ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS...

170
i ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DITINJAU DARI KEMANDIRIAN BELAJAR DAN MINAT BELAJAR PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 BANYUBIRU TAHUN PELAJARAN 2019/2020 SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Kewajiban dan Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Oleh: SUCI HIDAYATI NIM. 23070160104 PROGRAM STUDI TADRIS MATEMATIKA FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA 2020

Transcript of ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS...

  • i

    ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DITINJAU DARI

    KEMANDIRIAN BELAJAR DAN MINAT BELAJAR

    PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 BANYUBIRU TAHUN PELAJARAN

    2019/2020

    SKRIPSI

    Diajukan untuk Memenuhi Kewajiban dan Syarat Guna Memperoleh Gelar

    Sarjana Pendidikan

    Oleh:

    SUCI HIDAYATI

    NIM. 23070160104

    PROGRAM STUDI TADRIS MATEMATIKA

    FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

    INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA

    2020

  • ii

  • iii

    ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DITINJAU DARI

    KEMANDIRIAN BELAJAR DAN MINAT BELAJAR

    PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 BANYUBIRU TAHUN PELAJARAN

    2019/2020

    SKRIPSI

    Diajukan untuk Memenuhi Kewajiban dan Syarat Guna Memperoleh Gelar

    Sarjana Pendidikan

    Oleh:

    SUCI HIDAYATI

    NIM. 23070160104

    PROGRAM STUDI TADRIS MATEMATIKA

    FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

    INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA

    2020

  • iv

  • v

  • vi

  • vii

    MOTTO

    There is no easy walk to freedom anywhere,

    and many of us will have to pass through the valley of the shadow of death.

    Again and again before we reach the mountain top of our desires.

    (Nelson Mandela)

  • viii

    PERSEMBAHAN

    Bismillahirrahmanirrahim. Puji syukur Alhamdulillah kepada Allah SWT, yang telah memberikan

    rahmat dan hidayah-Nya dalam menyelesaikan karya ini.

    Kupersembahkan karya ini kepada:

    1. Kedua orang tuaku tercinta (Bp. Sukiman dan Ibu Siti Barokah). Terimakasih atas kasih sayang,

    cinta, dorongan, kepercayaan, kesabaran, jerih payah serta pengorbanan tanpa pamrih.

    2. Adekku (Chlara Dinda Septiana) yang saya sayangi dan selalu saya cintai.

    3. Calon suamiku (Riyan Hidayat) yang selalu mendukung, banyak membantu dan selalu memberikan

    semangat.

    4. Bapak Muhammad Istiqlal, M. Pd. selaku dosen pembimbing yang selalu memberikan motivasi,

    dorongan dan bimbingan dalam menyelesaikan skripsi ini.

    5. Sahabat-sahabatku (Tia Aristia dan Lailatul Faizah) yang telah banyak membantu dan memberikan

    suport dalam menyelesaikan skripsi ini.

    6. Semua teman seperjuangan Tadris Matematika angkatan 2016 khususnya kelas D.

    7. Semua teman-teman PPL di SMA Kartika III-1 Banyubiru dan teman-teman KKN desa Keningar,

    Dukun, Magelang yang saya banggakan.

    8. Semua orang terdekat yang tidak dapat saya sebutkan satu-persatu yang telah membantu dan selalu

    memberikan semangat.

  • ix

    KATA PENGANTAR

    Puji dan syukur penulis panjatkan kehadiran Ilahi Rabbi, Allah SWT, yang telah melimpahkan

    rahmat dan nikmat-Nya yang tidak terhitung banyaknya. Shalawat dan salam semoga tetap tercurah

    kepada junjungan Nabi Muhammad SAW, yang telah menuntun manusia kepada jalan yang lurus untuk

    mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat.

    Penulis menyadari bahwa skripsi ini dapat selesai berkat motivasi, bantuan dan bimbingan dari

    berbagai pihak. Penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada:

    1. Bapak Prof. Dr. Zakiyuddin, M. Ag., selaku Rektor IAIN Salatiga.

    2. Bapak Prof. Dr. Mansur, M. Ag., selaku Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN

    Salatiga.

    3. Bapak Prof. Dr. Winarno, M. Pd., selaku Ketua Program Studi Tadris Matematika.

    4. Bapak M. Istiqlal, M. Pd., selaku dosen pembimbing yang telah memberikan bimbingan dan

    arahan dalam penyusunan skripsi ini.

    5. Ibu Wulan Izzatul Himmah, M. Pd., selaku dosen pembimbing akademik yang telah memberikan

    banyak pengarahan dan motivasi selama 4 tahun penulis menjadi mahasiswa IAIN Salatiga.

    6. Bapak dan Ibu dosen IAIN Salatiga yang telah memberikan ilmu pengetahuan selama penulis

    kuliah sampai menyelesaikan skripsi ini.

    7. Ibu Sumiyatun, S. Pd., selaku kepala sekolah SMP Negeri 2 Banyubiru.

    8. Ibu Asih Lutfiati, S. Pd., selaku guru matematika yang telah memberikan arahannya sampai

    terselesainya skripsi ini.

    9. Bapak dan Ibu guru SMP Negeri 2 Banyubiru yang telah membimbing dan membantu dalam

    penelitian ini.

    10. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu atas bantuan dan dorongannya.

  • x

    Demikian ucapan terimakasih penulis sampaikan, penulis hanya bisa membalas dengan do’a,

    semoga Allah SWT mencatatnya sebagai amal sholeh yang akan mendapatkan balasan yang berlipat

    ganda. Penulis menyadari bahwa penulisan skripsi ini masih jauh dari kata sempurna, masih banyak

    kekurangan baik dalam segi isi, penulisan maupun metodologi. Untuk itu saran dan kritik yang

    membangun penulis harapkan dari berbagai pihak guna memperbaiki penulisan di masa yang akan

    datang. Semoga skripsi ini bermanfaat khususnya bagi penulis dan bagi para pembaca yang budiman

    pada umumnya. Amin.

    Salatiga, 29 Juni 2020

    Penulis

  • xi

    DAFTAR ISI

    HALAMAN SAMPUL LUAR.....................................................................................................................i

    LEMBAR BERLOGO IAIN.......................................................................................................................ii

    HALAMAN SAMPUL DALAM...............................................................................................................iii

    PERSETUJUAN PEMBIMBING..............................................................................................................iv

    PENGESAHAN KELULUSAN..................................................................................................................v

    PERNYATAAN KEASLIAN PENELITIAN............................................................................................vi

    MOTTO.....................................................................................................................................................vii

    PERSEMBAHAN....................................................................................................................................viii

    KATA PENGANTAR................................................................................................................................ix

    DAFTAR ISI..............................................................................................................................................xi

    DAFTAR TABEL....................................................................................................................................xiv

    DAFTAR GAMBAR.................................................................................................................................xv

    DAFTAR LAMPIRAN............................................................................................................................xvi

    ABSTRAK..............................................................................................................................................xvii

    BAB I PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang Masalah..................................................................................................................1

    B. Rumusan Masalah............................................................................................................................8

    C. Tujuan Penelitian.............................................................................................................................8

    D. Manfaat Penelitian...........................................................................................................................9

    1. Manfaat Teoritis........................................................................................................................9

    2. Manfaat Praktis..........................................................................................................................9

    E. Definisi Operasional......................................................................................................................10

    F. Sistematika Penulisan....................................................................................................................11

  • xii

    BAB II KAJIAN PUSTAKA

    A. Landasan Teori

    1. Kajian Kemampuan Penalaran Matematis................................................................................12

    a. Pengertian Kemampuan Penalaran Matematis..................................................................12

    b. Ciri-Ciri Kemampuan Penalaran Matematis......................................................................12

    c. Indikator Kemampuan Penalaran Matematis.....................................................................13

    2. Kajian Kemandirian Belajar......................................................................................................14

    a. Pengertian Kemandirian Belajar........................................................................................14

    b. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kemandirian Belajar................................................15

    c. Indikator Kemandirian Belajar...........................................................................................16

    3. Kajian Minat Belajar.................................................................................................................17

    a. Pengertian Minat Belajar...................................................................................................17

    b. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Belajar...........................................................18

    c. Indikator Minat Belajar......................................................................................................20

    4. Keterkaitan Kemampuan Penalaran Matematis Dengan Kemandirian Belajar dan Minat

    Belajar......................................................................................................................................21

    B. Kajian Pustaka...............................................................................................................................22

    BAB III METODE PENELITIAN

    A. Jenis Penelitian..............................................................................................................................28

    B. Lokasi dan Waktu.........................................................................................................................28

    C. Sumber Data.................................................................................................................................29

    1. Sumber Data Primer................................................................................................................29

    2. Sumber Data Sekunder............................................................................................................29

    D. Subjek Penelitian...........................................................................................................................30

    E. Prosedur Pengumpulan Data.........................................................................................................31

    1. Tes...........................................................................................................................................31

    2. Wawancara..............................................................................................................................31

    3. Angket.....................................................................................................................................32

    4. Dokumentasi............................................................................................................................33

    5. Lembar Validasi......................................................................................................................34

    F. Analisis Data..................................................................................................................................34

    1. Validasi Instrumen...................................................................................................................35

  • xiii

    2. Angket Kemandirian Belajar dan Minat Belajar.....................................................................35

    3. Soal Tes Kemampuan Penalaran Matematis...........................................................................37

    G. Pengecekan Keabsahan Data.........................................................................................................38

    BAB IV PAPARAN DAN ANALISIS DATA

    A. Paparan Data..................................................................................................................................40

    1. Gambaran Umum SMP N 2 Banyubiru..................................................................................40

    2. Hasil Temuan Penelitian.........................................................................................................41

    a. Data Kemandirian Belajar dan Minat Belajar....................................................................41

    b. Data Kemampuan Penalaran Matematis............................................................................41

    B. Hasil Penelitian..............................................................................................................................42

    C. Pembahasan Hasil Penelitian.........................................................................................................66

    BAB V PENUTUP

    A. Kesimpulan....................................................................................................................................75

    B. Saran..............................................................................................................................................76

    DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................................................77

    LAMPIRAN-LAMPIRAN......................................................................................................................80

  • xiv

    DAFTAR TABEL

    Tabel 1. Kriteria Validitas.........................................................................................................................34

    Tabel 2. Kriteria Kemandirian Belajar dan Minat Belajar Siswa..............................................................35

    Tabel 3. Pengelompokan Kemampuan Penalaran Matematis Siswa.........................................................36

    Tabel 4. Data Kemandirian Belajar dan Minat Belajar.............................................................................44

    Tabel 5. Data Kemampuan Penalaran Matematis.....................................................................................45

  • xv

    DAFTAR GAMBAR

    Gambar 1. Jawaban Soal Nomor 1 Subjek KB......................................................47

    Gambar 2. Jawaban Soal Nomor 2 Subjek KB......................................................50

    Gambar 3. Jawaban Soal Nomor 3 Subjek KB......................................................53

    Gambar 4. Jawaban Soal Nomor 1 Subjek MS......................................................56

    Gambar 5. Jawaban Soal Nomor 2 Subjek MS......................................................59

    Gambar 6. Jawaban Soal Nomor 3 Subjek MS......................................................62

    Gambar 7. Jawaban Soal Nomor 1 Subjek FM......................................................65

    Gambar 8. Jawaban Soal Nomor 2 Subjek FM......................................................68

    Gambar 9. Jawaban Soal Nomor 3 Subjek FM......................................................71

  • xvi

    DAFTAR LAMPIRAN

    Lampiran 1. Indikator Kemampuan Penalaran Matematis.................................................................................80

    Lampiran 2. Kisi-Kisi Soal Tes Kemampuan Penalaran Matematis...................................................................81

    Lampiran 3. Soal Tes Kemampuan Penalaran Matematis..................................................................................82

    Lampiran 4. Kunci Jawaban Soal Tes.................................................................................................................83

    Lampiran 5. Pedoman Penilaian Kemampuan Penalaran Matematis.................................................................89

    Lampiran 6. Angket Kemandirian Belajar Dan Minat Belajar...........................................................................92

    Lampiran 7. Pedoman Wawancara Siswa Soal Kemampuan Penalaran Matematis...........................................95

    Lampiran 8. Hasil Validas Instrumen Penelitian................................................................................................97

    Lampiran 9. Hasil Angket Kemandirian Belajar Dan Minat Belajar Siswa.....................................................117

    Lampiran 10. Perhitungan Panjang Kelas Untuk Tabel Pengelompokan Kemampuan

    Penalaran Matematis Siswa....................................................................................................118

    Lampiran 11. Transkip Lembar Kerja Siswa....................................................................................................119

    Lampiran 12. Transkip Angket Kemandirian Belajar dan Minat Belajar.........................................................124

    Lampiran 13. Hasil Analisis Kemampuan Penalaran Matematis Siswa...........................................................128

    Lampiran 14. Analisis Data Hasil Validitas Angket Kemandirian Dan Minat Belajar....................................135

    Lampiran 15. Analisis Data Hasil Validitas Soal Kemampuan Penalaran Matematis.....................................136

    Lampiran 16. Analisis Data Hasil Validitas Pedoman Wawancara Siswa.......................................................137

    Lampiran 17. Transkip Wawancara..................................................................................................................138

    Lampiran 18. Dokumentasi...............................................................................................................................146

    Lampiran 19. Surat Tugas Pembimbing...........................................................................................................148

    Lampiran 20. Lembar Konsultasi......................................................................................................................149

    Lampiran 21. Surat Keterangan Penelitian.......................................................................................................150

    Lampiran 22. Surat Balasan Penelitian.............................................................................................................151

    Lampiran 23. Daftar Nilai Skk..........................................................................................................................152

    Lampiran 24. Daftar Riwayat Hidup.................................................................................................................153

  • xvii

    ABSTRAK

    Hidayati, Suci. 2020. Analisis Kemampuan Penalaran Matematis Ditinjau dari Kemandirian Belajar dan

    Minat Belajar pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Banyubiru Tahun Pelajaran 2019/2020.

    Skripsi. Tadris Matematika. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Institut Agama Islam

    Negeri Salatiga. 2020. Pembimbing: Muhammad Istiqlal, M. Pd.

    Kata Kunci: Kemampuan penalaran matematis, kemandirian belajar, minat belajar

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Bagaimana kemampuan penalaran matematis

    ditinjau dari kemandirian belajar dan minat belajar matematika pada siswa kelas VIII SMP Negeri 2

    Banyubiru Tahun Pelajaran 2019/2020, 2) Apa saja faktor yang mempengaruhi kemampuan penalaran

    matematis ditinjau dari kemandirian belajar dan minat belajar matematika pada siswa kelas VIII SMP

    Negeri 2 Banyubiru Tahun Pelajaran 2019/2020.

    Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil lokasi di sekolah SMP Negeri 2

    Banyubiru. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan beberapa metode, diantaranya adalah

    angket, tes, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan lebih dahulu memfokuskan

    pada data yang penting. Kemudian disajikan dalam teks yang bersifat deskriptif-analitik, dan ditarik

    kesimpulan dengan memaparkan secara deskriptif.

    Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Siswa yang memiliki kemandirian belajar dan minat

    belajar yang tinggi berjumlah 2 siswa. Kemampuan penalaran matematis siswa dengan tingkat

    kemandirian belajar dan minat belajar yang tinggi menunjukkan bahwa mereka sudah mampu memenuhi

    ke empat indikator penalaran matematis. Siswa yang memiliki tingkat kemandirian belajar dan minat

    belajar yang sedang berjumlah 5 siswa. Kemampuan penalaran matematis siswa dengan tingkat

    kemandirian belajar dan minat belajar sedang menunjukkan bahwa mereka sudah mampu memenuhi

    indikator penalaran matematis tetapi ada satu indikator yg tidak terpenuhi. Siswa yang memiliki tingkat

    kemandirian belajar dan minat belajar yang rendah berjumlah 3 siswa. Kemampuan penalaran matematis

    siswa dengan tingkat kemandirian belajar dan minat belajar rendah tidak mampu memenuhi indikator

    penalaran matematis. 2) Faktor yang mempengaruhi kemampuan penalaran matematis ditinjau dari

    kemandirian belajar dan minat belajar yang terbagi menjadi 2 faktor yaitu faktor internal dan faktor

    eksternal. Faktor internal yaitu tingkat kecerdasan, minat dan kemauan dalam pembelajaran matematika.

    Sedangkan faktor eksternal yaitu kondisi lingkungan di sekitar siswa yang masih kurang mendukung daya

    nalar dan kemampuan berpikir siswa.

  • 1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang Masalah

    Pendidikan adalah suatu usaha yang sadar dan sistematis dalam

    mengembangkan potensi peserta didik. Pendidikan adalah juga suatu usaha

    masyarakat dan bangsa dalam mempersiapkan generasi mudanya bagi

    keberlangsungan kehidupan masyarakat dan bangsa yang lebih baik di masa

    depan (Afandi, 2013: 10). Anjuran mengembangkan pola pikir juga terkandung

    Kandungan ayat dalam Al-Qur’an memerintahkan manusia untuk menggunakan

    akalnya untuk bernalar atau berpikir dalam Q.S. Al An’am: 50

    َأُقوُل َلُكْم ِإنِّى ٓ َأْعَلُم ٱْلغَْيَب َوَّل ٓ ِئُن ٱلَلِه َوَّل ٓ َأُقوُل َلُكْم ِعنِدى َخَزا ٓ ُقل َّل

    ِإَلَى ُقْل َهْل َيْسَتِوى ٱْْلَْعَمى َوٱْلَبِصيُر َأَفََل تَ تَ َفَكُرونَ ٓ َمَلٌك ِإْن َأتَِبُع ِإَّل َما يُوَحى

    Katakanlah : Aku tidak mengatakan kepadamu, bahwa perbendaharaan

    Allah ada padaku, dan tidak (pula) aku mengetahui yang ghaib dan tidak (pula)

    aku mengatakan kepadamu bahwa aku seorang malaikat. Aku tidak mengikuti

    kecuali apa yang diwahyukan kepadaku. Katakanlah: "Apakah sama orang yang

    buta dengan yang melihat?" Maka apakah kamu tidak memikirkan(nya)?"

  • 2

    Selanjutnya dalam QS. Al Baqarah: 266 juga memerintahkan manusia

    untuk menggunakan akal dalam berpikir yaitu:

    ُر َلهُ َجَنٌة مِّن َنِخيٍل َوَأعْ ۥَأيَ َودُّ َأَحدُُكْم َأن َتُكوَن َلهُ ِفيَها ِمن ۥَناٍب َتْجِرى ِمن َتْحِتَها ٱْْلَنْ هَ

    ُر َوَلهُ ِت َوَأَصابَُه ٱْلِكب َ َرَقْت ٓ ُء فََأَصابَ َهآ ُذرِّيٌَة ُضَعَفا ۥُكلِّ ٱلَثَمرَ ِإْعَصاٌر ِفيِه نَاٌر فَٱْحت َ

    َفَكُرونَ ِلَك يُ بَ يُِّن ٱلَلُه َلُكُم ٱْلَءايَ ِت َلَعَلُكْم تَ ت َ َكذَ

    Apakah ada salah seorang di antaramu yang ingin mempunyai kebun

    kurma dan anggur yang mengalir di bawahnya sungai-sungai; dia mempunyai

    dalam kebun itu segala macam buah-buahan, kemudian datanglah masa tua pada

    orang itu sedang dia mempunyai keturunan yang masih kecil-kecil. Maka kebun

    itu di tiup angin keras yang mengandung api, lalu terbakarlah. Demikianlah Allah

    menerangkan ayat-ayat-Nya kepada kamu supaya kamu memikirkannya.

    Berdasarkan ayat-ayat tersebut diatas diketahui bahwa Allah

    memerintahkan untuk menggunakan akal pikiran untuk berpikir serta

    memperingatkan melalui majelis, pendidikan merupakan hal yang penting bagi

    manusia. Kemampuan dalam mengasah pikiran melalui pendidikan dapat

    ditemukan dalam setiap mata pelajaran di bangku sekolah terutama untuk mata

    pelajaran Matematika.

    Matematika memiliki peran yang sangat penting dalam membangun

    kemampuan berpikir logis, sistematis, dan analitis. Sehingga tidaklah

  • 3

    mengherankan jika kedudukan matematika dalam cabang ilmu pengetahuan

    berada pada posisi yang tinggi, karena matematika akan mendasari kemampuan

    pemahaman atau berpikir seorang peserta didik pada mata pelajaran yang lain.

    Beberapa pakar matematika menyebutkan matematika sebagai “ratu” dari segala

    ilmu pengetahuan (Tarmidi, 2006), karena tidak dapat di pungkiri matematika

    sangat lekat dan selalu muncul dalam setiap aktifitas kehidupan manusia. Oleh

    karenanya harapan yang kemudian muncul dari para pendidik dan orang tua

    adalah penguasaan yang baik pada konsep-konsep matematika oleh peserta didik

    (Widyawati, 2016 : 109-110).

    National Council of Teacher of Mathematics (NCTM, 2000) menyatakan

    bahwa dalam pelaksanaan pembelajaran matematika, guru harus memperhatikan

    lima kemampuan matematis yaitu : koneksi (connections), penalaran (reasoning),

    komunikasi (communications), pemecahan masalah (problem solving), dan

    representasi (representaions). Pernyataan tersebut jelas menunjukkan bahwa

    kemampuan penalaran matematis merupakan aspek penting yang harus di

    kembangkan dalam proses pembelajaran matematika karena mengembangkan

    penalaran matematis merupakan tujuan utama dari pembelajaran matematika di

    sekolah (Sutianah, 2019 : 4-5).

    Kemampuan penalaran matematis merupakan kemampuan yang harus di

    kuasai peserta didik SMP/MTs dalam membuat generalisasi, menyusun bukti,

    atau menjelaskan gagasan dan pernyataan matematika. Kemampuan penalaran

    dalam pembelajaran matematika perlu di kembangkan, karena dapat membantu

    peserta didik meningkatkan kemampuan dalam matematika, yaitu dari yang hanya

  • 4

    sekedar mengingat pada kemampuan pemahaman. Kenyataan di lapangan belum

    sesuai dengan yang di harapkan. Pada umumnya guru masih mengajarkan konsep

    matematika secara searah dan berpusat pada guru, sehingga peserta didik merasa

    malas untuk mempelajari matematika karena peserta didik menganggap bahwa

    pembelajaran matematika adalah pelajaran yang membosankan (Linuhung, 2016:

    53).

    Pengembangan penguasaan konsep pelajaran yang baik, penalaran peserta

    didik sangat dibutuhkan untuk memberi arti dalam proses belajar mandiri,

    misalnya dengan adanya keinginan untuk mencari hubungan konseptual antara

    pengetahuan yang di miliki dengan yang di pelajari di dalam pembelajaran. Hal

    ini bertujuan agar potensi yang di miliki peserta didik mampu meningkat dan

    berkembang secara optimal. Selain itu, sikap jujur atau kemandirian belajar,

    objektif, sistematis dan terbuka terhadap perkembangan ilmu pengetahuan

    merupakan harapan dari pembelajaran matematika (Isnaeni, 2018: 108).

    Tercapainya kemampuan penalaran matematis dalam pembelajaran peserta

    didik memerlukan perilaku yang memadai salah satunya kemandirian belajar.

    Kemandirian belajar adalah kondisi aktifitas belajar peserta didik yang mandiri

    tidak tergantung pada orang lain. Peserta didik dapat menilai kemampuan diri

    sendiri akan memahami, menalar, dan mengerjakan suatu soal atau masalah.

    Berdasarkan studi pendahuluan, terdapat masih banyak peserta didik yang belum

    memiliki kemampuan nalar yang baik. Kemampuan penalaran yang dimiliki

    peserta didik masih belum optimal dan kemandirian belajar pun masih menjadi

    hambatan. Beranekaragam tingkat kesulitan yang di alami peserta didik dalam

  • 5

    pembelajaran mandiri mulai dari kurang paham terhadap konsep sampai motivasi

    belajar yang kurang (Isnaeni, 2018: 108-109).

    Selain kemandirian belajar, ada aspek lain yang juga patut di perhatikan

    dalam pembelajaran salah satunya yaitu minat belajar. Minat merupakan perasaan

    yang di dapat karena berhubungan dengan sesuatu. Minat terhadap sesuatu

    merupakan hasil belajar dan cenderung mendukung aktivitas belajar. Rendahnya

    kemampuan penalaran matematis peserta didik di sebabkan oleh beberapa faktor

    di antaranya matematika merupakan salah satu pelajaran yang di anggap menjadi

    pelajaran yang sulit oleh peserta didik sehingga kurangnya minat belajar peserta

    didik terhadap pembelajaran matematika. Minat belajar juga menjadi faktor

    penting yang mempengaruhi penguasaan konsep matematika peserta didik

    (Fadillah, 2016: 113-114).

    Berdasarkan observasi dan wawancara yang dilakukan oleh peneliti

    dengan guru yang mengajar kelas VIII SMP Negeri 2 Banyubiru di dapatkan

    informasi tentang kemampuan peserta didik dalam menyelesaikan soal-soal cerita

    masih rendah. Banyak peserta didik yang belum bisa memahami maksud dari soal

    cerita dan mengubah soal cerita ke dalam bentuk matematikanya. Peserta didik

    belum bisa menarik kesimpulan dari suatu permasalahan (soal cerita). Dalam

    menganalisis dan menyelesaikan soal-soal yang menggunakan banyak rumus pun

    sebagian besar peserta didik belum bisa menyelesaikan dengan baik. Peserta didik

    juga cenderung tidak menyukai pelajaran matematika. Hal ini sering terjadi karena

    peserta didik menganggap matematika sebagai pelajaran yang sulit sehingga

  • 6

    minat belajar siswa berkurang. Peserta didik juga menganggap bahwa matematika

    hanya pelajaran yang menghafal rumus.

    Masalah penalaran dalam pembelajaran menyebabkan peserta didik masih

    kesulitan dalam mengerjakan soal-soal yang diberikan. Peserta didik sudah

    terbiasa dengan diberikan soal dan solusinya oleh guru, ketika peserta didik

    dihadapkan dengan soal yang baru tidak lagi bisa menjawab soal yang diberikan

    sehingga berdampak pada hasil belajar peserta didik. Sedangkan untuk materi

    sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV) peserta didik diharuskan

    menggunakan kemampuan penalaran agar tidak mengalami kebingungan dan

    kesulitan dalam mengubah soal cerita kedalam model matematika. Selain itu,

    dominasi guru dalam proses pembelajaran menyebabkan kecenderungan peserta

    didik lebih banyak menunggu sajian guru dari pada mencari dan menemukan

    sendiri pengetahuan. Jika mereka diberi soal yang berbeda dengan soal latihan,

    mereka mulai merasa bingung karena tidak tahu harus mulai darimana mereka

    mau bekerja, peserta didik juga kurang memiliki keyakinan untuk mngerjakan

    soal ke depan kelas. Kenyataan tersebut menunjukkan bahwa kemandirian belajar

    dan minat belajar peserta didik yang masih kurang sehingga kemampuan

    penalaran matematis peserta didik masih rendah. Hal ini dibuktikan karena masih

    banyak hasil ulangan peserta didik yang belum mencapai kriteria ketuntasan

    minimal (KKM) yang telah ditetapkan sekolah yaitu 70. Rata-rata peserta didik

    hanya memperoleh nilai 6,2 hasil tersebut sangatlah kurang memuaskan. Hal ini

    diketahui dari banyaknya peserta didik yang tidak dapat menyelesaikan soal yang

  • 7

    dianggap mudah oleh guru. Data ini berasal dari hasil belajar yang diperlihatkan

    guru mata pelajaran matematika.

    Faktor lain yang menyebabkan rendahnya hasil belajar peserta didik

    adalah minat belajar dan kemandirian belajar. Hal ini ditunjukkkan dengan sikap

    peserta didik yang cenderung ramai sendiri, mengobrol dengan teman, ada

    beberapa peserta didik yang mengerjakan pekerjaan rumah (PR) pelajaran lain dan

    kurang memperhatikan pembelajaran yang sedang berlangsung. Bila peserta didik

    diberi latihan soal yang agak sulit, peserta didik tidak mengerjakan soal tersebut

    dan tidak minat untuk mencari penyelesaian dari soal tersebut. Peserta didik juga

    kurang mempunyai rasa tanggung jawab terhadap tugas yang telah diberikan guru.

    Proses pembelajaran peserta didik diarahkan agar menjadi peserta didik

    yang mandiri. Untuk menjadi mandiri peserta didik harus belajar secara individu.

    Kemandirian yang dimiliki, akan menjadikan peserta didik sadar tentang

    kebutuhan belajar yang harus dilakukan tanpa ada dorongan dari orang lain.

    Peserta didik yang memiliki minat belajar maka ia akan terus tekun ketika belajar

    sedangkan peserta didik yang tidak memiliki minat belajar walau pun ia mau

    untuk belajar akan tetapi ia tidak terus untuk tekun dalam belajar. Oleh karena itu

    kemandirian dan minat belajar perlu ditumbuhkan pada diri peserta didik agar

    nantinya mereka dapat mencapai hasil belajar yang optimal dan bisa bertanggung

    jawab terhadap perbuatan yang telah dilakukannya.

    Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka peneliti tertarik untuk

    melakukan penelitian yang berjudul “Analisis Kemampuan Penalaran

  • 8

    Matematis Ditinjau Dari Kemandirian Belajar dan Minat Belajar Pada

    Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Banyubiru Tahun Pelajaran 2019/2020”.

    B. Rumusan Masalah

    Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dipaparkan diatas maka

    dapat dirumuskan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

    1. Bagaimana kemampuan penalaran matematis ditinjau dari kemandirian

    belajar dan minat belajar matematika pada siswa kelas VIII SMP Negeri 2

    Banyubiru Tahun Pelajaran 2019/2020?

    2. Apa saja faktor yang mempengaruhi kemampuan penalaran matematis

    ditinjau dari kemandirian belajar dan minat belajar matematika pada siswa

    kelas VIII SMP Negeri 2 Banyubiru Tahun Pelajaran 2019/2020?

    C. Tujuan Penelitian

    Berdasarkan rumusan masalah yang telah dikemukakan, maka tujuan

    penelitian ini adalah:

    1. Untuk mengetahui kemampuan penalaran matematis ditinjau dari

    kemandirian belajar dan minat belajar matematika pada siswa kelas VIII

    SMP Negeri 2 Banyubiru Tahun Pelajaran 2019/2020.

    2. Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan

    penalaran matematis ditinjau dari kemandirian belajar dan minat belajar

    matematika pada siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Banyubiru Tahun

    Pelajaran 2019/2020.

  • 9

    D. Manfaat Penelitian

    Manfaat dari penelitian ini terbagi menjadi dua yaitu manfaat teoritis dan

    manfaat praktis:

    1. Manfaat Teoritis

    Mengetahui kemampuan penalaran matematis peserta didik yang

    ditinjau dari kemandirian belajar dan minat belajar pada pembelajaran

    matematika serta mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan

    penalaran matematis.

    2. Manfaat Praktis

    a. Bagi peserta didik, diharapkan penelitian ini peserta didik mampu

    meningkatkan kemampuan penalaran matematis peserta didik dalam

    pembelajaran matematika.

    b. Bagi pendidik, melalui penelitian ini, guru memperoleh informasi

    tentang analisis kemampuan penalaran matematis ditinjau dari

    kemandirian belajar dan minat belajar pada pembelajaran matematika,

    khususnya kelas VIII SMP Negeri 2 Banyubiru.

    c. Bagi peneliti, dapat memotivasi dan menambah wawasan untuk

    melakukan dan atau mengembangkan penelitian dalam memajukan

    dunia pendidikan, khususnya pembelajaran matematika.

    d. Bagi peneliti lain, diharapkan dapat menjadi rujukan bagi peneliti

    lanjutan yang akan melakukan penelitian di masa yang akan datang.

  • 10

    E. Definisi Operasional

    Agar tidak terjadi kesalahan dalam menafsirkan serta memberikan

    gambaran yang konkret mengenai arti yang terkandung dalam judul diatas,

    maka dengan ini peneliti memberikan definisi operasional. Adapun definisi

    operasional dalam penelitian ini diantaranya, yaitu:

    1. Kemampuan Penalaran Matematis

    Kemampuan penalaran matematis adalah kemampuan peserta didik

    untuk merumuskan kesimpulan atau pernyataan baru berdasarkan pada

    beberapa pernyataan yang kebenarannya telah dibuktikan atau dirumuskan

    sebelumnya.

    2. Kemandirian Belajar

    Kemandirian belajar adalah kondisi aktifitas belajar yang mandiri

    tidak tergantung pada orang lain, memiliki kemauan, inisiatif serta

    bertanggung jawab sendiri dalam menyelesaikan masalah belajarnya.

    3. Minat Belajar

    Minat belajar adalah keinginan siswa untuk mewujudkan harapan

    guru, orang tua dan teman bahwa dirinya termasuk siswa yang memiliki

    kemampuan dan kecakapan dalam belajar. Dengan tercapainya keinginan

    tersebut maka akan tumbuh minat belajar.

  • 11

    F. Sistematika Penulisan

    Dalam rangka untuk mempermudah para pembaca dalam mengikuti

    uraian penyajian data penelitian ini, maka akan peneliti paparkan sistematika

    penelitian sebagai berikut:

    BAB I berisi pendahuluan yang mencakup latar belakang masalah,

    rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, definisi

    operasional, dan sistematika penelitian.

    BAB II berisi tentang landasan teori dari judul yang diangkat yang terdiri

    dari kemampuan penalaran matematis, kemandirian belajar dan

    minat belajar. Dalam bab ini peneliti juga memaparkan kajian

    pustaka dan hipotesis penelitian.

    BAB III dalam bab ini peneliti memaparkan mengenai metode penelitian

    meliputi jenis penelitian, lokasi, dan waktu penelitian, sumber data,

    prosedur pengumpulan data, analisis data dan pengecekan

    keabsahan data.

    BAB IV dalam bab ini peneliti memaparkan deskripsi dan analisis data.

    BAB V kesimpulan dan saran.

  • 12

    BAB II

    KAJIAN PUSTAKA

    A. Landasan Teori

    1. Kemampuan Penalaran Matematis

    a. Pengertian Kemampuan Penalaran Matematis

    Kemampuan penalaran matematis adalah suatu kegiatan atau

    proses berpikir yang dapat membantu siswa untuk menarik suatu

    kesimpulan atau menciptakan pernyataan baru, membangun gagasan

    baru yang dilandaskan pada pernyataan sebelumnya serta kebenarannya

    sudah dibuktikan.

    Kemampuan penalaran menjadi salah satu tujuan dalam

    pembelajaran matematika di sekolah yaitu melatih cara berpikir dan

    bernalar dalam menarik kesimpulan, mengembangkan kemampuan

    memecahkan masalah, serta mengembangkan kemampuan

    menyampaikan informasi atau mengkomunikasikan ide-ide melalui

    lisan, tulisan, gambar, grafik, peta, diagram, dan sebagainya (Sumartini,

    2015 : 1).

    b. Ciri-Ciri Kemampuan Penalaran Matematis

    Menurut Sumarno dalam (Wulandari, 2011:11), beberapa

    kemampuan yang tergolong dalam penalaran matematis diantaranya

    adalah:

    1. Menarik kesimpulan logis.

  • 13

    2. Memberi penjelasan dengan menggunakan gambar, fakta, sifat,

    hubungan, atau pola yang ada.

    3. Memperkirakan jawaban dan proses solusi.

    4. Menggunakan pola hubungan untuk menganalisis situasi, atau

    membuat analogi, generalisasi, dan menyusun konjektur.

    5. Mengajukan lawan contoh.

    6. Mengikuti argumen-argumen logis, memeriksa validitas argumen,

    membuktikan, dan menyusun argumen yang valid.

    7. Menyusun pembuktian langsung, pembuktian tak langsung dan

    pembuktian dengan induksi.

    c. Indikator Kemampuan Penalaran Matematis

    Indikator kemampuan penalaran matematis menurut Sumarno

    dalam pembelajaran matematika yaitu :

    1. Memberikan penjelasan dengan model, fakta, sifat-sifat dan

    hubungan.

    2. Memperkirakan jawaban dan proses solusi.

    3. Menggunakan pola untuk menganalisis situasi matematika.

    4. Menyusun dan mengkaji konjektur.

    5. Mengikuti aturan inferensi, memeriksa validitas argumen.

    6. Menyusun argumen valid.

    7. Menyusun pembuktian langsung, tak langsung dan menggunakan

    induksi matematis.

    8. Menarik kesimpulan logis (Sumartini, 2015 : 4).

  • 14

    2. Kemandirian Belajar

    a. Pengertian Kemandirian Belajar

    Kemandirian berasal dari kata mandiri. Mandiri merupakan

    orang yang mampu memenuhi kebutuhan hidupnya tanpa bantuan

    orang lain. Sedangkan kemandirian adalah sikap atau perilaku yang

    mencerminkan kemampuan seseorang untuk melakukan segala kegiatan

    secara mandiri, tidak bergantung pada orang lain. Kemandirian

    berkaitan erat dengan kemampuan menyelesaikan masalah. Seseorang

    yang mandiri mampu menghadapi berbagai permasalahan karena

    mereka mempunyai kemampuan untuk mengambil inisiatif dan

    mengatasi masalah sendiri, serta berusaha melakukan sesuatu tanpa

    bantuan orang lain (Aini, 2012: 53-54).

    Kemandirian belajar adalah sikap yang muncul dalam diri siswa

    untuk melakukan suatu kegiatan belajar. Sikap mandiri sangat

    diperlukan agar siswa memiliki rasa inisiatif dalam belajar. Dengan

    adanya sikap mandiri, diharapkan dapat mendorong siswa untuk

    berkeinginan belajar, dan memiliki tanggung jawab tinggi dalam belajar

    sehingga mampu meningkatkan hasil belajarnya secara optimal. Sikap

    mandiri dapat dikembangkan melalui proses latihan yang berupa

    pemberian tugas-tugas tanpa bantuan dari orang lain yang disesuaikan

    dengan usia dan kemampuan anak (Indah, 2019: 39).

  • 15

    b. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kemandirian Belajar

    Menurut (Elbrahim, 2015: 56) ada beberapa faktor yang dapat

    memengaruhi kemandirian, yaitu:

    (1) Gen atau keturunan orang tua.

    (2) Pola asuh orang tua.

    (3) Sistem pendidikan di sekolah.

    (4) Sistem kehidupan di masyarakat.

    Sifat kemandirian tinggi yang dimiliki orang tua seringkali

    mewarisi sifat kemandirian yang tinggi pada anaknya, namun ada

    pendapat lain yang menyatakan bahwa sifat kemandirian seorang anak

    akan muncul dan bergantung dengan cara orang tua mendidik.

    Perkembangan kemandirian seorang anak akan terhambat jika orang tua

    terlalu sering melarang anaknya atau mengeluarkan kata “jangan” tanpa

    disertai penjelasan. Sistem pendidikan di sekolah sangat memengaruhi

    perkembangan kemandirian anak.

    Perkembangan kemandirian dipengaruhi stimulus dari

    lingkungannya dan potensi yang dimiliki sejak lahir sebagai keturunan

    dari orang tua. Kemandirian terbentuk oleh interaksi antara faktor

    bawaan dan lingkungan. Kemandirian dapat berkembang dengan baik

    apabila individu diberikan kesempatan untuk mengembangkan potensi

    bawaan melalui pengalaman dan latihan secara terus menerus. Proses

    belajar tersebut dimulai dari keluarga kemudian masyarakat atau

    lingkungan. Jika lingkungan mendukung tumbuhnya kemandirian maka

  • 16

    individu akan terbentuk sikap mandiri yang utuh ketika dewasa.

    Dengan demikian, dalam mencapai kemandirian seseorang tidak lepas

    dari faktor yang memengaruhi tersebut (Ali, 2017: 118).

    c. Indikator Kemandirian Belajar

    Agar peserta didik dapat mandiri dalam belajar maka peserta

    didik harus mampu berpikir kritis, bertanggung jawab atas tindakannya,

    tidak mudah terpengaruh pada orang lain, bekerja keras dan tidak

    tergantung pada orang lain. Adapun indikator kemandirian belajar

    seperti berikut:

    a. Kesadaran akan tujuan belajar

    Dalam belajar diperlukan tujuan. Belajar tanpa tujuan berarti

    tidak ada yang dicari. Sedangkan belajar itu mencari sesuatu dari

    bahan bacaan yang dibaca. Maka menetapkan tujuan belajar adalah

    penting. Dengan begitu, maka belajar menjadi terarah dan

    konsentrasi dapat dipertahankan dalam waktu yang relatif lama

    ketika belajar.

    b. Kesadaran akan tanggung jawab belajar

    Belajar mandiri merupakan kegiatan belajar aktif, yang

    didorong oleh niat atau motif untuk menguasai sesuatu kompetensi

    guna mengatasi suatu masalah, dan dibangun dengan bekal

    pengetahuan atau kompetensi yang dimiliki. Dengan demikian

    kegiatan belajar mandiri diawali dengan kesadaran akan tanggung

    jawab dengan adanya masalah, disusul dengan timbulnya niat

  • 17

    melakukan kegiatan belajar secara sengaja untuk menguasai sesuatu

    kompetensi yang diperlukan guna mengatasi masalah.

    c. Kontinuitas belajar

    Kontinuitas dalam belajar dapat diartikan dengan belajar

    secara berkesinambungan. Mengulangi bahan pelajaran, menghafal

    bahan pelajaran, selalu mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru,

    dan membuat ringkasan.

    d. Keaktifan belajar

    Peserta didik yang terbiasa dalam belajar akan tumbuh dalam

    dirinya kemandirian belajar. Hal tersebut terwujud dengan gemar

    membaca buku, menambah wawasan dari perpustakaan dan sumber-

    sumber yang lain, dapat menghubungkan pelajaran yang sedang

    diterima dengan bahan yang sudah dikuasai serta aktif dalam kerja

    kelompok.

    e. Efisiensi belajar

    Efisiensi dalam belajar dapat diartikan dengan belajar secara

    teratur dan efektif. Hal ini merupakan pedoman mutlak yang tidak

    bisa diabaikan oleh peseta didik (Barokah, 2017: 47-48).

    3. Minat Belajar

    a. Pengertian Minat Belajar

    Minat belajar merupakan dorongan batin yang tumbuh dari

    seorang siswa untuk meningkatkan kebiasaan belajar. Minat belajar

  • 18

    akan tumbuh saat siswa memiliki keinginan untuk meraih nilai terbaik,

    atau ingin memenangkan persaingan dalam belajar dengan siswa

    lainnya. Minat belajar juga dapat dibangun dengan menetapkan cita-cita

    yang tinggi sesuai dengan bakat dan kemampuan siswa.

    Minat belajar matematika merupakan faktor penting yang

    mempengaruhi penguasaan konsep matematika siswa, minat sangat erat

    hubungannya dengan belajar, belajar tanpa minat akan terasa

    membosankan. Peserta didik yang berminat terhadap kegiatan belajar

    akan berusaha lebih keras dibandingkan peserta didik yang kurang

    berminat. Minat yang tinggi terhadap suatu mata pelajaran,

    memungkinkan peserta didik memberikan perhatian yang tinggi

    terhadap mata pelajaran itu sehingga memungkinkan pula memiliki

    prestasi yang tinggi. Maka untuk mencapai prestasi yang tinggi

    disamping kecerdasan, minat juga perlu ditingkatkan, sebab tanpa minat

    kegiatan belajar tidak efektif. Seseorang yang tidak berminat

    mempelajari sesuatu tidak akan berhasil dengan baik, tetapi sesorang

    yang memiliki minat terhadap objek masalah maka dapat diharapkan

    bahwa hasilnya akan baik (Gusniwati, 2015: 32).

    b. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Belajar

    Minat belajar peserta didik sangat menentukan keberhasilannya

    dalam proses belajar. Ada beberapa faktor yang mempengaruhinya.

    Faktor-faktor tersebut bersumber pada dirinya dan luar dirinya atau

    lingkungannya antara lain sebagai berikut:

  • 19

    1. Faktor dalam diri peserta didik, yang terdiri dari:

    a. Aspek Jasmaniah, mencakup kondisi fisik atau kesehatan

    jasmani dari individu siswa. Kondisi fisik yang prima sangat

    mendukung keberhasilan belajar dan dapat mempengaruhi minat

    belajar. Namun jika terjadi gangguan kesehatan pada fisik

    terutama indera penglihatan dan pendengaran, otomatis dapat

    menyebabkan berkurangnya minat belajar pada dirinya.

    b. Aspek Psikologis (Kejiwaan), menurut (Sardiman, 1992: 44)

    faktor psikologis meliputi perhatian, pengamatan, tanggapan,

    fantasi, ingatan, berfikir, bakat, dan motif. Pada pembahasan

    berikut tidak semua faktor psikologis yang dibahas, tetapi hanya

    sebagian saja yang sangat berhubungan dengan minat belajar.

    2. Faktor dari luar peserta didik, meliputi:

    a. Keluarga, meliputi hubungan antar keluarga, suasana

    lingkungan rumah, dan keadaan ekonomi keluarga.

    b. Sekolah, meliputi metode mengajar, kurikulum, sarana dan

    prasarana belajar, sumber-sumber belajar, media pembelajaran,

    hubungan siswa dengan temannya, guru-gurunya dan staf

    sekolah serta berbagai kegiatan kokurikuler.

    c. Lingkungan masyarakat, meliputi hubungan dengan teman

    bergaul, kegiatan dalam bermasyarakat, dan lingkungan tempat

    tinggal (Mulyadi, 2018: 8-9).

  • 20

    c. Indikator Minat Belajar

    Mayura (2014:3) mengungkapkan beberapa indikator siswa

    yang memiliki minat belajar yang tinggi dapat dikenali melalui proses

    belajar di kelas maupun di rumah yaitu :

    a. Perasaan Senang

    Seorang siswa yang memiliki perasaan senang atau suka

    terhadap suatu pelajaran, maka ia akan terus mempelajari ilmu yang

    berhubungan dengan hal tersebut. Sama sekali tidak ada perasaan

    terpaksa untuk mempelajari bidang tersebut.

    b. Ketertarikan Siswa

    Berhubungan dengan daya gerak yang mendorong siswa untuk

    cenderung merasa tertarik pada orang, benda, kegiatan, atau bisa

    berupa pengalaman efektif yang dirangsang oleh kegiatan itu sendiri.

    c. Perhatian dalam Belajar

    Adanya perhatian juga menjadi salah satu indikator minat.

    Perhatian merupakan konsentrasi atau aktifitas jiwa kita terhadap

    pengamatan, pengertian, dan sebagainya dengan mengesampingkan

    hal yang lain. Seseorang yang memiliki minat pada objek tertentu,

    maka dengan sendirinya akan memperhatikan objek tersebut.

    Misalnya, seorang siswa menaruh minat terhadap pelajaran IPS,

    maka ia berusaha untuk memperhatikan penjelasan dari gurunya.

  • 21

    d. Keterlibatan Siswa

    Ketertarikan seseorang akan suatu obyek dapat mengakibatkan

    orang tersebut melakukan atau mengerjakan kegiatan dari obyek

    tersebut.

    4. Keterkaitan Antara Kemampuan Penalaran Matematis Dengan

    Kemandirian Belajar Dan Minat Belajar

    Menurut Sumartini (2015: 71) menyatakan bahwa penalaran

    matematis merupakan kemampuan siswa dalam menyimpulkan dan

    membuktikan suatu pernyataan, membangun gagasan baru, sampai pada

    menyelesaikan masalah-masalah dalam matematika. Kemampuan

    penalaran matematis sangat diperlukan untuk mencapai hasil belajar

    matematika yang baik. Peningkatan kemampuan bernalar siswa selama

    proses pembelajaran sangat diperlukan guna mencapai keberhasilan. Oleh

    karena itu, kemampuan penalaran matematis harus selalu dibiasakan dan

    dikembangkan dalam setiap pembelajaran matematika. Untuk mencapai

    kemampuan penalaran matematis dalam pembelajaran peserta didik

    memerlukan perilaku yang memadai salah satunya kemandirian belajar.

    Kemandirian belajar peserta didik adalah sejauh mana dalam

    proses pembelajaran itu siswa dapat ikut menentukan tujuan, bahan, dan

    pengalaman belajar, serta evaluasi pembelajarannya. Kemandirian muncul

    dan berfungsi ketika peserta didik menemukan diri pada posisi yang

    menuntut suatu tingkat kepercayaan diri. Pendidikan disekolah perlu

  • 22

    melakukan upaya pengembangan kemandirian peserta didik salah satunya

    dengan memberikan kebebasan kepada anak untuk mengeksplorasi

    lingkungan dan mendorong rasa ingin tahu mereka, supaya anak tersebut

    memiliki minat belajar terhadap suatu hal yakni suatu keinginan atas

    kemauan yang disertai perhatian dan keaktifan yang akhirnya melahirkan

    rasa senang dalam perubahan tingkah laku, baik berupa pengetahuan,

    sikap dan keterampilan.

    Minat menurut Slameto dalam (Muthoharoh, 2018: 30-31) adalah

    suatu rasa lebih suka dan rasa ketertarikan pada suatu hal atau aktivitas,

    tanpa ada yang menyuruh. Minat yang besar terhadap sesuatu merupakan

    modal yang besar artinya untuk mencapai/memperoleh benda atau tujuan

    yang diminati itu. Minat belajar yang besar cenderung menghasilkan

    prestasi yang tinggi, sebaliknya minat belajar yang kurang akan

    menghasilkan prestasi yang rendah.

    Jadi dapat disimpulkan bahwa kemampuan penalaran matematis

    merupakan kemampuan yang harus dikuasai oleh peserta didik dimana

    peserta didik memiliki keinginan yang kuat untuk maju dan berkembang

    dengan adanya minat didalam diri peserta didik sehingga mampu

    menghasilkan sebuah hasil belajar yang memuaskan.

    B. Kajian Pustaka

    Setelah peneliti melakukan kajian pustaka tentang judul penelitian

    yang dilakukan oleh peneliti, ada beberapa hasil penelitian yang relevan yang

  • 23

    dikaji oleh peneliti. Adapun penelitian-penelitian tersebut adalah sebagai

    berikut:

    Pertama, penelitian dilakukan oleh Wanasari dengan judul “Pengaruh

    Minat Belajar Dan Kemandirian Belajar Terhadap Hasil Belajar Matematika

    Siswa Kelas VIII SMP Negeri 17 Makassar”. Adapun hasil penelitian

    menunjukkan bahwa secara bersama-sama minat belajar dan kemandirian

    belajar berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap hasil belajar

    matematika siswa kelas VIII SMPN 17 Makassar. Besarnya pengaruh minat

    belajar dan kemandirian belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar

    matematika yaitu 82% dan sisanya sebesar 18% dipengaruhi oleh faktor lain

    diluar minat belajar dan kemandirian belajar.

    Hubungan penelitian diatas dengan judul peneliti adalah sama-sama

    meneliti tentang minat belajar dan kemandirian belajar serta subjek yang

    diteliti adalah siswa SMP. Sedangkan perbedaannya terletak dijenis

    penelitian, yang mana dalam penelitian yang dilakukan oleh Wanasari adalah

    jenis penelitian kuantitatif sedangkan peneliti menggunakan jenis penelitian

    kualitatif serta meneliti tentang kemampuan penalaran matematis peserta

    didik.

    Kedua, penelitian yang dilakukan oleh Delima Mei Linola, Retno

    Marsitin, dan Tri Candra Wulandari dengan judul “Analisis Kemampuan

    Penalaran Matematis Peserta Didik Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Di

    SMAN 6 Malang”. Berdasarkan hasil penelitian kemampuan penalaran

    matematis peserta didik di SMAN 6 Malang memiliki tingkat kemampuan

  • 24

    penalaran bervariasi yaitu peserta didik dengan kemampuan penalaran

    matematis kategori rendah sebesar 4%, peserta didik dengan kemampuan

    penalaran matematis kategori rendah apabila peserta didik dapat melakukan

    manipulasi matematika dengan benar namun kurang lengkap, dapat

    menyusun bukti dan memberikan alasan terhadap kebenaran solusi dengan

    benar namun kurang lengkap, tidak dapat menyajikan pernyataan matematika

    secara tertulis, diagram, dan gambar, dapat menarik kesimpulan pernyataan

    secara logis dengan benar dan lengkap. Peserta didik dengan kemampuan

    penalaran matematis kategori sedang sebesar 32%, peserta didik dapat

    melakukan manipulasi matematika dengan benar namun kurang, dapat

    menyusun bukti dan memberikan alasan terhadap kebenaran solusi dengan

    benar namun kurang lengkap, dapat menyajikan pernyataan matematika

    secara tertulis, diagram, dan gambar dengan benar namun kurang lengkap,

    dapat menarik kesimpulan pernyataan secara logis dengan benar namun

    kurang lengkap. Peserta didik dengan kemampuan penalaran matematis

    kategori tinggi sebesar 64%, peserta didik dapat melakukan manipulasi

    matematika dengan benar dan lengkap, dapat menyusun bukti dan

    memberikan alasan terhadap kebenaran solusi dengan benar dan lengkap,

    dapat menyajikan pernyataan matematika secara tertulis, diagram, dan

    gambar dengan benar dan lengkap, dapat menarik kesimpulan pernyataan

    secara logis dengan benar dan lengkap. Secara umum sebagian besar peserta

    didik kelas XI MIPA 4 SMAN 6 Malang memiliki kemampuan penalaran

    yang tinggi.

  • 25

    Hubungan dalam penelitian diatas adalah sama-sama meneliti tentang

    kemampuan penalaran matematis dan jenis penelitian yang digunakan juga

    sama yaitu jenis penelitian kualitatif. Sedangkan perbedaannya adalah subjek

    yang digunakan dalam penelitian peneliti adalah siswa SMP serta peneliti

    juga meneliti tentang minat belajar dan kemandirian belajar.

    Ketiga, penelitian yang dilakukan oleh Evi Sri Rizky, Lailatul

    Fajriyah, Reka Nurhasanah, Sarah Isnaeni, Delifya Bunga Ayudia, dan

    Wahyu Hidayat dengan judul “Analisis Kemampuan Penalaran Matematis

    Siswa SMP Kelas Unggulan Dan Kelas Reguler”. Berdasarkan hasil Uji t

    kemampuan penalaran matematis siswa SMP kelas unggulan dan kelas biasa

    terlihat bahwa nilai Signifikan data hasil pengujian kemampuan penalaran

    matematis kelas unggulan dan kelas biasa menunjukkan nilai 0,681. Karena

    tahap pengujian perbedaan rata-rata yang digunakan dalam penelitian

    memiliki taraf signifikansi (2-tailed) maka taraf signifikansi harus dibagi 2,

    sehingga diperoleh nilai signifikansi untuk kedua kelas tersebut lebih kecil

    dari 0,05 yaitu 0,002 maka H0 ditolak, artinya kemampuan penalaran

    matematis siswa kelas unggulan lebih baik dari siswa kelas biasa.

    Hubungan antara penelitian diatas dengan judul peneliti adalah sama-

    sama meneliti tentang kemampuan penalaran matematis pada siswa SMP.

    Perbedaan penelitian diatas mengkaji kemampuan penalaran matematis kelas

    unggulan dan kelas biasa, sedangkan dalam penelitian ini ditinjau dari

    kemandirian belajar dan minat belajar peserta didik.

  • 26

    Keempat, penelitian yang dilakukan oleh Mardita Galuh Utami dan

    Meliasari pada tahun 2019 yang berjudul “Analisis Kemampuan Penalaran

    Matematika Siswa Ditinjau dari Gaya Belajar”. Berdasarkan hasil penelitian

    Kemampuan penalaran matematika siswa kelas VIII (BIMBEL ALJABAR)

    pada materi peluang termasuk dalam kategori rendah. Hal ini dapat dilihat

    dari hasil uji butir soal dimana 70% peserta didik dibawah KKM dan hanya

    30 % yang diatas KKM. Pada materi peluang, miskonsepsi penalaran peserta

    didik banyak terjadi pada indikator memeriksa kesahihan suatu argumen,

    dimana hanya sebanyak 2 peserta didik yang mencapai indikator tersebut.

    Gaya belajar siswa kelas VII (BIMBEL ALAJABAR) mayoritas termasuk

    dalam tipe gaya belajar auditori (mendengarkan). Hal ini dapat dilihat dari

    hasil angket yang disebar kepada responden (siswa kelas VII bimbel aljabar).

    Beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat penalaran matematika

    adalah siswa masih kurang paham tentang konsep peluang sehingga peserta

    didik bingung dalam mengerjakan soal-soal yang diberikan terutama dalam

    soal cerita, peserta didik kurang teliti dalam memahami masalah dalam

    persoalan sehingga jawaban yang diberikan kurang tepat dan peserta didik

    kurang memahami maksud yang disampaikan soal.

    Hubungan antara penelitian tersebut dengan penelitian ini adalah

    sama-sama meneliti tentang kemampuan penalaran matematis pada siswa

    SMP. Perbedaan dalam penelitian diatas adalah mengkaji tentang

    kemampuan penalaran matematis ditinjau dari gaya belajar, sedangkan dalam

  • 27

    penelitian ini mengkaji tentang kemampuan penalaran matematis ditinjau dari

    kemandirian belajar dan minat belajar.

    Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti terdahulu,

    maka peneliti akan mengkaji kemampuan penalaran matematis ditinjau dari

    kemandirian belajar dan minat belajar yang belum pernah diteliti sebelumnya.

    Oleh sebab itu, peneliti akan melakukan penelitian dengan judul “Analisis

    Kemampuan Penalaran Matematis Ditinjau Dari Kemandirian Belajar

    dan Minat Belajar Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Banyubiru

    Tahun Pelajaran 2019/2020”.

  • 28

    BAB III

    METODE PENELITIAN

    A. Jenis Penelitian

    Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian

    kualitatif. Adapun pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan

    deskriptif. Menurut Moleong (2012: 6) penelitian kualitatif adalah penelitian

    yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh

    subjek peneliti misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan, dan lain-lain,

    secara holistic dan dengan pendeskripsian dalam bentuk kata-kata dan bahasa,

    pada konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan metode

    alamiah.

    Penelitian ini membahas kemampuan penalaran matematis peserta

    didik ditinjau dari kemandirian belajar dan minat belajar peserta didik. Hasil

    dari penelitian ini berupa deskripsi kata-kata tertulis mengenai kemampuan

    penalaran matematis peserta didik ditinjau dari kemandirian belajar dan minat

    belajar peserta didik pada materi SPLDV.

    B. Lokasi dan Waktu Penelitian

    Lokasi penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 2 Banyubiru

    Kabupaten Semarang. Sedangkan waktu penelitian dilakukan pada saat

  • 29

    dimana peneliti melakukan penelitian adalah bulan Mei sampai bulan Juni

    2020.

    C. Sumber Data

    Sumber data utama dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas

    VIII SMP Negeri 2 Banyubiru yang menjadi informan atau subjek penelitian.

    Data yang dikumpulkan berupa tes, angket, dan wawancara tentang segala hal

    yang berkaitan dengan kemampuan penalaran matematis ditinjau dari

    kemandirian belajar dan minat belajar peserta didik.

    Adapun sumber data yang dilakukan dalam penelitian ini meliputi:

    a. Sumber Data Primer

    Sumber data primer adalah data yang diambil langsung oleh

    peneliti melalui tes, angket, dan wawancara terhadap informan

    penelitian. Menurut (Sugiyono, 2016: 137) yang menyatakan bahwa

    data primer adalah sumber data yang langsung memberikan data

    kepada pengumpul data. Pengumpulan data primer yaitu pengumpulan

    data yang diperoleh secara langsung pada saat melakukan penelitian di

    lapangan.

    b. Sumber Data Sekunder

    Sumber data sekunder adalah sumber data yang tidak langsung

    namun dapat memberikan sumber bacaan dan berbagai sumber lainnya

    yang terdiri dari laporan, catatan, dokumen, dan studi pustaka yang

    diperoleh dari hasil penelitian sebelumnya. Menurut (Sugiyono, 2016:

  • 30

    137) data sekunder adalah sumber data yang tidak langsung

    memberikan data kepada pengumpul data, misalnya lewat orang lain

    atau lewat dokumen. Teknik pengumpulan data sekunder ini

    digunakan untuk memperkuat penemuan dan melengkapi informasi

    yang telah dikumpulkan.

    D. Subjek Penelitian

    Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP N 2 Banyubiru

    tahun ajaran 2019/2020. Pengambilan subjek penelitian berdasarkan hasil

    belajar siswa kelas VIII semester 1 mata pelajaran matematika. setelah

    diperoleh data tersebut, guru matematika menjelaskan bahwa ketuntasan

    minimal yang harus dicapai siswa pada pelajaran matematika yaitu 70. Data

    yang diperoleh adalah 19 siswa yang mendapat nilai kurang dari 70 berada

    pada kelompok rendah. Sedangkan 16 siswa yang mendapat nilai mulai dari

    70 sampai kurang dari 85 ada pada kelompok sedang dan 3 siswa yang

    mendapat nilai 85 keatas ada pada kelompok tinggi.

    Berdasarkan saran dan pertimbangan dari guru matematika, peneliti

    berdiskusi untuk menentukan siswa yang akan dijadikan subjek penelitian.

    Ada 10 siswa yang dipilih sesuai dengan kelompok tersebut, diantaranya 3

    siswa pada kelompok tinggi, 4 siswa pada kelompok sedang, dan 3 siswa

    pada kelompok rendah. Siswa tersebut diberikan soal tes serta angket yang

    akan dikerjakan, kemudian diwawancarai sesuai pedoman wawancara. Hasil

    tersebut diberikan skor sesuai dengan pedoman yang sudah dibuat peneliti

  • 31

    dan peneliti meminta pertimbangan dari guru matematika untuk menentukan

    siswa yang akan dianalisis dalam penelitian ini. Hasil dari pertimbangan

    tersebut, dipilihlah Khaylisah Bilkist (KB) sebagai subjek kelompok tinggi,

    Muhammad Syifa (MS) sebagai kelompok sedang, dan Fatkhan Muhammad

    (FM) sebagai kelompok rendah.

    E. Prosedur Pengumpulan Data

    Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian

    ini, yaitu:

    1. Tes

    Tes sebagai instrumen pengumpul data adalah serangkaian

    pertanyaan atau latihan yang digunakan untuk mengukur keterampilan

    pengetahuan, intelegensi, kemampuan, atau bakat yang dimiliki oleh

    individu atau kelompok. Secara umum tes dapat diartikan sebagai alat

    yang dipergunakan untuk mengukur pengetahuan atau penguasaan objek

    ukur terhadap seperangkat konten atau materi tertentu (Sudaryono, 2013:

    40). Teknik yang digunakan dalam penelitian ini yaitu soal tes berbentuk

    uraian yang diberikan kepada siswa guna mengetahui kemampuan

    penalaran matematis peserta didik terhadap pelajaran matematika di SMP

    Negeri 2 Banyubiru.

    2. Wawancara

    Wawancara merupakan salah satu teknik yang dapat digunakan

    untuk mengumpulkan data penelitian. Secara sederhana dapat dikatakan

  • 32

    bahwa wawancara (interview) adalah suatu kejadian atau suatu proses

    interaksi antara pewawancara (interviewer) dan sumber informasi atau

    orang yang di wawancarai (interviewee) melalui komunikasi langsung

    (Yusuf, 2014).

    Metode wawancara/interview juga merupakan proses memperoleh

    keterangan untuk tujuan penelitian dengan cara Tanya jawab sambil

    bertatap muka antara pewawancara dengan responden/orang yang di

    wawancarai. Wawancara dilengkapi dengan pedoman wawancara yang

    berupa pertanyaan-pertanyaan seputar pemecahan masalah dalam soal tes

    penalaran matematis. Wawancara juga dilaksanakan dengan

    menggunakan tipe recorder sebagai alat perekam hasil wawancara yang

    digunakan dalam analisis data selanjutnya. Teknik wawancara ini

    ditujukan kepada peserta didik untuk menggali informasi yang lebih

    mendalam tentang kemampuan penalaran matematis peserta didik.

    3. Angket

    Angket memiliki fungsi serupa dengan wawancara, hanya berbeda

    dalam implementasinya. Jika wawancara disampaikan oleh peneliti

    kepada responden secara lisan, maka implementasi angket adalah

    responden mengisi kuesioner yang disusun oleh peneliti. Hasil data

    angket ini tidak berupa angka, namun berupa deskripsi. Tidak ada teknik

    pengumpulan data yang lebih efisien dibandingkan questioner. Kuesioner

    merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara

    memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada

  • 33

    responden untuk dijawabnya. Kuesioner merupakan teknik pengumpulan

    data yang efisien bila peneliti tahu dengan pasti variabel yang akan

    diukur dan tahu apa yang bisa diharapkan dari responden (Sugiyono,

    2013: 188).

    Alasan peneliti menggunakan metode kuesioner antara lain, metode

    ini merupakan metode yang praktis karena dalam waktu yang singkat

    dapat diperoleh data yang banyak dan ekonomis dari segi tenaga karena

    tenaga yang diperlukan sangat sedikit dan orang dapat menjawab dengan

    terbuka dan leluasa, tanpa dipengaruhi oleh teman-temannya. Dalam

    penelitian ini, angket digunakan untuk memperoleh data tentang

    kemandirian belajar dan minat belajar peserta didik terhadap pelajaran

    matematika.

    4. Dokumentasi

    Menurut (Sudaryono, 2013: 41) mengatakan bahwa dokumentasi

    adalah ditujukan untuk memperoleh data langsung dari tempat penelitian,

    meliputi buku-buku yang relevan, peraturan-peraturan, laporan kegiatan,

    foto-foto, film dokumenter, data yang relevan penelitian. Pada penelitian

    ini, peneliti menggunakan teknik dokumentasi untuk mengumpulkan data

    berupa daftar nama siswa, daftar nilai, dan data penunjang lainnya. selain

    itu, peneliti juga menggunakan dokumentasi berupa foto atau video

    sebagai bukti pelaksanaan penelitian.

  • 34

    5. Lembar Validasi

    Lembar validasi dalam penelitian ini digunakan untuk menguji

    kevalidan soal tes kemampuan penalaran matematis, pedoman

    wawancara dan angket kemandirian belajar dan minat belajar. Adapun

    langkah validasi yang digunakan peneliti yaitu memberikan dan menilai

    lembar validasi soal tes kemampuan penalaran matematis, pedoman

    wawancara dan angket kemandirian belajar dan minat belajar kepada

    guru mata pelajaran matematika yang sesuai dengan kriteria validitas.

    Kemudian dianalisis data hasil validitas soal tes kemampuan penalaran

    matematis, pedoman wawancara dan angket kemandirian belajar dan

    minat belajar.

    F. Analisis Data

    Analisis data adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis

    data yang diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan, dan

    dokumentasi, dengan cara mengorganisasikan data ke dalam kategori,

    menjabarkan dalam unit-unit, melakukan sintesa, menyusun kedalam pola,

    memilih mana yang penting dan yang akan dipelajari, dan membuat

    kesimpulan sehingga mudah dipahami oleh diri sendiri maupun orang lain

    (Sugiyono, 2011: 244).

  • 35

    Adapun tahap-tahap analisis data yang digunakan dalam penelitian ini

    adalah sebagai berikut:

    1. Validasi Instrumen

    Instrumen yang telah divalidasi ke ahli matematika dapat dihitung

    skornya untuk mengetahui kriteria kevalidan instrumen. Berikut adalah

    rumus yang digunakan:

    Persentase yang diperoleh kemudian ditentukan dengan kriteria

    validitas sesuai dengan tabel 1 berikut:

    Tabel 1. Kriteria Validitas

    Persentase Kriteria Validitas

    85% ≤ P ≤ 100% Sangat Valid

    70% ≤ P < 85% Valid

    50% ≤ P < 70% Kurang Valid

    P < 50% Tidak Valid

    2. Angket Kemandirian dan Minat Belajar

    Peneliti akan mengelompokkan responden menjadi 3 kategori

    kemandirian belajar dan minat belajar yaitu rendah, sedang, dan tinggi.

    Angket ini diberikan kepada subjek penelitian dengan 4 alternatif jawaban

    yaitu:

    a. Sangat Tidak Setuju (STS)

    b. Tidak Setuju (TS)

    c. Setuju (S)

  • 36

    d. Sangat Setuju (SS)

    Pernyataan positif, nilai 4 untuk “sangat setuju”, 3 untuk “Setuju”,

    2 untuk “Tidak Setuju”, dan 1 untuk “Sangat Tidak Setuju”. Sedangkan

    pernyataan negatif, nilai 1 untuk “Sangat Setuju”, 2 untuk “Setuju”, 3

    untuk “Tidak Setuju”, dan 4 untuk “Sangat Tidak Setuju”.

    Hasil angket dikategorikan menggunakan rumus berikut:

    Jumlah Pernyataan : 20

    Skor terendah : 20 x 1 = 20

    Skor tertinggi : 20 x 4 = 80

    Kelas interval : Tinggi, Sedang, dan Rendah.

    Berdasarkan interval di atas, kemudian peneliti menentukan dalam

    kategori seperti pada tabel 2 sebagai berikut:

    Tabel 2. Kriteria Kemandirian dan Minat Belajar Siswa

    Jumlah Skor Kategori

    61-80 Tinggi

    41-60 Sedang

    20-40 Rendah

  • 37

    3. Soal Tes Kemampuan Penalaran Matematis

    Data atau informasi yang terdapat dari lembar tes di analisis

    dengan berpedoman pada pedoman penilaian kemampuan penalaran

    matematis siswa, yang kemudian akan dicari rerata setiap kemampuan.

    Berdasarkan rerata yang diperoleh, selanjutnya dilakukan pengelompokan

    kemampuan penalaran matematis siswa. Rumus yang digunakan dalam

    pengelompokan kemampuan penalaran matematis sebagai berikut:

    Dengan:

    P = Panjang Kelas

    R = Rentang (Nilai Maksimum – Nilai Minimum)

    K = Banyak Kelas

    Tabel 3. Pengelompokan Kemampuan Penalaran Matematis Siswa

    No. Kelas Interval Kelompok

    1 40 ≤ Nilai < 53,33 Rendah

    2 53,33 ≤ Nilai < 66,66 Sedang

    3 Nilai ≥ 66,66 Tinggi

    Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis

    kualitatif yang digunakan peneliti sebagaimana yang dikemukakan Miles dan

    Hubberman (Sugiyono, 2015: 246) yaitu pengumpulan data, reduksi data,

    penyajian data dan langkah terakhir adalah penarikan kesimpulan.

  • 38

    Langkah-langkah tersebut sebagai berikut.

    a. Reduksi Data

    Reduksi data merupakan penyerderhanaan yang dilakukan melalui

    seleksi, pemfokusan dan keabsahan data mentah menjadi informasi yang

    bermakna, sehingga memudahkan penarikan kesimpulan.

    b. Penyajian Data

    Penyajian data yang sering digunakan pada data kualitatif adalah

    bentuk naratif. Penyajian-penyajian data berupa sekumpulan informasi

    yang tersusun secara sistematis dan mudah dipahami.

    c. Penarikan Kesimpulan

    Penarikan kesimpulan merupakan tahap akhir dalam analisis data

    yang dilakukan melihat hasil reduksi data tetap mengaju pada rumusan

    masalah secara tujuan yang hendak dicapai. Data yang telah disusun

    dibandingkan antara satu dengan yang lain untuk ditarik kesimpulan

    sebagai jawaban dari permasalahan yang ada.

    G. Pengecekan Keabsahan Data

    Penelitian ini peneliti menggunakan uji kredibilitas untuk menguji

    keabsahan data. Uji kredibilitas data dilakukan dengan triangulasi.

    Triangulasi adalah pengecekan data dari berbagai sumber dengan berbagai

    cara, dan berbagai waktu. Adapun triangulasi dalam keabsahan data, yakni

    triangulasi sumber, triangulasi teknik, dan triangulasi waktu.

  • 39

    Triangulasi sumber data untuk menguji kredibilitas data dengan cara

    mengecek data yang telah diperoleh melalui beberapa sumber. Data yang

    telah dianalisis oleh peneliti menghasilkan suatu kesimpulan selanjutnya

    dimintakan kesepakatan dengan sumber data. Triangulasi teknik untuk

    menguji kredibilitas data dengan cara mengecek data pada sumber yang sama

    dengan teknik yang berbeda. Misalnya data diperoleh dengan wawancara, lalu

    di cek dengan observasi, dokumentasi, atau kuesioner. Bila dengan tiga

    teknik pengujian kredibilitas data tersebut, menghasilkan data yang berbeda-

    beda, maka peneliti melakukan diskusi lebih lanjut kepada sumber data yang

    bersangkutan atau yang lain, untuk memastikan data mana yang dianggap

    benar, atau mungkin semua benar, karena sudut pandangnya berbeda-beda.

    Triangulasi waktu juga sering mempengaruhi kredibilitas data. Pengambilan

    data harus disesuaikan dengan kondisi narasumber (Sugiyono, 2017: 73).

    Peneliti menggunakan triangulasi teknik untuk menguji kredibilitas

    data dengan cara mengecek data pada sumber yang sama dengan teknik yang

    berbeda. Penelitian ini data kemampuan penalaran matematis diperoleh dari

    soal tes siswa, kemudian data tersebut dikonfirmasi melalui wawancara.

    Sedangkan untuk kemandirian belajar dan minat belajar diperoleh dari angket

    yang diberikan siswa.

  • 40

    BAB IV

    PAPARAN DAN ANALISIS DATA

    A. Paparan Data

    1. Gambaran Umum SMP N 2 Banyubiru

    Profil SMP N 2 Banyubiru

    1) Nama : SMP Negeri 2 Banyubiru

    2) NPSN Sekolah : 20320285

    3) Status Sekolah : Negeri

    4) Alamat : Jl. Brantas, Desa Kebumen, Kecamatan

    Banyubiru, Kabupaten Semarang, Jawa

    Tengah, 50664.

    5) Jalan : Jalan Brantas

    6) Desa/Kelurahan : Kebumen

    7) Kecamatan : Banyubiru

    8) Kabupaten/Kota : Kab. Semarang

    9) Provinsi : Jawa Tengah

    10) Kode Pos : 50664

    11) Telephone : (0298) 6072428

    12) Email : [email protected]

    13) Website : www.smpn2banyubiru.sch.id

    mailto:[email protected]://www.smpn2banyubiru.sch.id/

  • 41

    2. Hasil Temuan Penelitian

    a. Data Kemandirian Belajar dan Minat Belajar

    Data kemandirian belajar dan minat belajar siswa diperoleh

    dari pengisian angket yang berjumlah 20 item. Angket tersebut

    diberikan kepada 10 siswa kelas VIII SMPN 2 Banyubiru yang sudah

    direkomendasikan guru sesuai dengan kemampuan atau nilai harian

    siswa sebelumnya. Soal tersebut dikerjakan siswa pada tanggal 16 juli

    2020.

    Hasil angket dari masing-masing siswa dikoreksi dan diberikan

    skor sesuai dengan paduan penskoran (lampiran 9). Berdasarkan skor

    tersebut, kemudian siswa dikelompokkan sesuai dengan masing-

    masing kategori yang dimiliki.

    Tabel 4. Data Kemandirian Belajar dan Minat Belajar

    No. Kode Siswa Skor Kategori

    1 SH 56 Sedang

    2 UA 50 Sedang

    3 FM 27 Rendah

    4 MF 62 Tinggi

    5 RY 30 Rendah

    6 SR 31 Rendah

    7 MS 54 Sedang

    8 MA 54 Sedang

    9 KB 67 Tinggi

    10 WM 45 Sedang

    b. Data Kemampuan Penalaran Matematis

    Data kemampuan penalaran matematis siswa diperoleh dari

    pengisian tes uraian yang berjumlah 3 soal. Soal diberikan kepada 10

    siswa kelas VIII SMPN2 Banyubiru yang sudah direkomendasikan

  • 42

    guru sesuai dengan kemampuan atau nilai harian siswa sebelumnya.

    Soal tersebut dikerjakan siswa pada tanggal 17 juli 2020. Instrumen

    tes dapat dilihat pada lampiran 3.

    Hasil tes kemampuan penalaran matematis siswa

    dikelompokkan sesuai dengan kategori yang dimiliki siswa yang

    kemudian dianalisis dan dijadikan subjek wawancara.

    Tabel 5. Data Kemampuan Penalaran Matematis

    No. Kode Siswa Kategori

    1 SH Sedang

    2 UA Sedang

    3 FM Rendah

    4 MF Tinggi

    5 RY Rendah

    6 SR Rendah

    7 MS Sedang

    8 MA Sedang

    9 KB Tinggi

    10 WM Sedang

    B. Hasil Penelitian

    Data dalam penelitian ini berupa data hasil tes kemampuan penalaran

    matematis siswa dan hasil wawancara. Peneliti mengambil 3 siswa dari 10

    siswa. Tiga siswa tersebut terdiri dari siswa yang memiliki kemandirian

    belajar dan minat belajar yang tinggi, siswa yang memiliki kemandirian

    belajar dan minat belajar yang sedang, dan siswa yang memiliki kemandirian

    belajar dan minat belajar yang rendah.

    Berikut analisis kemampuan penalaran matematis ditinjau dari

    kemandirian belajar dan minat belajar tinggi, sedang, dan rendah.

  • 43

    1. Analisis kemampuan penalaran matematis ditinjau dari kemandirian

    belajar dan minat belajar tinggi

    a. Subjek KB

    Soal nomor 1

    Hasil Tes Tertulis:

    Gambar 1. Jawaban Soal Nomor 1 Subjek KB

    Berdasarkan gambar 1 diatas, terlihat bahwa langkah awal

    yang digunakan Subjek KB pada saat mengerjakan soal adalah

    menyebutkan yang diketahui dan ditanya dengan tepat dan benar.

    Kemudian Subjek KB memisalkan j dan m sebagai sesuatu yang

    ditanyakan dalam soal dan akan dicari hasilnya. Subjek KB

  • 44

    menggunakan metode penyelesaian yang tepat yaitu metode eliminasi

    dan substitusi. Kemudian Subjek KB menghitung dan mendapatkan

    hasil penyelesaian yang sesuai yaitu j adalah 10.000 dan m adalah

    8.000. Sehingga Subjek KB dapat menyelesaikan soal yang

    ditanyakan yaitu berapa harga 1 kg jeruk dan 2 kg mangga. Maka

    diperoleh hasilnya adalah 26.000. Subjek KB juga membuat

    kesimpulan di akhir jawaban dengan tepat yaitu bahwa Rini harus

    membayar sebesar Rp 26.000,00.

    Berikut penggalan data hasil wawancara subjek KB sesuai

    dengan indikator kemampuan penalaran matematis.

    P : “apakah kamu menuliskan hal-hal yang diketahui

    dan ditanya dalam soal ?”

    Subjek KB : “iya, bu.”

    P : “coba sebutkan apa saja!”

    Subjek KB : “yang diketahui yaitu Rani membeli 2 kg jeruk dan

    3 kg mangga seharga 44.000 dan Rina membeli 5 kg

    jeruk dan 4 kg mangga seharga 82.000 dan yang

    ditanya adalah harga 1 kg jeruk dan 2 kg mangga.”

    P : “coba jelaskan rencana pengerjaan yang kamu

    gunakan untuk menyelesaikan soal ini?”

    Subjek KB : “pake eliminasi-substitusi, bu. Saya memisalkan j

    untuk jeruk dan m untuk mangga, kemudian saya

    samakan j nya nanti m-nya ketemu 8.000 dan

  • 45

    disubstitusi ke persamaan 2j+3m = 44.000 nanti

    ketemu m-nya yaitu 10.000.”

    P : “menurut kamu, apakah cara yang kamu gunakan

    untuk menyelesaikan soal tersebut sudah tepat?”

    Subjek KB : “sudah, bu.”

    P : “apakah kamu menuliskan alasan setiap langkah

    pengerjaan yang kamu tuliskan?”

    Subjek KB : “tidak, bu. lupa.”

    P : “coba uraikan kesimpulan dari pengerjaanmu!”

    Subjek KB : “jadi kesimpulannya itu harga yang dibayar Rini

    26.000.”

    Berdasarkan penggalan wawancara subjek KB pada soal

    nomor 1 diatas diketahui subjek KB menjawab dengan jelas setiap

    pertanyaan yang diberikan. Subjek KB menjelaskan apa yang di

    ketahui dan yang di tanyakan pada soal dengan lengkap dan benar.

    Subjek KB juga menjelaskan bahwa metode penyelesaian yang

    digunakan sudah benar. Kemudian subjek KB menjelaskan secara

    rinci langkah-langkah perhitungan penyelesaian masalah secara

    lengkap dan benar. Namun, subjek KB tidak menuliskan alasan setiap

    langkah penyelesaian tetapi paham saat diwawancarai dan dapat

    menjelaskan alasan setiap langkah penyelesaian. Subjek KB juga

    telah menjelaskan kesimpulan jawaban dengan benar.

  • 46

    Soal nomor 2

    Hasil Tes Tertulis:

    Gambar 2. Jawaban Soal Nomor 2 Subjek KB

    Subjek KB menyebutkan yang diketahui dalam soal dengan

    lengkap dan benar yaitu selisih umur ayah dan anaknya adalah 26

    tahun dan jumlah umur ayah dan anaknya 5 tahun yang lalu adalah 34

    tahun. Subjek KB juga menyebutkan yang ditanya dalam soal dengan

    benar yaitu berapa umur ayah dan anaknya 2 tahun yang akan datang.

    Kemudian rencana atau strategi penyelesaian yang digunakan subjek

    KB sudah benar, tetapi subjek KB tidak menuliskan alasan setiap

    langkah penyelesaian dalam soal. Subjek KB juga menuliskan

    kesimpulan penyelesaian dalam soal, yaitu umur ayah dan anaknya 2

    tahun yang akan datang masing-masing 37 tahun dan 11 tahun.

    Berikut penggalan data hasil wawancara subjek KB sesuai

    dengan indikator kemampuan penalaran matematis.

    P : “apakah kamu menuliskan hal-hal yang diketahui

    dan ditanya dalam soal ?”

  • 47

    Subjek KB : “selisih umur ayah dan anaknya adalah 26 tahun,

    umur ayah dan anaknya 5 tahun yang lalu 34 tahun,

    berapa umur ayah dan anak 2 tahun lagi, bu.”

    P : “menurut kamu, apakah cara yang kamu gunakan

    untuk menyelesaikan soal tersebut sudah tepat?”

    Subjek KB : “sudah, bu.”

    P : “kenapa kamu tidak menuliskan alasan

    pengerjaanmu ?”

    Subjek KB : “hehe lupa, bu.”

    P : “coba uraikan kesimpulan dari pengerjaanmu!”

    Subjek KB : “kesimpulannya umur ayah dan anaknya 2 tahun

    lagi, 37 tahun dan 11 tahun.”

    Berdasarkan penggalan wawancara subjek KB pada soal

    nomor 2 diatas diketahui subjek KB menjawab dengan jelas setiap

    pertanyaan yang diberikan. Subjek KB menjelaskan apa yang

    diketahui dan yang ditanyakan pada soal dengan lengkap dan benar.

    Subjek KB juga menjelaskan bahwa metode penyelesaian yang

    digunakan sudah tepat. Namun, subjek KB tidak menuliskan alasan

    setiap langkah penyelesaian tetapi paham saat diwawancarai dan

    dapat menjelaskan alasan setiap langkah penyelesaian. Subjek KB

    juga telah menjelaskan kesimpulan jawaban dengan benar.

  • 48

    Soal nomor 3

    Hasil Tes Tertulis:

    Gambar 3. Jawaban Soal Nomor 1 Subjek KB

    Subjek KB menyebutkan yang diketahui dalam soal dengan

    lengkap dan benar. Subjek KB juga menyebutkan yang ditanya dalam

    soal dengan benar yaitu berapa banyak uang lembar sepuluh ribuan

    dan lima ribuan dalam dompet Anto. Kemudian rencana atau strategi

    penyelesaian yang digunakan subjek KB sudah benar, tetapi subjek

    KB tidak menuliskan alasan setiap langkah penyelesaian dalam soal.

    Subjek KB juga menuliskan kesimpulan penyelesaian dalam soal.

    Berikut penggalan data hasil wawancara subjek KB sesuai

    dengan indikator kemampuan penalaran matematis.

    P : “apakah kamu menuliskan hal-hal yang diketahui

    dan ditanya dalam soal ?”

  • 49

    Subjek KB : “iya, bu. Yang diketahui yaitu banyak uang 25

    lembar, besar uang 200 ribu, ditanyakan banyak

    masing-masing lembar uang 5 ribu dan 10 ribu, bu.”

    P : “coba jelaskan rencana pengerjaan yang kamu

    gunakan untuk menyelesaikan soal ini?”

    Subjek KB : “saya menggunakan eliminasi-substitusi.

    Memisalkan uang lima ribu menjadi a dan sepuluh

    ribu menjadi b kemudian dibentuk persamaan dan

    dicari a dan b nya, bu.”

    P : “kenapa menggunakan cara tersebut?”

    Subjek KB : “karena cara yang mudah, bu.”

    P : “menurut kamu, apakah cara yang kamu gunakan

    untuk menyelesaikan soal tersebut sudah tepat?”

    Subjek KB : “sudah, bu.”

    P : “apakah kamu menuliskan alasan setiap langkah

    pengerjaan yang kamu tuliskan?”

    Subjek KB : “tidak, bu.”

    P : “kenapa kamu tidak menuliskan alasan

    pengerjaanmu ?”

    Subjek KB : “lupa, bu.”

    P : “coba uraikan kesimpulan dari pengerjaanmu!”

    Subjek KB : “jadi banyak lembar uang Anto adalah uang 10

    ribu 15 lembar dan 5 ribu 10 lembar.”

  • 50

    Berdasarkan penggalan wawancara subjek KB pada soal

    nomor 3 diatas diketahui subjek KB menjawab dengan jelas setiap

    pertanyaan yang diberikan. Subjek KB menjelaskan apa yang

    diketahui dan yang ditanyakan pada soal dengan lengkap dan benar.

    Subjek KB juga menjelaskan bahwa metode penyelesaian yang

    digunakan sudah benar dan mengatakan bahwa cara tersebut cara

    yang mudah. Subjek KB juga dapat memodelkan permasalahan yang

    ada pada soal. Kemudian subjek KB menjelaskan secara rinci

    langkah-langkah perhitungan penyelesaian masalah secara le