Pre Planing

5
DEP. KEPERAWATAN KOMUNITAS PREPLANING PELAKSANAAN PROGRAM RUMAH BERSIH DAN SEHAT DI DUSUN ALERANG DESA BONTOLANGKASA SELATAN KECAMATAN BONTONOMPO KABUPATEN GOWA TAHUN 2015 DISUSUN OLEH KELOMPOK III PROGRAM STUDI KEPERAWATAN FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS ISLAM MAKASSAR

description

preplaning

Transcript of Pre Planing

Page 1: Pre Planing

DEP. KEPERAWATAN KOMUNITAS

PREPLANING PELAKSANAAN PROGRAM RUMAH BERSIH DAN SEHAT

DI DUSUN ALERANG DESA BONTOLANGKASA SELATAN

KECAMATAN BONTONOMPO KABUPATEN GOWA

TAHUN 2015

DISUSUN OLEH

KELOMPOK III

PROGRAM STUDI KEPERAWATAN

FAKULTAS ILMU KESEHATAN

UNIVERSITAS ISLAM MAKASSAR

2015

Page 2: Pre Planing

PREPLANING PELAKSANAAN PROGRAM KERJA PERCONTOHAN

RUMAH BERSIH DAN SEHAT

DI DESA BONTOLANGKASA SELATAN DUSUN ALERANG

KECAMATAN BONTONOMPO KABUPATEN GOWA

A. Latar Belakang Kegiatan

Kegiatan praktek keperawatan komunitas yang dilaksanakan oleh

mahasiswa FIK-UIM sejak tanggal 16 Februari sampai 16 Maret 2015,

meliputi serangkaian kegiatan yang dilaksanakan melalui pendekatan pada

masyarakat untuk memberikan informasi kesehatan yang akurat tentang

masalah – masalah kesehatan yang ada pada masyarakat sehingga upaya

preventif, promotif dan kuratif serta rehabilitatif dapat dicapai seoptimal

mungkin.

Pada saat dilakukan pendataan di dusun Alerang di temukan adanya

beberapa permasalahan dimana salah satu diantaranya adalah masalah

kebersihan lingkungan.

Menyikapi hal tersebut, maka kami melakukan intervensi berupa kegiatan

Percontohan Rumah Bersih dan Sehat dimana kegiatan tersebut di lakukan di

rumah salah satu warga dusun Alerang bapak Bachtiar DG Tobo, hal tersebut

terjadi setelah melakukan pertemuan dengan kepala Dusun Alerang dan bapak

Bachtiar DG Tobo dan disepakati lokasi Percontohan Rumah Bersih dan

Sehat.

B. Tujuan

1. Tujuan Umum

Terciptanya rumah bersih dan sehat di dusun Alerang demi

meningkatkan kesehatan individu yang optimal dalam rangka

meningkatkan derajat kesehatan individu, keluarga maupun masyarakat

yang di kalangan masyarakat dusun Alerang.

2. Tujuan Khusus

a. Masyarakat mengetahui pentingnya kebersihan rumah terutama

kebersihan dalam dan luar sekitar tempat tinggal.

Page 3: Pre Planing

b. Masyarakat akan bermotivasi untuk melakukan kegiatan pembersihan

dalam dan luar rumah dan sekitarnya.

C. Sasaran dan Target

Sasaran : Warga Dusun Alerang

Target : terciptanya rumah bersih dan sehat di wilayah Dusun Alerang

D. Strategi Pelaksanaan

1. Metode

a. Melakukan pertemuan dengan kepala Dusun dan Bapak Bachtiar DG

Tobo untuk menentukan waktu, sasaran, target dan tujuan

pelakasanaan kegiatan.

b. Melakukan kegiatan rumah bersih dan sehat di rumah bapak Bakhtiar

DG Tobo.

2. Kriteria Evaluasi

a. Evaluasi Struktur

a) 95 % pemilik rumah berperan aktif dalam kegiatan yang diambil

sebagai percontohan rumah bersih dan sehat.

b) Kegiatan selama 3 hari tersebut berlangsung sesuai dengan waktu

yang ditentukan

b. Evaluasi Proses:

a) 95 % pemilik rumah bersama dengan mahsiswa melakukan

kegiatan sesuai hasil rapat sebelumnya.

b) Kegiatan berlangsung sesuai dengan rencana karena tidak terlepas

dari kerja sama mahasiswa dengan pemilik rumah.

3. Waktu dan Tempat

Kegiatan ini dilakukan pada hari Jumat – Minggu tanggal 06 – 08

Maret 2015 pada pukul 10.00 WITA sampai Selesai di rumah Bapak

Bachtiar DG Tobo.

Page 4: Pre Planing

4. Media

Alat – alat yang di gunakan dalam pelaksanaan kegiatan antara lain:

sapu ijuk, sapu lidi, parang, cangkul, kantug sampah, dan alat kebersihan

lainnya.

5. Uraian Tugas

Penanggung jawab kegiatan : Risnawati

Anggota : Fitria Ramadhan

Asmi Agnes Ramdani

Anggota yang membantu : Hermansyah

Fajril Wahidal Muta’ali

Reski Sri Narendra

Fitriyanti Buamona

Nurfadillah

Wiwin Titawael

Dewi Citra Satria

Ayu Suswanti

Fatmawati

Purnamasari Arsyad

Yuliana

Fickry. F

Rara. S

Erlis

Andi Amal Akbar

Ahmatullah