PRESS RELEASE Pengobatan Gratis and Demo Masak Yogurt

2
PRESS RELEASE Demi Efek Jangka Panjang, Mahasiswa UMM Menyelenggarakan Pengobatan Gratis dan Penyuluhan Pemanfaatan Susu bagi Warga Desa. Malang (22/06/13) – Salah satu cara pengabdian terhadap masyarakat sering diartikan sebagai memberikan sesuatu berupa materi terhadap masyarakat. Hal ini tidaklah sepenuhnya salah, namun akan lebih baik bila hal yang di berikan terhadap masyarakat itu tak hanya memeiliki dampak atau keuntungan jangka pendek semata bagi masyarakat, tapi juga memiliki dampak atau keuntungan jangka panjang. Demi meningkatkan taraf hidup masyarakat, tak cukup dengan hanya memberikan bantuan fisik dan jasa, namun yang lebih penting adalah memberikan bantuan berupa pengetahuan agar masyarakat dapat menopang kehidupannya sendiri dengan lebih baik dan dapat memenuhi kebutuhannya dengan sempurna. Melihat iklim dan keadaan sosial yang ada di Desa Ngembal, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang yang memiliki banyak potensi, maka salah satu kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) bertujuan untuk mengadakan pengobatan gratis, bazar baju second hand dan penyuluhan pembuatan yogurt yang direncanakan berlangsung selama dua hari dari tanggal 24-25 Juli 2013 di Kantor Desa Ngembal Kecamatan Wajak Kabupaten Malang. Dalam pengobatan gratis yang akan diselenggarakan pada tanggal 24 Juli 2013 dan dimulai pukul 09.00 WIB yang diselenggarakan di Kantor Desa Ngembal, KKN kelompok 53 bekerjasama dengan perangkat desa Ngembal dan Badan Pengobatan Islam (BPI) Al Basrah. Target dari pengobatan gratis ini adalah 150 orang warga Desa Ngembal yang akan mendapatkan kupon untuk pengobatan gratis. Selain pengobatan gratis, acara ini juga akan di meriahkan dengan adanya bazar baju second hand yang telah dikumpulkan sebelumnya. Bazar second hand ini dimaksudkan untuk menggalang dana guna disumbangkan kepada panti asuhan. Dengan ini para mahasiswa mengajak warga Desa Ngembal untuk perduli sesama guna meningkatkan kepedulian sosial warga Desa Ngembal.

Transcript of PRESS RELEASE Pengobatan Gratis and Demo Masak Yogurt

Page 1: PRESS RELEASE Pengobatan Gratis and Demo Masak Yogurt

PRESS RELEASE

Demi Efek Jangka Panjang, Mahasiswa UMM Menyelenggarakan

Pengobatan Gratis dan Penyuluhan Pemanfaatan Susu bagi Warga Desa.

Malang (22/06/13) – Salah satu cara pengabdian terhadap masyarakat sering

diartikan sebagai memberikan sesuatu berupa materi terhadap masyarakat. Hal ini

tidaklah sepenuhnya salah, namun akan lebih baik bila hal yang di berikan terhadap

masyarakat itu tak hanya memeiliki dampak atau keuntungan jangka pendek semata

bagi masyarakat, tapi juga memiliki dampak atau keuntungan jangka panjang.

Demi meningkatkan taraf hidup masyarakat, tak cukup dengan hanya

memberikan bantuan fisik dan jasa, namun yang lebih penting adalah memberikan

bantuan berupa pengetahuan agar masyarakat dapat menopang kehidupannya sendiri

dengan lebih baik dan dapat memenuhi kebutuhannya dengan sempurna.

Melihat iklim dan keadaan sosial yang ada di Desa Ngembal, Kecamatan Wajak,

Kabupaten Malang yang memiliki banyak potensi, maka salah satu kelompok Kuliah

Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) bertujuan untuk

mengadakan pengobatan gratis, bazar baju second hand dan penyuluhan pembuatan

yogurt yang direncanakan berlangsung selama dua hari dari tanggal 24-25 Juli 2013 di

Kantor Desa Ngembal Kecamatan Wajak Kabupaten Malang.

Dalam pengobatan gratis yang akan diselenggarakan pada tanggal 24 Juli 2013

dan dimulai pukul 09.00 WIB yang diselenggarakan di Kantor Desa Ngembal, KKN

kelompok 53 bekerjasama dengan perangkat desa Ngembal dan Badan Pengobatan

Islam (BPI) Al Basrah. Target dari pengobatan gratis ini adalah 150 orang warga Desa

Ngembal yang akan mendapatkan kupon untuk pengobatan gratis.

Selain pengobatan gratis, acara ini juga akan di meriahkan dengan adanya bazar

baju second hand yang telah dikumpulkan sebelumnya. Bazar second hand ini

dimaksudkan untuk menggalang dana guna disumbangkan kepada panti asuhan.

Dengan ini para mahasiswa mengajak warga Desa Ngembal untuk perduli sesama guna

meningkatkan kepedulian sosial warga Desa Ngembal.

Page 2: PRESS RELEASE Pengobatan Gratis and Demo Masak Yogurt

Pada hari kedua, akan di adakan penyuluhan dan demo masak pembuatan

yogurt. Diselenggarakannya acara ini tak hanya bertujuan untuk meningkatkan

kesehatan warga setempat saja, namun juga dimaksudkan untuk memperkaya

pengetahuan serta kemampuan warga Desa Ngembal, khususnya bagi ibu-ibu rumah

tangga serta pemilik sapi perah dalam memanfaatkan dan mengolah sumber daya yang

dimiliki. Acara ini direncanakan berlangsung pada hari kamis tanggal 25 bulan Juli

2013 di Kantor Desa Ngembal Kecamatan Wajak Kabupaten Malang.

Wawan Karisman, Koordinator Desa KKN kelompok 53 UMM mengatakan bahwa

serangkaian acara ini dimaksudkan agar warga Desa Ngembal yang sudah memiliki

kesadaran terhadap kesehatan semakin meningkatkan kepeduliannya terhadap

kesehatan sekitar. Ia juga berharap agar warga Desa Ngembal memiliki kemampuan

lebih untuk mengolah sumber daya yang ada agar dapat memiliki penghasilan yang

labih baik lagi yang pada akhirnya tak hanya untuk memenuhi kebutuhan pokok berupa

sandang, pangan dan papan, tapi juga kebutuhan-kebutuhan lain seperti pendidikan

anak-anaknya. “Kalau segi ekonomi dan kesehatannya baik, maka dapat berimbas pada

segi pendidikannya, kalau sudah begitu kan anak-anak bisa bersekolah sampai jenjang

yang tinggi,” pungkasnya.(rm)

Informasi Lebih lanjut:

Hub. Humas KKN 53

Rumia (085607059957)

KKN 53 Desa Ngembal, Kecamatan Wajak, Bulan Juli 2013

Universitas Muhammadiyah Malang