JENIS dan Tingkatan AKSES KECEPATAN INTERNET

11
Adviser : Fajrul Fallah Developer : Selamet Hariadi S.Kom Kelas : TKJ 6 Mapel : Teknik Jaringan Lanjut Blog : Fajrulsmkalkaaffah.blogspot.com

Transcript of JENIS dan Tingkatan AKSES KECEPATAN INTERNET

Adviser : Fajrul FallahDeveloper : Selamet Hariadi S.KomKelas : TKJ 6Mapel : Teknik Jaringan LanjutBlog : Fajrulsmkalkaaffah.blogspot.com

Abstrak : prsentasi pada hari kamis tanggal 27 agustus 2015 , di lab XI-TKJ membahas tentang : JENIS dan Tingkatan AKSES KECEPATAN INTERNET

RANGKUMAN• Akses Kecepatan Internet berdasarkan perkembangan jaringannya:• 2G : 2nd Generation• 3G : 3rd Generation• CDMA : Code Division Multiple Access• EVDV : Evolution Data Video• EVDO : Evolution Data Only• TDMA : Time Division Multiple Access• W-CDMA : Wideband – CDMA• GSM : Global System for Mobile• GPRS : General Packet Radio Service• EDGE : Enhanced Data Rate for GSM Evolution• UMTS : Universal Mobile Telecommunication System• HSDPA : Highspeed Downlink Packet Access• HSPA : High Speed Packet Access• LTE: Long Term Evolution

GPRS• General Packet Radio Service atau biasa disebut dengan GPRS adalah layanan tambahan dari GSM network dalam rangka peningkatan kecepatan akses data dari maksimum 9,6 kbps menjadi maksimum 56 kbps. Jangan lupa istilah “kecepatan maksimum” ya.Yang artinya kalo dia menduduki satu TRX sendirian, maka kecepatannya bisa “segitu”. Tapi begitu harus berbagi, maka “segitu” tadi harus dibagi dengan tetangga pengguna. Semakin banyak pengguna, semakin sedikit jatah kita.

EDGE

Enhanced Data rates for GSM Evolution. Teknologi peningkatan dari GPRS yang sering disebut 2,75G. Di teknologi EDGE ini kecepatan maksimum data rates bertambah menjadi 236 kbps.Kondisi ini tercapai kalo kita hanya sendirian menduduki satu TRX di BTS itu ya.

UMTS Universal Mobile Tele Services ialah nama standar sistem telekomunikasi. UMTS menjanjikan standard pelayanan telekomunikasi bergerak (voice dan sms) serta data beareryang lebih mutakhir dari sisi kecepatan, protokol dan koneksi. UMTS mensyaratkan data bearer speed 144 kbps (satelit dan rural jarak jauh), 384 kbps di pemukiman dan 2 Mbps di indor dan rural jarak dekat. 3G = Third Generation. Adalah implementasi UMTS di lapangan. Menjanjikan kecepatan data sebesar 384 kbps maksimum downlink (64 kbps uplink) disamping standar pelayanan voice dan sms.

HSDPA High Speed Downlink Packet Access. Sering disebut 3,5G karena kemampuan downlink yang lebih tinggi dari 3G yaitu hingga 1,8 Mbps (upload 384 kbps). Namun kecepatan data setinggi ini terpaksa dilakukan dengan mengorbankan coverage signalyang jauh lebih pendek dari normalnya coverage GSM. Kecepatan HSDPA 3.5 G adalah sebesar 3,6 Mbps downlink speed, dan 384 kbps uplink speed. Dan ada yang hingga 7,2 Mbps.

HSPA High Speed Packet Access. HSDPA Fhase 2, yaitu kecepatan untuk uplink ditambah atau HSUPA [ high speed uplink packet access ] . Beberapa sistem membutuhkan HSUPA, misal network server di central office yang melayani banyak cabang di lain tempat dengan wireless, maka paling cocok koneksi di sisi itu adalah HSUPA. kecepatan download data (DownLink Speed) juga ditingkatkan menjadi 14.4 Mbps dan kecepatan up load data (UpLink Speed) hingga 1.4 Mbps

CDMA

Untuk kecepatan tipe CDMA :Beberapa tahun belakangan ini terjadi perdebatan di dunia per-telekomunikasi-an sejak kehadiran teknologi CDMA sebagai solusi tandingan dari teknologi GSM. Walaupun saat ini perangkat CDMA yang digelar di tanah air baru berupa CDMA-2000-1x, namun gaung yang terdengar di masyarakat bahwa CDMA adalah 3G. Hal ini bukan tanpa sebab, karena masyarakat selama ini sudah akrab dengan telepon genggam GSM/GPRS yang notabene adalah 2G/2.5G. Sehingga cukup beralasan jika teknologi CDMA yang muncul belakangan di anggap sebagai 3G. Pelaku bisnis CDMA termasuk operator dan pabrik pembuat juga gencar melakukan promosi 3G yang sah-sah saja untuk merebut pasar telepon seluler yang ramai ini.

4G LTE Apa itu LTE dalam HP (Handphone) yang berkembang saat ini? LTE pada dasarnya 3GPP Long Term Evolution adalah sebuah standar komunikasi akses data nirkabel tingkat tinggi yang berbasis pada jaringan GSM/EDGE dan UMTS/HSPA. Jaringan antarmuka-nya tidak cocok dengan jaringan 2G dan 3G, sehingga harus dioperasikan melalui spektrum nirkabel yang terpisah. Teknologi ini mampu download sampai dengan tingkat 300mbps dan upload 75mbps. Layanan LTE pertama kali diadopsi oleh operator seluler TeliaSonera di Stockholm dan Oslo pada tanggal 14 desember 2009.

•SUMBER : 1.http://selamethariadi.com/apa-arti-logo-ce-rohs-dan-sni-pada-produk/2.pertemuan kelas XI-TKJ di lab TKJ