STMIK KAPUTAMA Skripsi 2016.pdf · Contoh Permohonan Seminar Proposal ... Contoh Surat Pernyataan...

57
STMIK KAPUTAMA SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER KAPUTAMA SK. Mendiknas RI. No. 09/D/O/2003 Jl. Veteran No. 4A-9A, Binjai, 20714, Sumatera Utara Telp. (061) 8828840, 8828841 Fax. 8828845 HP. 082366304242 www.kaputama.ac.id

Transcript of STMIK KAPUTAMA Skripsi 2016.pdf · Contoh Permohonan Seminar Proposal ... Contoh Surat Pernyataan...

STMIK KAPUTAMASEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER KAPUTAMA

SK. Mendiknas RI. No. 09/D/O/2003Jl. Veteran No. 4A-9A, Binjai, 20714, Sumatera Utara

Telp. (061) 8828840, 8828841 Fax. 8828845 HP. 082366304242www.kaputama.ac.id

i

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan

ridho-Nya sehingga Panduan Skripsi Program Strata 1 ini dapat disusun dan diterbitkan tepat

pada waktunya. Panduan ini merupakan revisi dan penyempurnaan dari Panduan terdahulu.

Adapun maksud dan tujuan penyusunan panduan ini agar dapat dijadikan sebagai

panduan penulisan Skripsi baik bagi Mahasiswa dan Dosen Pembimbing sehingga dapat

mencapai hasil sesuai dengan yang diharapkan.

Dalam penyusunan Panduan ini, tim penulis banyak menerima bantuan atau masukan

dari semua pihak baik berupa saran maupun kritik yang membangun, untuk itu kami ucapkan

terima kasih yang sebesar-besarnya.

Kami menyadari Panduan ini masih banyak kekurangan, untuk itu kami sangat

mengharapkan saran dan kritikan guna penyempurnaan di masa mendatang. Semoga Panduan

ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang memerlukannya.

Binjai, 11 Januari 2016

Tim Penyusun

ii

DAFTAR ISI

HalamanKATA PENGANTAR ............................................................................................................ iDAFTAR ISI ........................................................................................................................... iiDAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................................... iiiKALENDER AKADEMIK STMIK KAPUTAMA T.A. 2015/2016 .................................. iv

BAB I. PEDOMAN PELAKSANAAN SKRIPSI ..................................................... 11. Pengertian ................................................................................................ 12. Pengusulan Rencana Judul Skripsi .......................................................... 13. Pengajuan Seminar Proposal Skripsi ...................................................... 24. Topik Yang Dapat Diajukan ................................................................... 2

BAB II. PENULISAN BAGIAN PENDUKUNG SKRIPSI ...................................... 4

BAB III. PENULISAN BAGIAN INTI SKRIPSI ...................................................... 8

BAB IV. PENGETIKAN LAPORAN SKRIPSI ......................................................... 131. Jenis dan Ukuran Kertas .......................................................................... 132. Batas Pengetikan (Margin) ...................................................................... 133. Alinea Baru (Paragraf)............................................................................. 134. Pembagian Bab, Sub bab, Sub sub bab dan seterusnya........................... 135. Jarak Pengetikan ...................................................................................... 146. Jenis Huruf............................................................................................... 147. Pengetikan Kalimat Setiap Alinea........................................................... 158. Pengetikan Nomor Halaman.................................................................... 159. Bahasa...................................................................................................... 1510. Penulisan kata ganti orang perlu dihindarkan.......................................... 1511. Istilah Asing............................................................................................. 1512. Pengetikan Kutipan ................................................................................. 1513. Penomoran Tabel dan Gambar ................................................................ 1714. Penulisan Persamaan ............................................................................... 1715. Penulisan Angka dan Satuan ................................................................... 1816. Format Penulisan Bab dan Isinya ........................................................... 18

BAB V. PEMBIMBING SKRIPSI .............................................................................. 19

BAB VI. PELAKSANAAN SEMINAR PROPOSAL DAN SIDANG SKRIPSI ...... 201. Seminar Proposal..................................................................................... 202. Sidang Skripsi.......................................................................................... 203. Teknis Pelaksanaan Sidang Skripsi ......................................................... 214. Ketentuan Penguji ................................................................................... 225. Ijazah dan Wisuda ................................................................................... 236. Penutup .................................................................................................... 23

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................. 24

LAMPIRAN

iii

DAFTAR LAMPIRAN

HalamanLampiran 1. Prosedur Pelaksanaan Skripsi........................................................................... 25Lampiran 2. Contoh Permohonan Pengajuan Judul Skripsi ................................................. 26Lampiran 3. Contoh Sampul Luar Proposal.......................................................................... 27Lampiran 4. Contoh Lembaran Persetujuan Pengajuan Proposal ......................................... 28Lampiran 5. Contoh Permohonan Seminar Proposal............................................................ 29Lampiran 6. Contoh Permohonan Sidang Skripsi/Tugas Akhir............................................ 30Lampiran 7. Contoh Sampul Luar Skripsi ............................................................................ 31Lampiran 8. Contoh Sampul Dalam Skripsi ......................................................................... 32Lampiran 9. Contoh Lembaran Persetujuan Skripsi ............................................................. 33Lampiran 10. Contoh Surat Pernyataan .................................................................................. 34Lampiran 11. Contoh Abstrak Bahasa Indonesia.................................................................... 35Lampiran 12. Contoh Abstrak Bahasa Inggris ........................................................................ 36Lampiran 13. Contoh Daftar Riwayat Hidup.......................................................................... 37Lampiran 14. Contoh Pengetikan Daftar Isi ........................................................................... 38Lampiran 15. Contoh Surat Pernyataan Bersedia Membimbing ............................................ 40Lampiran 16. CD Skripsi ........................................................................................................ 41Lampiran 17. Cover Samping Skripsi..................................................................................... 42Lampiran 18. Contoh Sistematika Penulisan Skripsi (Khusus Bab III dan Bab IV) .............. 43Lampiran 19. 11 Tips Jitu Untuk Mengerjakan Skripsi .......................................................... 50

iv

KALENDER AKADEMIKSTMIK KAPUTAMA T.A. 2015/2016

Semester GanjilNo Kegiatan Tanggal

1 Ujian Saringan Masuk Gelombang I 20 Juni 2015

2 Libur Hari Raya Idul Fitri 1437 H 14 Juli s.d 21 Juli 2015

3 Ujian Saringan Masuk Gelombang II 29 Agustus 2015

4 Pengarahan Masa Orientasi Mahasiswa Baru (MOMB) 8 Sep 2015

5 Pelaksanaan Masa Orientasi Mahasiswa Baru (MOMB) 10 s.d 12 Sep 2015

6 Pengisian dan Konsultasi KRS Semester Ganjil 14 Sep s.d 3 Okt 2015

7 Awal Perkuliahan Semester Ganjil 21 Sep 2015

8 Masa Pengajuan Cuti Kuliah 23 Sep s.d 3 Okt 2015

9 Batas Akhir Pengisian/Pengembalian/Perubahan KRS 23 Sep s.d 3 Okt 2015

10 Ujian Tengah Semester (UTS) 9 s.d 13 Nov 2015

11 Libur Natal 2015 dan Tahun Baru 2016 22 Des 2015 s.d 4 Jan 2016

12 Batas Akhir Pelaksanaan Ujian Susulan UTS 18 Des 2015

13 Ujian Akhir Semester (UAS) 25 Jan s.d 29 Jan 201614 Masa Pengumuman Hasil UAS Semester Ganjil 1 Feb s.d 5 Feb 201615 Pendaftaran Ujian Susulan UAS 25 Jan s.d 1 Feb 201616 Pengumuman Jadwal Ujian Susulan UAS 2 Feb 2016

17 Ujian Susulan UAS 3 Feb s.d 4 Feb 2016

18 Pengumuman Hasil Ujian Susulan UAS 9 Feb 2016

19 Pendaftaran Ujian Perbaikan 9 Feb s.d 12 Feb 2016

20 Pengumuman Jadwal Ujian Perbaikan 15 Feb 2016

21 Ujian Perbaikan 16 Feb s.d 18 Feb 2016

22 Pengumuman Hasil Ujian Perbaikan 19 Feb 2016

23 Masa Penerimaan KHS Semester Ganjil 22 Feb s.d 4 Mar 2016

Semester GenapNo Kegiatan Tanggal1 Pengisian dan Konsultasi KRS Semester Genap 19 Feb s.d 11 Mar 20162 Awal Perkuliahan Semester Genap 22 Feb 20163 Masa Pengajuan Cuti Kuliah 10 Feb s.d 11 Mar 20164 Batas Akhir Pengisian/Pengembalian/Perubahan KRS 11 Mar 20165 Ujian Tengah Semester (UTS) 11 s.d 15 Apr 20166 Batas Akhir Pelaksanaan Ujian Susulan UTS 20 Mei 20167 Ujian Akhir Semester (UAS) 13 Jun s.d 17 Jun 20168 Masa Pengumuman Hasil UAS Semester Genap 20 Jun s.d 24 Jun 20169 Pendaftaran Ujian Susulan UAS 13 Jun s.d 20 Jun 201610 Pengumuman Jadwal Ujian Susulan UAS 21 Jun 201611 Ujian Susulan UAS 23 s.d 24 Jun 201612 Pengumuman Hasil Ujian Susulan UAS 28 Jun 201613 Pendaftaran Ujian Perbaikan 27 Jun s.d 29 Jun 201614 Pengumuman Jadwal Ujian Perbaikan 1 Jul 201615 Ujian Perbaikan 2 Jul s.d 4 Jul 201616 Pengumuman Hasil Ujian Perbaikan 18 Jul 201617 Pendaftaran Ujian Pembersihan 19 Jul s.d 21 Jul 201618 Pengumuman Jadwal Ujian Pembersihan 22 Jul 201619 Ujian Pembersihan 25 Jul s.d 26 Jul 201620 Pengumuman Hasil Ujian Pembersihan 29 Jul 2016

v

Semester PendekNo Uraian Kegiatan Tanggal1 Masa Pendaftaran Semester Pendek 19 Jul s.d 21 Jul 20162 Pengumuman Jadwal Semester Pendek 25 Jul 20163 Pelaksanaan Semester Pendek 27 Jul s.d 10 Ags 20164 Pengumuman Hasil Ujian Semester Pendek 11 Ags 2016

Praktek Kerja Lapangan (Program Strata 1, Diploma 3)No Uraian Kegiatan Tanggal1 Pembekalan dan Pelepasan Peserta PKL 22 Jul 20162 Pelaksanaan PKL 25 Jul s.d 17 Sep 20163 Batas Akhir Penyerahan Laporan PKL 28 Des 2016

Tugas Akhir & Skripsi (Program Strata 1 & Diploma 3)No Uraian Kegiatan Tanggal1 Pengajuan Judul Tugas Akhir/Skripsi 1 Des 2015 s.d 29 Jan 20162 Pendaftaran Seminar Proposal Skripsi (S1) 22 Feb s.d 25 Mar 20163 Pelaksanaan Seminar Judul Skripsi (S1) 29 Feb s.d 1 Apr 20164 Pendaftaran Sidang Tugas Akhir/Skripsi 4 Apr s.d 26 Ags 20165 Batas Akhir Sidang Meja Hijau Akhir/Skripsi 9 Sep 2016

WisudaNo Uraian Kegiatan Tanggal1 Yudisium 23 Sep 20162 Masa Perubahan Hasil Yudisium 26 Sep s.d 27 Sep 20163 Pendaftaran Wisuda 12 Sep s.d 30 Sep 20164 Wisuda 8 Okt 2016

Jadwal Pembayaran Uang KuliahNo Uraian Kegiatan Tanggal1 Batas Akhir Pembayaran Cicilan I s.d. 18 Sep 20152 Batas Akhir Pembayaran Cicilan II s.d. 30 Okt 20153 Batas Akhir Pembayaran Cicilan III s.d. 8 Jan 20164 Batas Akhir Pembayaran Cicilan IV s.d. 19 Feb 20165 Batas Akhir Pembayaran Cicilan V s.d. 1 Apr 20166 Batas Akhir Pembayaran Cicilan VI s.d. 3 Jun 2016

Catatan: Jadwal sewaktu-waktu dapat berubah dan akan diberitahukan.

Binjai, ..................... 2015Ketua STMIK Kaputama

Lina Arliana Nur Kadim, SE., MMNIDN. 0123126801

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 1

BAB IPEDOMAN PELAKSANAAN SKRIPSI

1. PengertianDalam pedoman ini, yang dimaksud :1. Skripsi adalah karya ilmiah yang dibuat oleh mahasiswa sebagai persyaratan dalam

rangka menyelesaikan jenjang pendidikan Strata 1 (S1) untuk memperoleh gelarSarjana Komputer pada program studi Sistem Informasi dan Teknik Informatika diSTMIK Kaputama dengan bobot sebanyak 6 SKS.

2. Pembimbing Skripsi, yang selanjutnya disebut Dosen Pembimbing adalah dosen yangber-NIDN (Nomor Induk Dosen Nasional) yang bertugas membimbing mahasiswadalam pelaksanaan penelitian dan penulisan Skripsi sebanyak 2 orang.

3. Penguji Skripsi, selanjutnya disebut penguji adalah dosen yang mempunyai tugasmenguji mahasiswa dalam Sidang Skripsi sebanyak 2 orang,

4. Sidang Skripsi adalah sidang yang ditempuh oleh mahasiswa dalam rangka penilaianhasil Skripsi untuk memperoleh gelar Sarjana Komputer.

5. Untuk dapat menempuh Sidang Skripsi, mahasiswa harus menempuh prosedurpenulisan dan Sidang Skripsi sebagai berikut:a. Pengusulan Rencana Judul Skripsib. Penetapan Dosen Pembimbingc. Pengusulan Proposal Skripsid. Seminar Proposal Skripsie. Menulis Skripsif. Menempuh Sidang Skripsi (sidang meja hijau)

2. Pengusulan Rencana Judul Skripsi1. Mahasiswa mengajukan usulan rencana judul Skripsi, dengan persyaratan yaitu:

a. Telah menyelesaikan beban studi minimal 120 SKS kumulatif denganIPK >= 2,50 yang dibuktikan oleh Transkrip Akademik Sementara.

b. Telah menyelesaikan Praktek Kerja Lapangan dan lulus dengan nilai minimum C.c. Telah lulus (minimum nilai C) mata kuliah Metodologi Penelitian (mata kuliah

prasyarat).d. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif pada KRS semester berjalan.e. Mahasiswa tidak sedang terkena tindakan administratif dari Ketua STMIK

Kaputama atau Ketua Program Studi.f. Mahasiswa mengajukan permohonan Judul Skripsi kepada Koordinator Judul

Skripsi / Ketua Program Studi dengan melampirkan persyaratan pada point a s.d.d.

2. Mahasiswa mengajukan Judul Proposal Skripsi yang dilengkapi dengan Jurnalpendukung kepada Koordinator Judul Skripsi / Ketua Program Studi beserta ProposalSkripsi.

3. Pengajuan usulan rencana judul dilakukan dengan mengisi formulir usulan rencanajudul Skripsi dengan format Lampiran 2 dan melampirkan:a. Tanda bukti pembayaran biaya perkuliahan cicilan terakhir.b. Melampirkan fotocopy KHS (semester I sampai semester terakhir)

4. Mahasiswa mengajukan rencana judul Skripsi untuk mendapatkan pengesahan satujudul oleh Koordinator Judul Skripsi / Ketua Program Studi.Catatan:Judul dibuat singkat, jelas, menunjukkan dengan tepat masalah yang hendak ditelitidan tidak membuka peluang penafsiran ganda (multi tafsir).

5. Ketua Program Studi memeriksa dan menetapkan judul Skripsi yang diajukan.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 2

6. Ketua STMIK Kaputama menerbitkan Surat Keputusan Dosen Pembimbing I & IIsesuai dengan usulan ketua program studi.

7. Setelah Surat Keputusan diterbitkan oleh Ketua STMIK Kaputama, Mahasiswa dapatmengajukan Surat Pengantar Penelitian kepada Ketua Program Studi yang ditandatangani oleh Pembantu Ketua I.

3. Pengajuan Seminar Proposal Skripsi1. Mahasiswa mengajukan Proposal Skripsi yang dilengkapi dengan Jurnal pendukung

(berdasarkan hasil konsultasi dengan Dosen Pembimbing) kepada Ketua ProgramStudi.

2. Pelaksanaan Seminar Proposal dengan dihadiri oleh 2 orang Dosen Pembimbing dan2 orang Dosen Penguji.

3. Skripsi dapat dilanjutkan setelah mahasiswa yang bersangkutan dinyatakan lulusSeminar Proposal Skripsi.

4. Pengusulan Proposal Skripsi dapat diajukan dengan persyaratan melampirkan:a. Tanda bukti pembayaran biaya perkuliahan cicilan terakhir.b. Tanda bukti pembayaran biaya Skripsi Cicilan I.c. Foto copy transkrip akademik sementara (semester I s.d. VI).d. Foto copy proposal skripsi yang dilengkapi jurnal rangkap 4 (empat).e. Kartu daftar hadir mengikuti seminar proposal (kartu merah).

5. Pelaksanaan Seminar Proposal Skripsi merupakan isi dari Skripsi yang akan dibuat,terdiri atas:LEMBAR JUDULLEMBAR PERSETUJUAN SEMINAR PROPOSALDAFTAR ISIBAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah1.2 Identifikasi Masalah1.3 Batasan Masalah1.4 Rumusan Masalah1.5 Tujuan Penelitian1.6 Manfaat Penelitian1.7 Rencana Kegiatan

BAB II LANDASAN TEORI2.1 Penelitian Terdahulu2.2 Metode pemecahan masalah

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN3.1 Metode Penelitian3.2 Data Pendukung Penelitian3.3 Penerapan Metode3.4 Gambaran Hasil

DAFTAR PUSTAKALampiran Jurnal pendukung

6. Ketentuan teknis pengetikan proposal Skripsi berlaku sebagaimana halnya padaketentuan teknis pengetikan Skripsi.

7. Proposal Skripsi diajukan kepada Ketua Program Studi dengan format Lampiran 38. Ketua Program Studi memeriksa dan menetapkan tanggal pelaksanaan Seminar

Proposal.

4. Topik Yang Dapat Diajukan :Program Studi : Sistem Informasi

1. Education Games With Multimedia

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 3

2. Expert system / System Pakar3. Advance Database / Data Mining4. Decision Support System / Sistem Pendukung Keputusan5. Geographic Information System6. Neural Network /Jaringan Saraf Tiruan7. Model dan Simulasi8. Cryptography/Security System9. Cloud Computing

Program Studi : Teknik Informatika1. Software Engineering (Utility/Games/Security/Compiler, dan sebagainya)2. Operating Systems and Networks3. Artificial Inteligence and Robotic4. Multimedia5. Expert System / Sistem Pakar6. Computer Grafik7. Image Processing8. Advance Database / Data Mining9. Mobile Application10. Model dan Simulasi11. Cryptography/Security System12. Cloud Computing

Ket : Topik diluar ketentuan di atas dapat diajukan dengan memperhatikan trend, masalahatau hal-hal lain yang memungkinkan layak untuk dipertimbangkan.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 4

BAB IIPENULISAN BAGIAN PENDUKUNG SKRIPSI

1. Skripsi dapat dilaksanakan setelah mahasiswa yang bersangkutan dinyatakan lulusSeminar Proposal.

2. Isi bab I sampai dengan bab V, minimal 60 halaman, maksimal 150 halaman, tidaktermasuk lampiran-lampiran pelengkap.

3. Total halaman bab III dan bab IV lebih besar (jumlah halamannya) dari jumlah bab I +bab II + bab V.

4. Halaman yang hanya berisikan gambar/flowchart saja tidak dihitung sebagai halaman.5. Teknis/tata cara pengetikan Skripsi diatur secara khusus, dan merupakan bagian yang

tidak terpisahkan dari pedoman ini.6. Untuk persiapan penelitian, pelaksana penelitian dan penulisan Skripsi, mahasiswa harus

berkonsultasi dengan dosen pembimbing yang ditetapkan.7. Masa berlakunya penulisan Skripsi adalah 1 (satu) semester yang berjalan. Skripsi yang

tidak selesai dalam masa tersebut diatas dinyatakan kadaluarsa, dan mahasiswa harusmengajukan proposal baru kepada Ketua Program Studi sesuai dengan prosedur.

8. Skripsi bisa disahkan oleh kedua pembimbing apabila seluruh bagian isi Skripsi (abstrak,kata pengantar, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, Bab I-V, daftar pustaka dan seluruhlampiran) telah diperiksa oleh kedua pembimbing.

9. Seluruh biaya yang terserap untuk persiapan dan pelaksanaan penelitian, pengolahan data,penulisan dan penggandaan Skripsi ditanggung oleh mahasiswa yang bersangkutan.

10. Adapun sistematika penulisan bagian pendukung Skripsi sebagai berikut:a. Sampul Luar Laporan Skripsi

1) Bahan : Karton tebal dan dilapisi dengan selubung plastik transparan.2) Warna : Sesuai dengan warna program studi masing-masing.

a) Program Studi Sistem Informasi (S1) : warna biru mudab) Program Studi Teknik Informatika (S1) : warna orange

3) Tulisan : Huruf pada sampul luar Skripsi dicetak timbul dengan tinta hitam

b. Halaman Dalam Skripsi1) Halaman Pertama (Halaman Judul, lihat Lampiran 8)

Tulisan pada halaman ini sama dengan bagian/sampul luar. Tulisan dicetakdengan tinta warna hitam. Halaman judul mengandung informasi yang disusunberdasarkan urutan berikut:

1. SKRIPSI2. Judul lengkap Skripsi3. Pernyataan tujuan Skripsi4. Nama lengkap penulis & NPM5. Logo STMIK KAPUTAMA6. Jenjang Pendidikan7. Nama Program Studi8. Nama PT9. Kota10.Tahun Tamat

2) Halaman Persetujuan (lihat Lampiran 9)Sebagai bukti/persetujuan bahwa Skripsi sudah diujikan, maka harusditandatangani oleh Ketua STMIK Kaputama, Ketua Program Studi dan DosenPembimbing.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 5

3) Halaman Motto dan PersembahanMotto merupakan semboyan yang berupa kalimat pendek yang mengetengahkanpandangan hidup penulis dan persembahan berisi kepada siapa Skripsidipersembahkan dan merupakan kata hati terutama hasrat pengabdian yang hendakdisampaikan oleh penulis.

4) Halaman Pernyataan Keaslian (lihat Lampiran 10)Berisi pernyataan yang menjelaskan bahwa Skripsi tersebut tidak merupakan hasiljiplakan dan juga bukan berupa karya orang lain.

5) Abstrak (lihat Lampiran 11 dan 12)Abstrak ditulis dalam dua bahasa yaitu bahasa Indonesia dan diikuti olehterjemahannya dalam bahasa Inggris di halaman berikutnya. Abstrak harusringkas, ditulis dalam tiga paragraf serta terdiri dari min 150 dan max 250 kata.Abstrak tidak sama dengan ringkasan Skripsi. Abstrak ditulis satu spasi. Abstrakmenyatakan dengan ringkas bidang pembahasan Skripsi yang mencakup tujuan,cara penyelesaian dan keputusan yang diperoleh.Kata Kunci : dituliskan pada bagian akhir abstrak, dengan jumlah tidak lebih dari1 baris.

(Menyatakan subjek penting yang biasa dipakai untuk melakukan pencarian,biasanya berisi 3 sampai 5 buah kata)

6) Kata PengantarKalimat ”KATA PENGANTAR ” diketik dengan huruf besar pada halamansebelah atas sebagai judul dengan posisi rata tengah. Halaman ini memuat:a) Kalimat pembuka sebagai ucapan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa

atas selesainya penulisan Skripsib) Maksud dan tujuan penulisan Skripsi yaitu sebagai salah satu syarat guna

menyelesaikan Studi pada Program Studi Strata 1 --------nama program studi------- di STMIK Kaputama.

c) Ucapan terima kasih ditujukan kepada berbagai pihak dimulai dari :(1) ---------------- selaku Ketua STMIK Kaputama ----------------(2) ---------------- selaku Ketua Program Studi ----------------(3) ---------------- selaku Pembimbing I ----------------(4) ---------------- selaku Pembimbing II ----------------(5) Dosen ----------------(6) Staf/Pegawai STMIK Kaputama ----------------(7) Pimpinan Perusahaan ----------------(8) Orangtua ----------------(9) Lain-lain ----------------

Kekurangan dan kelebihan -----------.

Binjai, Tanggal Bulan Tahun

Penulis,

Tanda tangan

Nama Lengkap (tanpa gelar)NPM

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 6

7) Daftar Riwayat Hidup (lihat Lampiran 13)Berisi daftar singkat riwayat hidup penulis, dengan susunan terdiri dari : namapenulis, tempat dan tanggal lahir, alamat, status, agama Telp/Handphone, anak keberapa dari berapa saudara, pendidikan, nama orang tua, kegiatan/pekerjaan (jikasudah bekerja), dan penghargaan yang dimiliki (jika ada).

c. Daftar Isi (lihat Lampiran 14)Pada halaman ini dicantumkan semua judul bab, sub-sub bab maupun anak sub-subbab dan nomor halaman dimana masing-masing terdapat pada Skripsi. Semua JudulBab diketik dengan huruf besar, sedangkan sub-sub bab hanya huruf pertama setiapkata yang diketik dengan huruf besar. (1 spasi)

d. Daftar TabelHalaman ini memuat seluruh tabel yang terdapat dalam Skripsi berikut nomorhalamannya. Seluruh daftar tersebut diatur dan ditempatkan sedemikian rupa sehinggasesuai dan mendukung terhadap teks/kalimat yang mendahului maupun teksselanjutnya. Penomoran tabel disesuaikan dengan letaknya di dalam bab. Misalnya:Tabel ke-2 pada Bab III tertulis : Tabel III.2 disusul nama/identitas tabel. Nama tabeldibuat di atas tabel. (1 spasi)

e. Daftar GambarHalaman ini memuat seluruh gambar yang terdapat dalam Skripsi berikut nohalamannya. Seluruh daftar tersebut diatur dan ditempatkan sedemikian rupa sehinggasesuai dan mendukung terhadap teks/kalimat yang mendahului maupun teksselanjutnya. Penomoran gambar disesuaikan dengan letaknya di dalam bab. Misalnya:Gambar ke-4 pada Bab II tertulis : Gambar II.4 disusul nama/identitas gambar. Namagambar dibuat di bawah gambar. (1 Spasi)

g. Daftar PustakaDaftar Pustaka memuat semua pustaka yang dijadikan acuan dalam penulisan Skripsiyaitu semua sumber yang dikutip. Daftar ini berguna untuk membantu pembaca yangingin mencocokkan kutipan-kutipan yang terdapat dalam Skripsi. Penyusun diurutkansecara alfabetis berdasarkan nama penulis tanpa gelar kesarjanaan.Daftar Pustaka (berisikan daftar buku yang digunakan dalam penyusunan Skripsisebagai bahan pertimbangan minimum 5 buku dan tahun penerbitan 10 tahun kebelakang). Pustaka yang dikutip dapat berupa buku, jurnal dan internet. Semua unsurdalam pustaka harus dicantumkan dalam daftar pustaka.

Penulisan daftar pustaka dilakukan tata cara yaitu :1. Diketik 1 (satu) spasi dengan jarak 1 (satu) spasi kosong untuk sumber berikutnya.2. Apabila pustaka lebih dari satu baris, maka baris ke dua dan seterusnya ditulis

menjorok kedalam 7 ketukan.3. Disusun secara Alfabet (menurut abjad) dan tidak diberi nomor urut.4. Penulisan daftar pustaka harus konsisten dengan satu jenis penulisan.

Contoh penulisan daftar pustaka:a. Tidak Ada Penulis/Pengarang:

Anonim. 1981. Sejarah Kalimantan Barat. Pontianak.

b. Satu Penulis/Pengarang:Djarwanto, P. S. 1984. Pokok-Pokok Metode Riset dan Bimbingan Teknis Penulisan

Laporan. Edisi Ketiga, Cetakan Kelima, Liberty, Yogyakarta,

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 7

c. Dua Penulis/Pengarang:Kadarman, A.M., dan Udaya, Y. 1994. Pengantar Ilmu Manajemen. Cetakan

Keempat, Gramedia Pustaka Utama, Jakarta,

d. Tiga Penulis/Pengarang atau Lebih:Yusuf, R., dkk,. 1999. Penuntun Penulis Tugas Akhir dan Paper. Andi, Semarang.

e. Ikatan/Asosiasi Sebagai Penulis/Pengarang:Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI). 2001. Kampus Bisnis dan Keuangan

Indonesia. LP-FEUI, Semarang.

f. Badan/Instansi Pemerintah Sebagai Penulis:Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia. 2001. Pedoman Pelaksanaan

Penelitian dan Pengabdian Masyarakat oleh Perguruan Tinggi. Erlangga,Jakarta.

g. Badan/Instansi Swasta sebagai penulis:PT. Indosat, 1989. Pemasaran Jasa Komunikasi Indonesia. Gramedia, Jakarta.

h. Karya Terjemahan:Ivar Lisser. 2002. The Other Side Midnight, Diterjemahkan oleh Intan Maria,

Gramedia, Jakarta,

i. Buletin, Majalah:Sumorta, A. 1989. Prospek Pasaran Ekspor Indonesia. Nopember, Hal. 68-84.

j. Surat Kabar:Wirawan, S. 2001. Sosiologi Mahasiswa. Sinar Harapan, Januari, Hal. VI, Kolom

6-9.

k. Internet:Black, A. dan Lenzo, K. 2013. Multilingual Text To Speech System,

http://www.cs.cmu.edu/~awb/papers/icassp2004/mtts.pdf, diakses tanggal25 Maret 2013.

h. LampiranLampiran berisi tabel yang panjang, surat keterangan penelitian, instrumen

penelitian, blanko-blanko yang digunakan, listing program, peraturan-peraturan dansebagainya yang berfungsi melengkapi laporan penelitian. Lampiran diberi nomorhalaman (huruf L dan nomor urut lampiran) di pojok sebelah kanan atas halaman,contoh: L-1, L-2, L-3, ....

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 8

BAB IIIPENULISAN BAGIAN INTI SKRIPSI

Bagian inti Skripsi terdiri dari 5 (lima) Bab yaitu : pendahuluan, landasan teori,analisis dan perancangan, pembahasan dan implementasi serta kesimpulan dan saran. Adapunpenjelasan format isi Skripsi sebagai berikut :

1. BAB I PENDAHULUAN1.1 Latar Belakang Masalah

Latar belakang masalah menjelaskan secara lengkap topik penelitian, masalahpenelitian dan mengapa melakukan penelitian. Dengan mengemukakan latar belakangmasalah akan mempermudah membuat rumusan masalah. Latar belakang dijelaskan secararinci dan didukung oleh minimal 1 (satu) jurnal pendukung yang berhubungan denganpermasalahan untuk memperkuat alasan pemilihan judul. Latar belakang harus memuat :1. Gambaran permasalahan pada objek penelitian2. Penyebab munculnya masalah pada objek penelitian (kemungkinan berasal dari masalah,

peluang, arahan)3. Permasalahan utama yang menjadi pokok penelitian4. Solusi permasalahan5. Jurnal pendukung sebagai alternatif solusi perbaikan

1.2 Identifikasi MasalahMemaparkan permasalahan yang terdapat pada latar belakang masalah yang dinyatakan

dalam bentuk kalimat tanya yang tegas dan jelas (how), untuk menambah ketajaman masalah.

1.3 Batasan MasalahRuang lingkup permasalahan yang terdiri dari :

1. Metode yang digunakan dalam penelitian2. Variabel/kriteria penelitian3. Parameter (nilai) variabel4. Tools yang digunakan (software atau hardware)5. Topik yang terkait tetapi tidak termasuk dalam pembahasan

1.4 Rumusan MasalahRumusan masalah merupakan strategi, cara, teknik yang digunakan untuk

menyelesaikan permasalahan yang ditegaskan pada identifikasi masalah dan disusun secarasingkat, padat dan jelas dalam bentuk kalimat tanya.

1.5 Tujuan PenelitianMerupakan apa yang ingin dicapai oleh peneliti dalam melakukan penelitiannya,

mengacu pada rumusan masalah dan dinyatakan dalam bentuk kalimat pernyataan.

1.6 Manfaat PenelitianMerupakan hasil yang akan dicapai oleh peneliti dalam penelitiannya, mengacu pada

tujuan penelitian dan dinyatakan dalam bentuk kalimat pernyataan.

1.7 Sistematika PenulisanBerisi uraian garis besar isi Skripsi untuk tiap-tiap bab.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 9

1.8 Rencana KegiatanMenjadwalkan kegiatan yang direncanakan mulai dari tahap identifikasi masalah

sampai dengan rencana kegiatan sidang, dibuat dalam bentuk tabel matriks kegiatan. GunakanMicrosoft Project untuk membuat rencana kegiatan

Contoh Rencana Kegiatan:Tabel I.1 Rencana Kegiatan

No KegiatanMaret 2016 April 2016 Mei 2016 Juni 2016

I II III IV I II III IV I II III IV I II III IV1 Identifikasi Masalah2 Analisis Kebutuhan Sistem3 Pengumpulan Data4 Membuat Rancangan Sistem5 Rancang Bangun Program6 Uji Coba Program (Testing)7 Revisi dan Evaluasi8 Sidang

2. BAB II LANDASAN TEORILandasan teori merupakan tinjauan pustaka, menguraikan teori-teori yang mendukung

judul dan jurnal-jurnal pendukung yang mendasari pembahasan secara detail. Landasan teoridapat berupa definisi-definisi atau model yang langsung berkaitan dengan ilmu atau masalahyang diteliti. Pada bab ini juga dituliskan tentang komponen (tools/software) yang digunakanuntuk pembuatan aplikasi atau untuk keperluan penelitian. Penulisan diawali dengan teori-teori keilmuan pendukung dan diakhiri dengan teori-teori yang berhubungan dengan toolsatau alat pembuktian, semua tulisan pada bab 2 harus menyertakan sumber atau referensi.

3. BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN (Topik Masalah)3.1 Tinjauan Umum

Menguraikan tentang gambaran umum objek penelitian, misalnya gambaran umumperusahaan (struktur organisasi), atau gambaran umum produk, serta data yang dipergunakanuntuk memecahkan masalah-masalah yang dihadapi, berkaitan dengan kegiatan penelitian.

3.2 Metodologi PenelitianMerupakan langkah-langkah spesifik yang dilakukan selama proses pembuatan

Skripsi, bahwa apa yang ditulis merupakan langkah-langkah spesifik yang dikerjakan. MetodePenelitian yang salah adalah yang menjabarkan teknik pengumpulan data. Metode Penelitianyang benar adalah yang menjabarkan tahapan penyelesaian masalah penelitian.

3.3 Analisis (Topik Masalah)Untuk analisis dan perancangan pada bab III, gunakan salah satu metode yang

berkaitan dengan analisis, perancangan, RPL seperti FAST, PIECES, Water Fall, Incremental,System Development Life Cycle (SDLC), Information System Life Cycle (ISLC), Spiral, dlluntuk menganalisa dan sesuaikan metode dengan topik permasalahan.

3.3.1 Analisis Kelemahan Sistem BerjalanMenguraikan masalah/kelemahan yang terdapat di sistem yang berjalan dengan

menggunakan flowchart document (flowmap). Setelah mengidentifikasi masalah, berikutnyaadalah solusi penyelesaian untuk masalah yang ditemukan di sistem berjalan (hasil analisiskelemahan sistem).

3.3.2 Analisis Kebutuhan Sistem Baru

Catatan : 1. Buku referensi minimal 5 buku dengan tahun terbitan 10 tahun terakhir.2. Tidak diperbolehkan menggunakan referensi dari blog.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 10

Menguraikan kebutuhan sistem agar sistem baru yang diusulkan dapat menyelesaikanmasalah. Analisis kebutuhan sistem yang baru berisi antara lain: kebutuhan perangkat keras,kebutuhan perangkat lunak, kebutuhan informasi, kebutuhan pengguna, kebutuhan design,kebutuhan builder, kebutuhan owner dan sebagainya (analisis kebutuhan sistem disesuaikandengan sistem yang akan dibuat).

3.3.3 Analisis Kelayakan Sistem BaruMenguraikan analisis kelayakan sistem baru jika di implementasikan di objek

penelitian. Analisis kelayakan sistem yang baru berisi antara lain: kelayakan teknologi,kelayakan hukum, kelayakan operasional, kelayakan ekonomi, dan sebagainya (analisiskelayakan sistem disesuaikan dengan sistem yang akan dibuat).

3.4 Perancangan SistemMenguraikan konsep pemodelan sistem dan alasan mengapa pemodelan sistem perlu

dilakukan.

3.4.1 Perancangan ProsesMenguraikan pemodelan proses sistem yang dibuat menggunakan pemodelan fisik

(phisycal model) dengan membuat flowchart system atau flowchart program dan pemodelanlogic (logical model) dengan membuat diagram berjenjang proses, Diagram Konteks,Diagram Alir Data (DFD) Level 0, Level 1 dan seterusnya. Semua perancangan agarmenggunakan tools (Microsoft Visio) untuk memudahkan dan menata rancangan model.

3.4.2 Perancangan Basis DataPerancangan basis data terdiri dari: perancangan kamus data dan normalisasi dan relasi

antar tabel. Memuat dengan jelas konsep basis data termasuk struktur tabel dan jangkauanmasing-masing atribut sesuai dengan kebutuhan sistem. Gunakan tools (Microsoft Visio)untuk memudahkan mendesain konsep basis data dengan pemodelan Entity RelationshipDiagram (ERD).

3.4.3 Perancangan Requirement (Sistem/Berbasis Objek/UML/Use Case)Merupakan perancangan analisis kebutuhan sistem, menggambarkan apa saja aktifitas

yang dilakukan oleh suatu sistem dari sudut pandang pengamatan luar tentang apa yangdilakukan bukan bagaimana melakukannya. Gunakan pemodelan Use Case karena dekatkaitannya dengan kejadian-kejadian. Kejadian (skenario) merupakan contoh apa yang terjadiketika seseorang berinteraksi dengan sistem.

3.4.4 Perancangan Antarmuka (Interface)Menguraikan perancangan form-form yang ada dalam aplikasi. Meliputi perancangan

form untuk pengguna umum dan pengguna administrator (jika terdapat beberapa tingkatanpengguna dalam aplikasi yang dirancang). Cantumkan semua form yang terdapat pada sistem,dan gunakan tools untuk memudahkan desain.

Yang terdapat pada Bab III adalah semua hasil analisis penelitian anda, sehingga diBab III tidak dibenarkan ada kutipan atau referensi dari sumber lain.

4. BAB IV PEMBAHASAN DAN IMPLEMENTASIBab ini merupakan paparan analisis dan implementasi hasil uji coba program. Bab IV

ini akan memaparkan hasil-hasil dari tahapan penelitian, tahap analisis, desain, implementasidesain, hasil testing dan implementasinya, berupa penjelasan teoritis, baik secara kualitatif,

NB: TIDAK SEMUA JENIS ANALISIS HARUS DIGUNAKANTERGANTUNG PERMASALAHAN/JUDUL YANG DITELITI

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 11

kuantitatif, atau secara statistik. Selain itu, sebaiknya hasil penelitian juga dibandingkandengan hasil penelitian terdahulu yang sejenis atau keadaan sebelumnya.

4.1 PembahasanMenguraikan pembahasan program dan analisis dari hasil program yang dibuat.

4.1.1 Pembahasan Listing Program (bila ada dan diperlukan)Sering disebut dengan penggalan program, jelaskanlah pokok-pokok penting yang ada

pada program anda seperti module, class, objek dan lain-lain, biasaya terjemahan rumus ataumetode kedalam bahasa pemrograman.

4.1.2 Pembahasan Antarmuka (Interface) Program (bila ada dan diperlukan)Jelaskan interface proses utama, sehingga jelas tujuan dan parameter-parameter yang

diinputkan ke sistem.

4.1.3 Pembahasan Hasil Response Pengguna (hasil quesioner) (bila ada)

4.2 Implementasi4.2.1 Uji Coba Sistem dan Program

Menguraikan tentang perbedaan antara uji coba sistem dan uji coba program. Dalamuji coba program ada beberapa cara pengujian, diantaranya pengujian kesalahan sintaks,kesalahan logika. Menurut Pressman, ada 2 jenis pengujian sistem yaitu black box testing danwhite box testing. Jelaskan tahapan-tahapan bagaimana melakukan pengujian terhadap sistemdan program yang sudah dibuat sehingga sistem tersebut bebas dari kesalahan (bugs) dandapat dilanjutkan ke proses selanjutnya, yaitu: proses implementasi sistem ke perusahaan /objek penelitian.

4.2.2 Manual ProgramMenguraikan bagaimana cara menggunakan program yang sudah dibuat. Setiap

fitur/menu yang ada didalam program dijelaskan satu demi satu secara lengkap. Hal inidimaksudkan agar pembaca/pengguna program dapat mengoperasikan program yang sudahdibuat tanpa harus bertanya langsung ke pembuat program (programmer/system analyst).Sebaiknya didalam program yang dibuat disertakan fasilitas/menu bantuan (help) sehinggapengguna tidak perlu membaca manual program yang tercetak tetapi cukup denganmemanfaatkan menu bantuan yang sudah tersedia didalam program aplikasi.

4.2.3 Pemeliharaan SistemMenguraikan tujuan kenapa pemeliharaan sistem perlu dilakukan. Menjelaskan

tahapan-tahapan yang harus dilakukan untuk memelihara program aplikasi yang sudah dibuatsehingga program tersebut dapat terus digunakan tanpa adanya gangguan. Pada tahap ini yangperlu dijelaskan adalah bagaimana cara memelihara program aplikasinya dan bagaimana caramemelihara data yang sudah tersimpan dalam basis data.

5. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

NB: TIDAK SEMUA IMPLEMENTASI & PEMBAHASAN HARUSDIGUNAKAN TERGANTUNG PERMASALAHAN/JUDUL YANGDITELITI dan METODE ANALISA DAN PERANCANGAN YANG

DIGUNAKAN DI BAB III

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 12

5.1 KesimpulanKesimpulan dapat mengemukakan kembali masalah penelitian (mampu menjawab

pertanyaan dalam rumusan masalah), menyimpulkan bukti-bukti yang diperoleh dan akhirnyamenarik kesimpulan apakah hasil yang didapat (dikerjakan), layak untuk digunakan(diimplementasikan). Penulis tidak diperkenankan menyimpulkan masalah jika pembuktiantidak terdapat dalam hasil penelitian. Hal-hal yang diperkuat :1. Berhubungan dengan apa yang dikerjakan2. Didasarkan pada analisis yang objektif3. Bukti-bukti yang telah ditemukan

Catatan:1. Jangan menulis kesimpulan yang merupakan suatu pengetahuan umum. Jika tanpa

penelitian Anda orang sudah dapat menarik kesimpulan maka “temuan” Anda tersebutmungkin tidak layak masuk kebagian kesimpulan. Mungkin hal tersebut sudah menjadipengetahuan umum.

2. Hal-hal yang dituliskan pada bab 5 (kesimpulan) semestinya sudah muncul pada bagianisi. Akan aneh jika Anda mengambil kesimpulan yang tidak pernah muncul dalam babsebelumnya. Bagaimana Anda bisa sampai kepada kesimpulan tersebut?

3. Kesimpulan harus merupakan hasil penelitian anda.

5.2 SaranSaran merupakan usulan, masukan dari penulis untuk dilaksanakan (sesuatu yang

belum ditempuh dan layak untuk dilaksanakan). Saran dicantumkan karena peneliti melihatadanya jalan keluar untuk mengatasi masalah (kelemahan yang ada), saran yang diberikantidak terlepas dari ruang lingkup penelitian (untuk objek penelitian maupun pembaca yangakan mengembangkan hasil penelitian).

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 13

BAB IVPENGETIKAN LAPORAN SKRIPSI

1. Jenis dan Ukuran KertasSkripsi diketik di kertas ukuran A4 (21,5 x 29 cm) 80 gram, dan pengetikan tidak

bolak-balik. Naskah diketik menggunakan komputer dengan program pengolah kataMicrosoft Office atau Open Office.org Writter.

2. Batas Pengetikan (Margin)Batas pengetikan (margin) diatur sebagai berikut:

a. Margin Atas : 4 cmb. Margin Bawah : 3 cmc. Margin Kanan : 3 cmd. Margin Kiri : 4 cm (khusus sampul depan/dalam, batas kiri/kanan = 3 cm)

Catatan:Untuk nomor halaman 1,5 cm dari tepi kertas bagian atas atau bawah.

3. Alinea Baru (Paragraf)Tiap-tiap baris dari suatu alinea dimulai dengan ketukan huruf pertama agak

menjorok ke dalam (ke arah kanan) sebanyak 7 ketukan huruf dari margin/batas kiri atau+ 1,2 cm.

4. Pembagian Bab, Sub bab, Sub-sub bab dan seterusnya.a. Bab, nomor bab yang digunakan angka romawi besar (I, II, III, dan seterusnya), bab

ditulis dengan huruf besar (capital) semua dan diatur simetris kiri-kanan (center)tanpa diakhiri dengan titik (dicetak tebal).

b. Sub bab, nomor yang digunakan angka arab dari bab diikuti dengan nomor urut darisub bab dengan dipisahkan titik (contoh: 1.1, 1.2, dan seterusnya), semua awal katadimulai dengan huruf besar, kecuali kata sambung dan kata depan, tanpadiakhiri dengan titik (dicetak tebal).

c. Sub-sub bab, nomor yang digunakan angka arab dari bab, nomor sub bab diikutidengan nomor urut dari sub-sub bab dengan dipisahkan titik (contoh: 1.1.1, 1.1.2, danseterusnya), semua awal kata dimulai dengan huruf besar, kecuali kata sambungdan kata depan, tanpa diakhiri dengan titik.

d. Anak sub-sub bab, nomor yang digunakan angka arab dari bab, nomor sub bab, nomorsub-sub bab diikuti dengan nomor urut dari anak sub-sub bab dengan dipisahkan titik(contoh: 1.1.1.1, 1.1.1.2, dan seterusnya), semua awal kata dimulai dengan hurufbesar, kecuali kata sambung dan kata depan, tanpa diakhiri dengan titik.

e. Pasal, nomor yang digunakan angka arab dari bab, nomor sub bab, nomor sub-sub bab,nomor anak sub-sub bab diikuti dengan nomor urut dari pasal dengan dipisahkan titik(contoh: 1.1.1.1.1, 1.1.1.1.2, dan seterusnya), semua awal kata dimulai denganhuruf besar, kecuali kata sambung dan kata depan, tanpa diakhiri dengan titik.

f. Ayat, nomor yang digunakan angka arab dari bab, nomor sub bab, nomor sub-sub bab,nomor anak sub-sub bab, nomor pasal, diikuti dengan nomor urut dari ayat dengandipisahkan titik (contoh: 1.1.1.1.1.1, 1.1.1.1.1.2, dan seterusnya), semua awal kata

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 14

dimulai dengan huruf besar, kecuali kata sambung dan kata depan, tanpadiakhiri dengan titik.

Untuk keseragaman, maka format penomoran perlu disusun dengan strukturseperti contoh berikut:

BAB IPENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah1.2 Identifikasi Masalah1.3 Batasan Masalah1.4 Rumusan Masalah1.5 Tujuan Penelitian1.6 Manfaat Penelitian1.7 Sistematika Penulisan1.8 Rencana Kegiatan

2.1 Pengertian Multimedia2.1.1 Sejarah Multimedia2.1.2 Struktur Multimedia2.1.2.1 Struktur Linier2.1.2.2 Struktur Hirarki2.1.2.3 Struktur Piramida2.1.2.4 Struktur Campuran2.1.3 Sistem Pengembangan Aplikasi Multimedia

5. Jarak PengetikanJarak pengetikan adalah sebagai berikut :

Judul Bab : 1 spasiPenjelasan Isi : 2 spasi (termasuk kata pengantar, isi bab dan sub bab)Daftar : 1 spasi (daftar isi, daftar gambar, daftar tabel dan daftar lampiran)Isi Abstrak : 1 spasiKutipan > 5 baris : 1 spasiCatatan kaki : 1 spasiDaftar Pustaka : 1 spasi (antara dua pustaka satu baris spasi kosong)Listing Program : 1 spasi

6. Jenis HurufJenis huruf yang digunakan adalah sebagai berikut :

Judul Bab : Times New Roman/14/Bold/Kapital/Center AlignmentSub Bab : Times New Roman/12/Bold/Title Case/Justified AlignmentIsi : Times New Roman/12/Justified AlignmentIstilah Asing : Times New Roman/12/Italic/Justified AlignmentNomor Halaman : Times New Roman/12Listing Program : Courier New/10 (boleh dibuat dua kolom)

Catatan:Naskah Skripsi dalam format word dan pdf serta listing program diberikan dalam bentukCD berisi program yang telah dirancang (harus disertai source code, execute file danlibrary file) kepada Pembantu Ketua 1.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 15

7. Pengetikan Kalimat Setiap AlineaPengetikan kalimat/teks Skripsi pada awal setiap alinea dimulai masuk ke dalam

sejauh 7 (tujuh) ketukan huruf.

8. Pengetikan Nomor HalamanLembar Judul : tanpa nomor halamanLembar Pengesahan : tanpa nomor halamanLembar Pernyataan : tanpa nomor halamanAbstrak, Daftar Lampiran : di tengah bagian bawah, mulai Angka Romawi i – dstHalaman Bab Baru : di tengah bagian bawah, mulai dari angka 1Halaman Isi Bab : di kanan atas (right – top)Listing Program : di kanan atas (right – top) mulai dari L-1, L-2, L-3,…..

9. BahasaBahasa yang digunakan Skripsi yaitu bahasa Indonesia.

Catatan :Abstrak dibuat menggunakan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris

10. Penulisan kata ganti orang perlu dihindarkanSemua tulisan Skripsi tidak diperkenankan untuk menggunakan kata ganti orang

seperti penulis, saya, kita, anda, dsb. Sebagai pengganti hal itu, gunakan bentuk pasif.Pada kata pengantar, boleh menggunakan kata penulis sebagai pengganti saya.

11. Istilah AsingSemua istilah asing harus ditulis miring, contoh : merupakan warehouse.

12. Pengetikan KutipanTeks/kalimat yang dikutip harus sesuai dengan hasilnya tanpa dikurangi. Cara

pengetikan kutipan sangat banyak dan beragam, tetapi untuk keragaman dan konsistensidigunakan cara/teknik sebagai berikut:

Dalam banyak hal, seringkali tulisan mengutip pada suatu acuan. Beberapa aturanyang berlaku untuk kepentingan ini:a. Dalam naskah, pengutipan suatu tulisan ditulis dengan beberapa macam aturan.

Contoh dapat dilihat di bawah ini:Menurut Kadir (2010, h. 5), teknologi informasi mencakup dua teknologi yangdisebut teknologi komputer dan teknologi komunikasi.

Teknologi informasi mencakup dua teknologi yang disebut teknologi komputerdan teknologi komunikasi (Kadir, 2010, h. 5).

Dua contoh di atas menyatakan acuan ke buku yang ditulis oleh Abdul Kadir padatahun 2010 dan terdapat pada halaman 5. Perhatikan bahwa hanya nama belakangyang disertakan dalam tulisan (acuan).

b. Bila pengarang dua orang, nama belakang kedua pengarang disebutkan. Contoh:Menurut Andi dan Christine (2011, h. 18), pemrograman ....

Pada contoh di atas, buku yang diacu ditulis oleh Jefry Andi dan Natalie Christine.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 16

c. Bila pengarang lebih dari dua orang, gunakan nama belakang pengarang pertama dandiikuti koma, spasi, dan kata dkk. Contoh :

Penelitian yang dilakukan oleh Sofyan, dkk (2009, h. 25), makanan yang diberiformalin dengan kadar …

d. Jika suatu tulisan mengacu dua literatur, antar acuan ditulis dengan pemisah titik-koma. Contoh:

Menurut penelitian tentang komputasi bergerak (Bant, 1999, h. 25; Hunt, 2001, h.200), diperoleh ….

Menurut penelitian tentang komputasi bergerak [2], diperoleh ….

Perlu diketahui, pada keadaan seperti itu acuan harus disusun menurut urutan abjadnama pengarang.

e. Jika dalam satu paragraf, seseorang yang diacu disebut lebih dari satu kali, hanyapenyebutan yang pertama yang menggunakan tahun.Contoh :

Dian (2012, h. 4) mempublikasikan penemuannya dalam buku berjudul “IntegrasiWeb”. Dian menunjukkan …

f. Apabila terdapat suatu acuan ke suatu nama dan tahun yang kebetulan terdapat lebihdari sebuah, di belakang tahun perlu ditambahkan sebuah huruf berupa a, b, c, d, danseterusnya.Contoh :

Riset tentang komputasi grid yang dikemukakan oleh Hubert (2004a, 2004b,2004c, 2005) menunjukkan bahwa …

Pada contoh di atas terdapat tiga acuan ke Hubert yang diterbitkan pada tahun yangsama yaitu 2004. Di dalam Daftar Pustaka, penyebutan tahun harus mengikuti aturantersebut.

g. Jika halaman yang diacu lebih dari sebuah halaman, perlu disebutkan jangkauannyadengan menggunakan tanda minus.Contoh:

Menurut Febri (2004, h. 6-8), ….

Pada contoh di atas, halaman yang diacu adalah halaman 6 s/d 8.

h. Pengutipan dari sumber kedua perlu mencantumkan nama penulis asli dan penulisyang menyebutkan.

Menurut Alter (Kadir, 2004, h. 6-8), ….

Pada contoh di atas, sumber kedua yaitu dari buku yang ditulis oleh Abdul Kadir.Adapun yang dikutip adalah hasil dari tulisan Alter.

i. Pengutipan definisi dari sumber yang tidak berbahasa Indonesia perlu ditulis dalambentuk aslinya; bukan terjemahannya.

Menurut Elmasri dan Navathe (1994, h.2), DBMS adalah “a collection ofprograms that enables users to create and maintain database.”

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 17

j. Jika yang diacu adalah sumber di Internet, penyebutan nama penulis tetap mengikutiaturan-aturan yang disebutkan terdahulu.

Contoh :Menurut penelitian tentang komputasi bergerak (http://www.x.com), diperoleh ….

perlu ditulis menjadi

Menurut penelitian tentang komputasi bergerak (Hunt, 2004), diperoleh ...

jika yang diacu mencantumkan nama pengarang dan tahun. Bila tahun tidak ada, tahundiisi dengan saat informasi diperoleh.

13. Penomoran Tabel dan GambarLihat Tabel III.1 berarti tabel berada pada Bab III tabel nomor satu. Penomoran tabel

didasarkan pada Judul tabel dan diletakkan pada bagian tengah atas tabel. Sumber tabeldicantumkan mengacu kepada asal tabel diperoleh dan tahun perolehannya.

Contoh 1 :Tabel III.1 Jumlah Siswa SMA Negeri 1 Binjai

Tahun Ajaran 2012/2013

No Kelas Jumlah Siswa1 I 1002 II 2003 III 300

Sumber : SMA Negeri 1 Binjai (2013)

Lihat Gambar II.1 berarti gambar berada pada Bab II dan gambar pertama pada babtersebut. Penomoran gambar diikuti dengan Judul Gambar dan diletakkan pada bagiantengah bawah gambar. Sumber gambar dicantumkan mengacu kepada asal gambardiperoleh dan tahun perolehannya.

Contoh 2:

Gambar II.1 Struktur Organisasi PT Dirgantara IndonesiaSumber : PT Dirgantara Indonesia (2010)

14. Penulisan PersamaanSetiap persamaan ditulis dengan diakhiri sejumlah tanda titik, spasi, tanda (dan

diikuti dengan nomor bab, tanda titik, nomor urut, serta tanda).Contoh:

e = mc2 .....................................................……………………....... (2.1)

Gambar

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 18

15. Penulisan Angka dan SatuanSemua angka yang disertai satuan harus ditulis dalam bentuk angka (bukan-kata-

kata) kecuali kalau terletak di awal kalimat. Antara angka dan satuan harus ada pemisah.

Contoh:a. Kapasitas file di media DVD sebesar 4048 megabyte atau 4 GBb. Enam puluh lima orang …

Tanda pecahan harus menggunakan koma.Contoh: 62,3%.

Satuan yang merupakan kependekan harus ditulis tanpa tanda titik. Penulisanseperti 1,44 M.B adalah contoh yang salah, yang benar 1,44 MB

16. Format Penulisan Bab dan Isinya

BAB IILANDASAN TEORI

Paragraf pembuka Bab II …………………………….....................................…….

……………………………………………………………….........................................

………………………………………………………………........................................

2.1. PENGERTIAN SISTEM

Paragraf 1 …………………………………………......................................………

………………………………………………………………........................................

………………………………………………………………........................................

Paragraf 2 …………………………………………………......................................

………………………………………………………………........................................

………………………………………………………………........................................

2 Baris dengan 2 spasi

Times New Roman,Bold, 14, Spasi 1

5 Ketikan/ Spasi

1 Baris dengan 2 spasi

1 Baris dengan 1 ½ spasi

Times New Roman,Bold, 14

TimesNewRoman,Regular,12,Spasi 2

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 19

BAB VPEMBIMBING SKRIPSI

1. Dalam penulisan Skripsi, mahasiswa dibimbing oleh 2 (dua) orang Dosen Pembimbing.2. Ketua Program Studi mengusulkan pembimbing untuk diangkat dan ditetapkan oleh Ketua

STMIK Kaputama.3. Pembimbing diangkat dari dosen yang memiliki kualifikasi:

a. Memiliki NIDN (Nomor Induk Dosen Nasional)b. Berlatar belakang disiplin ilmu yang relevan dengan jurusan dan bidang ilmu dimana

yang bersangkutan diangkat menjadi Dosen Pembimbing;c. Memiliki kemampuan dan pengetahuan yang cukup dalam bidang penelitian dan

penyusunan karya ilmiah akademis.4. Untuk diangkat menjadi pembimbing, seorang dosen harus memiliki kualifikasi

akademik:a. Pembimbing Pertama

(1) Bergelar Doktor (S-3) atau(2) Bergelar Master atau Magister (S-2) dan berpangkat serendah-rendahnya Asisten

Ahli (Gol.III/b) atau yang sederajat sesuai dengan peraturan perundang-undanganyang berlaku atau dengan ketentuan telah mengajar minimum 3 (tiga) tahun diperguruan tinggi.

(3) Harus sesuai dengan rumpun keilmuannya.b. Pembimbing Kedua

Berpendidikan Master atau Magister (S-2) dan berpangkat serendah-rendahnyaAsisten Ahli (Gol.III/b) atau yang sederajat sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku dengan ketentuan telah mengajar minimum 2 (dua) tahun diperguruan tinggi, dan harus sesuai dengan rumpun keilmuannya

5. Bila tidak memiliki dosen menjadi pembimbing dengan kualifikasi di atas dapatmeminjam ke PTN atau PTS lain yang relevan.

6. Apabila dosen pembimbing yang telah ditetapkan berhalangan atau tidak dapatmelaksanakan dan/atau menyelesaikan tugas pembimbingan Skripsi mahasiswa, harusmenyampaikan surat pengunduran diri kepada Ketua STMIK Kaputama denganmengemukakan alasannya. Atas pertimbangan dan/atau usul Ketua Program Studi, makaKetua STMIK Kaputama menetapkan Dosen Pembimbing Pengganti melalui SuratKeputusan Dosen Pembimbing.

7. Apabila dikemudian hari terjadi keterlambatan penyelesaian Skripsi yang disebabkan olehdosen pembimbing dan berdasarkan evaluasi dari Ketua Program Studi, maka KetuaProgram Studi mengajukan perubahan Dosen Pembimbing kepada Ketua STMIKKaputama.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 20

BAB VIPELAKSANAAN SEMINAR PROPOSAL DAN SIDANG SKRIPSI

1. Seminar Proposal1. Proposal yang telah mendapat persetujuan dari kedua Dosen Pembimbing

dipersiapkan untuk diajukan dalam Seminar Proposal. Proposal disampul/dijiliddengan sampul plastik warna putih sebanyak 4 (empat) eksemplar.

2. Seminar Proposal dapat ditempuh dengan syarat, proposal telah disetujui danditandatangani oleh Dosen Pembimbing I dan II serta Ketua Program Studi danmelampirkan kartu bimbingan.

3. Seminar Proposal diselenggarakan oleh STMIK Kaputama, dengan cara KetuaProgram Studi menunjuk Panitia Sidang dengan susunan sebagai berikut:a. Pembimbing I dan Pembimbing II sebagai Pembimbing I dan II.b. Penguji I dan Penguji II sebagai Penguji I dan II.

4. Jadwal dan tempat Seminar Proposal serta nama-nama penguji ditentukan olehKetua Program Studi. Undangan/surat panggilan Seminar Proposal ditandatanganioleh Ketua Program Studi.

5. Undangan/panggilan Seminar Proposal dan Naskah Proposal yang akan diujikanharus sudah diterima oleh masing-masing anggota Tim Penguji paling lambat 3(tiga) hari kerja sebelum Seminar Proposal dilaksanakan.

6. Apabila mahasiswa dinyatakan gagal dalam seminar proposal, maka mahasiswatersebut wajib mendaftar ulang dengan ketentuan :a. Batas waktu pendaftaran ulang maksimal 2 minggu setelah dinyatakan gagal.b. Membayar kembali biaya seminar proposal (melampirkan foto copy kwitansi

pembayaran seminar).c. Menyerahkan proposal Skripsi yang dilengkapi jurnal rangkap 4 (empat)

7. Seluruh biaya yang terserap untuk pelaksanaan Sidang Seminar Proposal, serta biayalain yang berkaitan dengan itu, ditanggung oleh mahasiswa yang bersangkutan.

2. Sidang Skripsi1. Skripsi yang telah mendapat persetujuan dari kedua Dosen Pembimbing dan Ketua

Program Studi dipersiapkan untuk diajukan dalam Sidang Skripsi. Skripsidisampul/dijilid dengan sampul plastik warna putih sebanyak 4 (empat) eksemplar.

2. Sidang Skripsi dapat ditempuh dengan syarat:a. Telah lulus semua mata kuliah yang telah ditetapkan (tidak ada nilai E).b. Naskah Skripsi yang akan diujikan telah disetujui dan ditandatangani oleh Dosen

Pembimbing dan Ketua Program Studi.3. Untuk menempuh Sidang Skripsi, mahasiswa mengajukan permohonan Sidang

Skripsi dengan mengisi formulir permohonan Sidang Skripsi yang disediakan(lampiran 6), dengan melampirkan berkas persyaratan sebagai berikut:a. Transkrip Nilai Kumulatif dari Program Studib. Surat Keterangan Ijin dan Selesai Riset dari tempat penelitianc. Tanda bukti lunas beban keuangan dari Pembantu Ketua II (Bagian Keuangan)

STMIK Kaputama yaitu:1) Uang Kuliah cicilan terakhir2) Uang Bimbingan Skripsi (Cicilan II)3) Beban keuangan lainnya sesuai dengan peraturan yang berlaku

d. Foto copy STTB/Ijazah terakhir yang disahkan/legalisir oleh pejabat berwenang(stempel basah) sebanyak 1 lembar

e. Surat Rekomendasi Pindah dan Daftar Hasil Konversi Nilai yang disahkan olehTim Konversi (bagi mahasiswa pindahan)

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 21

f. Kartu bimbingan yang telah disetujui oleh Pembimbing I dan II.g. Lembar revisi berita acara seminar yang telah disetujui oleh Dosen Penguji I dan

Penguji II.h. Foto copy sertifikat MOMB dengan menunjukkan aslinyai. Foto copy sertifikat workshop/seminar (5 kegiatan) yang diselenggarakan oleh

STMIK Kaputama dengan menunjukkan aslinyaj. Foto copy sertifikat TOEFL dengan menunjukkan aslinya

4. Sidang Skripsi diselenggarakan oleh STMIK Kaputama, dengan ketentuan KetuaProgram Studi menunjuk Panitia Sidang dengan susunan sebagai berikut:a. Pembimbing I dan Pembimbing II sebagai Pembimbing I dan II.b. Penguji I dan Penguji II sebagai Penguji I dan II.

5. Jadwal dan tempat Sidang serta nama-nama penguji ditentukan oleh Ketua ProgramStudi. Undangan/panggilan Sidang Skripsi ditandatangani oleh Ketua ProgramStudi.

6. Undangan/panggilan Sidang dan naskah Skripsi yang akan diujikan harus sudahditerima oleh masing-masing anggota Tim Penguji paling lambat 2 (dua) hari kerjasebelum Sidang Skripsi dilaksanakan.

7. Seluruh biaya yang digunakan untuk persiapan dan pelaksanaan Sidang Skripsi,serta biaya lain yang berkaitan dengan itu, ditanggung oleh mahasiswa yangbersangkutan.

3. Teknis Pelaksanaan Seminar/Tes Program/Sidang Skripsi1. Ketentuan busana:

a. Panitia/pembimbing/penguji laki-laki, dengan pakaian:- Kemeja dan dasi, celana dan bersepatu.

b. Panitia/pembimbing/penguji perempuan, dengan pakaian:- Blazer, rok, dan bersepatu.

c. Peserta laki-laki, dengan pakaian :- Kemeja lengan panjang warna putih- Celana panjang warna hitam- Sepatu warna gelap- Dasi- Jas (Warna Gelap)

d. Peserta perempuan, dengan pakaian :- Kemeja lengan panjang warna putih- Rok warna hitam (Min 5 cm di bawah lutut)- Blazer

e. Busana di luar ketentuan titik a, b, c dan d diatas tidak dibenarkan.2. Mempersiapkan slide presentasi sidang dengan menggunakan bahasa inggris.3. Pembimbing, penguji dan peserta hadir di tempat Sidang Skripsi 30 (tiga puluh)

menit sebelum Sidang dimulai. Peserta yang tidak mengikuti acara pembukaanSidang, pelaksanaan ujiannya ditunda sampai waktu yang ditetapkan kemudian.

4. Jalannya Sidang Skripsi dipimpin oleh Ketua Panitia Sidang. Dalam hal Ketuaberhalangan, maka Sidang dipimpin oleh Sekretaris Panitia Sidang.

5. Peserta diuji berdasarkan urutan panggilan. Peserta menempuh Sidang kepada 2(dua) orang penguji yang ditetapkan dalam undangan/panggilan, dengan ketentuanyang diatur dalam ketentuan Penguji.Dalam hal penguji berhalangan, Ketua mengalihkan/mengganti tugas dan haknyadalam pelaksanaan Sidang Skripsi mahasiswa yang bersangkutan kepada Pengujilain.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 22

6. Sidang dilaksanakan secara lisan, dimana peserta diuji berhadapan langsung denganpenguji yang ditunjuk, serta menjawab dengan tegas dan jelas setiap pertanyaanyang diajukan oleh penguji.

7. Lama waktu yang disediakan untuk Sidang Skripsi per peserta per penguji antara10 menit sampai 15 menit. Lama waktu keseluruhan pelaksanaan Sidang Skripsi 45–60 menit dengan rincian: 15 menit untuk presentasi Skripsi dan sisanya untuk tanyajawab dengan Penguji. Ketua/Sekretaris Panitia dapat menutup Sidang Skripsi untukseorang penguji bila waktu yang digunakan lebih dari batas maksimum.

8. Setiap penguji memberikan penilaian terhadap peserta yang diujinya, denganketentuan penilaian menggunakan angka dan akan dikonversikan menjadi huruf A,B, C dan D.

9. Dalam perhitungan nilai akhir Sidang Skripsi, nilai dari dua orang pembimbing dandua orang penguji digabungkan dan dibagi rata, dengan kriteria kelulusan sebagaiberikut :a. A = Sangat Memuaskanb. B = Memuaskanc. C dan D = Tidak LulusNilai akhir dicantumkan dalam Berita Acara Sidang Skripsi, yang sekaligusmenetapkan kelulusan sidang Skripsi mahasiswa dalam satu program studi,ditandatangani oleh Panitia Sidang Skripsi yang bersangkutan.

10. Nilai Akhir kelulusan Sidang Skripsi minimum nilai B. Peserta yang dinyatakantidak lulus wajib sidang ulang paling lambat 1 bulan setelah sidang utama

11. Bagi mahasiswa yang sidang ulang wajib membayar kembali biaya pelaksanaansidang dan melengkapi syarat-syarat administrasi sidang Skripsi.

12. Nilai hasil Sidang Skripsi yang diberikan oleh Pembimbing/Penguji dan nilai hasilrata-rata seluruh penguji mutlak, dan tidak dapat digugat.

13. Hasil Sidang diumumkan pada akhir sidang dengan membacakan Berita AcaraSidang, disaksikan oleh seluruh pembimbing/penguji dan mahasiswa peserta Sidangyang bersangkutan.

4. Ketentuan Penguji1. Untuk menguji seorang mahasiswa dalam Sidang Skripsi ditunjuk satu Tim Penguji

yang terdiri atas 4 (empat) orang dosen yang diangkat dan ditetapkan oleh KetuaProgram Studi sebagai Penguji untuk menguji mahasiswa dalam Sidang Skripsi, yaitu:a. Ketua : Pembimbing Ib. Anggota : Pembimbing II, Penguji I dan II

2. Penguji bertugas menguji serta memberikan penilaian terhadap kemampuanmahasiswa dalam penguasaan materi

3. Berlatar belakang disiplin ilmu yang relevan dengan bidang ilmu dan Skripsi yangakan diujikan, serta memiliki kemampuan dan pengetahuan yang cukup dalam bidangpenelitian dan penyusunan karya ilmiah akademis.

4. Kualifikasi akademik Penguji sesuai dengan persyaratan Pembimbing, denganketentuan kepangkatan Penguji I paling rendah sama dengan kepangkatanPembimbing Pertama.

5. Ijazah dan Wisuda1. Mahasiswa yang lulus dari Sidang Skripsi berhak atas gelar Sarjana Komputer dan hak

yang berhubungan dengannya.2. Gelar S.Kom untuk alumni STMIK Kaputama sesuai dengan peraturan perundang-

undangan yang berlaku, dicantumkan di dalam ijazah Sarjana S-1 di belakang namapemiliknya.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 23

3. Mahasiswa sebagaimana dimaksud dalam butir 2 diatas wajib mengikuti WisudaSarjana yang diselenggarakan oleh STMIK Kaputama.

4. Hal-hal mengenai wisuda sarjana diatur tersendiri oleh Ketua STMIK Kaputama.

6. PenutupHal-hal yang belum diatur dalam pedoman ini ditentukan khusus oleh Ketua STMIKKaputama.

Demikian Pedoman Pelaksanaan Skripsi ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamayang baik diucapkan terima kasih.

Binjai, 11 Januari 2016Diketahui,Ketua STMIK Kaputama

Lina Arliana Nur Kadim, SE., MM.NIDN. 0123126801

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 24

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 2007. Panduan Tugas Akhir. Fakultas Teknologi Informasi Prodi TeknikInformatika Universitas Budi Luhur, Jakarta,

Anonim. 2008. Petunjuk Penulisan Proposal Penelitian dan Tugas Akhir. ProgramPascasarjana Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Mardalis. 1999. Metode Penelitian Suatu Pendekatan Proposal. Bumi Aksara, Jakarta.

Nugroho, L. E. 2003. Penjelasan Petunjuk Penulisan Tugas Akhir S2 BidangKeinformatikaan : Suplemen Petunjuk Resmi dari Program Pascasarjana UGM. JurusanTeknik Elektro UGM, Yogyakarta.

Sekaran, U. 2003. Research Methods for Business. John Wiley & Sons, Inc., USA.

Sismoro, H. 2006. Pedoman Penyusunan Proposal dan Laporan Tugas Akhir. Materi KuliahMetodologi Penelitian. STMIK AMIKOM, Yogyakarta.

Supranto, J. 2003. Metode Riset. Rineka Cipta, Jakarta.

Tim Penyusun. 2008. Pedoman Penulisan Proposal Tesis dan Tesis. Edisi 2008, MagisterTeknologi Informasi Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Tim Penyusun. 2009. Pedoman Penyusunan Penulisan Proposal Penelitian dan Tugas AkhirJurusan Teknik Informatika dan Sistem Informasi. STMIK AMIKOM, Yogyakarta.

Tim Penyusun. 2013. Panduan Tugas Akhir Program Diploma 3. STMIK Kaputama, Binjai.

Tim Penyusun. 2014. Panduan Tugas Akhir Program Diploma 3. STMIK Kaputama, Binjai.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 25

Lampiran 1 : Prosedur Pelaksanaan Skripsi

PROSEDUR PELAKSANAAN SKRIPSI (S1)

PENGUSULAN RENCANA JUDULSKRIPSI (MIN. 3 JUDUL)

PENETAPAN DOSEN PEMBIMBING SEBANYAK(2 ORANG) OLEH KETUA STMIK KAPUTAMA

BERDASARKAN USULAN KETUA PROGRAM STUDI

MENULISSKRIPSI

SIDANGSKRIPSI

Pengusulan Judul melampirkan:a. Tanda bukti pembayaran

biaya perkuliahan cicilanterakhir.

b. Tanda bukti pembayaranbiaya Skripsi (cicilan I)

c. Foto copy Kartu Hasil Studi(semester I s.d. VII)

KETUA PROGRAM STUDIMENETAPKAN 1 JUDUL SKRIPSI

PENGUSULAN PROPOSAL

SEMINAR PROPOSAL

MAHASISWA MEMINTA SURATPENGANTAR PENELITIAN

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 26

Lampiran 2 : Contoh Permohonan Pengajuan Judul

Hal : Permohonan Pengajuan Judul. Binjai, ___________________________

Kepada Yth.Ketua Program Studi ___________________________STMIK KAPUTAMAdiTempat.

Dengan hormat,Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

NPM : _________________Nama : ____________________________________________________Jenjang Pendidikan : Strata 1 Diploma 3Program Studi : Sistem Informasi Teknik Informatika

Manajemen Informatika Komputerisasi AkuntansiAlamat : ____________________________________________________Telepon / HP : _______________________________________

Dengan ini mengajukan 3 alternatif judul Skripsi/Tugas Akhir, yaitu:1. ____________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________2. ____________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________3. ____________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________

Demikian permohonan ini saya ajukan kepada Bapak untuk mendapatkan persetujuan. Atas perhatiandan kesediannya, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

_______________________________

No. ______

LEMBAR PERSETUJUAN JUDUL SKRIPSI/TUGAS AKHIR

Ditetapkan di : BinjaiPada Tanggal : ________________________

Ketua Program Studi _______________________

______________________________

Pembimbing I :

________________________________

Pembimbing II :

________________________________

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 27

Lampiran 3 : Contoh Sampul Luar Proposal

PROPOSAL SKRIPSI

APLIKASI JARINGAN SARAF TIRUAN UNTUK MEMPREDIKSITINGKAT KEMAMPUAN ANAK BERDASARKAN ASPEK

PSIKOMOTORIK DENGAN METODE BACK PROPAGATION

Oleh:

NURUL HALIMAH12441002

V

JENJANG PENDIDIKAN STRATA 1PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTERKAPUTAMASTMIK KAPUTAMA

BINJAI2016

Times New Roman /12/ Bold/Kapital

Times New Roman/12

logo ukuran4 x 6 cm

Times New Roman/14/Bold/Kapital

Times New Roman/14/Bold /Kapital

Catatan:Batas margin sampul (luar/dalam):Atas & Bawah = 4 cmKiri & Kanan = 3 cm

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 28

Lampiran 4 : Contoh Lembaran Persetujuan Pengajuan Proposal

PERSETUJUAN PROPOSAL

Judul Skripsi : Aplikasi Jaringan Saraf Tiruan Untuk MemprediksiTingkat Kemampuan Anak Berdasarkan AspekPsikomotorik Dengan Metode Back Propagation

Nama : Nurul HalimahNPM : 12441002Jenjang Pendidikan : Strata 1Program Studi : Sistem Informasi

Menyetujui:

Times New Roman/14/ Bold/Kapital

Ketua Program StudiSistem Informasi

Yani Maulita, M.KomNIDN. 0126018201

Pembimbing II

Relita Buaton, ST, M. KomNIDN. 0111097902

.

Pembimbing I

Drs. Katen Lumban Batu, M.KomNIDN. 0001035913

Semua Isi LembarPersetujuan ditulisdengan huruf (font)Times New Roman/

12/ Bold/Kapital,kecuali judul

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 29

Lampiran 5 : Contoh Permohonan Seminar Proposal

Hal : Permohonan Seminar Proposal. Binjai, ___________________________

Kepada Yth.Ketua Program Studi ___________________________STMIK KAPUTAMAdiTempat.

Dengan hormat,Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

NIM : _________________Nama : ____________________________________________________Jenjang Pendidikan : Strata 1Program Studi : Sistem Informasi

Teknik InformatikaAlamat : ____________________________________________________Telepon / HP : _______________________________________

Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak untuk mengikuti Seminar Proposal yangdilaksanakan di STMIK Kaputama.

Selanjutnya saya menyatakan, bahwa saya akan mematuhi segala peraturan dan tata tertib yang telahditetapkan oleh STMIK Kaputama mengenai pelaksanaan Seminar Proposal.

Demikian permohonan ini saya ajukan kepada Bapak untuk mendapatkan persetujuan. Atas perhatiandan kesediannya, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

_______________________________

No. ______

LEMBAR PERSETUJUAN SEMINAR PROPOSAL

Seminar Proposal akan dilaksanakan pada:Hari : _______ Penguji I : __________________________Tanggal : _______________ Penguji II : __________________________Pukul : _______

Disetujui di : BinjaiPada Tanggal : ________________________

Ketua Program Studi ___________________________

______________________________NIDN. ................................

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 30

Lampiran 6 : Contoh Permohonan Sidang Skripsi

Hal : Permohonan Sidang Skripsi/Tugas Akhir. Binjai, ___________________________

Kepada Yth.Ketua Program Studi ___________________________STMIK KAPUTAMAdiTempat.

Dengan hormat,Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

NIM : _________________Nama : ____________________________________________________Jenjang Pendidikan : Strata 1 Diploma 3Program Studi : Sistem Informasi Teknik Informatika

Manajemen Informatika Komputerisasi AkuntansiAlamat : ____________________________________________________Telepon / HP : _______________________________________

Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak untuk mengikuti Sidang Skripsi/Tugas Akhiryang dilaksanakan di STMIK Kaputama.

Selanjutnya saya menyatakan, bahwa:1. Saya akan mematuhi segala peraturan dan tata tertib yang telah ditetapkan oleh STMIK Kaputama

mengenai pelaksanaan Sidang Skripsi/Tugas Akhir.2. Saya menyatakan dengan sebenarnya telah lulus semua mata kuliah yang ada.

Demikian permohonan ini saya ajukan kepada Bapak untuk mendapatkan persetujuan. Atas perhatiandan kesediannya, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

_______________________________

No. ______

LEMBAR PERSETUJUAN SIDANG SKRIPSI/TUGAS AKHIR

Sidang Skripsi/Tugas Akhir akan dilaksanakan pada:Hari : _______ Penguji I : _________________________Tanggal : _______________ Penguji II : __________________________Pukul : _______ WIB

Disetujui di : BinjaiPada Tanggal : ________________________

Ketua Program Studi ___________________________

______________________________NIDN. ................................

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 31

Lampiran 7 : Contoh Sampul Luar Skripsi

S K R I P S I

APLIKASI JARINGAN SARAF TIRUAN UNTUK MEMPREDIKSITINGKAT KEMAMPUAN ANAK BERDASARKAN ASPEK

PSIKOMOTORIK DENGAN METODE BACK PROPAGATION

Oleh:

NURUL HALIMAH11441002

JENJANG PENDIDIKAN STRATA 1PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTERKAPUTAMASTMIK KAPUTAMA

BINJAI2015

Times New Roman/14/Bold/Kapital

Times New Roman/12

Nama & NPMTimes New Roman /

12/ Bold/Kapital

logo ukuran4 x 6 cm

Times New Roman/14/ Bold/Kapital

Times New Roman/14/Bold /Kapital

Catatan:Batas margin sampul (luar/dalam):Atas & Bawah = 4 cmKiri & Kanan = 3 cm

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 32

Lampiran 8 : Contoh Sampul Dalam Skripsi

S K R I P S I

APLIKASI JARINGAN SARAF TIRUAN UNTUK MEMPREDIKSITINGKAT KEMAMPUAN ANAK BERDASARKAN ASPEK

PSIKOMOTORIK DENGAN METODE BACK PROPAGATION

Untuk Memperoleh Gelar Sarjana KomputerPada Program Studi Sistem Informasi

Di Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Kaputama

Oleh:

NURUL HALIMAH12441002

JENJANG PENDIDIKAN STRATA 1PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTERKAPUTAMASTMIK KAPUTAMA

BINJAI2016

Times New Roman/14/Bold/Kapital Times New Roman/

12/Bold

Times New Roman /12/ Bold/Kapital

Times New Roman/12

logo ukuran4 x 6 cm

Times New Roman/14/ Bold/Kapital

Times New Roman/14/Bold /Kapital

Catatan:Batas margin sampul (luar/dalam):Atas & Bawah = 4 cmKiri & Kanan = 3 cm

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 33

Lampiran 9 : Contoh Lembaran Persetujuan Skripsi

PERSETUJUAN SKRIPSI

Judul Tugas Akhir : Aplikasi Jaringan Syaraf Tiruan Untuk Memprediksi TingkatKemampuan Anak Berdasarkan Aspek Psikomotorik DenganMetode Back Propagation

Nama : Nurul HalimahNPM : 12441002Jenjang Pendidikan : Strata 1Program Studi : Sistem Informasi

Menyetujui:

Telah Lulus dan Diuji Pada :Hari / Tanggal : Jum’at / 11 Juli 2016

Times New Roman/14/ Bold/Kapital

Ketua Program StudiSistem Informasi

Yani Maulita, M.KomNIDN. 0126018201

Ketua STMIK Kaputama

Lina Arliana Nur Kadim, SE., MM.NIDN. 0123126801

Pembimbing II

Relita Buaton, ST, M. KomNIDN. 0111097902

Pembimbing I

Drs. Katen Lumban Batu, M.KomNIDN. 0001035913

Semua Isi LembarPersetujuan ditulisdengan huruf (font)Times New Roman/

12/ Bold/Kapital,kecuali judul

Wajib diisi sesuaidengan pelaksanaan

Sidang Skripsi

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 34

Lampiran 10 : Contoh Surat Pernyataan

SURAT PERNYATAAN

Saya yang bertanda tangan dibawah ini menyatakan bahwa Skripsi ini merupakan karya saya

sendiri (asli), tidak terdapat karya yang pernah diajukan oleh orang lain untuk memperoleh

gelar akademis di suatu Institusi Pendidikan manapun, dan sepanjang pengetahuan saya juga

tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis dan/atau diterbitkan oleh orang lain,

kecuali yang secara tertulis diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam Daftar Pustaka.

Binjai, Tanggal Bulan Tahun

Tanda tangan

Nama Lengkap (tanpa gelar)NPM.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 35

Lampiran 11 : Contoh Abstrak Bahasa Indonesia

ABSTRAK

Telah diketahui bahwa sistem informasi memegang peranan penting dalam perusahaandalam menyediakan informasi yang berguna bagi kepentingan operasi maupun manajemen.Oleh karena itu, banyak perusahaan yang memilki departemen teknologi informasi atausistem informasi. Begitu juga PT Java Flora, sebuah perusahaan yang bergerak dalampenjualan tanaman ke seluruh dunia.

PT Java Flora menggunakan sistem informasi selama beberapa tahun untukmenangani kegiatan-kegiatan seperti pencatatan transaksi dan pendukung pengambilankeputusan. Walaupun begitu, ada dua hal penting yang berkaitan dengan manajemen sisteminformasi yang menarik untuk ditelaah. Pertama, tentang akuisisi sistem informasi itu sendiri.Selama ini PT Java Flora melimpahkan seluruh pembuatan sistem baru ke pihak ketiga(outsourcing). Adapun pengembangan aplikasi kecil untuk kepentingan pembuatan laporanditangani sendiri oleh pegawai di bidang teknologi informasi (insourcing). Berkaitan denganhal itu, terdapat beberapa pertanyaan yang menarik: Apa yang harus dipersiapkan oleh PTJava Flora untuk menuju ke pengembangan aplikasi sendiri? Bagaimana cara mengurangikelemahan-kelemahan sekiranya pengembangan aplikasi dilakukan oleh pihak ketiga? Kedua,tentang pengambilan keputusan pengembangan sistem baru yang sejauh ini ditangani olehmanajemen puncak tanpa disertai dokumen formal yang disebut rencana sistem informasi.

Pada skripsi ini, peneliti mencoba untuk menganalisis pokok-pokok bahasan tersebutdan hasilnya ditujukan untuk memberikan saran bagi PT Java Flora dalam mengelola sisteminformasi. Disamping itu, peneliti juga menganjurkan pihak PT Java Flora untukmengembangkan basis data pelanggan untuk mendayagunakan data yang telah disimpandalam basis data dengan tujuan untuk memberikan nilai yang lebih baik bagi para pelanggan.

Kata-kunci: Sistem Informasi, Outsourcing

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 36

Lampiran 12 : Contoh Abstrak Bahasa Inggris

ABSTRACT

Information systems have an important role in companies in providing informationthat is very useful for operation and management. Therefore, many companies haveinformation technology or information systems department. So does PT Java Flora, a firm inYogyakarta hat have business in selling plants worldwide.

For several years PT Java Flora has used information system to handle its importantactivities such as recording transactions and supporting decision making. However, there aretwo main issues related to management of information systems. For the time being PT JavaFlora outsources all of new information systems and develops small applications especiallyfor reporting that are handled by internal people, but several questions are waiting to beanswered: Is it possible to do insourcing rather than outsourcing? What are the constraints?What should PT Java Flora do toward insourcing? How to reduce the weaknesses ofoutsourcing if the company still wants to use this approach? Second, about decision indeveloping new systems that so far are handled by top management without a formaldocument called an information systems plan.

In this thesis, researcher tried to analyze those issues and the results are addressed togive suggestions to PT Java Flora in managing information systems. Besides, researcher alsorecommends that PT Java Flora should develop a customer database to utilize data that havebeen located in the repositary in order to provide better value to its customers.

Keywords: Information Systems,Outsourcing.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 37

Lampiran 13 : Contoh Daftar Riwayat Hidup

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama Lengkap :NPM :Jenis Kelamin :Tempat & Tanggal Lahir :Alamat :Jenjang Pendidikan :Program Studi :Status :Agama :Pendidikan :

JenjangPendidikan

NamaSekolah

KotaSekolah

Tahun Mulai –Tahun Selesai

Pekerjaan :Telepon / HP :Email :Nama Ayah :Pekerjaan Ayah :Alamat Ayah :Nama Ibu :Pekerjaan Ibu :Alamat Ibu :

Binjai, Tanggal Bulan Tahun

Tanda tangan

Nama LengkapNPM

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 38

Lampiran 14 : Contoh Pengetikan Daftar Isi

DAFTAR ISI

ABSTRAK............................................................................................................................... iKATA PENGANTAR ............................................................................................................ iiiRIWAYAT HIDUP ................................................................................................................ vDAFTAR ISI ........................................................................................................................... viDAFTAR TABEL ................................................................................................................... viiiDAFTAR GAMBAR .............................................................................................................. ixDAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................................... x

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................ 11.1 Latar Belakang Masalah ................................................................................. 11.2 Identifikasi Masalah ...................................................................................... 31.3 Batasan Masalah ............................................................................................ 31.4 Rumusan Masalah ......................................................................................... 31.5 Tujuan Penelitian............................................................................................ 41.6 Manfaat Penelitian.......................................................................................... 41.7 Sistematika Penulisan .................................................................................... 51.8 Rencana Kegiatan .......................................................................................... 5

BAB II LANDASAN TEORI .......................................................................................... 7

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM ................................................. 203.1 Tinjauan Umum .............................................................................................. 203.2 Metodologi Penelitian ..................................................................................... 203.3 Analisis Sistem ................................................................................................ 21

3.3.1 Analisis Kelemahan Sistem Berjalan .................................................. 223.3.2 Analisis Kebutuhan Sistem Baru ........................................................ 233.3.3 Analisis Kelayakan Sistem Baru ........................................................ 25

3.4 Perancangan Sistem ......................................................................................... 263.4.1 Perancangan Proses ............................................................................. 26

3.4.1.1 Rancangan Diagram Alir Data .............................................. 263.4.2 Perancangan Basis Data ...................................................................... 30

3.4.2.1 Rancangan Kamus Data ........................................................ 333.4.2.2 Rancangan Normalisasi ......................................................... 35

3.4.3 Perancangan Antar Muka (Interface) ................................................... 37

BAB IV PEMBAHASAN DAN IMPLEMENTASI ......................................................... 384.1 Pembahasan .................................................................................................... 38

4.1.1 Pembahasan Listing Program ............................................................. 384.1.2 Pembahasan Basis Data ...................................................................... 404.1.3 Pembahasan Antarmuka (Interface) ................................................... 424.1.4 Pembahasan Hasil Respon Pengguna ................................................. 45

4.2 Implementasi ................................................................................................. 504.2.1 Uji Coba Sistem dan Program ............................................................ 504.2.2 Manual Program ................................................................................. 524.2.3 Manual Instalasi .................................................................................. 554.2.4 Pemeliharaan Sistem........................................................................... 58

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 39

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ............................................................................ 605.1 Kesimpulan ................................................................................................... 605.2 Saran ............................................................................................................. 61

DAFTAR PUSTAKALAMPIRAN

Judul Daftar Isi = Times New Roman/14/Bold/CenterNama Bab = Times New Roman/12/BoldIsi Daftar Isi = Times New Roman/12

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 40

Lampiran 15 : Contoh Surat Pernyataan Bersedia Membimbing Skripsi

SURAT PERNYATAAN BERSEDIA MEMBIMBING

Yang bertanda tangan dibawah ini:

Pembimbing I:

Nama : ……………………………………………………..

NIDN : ……………………………………………………..

Pembimbing II:

Nama : ……………………………………………………..

NIDN : ……………………………………………………..

Dengan ini menyatakan kesediaan saya untuk memberikan bimbingan penulisan Skripsi

atas nama mahasiswa sebagai berikut:

Nama : ……………………………………………….

NPM : ……………………………………………….

Jenjang Pendidikan : ……………………………………………….

Program Studi : ……………………………………………….

Demikian pernyataan ini diperbuat dengan sebenarnya untuk dapat digunakan

seperlunya.

Binjai,…………………………….

Pembimbing I Pembimbing II

……………………………………. ……………………………………….NIDN. ………………. NIDN. ……………….

Catatan:Mahasiswa wajib membuat Surat Pernyataan dan ditandatangani terlebih dulu kepadaPembimbing I dan Pembimbing II sebelum mulai bimbingan & menyerahkan foto copySurat Keputusan Pengangkatan Pembimbing kepada Pembimbing.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 41

Lampiran 16 : CD Skripsi

CD Skripsi harus dibuat cover dengan standar sebagai berikut: Latar belakang dengan menggunakan kertas warna putih Font menggunakan Arial Tulisan dibuat dengan warna hitam Serahkan ke Pembantu Ketua I bersama dengan plastik tempat CD berbentuk bujur sangkar

(rangkap 2 keping).

Isi CD : PDF File Naskah Skripsi (diberi nama file Skripsi_NPM.pdf) PDF File Naskah Publikasi (diberi nama file Publikasi_ NPM.pdf) File doc. Naskah Skripsi (diberi nama file Skripsi_ NPM.doc) Source code (dalam satu folder diberi nama folder Source Code) Riwayat Hidup (CV) file.doc, (diberi nama file Riwayat_ NPM.doc)

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 42

Lampiran 17 : Cover Samping Skripsi

SKRIPSI

2016

1,5 cm

1,5 cm

12 cm

8 cm

4,5 cm

1,5 cm

FontTimes New Roman = 12

FontTimes New Roman = 14

FontTimes New Roman = 16

FontTimes New Roman = 14

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 43

Lampiran 18 : Contoh Sistematika Penulisan Skripsi (Khusus Bab III dan Bab IV)

A. CONTOH TEMA SKRIPSI PEMROGRAMANBAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEMPermasalahan dan rancangan algoritma/program yang akan dibuat berdasarkan masalah yangada. Menguraikan tentang bagaimana program dikembangkan, paling tidak harus memuat :1. Lingkungan yang dipakai untuk mengembangkan program

- Jenis perangkat lunak yang dipakai- Sistem operasi yang dipakai dan jenis komputer yang digunakan

2. Strategi pemecahan masalah3. Struktur data yang digunakan

- Diagram E-R- Tabel-tabel data yang dibuat

4. Rancangan tampilan (form) harus sesuai dengan judul yang dipilih (objek penelitian)5. Flowchart dan atau algoritma6. Algoritma dari program

- Flowchart dan algoritma saling terkait, setiap flowchart dilanjutkan dengan algoritma

Catatan: Rancangan tampilan (form), flowchart dilanjutkan dengan algoritma

BAB IV PEMBAHASAN DAN IMPLEMENTASIMerupakan pembahasan dan implementasi program yang dibuat, berisikan uraian tentangjalannya uji coba bertahap program yang dikembangkan.Bab ini minimal berisi:1. Hal-hal ini yang istimewa (khusus) serta hal-hal menonjol dari program yang

dikembangkan2. Jalannya uji coba

• Penjelasan tentang bagaimana caranya menjalankan program• Penjelasan tentang interaksi yang harus dilakukan antara pemakai dengan program yang

dibuat• Tampilan layar

3. Implementasi• Hardware/Software yang dibutuhkan

4. Analisis hasil yang dicapai oleh program yang dikembangkan

B. CONTOH TEMA SKRIPSI RANCANGAN INTERFACEBAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEMDalam bab ini terdapat rancangan sistem interface (tergantung dari yang dibuat). Berisikanuraian tentang bagaimana interface dikembangkan, paling tidak harus memuat:1. Lingkungan yang dipakai untuk mengembangkan perangkat keras

• Alasan pemilihan interface yang dipakai, misal: melalui port serial atau pararel• Hal-hal ini yang istimewa/khusus/menonjol dari interface yang dikembangkan

2. Rangkaian/diagram dari perangkat keras yang dipakai, hubungan antara komputer denganinterface yang dikembangkan; misalnya penggunaan pararel port atau serial port ataupunport-port yang lainnya.

3. Strategi pemecahan masalah4. Gambaran garis besar dari interface yang akan dipasang ke komputer5. Flowchart sistem maupun flowchart program6. Algoritma yang dipakai

• Jenis perangkat lunak yang diperlukan

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 44

• Jenis komputer dan operating system yang mendukung pembuatan sistem interfacetersebut

7. Kalau terdapat hubungan antar tabel (tabel data lebih dari 1 dan berhubungan) - harusdibuat;• Diagram E-R• Tabel-tabel data yang dibuat

BAB IV PEMBAHASAN DAN IMPLEMENTASIBerupa uraian pembahasan dan implementasi yang membahas hasil analisis jalannya uji cobabertahap perangkat keras yang dikembangkan. Bab ini minimal berisi:1. Jalannya uji coba

• Penjelasan tentang bagaimana cara menginstalasi interface yang dikembangkan• Penjelasan tentang bagaimana cara inisialisasi perangkat lunak pendukung / digunakan• Penjelasan tentang tata cara uji -coba interface yang dirancang• Tampilan layar (interface)• Perbandingan program lebih ditekankan dari pada hardwarenya• Hasil yang didapat saat uji coba (program sudah dicoba dan diterapkan)

2. Analisis hasil yang dicapai dari interface (rancangan) yang dibuat

C. CONTOH TEMA SKRIPSI JARINGAN DAN KEAMANAN JARINGANBAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEMGambaran Objek penelitian atau hal/kegiatan yang akan dilakukan. Berisikan uraian tentangbagaimana kondisi objek penelitian atau konfigurasi jaringan saat melakukan penelitian(sebelum dilakukan perubahan), analisis biasanya harus memuat:1. Gambaran umum objek penelitian (bila menggunakan studi kasus pada suatu instansi

sebagai objek penelitian)2. Arsitektur sistem saat ini (kondisi jaringan saat belum dilakukan perubahan)

• Topologi Jaringan• Konfigurasi Perangkat Jaringan saat terakhir (konfigurasi standar)• Spesifikasi alat yang digunakan

Misal: Kabel, Konektor, Base Station, Ethernet Switch, Router, dan lain-lain• Perangkat Lunak yang digunakan (sistem operasi dan aplikasi yang berjalan)• Analisis Performa Sistem (dari kondisi topologi saat ini)

3. Rangkaian/diagram jaringan (topologi jaringan yang direncanakan), berupa rancanganhubungan antara komputer dengan perangkat lain yang direncanakan; misalnyapenggunaan router, access point atau perangkat yang lainnya, serta posisi penempatannya.

4. Strategi pemecahan masalah (melalui: perubahan konfigurasi, topologi, penambahan ataupergantian alat, pengaturan policy, atau hal lain)

5. Konfigurasi baru atau tambahan perangkat jaringan yang diperlukan6. Gambaran garis besar dari perangkat yang akan dipasang ke jaringan

BAB IV PEMBAHASAN DAN IMPLEMENTASIPembahasan dan implementasi hasil analisis saat uji coba. Uraian tentang jalannya uji cobabertahap perangkat keras yang dikembangkan. Bab ini minimal berisi:1. Spesifikasi hardware dan software yang digunakan.2. Jalannya uji coba (langkah-langkah pengerjaan)

• Penjelasan tentang bagaimana cara menginstalasi jaringan yang dikembangkan• Penjelasan tentang bagaimana cara inisialisasi perangkat lunak pendukung yang

digunakan• Penjelasan tentang tata cara uji coba jaringan yang dirancang• Hasil yang didapat saat uji coba (harus sudah dicoba dan diterapkan)

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 45

3. Pembahasan hasil analisis implementasi jaringan baru• Hasil identifikasi kondisi jaringan yang baru (penilaian kondisi jaringan)• Hasil scanning terhadap kemungkinan ditemukannya vulnerability di sistem jaringan

komputer yang digunakan• Hasil pentration testing sebagai tindak lanjut apabila ditemukan vulnerability• Dokumentasi langkah penanganan dan kesiapan apabila nantinya ditemukan

vulnerability yang baru pada sistem keamanan jaringan komputer dan informasi yangdikelola (bila terlalu banyak dapat menjadi lampiran)

• Security policy yang ditetapkan

D. CONTOH TEMA SKRIPSI SISTEM PAKAR (Desktop Base atau Web Base)BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEMBab ini akan menguraikan analisis dan rancangan sistem pakar yang akan dibangun1. Relevan dengan permasalahan yang disurvei2. Data/Rule harus asli dari buku referensi (buku asli/photocopy)

Anda harus merancang:1. Aplikasi berbasis pengetahuan (Knowledge Based)

• Memuat aturan-aturan serta fakta-fakta yang dibuat.• Pohon keputusan harus relevan dengan rule-rule yang dibuat .• Rule, fakta (misal: gejala/kondisi/dan sebagainya), kesimpulan yang disertai gambar

visual disimpan dalam file masing-masing dan buat hubungan relasinya (ERD:EntityRelationship Diagram), kemudian buat struktur file (nama file, nama field, tipe,panjang, dan keterangan serta primary key-nya).

2. Mesin Inferensi (Inference Engine)• Terdapat algoritma proses pelacakan, dan pencarian yang digunakan• Buat flowchart program (bila banyak letakkan di lampiran).

3. Fasilitas Tambah Pengetahuan dan Inference Rule (Development Engine)• Memiliki algoritma dan flowchart program

4. Antar muka pemakai (User Interface)• Ada rancangan kasar dari tampilan layar masukan (input) dan layar keluaran(output).

5. Informasi yang dihasilkan Multimedia(berarti data tidak hanya berupa teks atau gambar, tetapi juga bisa dilengkapi dengan suara)• Suara adalah suara pertanyaan dan kesimpulan• Pertanyaan dan kesimpulan harus ada gambar, pada pertanyaan harus ada fasilitas

untuk menambah/update gambar.• Rule dan Pohon Keputusan di letakkan pada lampiran• Kesimpulan minimal 80• Matriks pertanyaan, pohon keputusan dan rule harus sama• Kesimpulan yang tidak pasti maka harus muncul kesimpulan yang mendekati.• Kesimpulan yang di mulai dari node pada level ke 2 harus mempunyai jawaban, jika

suatu level tidak dijawab semua, maka kesimpulan yang dihasilkan bukan tidakteridentifikasi, tetapi kesimpulan yang berupa arahan yang isinya seluruh kesimpulanpada level tersebut atau sebuah kesimpulan arahan disertai gambar.

• Aplikasi berbasis web atau desktop (untuk PC atau perangkat mobile), tidakdiperbolehkan menggunakan bahasa prolog atau sejenisnya.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 46

BAB IV PEMBAHASAN DAN IMPLEMENTASIMenguraikan impementasi sistem pakar dan membahas hasil-hasil yang diperoleh

1. ImplementasiDesain tampilan layar (interface) dan penjelasan program berdasarkan algoritma yangdirancang di Bab III. Tampilan layar (screen) di-capture dan harus ada gambar (visual)yang bisa dimunculkan.

2. Uji Kasusa. Spesifikasi perangkat keras(hardware) yang dipakai

(artinya sudah diujicoba dengan perangkat keras komputer apa saja) untukmemperoleh spesifikasi minimun perangkat keras (hardware) yang dapat digunakan

b. Spesifikasi perangkat lunak sistem operasi(artinya sudah diujicoba pada beberapa platform sistem operasi; misal: Mac-OS,Linux, Windows 98, Windows XP, Windows CE, Symbian, dan lain-lain), untukmemperoleh spesifikasi minimum perangkat lunak yang mendukung program aplikasiyang dibuat.

c. Uji dengan beberapa kasusKesimpulan dapat ditemukan maupun yang gagal, harus ada output berupa kesimpulanteks yang disertai dengan gambar, suara atau video (gambar yang bergerak)

d. Uji untuk penambahan pengetahuan (rule)e. Bila menggunakan istilah asing (misalnya: istilah medis, bahasa latin) berikan fasilitas

untuk memberi penjelasan (kamus data ada didalam program), dan isi kamusnya dapatditambah juga

f. Seluruh pertanyaan akan tampil pada sebuah level menggunakan pilihan radiobutton/link.

Hal Yang Menggagalkan Perolehan Nilai Maksimal Saat Sidang Skripsi• Kesimpulan yang mempunyai level 5 atau lebih, kurang dari 80• Kesimpulan, arahan, pertanyaan tidak ada gambar• Tidak ada fasilitas untuk menampilkan gambar di pertanyaan• Semua pertanyaan dan kesimpulan harus ada suara• Harus ada kesimpulan arahan disertai gambar (minimal di level 2) untuk pertanyaan yang

tidak terjawab, kesimpulan arahan bisa berupa: seluruh kesimpulan di level tersebut ataujawaban lain yang disediakan

• Matriks basis pengetahuan, pohon keputusan, rule dan yang muncul di program harus sama• Tidak ada data asli dari rule.

E. CONTOH TEMA SKRIPSI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (Berbasis Web)Berbasis multimedia, tidak hanya ‘loading image’ saja pada satu level, tapi dapat lebih dari 3level ”loading image”, serta posisi letak dan area gambar. Antara judul dengan gambar harussesuai, level satu di hitung dari judulnya:• Misal; DIY, maka peta DIY dihitung level yang pertama, dan• Semua level harus menggunakan area (polygon) dan semua data disimpan dalam database

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEMMelalui metode analisis yang dipilih, maka Anda harus:• Menemukan permasalahan dari organisasi yang disurvei dan harus relevan• Dapat membuktikan input (raw data/data source awal) yang didapat untuk diproses• Membuat rancangan layar (ouput) user interface yang akan dibuat• Membuat flowchart dan atau algoritma• Dapat me-manipulasi gambar dan data (update/delete/entry)

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 47

• Merancang database yang dapat di-implementasikan kedalam tabel, jelaskan tabel-tabelyang dibuat, mengikuti aturan normalisasi database, Gunakan E-R-D (Entity RelationshipDiagram)

• Membuat analisis statistik (misal: warna akan berubah jika data berubah, minimalberpatokan dengan salah satu informasi, contoh: jika jumlah penduduk < 100 warnalokasi/area merah, 100 – 500 warna lokasi/area kuning, dan seterusnya).

BAB IV PEMBAHASAN DAN IMPLEMENTASIMenguraikan tentang bagaimana aplikasi digunakan atau berfungsi, seperti:• Metode yang dipakai (cara penggunaan)• Cara menambah, update atau delete data informasi maupun gambar• Jelaskan bagaimana koordinat berupa polygon dapat di-masukkan ke dalam tabel• Fungsi-fungsi seperti zoom (memperbesar gambar)• Fasilitas atau fungsi yang diberikan untuk memudahkan user mencari objek yang

diinginkan.• Penjelasan gambar maupun penjelasan dari query yang digunakan• Contoh data minimal 30 buah data / objek / lokasi / area• Informasi yang ditampilkan minimal 20 item per objek

Hal Yang Menggagalkan Perolehan Nilai Maksimal Saat Sidang Skripsi• Tidak menggunakan area• Objek/area/lokasi kurang dari 30 (terlalu sedikit)• Informasi (tidak termasuk kode dan koordinat) kurang dari 20, jika ada field yang tidak

terisi untuk semua record maka dianggap bukan informasi• Level kurang dari 3• Tidak ada data asli dari objek/area/lokasi berupa dokumen asli/photocopy (data yang

diperoleh harus resmi dari data yang dikeluarkan/dihasilkan oleh lembaga yangdiakui/diberi wewenang)

F. CONTOH TEMA SKRIPSI SMS GATEWAY• Harus ada fasilitas receive dan send otomatis• Setiap request harus ada reply otomatis dari sistem• Fasilitas yang tersedia minimal 7 (6 request, 1 broadcast) tidak termasuk registrasi dan un-

registered• Harus relevan dengan sistem yang ada (misal: Reservasi Hotel, maka harus terhubung

dengan sistem yang sudah ada atau minimal dibuatkan prototype sistem yang ada)• Harus ada source code dari aplikasi (misal yang menggunakan library, maka harus ada

source code-nya).

Hal Yang Menggagalkan Perolehan Nilai Maksimal Saat Sidang Skripsi• Fasilitas kurang dari 7• Tidak ada reply otomatis untuk request• Tidak ada source code dari library yang digunakan

G. CONTOH TEMA SKRIPSI ENKRIPSI/DEKRIPSI + KOMPRESI (Berbasis Web)• Enkripsi dengan kompresi digabungkan (minimal 2 metode enkripsi dan 1 metode

kompresi)• Dapat dilakukan untuk beberapa jenis file (seperti file gambar, file suara, file teks, file

execute, file dokumen, file database, file excel, dan lain-lain)• Berbasis Web (Web Base)

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 48

• Pembuatan tabel-tabel uji coba seperti nama file, ukuran file sebelum dan setelah dienkripsi; satuan waktu baik enkripsi maupun dekripsi-nya

• Pada bab III: permasalahan, buat algoritma dan atau flowchart yang menggambarkanmetode enkripsi dan dekripsi yang dibuat.

• Pemakaian algoritma bukanlah copy dari program yang sudah pernah ada

Hal Yang Menggagalkan Perolehan Nilai Maksimal Saat Sidang Skripsi• Metode yang digunakan tidak sesuai (kurang dari 2 metode enkripsi dan 1 metode

kompresi)• Hasil enkripsi tidak bisa didownload• Proses enkripsi/dekripsi tidak menggunakan pengecekan header

I. CONTOH TEMA SKRIPSI WEB PROJECTSkripsi proyek desain web yang digunakan sebagai sarana informasi dapat menggunakanformat seperti contoh tema skripsi Sistem Informasi. Analisis dan perancangan sistem hinggaimplementasi serta pembahasan dapat disesuaikan dengan:Fase-fase Pembuatan Web1. Planning (tahap perencanaan: di mulai dari rancangan web, waktu pengerjaan)2. Analysis, Analisis mengenai berbagai macam kebutuhan yang ada3. Design, mulai mendesain bagaimana web itu4. Development5. Testing, mengetes web hasil development tersebut6. Implementation, penerapan hasil pengerjaan7. Maintenance, perbaikan atau penambahan fitur yang ada

Rekayasa Web (Web Engineering)1. Kualitas Sistem dan Aplikasi berbasis Web2. Alur Kerja Rekayasa Web

a. Formulasi (formulation)Merumuskan tujuan dan ukuran dari aplikasi berbasis web serta menentukan batasannyasistem• Tujuan yang bersifat informative

(jenis informasi yang disajikan, berupa teks, grafik, audio, dan video)• Tujuan yang bersifat fungsional

(Apa fungsi dan tujuan yang ingin dicapai)b. Perencanaan (planning)

• Rancangan web (format web: portal, e-commerce, information system, dll)• Perhitungan estimasi biaya proyek pembuatan aplikasi berbasis web• Estimasi jumlah pengembang yang terlibat dan job description (bila perlu),• Estimasi waktu pengembangan (time schedule),• Idefinisikan jadwal pengembangan untuk versi selanjutnya (jika diperlukan).• Evaluasi resiko pengembangan proyek (analisis kelayakan sebelum web dikerjakan),

c. Analisis (analysis) ketika web sudah jadi dan suah di publish• Analisis isi informasi (apakah informasi yang disediakan sudah sesuai dengan

kebutuhan user)• Analisis interaksi (antara website dan user)• Analisis fungsional

- Apakah sudah sesuai fungsi dan tujuan yang ingin dicapai- Bagaimana input, proses hingga tampilan informasi yang disajikan sampai kelayar

user (konektifitas server hingga pc user di jaringan, proses otentikasi, dan lain-lain)

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 49

- Fungsi menu, tools, link, searching, breadcrumb (posisi sekarang di web), danlain-lain, apakah sudah bekerja seperti yang diinginkan

• Analisis konfigurasi (konfigurasi sistem yang digunakan meliputi relasi databasedengan form di halaman web jika diperlukan)

• Analisis spesifikasi hardware dan bandwith yang digunakan untuk mengakses serverweb

• Analisis Pemilihan Webhosting, terkait dengan:- Keamanan data.- Support dan pengaduan (layanan fihak penyedia jasa)- Bandwidth yang disediakan (terkait dengan loading time)- Spesifikasi server- Lokasi server web (International – IIX)- Script (bahasa pemrograman) web yang disupport oleh server- Manajemen kebutuhan kapasitas tempat penyimpanan- Kemudahan pengaturan (manajemen pengelolaan) dengan tools control panel

yang disediakan penyedia jasa web hostingd. Rekayasa (engineering)

• Desain arsitektur web/rancangan struktur yang digunakanFaktor yang harus diperhatikan: estetika yang padu antara warna, layout, elemen,dan tipografi.

• Isi informasi (isi yang bermanfaat)• Utilitas (tools yang dirancang untuk memudahkan manajemen / modifikasi website)• Fungsionalitas (mudah di-index oleh mesin pencari/search engine, serta pemanfaatan

teknologi yang tepat)• Aksesibilitas (kemudahan untuk diakses dari lokasi manapun)• Usability: atribut kualitas yang menilai tingkat kemudahan tampilan (user interface)

untuk difahami/digunakan, atau metode untuk meningkatkan kemudahan selamaproses perancangan dan penggunaan.Usability didefenisikan melalui lima komponen, yaitu :a. Learnability

menjelaskan tingkat kemudahan pengguna untuk memenuhi task-task dasar ketikapertama kali mereka melihat/menggunakan hasil perancangan.

b. Efficiencymenjelaskan tingkat kecepatan pengguna dalam menyelesaikan task-task setelahmereka mempelajari hasil perancangan.

c. Memorabilitymenjelaskan tingkat kemudahan pengguna dalam menggunakan rancangan denganbaik, setelah beberapa lama tidak menggunakannya.

d. Errorsmenjelaskan jumlah error yang dilakukan oleh pengguna, tingkat kejengkelanterhadap error dan cara memperbaiki error.

e. Satisfactionmenjelaskan tingkat kepuasan pengguna dalam menggunakan rancangan.

e. Implementasi (page generation) & pengujian (testing)• Pengujian fungsional dan operasional (fungsional and operational testing)• Pengujian navigasi (navigation testing)• Pengujian konfigurasi (configuration testing)• Pengujian keamanan dan performansi (security and performance testing)

f. Evaluasi oleh konsumen (customer evaluation) berbentuk polling atau questioner

Catatan:Isi terbaik dari laporan skripsi Anda adalah apa yang Anda diskusikan dengan Dosen Pembimbing dan Anda pahami saat

dituliskan. Contoh-contoh tema skripsi diatas adalah referensi yang dapat Anda jadikan acuan bila Anda tidakmenemukan format yang lebih baik yang dapat Anda tuliskan sesuai saran Dosen Pembimbing.

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 50

Lampiran 19 : 11 Tips Jitu Untuk Mengerjakan Skripsi

11 TIPS JITU UNTUK MENGERJAKAN SKRIPSI

Berikut ini adalah 11 tips jitu untuk mengerjakan Skripsi. Beberapa tips tersebut adalah:1. Pilih topik anda lebih awal. Bila anda mengambil program S1, maka idealnya ketika

memasuki semester ke-6, anda sudah harus memulai memilah-milah topik Skripsi apayang akan anda kerjakan. Anda akan membutuhkan sekitar 4-6 bulan untuk membaca,me-research dan menulis Skripsi anda.

2. Pilih topik yang tepat untuk anda. Ini berarti pilihlah topik yang menarik minat andaatau topik yang anda kuasai. Hal ini akan menjadi motivasi tersendiri dalam prosespenyelesaian skripsi anda. Topik skripsi bisa anda dapatkan di internet. (rajin searching).

3. Buatlah gambaran awal mengenai perangkat lunak yang akan anda buat.Spesifikasi program, kerumitan, fasilitas, manfaat dan tujuan dari perangkat lunak harusdiperjelas. Gambaran awal dapat juga dilakukan dengan melakukan research (penelitian)terhadap topik anda. Research dapat dilakukan dengan mencari bahan-bahan di internetatau dengan membaca teori dan konsep dari buku-buku.

4. Konsultasikan dan ajukan proposal skripsi anda kepada Dosen/Ketua ProgramStudi. Buat proporsal skripsi anda dan konsultasikan ke dosen anda. Di sini, anda perlumenjelaskan apa yang akan anda buat di dalam skripsi anda. Bila proporsal anda diterima,maka ini merupakan langkah awal dalam mengerjakan skripsi anda.

5. Carilah dosen pembimbing atau teman-teman yang dapat membantu anda. Caridosen pembimbing yang menguasai topik anda, yang dapat memberikan saran, membantudan membimbing anda (Meski realitanya sulit sekali, karena waktu “free” dosen tidakbanyak, maka sering terkesan dosen terburu-buru saat membimbing, dan mahasiswamenduga bahwa dosennya hanya bisa mengkritik dan bukannya membimbing secaramaksimal). Alternatif lain adalah cari teman yang dapat membantu anda. Semakin cepatanda menemukannya, maka akan semakin baik.

6. Kumpulkan semua referensi yang berhubungan dengan skripsi anda. Apakah ituteori ataupun program jadi yang akan membantu pengerjaan skripsi anda? Ini akanmemudahkan anda dalam mengerjakan skripsi. Anda bisa cari di internet. Mana tau adaprogram jadi yang sudah pernah dibuat orang lain dan di publish di internet? Dapat jadireferensi, bukan untuk diakui jadi skripsi Anda lho…) Referensi bisa juga berupaskripsi-skripsi senior anda yang membahas topik yang satu jalur dengan topik anda.

7. Mulailah mengerjakan Bab 1 dan Bab 2 dari skripsi anda. Sesuai dengan teori yangsudah ditulis dibagian awal. Dari referensi yang telah terkumpul pada poin-6, andasetidaknya bisa terbantu dengan mengambil format skripsi atau teori-teori yang sudahada. Jangan langsung Copy & Paste. Baca – pahami, dan ubah menjadi kalimat andasendiri. Bila anda punya referensi yang tepat, poin ini tidak akan memakan waktu yanglama. Paling lama 1 minggu.

8. Kerjakan program/perangkat lunak. Ini adalah bagian yang paling sulit danmembutuhkan waktu yang paling lama, karena kenyataannya tidak semua mahasiswamenguasai programming secara utuh. Umumnya, mahasiswa hanya menguasai dasar-dasar programming (yang diberikan institusi pendidikan) dan tidak dikembangkan,

Panduan Skripsi T.A. 2015-2016 / Program Pendidikan S1 / STMIK Kaputama 51

sehingga programming skill mahasiswa dirasakan kurang untuk mengerjakan programskripsi. Untuk poin ini, jangan kuatir. Anda masih bisa mencari teman-teman/senior-senior anda untuk dimintai bantuannya. Cara lain yaitu ikuti Pelatihan PembuatanProgram Skripsi/Tugas Akhir yang diadakan oleh kampus STMIK Kaputama denganbiaya murah. Anda akan dibantu dan dibimbing dalam pembuatan program olehinstruktur-instruktur yang sudah berpengalaman. Setelah program selesai, ini artinya andasudah 80% selesai. Take a break, refreshing & relax for a moment...

9. Mulai menyusun Bab 3, Bab 4 dan Bab 5. Setelah program selesai, poin ini akan relatifmudah, karena inti dari ketiga bab ini adalah apa yang ada di dalam program anda. Bilaanda membuat sendiri kode program, maka Bab 3 adalah prototype / rancangan (ambilform-form dari program) dan analisis sistem yang ada sebelum sistem baru berjalan. Bab4 adalah pembahasan algoritma yang diambil dari program. Copy & paste source codedan diganti jadi Bahasa Indonesia. Misalnya IF diganti jadi JIKA, THEN diganti jadiKEMUDIAN and so on, jangan lupa analisis dari sistem yang baru saat diimplementasikan. Bab 5, simpulkan apa yang anda buat dari pembahasan dan tuliskelemahan atau saran perbaikan program yang tidak dapat anda kerjakan.

10. Konsultasikan bab per bab dengan Dosen Pembimbing. Ini adalah POIN YANGPENTING. Jangan bimbingan dengan model borongan (semua bab diserahkan sekaligus),karena apabila ada kesalahan di depan, maka berikutnya juga akan salah. DosenPembimbing di STMIK Kaputama tidak akan mempersulit pengerjaan skripsi anda. Bilaada permintaan untuk mengganti dan dikasih saran perbaikan yang sesuai, sebaiknyadibicarakan bila anda merasa kesulitan. Tidak ada dosen killer yang akan sangatmempersulit pengerjaan skripsi anda. Demi “bagus”nya skripsi anda, tetap harus adaperbaikan/coret-coretan yang dibuatnya di paper anda. Jangan sedih dan kecewa. That'salright, I have some great tips here...

Yang harus anda lakukan adalah JANGAN PERNAH MENENTANGNYA. Pelajaridengan baik skripsi anda, konsultasikan dengan penuh percaya diri dan jangan pernahterlihat anda lebih tahu dari dosen anda. Beberapa dosen mungkin akan memberikankritik pedas pada mahasiswa yang tidak menguasai skripsinya (mungkin karena merekaingin anda menghasilkan sesuatu yang lebih baik). Beberapa di antaranya akan malasmembimbing mahasiswa yang bergaya sok tahu (banyak omong tapi tidak mengerjakanyang diperintahkan). Saran untuk anda: KUASAI SKRIPSI ANDA DANKONSULTASIKAN SECARA DUA ARAH.

Note: bila anda diminta untuk membuat sesuatu yang di luar kemampuan anda. Andabisa mencoba membalikkan permintaan tersebut dengan menyerahkannya kembali kedosen tersebut. Caranya: minta dengan baik-baik dan penuh rasa hormat supaya dosentersebut membimbing anda dengan “maximal” agar anda dapat menyanggupi permintaantersebut, karena request tersebut benar-benar di luar kemampuan anda. Percayalah,bahwa tips ini akan membuat dosen anda sedikit berpikir ketika dia meminta anda untukmenambahkan sesuatu yang rumit. But hopefully, your tutor is kind...

11. Sidang Skripsi. Saran saya sangat singkat, KUASAI SKRIPSI ANDA bila anda tidakingin menjadi 'sasaran tembak' dalam event tersebut. Pelajari minimal dalam 1 minggudari teori sampai source code program. Bila saatnya tiba, anda harus tampil percaya dirisehingga dosen anda akan mendapatkan image bahwa anda memang bukan mahasiswasembarangan. Bila anda menguasai poin ini dengan baik, tidak mustahil anda akanmendapat nilai 'A' untuk skripsi anda. Congratulations, you've just got your title.

Semoga 11 tips tersebut diatas dapat bermanfaat dan Anda sukses mengerjakan Skripsi...