PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM...

20
PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM PASCAL” DI SMK BERBUDI YOGYAKARTA NASKAH PUBLIKASI diajukan oleh Suwarjo 10.21.0539 kepada JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA SEKOLAH TINGGI MANEJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA YOGYAKARTA 2014

Transcript of PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM...

Page 1: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA

“HUKUM PASCAL”

DI SMK BERBUDI YOGYAKARTA

NASKAH PUBLIKASI

diajukan oleh

Suwarjo

10.21.0539

kepada

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA

SEKOLAH TINGGI MANEJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

AMIKOM YOGYAKARTA

YOGYAKARTA

2014

Page 2: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara
Page 3: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

DESIGNING MEDIA OF TEACHING & LEARNING OF PHYSIC “LAW OF PASCAL” AT SMK BERBUDI YOGYAKARTA

PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM PASCAL” DI SMK

BERBUDI YOGYAKARTA

Suwarjo Amir Fatah Sofyan

Jurusan Teknik Informatika STMIK AMIKOM YOGYAKARTA

ABSTRACT

Physics is the exact lesson in the delivery of materials, physics teachers rely

more on using the textbook in which there are illustrations of the material presented and

sometimes teachers manual drawing on the board, because the physics props that are

used to facilitate student understanding and not every school has even if there is

sometimes for no particular material peraganya tool. This makes delivery of materials

physics a little boring.

With the development of the IT world, especially multimedia, instructional media

creation will facilitate students in understanding the subject matter, including physics.

Students can see a simulation of how a theoretical physics student can work even interktif

to the visual media.

Learning Physics in SMK Berbudi Yogyakarta still using conventional methods,

the teacher explained with Student Worksheet for student assignment. As for the specific

material that requires props, students could only imagine what was told by the teacher

because the props are not yet available. With the media for multimedia-based learning

physics, is expected to facilitate students in understanding the material, because the

students can interact with menus, animations and simulations that exist in the program

Keywords: Media of Teaching & Learning, Physics, Adobe Flash, Pascal's Law,

Animation

Page 4: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

1

1. Pendahuluan Fisika merupakan salah satu mata pelajaran eksak yang diberikan untuk sekolah

tingkat menengah baik SMP maupun SMA. Mata pelajaran yang hampir sama dengan

matematika karena sama-sama terdapat rumus dan angka di dalam setiap materinya,

hanya saja lebih sedikit hitung-hitungannya dari pada matematika. Mata pelajaran yang

di dalam perhitungannya banyak mengambil contoh dalam kehidupan sehari-hari,

semisal tentang cara kerja dongkrak hidrolik, perhitungan kecepatan suatu kendaraan,

perhitungan suara dan lain lain. Hanya saja terkadang di dalam penyelesaian soal harus

berpikir berulang kali untuk bisa menyelesaikannya.

Di dalam penyampaian materi, guru fisika lebih banyak mengandalkan buku ajar

yang didalamnya terdapat gambar ilustrasi mengenai materi yang disampaikan dan

terkadang guru menggambarnya manual dipapan tulis, karena alat peraga fisika yang

digunakan untuk memudahkan pemahaman siswa tidak setiap sekolah memiliki. Dengan

terbatasnya alat peraga, tentunya akan menghambat siswa dalam memahami suatu

materi didalam pelajaran fisika.

Salah satu materi fisika yang membutuhkan alat peraga adalah tentang hukum

Pascal. Hukum tersebut berbunyi: tekanan yang diberikan kepada zat cair dalam ruang

tertutup, diteruskan ke segala arah dengan sama besar. Dalam kehidupan sehari-hari

alat-alat yang menggunakan prinsip hukum Pascal tersebut antara lain alat pengangkat

mobil, rem hidrolik, pompa hidrolik, dan lain-lain. Tentu akan menyusahkan apabila harus

menyiapkan alat-alat tersebut ke sekolah untuk pelajaran.

Dengan perkembangan dunia IT khususnya multimedia, pembuatan media ajar

akan memudahkan siswa didalam memahami suatu materi pelajaran termasuk fisika.

Media tersebut juga cukup mudah untuk dibawa, karena bisa dalam bentuk CD (Compact

Disk) maupun file yang bisa dimasukkan kedalam flashdiks maupun ke dalam harddisk

komputer. Siswa bisa melihat simulasi bagaimana suatu teori fisika bekerja Bahkan

siswa bisa interktif terhadap media peraga tersebut.

2. Landasan Teori Multimedia adalah pemanfaatan komputer untuk membuat dan menggabungkan

teks, grafik, audio, gambar bergerak (video dan animasi) dengan menggabungkan link

dan tool yang memungkinkan pemakai melakukan navigasi, berinteraksi, berkreasi, dan

berkomunikasi (Suyanto, M 2001, h.21 ).

Page 5: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

2

2.1.Elemen-Elemen Multimedia

a. Teks Bentuk data multimedia yang paling mudah disimpan dan dikendalikan

adalah teks. Teks dapat membentuk kata, surat atau narasi dalam multimedia

yang menyajikan bahasa pemakai. Kebutuhan teks tergantung pada kegunaan

aplikasi multimedia. Misalnya game membutuhkan teks lebih sedikit, sedangkan

ensiklopedia membutuhkan teks lebih banyak.

b. Grafik

Grafik atau gambar sering digunakan dalam multimedia dengan alasan

lebih menarik dan tidak membosankan dibandingkan teks. Dengan gambar dapat

meringkas dan menyajikan data dengan cara baru dan lebih berguna.

c. Audio

Dalam multimedia audio atau suara dapat membeikan nilai tambah

sebuah aplikasi multimedia. Elemen audio dalam multimedia meliputi suara,

musik dan efek suara.

Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain

suara dari pengisi suara (bintang iklan) atau percakapan antara orang satu

dengan yang lainnya, atau suara yang dibawakan oleh orang yang tidak

kelihatan dilayar multimedia. Musik merupakan komponen penting dalam

multimedia. Efek suara (sound effect) adalah menampilkan efek suara, selain

suara manusia dan musik.

d. Video

Multimedia merupakan media pembelajaran yang unik dan sangat tepat

karena mengandung elemen penglihatan, suara, dan gerakan yang dapat

dikombinasikan dengan stretegi kreatif untuk menghsasilkan daya tarik dan

eksekusi siswa. Elemen video dalam multimedia harus menarik perhatian siswa

dan mengkombinasikan ide, pesan, atau citra.

Sejumlah elemen visual harus dikoordinasikan sehingga menghasilkan

tampilan multimedia yang sukses. Keputusan yang dibuat mengenai pelajaran,

penyajian, urutan pelajaran, demo program dan lainnya yang harus sesuai

dengan setting, karakter yang muncul dalam tampilan multimedia dan sesuai

faktor lain seperti warna, gambar animasi, dan suara.

Page 6: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

3

Video juga menyediakan sumber daya yang kaya dan hidup bagi aplikasi

multimedia. Ada empat macam video yang dapat digunakan sebagai obyek link

dalam multimedia: live video feeds, videotape, videodisc dan digital audio.

e. Animasi

Gaya eksekusi pesan dalam multimedia yang sangat populer sekarang

adalah animasi. Dengan teknik ini pengguna aplikasi yang akan dianimasikan

digambar oleh perancang atau diciptakan di komputer dalam bentuk

pembelajaran. Dalam multimedia animasi merupakan pengguna komputer untuk

menciptakan gerak pada layer.

3. Analisis

Sesuai dengan urutan dalam pengembangan aplikasi multimedia, maka sebelum

aplikasi diproduksi, maka terdapat fase praproduksi antara lain mengidentifikasi masalah,

studi kelayakan, analisis kebutuhan sistem, mencangan konsep, merancang isi dan

menulis naskah.

3.1 Mengidentifikasi Masalah

3.1.1 Analisis PIECES

Adapun analisis PIECES pada sistem yang lama sebagai berikut:

a. Analisis Kinerja (Performance)

Dalam segi kinerja, terdapat kelemahan yaitu materi pelajaran yang

seharusnya dalam satu kali tatap muka sudah membuat siswa paham, guru

harus mengulang dipertemuan berikutnya untuk memahamkan lagi kepada

siswa.

b. Analisis Informasi (Information)

Penyampaian informasi mengenai materi fisika di SMK Berbudi

menggunakan metode konvensional yaitu buku dan diterangkan oleh guru

bidang studi. Materi fisika kebanyakan membutuhakan media ajar untuk

memudahkan siswa memahami materi tersebut. Berhubung di SMK Berbudi

belum ada alat bantu ajar di bidang fisika, oleh karenanya informasi mengenai

materi pelajaran fisika tersebut menjadi sedikit terhambat.

c. Analisis Ekonomi (Economy)

Page 7: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

4

Untuk menambah pemahaman siswa mengenai pelajaran fisika,

penyediaan alat bantu ajar merupakan suatu kebutuhan. Hanya saja, alat

peraga untuk satu materi saja bermacam-macam. Dalam satu tingkat pelajaran

fisika terdiri dari bermacam-macam materi, sehingga biaya untuk pengadaan

alat bantu ajar menjadi sangat mahal.

d. Analisis Pengendalian (Control)

Akses siswa terhadap materi terjadi ketika pelajaran berlangsung, selain

itu dirumah bisa juga bisa membuka materi lewat buku yang dibagikan.

Sedangkan akses informasi siswa kepada guru terjadi ketika pelajaran

berlangsung, diluar pelajaran apabila siswa menginginkan konsultasi dengan

guru yang bersangkutan diperbolehkan. Disini tidak ada kontrol yang terlalu

besar.

e. Analisis Efisiensi (Efficiency)

Dalam mengakses materi pelajaran fisika siswa menggunakan media

buku yang mana buku harus dibeli setiap pergantian semeseter. Hal ini tentu

memberatkan orangtua siswa, karena tiap semester harus menyediakan

anggaran uang buku setiap mata pelajaran.

f. Analisis Pelayanan (Service)

Siswa terkadang merasa belum paham hanya dengan membaca

buku teks yang disediakan sekolah, karena materi yang ada tidak dilengkapi

dengan media ajar yang seharusnya diperlukan. Orangtua juga terbebani

dengan anggaran buku pelajaran yang harus disediakan ketika pergantian

semester berlangsung.

3.1.2 Analisis Kelayakan Sistem

Pembuatan aplikasi membutuhkan waktu kurang lebih dua minggu, sedangkan

ajaran baru akan dimulai tanggal 15 Juni, atau tiga minggu lagi. Sehingga bisa diterapkan

di tahun ajaran baru.

Penggunaan aplikasi multimedia bisa menaikkan citra disegi stagegi sekolah.

Penggunaan aplikasi multimedia disekolah menengah masih jarang. Sehingga apabila

bisa diterapakan pada semua mata pelajaran maka citra sekolah bisa terangkat.

Page 8: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

5

3.4 Merancang Konsep

Konsep aplikasi yang dibuat merupakan aplikasi multimedia interaktif. Didalam

aplikasi ini terdapat video bagaimana Hukum Pascal bekerja, selain itu terdapat materi-

materi tertulis disertai gambar sebagai pendukung materi Hukum Pascal. Untuk evaluasi

mengenai pemahaman siswa terdapat quis essay dengan menuliskan jawaban pada

area yang tersedia. Selain teks, animasi dan video terdapat juga audio narasi yang

semakin memudahkan siswa memahami materi

3.5 Merancang Isi

Untuk merinci mengenai konsep aplikasi yang akan dibuat, penulis

menggunakan struktur hierarki, struktur hierarki merupakan struktur seperti tangga atau

pohon, masing-masing obyek menyediakan sebuah menu pilihan yang menonjolkan lebih

banyak menu dengan lebih banyak pilihan. Tidak ada batasan ukuran atau jumlah menu

dan sub menu yang dipunya dalam struktur hierarki, strukturnya dapat dilihat pada

gambar dibawah ini:

Gambar 1. Struktur Hierarki Menu Aplikasi

Keterangan:

1. Intro: halaman ini merupakan halaman pertama yang akan ditemu pemakai pada

saat menjalankan aplikasi, yang akan menjadi informasi awal tentang aplikasi ini

sebelum menuju halalaman utama. Di halaman intro terdapat animasi peralatan-

peralatan yang menggunakan prinsip hukum Pascal.

2. Menu Utama: berisi tombol menu yang berfungsi untuk mengakses informasi

berikutnya. Tombol yang ditampilkan yaitu kompetensi, materi, simulasi, kuis,

dan penyusun. Tombol exit/keluar juga ada dihalaman ini.

Page 9: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

6

3. Kompetensi: berisi kompetensi-kompetensi dasar yang ada dalam materi hukum

Pascal.

4. Materi: Berisi materi teori mengenai hukum Pascal didalam menu ini terdapat sub

menu:

4.1 Tentang Hukum Pascal: penjelasan singkat mengenai hukum Pascal

4.2 Contoh-contoh Penggunaan Hukum Pascal: penggunaan hukum Pascal

dalam kehidupan sehari-hari.

4.3 Rumus Hukum Pascal: rumus perhitungan matematis didalam hukum

Pascal.

5. Simulasi: berisi animasi interaktif bagaimana suatu hukum Pascal berjalan. User

member input pada halaman ini.

6. Kuis Interaktif: berisi soal-soal essay mengenai hukum Pascal. Soal bersifat

random dan user bisa melihat berapa nilai dari beberapa soal-soal yang telah

dijawab.

3.6 Menulis Naskah

1. Kompetensi • Memahami hukum Pascal

• Memahami penerapan hukum Pascal dalam

kehidupan sehari-hari

• Memahami cara kerja hukum Pascal

• Memahami rumus dan perhitungan dalam hukum

Pascal

2. Pengenalan

Hukum Pascal • Blaise Pascal ahli filsafat, teologi, hobi

matematika dan fisika, seorang ilmuwan Prancis

yang hidup pada 1623-1662

serta Penemu Hukum Pascal

• Hukum Pascal berbunyi bahwa tekanan yang

berikan pada zat cair dalam ruang tertutup akan

diteruskan sama besar ke segala arah, maka

tekanan yang masuk pada penghisap pertama

sama dengan tekanan pada penghisap kedua.

3. Peratalan yang

menggunakan

prinsip hukum

Pascal

Pengaplikasian hukum Pascal dalam kehidupan sehari-

hari yaitu:

1. Dongkrak hidrolik

2. Pompa hidrolik

3. Alat penyemprot serangga

Page 10: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

7

4. Rem hidrolik

4. Rumus hukum

Pascal

Secara matematis, hukum Pascal dapat dituliskan

sebagai berikut:

Keterangan:

F1 = gaya yang bekerja pada penghisap I

F2 = gaya yang bekerja pada penghisap II

A1 = luas penampang penghisap I

A2 = luas penampang penghisap II

5. Simulasi kerja

hukum Pascal

Simulasi dimulai dari cara kerja hukum pascal

menggunakan pipa kapiler berisi air dan hubungannya

dengan rumus hukum pascal. Dilanjutkan dengan simulasi

penggunaan hukum pascal pada rem hidrolik mobil.

6. Kuis Interaktif 1. Blaise Pascal merupakan, ilmuwan fisika

dari negara....

a. Belanda

b. Jerman

c. Perancis

d. Inggris

e. Jepang

2. Berikut yang bukan peralatan yang dibuat

berdasarkan hukum pascal adalah...

a. Pompa hidrolik

b. Dongkrak hidrolik

c. Semprotan serangga

d. Tensimeter

e. Kapal selam

3. Luas penampang dongkrak hidrolik masing-

masing 0,04 m2 dan 0,10 m2. Jika gaya masukan

adalah 5 Newton, berapa gaya keluaran

maksimum....20 N

a. 10 N

b. 10,5 N

c. 11 N

d. 12 N

e. 12,5 N

𝐹𝐹1𝐴𝐴2

= 𝐹𝐹2𝐴𝐴2

atau F2 = 𝐹𝐹1 𝑥𝑥 𝐴𝐴2𝐴𝐴2

Page 11: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

8

4. Jari-jari penampang kecil dongkrak hidrolik adalah

2 cm dan jari-jari penampang besar adalah 25

cm. Berapa gaya yang diberikan pada

penampang kecil untuk mengangkat sebuah

mobil bermassa 2000 kg...

a. 124,44 N

b. 125, 44N

c. 126,44 N

d. 127,44 N

e. 128,44 N

5. sebuah dongkrak hidrolik masing-masing

penampangnya berdiameter 3 cm dan 120 cm.

gaya minimum yang harus dikerjakan pada

penampang kecil tersebut untuk mengangkat

mobil yang beratnya 8000 N adalah....350 N

a. 80

b. 70

c. 60

d. 50

e. 40

Table 1. Rancangan Naskah

3.7 Merancang Grafik

3.7.1 Rancangan Intro

Gambar 2. Halaman Intro

Page 12: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

9

3.7.2 Rancangan Menu Utama

Gambar 3. Menu Utama

3.7.3 Rancangan Kompetensi

Gambar 4. Menu Kompetensi

Page 13: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

10

3.7.4 Rancangan Materi

Gambar 5. Menu Materi

3.7.5 Rancangan Simulasi

Gambar 6. Menu Simulasi

Page 14: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

11

3.7.6 Rancangan Kuis

Gambar 7. Menu Kuis

4. Hasil Penelitian dan Pembahasan

4.1 Mengolah Gambar dengan Corel Draw

Pembuatan gambar menggunakan software CorelDraw misalnya untuk

pembuatan gambar latar belakang dan karakter.

4. 2 Mengolah Gambar dengan Adobe Photoshop

Gambar yang diambil dari internet terkadang masih memiliki background dasar

putih sehingga hasilnya kurang maksimal jika dimasukkan diolah, sehingga dibutuhkan

program Adobe Photoshop untuk menghilangkan background tersebut.

4.3 Merekam Suara dengan Audacity

Audacity merupakan aplikasi untuk editing suara dengan kemampuan merekam

dan mengolah suara yang sangat baik. Dibawah ini adalah gambar dari software

Audacity

Page 15: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

12

4. 4 Pengolahan aplikasi menggunakan Adobe Flash CS5 4.4.1 Halaman Induk

Gambar 8. Screenshot Halaman Induk

4.4.2 Halaman pembuka

Gambar 9. Screenshot Halaman Pembuka

Page 16: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

13

4.4.3 Halaman Menu

Gambar 10. Screenshot Halaman Menu Utama

4.4.4 Halaman Kompetensi

Gambar 11. Screenshot Halaman Kompetensi

Page 17: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

14

4.4.5 Halaman Materi

Gambar 12. Screenshot Halaman Materi

4.4.6 Halaman Simulasi

.

Gambar 13. Screenshot Halaman Simualasi

Page 18: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

15

4.4.7 Halaman Kuis

Gambar 14. Screenshot Halaman Kuis

Page 19: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

16

5. Kesimpulan

Kesimpulan yang dapat diambil dari penjelasan yang diuraikan pada bab 1-4 dari

analisis dan perancangan Media Pemelajaran Fisika Hukum Pascal adalah sebagai

berikut:

Aplikasi multimedia ini membuat pembelajaran Fisika lebih mudah dipahami

dibandingkan dengan pembelajaran manual yang menggunakan buku LKS

(Lembar Kerja Siswa)

Apliksi multimedia mengurangi beban guru mengajar, karena dengan adanya

visualisasi gambar dan suara sehingga pelajaran lebih dimengerti.

Page 20: PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA “HUKUM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_10.21.0539.pdf · Suara dalam multimedia digunakan dalam berbagai bentuk, antara lain suara

17

DAFTAR PUSTAKA

Chandra, Handi. 2001. Dasar-dasar 3D Studio Max. Jakarta: Elex Media

Komutindo

HM, Jogianto. 2006. Analisis & Desain Sistem Informasi: Pendekatan Terstruktur

Teori Dan Praktik Aplikasi Bisnis. Yogyakarta: Andi Publiher

McLeod, Raymond Jr. 2001. Sistem Informasi Manajemen, edisi ke-6 terjemahan

Teguh, Jakarta:PT. Prehallindo

McLeod, Raymond, Jr. 1996. Sistem Informasi Manajemen Jilid II. Jakarta:

Prenhallindo

______________,Pengertian Media Pembelajaran, http://www.m-

edukasi.web.id/2012/04/pengertian-media-pembelajaran.html

______________,Klasifikasi Media Pembelajaran, http://www.m-

edukasi.web.id/2012/05/klasifikasi-media-pembelajaran.html

______________, Kelebihan Multimedia Pembelajaran, http://www.m-

edukasi.web.id/2012/06/kelebihan-mutimedia-dalam-pembelajaran.html

Suyanto, M. 2003. Multimedia: Alat Untuk Meningkatkan Keunggulan Bersaing.

Yogyakarta: Andi Offset.