Newstrend Ketenagakerjaan 18 Januari 2021

75
18 JANUARI 2021

Transcript of Newstrend Ketenagakerjaan 18 Januari 2021

18 JANUARI 2021

1

Newstrend Ketenagakerjaan

18 Januari 2021

NEWSTREND

Judul : Jumlah Pengangguran di Kabupaten Tangerang Tembus 200.000

Sentimen : Positif

Ringkasan

Pandemi Covid-19 yang terus berkepanjangan membuat beberapa sektor industri di

Kabupaten Tangerang kini gulung tikar, akibat pandemi mencapai 200.000. Mengacu

data BPS, jumlah pengangguran saat ini ada 239.788 orang, angka tersebut

dikarenakan banyak juga buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) dan "di

rumahkan"

Berdasarkan data dari bulan Maret-Desember 2020, jumlah pengangguran bertambah

31.728 orang akibat pandemi Covid-19. Sebanyak 9.330 buruh di rumahkan

perusahaan. Ada 24 perusahaan di Kabupaten Tangerang juga yang tutup bahkan

bankrut akibat imbas Pandemi.

Positif; 29

Negatif; 3

Positif Negatif

0

5

10

15

20

25

30

35

Berita Terbaru

2

Judul Menaker Ida Canangkan Bulan K3 Nasional di Kilometer Nol Sabang

Nama Media Majalah Tempo

Newstrend Bulan K3 Nasional

Halaman/URL Pg61

Jurnalis *

Tanggal 2021-01-18 07:35:00

Ukuran 116x97mmk

Warna Warna

AD Value Rp 32.812.500

News Value Rp 164.062.500

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Canangkan (Menaker) Penguatan Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Berbudaya K3 pada Semua Sektor Usaha.

Ringkasan

Indonesia memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional setiap tanggal 12 Januari sampai 12 Februari. Bulan K3 Nasional Tahun 2021 mengusung tema "Penguatan Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Berbudaya K3 pada Semua Sektor Usaha." Peringatan tahun ini pun dilaksanakan secara spesial dengan dicanangkannya Bulan K3 Nasional di Kilometer Nol, Sabang, Aceh, pada Selasa, 12 Januari 2021.

Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, dalam sambutan saat Upacara Hari Peringatan Bulan K3 Nasional Tahun 2021, menyatakan bahwa pondasi pentingnya penerapan budaya K3 sudah ada sejak lama yaitu melalui diundangkannya Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja.

MENAKER IDA CANANGKAN BULAN K3 NASIONAL DI KILOMETER NOL SABANG

Indonesia memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional setiap tanggal 12 Januari sampai 12 Februari. Bulan K3 Nasional Tahun 2021 mengusung tema "Penguatan Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Berbudaya K3 pada Semua Sektor Usaha." Peringatan tahun ini pun dilaksanakan secara spesial dengan dicanangkannya Bulan K3 Nasional di Kilometer Nol, Sabang, Aceh, pada Selasa, 12 Januari 2021.

Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, dalam sambutan saat Upacara Hari Peringatan Bulan K3 Nasional Tahun 2021, menyatakan bahwa pondasi pentingnya penerapan budaya K3 sudah ada sejak lama yaitu melalui diundangkannya Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja.

Namun, kata Ida, meski budaya K3 sudah dicanangkan sejak setengah abad lalu, kecelakaan kerja di Indonesia masih relatif tinggi. Untuk itu, Menaker Ida menyebut bahwa tema peringatan

3

Bulan K3 Nasional Tahun 2021 menjadi semangat dan langkah awal seluruh stakeholder ketenagakerjaan untuk membudayakan kesadaran budaya K3 di semua sektor industri, guna meminimalkan kecelakaan kerja.

4

Judul 239.788 Karyawan Menganggur

Nama Media Warta Kota

Newstrend Dampak Virus Corona dalam Ketenagakerjaan

Halaman/URL Pg9

Jurnalis dik

Tanggal 2021-01-18 05:12:00

Ukuran 146x135mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 19.710.000

News Value Rp 98.550.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Jumlah pengangguran saat ini ada 239.788 orang

neutral - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Data tersebut mengacu pada BPS (Badan Pusat Statistik)

negative - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Ada juga kasus perselisihan terkait PHK yang kami tangani saat ini

negative - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Kami mencatat ada 31.728 buruh yang di-PHK selama pandemi

negative - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Kalau di tahun 2021 ini kan baru berjalan, belum ada pencatatan PHK

negative - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Selama pandemi juga ada 9.300 buruh yang dirumahkan. Karena perusahaan sepi orderan

Ringkasan

Dampak ekonomi dari pandemi penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Tangerang semakin menggila. Wilayah berjuluk Seribu Industri itu kini sangat merasakan efek dari penyebaran virus corona. Banyak masyarakat yang kehilangan mata pencarian. Bahkan jumlahnya hingga ratusan ribu jiwa. Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang, Hendra.

239.788 KARYAWAN MENGANGGUR

Dampak ekonomi dari pandemi penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Tangerang semakin menggila. Wilayah berjuluk Seribu Industri itu kini sangat merasakan efek dari penyebaran virus

5

corona. Banyak masyarakat yang kehilangan mata pencarian. Bahkan jumlahnya hingga ratusan ribu jiwa.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang, Hendra.

Ia menjelaskan angka pengangguran saat ini memang terbilang tinggi.

"Jumlah pengangguran saat ini ada 239.788 orang," ujar Hendra kepada Wartakotalive.com, Minggu (17/1).

Menurutnya angka tersebut sangat tinggi dikarenakan banyak juga buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK).

Selain itu juga mereka yang dirumahkan oleh perusahaannya.

"Data tersebut mengacu pada BPS (Badan Pusat Statistik)," ucapnya.

Tak hanya tingkat pengangguran yang tinggi, namun sejumlah perusahaan juga mengalami gulung tikar. Beberapa puluhan perusahaan terpaksa tutup imbas pandemi Covid-19 ini.

"Ada juga kasus perselisihan terkait PHK yang kami tangani saat ini," kata Hendra.

Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Tangerang pun merinci mengenai total perselisihan mengenai kasus tersebut.

"Kami mencatat ada 31.728 buruh yang di-PHK selama pandemi," ujar Hendra.

Ia menjelaskan angka tersebut tercatat sedari Maret hingga Desember 2020.

"Kalau di tahun 2021 ini kan baru berjalan, belum ada pencatatan PHK," ucapnya.

Hendra juga merinci dengan kasus PHK ini menambah jumlah pengangguran di Kabupaten Tangerang.

"Selama pandemi juga ada 9.300 buruh yang dirumahkan. Karena perusahaan sepi orderan," kata Hendra.

(dik)

6

7

Judul 37% Warga Kehilangan Pekerjaan

Nama Media Pikiran Rakyat

Newstrend Dampak Virus Corona dalam Ketenagakerjaan

Halaman/URL Pg1&9

Jurnalis Windiyati Retno Sumardiyani

Tanggal 2021-01-18 05:08:00

Ukuran 479x258mmk

Warna Warna

AD Value Rp 251.475.000

News Value Rp 2.514.750.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Bima Arya (Wali Kota Bogor) Ada 77% warga Bogor yang penghasilannya terdampak karena Covid-19. Ada 37% yang sempat kehilangan pekerjaan dan 19% warga Bogor harus menjual aset untuk sekadar menyambung hidup. Situasi sangat berat

positive - Bima Arya (Wali Kota Bogor) Kita juga fokus pada penanganan Covid-19. Ada bantuan bagi RW Siaga Covid senilai Rp 2,3 miliar untuk 797 RW se-Kota Bogor. Ada pemasangan wi-fi gratis di seluruh RW di Kota Bogor dengan dukungan DPRD senilai Rp 6 miliar

positive - Bima Arya (Wali Kota Bogor) Salah satu bagian dari economic recovery dalam memenangkan perang melawan pandemi Covid-19 ini, kami mendorong bangkitnya wisata alam tematik yang aman untuk wisatawan

neutral - Bima Arya (Wali Kota Bogor) (Tahun) 2020, dikucurkan Rp 27 miliar untuk merenovasi 3.291 rumah tidak layak huni (RTLH). Dialokasikan juga Rp 11 miliar beasiswa bagi 933 siswa. Untuk mahasiswa berprestasi, (sebanyak) 51 orang, dikucurkan Rp 588 juta

Ringkasan

Tak kurang dari 37% warga Kota Bogor kehilangan pekerjaan pada masa pandemi Covid-19 sepanjang tahun 2020. Sementara itu, sebanyak 77% warga lainnya menyatakan bahwa pandemi menimbulkan dampak buruk terhadap penghasilan mereka. Wali Kota Bogor Bima Arya berharap, tahun 2021 menjadi awal titik balik pemulihan ekonomi warganya.

"Ada 77% warga Bogor yang penghasilannya terdampak karena Covid-19. Ada 37% yang sempat kehilangan pekerjaan dan 19% warga Bogor harus menjual aset untuk sekadar menyambung hidup. Situasi sangat berat," kata Bima Arya, Minggu (17/1/2021).

37% WARGA KEHILANGAN PEKERJAAN

Tak kurang dari 37% warga Kota Bogor kehilangan pekerjaan pada masa pandemi Covid-19 sepanjang tahun 2020. Sementara itu, sebanyak 77% warga lainnya menyatakan bahwa

8

pandemi menimbulkan dampak buruk terhadap penghasilan mereka. Wali Kota Bogor Bima Arya berharap, tahun 2021 menjadi awal titik balik pemulihan ekonomi warganya.

"Ada 77% warga Bogor yang penghasilannya terdampak karena Covid-19. Ada 37% yang sempat kehilangan pekerjaan dan 19% warga Bogor harus menjual aset untuk sekadar menyambung hidup. Situasi sangat berat," kata Bima Arya, Minggu (17/1/2021).

Ia mengungkapkan, terdapat beberapa program yang akan difokuskan untuk memulihkan ekonomi warga Bogor. Salah satu di antaranya adalah menggelon-torkan dana sebesar Rp 44 miliar untuk membantu warga yang tidak mampu. Bantuan tersebut dikucurkan kepada 90.000 keluarga di Kota Bogor.

Sementara itu, bagi warga yang tidak mendapatkan bantuan dari pemerintah, ada program Jaringan Keluarga Asuh Kota (Jaga Asa). Bantuan tersebut menyasar 500 keluarga dengan perkiraan dana mencapai Rp 500 juta.

"Kita juga fokus pada penanganan Covid-19. Ada bantuan bagi RW Siaga Covid senilai Rp 2,3 miliar untuk 797 RW se-Kota Bogor. Ada pemasangan wifi gratis di seluruh RW di Kota Bogor dengan dukungan DPRD senilai Rp 6 miliar," tuturnya.

Pada kesempatan itu, ia juga mengungkapkan, salah satu strategi untuk memulihkan ekonomi Bogor adalah membangkitkan wisata alam tematik. Kota Bogor saat ini tengah mengembangkan wisata Kampung Ciharashas, Kelurahan Mulyahaija, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor.

Untuk mewujudkan wisata tematik, Pemkot Bogor mengucurkan dana Rp 2,3 miliar untuk beberapa titik yang indah di Kota Bogor untuk dijadikan wisata alam. Salah satunya berada di Mulyahaija. "Salah satu bagian dari economic recovery dalam memenangkan perang melawan pandemi Covid-19 ini, kami mendorong bangkitnya wisata alam tematik yang aman untuk wisatawan," katanya.

Merata

Selanjutnya, Bima juga memaparkan program pembangunan wilayah yang akan terlaksana pada 2021. Ia menjanjikan, pembangunan tidak hanya berpusat di kota, tetapi juga akan diratakan ke seluruh wilayah.

"(Tahun) 2020, dikucurkan Rp 27 miliar untuk merenovasi 3.291 rumah tidak layak huni (RTLH). Dialokasikan juga Rp 11 miliar beasiswa bagi 933 siswa. Untuk mahasiswa berprestasi, (sebanyak) 51 orang, dikucurkan Rp 588 juta," ucapnya.

Untuk wilayah, disiapkan konsep pemberdayaan masyarakat yang dialokasikan Rp 36 miliar. Hasilnya, Kampung Cikeas (Katulampa, Bogor Timur) juara pertama penataan kampung se-Jawa Barat. Kota Bogor juga meraih juara perencanaan pembangunan daerah," tuturnya.

Bima menyebut bahwa semua gagasan dan program yang direncanakan tidak akan mungkin berjalan tanpa dukungan dari DPRD Kota

Dalam program mengurangi beban kemacetan di pusat kota serta mendorong meratanya pertumbuhan ekonomi, Pemkot Bogor berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Bogor dan pemerintah pusat akan membuka akses exittoll KM 42 Jagorawi pintu Bogor selatan sebagai jalur alternatif masuk ke Kota Bogor (via Parang Banteng).

Ada juga kolaborasi pemerintah pusat dan pemerintah provinsi dalam membangun infrastruktur transportasi. Dari ujung Kota Bogor di wilayah Kayumanis, warga bisa menikmati akses 13 kilometer langsung menuju Jakarta melalui ruas Jalan Tol Bogor Outer Ring Road (BORR).

9

"Di Bidang ekonomi, pemerintah kota mengelola bantuan dari pemerintah pusat sejumlah Rp 70 miliar untuk membantu 29.520 UMKM di Kota Bogor. Pemerintah Kota Bogor juga mendapatkan Dana Insentif Daerah dari pemerintah pusat senilai Rp 11 miliar untuk mendorong sektor ekonomi. Awal tahun ini, Pasar Anyar Blok F tuntas direvitalisasi untuk menampung 700 UMKM, termasuk 150 PKL. Pemkot juga tuntas membangun gedung baru bagi Dekranasda untuk memasarkan 400 produk dari 87 UMKM di Kota Bogor," ujarnya.

Meskipun demikian, Bima memprediksi, situasi pada tahun 2021 tidak akan mudah dilalui. Walakin, Pemkot Bogor tidak akan menyerah. "Dengan sinergi dan kolaborasi, kita taklukan pandemi. Membangun Kota Bogor tidak bisa sendiri, melawan pandemi harus sinergi. Insya-allah, Forkopimda kompak. (Tahun) 2021, masa yang tidak mudah, tetapi kita tidak boleh menyerah. Bogor harus selalu melaju kencang," ucap Bima. (Windiyati Retno Sumardiyani)***

Caption:

PETERNAK menunjukkan ikan cupang hias hasil budi dayanya di Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (17/1/2021). Budi daya ikan hias menjadi salah satu andalan ekonomi sektor perikanan karena berpotensi meningkatkan pendapatan warga di masa pandemi Covid-19.*

10

11

12

Judul Pertahanan Bisnis, Rawat Mental Pekerja

Nama Media Jawa Pos

Newstrend Dampak Virus Corona dalam Ketenagakerjaan

Halaman/URL Pg12

Jurnalis RAN

Tanggal 2021-01-18 04:03:00

Ukuran 214x125mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 62.060.000

News Value Rp 186.180.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Debora Comini (Wakil Unicef untuk Indonesia) Kehilangan pekerjaan, penutupan sekolah, dan tidak tersedianya layanan pengasuhan anak berarti keluarga, terutama rumah tangga berpenghasilan rendah, membutuhkan dukungan ekstra

positive - Michiko Miyamoto (Direktur ILO untuk Indonesia) Konsultasi dan dialog antara pengusaha dan pekerja sangat penting dalam menemukan solusi bersama dan mempertahankan bisnis

Ringkasan

DI tengah deraan pandemi Covid-19, banyak pekerja yang menghadapi tekanan akibat fluktuasi situasi yang berdampak pada ketidakpastian kondisi perekonomian. Padahal, mereka juga masih harus bersiaga penuh untuk menjaga kesehatan agar tak terpapar virus korona.

PERTAHANAN BISNIS, RAWAT MENTAL PEKERJA

DI tengah deraan pandemi Covid-19, banyak pekerja yang menghadapi tekanan akibat fluktuasi situasi yang berdampak pada ketidakpastian kondisi perekonomian. Padahal, mereka juga masih harus bersiaga penuh untuk menjaga kesehatan agar tak terpapar' virus korona.

Karena itu, kebijakan ramah keluarga di tempat kerja sangat dibutuhkan. Di situlah peran penting para pemilik usaha. Pedoman baru yang dirilis United Nations Children's Fund (Unicef) dan International Labour Organization (ILO) merekomendasikan langkah-langkah konkret yang bisa diambil pengusaha untuk menerapkan kebijakan ramah keluarga demi mengurangi konsekuensi negatif Covid-19 seperti fleksibel terhadap situasi dan waktu kerja.

Wakil Unicef untuk Indonesia Debora Comini menuturkan, kebijakan ramah keluarga yang diberlakukan pengusaha di masa-masa sulit bisa membantu pekerja untuk merawat keluarga mereka sekaligus mempertahankan mata pencaharian. "Kehilangan pekerjaan, penutupan sekolah, dan tidak tersedianya layanan pengasuhan anak berarti keluarga, terutama rumah tangga berpenghasilan rendah, membutuhkan dukungan ekstra," katanya.

13

Menurut Direktur ILO untuk Indonesia Michiko Miyamoto, pemilik usaha dapat mendukung modalitas kerja yang fleksibel dan memastikan klaim berobat dibayar, khususnya bagi pekerja yang membutuhkan. "Konsultasi dan dialog antara pengusaha dan pekerja sangat penting dalam menemukan solusi bersama dan mempertahankan bisnis," ungkapnya.

Pengusaha juga diharapkan ikut mengatasi risiko penularan di tempat kerja dengan mengampanyekan penerapan protokol kesehatan secara ketat seperti menjaga jarak aman, mencuci tangan, dan edukasi tentang higienitas. Melindungi kesehatan pekerja, pelanggan, pengguna, dan pihak lain harus menjadi prioritas utama Saat terjadi gejala Covid-19, pekerja perlu didorong untuk mencari perawatan medis yang tepat (nad/c!2/ran)

14

Judul Disnaker Pantau PPKM di Perusahaan

Nama Media Jawa Pos

Newstrend Pembatasan Kegiatan Masyarakat Jawa-Bali

Halaman/URL Pg10

Jurnalis BYU

Tanggal 2021-01-18 03:57:00

Ukuran 253x186mmk

Warna Warna

AD Value Rp 140.415.000

News Value Rp 702.075.000

Kategori Ditjen PPK & K3

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Ika Indah Yarti (Kepala Disnaker Kota Bekasi) Kami sengaja turut lakukan sosialisasi di LPK karena dikhawatirkan mereka tidak melakukan sosialisasi distancing dan lainnya. Sebab, selama ini, mereka melakukan pelatihan juga

negative - Ika Indah Yarti (Kepala Disnaker Kota Bekasi) Jadi, sanksi terhadap pelanggaran itu pasti ada

negative - Ika Indah Yarti (Kepala Disnaker Kota Bekasi) Denda itu ranahnya satpol PP yang bertindak bersama PPNS

negative - Ika Indah Yarti (Kepala Disnaker Kota Bekasi) Jadi, kami ada tim di wilayah dan semuanya sudah melakukan. Namun, memang perilaku itu tidak bisa sekonyong-konyong. Perilaku itu harus terus kami sosialisasikan kepada masyarakat

Ringkasan

Penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) sejak 11 Januari berlaku pulabagilingkungan perkantoran. Pegawai yang berkantor dibatasi hanya 25 persen. Di Kota Bekasi, dinas ketenagakerjaan juga memantau penerapannya.

Kepala Disnaker Kota Bekasi Ika Indah Yarti menerangkan, pihaknya sudah menyosialisasikan PPKM kepada perusahaan-perusahaan di wilayahnya. Disnaker menggandeng Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) untuk sosialisasi tersebut.

DISNAKER PANTAU PPKM DI PERUSAHAAN

Penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) sejak 11 Januari berlaku pulabagilingkungan perkantoran. Pegawai yang berkantor dibatasi hanya 25 persen. Di Kota Bekasi, dinas ketenagakerjaan juga memantau penerapannya.

15

Kepala Disnaker Kota Bekasi Ika Indah Yarti menerangkan, pihaknya sudah menyosialisasikan PPKM kepada perusahaan-perusahaan di wilayahnya. Disnaker menggandeng Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) untuk sosialisasi tersebut.

Sosialisasi juga dilakukan di lembaga pelatihan kerja (LPK). "Kami sengaja turut lakukan sosialisasi di LPK karena dikhawatirkan mereka tidak melakukan sosialisasi distancing dan lainnya. Sebab, selama ini, mereka melakukan pelatihan juga," katanya kemarin (17/1).

Hanya, sosialisasi harns dilakukan secara perlahan. Termasuk mengenai aturan yang ada di dalam perda adaptasi tatanan hidup baru (ATIIB) yang menjadi aturan turunan PPKM. Sosialisasi dimulai sejak Senin (11 /1). Ika menjelaskan, apabila ada perusahaan atau LPK yang dianggap tidak menjalankan aturan, satpol PP akan menindak. "Jadi, sanksi terhadap pelanggaran itu pasti ada," jelasnya.

Sejauh ini, kata Ika, berdasar pengawasan tim dari disnaker, perusahaan atau LPK sudah menerapkan aturan sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19. Termasuk menerapkan 4M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan. Sanksi juga tidak diberikan serta-merta.

"Denda itu ranahnya satpol PP yang bertindak bersama PPNS," lanjutnya. Sementara itu, pihaknya hanya menyosialisasikan aturan yang ada, lalu mencatat sekaligus mengingatkan perusahaan yang belum menjalankan aturan.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Bekasi Tanti Rohilawati meminta sosialisasi pemberlakuan PPKM terus dimaksimalkan. Hal itu bertujuan agar pemberlakuan PPKM diketahui hingga level masyarakat bawah.

"Jadi, kami ada tim di wilayah dan semuanya sudah melakukan. Namun, memang perilaku itu tidak bisa sekonyong-konyong. Perilaku itu harus terus kami sosialisasikan kepada masyarakat," ungkapnya. Karena itu, pihaknya juga meminta dukungan camat dan lurah. Termasuk kalangan pemuda. (gih/co4/byu)

caption: JALANKAN PROKES: Suasana kantin di salah satu perusahaan di Kota Bekasi. Disnaker terus memantau penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di perusahaan dan balai latihan kerja.

16

17

Judul BLK Komunitas Bikin Santri Tidak Perlu Susah Payah ke Kota dan Merogoh Kocek Dalam

Nama Media sindonews.com

Newstrend BLK Komunitas

Halaman/URL https://ekbis.sindonews.com/read/304708/34/blk-komunitas-bikin-santri-tidak-perlu-susah-payah-ke-kota-dan-merogoh-kocek-dalam-1610906472

Jurnalis Michelle Natalia

Tanggal 2021-01-18 03:39:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Workshop menjahit yang berada di lingkungan Ponpes Thawalib Gunung Padang Panjang ini memiliki potensi besar, karena sudah disesuaikan dengan kondisi pasar dan kebutuhan daerah

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadikanlah pelatihan dari BLK ini sebagai kompetensi dasar yang mumpuni dan kembangkanlah terus skill kalian agar di masa depan, kalian bisa tetap kreatif dan inovatif menghadapi perubahan

negative - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Tetaplah rendah hati dan tidak cepat berpuas diri. Teruslah belajar, bertumbuh dan berkembang dengan memanfaatkan segala media yang ada, ingatlah pepatah Man Jadda Wajada

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Keterampilan yang diperoleh bisa untuk mendapatkan pekerjaan, atau menjadi wirausaha mandiri

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) BLK ini hanya pancingan, selanjutnya diharap Pemkot Padang Panjang berkontribusi menciptakan santri yang mandiri dan berdaya saing,

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) BLK ini hanya pancingan, selanjutnya diharap Pemkot Padang Panjang berkontribusi menciptakan santri yang mandiri dan berdaya saing,

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kita generasi tua merasa ikhlas dan tenang jika generasi penerus adalah generasi tangguh seperti santri Thawalib Gunung

neutral - Fadly Amran (Wali Kota Padang Panjang) BLK Komunitas Thawalib Gunung diharapkan mampu mengembangkan wirausaha mandiri, memiliki kemampuan mengembangkan diri menjadi enterpreneur,

18

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaaan (Menaker), Ida Fauziyah meninjau, Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Thawalib Gunung Padang yang berlokasi di Pondok Pesantren Thawalib Gunung, Kota Padang Panjang, Sumatera Barat, Minggu (17/1/2021). Dalam kunjungan kerja di akhir pekan tersebut, Ida menemui peserta pelatihan workshop menjahit, yang merupakan salah satu terobosan masifikasi pelatihan vokasi bagi para santri untuk memasuki dunia kerja.

BLK KOMUNITAS BIKIN SANTRI TIDAK PERLU SUSAH PAYAH KE KOTA DAN MEROGOH KOCEK DALAM

BLK Komunitas Bikin Santri Tidak Perlu Susah Payah ke Kota dan Merogoh Kocek Dalam Michelle Natalia Senin, 18 Januari 2021 - 03:19 WIB loading.

Menaker, Ida Fauziyah mengatakan, adanya BLK Thawalib Gunung ini, santri dan masyarakat sekitar pesantren yang ingin mendapatkan pelatihan keterampilan kerja tak perlu susah payah ke kota dan merogoh kantong dalam-dalam. Foto/Dok

Menteri Ketenagakerjaaan (Menaker), Ida Fauziyah meninjau, Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Thawalib Gunung Padang yang berlokasi di Pondok Pesantren Thawalib Gunung, Kota Padang Panjang, Sumatera Barat, Minggu (17/1/2021). Dalam kunjungan kerja di akhir pekan tersebut, Ida menemui peserta pelatihan workshop menjahit, yang merupakan salah satu terobosan masifikasi pelatihan vokasi bagi para santri untuk memasuki dunia kerja.

"Workshop menjahit yang berada di lingkungan Ponpes Thawalib Gunung Padang Panjang ini memiliki potensi besar, karena sudah disesuaikan dengan kondisi pasar dan kebutuhan daerah," kata Ida.

Dia berpesan kepada para santri maupun masyarakat Ponpes Thawalib Gunung Padang agar memanfaatkan pelatihan yang ada di BLK sebaik-baiknya.

"Jadikanlah pelatihan dari BLK ini sebagai kompetensi dasar yang mumpuni dan kembangkanlah terus skill kalian agar di masa depan, kalian bisa tetap kreatif dan inovatif menghadapi perubahan," ungkap Ida.

"Tetaplah rendah hati dan tidak cepat berpuas diri. Teruslah belajar, bertumbuh dan berkembang dengan memanfaatkan segala media yang ada, ingatlah pepatah Man Jadda Wajada," ujarnya.

Ida mengatakan, adanya BLK Thawalib Gunung ini, santri dan masyarakat sekitar pesantren yang ingin mendapatkan pelatihan keterampilan kerja tak perlu susah payah ke kota dan merogoh kantong dalam-dalam. Cukup mengikuti pelatihan keterampilan gratis di BLK Komunitas.

"Keterampilan yang diperoleh bisa untuk mendapatkan pekerjaan, atau menjadi wirausaha mandiri," ujar Ida.

Dalam sambutannya di depan ratusan santri, Ida berharap para santri Thawalib Gunung menjadi santri yang qurani, mandiri, dan berdaya saing. Manaker mengatakan dibangunnya BLK Thawalib Gunung hanya sebuah stimulus.

"BLK ini hanya pancingan, selanjutnya diharap Pemkot Padang Panjang berkontribusi menciptakan santri yang mandiri dan berdaya saing," katanya.

19

Sambung Ida menambahkan, masa depan ketenagakerjaan membutuhkan para santri yang berdaya saing. Bukan hanya berdaya saing di kota Padang Panjang maupun di provinsi Sumatera Barat saja, tetapi juga harus memiliki daya saing antar negara di seluruh dunia.

"Kita tak ingin banyak Tenaga Kerja Asing (TKA) masuk ke Indonesia karena nanti tenaga kerja akan diisi tenaga kerja asli Indonesia yang disiapkan mulai dari pendidikan termasuk pesantren," ujarnya.

Baca Juga: Menaker Minta BLK Fasilitasi Pelatihan Berkualitas Bagi Penyandang Disabilitas

Menaker Ida meyakini dengan sinergi Pemerintah Pusat, Pemda, DPR dan dunia pendidikan maupun masyarakat, akan dapat menciptakan generasi muda mandiri dan siap bersaing dapat diraih. "Kita generasi tua merasa ikhlas dan tenang jika generasi penerus adalah generasi tangguh seperti santri Thawalib Gunung," katanya.

Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran, memberikan apresiasi atas dibangunnya BLK Thawalib Gunung yang diresmikan pada 17 Maret 2020.

BLK Komunitas yang bergerak di bidang garmen dan menjahit ini sangat membantu para santri Ponpes Thawalib Putra dalam rangka menambah keterampilan/keahlian bidang garmen dan menjahit, serta mencetak para santri yang kompeten dan berdaya saing disamping ilmu agama yang dipelajarinya.

"BLK Komunitas Thawalib Gunung diharapkan mampu mengembangkan wirausaha mandiri, memiliki kemampuan mengembangkan diri menjadi enterpreneur," ujar Fadly Amran.

Dengan disaksikan Menaker Ida, dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Afdal Amran juga secara resmi menyerahkan surat izin BLK Komunitas kepada Pengasuh Ponpes Thawalib Gunung, M Mahfuz Mustia.

20

Judul Mutlak! Menaker Ida Beberkan Pentingnya Kehadiran Skill Development Center

Nama Media sindonews.com

Newstrend Kunjungan Menaker ke Sumatera Barat

Halaman/URL https://ekbis.sindonews.com/read/304690/34/mutlak-menaker-ida-beberkan-pentingnya-kehadiran-skill-development-center-1610902872

Jurnalis Michelle Natalia

Tanggal 2021-01-18 02:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Yang dibutuhkan kita ini kemauan kita untuk bersinergi. Udah mutlak itu. Kita punya keterbatasan, tapi keterbatasan itu harus diatasi dengan sinergi. Saya yakin dan percaya, kalau kita mau bersinergi dan kolaborasi, itu yang senang masyarakat, rakyatnya

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Mohon terus dilakukan, Pak, agar SDC itu ada di semua kabupaten/kota. SDC itu untuk mengenali seluruh kebutuhan masyarakat kaitannya dengan ketenagakerjaan

neutral - Budi Hartawan (Direktur Jenderal Binalattas Kemnaker) Untuk itu, Kemnaker melalui BLK Padang bekerja sama dengan Disnaker Provinsi Sumatera Barat membentuk SDC Provinsi Sumatera Barat,

neutral - Budi Hartawan (Direktur Jenderal Binalattas Kemnaker) Untuk itu, Kemnaker melalui BLK Padang bekerja sama dengan Disnaker Provinsi Sumatera Barat membentuk SDC Provinsi Sumatera Barat,

Ringkasan

Untuk menyinergikan kerja pemerintah pusat dan daerah dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah menyatakan, bahwa pihaknya telah menggagas Skill Development Center (SDC) di daerah.

Ida mengingatkan, pentingnya sinergi antara pihak-pihak terkait dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan. Menurut Menaker Ida, jika terjadi sinergi, maka masyarakat yang dapat memperoleh keuntungannya.

21

MUTLAK! MENAKER IDA BEBERKAN PENTINGNYA KEHADIRAN SKILL DEVELOPMENT CENTER

Untuk menyinergikan kerja pemerintah pusat dan daerah dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan, Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, menyatakan bahwa pihaknya telah menggagas Skill Development Center (SDC). Foto/Dok

Untuk menyinergikan kerja pemerintah pusat dan daerah dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah menyatakan, bahwa pihaknya telah menggagas Skill Development Center (SDC) di daerah.

Ida mengingatkan, pentingnya sinergi antara pihak-pihak terkait dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan. Menurut Menaker Ida, jika terjadi sinergi, maka masyarakat yang dapat memperoleh keuntungannya.

"Yang dibutuhkan kita ini kemauan kita untuk bersinergi. Udah mutlak itu. Kita punya keterbatasan, tapi keterbatasan itu harus diatasi dengan sinergi. Saya yakin dan percaya, kalau kita mau bersinergi dan kolaborasi, itu yang senang masyarakat, rakyatnya," kata Ida saat berdialog dengan stakeholder ketenagakerjaan usai mengunjungi Balai Latihan Kerja (BLK) Padang, Sumatera Barat, Minggu (17/1).

Kunjungan Ida disambut Kadisnakertrans Sumbar, Kepala BLK Padang, Kepala BP2MI Padang, perwakilan DPRD Sumbar, Kepala LPP Lapas II B Padang, kepala BNPP Sumbar, dan yang lain.

Sambung Ida mengatakan, pada dasarnya persoalan ketenagakerjaan adalah urusan wajib pemerintah daerah. Namun, Kemnaker tidak hanya meletakkan persoalan ketenagakerjaan kepada pemerintah daerah, tetapi juga mengambil tanggungjawab secara bersama-sama. Hal itu juga sebagai wujud sinergi antara pemerintah puaat dan daerah.

Menurutnya, sinergi tersebut dapat dilakukan dengan para stakeholder dengan membentuk Skill Development Center (SDC). Melalui SDC, komunikasi dan koordinasi lintas sektoral para stakeholder dapat tersinergikan, tersingkronkan, dan terkoordinasikan, serta dapat merealisasikan antara supply dan demand ketenagakerjaan yang berada di daerahnya, baik melalui Analisis Potensi Daerah maupun Analisis Ratio Potensi Pentingnya keberadaan SDC, membuatnya berharap agar semua kabupaten/kota yang ada di Sumbar dapat dibentuk SDC. "Mohon terus dilakukan, Pak, agar SDC itu ada di semua kabupaten/kota. SDC itu untuk mengenali seluruh kebutuhan masyarakat kaitannya dengan ketenagakerjaan," katanya.

Direktur Jenderal Binalattas Kemnaker, Budi Hartawan mengatakan, dari total 304 BLK yang ada di seluruh Indonesia, kapasitas BLK untuk menanggulangi pengangguran kurang lebih 3,94 persen per-tahun atau sekitar 275.800 orang dari 7 Juta orang pengangguran yang ada di Indonesia.

Namun pada 2020, BLK UPTP Padang, 20 BLK UPTD Binaan dan 38 BLK Komunitas hanya dapat melatih 6.672 orang dari 418.650 orang pengangguran yang ada di tiga provinsi binaan atau 1,59 persen per-tahun tersebut. Hal itu tidak lepas dari dampak pandemi Covid-19.

"Untuk itu, Kemnaker melalui BLK Padang bekerja sama dengan Disnaker Provinsi Sumatera Barat membentuk SDC Provinsi Sumatera Barat," kata Budi.

Kepala Disnakertrans Sumbar, Nasrizal menyatakan bahwa SDC merupakan konsep yang penting untuk mengidentifikasi berbagai persoalan ketenagakerjaan. Sebab dalam program tersebut terjadi sinergi dan koordinasi antara stakeholder, seperti akademisi, dunia usaha, dan dunia industri.

22

"Jadi ketika program atau SDC dipelajari sedemikian rupa ini konsep luar biasa. Untuk mengatasi pengangguran ini tidak bisa one man show, harus sinergi," kata Nasrizal.

Menurutnya, dari 19 kabupaten/kota yang ada di Sumbar, baru terbentuk 6 SDC. Ia menargetkan, SDC sudah terbentuk semua di 19 kabupaten/kota pada pertengahan 2021.

23

Judul 796 TKA di KEK Galang Batang kembali ke China

Nama Media antaranews.com

Newstrend Kepulangan TKA dari KEK Galang Batang

Halaman/URL https://www.antaranews.com/berita/1952012/796-tka-di-kek-galang-batang-kembali-ke-china

Jurnalis Nikolas Panama

Tanggal 2021-01-17 22:48:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Indra Hidayat (Kepala Dinas Tenaga Kerja Bintan) Jumlah TKA yang bekerja di-KEK Galang Batam pada Agustus 2020 hingga 6Januari 2020 mencapai 1.782 orang, namun yang sudah kembali ke China sebanyak 796 orang sehingga yang masih tersisa 986 orang

negative - Indra Hidayat (Kepala Dinas Tenaga Kerja Bintan) Mereka itu tidak langsung bekerja dengan PT BAI, melainkan perusahaan-perusahaan yang bekerja sama dengan PT BAI

neutral - Indra Hidayat (Kepala Dinas Tenaga Kerja Bintan) Ada komitmen yang dibangun antara Pemkab Bintan dengan PT BAI untuk mengutamakan pekerja lokal bekerja di perusahaan itu. Yang harus dipersiapkan adalah ketrampilan tenaga kerja produktif

Ringkasan

Sebanyak 796 orang Tenaga Kerja Asing yang bekerja di sejumlah perusahaan yang bekerja sama dengan PT Bintan Alumina Indonesia di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Galang Batang, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau, telah kembali ke China, negara asalnya.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Bintan Indra Hidayat, di Tanjungpinang, Ahad, mengatakan TKA tersebut kembali ke China pada Januari-Oktober 2020 sebanyak 194 orang, dan November 2020- 6 Januari 2021 mencapai 602 orang.

796 TKA DI KEK GALANG BATANG KEMBALI KE CHINA

Sebanyak 796 orang Tenaga Kerja Asing yang bekerja di sejumlah perusahaan yang bekerja sama dengan PT Bintan Alumina Indonesia di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Galang Batang, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau, telah kembali ke China, negara asalnya.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Bintan Indra Hidayat, di Tanjungpinang, Ahad, mengatakan TKA tersebut kembali ke China pada Januari-Oktober 2020 sebanyak 194 orang, dan November 2020- 6 Januari 2021 mencapai 602 orang.

24

"Jumlah TKA yang bekerja di-KEK Galang Batam pada Agustus 2020 hingga 6Januari 2020 mencapai 1.782 orang, namun yang sudah kembali ke China sebanyak 796 orang sehingga yang masih tersisa 986 orang," ujarnya.

Indra menjelaskan seluruh TKA hanya mendapatkan ijin untuk bekerja di-KEK Galang Batang yang dikelola PT BAI selama enam bulan. Namun, berdasarkan data kepulangan TKA ke China, para TKA tersebut bekerja di Galang Batang tidak mencapai enam bulan sudah kembali ke China.

TKA asal China itu memiliki keahlian tertentu dalam mendukung kegiatan perusahaan menjelang operasional produksi. Setelah kegiatan operasional dilaksanakan, jumlah TKA yang bekerja tidak sebanyak seperti yang terjadi sekarang.

"Mereka itu tidak langsung bekerja dengan PT BAI, melainkan perusahaan-perusahaan yang bekerja sama dengan PT BAI," katanya.

Sementara jumlah tenaga kerja dari berbagai daerah di Indonesia yang bekerja di-BAI sebanyak 3 ribu orang. Sebanyak 900 orang di antaranya berasal dari Bintan.

PT BAI membutuhkan sekitar 20 ribu tenaga kerja saat perusahaan itu sudah memproduksi alumina. Operasional produksi alumina mulai dilaksanakan paling cepat April 2021.

"Ada komitmen yang dibangun antara Pemkab Bintan dengan PT BAI untuk mengutamakan pekerja lokal bekerja di perusahaan itu. Yang harus dipersiapkan adalah ketrampilan tenaga kerja produktif," tuturnya.

25

Judul Wanita yang Tewas Terjepit Lift di Deli Serdang 2 Minggu Lagi Akan Menikah

Nama Media kumparan.com

Newstrend Kecelakaan Kerja di Showroom Deliserdang

Halaman/URL https://kumparan.com/kumparannews/wanita-yang-tewas-terjepit-lift-di-deli-serdang-2-minggu-lagi-akan-menikah-1uzshqMuj5Z

Jurnalis kumparanNEWS

Tanggal 2021-01-17 19:59:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen PPK & K3

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

positive - Azman Ginting (Kepala Desa Tanjung Baru) Hari ini Minggu 17 Januari 2021 harusnya (lamaran). Karena tanggal 30 bulan Januari ini juga menikah

negative - Azman Ginting (Kepala Desa Tanjung Baru) Kalau yang meninggal ini dusun lima dan calon mempelai laki-lakinya dusun empat

negative - Azman Ginting (Kepala Desa Tanjung Baru) Setahu saya kejepit begitu di lift barang di tempat kerjanya dia di Rotella

Ringkasan

Seorang bernama Widia Wati (24) tewas akibat kecelakaan kerja di sebuah showroom sepeda motor di Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Sabtu, (16/1). Widia harus meregang nyawa karena terjepit di lift saat bekerja di sana. Meninggalnya Widia membuat pihak keluarga terpukul. Pasalnya, sekitar 2 minggu lagi korban akan melangsungkan pernikahan dengan kekasihnya, Sadri Sinaga. Informasi pernikahan itu sampaikan oleh Kepala Desa Tanjung Baru, Azman Ginting.

WANITA YANG TEWAS TERJEPIT LIFT DI DELI SERDANG 2 MINGGU LAGI AKAN MENIKAH

Seorang bernama Widia Wati (24) tewas akibat kecelakaan kerja di sebuah showroom sepeda motor di Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Sabtu, (16/1).

Widia harus meregang nyawa karena terjepit di lift saat bekerja di sana.

Meninggalnya Widia membuat pihak keluarga terpukul. Pasalnya, sekitar 2 minggu lagi korban akan melangsungkan pernikahan dengan kekasihnya, Sadri Sinaga.

26

Informasi pernikahan itu sampaikan oleh Kepala Desa Tanjung Baru, Azman Ginting.

"Hari ini Minggu 17 Januari 2021 harusnya (lamaran). Karena tanggal 30 bulan Januari ini juga menikah," kata Azman kepada wartawan, Minggu (17/1).

Azman menambahkan, baik korban dan pasangannya merupakan warga Desa Tanjung Baru, Kecamatan Tanjung Baru.

"Kalau yang meninggal ini dusun lima dan calon mempelai laki-lakinya dusun empat," tutur dia.

Sedangkan jasad Winda sudah dimakamkan hari ini sekitar pukul 11.00 WIB. Terkait penyebab pasti tewasnya Winda, Azman tidak mengetahuinya secara pasti. Sebab ada yang menyebut korban tertimpa lift namun ada juga karena tertindih lift.

"Setahu saya kejepit begitu di lift barang di tempat kerjanya dia di Rotella ," tutup Azman.

Sebelumnya, Kapolsek Tanjung Morawa AKP Sawangin, mengatakan, Kecelakaan terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Saat itu, saksi bernama, Ibnu (16), sedang bekerja di bengkel tepat di samping lokasi kejadian.

Dia lalu melihat adanya kerumunan lalu, mendatanginya. Setelah itu, masyarakat menolong dan mengevakuasi ke Rumah Sakit Grand Medistra. Nahas nyawanya tidak tertolong.

27

Judul Menaker: Skill Development Center Atasi Persoalan Ketenagakerjaan

Nama Media liputan6.com

Newstrend Kunjungan Menaker ke Sumatera Barat

Halaman/URL https://www.liputan6.com/bisnis/read/4459674/menaker-skill-development-center-atasi-persoalan-ketenagakerjaan

Jurnalis Tira Santia

Tanggal 2021-01-17 19:48:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Yang dibutuhkan kita ini kemauan kita untuk bersinergi. Udah mutlak itu. Kita punya keterbatasan, tapi keterbatasan itu harus diatasi dengan sinergi. Saya yakin dan percaya, kalau kita mau bersinergi dan kolaborasi, itu yang seneng masyarakat, rakyatnya

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Mohon terus dilakukan, Pak, agar SDC itu ada di semua kabupaten/kota. SDC itu untuk mengenali seluruh kebutuhan masyarakat kaitannya dengan ketenagakerjaan

negative - Budi Hartawan (Direktur Jenderal Binalattas Kemnaker) Untuk itu, Kemnaker melalui BLK Padang bekerja sama dengan Disnaker Provinsi Sumatera Barat membentuk SDC Provinsi Sumatera Barat

neutral - Nasrizal (Kepala Disnakertrans Sumbar) Jadi ketika program atau SDC dipelajari sedemikian rupa ini konsep luar biasa. Untuk mengatasi pengangguran ini tidak bisa one man show, harus sinergi

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, mengatakan pihaknya telah menggagas Skill Development Center (SDC) di daerah. Gagasan ini untuk menyinergikan kerja pemerintah pusat dan daerah dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan.

Menaker mengingatkan pentingnya sinergi antara pihak-pihak terkait dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan. Dengan adanya sinergi, maka masyarakat yang dapat memperoleh keuntungannya.

28

MENAKER: SKILL DEVELOPMENT CENTER ATASI PERSOALAN KETENAGAKERJAAN

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, mengatakan pihaknya telah menggagas Skill Development Center (SDC) di daerah. Gagasan ini untuk menyinergikan kerja pemerintah pusat dan daerah dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan.

Menaker mengingatkan pentingnya sinergi antara pihak-pihak terkait dalam menyelesaikan persoalan ketenagakerjaan. Dengan adanya sinergi, maka masyarakat yang dapat memperoleh keuntungannya.

"Yang dibutuhkan kita ini kemauan kita untuk bersinergi. Udah mutlak itu. Kita punya keterbatasan, tapi keterbatasan itu harus diatasi dengan sinergi. Saya yakin dan percaya, kalau kita mau bersinergi dan kolaborasi, itu yang seneng masyarakat, rakyatnya," kata Menaker Ida saat berdialog dengan stakeholder ketenagakerjaan usai mengunjungi Balai Latihan Kerja (BLK) Padang, Sumatera Barat, Minggu (17/1/2021).

Kunjungan Menaker Ida disambut Kadisnakertrans Sumbar, Kepala BLK Padang, Kepala BP2MI Padang, perwakilan DPRD Sumbar, Kepala LPP Lapas II B Padang, kepala BNPP Sumbar, dan yang lain.

Menurut Menaker, pada dasarnya persoalan ketenagakerjaan adalah urusan wajib pemerintah daerah. Namun, Kemnaker tidak hanya meletakkan persoalan ketenagakerjaan kepada pemerintah daerah, tetapi juga mengambil tanggungjawab secara bersama-sama. Hal itu juga sebagai wujud sinergi antara pemerintah pusat dan daerah.

Sinergi tersebut dapat dilakukan dengan para stakeholder dengan membentuk Skill Development Center (SDC). Melalui SDC, komunikasi dan koordinasi lintas sektoral para stakeholder dapat tersinergikan, tersingkronkan, dan terkoordinasikan, serta dapat merealisasikan antara supply dan demand ketenagakerjaan yang berada di daerahnya, baik melalui Analisis Potensi Daerah maupun Analisis Ratio Potensi Pentingnya keberadaan SDC, membuatnya berharap agar semua kabupaten/kota yang ada di Sumbar dapat dibentuk SDC.

"Mohon terus dilakukan, Pak, agar SDC itu ada di semua kabupaten/kota. SDC itu untuk mengenali seluruh kebutuhan masyarakat kaitannya dengan ketenagakerjaan," katanya.

Direktur Jenderal Binalattas Kemnaker, Budi Hartawan mengatakan, dari total 304 BLK yang ada di seluruh Indonesia, kapasitas BLK untuk menanggulangi pengangguran kurang lebih 3,94 persen per-tahun atau sekitar 275.800 orang dari 7 Juta orang pengangguran yang ada di Indonesia.

Namun pada 2020, BLK UPTP Padang, 20 BLK UPTD Binaan dan 38 BLK Komunitas hanya dapat melatih 6.672 orang dari 418.650 orang pengangguran yang ada di tiga provinsi binaan atau 1,59 persen per-tahun tersebut. Hal itu tidak lepas dari dampak pandemi Covid-19.

"Untuk itu, Kemnaker melalui BLK Padang bekerja sama dengan Disnaker Provinsi Sumatera Barat membentuk SDC Provinsi Sumatera Barat," kata Dirjen Binalattas.

Kepala Disnakertrans Sumbar, Nasrizal menyatakan SDC merupakan konsep yang penting untuk mengidentifikasi berbagai persoalan ketenagakerjaan. Sebab dalam program tersebut terjadi sinergi dan koordinasi antara stakeholder, seperti akademisi, dunia usaha, dan dunia industri.

"Jadi ketika program atau SDC dipelajari sedemikian rupa ini konsep luar biasa. Untuk mengatasi pengangguran ini tidak bisa one man show, harus sinergi," kata Nasrizal.

Nasrizal mengatakan dari 19 kabupaten/kota yang ada di Sumbar, baru terbentuk 6 SDC. Ia menargetkan, SDC sudah terbentuk semua di 19 kabupaten/kota pada pertengahan 2021..

29

Judul PTKM di Perkantoran, Disnakertrans DIY Terjunkan Petugas Pengawas Langsung

Nama Media krjogja.com

Newstrend Pembatasan Kegiatan Masyarakat Jawa-Bali

Halaman/URL https://www.krjogja.com/berita-lokal/diy/ptkm-di-perkantoran-disnakertrans-diy-terjunkan-petugas-pengawas-langsung/

Jurnalis redaksi

Tanggal 2021-01-17 18:50:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Ditjen PPK & K3

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Amin Subargus (Kepala Bidang Pengawasan Ketenagakerjaan dan K3 Disnakertrans DIY) Ada beberapa perusahaan yang mempertanyakan tentang kata membatasi tempat kerja perkantoran. Dalam artian, jika dipahami secara eksplisit maupun implisit pemberlakuan pembatasan adalah untuk perkantoran, bukan di unit produksi perusahaan. Sehingga perlu dipahami dan kami bertugas melakukan monitoring dan pengawasan terhadap perusahaan yang ada di DIY selama PTKM berlangsung

negative - Amin Subargus (Kepala Bidang Pengawasan Ketenagakerjaan dan K3 Disnakertrans DIY) Dengan demikian ketika kasus positif Covid-19 semakin meningkat maka otomatis perusahaan membatasi kegiatannya sendiri, ada yang merumahkan dan lain-lain. Perusahaan tidak langsung beroperasi seperti sedia kala secara 100 persen meskipun sudah tidak ada kasus terkonfirmasi positif

positive - Amin Subargus (Kepala Bidang Pengawasan Ketenagakerjaan dan K3 Disnakertrans DIY) Kami melihat sendiri, tempat kerja yang berdesakan sudah diberi sekat, sudah ada tempat cuci tangan dan sebagainya. Sebenarnya mereka sudah melakukan pembatasan sebelum adanya instruksi gubernur ini

Ringkasan

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) DIY senantiasa melakukan monitoring dan pengawasan tempat kerja atau perkantoran selama pelaksanaan Pengetatan Secara Terbatas Kegiatan Masyarakat (PTKM) di DIY sejak 11 sampai 25 Januari 2021 mendatang. Pembatasan tempat kerja perkantoran dengan menerapkan 75 persen Work From Home (WFH) dan 25 persen Work From Office (WFO) dengan melaksanakan protokol kesehatan (prokes) dengan ketat selama diberlakukannya kebijakan PTKM di DIY.

30

PTKM DI PERKANTORAN, DISNAKERTRANS DIY TERJUNKAN PETUGAS PENGAWAS LANGSUNG

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) DIY senantiasa melakukan monitoring dan pengawasan tempat kerja atau perkantoran selama pelaksanaan Pengetatan Secara Terbatas Kegiatan Masyarakat (PTKM) di DIY sejak 11 sampai 25 Januari 2021 mendatang. Pembatasan tempat kerja perkantoran dengan menerapkan 75 persen Work From Home (WFH) dan 25 persen Work From Office (WFO) dengan melaksanakan protokol kesehatan (prokes) dengan ketat selama diberlakukannya kebijakan PTKM di DIY.

Kepala Bidang Pengawasan Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Disnakertrans DIY Amin Subargus mengatakan kebijakan PTKM diberlakukan sesuai dengan Instruksi Gubernur (Ingub) DIY Nomor 2/INSTR/2021 yang ditindaklanjuti dengan surat edaran atau instruksi bupati/walikota se-DIY DIY. Salah satu peraturan dalam kebijakan PTKM di DIY tersebut adalah pembatasan tempat kerja perkantoran dengan menerapkan WFH 75 persen dan WFO 25 persen dengan memberlakukan prokes ketat.

"Ada beberapa perusahaan yang mempertanyakan tentang kata membatasi tempat kerja perkantoran. Dalam artian, jika dipahami secara eksplisit maupun implisit pemberlakuan pembatasan adalah untuk perkantoran, bukan di unit produksi perusahaan. Sehingga perlu dipahami dan kami bertugas melakukan monitoring dan pengawasan terhadap perusahaan yang ada di DIY selama PTKM berlangsung," tutur Amin di Yogyakarta, Minggu (17/1/2021).

Amin menyampaikan pihaknya pun tetap menerjunkan petugas pengawasan di lapangan terutama di perusahaan-perusahaan yang memiliki risiko penularan tinggi. Pihaknya sekaligus memastikan setiap perusahaan untuk membentuk gugus tugas penanganan pencegahan Covid-19 dengan memanfaatkan kelembagaan Panitia Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3). Hal tersebut sesuai dengan arahan dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

"Dengan demikian ketika kasus positif Covid-19 semakin meningkat maka otomatis perusahaan membatasi kegiatannya sendiri, ada yang merumahkan dan lain-lain. Perusahaan tidak langsung beroperasi seperti sedia kala secara 100 persen meskipun sudah tidak ada kasus terkonfirmasi positif," tandasnya.

Disnakertrans DIY telah mengeluarkan Standard Operating Procedure (SOP) terkait penerapan protokol kesehatan ke seluruh pekerjaan serta dilakukan monitoring dan evaluasi (monev) kepada seluruh perusahaan guna memastikan pelaksanaan SOP setiap September dan November.

Pihaknya telah mendatangi setidaknya 100 lebih perusahaan yang mempunyai pekerja setidaknya 32.000. " Kami melihat sendiri, tempat kerja yang berdesakan sudah diberi sekat, sudah ada tempat cuci tangan dan sebagainya. Sebenarnya mereka sudah melakukan pembatasan sebelum adanya instruksi gubernur ini," imbuh Amin.

Perusahaan di DIY juga telah mengajukan Izin Operasional dan Mobilitas Kegiatan Industri (IOMKI) sesuai dengan Surat Edaran Menteri Perindustrian No 7 Tahun 2020 tentang izin operasional pabrik dalam masa kedaruratan kesehatan masyarakat Covid-19. Mayoritas perusahaan besar di DIY telah mengajukan IOMKI tersebut, bahkan ada penambahan lagi seiring diberlakukanya kebijakan PTKM tersebut. (Ira).

31

Judul Jumlah Pengangguran di Kabupaten Tangerang Tembus 200.000

Nama Media beritasatu.com

Newstrend Dampak Virus Corona dalam Ketenagakerjaan

Halaman/URL https://www.beritasatu.com/nasional/721025/jumlah-pengangguran-di-kabupaten-tangerang-tembus-200000

Jurnalis CAH

Tanggal 2021-01-17 18:42:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Mengacu data BPS, jumlah pengangguran saat ini ada 239.788 orang, angka tersebut sangat tinggi dikarenakan banyak juga buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) dan "di rumahkan" oleh perusahaan tempatnya bekerja imbas Pandemi Covid-19,

negative - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Berdasarkan data dari bulan Maret-Desember 2021, jumlah pengangguran bertambah 31.728 orang akibat pandemi Covid-19. Sebanyak 9.330 buruh di rumahkan perusahaan. Ada 24 perusahaan di Kabupaten Tangerang juga yang tutup bahkan bankrut akibat imbas Pandemi

negative - Hendra (Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang) Kasus perselisihan antara karyawan dan perusahaan yang kita mediasi juga masih tinggi. Ini berpotensi menambah jumlah karyawan yang di PHK dan di rumahkan akan semakin tinggi. Oleh sebab itu kita berharap Pandemi ini cepat berakhir agar angka PHK dan perumahan karyawan tidak semakin tinggi

Ringkasan

Pandemi Covid-19 yang terus berkepanjangan membuat beberapa sektor industri di Kabupaten Tangerang kini gulung tikar. Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Tangerang yang diwakili Kepala Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang, Hendra menyebut angka pengangguran di Tangerang akibat pandemi mencapai 200.000.

JUMLAH PENGANGGURAN DI KABUPATEN TANGERANG TEMBUS 200.000

Pandemi Covid-19 yang terus berkepanjangan membuat beberapa sektor industri di Kabupaten Tangerang kini gulung tikar. Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Tangerang yang diwakili Kepala

32

Seksi Penyelesaian Penyelisihan Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Tangerang, Hendra menyebut angka pengangguran di Tangerang akibat pandemi mencapai 200.000.

"Mengacu data BPS, jumlah pengangguran saat ini ada 239.788 orang, angka tersebut sangat tinggi dikarenakan banyak juga buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) dan "di rumahkan" oleh perusahaan tempatnya bekerja imbas Pandemi Covid-19," ungkap Hendra, Minggu (17/1/2021).

Ditambahkan Hendra, selama pandemi Covid-19 ditahun 2021, pihaknya mencatat peningkatan jumlah yang signifikan dibanding kasus PHK dan di rumahkan di tahun 2020.

"Berdasarkan data dari bulan Maret-Desember 2021, jumlah pengangguran bertambah 31.728 orang akibat pandemi Covid-19. Sebanyak 9.330 buruh di rumahkan perusahaan. Ada 24 perusahaan di Kabupaten Tangerang juga yang tutup bahkan bankrut akibat imbas Pandemi," lanjutnya.

Ditambahkan Hendra, hingga saat ini pihaknya mencatat masih menagani penyelesaian perselisihan antara karyawan dan perusahaan.

"Kasus perselisihan antara karyawan dan perusahaan yang kita mediasi juga masih tinggi. Ini berpotensi menambah jumlah karyawan yang di PHK dan di rumahkan akan semakin tinggi. Oleh sebab itu kita berharap Pandemi ini cepat berakhir agar angka PHK dan perumahan karyawan tidak semakin tinggi," tandasnya.

Sumber: BeritaSatu.com.

33

Judul Kisah Buruh Bayar Sekolah Anak dengan BLT Subsidi Gaji

Nama Media okezone.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://economy.okezone.com/read/2021/01/17/320/2345964/kisah-buruh-bayar-sekolah-anak-dengan-blt-subsidi-gaji?page=1

Jurnalis Reza Andrafirdaus

Tanggal 2021-01-17 18:32:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Kemnaker (None) Mereka memanfaatkan bantuan tersebut untuk menutupi berbagai kebutuhan hidup saat pandemi Covid-19

neutral - Novi Apriadi (Penerima BSU) Yang pertama tanggal 28 Agustus 2022 dan yang kedua tanggal 12 November 2020

neutral - Novi Apriadi (Penerima BSU) Manfaatnya dapet BSU, ya saya bisa membayar sekolah anak saya,

neutral - Novi Apriadi (Penerima BSU) Manfaatnya dapet BSU, ya saya bisa membayar sekolah anak saya,

Ringkasan

Pemerintah dalam hal ini Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah salurkan program Bantuan Subsidi Gaji/Upah (BSU) kepada jutaan pekerja/buruh. Bantuan itu disalurkan untuk membantu pemenuhan kebutuhan penerimanya.

"Mereka memanfaatkan bantuan tersebut untuk menutupi berbagai kebutuhan hidup saat pandemi Covid-19," ditulis dari Instagram Kemnaker yang dikutip Okezone, Minggu (17/1/2021).

KISAH BURUH BAYAR SEKOLAH ANAK DENGAN BLT SUBSIDI GAJI

Pemerintah dalam hal ini Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah salurkan program Bantuan Subsidi Gaji/Upah (BSU) kepada jutaan pekerja/buruh. Bantuan itu disalurkan untuk membantu pemenuhan kebutuhan penerimanya.

"Mereka memanfaatkan bantuan tersebut untuk menutupi berbagai kebutuhan hidup saat pandemi Covid-19," ditulis dari Instagram Kemnaker yang dikutip Okezone, Minggu (17/1/2021).

34

Salah satu penerima BSU tersebut adalah Novi Apriadi (45 tahun) yang berdomisili di Desa Sentul Jaya, Tangerang bersama istri dan 3 anaknya. Novi adalah seorang pekerja di PT Mutiara Hexagon di bidang converting dengan upah di bawah Rp5 juta.

Novi mendapatkan BSU sejumlah Rp1.2 juta dengan dua kali penerimaan. “Yang pertama tanggal 28 Agustus 2022 dan yang kedua tanggal 12 November 2020,” jelasnya.

Baca juga: Menanti BLT Gaji 2021, Netizen Malah Galau

Novi memanfaatkan BLT Subsidi Gaji/Upah (BSU) yang diterimanya untuk membayar biaya sekolah anak-anaknya.

“Manfaatnya dapet BSU, ya saya bisa membayar sekolah anak saya,” kata Novi.

Novi juga berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah karena telah memberikan bantuan BSU kepada para pekerja dan buruh.

“Saya ucapkan terima kasih,” ucap Novi.

35

Judul Cerita Penerima BLT Subsidi Gaji yang Cair saat Dikarantina di Wisma Atlet

Nama Media okezone.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://economy.okezone.com/read/2021/01/17/320/2345961/cerita-penerima-blt-subsidi-gaji-yang-cair-saat-dikarantina-di-wisma-atlet?page=1

Jurnalis Iffa Naila Safira

Tanggal 2021-01-17 17:15:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Tri Fosa (None) Pada saat menerima bantuan yang pertama, saya sedang dikarantina di Wisma Atlet Kemayoran, jadi bantuan itu sangat bermanfaat untuk membantu kehidupan sehari-hari saya selama berada di Wisma

neutral - Tri Fosa (None) Pada saat menerima bantuan yang pertama, saya sedang dikarantina di Wisma Atlet Kemayoran, jadi bantuan itu sangat bermanfaat untuk membantu kehidupan sehari-hari saya selama berada di Wisma

Ringkasan

Pemerintah telah menyalurkan program Bantuan Subsidi Gaji/Upah (BSU) atau dikenal Bantuan langsung Tunai (BLT) subsidi gaji kepada jutaan pekerja/buruh. BSU ini sangat diharapkan oleh pekerja karena ekonomi yang juga belum stabil.

Mereka memanfaatkan bantuan tersebut untuk menutupi berbagai kebutuhan hidup saat pandemi Covid-19. Salah satunya Rekan Tri Fosa yang tinggal di Jakarta Pusat.

CERITA PENERIMA BLT SUBSIDI GAJI YANG CAIR SAAT DIKARANTINA DI WISMA ATLET

Pemerintah telah menyalurkan program Bantuan Subsidi Gaji/Upah (BSU) atau dikenal Bantuan langsung Tunai (BLT) subsidi gaji kepada jutaan pekerja/buruh. BSU ini sangat diharapkan oleh pekerja karena ekonomi yang juga belum stabil.

Mereka memanfaatkan bantuan tersebut untuk menutupi berbagai kebutuhan hidup saat pandemi Covid-19. Salah satunya Rekan Tri Fosa yang tinggal di Jakarta Pusat.

36

Dikutip dari postingan Instagram @kemnaker, Minggu (17/1/2021) berikut kisah dari Tri Fosa yang diceritakan lewat Instagram @kemnaker :

Tri Fosa bekerja di PT. Jaya Guru Dewa, Ia mengaku sudah menerima subsidi upah sebanyak dua kali. Yang pertama tanggal 27 Agustus 2020, dan yang kedua tanggal 11 November 2020.

"Pada saat menerima bantuan yang pertama, saya sedang dikarantina di Wisma Atlet Kemayoran, jadi bantuan itu sangat bermanfaat untuk membantu kehidupan sehari-hari saya selama berada di Wisma," ujar Tri.

Ia berterima kasih kepada Ibu Menteri Ida Fauziyah dan Bapak Presiden Joko Widodo yang sudah memberikan bantuan kepada para pekerja.

"Kami berharap bantuan itu bisa kami terima juga di tahun depan karena mengingat kondisi ekonomi yang belum stabil. Jadi kami sangat membutuhkan bantuan tersebut untuk membantu perekonomian kami sehari-hari," ungkap Tri.

Selama ini para pekerja banyak yang merasa tertekan ekonomi keluarganya akibat pandemi. Beruntung bagi mereka yang mendapatkan bantuan, sehingga perekonomian nya bisa tertolong.

37

Judul Dua Nelayan Asal Indonesia Tenggelam di Sabah Malaysia, Hingga Kini Belum Ditemukan

Nama Media pikiran-rakyat.com

Newstrend PMI Tenggelam di Sabah

Halaman/URL https://www.pikiran-rakyat.com/internasional/pr-011286964/dua-nelayan-asal-indonesia-tenggelam-di-sabah-malaysia-hingga-kini-belum-ditemukan

Jurnalis Nurul Khadijah

Tanggal 2021-01-17 17:13:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Krisnha Djelani (Konsul Jenderal RI Kota Kinabalu Negeri Sabah) Iya benar kami juga sudah menerima informasi soal tenggelamnya kedua WNI ini yang tinggal di Kinabatangan Sandakan akan tetapi lokasi kejadiannya di wilayah kerja Konsulat RI Tawau

Ringkasan

Dua tenaga kerja Indonesia (TKI) di Sabah, Malaysia, dilaporkan tenggelam saat sedang menangkap udang, pada hari Jumat, 15 Januari 2021 Dua WNI tersebut bekerja sebagai nelayan , namun dikonfirmasi hingga Minggu, 17 Januari 2021 mereka ini masih belum ditemukan.

Melalui Konsulat Jenderal RI Kota Kinabalu Sabah Krisnha Djelani yang dihubungi, Minggu, 17 Januari 2021, membenarkan bahwa ia telah mendapatkan informasi adanya TKI yang tenggelam di perairan Kuala Meruap Lahad Datu.

DUA NELAYAN ASAL INDONESIA TENGGELAM DI SABAH MALAYSIA, HINGGA KINI BELUM DITEMUKAN

Dua tenaga kerja Indonesia (TKI) di Sabah, Malaysia, dilaporkan tenggelam saat sedang menangkap udang, pada hari Jumat, 15 Januari 2021 Dua WNI tersebut bekerja sebagai nelayan , namun dikonfirmasi hingga Minggu, 17 Januari 2021 mereka ini masih belum ditemukan.

Melalui Konsulat Jenderal RI Kota Kinabalu Sabah Krisnha Djelani yang dihubungi, Minggu, 17 Januari 2021, membenarkan bahwa ia telah mendapatkan informasi adanya TKI yang tenggelam di perairan Kuala Meruap Lahad Datu.

38

Krisnha menyatakan bahwa saat ini masih berkoordinasi dengan majikan dan keluarga kedua WNI tersebut, yang berdomisili di Kinabatangan Sandakan, Malaysia.

"Iya benar kami juga sudah menerima informasi soal tenggelamnya kedua WNI ini yang tinggal di Kinabatangan Sandakan akan tetapi lokasi kejadiannya di wilayah kerja Konsulat RI Tawau," ujar Krisnha.

Begitupun informasi yang diperoleh dari aparat kepolisian Lahad Datu Malaysia, bahwa kapal nelayan yang tenggelam tersebut dengan tiga anak buah kapal asal Indonesia dan seorang juga yang berasal dari Filipina.

Pihak kepolisian Lahad Datu Malaysia juga menyatakan, ketiga WNI yang dimaksudkan adalah Andi bin Manso, yakni selaku kapten kapal Sindora dan Adrian bin Bakhtiar, ketiganya berasal dari Buton, Sulawesi Utara.

Sementara itu, adanya ABK asal Filipina yang bernama Oyong, kemudian seorang WNI bernama Adrian bin Bakhtiar berhasil diselamatkan oleh kapal yang melintas pada saat kejadian.

Akan tetapi, satu WNI asal Buton itu yakni Andi bin Manso dan Sindora bersama warga Filipina hingga hari ini masih belum ditemukan. Sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Antara.

Kendati demikian, sesuai dengan laporan kepolisian yang dilakukan. Sebagaimana baru ada WNI yang selamat atas nama Adrian bin Bakhtiar pada hari Jumat,15 Januari 2021, sekitar pukul 12.41 waktu setempat di Balai Polis Tambisan Lahad Datu. dengan nomor: Tambisan/000012/21.

Kepolisian menyebutkan bahwa pada hari Kamis, 14 Januari 2021 lalu, sekitar pukul 18.00 waktu negara itu, ketiga WNI ini berangkat menangkap udang di Perairan Segama ke arah laut Kuala Meruap.

Akan tetapi, dalam perjalanan sekitar pukul 4.00 waktu setempat, tiba-tiba kapalnya terbalik dan tenggelam. Kondisi tersebut mengakibatkan ABK tersebut tidak sempat menyelamatkan diri dikarenakan suasana dalam gelap gulita.

Demikian informasi yang diterima, dan belum ada penjelasan yang lebih dalam terkait kondisi cuaca saat nelayan itu tenggelam hingga tak sempat menyelamatkan diri.***.

39

Judul Dua nelayan asal Indonesia tenggelam di Sabah belum ditemukan

Nama Media antaranews.com

Newstrend PMI Tenggelam di Sabah

Halaman/URL https://www.antaranews.com/berita/1951276/dua-nelayan-asal-indonesia-tenggelam-di-sabah-belum-ditemukan

Jurnalis Rusman

Tanggal 2021-01-17 12:51:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Krisnha Djelani (Konsul Jenderal RI Kota Kinabalu Negeri Sabah) Iya, benar kami juga sudah menerima informasi soal tenggelamnya kedua WNI ini yang tinggal di Kinabatangan Sandakan. Akan tetapi, lokasi kejadiannya di wilayah kerja Konsulat RI Tawau

Ringkasan

Dua tenaga kerja Indonesia (TKI) di Sabah, Malaysia, yang bekerja sebagai nelayan dilaporkan tenggelam pada hari Jumat (15/1), hingga Minggu belum ditemukan.

Konsul Jenderal RI Kota Kinabalu Sabah Krisnha Djelani yang dihubungi via telepon selulernya, Ahad, membenarkan telah mendapatkan informasi tenggelamnya dua WNI di perairan Kuala Meruap Lahad Datu.

DUA NELAYAN ASAL INDONESIA TENGGELAM DI SABAH BELUM DITEMUKAN

Dua tenaga kerja Indonesia (TKI) di Sabah, Malaysia, yang bekerja sebagai nelayan dilaporkan tenggelam pada hari Jumat (15/1), hingga Minggu belum ditemukan.

Konsul Jenderal RI Kota Kinabalu Sabah Krisnha Djelani yang dihubungi via telepon selulernya, Ahad, membenarkan telah mendapatkan informasi tenggelamnya dua WNI di perairan Kuala Meruap Lahad Datu.

Ia mengaku bahwa saat ini masih berkoordinasi dengan majikan dan keluarga kedua WNI ini yang berdomisili di Kinabatangan Sandakan.

"Iya, benar kami juga sudah menerima informasi soal tenggelamnya kedua WNI ini yang tinggal di Kinabatangan Sandakan. Akan tetapi, lokasi kejadiannya di wilayah kerja Konsulat RI Tawau," ucapnya.

40

Informasi yang diperoleh dari aparat kepolisian Lahad Datu Malaysia bahwa kapal nelayan yang tenggelam tersebut dengan tiga anak buah kapal asal Indonesia dan seorang asal Filipina. Ketiga WNI yang dimaksudkan adalah Andi bin Manso selaku kapten kapal Sindora dan Adrian bin Bakhtiar, ketiganya asal Buton, Sultra.

Sementara itu, ABK asal Filipina bernama Oyong. Seorang WNI bernama Adrian bin Bakhtiar berhasil diselamatkan oleh kapal yang melintas pada saat kejadian, sedangkan Andi bin Manso dan Sindora bersama warga Filipina belum ditemukan.

Sesuai dengan laporan kepolisian yang dilakukan WNI yang selamat (Adrian bin Bakhtiar) pada hari Jumat (15/1) sekitar pukul 12.41 waktu setempat di Balai Polis Tambisan Lahad Datu Nomor: Tambisan/000012/21 disebutkan bahwa pada hari Kamis (14/1) sekitar pukul 18.00 waktu negara itu ketiga WNI ini berangkat menangkap udang di Perairan Segama ke arah laut Kuala Meruap.

Dalam perjalanan, sekitar pukul 04.00 tiba-tiba kapalnya terbalik dan tenggelam sehingga ABK tidak sempat menyelamatkan diri karena suasana dalam gelap gulita.

41

Judul Widia Meninggal akibat Kecelakaan Kerja Jelang Hari Pernikahan, Disebut Terjepit Lift

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Kecelakaan Kerja di Showroom Deliserdang

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/regional/2021/01/17/widia-meninggal-akibat-kecelakaan-kerja-jelang-hari-pernikahan-disebut-terjepit-lift

Jurnalis Dewi Agustina

Tanggal 2021-01-17 12:41:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen PPK & K3

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

negative - Azman Ginting (Kepala Desa Tanjung Baru) Rencananya mau nikah tanggal 30 Januari dan tanggal 31 resepsi di rumahnya. Kalau keluarga tahunya korban meninggal karena terjepit lift

neutral - Azman Ginting (Kepala Desa Tanjung Baru) Hari ini jam 13.00 sebenarnya jadwal seserahan. Ya karena kan memang sudah dekat. Kalau calon prianya namanya Sandri Sinaga, warga saya juga dia tinggal di dusun IV

negative - Sawangin Manurung (Kapolsek Tanjung Morawa) Dimana kejadiannya? Belum ada kita dapat laporan

Ringkasan

Widia Wati (24), warga Desa Tanjung Purba Kecamatan Tanjung Morawa , Kabupaten Deliserdang meninggal dunia jelang hari pernikahannya.

Pegawai swasta di salah satu showroom sepeda motor di kawasan Tanjung Morawa itu tewas di tempatnya bekerja.

Informasi yang didapat, Widia tewas akibat terjepit lift di lokasi kerja, Sabtu (16/1/2021).

WIDIA MENINGGAL AKIBAT KECELAKAAN KERJA JELANG HARI PERNIKAHAN, DISEBUT TERJEPIT LIFT

Widia Wati (24), warga Desa Tanjung Purba Kecamatan Tanjung Morawa , Kabupaten Deliserdang meninggal dunia jelang hari pernikahannya.

Pegawai swasta di salah satu showroom sepeda motor di kawasan Tanjung Morawa itu tewas di tempatnya bekerja.

42

Informasi yang didapat, Widia tewas akibat terjepit lift di lokasi kerja, Sabtu (16/1/2021).

"Rencananya mau nikah tanggal 30 Januari dan tanggal 31 resepsi di rumahnya. Kalau keluarga tahunya korban meninggal karena terjepit lift," ucap Kepala Desa Tanjung Baru, Azman Ginting yang ditemui di rumah duka, Minggu (17/1/2021).

Azman Ginting menyebut pihak keluarga tahu korban meninggal setelah dibawa oleh pihak perusahaan ke Rumah Sakit Grand Med Lubukpakam.

Korban merupakan anak pertama dari empat bersaudara.

Sementara itu calon pengantin pria, Sandri Sinaga tampak begitu terpukul akibat kejadian ini.

Padahal hari dimana korban dimakamkan sebenarnya adalah hari untuk seserahan.

"Hari ini jam 13.00 sebenarnya jadwal seserahan. Ya karena kan memang sudah dekat. Kalau calon prianya namanya Sandri Sinaga, warga saya juga dia tinggal di dusun IV," kata Azman Ginting.

Informasi yang diperoleh tribun, Widia Wati dan calon suaminya sudah membuat foto prewedding. Hal ini juga terlihat di akun Facebook miliknya.

Peristiwa yang dialami oleh korban ini kini menjadi perbincangan banyak warga.

Warga menyebut korban selama ini dikenal sebagai perempuan yang baik.

Jajaran Kepolisian yang dikonfirmasi mengaku belum mendapat laporan terkait kasus ini.

"Dimana kejadiannya? Belum ada kita dapat laporan," kata Kapolsek Tanjung Morawa AKP Sawangin Manurung.

(dra/tribun-medan.com) dengan judul BREAKING NEWS: SEDIH, Menikah 30 Januari, Widia Wati Tewas Terjepit Lift Perusahaan di Deliserdang.

43

Judul Tragis! Buruh Asal Jateng Tewas Terjatuh dari Lantai 2 Pasar Seni Sukawati

Nama Media suara.com

Newstrend Kecelakaan Kerja Buruh Bangunan di Bali

Halaman/URL https://bali.suara.com/read/2021/01/17/110240/tragis-buruh-asal-jateng-tewas-terjatuh-dari-lantai-2-pasar-seni-sukawati

Jurnalis Bangun Santoso

Tanggal 2021-01-17 11:02:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen PPK & K3

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

neutral - Anak Agung Alit Sudarsana (Kanit Reskrim Polsek Sukawati) Kami masih lakukan interograsi saksi,

Ringkasan

Nasib nahas menimpa seorang buruh bangunan asal Jawa Tengah yang bekerja di Pasar Seni Sukawati, Kecamatan Sukawati, Gianyar Bali. Buruh bernama Saripodin itu tewas usai terjatuh dari lantai dua tempatnya bekerja.

Dilansir dari Beritabali.com (jaringan Suara.com), korban yang merupakan tenaga kerja dari PT BNT itu sempat dibawa ke IGD RS Ganesa di Desa Celuk. Namun nyawanya tidak bisa ditolong.

Diketahui, kecelakaan kerja yang merenggut nyawa ini terjadi pada Jumat (8/1/2021) lalu. Namun insiden itu terkesan ditutupi, bahkan Polsek Sukawati baru mengendus kejadian tersebut.

TRAGIS! BURUH ASAL JATENG TEWAS TERJATUH DARI LANTAI 2 PASAR SENI SUKAWATI

Nasib nahas menimpa seorang buruh bangunan asal Jawa Tengah yang bekerja di Pasar Seni Sukawati, Kecamatan Sukawati, Gianyar Bali. Buruh bernama Saripodin itu tewas usai terjatuh dari lantai dua tempatnya bekerja.

Dilansir dari Beritabali.com (jaringan Suara.com), korban yang merupakan tenaga kerja dari PT BNT itu sempat dibawa ke IGD RS Ganesa di Desa Celuk. Namun nyawanya tidak bisa ditolong.

Diketahui, kecelakaan kerja yang merenggut nyawa ini terjadi pada Jumat (8/1/2021) lalu. Namun insiden itu terkesan ditutupi, bahkan Polsek Sukawati baru mengendus kejadian tersebut.

44

Jajaran Polsek Sukawati meminta keterangan para saksi dan melakukan olah TKP pada Jumat (15/1) malam.

Dari informasi yang dihimpun, musibah itu terjadi di blok A, sekitar pukul 13.15 WITA.

Awalnya, Saripodin tengah bekerja di bagian mekanika elektrikel plumping (MEP) pemasangan saluran pipa di bangunan proyek Blok A.

Saripodin yang sudah bekerja di proyek ini sejak Oktober 2020 lalu, tiba-tiba terpeleset dan jatuh. Sebelum kejadian, sebagian besar buruh proyek tengah pergi menunaikan salat Jumat.

Di mana hanya beberapa saksi yang ada saat kejadian. Buruh proyek yang melihat korban jatuh langsung memberikan pertolongan, kemudian korban dievakuasi ke RS Ganesa.

Saat dibawa ke rumah sakit korban Udin sudah tidak sadarkan diri. Dari telinga sudah keluar darah dan mata agak lebam.

Tiba di rumah sakit, korban mengalami pendarahan di bagian kepala, patah tulang kaki paha sebelah kanan dan dinyantakan meninggal dunia.

Kemudian dari pihak PT. BNT menghubungi pihak keluarga bahwa Saripodin Bin Udin telah meninggal dunia akibat kecelakaan kerja.

Sekitar pukul 16.10 WITA jasad Udin diberangkatkan dari RS Ganesa menuju Jawa Tengah.

Terkait kejadian tersebut, Kanit Reskrim Polsek Sukawati, Iptu Anak Agung Alit Sudarsana, mengaku masih melakukan interogasi terhadap para saksi.

“Kami masih lakukan interograsi saksi,” ujarnya.

45

Judul Menaker Kirim Bantuan untuk Korban Gempa Sulbar, Kerahkan Mobil URC dan MTU BLK Makasar

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Gempa di Sulawesi Barat

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/regional/2021/01/17/menaker-kirim-bantuan-untuk-korban-gempa-sulbar-kerahkan-mobil-urc-dan-mtu-blk-makasar

Jurnalis Larasati Dyah Utami

Tanggal 2021-01-17 10:17:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Saya juga telah meminta kepada jajaran untuk memastikan distribusi bantuan dapat menjangkau pelosok desa di daerah sekitar gempa

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Penggalangan bantuan melibatkan internal pegawai Kemnaker, mitra perusahaan, dan juga Serikat Pekerja dan Serikat Buruh. Saat ini penggalangan bantuan masih berlangsung

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Saya telah meminta agar menyiapkan MTU dan mobil URC untuk bisa dikerahkan menyalurkan bantuan, sehingga dapat menjangkau pelosok-pelosok desa

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah , menginstruksikan penyaluran bantuan bagi korban bencana gempa bumi di daerah Mamaju dan Majene, Sulawesi Barat.

Kemnaker mengerahkan Mobil Training Unit (MTU) dari Balai Latihan Kerja (BLK) Makassar dan mobil Unit Reaksi Cepat (URC) Pengawas Ketenagakerjaan dari Balai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) serta kendaraan-kendaraan dinas untuk mempercepat penyaluran sumbangan bantuan yang telah terkumpul Hal tersebut dilakukan agar bantuan bisa sampai langsung kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama yang berada di daerah pelosok yang sulit terjangkau.

46

MENAKER KIRIM BANTUAN UNTUK KORBAN GEMPA SULBAR, KERAHKAN MOBIL URC DAN MTU BLK MAKASAR

JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah , menginstruksikan penyaluran bantuan bagi korban bencana gempa bumi di daerah Mamaju dan Majene, Sulawesi Barat.

Kemnaker mengerahkan Mobil Training Unit (MTU) dari Balai Latihan Kerja (BLK) Makassar dan mobil Unit Reaksi Cepat (URC) Pengawas Ketenagakerjaan dari Balai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) serta kendaraan-kendaraan dinas untuk mempercepat penyaluran sumbangan bantuan yang telah terkumpul Hal tersebut dilakukan agar bantuan bisa sampai langsung kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama yang berada di daerah pelosok yang sulit terjangkau.

"Saya juga telah meminta kepada jajaran untuk memastikan distribusi bantuan dapat menjangkau pelosok desa di daerah sekitar gempa," kata Menaker Ida dalam keterangannya, Sabtu (16/1/2021).

Ida mengatakan pihaknya telah mengirim bantuan yang digalang berupa dana tunai, pakaian layak pakai, obat-obatan, dan makanan.

"Penggalangan bantuan melibatkan internal pegawai Kemnaker, mitra perusahaan, dan juga Serikat Pekerja dan Serikat Buruh. Saat ini penggalangan bantuan masih berlangsung," katanya.

Pendistribusian tersebut akan melibatkan Pengawas Ketenagakerjaan di Balai K3 dan para instruktur BLK Makassar yang berada di sekitar lokasi gempa.

Kebutuhan urgen saat ini adalah kebutuhan di kamp pengungsian seperti tenda, kebutuhan makanan dan air minum, karena hampir semua warga memilih mengungsi untuk sementara.

"Saya telah meminta agar menyiapkan MTU dan mobil URC untuk bisa dikerahkan menyalurkan bantuan, sehingga dapat menjangkau pelosok-pelosok desa," kata Menaker Ida.

Sebelumnya diberitakan, gempa berkekuatan magnitudo 6,2 mengguncang Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, hingga ke Kabupaten Mamuju dan sekitarnya pada Jumat sekitar pukul 01.28 WIB.

BMKG menyatakan, pusat gempa berada di 6 kilometer timur laut Majene berkedalaman 10 kilometer. Gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Pada Kamis (14/1/2021) sekitar 13.35 WIB, Majene juga diguncang gempa dengan kekuatan magnitudo 5,9..

47

Judul Menanti BLT Gaji 2021, Netizen Malah Galau

Nama Media okezone.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://economy.okezone.com/read/2021/01/16/320/2345598/menanti-blt-gaji-2021-netizen-malah-galau?page=1

Jurnalis Fadel Prayoga

Tanggal 2021-01-16 17:53:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Twitter @Nucky02354925 (None) @jokowi Sampai saat ini saya blom dapat blt pak presiden bantuan upah gaji dibawah 5 juta.dari bulan november 2020 sampai sekarang januari 2021

neutral - Twitter @ArtaAbadi (None) Gw ngerasa bantuan ni sbnarnya siapa sja yg berhak? Klo gw yg gaji dibawah 5 gk dpt bantuan. Yg kaya juga jgn dkasih blt

Ringkasan

Pemerintah sudah memastikan bahwa program Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) gaji akan diteruskan di tahun 2021. Namun, hingga kini belum ada kejelasan dari Kementerian Ketenagakerjaan ihwal kapan waktu pencairan BLT tersebut.

Terbaru, Menteri Keuangan Sri Mulyani pun menyatakan bahwa pihaknya akan menambahkan anggaran untuk program bantuan tersebut. Namun, hingga kini masih belum jelas kapan dana Rp1,2 juta itu mulai dicairkan kepada masing-masing pekerja yang menerima upah di bawah Rp5 juta.

MENANTI BLT GAJI 2021, NETIZEN MALAH GALAU

JAKARTA - Pemerintah sudah memastikan bahwa program Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) gaji akan diteruskan di tahun 2021. Namun, hingga kini belum ada kejelasan dari Kementerian Ketenagakerjaan ihwal kapan waktu pencairan BLT tersebut.

Terbaru, Menteri Keuangan Sri Mulyani pun menyatakan bahwa pihaknya akan menambahkan anggaran untuk program bantuan tersebut. Namun, hingga kini masih belum jelas kapan dana Rp1,2 juta itu mulai dicairkan kepada masing-masing pekerja yang menerima upah di bawah Rp5 juta.

48

Ketidakjelasan itu diduga karena masih ada yang belum beres dalam hal pencairan BLT pada tahun lalu. Pasalnya, hingga kini masih ada yang protes kalau dirinya hingga hari ini belum pernah menerima BLT, padahal aktif sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan dan upag per bulannya di bawah Rp5 juta.

"@jokowi Sampai saat ini saya blom dapat blt pak presiden bantuan upah gaji dibawah 5 juta.dari bulan november 2020 sampai sekarang januari 2021," cuit akun Twitter @Nucky02354925 yang dikutip Okezone, Sabtu (16/1/2021).

Selanjutnya, ada juga yang menanyakan ihwal kapan dicairkan BLT di 2021 ini. Sebab, hingga kini pihak Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dan BPJS Ketenagakerjaan belum juga memberikan kepastian terkait kelanjutan program tersebut.

"BLT untuk karyawan dengan gaji dibawah 5juta masih lanjut engga?," tulis akun Twitter @rendisaputra_.

"Gw ngerasa bantuan ni sbnarnya siapa sja yg berhak? Klo gw yg gaji dibawah 5 gk dpt bantuan. Yg kaya juga jgn dkasih blt," tulis akun Twitter @ArtaAbadi.

Sebelumnya, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) buka-bukaan soal Bantuan Langsung Tunai (BLT) berupa subsidi karyawan atau pekerja tahun ini dengan total Rp2,4 juta.

Berdasarkan laporan Kemnaker, Program Bantuan Subsidi Gaji (BSU) atau BLT subsidi gaji masih dalam proses penyesuaian data dengan Bank BUMN atau Bank Himbara selaku penyalur.

49

Judul RPP Penggunaan Tenaga Kerja Asing Turunan UU Cipta Kerja Lindungi Pekerja Lokal

Nama Media liputan6.com

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://www.liputan6.com/bisnis/read/4458970/rpp-penggunaan-tenaga-kerja-asing-turunan-uu-cipta-kerja-lindungi-pekerja-lokal

Jurnalis Maulandy Rizky Bayu Kencana

Tanggal 2021-01-16 15:31:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Franky Sibarani (Ketua Tim Serap Aspirasi (TSA) UU Cipta Kerja) Pasal 42 UU Cipta Kerja melarang TKA untuk menduduki jabatan yang mengurusi personalia, hal ini dipertegas lagi dalam RPP tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing Pasal 6 ayat (1) dan bahkan akan di- breakdown lagi jenis-jenis jabatan atau fungsi yang dianggap melakukan pengurusan personalia yang dilarang diduduki oleh TKA oleh Menteri sesuai amanat Pasal 6 ayat (2)

neutral - Franky Sibarani (Ketua Tim Serap Aspirasi (TSA) UU Cipta Kerja) Kami mengapresiasi kerja keras Kementerian Ketenagakerjaan yang sudah siang malam berupaya merumuskan RPP yang terbaik untuk bangsa Indonesia ini

Ringkasan

Isu tentang tenaga kerja asing di Indonesia banyak beredar di media masa, khususnya viral melalui berbagai kanal sosial media. Tim Serap Aspirasi (TSA) UU Cipta Kerja sebagai lembaga independen bentukan pemerintah tentunya harus bersikap independen dalam menjalankan fungsi dan tugasnya.

Terkait RPP tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing, kegalauan yang terjadi di masyarakat Indonesia kebanyakan tentang batasan, norma dan sejauh mana tenaga kerja asing ini akan menyerbu pasar tenaga kerja di Indonesia.

RPP PENGGUNAAN TENAGA KERJA ASING TURUNAN UU CIPTA KERJA LINDUNGI PEKERJA LOKAL

Jakarta - Isu tentang tenaga kerja asing di Indonesia banyak beredar di media masa, khususnya viral melalui berbagai kanal sosial media. Tim Serap Aspirasi (TSA) UU Cipta Kerja sebagai lembaga independen bentukan pemerintah tentunya harus bersikap independen dalam menjalankan fungsi dan tugasnya.

50

Terkait RPP tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing, kegalauan yang terjadi di masyarakat Indonesia kebanyakan tentang batasan, norma dan sejauh mana tenaga kerja asing ini akan menyerbu pasar tenaga kerja di Indonesia.

"Pasal 42 UU Cipta Kerja melarang TKA untuk menduduki jabatan yang mengurusi personalia, hal ini dipertegas lagi dalam RPP tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing Pasal 6 ayat (1) dan bahkan akan di- breakdown lagi jenis-jenis jabatan atau fungsi yang dianggap melakukan pengurusan personalia yang dilarang diduduki oleh TKA oleh Menteri sesuai amanat Pasal 6 ayat (2)", terang Ketua Tim Serap Aspirasi (TSA) UU Cipta Kerja Franky Sibarani dalam keterangan tertulis, Sabtu (16/1/2021).

"Kami mengapresiasi kerja keras Kementerian Ketenagakerjaan yang sudah siang malam berupaya merumuskan RPP yang terbaik untuk bangsa Indonesia ini", lanjut Franky.

Rekomendasi yang disampaikan oleh Tim Serap Aspirasi (TSA) UU Cipta Kerja selanjutnya akan dibahas dalam rapat harmonisasi antar Kementerian terkait.

Diharapkan masyarakat untuk tetap positif dan mendukung upaya-upaya yang dilakukan pemerintah untuk dapat mengakomodasi seoptimal mungkin aspirasi masyarakat dalam UU Cipta Kerja serta peraturan turunanya, yang salah satunya difasilitasi dengan dibentuknya Tim Serap Aspirasi UU Cipta Kerja.

Dalam menyerap aspirasi masyarakat, Tim Serap Aspirasi (TSA) UU Cipta Kerja tidak hanya mengajak para praktisi hukum namun juga mahasiswa, lembaga-lembaga terkait lainnya, serta seluruh lapisan masyarakat baik dari unsur pekerja dan atau pengusaha.

Terlebih terkait RPP tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing ini tidak dapat hanya dilihat terpisah, namun juga perlu mempertimbangkan RPP terkait yakni tentang hubungan kerja, pemutusan waktu kerja dan waktu istirahat, pengupahan serta jaminan kehilangan pekerjaan.

Sehingga, Kementerian terkait, khususnya Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) akan saling berkonsolidasi.

Peraturan turunan dari UU Cipta Kerja diamanatkan untuk dapat selesai dalam waktu tiga bulan sejak diundangkannya UU Cipta Kerja. Seluruh peraturan turunan harus sudah selesai di akhir bulan Januari 2021 sehingga dapat difinalisasi sebelum 1 Februari 2021.

UU Cipta Kerja telah disetujui dalam Rapat Paripurna DPR pada 5 Oktober 2020 dan disahkan oleh Presiden pada 2 November 2020. Peraturan turunan yang tengah disusun mencakup 40 Peraturan Pemerintah (PP) dan 4 Peraturan Presiden (Perpres).

Draf RPP dan RPerpres yang tengah disusun dapat diakses di uu-ciptakerja.go.id dan uu-ciptakerja.go.id/daftar-rancangan-peraturan-presiden-uu-cipta-kerja/.

Adapun informasi untuk mengetahui berbagai kegiatan diskusi TSA dapat dilihat melalui media sosial yaitu Instagram: @tsa_ciptakerja dan Twitter: @tsa_ciptakerja.

51

Judul Penting untuk fresh graduate, ini daftar besaran UMP tahun 2021 di tiap provinsi

Nama Media kontan.co.id

Newstrend Peraturan Upah Minimum

Halaman/URL https://caritahu.kontan.co.id/news/penting-untuk-fresh-graduate-ini-daftar-besaran-ump-tahun-2021-di-tiap-provinsi

Jurnalis Tiyas Widya Septiana

Tanggal 2021-01-16 12:20:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - admin Instagram Kemenaker (None) Upah Minimum Provinsi (UMP) adalah upah minimum yang berlaku untuk seluruh kabupaten/kota di dalam satu wilayah propinsi

Ringkasan

Fresh graduate perlu mengetahui besaran Upah Minimum Provinsi atau UMP terbaru 2021 di tiap daerah. Dengan mengetahui UMP tiap provinsi, Anda jadi tahu rata-rata minimal gaji yang didapat karyawan di suatu provinsi.

PENTING UNTUK FRESH GRADUATE, INI DAFTAR BESARAN UMP TAHUN 2021 DI TIAP PROVINSI

Fresh graduate perlu mengetahui besaran Upah Minimum Provinsi atau UMP terbaru 2021 di tiap daerah. Dengan mengetahui UMP tiap provinsi, Anda jadi tahu rata-rata minimal gaji yang didapat karyawan di suatu provinsi.

Pada tahun 2021, ada beberapa provinsi yang tidak menaikkan UMP. Namun, ada juga provinsi yang memutuskan untuk tetap menaikkan UMP.

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) memberikan daftar UMP tahun 2021 melalui unggahan di Instagram resminya (8/1/2021).

"Upah Minimum Provinsi (UMP) adalah upah minimum yang berlaku untuk seluruh kabupaten/kota di dalam satu wilayah propinsi," tulis admin Instagram Kemenaker.

Dalam unggahan di Instagram Kemenaker, provinsi dengan UMP terendah tahun 2021 adalah D.I Yogyakarta dengan upah minimal sebesar Rp 1.765.000 per bulan. Sedangkan UMP tertinggi tahun 2021 adalah Provinsi DKI Jakarta sebesar Rp 4.416.186 per bulan.

52

Judul Difabel Rungu dan Tuli di Aceh Ikut Pelatihan Barista dan Mengelola Kafe

Nama Media tempo.co

Newstrend Pelatihan Barista Difabel di Aceh

Halaman/URL https://difabel.tempo.co/read/1423716/difabel-rungu-dan-tuli-di-aceh-ikut-pelatihan-barista-dan-mengelola-kafe

Jurnalis Antara

Tanggal 2021-01-16 10:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami akan membantu setiap kebutuhan peserta pelatihan barista ini, khususnya tunarungu dan kami berharap ada kontribusi juga dari pemerintah Aceh

Ringkasan

Sebanyak 16 difabel rungu dan tuli di Banda Aceh mengikuti pelatihan barista di Balai Latihan Kerja atau BLK Banda Aceh. Pelatihan ini berlangsung selama 28 hari, mulai 11 Januari sampai 18 Februari 2021.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menyatakan bersedia membantu kebutuhan peserta pelatihan barista tersebut. "Kami akan membantu setiap kebutuhan peserta pelatihan barista ini, khususnya tunarungu dan kami berharap ada kontribusi juga dari pemerintah Aceh," kata Ida Fauziyah saat membuka pelatihan pada Selasa, 12 Januari 2021.

DIFABEL RUNGU DAN TULI DI ACEH IKUT PELATIHAN BARISTA DAN MENGELOLA KAFE

Jakarta - Sebanyak 16 difabel rungu dan tuli di Banda Aceh mengikuti pelatihan barista di Balai Latihan Kerja atau BLK Banda Aceh. Pelatihan ini berlangsung selama 28 hari, mulai 11 Januari sampai 18 Februari 2021.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menyatakan bersedia membantu kebutuhan peserta pelatihan barista tersebut. "Kami akan membantu setiap kebutuhan peserta pelatihan barista ini, khususnya tunarungu dan kami berharap ada kontribusi juga dari pemerintah Aceh," kata Ida Fauziyah saat membuka pelatihan pada Selasa, 12 Januari 2021.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah berfoto bersama difabel Rungu dan Tuli peserta pelatihan barista di Balai Latihan Kerja atau BLK Banda Aceh, Selasa 12 Januari 2021. Foto: Antaranews

53

Bentuk bantuan dari Kementerian Ketenagakerjaan berupa pelatihan mengidentifikasi karakteristik kopi, meracik kopi, sampai manajemen mengelola kafe. Dengan begitu, menurut Ida, penyandang disabilitas mampu mandiri dan memiliki penghasilan sendiri.

Kepala Dinas Sosial Banda Aceh, M. Hidayat mengatakan pelatihan barista untuk difabel ini berlangsung atas kerja sama Dinas Sosial Kota Banda Aceh dengan Balai Latihan Kerja Banda Aceh. Setelah menyelesaikan pelatihan, pemerintah akan menyediakan tempat usaha mandiri bagi peserta untuk menerapkan ilmunya.

Peserta difabel yang lulus pelatihan barista juga akan mendapatkan sertifikat yang bisa digunakan untuk mencari pekerjaan atau membuka usaha sendiri.

54

Judul Gempa di Sulbar, Menaker Instruksikan Balai K3 Makassar Kirim Bantuan

Nama Media suara.com

Newstrend Gempa di Sulawesi Barat

Halaman/URL https://www.suara.com/news/2021/01/16/072143/gempa-di-sulbar-menaker-instruksikan-balai-k3-makassar-kirim-bantuan

Jurnalis Fabiola Febrinastri

Tanggal 2021-01-16 07:21:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami mengajak berbagai pihak untuk bersama-sama menggalang bantuan untukmembantu saudara-saudara kita yang menjadi korban gempa di Sulawesi Barat. Saya juga telah meminta kepada jajaran untuk memastikan distribusi bantuan dapat menjangkau pelosok desa di daerah sekitar gempa

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Penggalangan bantuan melibatkan internal pegawai Kemnaker, mitra perusahaan, dan juga Serikat Pekerja dan Serikat Buruh. Saat ini penggalangan bantuan masih berlangsung

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Saya telah meminta agar menyiapkan MTU dan mobil URC untuk bisa dikerahkan menyalurkan bantuan, sehingga dapat menjangkau pelosok-pelosok desa

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah menginstruksikan agar penyaluran bantuan bagi korban bencana gempa bumi di daerah Mamaju dan Majene, Sulawesi Barat bisa sampai langsung kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama yang berada di daerah pelosok yang sulit terjangkau.

GEMPA DI SULBAR, MENAKER INSTRUKSIKAN BALAI K3 MAKASSAR KIRIM BANTUAN

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah menginstruksikan agar penyaluran bantuan bagi korban bencana gempa bumi di daerah Mamaju dan Majene, Sulawesi Barat bisa sampai langsung kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama yang berada di daerah pelosok yang sulit terjangkau.

55

Kementerian Ketenagakerjaan ( Kemnaker ) mengerahkan Mobil Training Unit (MTU) dari Balai Latihan Kerja (BLK) Makassar dan mobil Unit Reaksi Cepat (URC) Pengawas Ketenagakerjaan dari Balai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) serta kendaraan-kendaraan dinas untuk mempercepat penyaluran sumbangan bantuan yang telah terkumpul.

"Kami mengajak berbagai pihak untuk bersama-sama menggalang bantuan untukmembantu saudara-saudara kita yang menjadi korban gempa di Sulawesi Barat. Saya juga telah meminta kepada jajaran untuk memastikan distribusi bantuan dapat menjangkau pelosok desa di daerah sekitar gempa," katanya, di Jakarta, Jumat (15/01/2021).

Untuk penggalangan bantuan, Ida menjelaskan bahwa pihaknya telah mengajak sejumlah pihak untuk bersama-sama membantu masyarakat yang menjadi korban gempa. Bantuan yang digalang berupa dana tunai, pakaian layak pakai, obat-obatan, dan makanan.

"Penggalangan bantuan melibatkan internal pegawai Kemnaker, mitra perusahaan, dan juga Serikat Pekerja dan Serikat Buruh. Saat ini penggalangan bantuan masih berlangsung," katanya.

Nantinya, distribusi akan melibatkan Pengawas Ketenagakerjaan di Balai K3 dan para instruktur BLK Makassar yang berada di sekitar lokasi gempa. Kebutuhan urgen saat ini adalah kebutuhan di kamp pengungsian seperti tenda, kebutuhan makanan dan air minum, karena hampir semua warga memilih mengungsi untuk sementara.

"Saya telah meminta agar menyiapkan MTU dan mobil URC untuk bisa dikerahkan menyalurkan bantuan, sehingga dapat menjangkau pelosok-pelosok desa," tambahnya.

Sebelumnya diberitakan, gempa berkekuatan magnitudo 6,2 skala Richter (SR) mengguncang Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, hingga ke Kabupaten Mamuju dan sekitarnya pada Jumat sekitar pukul 01.28 WIB. BMKG menyatakan, pusat gempa berada di 6 kilometer timur laut Majene.

Pusat gempa berkedalaman 10 kilometer. Gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Pada Kamis (14/1/2021) sekitar 13.35 WIB, Majene juga diguncang gempa dengan kekuatan magnitudo 5,9 SR.

56

Judul Benny Rhamdani Siap Mundur dari Jabatan Kepala BP2MI jika Tidak Berjalan

Nama Media jpnn.com

Newstrend Biaya Penempatan PMI

Halaman/URL https://www.jpnn.com/news/benny-rhamdani-siap-mundur-dari-jabatan-kepala-bp2mi-jika-tidak-berjalan

Jurnalis fri

Tanggal 2021-01-16 04:35:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Sejak ditetapkannya Perban No. 09 tahun 2020 pada tanggal 15 Juni 2020, sejatinya Perban tersebut efektif mulai berlaku hari ini, tanggal 15 Januari 2020, atau telah diberikan masa transisi selama 6 bulan. Namun, melihat kesiapan Pemerintah Daerah dan calon pemberi kerja di negara-negara tujuan penempatan, kami putuskan untuk memperpanjang masa transisi selama 6 bulan ke depan hingga tanggal 15 Juli 2020

negative - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Dengan langkah-langkah yang dilakukan oleh BP2MI dan melihat fakta empirik di lapangan, ditemukan fakta bahwa belum adanya kesiapan Pemerintah Daerah dalam hal politik anggaran dan menjalankan Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan kerja bagi PMI sebagaimana yang menjadi perintah UU Nomor 18 Tahun 2017 Pasal 40 dan 41

neutral - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Perban No. 9/2020 merupakan komitmen dan keberpihakan BP2MI, serta bentuk kehadiran negara untuk tegak lurus melakukan pelindungan PMI dan keluarga sekaligus sikap istikamah terhadap ketaatan, kepatuhan dan ketundukan pada UU No. 18/2017

negative - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Jika pada akhirnya Perban ini tidak bisa berjalan dengan berbagai fakta di lapangan hingga 15 Juli 2021, maka saya telah siap untuk mengambil sikap mundur dari jabatan sebagai Kepala BP2MI. Karena Setiap pemimpin harus berani mengambil alih tangggung jawab apapun bentuknya, sekalipun kesalahan bukan dilakukan oleh dirinya

Ringkasan

Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani menyatakan implementasi pembebasan biaya penempatan bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI) sesuai Peraturan BP2MI Nomor 9 tahun 2020 tentang Pembebasan Biaya Penempatan PMI, akan diperpanjang masa transisinya selama 6 bulan ke depan.

57

BENNY RHAMDANI SIAP MUNDUR DARI JABATAN KEPALA BP2MI JIKA TIDAK BERJALAN

JAKARTA - Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani menyatakan implementasi pembebasan biaya penempatan bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI) sesuai Peraturan BP2MI Nomor 9 tahun 2020 tentang Pembebasan Biaya Penempatan PMI, akan diperpanjang masa transisinya selama 6 bulan ke depan.

"Sejak ditetapkannya Perban No. 09 tahun 2020 pada tanggal 15 Juni 2020, sejatinya Perban tersebut efektif mulai berlaku hari ini, tanggal 15 Januari 2020, atau telah diberikan masa transisi selama 6 bulan. Namun, melihat kesiapan Pemerintah Daerah dan calon pemberi kerja di negara-negara tujuan penempatan, kami putuskan untuk memperpanjang masa transisi selama 6 bulan ke depan hingga tanggal 15 Juli 2020," kata Benny di depan awak media dalam Press Conference di Media Center BP2MI, Jakarta, Jumat (15/01).

Selama masa transasi 6 bulan, BP2MI telah melakukan berbagai langkah dalam persiapan implementasi Perban 09/2020, antara lain melakukan pertemuan dengan Menteri Ketenagakerjaan RI, Menteri Luar Negeri RI, Menteri Dalam Negeri RI.

Selain itu, menyebarkan informasi ke Perwakilan RI di Kuala Lumpur, Johor Bahru, Penang, Kota Kinabalu, Kuching, Tawau, Singapura, Hong Kong, dan KDEI Taipei. Kemudian, menyusun Petujuk Pelaksanaan Pembebasan Biaya Penempatan dengan melibatkan Kemnaker, Kemlu, Kemdagri, NGO, dan menetapkan Juklak pembebasan biaya penempatan melalui Kepka 323/2020 tanggal 21 Desember 2020.

Kegiatan lainnya, menurut Benny, mengadakan pertemuan bilateral secara virtual dengan Taiwan yang melibatkan Ministry of Labor Taiwan, KDEI Taipei, TETO, Kemnaker, dan BP2MI pada tanggal 23 Desember 2020, serta Hong Kong yang melibatkan Department of Labor Hong Kong SAR, KJRI Hong Kong, Kemnaker, BP2MI, Asosiasi Agensi di Hong Kong, asosiasi pemberi kerja di Hong Kong dan organisasi/komunitas PMI di Hong Kong tanggal 30 Desember 2020.

Selanjutnya, menyesuaikan proses pelayanan penempatan melalui SISKO-P2MI, yang meliputi: mekanisme pendaftaran CPMI, mekanisme seleksi, mekanisme verifikasi dokumen, serta mekanisme verifikasi dan pelaksanaan OPP. Kemudian, membentuk Tim Penyesuaian sistem dan helpdesk kepada CPMI dan Stakeholders.

Terakhir, menyusun Indikasi nominal biaya penempatan per negara tujuan penempatan, agar calon pemberi kerja mengetahui perkiraan biaya penempatan yang akan ditanggung oleh pemberi kerja di negara tujuan penempatan "Dengan langkah-langkah yang dilakukan oleh BP2MI dan melihat fakta empirik di lapangan, ditemukan fakta bahwa belum adanya kesiapan Pemerintah Daerah dalam hal politik anggaran dan menjalankan Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan kerja bagi PMI sebagaimana yang menjadi perintah UU Nomor 18 Tahun 2017 Pasal 40 dan 41," ujar Benny.

Untuk itu, lanjut Benny, setelah melakukan rapat koordinasi dengan Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah beserta jajarannya, pada Rabu malam (13/01), BP2MI tetap pada sikap yang tidak bergeser dari sikap semula, bahwa pada prinsipnya biaya pelatihan dan sertifikasi tidak dibebankan kepada PMI, mengingat ini adalah perintah UU No. 18/2017 Pasal 30 ayat (1).

"Perban No. 9/2020 merupakan komitmen dan keberpihakan BP2MI, serta bentuk kehadiran negara untuk tegak lurus melakukan pelindungan PMI dan keluarga sekaligus sikap istikamah terhadap ketaatan, kepatuhan dan ketundukan pada UU No. 18/2017," papar Benny.

Benny mengatakan, BP2MI juga menawarkan dua opsi yang akan dilakukan dalam masa transisi 6 bulan ke depan. Pertama, Intervensi negara/Pemerintah Pusat dengan mengalokasikan

58

anggaran sebesar Rp 300 miliar dari Pemerintah Pusat dalam hal ini Kementerian Ketenagakerjaan sebagaimana perintah UU No. 18/2017 Pasal 39 huruf o.

Kedua, PMI mendapatkan bantuan biaya pelatihan melalui KUR Perbankan Pemerintah, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Koordinator Perekonomian No. 15 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian No. 8 Tahun 2019 tentang Pedoman Pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat.

Menurutnya, dalam masa transisi 6 bulan ke depan, BP2MI akan melaksanakan langkah-langkah sistematis untuk memastikan berlakunya Perban No. 9 Tahun 2020 dengan melakukan sosialisasi secara masif ke Pemda-Pemda. Langkah ini diharapkan akan dilakukan secara bersama-sama dengan Kementerian/Lembaga terkait seperti Kemnaker dan Kemenlu.

Selain itu, melakukan dialog bilateral dengan negara-negara penempatan dan berkoordinasi dengan Kemnaker dan Kemlu untuk mengidentifikasi MoU yang diterbitkan sebelum atau sesudah Perban No.9/2020 ditetapkan.

"Jika pada akhirnya Perban ini tidak bisa berjalan dengan berbagai fakta di lapangan hingga 15 Juli 2021, maka saya telah siap untuk mengambil sikap mundur dari jabatan sebagai Kepala BP2MI. Karena Setiap pemimpin harus berani mengambil alih tangggung jawab apapun bentuknya, sekalipun kesalahan bukan dilakukan oleh dirinya," tegas Benny.

(fri/jpnn)

59

Judul Pembebasan Biaya Penempatan Pekerja Migran Indonesia Diperpanjang

Nama Media rri.co.id

Newstrend Biaya Penempatan PMI

Halaman/URL https://rri.co.id/humaniora/info-publik/961813/pembebasan-biaya-penempatan-pekerja-migran-indonesia-diperpanjang

Jurnalis Bunaiya Fauzi Arubone

Tanggal 2021-01-16 00:20:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 10.000.000

News Value Rp 30.000.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Sejak ditetapkan Perban Nomor 09 tahun 2020 pada tanggal 15 Juni 2020, sejatinya Perban tersebut efektif mulai berlaku hari ini atau telah diberikan masa transisi selama 6 bulan. Namun melihat kesiapan Pemerintah Daerah dan calon pemberi kerja di negara-negara tujuan penempatan, kami putuskan untuk memperpanjang masa transisi selama 6 bulan ke depan hingga tanggal 15 Juli 2021

negative - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Dengan langkah-langkah yang dilakukan oleh BP2MI dan melihat fakta empirik di lapangan, ditemukan fakta bahwa belum adanya kesiapan Pemerintah Daerah dalam hal politik anggaran dan menjalankan Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan kerja bagi PMI sebagaimana yang menjadi perintah UU Nomor 18 Tahun 2017 Pasal 40 dan 41

positive - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Perban Nomor 9/2020 merupakan komitmen dan keberpihakan BP2MI, serta bentuk kehadiran negara untuk tegak lurus melakukan perlindungan PMI dan keluarga sekaligus sikap istikamah terhadap ketaatan, kepatuhan dan ketundukan pada UU Nomor 18/2017

negative - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Jika pada akhirnya Perban ini tidak bisa berjalan dengan berbagai fakta di lapangan hingga 15 Juli 2021 yang disebabkan ketidakseriusan kementerian dan lembaga lain, ketidakpatuhan Pemerintah daerah terhadap perintah Undang-undang serta karena masih adanya pihak-pihak yang lebih merasa bangga untuk menjadi antek dari sindikat praktek ijon dan rente, maka saya telah siap untuk mengambil sikap mundur dari jabatan sebagai Kepala BP2MI

neutral - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Bagi saya ini sangat prinsip. Setiap pemimpin harus berani mengambil alih tangggung jawab apapun bentuknya, sekalipun kesalahan bukan dilakukan oleh dirinya. Juga saya tidak dilahirkan dan dididik untuk menjadi pemimpin yang hanya bangga berada di kursi kekuasaan, tapi membiarkan terjadinya Penindasan dan perampokan hak para PMI untuk hidup bahagia dan sejahtera karena mimpi mereka dijarah oleh para mafia sindikasi ijon dan rente yang terorganisir dan sistematis

60

neutral - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Saya dididik untuk setia kepada Rakyat, istikamah kepada cita-cita konstitusi, dan patuh undang-undang dan Presiden Republik Indonesia yang memberi mandat dan peruntah kepada Saya untuk bekerja pada negara. Jabatan itu milik Allah dan setiap manusia tidak memiliki hak sedikitpun untuk menguasainya, kecuali menjalankan kekuasaan itu sejatinya sebagaimana yang menjadi kehendak Allah dan Rakyat

Ringkasan

Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani akan memperpanjang pembebasan biaya penempatan bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI). Perpanjangan akan berlaku selama 6 bulan.

Perpanjangan bebas biaya penempatan PMI itu sesuai Peraturan BP2MI (Perban) nomor 9 tahun 2020 tentang Pembebasan Biaya Penempatan PMI.

PEMBEBASAN BIAYA PENEMPATAN PEKERJA MIGRAN INDONESIA DIPERPANJANG

Jakarta: Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani akan memperpanjang pembebasan biaya penempatan bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI). Perpanjangan akan berlaku selama 6 bulan.

Perpanjangan bebas biaya penempatan PMI itu sesuai Peraturan BP2MI (Perban) nomor 9 tahun 2020 tentang Pembebasan Biaya Penempatan PMI.

"Sejak ditetapkan Perban Nomor 09 tahun 2020 pada tanggal 15 Juni 2020, sejatinya Perban tersebut efektif mulai berlaku hari ini atau telah diberikan masa transisi selama 6 bulan. Namun melihat kesiapan Pemerintah Daerah dan calon pemberi kerja di negara-negara tujuan penempatan, kami putuskan untuk memperpanjang masa transisi selama 6 bulan ke depan hingga tanggal 15 Juli 2021," kata Benny dalam siaran pers, Jakarta, Jumat (15/1/2021).

Selama masa transisi 6 (enam) bulan, BP2MI telah melakukan sejumlah langkah sebagai persiapan berlakunya Perban 09/2020.

Diantaranya bertemu dengan Menteri Ketenagakerjaan RI, Menteri Luar Negeri RI, Menteri Dalam Negeri RI. Kemudian menyebarkan informasi ke Perwakilan RI di Kuala Lumpur, Johor Baru, Penang, Kota Kinabalu, Kuching, Tawau, Singapura, Hong Kong, dan KDEI Taipei.

Kemudian menyusun Petunjuk Pelaksanaan Pembebasan Biaya Penempatan dengan melibatkan Kemnaker, Kemlu, Kemdagri, NGO, dan menetapkan Juklak pembebasan biaya penempatan melalui Kepka 323/2020 tanggal 21 Desember 2020.

Selanjutnya mengadakan pertemuan bilateral secara virtual dengan Taiwan yang melibatkan Ministry of Labor Taiwan, KDEI Taipei, TETO, Kemnaker, dan BP2MI pada tanggal 23 Desember 2020, serta Hong Kong yang melibatkan Department of Labor Hong Kong SAR, KJRI Hong Kong, Kemnaker, BP2MI, Asosiasi Agensi di Hong Kong, asosiasi pemberi kerja di Hong Kong dan organisasi/komunitas PMI di Hong Kong tanggal 30 Desember 2020.

BP2MI juga telah menyesuaikan proses pelayanan penempatan melalui SISKO-P2MI, yang meliputi; mekanisme pendaftaran CPMI, mekanisme seleksi, mekanisme verifikasi dokumen, serta mekanisme verifikasi dan pelaksanaan OPP.

Lalu membentuk Tim Penyesuaian sistem dan helpdesk kepada CPMI dan Stakeholders, menyusun indikasi nominal biaya penempatan per negara tujuan penempatan, agar calon

61

pemberi kerja mengetahui perkiraan biaya penempatan yang akan ditanggung oleh pemberi kerja di negara tujuan penempatan.

"Dengan langkah-langkah yang dilakukan oleh BP2MI dan melihat fakta empirik di lapangan, ditemukan fakta bahwa belum adanya kesiapan Pemerintah Daerah dalam hal politik anggaran dan menjalankan Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan kerja bagi PMI sebagaimana yang menjadi perintah UU Nomor 18 Tahun 2017 Pasal 40 dan 41," tambah Benny.

Untuk itu, lanjut Benny, setelah melakukan rapat koordinasi dengan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah beserta jajarannya, pada Rabu malam (13/1), BP2MI tetap pada sikap biaya pelatihan dan sertifikasi tidak dibebankan kepada PMI, mengingat perintah UU Nomor 18/2017 Pasal 30 ayat (1).

"Perban Nomor 9/2020 merupakan komitmen dan keberpihakan BP2MI, serta bentuk kehadiran negara untuk tegak lurus melakukan perlindungan PMI dan keluarga sekaligus sikap istikamah terhadap ketaatan, kepatuhan dan ketundukan pada UU Nomor 18/2017," papar Benny.

Lebib lanjut Benny mengatakan, BP2MI juga menawarkan dua opsi yang akan dilakukan dalam masa transisi 6 (enam) bulan ke depan, yaitu: Intervensi negara/ Pemerintah Pusat dengan mengalokasikan anggaran sebesar Rp300 miliar dari Pemerintah Pusat dalam hal ini Kementerian Ketenagakerjaan sebagaimana perintah UU Nomor 18/2017 Pasal 39 huruf o, serta PMI mendapatkan bantuan biaya pelatihan melalui KUR Perbankan Pemerintah, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Koordinator Perekonomian Nomor 15 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Nomor 8 Tahun 2019 tentang Pedoman Pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat.

Dalam masa transisi 6 (enam) bulan ke depan, BP2MI akan melaksanakan langkah-langkah untuk memastikan berlakunya Perban Nomor 9 Tahun 2020, dengan melakukan sosialisasi secara masif ke Pemda-Pemda, yang diharapkan akan dilakukan secara bersama-sama dengan Kementerian/Lembaga terkait, seperti Kemnaker dan Kemenlu, serta melakukan dialog bilateral dengan negara-negara penempatan dan berkoordinasi dengan Kemnaker dan Kemlu untuk mengidentifikasi MoU yang diterbitkan sebelum atau sesudah Perban Nomor 9/2020 ditetapkan.

"Jika pada akhirnya Perban ini tidak bisa berjalan dengan berbagai fakta di lapangan hingga 15 Juli 2021 yang disebabkan ketidakseriusan kementerian dan lembaga lain, ketidakpatuhan Pemerintah daerah terhadap perintah Undang-undang serta karena masih adanya pihak-pihak yang lebih merasa bangga untuk menjadi antek dari sindikat praktek ijon dan rente, maka saya telah siap untuk mengambil sikap mundur dari jabatan sebagai Kepala BP2MI," ujar Benny.

"Bagi saya ini sangat prinsip. Setiap pemimpin harus berani mengambil alih tangggung jawab apapun bentuknya, sekalipun kesalahan bukan dilakukan oleh dirinya. Juga saya tidak dilahirkan dan dididik untuk menjadi pemimpin yang hanya bangga berada di kursi kekuasaan, tapi membiarkan terjadinya Penindasan dan perampokan hak para PMI untuk hidup bahagia dan sejahtera karena mimpi mereka dijarah oleh para mafia sindikasi ijon dan rente yang terorganisir dan sistematis," sambungnya.

"Saya dididik untuk setia kepada Rakyat, istikamah kepada cita-cita konstitusi, dan patuh undang-undang dan Presiden Republik Indonesia yang memberi mandat dan peruntah kepada Saya untuk bekerja pada negara. Jabatan itu milik Allah dan setiap manusia tidak memiliki hak sedikitpun untuk menguasainya, kecuali menjalankan kekuasaan itu sejatinya sebagaimana yang menjadi kehendak Allah dan Rakyat," pungkasnya.

62

Judul Pembebasan Biaya Penempatan TKI Diundur Hingga Juli, Kepala BP2MI Ungkap Penyebabnya

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Biaya Penempatan PMI

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2021/01/15/pembebasan-biaya-penempatan-tki-diundur-hingga-juli-kepala-bp2mi-ungkap-penyebabnya

Jurnalis Larasati Dyah Utami

Tanggal 2021-01-15 13:32:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Ini sangat menyakitkan bagi kami dan sangat menyakitkan bagi pekerja migran Indonesia

negative - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Harusnya Pemda tidak boleh melihat hanya karena peraturan badan ini dikeluarkan tahun 2020. Misalnya ada anggapan, ini terlalu mepet, atau bagaimana politik anggaran kami alokasikan. Itu pandangan keliru dan salah. Karena UU Nomor 18 Tahun 2017 telah dikeluarkan 4 tahun lalu

positive - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Ini kami apresiasi, menunjukan pemerintah Jatim telah memiliki kepedulian pada PMI melalui politik anggaran. Terima Kasih untuk ibu Gubernur beserta jajaran dan DPRD

negative - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Saya telah siap untuk mengambil sikap mundur dari jabatan sebagai Kepala BP2MI. Karena Setiap Pemimpin harus berani mengambil alih tanggung jawab apapun bentuknya, sekalipun kesalahan bukan dilakukan oleh dirinya

Ringkasan

Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) , Benny Rhamdani mengumumkan bahwa peraturan terkait pembebasan biaya penempatan TKI di luar negeri diundur hingga Juli 2021.

Benny mengatakan sejatinya peraturan undang-undang (UU) No. 09 Tahun 2020 tersebut efektif mulai berlaku pada hari ini, Jumat (15/1/2021).

Namun, pihaknya menemukan fakta dilapangan belum adanya kesiapan Pemerintah Daerah (Pemda) dalam hal Politik anggaran dan menjalankan Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan kerja bagi PMI.

63

PEMBEBASAN BIAYA PENEMPATAN TKI DIUNDUR HINGGA JULI, KEPALA BP2MI UNGKAP PENYEBABNYA

Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) , Benny Rhamdani mengumumkan bahwa peraturan terkait pembebasan biaya penempatan TKI di luar negeri diundur hingga Juli 2021.

Benny mengatakan sejatinya peraturan undang-undang (UU) No. 09 Tahun 2020 tersebut efektif mulai berlaku pada hari ini, Jumat (15/1/2021).

Namun, pihaknya menemukan fakta dilapangan belum adanya kesiapan Pemerintah Daerah (Pemda) dalam hal Politik anggaran dan menjalankan Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan kerja bagi PMI.

"Ini sangat menyakitkan bagi kami dan sangat menyakitkan bagi pekerja migran Indonesia," kata Benny pada konferensi pers secara virtual, Jumat (15/1/2021).

Padahal pihaknya telah melakukan sejumlah persiapan selama 6 bulan masa transisi untuk mempersiapkan implementasi pembebasan biaya penempatan tersebut.

Diantaranya menjalin komunikasi dengan sejumlah Kementerian hingga menyebarkan informasi ke Perwakilan RI yang ada di luar negeri.

Pihaknya juga telah menyusun petunjuk pelaksanaan dengan melibatkan kementerian/lembaga terkait hingga mengadakan pertemuan bilateral secara virtual dengan negara penempatan.

"Harusnya Pemda tidak boleh melihat hanya karena peraturan badan ini dikeluarkan tahun 2020. Misalnya ada anggapan, ini terlalu mepet, atau bagaimana politik anggaran kami alokasikan. Itu pandangan keliru dan salah. Karena UU Nomor 18 Tahun 2017 telah dikeluarkan 4 tahun lalu," kata Benny.

Dalam UU 18 Tahun 2017, Pasal 40 dan 41 diterangkan bahwa Pemda memiliki tugas dan tanggung jawab untuk menyelenggarakan Pendidikan dan pelatihan kerja, termasuk menyelenggarakan Pendidikan dan pelatihan kerja kepada Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI).

Benny menyayangkan hampir semua Pemerintah Provinsi (Pemprov) belum menyelenggarakan politik anggaran tersebut, kecuali Provinsi Jawa Timur.

Pemprov Jawa Timur yang sudah mengalokasikan anggaran pelatihan Calon Pekerja Migran Indonesia melalui APBD Provinsi Jawa Timur sebesar Rp. 7,9 miliar per tahun.

"Ini kami apresiasi, menunjukan pemerintah Jatim telah memiliki kepedulian pada PMI melalui politik anggaran. Terima Kasih untuk ibu Gubernur beserta jajaran dan DPRD," kata Benny.

Benny mengatakan jika selama masa transisi hingga Juli 2021 peraturan tersebut belum bisa berjalan karena ketidakseriusan dukungan Kementerian dan Lembaga lain, dan tidak adanya politik anggaran Pemda, ia siap untuk mundur dari jabatannya sebagai Kepala BP2MI.

"Saya telah siap untuk mengambil sikap mundur dari jabatan sebagai Kepala BP2MI. Karena Setiap Pemimpin harus berani mengambil alih tanggung jawab apapun bentuknya, sekalipun kesalahan bukan dilakukan oleh dirinya," kata Benny.

64

Judul Upah buruh Desember 2020 turun

Nama Media antaranews.com

Newstrend Upah Buruh Tani

Halaman/URL https://www.antaranews.com/berita/1947860/upah-buruh-desember-2020-turun

Jurnalis Ade irma Junida

Tanggal 2021-01-15 13:09:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Suhariyanto (Kepala Badan Statistik (BPS)) Ini rata-rata upah buruh tani dari berbagai jenis pekerjaan sehingga kalau dibandingkan November naik 0,13 persen

negative - Suhariyanto (Kepala Badan Statistik (BPS)) Karena Desember 2020 terjadi inflasi 0,45 persen, maka secara riil upahnya turun 0,44 persen

Ringkasan

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat upah nominal harian buruh tani dan bangunan pada Desember 2020 mengalami penurunan karena adanya kenaikan indeks konsumsi rumah tangga serta inflasi.

Kepala BPS Suhariyanto dalam konferensi pers virtual, Jumat, mengatakan upah buruh tani pada Desember 2020 sebesar Rp55.921 per hari.

UPAH BURUH DESEMBER 2020 TURUN

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat upah nominal harian buruh tani dan bangunan pada Desember 2020 mengalami penurunan karena adanya kenaikan indeks konsumsi rumah tangga serta inflasi.

Kepala BPS Suhariyanto dalam konferensi pers virtual, Jumat, mengatakan upah buruh tani pada Desember 2020 sebesar Rp55.921 per hari.

"Ini rata-rata upah buruh tani dari berbagai jenis pekerjaan sehingga kalau dibandingkan November naik 0,13 persen," katanya.

Suhariyanto mengatakan karena terjadi kenaikan indeks konsumsi rumah tangga di pedesaan pada Desember 2020 sebesar 0,58 persen, maka secara riil, upah buruh tani turun 0,45 persen.

65

Hal yang sama juga terjadi pada upah nominal harian buruh bangunan (tukang bukan mandor) pada Desember 2020 yang tercatat naik 0,01 persen dibanding November 2020, yaitu dari Rp90.807 menjadi Rp90.816 per hari.

"Karena Desember 2020 terjadi inflasi 0,45 persen, maka secara riil upahnya turun 0,44 persen," katanya.

Upah riil buruh/pekerja menggambarkan daya beli dari pendapatan/upah yang diterima buruh/pekerja. Upah riil buruh tani adalah perbandingan antara upah nominal buruh tani dengan indeks konsumsi rumah tangga perdesaan, sedangkan upah riil buruh bangunan adalah perbandingan upah nominal buruh bangunan terhadap indeks harga konsumen perkotaan.

66

Judul Akhir Tahun 2020, Upah Buruh Tani Jadi Rp55.921 Per Hari

Nama Media wartaekonomi.co.id

Newstrend Upah Buruh Tani

Halaman/URL https://www.wartaekonomi.co.id/read322980/akhir-tahun-2020-upah-buruh-tani-jadi-rp55921-per-hari

Jurnalis redaksi

Tanggal 2021-01-15 12:16:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Suhariyanto (Kepala Badan Statistik (BPS)) Ini adalah rata-rata upah buruh tani dari segala jenis pekerjaan sehingga kalau kita bandingkan dengan posisi bulan sebelumnya secara nominal mengalami kenaikan

Ringkasan

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat rata-rata upah nominal buruh tani pada Desember 2020 naik 0,13% dibanding November lalu yakni dari Rp55.848 menjadi Rp55.921 per hari. Adapun rata-rata upah riil mengalami penurunan 0,45%, yakni dari Rp52.566 menjadi Rp52.331 "Ini adalah rata-rata upah buruh tani dari segala jenis pekerjaan sehingga kalau kita bandingkan dengan posisi bulan sebelumnya secara nominal mengalami kenaikan," kata Kepala BPS Suhariyanto dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (15/1/2021).

AKHIR TAHUN 2020, UPAH BURUH TANI JADI RP55.921 PER HARI

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat rata-rata upah nominal buruh tani pada Desember 2020 naik 0,13% dibanding November lalu yakni dari Rp55.848 menjadi Rp55.921 per hari. Adapun rata-rata upah riil mengalami penurunan 0,45%, yakni dari Rp52.566 menjadi Rp52.331 "Ini adalah rata-rata upah buruh tani dari segala jenis pekerjaan sehingga kalau kita bandingkan dengan posisi bulan sebelumnya secara nominal mengalami kenaikan," kata Kepala BPS Suhariyanto dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (15/1/2021).

Selain upah buruh tani, BPS mencatat rata-rata upah nominal buruh bangunan pada Desember 2020 naik 0,01% dibanding November lalu yakni dari Rp90.807 menjadi Rp90.816. Adapun upah riil Desember 2020 dibanding November 2020 turun sebesar 0,44%, yaitu dari Rp86.311 menjadi Rp85.931.

67

Di sisi lain, rata-rata upah nominal buruh potong rambut wanita pada Desember 2020 naik 0,01% dibanding November lalu yakni dari Rp28.730 menjadi Rp28.733. Sementara upah riil Desember 2020 dibanding November 2020 turun sebesar 0,44%, yaitu dari Rp27.308 menjadi Rp27.188.

Adapun rata-rata upah nominal pembantu rumah tangga pada Desember 2020 dibanding November 2020 mengalami kenaikan sebesar 0,02%, yaitu dari Rp419.906 menjadi Rp419.990. Sementara upah riil Desember 2020 dibanding November 2020 turun sebesar 0,43%, yaitu dari Rp399.113 menjadi Rp397.396.

68

Judul Tanggal Merah dan Hari Libur Nasional 2021

Nama Media cnnindonesia.com

Newstrend Libur Dan Cuti Bersama 2021

Halaman/URL https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20210115102629-277-594075/tanggal-merah-dan-hari-libur-nasional-2021

Jurnalis redaksi

Tanggal 2021-01-15 11:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Tahun 2021 telah berjalan sebulan.

Tanggal merah dan hari libur nasional 2021 telah ditetapkan. Untuk mempersiapkan rencana tahunan seperti berwisata , ada baiknya Anda mencatat terlebih dahulu.

Sebagian besar orang biasanya membuka tahun dengan perencanaan agenda selama setahun. Dengan mengetahui tanggal merah dan hari libur 2021, mereka dapat membuat perencanaan aktivitas setahun.

TANGGAL MERAH DAN HARI LIBUR NASIONAL 2021

Tahun 2021 telah berjalan sebulan.

Tanggal merah dan hari libur nasional 2021 telah ditetapkan. Untuk mempersiapkan rencana tahunan seperti berwisata , ada baiknya Anda mencatat terlebih dahulu.

Sebagian besar orang biasanya membuka tahun dengan perencanaan agenda selama setahun. Dengan mengetahui tanggal merah dan hari libur 2021, mereka dapat membuat perencanaan aktivitas setahun.

Tak hanya untuk berlibur, mengetahui tanggal merah dan hari libur nasional 2021 juga bisa dilakukan untuk menyusun timeline kerja atau proyek yang akan digarap.

Sesuaikan jatah cuti Anda dengan hari libur yang bisa dipadukan. Meski selagi pandemi Covid-19 kita dianjurkan tidak bepergian, namun ada baiknya Anda menyusun jadwal ' me-time ' Anda untuk mencegah stres.

Berikut 16 tanggal merah dan hari libur nasional tahun 2021: 1 Januari 2021 (Jumat) - Tahun Baru 2021 Masehi 12 Februari 2021 (Jumat) - Tahun Baru Imlek 2572 Kongzili 11 Maret 2021 (Kamis) - Isra Mi'raj Muhammad SAW 14 Maret 2021 (Minggu) - Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1943 2 April 2021 (Jumat) - Wafat Isa Almasih (Jumat Agung) 4 April 2021 (Minggu) - Hari Paskah 1 Mei 2021 (Sabtu) - Hari Buruh Internasional 13 Mei 2021 (Kamis) - Kenaikan Isa

69

Almasih 13-14 Mei 2021 (Kamis-Jumat) - Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1442 Hijriah 26 Mei 2021 (Rabu) - Hari Raya Waisak 2565 1 Juni 2021 (Selasa) - Hari Kelahiran Pancasila 20 Juli 2021 (Selasa) - Hari Raya Iduladha 1442 Hijriah 10 Agustus 2021 (Selasa) - Tahun Baru Islam 1443 Hijriah 17 Agustus 2021 (Selasa) - HUT Kemerdekaan RI ke-76 19 Oktober 2021 (Selasa) - Maulid Nabi Muhammad SAW 25 Desember 2021 (Sabtu) - Hari Raya Natal 2021 Selain tanggal merah dan hari libur tahun 2021, ketahui juga jadwal cuti bersama 2021 , sebagai berikut: 12 Maret 2021 (Jumat) - Isra Mi'raj Muhammad SAW 12, 17, 18, dan 19 Mei 2021 (Rabu, Senin, Selasa, Rabu) - Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1442 Hijriah 24 dan 27 Desember 2021 (Jumat dan Senin) - Hari Raya Natal 2021 Itulah daftar tanggal merah dan hari libur nasional tahun 2021 beserta hari-hari yang ditentukan sebagai hari cuti bersama. Anda bisa mengatur agenda Anda setahun ke depan, baik dalam hal berlibur maupun bekerja.

Anda bahkan bisa merencanakan hal-hal istimewa dalam hidup Anda, seperti menikah.

(fjr).

70

Judul Upah Buruh Desember 2020 Turun 0,44 Persen, Ini Alasannya

Nama Media bisnis.com

Newstrend Upah Buruh Tani

Halaman/URL https://ekonomi.bisnis.com/read/20210115/12/1343380/upah-buruh-desember-2020-turun-044-persen-ini-alasannya

Jurnalis Rahmad Fauzan

Tanggal 2021-01-15 10:10:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Suhariyanto (Kepala Badan Statistik (BPS)) Kalau dibandingkan dengan posisi November [2020] lalu upah buruh tani mengalami kenaikan sebesar 0,13 persen

Ringkasan

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat upah buruh tani dan bangunan pada Desember 2020 mengalami penurunan. Kenaikan indeks konsumsi rumah tangga serta inflasi yang terjadi pada Desember lalu menjadi faktor utama yang menyebabkan hal tersebut.

UPAH BURUH DESEMBER 2020 TURUN 0,44 PERSEN, INI ALASANNYA

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat upah buruh tani dan bangunan pada Desember 2020 mengalami penurunan. Kenaikan indeks konsumsi rumah tangga serta inflasi yang terjadi pada Desember lalu menjadi faktor utama yang menyebabkan hal tersebut.

Kepala BPS Suhariyanto memaparkan upah buruh tani adalah Rp55.921 per hari yang merupakan rerata dari upah buruh tani dari berbagai jenis pekerjaan.

"Kalau dibandingkan dengan posisi November [2020] lalu upah buruh tani mengalami kenaikan sebesar 0,13 persen," ujarnya dalam koferensi pers virtual. Jumat (15/1/2021).

Namun, dengan terjadinya kenaikan indeks konsumsi rumah tangga sebesar 0,58 persen, maka secara riil upah buruh tani mengalami penurunan sebesar 0,45 persen.

Hal yang sama terjadi dengan upah buruh bangunan. Suhariyanto mengatakan upah buruh bangunan pada Desember 2020 adalah Rp90.816 per hari.

Secara bulanan, terjadi kenaikan tipis sebesar 0,01 persen. Selain itu, inflasi sebesar 0,45 persen yang terjadi pada Desember lalu, maka secara riil upah buruh bangunan ini mengalami penurunan 0,44 persen.

71

Judul RI Tunda Kewajiban Majikan Tanggung Biaya Penempatan PMI, Beneran?

Nama Media bisnis.com

Newstrend Biaya Penempatan PMI

Halaman/URL https://ekonomi.bisnis.com/read/20210115/12/1343342/ri-tunda-kewajiban-majikan-tanggung-biaya-penempatan-pmi-beneran

Jurnalis Zufrizal

Tanggal 2021-01-15 08:51:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Pemerintah Indonesia disebut-sebut menunda penerapan kebijakan baru yang mewajibkan majikan pekerja migran Indonesia (PMI) harus membayar sebagian dari biaya penempatan pekerja yang dijadwalkan mulai berlaku pada 15 Januari.

Dalam media advisory yang dikeluarkan Kamis, (14/1/2021), seperti dikutip https://focustaiwan.tw/ dari CNA , Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia mengatakan akan mengadakan jumpa pers pada Jumat (15/1/2021) untuk mengumumkan perpanjangan masa transisi, yang berarti tanggal pemberlakuan kebijakan biaya penempatan baru akan diundur.

RI TUNDA KEWAJIBAN MAJIKAN TANGGUNG BIAYA PENEMPATAN PMI, BENERAN?

Pemerintah Indonesia disebut-sebut menunda penerapan kebijakan baru yang mewajibkan majikan pekerja migran Indonesia (PMI) harus membayar sebagian dari biaya penempatan pekerja yang dijadwalkan mulai berlaku pada 15 Januari.

Dalam media advisory yang dikeluarkan Kamis, (14/1/2021), seperti dikutip https://focustaiwan.tw/ dari CNA , Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia mengatakan akan mengadakan jumpa pers pada Jumat (15/1/2021) untuk mengumumkan perpanjangan masa transisi, yang berarti tanggal pemberlakuan kebijakan biaya penempatan baru akan diundur.

Pada Rabu (13/1/2021), Kementerian Tenaga Kerja Taiwan menyatakan bahwa Indonesia memberi tahu Taiwan tentang keputusan untuk menunda pertemuan yang dijadwalkan pada Kamis untuk membahas masalah-masalah tentang biaya penyelesaian bagi pekerja migran Indonesia Pada Juli 2020, Pemerintah Indonesia mengeluarkan "kebijakan pembebasan biaya penempatan," yang membatalkan biaya penempatan untuk 10 jenis pekerjaan, termasuk pembantu rumah tangga, pekerja konstruksi dan pengasuh, yang mewajibkan majikan di luar negeri dan pemerintah daerah Indonesia membayar biaya tersebut.

72

Kebijakan baru ini berlaku di semua negara yang mempekerjakan pekerja migran Indonesia. Kebijakan Indonesia itu mendapat tentangan keras dari majikan Taiwan.

Akibatnya, Kementerian Tenaga Kerja Taiwan dan Kementerian Luar Negeri Taiwan mengadakan konferensi video pada Desember tahun lalu dengan pejabat Indonesia untuk membahas masalah tersebut.

Kepala Bagian di Badan Pengembangan Tenaga Kerja Kemenaker Taiwan , menurut Hsueh Chien-chung mengatakan bahwa konferensi video kedua dijadwalkan pada hari Kamis (13/1/2021), tetapi kantor perwakilan Taiwan di Indonesia menerima pemberitahuan pada Rabu (13/1/2021) malam dari Pemerintah Indonesia yang menunda pertemuan tersebut.

Kemenaker Taiwan, kata Hsueh, akan meminta kantor perwakilan Taiwan di Indonesia untuk membantu mengatur pertemuan lebih lanjut.

Dia menjelaskan bahwa Taiwan telah menangguhkan masuknya pekerja migran Indonesia karena tingginya tingkat infeksi Covid-19 di Indonesia, sedangkan Indonesia telah mengarahkan pemerintah daerahnya untuk menangguhkan pengiriman pekerja migran ke Taiwan dan Jepang.

73

74

Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Ketenagakerjaan RI

TERIMA KASIH

TELAH MEMBACA