Definisi Komponen Penilaian OSCE Edited 1

5
Definisi Komponen Penilaian OSCE A. Penilaian Menurut Komponen 1. Kemampuan anamnesis Kemampuan kandidat memfasilitasi pasien untuk menceritakan kesakitannya. Menggunakan pertanyaan-pertanyaan yang sesuai untuk mendapatkan informasi yang akurat dan adekuat. Memberikan respon yang sesuai terhadap insyarat pasien baik yang verbal maupun non verbal. 2. Kemampuan pemeriksaan fisik Kemampuan kandidat melakukan pemeriksaan fisik sesuai masalah klinik pasien dengan menggunakan teknik pemeriksaan yang logis, sistematik/runut dan efisien. Tanggap terhadap kenyamanan pasien dan memberikan penjelasan ke pasien 3. Melakukan tes/prosedur klinik atau interpretasi data untuk menunjang diagnosis banding atau diagnosis Kemampuan kandidat untuk melakukan suatu tes/prosedur klinik dengan benar dan menyampaikan prosedur atau hasilnya ATAU menginterpretasi hasil pemeriksaan penunjang dengan benar dan menjelaskan kepada pasien dengan tepat. 4. Penegakan diagnosis/diagnosis banding Kemampuan kandidat menetapkan diagnosis/diagnosis banding yang tepat, sesuai dengan masalah klinik pasien. 5. Tatalaksana 5a. farmakoterapi Kemampuan kandidat memilih obat yang rasional. 5b. non-farmakoterapi (tindakan) Kemampuan kandidat melakukan tindakan yang sesuai masalah klinik pasien dan menyampaikan alasan dan prosedur pelaksanaan tindakan. 6. Komunikasi dan atau edukasi pasien Kemampuan kandidat menunjukkan kemampuan berkomunikasi dengan baik, meliputi menggali perspektif pasien dengan bahasa yang bisa dimengerti, memberikan kesempatan bertanya kepada pasien, menanggapi pertanyaan/pernyataan pasien baik verbal maupun non verbal, melakukan diskusi, negosiasi dan membina hubungan baik dengan pasien dan atau memberikan penyuluhan yang isinya sesuai dengan masalah pasien dengan cara yang tepat. 1

Transcript of Definisi Komponen Penilaian OSCE Edited 1

Page 1: Definisi Komponen Penilaian OSCE Edited 1

Definisi Komponen Penilaian OSCE

A. Penilaian Menurut Komponen

1. Kemampuan anamnesisKemampuan kandidat memfasilitasi pasien untuk menceritakan kesakitannya. Menggunakan pertanyaan-pertanyaan yang sesuai untuk mendapatkan informasi yang akurat dan adekuat. Memberikan respon yang sesuai terhadap insyarat pasien baik yang verbal maupun non verbal.

2. Kemampuan pemeriksaan fisikKemampuan kandidat melakukan pemeriksaan fisik sesuai masalah klinik pasien dengan menggunakan teknik pemeriksaan yang logis, sistematik/runut dan efisien. Tanggap terhadap kenyamanan pasien dan memberikan penjelasan ke pasien

3. Melakukan tes/prosedur klinik atau interpretasi data untuk menunjang diagnosis banding atau diagnosis

Kemampuan kandidat untuk melakukan suatu tes/prosedur klinik dengan benar dan menyampaikan prosedur atau hasilnya ATAU menginterpretasi hasil pemeriksaan penunjang dengan benar dan menjelaskan kepada pasien dengan tepat.

4. Penegakan diagnosis/diagnosis bandingKemampuan kandidat menetapkan diagnosis/diagnosis banding yang tepat, sesuai dengan masalah klinik pasien.

5. Tatalaksana5a. farmakoterapiKemampuan kandidat memilih obat yang rasional.

5b. non-farmakoterapi (tindakan)Kemampuan kandidat melakukan tindakan yang sesuai masalah klinik pasien dan menyampaikan alasan dan prosedur pelaksanaan tindakan.

6. Komunikasi dan atau edukasi pasien

Kemampuan kandidat menunjukkan kemampuan berkomunikasi dengan baik, meliputi menggali perspektif pasien dengan bahasa yang bisa dimengerti, memberikan kesempatan bertanya kepada pasien, menanggapi pertanyaan/pernyataan pasien baik verbal maupun non verbal, melakukan diskusi, negosiasi dan membina hubungan baik dengan pasien dan atau memberikan penyuluhan yang isinya sesuai dengan masalah pasien dengan cara yang tepat.

7. Perilaku ProfesionalKemampuan kandidat menunjukkan aspek profesionalisme dengan baik diantaranya meminta informed consent, melakukan setiap tindakan dengan berhati-hati dan teliti sehingga tidak membahayakan pasien, memperhatikan kenyamanan pasien, melakukan tindakan sesuai prioritas dan menunjukan rasa hormat kepada pasien.

Menyadari keterbatasan.

B. Penilaian akhir kandidat secara keseluruhanAspek ini merupakan impresi penguji setelah melihat kemampuan kandidat secara keseluruhan apakah kandidat mampu menjadi dokter dengan kemampuan yang ada. Terdiri dari tidak lulus, borderline, lulus serta superior. Nilai borderline akan menjadi dasar dalam penentuan nilai batas lulus station.

1

Page 2: Definisi Komponen Penilaian OSCE Edited 1

C. Template Form Penilaian OSCE (sesuaikan form penilaian dengan kasus yang dipakai)

I. Narative Rating/Rubric

Kompetensi 0 1 2 3

1. AnamnesisKandidat tidak memfasilitasi pasien untuk menceritakn kesakitannya.

Kandidat: Memfasilitasi pasien untuk

menceritakan kesakitannya namun beberapa pertanyaan tidak mengarah pada informasi yang relevan, akurat dan adekuat.

Kandidat: Memfasilitasi pasien untuk

menceritakan kesakitannya dengan pertanyaan-pertanyaan yang sesuai untuk mendapatkan informasi yang relevan, akurat dan adekuat.

Kandidat: Memfasilitasi pasien untuk

menceritakan kesakitannya dengan pertanyaan-pertanyaan yang sesuai untuk mendapatkan informasi yang relevan, akurat dan adekuat.

Memberikan respon yang sesuai terhadap insyarat pasien baik yang verbal maupun non verbal.

2. Pemeriksaan FisikKandidat tidak melakukan pemeriksaan fisik yang sesuai dengan masalah klinik pasien

Kandidat melakukan pemeriksaan fisik sesuai masalah klinik pasien

Kandidat melakukan pemeriksaan fisik sesuai masalah klinik pasien dengan menggunakan teknik pemeriksaan yang benar

Kandidat melakukan pemeriksaan fisik sesuai masalah klinik pasien dengan menerapkan prinsip sebagai berikut: Menggunakan teknik pemeriksaan

yang benar Sistematik/runut

3. Melakukan tes/prosedur klinik atau interpretasi data untuk menunjang diagnosis banding/ diagnosis

Kandidat melakukan tes/prosedur yang tidak sesuai masalah klinik pasien, atausalah menginterpretasikan data hasil pemeriksaan penunjang

Kandidat melakukan tes/prosedur sesuai masalah klinik pasien, namun tidak lengkap atau menginterpretasi data hasil pemeriksaan penunjang tidak lengkap

Kandidat melakukan tes/prosedur sesuai masalah klinik pasien secara lengkap, tanpa menyampaikan prosedur atau hasilnyaAtaumenginterpretasi data hasil pemeriksaan penunjang secara lengkap namun menjelaskan keapada pasien dengan tidak tepat

Kandidat melakukan tes/prosedur yang lengkap dan menyampaikan prosedur atau hasilnya Atau menginterpretasi hasil pemeriksaan penunjang dengan lengkap dan menjelaskan kepada pasien dengan tepat

4. Menentukan diagnosis dan diagnosis banding

Kandidat tidak dapat menentukan diagnosis dan diagnosis banding

Kandidat dapat menetapkan satu diagnosis banding

Kandidat dapat menetapkan beberapa diagnosis banding secara tidak lengkap

Kandidat menetapkan diagnosis dan diagnosis banding yang lengkap, sesuai dengan masalah klinik pasien

5. Tatalaksana a. Farmakologik

Kandidat memilih obat yang tidak tepat

Kandidat memilih obat dengan tepat sesuai indikasi

Kandidat memilih obat dengan tepat sesuai indikasi dan salah satu di bawah ini:

Kandidat memilih obat dengan tepat sesuai indikasi dan di bawah ini secara lengkap:

2

Page 3: Definisi Komponen Penilaian OSCE Edited 1

menentukan bentuk sediaan obat dengan tepat

menetapkan dosis dengan tepat,

menuliskan resep dengan benar.

menentukan bentuk sediaan obat dengan tepat

menetapkan dosis dengan tepat menuliskan resep dengan benar.

b. Non farmakologik (Tindakan)

Kandidat tidak melakukan tindakan Ataumelakukan tetapi tidak sesuai perintahAtaumelakukan tetapi tidak sesuai masalah klinik pasien

Kandidat melakukan tindakan yang sesuai perintah atau masalah klinik pasien tetapi tidak lengkap

Kandidat melakukan tindakan yang sesuai masalah klinik pasien dan lengkaptetapitidak menyampaikan alasan maupun prosedurpelaksanaan tindakan

Kandidat melakukan tindakan yang sesuai masalah klinik pasien dan lengkap dan menyampaikan alasan dan prosedur pelaksanaan tindakan

6. Komunikasi dan atau edukasi pasien

Kandidat tidak menunjukkan kemampuan berkomunikasi dengan baik (dan atau tidak memberikan penyuluhan)

Kandidat menunjukkan kemampuan berkomunikasi dengan menerapkan salah satu prinsip berikut: menggali perspektif

pasien dengan bahasa yang bisa dimengerti,

memberikan kesempatan bertanya kepada pasien,

menanggapi pertanyaan/pernyataan pasien baik verbal maupun non verbal

melakukan diskusi dan negosiasi,

membina hubungan baik dengan pasien

(dan atau memberikan penyuluhan yang isinya tidak sesuai dengan masalah pasien)

Kandidat menunjukkan kemampuan berkomunikasi dengan menerapkan beberapa prinsip berikut: menggali perspektif pasien

dengan bahasa yang bisa dimengerti,

memberikan kesempatan bertanya kepada pasien,

menanggapi pertanyaan/pernyataan pasien baik verbal maupun non verbal

melakukan diskusi dan negosiasi,

membina hubungan baik dengan pasien

(dan atau memberikan penyuluhan yang isinya sesuai dengan masalah pasien namun dengan cara yang tidak tepat)

Kandidat menunjukkan kemampuan berkomunikasi dengan menerapkan seluruh prinsip berikut: menggali perspektif pasien

dengan bahasa yang bisa dimengerti,

memberikan kesempatan bertanya kepada pasien,

menanggapi pertanyaan/pernyataan pasien baik verbal maupun non verbal

melakukan diskusi dan negosiasi, membina hubungan baik dengan

pasien (dan atau memberikan penyuluhan yang isinya sesuai dengan masalah pasien dan dengan cara yang tepat)

7. Perilaku profesionalKandidat tidak meminta informed consent

Meminta informed consent Meminta informed consent, dan salah satu di bawah ini: melakukan setiap tindakan

dengan berhati-hati dan teliti sehingga tidak membahayakan pasien

Meminta informed consent, dan melakuan di bawah ini secara lengkap: melakukan setiap tindakan dengan

berhati-hati dan teliti sehingga tidak membahayakan pasien

memperhatikan kenyamanan pasien

3

Page 4: Definisi Komponen Penilaian OSCE Edited 1

memperhatikan kenyamanan pasien

melakukan tindakan sesuai prioritas

menunjukan rasa hormat kepada pasien

menunjukkan keterbatasan

melakukan tindakan sesuai prioritas menunjukan rasa hormat kepada

pasien menunjukkan keterbatasan

II. Global rating Beri tanda (√) pada kolom yang disediakan sesuai dengan penilaian Anda secara umum terhadap kemampuan kandidat!

Tidak lulus Borderline Lulus Superior

4