Powernpoint Bakso Buah Cinta

13
BAKSO BUAH CINTA TUTWURI HANDAYANI

Transcript of Powernpoint Bakso Buah Cinta

Page 1: Powernpoint Bakso Buah Cinta

BAKSO BUAH CINTA

TUTWURI HANDAYANI

Page 2: Powernpoint Bakso Buah Cinta

Bakso buah cinta merupakan varian makanan baru dari hasil pengembangan produk yang sudah ada, yaitu bakso daging. Bakso ini dibuat dari kombinasi daging, buah, tepung terigu dan tepung tapioka/kanji. Produsen mengutamakan kesehatan sehingga dalam proses produksinya tidak menggunakan bahan kimia seperti pewarna makanan atau penguat rasa. Produk ini memiliki peluang bisnis yang cukup bagus karena jarang bahkan belum ditemui di pasaran. Dari uraian tersebut produk ini mampu menghasilkan keuntungan yang cukup besar, seperti yang diperhitungkan pada tabel estimasi keuntungan dalam proposal ini.

ABSTRAKSI KEGIATAN

Page 3: Powernpoint Bakso Buah Cinta

Kewirausahaan merupakan kemampuan kreatif dan inovatif yang dijadikan dasar, kiat dan sumber daya untuk mencari peluang menuju sukses. Akhir-akhir ini perkembangan makanan kecil cukup signifikan. Berbagai bentuk makanan kecil dari makanan modern sampai makanan tradisional telah berkembang pesat. Dalam hal ini kami lebih menitik beratkan pada bahan baku alam, hal ini karena bahan-bahan yang diperlukan mudah didapat. Selain itu, penggunaan bahan baku alam bertujuan untuk meminimalisir kandungan bahan kimia, sehingga produk ini tetap sehat dikonsumsi. Kami lebih tertarik untuk memilih usaha bakso buah cinta ini karena beberapa alasan, diantaranya, 1) produk ini masih belum ada dipasaran, 2) syarat dengan vitamin dan non pengawet, serta 3) memiliki estimasi laba yang cukup tinggi.

Latar Belakang

Page 4: Powernpoint Bakso Buah Cinta

Tujuan Penulisan 

Dalam pengajuan proposal ini penulis memiliki tujuan :

Mengembangkan usaha agar dapat diterima khalayak umumDapat meningkatkan taraf hidup pelaku usaha ini

 

KARAKTERISTIK PRODUK  

Proposal ini merupakan pengajuan kegiatan usaha produksi bakso buah cinta. Pada awal produksi bakso ini dibuat dengan berbagai rasa buah yang buah tersebut tidak berair. Produk ini berasal dari bahan mentah yang harus diolah terlebih dahulu apabila ingin dikonsumsi. Bakso ini diproduksi dengan bentuk hati ( love ). Pada saat direbus, warna dari bakso itu akan berubah ke abu-abuan. 

Page 5: Powernpoint Bakso Buah Cinta

KARAKTERISTIK BAHAN BAKU

Bahan baku yang digunakan adalah daging dan buah. Namun tidak semua buah dapat digunakan sebagai bakso, hanya buah yang memiliki karakteristik mengandung vitamin atau memiliki aroma rasa tajam dan tidak mengandung banyak air yang dapat membuat bakso itu tidak padat. Seperti contoh mangga, nanas, stawberry, dll. Perbandingan bahan tersebut adalah 10% untuk buah, 70% untuk daging dan 20% untuk tepung terigu dan tepung kanji. Bahan baku bakso buah cinta ini mudah ditemui di pasaran sehingga dalam proses produksi tidak kesulitan. Untuk memperoleh bahan baku daging dan buah, produsen dapat membeli langsung di pasar atau dapat bekerja sama dengan tukang potong daging dan petani buah sebagai supplier bahan baku.

Page 6: Powernpoint Bakso Buah Cinta

Dalam memproduksi bakso buah ini, produsen menggunakan alat sederhana dan teknologi yang sederhana pula. Dilihat dari keadaan ini, maka secara otomatis tenaga kerja pun tidak harus memiliki skill khusus. Keadaan inilah yang mendukung sehingga kegiatan usaha ini dapat dijalankan oleh mahasiswa. Peralatan yang digunakan diantaranya, alat penggiling daging, kompor, blender, panci, dandang, loyang, pisau, terampah, sendok,dll.

PROSES PEMASARAN 

Setelah bakso sudah masak dan sudah disiapkan, maka produk segera dipasarkan. Untuk tahap awal produksi, produk ini dipasarkan dengan membuka tempat kecil di sekitar kampus dan masyarakat umum juga bisa menikmatinya

Proses Produksi

Page 7: Powernpoint Bakso Buah Cinta

KEGUNAAN KEGIATAN USAHA

Masyarakat dapat terbantu dengan adanya usaha ini, karena mereka dapat mengkonsumsi bakso buah cinta dengan berbagai rasa sehingga mampu memberikan varian baru bahan makanan. Selain itu, harga bakso buah cinta ini cukup murah dibandingkan dengan harga bakso yang lain. Telah dijelaskan sebelumnya bahwa usaha ini cukup menjanjikan. Dengan biaya Rp 63.000,00 untuk rasa nangka sebanyak 2,6 kg menghasilkan laba bersih Rp 56.000,00 per hari. Dengan keuntungan sebanyak itu apabila dikalkulasi dan diasumsikan kita berproduksi selama satu bulan, maka estimasi keuntungan kita sebesar Rp 1.680.000,00.

Page 8: Powernpoint Bakso Buah Cinta

METODE PELAKSANAAN KEGIATAN

Melakukan promosi melalui brosur-brosur

Melakukan pendekatan kepada masyarakat sekitar agar mau mencoba makanan tersebut dan kemudian mau membeli dengan harga promosi

Page 9: Powernpoint Bakso Buah Cinta

RENCANA PEMBIAYAAN

No Jenis Kegiatan Anggaran

Pra Kegiatan

1

2

3

Persiapan Lokasi

Promosi dan Publikasi

Persiapan alat dan bahan

Rp 150.000,00

Rp 100.000,00

Rp 400.000,00

Pelaksanaan

1

2

Transportasi pemasaran / bulan

Lain – lain

Rp 50.000,00

Rp 100.000,00

TOTAL Rp 900.000,00

Estimasi Dana Kegiatan

Page 10: Powernpoint Bakso Buah Cinta

ANALISIS SWOT

Kelebihan (strengthen)• Penjual bakso buah cinta

semacam ini belum banyak dijumpai di Kota Malang bahkan belum ada sehingga akan banyak orang yang tertarik dan ingin mengetahui seperti apa bakso buah cinta ini. Dari segi penamaan , kami yakin bahwa banyak orang yang penasaran dan ingin segera untuk mencobanya.

Kelemahan ( weakness )• Usaha ini sebenarnya

membutuhkan dana yang cukup besar untuk pembelian alat dan bahan. Untuk menyiasati itu maka produsen membentuk kelompok usaha yang modalnya dari anggota kelompok usaha.

Page 11: Powernpoint Bakso Buah Cinta

  Kesempatan ( Opportunity )

• Dengan pertimbangan modal, biaya usaha ini bisa ditekan seminimal mungkin. Usaha ini bisa menghasilkan keuntungan yang cukup besar seperti yang sudah diuraikan sebelumnya. Melihat kondisi pasar sekarang, bisnis ini akan memberikan respon yang cukup bagus dan kami yakin usaha ini akan berkembang.

Tantangan atau Ancaman

• Selama jenis usaha seperti ini belum banyak ditemukan di Kota Malang, maka akan memberikan prospek yang baik. Namun setelah usaha ini ada dan berkembang pesat, pasti akan banyak bermunculan bakso buah cinta yang memiliki bentuk dan rasa yang hampir sama. Para pesaing pun akan berusaha merebut pasar yang ada sehingga daerah pemasarannya akan semakin sempit.

Page 12: Powernpoint Bakso Buah Cinta

DENAH LOKASI USAHA( DESA LANDUNGSARI )

UMMKOTA

BATU

Jl.

Tirto

Uto

mo

Gg III Lokasi UsahaTirto Utomo Gg II No. 02

Jl. Tlogo Mas

Gg IV

Page 13: Powernpoint Bakso Buah Cinta

Thank’s