Buku Ajar MATERI KULIAH PSIKOTERAPI - Universitas ...

74
Buku Ajar MATERI KULIAH PSIKOTERAPI Tim Penyusun: Tience Debora Valentina Luh Kadek Pande Ary Susilawati Adijanti Marheni David Hizkia Tobing Putu Wulan Budisetyani I Made Rustika Naomi Vembriati Luh Made Karisma Sukmayati Suarya Made Diah Lestari Ni Made Swasti Wulanyani Supriyadi Komang Rahayu Indrawati Ni Made Ari Wilani Yohanes Kartika Herdiyanto Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran UNIVERSITAS UDAYANA 2016

Transcript of Buku Ajar MATERI KULIAH PSIKOTERAPI - Universitas ...

Buku Ajar

MATERI KULIAH PSIKOTERAPI

Tim Penyusun:

Tience Debora Valentina Luh Kadek Pande Ary Susilawati Adijanti Marheni David Hizkia Tobing Putu Wulan Budisetyani I Made Rustika

Naomi Vembriati Luh Made Karisma Sukmayati

Suarya Made Diah Lestari Ni Made Swasti Wulanyani Supriyadi

Komang Rahayu Indrawati Ni Made Ari Wilani Yohanes Kartika Herdiyanto

Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran UNIVERSITAS UDAYANA 2016

2

PRAKATA

Puji syukur atas rahmat Tuhan Yang Maha Esa penulis ucapkan sehingga buku ini dapat

terselesaikan. Buku ajar Psikoterapi ini secara khusus disusun sebagai materi ajar yang

digunakan dalam kegiatan belajar mengajar pada mata kuliah Psikoterapi bagi mahasiswa

Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana dan secara umum bagi

pembaca yang memiliki minat dalam materi Psikoterapi dalam implementasi bidang

Psikoterapi. Buku ini berisi mengenai teori-teori dan penerapan pendekatan terapi dari

berbagai pendekatan Psikologi serta batasan-batasan dalam prakteknya. Besar harapan

bahwa bahan ajar ini bermanfaat untuk pendidik maupun praktisi terapi Psikologi.

Denpasar, 20 Juli 2016

Tim Penyusun

3

DAFTAR ISI

PRAKATA ................................................................................................................................................. 2 DAFTAR ISI ............................................................................................................................................... 3 PENDAHULUAN ....................................................................................................................................... 5 MATERI 1 ............................................................................................................................................... 12

A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 12 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 12 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 15 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 16 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 16 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 16

MATERI 2 ............................................................................................................................................... 17 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 17 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 17 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 23 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 23 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 23 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 23

MATERI 3 ............................................................................................................................................... 24 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 24 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 24 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 30 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 30 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 30 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 31

MATERI 4 ............................................................................................................................................... 32 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 32 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 32 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 37 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 37 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 37 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 38

MATERI 5 ............................................................................................................................................... 39 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 39 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 39 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 47 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 47 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 47 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 47

MATERI 6 ............................................................................................................................................... 48 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 48 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 48 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 52 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 52 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 52 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 52

4

MATERI 7 ............................................................................................................................................... 53 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 53 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 57 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 57 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 57 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 57 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 57

MATERI 8 ............................................................................................................................................... 58 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 58 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 58 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 64 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................... Error! Bookmark not defined. E. Daftar istilah yang penting ........................................................... Error! Bookmark not defined. F. Daftar Pustaka .............................................................................. Error! Bookmark not defined.

MATERI 9 ............................................................................................................................................... 65 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 65 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 65 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 68 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 68 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 68 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 68

MATERI 10 ............................................................................................................................................. 69 A. Pendahuluan ............................................................................................................................. 69 B. Konsep Dasar ............................................................................................................................ 69 C. Kesimpulan ................................................................................................................................ 73 D. Latihan soal mandiri (quiz) ........................................................................................................ 78 E. Daftar istilah yang penting ........................................................................................................ 78 F. Daftar Pustaka ........................................................................................................................... 78

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................................................. 79

5

PENDAHULUAN

Kontrak Kuliah

Nama Mata Kuliah : Psikoterapi

Kode Mata Kuliah : 2236122

Pengajar/pengampu : 1. Tience Debora Valentina, S.Psi., M.A., Psi

2. Luh Kadek Pande Arysusilawati, S. S.Psi., M.Psi

Semester : Enam (6)

Hari Pertemuan/jam : Selasa, 08.00 wita – 10.30 wita

Tempat Pertemuan : Ruang kuliah PS.Psikologi, Lantai 2

1. Manfaat Mata Kuliah

Mata kuliah ini diberikan kepada mahasiswa agar mahasiswa mendapat informasi

mengenai konsep dasar psikoterapi, dan tujuan psikoterapi dalam menolong manusia, dan

juga memahami bentuk-bentuk psikoterapi dari berbagai pendekatan.

2. Deskripsi Perkuliahan

Mata kuliah Psikoterapi termasuk dalam mata kuliah keilmuan dan keterampilan. Mata

kuliah ini pada dasarnya hendak menjelaskan secara mendalam mengenai konsep dasar

psikoterapi, baik mengenai pengertian, tujuan, berbagai pendekatan dalam terapi, dan

bagaimana peran terapis dank lien dalam sesi terapi.

3. Tujuan Instruksional

Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat mengetahui dan

memahami konsep dasar dan bentuk-bentuk terapi dari berbagai pendekatan dalam Ilmu

Psikologi.

4. Organisasi Materi

Organisasi materi dapat dilihat pada jadwal perkuliahan.

5. Strategi Perkuliahan

Strategi instruksional yang digunakan pada mata kuliah psikoterapi ini terdiri dari:

a. Urutan kegiatan instruksional berupa: pendahuluan (tujuan mata kuliah, cakupan

materi pokok bahasan, dan relevansi), penyajian (uraian, contoh, diskusi, evaluasi),

dan penutup (umpan balik, ringkasan materi, petunjuk tindak lanjut, pemberian quis,

penugasan, gambaran singkat tentang materi berikutnya).

b. Metode instruksional menggunakan metode ceramah, tanya jawab, diskusi kasus,

dan penugasan.

1. Ceramah berupa penyampaian bahan ajar oleh dosen pengajar dan penekanan-

penekanan pada hal-hal penting.

6

2. Demonstrasi berupa penyajian contoh-contoh termasuk contoh dalam kehidupan

sehari-hari, yang berkaitan dengan topik bahasan.

3. Tanya jawab dilakukan sepanjang tatap muka, dengan memberikan kesempatan

mahasiswa untuk memberikan pendapat atau pertanyaan mengenai hal-hal yang

belum dimengerti terkait topik bahasan, atau yang bertentangan dengan

pemahaman sebelumnya.

4. Diskusi dilakukan dengan memberikan contoh kasus atau kondisi pada akhir

pokok bahasan, mengambil tema yang sedang aktual di masyarakat dan

berkaitan dengan pokok bahasan yang sedang dibahas, kemudian mengajak

mahasiswa untuk memberikan pendapat atau hasil analisa mahasiswa secara

kritis terhadap kasus atau kondisi tersebut, sesuai dengan pengetahuan yang

baru diperoleh.

5. Pemberian quis dilakukan untuk melihat sejauh apa mahasiswa mengetahui dan

memahami materi yang baru diperoleh.

6. Penugasan diberikan untuk membantu mahasiswa memahami bahan ajar,

membuka wawasan, dan mendalami materi perkuliahan. Penugasan dapat

berupa pembuatan tulisan ilmiah, membuat review artikel ilmiah, ataupun

membuat tulisan yang membahas kasus/kondisi yang berkaitan dengan pokok

bahasan. Pada penugasan ini, terdapat komponen keterampilan menulis ilmiah,

berpikir kritis, penelusuran referensi ilmiah, dan keterampilan berkomunikasi.

c. Media instruksional berupa: LCD projector, whiteboard, artikel aktual di surat

kabar/internet/majalah/jurnal ilmiah, materi power point, dan kontrak perkuliahan.

d. Waktu: lima (5) menit pada tahap pendahuluan,40 menit pada tahap penyajian, lima

(5) menit pada tahap penutup, 50 menit pembelajaran mandiri, dan 50 menit

pleno/diskusi hasil.

e. Evaluasi: evaluasi formatif dilakukan selama proses pembelajaran berlangsung.

6. Materi/Bacaan Perkuliahan

Buku atau bacaan dalam perkuliahan ini antara lain:

a. Corsini, R. J. & Wedding, D., 1995. Current Psychotherapies. Fifth Edition. Illinois :

F.E. Peacock Publishers, Inc.

b.

7. Tugas

Dalam perkuliahan ini, diberikan beberapa tugas sebagai berikut:

a. Materi perkuliahan sebagaimana disebutkan dalam jadwal perkuliahan, harus telah

dibaca terlebih dahulu oleh mahasiswa sebelum mengikuti tatap muka perkuliahan.

7

b. Penugasan diberikan berupa tulisan ilmiah dan praktek lapangan sesuai dengan topik

bahasan. Pengumpulan tugas harus dilakukan sesuai dengan jadwal yang telah

ditentukan.

c. Evaluasi mahasiswa dilakukan dengan mengadakan quis di akhir sesi kuliah, ujian

tengah semester dan ujian akhir semester, dengan format soal esai.

8. Kriteria Penilaian

Penilaian hasil belajar mahasiswa dilakukan oleh tim pengajar, dengan menggunakan

kriteria sebagi berikut:

Nilai dalam Huruf Rentang Skor

A 80 ke atas

B 65 – 79

C 55 – 64

D 40 – 54

E Ke bawah -39

a. Pembobotan nilai adalah sebagai berikut:

Nilai Quiz/Tugas : 20% (penugasan kuliah, laporan praktek lapangan)

Nilai UTS : 40%

Nilai UAS : 40%

b. Program Studi Psikologi tidak mentolerir adanya kecurangan dalam ujian. Quis, UTS,

dan UAS adalah instrumen untuk menguji kemampuan mahasiswa dalam mata

kuliah. Apabila mahasiswa menunjukkan gerak-gerik mencurigakan selama tes-tes

tersebut, atau ditemukan menyontek atau memberikan contekan, kertas kerja

(lembar jawaban) saat tes tersebut berlangsung akan diambil oleh pengawas dan

mahasiswa dianggap telah selesai ujian (meskipun belum selesai mengerjakan soal

ujian). Apabila mahasiswa ditemukan membawa/membuat contekan (walaupun

tidak membuka) catatan selama tes-tes tersebut berlangsung, baik berupa kertas,

coretan di kursi dan sebagainya, maka mahasiswa akan mendapat pengurangan nilai

sebanyak 50% dari nilai yang diperoleh, dan pengurangan nilai disampaikan secara

terbuka pada saat pengumuman nilai.

c. Presentase ketentuan mendapatkan penilaian kehadiran sebagai berikut:

1. Setiap mahasiswa wajib hadir tepat waktu saat perkuliahan dimulai, dengan

toleransi waktu keterlambatan selama 15 menit. Bagi mahasiswa yang terlambat

lebih dari 15 menit, tidak diperkenankan masuk kelas.

2. Bagi mahasiswa yang jumlah presensinya kurang dari 75% dari jumlah kehadiran

kuliah sebelum UTS (atau tidak hadir sebanyak dua kali), maka mahasiswa

bersangkutan tidak diperkenankan mengikuti UTS, atau tidak hadir sebanyak

empat kali, mahasiswa bersangkutan tidak diperkenankan mengikuti UAS.

8

Larangan ini tidak berlaku apabila mahasiswa bersangkutan mengganti

ketidakhadiran dengan menulis paper/tugas/makalah, di luar penugasan kuliah.

9. Jadwal Pertemuan Perkuliahan

Pertemuan Materi

Kuliah/Topik

Content Perkuliahan

1

2 Feb

Pengantar/

perkenalan pada

Psikoterapi

Definisi

Koseling vs psikoterapi

Tujuan-tujuan psikoterapi

Tahap psikoterapi

Kondisi yang diperlukan dalam psikoterapi

Intervensi dasar dalam psikoterapi

Ketrampilan yang harus dimiliki terapis

Kemampuan komunikasi dasar yg harus dimiliki oleh terapis

2

16 Feb

Psychoanalysis

Therapy

Konsep dasar

Neo-Freudian

Tujuan terapiutik

Fungsi dan peran terapis

Klien dan terapi

Hubungan terapis dank lien

Teknik-teknik terapi psikoanalisa

Keterbatasan psikoanalisa

3

23 Feb

Adlerian

Psychotherapy

Konsep dasar

Adler dan Neo-Freudian

Teori psikoterapi

Proses psikoterapi

Mekanisme psikoterapi

4

1 Maret

Analytical

Psychotherapy

Konsep dasar

Dasar dan tujuan terapi

Fungsi dan peran terapis

Proses terapi

5

15 Maret

Behavior Therapy Konsep dasar

Teori psikoterapi

Proses psikoterapi

Mekanisme psikoterapi

Modifikasi perilaku, konsep dasar dan prinsip-prinsip

aplikasinya dalam terapi anak, remaja dan dewasa

UJIAN TENGAH SEMESTER (21 Maret – 1 April 2016)

9

6

5 April

Reality Therapy Konsep Dasar Terapi Realitas

Teori Kepribadian menurut Terapi Realitas

Perkembangan Kepribadian dan Identitas

Konsep Terapi

7

12 April

Cognitive Therapy Pengantar Terapi Kognitif

Konsep Dasar Terapi Kognitif

Teknik Dasar Terapi Kognitif

Bentuk-bentuk Distorsi Kognitif

Aplikasi Terapi Kognitif

8

19 April

Rational Emotive

Behavior Therapy

Pengantar/Konsep Dasar REBT

Konsep Utama REBT

Pandangan tentang Kepribadian menurut REBT

Gagasan Irasional menurut Albert Ellis

Teori A-B-C tentang Kepribadian

Proses Terapeutik

Hubungan Terapis dan Klien dalam REBT

9

26 April

Person-Centered

Therapy

Asumsi Dasar Teori Person-Centered

Konsep Dasar Terapi Person-Centered

Perbedaan Terapi Person-Centered dengan pendekatan terapi lainnya

Teori Kepribadian menurut Carl Rogers

Proses Terapeutik

10

3 Mei

Existential

Psychotherapy

Konsep Dasar Terapi Eksistensial

The three form of world

Teori Kepribadian menurut Psikoterapi Eksistensial

Psikopatologi

Tujuan Psikoterapi dalam terapi Eksistensial

11

10 Mei

Group Therapy Faktor Terapeutik dalam Terapi Kelompok

Pengalaman Terapeutik dalam Terapi Kelompok

Tugas Terapis dalam Terapi Kelompok

12

17 Mei

Family Therapy Pengantar Terapi Keluarga

Konsep Dasar Terapi Keluarga

Pandangan Teoritis dalam memahami Terapi Keluarga berdasarkan beberapa tokoh

Konsep terapi dalam Terapi Keluarga

UJIAN AKHIR SEMESTER (30 Mei – 10 Juni 2016)

RUBRIK PENILAIAN TUGAS

No Komponen Penilaian Indikator Bobot Skor

1 Organisasi ide Susunan dan pengungkapan ide

ke dalam bentuk tulisan

(1-50)

2 Penggunaan kosakata Keluasaan kosakata, efektivitas, (1-25)

10

dan bahasa akurasi, penggunaan bahasa,

ketepatan penggunaan kata dan

bentuk kata.

3 Pengumpulan tugas pengumpulan tepat waktu,

memperhatikan format dan

content

(1-25)

Total skor

RUBRIK PENILAIAN AKHIR

KRITERIA INDIKATOR NILAI

Proses perkuliahan Kehadiran di kelas saat kuliah tepat waktu 5

Kehadiran di kelas saat role play 5

Keaktifan untuk bertanya, memberikan

komentar, dll 5

Organisasi ide Memaparkan gagasan yang dimaksud dengan

kalimat yang tepat dan terstruktur sesuai

dengan teori yang ada ATAU

30

Memaparkan gagasan yang dimaksud engan

kalimat sendiri yang sesuai dengan teori yang

ada

30

Penggunaan kosakata dan

bahasa

Penggunaan EYD 5

Keluasan kosakata 10

Ketepatan penggunaan kata dalam kalimat 10

TOTAL NILAI 100

Demikian kontrak perkuliahan ini dibuat, agar disetujui dan ditaati oleh semua pihak.

Menyetujui

Dosen pengampu MK

11

Mahasiswa Psikologi Kepribadian I

(……………………………) (…………………………………)

12

MATERI 1

Introduction to Psychotherapy

A. Definisi Psikoterapi

Psiko-terapi adalah suatu proses formal yang melibatkan interaksi 2 orang atau lebih. Dalam

interaksi ini ada yang disebut penolong (terapis) dan ada yang disebut yang ditolong (klien). Tujuan

interaksi antara terapi dengan klien dalam psikoterapi adalah mengupayakan perubahan atau

penyembuhan. Perubahan yang dimaksud adalah perubahan dalam pikiran, perasaan, dan perilaku,

Ada suatu kebiasaan, akibat dari tindakan profesional yang dilakukan oleh penolong dengan latar

belakang ilmu perilaku dan teknik-teknik yang dikembangkannya.

Perbedaan Antara Konseling dengan Psikoterapi

Tabel berikut menunjukkan perbedaan konseling dengan psikoterapi, yaitu

Proses Konseling Psikoterapi

Mendengarkan 20 60

Menanyakan 15 10

Mengevaluasi 5 5

Menginterpretasikan 1 3

Mendukung 5 10

Menjelaskan 15 5

Memberitahu 20 3

Menyarankan 10 3

Menyuruh 9 1

B. Penjelasan Perbedaan Konseling dengan Psikoterapi

Konseling adalah suatu proses pemberian bantuan oleh professional. Pertemuan ini dilakukan

dalam pertemuan yang singkat, yaitu 1-5 sesi. Terapis memiliki peran sebagai guru (advice) yang

dapat memberikan arahan dengan pengetahuan dan common sense yang dimilikinya. Tujuan

pertemuan adalah melakukan pemecahan masalah, selain itu ada aturan tentang biaya (cost) yang

disampaikan, alat pendukung yang digunakan (termasuk alat perekam) yang digunakan, penataan

ruang sesi pertemuan, dan ruang tunggu.

13

Psikoterapi adalah sesi pertemuan yang panjang hingga beberapa kali dengan jangka waktu

tahunan. Peran terapis adalah sebagai detektif (fasilitator) yang memberikan fasilitasi dalam

mengatasi permasalahan dengan beragam teknik berdasar teori yang ada. Pada proses ini dilakukan

koreksi atas pengalaman emosi yang dialami oleh klien. Selain itu, juga dibicarakan mengenai aturan

tentang biaya (cost) yang harus dikeluarkan oleh klien, alat pendukung (termasuk alat perekam) yang

digunakan, penataan ruang sesi, dan ruang tunggu.

Tujuan Terapi

Dalam proses terapi, ada tujuan yang akan dicapai oleh terapi terhadap proses dengan klien, antara

lain:

1. Memperkuat motivasi melakukan hal yang benar.

2. Mengurangi emosi dengan mengkspresikan perasaan (katarsis); klien diajak mengalami

kembali, bukan membicarakan saja.

3. Mengembangkan potensi

4. Mengubah kebiasaan

5. Mengubah struktur kognitif

6. Meningkatkan pengetahuan dan kapasitas untuk mengambil keputusan yang tepat (seperti

konseling)

7. Meningkatkan pengetahuan diri (insight).

8. Meningkatkan hubungan antarpribadi

9. Mengubah lingkungan sosial individu

10. Mengubah proses somatik (rasa sakit) dan meningkatkan kesadaran tubuh (relaksasi,latihan

fisik, dan lain-lain).

11. Mengubah status kesadaran untuk mengembangkan kesadaran, kontrol, dan kreativitas diri

(meditasi, mengartikan mimpi,dan lain-lain).

C. Tahap Psikoterapi

Dalam psikoterapi, ada beberapa tahapan umum yang harus dilakukan, yaitu:

14

1. Wawancara awal

Dalam tahap ini, terapis membangun jalinan hubungan (rapport) dengan klien. Proses yang

dilakukan adalah penggalian masalah klien. Perlu adanya penjelasan tentang aturan-aturan dan

pentingnya membangun komitmen dengan klien.

2. Proses terapi

Proses terapi sangat tergantung aliran dari terapis yang melakukan terapi.

3. Pengertian ke tindakan

Sebelum proses terapi berakhir, penting untuk menjelaskan kepada klien arah tindakan yang

dilakukan untuk menyelesaikan masalahnya. Terjadi proses kesimpulan dan kesepakatan

tindakan dari klien dari pertemuan yang dilakukan.

4. Mengakhiri terapi

Sebelum sesi terapi berakhir, perlu disampaikan sejak beberapa waktu sebelum berakhir

agar klien dapat bersiap-siap.

Kondisi Dasar Psikoterapi

Adapun kondisi dasar proses dalam psikoterapi adalah:

1. Kesempatan bagi klien untuk belajar kembali.

2. Klien mengalami kembali, tidak sekedar membicarakan pengalamannya.

3. Hubungan yang menyembuhkan

4. Motivasi, keyakinan, dan harapan klien perlu ada dalam tiap sesi terapi.

Intervensi Dasar

Psikoterapi merupakan intervensi dasar dengan tahapan sebagai berikut:

Bertanya

Dalam bentuk pertanyaan terbuka, observasi atas gesture dan ekpresi klien.

Penjelasan

Meminta penjelasan kepada klien

15

Eksklamasi

Gerakan klien yang menyatakan suatu kondisi

Kofrontasi

Tidak dilakukan di awal sesi

Interpretasi

Biasanya dalam aliran psikoanalisa

Ketrampilan Terapis

Komunikasi yang dilakukan terapis antara lain:

Komunikasi verbal

Komunikasi nonverbal antara lain penggunaan waktu, penggunaan tubuh, suara, dan penggunaan

lingkungan.

Ketrampilan Komunikasi Dasar

Ketrampilan komunikasi dasar menjadi hal yang penting dalam psikoterapi, yaitu antara lain

Memperhatikan sungguh-sungguh melalui konsentrasi

Bertanya dengan pertanyaan terbuka

Mendengarkan dengan pasif

Mendengarkan dengan aktif

Meringkas isi

Meringkas perasaan

Dapat dilakukan beberapa kali dalam 1 sesi, meringkas cerita pengalaman klien yang bermakna,

dan adanya refleksi perasaan klien, dilakukan interpretasi dari cerita klien, dan diakhir melakukan

kesimpulan netral.

D. Kesimpulan

Psikoterapi adalah suatu proses formal yg melibatkan interaksi 2 orang atau lebih. Ada

penolong (terapis), ada yang ditolong (klien). Tujuan interaksi antara terapis dan klien

16

adalah perubahan atau penyembuhan. Perubahan dalam pikiran, perasaan, perilaku dari

klien berdasar dari tindakan profesional yang dilakukan oleh terapis dengan latar belakang

ilmu perilaku dan teknik-teknik yang dikembangkan lebih lanjut.

E. Latihan soal mandiri (quiz)

1. Jelaskan perbedaan antara konseling dan psikoterapi.

2. Uraikan tujuan dalam terapi.

3. Bagaimana tahapan-tahapan yang harus dilakukan dalam terapi?

F. Daftar istilah yang penting

Psikoterapi

Konseling

G. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition.

E-book

17

MATERI 2

Psychoanalysis Therapy

A. Psikoanalisa

Konsep Dasar Psikoanalisa

Psikoanalisa terdiri atas:

Struktur kepribadian (Id, Ego, Superego)

Kesadaran dan ketidaksadaran adalah seperti gunung es.

Tujuan terapi adalah membuat motif-motif yang tidak sadar menjadi disadari dan ketika

menyadari motif-motif tersebut, manusia bisa melaksanakan pilihannya.

Personality Structure Freud’s idea

Kecemasan

Ada dinamika kecemasan yang memunculkan mekanisme pertahanan ego.

Mekanisme pertahanan ego

Suatu cara untuk menyangkal atau mendistorsi kenyataan yang dihadapi.

Perkembangan kepribadian

Pentingnya 5 tahun pertama

Fase oral (tahun pertama)

Fase anal (1-3 tahun)

Fase falik (3-5 tahun)

18

Pentingnya tahapan perkembangan bagi terapi

Dengan menghidupkan dan mengalami kembali pengalaman masa anak, klien semakin menyadari

bahwa sikap dan tingkah lakunya dibentuk oleh masa lalu, namun tidak ditakdirkan menjadi korban

masa lalu.

Neo-Freudian

Tokoh: Jung

Adapun konsep teori Jung adalah:

Masa kini tidak hanya ditentukan oleh masa lampau, tetapi juga oleh masa mendatang.

Ketidaksadaran personal

Ketidaksadaran kolektif

Persona

Animus, anima

Ekstraversi dan introversi

Alfred Aldler

Manusia dimotivasi oleh dorongan-dorongan sosial

Inferioritas dan kompensasi

Orang mencoba mengatasi inferiotas dasarnya dengan mencari kekuasaan

Konsep gaya hidup menerangkan keunikan tiap individu.

Pengalaman masa kanak-kanak

Anak sulung

Anak kedua

Anak bungsu

Tokoh lain:

19

Otto Rank

Karen Horney

Erich Fromm

Harry Stack Sullivan

Erikson

B. Proses Terapiutik

Dalam proses terapi terjadi suatu hubungan teraupetik yang memiliki tujuan. Adapun tujuan

terapiutik.

Membentuk kembali struktur karakter individual dengan membuat kesadaran yang tak disadari

Menekankan dimensi afektif.

Proses difokuskan pada upaya mengalami kembali pengalaman masa anak-anak

Pengalaman masa lalu direkonstruksi, dibahas, dianalisis, dan ditafsirkan dengan sasaran

merekonstruksi kepribadian

Fungsi dan Peran Terapis/Analis

Terapis sebagai orang yang menjalankan proses terapi memliki fungsi dan peran, yaitu:

Menafsirkan dan menganalisa proyeksi klien

Analis membantu klien dlm mencapai kesadaran diri, kejujuran, kefektifan dalam melakukan

hubungan personal, dalam menangani secara realistis, serta dalam memperoleh kendali atas

tingkah yang impulsif dan irasional

Analis membangun hubungan kerja dengan klien, kemudian banyak mendengar dan menafsirkan

Perhatian khusus pada penolakan-penolakan klien

Klien berbicara, analis mendengarkan dan berusaha untuk mengetahui kapan harus membuat

penafsiran untuk mempercepat proses penyingkapan hal-hal yang tak disadari

Analis mendengarkan kesenjangan-kesenjangan dan pertentangan pada cerita klien

Mengartikan mimpi dan asosiasi bebas yang dilaporkan klien

Mengamati klien secara cermat selama proses terapi berlangsung

20

Peka terhadap isyarat-isyarat yang menyangkut perasaan-perasaan klien terhadap analis

Mengorganisasikan proses-proses terapiutik merumuskan masalah klien

Fungsi utama analis adalah mengajarkan arti proses terhadap klien sehingga klien mampu

memperoleh pemahaman terhadap masalahnya, mengalami peningkatan kesadaran atas cara-

cara untuk berubah

C. Klien dan Terapi

Suatu hubungan yang berlangsung 4-5x dalam seminggu selama 3-5 th, waktu selama 1 jam, perlu

ada kesepakatan biaya/pembayaran, klien harus komitmen untuk datang saat jadwal sesi terapi,

komitmen untuk aktif berbicara (klien sepakat bersedia untuk berbicara karena informasi penting

untuk proses terapi), komitmen masalah terpecahkan, lalu terapi selesai, dan klien mendapatkan

insight.

Tahapan terapi

Adapun tahapan dalam terapi adalah:

o Mengembangkan hubungan dengan terapis

o Mengalami krisis tritmen

o Memperoleh pemahaman masa lalu yang tidak disadari

o Mengembangkan resistensi untuk belajar lebih banyak tentang diri sendiri

o Mengembangkan hubungan transferensi dengan terapis

o Memperdalam terapi

o Menangani resistensi-resistensi dan masalah yang tersingkap

o Mengakhiri terapi

Hubungan Terapis dan Klien

Hubungan dapat terjalin sebagai berikut:

Transferens

Kontratransferens

21

Efeknya

Teknik Terapi

Ada beberapa teknik terapi, antara lain:

Asosiasi Bebas:

Katakanlah apa yang terlintas dalam pikiran

Bebaskan aliran pikiran dan emosi

Terapis membantu mendapatkan harapan dan pikiran bawah sadar

Tugas terapis adalah mengidentifikasi materi yang direpres

Terapis menafsirkan materi dan memberikan insight

Terapis mendengarkan makna tersembunyi. Contoh: keseleo lidah.

Interpretasi

Fungsi: mendorong ego untuk menyerap bahan baru dan mempercepat proses penyingkapan

bahan tak sadar.

Analis menjelaskan perilaku dalam mimpi, asosiasi bebas

Menerjemahkan materi klien

Menafsirkan materi yang tidak disadari

Menunjukkan perilaku yang ditahan, kemudian menginterpretasi emosi atau konflik yang

mendasari.

Analisa Mimpi

Perasaan yang ditekan atau cerminan dari pikiran

Isi mimpi: simbol atau tanda sebenarnya

Analis mempelajari isi mimpi dan menginterpretasi simbol

Kerja mimpi: proses transformasi simbol menjadi materi yang banyak makna

22

Analisa dan penafsiran resistensi

Freud: resistensi sebagai dinamika tak sadar yang digunakan klien sebagai pertahanan terhadap

kecemasan, yang akan meningkat jika klien menjadi sadar atas dorongan dan perasaan yang

direpresnya.

Penafsiran untuk membantu klien menyadari alasan-alasan dibalik resistensinya

Analis membangkitkan perhatian klien dan menafsirkan resitensi yang paling tampak (utk

menghindari penolakan klien dan memudahkan klien dalam melihat tingkahlaku resistif)

Resistensi dipandang sebagai sesuatu yang biasa dalam bertahan terhadap kecemasan tapi

menghambat kemampuan klien untuk mengalami kehidupan yang lebih memuaskan

Mendorong klien mengalamatkan urusan yang tidak selesai ke terapis

Terjadi saat klien membangkitkan kembali konflik-konflik masa dini

Klien memandang analis sebagai figur yang sama dengan orang masa lalu

Transferens digarap mensejajarkan masa lalu dengan masa kini pemahaman dan kesadaran

pengaruh masa lalu terhadap masa sekarang

Kesadaran diri secara otomatis mengarah pada perubahan kondisi klien

Keterbatasan Psikoanalisa

Terlalu lama

Mahal

Membutuhkan pelatihan terapis yang banyak

Terapis dalam kontrol selama sesi berlangsung

Tidak banyak fokus pada perilaku / kognisi

D. Kesimpulan

Tujuan proses terapiutik dalam terapi psikoanalisa adalah membentuk kembali struktur

karakter individual dengan membuat kesadaran yang tak disadari; menekankan dimensi

afektif. Proses difokuskan pada upaya mengalami kembali pegalaman masa anak-anak.

23

Pengalaman masa lalu direkonstruksi, dibahas, dianalisis, dan ditafsirkan dengan sasaran

merekonstruksi kepribadian.

E. Latihan soal mandiri (quiz)

1. Jelaskan konsep dasar psikoanalisa Freud.

2. Jabarkan fungsi dan peran terapis dalam terapi psikoanalisa.

3. Uraikan teknik terapi psikoanalisa.

F. Daftar istilah yang penting

Persona

Animus, anima

G. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition.

E-book

24

MATERI 3

Adlerian Psychotherapy

A. Basic Concept

• Tokoh: Alfred Adler

• Teori Adlerian

menekankan “masalah hidup bersifat sosial”

• Masculine

identik dgn superioritas

• Life style

Terapis membantu klien reframing peristiwa yg tjd di masa anak2 shg klien secara sadar

menciptakan life style atau cara baru.

• Goal-directed, purposeful behavior

– Semua perilaku memiliki tujuan yg biasanya bersifat sosial.

– Anak, 2 tujuan: immediate & long range

• Immediate: lbh mudah ditangani dan tampak dlm fungsi keseharian

• Long range: indikasi pribadi, logika dan cara pandang thd hidup. Dibangun diawal

kehidupan. Lebih kaku dan sulit berubah. (anak yg meyakini bahwa ia ditolak ortunya:

membangkang, mencari perhatian di luar rumah).

• Inferiority feelings

• Striving for superiority

• Fictional finalism

• Urutan lahir

• Adler parenting style:

25

– Saling menghormati

– Dorongan

– Konsekuensi alami dan logis

– Pengaturan kebebasan dan batasan

• Theory of life task:

– Mengembangkan persahabatan dg org lain

– Mencipatakan hubungan yg penuh kasih dg org lain

– Bekerja di pekerjaan yg memuaskan dan bermakna

• Adler dan Pengembangan Mental yg Sehat

– Anak percaya dia mampu mencapai apa yg dia inginkan, mengembangkan pl dan

mental yg positif, sebaliknya.

– Anak maladjusted, adl anak yg berkecil hati.

• Safeguarding tendencies

– Mirip dg mekanisme pertahanan ego

– ST secara sadar

• Alasan (iya, tapi….)

• Agresi (termasuk gosip, tuduhan)

• Withdrawal (bergerak mundur)

B. The Therapeutic Relationship

• Tujuan utama terapi

membantu klien percaya bahwa perubahan bisa terjadi

• Terapis melihat proses terapiutik sbg kolaborasi partnership didasarkan pada respect,

kepercayaan, kerjasama.

• Prinsip utama

membangun, memelihara, menerima, hub kooperatif dg klien.

26

• Hubungan terapiutik dibangun dg merefleksikan perasaan klien dan mengkomunikasikan

pemahaman gaya hidup klien.

• Terapis mendorong klien utk mengembangkan kepedulian sosial.

• Terapis dan klien duduk sejajar dan terapis menunjukkan bahwa indv menciptakan

masalahnya sendiri berdasarkan persepsi yg salah.

• Terapis meyakinkan bahwa klien mampu berubah.

• Terapis diijinkan memberi nasihat.

Adlerian Terapi

• Fase 1: membangun hub terapiutik

• Tujuan terapi:

– Membangun dan mempertahankan hub klien- terapis dgn baik

– Mengungkapkan dinamika klien (gaya hidup, tujuan hidup, konstelasi kelg)

– Mengembangkan interpretasi yg berujung pd wawasan klien

– Reorientasi klien (reedukasi)

• 3 gerbang kehidupan mental:

– Urutan kelahiran

– Kenangan masa kecil

– Mimpi (proyeksi masalah)

• Peran terapis:

– Sbg pendidik

– Mendorong klien menggunakan bakat utk membantu org lain

– Terapis cenderung aktif

– Menilai alasan klien berpikir dan berperilaku ttt

– Mengembangkan pemahaman ttg gaya hidup klien

– Mendiskusikan keyakinan dan bgmn keyakinan mempengaruhi gaya hidup klien

27

• Peran klien:

– Menemukan tujuan yg salah, perasaan rendah diri dan perasaan superioritas

– Aktif mencari solusi

• Fase 2: mengungkap dinamika klien

• Asesmen dan diagnosa

– Penilaian thd fungsi:

• Menilai gaya hdp klien

• Menilai dan menafsirkan ingatan awal klien

– Dimulai dg meminta klien menceritakan kisah hdp

(tema kegagalan dan keberhasilan), terapis menganalisis dan meringkas info tsb.

– Wawancara:

• Apa keluhan anda?

• Seperti apa kondisi anda saat gejala muncul?

• Kondisi anda sekarang?

• Apa pekerjaan anda?

• Berapa banyak saudara anda? Anda anak nomer berapa?

• Apakah anda anak kesayangan ortu?

• Apakah anda dimanja?

– Stlh wawancara, meringkas kesalahan dasar klien:

• Overgeneralization: org2 tidak baik, hati2 jgn terlalu dekat dg mereka

• False or impossible goals security: jika saya ingin dicintai, saya harus

menyenangkan semua orang

• Persepsi yg salah ttg hidup dan tujuan hidup:aku tdk pernah mendapat

waktu istirahat

28

• Kesalahan nilai: saya harus menjadi yg pertama tdk peduli siapa yg akan

terluka dalam prosesnya

– Awal rekoleksi sbg teknik asesmen

– Terapis meminta klien mengingat awal mula kejadian

– Perasaan klien terhubung dg ingatan

– Pikirkan kembali sejauh yg bisa anda ceritakan ttg memori masa anak2 anda

– Bagian apa yg plg menonjol dlm pikiran anda?

– Apa yg anda rasakan ketika mengingatnya?

– Dimana perasaan ini terletak di tubuh anda?

– Apakah anda seorang pengamat atau peserta aktif dlm ingatan anda?

– Apakah anda mencoba menceritakan kisah ini kepada dunia?

– Pertanyaan tambahan:

• Siapa yg tdk hadir?

• Apakah dunia seperti ramah, bermusuhan, sedih?

• Bagaimana anda menggambarkan sikap sosial utama anda?

• Satu kalimat, tema ttg ingatan anda (hidup ini…..)

• Fase 3: insight dan pemahaman diri

– Insight: pemahaman ttg tujuan perilaku dan keyakinan yg keliru

(klien dan terapis)

– Interpretasi lebih kepada tujuan pl bukan penyebab

– Pengungkapan insight dg kemungkinan bukan dg fakta (apakah mungkin…. Apakah

anda pikir mungkin…)

• Fase 4: reorientasi

– Membantu klien mendapatkan kembali keberanian utk menghadapi tantangan

hidup.

29

– Menempatkan insight ke tindakan

(wawasan ke praktik)

– Didorong untuk mengembangkan minat sosial.

C. Adlerian Teknik Psikoterapi

• Immediacy

Mengajak klien memilih masalah yg paling m’ganggu & ingin segera diselesaikan.

(Memilih satu mslh yg paling urgent utk diselesaikan).

• Paradoxical Intention

Terapis hrs peka thd segala informasi dari klien; menarik perhatian, superiotas, dendam, dan

kompleks inferior.

(mencari simpati terapis utk menutupi perilaku yg kurang tepat, terapi hrs bisa obyektif)

• Encouragement

Mendorong pemikiran positif yg disampaikan klien. (Memuji sikap berani klien utk

mengambil resiko dan mulai melangkah).

• Acting ‘As If’

Klien diarahkan berlagak spt ‘diri ideal’ (boleh dalam bentuk role play)

• Confrontation

Menghadapkan klien pd analisa sendiri bahwa klien mampu mengubah pemikiran dan

tingkah lakunya. (confrontatioan dilakukan ketika klien bimbang).

• Catching oneself

Klien belajar lbh peka thd pemikiran dan tingkah lakunya yg dilakukan dgn proses sadar.

• Pushing The Button

Klien diajak menyadari pengalaman positif maupun negatifnya. Klien boleh memilih salah

satu diantaranya.

• Spitting in the client’s soup

30

Terapis menyatakan perhatian thd perilaku maladaptif klien yg membuat klien merasa tidak

puas.

• Task Setting and Commitment

Mengajak klien menetapkan tujuan yg mampu dicapainya, mulai dari jangka pendek dst-nya.

Ajak klien utk berkomitmen dgn tujuan tsb.

(Terapis menegaskan kembali tujuan dan komitmen klien)

• Formulating and Completing Session

Terapis merumuskan keseluruhan sesi dan menyelesaikan sesi ketika tujuan klien sdh

tercapai

D. Kesimpulan

Dalam Adlerian terapi berusaha membangun, memelihara, menerima, menjalin hubungan

kooperatif dengan klien. Hubungan terapiutik dibangun dengan merefleksikan perasaan klien dan

mengkomunikasikan pemahaman gaya hidup klien. Terapis mendorong klien utk mengembangkan

kepedulian sosial. Terapis meyakinkan bahwa klien mampu berubah. Terapis diijinkan memberi

nasihat.

E. Latihan soal mandiri (quiz)

1. Jelaskan konsep dasar Adlerian terapi.

2. Jabarkan fungsi dan peran terapis dalam terapi adlerian.

3. Uraikan teknik terapi adlerian.

F. Daftar istilah yang penting

Masculine

Life style

Inferiority feelings

Striving for superiority

Fictional finalism

31

G. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition. E-book

32

MATERI 4

Analytical Psychotherapy

A. Konsep Utama

Tokoh: Carl Gustav Jung

Masa kini tdk hanya ditentukan oleh masa lampau, tetapi juga oleh masa depan, tujuan, &

aspirasi.

Kepribadian

Keseluruhan pikiran, perasaan, tingkah laku, kesadaran, dan ketidaksadaran.

• Kepribadian

Sejumlah sistem yg beroperasi dlm 3 tingkat kesadaran:

a. Kesadaran dan ego

Ego: diferensiasi dari kesadaran

berperan dlm persepsi, pikiran,

perasaan, ingatan

b. Ketidaksadaran pribadi dan kompleks

- Berisi pengalaman2 yg ditekan, dilupakan

- ide: pikiran, perasaan, persepsi, ingatan

- kompleks : sekelompok ide2 yg mjd satu

Kompleks muncul ketika sso jenuh dgn hal yg mempengaruhi tingkah laku.

c. Ketidaksadaran kolektif

Ingatan2 yg diwariskan dari leluhur dlm bentuk pengalaman2 umum, berulang

- persona

- anima

- animus

33

- shadow

- self

• Libido : energi psikis

• Alam bawah sadar tidak hanya ditekan tapi sumber kreativitas, memiliki makna

• Simbol:

– Muncul lewat mimpi

– Mimpi adl jalan keluar menuju kesadaran

• Perilaku

pengaruh lingkungan dan rangsangan psikis

• Meskipun masa lalu banyak menentukan masa kini, namun manusia bergerak menuju masa

depan

• Empat fungsi psikologi dasar:

– Tipe berpikir

– Tipe perasa

– Tipe sensation

– Tipe intuitif

• Individuasi (upaya realisasi diri)

– Pencapaian akhir dlm terapi

Karakteristik Psikoterapi Jung

1. Mengobati alam pikiran, caranya dgn metode psikologis, tujuannya mengembangkan kepribadian

mll proses individuasi

2. Usia, tahap perkembangan, jenis neurosis berpengaruh dlm terapi.

B. Psikoterapi Analitis

Empat Tahapan

• Confession

34

– Katarsis menceritakan tentang sejarah termasuk rahasia

– Eksplorasi personal unconscious

– Terapis sbg objek katarsis

• Elucidation

– Terapis menginterpretasi dan menjelaskan faktor2 penyebab neurosis

– Menginterpretasi transferensi, mimpi dan fantasi

– Goal: insight antara afeksi dan logika

• Education

– Konsen persona dan tugas

– Terapis mendorong pasien untuk mengembangkan peran aktif dan promosi hidup

sehat

– Banyak pasien berhenti setelah tiga tahap pertama, beberapa tampak terdorong

untuk melangkah lebih jauh, terutama dewasa tengah-akhir

• Transformasi

– Periode aktualisasi diri

– Terapis harus membenahi falsafah hidup sblm menangani klien

C. Mekanisme Psikoterapi

Asosiasi Kata

Teknik yang sederhana dan yang pertama dipakai Jung

Menyelidiki kompleks (isi ketidak sadaran pribadi).

• Cara yang ditempuh :

- stimulus berupa kata tertentu

- pasien diminta memberikan respon dengan mengucapkan kata yang pertama terlintas dalam

pikiran

- Jarak antara stimulus dengan respon diukur

35

- Bila sangat lambat

Jung : kata tsb berhubungan dengan kompleks.

Analisa Mimpi

• Asumsi Analisa mimpi

– PRIMACY OF THE UNCONSCIOUS

• Asumsi dasar: the existence of the unconscious

• Mimpi dari unconscious, interpretasi utk mendapatkan arti reduce projections from the

unconscious

– DREAMS BEAR MESSAGES

• Mimpi memiliki arti

• Didapat dari kolaborasi klien dan terapis

– ARCHETYPAL IMAGES

• Isi mimpi adl gambaran pribadi dan tipikal

• Mimpi mencerminkan:

– Kecenderungan jiwa untuk menyembuhkan dirinya sendiri,

– Melakukan kompensasi fungsi dengan menunjukkan perbedaan antara sadar dan tidak sadar

– Memberikan petunjuk untuk tujuan untuk pengembangan ke depan

• Mimpi adalah simbol. Interpretasi hanya hipotesis, bukan pernyataan "kebenaran"

Proses analisa mimpi #1

– PR

• Klien dan terapis merancang PR bersama

• PR: menulis rinci, kronologis, dan deskripsi spesifik mimpi

• Klien blj mengingat, mengakui, dan mencatat prinsip-prinsip mimpi, sehingga

meningkatkan kualitas interpretasi

Proses analisa mimpi #2

36

– Dream maxims

• A dream maxim: ekspresi kebenaran umum, prinsip, konsep, atau aturan

yang membantu untuk menggambarkan atau menjelaskan fenomena mimpi.

• 11 pedoman PR:

– Apa yg unik dari mimpinya?

– Bagaimana bentuk dan struktur mimpi? Visual dramatiknya dari

masalah menuju perkembangan, menuju klimaks, menuju hasil

akhir?

– Dimana ego mimpi? Pemimpi sbg penonton, pengamat atau peserta

aktif? Apakahpemimpi pasif, proaktif, asertif atau agresif?

• Apakah motif mimpi mendeskripsikan ‘kedalaman’ kondisi memori

pemimpi? Berikan perhatian khusus utk membatasi motifnya (mimpi ttg

wanita, tua/muda, menarik/tdk)

• Perasaan yg muncul dari pengalaman ego mimpi? Menggambarkan

kehidupan sehari2kah? Ada atau tidak perasaan? Perasaan dilebih2kan?

• Apakah mimpi menggambarkan sso dlm kehidupan nyata? Kadang mimpi

sbg proyeksi thd org yg dikenal.

• Apakah mimpi merupakan mimpi berulang? Apakah ada tema baru yg beda?

• Apakah itu mrpk mimpi besar atau kecil? Apakah merupakan lanjutan

mimpi? Mimpi yg terakhir adl mimpi besar.

• Jangan memperlakukan mimpi sebagai saran langsung.

• Jangan mengurangi mimpi untuk istilah antarpribadi saja.

• Apakah si pemimpi memiliki interpretasi pribadi yg blm terungkap dlm

proses analisis? Utk memungkinkan interpretasi dari sudut pandang terapis

dan klien.

Imajinasi aktif

• Klien relaks meditasi, fokus dan berimajinasi sampai imajinasi tampak seperti film, kmdn

ditulis, gambar, dilukiskan atau di tari-kan.

37

• Latihan dg mood, gambaran mimpi, pikiran

• Membuka kesadaran yang bermula dari ketidaksadaran.

• Terutama pd orang yg tdk menyadari ketidaksadaran personal dan kolektifnya

Treatment

• Group therapy

• Family and Marital Therapy

• Body/Movement Therapy

• Art therapy

• Sandtray therapy

• Child analysis

• Post-traumatic stress

D. Kesimpulan

Karakteristik psikoterapi analytical Jung adalah mengobati alam pikiran melalui metode psikologis

dengan tujuan mengembangkan kepribadian melalui proses individuasi. Usia, tahap perkembangan,

jenis neurosis berpengaruh dalam terapi.

E. Latihan soal mandiri (quiz)

a. Jelaskan konsep dasar analytical terapi.

b. Jabarkan fungsi dan peran terapis dalam terapi analytical.

c. Uraikan teknik terapi analytical.

F. Daftar istilah yang penting

- Persona

- anima

- animus

- shadow

- self

38

G. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition. E-book

39

MATERI 5

Behavior Therapy

A. Terapi Perilaku (Behavior Therapy)

Tokoh:

• Ivan Pavlov

• BF Skinner

• Joseph Wolpe

• Albert Bandura

Pendahuluan

• Akar teori ttg belajar

• Penerapan yg sistematis prinsip2 belajar dlm pengubahan tingkah laku ke arah cara2 yg lebih

adaptif

• Penekanan pada tingkah laku bisa didefinisi scr operasional, diamati dan diukur

• Perubahan tingkah laku sbg kriteria atas keberhasilan dan kecepatan

Konsep Utama

• Manusia sbg organisme pemberi respon

• Skinner : manusia dikendalikan oleh kondisi2 lingkungan.

• Lingkungan adl pembentuk utama keberadaan manusia

• J. Watson: ia bisa mengambil sejumlah bayi yg sehat dan menjadikan bayi2 itu seperti apa yg dia

inginkan (dokter, preman, seniman) melalui bentukan lingkungan

Ciri Unik Terapi Perilaku

• Pemusatan perhatian: tingkah laku yg tampak dan spesifik

• Kecermatan dan penguraian tujuan2 tritmen

• Perumusan prosedur tritmen yg spesifik yg sesuai dg masalah

• Penaksiran obyektif atas hasil2 terapi

40

• Terapi perilaku diarahkan pada tujuan2 memperoleh tingkah laku baru, penghapusan tl

maladaptif, serta memperkuat dan mempertahankan tl yg diinginkan.

• Tl yg diinginkan dispesifikasi dg jelas, tujuan2 tritmen dirinci dan metode terapiutik

diterangkan, hasil terapi dievaluasi.

Tujuan umum: menciptakan kondisi baru bagi proses belajar

• Alasan: semua tingkah laku didapat dari proses belajar

• Krn dipelajari berarti tl neurotik bs dihilangkan dan tl yg diharapkan bs diperoleh.

• Diperoleh dgn : Pemberian pengalaman belajar yg didalamnya tdp respon2 layak

Tujuan terapi yg luas dan umum tdk dpt diterima, harus dirinci.

• Tujuan mengaktualkan diri, dipecah:

• Mjd lebih asertif dan berani mengekspresikan pikiran dan hasrat

• Menghapus ketakutan yg tdk realistis yg menghambat diri klien

• Menghapus konflik batin yg menghambat klien dlm mengambil putusan2 penting

• Menghilangkan gejala gangguan tingkah laku dan bahwa stlh gejala terhapus, muncul gejala baru

krn penyebab dasar tdk ditangani

• Komentar terapis: terapis bertanggung jwb menghapus tl maladaptif dan membantu klien utk

menggantikan dg tl yg lbh adjustive

• Tujuan klien dipaksakan terapis

• Komentar: benar hanya utk klien di RSJ

• Klien terlibat dlm menyeleksi tujuan

• Goldstein: teknik2 yg paling manjur pun tdk akan berguna tanpa kerjasama dan motivasi klien

Fungsi dan Peran Terapis

• Peran aktif dan direktif

– Terapis menerapkan pengetahuan ilmiah pada pencarian pemecahan mslh2

– Sbg guru, pengarah dan ahli dlm mendiagnosa tl yg maladaptif dan menentukan

prosedur2 penyembuhan yg diharapkan, mengarah pd tl baru yg adjustive.

41

• Peran sbg pemberi penguat

– Salah satu penyebab hasil yg tdk memuaskan adl bahwa terapis tdk cukup

memperkuat tl yg baru dikembangkan klien

• Terapis sbg pribadi mjd model bagi klien

– Kadang klien menganggap terapis sbg pribadi yg patut ditiru

– Mendengarkan kesulitan klien scr aktif dan empatik,

– Memberikan feedback atas info yg didapat,

– Membantu klien menjabarkan bgmn klien nanti akan bertindak di luar kebiasaan,

– Menjelaskan kebingungan klien sampai tujuan konkret tercapai.

B. Pengalaman Klien dlm Terapi

• Peran klien menekankan pentingnya kesadaran dan partisipasi klien dlm proses terapiutik

• Klien hrs secara aktif terlibat dlm pemilihan dan penentuan tujuan, hrs punya motivasi utk

berubah, bersedia bekerja sama baik dlm sesi terapi maupun diluar terapi.

• Klien didorong bereksperimen dg tl baru (trial & error) utk memperluas perbendaharaan

tingkah laku adaptif

• Klien dibantu menggeneralisasi dan mentransfer belajar yg diperoleh dlm sesi terapi ke

kehidupan nyata.

• Masalah2 kehidupan nyata hrs dipecahkan dg tingkah llaku baru di luar terapi.

• Program yg melibatkan partisipasi klien secara penuh dan aktif:

• Tl klien sekarang dianalisa, dan pemahaman dlm pencapaian tl akhir dibutuhkan partisipasi

aktif klien

• Cara2 alternatif yg bisa diambil dlm pencapaian tujuan dieksplorasi

• Suatu program tritmen direncanakan, biasanya berlandaskan langkah2 kecil yg bertahap

sampai tercapai tujuan/tl yg diharapkan.

Hubungan Terapis dan Klien

Wolpe: pembentukan hub pribadi yg baik adl salah satu aspek esensial dlm proses terapiutik

42

• Peran terapis sbg pemberi penguat

• Goldstein: terapis terlebih dahulu mengembangkan atmosfer kepercayaan dg

memperlihatkan:

– terapis memahami dan menerima klien

– Mereka saling bekerjasama

– Terapis punya alat yg berguna dlm membantu pencapaian tujuan

• Penerapan teknik bukan harga mutlak utk semua klien, klien boleh mengkritik kmdn terapis

mengganti teknik baru.

• Desentisisasi sistematik

• Terapi pembanjiran

• Latihan asertif

• Terapi aversi

• Operan Conditioning:

– Perkuatan positif

– Pembentukan respon

– Intermitten Reinforcement

– Extinction

– Modelling

– Token ekonomi

C. Desensitisasi Sistematik

• Dimulai dg suatu analisa tl atas stimulus yg membangkitkan kecemasan

– Tingkatan dirancang dlm urutan dari situasi yg plg buruk ke yg tarafnya plg rendah

– Contoh penolakan sosial (pasangan, sahabat, teman kerja)

• Klien diberi latihan relaksasi (muscle atau imajinasi)

– Klien diminta latihan relaksasi tiap hari

43

– Sampai terbiasa mampu relaks dg cepat, maka prosedur desensitisasi bisa dimulai

• Proses desensitisasi melibatkan keadaan klien yg sepenuhnya santai dgn mata

tertutup.

– Terapis menceritakan serangkaian situasi dan meminta klien membayangkan

dirinya berada disana.

– Diawali dg membayangkan situasi netral, jika klien tetap santai lanjut ke yg

plg rendah bertahap sampai plg tinggi. situasi mencemaskan

– Saat klien merasa cemas, proses membayangkan selesai, lanjut relaksasi, stlh

relaks lanjut membayangkan.

– Tritmen dianggap selesai bila klien mampu tetap santai ketika

membayangkan situasi yg plg mencemaskan.

• Wolpe, 3 penyebab kegagalan:

– Kesulitan dlm relaksasi (hambatan komunikasi terapis dan klien, atau klien

menghadapi mslh ekstrim)

– Tingkatan yg tdk sesuai / tdk pas

– Ketidakmampuan dlm membayangkan

• Penerapan dlm kelompok:

– Bisa asal kecemasan sama

– Iklim kelompok saling support

Teknik Implosif dan Pembanjiran (Imaginal Flooding)

• Implosif pengembangan dari pembanjiran

• Terdiri atas pemunculan stimulus berkondisi secara berulang tanpa pemberian penguat

• Klien membayangkan situasi dan terapis berusaha mempertahankan kecemasan klien

• Alasan: jika seorang scr berulang2 dihadapkan pd situasi penghasil kecemasan dan

konsekuensi yg menakutkan tdk muncul, maka kecemasan tereduksi

Prosedur:

44

• Pencarian stimulus2 yg memicu gejala

• Menaksir bgmn gejala2 saling berkaitan dan bgmn gejala membentuk tl

• Meminta klien utk membayangkan sejelas2nya apa yg dijabarkannya tanpa dicela

• Bergerak semakin dekat dg ketakutan yg plg kuat dan membayangkan apa yg plg ingin dihindari

• Mengulang prosedur sampai kecemasan tdk lagi muncul

Latihan Asertif

• Untuk :

– Tdk mampu mengungkapkan kemarahan atau perasaan tersinggung

– Menunjukkan kesopanan yg berlebihan dan selalu mendorong orla utk mendahuluinya

– Memiliki kesulitan utk mengatakan tidak

– Sulit mengungkapkan afeksi dan respon2 positif lain

– Merasa tdk punya hak utk memiliki perasaan2 dan pikiran2 sendiri.

• Prosedur dg bermain peran

• Contoh kasus tdk cocok dg pemikiran atasan tp tdk berani mengungkapkan

– Klien bermain peran sbg atasan (terapis mencontoh pola pikir dan cara klien

menghadapi atasan)

– Saling bertukar peran sambil klien mencoba tl baru (klien boleh memperbaiki cara

terapis memerankan atasan, sebaliknya terapis melatih klien bgmn bersikap)

• Berhasil bila tingkah laku baru terbentuk, dan kecemasan menghadapi atasan hilang

• Kelompok:

– “kelompok latihan asertif” terdiri ats 8-10 org

– Latar belakang sama

– Sesi + 2 jam

– Terapis sbg penyelenggara dan pengarah permainan peran

– Dlm diskusi kelompok, terapis bertindak sbg ahli, memberi umpan balik

45

– Penerapan latihan tl pd kelompok dg sasaran membantu indv2 dlm

mengembangkan cara2 berhubungan langsung dlm situasi interpersonal

Terapi Aversi

• Meredakan gangguan perilaku yg spesifik, melibatkan pengasosiasian tingkah laku

simtomatik dg stimulus yg menyakitkan sampai tl hilang

• Dg penarikan penguat positif

– Mengabaikan ledakan amarah anak

• Dg hukuman

– Alkoholik, minum alkohol + kejutan listrik

• Hukuman alternatif terakhir (skinner)

• Jika hukuman digunakan, bentuk tl alternatif perlu dijelaskan, hukuman juga dilaksanakan dg

cara2 yg tdk mengakibatkan klien merasa ditolak, klien dibantu agar dia tahu bahwa

konsekuensi2 aversif diasosiasikan hanya dg tl maladaptif yg spesifik.

• Efek samping:

– Tl yg tdk diinginkan hanya ditekan saat penghukum ada

– Jika tdk ada tl alternatif, klien menarik diri secara berlebihan

– Pengaruh hukuman digeneralisasi kpd tl lain yg berkaitan dg tl yg dihukum.

Operant Conditioning

• Pl diganjar, kemungkinan muncul kembali

• Penguat positif

– Stlh pl yg diinginkan muncul

– Penguat primer (keb fisiologis: makanan / waktu istirahat)

– Penguat sekunder (sosial dan psikologis: senyuman, pujian, uang, hadiah)

• Pembentukan respon

– Tl diubah dg memperkuat unsur2 kecil dari tl yg diinginkan

46

– Dg pengembangan respon thd tl baru yg sblmnya tdk ada

– Mengganti pl kompetitif dg kooperatif, perhatian hanya pada kooperatif

• Intermitten Reinforcement

– Penguat utk memelihara tl yg telah terbentuk

– Lbh permanen drpd mengkondisikan tl dg penguat terus-menerus

– Terapis harus mengganjar setiap muncul pl yg diinginkan, stlh pl yg diinginkan

meningkat, frekuensi pemberian penguat dikurangi

• Extinction

– Perilaku yg tdk diberi penguat, akan menghilang

– Cenderung lambat krn sudah mjd kebiasaan

– Penghentian pemberian penguat harus serempak dan penuh

• Modelling

– Bandura: blj bs diperoleh melalui pglmn lgs/tdk lgs dgn mengamati tl orla berikut

konsekuensi2nya.

• Token ekonomi:

– Keuntungan:

• Token tdk kehilangan nilai insentifnya

• Token bisa mengurangi penundaan yg ada antara tl yg layak dg ganjaran

• Token sbg pengukur yg konkret bagi motivasi indv utk mengubah tl ttt.

• Token adl penguat positif

• Indv memiliki kesempatan utk memutuskan bagaimana menggunakan token

yg diperolehnya

Kritik

• Terapi perilaku tdk menangani penyebab, hanya meredakan gejala utk sementara dan

kemungkinan kondisi klien mjd lebih buruk

47

– Rachmat mencatat: keberhasilan pada kasus fobia, neurosis yg disertai kecemasan

yg telah lama menetap

• Orang2 yg mencari makna dan mencapai aktualisasi diri tdk banyak diabntu oleh teknik

terapi perilaku

• Terapi perilaku bisa mengubah tl tetapi tdk mengubah perasaan.

– Jika sso mampu mengubah tl, maka ia sbg agen yg efektif dlm mengubah perasaan.

D. Kesimpulan

Konsep utama terapi behavior adalah manusia sebagai organisme pemberi respon. Skinner

menyatakan manusia dikendalikan oleh kondisi-kondisi di lingkungan. Lingkungan adalah pembentuk

utama keberadaan manusia. Terapi behavior memiliki ciri unik yaitu memusatkan pada tingkah laku

yg tampak dan spesifik.

E. Latihan soal mandiri (quiz)

a. Jelaskan konsep dasar behavior terapi.

b. Jabarkan fungsi dan peran terapis dalam terapi behavior.

c. Uraikan teknik terapi behavior.

F. Daftar istilah yang penting

Operan Conditioning

G. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition. E-book

48

MATERI 6

Reality Therapy

A. Pendahuluan

Tokoh: William Glasser & Robert E. Wubboding

Dasar: Control theory (realisme, responsibility, right), tdk terfokus dgn gg.mental

Perilaku manusia adl berdasarkan pilihan/ada tujuan.

Tujuan utama terapi : perubahan perilaku yg berpengaruh thd besarnya tingkat kepuasaan needs,

mengajarkan klien mampu bertanggung jawab.

Masalah : tdk terpenuhinya needs scr efektif, berakibat munculnya rasa tdk nyaman, cemas,

depresi, rasa bersalah, takut, atau malu.

Fungsi terapi:

- membantu klien menerima dunia nyata

- memenuhi kebutuhan di dunia nyata

Kebutuhan dasar

Ada 5 kebutuhan psikologis dasar power, love and bellonging, freedom, fun, and survival.

Kelangsungan hidup (Survival)

- semua mahluk hidup berjuang utk bertahan hidup dan bereproduksi

- hakekatnya individu memandang ke depan, berupaya utk hidupnya, mll cara yg me-langgeng-kan.

Cinta dan rasa dimiliki (Love and Belonging)

kebutuhan akan penerimaan sosial; cinta-dicintai, memiliki-dimiliki, dan tanpa syarat.

Kekuasaan/kekuatan(Power)

Kebutuhan khusus manusia, termasuk keinginan berprestasi, kesuksesan, pengakuan, dan

penghormatan.

Kegembiraan(Fun)

Dinginkan spt kebutuhan yg lain pd stp jenjang usia

49

Freedom (Love and Belonging)

Bebas m’ekspresikan ide, pilihan, dan kemampuan utk menjadi kreatif scr konstruktif.

B. Konsep Dasar

Choice Theory

Organisme hidup berasal dari perilaku dalam diri. Individu berusaha menutupi kesenjangan antara

yang dimiliki dengan yang dibutuhkan.

- Pemenuhan yang efektif terhadap kebutuhan tersebut akan merujuk self-actualization, self-

fulfillment, atau berfungsi seutuhnya.

ControlT heory

- Sistem dari fungsi otak

- Fungsi otak manusia seperti thermostat yang berusaha sendiri untuk mengatur perilakunya

(spt tungku/AC) dalam rangka mengubah dunia sekitarnya.

- Manusia termotivasi o/ 5 kekuatan internal.

- Kebutuhan manusia adl bawaan, umum, dan universal.

- Semua perilaku bertujuan memenuhi 4 kebutuhan psikologis; belonging, power, fun,

freedom, physical survival.

- Pemenuhan yg efektif thd kebutuhan tsb akan merujuk self-actualization, self-fulfillment,

atau berfungsi seutuhnya.

C. Psikoterapi

Terapi membantu klien lbh efektif dlm memenuhi kebutuhan2 (belonging,freedom, etc)

1. Perilaku yg lebih bertujuan. Perilaku mjd cara utk memenuhi kebutuhan manusia.

2. Perilaku adl pilihan (disesuaikan dgn klien, here & now).

3. Menekankan kondisi saat ini/kenyataan saat ini.

- Peran terapis : menciptakan suasana terapi yg tegas, ramah, dan kondusif utk perubahan,

Proses Psikoterapi

1. Keterlibatan

50

Terlibat membangun hubungan; mengembangkan hubungan baik dgn klien.

2. WEDP Model (Wubollding, 1991):

- W (wants); menjelajahi keinginan,kebutuhan, &persepsi

Klien diajak utk memeriksa Quality world.

Cth: Apa yg anda inginkan?

- E (doing & direction); arah dan melakukan

Terapis menekankan perilaku saat ini, masa lalu membantu utk merencanakan hari esok yg

lbh baik.

Cth: Apa yg akan anda lakukan skrg?

- E (evaluation); proses penting utk keberhasilan terapi.

Klien diajak utk membuat evaluasi.

Cth: Apakah perilaku anda sekarang akan membawa anda pada keinginan anda sekarang?

- P (Plan & action); perencanaan & komitmen

Terapis mengajak klien mengembangkan rencana, situasinya fleksibel, hrs memenuhi

SAMIC3:

S – simple (sederhana,mudah dimengerti)

A – attainable (dpt dicapai)

M - measurable (terukur)

I - involving (melibatkan klien)

C - controlled (terkontrol)

C - committed (komitmen utk dilakukan)

C – continuously practiced (terus dipraktek-kan)

Ragam bentuk self-evaluation:

1. Evaluasi thd keinginan yg realistis.

2. Evaluasi sbg hal asli dan bermanfaat

51

3. Evaluasi arah perilaku

4. Evaluasi pd perilaku yg spesifik

5. Evaluasi persepsi

6. Evaluasi rencana tindakan

7. Profesional dlm melakukan evaluasi mandiri

Mekanisme Psikoterapi

1. Kontrol yg efektif dan pemenuhan kebutuhan

Membantu klien mengembangkan, memperpanjang, menjelaskan, memeriksa,dan scr lisan

menggambarkan kebutuhan spesifik yg terkait (belonging, power, fun, etc).

2. Lingkungan yg sesuai

Kondisi terapi; suasana yg ramah dan nyaman.

Kepercayaan dr klien penting utk keberhasilan terapi

3. Klien melakukan self-evaluation

Pentingnya pengaruh dr diri klien sendiri

Aplikasi Psikoterapi

- Instrumen dlm psikoterapi

- Program pengembangan diri

- Sarana coaching/managing staf

- Strategi dlm lingkup kelas

- Strategi dlm dunia pendidikan

- Termasuk beberapa kondisi mental; gg.bipolar, gg.katatonik, dan gg. Depresi

- Terapi pernikahan, ide bunuh diri, dan isu-isu dlm klg spt caring orangtua, isu ttg identitas,

dan prestasi akademis/sekolah.

Treatment

• Individual therapy

52

• Group therapy

• Marriage and family therapy

D. Kesimpulan

Konsep utama terapi reality adalah pada perubahan perilaku yang berpengaruh terhadap

besarnya tingkat kepuasaan needs dan mengajarkan klien mampu bertanggung jawab. Permasalahan

muncul karena tidak terpenuhinya needs secara efektif yang berakibat munculnya rasa tidak

nyaman, cemas, depresi, rasa bersalah, takut, atau malu. Terapi reality membantu klien agar lebih

efektif dalam memenuhi kebutuhan-kebutuhan dasar tersebut (belonging,freedom, dan lain

sebagainya.)

E. Latihan soal mandiri (quiz)

a. Jelaskan konsep dasar reality terapi.

b. Jabarkan fungsi dan peran terapis dalam reality terapi.

c. Uraikan teknik dalam reality terapi.

F. Daftar istilah yang penting

Choice theory

Control theory

G. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition. E-book

53

MATERI 7

Terapi Kognitif (Aaron T. Beck)

A. Pendahuluan

Terapi kognitif berakar dr teori kepribadian yg menyatakan bhw bagaimana sso berfikir

menentukan bgmn perasaan dan perilakunya. Terapi kognitif mrpkn proses kolaboratif dr

penelitian empiris, testing realitas dan pemecahan masalah antara terapis dan pasien/klien.

Konsep Dasar

a. Terapi kognitif dpt dianggap sbg sbh teori, suatu sistem dr strategi2, atau serangkaian teknik.

b. Teorinya berangkat dr ide bhw memproses informasi mrpkn hal yg penting utk organisme

manapun bertahan (hidup). Semua informasi dr lingkungan akan disintesa dan dikelola mjd

sbh rencana tindakan.

c. Ketidakseimbangan psikologis terjadi krn bias yg terjd scr sistematis dlm memproses

informasi.

B.1. Strategi Terapi Kognitif

a. Collaborative empiricism antara pasien dan terapis utk menggali interpretasi2 yg

disfungsional dan berusaha memodifikasinya.

b. Guided discovery diarahkan utk menemukan hal2 yg menyusup pada mispersepsi dan

keyakinan pasien saat ini dan mengkaitkannya dng kesamaan pengalaman2 dimasa lalu.

c. Terapi berusaha meningkatkan testing realitas mllui evaluasi atas keputusan2 pribadi scr

terus menerus.

d. Tujuan singkatnya adalah mengubah perlengkapan pemrosesan informasi pd kondisi netral

shg kejadian2 yg ada akan dievaluasi dlm cara2 yg lbh seimbang.

e. Jika dianalogikan dng program komputer, msg2 gangguan mmlk program yg spesifik dan

terpisah, tiap program menentukan jenis data yg diperoleh, memutuskan dng cara bgmn

data diintegrasikan, dan menentukan perilaku yg dihasilkan.

B.2. Teknik Terapi Kognitif

a. Teknik yg digunakan dlm terapi kognitif disusun utk mengubah pemrosesan informasi pd

posisi yg lbh berfungsi dan memodifikasi keyakinan2 dasar yg menyebabkan misinterpretasi.

54

b. Teknik kognitif murni berfokus pd mis-interpretasi yg dilakukan pasien dan menyediakan

suatu mekanisme utk mengetes hal tsb, menggali pikiran2 mrk yg logis (atau tidak logis), dan

mengoreksinya jk mrk gagal melakukan tes scr logis dan empiris.

c. Daya hayal pasien digunakan sbg representasi dr distorsi kognitif pasien.

d. Keyakinan dasar pasien digali dng melihat pola2 yg mirip dan dinilai keakuratan dan

kesesuaiannya. Pasien yg menemukan keyakinan2 tsb tidak akurat didorong utk mencoba

seperangkat keyakinan yg berbeda utk menentukan bilamana keyakinan yg baru tsb lbh

akurat dan berfungsi.

B.3. Teori Kepribadian

a. Terapi kognitif menekankan peran proses kognitif pd emosi dan perilaku. Respon2 emosi

dan perilaku individu thd suatu situasi kebanyakan ditentukan oleh bagaimana individu tsb

menerima, menginterpretasikan, dan memberikan makna pd peristiwa tsb.

b. Terapi kognitif memandang kepribadian sbg bentukan dr interaksi antara lingkungan dan

disposisi dr dalam diri sso.

c. Terapi kognitif memandang tekanan psikologis yg trjd ‘disebabkan’ oleh sejumlah faktor.

d. Individu2 mengalami tekanan psikologis ktk mrk memaknai suatu situasi sbg ancaman thd

minat2 penting mrk. Persepsi & interpretasi mrk thd peristiwa2 ttt biasanya selektif,

egosentris dan kaku. Hal ini menghasilkan kerusakan fungsional atas aktivitas normal kognitif

mrk.

B.4. Cognitive Vulnerability

a. Masing2 individu mmlk seperangkat kerentanan dan sensitifitas idiosyncratic yg membuat

dirinya cenderung mglm tekanan psikologis. Kemunculan kerentanan ini terkait dng struktur

kepribadian.

b. Kepribadian terbentuk dng schema2, yaitu struktur kognitif yg terdiri dr keyakinan2 dan

asumsi2 dasar individu, yg berkembang sejak awal kehidupan dr pengalaman individual dan

identifikasi thd significant others. Konsep ini diperkuat oleh pengalaman belajar di kmdn hari

dan mempengaruhi bentuk dr keyakinan2, nilai2, dan sikap2 lainnya.

55

c. Skema mgkn adaptif atau disfungsi, mgkn jg bersifat umum atau spesifik. Skema berada dlm

struktur kognitif, latent slm periode yg nonstresful, dan mjd aktif ktk ada pemicu oleh

stimulus atau stresor atau lingkungan ttt.

B.5. Dimensi Kepribadian

a. Beck, Epstein dan Harrison menemukan dua dimensi kepribadian yg utama yg relevan thd

depresi dan gangguan2 lainnya : social dependency (sociotropy) dan autonomy.

b. Individu yg dependen mjd depresi ktk mengalami hambatan/gangguan dlm hubungan.

Dimensi sociotropic diorganisasikan terkait closeness, nurturance, dan dependency.

c. Orang2 yg mandiri mjd depresi ktk gagal utk mencapai tujuan yg diharapkan. Dimensi

autonomy dikelilingi oleh independency, goal setting, self-determination, dan self-imposed

obligation.

B.6. Teori Psikoterapi

a. Tujuan dr terapi kognitif adalah mengkoreksi kesalahan pemrosesan informasi dan

membantu pasien memodifikasi asumsi2 yg membentuk perilaku2 dan emosi2 yg

maladaptif.

b. Metode kognitif dan keperilakuan digunakan utk menantang keyakinan2 yg disfungsi dan

mendorong utk berfikir lbh adaptif realistis.

c. Terapi kognitif mendorong perubahan keyakinan pasien dng memperlakukan keyakinan2 tsb

sbg hipotesis yg dpt diuji utk diukur melalui eksperimen perilaku melalui kesepakatan

bersama antara terapis dan pasien.

d. Terapi kognitif bukan menggantikan keyakinan2 positif thd keyakinan2 negatif. Berdasarkan

realitas, bukan wishful thinking. Perubahan kognitif dpt meningkatkan perubahan perilaku

dng mengijinkan pasien menghadapi risiko.

e. Perubahan kognitif terjadi pd beberapa level : pikiran2 voluntary (yg paling mudah dimasuki

dan kurang stabil); pikiran2 continuous atau automatic (muncul dlm pikiran scr spontan ktk

dipicu oleh lingkungan); assumptions (asumsi membentuk persepsi ke dlm kognisi,

menentukan tujuan, dan menyediakan interpretasi dan makna pd peristiwa2, lbh stabil dan

diluar kesadaran pasien. Cth : saya bertanggung jawab atas kebahagiaan teman2 sekelas.

56

f. Dr keyakinan ini, akan muncul sejumlah pikiran2 negatif yg otomatis yg menganggap dirinya

adalah penyebab tekanan pd orang lain.

g. Core belief disebut schema, dan terapi bertujuan mengidentifikasi asumsi2 tsb dan

mengcounter efeknya. Jika asumsi dpt diubah, pasien mjd kurang rentan thd tekanan di

myad.

B.7. Hubungan Terapeutik

a. Hubungan terapeutik mrpkn kolaborasi. Terapis mengukur sumber2 tekanan dan disfungsi

dan membantu pasien memperjelas tujuan. Pd kasus2 depresi atau kecemasan yg parah,

pasien mgkn membutuhkan terapis utk berperan scr direktif, pd kondisi yg lain, pasien mgkn

memimpin menentukan tujuan terapi. Sbg bagian dr kolaborasi, pasien menyediakan

pikiran2, gambaran2, dan keyakinan2 yg terjadi dlm berbagai situasi, bgtu pula dng emosi2

dan perilaku2 yg mengikuti pikiran2 tsb. Pasien jg berbagi tanggung jawab dng membantu

menyusun agenda pd msg2 sesi dan mengerjakan PR diantara sesi. PR membantu terapi

berkembang lbh cepat dan memberi pasien kesempatan utk mempraktekkan keterampilan2

dan perspektif2 yg baru dipelajari.

b. Terapis berfungsi sbg pembimbing yg membantu pasien memahami bgmn keyakinan2 dan

sikap mempengaruhi emosi dan perilaku. Terapis kognitif scr aktif mengejar pandangan

pasien. Dgn kehangatan, empati yg akurat, dan tulus, terapis menghargai sudut pandang

pasien. Utk mempertahankan kolaborasi, terapis meminta feedback dr pasien biasanya di

akhir sesi. Feedback fokus pd apa yg pasien peroleh yg membantu atau tidak membantu,

bilamana ada hal2 yg diperhatikan pasien thd terapis, dan bila pasien mmlk pertanyaan.

H. Kesimpulan

C.1. Tiga konsep mendasar dlm terapi kognitif adalah :

a. Collaborative empiricism : hubungan terapeutik bersifat kolaboratif dan menuntut kesepakatan

menentukan tujuan tritmen, memunculkan dan menyediakan feedback, menjelaskan bgmn

perubahan terapeutik terjadi.

b. Socratic dialogue : pertanyaan adalah bagian utama terapeutik dan dialog socratic adalah

metode yg disukai. Terapist scr berhati2 merancang seperangkat pertanyaan utk meningkatkan

cara belajar yg baru. Tujuannya : 1) memperjelas atau mendefinisikan masalah; 2) membantu

57

mengenali pikiran2, gambaran2 dan asumsi2; 3) mengukur makna dr berbagai peristiwa kpd

pasien; 4) memperhitungkan konsekuensi dr membentuk pikiran2 atau perilaku yg maladaptif.

c. Guided discovery : dng guided discovery pasien memodifikasi keyakinan2 atau asumsi2 yg

maladaptif. Terapist berperan sbg ‘guide’, mendorong pasien menggunakan informasi, fakta, dan

kemungkinan2 ttt utk memperoleh perspektif yg lbh realistis.

C.2. Aplikasi

a. Terapi kognitif bersifat present-centered, directive, active, pendekatan yg problem-oriented,

sangat cocok utk kasus2 dimana permasalahan dpt dijelaskan scr detail dan distorsi kognitif

mudah dipahami.

b. Terapi ini tidak dirancang utk ‘personal growth’ dan jg tidak dibuthkan utk memahami masa lalu

sso.

c. Terapi kognitif scr luas digunakan sbg tritmen yg efektif utk depresi unipolar. Terapi ini tidak

disarankan sbg tritmen yg ekslusif pd kasus2 gangguan afektif bipolar atau depresi psikotik, jg

tidak dpt digunakan scr tunggal utk schizophrenia. Ktk beberapa pasien dng kecemasan mulai

tritmen obat, mk terapi kognitif mengajari mrk utk berfungsi tanpa bergantung pd obat.

D. Latihan soal mandiri (quiz)

1. Jelaskan kelemahan dan kelebihan terapi kognitif

2. Pada situasi bagaimanakah terapi kognitif tidak dapat diterapkan?

E. Daftar istilah yang penting

F. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition.

E-book

58

MATERI 8

RATIONAL EMOTIVE BEHAVIOR THERAPY (REBT) ALBERT ELLIS

A. Pengantar tentang Rational Emotive Behavior Therapy (REBT)

REBT atau dulunya disebut TRE lbh byk kesamaan dng terapi yg berorientasi kognitif-

tingkah laku-tindakan, menitikberatkan berfikir, menilai, memutuskan, menganalisis,

bertindak. TRE sgt didaktik dan sgt direktif. Lbh banyak berurusan dng dimensi pikiran drpd

perasaan.

Pertanyaan mendasar:

a. Apakah pd dasarnya psikoterapi mrpkn proses re-edukasi?

b. Apakah sbg terapist berfungsi terutama sbg guru?

c. Apakah pantas para terapis menggunakan propaganda, persuasi, dan saran2 yg sgt

direktif?

d. Sampai mana keefektifan usaha membebaskan para klien dr keyakinan2 irasional

dng menggunakan logika, nasihat, informasi, dan penafsiran2?

B. Konsep REBT

B.1. Konsep Utama REBT

a. Manusia dilahirkan dng potensi, baik untuk berfikir rasional (self-constructive), maupun

untuk berfikir irasional (self-defeating).

b. Manusia mmlk kecenderungan berfikir irasional, kebiasaan merusak diri sendiri, berangan-

angan, dan tidak toleran, yg seringkali diperburuk oleh budaya dan keluarga mrk.

c. Manusia berfikir, beremosi dan berperilaku scr simultan. Pada saat yg sama ada aspek

kognitif, konatif, motorik. Perilaku ‘normal’ mrpkn fungsi dr menerima, berfikir, emosi, dan

tindakan, bgtu jg dng perilaku yg bermasalah/terganggu.

d. Meskipun semua pendekatan psikoterapi menggunakan berbagai teknik kognitif, emotif, dan

perilaku, namun semua itu tidak benar2 efektif dan efisien. Orientasi kognitif yg tinggi, aktif-

direktif, penugasan rumah, dan terapis yg disiplin spt REBT adalah yg lbh efektif, apalg untuk

periode yg singkat dan sesi yg lbh sedikit.

59

e. Terapis rational-emotive tdk percaya bhw hubungan yg hangat antara konselee & konselor

adalah hal yg penting untuk perubahan kepribadian yg efektif, meskipun hal itu diinginkan.

f. Terapis rational-emotif menggunakan role playing, training asertifitas, desensitization,

humor, operan conditioning, sugesti, dukungan, dan semua trik lain – multimodal terapi.

g. REBT meyakini bhw semua masalah neurotik termasuk magis, berdasarkan pd cara berfikir

yg tidak valid, dan bhw ide2 yg menciptakan gangguan diperdebatkan dng cara berfikir yg

logico-empirical mk dpt dikenali cara berfikir tsb sbg sst yg salah dan dapat diminimalkan.

h. Psikologi RE menegaskan bahwa kesadaran (insight) seringkali tidak membantu untuk

perubahan kepribadian.

i. Secara historis, psikologi dipercaya sbg ilmu yg S-R, S adalah stimulus dan R adalah respon.

Dlm perkembangannya, diketahui bhw stimulus yg sama dpt menimbulkan respon yg

berbeda pd orang2 yg berbeda. REBT mmlk konsep yg sama. Namun, yg plg penting adalah

bgmn mengubah cara berfikir dan perasaan klien untuk bertindak scr berbeda.

B.2. Aspek-aspek Kepribadian dalam REBT

1. Physiological Basis of Personality

a. REBT menekankan aspek biologis pd kepribadian.

b. Meskipun REBT mengakui bhw orang2 mmlk sumber2 yg blm dimanfaatkan untuk

pertumbuhannya, dan dlm byk cara dapat mengubah takdir sosial dan individual mrk,

namun jg mrk mmlk kekuatan di dlm diri mrk untuk berfikir irasional dan untuk menyakiti

diri sdr.

c. Manusia terlahir dng kecenderungan untuk menginginkan, untuk ‘membutuhkan’, dan untuk

menyalahkan (1) diri sendiri (2) orang lain (3) dunia ini, ketika mrk tidak segera mendapatkan

apa yg mereka duga mereka ‘butuhkan’.

2. Social Aspects of Personality

a. Manusia dipelihara di dlm kelompok sosial dan menghabiskan byk wktu untuk mengesankan

orang lain, hidup dlm harapan2 yg tinggi dan mengalahkan/menang atas orang lain.

b. Dipermukaan, mrk ‘ego-oriented’, ‘identity seeking’, atau ‘self-centered’.

60

c. Mrk biasanya menganggap diri mrk sbg ‘good’, atau ‘worthwhile’, ktk mereka yakin bhw

orang lain menerima mrk dan sepakat dng mrk.

d. Apa yg disebut dng emotional disturbance karena terlalu memperhatikan apa yg orang lain

pikirkan. Hal ini berakar dr keyakinan orang bhw mereka dapat menerima diri mereka

sendiri ktk orang lain berfikir baik ttg dirinya.

3. Psychological Aspects of Personality

a. Prinsip mendasar dari REBT bahwa gangguan emosional (emotional upsets), yg dibedakan

dng perasaan sedih, penyesalan, jengkel, dan frustrasi, biasanya berakar dr keyakinan2 yg

irasional.

4. Hubungan antara REBT dan Teori Kepribadian

a. Neurosis, yg didefinisikan sbg berfikir dan bertingkah laku irasional, adalah suatu keadaan

alami yg pd taraf ttt dialami smua orang. Keadaan ini berakar pd kenyataan bhw kita adalah

manusia dan hidup dng manusia2 lain dlm masyarakat.

b. Psikopatologi dipelajari dan diperparah oleh keyakinan2 irasional yg berasal dr orang2 yg

berpengaruh slm masa kanak2. Kita scr aktif mbentuk keyakinan2 keliru dng proses

otosugesti dan repetisi diri

c. Emosi2 adalah produk pemikiran manusia. TRE menekankan bhw menyalahkan diri adalah

inti dr sebagian besar gangguan emosional. Jd, orang perlu belajar untuk menerima diri

sendiri dng sgl kekurangan.

d. TRE menekankan bhw orang2 tidak perlu merasa diterima dan dicintai, bhkn meskipun hal

itu diinginkan.

e. TRE berhipotesis bhw krn kita tumbuh dlm masyarakat, kita cenderg mjd korban dr gagasan2

yg keliru, cdrg me-reindoktrinasi diri dng gagasan tsb scr berulang2 dng cara yg tidak

dipikirkan dan autosugestif.

5. Gagasan yg irasional mnrt Albert Ellis

a. Bhw sgt perlu bg orang dewasa untuk dicintai dan disetujui oleh setiap orang yg penting di

masyarakat.

b. Sso hrs benar2 kompeten, layak, dan berprestasi dlm segala hal jk ingin dihormati.

61

c. Bhw orang2 ttt buruk, keji, jahat, dan harus dikutuk atau dihukum atas kejahatannya.

d. Bhw lbh mudah menghindari drpd menghadapi kesulitan2 hidup & tanggungjwb pribadi.

e. Mrpkn bencana yg mengerikan apabila hal2 mjd tidak spt yg diharapkan.

f. Bhw ketidakbahagiaan manusia tjd oleh penyebab dr luar & bhw orang2 hanya mmlk sedikit

atau tidak mmlk kemampuan untuk mengendalikan kesusahan & gangguannya.

g. Bhw masa lampau adalah determinan penting dr tingkah lakun sso skrg, dan bhw krn dulu

sst pernah mempengaruhi khdpn sso, mk sst itu skrg mmlk efek yg sama.

B.3. Teori A-B-C ttg Kepribadian

a. A adalah keberadaan suatu fakta, peristiwa, tingkah laku atau sikap sso.

b. C adalah konsekuensi atau reaksi emosional ss. Reaksi ini bisa layak atau tidak layak.

c. A (peristiwa yg mengaktifkan) bukan penyebab timbulnya C (konsekuensi emosional).

d. B (reaksi emosional) adalah keyakinan individu ttg A, yg mjd penyebab C.

e. Menurut Ellis, krn manusia mmlk kesanggupan untuk berfikir, mk manusia mampu ‘melatih

diri sendiri untuk mengubah atau menghapus keyakinan2 yg menyabotase diri sendiri’.

f. Perubahan2 kuratif dan preventif atas kecenderungan2 menciptakan gangguan, tjd bila

orang2 dibantu untuk beroleh pemahaman atas ‘pemikiran yg serong’, dan atas ‘beremosi

dan bertindak yg tidak layak’, oleh seorang terapis yg sgt aktif-directif, didaktif, filosofis, dan

yg merancang pekerjaan rumah bg klien.

g. TRE berasumsi bhw krn keyakinan2 dan nilai2 irasional orang2 berhubungan scr timbal balik

dng gangguan2 emosional & perilakunya, mk cara yg paling efektif untuk orang itu mbuat

perubahan pd kepribadiannya adalah dng mengkonfrontasikan mrk scr lgsg dng filsafat

hidupnya, dng keyakinan2 irasionalnya.

B.4. Tujuan Terapeutik

1. Tujuan terapeutik REBT

a. Tujuan utama adalah meminimalkan pandangan klien yg menyalahkan dirinya sdr & mbantu

klien utk mperoleh filsafat hidup yg lbh realistik.

62

b. TRE mendorong re-evaluasi filosofis dan ideologis berlandaskan asumsi bhw masalah2

manusia berakar scr filosofis. TRE tidak diarahkan untuk menghapuskan gejala2, ttp

mendorong klien untuk menguji scr kritis nilai2 dirinya yg plg dasar.

c. Intinya : proses terapeutik adalah penyembuhan irasionalitas dng rasionalitas.

2. Fungsi dan Peran Terapis

a. Menunjukkan kpd klien bhw masalah yg dihadapi berkaitan dng keyakinan2 irasional. Klien

hrs bljr memisahkan keyakinan2 yg rasional dr keyakinan irasional.

b. Membawa klien ke sebrang tahap kesadaran bhw klien saat ini sdg mempertahankan

gangguan2 emosionalnya, tetap mereindoktrinasi diri, mk dia bertanggung jwb atas

masalah2nya sdr.

c. Berusaha agar klien mperbaiki pikiran2nya dan meninggalkan gagasan irasionalnya.

d. Menantang klien untuk mengembangkan filsafat2 hidup yg rasional shg dia bisa menghindari

kemungkinan mjd korban keyakinan2 yg irasional.

3. Proses Terapeutik

a. TRE adalah proses terapeutik kognitif dan perilakuan yg aktif-direktif.

b. TRE meminimalkan hubungan yg intens antara terapis dan klien.

c. TRE adalah suatu proses edukatif, tugas utama terapis adalah mengajari klien cara2

memahami dan mengubah diri.

d. Terapist sangat aktif, direktif, dan persuasif menekankan aspek2 kognitif.

4. Pengalaman Klien dalam Terapi

a. TRE menitikberatkan pengalaman2 disini dan sekarang, dan kemampuan klien untuk

mengubah pola2 berfikir dan beremosi yg diperolehnya pd masa kanak2.

b. Pertanyaan2 mengenai kapan, mengapa, dan bagaimana klien memperoleh filsafat2 hidup

yg irasional adalah sekunder.

c. Pengalaman utama klien dlm TRE adalah mencapai pemahaman emosional (emotional

insight)

5. Hubungan antara Terapis & Klien

63

a. Ellis tidak percaya bahwa hubungan pribadi yg mendalam atau hangat merupakan kondisi yg

diperlukan dan memadai bg psikoterapi.

b. Terapis TRE cenderung tampil informal, dan mjd dirinya sendiri. Mrk sangat aktif dan

direktif, serta sering mberikan pandangannya sdr tanpa ragu. Mrk bisa mjd objectif, dingin,

dan hampir tidak menunjukkan kehangatan kpd kliennya.

c. Peran terapis sbg model bg klien.

d. Toleransi penuh dan penghormatan tanpa syarat dr terapis thdp kepribadian klein, terapi

menghindari sikap menyalahkan klien.

6. Teknik dan Prosedur Utama TRE

a. TRE memberikan keleluasaan untuk mjd eklektik.

b. Teknik TRE yg esensial adalah mengajar scr aktif-direktif.

c. TRE adalah suatu proses didaktik, krnnya menekankan metode2 kognitif.

d. Terapist adalah orang yg aktif dlm terapi, lbh suka berbicara drpd mendengarkan klien scr

pasif.

e. Terapis menggunakan penafsiran scr bebas dan tidak terlalu mempertahankan resistensi

klien.

C. Kesimpulan

Penerapan TRE

a. TRE lebih efektif diterapkan pada : klien yg mengalami kecemasan yg moderat, yg

menghadapi masalah perkawinan, yg mengalami kesulitan seksual, yg alami

gangguan2 kepribadian neurotik, yg mengalami gangguan2 karakter, para remaja

nakal dan para kriminal dewasa, para psikotik borderline, para psikotik yg mmlk

kontak ttt dng kenyataan, para klien yg alami masalah2 psikosomatik.

b. REBT dpt diterapkan pd terapi kelompok, krn anggota klp diajari untuk menerapkan

prosedur REBT satu sama lain, mereka dpt membantu orang lain belajar prosedur

dan mempraktekannya.

D. Latihan soal mandiri (quiz)

64

a. Latihan kasus

E. Daftar istilah yang penting

a. TRE = Terapi Rational Emotive

b. REBT = Rational Emotive Behavior Therapy

c. RE = Rational Emotive

F. Daftar Pustaka

G. Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

H. Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition.

E-book

65

MATERI 9

PERSON-CENTERED THERAPY CARL ROGERS

A. Pendahuluan

Person-centered therapy adalah suatu pendekatan yg bertujuan untuk membantu

individu2 ataupun kelompok2 yang mengalami konflik. Intinya adalah trust.

Asumsi Dasar Teori Person - Centered

Formative tendency : semua hal, baik organis maupun an-organis, mmlk kecenderungan

untuk berkembang dr suatu bentuk sederhana menuju bentuk lbh kompleks.

Actualizing tendency : kecenderungan manusia (hewan & tumbuhan jg) untuk bergerak

menuju pemenuhan potensi-potensinya. Kebutuhan pengembangan ini terekspresi dlm

bentuk : rasa ingin tahu, bermain, eksplorasi diri, persahabatan, keyakinan bhw seseorang

dpt mencapai pertumbuhan psikologis, mmlk daya kreatif, mengubah konsep diri, mjd

semakin terarah-pada-diri-sendiri (self-directed). Kecenderungan mengaktualisasi

direalisasikan dibwh kondisi2 ttt : manusia hrs terlibat dlm hubungan dng sso yg

kongruen/autentik, empati, unconditional positive regard.

B. Konsep Dasar

B.1. Pemahaman Konsep Dasar

a. Dlm praktiknya, pendekatan person-centered dibangun atas dasar kepercayaan bhw

individu2 dan kelompok2 dapat menentukan tujuan mrk sendiri dan memonitor

kemajuan mrk sdr dlm mencapai tujuan tsb.

b. Dlm konteks psikoterapi, pendekatan person-centered berasumsi bhw klien dpt

dipercaya untuk memilih terapist, frekuensi dan lamanya terapi, untuk bicara atau untuk

diam, untuk memutuskan kebutuhan apa yg perlu digali, untuk menemukan insight,

untuk mjd arsitek bagi hidup mrk sdr.

c. Kelompok dpt dipercaya bhw mrk mampu mengembangkan proses yg tepat untuk mrk

dan untuk mengatasi konflik dlm kelompok tsb.

d. Menurut Rogers, ketika kongruensi, empati, dan unconditional positive regards hadir

dlm sbh hubungan, maka pertumbuhan psikologis akan selalu muncul. Kualitas ini

66

harusnya dipenuhi oleh terapist. Ketiga kondisi tsb cukup untuk menjadikan seseorang

berfungsi penuh atau mengaktualisasikan dirinya.

e. Konsep dasar lainnya dr sudut pandang klien termasuk self-concepts, locus of

evaluation, dan experiencing. Komponen utama dr self-concept adalah self-regard. Locus

of evaluation jg adalah hal yg penting. Di awal terapi, biasanya klien dtg dng locus of

evaluation yg eksternal. Konsep sentral ketiga adalah experiencing.

B.2. Teori Kepribadian menurut Rogers

1. Personality

Teori kepribadian Rogers digambarkan sbg teori yg growth-oriented dan bukan

developmental. Cth : ketika anak mulai belajar berjalan, pasti akan sangat berjuang dan

menyakitkan. Namun, anak akan mengaktualisasikan diri mrk, drpd memperhatikan rasa

sakitnya. Dng cara yg sama, anak2 akan bertumbuh mandiri, bertanggungjawab, self-

governing, sosialis. Bahkan meskipun berbagai kondisi lingkungan menghambat mrk

bertumbuh, kecenderung untuk aktualisasi tetap ada.

2. Variety of Concepts

a. Experience. Mengacu pd dunia individu itu sendiri. Pd satu waktu ttt, bbrp diantaranya

disadari, tp bbrp kdg sulit untuk dibawa ke kesadaran.

b. Reality. Untuk tujuan psikologis, realitas berdasar pd dunia persepsi individu itu sendiri,

meski untuk tujuan sosial, realitas terdiri dr persepsi2 tsb yg mmlk tingkatan komunal yg

tinggi diantara individu2 yg beragam. Dlm terapi, perubahan perasaan dan persepsi dan

kmdn realitas muncul.

c. The Organism Reacting as an Organized Whole. Dlm psikoterapi, klien sering menjadi jelas

ttg apa yg paling penting bg mrk, menghasilkan perubahan perilaku yg mengarah pd

pengklarifikasikan tujuan.

d. The Organism’s Actualizing Tendency. Keyakinan Rogers bhw menyediakan pilihan bebas

dan ketidakadanya dorongan ekternal, mk individu akan memilih untuk sehat drpd sakit,

untuk mandiri drpd bergantung, dan lbh jauh untuk berkembang optimal.

e. The Internal Frame of Reference. Ini adalah medan persepsi individu. Ini adalah cara bgmn

dunia muncul pd individu dan makna yg melekat pd pengalaman dan perasaan. Dr

pandangan Person Centered, the internal frame of reference ini menyediakan pemahaman

67

yg menyeluruh ttg mengapa orang berperilaku ttt. Ini akan dibedakan dr penilaian eksternal

atas perilaku, sikap, dan kepribadian.

f. The Self, Concept of Self, Self Structure. Istilah ini mengacu pd konsep Gestalt yg terdiri dr

persepsi dr ciri2 “saya (I)” atau “aku(me)” dan persepsi dr hubungan antara ‘I’ dan ‘me’ thd

orang lain dan thd berbagai aspek dlm hidup, termasuk jg nilai2 yg melekat pd persepsi tsb.

g. Symbolization. Ini adlh proses dimana individu mjd sadar atau menyadari pengalamannya.

Ada jg kecenderungan untuk mengabaikan simbol2 dr pengalaman yg berbeda dng konsep

dirinya. Cth : orang2 yg berfikir diri mrk jujur akan menolak simbol dr tindakan berbohong.

h. Psychological Adjustment or Maladjustment. Hal ini mengacu pd konsistensi, atau kurangnya

konsistensi, antara pengalaman sensori individu dng pengalaman visceral dan konsep self.

Konsep diri yg termasuk elemen2 kelemahan dan ketidaksempurnaan akan menfasilitasi

simbol pengalaman gagal. Kebutuhan untuk mengabaikan atau memutarbalikkan

pengalaman itu tidak ada, mk ia mlkkn penyesuaian psikologis.

i. Organismic Valuing Process. Ini adlah proses yg sedang berlangsung dimana individu2 scr

bebas mengandalkan bukti2 dr pengindraan mrk untuk membuat penilaian yg bermakna.

j. The Fully Functioning Person. Rogers mendefinisikan bhw orang yg mengandalkan proses

organismic yg bernilai sbgi orang2 yg berfungsi scr penuh, dpt mengalami semua perasaan

mrk, tidak merasa takut thd apapun, membiarkan kesadaran mengalir scr bebas di dalam

dan melalui pengalaman mrk.

k. Teori dasar dr person-centered therapy adalah bahwa terapis berhasil menunjukkan

keaslian, unconditional positive regard, dan empati, dan klien akan merespon dng

perubahan yg konstruktif dalam mengorganisasikan kepribadiannya.

B.3. Psikoterapi

Teori dasar dr person-centered therapy adalah bahwa terapis berhasil menunjukkan

keaslian, unconditional positive regard, dan empati, dan klien akan merespon dng

perubahan yg konstruktif dalam mengorganisasikan kepribadiannya.

1. Congruence

a. Mengacu pd kesesuaian antara pemikiran dan perilaku terapist. Genuine atau ke-asli-an

terapist akan menggambarkan karakter tsb. Menjadi riil atau sejati, menyeluruh,

terintegrasi, menjadi apa adanya pribadinya. Konselor yg kongruen bukan hanya mjd pribadi

68

yg baik dan ramah, namun jg manusia seutuhnya, dng perasaan gembira, marah, frustasi,

bingung, dan lain sebagainya. Kongruen melibatkan (1) perasaan; (2) kesadaran; (3) ekspresi.

b. Unconditional Positive Regard

Mengalami sikap hangat, positif, dan penuh penerimaan thd klien apa adanya. Sikap ini

tanpa posesif, pengevaluasian, atau persyaratan apapun. Terapis tidak menghakimi klien,

tidak bersikap menerima suatu tindakan dan menolak tindakan lainnya dr klien. Terapis

melihat klien sbg pribadi yg penting.

c. Empathy

Empati merefleksikan sikap ketertarikan thd dunia klien yg bermakna dan perasaan2 klien,

shg klien tahu bhw orang lain sudah memasuki dunia perasaan mrk tanpa prasangka,

proyeksi ataupun penghakiman.Mrpkn proses yg aktif, segera, dan terus menerus. Empati

menunjuk kepada perasaan bersama klien, bukan perasaan terhadap klien.

C. Kesimpulan

Process of Psychotherapy

a. Terapist berusaha memahami dunia klien dng cara bgmanapun klien ingin

menyampaikannya. Wawancara awal tidak digunakan untuk mengumpulkan data/riwayat,

mlkkn diagnosa, menentukan bilamana klien dpt diobati, atau menentukan lamanya tritmen.

b. Terapist sgr menunjukkan penghargaan thd klien, membiarkan klien berjalan dng cara2 yg

nyaman bgnya, mendengarkan tanpa prasangka, tidak mmlk agenda, terbuka pd perasaan

negatif ataupun positif, berbicara atau berdiam diri.

D. Latihan Soal Mandiri

1. Tontonlah film Good will Hunting. Temukan bagaimana hubungan terapeutik antara terapis

dank lien dalam film tersebut. Buatlah refleksi anda atas film tersebut dari pendekatan

Person-Centered Therapy.

E. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition.

E-book

69

MATERI 10

EXISTENTIAL PSYCHOTHERAPY

a. Pendahuluan

Ludwig Binswanger mengatakan orientasi eksistensial dlm psikiatri muncul sbg wujud

ketidakpuasan pd usaha2 awal utk memperoleh pemahaman yg ilmiah dlm psikiatri. Terapist

Eksistensial dpt menerima konsep drive dlm psikologi Freud, conditioning dlm behaviorisme dan

archetype dr Jungianism, namun dimana hal yg aktualnya, yaitu immediate person thd siapa

suatu peristiwa terjadi? Apakah kita melihat pasien sbgmn mrk adanya ataukah pasien adalah

proyeksi dr teori2 kita ttg mereka? Psikoterapi eksistensial bukanlah pendekatan teknikal yg

spesifik yg menghadirkan seperangkat aturan utk terapi. Psikoterapi eksistensial bertanya scr

mendalam ttg kealamiahan manusia dan hal mendasar dr kecemasan, putus asa, kesedihan,

kesepian, isolasi, and anomie, juga secara terarah mempertanyakan ttg cinta dan kreatifitas.

b. Konsep Dasar

B.1. The “I-Am” Experience.

Tidak mudah mendefinisikan ‘being’ krn dlm masyarakat, seringkali kepemilikan kita

dikaitkan dng status ekonomi, dll. Kehilangan sense of being ini berkaitan dng tren

kolektivitas massa dan kecenderungan konformis dlm budaya kita.

Cth : seseorang yg bunuh diri.

The “I-am” experience jg membantu menjelaskan adanya non being atau nothingness :

ancaman kematian, perilaku destruktif, kecemasan yg parah, dll.

The “I-Am” experience dlm terapi eksistensial dikenal sbg sbh pengalaman ontological, atau

‘science of being’.

Konsep Dasar

B.2. Normal and Neurotic Anxiety

a. Terapis eksistensial mendefinisikan kecemasan lbh luas dr kelompok psikoterapeutik lainnya.

b. Kecemasan muncul dr kebutuhan personal utk bertahan, utk melindungi keberadaan kita

dan utk menegaskan keberadaan kita.

70

c. Kecemasan menunjukkan dirinya scr fisik dng jantung yg berdebar keras, tekanan darah

meningkat, mempersiapkan otot2 skeletal utk menghadapi atau menghindar, dan sbh sense

of apprehension.

d. Dlm psikoterapi, salah satu tujuannya adalah utk membantu pasien konfrontasi thd

kecemasan tsb, menurunkan kecemasan menjadi takut, yg lbh objektif dan dpt dihadapi.

Namun, fungsi terapeutik utama adlh membantu pasien mengkonfrontasikan kecemasan yg

normal, yg mrpkn kondisi umum yg tidak terelakkan manusia.

e. Kecemasan normal mmlk 3 ciri : sesuai/proporsional dengan situasi, tidak membutuhkan

represi, dpt dimanfaatkan scr kreatif sbg stimulus utk membantu individu mengenali dilema

dan mengkonfrontasikan dilema yg menyebabkan munculnya kecemasan.

f. Kecemasan neurotik berarti tidak sesuai dng situasi yg ada. Cth : orangtua yg tidak

membiarkan anaknya keluar rumah krn takut anaknya ditabrak mobil.

B.3. Kecemasan

Konsep Dasar

1. Guilt and Guilt Feelings

a. Pengalaman ‘guilt’ mmlk makna yg penting bg terapi eksistensial. Guilt dpt sbg

bentuk normal dan jg neurotik, spt kecemasan.

b. Neurotic guilt feeling (sering disebut guilt/bersalah) srg muncul dr fantasi atas situasi

yg melampaui batas2 yg dpt diterima scr moral. Bentuk lain dr guilt atau disebut

normal guilt membuat kita lbh peka pd aspek etis dr perilaku kita.

2. Rasa Bersalah

a. Rasa bersalah muncul ktk manusia menyangkal potensinya, gagal memahami scr

akurat kebutuhan sesama, atau tetap tergantung pd dunia alamiah.

b. Rasa bersalah bukan sekedar perasaan2, ttp pd hakikat ke-mengadaan (ontologis).

c. Rasa bersalah ontologis jg terkait dng tiga mode being in the world yaitu umwelt,

mitwelt, eigenwelt.

d. Rasa bersalah krn alienasi dr alam (separation guilt); manusia hidup dlm kebencian

dan dingin = umwelt.

71

e. Rasa bersalah krn ketidakmampuan scr akurat memahami dunia orang lain, hanya

memahami orang lain dr kacamata sendiri dan bukan dr kebutuhan mrk = mitwelt.

f. Rasa bersalah krn penyangkalan thd potensi atau kegagalan utk memenuhi potensi =

eigenwelt.

B.4. Kebebasan dan Takdir

Konsep Dasar

1. The Three Forms of World

a. Being in the world . Dunia manusia adalah struktur dr hubungan yg bermakna dlm mana

seorang ind ada (exist) dan dlm rancangan dimana ia berpartisipasi di dalamnya. Lingkungan

masa lalu dan masa kini yg sama, bisa berarti berbeda pd orang2 yg berbeda.

b. Umwelt : ‘world around’ dunia biologis dan lingkungan : kebutuhan biologis, drive,

instinct.

c. Mitwelt : ‘with-world’ dunia dimana sso berinteraksi dng sesamanya dan menjalin

hubungan.

d. Eigenwelt : ‘own-world’ self-awareness dan self-relatedness dan mrpkn keunikan dr

manusia.

2. The Significance of Time

a. Time is the heart of existence. Namun kesalahan skrg ini kita berfikir diri kita dlm konsep

ruang (space) seolah2 kita adalah objek yg dpt ditempatkan disana atau disini. Hal ini

sbenarnya membuat kita kehilangan relasi eksistensial sejati kita dng diri kita sendiri, dan

tentunya dng orang lain jg.

b. Tingkatan cinta sso tidak dpt diukur dr banyaknya tahun2 yg dimiliki sso utk mengenali orang

yg dicintainya.

c. Clock time lbh banyak mengacu pd Mitwelt. : mengacu pd makna terdalam dr peristiwa.

B.5. Teori Kepribadian

a. Psikoterapi eksistensial adalah suatu bentuk dynamic psychotherapy yg mmlk model yg

dinamis dr struktur kepribadian.

b. Dinamis mmlk makna awam dan teknis, scr awam berkonotasi sbg vitalitas.

72

c. Makna teknikal dr dinamis relevan dng teori kepribadian yg mengacu pd konsep force, yg

diungkapkan Freud, yg memandang kepribadian sbg sistem yg terdiri dr banyak kekuatan yg

saling berkonflik di dalam diri sso. Hasil dr konflik tsb adalah rangkaian emosi dan perilaku

(adaptif maupun patologis) yg membentuk kepribadian. Lbh jauh lg, kekuatan2 yg berkonflik

tsb exist at different levels of awareness. Namun, bbrp kekuatan tsb diluar kesadaran dan

ada di bagian unconscious.

d. ‘psychodynamics’ dr seorang individu mengacu pd konflik individual, kekuatan conscious dan

unconscious, motif, dan ketakutan2.

e. Psikoterapi yg dinamis berarti psikoterapi yg berdasar pd model yg dinamis dr struktur

kepribadian.

B.6. Psikopatologi

a. Menurut May, apati (apathy) dan kekosongan (emptiness) adalah sumber penyakit zaman

modern.

b. Ktk manusia menyangkal takdir atau meninggalkan mitos, mk manusia kehilangan tujuan utk

meng-ada, menjadi tidak bertujuan.

c. Tanpa tujuan atau sasaran, manusia mjd sakit dan terlibat dlm beragam perilaku underestimate

dan self-destruction.

d. Psikopatologi terjadi krn kurangnya komunikasi – ketidakmampuan utk mengetahui orang lain

dan berbagi dng diri mrk sendiri.

e. Individu yg terganggu scr psikologis menyangkali takdir mrk, krn itu kehilangan kebebasan mrk.

B.7. Psikoterapi

Berorientasi eksistensial atau humanistik. Terapi eksistensial bukanlah sbh sistem

psikoterapeutik yg komprehensif, namun sbh kerangka acuan- suatu paradigma dimana sso

memandang dan memahami penderitaan pasien dlm pola ttt.

c. Kesimpulan

a. Segala sst yg mjd perhatian manusia (death, freedom, isolation, meaninglessness), mmlk

implikasi utk proses terapi. Cth : Komponen utama dr freedom adalah responsibility – mjd

pengarang atas kisah hidupnya sdr. Tanpa kesadaran akan tanggungjawab ini, pasien akan

enggan berubah. Tahap awalnya adalah willing yg kmdn dibagi lg mjd wishing dan deciding.

73

b. Tujuan psikoterapi adalah membuat manusia bebas. Menantang pasien utk

mengkonfrontasikan takdir mrk, utk mengalami rasa putus asa, kecemasan dan rasa

bersalah. May melukiskan bhw terapi memiliki ciri separuh agama, separuh ilmu, dan

separuh persahabatan.

D. Latihan Soal Mandiri

a. Tonton film Effie Gray

b. Gambarkan situasi apa saja yang anda tangkap dalam kasus tersebut yang mungkin menjadi

latar belakang masalah dalam film tsb (fokuskan pd Effie yg kesepian).

c. Gambarkan kepribadian Effie berdasarkan salah satu teori kepribadian

d. Berdasarkan latar belakang masalah, gambaran kepribadian, dan semua situasi yg anda

tangkap, gambarkan rancangan terapi yang akan anda gunakan, jika ia datang kepada anda.

e. Jelaskan mengapa anda memilih rancangan terapi yang anda buat tersebut. Bila anda

menggunakan lebih dari 1 pendekatan, gambarkan bgmn dinamikanya/prosesnya/alurnya

dan pertimbangannya/alasannya.

E. Istilah Asing

F. Daftar Pustaka

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition.

E-book

74

DAFTAR PUSTAKA

Corsini & Wedding, 1995. Current Psychotherapy.

Corsini, R. J. & Wedding, D., 2011. Current Psychotherapies. Ninth Edition. E-book