Permukaan Lidah Bersifat Kasar

3
Permukaan lidah bersifat kasar, karena memiliki tonjolan yang disebut papila. Menurut bentuknya papila dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu: a. Papila filiformis Papila filiformis berbentuk benang halus, banyak terdapat pada bagian depan lidah. b. Papila fungiformis Papila fungiformis berbentuk tonjolan seperti kepala jamur, banyak terdapat pada bagian depan lidah dan bagian sisi lidah. c. Papila sirkum valata Papila sirkum valata berbentuk bulat, tersusun seperti huruf V terbalik di belakang lidah. Di dalam satu papila terdapat banyak reseptor pengecap (tastebud). Setiap tasebud terdiri atas dua jenis sel, yaitu: 1) Sel penyokong yang berfungsi untuk menopang. 2) Sel pengecap (sel rambut sebagai reseptor) yang memiliki tonjolan, seperti rambut yang menonjol keluar dari reseptor pengecap. Bagian-bagian lidah Reseptor untuk rasa pahit, terutama terletak pada pangkal lidah. Sedangkan, untuk rasa manis dan asin banyak terdapat di ujung lidah, untuk rasa asam terdapat di sisi lidah bagian

description

lidah

Transcript of Permukaan Lidah Bersifat Kasar

Page 1: Permukaan Lidah Bersifat Kasar

Permukaan lidah bersifat kasar, karena memiliki tonjolan yang disebut papila. Menurut bentuknya papila dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu:

a. Papila filiformis

Papila filiformis berbentuk benang halus, banyak terdapat pada bagian depan lidah.

b. Papila fungiformis

Papila fungiformis berbentuk tonjolan seperti kepala jamur, banyak terdapat pada bagian depan lidah dan bagian sisi lidah.

c. Papila sirkum valata

Papila sirkum valata berbentuk bulat, tersusun seperti huruf V terbalik di belakang lidah. Di dalam satu papila terdapat banyak reseptor pengecap (tastebud). Setiap tasebud terdiri atas dua jenis sel, yaitu:

1) Sel penyokong yang berfungsi untuk menopang.

2) Sel pengecap (sel rambut sebagai reseptor) yang memiliki tonjolan, seperti rambut yang menonjol keluar dari reseptor pengecap.

Bagian-bagian lidah

Reseptor untuk rasa pahit, terutama terletak pada pangkal lidah. Sedangkan, untuk rasa manis dan asin banyak terdapat di ujung lidah, untuk rasa asam terdapat di sisi lidah bagian

dalam. Ditinjau dari zat kimia penimbul rasa, indera perasa dibedakan menjadi beberapa

macam, yaitu:

1) Pahit yang ditimbulkan oleh alkaloid tumbuhan, seperti kina, zat ini banyak yang bersifat racun.

Page 2: Permukaan Lidah Bersifat Kasar

2) Asin, ditimbulkan oleh kation Na, K, Ca.

3) Manis ditimbulkan oleh gugus OH. Gugus ini terdapat pada gula, keton dan asam amino tertentu.

4) Asam yang ditimbulkan oleh ion H.

Papila filiformis banyak dan menyebar pada seluruh permukaan lidah yang berfungsi untuk menerima rasa sentuh dari rasa pengecapan. Filiformis merupakan penonjolan berbentuk seperti konus.

Papila filiformis: Papila filiformis banyak dan menyebar pada seluruh permukaan lidah yang berfungsi untuk

menerima rasa sentuh dari rasa pengecapan.

Papila sirkumvalata. Papila sirkumvalata memiliki bentuk V dan terdapat 8–12 jenis yang terletak di bagian

dasar lidah. Papila ini berukuran paling besar daripada yang lain.

Papila fungiformis. Papila fungiformis menyebar pada permukaan ujung dan sisi lidah dan berbentuk jamur.

papila foliata. papila foliata ini umumnya banyak terletak pada bagian sisi lidah.

 Proses Pengecapan

Seperti halnya indera yang lain, pengecapan merupakan hasil stimulasi ujung saraf tertentu. Dalam hal mampu

membedakan kelezatan makanan tersebut karena ada stimulasi kimiawi. Pada manusia, ujung saraf pengecap

berlokasi di kuncup-kuncup pengecap pada lidah. Kuncup-kuncup pengecap mempunyai bentuk seperti labu,

terletak pada lidah di bagian depan hingga ke belakang.

Read more: http://www.pustakasekolah.com/lidah-struktur-dan-anatomi-lidah.html#ixzz2U9rpNeF7