Kerjasama Stella Maris Dengan Anmum

2

Click here to load reader

Transcript of Kerjasama Stella Maris Dengan Anmum

Page 1: Kerjasama Stella Maris Dengan Anmum

Kebutuhan Nutrisi Lengkap Sangat Penting untuk Bayi

Medan, (Analisa)

Kebutuhan nutrisi lengkap bagi bayi sangat penting untuk tumbuh kembang bayi sejak dalamkandungan khususnya di saat usia 0 sampai 12 minggu sangat penting. Seorang ibusebenarnya sudah harus mempersiapkan diri dengan nutrisi lengkap sejak sebelum hamil.

"Kebutuhan nutrisi sebaiknya dipenuhi sejak sebelum hamil baik asam folat atau gizi seimbang.Jika ada masalah saat hamil sampai usia 12 minggu sulit makan, maka segera konsultasikanke dokter agar diberi suplemen," sebut dr Prima Progestian SpOG usai dalam seminar peluangibu hamil untuk mendapatkan bayi tumbuh, sehat dan cerdas, Minggu (20/3) di Medan.

Menurutnya, masa kehamilan sampai 12 minggu merupakan saat yang penting untuk tumbuhkembang bayi. Di saat itu, bayi sudah memiliki organ tubuh yang lengkap. Masa selanjutnya,tinggalproses perkembangan.

"Kalau sebelum 12 minggu diketahui bayi cacat, maka bisa dilakukan intervensi. Kalau cacatberat dan diprediksi dengan kecacatannya akan lahir mati, maka bisa dilakukan aborsi,"ungkapnya.

Lebih Banyak

Ditambahkannya, ibu hamil membutuhkan lebih banyak energi (kalori), protein, viatamin A,C,D,B1,B2,B6,B12 zat besi, kalsium, serat makanan untuk menjaga kesehatan ibu dan zat giziuntuk perkembangan otak janin dalam kandungan seperti omega e, omega 6, DHA asam folatdan kolin. "Kecukupan folat secara umum berperan dalam mengurangi risiko terjadinya NeuralTube Defects (NTD) atau kecacatan tabung syaraf tulang belakang dan cacat lahir lainnya,resiko terjadinya anemia megaloblastik dan menurunkan kadar homosistein dalam darah.Dimana nilainya yang tinggi terasosiasikan dengan meningkatnya risiko terjadinyapreeklamsia.      

Studi ini menunjukkan di Jakarta 3 dari 5 atau 60 persen wanita usia subur dalam penelitiantersebut memiliki kadar folat sel darah merah yang kurang dari ideal (nilai level folat yang dapatmencegah risiko NTD secara optimal : 905 nmol/L).

1 / 2

Page 2: Kerjasama Stella Maris Dengan Anmum

Kebutuhan Nutrisi Lengkap Sangat Penting untuk Bayi

Berdasarkan nilai rata-rata folat tersebut maka berakibat pada prediksi tingkat NTD sebesar 15dari 10.000 kelahiran. Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan dengan negara maju sepertiAmerika Utara yang hanya sebesar 5 dari 10.000 kelahiran. Dikatakannya, risiko NTD dapatdikurangi hingga 80 persen dengan mengkonsumsi folat  yang cukup sebelum dan selamakehamilan, terutama pada trimester pertama.

Folat

"Selain itu folat diketahui dapat menurunkan kadar homosistein dalam darah. Kadarhomosistein yang tinggi dikaitkan dengan komplikasi selama kehamilan seperti preeklamsia,kelahiran prematur dan lahir mati," ungkap Prima dalam seminar yang dilaksanakan Anmumkerjasama dengan RS Stella Maris Medan.      

Sedangkan preeklamsia, lanjutnya, ditandai dengan tekanan darah yang tinggi, proteinuria(adanya protein dalam urine) serta edema (pembengkakan) setelah kehamilan berusia 20minggu. "Ibu hamil perlu mengonsumsi gizi yang tepat dan seimbang, salah satunya adalahfolat guna mengoptimalkan perkembangan  janin sekaligus mendukung kesehatannya sendiri,"sebut dr Prima didampingi Brand Manager Anmum System Fonterra Brands Indonesia drMuliaman Mansyur, Direktur RS Stella Marris dr Adinata Zein dan dr Kendy Gunawan.

Selain kebutuhan nutrisi lengkap, tambahnya, seorang ibu hamil juga perlu memberikanransangan (stimulan) kepada bayi baik berupa musik atau senam hamil. "Saat usia bayi 20minggu, dia sudah bisa mendengar suara dan melihat cahaya. Saat ini perlu ransangan untukkecerdasan otak," ucap dr Prima lagi. (nai)

 

2 / 2