Pre Planning Batuk

download Pre Planning Batuk

of 11

description

batuk efektif

Transcript of Pre Planning Batuk

PRE PLANNING

PENYULUHAN BATUK EFEKTIF DI RUANG RAWAT INAP NON BEDAH PARU RSUP DR M DJAMIL PADANG

OLEH:

KELOMPOK K 13

YOPIA DERIMARTA, S. Kep

ILHAM REZKI, S. Kep

PRAKTEK PROFESI KEPERAWATAN KOMUNITAS

FAKULTAS KEPERAWATAN

UNIVERSITAS ANDALAS

PADANG

2014

SATUAN ACARA PENYULUHAN

Topik

: Batuk EfektifHari/tanggal: Senin, 28 April 2014Tempat: Ruang Rawat Pasien Ruang Rawat Inap Non Bedah Paru RSUP

Dr. M Djamil Padang

Jam

: 10.00 10.30 WIBWaktu

: 30 menitPenyaji: Mahasiswa Profesi Fakultas Keperawatan Universitas AndalasSasaran: Pasien dan Keluarga Pasien

A. Latar Belakang

Batuk adalah refleks fisiologis yang biasa terjadi pada saluran pernapasan orang sehat maupun sakit. Batuk dapat ditimbulkan oleh berbagai sebab, misalnya rangsangan selaput lendirpernapasan yang terletak di tenggorokan dan cabang - cabang tenggorokan.Radang jalan pernapasann pada bronchitis dan pharingitis. Penyumbatan jalan pernapasan oleh lendir biasanya pilek, bronchitis, dan pertusis. Batuk dapat juga disebabkanoleh bau - bauan, debu, gas, dan perubahan suhu yang mendadak atau juga merupakan gejala dari penyakit TBC, astma, atau kanker paru-paru.

B. Tujuan

1. Tujuan Umum

Setelah mengikuti kegiatan penyuluhan diharapkan sasaran mengetahui tentang batuk efektif.

2. Tujuan Khusus

Setelah kegiatan ini diharapkan remaja dapat :

Mengetahui pengertian dari Batuk Mengetahui pengertian dari Batuk Efektif Mengetahui tujuan Batuk Efektif Mengetahui manfaat Batuk Efektif Mengetahui cara melakukan Batuk Efektif Mengetahui pengertian Etika Batuk Mengetahui kebiasaan Batuk yang salah Mengetahui cara Batuk yang baik dan benarC. Pelaksanaan Kegiatan

1. Topik

Penyuluhan tentang batuk efektif.

2. Sasaran dan target

Pasien dan keluarga pasien.3. Metode

a. Ceramah

b. Diskusi

4. Media dan alat

a. Infokus

b. Laptop

c. Leaflet

5. Waktu dan Tempat

Hari / Tanggal

: Senin, 28 April 2014

Pukul

: 10.00 10.30 WIB

Tempat: Ruang rawat inap non bedah paru RSUP Dr M Djamil Padang6. Setting Tempat

Keterangan :

: Presentator

: Moderator

: Peserta

: Media

: Pembimbing7. Pengorganisasian

a. Penanggung Jawab : Yopia Derimarta, S.Kepb. Moderator : Ilham Rezki, S.Kep

1) Membuka jalannya acara

2) Memimpin jalannya acara

3) Mengarahkan jalannya acara

c. Pemateri : Yopia Derimarta, S.Kep1) Menyajikan materi

D. KEGIATAN PENYULUHANNo.WaktuKegiatan MahasiswaKegiatan Audiens

1.5 menitPembukaan

Moderator mengucapkan salam

Moderator memperkenalkan anggota kelompok dan pembimbing Moderator menjelaskan tentang topik dan tujuan kegiatan Moderator membuat kontrak waktu dan bahasa Moderator menjelaskan tata tertib kegiatan Menjawab salam

Mendengarkan dan memperhatikan

Mendengarkan dan memperhatikan

Mendengarkan dan memperhatikan Mendengarkan dan memperhatikan

210 MenitPelaksanaan

Pelaksanaan :

Menggali pengetahuan audiens tentang engertian batuk

Memberikan reinforcement positif atas jawaban audiens

Menjelaskan tentang pengertian batuk

Menggali pengetahuan audiens tetnag pengertian batuk efektif

Memberikan reinforcement positif atas jawaban audiens

Menjelaskan tentang pengertian batuk efektif

Menggali pengetahuan klien tentang tujuan batuk efektif

Memberikan reinforcement positif atas jawaban audiens

Menjelaskan tentang tujuan batuk efektif

Menggali pengetahuan klien tentang manfaat batuk efektif

Memberikan reinforcement positif atas jawaban audiens

Menjelaskan tentang manfaat batuk efektif

Menggali pengetahuan klin tentang cara batuk efektif

Memberikan reinforcement positif atas jawaban audiens

Menjelaskan tentang cara batuk efektif

Mempraktekkan cara batuk efektif

Menggali pengetahuan klien tentang pengertian etika batuk

Menggali pengetahuan klien tentang pengertian etika batuk

Memberikan reinforcement positif atas jawaban audiens

Menjelaskan tentang pengertian etika batuk

Menggali pengetahuan klien tentang kebiasaan batuk yang salah

Memberikan reinforcement positif atas jawaban audiens

Menjelaskan tentang kebiasaan batuk yang salah

Menggali pengetahuan klien tentang etika batuk yang baik

Memberikan reinforcement positif atas jawaban audiens

Menjelaskan tentang etika batuk yang baik

Menjawab

Mendengarkan

Mendengarkan

Menjawab

Mendengarkan

Mendengarkan

Menjawab

Mendengarkan

Mendengarkan

Menjawab

Mendengarkan

Mendengarkan

Menjawab

Mendengarkan

Mendengarkan

Mempraktekkan

Menjawab

Mendengarkan

Mendengarkan

Menjawab

Mendengarkan

Mendengarkan

Menjawab

Mendengarkan

Mendengarkan

3

10 Menit

Diskusi Mengajukan pertanyaan

45 MenitPenutup Moderator melakukan evaluasi

Moderator bersama peserta menyimpulkan hasil diskusi

Moderator memberikan salam Mendengarkan dan memperhatikan

F. Kriteria Evaluasi

1. Evaluasi Struktur

a. 60 % peserta menghadiri penyuluhanb. Tempat dan alat tersedia sesuai rencanac. Mahasiswa dan peserta berada pada posisi yang sudah direncanakan2. Evaluasi Proses

a. Pelaksanaan kegiatan sesuai dengan waktu yang telah direncanakan

b. Peran dan tugas mahasiswa sesuai dengan perencanaan

c. 60% peserta mengikuti kegiatan penyuluhan sampai selesai

d. 60% peserta berperan aktif selama kegiatan berjalan

3. Evaluasi Hasil

60% peserta mengetahui pengertian dari Batuk 60% peserta mengetahui pengertian dari Batuk Efektif 60% peserta mengetahui tujuan Batuk Efektif 60% peserta mengetahui manfaat Batuk Efektif 60% peserta mengetahui cara melakukan Batuk Efektif 60% peserta mengetahui pengertian Etika Batuk 60% peserta mengetahui kebiasaan Batuk yang salah 60% peserta mengetahui cara Batuk yang baik dan benarMATERI

BATUK EFEKTIFA. Pengertian Batuk

Batuk merupakan refleks fisiologis kompleks yang melindungi paru daritrauma mekanik, kimia dan suhu. Batuk juga merupakan mekanismepertahanan paru yang alamiah untuk menjaga agar jalan nafas tetap bersih danterbuka dengan jalan mencegah masuknya benda asing ke saluran nafas danmengeluarkan benda asing atau sekret yang abnormal dari dalam salurannafas. Batuk menjadi tidak fisiologis bila dirasakan sebagai gangguan. Batuksemacam itu sering kali merupakan tanda suatu penyakit di dalam atau diluarparu dan kadang-kadang merupakan gejala dini suatu penyakit. Penularanpenyakit batuk melalui udara (air borne infection). Penyebabnya beragam danpengenalan patofisiologi batuk akan sangat membantu dalam menegakkandiagnosis dan penatalaksanaan batuk. (Yunus, F. 2007).

Batuk adalah suatu refleks pertahanan tubuh untuk mengeluarkan bendaasing dari saluran napas. Batuk juga membantu melindungi paru dari aspirasiyaitu masuknya benda asing dari saluran cerna atau saluran napas bagian atas.Yang dimaksud dengan saluran napas mulai dari tenggorokan, trakhea,bronkhus, bronkhioli sampai ke jaringan paru. (Guyton,et al. 2008).B. Pengertian Batuk Efektif

Batuk merupakan cara efektif dan efisien untuk mengeluarkan lendir di saluran pernapasan. Agar batuk menjadi efektif maka perlu diberikan latihan batuk. Batuk merupakan cara efektif untuk membersihkan laring, trakea, bronkioli dari sekret dan benda asing. Batuk efektif adalah tindakan yang diperlukan untuk membersihkan sekresi (Hudak & Gallo, 1997).

Batuk efektif merupakan satu upaya untuk mengeluarkan dahak dan menjaga paru paru agar tetap bersih, disamping dengan memberikan tindakan nebulizer dan postural drainage. Batuk efektif dapat di berikan pada pasien dengan cara diberikan posisi yang sesuai agar pengeluaran dahak dapat lancar. Batuk efektif ini merupakan bagian tindakan keperawatan untuk pasien dengan gangguan penapasan akut dan kronis (Kisner & Colby, 1999).C. Tujuan Batuk Efektif

a) Melatih otot-otot pernafasan agar dapat melakukan fungsi dengan baikb) Mengeluarkan dahak atau seputum yang ada disaluran pernafasan.c) Melatih klien agar terbiasa melakukan cara pernafasan dengan baikD. Manfaat Batuk Efektif

a) Untuk mengeluarkan sekret yang menyumbat jalan nafasb) Untuk memperingan keluhan saat terjadi sesak nafas.E. Cara Batuk Efektif

Cara Batuk Efektif Tarik nafas dalam 4-5 kali Pada tarikan selanjutnya nafas ditahan selama 1-2 detik Angkat bahu dan dada dilonggarkan serta batukan dengan kuat Lakukan empat kali setiap batuk efektif, frekuensi disesuaikan dengan kebutuhan Perhatikan kondisi penderita

Cara Batuk Eefktif Duduk tegak. Kemudian hirup napas dalam 2 kali secara perlahanlahan melalui hidung danhembuskan melalui mulut Hirup napas dalam ketiga kalinya dan tahan napas sampai hitungan ke 3, Batukkandengan kuat 2 atau 3 kali secara berturut-turut tanpa menghirup napas kembali selamamelakukan batukF. Pengertian Etika Batuk

Etika Batuk adalah tata cara batuk yang baik dan benar, dengan cara menutup hidung dan mulut dengan tissue atau lengan baju. jadi bakteri tidak menyebar ke udara dan tidak menular ke orang lain.

G. Kebiasaan Batuk yang Salah

Tidak menutup mulut saat batuk atau bersin di tempat umum.

Tidak mencuci tangan setelah digunakan untuk menutup mulut atau hidung saat batuk dan bersin.

Membuang ludah batuk disembarang tempat.

Membuang atau meletakkan tissue yang sudah dipakai disembarang tempat.

Tidak menggunakan masker saat flu atau batuk

H. Etika Batu yang Baik

Sedikit berpaling dari orang yang ada disekitar anda dan tutup hidung dan mulut anda dengan menggunakan tissue atau saputangan setiap kali anda merasakan dorongan untuk batuk atau bersin.

Membuang dahak pada wadah yang tertutup

Segera buang tissue yang sudah dipakai ke dalam tempat sampah.

Tinggalkan ruangan/tempat anda berada dengan sopan dan mengambil kesempatan untuk pergi cuci tangan di kamar kecil terdekat atau menggunakan gel pembersih tangan.

Gunakan masker.DAFTAR PUSTAKAYunus F. 1997. Diagnosis beberapa penyakit paru kerja. Dalam: Yunus F, Muchtaruddin M. Editor. Diagnosis Beberapa Penyakit Paru Kerja. Jakarta: Yayasan Penerbitan Ikatan Dokter Indonesia.Hudak & Gallo, ( 1997 ), Keperawatan kritis : suatu pendekatan holistic, EGC, Jakarta.Guyton, A.C. and Hall, J.E., 2006. Textbook of Medical Physiology. 11thed. Philadelphia, PA, USA: Elsevier Saunders.