Waspadai Penyakit Meningitis

9
1 WASPADAI PENYAKIT MENINGITIS !!!! Meningitis adalah infeksi cairan otak disertai radang yang mengenai piamater, arakhnoid, dan dalam derajat yang lebih ringan mengenai jaringan otak dan medulla spinalis yang superfisial. Meningitis dapat disebabkan oleh bakteri, virus, parasit dan jamur juga noninfeksi seperti ganguan inflamasi (lupus eritematosus atau penyakit kawasaki). Gejala klinis yang muncul tidak khas, terutama pada anak usia muda, mendiagnosis infeksi sistem saraf adalah tantangan dalam kegawatdaruratan. Umur dan daya tahan tubuh sangat mempengaruhi terjadinya meningitis. Penyakit ini lebih banyak ditemukan pada laki-laki dibandingkan perempuan dan distribusi terlihat lebih nyata pada bayi. Risiko penularan meningitis umumnya terjadi pada keadaan sosio-ekonomi rendah, lingkungan yang padat (seperti asrama, kamp-kamp tentara dan jemaah haji), dan penyakit ISPA. Kejadian penyakit ini terjadi secara sporadis dengan Insidens Rate 1-20 per 100.000 penduduk dan diselingi dengan KLB besar secara periodik. Apakah meningitis itu? Meningitis adalah radang pada meningen (membrane yang mengelilingi otak dan medulla spinalis) dan disebabkan oleh virus, bakteri, atau

description

waspadai penyakit meningitis....

Transcript of Waspadai Penyakit Meningitis

WASPADAI PENYAKIT MENINGITIS !!!!Meningitis adalah infeksi cairan otak disertai radang yang mengenai piamater, arakhnoid, dan dalam derajat yang lebih ringan mengenai jaringan otak dan medulla spinalis yang superfisial. Meningitis dapat disebabkan oleh bakteri, virus, parasit dan jamur juga noninfeksi seperti ganguan inflamasi (lupus eritematosus atau penyakit kawasaki). Gejala klinis yang muncul tidak khas, terutama pada anak usia muda, mendiagnosis infeksi sistem saraf adalah tantangan dalam kegawatdaruratan.Umur dan daya tahan tubuh sangat mempengaruhi terjadinya meningitis. Penyakit ini lebih banyak ditemukan pada laki-laki dibandingkan perempuan dan distribusi terlihat lebih nyata pada bayi. Risiko penularan meningitis umumnya terjadi pada keadaan sosio-ekonomi rendah, lingkungan yang padat (seperti asrama, kamp-kamp tentara dan jemaah haji), dan penyakit ISPA. Kejadian penyakit ini terjadi secara sporadis dengan Insidens Rate 1-20 per 100.000 penduduk dan diselingi dengan KLB besar secara periodik.Apakah meningitis itu?

2Meningitis adalah radang pada meningen (membrane yang mengelilingi otakdan medulla spinalis) dan disebabkan oleh virus, bakteri, atau organ-organ jamur (Brunner & Suddath. 2002. hal. 2175).Apakah Penyebab dari meningitis?Etiologi atau penyebab dari meningitis sebagian besar disebabkan oleh bakteri, dan selebihnya disebabkan oleh virus, parasit serta jamur. Dari hasil laporan kasus, bakteri penyebab meningitis terbanyak disebabkan oleh: Hemophilus influenzae, Streptococcus pneumoniae dan Neisseria meningitidis. Bagaimana patofisiologi dari meningitis?Meningitis pada umumnya sebagai akibat dari penyebaran penyakit di organ atau jaringan tubuh yang lain. Virus / bakteri menyebar secara hematogen sampai ke selaput otak, misalnya pada penyakit Faringitis, Tonsilitis, Pneumonia, Bronchopneumonia dan Endokarditis.Penyebaran bakteri/virus dapat pula secara perkontinuitatum dari peradangan organ atau jaringan yang ada di dekat selaput otak, misalnya Abses otak, Otitis Media, Mastoiditis, Trombosis sinus kavernosus dan Sinusitis. Penyebaran kuman bisa juga terjadi akibat trauma kepala dengan fraktur terbuka atau komplikasi bedah otak. Invasi kuman-kuman ke dalam ruang subaraknoid menyebabkan reaksi radang pada pia dan araknoid, CSS (Cairan Serebrospinal) dan sistem ventrikulus.Mula-mula pembuluh darah meningeal yang kecil dan sedang mengalami hiperemi; dalam waktu yang sangat singkat terjadi penyebaran sel-sel leukosit polimorfonuklear ke dalam ruang subarakhnoid, kemudian terbentuk eksudat. Dalam beberapa hari terjadi pembentukan limfosit dan histiosit dan dalam minggu kedua selsel plasma. Eksudat yang terbentuk terdiri dari dua lapisan, bagian luar mengandung leukosit polimorfonuklear dan fibrin sedangkan di lapisaan dalam terdapat makrofag.Proses radang selain pada arteri juga terjadi pada vena-vena di korteks dan dapat menyebabkan trombosis, infark otak, edema otak dan degenerasi neuronneuron. Trombosis serta organisasi eksudat perineural yang fibrino-purulen menyebabkan kelainan kraniales. Pada Meningitis yang disebabkan oleh virus, cairan serebrospinal tampak jernih dibandingkan Meningitis yang disebabkan oleh bakteri.Apa gejala dari penyakit meningitis?Gejala umum yang muncul dari meningitis adalah Sakit kepala Demam Mual / muntah Penurnan kesadaran dan pada anak biasanya disertai dengan kaku kuduk (kaku di leher) terkait dengan kesadaran Ketidakmampuan untuk mentolerir cahaya (fotofobia) atau suara keras (fonofobia). Tampak kebingungan Tidak mampu untuk bangun dari tidur hingga tak sadarkan diri. Meningitis yang disebabkan oleh bakteri meningokokus biasanya disertai dengan ruam yang khas disekujur tubuh.Gejala meningitis pada bayi : Bayi tampak lemah Tidak aktif seperti biasanya Gemeteran Muntah Tidak mau minum susu atau makan Kejang pda tengkuk Rewel / gelisah Menangis terus menerus Ada benjolan di kepalaApa saja faktor resiko orang yang terkena meningitis?Usia Usia sering memainkan peran dalam kerentanan terhadap tertular meningitis. Biasanya, anak-anak berusia di bawah 5 tahun, remaja antara 15 dan 24 tahun dan orang dewasa yang paling sering terkena. Sampai tahun 1980-an, anak di bawah usia 5 tahun paling sering dikontrak meningitis, tapi program imunisasi anak berubah itu, dan sekarang kelompok usia yang paling umum dari meningitis adalah 15 hingga 24, menurut Mayo Clinic.

Lingkungan Sebagai penyakit menular, meningitis tumbuh subur di lingkungan di mana orang hidup dalam kontak dekat. Dengan demikian, penyakit ini lebih mungkin terjadi di kamp-kamp militer, hostel atau asrama perguruan tinggi. Selain itu, penyakit ini dapat menyebar di environoment rumah atau bisnis di mana seseorang memiliki kontak teratur dengan hewan, karena mereka telah dikenal untuk menyebarkan penyakit.PenyakitSetelah beberapa kondisi lain dapat menempatkan Anda pada risiko tertular meningitis. Beberapa alergi obat, penyakit inflamasi dan kerentanan kanker, sedangkan wanita hamil, yang berada pada risiko tinggi tertular listeriosis, sering kali mereka akhirnya mendapatkan bahkan meningitis. Listeriosis juga menempatkan anak mereka yang belum lahir beresiko lahir dengan meningitis juga. Akhirnya, setiap kekurangan dari sistem kekebalan tubuh seperti AIDS, diabetes, atau minum obat imunosupresif dapat meningkatkan peluang mendapatkan meningitis.Zat Beberapa zat yang diambil secara sukarela dapat meningkatkan kerentanan terhadap meningitis. Merokok dan kebiasaan konsumsi alkohol adalah umum di antara orang-orang yang mendapatkan meningitis, serta berbagi barang-barang tertentu seperti peralatan, minuman, rokok atau lipstik. Akhirnya, penggunaan obat suntik sangat meningkatkan kemungkinan mendapatkan meningitis bakteri.Lebih Ada beberapa faktor tertular meningitis yang tidak jelas masuk dalam kategori apapun. Di antaranya adalah tato atau memberi atau menerima mulut ke mulut. Dalam nada yang sama, berciuman dapat meningkatkan peluang mendapatkan meningitis.Apakah meningitis dapat menular? Bagaimana cara penularan meningitis?Ya, meningitis dapat menular. Tetapi ada meningitis juga yang tidak menular. Meningitis yang dapat menular yaitu meningitis yang disebabkan oleh bakteri, virus, parasit dan jamur. Sedangkan meningitis yang tidak dapat menular adalah meningitis non-infeksi.Meningitis yang disebabkan oleh virus dapat ditularkan melalui batuk, bersin, ciuman, sharing makan dengan sendok yang sama, pemakaian sikat gigi bersama dan merokok bergantian dalam satu batangnya.Bagaimana pencegahan penyakit meningitis?Beberapa bentuk meningitis (seperti yang terkait dengan meningokokus, Haemophilus influenzae tipe B, pneumococci atau infeksi virus gondok) dapat dicegah dengan imunisasi.Vaksin ini biasanya diberikan pada orang berisiko tinggi seperti remaja, wisatawan yang ingin ke daerah endemik, personil militer dan jamaah haji atau umroh.Bagaimana cara mengobati penyakit meningitis?Pengobatan umum untuk meningitis adalah aplikasi yang cepat dari antibiotik dan obat, kadang-kadang antivirus. Dalam beberapa situasi, obat kortikosteroid juga dapat digunakan untuk mencegah komplikasi dari peradangan yang terlalu aktif. Meningitis dapat menyebabkan serius konsekuensi jangka panjang seperti defisit tuli, epilepsi, hidrosefalus dan kognitif, terutama jika tidak ditangani dengan cepat.Pemberian antibiotik secara Infus (intravenous) adalah langkah yang baik untuk menjamin kesembuhan serta mengurang atau menghindari resiko komplikasi. Antibiotik yang diberikan kepada penderita tergantung dari jenis bakteri yang ditemukan.Adapun beberapa antibiotik yang sering diresepkan oleh dokter pada kasus meningitis yang disebabkan oleh bakteri Streptococcus pneumoniae dan Neisseria meningitidis antara lain Cephalosporin (ceftriaxone atau cefotaxime). Sedangkan meningitis yang disebabkan oleh bakteri Listeria monocytogenes akan diberikan Ampicillin, Vancomycin dan Carbapenem (meropenem), Chloramphenicol atau Ceftriaxone.Treatment atau therapy lainnya adalah yang mengarah kepada gejala yang timbul, misalnya sakit kepala dan demam (paracetamol), shock dan kejang (diazepam) dan lain sebagainya.