Belajar Instalasi Joomla di localhost

12
Assalamualikum, pernahkah kalian berfikir untuk membuat website? Ya baik itu untuk website pribadi, website perusahaan ataupun website online shop. Kalian tepat sekali masuk ke situs http://labict.budiluhur.ac.id yang mempunyai segudang informasi dari LAB ICT Universitas BUDI LUHUR hehe :D. Pada tutorial kali ini saya ingin berbagi cara untuk Instalasi CMS Joomla di Localshot. Joomla merupakan sebuah platform terbuka atau yang biasa disebut dengan open source, maksudnya open source yaitu bisa kita kembangkan oleh kita sendiri. Joomla sendiri sudah ada sejak tahun 2005 dan sekarang sudah 2015, jadi Joomla sudah hadir pada 10 tahun yang lalu. Saat ini joomla sudah mencapai versi 3.4.3 tapi di tutorial kali ini saya menggunakan Joomla versi 2.5.x dikarenakan php yang terdapat pada xampp ini tidak mendukung php versi untuk 3.4.3. Mungkin sudah cukup apa yang sudah diketahui tentang joomla, yuk kita buat joomla kita sendiri dengan tutorial sebagai berikut: Yang dibutuhkan Source Code CMS Joomla Xampp Komputer Step by Step Instalasi Joomla 1. Download CMS Joomla di website joomla yaitu http://www.joomla.org/

Transcript of Belajar Instalasi Joomla di localhost

Assalamualikum, pernahkah kalian berfikir untuk membuat website? Ya baik itu untuk

website pribadi, website perusahaan ataupun website online shop. Kalian tepat sekali masuk ke

situs http://labict.budiluhur.ac.id yang mempunyai segudang informasi dari LAB ICT Universitas

BUDI LUHUR hehe :D. Pada tutorial kali ini saya ingin berbagi cara untuk Instalasi CMS

Joomla di Localshot.

Joomla merupakan sebuah platform terbuka atau yang biasa disebut dengan open source,

maksudnya open source yaitu bisa kita kembangkan oleh kita sendiri. Joomla sendiri sudah ada

sejak tahun 2005 dan sekarang sudah 2015, jadi Joomla sudah hadir pada 10 tahun yang lalu.

Saat ini joomla sudah mencapai versi 3.4.3 tapi di tutorial kali ini saya menggunakan Joomla

versi 2.5.x dikarenakan php yang terdapat pada xampp ini tidak mendukung php versi untuk

3.4.3. Mungkin sudah cukup apa yang sudah diketahui tentang joomla, yuk kita buat joomla kita

sendiri dengan tutorial sebagai berikut:

Yang dibutuhkan

Source Code CMS Joomla

Xampp

Komputer

Step by Step Instalasi Joomla

1. Download CMS Joomla di website joomla yaitu http://www.joomla.org/

2. Klik “Download” yang tertera di halaman tersebut.

3. Maka akan masuk ke halaman download seperti gambar dibawah ini.

4. Klik “Upgrade Packages” sesuai gambar dibawah ini

5. Kemudian download CMS Joomla seperti gambar dibawah ini

6. Ekstrak file CMS Joomla tersebut ke localhostnya, disini saya menggunakan xampp jadi

saya mengekstrak filenya ke direktori localhostnya di C:\xampp\htdocs

7. Sesudah di ekstrak buka browser kalian dan ketik localhost kemudian direktori

joomlanya

8. Kalian sudah memasuki bagian instalasi Joomla, step pertama ini yakni memilih bahasa,

carilah bahasa yang kamu inginkan kemudian klik “Next”

9. Setelah memilih bahasa dibagian ini cms joomla melakukan pengecekan apakah cms

joomla tersebut bisa diinstall di localhost kita atau tidak kemudian klik “Berikutnya”

10. Pengecekan sudah, pada step ini Kalian diminta untuk menyetujui lisensi yang dibuat

oleh joomla kemudian klik “Berikutnya”

11. Pada step ke 4 ini, Kalian diminta untuk membuat database.

12. Untuk membuat database buka tab baru dan ketik di address bar “localhost/phpmyadmin”

seperti gambar dibawah ini

Pada gambar diatas saya membuat database dengan nama “joomlaku” kemudian klik

“create” dan akan menghasilkan seperti gambar berikut.

Pada gambar diatas, database sudah berhasil dibuat.

13. Setelah database dibuat, pindah ke tab sebelahnya yaitu step ke 4 tadi membuat database,

masukan nama database yang telah kita buat tadi.

14. Pada step ke 5 ini apabila ingin menggunakan FTP masukan ftp kalian apabila tidak klik

langsung “Berikutnya”

15. Step ke 6, masukan informasi untuk website anda seperti Nama Situs, email anda, nama

pengguna untuk login ke websitenya. Setelah semua diisi klik “Berikutnya”

16. Yeay! Selamat webiste Kalian telah jadi, Kalian diminta untuk menghapus direktori

penginstalan, klik “Hapus Direktori Pemasangan”

17. Untuk melihat website kita cukup ketik di address bar “localhost/joomla” sesuaikan

dengan direktori penginstalan cms joomla kalian dan hasilnya seperti dibawah ini

Untuk masuk kehalaman administrator kalian cukup mendambahkan kata “administrator”

jadi “localhost/jooomla/administrator”

Penutup

Sekian tutorial mengenai “Instalasi CMS Joomla di Localshot” apabila ada kesalahan

mohon maaf, jika ada kritik dan saran silahkan berkomentar pada kolom kolom komentar yang

ada diakhir postingan ini atau kirim email yang tertera di Tentang Penulis.

Tentang Penulis

Ryfan Aditya Indra mahasiswa aktif Universitas BUDI LUHUR jurusan

Teknik Informatika. Saya juga aktif pada Laboratorium ICT Terpadu

Universitas BUDI LUHUR. Minat pada web desain. Saya salah satu

pendiri dari www.TokoMix.com & www.KabarGadget.net. Untuk tulisan

dan info lainnya dapat berkunjung ke blog pribadi saya

yakni www.ryfan.net atau email ke [email protected].