Sum Ant A

3

Click here to load reader

Transcript of Sum Ant A

Page 1: Sum Ant A

Sekolahku Mulia Hati Insani

pagi menyongsong di musim pancaroba, tampak di luar jendela, sang mentari bersinar

di iringi kicauan burung bernyanyi riang di pepohonan. Hari ini hari yang cerah tapi tak

secerah hati seorang anak laki-laki yang duduk di bawah pohon dekat sebuah gubuk yang tua.

Ia memiliki rambut yang ikal dan berkulit putih. Tangan nya yang kurus memegangi

rambutnya yang ikal, tampak ia sedang termenung memikirkan sesuatu.

Anak itu bernama Arif, ia baru saja lulus dari sekolah menengah pertama. Ia bingung

mau melanjutkan sekolah kemana. Ia seorang anak yang pintar tapi saying keluarganya

termasuk keluarga yang tidak mampu. Jangankan untuk sekolah untuk kebutuhan sehari-hari

saja tidak terpenuhi.

Lama ia termenung….

Ia baru sadar dari lamunannya setelha pintu gubuk terbuka. Dan tampaklah seorang

ibu yang setengah baya menghampirinya. “ arif, kamu masih ingin sekolah?” ibu itu berkata

sambil duduk di samping Arif. “ia Bu” jawab Arif dengan nada memelas.

“sebaiknya kamu buang jauh-jauh keinginan itu, kamu harus mengerti keadaan kita

Arif!” Ibu itu berkata kagi dengan nada mengeluh.

“tapi Bu, cita-cita Arif tinggi, Arif ingin membahagiakan Ibu. Kita tidak boleh seperti

ini terus Bu!” jawab Arif dengan nada agak meninggi.

Ibu itu terdiam tak berkata apa-apa lagi…

Semilir angin bertiup menggerakan daun-daun pepohonan yang tumbuh kebat di

sekitar bangunan yang tinggi menjulang. Bangunan itu terawatt dengan baik. Tampak di

halaman bangunan itu bunga-bunga tumbuh dengan subur menghiasi bangunan itu. Bendera

merah putih yang berkibar di tiang depan bangunan itu semakin memperindah bangunan itu.

Tampak bangunan itu bertuliskan “SMK MULIA HATI INSANI”.

SMK Mulia Hati Insani adalah sekolah menengah kejuruan yang sangat berkembang

pesat di daerah warunggunung Kabupaten Lebak. Dengan fasilitas yang memadai dan guru-

guru yang berkualitaslah yang membuat SMK Mulia Hati Insani berkembang pesat.

Page 2: Sum Ant A

Hal ini terlihat dari banyaknya siswa yang bersekolah di sana di setiap tahunnya.

SMK Mulia Hati Insani sangat di dambakan oleh setiap anak yang tidak mampu, termasuk

arif, karena SMK Mulia Hati Insani adalah solusi sekolah yang murah dan berkualitas.

Tapi walaupun murah untuk anak seperti Arif tetap saja tidak mampu karena

keluarganya tidak sama dengan orang lain yang berkecukupan. Hal inilah yang membuat Arif

lama termenung di bawah pohon.

Mengingat keluarganya yang tidak mampu harapan Arif untuk melanjutkan sekolah

sangat kecil. Tapi ia tidak patah semangat, ia mencoba bekerja di pabrik kerupuk dekat

rumahnya. Semangat yang begitu membara dihati Arif dan kegigihannya dalam bekerja

ternyata membuat hati pemilik pabrik menjadi luluh dan akhirnya ia beredia membiayayai

sekolah Arif.

Arif sangat bersyukur karena usahanya tidak sia-sia dan akhirnya Arif bisa

melanjutkan sekolah di SMK Mulia Hati Insani.

SMK MHI (Mulia Hati Insani) di bawah naungan Yayasan Ikhlas Mulia Hati, tujuan

didirikan yayasan ini yaitu untuk mencerdaskan anak Lebak yang tidak mampu.

Sebelum SMK MHI dibangun pertama kali didirikan SMP Mulia Hati Insani dan

Pondok Pesantren Nurul Yatama. Nama MHI itu sendiri di ambil dari nama depan pendiri

yayasan yaitu H.Mulyadi dan nama Nurul Yatama diambil dari kata Yatim karena

kebanyakan orang-orang yang tinggal di asrama yaitu siswa-siswi yatim dan kaum dhuafa

yang bersekolah di SMP dan SMK Mulia Hati Insani.