Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Matematika

6
Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran ( RPP ) Nama Sekolah : SMP Nama Mata Pelajaran : Matematika Kelas : VIII Semester : I Alokasi Waktu : 1 x 25 Menit BASIC COMPETENCES 3. 10 Menggunakan koordinat cartesius dalam menjelaskan posisi relatif benda terhadap acuan tertentu LANGKAH PEMBELAJARAN KEGIATAN AWAL (10 MENIT) Ketika memasuki kelas, guru bersama siswa membaca doa sebelum proses pembelajaran dimulai. Guru mengajak siswa untuk mengucapkan rasa syukur atas semua rahmat dan berkah yang telah diberikan selama ini. MOTIVASI DAN APERSEPSI

description

RPP SMA Aturan Perkalian

Transcript of Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Matematika

Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran

( RPP )

Nama Sekolah

: SMP

Nama Mata Pelajaran: Matematika

Kelas

: VIII

Semester

: IAlokasi Waktu

: 1 x 25 MenitBASIC COMPETENCES

3. 10 Menggunakan koordinat cartesius dalam menjelaskan posisi relatif benda terhadap acuan tertentuLANGKAH PEMBELAJARAN

KEGIATAN AWAL (10 MENIT)

Ketika memasuki kelas, guru bersama siswa membaca doa sebelum proses pembelajaran dimulai. Guru mengajak siswa untuk mengucapkan rasa syukur atas semua rahmat dan berkah yang telah diberikan selama ini.

MOTIVASI DAN APERSEPSI

Kegunaan penggunaan sistem koordinat dalam kehidupan sehari-hari.Pada awalnya guru menanyakan kepada siswa apakah mereka pernah melihat denah? Denah apa saja yang pernah mereka lihat dan dimana saja mereka melihat denah tersebut? Kemudian setelah itu guru memperlihatkan gambar denah seperti berikut :

Setelah guru memperlihatkan gambar tersebut, kemudian guru menanyakan kepada siswa beberapa pertanyaan terkait dengan denah yang telah diberikan oleh guru tersebut. Perhatikan denah di atas

1.Di sebelah utara puskesmas terdapat ...

2.Kompleks perumahan terdapat di sebelah ... Pasar Tradisional

3.Di sebelah barat perumahan penduduk terdapat ... Kemudian guru menampilkan gambar berikut dan menanyakan beberapa posisi benda yang ada pada gambar.

1. Motor terletak di posisi (..., ...).2. Kursi terletak di posisi (..., ...).3. Komputer terletak di posisi (..., ...).4. Rumah terletak di posisi (..., ...).5. ... terletak di posisi (7, A).6. ... terletak di posisi (5, E).7. ... terletak di posisi (4, C)LANGKAH PEMBELAJARAN

KEGIATAN AWAL (10 MENIT)

Ketika memasuki kelas, guru bersama siswa membaca doa sebelum proses pembelajaran dimulai. Guru mengajak siswa untuk mengucapkan rasa syukur atas semua rahmat dan berkah yang telah diberikan selama ini.

MOTIVASI DAN APERSEPSI

Kegunaan penggunaan sistem koordinat dalam kehidupan sehari-hari.Guru menampilkan gambar pesawat terlebih dahulu.

Gambar 2

Guru menanyakan kepada siswa siapa yang pernah naik pesawat dengan cara mengacungkan tangannya saja? Guru menanyakan mengenai apa yang siswa pikirkan jika melihat gambar pesawat Air Asia tersebut? Kemudian guru kembali menanyakan kepada siswa apakah siswa siswa tersebut mengetahui kabar tentang jatuhnya pesawat Air Asia QZ8501 dengan rute Surabaya Singapura pada tanggal 28 Desember 2014 yang lalu? Dimana jatuhnya pesawat tersebut? Bagaimana perkembangan informasi tentang pesawat tersebut pada saat sekarang ini? Guru mengarahkan siswa untuk dapat bersikap religius dengan cara mengajak siswa untuk selalu berdoa setiap saat, karena kita tidak akan tahu kapan dan dengan cara apa kita dipanggil oleh Allah SWT, sehingga Kita harus selalu berdoa memohon perlindungan dari Allah SWT. Gambar 2 menunjukkan lokasi jatuhnya pesawat Air Aisia QZ8501 tersebut adalah terletak pada LS 3 derajat 34' 48,36" dan BT 109 derajat 41' 50,47". Kemudian guru mengajak siswa untuk bersama sama melihat peta buta yang ada, kemudian guru mengatakan bahwa untuk memudahkan kita mengetahui perkiraan jatuhnya pesawat tersebut adalah dengan melihat letaknya dimana melaluii koordinat cartesius. Kemudian guru mengajak siswa untuk berpikir sejenak mengenai pertanyaan mengenai bagaimana cara kita melihat posisi suatu tempat jika hanya boleh menggunakan peta, sehingga dengan mempelajari sistem koordinat ini, akan memudahkan kita untuk mengetahui dimana letak posisi yang akan kita cari.