Makalah kewirausahaan

17
BAB 1. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Di antara makhluk hidup yang di ciptakan Tuhan Yang Maha Esa, manusia merupakan makhluk yang paling sempurna. Manusia membutuhkan pekerjaan agar memperoleh penghasilan untuk membiayai kehidupan sehari-hari. Di antara manusia tersebut ada beberapa orang yang mendapat kesempatan dan mampu menciptakan lapangan kerja sendiri bahkan dapat membuka lapangan kerja untuk orang lain. Dewasa ini, seiring perkembangan jaman jumlah penduduk di dunia jauh lebih besar daripada lapangan kerja yang ada. Oleh karena itu, mereka yang cekatan dalam memanfaatkan kesempatan dan peluang dapat membuka lapangan kerja sendiri dan mereka itulah yang disebut wirausahawan. Dalam wirausahapun masih banyak saingan – saingan serta resiko – resiko yang akan dihadapi oleh seorang wirausahawan, maka dari itu diperlukan sikap Kreatif pada kreativitas usaha yang akan dirintis. Dan dapat terobosan – terobosan untuk 1

description

Di antara makhluk hidup yang di ciptakan Tuhan Yang Maha Esa, manusia merupakan makhluk yang paling sempurna. Manusia membutuhkan pekerjaan agar memperoleh penghasilan untuk membiayai kehidupan sehari-hari. Di antara manusia tersebut ada beberapa orang yang mendapat kesempatan dan mampu menciptakan lapangan kerja sendiri bahkan dapat membuka lapangan kerja untuk orang lain.Dewasa ini, seiring perkembangan jaman jumlah penduduk di dunia jauh lebih besar daripada lapangan kerja yang ada. Oleh karena itu, mereka yang cekatan dalam memanfaatkan kesempatan dan peluang dapat membuka lapangan kerja sendiri dan mereka itulah yang disebut wirausahawan.Dalam wirausahapun masih banyak saingan – saingan serta resiko – resiko yang akan dihadapi oleh seorang wirausahawan, maka dari itu diperlukan sikap Kreatif pada kreativitas usaha yang akan dirintis. Dan dapat terobosan – terobosan untuk menghadapi segala permasalah untuk suatu usaha nantinya.Sehingga dibuat Makalah Kewirausahaan yang berjudul “kreatif ciri wirausahawan”.

Transcript of Makalah kewirausahaan

Page 1: Makalah kewirausahaan

BAB 1. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Di antara makhluk hidup yang di ciptakan Tuhan Yang Maha Esa,

manusia merupakan makhluk yang paling sempurna. Manusia membutuhkan

pekerjaan agar memperoleh penghasilan untuk membiayai kehidupan sehari-

hari. Di antara manusia tersebut ada beberapa orang yang mendapat

kesempatan dan mampu menciptakan lapangan kerja sendiri bahkan dapat

membuka lapangan kerja untuk orang lain.

Dewasa ini, seiring perkembangan jaman jumlah penduduk di dunia

jauh lebih besar daripada lapangan kerja yang ada. Oleh karena itu, mereka

yang cekatan dalam memanfaatkan kesempatan dan peluang dapat membuka

lapangan kerja sendiri dan mereka itulah yang disebut wirausahawan.

Dalam wirausahapun masih banyak saingan – saingan serta resiko –

resiko yang akan dihadapi oleh seorang wirausahawan, maka dari itu

diperlukan sikap Kreatif pada kreativitas usaha yang akan dirintis. Dan dapat

terobosan – terobosan untuk menghadapi segala permasalah untuk suatu usaha

nantinya.Sehingga dibuat Makalah Kewirausahaan yang berjudul “kreatif ciri

wirausahawan”.

1.2 Rumusan masalah

1. Apa Pengertian Kewirausahaan ?

2. Apa saja pemikiran Kreatif wirausahawan ?

3. Apa Kreatif termasuk ciri seorang wirausahawan ?

4. Apa peran Kreativitas terhadap wirausaha ?

5. Bagaimana cara menumbuhkan sikap kreatif ?

1

Page 2: Makalah kewirausahaan

1.3 Tujuan

1. Mengetahui apa yang dimaksud dengan kewirausahaan.

2. Mengetahui beberapa pemikiran kreatif.

3. Mengetahui kreatif atau kreativitas merupakan ciri seorang wirausahawan

atau bukan ?

4. Mengetahui peranan kreativitas terhadap wirausaha.

5. Mengetahui cara menumbuhkan sikap kreativitas.

1.4 Manfaat

Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami segala sesuatu yang

berhubungan dengan kewirausahaan sehingga mahasiswa mampu

menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari dan dapat menjadi seorang

wirausahawan muda.

2

Page 3: Makalah kewirausahaan

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Pengertian Wirausaha

Secara etimologi, wirausaha berasal dari kata “wira” yang berarti utama,

gagah berani, luhur; dan “usaha” yang berarti kegiatan produktif. Sedang

“wiraswasta” berasal dari “swa” yang berarti “sendiri” juga “sta” yang berarti

“berdiri”. Dalam bahasa Indonesia, entreprende dapat diartikan pula dengan

wiraswasta.

Kewirausahaan dapat didefinisikan sebagai berikut: “Wirausaha

usahamerupakan pengambilan risiko untuk menjalankan usaha sendiri dengan

memanfaatkan peluang-peluang untuk menciptakan usaha baru atau dengan

pendekatan yang inovatif sehingga usaha yang dikelola berkembang menjadi besar

dan mandiri dalam menghadapi tantangan-tantangan dan persaingan” (Nasrullah

Yusuf, 2006).

Wirausaha adalah kemampuan yang dimiliki oleh seseorang untuk melihat

dan menilai kesempatan-kesempatan bisnis; mengumpulkan sumber dayasumber daya

yang dibutuhkan untuk mengambil tindakan yang tepat dan mengambil keuntungan

dalam rangka meraih sukses.

Kewirausahaan pada hakekatnya adalah sifat, ciri dan watak seseorang yang

memiliki kemauan dalam mewujudkan gagasan inovatif ke dalam dunia nyata secara

kreatif.

Sedangkan yang dimaksudkan dengan seorang Wirausahawan adalah orang-

orang yang memiliki kemampuan melihat dan menilai kesempatankesempatan bisnis;

mengumpulkan sumber daya-sumber daya yang dibutuhkan untuk mengambil

tindakan yang tepat, mengambil keuntungan serta memiliki sifat, watak dan kemauan

3

Page 4: Makalah kewirausahaan

untuk mewujudkan gagasan inovatif kedalam dunia nyata secara kreatif dalam rangka

meraih sukses/meningkatkan pendapatan.

2.2 Pengertian kreativitas Menurut Pakar

Menurut Sumarno(1984) pengertian kreativitas dibagi menjadi dua yakni:

a) Kreativitas adalah kemampuan untuk membuat kombinasi-kombinasi atau

melihat hubungan-hubungan baru antara unsur,data,variable,yang sudah ada

sebelumnya.

b) Kreativitas adalah kemampuan seseorang untuk melahirkan sesuatu yang

baru,baik berupa gagasan maupun karya nyata yang relative berbeda dengan apa

yang telah ada sebelumnya.

Menurut zimmerer(2009) kreativitas adalah kemampuan untuk mengembangkan

ide-ide baru dan untuk menemukan cara-cara baru dalam memcahkan persoalan dan

menghadapi peluang

1.3 Kreativitas dalam wirausaha

Seorang wirausahawan memiliki jiwa dan kemampuan tertentu dalam berkreasi

dan berinovasi dan memiliki kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang baru dan

berbeda atau kemampuan kreatif & inovatif. Kemampuan kreatif dan inovatif tersebut

secara rill tercermin dalam kemampuan dan kemauan untuk memulai

usaha,kemampuan untuk mengerjakan sesuatu yang baru,kemampuan untuk mencari

peluang,keberanian untuk menanggung risiko dan kemampuan untuk ide. Hal ini

diperlukan untuk :

a) Melakukan proses/teknik baru

b) Menghasilkan produk atau jasa baru

c) Menghasilkan nilai tambah baru

d) Merintis usaha baru

Dalam berwirausaha terdapat persaingan ketat. Untuk memenangkan

persaingan,maka seorang wirausahawan harus memiliki daya kreativitas yang tinggi.

4

Page 5: Makalah kewirausahaan

Daya kreativitas tersebut sebaiknya dilandasi oleh cara berpikir yang maju,penuh

dengan gagasan-gagasan yang kreatif yang umumnya tidak dapat dibatasi,bentuk

ataupun waktu.

Pemikiran kreatif berhubungan secara langsung dengan penambahan

nilai,penciptaan nilai,serta penemuan peluang bisnis. Pola pemikiran kreatif juga

dibutuhkan untuk menggambarkan keadaan masa depan,dimana seorang wirausaha

akan beroperasi,juga akan memberikan gambaran yang tidak dapat dihasilkan oleh

explorasi terhadap trend masa kini. Dalam mengelola usaha,keberhasilan seseorang

terletak pada sikap dan kemampuan berusaha,serta memiliki semangat kerja yang

tinggi. Sedangkan semangat kerja yang tinggi seorang wirausaha itu terletak pada

kreativitas rasa percaya diri sendiri untuk maju dalam berwirausaha. Keberhasilan

wirausaha akan tercapai apabila melakukan seseuatu yang baru atau seseatu yang

lama yang dilakukan dengan cara yang baru.Seorang wirausaha yang kreatif dapat

menciptakan hal-hal yang baru untuk mengembangkan usahanya.Kreativitas dapat

menyalurkan inspirasi terhadap gagasan-gagasan baru untuk kemajuan dalam bidang

usahanya. Secara umum cirri-ciri pemikiran kreatif yaitu:

a) Sensitive terhadap masalah-masalah

b) Mampu menghasilkan sejumlah ide besar

c) Fleksibel

d) Keaslian

e) Mempunyai motivasi

f) Bebas dari rasa takut gagal

g) Mampu berkonsentrasi.

5

Page 6: Makalah kewirausahaan

BAB 3. PEMBAHASAN

3.1 Peranan Kreativitas pada Wirausaha

Kebanyakan orang mengabaikan kreativitas karena dia belum mengetahui

manfaat kreativitas tersebut. Ada beberapa contoh pentingnya kreativitas yaitu :

1) Dalam hidup ini tidak selalu mulus,kita terkadang berbenturan dengan

masalah,namun kita harus cepat tanggap seberapa besar kemampuan kita

untuk memecahkan masalah tersebut,dengan cara berfikir kreatif untuk

mencari idea tau jalan keluar untuk memecahkan masalah tersebut.

2) Dalam dunia bisnis persaingan adalah tantangan utama yang harus dihadapi,

untuk menghadapi persaingan dibutuhkan kreativitas untuk menghasilkan

ide-ide dan produk unggul dibanding pesaing kita.

Berdasarkan contoh diatas maka dapat disimpulkan bahwa dalam wirausaha

sangat diperlukan kreativtas dan inovasi, Kreativitas merupakan langkah pertama

menuju inovasi yang terdiri atas berbagai tahap. Kreativitas berkaitan dengan

produksi kebaruan dan ide yang bermanfaat.

Dengan memiliki kreativitas dalam berusaha,maka seorang wirausaha selalu

memiliki terobosan baru untuk usahanya dan memiliki peluang usaha untuk

mendapatkan keuntungan yang besar. Jika kreativitas dikembangkan maka usaha

tersebut akan maju dan terus berkembang sehingga tujuan perusahaan tersebut akan

tercapai dengan baik. Tujuan diperlukannya suatu kreativitas adalah memiliki

keunggulan dalam suatu produk dibandingkan dengan para pesaing. Jika suat

perusahaan tidak memiliki dan mengembangkan suatu kreativitas maka perusahaan

tersebut tidak akan dapat berkembang dan akan tertinggal oleh perusahaan-

perusahaan lainnya. Untuk menang dalam persaingan, maka seorang wirausahawan

6

Page 7: Makalah kewirausahaan

harus memiliki kreativitas yang tinggi. Oleh karena itu kreativitas sangat penting

untuk dimiliki perusahaan agar dapat berkembang dan maju.

3.2 Cara Menumbuhkan Kreativitas

Sebenarnya Tuhan Yang Maha Esa sudah menciptakan manusia dengan

kemampuan kreativitasnya,namun kebanyakan setiap orang menghambat kreativitas

alami,sehingga membuat kesalahan dalam berpikir dan menjadikandiri kita lebih

banyak masalah daripada seharusnya. Untuk itu diperlukan pengasahan/melatih

kreativitas agar tetap tajam dan mampu menghasilkan ide-ide cemerlang. Berikut cara

melatih dan meningkatkan kreativitas :

a) Mengamati Lingkungan

Amatilah lingkungan anda dengan berbagai tindakan yang dapat

menumbuhkan kreativitas

b) Berimajinasi

Merenung,berkhayal mencari celah atau kekurangan untuk perbaikan usaha

atau perusahaan, sehingga dapat menyempurnakan yang digunakan untuk

usahanya.

c) Melakukan sesuatu

Melakukan suatu hal yang belum atau jarang dikerjakan oleh orang lain,

sehingga hal ini akan memunculkan pula pemikiran – pemikiran kreativ

seiring dengan pengalaman yang diperolehnya.

d) Memperbanyak dan Menambah wawasan

Penting untuk seorang wirausahawan memperbanyak dan menambah

wawasan yang dimilikinya, sehingga dapat mempelajari bila ada suatu

kesalahan, atau kekurangan – kekurangan dalam berwirausaha, maka dengan

memperbanyak pengetahuan seseorang dapat mengerti dan diharapkan dapat

menyelesaikan persoalan yang akan dihadapinya, sehingga kemudian berfikir

kreatif lah yang muncul untuk menyelesaikan permasalahannya, menambah

7

Page 8: Makalah kewirausahaan

wawasan dapat melalui training, seminar kewirausahaan, survey pasar,

pengetahuan dari buku, dari internet, dan lain sebagainya.

8

Page 9: Makalah kewirausahaan

BAB V

PENUTUP

4.1 Kesimpulan

Adapun kesimpulannya yaitu dalam wirausaha diperlukan

kreativitas,karena dengan memiliki kreativitas dalam berusaha maka akan selalu

memiliki solusi dalam usahanya dan memiliki peluang usaha untuk mendapatkan

keuntungan sebesar-besarnya. Daya kreativitas tersebut dilandasi dengan cara

berpikir yang maju, penuh dengan gagasan yang baru dan yang berbeda.

Gagasan-gagasan yang kreatif umumnya tidak dapat dibatasi oleh ruang

bentuk ataupun waktu. Maka terus dibutuhkan aktivitas aktivitas yang dapat

meningkatkan kreativitas, seperti melakukan hal yang positif, berimajinasi,peka

dan mengamati sekeliling, serta menambah wawasan.

4.2 Saran

Adapun saran untuk penulis yaitu untuk makalah ini supaya lebih banyak sumber

dan lebih detail lagi, sehingga dapat memperjelas serta pemahaman bagi pembacanya.

9

Page 10: Makalah kewirausahaan

DAFTAR PUSTAKA

http://id.shvoong.com/business-management/management/2293852-pengertian-kreativitas/

terakhir diakses 10 November 2013

http://inginhilangingatan.wordpress.com/2009/08/24/definisi-kreatif-dan-inovatif/ terakhir

diakses 10 November 2013

http://rizqidiaz.blogspot.com/2011/12/kreativitas-dalam-wirausaha.html/ terakhir diakses 11

November 2013

http://suksesitubebas.wordpress.com/2012/09/26/pengertian-kreativitas/ terakhir diakses 11

November 2013

http://www.motivasi-islami.com/7-tip-mengasah-kreativitas/ terakhir diakses 10 November

2013

Yusuf,Nasrullah.2006.Wirausaha dan Usaha Kecil. Jakarta: Modul PTKPNF

Depdiknas

10

Page 11: Makalah kewirausahaan

Lampiran

(Contoh Usaha dengan Kreativitas )

11

Page 12: Makalah kewirausahaan

12

Page 13: Makalah kewirausahaan

13