93114716 Case Report Hepatitis

download 93114716 Case Report Hepatitis

of 8

Transcript of 93114716 Case Report Hepatitis

  • 7/30/2019 93114716 Case Report Hepatitis

    1/8

    I. IDENTITAS PASIEN

    Nama : Tn. Asan

    Tanggal lahir : 01/01/1968 (43 Thn 10 Bln 2 Hari)

    Jenis Kelamin : Laki-laki

    Agama : Islam

    Pendidikan : SD/Sederajat

    Pekerjaan : Pegawai Swasta

    Alamat : Sukamaju

    RT/RW : 04/01

    Kelurahan : Sukamaju

    Kecamatan : Kec. Sukasari

    Tgl. Masuk Bangsal : 19 Oktober 2011

    Tgl. Pemeriksaan : 21 Oktober 2011

    II. ANAMNESIS

    Keluhan Utama :

    Nyeri perut kanan atas

    Anamnesis Khusus :

    Pasien datang ke RSUD Subang nyeri perut kanan atas yang dirasakan pasien

    sejak 1 bulan sebelum masuk RS. Nyeri yang dirasakan pasien hilang timbul dan

    semakin lama semakin nyeri. Nyeri terasa seperti ditusuk-tusuk, tidak menjalar.

    Pasien juga mengeluhkan perutnya semakin membesar, dirasakan seperti banyak

    airnya dan terasa penuh, terutama di bagian kanan atas.

  • 7/30/2019 93114716 Case Report Hepatitis

    2/8

    Keluhan disertai dengan rasa mual tetapi tidak sampai muntah. Penurunan nafsu

    makan juga dirasakan pasien, tetapi tidak membuat berat badan pasien menurun.

    Pasien merasakan badan lemas dan cepat lelah sehingga pasien tidak lagi dapat

    bekerja setelah adanya keluhan. Jantung berdebar-debar, nyeri dada, bengkak pada

    kelopak mata, muka, maupun pada tungkai disangkal pasien. Demam, nyeri sendi,

    gatal-gatal pada kulit dan adanya muntah darah juga disangkal pasien. 2 minggu

    sebelum masuk RS, pasien mengaku BAB berwarna kehitaman dan BAK nya

    berwarna seperti teh. 10 hari sebelum masuk RS, pasien sudah memeriksakan diri

    ke dokter dengan keluhannya tersebut. Kemudian pasien diberikan obat

    Omeprazole, Proliva, dan Heparin. Namun, keluhan masih juga dirasakan.

    Riwayat penggunaan jarum suntik disangkal pasien, riwayat transfuse darah,

    riwayat mengkonsumsi jamu-jamuan dan obat-obatan juga disangkal. Riwayat

    mengkonsumsi minuman beralkohol diakui pasien sekitar 10 tahun yang lalu

    dengan intensitas hampir setiap hari.

    Pasien mengaku pernah menderita sakit kuning 8 bulan yang lalu. Anggota

    keluarga maupun lingkungan sekitar pasien tidak ada yang mempunyai keluhan

    sama seperti pasien maupun riwayat sakit kuning.

    III. PEMERIKSAAN FISIK

    Keadaan umum : Tampak sakit sedang

    Kesadaran : Kompos mentis

    Tanda-tanda vital :

  • 7/30/2019 93114716 Case Report Hepatitis

    3/8

    Tekanan darah : 100/70 mmHg

    Nadi : 72x/menit, reguler, isi cukup

    Suhu : 36,8 C

    Pernapasan : 24x/menit, thorakoabdominal

    Kepala : normocephal, rambut hitam tidak mudah dicabut

    Mata :

    - konjungtiva tidak anemis

    - sklera ikterik

    - refleks cahaya +

    Mulut :

    - papil tidak atrofi

    - bibir tidak kering

    - uvula tidak deviasi

    Leher :

    - trakea tidak deviasi

    - tidak teraba pembesaran KGB

    - tiroid tidak teraba membesar

    - JVP 5+1 cm H2O

    Thorax :

  • 7/30/2019 93114716 Case Report Hepatitis

    4/8

    Pulmo :

    Inspeksi : bentuk dan gerak simetris kanan dan kiri, retraksi (-), spider navi

    (-), pelebaran sela iga (-)

    Perkusi : sonor di seluruh lapang paru, batas paru-hati ICS V linea

    midclavicula dextra, peranjakan paru (+), batas paru lambung ICS

    VI linea axilaris anterior sinistra

    Palpasi : fremitus taktil dan fremitus vokal sama kanan dan kiri

    Auskultasi : vesikuler (+/+), ronkhi (-/-), wheezing (-/-)

    Jantung :

    Inspeksi : iktus cordis tidak terlihat

    Palpasi : iktus cordis teraba di ICS V linea midclavicula sinistra, tidak kuat

    angkat, thrill (-)

    Perkusi : batas kanan jantung di ICS IV linea parasternalis dextra, batas kiri

    jantung di ICS V linea miclavicula sinistra, batas atas jantung di

    ICS III linea midclavicula dextra

    Auskultasi : bunyi jantung murni reguler, murmur (-), gallop (-)

    Abdomen :

    Inspeksi : perut cembung, venektasi (+)

    Auskultasi : bising usus (+) menurun

    Perkusi : timpani (+), pekak samping/pekak pindah (+/+)

    Palpasi : Supel. Nyeri tekan di hipokondrium kanan (+). Hepar teraba 3

    jari di bawah arcus costae dextra, permukaan rata, konsistensi

  • 7/30/2019 93114716 Case Report Hepatitis

    5/8

    keras, tepi tumpul. Lien teraba schuffner 2. Ballotemen (-/-). Tes

    Undulasi (+)

    Ekstrimitas : pitting edema (-/-), palmar eritem (+/+), ikterik (+/+)

    IV. PEMERIKSAAN PENUNJANG

    A. Pemeriksaan darah lengkap

    HEMATOLOGI

    Darah rutin : (tgl.Pemeriksaan 17 Oktober 2011)

    - Hemoglobin : 12,7 g/dL Normal11,0 16,0 g/dL

    - Hematokrit : 37,9% Normal35,0 55,0 %

    - Lekosit : 8900/uL Normal4000 10.000/uL

    - Eritrosit : 4,8 jt/uL Normal3,5 jt 5,5 jt/uL

    - Trombosit : 104.000/uL Normal150.000 400.000/uL

    KIMIA KLINIK : (tgl. Pemeriksaan 19 Oktober 2011)

    - Albumin : 3,5 gr/dL NormalL : 3,8 4,4 gr/dL

    - AST (SGOT) : 141 U/L Normal s/d 37 U/L

    - ALT (SGPT) : 95 U/L Normals/d 41 U/L

    - Bilirubin Indirec : 1,7 mg/dL

    - Bilirubin Direct : 1,0 mg/dL Normals/d 0,25 mg/dL

    - Bilirubin Total : 2,7 mg/dL Normals/d 1,1 mg/dL

    SEROLOGI

    - HBsAg Positive (+)

  • 7/30/2019 93114716 Case Report Hepatitis

    6/8

    B. USG hepatobilier, lien, pankreas

    Didapatkan kesan :

    Hepatomegali

    Splenomegali

    Asites

    Pankreas dan ginjal normal

    V. USULAN PEMERIKSAAN

    HBeAg, anti-HBe dan DNA VHB

    Biopsi hati

    VI. DIAGNOSIS BANDING

    Hepatitis B Kronik

    Ca Hepar

    VII. DIAGNOSIS KERJA

    Hepatitis B Kronik

    VIII. PENATALAKSANAAN

    A. Non Farmakologis

  • 7/30/2019 93114716 Case Report Hepatitis

    7/8

    Bed Rest

    Diet tinggi protein, tinggi kalori dan rendah garam

    B. Farmakologis

    IVFD D5% 1500cc/hari

    Interferon alfa 5-10 MU 3 x seminggu selama minimal 12 bulan

    dikombinasikan dengan Timosin alfa 1

    Curcuma 3 x 1

    Ranitidin 2 x 1

    IX. PROGNOSIS

    Quo ad vitam : dubia ad bonam

    Quo ad malam : dubia ad malam

    CASE REPORT

  • 7/30/2019 93114716 Case Report Hepatitis

    8/8

    HEPATITIS B KRONIK

    Disusun oleh :

    Abrilia Octafijayanti

    Detje Berqueen Wilson

    Fifthya Syabrina

    Pembimbing:

    Dr. Husni Adnan, Sp.PD

    FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS YARSI

    KEPANITERAAN ILMU PENYAKIT DALAM

    RSUD SUBANG