurut Fatta, Hanif, 2007. Relasi Antar Tabel adalah

“Merupakan hubungan antar tabel yang berfungsi

untuk menunjukkan relasi antar tabel sehingga

membentuk suatu jaringan data “.

7.6. Pengertian Data Flow Diagram

Menurut Jogiyanto (2003) DFD adalah

“suatu model untuk menggambarkan aliran data dan

proses dalam mengolah data pada suatu sistem”.

7.7. Pengertian Entity Relational Diagram

Menurut Tata Sutabri (2004) ERD adalah

“suatu model untuk menjelaskan hubungan antar data

dalam basis data berdasarkan obyek-obyek dasar

data yang mempunyai hubungan antar relasi”.

8. Metode Penelitian

A. Alat Yang Dibutuhkan Dalam Penelitian

1. Kebutuhan Perangkat Keras

Perangkat keras yang dibutuhkan untuk membangun

sistem ini terdiri dari : sumber daya perangkat keras

untuk sistem developer,sumber daya ini merupakan

perangkat keras yang dibutuhkan untuk membangun sistem

penjualan online milik Toko One Cell.

Spesifikasi yang dipakai penulis untuk membangun sistem

penjualan online ini yaitu:

1. Processor : Intel(R) Core(TM)2Duo 2.00

Ghz

2. Memory : 2GB

3. Harddisk : 288GB

4. Optical Drive : DVD ROM Drive

5. VGA Card : 828 Mb

6. Keyboard

7. Mouse

8. Monitor

2. Kebutuhan Perangkat Lunak

Perangkat Lunak yang di butuhkan untuk perancangan

dan menjalankan sistem ini adalah :

Kebutuhan perangkat lunak untuk sistem developer

1. Sistem Oprasi : Microsoft Windows

7professional

2. Web Container : XAMPP Win 32

3. Database : MySQL

4. Browser : Mozzila Firefox 12

5. Web Design : Adobe Dreamweaver CS3

B. Metode Pengumpulan Data

- Metode Wawancara

Metode ini penulis melakukan wawancara dan tanya

jawab dengan staf yang ada di Toko One Cell.

- Metode Pengamatan

Pengumpulan data dan informasi yang dilakukan

dengan cara mengamati langsung ke objek dan juga

menganalisis sistem yang sedang berjalan serta

mengambil langsung sistem transaksi online yang

sudah ada di internet.

- Tinjauan Pustaka

Data yang diperolah melalui buku – buku yang

berhubungan dengan masalah yang akan

ditelitisebagai bahan referensi bagi penulis.

C. Metode Pengembangan System Development Life Cycle (SDLC)

1. Perencanaan

Dalam tahap ini hal yang pertama dilakukan adalah

memberikan form ke user yang digunakan untuk mengetahui

permintaan user.

Data User

Nama Adista Permata Nuriska

Perusaha

anToko One Cell

Telepon 021-5658900

Email [email protected]

Website http://www.tokoonecell.com

AlamatJL. Tengku Umar No. 71 Way

Kanan, Lampung.

Project Detail

Nama ProjectSitus penjualan

handphone

Description

Project

Penjualan transaksi

secara online

Service yang digunakan

Website Design

HTML

Graphic Design Flash,

Photoshop

Search Engine

Optimize

Database yang digunakan

Databas

eMS SQL

Waktu Project

Perkiraan waktu

mulai project

1 Maret

2013Perkiraan selesai

project

30 Mei

2013

Dari form yang tertulis dapat dirangkum kembali,

bahwa client :

·Menginginkan situs penjualan online dengan Desain web

site HTML kemudian adanya desain grafis dapat berupa

flash atau yang lainnya.

· Menggunakan Optimal search engine.

· Dengan database My SQL.

· Waktu project 3 bulan, untuk siap ditampilkan.

2. Analisis

Dari permintaan perusahaan Toko One cell yang

tercantum dalam form isian proyek, tercantum bahwa

perusahaan menginginkan adanya desain grafis maka

diperlukan teknologi seperti Adobe photoshop, dan

macromedia flash. Disamping itu untuk website penjualan

online diperlukan data – data seperti informasi produk,

informasi harga produk, informasi berita dan lain –

lain, kesemuanya itu di record kedalam satu database.

Dan pembayaran dengan media kartu kredit.

3. Rancangan

Setelah tahap analisis sistem lama selesai dilakukan

dan mendapat kesimpulan bahwa sistem lama masih

terdapat kelemahan - kelemahan, maka diperlukan

pembangunan sistem baru yang sebelumnya telah dilakukan

analisis – analisis kelayakan terhadap sistem yang baru

dan dinyatakan layak untuk diterapkan, maka tahap

3.1 DFD (Data Flow

selanjutnya adalah tahap perancangan sistem.

Perancangan sistem secara umum merupakan tahap

persiapan dan perancangan secara rinci terhadap sistem

informasi penjualan berbasis website yang akan

dibangun. Adapun langkah-langkah yang harus

diperhatikan dalam perancangan sebuah sistem yaitu

perancangan hubungan antar data dalam basis data

berdasarkan obyek-obyek dasar data yang mempunyai

hubungan antar relasi. perancangan data masukan sistem

dan perancangan keluaran. Perancangan relasi antar

tabel dalam proses penyimpanan database.

Gambar 1.6 DFD Level 1 Pengunjung

Penjelasan :

1. DFD Level 0Admin login, sistem meverifikasi login, setelah itu

admin dapat menginput kan dan mengecek data – data kesistem seperti kritik saran, ongkir, admin, pengiriman,

pembayaran, pelanggan, pemesanan, kategori, barang. Danoutput yang di dapat dari sistem yaitu data kritiksaran, data ongkir, data admin, data pengirim, datapembayaran, data pemesanan, data kategori, data barang.2. DFD Level 1 Admin

Kegiatan yang akan di jalankan oleh admin ke sistemmengenai apa saja yang dapat di inputkan dan yang di berikan oleh sistem, data login dan akan mendapat output dari sistem verifikasi login dan kemudian data di simpan pada tabel admin, begitu dan seterus nya.3. DFD Level 1 Pelanggan

Pelanggan dapat menginput langsung karna sudah terdaftar di sistem, salah satunya data login dan akan mendapat output dr sistem verifikasi login dan disimpandi tabel pelanggan dan seterusnya.4. ERD

Menjelaskan data – data yang ada di setiap table dan relasi serta keterkaitan dengan tabel lain.5. Relasi Antar Tabel

Menjelaskan relasi antar tabel yang ada di database guna mempermudah pengidentifikasian data,

Gambar 1.3 DFD Level 1 admin

Gambar 1.4 DFD Level 1 Pelanggan3.2 ERD (Entity Relation

Diagram)

Gambar 1.5 ERD Entity Relation Diagram

9. Penjadwalan

3.3 Relasi Antar Tabel

Keterangan :

* : Primary Key

*: Foreign

Keterangan :

*: Primary Key

NO KegiatanWaktu Kegiatan

Maret April Mei1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1 Wawancara2 Pengamatan

3 Tinjauan Pustaka

4 Perencanaan5 Analisis6 Rancangan7 Penerapan8 Penggunaan

DAFTAR PUSTAKA

Blanchard, B. S., & Fabrycky, W. J (2006) Systemsengineering and analysis (4th ed.) New Jersey: PrenticeHall.

Jogiyanto, Hartono, 2005. Analisis dan Desain SistemInformasi, Yogyakarta: Andi Offset.

Kristanto, Andri, 2004. Strategi Periklanan Pada e-Commerce Perusahaan Top Dunia, ANDI Yogyakarta.

Nugroho, A. (2003). Memahami Perdangan Modern di Dunia Maya.Bandung: Informatika.

Sukarno, M, 2006. Membangun Website Dinamis Interaktifdengan PHP-MySQL. Jakarta: Eksa Media.

Sunarfrihantono, Bimo, ST., 2002, PHP dan MySQL untuk Web,Andi Offset, Yogyakarta.