Sumber Dana Perusahaan

4
Dalam menjalan kan usaha/bisnis memerlukan modal yang tidak sedikit, apalagi usaha tersebut adalah usaha di bidang perbankan.Oleh sebab itu tidak jarang dari pengusaha bekerja sama dalam menghimpun dana untuk terkumpulnya modal yang cukup untuk mendirikan perusahaan. Dalam perbankan dikenal dengan nama dana pihak pertama,dana pihak kedua dan dana pihak ketikga. Dana pihak pertama adalah dana yang berasal dari pihak bank bisa itu berupa pemilik bank,pemegang saham (ikut dalam mendirikan bank) maupun pemegang saham selanjutnya dan pemegang sham publik. Yang tergolong pada kelompok dana pihak pertama adalah sebagai berikut: 1) Modal disetor Modal disetor adalah sejumlah uang yang telah disetor secara efektif yang berasal dari pemegang saham pada saat bank didirikan. Umumnya modal setoran pertama dari para pemilik bank ini sebagian dipergunakan bank untuk sarana perkantoran, peralatan kantor dan promosi. 2) Agio Saham Agio saham adalah nilai selisih jumlah uang yang dibayarkan oleh pemegang saham baru dibandingkan dengan nominal saham. 3) Cadangan-cadangan Cadangan-cadangan adalah sebagian keuntungan bank yang disisihkan dalam bentuk cadangan modal dan cadangan lainnya yang digunakan untuk menutup kemungkinan timbulnya resiko dikemudian hari. 4) Laba Ditahan (Retained Earning) Laba ditahan adalah laba milik para pemegang saham yang diputuskan oleh mereka sendiri melalui rapat umum pemegang saham untuk tidak dibagikan sebagai deviden, tetapi dimasukan kembali dalam modal kerja untuk operasional bank v Dana pihak kedua adalah dana-dana pinjaman yang berasal dari pihak luar yang memberikan pinjaman dana (uang) pada bank

description

Sumber Dana Perusahaan

Transcript of Sumber Dana Perusahaan

Page 1: Sumber Dana Perusahaan

Dalam menjalan kan usaha/bisnis memerlukan modal yang tidak sedikit, apalagi usaha tersebut adalah usaha di bidang perbankan.Oleh sebab itu tidak jarang dari pengusaha bekerja sama dalam menghimpun dana untuk terkumpulnya modal yang cukup untuk mendirikan perusahaan.

Dalam perbankan dikenal dengan nama dana pihak pertama,dana pihak kedua dan dana pihak ketikga. Dana pihak pertama adalah dana yang berasal dari pihak bank bisa itu berupa pemilik bank,pemegang saham (ikut dalam mendirikan bank) maupun pemegang saham selanjutnya dan pemegang sham publik.

Yang tergolong pada kelompok dana pihak pertama adalah sebagai berikut:

1) Modal disetorModal disetor adalah sejumlah uang yang telah disetor secara efektif yang berasal dari pemegang saham pada saat bank didirikan. Umumnya modal setoran pertama dari para pemilik bank ini sebagian dipergunakan bank untuk sarana perkantoran, peralatan kantor dan promosi.

2) Agio SahamAgio saham adalah nilai selisih jumlah uang yang dibayarkan oleh pemegang saham baru dibandingkan dengan nominal saham.

3) Cadangan-cadanganCadangan-cadangan adalah sebagian keuntungan bank yang disisihkan dalam bentuk cadangan modal dan cadangan lainnya yang digunakan untuk menutup kemungkinan timbulnya resiko dikemudian hari.

4) Laba Ditahan (Retained Earning)Laba ditahan adalah laba milik para pemegang saham yang diputuskan oleh mereka sendiri melalui rapat umum pemegang saham untuk tidak dibagikan sebagai deviden, tetapi dimasukan kembali dalam modal kerja untuk operasional bank

v  Dana pihak kedua adalah dana-dana pinjaman yang berasal dari pihak luar yang memberikan pinjaman dana (uang) pada bank

Yang tergolong pada kelompok dana pihak kedua adalah sebagai berikut:

a) Pinjaman Bank Indonesia, merupakan pinjaman yangdiperoleh karena bank mengalami kesulitan likuiditas dan atau pinjaman karena bank ditunjuk sebagai penyalur/penerus pinjaman bantuan luar negeri.b) interbank call money,ditujukan untuk memenuhi kebutuhan menutup kewajiban kliring atau daoat juga untuk memenuhi saldo Giro Wajib Minimum (GWM) di Bank Indonesia.Jangka waktu pinjaman relatif sangat singkat (overnight call money) dengan menggunakan instrument sertifikat deposito, promes, dan Surat Berharga Pasar Uang (SBPU).c) Repurchase Agreement, adalah penjualan surat berharga sesuai dengan waktu yang

Page 2: Sumber Dana Perusahaan

dipernjanjikan dengan harga yang ditetapkan dimuka.d) Fasilitas Diskonto, adalah penyediaan dana jangka pendek oleh Bank Indonesia dengan cara pembelian promes yang diterbitkan oleh bank-bank atas dasar diskonto.e) Pinjaman Subordinasif) Pinjaman dari bank (antarbank) dan yaitu pinjaman yang lazimnya berbentuk pinjaman jangka menengah dan panjang, offshore loan dan pinjaman ini sebelumnya harus mendapat persetujuan dengan Bank Indonesia karena berkaitan dengan kebijakan moneter.g) Pinjaman dari Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB),pinjaman ini lazimnya berupa surat berharga yang dapatdiperjual belikan seperti sertifikat bank dan atau deposit on call dengan jangka waktu pendek dan dapat di perpanjang lagi.h) Obligasi (bonds) dan saham, bank-bank dapat memperoleh dana melalui pasar modal dengan cara emisi, baik dalam bentuk obligasi maupun saham.

v  Yang dimaksud dengan dana pihak ketiga dalah Dana-dana yang dihimpun dari masyarakat merupakan sumber dana terbesar yang paling diandalkan oleh bank.

Yang tergolong pada dana pihak ketiga dalah sebagai berikut:

Tabungan (Saving Deposit)Tabungan adalah simpanan pihak ketiga pada bank yang penarikannya hanya dapat dilakukan menurut syarat-syarta tertentu.

Giro (Deman Deposit)Giro adalah simpanan pihak ketiga pada bank yang penarikannya dapat dilakukan setiap saat dengan menggunakan cek, bilyet giro dan surat perintah lainnya atau dengan cara pemindahbukuan.

Deposito (Time Deposit)Deposito adalah simpanan pihak ketiga pada bank yang penarikannya hanya dapat dilakukan dalam jangka waktu tertentu berdasarkan perjanjian. Dilihat dari sudut biaya dana, dana bank yang bersumber dari simpanan dalam bentuk deposito merupakan dana yang relatif mahal dibandingkan dengan sumber dana lainnya. Tetapi kelebihannya sifatnya dapat dikatagorikan sebagai sumber dana semi tetap, karena penarikannya berdasarkan tanggal jatuh tempo sehingga tingkat fluktuasinya dapat diantisipasi.

Page 3: Sumber Dana Perusahaan