Ham

11

description

rgvwvgrvbwrbwbvbtynecvfdvsjnbhvgfcdxnhbrgvfedc

Transcript of Ham

Page 1: Ham
Page 2: Ham

HAK ASASI MANUSIA

Pengertian Hak Asasi ManusiaHak dasar yang dimiliki oleh setiap manusia dan melekat pada diri manusia secara inheren dan kodrati serta merupakan anugerah Tuhan Yang Maha Esa.

Sifat Hak Asasi Manusia1. Fundamental: pelaksanaan hak asasi mutlak diperlukan, agar manusia dapat berkembang sesuai dengan bakat, cita-cita dan martabatnya.2. Universal: dimiliki manusia tanpa perbedaan berdasarkan bangsa, suku, agama, ras dan jender.

Page 3: Ham

Sejarah Hak Asasi Manusia

1. Deklarasi PBB mengenai Hak Asasi Manusia 1948, merupakan hasil dari suatu perkembangan kehidupan di dunia barat sejak abad 13 s/d 20, dalam rangka perlawanan terhadap bermacam-macam bentuk otoriterisme.2. Setelah negara sekutu mengalahkan nazisme dan fascisme pada Perang Dunia II, diupayakan penyusunan suatu tatanan masyarakat yang menjunjung tinggi berbagai nilai universal yang diharapkan ditaati oleh seluruh dunia, sehingga perang tidak terjadi lagi.

Page 4: Ham

3 Penjabaran Deklarasi Hak Asasi Manusia

1948 menjadi konvensi berlangsungnya selama 18

tahun, yaitu ketika kovenan hak sipil dan politik

serta kovenan hak ekonomi, sosial dan budaya

diterima tahun 1966. Sebab lamanya penjabaran

hak asasi manusia adalah karena adanya

perbedaan pendapat tentang sifat hak asasi

manusia.

Page 5: Ham

a. negara barat mengutamakan hak politik yang telah lama berkembang di barat, misalnya hak atas hidup, berpendapat dan kebebasan beragama.

b. negara komunis, yang didukung oleh negara baru muncul seusai Perang Dunia II, mengutamakan hak ekonomi, misalnya hak atas kehidupan yang layak dan memperoleh pendidikan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Page 6: Ham

Tahun 1993 Diadakan Konferensi PBB Tentang Hak Asasi Manusia

1. Pengakuan hak perempuan sebagai bagian dari hak asasi manusia.

2. Pengakuan hak pembangunan sebagai bagian dari hak asasi manusia.

3. Pengakuan hak kolektif disamping hak individu.4. Pengakuan adanya perbedaan antara negara-

negara berdasarkan kondisi sosial, ekonomi, agama dan kebudayaan yang dapat mempengaruhi pelaksanaan hak dengan tetap mempertahankan universalitas hak asasi.

Page 7: Ham

Prinsip Hak Asasi Manusia

1. Prinsip keseimbangan; antara hak dan kewajiban, hak perorangan dengan kolektif serta kebebasan dan tanggungjawab.

2. Prinsip kesatupaduan; hak sipil, politik, ekonomi, sosial, budaya dan pembangunan merupakan kesatuan yang tidak dapat dipisahkan.

Page 8: Ham

Ruang Lingkup Hak Asasi Manusia

1. Hak asasi manusia yang bersifat universal/internasional.

2. Hak asasi manusia partikular, hak asasi manusia yang memperhatikan keanekaragaman tata nilai, agama, sejarah, kebudayaan, sistem politik, tingkat pertumbuhan sosial dan ekonomi serta faktor lain yang dimiliki suatu bangsa.

Page 9: Ham

Sebab Hak Asasi Manusia Dalam UUD 45 Dirumuskan Secara Singkat

1. Kehadiran Jepang tidak menciptakan iklim yang

menguntungkan untuk merumuskan hak asasi

manusia secara lengkap.

2. Naskah UUD 45 disusun pada akhir masa

pendudukan Jepang dalam suasana mendesak.

Page 10: Ham

3. Terdapat perbedaan pendapat di antara tokoh-

tokoh masyarakat tentang peranan hak asasi

manusia dalam negara demokratis (faham

individualisme dan liberalisme dengan asas

kekeluargaan dan gotong royong).

4. UUD 45 disusun beberapa tahun sebelum

deklarasi universal hak asasi manusia diterima PBB

(1948).

Page 11: Ham

Hubungan Hak Asasi Manusia Dengan Wasantara

1. Perbuatan tidak berperikemanusiaan yang dilakukan oknum yang tidak bertanggungjawab dapat menimbulkan konflik berupa SARA, sehingga dapat menggoyahkan stabilitas bangsa dan negara serta persatuan dan kesatuan yang bercerai berai dan pada akhirnya menyebabkan Wasantara menjadi goyah dan tidak dapat menyatukan seluruh bangsa Indonesia.2. Pelanggaran hak asasi manusia di Aceh, Maluku dan Irian Jaya yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab dapat menimbulkan gerakan pemberontakan yang ingin memisahkan diri dari NKRI.