Swamedikasi ( Makalah Obat Penguat, Vit. & Mineral )

download Swamedikasi ( Makalah Obat Penguat, Vit. & Mineral )

If you can't read please download the document

Transcript of Swamedikasi ( Makalah Obat Penguat, Vit. & Mineral )

41BAB IPENDAHULUANObat-obat penguat (Roboransia atau Tonika) mencakup beraneka ragam zat, dari zat-zat penyegar seperti kofein dan alkohol, sampai zat-zat yang bersifat racun kuat seperti strichnin. Begitu pula semua jenis ekstrak hati, vitamin-vitamin terutama (B-Kompleks), kinin, kalsium, besi, gliserofosfat, aspartat, ginseng, dan bawang putih. Banyak dari zat-zat tersebut secara ilmiah tidak terbukti manfaatnya terhadap lelah, dan sering kali penggunaannya irasional dan tidak dapat dibenarkan.Vitamin dan mineral sangat penting di dalam fisiologi manusia, peredaran darah dan sistem limfatik menghubungkan semua sistem tubuh. Air, vitamin, dan mineral, serta nutrisi lainnya meresap dalam dinding kapiler sambil membersihkan dan memberikan makanan pada sel- sel yang ada. Mineral ionik yang mudah larut akan melahirkan tekanan osmotik dan elektromagnetik yang memudahkan berbagai nutrisi saling bertukar melalui kapiler dan dinding sel. Mineral ini disebut sebagai elektrolit, yaitu mineral larut yang memiliki ion positif dan negatif, mengatur tekanan dan aktivitas elektrik di antara sel- sel, zat-zat cair di luar sel,pembuluh-pembuluh kapiler dan ujung- ujung saraf serta otak.Vitamin merupakan senyawa organik yang penting bagi kehidupan, aktif secara fisiologik yang di dalam tubuh manusia tidak dibentuk, atau dibentuk sangat sedikit dengan bantuan faktor luar tertentu ( misalnya kekurangan sinar UV). Vitamin dengan komposisi beraneka ragam, yang dalam jumlah kecil dibutuhkan oleh tubuh manusia untuk memelihara fungsi metabolisme normal. Vitamin bukan merupakan bahan bakar atau bahan untuk membangun tubuh. Kebutuhannya berkisar dari beberapa microgram, misalnya vitamin B12, sampai ratusan mg (vitamin C dan E). Tubuh manusia memiliki persediaan tertentu yang tergantung dari jenisnya adalah cukup untuk kebutuhan beberapa minggu sampai beberapa tahun.Sejak dahulu dikenal gangguan akibat defisiensi vitamin dengan menimbulkan gejala khas, seperti buta malam (Vitamin A), beri-beri (vitamin B), radang lidah dan bibir (vitamin B2), Pelagra (vitamin B6), Skorbut ( vitamin C ), dan penyakit inggris Rakitis (vitamin D). Dalam kasus di atas, pemberian vitamin bersangkutan dalam dosis yang 5-10 kali lipat kebutuhan normal berdaya menghilangkan gejala defisiensi secara cepat dan efektif.Mineral merupakan senyawa anorganik yang merupakan bagian penting dari enzim, mengatur berbagai fungsi fisiologis, dan dibutuhkan untuk pertumbuhan dan pemeliharaan jaringan termasuk tulang. Mineral berasal dari dalam tanah. Tanaman yang ditanam di atas tanah akan menyerap mineral yang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan kemudian disimpan di dalam akar, batang, daun, bunga dan buah. Terdapat sekitar 19 macam mineral dalam tubuh. Dari jumlah tersebut hanya sekitar 13 yang esensial untuk kehidupan dan kesehatan. Jumlah mineral tersebut dapat berubah sesuai hasil penemuan baru. Mineral di dalam tubuh manusia terdiri dari kalsium, khlor, yodium, besi, magnesium, phosphor, kalium, flour, mangan, nikel, selenium, silicon dan seng. Mineral digolongkan dalam makro mineral dan mikro mineral. Mineral makro adalah mineral yang dibutuhkan tubuh lebih dari 100 mg sehari, misalnya kalsium (Ca), khlor (Cl), magnesium (Mg), kalium (K), natrium (Na), dan belerang (S). mineral mikro dibutuhkan kurang dari 100 mg sehari, seperti tembaga (Cu), fluor (F), besi (Fe), Iodium(I), mangan (Mn), cobalt (Co) dan seng (Zn). Dari sudut pandang medis reguler, penggunaan vitamin tambahan hanya dibenarkan pada keadaan kekurangan, bila kebutuhannya meningkat atau selama mengkonsumsi obatobatan tertentu. Ada beberapa keadaan tersebut yaitu : Pada keadaan defisiensi, Lansia, bila kebutuhannya meningkat seperti dalam keadaan hamil, pasien kronis dan pemakaian obat, dan lainnya. Meskipun vitamin dan mineral sangat dibutuhkan dalam proses metabolisme tubuh manusia, vitamin dan mineral pada umumnya punya kadar tertentu dalam tubuh, yang apabila berlebih maka akan memberi dampak yang buruk bagi tubuh manusia. Jadi penggunaan vitamin dan mineral seharusnya selalu dibawah pengawasan agar tidak memberi dampak yang buruk.Dengan demikian tujuan mempelajari tentang obat penguat, vitamin dan mineral kita dapat mengetahui penggunaan obat penguat, vitamin dan mineral secara swamedikasi (pengobatan sendiri). BAB IITINJAUAN PUSTAKAVITAMINObat-obat penguat digunakan untuk mengatasi keadaan letih, lesu, lemah yang sering dialami oleh manusia yang mempunyai kelebihan aktifitas fisik. Penyebab kelelahan yaitu kurang atau tidak adanya kegiatan fisik dalam kehidupan sehari-hari, Dengan berkurangnya aktivitas fisik, maka ketahanan (stamina) juga akan berkurang. Untuk menanggulangi jenis kelelahan demikian dianjurkan untuk berolahraga secara teratur. Misalnya tiga sampai empat kali seminggu, berjalan kaki cepat selama setengah jam, karena sesungguhnya olahraga meningkatkan semangat. Yang sangat penting dan seringkali tidak disadari, lebih bersifat psikis, yang seringkali disertai perasaan ketidakmampuan dan kejengkelan (frustasi), misalnya kejemuan terhadap pekerjaan. Hal ini terjadi bila tidak ada tantangan dalam pekerjaan sehari-hari dan kurangnya dorongan (motivasi). Jalan keluar terbaik dari keadaan demikian adalah pemberian penjelasan dan motivasi yang baik dari tugas-tugas yang dihadapi. Dari suatu penyelidikan akhir-akhir ini telah ditarik kesimpulan bahwa orang-orang yang tidak makan pagi, mudah merasa lelah. Bila kepada mereka diberi sarapan pagi yang mengandung banyak protein (daging, ikan, telur, susu, yoghurt dan jenis-jenis kacang-kacangan) ternyata mereka merasakan tubuhnya segar dan penuh semangat sepanjang hari. Hal ini berbeda dengan makan pagi dengan karbohidrat (nasi, singkong, roti, kentang, kue dari tepung sagu/terigu, jagung, kacang kedelei dan gula). Sekitar jam sepuluh pagi seluruh makanan sudah terbakar dan kadar gula darah menjadi demikian rendah, sehingga mengakibatkan menurunnya konsentrasi dan produktivitas dengan timbulnya perasaan lelah. Pada tahun-tahun delapan puluhan, perasaan lelah dan lemah yang berlarut-larut dan yang telah bertahan lebih dari 6 bulan, diakui oleh dunia ilmiah sebagai suatu penyakit serius dan diberinya nama syndrom kelelahan kronis. Bahkan diberi nama latin resmi : Myalgic encefalomyelitis (ME) yang berarti peradangan otak dan sumsum tulang otot. Gejala-gejala umumnya, di samping kelelahan yang sangat, dapat berupa perasaan lemah dan nyeri otot, demam ringan, nyeri kepala dan tenggorok, bengkaknya kelenjer-kelenjar limfe dan keluhan-keluhan psikis (gangguan konsentrasi, pelupa, mudah tersinggung, depresi, dan sukar tidur). Seringkali penyakit ini menghinggapi orang-orang muda antara 20 sampai 40 tahun yang cerdas, sangat aktif dan seolah-olah hanya hidup untuk bekerja. Kaum wanita yang menderita penyakit ini 10 kali lebih banyak daripada kaum pria.Timbulnya ME biasanya didahului oleh sutu infeksi, misalnya flu dan setelah sembuh, perasaan lelah dan lesu bertahan. Penderita yang semula sehat, aktif berolahraga dan penuh energi kini hampir semua tenaganya telah lenyap sekaligus. Kemauan untuk bekerja dan melakukan aktivitas masih tetap ada, namun tubuhnya tidak berenergi lagi. Keadaan ini tetap bertahan dan tidak akan hilang dengan istirahat. Sebenarnya perasaan lelah sukar didefinisikan. Berbeda dengan misalnya kadar gula atau kolestrol yang dapat diperiksa dengan tes laboratorium, untuk kelelahan tidak dikenal ukuran objektif. Hal ini sangat menyulitkan diagnosa dan usaha untuk mengobatinya.Sejak puluhan tahun, para penyelidik telah mencoba untuk mencari sebab fisik yang melatarbelakangi gejala kelelahan yang kronis. Antara lain diperkirakan sebabnya adalah suatu infeksi misalnya pada gigi, penyakit jantung atau paru-paru, radang hati atau gangguan pada kelenjar tiroid yang mengakibatkan menurunnya kecepatan pertukaran zat. Kemungkinan lain adalah penyakit kencing manis, penyakit kurang darah (anemia) atau lebih serius lagi penyakit MS (multiple sclerosis), AIDS atau kanker. Sebab lain dari perasaan lelah yang banyak terdapat adalah tekanan darah rendah atau naik turunnya terlalu drastis. Memang ada sementara orang yang peka terhadap perubahan-perubahan cuaca, yang kadangkala menimbulkan perubahan-perubahan tekanan darah yang cukup berarti. Hal ini dengan sendirinya amat meletihkan. Selanjutnya, juga kekurangan cairan tubuh, misalnya karena banyak berkemih pada penderita diabetes sebelumnya pengobatan, dapat mengakibatkan kelelahan kronis.Bila tidak ditemukan sebab-sebab organik, maka menurut penelitian ada pada dua faktor yang dapat memegang peran penting. Faktor pertama adalah kurang atau tidak adanya kegiatan fisik dalam kehidupan sehari-sehari. Dengan berkurangnya kegiatan fisik, maka ketahanan stamina juga akan berkurang. Untuk menanggulangi jenis kelelahan demikian dianjurkan untuk berolahraga secara teratur. Misalnya tiga sampai empat kali seminggu berjalan kaki cepat selama kurang lebih setengah jam di samping itu juga mengkonsumsi obat-obat penguat, vitamin dan mineral. Faktor kedua yang sangat penting dan perasaan ketidakmampuan dan kejengkelan (frustasi), misalnya kejenuhan terhadap pekerjaan. Hal ini terjadi bila tidak ada tantangan dalam pekerjaan sehari-hari dan kurangnya dorongan (motivasi). Jalan keluar terbaik dari keadaan ini adalah pemberian penjelasan dan motivasi yang baik dari tugas-tugas yang dihadapi.Tergantung dari keadaannya, seseorang membutuhkan 1,5-3 liter air seharinya. Perasaan dahaga menjamin agar supaya kita minum dengan cukup, tetapi pada orang-orang lanjut usia, perasaan haus tersebut tidak berfungsi dengan baik lagi. Sebagai akibat terjadilah kekurangan cairan yang menimbulkan turunnya tekanan darah dan perasaann letih-lesu. Maka dari itu perlu diperhatikan, terutama para manula, untuk selalu minum 5-6 gelas air seharinya, juga bila tidak merasa haus. Tindakan umum yang dapat dilakukan untuk mengatasi kelelahan yaitu dengan mengubah pola hidup dan menitikberatkan pada ketenangan mental dan aktivitas fisik yang cukup. Di samping itu Istilah Vitamin diberikan atas dasar perkiraan semula bahwa semua zat ini memilki struktur amin (vita= kehidupan), tetapi ternyata hanya tepat untuk beberapa zat saja, antara lain tiamin (Vitamin B1). Kebanyakan vitamin atau zat pelopornya yang disebut zat provitamin, diperoleh dari beberapa bahan makanan, dan hanya beberapa saja dapat disintesa sendiri dalam usus oleh tubuh. Misalnya Vitamin A, Vitamin B2, serta Biotin. Vitamin A dapat disintesa dalam tubuh dengan karoten sebagai bahan pangkalnya.Fungsinya sangat bervariasi. Banyak Vitamin secara biologis tidak aktif , tetapi membutuhkan pengubahan kimia dalam tubuh misalnya proses fosforilasi (Vitamin B1, B2, B3, B6). Vitamin B2 dan B3 perlu penggabungan nukleotida purin atau pirimidin. Banyak vitamin berfungsi sebagai koenzim bagi enzimenzim tertentu, misalnya Vitamin dari kelompok B bekerja sebagai koenzim, yang aktif pada proses metabolisme dan pembentukan energi . Vitamin A bekerja sebagai bahan pangkal untuk pigmen retina rodopsin yang esensial bagi proses penglihatan dalam keadaan gelap dan kurang cahaya. Vitamin C berfungsi pada sistem reduksioksidasi yang memegang peranan penting pada banyak proses redoks, sedangkan vitamin D dalam bentuk aktifnya penting bagi regulasi kadar kalsium dan fosfor dalam jaringan tubuh.Sejak dahulu dikenal gangguan akibat defisiensi vitamin dengan menimbulkan gejala khas, seperti buta malam (Vitamin A), Beriberi (Vitamin B), Radang lidah dan Vivir (Vitamin B2), Pelagra (Vitamin B6), Skorbut (Vitamin C), dan Penyakit Inggris Rakitis (Vitamin D). Dalam kasus diatas pemberian vitamin bersangkutan dalam dosis yang 510 kali lipat dari kebutuhan normal berdaya menghilangkan gejala defisiensi secara cepat dan efektif. Kebutuhan akan berbagai vitamin tergantung dari usia, kelamin, dan susunan makanan seharihari. Misalnya, bila diet kaya protein, maka kebutuhan akan riboflavin dan piridoksin, yang berperan sebagai koenzim dalam metabolisme asam amino, ternyata meningkat. Pada metabolisme gula, seperti aneurin dan niasinamida (vitamin B3).Dari sudut pandang medis reguler, penggunaan vitamin tambahan hanya dibenarkan pada keadaan kekurangan, bila kebutuhannya meningkat atau selama mengkonsumsi obatobatan tertentu. Beberapa keadaan tersebut adalah sebagai berikut : Pada defisiensi akibat kelainan metabolisme bawaan yang sangat jarang terdapat. Juga pada malabsorpsi, antara lain pada pecandu alkohol (Vitamin B-kompleks), anoreksia (asam folat), diet ketat untuk melangsingkan tubuh (multivitamin), juga bagi lansia dan bayi botol. Sindrom malabsorpsi bisa terjadi pada penyakit usus kronis, seperti gastritis (Vitamin B12), penyakit hati dan pankreas, diare lemak, sariawan, begitu pula pada dan anemia perniciosa.Lansia. Pada orangorang diatas usia 60 tahun, semua proses faal di dalam tubuh mulai mundur dan berlangsung lebih lambat. Selsel sistem imun bekerja kurang efisien dan bekerja kurang mampu lagi mereparasi kerusakan. Jaringan hilang kelenturannya akibat cross-lingking non-enzimatis dari glukosa dengan protein. Misalnya, paruparu dan otot jantung lebih sukar bekerjanya, pembuluh darah berangsur bertambah kaku dan urat bertambah mengeras. Fungsi kognitif dari otak (konsentrasi, ingatan, kreativitas, daya belajar) seringkali mulai berkurang akibat proses menua dari otak dan kemunduran transmisi impuls antara selsel saraf. Akibat perubahan dalam mukosa dan jonjot usus (vili) reabsorpsi vitamin dan elemen dari makanan ke dalam darah seringkali berkurang dan tidak optimal lagi. Dengan demikian dapat terjadi defisiensi mikronutrien penting itu. Karena sukar menentukan zatzat mana yang pada seseorang adalah defisien, maka lansia dianjurkan untuk mengkonsumsi tablet multivitamin yang juga mengandung mineral secara teratur. Guna memelihara fungsi otak terutama diperlukan vitamin dari kelompok B-kompleks, beberapa diantaranya merupakan prekursor dari neurotransmitter di otak.Bila kebutuhannya meningkat seperti dalam masa kehamilan (asam folat, multivitamin), pada anak- anak yang sedang tumbuh (Vitamin A,D) dan bayi sampai 3 bulan (Vitamin K yang belum dibentuk oleh kuman usus yang terdapat dalam air susu ibu). Begitu pula dengan orang yang vegetarian (Vitamin B12), yang hanya terdapat dalam produk hewani), orang yang mengikuti diet melangsingkan tubuh (multivitamin), perokok dan olahragawan berat (Vitamin B-kompleks, vitamin A,C, dan E akibat stres oksidatif berhubung penggunaan oksigen lebih tinggi). Akhirnya juga sesudah pembedahan, radiasi X-ray dan pada berbagai keadaan stress lain (Vitamin A, C, E).Pasien kronis dan Pemakai Obat. Dewasa ini telah diketahui bahwa berbagai penyakit kronis, seperti diabetes, parkinson, disertai stress oksidatif berlebihan. Kelebihan radikal bebas dapat merusak jaringan dan karenanya memperburuk jalannya penyakit. Pemberian vitamin yang optimal, khususnya yang bersifat antioksidan (Vitamin A, C, dan E) menurunkan resiko akan komplikasi dan memburuknya penyakit. Obat-obatan yang digunakan secara menahun dapat mengganggu reabsorpsi, sintesa penimbunan atau sekresi vitamin tertentu. Yang terkenal adalah zatzat antagonispiridoksin (INH, hidralasin dan penisilamin) serta tetrasiklin yang menghambat flora usus, sehingga sintesa B2, B5, biotin dan vitamin K3 terhenti. Obat obatan lainnya adalah laksansia, antikonvulsi, kemoterapeutika, analgetika, sedativa, diuretika. Disamping itu banyak obat mengurangi nafsu makan atau menimbulkan mual, sakit lambung, diare, atau obstipasi, yang dapat menimbulkan berkurangnya pemasukan vitamin dengan makanan.Secara preventif, pada tahuntahun terakhir ditemukan semakin banyak indikasi bahwa berbagai vitamin dan mineral dengan sifat antioksidant (Vitamin A, C, E, magnesium dan selenium) berdaya melindungi terhadap kanker. Misalnya, resiko akan infark jantung dikurangi oleh vitamin E, magnesium, begitu pula asam folat tunggal atau terkombinasi dengan vitamin B6 dan B12 memperkecil resiko resiko PJP, karena menurunkan kadar homosistein yang meningkat.Namun, keadaan kelelahan kronis kadang kala sulit untuk diobati, apalagi dengan swamedikasi dan bila sudah berlangsung lebih dari satu bulan harus ditangani oleh dokter. Hanya bila gejala-gejalanya tidak begitu hebat, di samping tindakan-tindakan umum untuk mejalankan pola hidup yang sehat, dapatlah menanggulangi keluhan-keluhan demikian dengan pengobatan sendiri misalnya dengan mengkonsumsi tonika, kopi, vitamin, ginseng, dan bawang putih.Sayangnya, kadang pula tidak disadari adanya keadaan yang berlebihan dalam penggunaan yang tidak dikontrol. Khususnya dalam penggunaan vitamin, kerap kali ada kemungkinan-kemungkinan yang menyebabkan adanya kelebihan asupan vitamin yang tidak dapat dianggap sepele. Asupan vitamin yang berlebihan dapat disebabkan karena :Penggunaan vitamin dalam jumlah besar, baik untuk tujuan pencegah maupun pengobatan penyakit yang tidak jelas berhubungan dengan defisiensi vitamin.Penggunaan vitamin secara rutin dengan jumlah yang jauh melebihi AKG karena adanya anggapan bahwa vitamin dapat memberikan tambahan energi dan membuat seseorang lebih sehat.Banyaknya sediaan yang mengandung satu macam vitamin atau beberapa macam vitamin (multivitamin) dalam jumlah yang besar yang dinyatakan sebagai suplementasi makanan dan dapat dibeli tanpa resep dokter.Menurut Food and Drug Administration (FDA) di Amerika Serikat sediaan multivitamin digolongkan sebagai suplementasi makanan atau untuk profilaksis bila mengandung 50-150% U.S. RDA (kecuali untuk vitamin D dan asam folat yang tidak boleh melebihi U.S. RDA). Sediaan ini mungkin diperlukan selama kebutuhan meningkat (misalnya masa hamil dan laktasi), selama sakit di mana terdapat gangguan absorpsi makanan, dan pada pasien yang makanannya kurang baik. Selama masa hamil dan laktasi, sediaan multivitamin yang diberikan sebaiknya mengandung asam folat, sianokobalamin, dan besi, karena zat-zat tersebut mungkin tidak cukup didapatkan dari makanan. Tambahan vitamin D tidak diperlukan bila paparan terhadap sinar matahari sudah cukup atau bila diet normal.Penggolongan VitaminVitamin larut dalam airVitamin B kompleks Tiamin Kegunaan : Untuk metabolisme karbohidrat dan asam lemak, pertumbuhan fisik, memelihara kesehatan kulit, rambut, otot, fungsi darah, kesehatan sistem saraf dan otak. Gejala-gejala defisiensi : Letih, depresi, gangguan fungsi mental, kram otot, mual, pembesaran jantung, beri-beriSumber makanan : Daging, hati, susu, kuning telur, sereal, kacang-kacangan Dosis : Untuk pencegahan pada dosis 2-5 mg/hari dan untuk pengobatan 5-10 mg tiga kali sehari. Riboflavin Kegunaan : Untuk proses pertumbuhan dan perkembangan, sistem imun, menjaga kesehatan kulit, rambut, sel-sel darah, sistem saraf dan otak dan fungsi hormonGejala-gejala defisiensi : Sudut mulut pecah-pecah, lidah tampak merah dan licin, rasa lelah, depresi, anemia, kulit bersisik.Sumber makanan : Daging, telur,, susu, keju, sayuran berwarna hijau. Dosis : Untuk pengobatan adalah 5-10 mg/hariAsam nikotinatKegunaan : Memelihara kesehatan kulit,sel-sel darah, dan sistem pencernaan, proses pertumbuhan dan perkembangan kesehatan otak, sistem genetik, produksi hormonGejala-gejala defisiensi : Pelagra dengan gejala dermatitis pada tangan dan wajah, lesu, anoreksia, stomatitis, diare, cemas, depresi.Sumber makanan : Daging, ikan, sereal, kacang tanah Dosis : Untuk pengobatan pelagra pada keadaan akut oral 50 mg diberikan sampai 10 kali sehari PiridoksinKegunaan : Memelihara kesehatan sistem kardiovaskular, saraf dan sistem imun, metabolisme protein, dan produksi hormon, memelihara kesehatan kulit, rambut, pembentukan sel-sel darah merahGejala-gejala defisiensi : Lemas, kurang nafsu makan, luka pada mulut, rentan terhadap infeksi, kejang dan anemia Sumber makanan : Daging, ikan, telur, susu, sereal Dosis : Oral selama terapi 10-100 mg sehari, profilaksis 2-10 mg, mual hamil 50 mg dan pada depresi akibat pil anti hamil 125 mg sehari selama 7 hari. Efek samping : Dapat menyebabkan neuropati sensorik dalam dosis antara 50 mg-2 g per hari untuk jangka panjang. Asam folat (Vitamin B11)Kegunaan : Untuk sintesis materi genetik, metabolisme protein serta memelihara kesehatan kehamilan, pembentukan sel darah merah, kesehatan tulang dan rambut, kesehatan sistem saraf, kesehatan sistem pencernaan dan sistem imun Gejala-gejala defisiensi : Anemia, gangguan suasana hati, dan gangguan pada sistem gastrointestinal Sumber makanan : Hati, sayuran hijau Dosis : Anemia megaloblaster permulaan 1-2 kali sehari 0,5 mg, pemeliharaan 1 kali sehari 0,1-0,5 mg, profilaksis spina bifida 0,5 mg dimulai minimal 4 minggu sebelum konsepsi sampai dengan minggu ke-8 kehamilan. SianokobalaminKegunaan : Untuk proses pembentukan energi dari metabolisme makanan, asam amino dan asam lemak, kesehatan saraf, sel-sel darah, kulit dan rambut, produksi materi genetik proses pertumbuhan dan perkembangan Gejala-gejala defisiensi : Anemia dengan gejala lelah, sakit kepala dan mudah marah Sumber makanan : Daging, ikan, telur, dan produk susuDosis : Pada defisiensi oral 2 kali sehari 1 mg selama 1 bulan, pemeliharaan 1 mg sehari. Profilaksis dalam sediaan multivitamin 1-10 mg sehari. Vitamin C Kegunaan : Untuk produksi kolagen (pada jaringan ikat : tulang, gigi, dan kartilago/tulang rawan), penyembuhan luka, kesehatan sistem saraf dan sistem imun, produksi hormon adrenal, sebagai antioksidan dan untuk membantu mencegah penyakit.Gejala-gejala defisiensi : Skorbut (gusi berdarah), nyeri sendi, mudah memar, kulit kering, retensi cairan tubuh dan depresi.Sumber makanan : Buah-buahan dan sayuran segarDosis : Dosis yang dianjurkan minimal 150 mg. Efek samping : Vitamin C dengan dosis lebih dari 1 g/hari dapat menyebabkan diare karena efek iritasi langsung pada mukosa usus yang mengakibatkan peningkatan peristaltik dan juga dapat terjadi batu ginjal karena sebagian vitamin C dimetabolisme dan dieksresi sebagai oksalat. Vitamin larut dalam lemak Vitamin AKegunaan : Untuk kesehatan mata dan ketajaman penglihatan, pertumbuhan, perkembangan sel-sel tubuh, perlindungan terhadap infeksi Gejala-gejala defisiensi : Rabun senja, xerophthalmia, kulit kering dan kasar, kehilangan nafsu makan, diare, gangguan pertumbuhan, penurunan daya tahan tubuh terhadap infeksi Sumber makanan : Hati, mentega, susu dan kuning telurDosis : Pada defisiensi 25-50.000 U sehari selama maksimal 2 bulan Efek toksik dosis diatas 100.000 U sehari dapat terjadi mual, muntah, sakit kepala, halusinasi, kulit bersisik, gatal-gatal, rambut rontok, persendian nyeri, kelainan darah dan mata serta gangguan pertumbuhan pada anak. WHO menganjurkan maksimal 8.000 U sehari bagi wanita hamil berhubung pada dosis tinggi (25.000 UI sehari atau lebih) resiko teratogen atau cacat pada janin. Vitamin DKegunaan : Untuk proses absorpsi dan penggunaan kalsium dan fosfor (untuk perkembangan tulang dan gigi), sistem saraf dan daya tahan tubuh, pengaturan hormonGejala-gejala defisiensi : Anak : Rakitis (tulang kehilangan kandungan kalsium sehingga menjadi lunak dan bengkok)Dewasa : Tulang nyeri dan melunak, otot lemahSumber makanan : Susu yang diperkaya dengan vitamin D, minyak ikan, hati dan telurVitamin EKegunaan : Sebagai antioksidan untuk melindungi sel-sel tubuh terhadap kerusakan akibat radikal bebas yang mengakibatkan penyakit seperti penyakit jantung dan kanker, mencegah penuaan dini Gejala-gejala defisiensi : Kelemahan, kehilangan keseimbanganSumber makanan : Kacang-kacangan, telur, sayuran berdaun hijauDosis : 60-75 mg sehari, dan 400-600 mg/hari sebagai antioksidanEfek samping : Dosis diatas 300 UI sehari dapat terjadi gangguan saluran cerna, rasa lemah, sakit kepala. Vitamin KKegunaan : Untuk proses pembekuan darah, metabolisme tulang, dan fungsi ginjal Gejala-gejala defisiensi : Darah lambat membeku, mudah berdarah dan memar.Sumber makanan : Sayuran berwarna hijau tua, hati, dan susuDosis : Oral pada perdarahan 5-10 mg, bila perlu diulang sesudah 8-12 jam. Adapun selain dari contoh vitamin dan mineral diatas, dapat juga digunakan bahan-bahan tradisional seperti :Kopi dan Kafein ( Coffea robusta atau Coffea Arabica )Kopi mengandung kofein (4,5%) dan zat-zat lain, antara lain protein (6%), karbohidrat (25%), lemak (1-2%) dan asam-asam klorogen (15%). Kofein termasuk kelompok zat-zat perangsang otak (stimulansia), yang juga mencakup obat-obat keras vekamina. Obat-obat ini berkhasiat meningkatkan hampir semua fungsi penting dari tubuh, termasuk kadar gula darah dan memobilisir cadangan energi. Efek-efeknya berupa stimulasi kewaspadaan dan semangat yang disebabkan oleh rangsangan dari susunan saraf pusat (otak). Di samping itu, kofein juga bekerja terhadap jantung yaitu memperkuat dan mempercepat pukulan jantung dan memperbaiki peredaran darah. Pada umumnya kofein mengakibatkan naiknya tekanan darah.Selain dalam kopi dan obat-obat anti-nyeri/tonika tertentu, kofein juga terdapat dalam beberapa jenis minuman, dengan kadar per 180 ml (k.l. 1 gelas) : Nescafe (56 mg), teh Lipton (62 mg), Susu Kakao (40 mg), Coca-cola (42 mg) dan Pepsi-Cola (35 mg). Sediaan apotik ekstrak Cola, yang sering digunakan dalam tonika, juga mengandung kofein.Efek Samping:Karena daya kerjanya sangat singkat (3-5 jam), maka untuk mempertahankan efeknya diperlukan minum beberapa cangkir kopi seharinya. Akan tetapi, terlalu banyak kofein dapat menimbulkan efek-efek samping buruk seperti debar jantung, gelisah, gugup dan sukar tidur. Maka sebaiknya minum kopi dibatasi sampai 3 cangkir seharinya. Orang yang biasa minum banyak kopi dapat menjadi ketagihan dan senantiasa memerlukan lebih banyak lagi untuk mendapatkan efek menyegarkan yang sama. Bila dalam hal demikian penggunaan kopi dihentikan dengan mendadak, timbullah apa yang dinamakan gejala-gejala penarikan seperti nyeri kepala yang hebat, sikap acuh tak acuh, dan perasaan mudah tersinggung. Gejala-gejala demikian akan berlangsung hanya beberapa jam.Dosis : Kofein adakalanya dapat dibeli di apotik sebagai tablet dari 50 mg, yaitu kira-kira kandungan dari satu cangkir teh kental. Juga terkombinasi dengan zat-zat anti-nyeri asetosal atau parasetamol dan obat antimigrain (ergotamin) untuk memperkuat daya kerjanya.Perhatian : Penderita penyakit lambung dan tukak usus tidak boleh minum kopi atau obat-obat yang mengandung kofein, karena sifatnya yang meningkatkan produksi asam lambung.Ginseng atau Panax sp. (Sari ginseng, Fe, ZnO, Vitamin A, B1, B2, B6, B12 dan lain-lain : Pharmaton Formula)Sejak berabad-abad akar kehidupan (bahasa Cina : akarnya mirip orang) digunakan di negeri-negeri Cina dan Korea sebagai obat penyembuh segala penyakit, (bahasa Yunani : panacea = obat ajaib), dan khususnya sebagai obat penguat jasmani dan rohani. Tumbuhan Panax Ginseng (Araliaceae) ditanam di Korea Utara di bawah pengawasan ketat dan akarnya baru dipanen setelah 6 tahun. Guna mengawetkannya kemudian seringkali dipanaskan dengan uap (2jam pada 120oC), warnanya berubah dari putih menjadi kemerahan. Ginseng merah itu dikatakan lebih kuat daya kerjanya. Ginseng Amerika (Panax quinquefolium) mengandung lebih sedikit zat-zat aktif dan harganya juga lebih murah. Terutama digunakan bagi orang-orang lanjut usia, untuk menanggulangi keadaan lelah dan lemah. Berpuluh-puluh penelitian telah memastikan, bahwa Ginseng mengandung sejenis glikosida (ginsenosida), yang berkhasiat mengurangi perasaan lelah dan lemah, meningkatkan baik daya konsentrasi maupun daya prestasi dan stamina. Begitupula menstimulir peredaran darah dan merelaksasi susunan saraf otonom (yang tak sadar). Pada umumnya ginseng memperkuat sistem daya tangkis, sehingga tubuh lebih tahan terhadap segala jenis penyakit. Efek Samping : Pada dosis biasa tidak atau jarang sekali terjadi. Pada dosis tinggi dapat terjadi diare, ruam, nyeri buah dada, gelisah, gugup, kurang nafsu makan, sukar tidur, dan meningkatnya tekanan darah. Bila penggunaan lama dihentikan adakalanya timbul penurunan tekanan darah, perasaan lemah dan tangan bergemetar.Dosis : 3 g potongan akar kering diseduh dengan secangkir air mendidih (150 ml) dan setelah 15 menit diminum, 3x sehari 1 cangkir selama 3-4 minggu. Dapat pula potongan-potongan akar tersebut dikunyah dengan baik, untuk kemudian ditelan. Pharmaton, yang mengandung 40 mg ekstrak Ginseng yang telah distandarisir bersama vitamin-vitamin, kalsium, besi dan lesithin, 2 kapsul sehari selama 2-3 minggu, lalu 1 kapsul sehari selama 1-2 bulan.Bawang putih atau Allium sativum (Nature Garlic 1, 10, dan 30 mg garlic oil per kapsul)Berasal dari Himalaya: di Nepal dan negeri Cina sejak zaman purbakala digunakan antara lain pada gangguan-gangguan lambung-usus. Mengandung minyak atsiri dengan zat-zat aktif antara lain alisin, dialildisulfida dan ajuen. Alisin adalah zat yang memberikan baunya yang khas, begitupula yang memiliki bermacam-macam khasiat. Yang secara ilmiah telah dibuktikan adalah : menurunkan kadar kolesterol darah dan tekanan darah yang tinggi, serta menghambat penggumpalan pelat-pelat darah (antitrombotik). Ketiga sifat ini sangat berguna untuk pencegahan dan pengobatan penebalan/pengerasan dinding pembuluh jantung (arterosklerosis).Selain itu, zat-zat tersebut berkhasiat menurunkan kadar gula darah, menstimulir peredaran darah dan meringankan perasaan lelah dan lemah, terutama pada orang-orang lanjut usia. Akhirnya bawang putih juga bekerja sebagai antibakteri, antijamur, dan antivirus, serta anti-radang.Efek samping : Jarang terjadi dan berupa reaksi-reaksi alergi pada kulit (dermatitis kontak) dan serangan asma.Dosis : 5 g atau 2 siung bawang segar sehari dan sebaiknya yang telah dipotong kecil-kecil diletakkan di antara roti atau nasi untuk kemudian ditelan tanpa dikunyah (agar tidak bau). Dapat juga dimakan 2x sehari 1 g serbuk bawang putih yang telah dikeringkan.Dosis sediaan bawang putih : 3x sehari 1-2 kapsul.Obat-obat lainnyaEkstrak hati (kombinasi: Aktivanad, Durol) sangat disangsikan kegunaannya, begitu juga vitamin-vitamin sebetulnya tidak diperlukan bila susunan makanan sehari-hari cukup baik. Kadangkala ditambahkan kinin untuk rasa pahitnya guna meningkatkan nafsu makan. Begitupula arsen dan strichin, yang bersifat racun dan demikian berbahaya, sehingga di banyak Negara Barat penggunaannya dalam tonika sudah lama dilarang.Aspartat (kombinasi: Fatigon, Tonikum Bode, Aspar) adalah suatu asam amino yang memegang peranan penting pada proses-proses otak tertentu. Digunakan antara lain untuk memperkuat daya konsentrasi dan ketahanan terhadap stres, tetapi belum dapat diterima secara ilmiah. Alkohol (Tonikum Bayer / Bode, Biovital) dalam tonika berdaya merelaksasi, meningkatkan semangat dan meringankan rasa lelah.B. MINERALDengan ini dimaksudkan zatzat anorganik, yang seperti vitamin dalam jumlah kecil bersifat esensial bagi banyak proses metabolisme dalam tubuh. Yang paling banyak dibutuhkan adalah Kalium (K) dan Natrium (Na), Kalsium (Ca) Ca 1 g, dan Magnesium (Mg) Ca 0,3 g. Juga Fosfor (P), dan Klorida (Cl). Karena zat-zat tersebut dibutuhkan oleh tubuh dalam jumlah relatif besar dan juga disebut beberapa mineral (Natrium, Klorida, Kalium, Kalsium, Fosfat dan Magnesium), dimasukkan kedalam golongan makronutrisi dan makromineral.Mineral lainnya merupakan mikronutrisi, karena dibutuhkan oleh tubuh dalam jumlah kecil dan juga disebut mikromineral. Yang termasuk ke dalam mikromineral adalah zat besi, seng, tembaga, mangan, molibdenum, selenium, yodium dan fluorida. Kekurangan mineral, kecuali zat besi dan yodium, jarang terjadi. Kelebihan beberapa mineral bisa menyebabkan keracunan.Mineral yang dibutuhkan dalam jumlah relatif banyak Kalsium Merupakan mineral yang paling banyak didapatkan di dalam tubuh. Kebutuhan kalsium meningkat pada masa pertumbuhan, selama laktasi, dan pada masa pasca menopause. Bayi yang mendapatkan susu buatan memerlukan tambahan kalsium.Sumber utama : susu dan produk olahan susu, daging, ikan, telur, gandum, buncis, buah-buahan,sayuran.Manfaat utama : pembentukan tulang dan gigi, pembekuan darah, fungsi saraf dan otot, irama jantung normal.Akibat kekurangan : kejang ototAkibat kelebihan : hilangnya tekanan usus, kegagalan ginjal, tingkah laku abnormal.Fosfor Mineral ini terlibat dalam penggunaan vitamin B kompleks di dalam tubuh. Fosfor terdapat pada semua jaringan tubuh dan di dalam tulang dan gigi didapatkan dalam jumlah yang hampir sama dengan kalsium. Fosfor sangat penting sebagai buffer cairan tubuh. Sumber utama : susu, keju, daging, unggas, ikan, gandum, kacang-kacangan, tanaman polong.Manfaat utama : pembentukan tulang dan gigi, keseimbangan asam-basa, komponen asam nukleat, produksi energi.Akibat kekurangan : kejang mudah tersinggung, kelemahan, kelainan sel darah, kelainan usus dan ginjal.Akibat kelebihan : kelebihan terjadi pada penderita gagal ginjal, kadar fosfor dalam darah tinggi.Magnesium Magnesium mengaktivasi banyak sistem enzim (misalnya alkali fosfatase, leusin aminopeptidase) dan merupakan kofaktor yang penting pada fosforilasi oksidatif, pengaturan suhu tubuh, kontraktilitas otot dan kepekaan saraf.Sumber utama : sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan, gandum, makanan laut.Manfaat utama : pembentukan tulang dan gigi, fungsi saraf dan otot, pengaktifan enzim.Akibat kekurangan : fungsi saraf abnormalAkibat kelebihan : tekanan darah rendah, kegagalan pernafasan, gangguan irama jantung.KaliumPerbedaan kadar kalium (kation utama dalam cairan intrasel) dan natrium (kation utama dalam cairan ekstrasel) mengatur kepekaan sel, konduksi impuls saraf dan keseimbangan volume cairan tubuh. Sumber utama : susu skim, pisang, buah plum yang dikeringkan, kismis.Manfaat utama : fungsi saraf dan otot, keseimbangan asam-basa dan keseimbangan air.Akibat kekurangan : kelumpuhan, gangguan jantungAkibat kelebihan : kelumpuhan, gangguan jantungNatrium Natrium penting untuk membantu mempertahankan volume dan keseimbangan cairan tubuh. Pembatasan natrium seringkali dianjurkan pada pasien gagal jantung kongestif, sirosis hati dan hipertensi. Asupan yang kurang dari normal yang mulai sejak masa kanak-kanak dan berlanjut sampai dewasa dapat membantu pencegahan hipertensi. Sumber utama : Garam, sapi, babi, ikan sarden, keju, zaitun hijau, roti jagung, keripik kentang, acar kubis.Manfaat utama : keseimbangan asam-basa, fungsi saraf dan otot.Akibat kekurangan : kebingungan, komaAkibat kelebihan : kebingungan, komaKlorida Klorida merupakan anion yang paling penting dalam mempertahankan keseimbangan elektrolit.Sumber utama : Garam, sapi, babi, ikan sarden, keju, zaitun hijau, roti jagung, keripik kentang, acar kubis.Manfaat utama : keseimbangan elektrolisAkibat kekurangan : gangguan keseimbangan asam-basaAkibat kelebihan : kelumpuhanElemen spura (mineral yang dibutuhkan kurang dari 20 mg sehari)FlourFluor terdapat pada gigi dan bermanfaat untuk menurunkan insiden karies dentis terutama pada anak. Selain itu fluor juga membantu retensi kalium pada tulang. Sumber utama : teh, kopi, air yang mengandung flourManfaat utama : pembentukan tulang dan gigiAkibat kekurangan : meningkatkan resiko terjadinya kavitasi gigi, mungkin terjadi penipisan tulangAkibat kelebihan : flourosis (penumpukan berlebihan dari flour), gigi berbintik dan berlubang, pertumbuhan tulang di luar tulang belakangSengMerupakan kofaktor lebih dari 100 enzim dan penting untuk metabolisme asam nukleat dan sintesis protein. Mineral ini diperlukan untuk pertumbuhan, fungsi dan maturasi alat kelamin, nafsu makan dan ketajaman rasa, serta penyembuhan luka. Sumber utama : daging, makanan lautManfaat utama : komponen enzim, pembentukan sel darah merah, pembentukan tulangAkibat kekurangan : pertumbuhan yang lambat, tertundanya kematangan seksual, berkurangnya sensasi rasa.Akibat kelebihan : kelumpuhan, hiperseksSelenium Penggunaannya untuk memperpanjang hidup atau pencegahan kanker dan penyakit jantung iskemik. Selenium dosis besar bersifat toksik dan dapat menyebabkan alopesia, lepasnya kuku, lemah, mual dan muntah.Sumber utama : daging dan hasil hewan lainnya, konsentrasi tanah yang terdapat dalam tumbuhanManfaat utama : penting untuk sintesa suatu enzim antioksidanAkibat kekurangan : nyeri otot dan kelemahanAkibat kelebihan : rambut dan kuku rontok, peradangan kulit, mungkin terjadi kelainan saraf.Yodium Merupakan bagian dari hormon tiroid, keadaan defisiensi mengakibatkan terjadinya hiperplasia dan hipertrofi kelenjar tiroid. Sumber utama : makanan laut, garam beryodium, produk olahan susu, air minumManfaat utama : pembentukan hormon tiroid, berfungsi mengatur mekanisme pengontrolan energiAkibat kekurangan : pembesaran kelenjar tiroid, kreatinisme, tuli-bisu, pertumbuhan janin dan perkembangan otak yang abnormalAkibat kelebihan : kadang menyebabkan tingginya kadar hormon tiroid.Mangan Sumber Utama : Gandum, buah-buahan yang dikeringkan. Manfaat Utama : Komponen enzim. Akibat kekurangan : Penurunan berat badan, iritasi kulit, mual dan muntah, perubahan warna rambut, pertumbuhan rambut yang lambat. Akibat kelebihan : Kerusakan saraf. Kebutuhan Harian dewasa : 3,5 miligram.Molibden; Merupakan konstituen penting dari banyak enzim, terdapat dalam tulang, hati dan ginjal. Defisiensi jarang terjadi. Dosis 0,15-0,5 mg/hari diperkirakan cukup dan aman. Sumber utama : produk olahan susu, gandumManfaat utama : pengaktivasi enzimAkibat kekurangan : asidosis, denyut jantung yang cepat, pernafasan cepat, bintik buta, rabun senja, mudah tersinggung.Akibat kelebihan : kelumpuhan, gangguan jantungBAB IIIPEMBAHASANTindakan umum yang dapat dilakukan untuk mengatasi kelelahan yaitu dengan mengubah pola hidup dan menitikberatkan pada ketenangan mental dan aktivitas fisik yang cukup. Di samping itu hendaknya memperhatikan makanan yang sehat dan seimbang. Keadaan kelelahan kronis sukar sekali diobati, apalagi dengan swamedikasi dan bila sudah berlangsung lebih dari satu bulan harus ditangani oleh dokter. Hanya bila gejala-gejalanya tidak begitu hebat, disamping tindakan-tindakan umum untuk menjalankan pola hidup yang sehat, maka kita dapat menanggulangi keluhan-keluhan demikian dengan pengobatan sendiri misalnya dengan mengkonsumsi tonika, kopi, vitamin, ginseng, bawang putih.Asupan vitamin yang berlebihan dapat disebabkan karena :Penggunaan vitamin dalam jumlah besar, baik untuk tujuan pencegahan maupun pengobatan penyakit yang tidak jelas berhubungan dengan defisiensi vitamin. Penggunaan vitamin secara rutin dengan jumlah yang jauh melebihi AKG karena adanya anggapan bahwa vitamin dapat memberikan tambahan energi dan membuat seseorang lebih sehat. Banyaknya sediaan yang mengandung satu macam vitamin atau beberapa macam vitamin (multivitamin) dalam jumlah yang besar yang dinyatakan sebagai suplementasi makanan dan dapat dibeli tanpa resep dokter. Asupan vitamin yang kurang dapat terjadi sebagai akibat :Asupan makanan yang tidak mencukupi, dapat disebabkan oleh anoreksia, diet rendah kalori, diet khusus misalnya pada diabetes mellitus,dan nilai gizi makanan yang rendah karena keadaan ekonomi atau kurangnya pengetahuan nilai gizi makanan. Gangguan absorpsi vitamin, dapat terjadi misalnya pada penyakit hati dan saluran empedu, diare kronik, macam-macam gangguan sistem pencernaan dan pada penggunaan antibiotik jangka lama.Meningkatnya kebutuhan tubuh, terjadi selama masa pertumbuhan, hamil, laktasi, haid, kerja fisik yang berat, stres dan pada penyakit yang disertai peningkatan metabolisme, misalnya hipertiroidisme dan demam. Selain itu kelainan genetik juga dapat meningkatkan kebutuhan akan vitamin. Fungsi umum mineral di dalam tubuh Sebagai bahan pembentukan bermacam-macam jaringan tubuh, seperti tulang dan gigi (Ca dan P), rambut, kuku, dan kulit (S) serta sel darah merah (Fe), kalsium dan phosphor merupakan mineral yang terbanyak dalam tubuh. Memelihara keseimbangan asam dan basa di dalam tubuh melalui penggunaan Cl, P, S sebagai pembentuk asam dan Ca, Fe, Mg, K serta Na sebagai pembentuk basaMembantu dalam pengiriman isyarat saraf ke seluruh tubuh (Ca, K, dan Na),Mengatur kepekaan saraf dan kontraksi otot (Ca, K, dan Na)Mengatur proses pembekuan darah (Ca)Pilihan Terapi yang dapat digunakan sebagai berikut :Anti anemia / vitamin masa hamil dan nifas Suplemen ini memberikan hampir semua komponen vitamin dan mineral sebagaimana yang dibutuhkan oleh tubuh setiap hari. Produk ini mengandung komponen yang hampir sama dengan preparat multivitamin dan mineral, hanya saja kandungan zat besinya lebih tinggi Zat besi bermanfaat membantu pembentukan sel-sel darah merah pada janin dan juga ibu hamil. Asupan zat besi (ferosus sulfat) yang dianjurkan untuk ibu hamil yaitu sekurang-kurangnya 30 mg. Vitamin C bermanfaat meningkatkan absorpsi zat besi oleh tubuh. Asam folat bermanfaat untuk mengurangi risiko terjadinya spina bifida (kerusakan tabung saraf) pada janin. Hindari penggunaan dosis yang berlebihan karena efeknya justru dapat membahayakan tubuh. Produk ini hanya berfungsi sebagai suplemen (tambahan), bukan sebagai pengganti makanan sehari-hari. Makanan yang terbuat dari bahan alami tetap merupakan sumber zat gizi terbaik. Enteral / produk nutrisi Produk ini memberikan zat-zat gizi yang dibutuhkan guna menunjang pertumbuhan dan kesehatan tubuh. Beberapa diantaranya diformulasikan khusus untuk memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil.Kalsium dengan vitaminKalsium bermanfaat untuk mengurangi risiko hipertensi pada kehamilan dan pre-eklamsia. Juga mengurangi risiko terjadinya persalinan premature dan bayi dengan berat badan lahir rendah. Suplemen laksium bermanfaat membantu mencegah osteoporosis pada wanita yang tidak memperoleh cukup asupan kalsium.Kebutuhan harian kalsium pada ibu hamil yaitu 1000 mg.Vitamin D membantu meningkatkan absorpsi kalsium Suplemen dan terapi penunjang Asam amino berperan dalam pembentukan protein dalam tubuh. Defisiensi protein pada ibu hamil dapat meningkatkan risiko persalinan prematur dan bayi dengan berat badan rendahAsupan protein yang dianjurkan untuk ibu hamil yaitu sekurang-kurangnya 60 g/hari Adapun swamedikasi dengan menggunakan sediaan herbal sebagai berikut :1. Kopi ( Coffea robusta / Coffea Arabica )Cara membuatnya : 1-2 sendok kecil kopi tubruk diseduh dengan secangkir air mendidih, dibuat agak kental dan setelah itu didiamkan 5-10 menit, lalu diminum, 3 cangkir kopi dalam sehari.2. Ginseng ( Panax sp. )Cara membuat : 3x sehari, 3 g serbuk akar sebagai teh (seduhan 3 g sekalinya) atau akarnya dikunyah untuk beberapa menit, kemudian dapat ditelan. Bawang putih ( Allium sativum )Cara membuat : 5 g atau 2 siung bawang segar sehari dan sebaiknya yang telah dipotong kecil-kecil diletakkan di antara roti atau nasi untuk kemudian ditelan tanpa dikunyah.Selain dari bahan herbal, kita juga dapat melakukan tindakan swamedikasi dengan menggunakan bahan sintetik antara lain :1. Dengan mengkonsumsi sediaan yang mengandung kofein. Ini terdapat dalam beberapa jenis minuman, dengan kadar per 180 ml (k.l. 1 gelas) : Nescafe (56 mg), teh Lipton (62 mg), Susu Kakao (40 mg), Coca-cola (42 mg) dan Pepsi-Cola (35 mg). 2. Sediaan Nature Garlic dikonsumsi dengan cara dimakan 3x sehari sebanyak 1-2 kapsul.3. Sediaan Supradyn, Vigoral dll yang mengandung vitamin dan mineral dalam dosis yang tinggi maka harus diminum 1 tablet pada waktu pagi hari, karena bila pada malam hari dapat menyulitkan tidur.4. Sediaan Pharmaton Formula, yang mengandung 40 mg ekstrak Ginseng yang telah distandarisir bersama vitamin-vitamin, kalsium, besi dan lesithin, 2 kapsul sehari selama 2-3 minggu, lalu 1 kapsul sehari selama 1-2 bulan.HASIL DISKUSI1. Pertanyaan Saudari Nur Hilal Jelaskan pada keadaan yang bagaimanakah yang dapat di swamedikasi dengan menggunakan vitamin dan mineral ?Jawaban : Apabila kita merasa stamina dan ketahanan tubuh menurun atau yang kita kenal dengan istilah sakit maka kita dianjurkan untuk melakukan tindakan swamedikasi dengan cara mengkonsumsi segera vitamin dan mineral sesuai dengan kebutuhan. Namun, dalam hal ini tidak semua penyakit dapat ditangani dengan tindakan swamedikasi. Apabila kita menderita penyakit yang parah hendaknya sebelum melakukan tindakan swamedikasi disarankan untuk melakukan pemeriksaan atau konsultasi terlebih dahulu kepada dokter.2. Pertanyaan Saudara Muh. Iksan Berapa jumlah asupan yang dibutuhkan untuk vitamin dan gejala apa yang terjadi jika kita mengalami defisiensi vitamin ? Jawaban : a. Vitamin larut dalam air Vitamin B kompleks 1. Tiamin a. Gejala-gejala defisiensi : Letih, depresi, gangguan fungsi mental, kram otot, mual, pembesaran jantung, beri-beri b. Dosis : Untuk pencegahan pada dosis 2-5 mg/hari dan untuk pengobatan 5-10 mg tiga kali sehari. 2. Riboflavin a. Gejala-gejala defisiensi : Sudut mulut pecah-pecah, lidah tampak merah dan licin, rasa lelah, depresi, anemia, kulit bersisik.b. Dosis : Untuk pengobatan adalah 5-10 mg/hari3. Asam nikotinata. Gejala-gejala defisiensi : Pelagra dengan gejala dermatitis pada tangan dan wajah, lesu, anoreksia, stomatitis, diare, cemas, depresi.b. Dosis : Untuk pengobatan pelagra pada keadaan akut oral 50 mg diberikan sampai 10 kali sehari 4. Piridoksina. Gejala-gejala defisiensi : Lemas, kurang nafsu makan, luka pada mulut, rentan terhadap infeksi, kejang dan anemia.b. Dosis : Oral selama terapi 10-100 mg sehari, profilaksis 2-10 mg, mual hamil 50 mg dan pada depresi akibat pil anti hamil 125 mg sehari selama 7 hari. 5. Asam folat (Vitamin B11)a. Gejala-gejala defisiensi : Anemia, gangguan suasana hati, dan gangguan pada sistem gastrointestinal.b. Dosis : Anemia megaloblaster permulaan 1-2 kali sehari 0,5 mg, pemeliharaan 1 kali sehari 0,1-0,5 mg, profilaksis spina bifida 0,5 mg dimulai minimal 4 minggu sebelum konsepsi sampai dengan minggu ke-8 kehamilan. 6. Sianokobalamina. Gejala-gejala defisiensi : Anemia dengan gejala lelah, sakit kepala dan mudah marah.b. Dosis : Pada defisiensi oral 2 kali sehari 1 mg selama 1 bulan, pemeliharaan 1 mg sehari. Profilaksis dalam sediaan multivitamin 1-10 mg sehari. 7. Vitamin C a. Gejala-gejala defisiensi : Skorbut (gusi berdarah), nyeri sendi, mudah memar, kulit kering, retensi cairan tubuh dan depresi.b. Dosis : Dosis yang dianjurkan minimal 150 mg. b. Vitamin larut dalam lemak 1. Vitamin Aa. Gejala-gejala defisiensi : Rabun senja, xerophthalmia, kulit kering dan kasar, kehilangan nafsu makan, diare, gangguan pertumbuhan, penurunan daya tahan tubuh terhadap infeksi. b. Dosis : Pada defisiensi 25-50.000 U sehari selama maksimal 2 bulan. 2. Vitamin Da. Gejala-gejala defisiensi : Anak : Rakitis (tulang kehilangan kandungan kalsium sehingga menjadi lunak dan bengkok).Dewasa : Tulang nyeri dan melunak, otot lemah.b. Dosis : Ergokalsiferol ( Vitamin D2 ) : Pada defisiensi 1000-2000 mg sehari, sebagai penunjang 400 U. Pada sindrom malabsorpsi 10-50.000 U sehari, pada hipoparatirosis 50-200.000 U sehari.Kolekalsiferol ( Vitamin D3 ) : Dosisnya sama dengan vitamin D2.3. Vitamin Ea. Gejala-gejala defisiensi : Kelemahan, kehilangan keseimbangan.b. Dosis : 60-75 mg sehari, dan 400-600 mg/hari sebagai antioksidan.4. Vitamin Ka. Gejala-gejala defisiensi : Darah lambat membeku, mudah berdarah dan memar.b. Dosis : Oral pada perdarahan 5-10 mg, bila perlu diulang sesudah 8-12 jam. 3. Pertanyaan Saudari Irmayanti Bagaimana cara penggunaan vitamin larut lemak (vitamin A, D, E, K) ? Jawaban :Dari sudut pandang medis regular, penggunaan vitamin tambahan hanya dibenarkan pada keadaan kekurangan, bila kebutuhannya meningkat atau selama minum obat-obatan tertentu. Beberapa keadaan tersebut adalah sebagai berikut : a. Bila kebutuhannya meningkat, seperti selama kehamilan (asam folat, multivitamin), pada anak-anak yang sedang tumbuh (vitamin A, D) dan bayi sampai 3 bulan (vitamin K), yang belum dibentuk oleh kuman usus dan kurang terdapat dalam susu ibu. Orang yang mengikuti diet melangsingkan tubuh (multivitamin), perokok dan olahragawan berat (vitamin E akibat stres oksidatif berhubung penggunaan O2 lebih tinggi).b. Pasien kronis dan pemakai obat. Dewasa ini sudah diketahui bahwa berbagai penyakit kronis seperti diabetes dan parkinson disertai oksidatif berlebihan. Kelebihan radikal bebas dapat merusak jaringan dan karenanya memperburuk jalannya penyakit. Pemberian vitamin yang optimal, khususnya yang bersifat antioksidan (vitamin E) menurunkan resiko akan komplikasi dan memburuknya penyakit. c. Secara preventif. Pada tahun-tahun terakhir ditemukan semakin banyak indikasi bahwa berbagai vitamin dan mineral dengan sifat antioksidan (vitamin E, magnesium, dan selen) berdaya melindungi terhadap penyakit PJP dan kanker. Misalnya, resiko akan infark jantung dikurangi oleh vitamin E, magnesium, begitu pula asam folat tunggal atau terkombinasi dengan vitamin B6 dan B12 memperkecil resiko PJP, karena menurunkan kadar homosistein yang meningkat. BAB IVPENUTUPKesimpulan :Vitamin dan mineral adalah bagian yang penting dari makanan sehat yang diperlukan oleh tubuh agar seluruh prosesmetabolisme dapat berjalan lancar dan sangat berguna untuk mengatasi perasaan lelah-lesu atau kekurangan stamina.Menghindari penggunaan vitamin dan mineral yang berlebihan karena dapat membahayakan tubuh, sebaiknya memperhatikan dosis, efek samping dan kontraindikasi. Penggunaan vitamin dan mineral bila kebutuhannya meningkat dan untuk wanita hamil harus dikonsultasikan kepada dokterSebaiknya mengkonsumsi makanan dan buah-buahan yang mengandung vitamin dan mineral.Meskipun vitamin dan mineral sangat dibutuhkan dalam proses metabolisme tubuh manusia, vitamin dan mineral pada umumnya punya kadar tertentu dalam tubuh, yang apabila berlebih maka akan memberi dampak yang buruk bagi tubuh manusia. DAFTAR PUSTAKADepartemen Gizi., 2008., Gizi dan Kesehatan Masyarakat, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta.Dirjen POM., 1995., Farmakope Indonesia, Edisi IV., Departemen Kesehatan RI., Jakarta.Ganiswarna., 1995., Farmakologi dan Terapi, Fakultas Kedokteran-UI, Jakarta. Regina., 2008., Mims Indonesia, Petunjuk Konsultasi, CMP Medica, Jakarta.Sulistia., 2007., Farmakologi dan Terapi, Edisi V, Gaya Baru, Jakarta.Tjay,T,H., 2002., Obat-Obat Penting, Edisi V, PT. Alex Media Komputindo, Jakarta.Tjay,T,H., 1993., Swamedikasi, Edisi I, PT. Alex Media Komputindo, Jakarta.