MARKETING I

22
Pengertian Dasar Pemasaran

Transcript of MARKETING I

Pengertian DasarPemasaran

Beberapa Pengertian dasar1. Pasar

Beberapa Pengertian Dasar

1. Pasar2. Pertukaran3. Tipe Pasar4. Pemasaran5. Manajemen Pemasaran 6. Konsep pemasaran

Pasar dapat kita artikan sebagai:

1. Tempat penjualan barang dan jasa, atau tempat bertemunya pembeli dan penjual.Misl: pasar Bringharjo di Yogya, pasar Klewer di Solo dll.

2. Jumlah semua pembeli dan calon pembeli akan produk tertentu.Misl: di Yogya pasar kemeja batik dalam bulan Januari 2011 ada 100.000 potong kemeja, Pasar sepeda motor matic pada tahun 2010 ada sebanyak 3.000.000 unit.

Beberapa Pengertian dasar1. Pasar

Pertukaran: Untuk memahami sifat pasar, kita coba bayangkan suatu bentuk perekonomian yang sangat primitif. Evolusi menuju pertukaran berkembang

melewati tiga tahap:1. Memenuhi sendiri semua kebutuhannya

Petani

PemburuNelayan

Beberapa Pengertian dasar1. Pasar

2. Pertukaran yang tidak dipusatkan.

Petani

PemburuNelayan

Beberapa Pengertian dasar1. Pasar

3. Pertukaran yang dipusatkan.

Petani

Pedagang

PemburuNelayan

Tipe Pasar.

Ditinjau dari segi pembelinya , maka pasar dapat dibedakan dalam lima tipe.

1. Pasar Konsumen.pasar yang pembelinya terdiri dari perorangan dan rumah tangga. Membeli produk untuk dipakai sendiri,

2. Pasar Produsen.pasar yang pembelinya terdiiri dari perusahaan. Membeli produk untuk digunakan dalam proses produksi dan mencari laba.

3. Pasar Pemerintahpasar yang pembelinya terdiri dari badan-badan pemerintah.

4. Pasar Perantara Dagangpasar yang pembelinya terdiri dari para pedagang. Membeli produk dengan maksud menjual lagi kepada orang lain dengan mendapatkan laba.

5. Pasar Internasionalpasar yang pembelinya ada di negara lain. Pembeli ini mencakup: konsummen, produsen, pemerintah dan perantara dagang di luar negeri.

Pengertian

PEMASARANSuatu proses sosial yang didalamnya

individu dan kelompok mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan menciptakan, menawarkan dan mempertukarkan produk yang bernilai dengan pihak lain.

•Paradikma PemasaranLama : melakukan penjualan

Baru : memuaskan kebutuhan pelanggan

1. memahami kebutuhan pelanggan dengan baik2. mengembangkan produk yang bernilai superior3. menetapkan harga4. mendistribusikan dan 5. mempromosikan secara efektif.

Pemasaran dan kegiatannya

PEM A SA R A N

Perbedaan Konsep Penjualan dan Pemasaran

Konsep Fokus Alat SasaranPenjualan Produk Penjualan

dan promosi

Laba melaluivolume

penjualan

Pemasaran Kebutuhan dan

keinginan konsumen

Pemasaran terpadu

Laba melalui kepuasan konsumen

KONSEP INTI PEMASARAN

Kebutuhan

Keinginan

Permintaan

ProdukPertukaran

Transaksi

Pasar

.• Kebutuhan (Needs)

Kebutuhan manusia adalah suatu keadaan yang dirasakan tidak ada dalam diri seseorang.

• Keinginan (Wants)Pola kebutuhan manusia yang

dibentuk oleh kultur dan kepribadian individu (hasrat akan pemuas kebutuhan yang spesifik)

• Permintaan (Demands)Keinginan akan produk spesifik yang

didukung oleh kemampuan dan kesediaan untuk membelinya.

• Produk (Product)Segala sesuatu yang dapat

ditawarkan kepada pasar untuk mendapatkan perhatian, dimiliki, digunakan ataupun dikonsumsi untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan.

• Pertukaran (Exchange)Tindakan memperoleh suatu obyek

yang diinginkan dari seseorang dengan menawarkan sesuatu sebagai gantinya.

• TransaksiPerdagangan nilai antara dua pihak yang melibatkan sedikitnya dua produk yang bernilai, sepakat atas suatu syarat waktu dan tempat.

• PasarSemua pelanggan potensial yang memiliki kebutuhan atau keinginan tertentu yang sama, yang mungkin bersedia dan mampu melaksanakan pertukaran untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan itu.

Ruang Lingkup Pemasaran

1.Pemasaran Mikro (Micro Marketing)Penyelenggaraan kegiatan yang berusaha mencapai tujuan organisasi dengan cara memperkirakan kebutuhan konsumen dan mengarahkan suatu arus barang dan jasa untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

2. Pemasaran Makro (Macro Marketing)Proses sosial yang mengarahkan arus barang-barang dan jasa dari suatu perekonomian dari produsen ke konsumen dengan cara yang efektif menyesuaikan penawaran dan permintaan untuk mencapai tujuan masyarakat.

Manajemen Pemasaran

Proses yang melibatkan analisa, perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian yang mencakup, barang, jasa dan gagasan

yang tergantung padaPertukaran, dan dengan tujuan menghasilkan kepuasan bagi pihak-pihak yang terlibat.

Ada lima (5) konsep alternatif yang melandasi

aktivitas pemasaran, yaitu:

1. Konsep Produksi (konsep tertua dlm bisnis)……. konsumen akan menyukai produk yang tersedia di banyak tempat dan murah harganya.

2. Konsep Produk.…….. konsumen akan menyukai produk yang mempunyai mutu terbaik , kinerja terbaik dan paling inovatif.

3. Konsep penjualan……. konsumen tidak ingin membeli produk, kecuali apabila perusahaan berusaha merangsang minat konsumen untuk membelinya.

4. Konsep pemasaran……… perusahaan akan mencapai tujuannya apabila dapat menemukan kebutuhan dan keinginan konsumen dan dapat memenuhinya secara lebih efektif dan efisien dari pada pesaingnya.

5. Konsep pemasaran kemasyarakatan …….. Perusahaan beranggapan bahwa tugasnya adalah memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen, dan juga kepentingannya jangka panjang.Selalu mempertimbangkan empat hal:- kebutuhan dan keinginan konsumen- kepentingan konsumen- kepentingan perusahaan- kepentingan masyarakat.