Cara Membuat Dan Menulis Karya Tulis Ilmiah Dengan Benar Dengan Microsoft Word

15
CARA MEMBUAT DAN MENULIS KARYA TULIS ILMIAH DENGAN BENAR DENGAN MICROSOFT WORD Penulis : Erfina Pristiyanti BELAJAR PRAKTIS

description

Tugas PIK

Transcript of Cara Membuat Dan Menulis Karya Tulis Ilmiah Dengan Benar Dengan Microsoft Word

  • 1

    CARA MEMBUAT DAN MENULIS

    KARYA TULIS ILMIAH DENGAN

    BENAR DENGAN MICROSOFT

    WORD

    Penulis : Erfina Pristiyanti

    BELAJAR PRAKTIS

  • ii

    PEDOMAN CARA MEMBUAT DAN MENULIS

    KARYA TULIS ILMIAH DENGAN BENAR

    DENGAN MICROSOFT WORD

    PENULIS : ERFINA PRISTIYANTI

    J1C114040

    REDAKSI:

    PROGRAM STUDI S-1 BIOLOGI

    FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGENTAHUAN ALAM

    UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

    BANJARBARU

    2015

  • i

    KATA PENGANTAR

    Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala Rahmat, sehingga saya

    dapat menyelesaikan penyusunan buku ini dalam bentuk maupun isinya yang mungkin sangat

    sederhana.

    Buku ini berisikan tentang cara membuat dan menulis karya tulis ilmiah dengan benar

    menggunakan Microsoft word. Semoga buku ini dapat dipergunakan sebagai salah satu

    acuan, petunjuk maupun pedoman dan juga berguna untuk menambah pengetahuan bagi para

    pembaca.

    Buku ini saya akui masih banyak kekurangan karena pengalaman yang saya miliki

    sangat kurang. Oleh karena itu saya harapkan kepada para pembaca untuk memberikan

    masukan-masukan yang bersifat membangun untuk kesempurnaan buku ini.

    Penulis

  • ii

    DAFTAR ISI

    Kata Pengantar ............................................................................................................... i

    Daftar Isi .......................................................................................................................... ii

    Karya Tulis Ilmiah .......................................................................................................... 1

    Cara Penulisan Karya Tulis Ilmiah Menggunakan Microsoft Word ....................... 2

    Daftar Isi Manual .................................................................................................. 2

    Daftar Isi Otomatis ................................................................................................ 4

    Penulisan Bab......................................................................................................... 5

    Penulisan Paragraph ............................................................................................. 6

    KTI Menggunakan Table ..................................................................................... 6

    KTI Menggunakan Grafik.................................................................................... 6

    Daftar Pustaka Otomatis ...................................................................................... 7

    Daftar Pustaka ................................................................................................................ iii

  • 1

    A. Karya Tulis Ilmiah

    Karya tulis ilmiah yang dituliskan berdasarkan penelitian disebut karya ilmiah.karya

    ilmiah yang biasanya terbagi menjadi tiga besar, yakni (1) bagian pelengkap pendahuluan, (2)

    bagian isi atau pembahasan, dan (3) bagian pelengkap penutup.

    Bagian pelengkap pendahuluan terdiri atas halaman judul, halaman motto, halaman

    pengesahan, kata pengantar, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, arti lambang dan

    singkatan, dan abstrak.

    Bagian isi atau pembahasan terdiri atas bab pendahuluan yang meliputi: (1) latar

    belakang, (2) perumusan masalah, (3) ruang lingkup masalah, (4) tujuan penulisan, (5)

    metode penelitian, dan (6) sistematika penulisan; bab pembahasan; dan bab kesimpulan.

    Bagian pelengkap penutup antara lain, daftar pustaka dan lampiran.

    KTI (Karya tulis ilmiah) merupakan tes akhir bagi para mahasiswa diploma. Maka

    dalam penulisannya sangat di perhatikan tata cara, ketentuan, atau aturan penulisannya.

    Dalam penulisan karya tulis ilmiah itu banyak pengaturannya terutama yang menggunakan

    Microsoft word. Biasanya masing-masing politeknik punya tata cara atau aturan tersendiri

    mengenai penulisan ini. Disertai, tesis, skripsi, tugas akhir, laporan penelitian

    lainya, paper/makalah, buku, modul, hand out, diklat, dan lain sebagainya, memiliki format

    penulisan tertentu untuk bisa disebut sebagai sebuah karya tulis ilmiah. Uraian dibawah ini

    membahas secara umum format penulisan karya tulis ilmiah, khususnya yang berbentuk

    skripsi jenjang S-1. Namun beberapa point penting dalam format penulisan dimaksud bisa

    dipakai sebagai acuan dalam penulisankarya tulis ilmiah selain skripsi, seperti tersebut di

    awal.

  • 2

    B. Cara Penulisan Karya Tulis Ilmiah Menggunakan Microsoft Word

    Berikut ini ada beberapa cara dalam penulisan karya tulis ilmiah dengan

    menggunakan Microsoft word. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

    A. Daftar Isi Manual

    Adapun cara membuat daftar isi pada Microsoft office word secara manual dengan

    memanfaatkan tab (tabulasi) dan leader (titik-titik) adalah sebagai berikut:

    1. Buka Ms. Word di computer anda dan pastikan menu ruler sudah aktif, jika belum

    anda dapat mengaktifkannya di menu view lalu centang sub menu ruler.

    Gambar 1.1 Menu View dan Ruler

    2. Ketik tulisan yang akan dijadikan daftar isi, anda dapat melihat contoh dibawah:

    a. Ketik DAFTAR ISI lalu di blok dan klik sub menu bold dan rata tengah.

    b. Ketik Kata Pengantar dengan rata kiri.

    3. Klik 2 kali pada ruler (tidak terlalu cepat dan tidak terlalu lambat) pada batas tertentu

    untuk menentukan posisi berhentinya leader (titik-titik) sehingga muncul jendela baru

    baru kemudian atur sesuai kebutuhan, dapat dilihat contoh dibawah:

    a. Pada Alignemt piih Right

    b. Pada Leader pilih nomor 2

    c. Klik tombol set, kemuadian klik tombol OK

  • 3

    Gambar 1.2 Menu Tabs

    4. Kemudian tekan tombol Tab (Pada keyboard) dengan posisi kursor setelah Kata

    Pengantar. Anda dapat melihat hasilnya berupa titik-titik sampai batas yang sudah

    ditentukan tadi.

    5. Selanjutnya memberi penomoran setelah titi-titik menggunakan Right Tab (Batas

    kanan). Caranya dengan meng-klik tombol tab (sebelah kiri atas) hingga berubah

    menjadi Right Tab. Kemudian klik angka 6 (contoh) pada ruler dan letakan kursor

    setelah titik-titik kemudian tekan tombol Tab pada keyboard lalu beri nomor i.

    Gambar 1.3 Penomoran Daftar Isi

  • 4

    6. Setelah selesai dengan langkah-langkah diatas untuk selanjutnya anda dapat

    melanjutkan mengetik daftar isi tanpa harus mengulangi langkah-langkah diatas, yang

    perlu dilakukan hanya menekan tombol enter dan tombol tab pada keyboard untuk

    pindah baris dan memberi titik-titik secara otomatis serta spasi.

    B. Daftar Isi Otomatis

    Adapun cara membuat daftar isi pada Microsoft office word dengan metode otomatis

    adalah sebagai berikut:

    1. Buka document yang akan diberi daftar isi otomatis

    2. Silahkan atur styles nya. Normal = untuk tulisan normal, Heading 1 = untuk judul,

    Heading 2 = untuk sub judul. Pengaturan ini sangat penting sekali. Karena nantinya,

    setiap kalimat yang di beri styles Heading 1 dan Heading 2 akan menjadi daftar isi.

    Pengaturan styles ini ada di menu Home.

    Gambar 2.1 Pengaturan Style

    Misalnya pada BAB 1 Tutorial microsoft word, maka block kata tersebut dan rubah

    style nya menjadi heading 1. Selanjutnya, di BAB 1 Tutorial Microsoft word tersebut

    ada sub judulnya, misalnya membuat daftar isi, block kata tersebut, kemudian pilih

    style heading 2, dan begitu seterusnya. Pastikan untuk yang bukan judul atau sub

    judul diberi style normal, supaya tidak ikut dalam daftar isi yang akan dibuat.

    3. Jika sudah mengatur style masing-masing, Tempatkan kursor pada halaman yang akan

    di simpan daftar isi buku atau makalah.

  • 5

    4. Klik Menu Reference, kemudian klik Table of Content, lalu pilih model daftar isi

    yang di inginkan. Untuk pengaturan lebih lanjut bisa dilakukan di insert table of

    content.

    Gambar 2.2 Menu References

    5. Edit kata Content menjadi Daftar isi. Jika melakukan pengeditan lagi pada isi

    buku sehingga nomor halamannya berubah, hanya perlu klik update table. Update

    page number only = hanya untuk meng-update nomor halamannya saja, sedangkan

    Update entire table = untuk meng-update secara keseluruhan.

    Gambar 2.3 Pengeditan Content

    C. Aturan Penulisan BAB

    Didalam BAB ini terdapat nantinya berbagai sub bab. Misalnya pendahuluan, tinjauan

    pustaka, metodologi penelitian, hasil dan pembahasan, serta kesimpulan dan saran.

    Dalam penulisan ini ada yang harus diperhatikan yaitu:

  • 6

    1. Spasi dari atas ke bawahnya harus 4 spasi dengan cara pilih line spacing paragraf -

    before 48 - after 6 ok

    2. Letaknya harus di tengah dengan mengklik center(ctrl+E)

    3. Harus menggunakan huruf capital dengan cara: format- font - all capital.

    Gambar 3.1 Pengaturan spasi dan Letak dalam paragraph

    Gambar 3.2 Pengaturan Font

    Setelah itu agar tata cara penulisan BAB I dan BAB II sama, maka dapat di pakai cara

    style yaitu dengan cara:

    a. Blog paragraph yang akan di simpan

    b. Cari icon style

  • 7

    c. Klik tanda segitita di sebelah kanan style dan ketik judul BAB 1 dan enter.

    d. Lepaskan mouse

    e. Klik di BAB 2 dan klik style BAB 1 tadi dan enter

    Begitu pula untuk penulisan pendahuluan, tinjauan pustaka, metodologi penelitian dan

    lain-lain yang terdapat pada masing-masing BAB.

    D. Penulisan Paragraph

    Aturan penulisan paragraph dengan cara :

    1. Blog paragraph, kemudian atur dengan ketentuan:

    a. Spacing : double

    b. Aligment: Justify ( ctrl + j)

    c. Before : 6 pt

    d. After : 6 pt

    e. Colour :black

    2. Setelah itu buat style seperti cara yang diatas tadi agar dpat digunakan untuk

    paragraph selanjutnya.

    E. KTI menggunakan table

    a. Mulai table dari baris kosong

    b. Style normal

    c. Insert-table-kemudian tentukan berapa banyak baris dan kolomnya- ok.

    d. Klik kanan dalam cell-table properties-center(ini di gunakan jika ingin

    mengetengahkan tulisan)

    e. Untuk merapikan table dapat di gunakan cara : klik kanan dalam cell-autofit-autofit

    contens

    F. KTI menggunakan grafik

    a. Insert-picture-chart

    Untuk menghapus batang grafik yang berlebih-klik kanan pada ABCD table data

    sheet-delete

    b. Menghilangkan tempat grafik yang tersisa: blok-klik kanan di bawah cell data-

    delete

    Jika ingin mengedit grafik maka dapat di gunakan cara berikut:

    Klik kanan pada objek yang mau di rubah

    Pilih chart

    Pilih chart options

    Cara memberi angka di atas grafik:

  • 8

    klik kanan

    format data series

    Pilih data labels-value-ok

    Cara mengubah bentuk grafik:

    Klik kanan-format data series-shape-pilih tipe yang diinginkan.

    G. Daftar Pustaka Otomatis

    Adapun cara untuk menulis daftar pustaka yaitu secara otomatis:

    1. Persiapan untuk input data, dengan cara klik references kemudian pilih manage

    sources.

    Gambar 4.1 menu References

    2. Input datanya, lalu klik new

    Gambar 4.2 menu new

    Disitu terdapat type of source. Yang mana digunakan untuk menetukan jenis

    sumber yang digunakan. Misalnya contoh tersebut yaitu book. Nanti silahkan

  • 9

    pilih yang digunakan. Dan itu akan mempengaruhi isian default yang perlu diisi,

    default itu tidak masalah kalau tidak diisi tapi akan mengurangi informasi yang

    tersampaikan. Sedikit catatan untuk author yang lebih dari satu dipisahkan pake

    tanda ; (baca: titik koma). corporate author itu untuk instansi bukan perorangan,

    terus klik ok.

    3. Setelah data sudah terkumpul. Di manage source tadi. Yang akan muncul di daftar

    pustaka yaitu yang ada dibagian current list. Kalau mau memasukkan

    tinggal copy. Kalau mau hapus tinggal delete. Kalau mau mengubah data klik edit.

    Nah preview ada dibagian bawahnya. Disitu terlihat bentuk jika dalam kutipan

    dan jika dalam daftar pustaka

    4. Setelah data terkumpul pilih style-nya. Defaultnya itu APA. Sudah disediakan

    berbagai style penulisan. Tinggal dipilih. Namun, kadang stylenya sama tapi

    dalam instansi kita mungkin ada modifikasi-modifikasi sehingga perlu ada

    modifikasi sedikit dibagian daftar pustakanya sendiri.

    Gambar 4.3 Insert Citation

  • 10

    5. Nah sekarang, kita gunakan data itu di kutipan dan daftar pustaka.

    Pertama kutipan dulu. Caranya klik insert citition masih dibagian references.

    Maka hasilnya seperti di atas

    6. Setelah itu tinggal pilih penulisnya. Maka akan diperoleh seperti ini. (Aldillah,

    2006)

    7. Kegunaan kedua dari data untuk buat daftar pustaka tadi. Caranya

    pilih bibilography.

    Gambar 4.4 Bibliography

    8. Terus pilih bibilography lagi. Disitu terdapat beberapa pilihan.

    Gambar 4.5 Bibliography

  • iii

    DAFTAR PUSTAKA

    Nasrul, S. 2013. Cara Membuat Daftar Pustaka Otomatis dan Kutipan Otomatis Pada

    Microsoft Word

    http://statistikceria.blogspot.com/2013/11/cara-membuat-dafar-pustaka-otomatis-

    microsft-word.html

    Diakses pada tanggal 1 Juni 2015

    Yati, D. 2012. Pedoman Penulisan Karya Tulis Ilmiah https://www.academia.edu/9065995/Pedoman_Penulisan_Karya_Tulis_Ilmiah_PEDO

    MAN_PENULISAN_KARYA_TULIS_ILMIAH

    Diakses pada tanggal 31 Mei 2015