Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

13
Penerapan Pembelajaran dengan Menggunakan Pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) Melalui Metode Kooperatif Teknik Picture And Picture untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas XI APk 1 SMK PGRI 05 Jember Tahun Ajaran 2010/2011 A. Latar Belakang 1

Transcript of Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

Page 1: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

Penerapan Pembelajaran dengan Menggunakan Pendekatan

Contextual Teaching Learning (CTL) Melalui Metode Kooperatif

Teknik Picture And Picture untuk Meningkatkan Hasil Belajar

IPS Siswa Kelas XI APk 1 SMK PGRI 05 Jember Tahun Ajaran

2010/2011

A. Latar Belakang

Pendidikan memegang peranan penting dalam mempersiapkan

sumberdaya manusia bagi kehidupan di masa yang akan datang. Melalui proses

belajar diharapkan akan dicapai tujuan pendidikan. Tujuan pendidikan dapat

1

Page 2: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

2

tercapai jika siswa melibatkan dirinya secara aktif dalam kegiatan belajar baik

fisik, mental maupun emosional.

Kegiatan belajar mengajar memiliki peranan yang sangat penting agar

pendidikan dapat berjalan dengan baik. Ada beberapa komponen dalam belajar

mengajar yaitu : tujuan, bahan ajar, kegiatan belajar mengajar, metode, alat,

sumber belajar dan evaluasi. Komponen-komponen tersebut saling terkait dan

mempengaruhi satu sama lain dalam rangka berlangsungnya proses belajar

mengajar, bila salah satu komponen tersebut tidak ada, maka proses belajar

mengajar tidak dapat berlangsung dengan baik.

Keberhasilan siswa dalam belajar dapat dilihat dari hasil belajar atau

evaluasi belajar siswa tersebut. Hasil belajar siswa yang tinggi akan memberikan

dorongan dan semangat siswa meningkatkan minat belajar terhadap mata

pelajaran, karena minat merupakan sesuatu yang sangat penting bagi seseorang

dalam melakukan sesuatu kegiatan. Jika seseorang mempelajari sesuatu dengan

penuh minat maka diharapkan hasilnya akan baik, namun apabila seseorang tidak

memiliki minat untuk mempelajari sesuatu maka jangan diharapkan bahwa

seseorang dapat berhasil dengan baik dalam mempelajari hal tersebut.

Dalam pembelajaran yang terjadi di sekolah atau khususnya di kelas,

guru adalah pihak yang paling bertanggung jawab atas hasilnya. Dengan

demikian, guru patut dibekali dengan evaluasi sebagai ilmu yang mendukung

tugasnya, yakni mengevaluasi hasil belajar siswa. Dalam hal ini guru bertugas

mengukur apakah siswa sudah menguasai ilmu yang dipelajari oleh siswa atas

bimbingan guru sesuai dengan tujuan yang dirumuskan. (Arikunto, 2008: 4).

Pemilihan metode pembelajaran dapat menentukan kualitas dalam

pembelajaran karena dengan penerapan model pembelajaran akan menumbuhkan

minat belajar siswa. Metode pembelajaran yang diterapkan pada umumnya

berpusat pada guru yang terlihat didominasi oleh metode ceramah, tanya jawab,

dan diselingi dengan diskusi pada setiap penyampaian materi ekonomi. Metoode

pembelajaran tersebut tidak selamanya buruk, namun jika pembelajaran terus

didominasi oleh pembelajaran yang konvensional maka hal ini akan

mempengaruhi minat siswa terhadap pembelajaran ekonomi sehingga dapat

berdampak pada hasil belajar ekonomi siswa yang cenderung rendah.

Page 3: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

3

Berdasarkan hasil observasi di SMK PGRI 05 Jember, kondisi belajar

mengajar belum sepenuhnya melibatkan peserta didik secara aktif dan dari

wawancara yang dilakukan ditemukan sebuah keadaan dimana pembelajaran yang

dilakukan masih didominasi oleh pembelajaran yang konvensional saja tanpa

diselingi adanya pembelajaran yang lebih inovatif. Hal ini menyebabkan peserta

didik kurang merespon selama kegiatan pembelajaran berlangsung karena merasa

bosan dengan penerapan pembelajaran yang masih didominasi oleh pembelajaran

yang konvensional. Apa yang dipelajarai menjadi kurang bermakna dan

mengalibatkan peserta didik kurang bias mengembangkan pembelajarannya. Jika

hal tersebut dibiarkan begitu saja, maka akan berdampak pada kurang tertariknya

peserta didik terhadap materi-materi pelajaran ekonomi yang berdampak pada

pencapaian hasil belajar ekonomi siswa menjadi kurang optimal.

Untuk itu perlu dilaksanakan pembelajaran yang sesuai untuk

mengatasi masalah-masalah diatas. Pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan

Contextual Teaching Learning (CTL) atau Pendekatan Pembelajaran Kontekstual.

Menurut Nurhadi, Contextual Teaching Learning (CTL) merupakan suatu konsep

belajar dimana guru menghadirkan situasi dunia nyata ke dalam kelas dan

mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimiliki dengan

penerapannya dalam kehidupan bermasyarakat.

Dengan pendekatan kontekstual ini, peserta didik diharapkan akan

lebih memahami materi yang disampaikan karena peserta didik digiring untuk

mengatahui kehidupan nyata dan kemudian dihubungkan dengan materi yang

tengah diterima. Oleh karena itu, siswa akan menjadi lebih mudah memahami

materi.

Selain pendekatan kontekstual, perlu diterapkan model pembelajaran

yang tepat untuk semakin menunjang adanya pembelajaran kontekstual tersebut.

model kooperatif diharapkan dapat menunjang adanya pendekatan pembelajaran

yang dapat menjadikan siswa aktif. Model kooperatif adalah suatu pendekatan

dalam belajar dengan membentuk kelompok-kelompok kecil dalam belajar yang

terdiri dari anggota-anggota yang heterogen sehinggat masing-masing peserta

didik mampu mengembangakan pengetahuannya dengan cara berdiskusi dengan

anggota kelompok yang lainnya. Slavin (dalam Etin Solihatin dan Raharjo, 2009)

Page 4: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

4

mengatakan bahwa cooperative learning atau pembelajaran kooperatif adalah

suatu model pembelajaran dimana siswa belajar dan bekerja dalam keompok-

kelompok kecil secara kolaboratif yang anggotanya terdiri dari 4 sampai 6 orang,

dengan struktur kelompoknya bersifat heterogen. Dari pengertian tersebut siswa

akan bertambah pengetahuannya dari teman sekelompoknya. Jadi, setiap siswa

akan terjadi saling interaksi sehingga masing-masing peserta didik akan

mendapatkan suatu proses belajar yang labih bemakna

Berdasarkan uraian di atas, maka diperlukan suatu metode

pembelajaran yang tepat untuk lebih menunjang adanya pembelajaran kooperatif

tersebut. Model pembelajaran picture and picture sangat tepat dilaksanakan untuk

penerapan penyampaian materi ekonomi di sekolah menengah pertama. Teknik

pembelajaran picture and picture adalah suatu pembelajaran yang menggunakan

media gambar dengan memasang dan mengurutkan gambar-gambar menjadi suatu

urutan yang logis. Dengan teknik picture and picture peserta didik diharapkan

mampu memahami lebih dalam bagaimana konsep materi yang tengah diajarkan

oleh guru dengan melihat langsung gambar-gambar yang berhubungan dengan

materi ekonomi yang sedang diajarkan guru.

Dengan pembelajaran pedekatan Contextual Teaching Learning (CTL)

model kooperatif dengan teknik picture and picture ini diharapkan kemampuan

peserta didik menjjadi meningkat. Pembelajaran ini merupakan pengembangan

pengajaran IPS Ekonomi untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik terhadap

mata pelajaran IPS Eonomi.

Berdasarkan uraian di atas akan dilakukan penelitian “Penerapan

Pembelajaran dengan Menggunakan Pendekatan Contextual Teaching

Learning (CTL) Melalui Metode Kooperatif Teknik Picture And Picture

untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas XI APk 1 SMK PGRI 05

Jember Tahun Ajaran 2010/2011”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, dapat dirumuskan masalah yang

akan dibahas adalah sebagai berikut:

Page 5: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

5

1. Bagaimana penerapan pembelajaran dengan menggunakan pendekatan

Contextual Teaching Learning (CTL) metode kooperatif teknik picture and

picture pada siswa kelas XI APk 1 SMK PGRI 05 Jember?

2. Apakah penerapan pembelajaran dengan menggunakan pendekatan Contextual

Teaching Learning (CTL) metode kooparatif teknik picture and picture dapat

meningkatkan hasil belajar ekonomi siswa kelas XI APk 1 SMK PGRI 05

Jember?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian ini

adalah sebagai berikut:

1. Untuk mendeskripsikan dan menganalisis penerapan pembelajaran dengan

menggunakan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) metode

kooperatif teknik picture and picture pada siswa kelas XI APk 1 SMK PGRI

05 Jember.

2. Untuk mendeskripsikan dan menganalisis hasil belajar ekonomi siswa kelas

XI APk 1 SMK PGRI 05 Jember setelah penerapan pembelajaran dengan

menggunakan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) metode

kooperatif teknik picture and picture.

D. Hipotesis Tindakan

Hipotesis dalam penelitian ini adalah:

Ada peningkatan hasil belajar ekonomi pada siswa kelas XI APk 1 SMK PGRI 05

Jember setelah diterapkan pembelajaran dengan menggunakan pendekatan

Contextual Teaching Learning (CTL) metode kooperatif teknik picture and

picture.

E. Kegunaan Penelitian

1. Bagi Sekolah

a. Sebagai lembaga pendidikan, perlu untuk mengkaji berbagai metode

pembelajaran yang mendukung efektivitas proses belajar mengajar.

Page 6: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

6

b. Sebagai informasi yang nantinya dapat dijadikan acuan dalam menentukan

pembelajaran yang cocok untuk diterapkan di sekolah sehingga dapat

menentukan ketuntasan belajar ekonomi siswa.

2. Bagi Guru Ekonomi

a. Sebagai bahan informasi untuk menerapkan metode pembelajaran yang ttepat

dalam meningkatkan hasil belajar ekonomi siswa.

b. Sebagai bahan informasi bahwa hasil belajar ekonomi siswa dengan

diterapkannya metode pembelajaran kooperatif teknik picture and picture

dapat meningkat

c. Sebagai alternatif pilihan dan pengembangan metode pembelajaran yang lebih

bervariasi da lebih terampil untuk merencanakan pengembangan model

pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik mata pelajaran, menciptakan

suasana belajar yang menyenangkan.

3. Bagi Peserta Didik

Penelitian ini akan sangat bermnfaat untuk menciptakan suasana

belajar yang menyenangkan, menciptakan kebiasaan yang positif bagi siswa,

mendorong keaktifan belajar siswa, melatih siswa untuk berani mengeluarka

pendapat, menghargai pendapat orang lain, bertanggung jawab terhadap proses

belajar mengajar, dan berfikir kritis.

4. Bagi Lembaga Universitas Negeri Jember

Hasil penelitian ini akan meambah perbendaharaan karya ilmiah dan

ilmu pengetahuan di Universiutas Negeri Jember yang selanjutnya dapat

digunakan sebagai referensi untuk penelitian lebih lanjut.

5. Bagi Peneliti Selanjutnya

Sebagai bahan informasi untuk mengadakan penelitian yang lebih

lanjut atau pengadaan pengembangan metode kooperatif teknik picture and

picture.

6. Bagi Penulis

Penelitian ini sebagai sarana latihan untuk mengembangkan

kemampuan/ keterampilan dan kreatifitas dalam mengajar sebagai calon guru

yang terampil dalam mengembangkan strategi pembelajaran.

Page 7: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

7

F. Asumsi Penelitian

Asumsi yang digunakan dalam penelitian ini adalah:

1. Pengetahuan dibangun oleh siswa sedikit demi sedikit melalui tahapan-

tahapan dalam proses pembelajaran.

2. Nilai pre test yang diambil sebelum atau saat pelaksanaan pembelajaran

berlangsung merupakan kemampuan awal siswa dan nilai post test merupakan

nilai keberhasilan hasil belajar siswa.

3. Nilai pengisian angket ranah afektif yang diambil pada siklus 1 dan siklus 2

dianggap dapat menunjukkan peruahan sikap peserta didik terhadap mata

pelajaran IPS.

4. Guru mampu menerapkan pembelajaran dengan menggunakan pendekatan

Contextual Teaching Learning (CTL) metode kooperatif teknik picture and

picture.

G. Ruang Lingkup Dan Keterbatasan Masalah

Penelitian ini memiliki rang lingkup dan keterbatasan masalah sebagai

antara lain:

1. Ruang Lingkup

Subyek penelitian adalah siswa kelas XI APk 1 SMK PGRI 05 Jember

semester genap tahun ajaran 2010/2011.

2. Keterbatasan Masalah

a. Lokasi penelitian ini berada di SMK PGRI 05 Jember jalan Krakatau 60

Kencong, Jember.

b. Penelitian ini hanya mendeskripsikan tentang penerapan pembelajaran dengan

Pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) Metode Kooperatif Teknik

Picture And Picture Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ekonomi Siswa.

c. Materi yang dibahas adalah kebutuhan dan kelangkaan sumber daya pada

siklus I maupun siklus II.

d. Hasil belajar siswa diukur mencakup aspek kognitif, afektif, dan psikomotor.

Pada aspek kognitif hasil belajar diukur melalui pre test dan post test. Pada

aspek afektif dan psikomotor hasil belajar diukur melalui observasi dan

angket.

Page 8: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

8

H. Definisi Operasional

Definisi istilah atau definisi operasional diperlukan apabila

diperkirakan akan timbul perbedaan pengetian atau kekurangan jelasan makna

suatu istilah. Untuk menghindari pemaknaan yang kurang sesuai terhadap istilah-

istilah dalam penulisan ini, maka perlu ditegaskan beberapa definisi operasional

sebagai berikut.

1. Pendektan pembelajaran Contextual Teaching Learning (CTL)/ pembelajaran

kontekstual adalah suatu konsep belajar dimana guru menghadirkan situasi

dunia nyata ke dalam kelas dan mendorong siswa membuat hubungan antara

pengetahuan yang dimilikinya dengan penerapannya dalam kehidupan mereka

sebagai anggota keluarga dan masyarakat. Dalam pendekatan pembelajaran

kontekstual ini, guru menyajikan materi dan mengaitkan dengan kehidupan

nyata sehingga siswa menjadi lebih mengerti akan materi yang diajarkan.

2. Metode kooperatif adalah metode belajar dengan 4-6 siswa sebagai anggota

kelompok kecil dimana metode ini bertujuan untuk menyelaraskan berbagai

pengetahuan antar siswa yang heterogen dalam satu kelompok kecil tersebut.

3. Pembelajaran teknik picture and picture adalah salah satu model pembelajaran

yang terdiri dari tahapan menyampaikan kompetensi yang ingin dicapai,

menyajikan materi sebagai pengantar, menunjukkan atau memperlihatkan

gambar-gambar yang berkaitan dengan materi kemudian menunjuk atau

memenggil siswa secara bergantian untuk memasang atau mengurutkan

gambar-gambar menjadi urutan yang logis. Langkah-langkah dalam teknik

picture and picture terdiri dari: 1) guru menyampaikan kompetensi yang ingin

dicapai, 2) menyajika materi sebagia pengantar, 3) guru menunjukkan/

memperlihatkan gambar-gambar yang berkaitan dengan materi, 4) guru

memberika tuga kepada masing-masing kelompok kecil untuk memasang/

mangurutkan gambar-gambar menjadi urutan yang logis, 5) guru mananyakan

alasan/ dasar pemikiran urutan gambar tersebut, 6) dari alasan/ urutan gambar

tersebut guru memulai menanamkan konsep/ materi sesuai dengan kompetensi

yang ingin dicapai, 7) kesimpulan/ rangkuman.

Page 9: Proposal skripsi pendidikan ekonomi Picture and Picture

9

4. Hasil belajar IPS Ekonomi siswa adalah penguasaan skor dari ranah kognitif,

afektif, dan psikomotor. Hasil belajar peserta didik ranah kognitif adalah skor

hasil belajar penguasaan IPS Ekonomi pada materi kelangkaan yang diukur

melalui pre test dan post test. Hasil belajar IPS Ekonomi peserta didik ranah

afektif adalah skor hasil belajar perubahan sikap peserta didik yang diukur

melalui pengisian angket dan observasi. Hasil belajar ranah psikomotor

menunjukkan keterampilan siswa dalam pembelajaran kooperatif teknik

picture and picture yang diukur melalui observasi dan angket yang diisi oleh

siswa.