Laporan Pkl Fix

52
ISOLASI AGAR RUMPUT LAUT JENIS Gracilaria verrucosa DENGAN METODE EKSTRAKSI DI BALAI PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN BUDIDAYA AIR PAYAU KABUPATEN MAROS, PROVINSI SULAWESI SELATAN DISUSUN OLEH: KHUSNUL KHATIMAH NIM. L111 12 276 PROGRAM STUDI ILMU KELAUTAN JURUSAN ILMU KELAUTAN FAKULTAS ILMU KELAUTAN DAN PERIKANAN i

description

Laporan Praktek Kerja Lapang

Transcript of Laporan Pkl Fix

Page 1: Laporan Pkl Fix

ISOLASI AGAR RUMPUT LAUT JENIS Gracilaria verrucosaDENGAN METODE EKSTRAKSI DI

BALAI PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN BUDIDAYA AIR PAYAU

KABUPATEN MAROS, PROVINSI SULAWESI SELATAN

DISUSUN OLEH:

KHUSNUL KHATIMAH

NIM. L111 12 276

PROGRAM STUDI ILMU KELAUTAN

JURUSAN ILMU KELAUTAN

FAKULTAS ILMU KELAUTAN DAN PERIKANAN

UNIVERSITAS HASANUDDIN

MAKASSAR

2015

HALAMAN PENGESAHAN

BALAI PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN BUDIDAYA AIR PAYAU (BPPBAP)

i

Page 2: Laporan Pkl Fix

Jl.Makmur Dg.Sitakka No.129 Maros 90512

Judul Laporan : Isolasi Agar Rumput Laut Jenis Gracilaria verrucosa dengan Metode

Ekstraksi

Nama : Khusnul Khatimah

Nim : L111 12 276

Jurusan : Ilmu Kelautan

Telah di periksa dan disetujui oleh :

Pembimbing Utama Pembimbing lapangan

Ir. Marzuki Ukkas, DEA Sri Redjeki Hesti Mulyaningrum, S.Si., M.P

NIP: 195608011985031001 NIP. 197505192006042002

Mengetahui,

Ketua Jurusan An. Kepala Balai,

Ka. Pelayanan Teknis dan sarana

Dr. Mahatma Lanuru, ST.,M.Sc A.Indra Jaya Asaad,S.Pi.,M.Sc

Nip. 197010291995031001 NIP. 197707112005021001

KATA PENGANTAR

ii

Page 3: Laporan Pkl Fix

Puji dan syukur kita panjatkan kehadiran Allah SWT karena atas segala rahmat dan limpahan

karuniah-Nyalah sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan kegiatan Praktek Kerja Lapang

dengan judul “Isolasi Agar Rumput Laut Jenis Gracilaria verrucosa dengan Metode Ekstraksi” ini

dengan baik. Laporan kegiatan ini merupakan salah satu komponen penilaian akademik untuk

pemenuhan syarat kelulusan program S1 Jurusan Ilmu Kelautan Universitas Hasanuddin.

Pada kegiatan Praktek Kerja Lapang di Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air

Payau ini, banyak hal baru yang dapat penulis petik baik dari segi tambahan ilmu maupun torehan

pengalaman yang luar biasa. Awal hingga akhir menjalani kegiatan praktek kerja lapang ini tentu saja

tak luput dari peranan berbagai pihak yang telah memberikan bantuan, masukan, arahan maupun

bimbingan yang sangat berharga sehingga penulis dapat melaksanakan kegiatan praktek kerja lapang

dengan lancar tanpa kendala apapun. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih yang

sebesar-besarnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada:

Orang tua kami yang selalu memberi dukungan moral, nasehat, serta doa demi kelancaran

praktek kerja lapang ini.

Bapak Ir. Marzuki Ukkas, DEA selaku pembimbing akademik yang senantiasa selalu memberi

nasehat dan bimbingan yang sangat berharga bagi penulis.

Ibu Sri Redjeki Hesti Mulyaningrum, S.Si., MP. selaku pembimbing kami di lokasi PKL.

Bapak Dr.Ir Andi Parenrengi, M.Sc selaku kepala Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya

Air Payau.

Ibu Dra. Emma Suryati, MS selaku penanggung jawab Laboratorium Bioteknologi yang telah

memberi kami kesempatan untuk melakukan kegiatan Praktek Kerja Lapang di Laboratorium

Bioteknologi.

Kak Lia, Kak Ana dan Kak Anggi yang senantiasa selalu memberi bimbingan dan arahan

kepada kami selama mengikuti kegiatan PKL di Laboratorium Bioteknologi.

Nasdwiana yang memfasilitasi kami dalam hal transportasi selama mengikuti kegiatan Praktek

Kerja Lapang (PKL).

Dan seluruh pegawai Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau Maros

(BPPBAP) Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan. Untuk itu segala saran

dan kritik yang membangun sangat kami harapkan sebagai acuan bagi penulis demi perbaikan laporan

ini maupun laporan-laporan selanjutnya yang akan dibuat kedepannya. Akhir kata kami ucapkan,

semoga laporan ini sedikit bisa memberi manfaat bagi para pembaca. Terima Kasih.

Maros, April 2015

iii

Page 4: Laporan Pkl Fix

Penulis

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.................................................................................................................................... i

HALAMAN PENGESAHAN........................................................................................................................ii

KATA PENGANTAR................................................................................................................................. iii

DAFTAR ISI...............................................................................................................................................v

iv

Page 5: Laporan Pkl Fix

DAFTAR TABEL....................................................................................................................................... ix

BAB I. PENDAHULUAN............................................................................................................................1

A. Latar Belakang..................................................................................................................................1

B. Tujuan Praktek Kerja Lapang...........................................................................................................2

C. Manfaat Praktek Kerja Lapang.........................................................................................................2

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA...................................................................................................................3

A. Rumput Laut Secara Umum.............................................................................................................3

B. Rumput Laut Gracillaria verrucosa...................................................................................................3

C. Kandungan dan Manfaat Agar..........................................................................................................7

D. Metode Ekstraksi..............................................................................................................................8

BAB III. KEADAAN UMUM LOKASI BPPBAP.........................................................................................11

A. Sejarah Balai Penelitian dan Penembangan Budidaya Air Payau (BPPBAP) Maros.....................11

B. Tujuan.............................................................................................................................................12

C. Visi Dan Misi BPPBAP....................................................................................................................12

D. Tugas Dan Fungsi BPPBAP...........................................................................................................13

E. Letak Geografis..............................................................................................................................13

F. Tenaga Kerja..................................................................................................................................13

G. Keadaan Sumber Daya..................................................................................................................13

H. Sarana Dan Prasarana...................................................................................................................14

I. Struktur Organisasi BPPBAP Maros 2015......................................................................................15

BAB IV. METODE PRAKTEK..................................................................................................................16

A. Waktu dan Tempat.........................................................................................................................16

B. Alat dan Bahan...............................................................................................................................16

C. Prosedur Kerja................................................................................................................................17

BAB V. HASIL DAN PEMBAHASAN.......................................................................................................18

A. Hasil................................................................................................................................................18

B. Pembahasan...................................................................................................................................18

v

Page 6: Laporan Pkl Fix

BAB VI. PENUTUP..................................................................................................................................19

A. Kesimpulan.....................................................................................................................................19

B. Saran..............................................................................................................................................19

DAFTAR PUSTAKA................................................................................................................................20

LAMPIRAN..............................................................................................................................................22

vi

Page 7: Laporan Pkl Fix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Gracillaria verrucosa ...................................... Error: Reference source not found

Gambar 2. Alat Soklet (Sumber : Koleksi pribadi) ......... Error: Reference source not found

Gambar 3. Rumput laut Gracilaria verrucosa kering ....................................................... 22

Gambar 4. Penimbangan rumput laut Gracilaria verrucosa ........................................... 22

Gambar 5. Penyiapan wadah Gracilaria verrucosa .......................................................... 23

Gambar 6. Larutan kaporit ................................................................................................. 23

Gambar 7. Pengisian larutan kaporit ................................................................................ 24

Gambar 8. Perendaman larutan kaporit ............................................................................ 24

Gambar 9. Pembilasan rumput laut Gracilaria verrucosa ............................................... 25

Gambar 10. Larutan H2SO4 ................................................................................................. 25

Gambar 11. Perendaman H2SO4 ..................................... Error: Reference source not found 6

Gambar 12. Pemasakan rumput laut Gracilaria verrucosa ..... Error: Reference source not

found6

Gambar 13. Penyaringan rumput laut Gracilaria verrucosa . . . Error: Reference source not

found7

Gambar 14. Hasil penyaringan rumput laut Gracilaria verrucosa Error: Reference source

not found7

vii

Page 8: Laporan Pkl Fix

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Alat beserta fungsinya ................................................................................................ 1 6

Tabel 2. Bahan beserta fungsinya ............................................................................................ 1 7

Tabel 3. Data isolasi agar rumput laut Gracilaria verrucosa ..................................................... 1 8

viii

Page 9: Laporan Pkl Fix

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Indonesia dikenal sebagai negara maritim dengan panjang pantai sekitar 81.000 km,

memiliki kawasan laut yang mengandung sumberdaya hayati yang sangat besar dan

keanekaragaman yang melimpah (Dahuri, 2003). Salah satu sumberdaya hayati laut yang sangat

potensial untuk dikembangkan karena memiliki nilai ekonomis tinggi adalah rumput laut (seaweed).

Mengingat potensinya yang demikian besar, maka ”Departemen Kelautan dan Perikanan RI”, telah

menjadikan rumput laut sebagai salah satu komoditi unggulan program revitalisasi kelautan.

Rumput laut telah lama dimanfaatkan oleh masyarakat dan dunia industri untuk berbagai

keperluan. Sejak masyarakat pesisir mengenal komoditi laut tersebut, telah dimanfaatkan sebagai

sumber makanan, dengan mengkonsumsinya secara langsung, dan diproses menjadi berbagai

bentuk pangan olahan. Dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, maka rumput laut

diketahui mengandung senyawa hidrokoloid, senyawa bioaktif dan berbagai senyawa penting

lainnya. Sejak saat itu, komoditi tersebut diketahui memiliki nilai ekonomis tinggi dan

dikembangkan secara komersial. Dunia industri telah mengolah rumput laut menjadi sekitar 500

jenis produk olahan dan berhasil dikembangkan secara komersial, seperti agar-agar, puding, obat-

obatan, kosmetik, pasta gigi, shampoo, kertas, tekstil, dan pelumas pada pengeboran sumur

minyak (Widyastuti, 2009).

Pemanfaatan rumput laut untuk keperluan berbagai industri sangat tergantung pada

kandungan senyawa penting di dalamnya baik sifat fisik maupun kimia dari senyawa tersebut.

Rumput laut merah (Rhodophyceae) telah dilaporkan oleh beberapa peneliti mengandung

karaginan dan agar (Widyastuti, 2009). Karena itu, tidaklah mengherankan jika rumput laut merah

banyak dimanfaatkan dalam berbagai industri, seperti pangan, kimia dan obat obatan (Istini et al.,

2008).

Salah satu jenis rumput laut merah yang dikenal memiliki kandungan agar yang tinggi yaitu

rumput laut jenis Gracilaria verrucossa. Rumput laut Gracilaria verrucosa adalah salah satu

komoditas unggulan perikanan Provinsi Sulawesi Selatan yang mempunyai nilai ekonomis penting

dan telah dibudidayakan secara komersial di seluruh Indonesia. Kandungan agar yang tinggi

menarik berbagai kalangan industri untuk menjadikan rumput laut Gracilaria verrucosa sebagai

bahan baku utama dalam berbagai produk olahan rumput laut baik berupa olahan pangan, obat-

obatan, kosmetik, dll. Untuk mengolahnya menjadi berbagai macam produk yang memiliki nilai

ekonomis yang tinggi, maka salah satu senyawa penting yang berperan sebagai bahan baku

utamanya adalah kandungan agar yang dimiliki oleh Gracilaria verrucosa. Banyaknya kandungan

agar yang dihasilkan menentukan seberapa banyak pula produk yang dapat dibuat dari proses

pengolahan dari rumput laut. Mengetahui persentasi kandungan agar dari suatu komoditas rumput

laut dalam hal ini adalah Gracilaria verrucosa menjadi suatu hal yang penting untuk dilakukan.

1

Page 10: Laporan Pkl Fix

Oleh karena itu, dianggap perlu adanya proses ektraksi untuk mengetahui seberapa besar

persentase kandungan agar yang dimiliki oleh rumput laut jenis Gracilaria verrucosa.

B. Tujuan Praktek Kerja Lapang

Tujuan dari praktek kerja lapang ini yaitu untuk menambah pengetahuan mahasiswa

tentang cara atau teknik dalam mengisolasi agar dari rumput laut dan mengetahui persentase

kadar agar dari rumput laut jenis Gracilaria verrucosa dengan metode ektraksi.

C. Manfaat Praktek Kerja Lapang

Manfaat yang dapat diperoleh dari kegiatan praktek kerja lapang ini yaitu mahasiswa dapat

mengetahui berbagai macam proses yang dilakukan dalam proses ektraksi rumput laut. Selain itu

juga dapat mengetahui dan memberikan informasi mengenai kadar agar yang dapat diproduksi dari

Gracilaria verrucosa dalam satuan persen.

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Rumput Laut Secara Umum

2

Page 11: Laporan Pkl Fix

Rumput laut dikenal dengan nama seaweed merupakan bagian dari tanaman rumput laut.

Rumput laut dimanfaatkan sebagai bahan mentah, seperti agar-agar, karaginan, dan algin. Pada

produk makanan, karaginan berfungsi sebagai stabilator (pengatur keseimbangan), thickener

(bahan pengental), pembentuk gel, pengemulsi. Rumput laut telah lama digunakan sebagai

makanan maupun obat-obatan di negeri Jepang, Cina, Eropa maupun Amerika. Diantaranya

sebagai nori, kombu, puding atau dalam bentuk hidangan lainnya seperti sop, saus dan dalam

bentuk mentah sebagai sayuran. Adapun pemanfaatan rumput laut sebagai makanan karena

mempunyai gizi yang cukup tinggi yang sebagian besar terletak pada karbohidrat disamping lemak

dan protein yang terdapat di dalamnya (Yasita dan Intan, 2008).

Rumput laut merupakan kelompok tumbuhan yang berklorofil yang terdiri dari satu atau

banyak sel dan berbentuk koloni apabila ditinjau secara biologi. Rumput laut mengandung bahan-

bahan organik seperti polisakarida, hormon, vitamin, mineral, dan juga senyawa bioaktif. Rumput

laut juga mengandung berbagai vitamin seperti vitamin D, K, Karotenoid (precursor vitamin A),

vitamin B kompleks, dan tokoferol. Kandungan polisakarida yang tinggi dan sebanding dengan

glukan (polimer glukosa) serta polisakarida tersulfatasi. Dari segi ekonomi, rumput laut juga

merupakan salah satu sumber devisa Negara dan sumber pendapatan bagi masyarakat pesisir.

Selain dapat digunakan langsung sebagai bahan makanan, beberapa hasil olahan rumput laut

seperti agar-agar, karaginan, dan alginate merupakan senyawa yang cukup penting dalam industri.

Indonesia disamping mengekspor rumput laut juga mengimpor hasil-hasil olahannya yang dari

tahun ke tahun semakin meningkat jumlahnya. Sampai saat ini industri pengolahan di Indonesia

yaitu agar-agar masih secara tradisional dan semi industri, sedangkan untuk karaginan dan alginat

belum diolah di dalam negeri. Guna meningkatkan nilai tambah dari rumput laut dan mengurangi

impor akan hasil-hasil olahannya, pengolahan di dalam negeri perlu dikembangkan (Istini dkk.,

2008).

B. Rumput Laut Gracilaria verrucosa

Gracillaria verrucosa merupakan salah satu jenis rumput laut merah (Rhodophyta)

penghasil agar yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan (Rasyid, 2005). Ciri morfologi

Gracilaria sp. adalah thallus yang menyerupai silinder, licin, berwarna coklat atau kuning hijau,

percabangan tidak beraturan memusat di bagian pangkal dan bercabang lateral memanjang

menyerupai rambut dengan ukuran panjang berkisar 15-30 cm (Ditjen perikanan, 2004). Berikut

adalah gambar dari Gracilaria verrucosa :

3

Page 12: Laporan Pkl Fix

Gambar 1. Gracilaria verrucosa

Sinulingga (2006) mengklasifikasikan Gracilaria verrucosa dalam taksonomi sebagai berikut

Divisi : Rhodophyta

Class : Rhodophyceae

Ordo : Gigartinales

Familia : Gracilariaceae

Genus : Gracilaria

Spesies : Gracilaria verrucosa

Rumput laut (Gracilaria verrucosa) umumnya terdapat di daerah dengan kondisi tertentu.

Kebanyakan tumbuh di daerah pasang surut (intertidal) atau pada daerah yang selalu terendam air

(subtidal) melekat pada substrat di dasar perairan yang berupa karang batu mati, karang batu

hidup, batu gamping atau cangkang molusca. Umumnya genus Gracilaria sp. tumbuh dengan baik

di daerah pantai terumbu (reef). Hal ini dikarenakan pada tempat tersebut beberapa persyaratan

untuk pertumbuhan rumput laut dapat terpenuhi, diantaranya adalah faktor kedalaman perairan,

cahaya, substrat dan pergerakan air. Habitat khas rumput laut adalah daerah yang memperoleh

aliran air laut tetap. Gracilaria sp. lebih menyukai variasi suhu harian yang kecil dan substrat batu

karang yang mati. Rumput laut ini tumbuh mengelompok dengan berbagai jenis rumput laut

lainnya.

Berbagai faktor lingkungan seperti cahaya, suhu, salinitas, pH, gerakan air (arus), zat hara

dan faktor biologis, berpengaruh penting pada laju pertumbuhan dan kelangsungan hidup rumput

laut. Uraian di bawah ini menjelaskan betapa pentingnya faktor lingkungan bagi rumput laut yang

erat hubungannya dengan laju pertumbuhan rumput laut Gracilaria verrucosa.

a. Suhu

Suhu perairan merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam mempelajari gejala-

gejala fisika air laut pada perairan yang dapat mempengaruhi kehidupan hewan dan tumbuhan

pada suatu perairan. Kemampuan adaptasi rumput laut Gracilaria sp. terhadap suhu bervariasi,

4

Page 13: Laporan Pkl Fix

tergantung dimana rumput laut tersebut hidup sehingga dimungkinkan akan tumbuh subur pada

daerah yang sesuai dengan suhu pertumbuhannya. Suhu yang optimal untuk pertumbuhan rumput

laut Gracilaria verrucosa adalah berkisar antara 20-28°C (Zatnika, 2009).

b. Salinitas

Salinitas merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi pertumbuhan rumput laut.

Kondisi salinitas yang baik untuk pertumbuhan rumput laut yaitu berkisar antara 15-34 ppt (Zatnika,

2009). Dahuri (2003) menjelaskan bahwa secara umum salinitas permukaan perairan Indonesia

rata-rata berkisar antara 32–34 ppt. Selanjutnya dijelaskan oleh Sutika (1989) bahwa salinitas air

laut pada umumnya berkisar antara 33 ppt sampai 37 ppt dan dapat berubah berdasarkan waktu

dan ruang. Nilai salinitas sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain suplai air tawar ke air

laut, curah hujan, musim, topografi, pasang surut dan evaporasi (Nybakken, 2000). Selain itu Nontji

(1993) juga menyatakan bahwa sebaran salinitas dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti pola

sirkulasi air, penguapan, curah hujan dan aliran sungai.

c. Derajat Keasaman (pH)

Pemilihan lokasi untuk budidaya Gracilaria verrucosa, harus memperhatikan faktor biologis,

fisika dan kimiawi. Salah satu faktor kimiawi tersebut adalah pH. Pertumbuhan rumput laut

memerlukan pH air laut optimal yang berkisar antara 6-9 (Zatnika, 2009). Chapman (1962 in Supit

1989) menyatakan bahwa hampir seluruh rumput laut menyukai kisaran pH 6,8-9,6 sehingga

variasi pH yang tidak terlalu besar tidak akan menjadi masalah bagi pertumbuhan rumput laut.

d. Oksigen Terlarut (DO)

Oksigen terlarut (DO) merupakan salah satu faktor yang sangat penting bagi organisme air.

DO biasanya dijumpai dalam konsentrasi tinggi pada lapisan permukaan karena adanya proses

difusi oksigen dari udara ke dalam air. Organisme fotosintetik seperti fitoplankton juga membantu

menambah jumlah kadar oksigen terlarut pada lapisan permukaan diwaktu siang hari.

Penambahan ini disebabkan oleh terlepasnya gas oksigen sebagai hasil dari fotosintesis.

Kelarutan oksigen di perairan sangat penting dalam mempengaruhi kesetimbangan kimia air laut

dan juga dalam kehidupan organisme. Selain itu oksigen dibutuhkan oleh hewan dan tanaman air

termasuk mikroorganisme untuk proses respirasinya. Effendi (2003) menjelaskan bahwa hubungan

antara kadar oksigen terlarut jenuh dengan suhu berbanding terbalik, semakin tinggi suhu maka

kelarutan oksigen dan gas-gas lain juga berkurang dengan meningkatnya salinitas. Sehingga kadar

oksigen terlarut di laut cenderung lebih rendah dari pada kadar oksigen di perairan tawar.

Selanjutnya dikatakan bahwa peningkatan suhu sebesar 1°C akan meningkatkan konsumsi

oksigen sekitar 10%.

Sutika (1989) juga mengatakan bahwa pada dasarnya proses penurunan oksigen dalam air

disebabkan oleh proses kimia, fisika dan biologi. Proses-proses tersebut antara lain proses

respirasi baik oleh hewan maupun tanaman serta proses penguraian (dekomposisi) bahan organik

dan proses penguapan. Kelarutan oksigen ke dalam air terutama dipengaruhi oleh faktor suhu,

oleh karena itu kelarutan gas oksigen pada suhu rendah relative lebih tinggi jika dibandingkan pada

5

Page 14: Laporan Pkl Fix

suhu tinggi. Hal ini didukung oleh Fardiaz (1992) yang menyatakan bahwa kejenuhan oksigen

dalam air dipengaruhi oleh suhu air, dimana semakin tinggi suhu maka konsentrasi oksigen terlarut

semakin turun. Konsentrasi dan distribusi oksigen di laut ditentukan oleh kelarutan gas oksigen

dalam air dan proses biologis yang mengontrol tingkat konsumsi dan pembebasan oksigen.

Sulistijo dan Atmadja (1996) menyatakan bahan baku mutu DO untuk rumput laut adalah

lebih dari 5 mg/l. Hal ini berarti jika oksigen terlarut dalam perairan mencapai 5 mg/l maka

metabolisme rumput laut dapat berjalan dengan optimal. Buesa (1977 in Iksan 2005) menyatakan

perubahan oksigen harian dapat terjadi di perairan dan bisa berakibat nyata terhadap pertumbuhan

rumput laut. Namun kadar oksigen biasanya selalu cukup untuk proses metabolisme rumput laut

(Chapman 1962 in Iksan 2005).

e. Kecerahan

Cahaya matahari adalah merupakan sumber energi dalam proses fotosintesis. Pada proses

fotosintesis terjadi pembentukan bahan organik yang diperlukan bagi pertumbuhan dan

perkembangan. Widodo dan Suadi (2006) menyatakan bahwa cahaya menyediakan energi bagi

terlaksananya fotosintesis, sehingga kemampuan penetrasi cahaya pada kedalaman tertentu

sangat menentukan distribusi vertikal organisme perairan. Hal yang berhubungan erat dengan

penetrasi cahaya adalah kecerahan perairan. Kecerahan perairan yang ideal lebih dari 1 m. Air

yang keruh (biasanya mengandung lumpur) dapat menghalangi tembusnya cahaya matahari di

dalam air sehingga proses fotosintesis menjadi terganggu. Hal ini akan berdampak buruk terhadap

pertumbuhan dan perkembangan rumput laut (Ditjen perikanan, 1997).

f. Intensitas Cahaya

Radiasi matahari menentukan intensitas cahaya pada suatu kedalaman tertentu dan juga

sangat mempengaruhi suhu perairan. Cahaya sinar matahari yang menembus permukaan air

berperan penting dalam produktivitas perairan. Cahaya mempunyai pengaruh besar terhadap biota

laut yaitu sebagai sumber energi untuk proses fotosintesis tumbuh-tumbuhan (Romimohtarto dan

Juwana, 2001).

Hutabarat dan Evans (2001) mengatakan bahwa penyinaran cahaya matahari akan

berkurang secara cepat sesuai dengan makin tingginya kedalaman perairan. Adanya bahan-bahan

yang melayang dan tingginya nilai kekeruhan di perairan dekat pantai akan menyebabkan

berkurangnya penetrasi cahaya di tempat tersebut. Intensitas cahaya yang diterima sempurna oleh

thallus merupakan factor utama dalam proses fotosintesis yang menentukan tingkat pertumbuhan

rumput laut. Penetrasi cahaya lebih optimal bila menggunakan metode terapung dalam

pembudidayaan rumput laut.

g. Kedalaman

Direktorat jenderal perikanan 1997 mengatakan bahwa kedalaman perairan yang baik untuk

budidaya rumput laut Gracilaria verrucosa adalah 0,5-1,0 m pada waktu surut terendah di lokasi

yang berarus kencang. Sementara kedalaman perairan yang baik untuk budidaya dengan metode

lepas dasar antara 2-15 m dan metode rakit apung antara 5-20 m. Kondisi ini untuk menghindari

6

Page 15: Laporan Pkl Fix

rumput laut mengalami kekeringan dan mengoptimalkan perolehan sinar matahari (Ditjen

perikanan, 1997).

C. Kandungan dan Manfaat Agar

Agar-agar merupakan senyawa ester asam sulfat dari senyawa galaktan, tidak larut dalam

air dingin, tetapi larut dalam air panas dengan membentuk gel. Dalam penyusunan senyawa agar,

galaktan dapat berubah menjadi rantai linier yang netral ataupun sudah teraktrasi dengan metal

atau asam sulfat (Istini dkk., 2008).

Agar merupakan senyawa poligalaktosa yang diperoleh dari pengolahan rumput laut jenis

agarophyte. Agar-agar disebut sebagai gelosa atau gelosa bersulfat. Selain mengandung

polisakarida sebagai senyawa utama, agar-agar juga mengandung kalsium dan mineral lainnya.

Kandungan kalsium ini cukup tinggi dibandingkan dengan mineral-mineral lain (Angka dan

Suhartono, 2000).

Pamungkas dalam Fonda (1995), mengemukakan bahwa salah satu penentu kualitas

rumput laut adalah tingkat kandungan ekstraknya. Tinggi rendahnya kandungan agar, alginate, dan

karaginan dipegaruhi oleh musim, umur tanaman, dan tahap-tahap produksi selama pemliharaan.

Ditambahkan oleh Hadiwigeno (1990), bahwa tiap jenis Gracillaria mempunyai kandungan agar

yang berbeda persentasenya tergantung bibit, umur, metode budidaya, unsur hara dan panennya.

Pemanfaatan agar sendiri digunakan sebagai bahan pokok dalam pembuatan tepung agar-

agar, selain itu juga digunakan dalam pembuata es krim, roti, dan gula-gula. Pada industri farmasi

digunakan sebagai laxative, cetakan gigi, supositoria, pensuspensi obat yang larut dalam air. Pada

industri kosmetika digunakan sebagai bahan dasar salep, sabun, cream, lotion. Sedangkan dalam

bidang bioteknologi, agarose (yang diisolasikan dari agar) digunakan sebagai media kultur

(mikroba, kultur sel dan kultur jaringan), elekroforesis, teknik immobilisasi dan immunologi

(Andarias, 1997).

D. Metode Ekstraksi

Industri produksi agar-agar di Indonesia menggunakan metode yang melibatkan ekstraksi

rumput laut dengan pelarut asam pada suhu tinggi (Anggadiredja dkk., 2002). Agar-agar

merupakan polisakarisa. Polisakarida sangat mudah terhidrolisis menjadi monosakarida dalam

suasana asam, karena larutan asam bersifat katalisator.

Menurut Matsuhasi (1977), ada kecenderungan umum pada proses ekstraksi yaitu sifat gel

agar-agar menurun dengan meningkatnya rendemen agar-agar. Untuk menghindari hal itu,

Matsuhasi mengembangkan metode yaitu merendam rumput laut dengan asam dan setelah

dinetralkan, rumput laut diekstraksi pada kondisi netral. Hasil penelitian Matsuhashi (1977)

menunjukkan bahwa peningkatan rendemen dan kekuatan agar-agar rumput laut dapat dilakukan

dengan metode itu. Menurut Matsuhashi, dengan metode ini kemungkinan terjadinya hidrolisis

7

Page 16: Laporan Pkl Fix

adalah kecil sehingga rendemen dan kekuatan gel agar-agar dapat meningkat dibandingkan

dengan metode ekstraksi menggunakan pelarut asam.

Beberapa artikel (Rao dkk., 1976; Robello dkk., 1997; Montano dkk., 1999 dan Chapman &

Chapman, 1980) mengatakan bahwa merendam rumput laut dengan larutan basa dapat

meningkatkan kekuatan gel agar-agar yang dihasilkan. Struktur kimia agar-agar dalam prekursor

(rumput laut) dan agar-agar ideal setelah perlakuan alkali ditunjukkan dalam gambar 1 berikut ini.

Gambar 2. Struktur kimia agar-agar, agar-agar yang ideal (A), prekursor agar-agar (B)

(Falshaw dkk., 1998).

Metode pemungutan agar-agar dari rumput laut telah banyak dipublikasi (Munaf, 2000;

McHugh, 2002). Pada prinsipnya, agar-agar diperoleh dengan mengekstraksi rumput laut yang

menghasilkannya. Secara umum, pemungutan agar-agar dari rumput laut

membutuhkan beberapa tahap, yaitu proses perendaman, ekstraksi, pemisahan agar-agar dengan

pelarutnya, kemudian pengeringan agar-agar. Setiap tahap dalam pengolahan ini akan

mempengaruhi rendemen dan kualitas gel agaragar, namun data-data proses pengolahan agar

agar di Indonesia belum banyak tersedia. Ekstraksi pada kondisi asam dapat meningkatkan agar

agar yang dihasilkan, sementara pada kondisi basa dapat meningkatkan sifat gel agar-agar

(Stephen, 1995). Pada penelitian Suryaka (1992), penambahan asam asetat pada proses ekstraksi

rumput laut dapat meningkatkan yield agar-agar.

8

Page 17: Laporan Pkl Fix

9

Page 18: Laporan Pkl Fix

BAB II

KEADAAN UMUM LOKASI BPPBAP

A. Sejarah Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau (BPPBAP) Maros

Gambar 3. Gedung Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau

Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau (BPPBAP) didirikan dengan

maksud mendapatkan teknologi yang diperlukan dalam meningkatkan produktivitas pesisir

terutama komoditas yang memiliki nilai ekologis dan ekonomis yang tinggi, mengingat Indonesia

Negara kepulauan di wilayah tropis yang memiliki daerah pesisir yang luas dan berpotensi dalam

pengembangan usaha perikanan.

BPPBAP yang berlokasi di Kabupaten Maros (±30 km dari arah utara Kota Makassar,

Sulawesi Selatan) yang telah beberapa kali berganti nama, yaitu:

1. Pada tahun 1696, berdasarkan SK Menteri No. 536/kpts/um/12/1696 diberi nama cabang

Lembaga Penelitian Perikanan Darat (Cabang LPPD) berlokasi di Makassar.

2. Pada tahun 1980, berdasarkan SK Menteri No. 536/kpts/12/1980 diubah menjadi Sub Balai

Penelitian Perikanan Darat (Sub PPD) Maros dibawah BALItKANDAT Bogor.

3. Pada tahun 1984, Dari Sub BPPD diganti menjadi BALITDITA (Balai Penelitian

Perikanan Budidaya Pantai) Maros. ALIE POERNOMO, M. Sc ( 1984-1986).

4. Pada tahun 1990, Nama BALITDITA diganti menjadi BALITKANDITA (Balai Penelitian

Perikanan Budidaya Pantai) Dr. FUAD CHOLIK (1986-1991), Dr. ACHMAD SUDRAJAD

(1991- 1995)

5. Pada tahun 1995, Berdasarkan SK Menteri No.796/kpts/07/210/12/1994 nama Sub

BALITKANDITA diganti menjadi Balai Penelitian Perikanan Pantai (BALITKANTA) .

Prof. Dr.Ir. Taufik Ahmad, M.Sc (1995-2001).

6. Pada tahun 2002, Berdasarkan SK Menteri Kelautan dan Perikanan No.KEP

51/MEN/2002, nama BALITKANTA diganti menjadi Balai Riset Perikanan Budidaya Air

10

Page 19: Laporan Pkl Fix

Payau (BRPBAP). Ir. Muharijadi Atmomarsono, M.Sc (2001-2005), Dr. Ir. Rachman

Syah, MS (2005-2012).

7. Pada tahun 2011, Berdasarkan SK Kementerian Kelautan dan Perikanan

No.32/men/2011 tanggal 12 Oktober 2011 Balai Riset Perikanan Budidaya Air Payau

(BRPBAP) berubah menjadi Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau

(BPPBAP). Dr. Ir. Andi Parenrengi, MS (2012-Sekarang).

B. Tujuan

Tujuan merupakan penjabaran atau implementasi dari pernyataan misi yang dipakai atau

dihasilkan dalam jangka waktu 1-5 tahun. Dengan diformulasikannya tujuan ini maka Balai

Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau ( BPPBAP ) Maros, dapat mengetahui apa

yang mempertimbangkan sumber daya dan kemampuanyang dimiliki.

Tujuan dirumuskan tersebut berfungsi untuk mengukur sejauh mana visi dan misi Balai

Penelitian dan Pangembangan Budidaya Air Payau yang telah dicapai mengungat tujuan

berdasarkan visi dan misi organisasi BPPBAP Maros telah menetapkan tujuan tersebut:

1. Mendapatkan data dan informasi tentang kelayakan lahan dan komoditas perikanan

budidaya air payau.

2. Mendapatkan teknologi budidaya air payau yang bertanggungjawab dan berorientasi pada

masyarakat dan industry perikanan.

3. Meningkatkan sumber daya riset, palayanan jasa riset dan industry perikanan.

C. Visi Dan Misi BPPBAP

VISI :

Profesional dalam penyediaan data, informasi dan teknologi perikanan budidaya air payau.

MISI :

1. Mengembangkan teknologi perikanan budidaya air payau unggulan yang diakui dan

bermanfaat bagi pengguna.

2. Meningkatkan sumberdaya penelitian pengembangan, pelayanan jasa penelitian

pengembangan dan mengembangkan kerja sama penelitian pengembangan perikanan

budidaya air payau.

D. Tugas Dan Fungsi BPPBAP

TUGAS :

Melaksanakan kegiatan riset perikanan budidaya air payau

FUNGSI :

11

Page 20: Laporan Pkl Fix

1. Penyusunan program dan

2. Kerja sama riset strategis;

3. Pelaksanaan riset strategis perikanan budidaya air payau di bidang Biologi, Patologi,

Toksikologi, Ekologi, Genetika, Reproduksi, dan Bioteknologi, serta nutrisi dan teknologi

pakan, untuk pengembangan produksi, lingkungan dan analisi komoditi;

4. Inventarisasi, Identifikasi, serta evaluasi sumber daya dan plasma nutfah ikan perairan

budidaya air payau untuk pemanfaatan, pengelolaan dan pelestariannya;

5. Pengembangan teknologi dan kerja sama riset budidaya perikanan air payau;

6. Pemberdayaan prasarana dan sarana riset perikanan budidaya air payau;

7. Pelayanan teknik, jasa dan informasi hasil riset;

8. Pengembangan dan pengelolaan jaringan system informasi di bidang riset perikanan

budidaya air payau;

9. Pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah tangga.

E. Letak Geografis

Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau bertempat di Jl.Makmur Dg.

Sitakka Kelurahan Raya Kacamatan Turikale Kabupaten Maros dan terletak pada 1190 35’ 21’’ BT

dan 050 06’ 15 ’’LS.

F. Tenaga Kerja

Sumber daya manusia yang terlihat di Balai Riset Perikanan Budidaya Air Payau secara

total berjumlah 124 orang berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil ( PNS ), sumber daya manusia

tersebut 56 orang berfungsi sebagai peneliti, 1 orang pustakawan, 23 orang teknisi litkayasa dan

terdapat 35 orang sebagai tenaga penunjang.

G. Keadaan Sumber Daya

Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau sebagai suatu unit pelaksana

teknis. Departemen kelautan dan perikanan memiliki jabatan-jabatan fungsional yang terbagi 2

yaitu:

1. Kelompok peneliti yang meliputi: sumber daya perikanan budidaya, penyakit dan kesehatan

lingkungan, nutrisi, genetika, dan pemuliabiakan serta rekayasa perikanan.

2. Kelompok fungsional lain yang terdiri atas pustakawan dan teknisi litkayasa

H. Sarana Dan Prasarana

Beberapa sarana dan prasarana yang tersedia untuk menunjang pelaksanaan riset atas

tambak percobaan, keramba jaring apung,laboratorium kering ( ekologi, biologi, patologi, kimia,

12

Page 21: Laporan Pkl Fix

bioteknologi, nutrisi, laboratorium tanah, dan laboratorium basah ) selain itu terdapat perpustakaan

ruang rapat, bengkel, garasi, rumah dan mess.

Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau ( BPPBAP ) Maros menyediakan

jasa laboratorium seperti: analisa kualitas air, penyakit ikan, tanah, nutrisi, pemetaan, serta kerja

sama riset dengan pihak swasta,instansi pemerintahan dan instansi luar negeri ( ACIAR, JIRCA ).

1. Instalasi

Instalasi yang dimiliki oleh BPPBAP di bentuk berdasarkan analisis kebutuhan dan beban

kerja yaitu pada instalasi riset Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau Marana

Kabupaten Maros, dan Karamba Jaring Apung di Kabupaten Barru.

2. Laboratorium

Laboratorium - laboratorium yang terdapat pada Balai Penelitian dan Pengembangan

BudidayaAir Payau ( BPPBAP ) Maros yaitu:

a. LaboratoriumTanah

Laboratorium ini merupakan laboratorium yang dapat menganalisis perubah-perubah

kualitas tanah dan sediment, dimana contoh atau sampel yang diambil di lapangan dapat

dianalisis guna mendapatkan data-data yang diperlukan menyangkut peubah-peubah kualitas

tanah dan sediment untuk budidaya dan sumber daya perikanan pesisir.

b. Laboratorium air

Laboratorium air adalah laboratorium yang menganalisis peubah-peubah kualitas air,

dimana sampel yang diambil dari lapangan dianalisis di dalam laboratorium air.

c. Laboratorium Nutrisi

Laboratorium yang dapat menganalisis kandungan pakan dan bahan pakan. Namun, di

laboratorium ini dapat pula menganalisis sampel atau contah sediment tanah yang berasal dari

kawasan pesisir.

d. Laboratorium Bioteknologi

Laboratorium ini merupakan laboratorium untuk menganalisis hal-hal yang bersifat

bioteknologi.

e. Laboratorium Patologi

Laboratorium ini merupakan laboratorium yang dapat mengidentifikasi penyakit pada

budidaya perikanan pesisir.

I. Struktur Organisasi BPPBAP

13

Page 22: Laporan Pkl Fix

BAB IVMETODE PRAKTEK

A. Waktu dan Tempat

Praktek Kerja Lapang (PKL) dilaksanakan pada bulan Maret – Mei 2015 bertempat di

Laboratorium Kultur Jaringan, Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau (BPPBAP),

Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan.

B. Alat dan Bahan

Alat-alat yang digunakan dalam proses isolasi agar rumput laut Gracilaria verrucosa

diantaranya adalah sebagai berikut:

Table 1. Alat beserta fungsinya

No Alat Fungsi

1 Gunting Untuk memotong sampel rumput laut

14

Page 23: Laporan Pkl Fix

2 PinsetUntuk menjepit rumput laut yang telah direbus

pada saat disaring

3 TimbanganUntuk menimbang rumput laut kering dan kadar

agar yang diproduksi

4 Kertas timbang Sebagai alas dalam proses penimbangan

5 Batang pengaduk Untuk mengaduk rumput laut yang diekstraksi

6 Toples plasticUntuk menampung rumput laut selama dalam

proses preparasi sebelum diekstraksi

7 Panci Sebagai wadah untuk merebus rumput laut

8 BaskomSebagai wadah untuk menyimpan larutan sebelum

dituang ke dalam toples plastic.

9 Penyaring Untuk menyaring agar hasil ekstraksi rumput laut

10 BakiSebagai wadah untuk menyimpan agar hasil

ekstraksi

11 Spatula Untuk mengaduk rumput laut pada saat direbus

Table 2. Bahan beserta fungsinya

No Bahan Fungsi

1 Rumput laut Gracilaria verrucosa 10

gramSebagai bahan baku utama penghasil agar

2 Kaporit 0,25%Untuk memutihkan atau memucatkan warna dari

rumput laut

3 H2SO4 0,1 %Untuk melunakkan rumput laut sehingga lebih

cepat dan mudah diekstraksi menjadi agar

4 Aquades 500 mlSebagai larutan yang digunakan dalam proses

perebusan

5Air Tawar Untuk membilas rumput laut setelah direndam

15

Page 24: Laporan Pkl Fix

dengan larutan kaporit dan H2SO4

C. Prosedur Kerja

Dalam proses isolasi agar rumput laut Gracilaria verrucosa dilakukan beberapa tahapan.

Tahapan-tahapan tersebut di antaranya yaitu :

1. Menyiapkan sampel rumput laut Gracillaria verrucosa kering, kemudian menimbangnya

sebanyak 10 gram.

2. Merendam sampel Gracillaria verrucosa dengan larutan kaporit 0,25% selama 3x24 jam di

dalam toples plastik.

3. Membilas sampel dengan menggunakan air tawar hingga bersih dan merendam sampel

dengan air tawar selama 3 jam.

4. Membilas kembali sampel rumput laut dan merendamnya dengan larutan H2SO4 0,1%

selama 15 menit. Setelah itu, membilas sampel rumput laut dengan menggunakan air tawar

hingga bersih.

5. Merebus rumput laut yang telah dibilas hingga bersih dengan menggunakan akuades

sebanyak 500 ml. Perebusan dilakukan selama beberapa menit hingga volume air dalam

panci perebusan tersisa sedikit.

6. Menyaring agar untuk memisahkan dari serat rumput laut. Agar yang diperoleh kemudian

dituang ke dalam nampan yang bersih dan ditunggu beberapa saat hingga memadat.

7. Mengeringkan agar yang telah diekstraksi dengan menjemur atau memasukkan dalam oven

selama kira-kira 2-3 hari hingga agar benar-benar kering menyerupai kertas.

8. Menimbang agar dan menentukan kandungan agar dengan rumus sebagai berikut :

16

Page 25: Laporan Pkl Fix

HASIL DAN PEMBAHASAN

Dari hasil ekstraksi satu sampel rumput laut Gracilaria verrucosa dihasilkan kandungan

agar sebagai berikut :

Tabel 3. Hasil isolasi agar dari satu sampel rumput laut Gracilaria verrucosa

Ulangan Berat kering agar(gram)

Kandungan agar(%)

1 2,2200 22,2002 1,6659 16,6593 1,8702 18,702

Rerata 1.9187 19,187

Dalam proses isolasi agar rumput laut Gracilaria verrucosa ini dilakukan tiga kali ulangan

dengan menggunakan sampel rumput laut sebanyak 10 gram tiap botol. Perlakuan ulangan ini

dimaksudkan sebagai data pembanding dari beberapa data yang lainnya dan menguji seberapa

akurat data yang dihasilkan. Pada proses ekstraksi agar, dilakukan berbagai macam tahapan dan

pemberian berbagai larutan dengan fungsi yang berbeda-beda pada tiap tahap perendamannya.

Perendaman pertama yaitu dengan menggunakan larutan kaporit 0,25% selama 3x24 jam dengan

tujuan untuk memutihkan atau memucatkan warna dari rumput laut. Setelah itu pembilasan dan

perendaman dengan air tawar dengan tujuan untuk menghilangkan sisa dan bau dari kaporit.

Selanjutnya, perendaman dengan larutan H2SO4 10% dengan tujuan untuk melunakkan talus dari

rumput laut sehingga memudahkan dalam proses ekstraksi. Setelah itu, dilakukan pembilasan dan

perendaman kembali dengan menggunakan air tawar untuk menghilangkan sisa-sisa H2SO4.

Kemudian pada tahap ekstraksi, dilakukan perebusan rumput laut dengan tujuan untuk

memperoleh filtrat agar. Selanjutnya yaitu tahap penyaringan yang bertujuan untuk memisahkan

filtrat agar dengan ampas rumput laut. Terakhir yaitu tahap pengeringan dengan tujuan untuk

memperoleh lembaran agar kertas yang kemudian akan ditimbang untuk mengetahui berat

kandungan agar keringnya. Dari serangkaian tahapan ekstraksi yang dilakukan diperoleh bahwa

persentase kadar agar yang dihasilkan dari jenis Gracilaria verrucosa adalah sebesar 19,18% dari

10 gram sampel rumput laut kering dengan 3 ulangan. Untuk mengetahui standar kandungan agar

yang memenuhi persyaratan industri didasarkan pada beberapa komponen yaitu kadar air dan

kadar abu. Sedangkan untuk rendemen agar tidak terlalu ditekankan dalam SNI maupun SII

karena bersifat relative artinya hasil yang didapatkan tergantung dari banyaknya air pengekstrak.

Semakin banyak jumlah air yang ditambahkan maka semakin tinggi rendemen yang dihasilkan

tetapi semakin turun kekuatan gelnya, hal ini disebabkan karena dengan semakin banyak jumlah

air, maka konsentrasi larutan agar yang terlarut semakin tendah. Kelebihan dari metode ekstraksi

yang digunakan ini yaitu lebih mudah dan sangat sederhana serta kandungan agar yang dihasilkan

memiliki kekuatan gel yang tinggi karena air pengesktrak yang digunakan hanya lima kali bobot

rumput laut kering yang diekstrak. Sedangkan untuk kekurangannya sendiri yaitu lembaran agar

17

Page 26: Laporan Pkl Fix

kertas yang dihasilkan tidak dapat dijadikan sebagai bahan konsumsi karena mengandung kaporit

dan H2SO4 yang merupakan zat yang berbahaya bagi tubuh manusia (Rahmat, 2014).

18

Page 27: Laporan Pkl Fix

BAB VIPENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan kegiatan praktek lapang yang telah dilakukan dengan judul “Isolasi Agar

Rumput Laut Jenis Gracillaria verrucosa Dengan Metode Ekstraksi” maka dapat ditarik

kesimpulan bahwa persentase rata-rata kadar agar yang dapat dihasilkan dari proses ektraksi tiap

10 gram rumput laut kering dalam 3 ulangan adalah 19,18%.

B. Saran

Sebaiknya dalam melakukan isolasi agar rumput laut juga dapat digunakan metode

ekstraksi yang lain untuk membandingkan dan mengetahui metode yang lebih efektif yang mungkin

dapat menghasilkan kandungan agar yang lebih tinggi. Kemudian sebagai tindak lanjut dari hasil

pengujian ini, jika perlu juga dilakukan karakterisasi sifat fisik dan kimiawi rendemen kandungan

agar yang dihasilkan untuk menentukan kualitas agarnya sehingga dapat diketahui

pemanfaatannya sebagai bahan baku dari berbagai industri.

19

Page 28: Laporan Pkl Fix

DAFTAR PUSTAKA

Andarias, I., 1991. Pengaruh Takaran Urea dan TSP Terhadap Produksi Bobot Kering Klekap . Disertasi Doktor (tidak dipublikasikan). Program Pascasarjana Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Angka , S.L. dan Maggy T. Suhartono. 2000. Bioteknologi Hasil Laut. Pusat Kajian Sumberdaya Pesisir dan Kautan. Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Atmadja, W. S., A. Kadi., Sulistijo, dan Rachmaniar. 1996. Pengenalan Jenis-Jenis Rumput Laut Indonesia. Puslitbang Oseanologi. Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia. Jakarta.

Dahuri, R. 2002. Pemanfaatan sumberdaya perairan di pesisir bagi pembangunan yang berkelanjutan melalui pengembangan industri budidaya. Prosiding Seminar Nasional Limnologi 2002. Hal : 1-22.

Dahuri, R. 2003. Keanekaragaman Hayati Laut: Aset Pembangunan Berkelanjutan Indonesia. PT Gramedia Pustaka Utama. Jakarta.

Darwis D. 2000. Teknik Dasar Laboratorium Dalam Penelitian Senyawa Bahan Alam Hayati, Workshop Pengembangan Sumber Daya Manusia Dalam Bidang Kimia Organik Bahan Alam Hayati. FMIPA Universitas Andalas. Padang.

Direktorat Jenderal Perikanan. 1997. Pedoman Teknis Pemilihan Lokasi Budidaya Rumput Laut. Ditjen Perikanan. Jakarta.

Direktorat Jenderal Perikanan. 2004. Hama dan Penyakit Rumput Laut. Ditjen Perikanan. Jakarta.

Effendi, H., 2003. Telaah Kualitas Air. Kanisisus. Yogyakarta.

Fardiaz, S., 1992. Polusi Air dan Udara. Kanisisus. Yogyakarta.

Harborne, J.B. 1987. Metode Fitokimia, Edisi Kedua. ITB. Bandung.

Hutabarat dan Evans. 2001. Pengantar Oseanografi. Universitas Indonesia. Jakarta.

Iksan, K. H. 2005. Kajian Pertumbuhan, Produksi Rumput Laut (Eucheuma cattonii), dan kandungan Karaginan pada berbagai Bobot Bibit dan Asal Thallus di perairan desa Guraping Oba Maluku Utara. Tesis (tidak dipublukasikan). Sekolah Pascasarjana, Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Istini. 2008. Pemanfaatan dan Pengolahan Rumput Laut. http://www.bunghatta. Info /ambil. php? 97, diakses tanggal 24 April 2015 pukul 11.00 WITA.

Nontji, A. 1993. Laut Nusantara. Djambatan. Jakarta.

Nybakken, J., W., 2000. Biologi Laut Suatu Pendekatan Ekologi. PT.Gramedia. Jakarta.

Mustafa, Bacharudin.2008. Dari Literasi Dini ke Literasi Teknologi. Yayasan CREST. Jakarta.

20

Page 29: Laporan Pkl Fix

Fonda, S. 1995. Pengaruh Metode Budidaya Terhadap Laju Pertumbuhan Rumput Laut Gracillaria. Skripsi Jurusan Perikanan, Fakultas Peternakan. Universitas Hasanuddin. Ujung Pandang.

Rahmat. 2014. Bahaya Kaporit Untuk Kesehatan. http://efeksampingdanbahaya.blogspot.com, diakses pada 19 Mei 2015 pukul13.45 WITA.

Rasyid, A. 2004. Beberapa Catatan tentang Alginat. Oseana Volume XXX No. 1: 9-14

Romimohtarto, K., dan Juwana, S., 2001. Pengelolaan Sumberdaya Wilayah Pesisir Secara Berkelanjutan. Djambatan. Jakarta.

Sinulingga, M., dan Sri Darmanti 2006. Kemampuan Mengikat Air oleh Tanah Pasir yang Diperlukan dengan Tepung Rumput Laut Gracilaria verrucosa. Laboratorium Biologi Struktur dan Fungsi Tumbuhan, Jurusan Biologi FMIPA UNDIP Hal.: 32-38.

Sudjadi. 1986. Metode Pemisahan. Kanisius. Yogyakarta.

Supit, S.D. 1989. Karakteristik Pertumbuhan dan Kandungan Rumput Laut yang berwarna Abu-abu Cokelat dan Hijau yang Ditanam di Goba lambungan Pasir Pulau Pari, Karya Ilmiah (tidak dipubliokasikan). Fakultas Perikanan Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Sutika, N., 1989. Ilmu Air. Universitas Padjadjaran. Bandung.

Voigt, R.,1984. Buku Pelajaran Teknologi Farmasi, diterjemahkan oleh Soewandhi, S.N., UGM Press, Yogyakarta.

Widodo dan Suadi. 2006. Pengelolaan Sumberdaya Perikanan Laut. Yogyakarta.

Widyastuti, 2009a. Pengolahan pasca panen alga merah strain local Lombok menjadi agar menggunakan dua metode ekstraksi. Jurnal Lemlit Unram (inpress).

Yasita dan Intan. 2008. Optimasi Proses Ekstraksi pada Pembuatan Karaginan dari Rumput Laut Euchema cottoni Untuk Mencapai Food Graad. Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik. Universitas Diponegoro. Semarang.

Zatnika, A. dan W.I. Angkasa. 1994. Teknologi Budidaya Rumput Laut. Makalah pada seminar Pekan Akuakultur V. Tim Rumput Laut Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi. Jakarta.

21

Page 30: Laporan Pkl Fix

LAMPIRAN

GAMBAR KEGIATAN ISOLASI AGAR

Gambar 3. Rumput laut Gracillaria verrucosa kering

Gambar 4. Penimbangan rumput laut Gracillaria verrucosa

22

Page 31: Laporan Pkl Fix

Gambar 5. Penyiapan wadah Gracillaria verrucosa

Gambar 6. Larutan kaporit

23

Page 32: Laporan Pkl Fix

Gambar 7. Pengisian larutan kaporit

Gambar 8. Perendaman larutan kaporit

24

Page 33: Laporan Pkl Fix

Gambar 9. Pembilasan rumput laut Gracillaria verrucosa

25

Page 34: Laporan Pkl Fix

Gambar 10. Larutan H2SO4

26

Page 35: Laporan Pkl Fix

Gambar 11. Perendaman H2SO4

Gambar 12. Perebusan rumput laut Gracillaria verrucosa

27

Page 36: Laporan Pkl Fix

Gambar 13. Penyaringan rumput laut Gracillaria verrucosa

Gambar 14. Hasil penyaringan rumput laut Gracillaria verrucosa

28