PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM...

196
i PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM MELALUI METODE OUTDOOR LEARNING PADA SISWA KELAS III DI MI MUHAMMADIYAH AMBARAWA KABUPATEN SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019 SKRIPSI Diajukan Sebagai Syarat untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Oleh: Tri Iswati NIM: 23040150091 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA 2019

Transcript of PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM...

Page 1: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

i

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM

MELALUI METODE OUTDOOR LEARNING PADA SISWA KELAS III DI MI MUHAMMADIYAH

AMBARAWA KABUPATEN SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019

SKRIPSI

Diajukan Sebagai Syarat untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Oleh:

Tri Iswati

NIM: 23040150091

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI

SALATIGA

2019

Page 2: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

ii

Page 3: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

iii

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM

MELALUI METODE OUTDOOR LEARNING PADA SISWA KELAS III DI MI MUHAMMADIYAH

AMBARAWA KABUPATEN SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019

SKRIPSI

Diajukan Sebagai Syarat untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Oleh:

Tri Iswati

NIM: 23040150091

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI

SALATIGA

2019

Page 4: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

iv

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING

Dr. Hj. Maslikhah, S.Ag., M.Si.

Dosen IAIN Salatiga

Persetujuan Pembimbing

Lamp : 4 eksemplar

Hal : Naskah Skripsi

Saudara : Tri Iswati

Kepada:

Yth. Dekan FTIK IAIN Salatiga

Di Salatiga

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Setelah kami meneliti dan mengadakan perbaikan seperlunya, maka bersama ini,

kami kirimkan naskah skripsi saudari:

Nama : Tri Iswati

NIM : 23040150091

Fakultas : Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

Jurusan : Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Judul : PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI

PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM MELALUI

METODE OUTDOOR LEARNING PADA SISWA KELAS III

DI MI MUHAMMADIYAH AMBARAWA KABUPATEN

SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019

dengan ini kami mohon skripsi saudara tersebut diatas supaya segera

dimunaqosahkan.

Demikian agar menjadi perhatian.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Page 5: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

v

Page 6: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

vi

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Tri Iswati

NIM : 23040150091

Fakultas : Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

Jurusan : Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Judul : Peningkatan Hasil Belajar IPA Materi Pemanfaatan

Sumber Daya Alam melalui Metode Outdoor Learning

pada siswa Kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa

Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2018/2019

Menyatakan bahwa skripsi yang saya tulis ini benar-benar merupakan

hasil karya saya sendiri, bukan jiplakan dari karya tulis orang lain. Pendapat atau

temuan orang lain yang terdapat dalam skripsi ini dikutip atau dirujuk berdasarkan

kode etik ilmiah. Skripsi ini diperkenankan untuk dipublikasikan pada e-

repository IAIN Salatiga.

Page 7: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

vii

MOTTO

“Dialah Allah, yang menjadkan segala yang ada di bumi untuk kamu dan Dia

berkehendak (menciptakan langit, lalu dijadikan-Nya tujuh langit. Dan Dia Maha

Mengetahui segala sesuatu”.

Page 8: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

viii

PERSEMBAHAN

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat serta karunia-Nya, skripsi

ini penulis persembahkan kepada:

1. Kedua orangtua yang sangat saya cintai dan saya sayangi Bapak Parno

Suwito Suparno dan Ibu Ngatiyem yang selalu senantiasa mendoakan,

mengasihi, menyayangi, mendukung dan selalu ada disetiap waktu sehingga

saya dapat menyelesaikan pendidikan ini. semoga Bapak dan Ibu selalu diberi

umur yang panjang, kesehatan, keselamatan dan selalu di beri kebahagiaan

oleh Allah Swt;

2. Mas dan mbakku tersayang Suyanto dan Sri Mulyani yang senantiasa rela

berkorban untuk adiknya agar dapat bersekolah yang setinggi-tingginya dan

mencapai cita-citanya. Semoga kalian selalu dalam lindungan Allah Swt;

3. Alm. mas Mulyono yang sangat aku sayangi, cintai dan aku rindukan. Sampai

akhir hayat beliau selalu senantiasa mendukungku dan memanjakanku dalam

kebaikan. Semoga Allah Swt senantiasa melapangkan kuburmu, menerangi

jalanmu, dan meringankan siksa kuburmu;

4. Mas iparku Yusuf Bahtiar yang memberi motivasi dan dukungannya. Semoga

selalu dalam lindungan Allah Swt;

5. Keponakanku tersayang Hafizh Fahmi Ramadhan yang menjadi penyemangat

dalam menyelesaikan skripsi ini, semoga sehat selalu dan tumbuh menjadi

anak yang sholeh;

Page 9: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

ix

6. Calon Imamku yang senantiasa menyemangatiku, mendukungku,

mengingatkanku, serta menemaniku, semoga Allah Swt selalu melindungimu

dimanapun kau berada;

7. Sahabat – sahabatku Sarwendah, Mirfatus Sholikhah, Anis Masruroh dan Ana

Sofiana tersayang yang selalu bersedia membantuku, menyemangatiku dalam

menyelesaikan skripsi ini.

Page 10: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

x

KATA PENGANTAR

Bismillahirrohhmanirrohim

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah Swt atas segala limpahan

rahmat, taufiq, dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini

dengan judul Peningkatan Hasil Belajar IPA Materi Pemanfaatan Sumber Daya

Alam melalui Metode Outdoor Learning pada siswa Kelas III di MI

Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2018/2019.

Tak lupa shalawat serta salam senantiasa tercurahkan kepada Nabi Muhammad

Saw.

Penulisan skripsi ini tentu tidak lepas dari motivasi, bimbingan, dan

bantuan dari berbagai pihak sehingga skripsi ini dapat selesai. Oleh karena itu

dengan penuh kerendahan hati penulis mengucapkan terimakasih kepada:

1. Bapak Prof. Dr. H. Zakiyyudin Baidhawy, M.Ag. selaku Rektor IAIN

Salatiga;

2. Bapak Prof. Dr. Mansur, M.Si. selaku Dekan FTIK IAIN Salatiga;

3. Ibu Dr. Peni Susapti, M. Si. selaku Ketua Jurusan PGMI IAIN Salatiga;

4. Bapak Suwardi, M.Pd selaku dosen pembimbing akademik yang telah

memberikan bimbingannya;

5. Ibu Dr. Hj. Maslikhah, S.Ag, M.Si. selaku dosen pembimbing skripsi yang

telah membimbing, mengarahkan, memotivasi, dan meluangkan waktunya

untuk memberikan bimbingan dalam penulisan skripsi ini;

6. Bapak dan Ibu Dosen serta karyawan IAIN Salatiga yang telah memberikan

ilmu dan bantuan kepada penulis;

Page 11: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

xi

7. Bapak Nur Rochim, S.Pd.I selaku Kepala Madrasah yang sudah memberikan

izin kepada penulis untuk melakukan penelitian di MI Muhammadiyah

Ambarawa;

8. Ibu Yuliyati, S.Pd.I selaku guru kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa

yang berkenan bekerja sama, membantu penulis dalam pelaksanaan penelitian

sehingga penelitian ini dapat berjalan dengan lancar;

9. Seluruh Dewan Guru MI Muhammadiyah Ambarawa yang telah mendukung

penulis selama ini;

10. Siswa kelas III MI Muhammadiyah Ambarawa yang telah mendukung dan

membantu penulis dalam melakukan penelitian;

11. Teman-teman PGMI angkatan 2015 IAIN Salatiga; dan

12. Semua pihak yang membantu penulis dalam menyelesaikan skripsi ini, baik

secara langsung maupun tidak langsung.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini jauh dari kesempurnaan. Oleh karena

itu penulis juga menerima kritik dan saran yang membangun demi kesempurnaan

skripsi ini. semoga Skripsi ini bermanfaat bagi penulis khususnya dan pembaca

umumnya. Amin.

Page 12: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

xii

ABSTRAK

Iswati, Tri. 2019. Peningkatan Hasil Belajar IPA Materi Pemanfaatan Sumber

Daya Alam melalui Metode Outdoor Learning pada siswa Kelas III di MI

Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran

2018/2019. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah.

Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Institut Agama Islam Negeri

Salatiga. Dosen Pembimbing: Dr. Hj. Maslikhah, S.Ag, M.Si.

Kata Kunci: Hasil Belajar IPA, Metode Outdoor Learning

Hasil belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di MI Muhammadiyah

Ambarawa Kabupaten Semarang masih rendah, ditunjukkan dengan persentase

siswa dengan nilai yang belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM).

Hal ini disebabkan kurangnya keterlibatan siswa dalam pembelajaran. Rumusan

masalah dari penelitian ini adalah apakah metode outdoor learning dapat

meningkatkan hasil belajar IPA materi pemanfaatan sumber daya alam pada siswa

kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang tahun pelajaran

2018/2019?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode

outdoor learning dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi pemanfaatan

sumber daya alam pada siswa kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa

Kabupaten Semarang tahun pelajaran 2018/2019.

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan

dalam tiga siklus yang masing-masing siklus terdiri dari empat tahap yaitu

perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian adalah

siswa kelas III MI Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang yang

berjumlah 15 siswa meliputi 11 siswa laki-laki dan 4 siswa perempuan. Instrumen

penelitian meliputi lembar soal tes lembar pengamatan siswa; dan lembar

pengamatan guru. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi dan

tes. Data dianalisis secara statistik menggunakan rumus persentase, apabila ≥ 85% siswa tuntas belajar maka siklus dihentikan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode outdoor learning dapat

meningkatkan hasil belajar siswa kelas III MI Muhammadiyah Ambarawa

Kabupaten Semarang tahun pelajaran 2018/2019. Peningkatan siswa yang tuntas

belajar dari Pra Siklus ke Siklus I 26,7%, Siklus I ke Siklus II 6,6% dan Siklus II

ke Siklus III 13,4%. Hal ini dapat dilihat dari perolehan ketuntasan hasil belajar

siswa pada Pra Siklus 40% siswa tuntas belajar, Siklus I 66,7% tuntas belajar,

Siklus II 73,3% siswa tuntas belajar, dan siklus III 86,7% siswa tuntas belajar.

Siswa yang belum tuntas 13,3% (2 siswa) dalam Siklus III akan diberikan tutorial,

latihan mandiri dan remedial oleh guru diharapkan seluruh siswa dapat tuntas

belajar.

Page 13: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

xiii

DAFTAR ISI

SAMPUL JUDUL .................................................................................. i

LEMBAR LOGO ................................................................................... ii

HALAMAN JUDUL .............................................................................. iii

PERSETUJUAN PEMBIMBING .......................................................... iv

PENGESAHAN KELULUSAN ............................................................ v

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN ............................................. vi

MOTTO ................................................................................................. vii

PERSEMBAHAN .................................................................................. viii

KATA PENGANTAR ........................................................................... x

ABSTRAK ............................................................................................. xii

DAFTAR ISI .......................................................................................... xiii

DAFTAR TABEL .................................................................................. xvi

DAFTAR GAMBAR ............................................................................. xvii

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................... xviii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ............................................................. 1

B. Rumusan Masalah ...................................................................... 6

C. Tujuan Penelitian ....................................................................... 6

D. Manfaat Penelitian ..................................................................... 6

E. Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan ........................ 8

F. Definisi Operasional ................................................................... 9

G. Metode Penelitian ....................................................................... 11

Page 14: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

xiv

1. Rancangan Penelitian ........................................................... 11

2. Subjek Penelitian .................................................................. 13

3. Langkah-langkah Penelitian ................................................. 13

4. Instrumen Penelitian ............................................................. 15

5. Metode Pengumpulan Data .................................................. 15

6. Analisis Data ........................................................................ 16

H. Sistematika Penulisan ................................................................ 17

BAB II LANDASAN TEORI

A. Kajian Teori ............................................................................... 19

1. Konsep Belajar ..................................................................... 19

2. Konsep Hasil Belajar ............................................................ 22

B. Konsep Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) ...................................... 29

1. Definisi IPA ......................................................................... 29

2. Hakikat IPA .......................................................................... 30

3. Karakteristik Pembelajaran IPA ........................................... 31

4. Tujuan Pembelajaran IPA .................................................... 32

C. Materi Pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA) ....................... 33

1. Pengertian SDA .................................................................... 33

2. Pemanfaatan SDA ................................................................ 34

D. Metode Outdoor Learning ......................................................... 41

1. Definisi Outdoor Learning ................................................... 41

2. Kelebihan dan Kekurangan Outdoor Learning .................... 44

3. Tujuan Outdoor Learning .................................................... 46

Page 15: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

xv

4. Langkah-langkah Outdoor Learning ................................... 48

E. Kajian Pustaka ............................................................................ 52

BAB III PELAKSANAAN PENELITIAN

A. Gambaran Umum MI ................................................................. 56

B. Pelaksanaan Penelitian ............................................................... 59

1. Deskripsi Siklus I ................................................................. 60

2. Deskripsi Siklus II ................................................................ 67

3. Deskripsi Siklus III .............................................................. 73

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Paparan Siklus ........................................................... 80

1. Deskripsi Penelitian Pra Siklus ............................................ 80

2. Deskripsi Data Siklus I ........................................................ 82

3. Deskripsi Data Siklus II ....................................................... 84

4. Deskripsi Data Siklus III ...................................................... 86

B. Pembahasan ................................................................................ 88

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan ................................................................................ 92

B. Saran ........................................................................................... 92

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................ 94

Page 16: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

xvi

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Identitas Sekolah ....................................................................................... 56

Table 3.2 Guru dan Karyawan MI Muhammadiyah Ambarawa .............................. 58

Tabel 3.3 Data Siswa Kelas III MI Muhammadiyah Ambarawa .............................. 58

Tabel 4.1 Nilai Ulangan Harian (Pra Siklus) ............................................................ 80

Tabel 4.2 Data Hasil Belajar Siswa Siklus I ............................................................ 82

Tabel 4.3 Data Hasil Belajar Siswa Siklus II ............................................................ 84

Tabel 4.4 Data Hasil Belajar Siswa Siklus III ........................................................... 86

Tabel 4.5 Rekapitulasi Hasil Belajar Siswa Siklus I-III ........................................... 88

Page 17: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

xvii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Bagan Rancangan PTK ......................................................................... 12

Gambar 2.1 Bagan Konsep Belajar ........................................................................... 22

Gambar 2.2 Bagan Konsep Hasil Belajar ................................................................. 29

Gambar 2.3 Bagan Konsep IPA ................................................................................ 33

Gambar 2.4 Bagan Materi Pemanfaatan SDA .......................................................... 40

Gambar 2.5 Bagan Metode Outdoor Learning ......................................................... 52

Gambar 4.1 Grafik Ketuntasan Belajar Siswa Siklus I-III ........................................ 90

Gambar 4.2 Diagram Ketuntasam Belajar Siswa Siklus I-III ................................... 91

Page 18: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

xviii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Daftar Riwayat Hidup ............................................................... 96

Lampiran 2. Identitas Kolaborator ................................................................ 97

Lampiran 3. Daftar Nilai Skk Mahasiswa ..................................................... 98

Lampiran 4. Surat Tugas Pembimbing Skripsi ............................................. 100

Lampiran 5. Lembar Konsultasi Skripsi ....................................................... 101

Lampiran 6. Surat Izin Penelitian .................................................................. 104

Lampiran 7. Nilai Ulangan Harian (Pra Siklus) ............................................ 105

Lampiran 8. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus I ............................ 107

Lampiran 9. Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus I .......................................... 117

Lampiran 10. Soal Evaluasi Siklus I ............................................................... 119

Lampiran 11. Catatan Lapangan Siklus I ........................................................ 121

Lampiran 12. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus II .......................... 127

Lampiran 13. Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus II ......................................... 137

Lampiran 14. Soal Evaluasi Siklus II .............................................................. 139

Lampiran 15. Catatan Lapangan Siklus II ...................................................... 143

Lampiran 16. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus III ......................... 150

Lampiran 17. Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus III ....................................... 160

Lampiran 18. Soal Evaluasi Siklus III ............................................................ 162

Lampiran 19. Catatan Lapangan Siklus III ..................................................... 164

Lampiran 20. Dokumentasi Pelaksanaan Penelitian ....................................... 170

Lampiran 20. Surat Keterangan Pelaksanaan Penelitian ................................. 178

Page 19: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan adalah upaya proses sepanjang hayat sebagai

perwujudan pembentukan diri secara utuh. Maksudnya, pengembangan

segenap potensi dalam rangka penentuan semua komitmen manusia

sebagai individu, sekaligus sebagai makhluk sosial dan makhluk tuhan

(Suwarno, 2006: 23). Untuk mewujudkan suatu pendidikan, siswa perlu

memiliki kemampuan memperoleh, memilih dan mengolah informasi

sebagai upaya menuntun tercapainya sebuah pendidikan. Kemampuan

tersebut membutuhkan pemikiran yang kritis, logis, kreatif dan sistematis.

Upaya menuntun tersebut harus sesuai dengan perkembangan ilmu

pengetahuan dan teknologi saat ini yang mengharuskan dapat memperoleh

informasi secara cepat, mudah dan luas dari berbagai sumber. cara berpikir

seperti ini dapat dikembangkan pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan

Alam yang memungkinkan siswa untuk belajar berpikir ilmiah.

Pada dasarnya Ilmu Pengetahuan alam (IPA) merupakan suatu

ilmu yang mempelajari gejala dan perubahan-perubahan alam. Perubahan-

perubahan alam tersebut merupakan tanda-tanda kekuasaan Allah Swt.

Tanda-tanda kekuasaan Allah tersebut dapat direnungkan dan dijadikan

pelajaran yang sangat berharga untuk meningkatkan ilmu pengetahuan,

sehingga termasuk orang-orang bersyukur. Al-Qur’an telah menjelaskan

bahwa Allah Swt menciptakan langit, bumi dan isinya memuat segala

Page 20: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

2

sesuatu yang bermanfaat bagi manusia, sebagaimana firman Allah Swt

dalam al-Quran surat al-Hijr ayat 20:

Artinya: “Dan Kami telah menjadikan untukmu di bumi keperluan-

keperluan hidup, dan (Kami menciptakan pula) makhluk-makhluk yang

kamu sekali-kali bukan pemberi rezeki kepadanya”.

Ayat di atas menjelaskan bahwa Allah Swt telah menciptakan bumi

seisinya yang diperlukan dalam kehidupan manusia, seperti bahan

tambang, bebatuan, binatang-binatang ternak dll yang dapat manusia

manfaatkan. Allah Swt penguasa sekalian alam sebagai karunia dan

kemurahan dari-Nya. Hal ini menjadikan IPA memiliki peranan penting

dalam kehidupan sehari-hari khususnya dalam pembelajaran IPA materi

pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA).

Pembelajaran IPA di jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI) ditujukan

untuk memberi kesempatan siswa memupuk rasa ingin tahu secara

alamiah, mengembangkan kemampuan bertanya dan mencari jawaban atas

fenomena alam berdasarkan bukti, serta mengembangkan cara berpikir

ilmiah. Ilmu pengetahuan alam bisa dijadikan wahana untuk membekali

siswa dengan pengetahuan keterampilan, dan sikap yang diperlukan untuk

melanjutkan pendidikan dan untuk menyesuaikan diri dengan perubahan-

perubahan yang ada. Ilmu pengetahuan alam di jenjang MI juga akan

menghasilkan generasi dewasa yang dapat menghadapi tantangan hidup

dalam dunia yang makin kompetitif, sehingga mampu turut serta memilih

dan mengolah informasi untuk digunakan dalam mengambil keputusan.

Page 21: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

3

Sesuai hasil wawancara peneliti dengan Ibu Yuliyati, S.Pd.I guru

kelas III MI Muhammadiyah Kecamatan Ambarawa Kabupaten Semarang

ditemukan beberapa masalah dalam pembelajaran IPA, di antaranya adalah

kurangnya pemahaman siswa tentang materi Pemanfaatan SDA. Hal ini

dibuktikan dengan hasil nilai ulangan harian (Pra Siklus) IPA siswa kelas

III yang diperoleh dari guru menunjukkan masih 60% siswa yang

mendapatkan nilai di bawah Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang

ditetapkan yaitu 70. Dari 15 siswa hanya 6 siswa yang dapat memenuhi

KKM atau sebesar 40% sedangkan sisanya masih dibawah KKM.

Berdasarkan wawancara pendahuluan dengan Ibu Yuliyati, S.Pd.I

guru kelas III MI Muhammadiyah Kecamatan Ambarawa Kabupaten

Semarang faktor yang memengaruhi siswa mendapatkan nilai di bawah

standar KKM antara lain penyampaian materi oleh guru yang monoton

sehingga siswa asik bermain dan ngobrol dengan temannya menyebabkan

siswa kurang memahami materi yang disampaikan oleh guru. Siswa dalam

menjawab soal terjadi kesalahan yang memengaruhi hasil akhir jawaban.

Metode pembelajaran merupakan teknik penyajian yang dikuasai

guru untuk mengajar atau menyajikan bahan pelajaran kepada siswa di

kelas, baik secara individual maupun kelompok/klasikal, agar materi

pelajaran dapat diserap, dipahami, dan dimanfaatkan oleh siswa dengan

baik. Metode mengajar semakin baik, semakin efektif pula pencapaian

tujuan pengajaran. Metode merupakan prosedur pembelajaran yang

difokuskan pada pencapaian tujuan (Aqib dan Murtadlo, 2016: 10).

Page 22: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

4

Peneliti memilih metode outdoor learning dengan tujuan dapat

meningkatkan hasil belajar IPA kelas III. Komarudin (dalam Husamah,

2013: 19) menjelaskan bahwa outdoor learning merupakan aktivitas luar

sekolah yang berisi kegiatan di luar kelas/sekolah dan di alam bebas

lainnya, seperti: bermain di lingkungan sekolah; taman; perkampungan

pertanian/nelayan; berkemah; dan kegiatan yang bersifat kepetualangan;

serta pengembangan aspek pengetahuan yang relevan.

Outdoor learning sejalan dengan pendapat Paulo Freire (dalam

Husamah, 2013: 24) yang mengatakan bahwa every place is a school,

everyone is a teacher, artinya bahwa setiap orang adalah guru, guru bisa

siapa saja, dimana saja, serta hadir kapan saja, tanpa batas ruang, waktu,

kondisi apapun. Siapa saja dapat menjadi guru dan pembelajaran tidak

harus berlangsung di dalam kelas, sebab setiap tempat dapat menjadi

tempat untuk belajar. Konsep ini sangat tepat bila dihubungkan dengan

metode outdoor learning. Outdoor learning dapat menjadi salah satu

alternatif bagi pengayaan sumber pembelajaran.

Suyadi (dalam Husamah, 2013: 25) menyatakan bahwa outdoor

learning memiliki manfaat sebagai berikut: Pikiran lebih jernih;

Pembelajaran akan terasa menyenangkan; Pembelajaran lebih variatif;

Belajar lebih rekreatif; Belajar lebih riil; Siswa lebih mengenal pada dunia

nyata dan luas; Tertanam image bahwa dunia sebagai kelas; Wahana

belajar akan lebih luas; dan Kerja otak lebih rileks.

Page 23: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

5

Metode pembelajaran outdoor learning digunakan dengan alasan

membantu siswa belajar dengan suasana yang baru, belajar secara

langsung dan nyata, serta dapat menghidupkan kelas yang semula jenuh

dan membosankan menjadi lebih aktif dalam mengikuti pembelajaran

tersebut, tak lupa juga memberikan nilai tambah tersendiri demi

terwujudnya proses pembelajaran yang lebih efektif.

Susilo (2010: 16) Penelitian Tindakan Kelas (PTK) adalah

penelitian yang dilakukan oleh guru di kelas atau di sekolah tempat

mengajar, dengan penekanan pada penyempurnaan atau peningkatan

praktis dan proses dalam pembelajaran. Penelitian tindakan kelas memiliki

fungsi sebagai alat untuk memecahkan masalah yang dilakukan dengan

cara mendiagnosis dalam situasi tertentu; alat pelatihan dalam jabatan;

sehingga membekali guru yang bersangkutan dengan ketrampilan; metode

dan teknik mengajar yang baru; mempertajam kemampuan analisisnya;

dan mempertinggi kesadaran atas kelebihan dan kekurangan pada dirinya.

Berdasarkan alasan tersebut, peneliti tertarik untuk melakukan

penelitian dengan judul “Peningkatan Hasil Belajar IPA Materi

Pemanfaatan Sumber Daya Alam melalui Metode Outdoor Learning pada

siswa Kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang

Tahun Pelajaran 2018/2019”.

Page 24: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

6

B. Rumusan Masalah

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah metode

outdoor learning dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi

pemanfaatan sumber daya alam pada siswa kelas III di MI

Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang tahun pelajaran

2018/2019?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode

outdoor learning dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi

pemanfaatan sumber daya alam pada siswa kelas III di MI

Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang tahun pelajaran

2018/2019.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoretis

Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat dan menambah

pengetahuan serta pengalaman tentang metode outdoor learning pada

pembelajaran IPA materi pemanfaatan sumber daya alam pada siswa

kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang tahun

pelajaran 2018/2019.

2. Manfaat Praksis

a. Bagi Guru

1) Guru mendapatkan masukan untuk meningkatkan hasil belajar

IPA materi pemanfaatan sumber daya alam melalui metode

Page 25: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

7

outdoor learning pada siswa kelas III di MI Muhammadiyah

Ambarawa Kabupaten Semarang tahun pelajaran 2018/2019;

2) Guru dapat menemukan kekurangan dan kelebihan dalam

pembelajaran IPA materi pemanfaatan sumber daya alam

sehingga dapat memperbaiki kekurangan tersebut dan

meningkatkan pemahaman siswa; dan

3) Guru semakin profesional, kreatif dan inovatif dalam

meningkatkan hasil pembelajaran IPA materi pemanfaatan

sumber daya alam melalui metode outdoor learning pada siswa

kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten

Semarang tahun pelajaran 2018/2019.

b. Bagi Siswa

1) Siswa dalam kegiatan proses belajar mengajar IPA materi

pemanfaatan sumber daya alam melalui metode outdoor

learning pada siswa kelas III di MI Muhammadiyah

Ambarawa Kabupaten Semarang tahun pelajaran 2018/2019

menjadi lebih menyenangkan;

2) Siswa dapat meningkatkan pemahaman dalam materi

pemanfaatan sumber daya alam secara langsung;

3) Siswa dapat meningkatkan keberanian dan keaktifannya

selama pembelajaran;

4) Siswa mendapatkan pengalaman praksis tentang menanam

tumbuhan.

Page 26: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

8

c. Bagi Sekolah

1) Sekolah mendapatkan bahan masukan serta informasi dalam

meningkatkan kualitas pembelajarannya, terutama dalam

meningkatkan hasil belajar IPA materi pemanfaatan sumber

daya alam melalui metode outdoor learning pada siswa kelas

III di MI Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten Semarang

tahun pelajaran 2018/2019; dan

2) Sekolah dapat meningkatkan mutu sekolahnya karena memiliki

guru yang profesional, kreatif, dan inovatif.

E. Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan

1. Hipotesis Tindakan

Hipotesis tindakan dalam penelitian ini adalah jika metode

outdoor learning diterapkan dengan baik dapat meningkat hasil belajar

siswa pada pembelajaran IPA materi pemanfaatan sumber daya alam

pada siswa kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten

Semarang tahun pelajaran 2018/2019.

2. Indiktor Keberhasilan

Indikator keberhasilan dalam menggunakan metode

pembelajaran outdoor learning dapat dikatakan berhasil apabila

indikator yang diharapkan dapat tercapai. Adapun indikatornya dapat

dirumuskan sebagai berikut:

Page 27: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

9

a. Secara Individu

Siswa dinyatakan berhasil apabila mencapai skor ≥70 pada

materi pemanfaatan sumber daya alam; dan

b. Secara klasikal

siklus akan berhenti apabila ≥ 85% dari total siswa dalam

satu kelas mendapat nilai ≥ 70 (Trianto, 2009: 241).

F. Definisi Operasional

1. Hasil Belajar

Susanto (2013: 5) hasil belajar adalah perubahan-perubahan

yang terjadi pada diri siswa, baik yang menyangkut aspek kognitif,

afektif, dan psikomotor sebagai hasil dari kegiatan belajar. Bloom

(dalam Suprijono, 2014: 6) menyatakan bahwa hasil belajar mencakup

kemampuan kognitif, afektif, dan psikomotorik. Dari pendapat kedua

ahli di atas dapat disimpulkan bahwa hasil belajar adalah perubahan

yang terjadi pada diri siswa sebagai hasil kegiatan belajar, yang

meliputi tiga ranah yaitu kognitif, afektif, dan psikomotor.

Hasil belajar pada ranah kognitif pada saat PTK diperoleh dari

kegiatan evaluasi setelah pembelajaran dan siswa mengerjakan soal

yang diberikan oleh guru terkait materi yang sudah dipelajari

sebelumnya.

2. Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Ilmu Pengetahuan Alam merupakan rumpun ilmu, memiliki

karakteristik khusus, yaitu mempelajari fenomena alam yang faktual

Page 28: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

10

(factual), baik berupa kenyataan (reality), atau kejadian (events), dan

hubungan sebab-akibatnya (Wisudawati dan Sulistyowati, 2014: 22).

Susanto (2013: 167) menyatakan bahwa IPA adalah usaha manusia

dalam memahami alam semesta melalui pengamatan yang tepat pada

sasaran, serta menggunakan prosedur, dan dijelaskan dengan penalaran

sehingga mendapatkan suatu kesimpulan.

Pendapat kedua ahli di atas, maka dapat disimpulkan bahwa

IPA merupakan suatu rumpun ilmu dalam mempelajari fenomena alam

semesta melalui pengamatan yang tepat sasaran, serta menggunakan

prosedur, dan dijelaskan dengan penalaran sehingga mendapat suatu

kesimpulan.

3. Outdoor learning

Komarudin (dalam Husamah, 2013: 19) menyatakan bahwa

outdoor learning merupakan aktivitas luar sekolah yang berisi kegiatan

di luar kelas/sekolah dan di alam bebas lainnya, seperti: bermain di

lingkungan sekolah, taman, perkampungan pertanian/nelayan,

berkemah, dan kegiatan yang bersifat kepetualangan, serta

pengembangan aspek pengetahuan yang relevan.

Proses pembelajaran dapat terjadi di manapun, di dalam

maupun di luar kelas bahkan bisa di luar sekolah. Proses pembelajaran

yang dilakukan di luar kelas atau di luar sekolah memiliki arti penting

untuk perkembangan siswa, karena proses pembelajaran yang

demikian dapat memberikan pengalaman langsung memungkinkan

Page 29: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

11

materi pelajaran akan semakin konkret dan nyata yang berarti proses

pembelajaran akan lebih bermakna.

G. Metode Penelitian

1. Rancangan Penelitian

Rancangan penelitian yang ditetapkan oleh peneliti adalah

penelitian tindakan kelas (PTK) atau sering disebut dengan Classroom

Action Reasearch dalam bahasa Inggris.

a) Arikunto, dkk (2008: 2) PTK terbentuk dari tiga kata, yaitu:

1) Penelitian

Menunjuk pada suatu kegiatan mencermati suatu objek

dengan menggunakan cara dan aturan metodologi tertentu

untuk memperoleh data atau informasi yang bermanfaat dalam

meningkatkan mutu suatu hal yang menarik minat dan penting

bagi peneliti.

2) Tindakan

Menunjuk pada sesuatu gerak kegiatan yang sengaja

dilakukan dengan tujuan tertentu. dalam penelitian ini

berbentuk rangkaian siklus kegiatan untuk siswa.

3) Kelas

Dalam hal ini tidak terikat pada pengertian ruang kelas,

tetapi dalam pengertian yang lebih spesifik. Seperti yang sudah

lama dikenal dalam bidang pendidikan dan pengajaran, yang

dimaksud dengan istilah kelas adalah sekelompok siswa yang

Page 30: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

12

dalam waktu yang sama, menerima pelajaran yang sama dari

guru yang sama pula.

Ada empat tahapan didalam pelaksanaan Penelitian

Tindakan Kelas (PTK), yaitu perencanaan, pelaksanaan,

observasi, dan refleksi. Tahapan tersebut dapat ditampilkan

pada gambar 1.1 berikut:

Gambar 1.1 Bagan Rancangan PTK

Sumber: Arikunto, dkk (2008: 16)

b) Susilo (2010: 16) menyatakan bahwa PTK adalah penelitian yang

dilakukan oleh guru di kelas atau di sekolah tempat mengajar,

dengan penekanan pada penyempurnaan atau peningkatan praktik

dan proses dalam pembelajaran.

Penelitian tindakan kelas adalah tindakan yang bermakna

melalui prosedur penelitian yang mencakup empat langkah yaitu:

Merumuskan masalah dan merencanakan tindakan (planning);

Melaksanakan tindakan (acting); pengamatan (observing); dan

Perencanaan

Siklus I

Pengamatan

Siklus II

Perencanaan

Pengamatan

?

Pelaksana

an

Refleksi

Refleksi Pelaksanaa

n

Page 31: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

13

merefleksi (reflecting) hasil pengamatan; dan Perbaikan atau

perubahan perencanaan (replanning) untuk pengembangan tingkat

keberhasilan.

2. Subjek Penelitian

Siswa kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa Kabupaten

Semarang yang berjumlah 15 anak, pada tahun pelajaran 2018/2019.

3. Langkah-langkah Penelitian

a) Perencanaan

pada tahap ini peneliti menyiapkan beberapa hal yang dapat

mendukung proses perbaikan pembelajaran, yaitu: Menyiapkan

materi pembelajaran; membuat pelaksanaan pembelajaran;

menyiapkan lembar observasi; menyiapkan media pembelajaran

dan lembar kerja siswa; dan menyusun test formatis.

b) Pelaksanaan

Tahap ini, peneliti membuat rencana pembelajaran sesuai dengan

skenario pembelajaran:

a) Guru mengajak siswa untuk melakukan pembelajaran di luar

kelas;

b) Guru menjelaskan materi tentang pemanfaatan sumber daya

alam;

c) Siswa setelah mendengarkan materi, siswa diajak melakukan

pembelajaran pemanfaatan sumber daya alam seperti:

menanam tumbuhan; kemudian memanfaatkan hewan sebagai

Page 32: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

14

bahan makanan; dan melihat pemanfaatan dari air; dan bahan

galian yang ada di sekitar lingkungan;

d) Diberikan tes tertulis untuk mengetahui seberapa jauh anak

memahami materi dengan membuat laporan hasil kegiatan

tersebut;

e) Lakukan koreksi bersama setelah semua siswa selesai;

f) Mintalah beberapa anak untuk maju dan presentasi didepan,

kemudian mintalah komentar dari siswa lainnya;

g) Berilah apresiasi setiap hasil kerja siswa; dan

h) Guru memberikan kesimpulan dan tindak lanjut.

c) Observasi

Pada tahap ini peneliti melakukan tindakan untuk

mengamati proses belajar mengajar dengan menggunakan lembar

observasi yaitu guru dan siswa.

d) Refleksi

Pada tahap ini data yang diperoleh melalui observasi

dikumpulkan dan dianaisis. Dari observasi tersebut, guru

melakukan refleksi diri tentang kegiatan yang telah dilakukan,

untuk selanjutnya dari hasil refleksi itu peneliti akan mengetahui

adanya keberhasilan atau kegagalan dalam pembelajaran yang

dilakukan oleh guru sehingga dapat digunakan untuk menentukan

tindakan pada siklus berikutnya, sedangkan mengalami kegagalan

Page 33: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

15

maka, akan dicari permasalahannya dan diperbaiki dari

pembelajaran sebelumnya.

4. Instrumen Penelitian

Dalam penelitian ini instrumen yang dipakai oleh peneliti untuk

memperoleh data adalah: Lembar soal tes, lembar pengamatan siswa,

dan lembar pengamatan guru.

Perangkat pembelajarannya adalah silabus, Rencana

Pelaksanaan Pembelajaran, buku KTSP kelas III dan buku lainnya

yang relevan.

5. Metode pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian

tindakan kelas yaitu observasi dan tes.

a. Observasi

Observasi atau pengamatan merupakan suatu teknik atau

cara mengumpulkan data dengan jalan mengadakan pengamatan

terhadap kegiatan yang sedang berlangsung (Sukmadinata, 2008:

220). Kegiatan observasi bisa berkenaan dengan cara guru

mengajar dan siswa belajar. Peneliti melakukan observasi non

partisipatif yaitu peneliti tidak ikut serta dalam kegiatan, peneliti

hanya berperan mengamati kegiatan dan tidak ikut dalam kegiatan.

Peneliti melakukan pengamatan secara langsung dan mencatat hal-

hal yang diperlukan untuk memperoleh suatu data yang konkret

dalam materi pemanfaatan SDA.

Page 34: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

16

b. Tes

Tes merupakan suatu teknik pengumpulan data yang berisi

pertanyaan yang digunakan untuk mengukur pengetahuan dan

kemampuan siswa yang harus dijawab dan diselesaikan oleh

siswa.Untuk mengumpulkan data prestasi belajar peserta didik,

baik melalui tes lisan, tertulis, maupun perbuatan dan tes yang

peneliti gunakan berupa tes tertulis berkaitan dengan materi ajar.

Tes ini biasanya diberikan kepada siswa pada akhir pembelajaran

IPA materi pemanfaatan SDA.

6. Analisis Data

Analisis data dalam penelitian ini adalah deskriptif persentase.

Data yang di analisis meliputi ketuntasan belajar klasikal. Analisis ini

bertujuan untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa yang diperoleh

dari setiap siklus.

Persentase ketuntasan klasikal merupakan apabila hasil belajar

siswa ≥ 85 % dari jumlah total siswa dalam satu kelas mendapatkan

nilai ≥ 70. Rumus untuk menghitung persentase ketuntasan klasikal

adalah sebagai berikut:

P= FN × 100%

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa (Djamarah, 2005: 264)

Page 35: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

17

H. Sistematika Penulisan

Untuk memudahkan pembaca dalam memahami pembahasan

penelitian ini, maka penulis memeparkan sistematika penulisan sebagai

berikut:

1. Bagian Awal

Bagian awal skripsi meliputi: Sampul Judul; Lembar Logo;

Halaman Judul; Halaman Persetujuan Pembimbing; Halaman

Pengesahan Kelulusan; Halaman Pernyataan Keaslian Tulisan;

Halaman Motto; Halaman Persembahan; Kata Pengantar; Abstrak;

Daftar Isi; Daftar Tabel dan Gambar; dan Daftar Lampiran.

2. Bagian Inti

BAB I (PENDAHULUAN) Meliputi Latar Belakang Masalah,

Rumusan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian (secara

teoretis dan praksis), Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan,

Definisi Operasional (terdiri dari: hasil belajar; pengertian IPA; dan

Uraian tentang Outdoor Learning), Metode Penelitian (terdiri dari:

rancangan penelitian; subjek penelitian; langkah-langkah penelitian;

instrumen penelitian; teknik pengumpulan data; dan analisis data), dan

sistematika penelitian.

BAB II (LANDASAN TEORI) Meliputi Kajian Teori dan

Kajian Pustaka.

Page 36: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

18

BAB III (PELAKSANAAN PENELITIAN) Meliputi tentang

gambaran umum MI Muhammadiyah Ambarawa dan pelaksanaan

penelitian.

BAB IV (HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN)

Meliputi deskripsi hasil penelitian per siklus dan pembahasan hasil

penelitian.

BAB V (PENUTUP) Meliputi kesimpulan dan saran.

3. Bagian Akhir

Bagian akhir skripsi meliputi daftar pustaka, lampiran-

lampiran, surat ijin, daftar riwayat hidup dan dokumentasi.

Page 37: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

19

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Kajian Teori

1. Konsep Belajar

a. Definisi Belajar

Belajar adalah suatu aktivitas atau suatu proses untuk

memperoleh pengetahuan, meningkatkan keterampilan,

memperbaiki perilaku, sikap, dan mengokohkan kepribadian.

Belajar dalam konteks menjadi tahu atau proses memperoleh

pengetahuan, menurut pemahaman sains konvensional, kontak

manusia dengan alam diistilahkan dengan pengalaman

(experience). Pengalaman yang terjadi berulang kali melahirkan

pengetahuan (knowledge) atau a body of khowledge (Suyono dan

Hariyanto, 2014: 9). Sardiman (2009: 20) berpendapat bahwa

belajar itu senantiasa merupakan perubahan tingkah laku atau

penampilan, dengan serangkaian kegiatan misalnya dengan

membaca, mengamati, mendengarkan, meniru dan lain sebagainya.

Belajar akan lebih baik kalau si subjek belajar itu mengalami atau

melakukannya, jadi bersifat verbalistik. Baharuddin dan Wahyuni

(2008: 13) berpendapat bahwa definisi belajar adalah sebuah

kegiatan untuk mencapai kepandaian atau ilmu. Usaha untuk

mencapai kepandaian atau ilmu merupakan usaha manusia untuk

memenuhi kebutuhannya mendapatkan ilmu atau kepandaian yang

Page 38: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

20

belum dipunyai sebelumnya. Belajar menjadikan manusia menjadi

tahu, memahami, mengerti, dapat melaksanakan dan memiliki

tentang sesuatu.

Pendapat beberapa tokoh di atas dapat disimpulkan bahwa

belajar adalah suatu kegiatan atau suatu proses yang dilakukan

manusia untuk memperoleh suatu perubahan yang menyangkut

aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik.

b. Prinsip-prinsip Belajar

Suprijono (2014: 4-5) berpendapat bahwa prinsip belajar

ada 3 hal yaitu perubahan tingkah laku, proses, dan bentuk

pengalaman. Sebagaimana dijelaskan di bawah ini:

1) Prinsip belajar adalah perubahan perilaku. Perubahan perilaku

sebagai hasil belajar memiliki ciri-ciri: hasil tindakan rasional

instrumental berupa perubahan yang disadari; kontinu atau

berkesinambungan dengan perilaku lainnya; fungsional atau

bermanfaat sebagai bekal hidup; positif atau berakumulasi;

aktif sebagai usaha yang direncanakan atau dilakukan;

permanen atau tetap; bertujuan dan terarah; dan mencakup

keseluruhan potensi kemanusiaan;

2) Belajar merupakan proses. Belajar terjadi karena di dorong

kebutuhan dan tujuan yang ingin dicapai. Belajar adalah proses

sistemik yang dinamis, konstruktif, dan organik. Belajar

Page 39: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

21

merupakan kesatuan fungsional dari berbagai komponen

belajar; dan

3) Belajar merupakan bentuk pengalaman. Pengalaman pada

dasarnya adalah hasil dari interaksi antara peserta didik dengan

lingkungannya.

c. Ciri-ciri Belajar

Baharuddin dan Wahyuni (2008: 15-16) menyimpulkan

bahwa ciri-ciri belajar disebutkan di bawah ini:

1) Belajar ditandai dengan adanya perubahan tingkah laku

(change behavior). Hasil dari belajar hanya dapat diamati dari

tingkah laku, yaitu adanya perubahan tingkah laku, dari tidak

tahu menjadi tahu, dari tidak terampil menjadi terampil. Tanpa

mengamati tingkah laku hasil belajar, maka tidak akan dapat

mengetahui ada tidaknya hasil belajar;

2) Perubahan perilaku (relative permanent). Perubahan tingkah

laku yang terjadi karena belajar untuk waktu tertentu akan

tetap atau tidak berubah-ubah. Perubahan tingkah laku tersebut

tidak akan terpancang seumur hidup;

3) Perubahan tingkah laku tidak harus segera dapat diamati pada

saat proses belajar sedang berlangsung, perubahan perilaku

tersebut bersifat potensial;

4) Perubahan tingkah laku merupakan hasil latihan atau

pengalaman; dan

Page 40: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

22

5) Pengalaman atau latihan itu dapat memberi penguatan. Sesuatu

yang memperkuat itu akan memberikan semangat atau

dorongan untuk mengubah tingkah laku.

Kajian teori tentang konsep belajar dapat ditampilkan pada

gambar 2.1.

Gambar 2.1 Bagan Konsep Belajar

Sumber: Suyono dan Hariyanto (2014), Sardiman (2009),

Baharuddin dan Wahyuni (2008), dan Suprijono (2014).

2. Konsep Hasil Belajar

a. Definisi Hasil Belajar

Susanto (2013: 5) menyatakan bahwa hasil belajar yaitu

perubahan-perubahan yang terjadi pada diri siswa, baik yang

menyangkut aspek kognitif, afektif, dan psikomotor sebagai hasil

dari kegiatan belajar. Pengertian tentang hasil belajar sebagaimana

diuraikan di atas dipertegas lagi oleh Nawawi (dalam Susanto,

2007: 39) yang menyatakan bahwa hasil belajar dapat diartikan

sebagai tingkat keberhasilan siswa dalam mempelajari materi

pelajaran di sekolah yang dinyatakan dalam skor yang diperoleh

dari hasil tes mengenal sejumlah materi pelajaran tertentu. Hasil

Belajar

Definisi Belajar

Prinsip Belajar

Perubahan Perilaku

Proses

Pengalaman Ciri-ciri Belajar

Page 41: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

23

belajar adalah perubahan perilaku secara keseluruhan bukan hanya

salah satu aspek potensi kemanusiaan saja (Suprijono, 2014: 7).

Hasil belajar dapat disimpulkan yaitu, perubahan tingkah

laku siswa setelah mengalami dan menerima proses pembelajaran

serta pengalaman. Hasil belajar meliputi 3 aspek yaitu: kognitif,

afektif, dan psikomotorik.

b. Macam-macam Hasil Belajar

Susanto (2013: 6-11) menyatakan bahwa hasil belajar

meliputi pemahaman konsep/kognitif, keterampilan

proses/psikomotor, dan sikap/afektif. Sebagaimana dijelaskan di

bawah ini:

1) Pemahaman konsep

Pemahaman menurut Bloom (dalam Susanto, 2013: 8)

diartikan sebagai kemampuan untuk menyerap arti dari materi

atau bahan yang dipelajari. Pemahaman adalah seberapa besar

siswa mampu menerima, menyerap, dan memahami pelajaran

yang diberikan oleh guru kepada siswa, atau sejauh mana

siswa dapat memahami serta mengerti apa yang siswa baca,

yang dilihat, yang dialami, atau yang siswa rasakan berupa

hasil penelitian atau observasi langsung yang siswa lakukan.

Skeel (dalam Susanto, 2013: 8) berpendapat bahwa konsep

merupakan sesuatu yang tergambar dalam pikiran, suatu

pemikiran, gagasan, atau suatu pengertian. Konsep ini

Page 42: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

24

merupakan sesuatu yang telah melekat dalam hati seseorang

dan tergambar dalam pikiran, gagasan, atau suatu pengertian.

Orang yang telah memiliki konsep, berarti orang tersebut telah

memiliki pemahaman yang jelas tentang suatu konsep atau

citra mental tentang sesuatu. Sesuatu tersebut dapat berupa

objek konkret atau gagasan yang abstrak.

Hasil belajar siswa yang berupa pemahaman konsep,

guru dapat melakukan evaluasi produk. Winkel (dalam

Susanto, 2013: 8) berpendapat bahwa melalui produk dapat

diselidiki apakah dan sampai berapa jauh suatu tujuan

instruksional telah tercapai. Tujuan itu merupakan hasil belajar

yang seharusnya diperoleh siswa. Berdasarkan pandangan

Winkel ini, dapat diketahui bahwa hasil belajar siswa erat

hubungannya dengan tujuan instruksional (pembelajaran) yang

telah dirancang guru sebelum melaksanakan proses belajar

mengajar.

Evaluasi produk dapat dilaksanakan dengan

mengadakan berbagai macam tes, baik secara lisan maupun

tertulis. Pembelajaran di MI umumnya, tes diselenggarakan

dalam berbagai bentuk seperti ulangan, baik ulangan harian,

ulangan semester, maupun ulangan umum.

Page 43: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

25

2) Keterampilan proses

Usman dan Setiawati (dalam Susanto, 2013: 9)

mengemukakan bahwa keterampilan proses merupakan

keterampilan yang mengarah kepada pembangunan

kemampuan mental, fisik, dan sosial yang mendasar sebagai

penggerak kemampuan yang lebih tinggi dalam diri individu

siswa. Keterampilan berarti kemampuan menggunakan pikiran,

nalar, dan perbuatan secara efektif dan efisien untuk mencapai

suatu hasil tertentu, termasuk kreativitasnya.

Indrawati (dalam Susanto, 2013: 9) merumuskan

bahwa keterampilan proses merupakan keseluruhan

keterampilan ilmiah yang terarah (baik kognitif maupun

psikomotorik) yang dapat digunakan untuk menemukan suatu

konsep yang telah ada sebelumnya, atau untuk melakukan

penyangkalan terhadap suatu penemuan (falsifikasi).

Keterampilan dengan kata lain digunakan sebagai wahana

penemuan dan pengembangan konsep, prinsip, dan teori.

Indrawati menyebutkan ada enam aspek keterampilan proses,

yang meliputi: observasi; klasifikasi; pengukuran;

mengkomunikasikan; memberikan penjelasan atau interprestasi

terhadap suatu pengamatan; dan melakukan eksperimen.

Indrawati kemudian membagi keterampilan proses menjadi

dua tingkatan, yaitu: keterampilan proses tingkat dasar

Page 44: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

26

(meliputi: observasi, klasifikasi, komunikasi, pengukuran,

prediksi, dan inference); dan keterampilan proses terpadu

(meliputi: menentukan variabel; menyusun tabel data;

menyusun grafik; memberi hubungan variabel; memproses

data; menganalisis penyelidikan; menyusun hipotesis;

menentukan variabel secara operasional; merencanakan

penyelidikan; dan melakukan eksperimen).

3) Sikap

Lange (dalam Susanto, 2013: 10) berpendapat bahwa

sikap tidak hanya merupakan aspek mental semata, melainkan

mencakup pula aspek renspons fisik. Sikap ini harus ada

kekompakan antara mental dan fisik secara serempak. Jika

mental saja yang dimunculkan, maka belum tampak secara

jelas sikap seseorang yang ditunjukkannya. Azwar

mengungkapkan tentang struktur sikap terdiri atas tiga

komponen yang saling menunjang, yaitu: komponen kognitif,

afektif, dan konatif. Komponen kognitif merupakan

representasi apa yang dipercayai oleh individu pemilik sikap,

komponen afektif yaitu perasaan yang menyangkut emosional,

dan komponen konatif merupakan aspek kecenderungan

berperilaku tertentu sesuai dengan sikap yang dimiliki

seseorang. Sardiman (dalam Susanto, 2013: 11) berpendapat

bahwa sikap merupakan kecenderungan untuk melakukan

Page 45: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

27

sesuatu dengan cara, metode, pola, dan teknik tertentu terhadap

dunia sekitarnya baik berupa individu-individu maupun objek-

objek tertentu. Sikap merujuk pada perbuatan, perilaku, atau

tindakan seseorang.

Sikap memilki hubungan dengan hasil belajar siswa

yaitu sikap ini lebih diarahkan pada pengertian pemahaman

konsep. Dalam pemahaman konsep, maka domain yang sangat

berperan adalah domain kognitif.

c. Faktor Pengaruh Hasil Belajar

Faktor pengaruh hasil belajar merujuk pada teori Gesttalt,

Menurutnya belajar merupakan suatu proses perkembangan,

artinya bahwa secara kodrati jiwa raga siswa mengalami

perkembangan. Perkembangan sendiri memerlukan sesuatu baik

yang berasal dari diri siswa sendiri maupun pengaruh dari

lingkungannya. Hasil belajar menurut teori ini adalah siswa

dipengaruhi oleh dua hal yaitu siswa itu sendiri dan lingkungannya.

Pertama, siswa dalam arti kemampuan berpikir atau tingkah laku

intelektual, motivasi, minat, dan kesiapan siswa, baik jasmani

maupun rohani. Kedua, lingkungan yaitu sarana dan prasarana,

kompetensi guru, kreativitas guru, sumber-sumber belajar, metode

serta dukungan lingkungan, keluarga, dan lingkungan. Wasliman

(dalam Susanto, 2013: 12-13) memiliki pendapat yang senada

bahwa hasil belajar yang dicapai oleh siswa merupakan hasil

Page 46: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

28

interaksi antara berbagai faktor yang mempengaruhi, baik faktor

internal maupun eksternal. Secara perinci, uraian mengenai faktor

internal dan eksternal, sebagai berikut:

1) Faktor Internal

Faktor internal merupakan faktor yang bersumber dari

dalam diri siswa, yang memengaruhi kemampuan belajarnya.

Faktor internal ini meliputi: kecerdasan; minat dan perhatian;

motivasi belajar; ketekunan; sikap; kebiasaan belajar; serta

kondisi fisik dan kesehatan.

2) Faktor Eksternal

Faktor eksternal yang berasal dari luar diri siswa yang

mempengaruhi hasil belajar yaitu keluarga, sekolah, dan

masyarakat. Keadaan keluarga berpengaruh terhadap hasil

belajar siswa. Keluarga yang morat-marit keadaan ekonominya,

pertengkaran orang tua, perhatian orang tua yang kurang

terhadap anaknya, serta kebiasaan sehari-hari berperilaku yang

kurang baik dari orang tua dalam kehidupan sehari-hari

berpengaruh dalam hasil belajar siswa.

Kajian teori tentang konsep hasil belajar dapat ditampilkan

pada gambar 2.2.

Page 47: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

29

Gambar 2.2 Bagan Konsep Hasil Belajar

Sumber: Susanto (2013) dan Suprijono (2014).

B. Konsep Ilmu Pengetahuan Alam

1. Definisi Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Ilmu Pengetahuan Alam dapat diartikan sebagai ilmu yang

mempelajari tentang sebab dan akibat kejadian-kejadian yang ada di

alam ini Sukarno (dalam Wisudawati dan Sulistyowati, 2014: 23).

Subiyanto (dalam Wisudawati dan Sulistyowati, 2014: 23),

menyatakan beberapa definisi yang senada, sebagaimana tercakup di

bawah ini:

a. Suatu cabang pengetahuan yang menyangkut fakta-fakta yang

tersusun secara sistematis dan menunjukkan berlakunya hukum-

hukum umum;

b. Pengetahuan yang didapatkan dengan jalan studi dan praktik; dan

c. Suatu cabang ilmu yang bersangkut-paut dengan observasi dan

klasifikasi fakta-fakta, terutama dengan disusunnya hukum umum

dengan induksi dan hipotesis.

Hasil Belajar

Definisi Hasil

Belajar

Macam-macam Hasil

Belajar

Pemahaman Konsep /Kognitif

Keterampilan Proses /Psikomotorik

Sikap/Afektif

Faktor Pengaruh

Hasil Belajar

Faktor Internal

Faktor Eksternal

Page 48: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

30

2. Hakikat Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Susanto (2013: 168-169) menyatakan bahwa hakikat IPA

adalah sebagai produk, proses, dan sikap. Sebagaimana dijelaskan di

bawah ini:

a. Ilmu pengetahuan alam sebagai produk, yaitu kumpulan hasil

penelitian yang telah ilmuan lakukan dan sudah membentuk

konsep yang telah dikaji sebagai kegiatan empiris dan kegiatan

analitis. Bentuk IPA sebagai produk, antara yaitu: fakta-fakta,

prinsip, hukum, dan teori-teori IPA;

b. Ilmu pengetahuan alam sebagai proses, yaitu untuk menggali dan

memahami pengetahuan tentang alam. Karena IPA merupakan

kumpulan fakta dan konsep. Maka, IPA membutuhkan proses

dalam menemukan fakta dan teori yang akan digeneralisasi oleh

ilmuan. Adapun proses dalam memahami IPA disebut dengan

keterampilan proses sains (science process skills) adalah

keterampilan yang dilakukan oleh para ilmuan, seperti

mengamati, mengukur, mengklasifikasikan, dan menyimpulkan;

dan

c. Ilmu pengetahuan alam sebagai sikap, sikap ilmiah harus

dikembangkan dalam pembelajaran sains. Hal ini sesuai dengan

sikap yang harus dimiliki oleh seorang ilmuan dalam melakukan

penelitian dan mengomunikasikan hasil penelitiannya.

Page 49: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

31

Hakikat IPA dipandang sebagai dimensi, proses, produk, dan

sikap ilmiah karena dimensi tersebut secara sistematis saling berkaitan.

Berawal dari sikap keingintahuan peserta didik tentang seluruh

fenomena alam dan masalahnya yang kemudian memotivasi peserta

didik untuk melakukan pengamatan empiris sebagai wujud pemberian

pengalaman yang secara langsung dialami sendiri oleh peserta didik,

melalui proses ilmiah di antaranya: hipotesis, eksperimen, evaluasi dan

kesimpulan. Ternyata sikap dan proses ini sebagai upaya

mengembangkan keterampilan proses peserta didik. Produknya adalah

berupa fakta, prinsip, teori, dan hukum. Hal tersebut menunjukkan

bahwa hakikat IPA sebagai produk, proses dan sikap menjadi dasar

dalam proses pembelajaran IPA di madrasah (Sulthon, 2016: 45).

3. Karakteristik Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Ilmu pengetahuan alam memiliki karakteristik sebagai dasar

untuk memahaminya. Jacobson dan Bergman (dalam susanto, 2013:

170) menyatakan bahwa karakteristik pembelajaran IPA sebagaimana

dipaparkan di bawah ini:

a. Ilmu pengetahuan alam merupakan kumpulan konsep, prinsip,

hukum, dan teori;

b. Proses ilmiah dapat berupa fisik dan mental, serta mencermati

fenomena alam, termasuk juga penerapannya;

c. Sikap keteguhan hati, keingintahuan, dan ketekunan dalam

menyingkap rahasia alam;

Page 50: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

32

d. Ilmu pengetahuan alam tidak dapat membuktikan semua akan

tetapi hanya sebagian atau beberapa saja; dan

e. Keberanian IPA bersifat subjektif dan bukan kebenaran yang

bersifat ojektif.

Pembelajaran IPA merupakan pembelajaran berdasarkan pada

prinsip-prinsip, proses yang mana dapat menumbuhkan sikap ilmiah

siswa terhadap konsep-konsep IPA. Oleh karena itu, pembelajaran IPA

di MI dilakukan dengan penyelidikan sederhana dan bukan hafalan

terhadap kumpulan konsep.

4. Tujuan Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Tujuan pembelajaran IPA di MI menurut Badan Nasional

Standar Pendidikan (BSNP) dalam Susanto (2013: 171-172),

dimaksudkan untuk:

a. Memperoleh keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha

Esa berdasarkan keberadaan, keindahan, dan keteraturan alam

ciptaan-Nya;

b. Mengembangkan pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep

IPA yang bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan

sehari-hari;

c. Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positif dan kesadaran

tentang adanya hubungan yang saling mempengaruhi antara IPA,

lingkungan, teknologi dan masyarakat;

Page 51: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

33

d. Mengembangkan ketrampilan proses untuk menyelidiki alam

sekitar, memecahkan masalah, dan membuat keputusan;

e. Meningkatkan kesadaran untuk berperan serta dalam memelihara,

menjaga, dan melestarikan lingkungan alam;

f. Meningkatkan kesadaran untuk menghargai alam dan segala

keteraturannya sebagai salah satu ciptaan Tuhan; dan

g. Memperoleh bekal pengetahuan, konsep, dan keterampilan IPA

sebagai dasar untuk melanjutkan pendidikan ke SMP.

Kajian teori tentang konsep IPA dapat ditampilkan pada

gambar 2.3.

Gambar 2.3 Bagan Konsep Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Sumber: Susanto (2013), BSNP, Wisudawati dan Sulistyowati (2014),

dan Sulthon (2016).

C. Materi Pemanfaatan Sumber Daya Alam

1. Pengertian Sumber Daya Alam (SDA)

Mustopa dkk. (2009: 165) Sumber daya alam adalah segala

kekayaan alam yang ada di sekitar kita. Sumber daya alam banyak

IPA

Definisi IPA

Hakikat IPA

Sebagai Produk

Sebagai Proses

Sebagai Sikap Karakteristik

IPA

Tujuan IPA

Page 52: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

34

macamnya, tersebar di daratan, lautan, hingga perairan yang dalam.

Sumber daya alam dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan

kesejahteraan manusia, Contohnya yaitu untuk memenuhi kebutuhan

makanan, pakaian, tempat tinggal, serta bahan bakar. Sumber

makanan manusia tersedia di alam, berasal dari tumbuhan dan hewan.

Bahan pakaian dan bahan bakar juga tersedia di alam, namun tidak

dimanfaatkan secara langsung. Bahan tersebut masih berupa barang

mentah sehingga harus diolah terlebih dahulu.

2. Pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA)

Mustopa dkk. (2009: 166) Manusia diberi akal dan pikiran

oleh Tuhan Yang Maha Esa. Kemampuan tersebut salah satunya

dipergunakan untuk mengelola berbagai SDA. Banyak SDA yang

sudah dimanfaat manusia, mulai yang berasal dari dalam bumi,

permukaan bumi, hingga yang berasal dari udara.

Berikut ini akan kita bahas beberapa contoh pemanfaat sumber

daya tumbuhan, hewan, dan benda mati seperti air dan bahan galian.

a. Pemanfaatan Tumbuhan

Sumber daya tumbuhan merupakan hal terpenting bagi

manusia, karena menghasilkan makanan. Makanan pokok manusia

semuanya berasal dari tumbuhan, seperti padi, jagung, sagu, umbi-

umbian, dan gandum. Makanan pokok tersebut harus selalu

tersedia. Oleh karena itu, manusia selalu mengusahakannya melalui

kegiatan pertanian, perkebunan, dan kehutanan.

Page 53: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

35

Kegiatan pertanian selain menghasilkan bahan makanan

pokok, juga menghasilkan sumber daya tumbuhan lain, berupa:

1) Buah-buahan, misalnya mangga, jeruk, semangka, melon,

durian, kelapa sawit, dan anggur; dan

2) Sayuran, misalnya tomat, kentang, kol, lobak, buncis, sawi,

kacangkacangan, serta biji-bijian.

Kegiatan pertanian merupakan sektor terbesar di Indonesia.

Oleh karena itu, negara kita dikenal sebagai negara agraris.

Kegiatan pertanian dilakukan di sawah dan ladang.

Kegiatan perkebunan juga termasuk aktivitas menanam

tumbuhan. Namun, sekor perkebunanan mengusahakan tumbuhan

yang berusia agak panjang. Contohnya menanam pohon karet,

kelapa, kopi, cokelat, lada, pala, anggrek, murbei, kina, kayu

manis, cengkeh, cendana dan minyak kayu putih. Hasil perkebunan

tersebut dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan industri.

Dari sektor kehutanan, tumbuhan menghasilkan kayu.

Contohnya kayu jati, kamper, rasamala, dan albasia. Kayu

dimanfaatkan untuk berbagai keperluan, misalnya bahan bangunan,

bahan pembuat mebel, dan bahan baku industri kayu lapis.

Pemanfaatan hutan tidak diserahkan kepada perorangan, melainkan

dilakukan oleh pemerintah melalui departemen kehutanan.

Tujuannya agar hutan dapat dimanfaatkan secara optimal demi

menyejahterakan orang banyak.

Page 54: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

36

b. Pemanfaatan Hewan

Sumber daya hewan menghasilkan bahan makanan bagi

manusia. Pada masa sekarang manusia berusaha memelihara

sumber daya hewan dengan cara budi daya (dipelihara), dan bukan

dengan cara berburu seperti pada zaman nenek moyang. Tujuannya

agar sumber daya hewan dapat tersedia setiap saat dan

kelestariannya dapat terjaga. Pemeliharan hewan dapat dilakukan

melalui kegiatan peternakan, baik peternakan di darat maupun di

perairan (perikanan).

1) Peternakan

Kegiatan peternakan meliputi peternakan hewan besar

maupun peternakan hewan kecil. Peternakan hewan besar,

misalnya sapi, kerbau, dan kuda. Kegiatan peternakan ini

umumnya untuk memenuhi kebutuhan daging, susu, dan kulit

untuk industri jaket dan sepatu. Selain itu, juga untuk

membantu kerja manusia, misalnya membajak sawah dan

menarik pedati.

Peternakan hewan kecil, misalnya dengan memelihara

unggas seperti ayam, burung puyuh, dan bebek. Orang

memelihara unggas untuk diambil telur dan dagingnya. Jenis

ternak hewan kecil lainnya adalah kelinci dan kambing. Kedua

hewan ini menghasilkan daging.

Page 55: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

37

2) Perikanan

Usaha perikanan merupakan kegiatan peternakan yang

dilakukan di perairan, misalnya di laut (perikanan laut)

maupun perairan di darat (perikanan darat). Perikanan di laut

umumnya tidak perlu dibudidayakan. Ikan-ikan di laut dapat

berkembang biak secara alami. Oleh karena itu, kegiatan

perikanan di laut dilakukan pada usaha penangkapan ikan.

Penangkapan ikan di laut sudah dilakukan sejak zaman

dahulu, terutama dilakukan oleh para nelayan. Nelayan

tradisional menangkap ikan menggunakan kapal layar dengan

jala atau jaring sederhana. Para nelayan saat berangkat dan

pulang hanya bergantung kepada arah angin, yakni angin darat

dan angin laut. Hasil yang dicapai tidak begitu banyak, cukup

untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Kegiatan penangkapan ikan banyak yang dilakukan

oleh perusahaan besar. Mereka menggunakan kapal besar

dengan dilengkapi peralatan modern, sepeti radar pencari ikan,

jaring trawl (pukat harimau), peti pendingin berukuran besar,

serta persediaan makanan yang banyak. Mereka dapat

menangkap ikan hingga berhari-hari, tanpa khawatir hasil

tangkapannya membusuk sebelum sampai di darat. Kegiatan

penangkapan dengan kapal modern tentu saja menghasilkan

ikan yang sangat banyak. Beberapa jenis ikan dari laut dapat

Page 56: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

38

diolah di industri pengalengan ikan sebagai makanan siap saji.

Contohnya ikan tuna dan sarden.

Selain di laut orang melakukan kegiatan perikanan di

perairan darat. Perikanan darat ada dua macam, yaitu

perikanan air tawar dan perikan air payau. Perikanan air tawar

dilakukan dengan budi daya ikan di sungai, kolam, empang,

danau, rawa, dan waduk. Sedangkan perikanan air payau

dengan memelihara ikan di tambak, misalnya ikan bandeng.

c. Pemanfaatan Air

Air termasuk sumber daya alam yang melimpah. Air

terdapat di mana saja, di lembah, di gunung, atau di

perbukitan. Sebagian air berada di dalam bumi sebagai air

tanah. Air semacam ini agar dapat dimanfaatkan harus dibuat

sumur, atau diisap dari dalam bumi dengan pompa pengisap.

Air tanah yang bersih dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku

air minum, mandi, dan mencuci. Manusia sangat

membutuhkan air. Apa yang terjadi saat di rumahmu tidak ada

air? Kita semua merasa susah. Pekerjaan mencuci tertunda,

mandi tidak bisa, dan untuk memasak terpaksa harus membeli

air.

Air juga dimanfaatkan untuk pembangkit tenaga

listrik dan sarana pengairan, misalnya mengairi sawah, kolam

dan empang. Air yang melimpah seperti di laut dimanfaatkan

Page 57: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

39

sebagai sarana transportasi yang dapat dilayari oleh kapal-

kapal. Air sungai yang lebar seperti di daerah Sumatera dan

kalimantan dapat dilayari kapal. Dengan cara ini, sarana

transportasi tidak hanya tergantung pada jalan di darat.

d. Pemanfaatan Bahan Galian

Bahan galian dikenal pula sebaga bahan tambang.

Bahan tambang banyak yang sudah dimanfaatkan, misalnya

minyak bumi, batu bara, dan bahan logam. Bahan tambang

diambil dari dalam bumi dengan cara ditambang atau digali.

Kegiatan penambangan sumber daya alam dinamakan

eksplorasi.

Setiap hari kita menggunakan minyak bumi, seperti

minyak tanah, bensin, dan solar. Minyak tersebut beguna

sebagai bahan bakar untuk menjalankan mobil, sepeda motor,

kapal laut, dan pesawat terbang. Dengan adanya sarana

berbahan bakar minyak tersebut, orang dapat bepergian ke

tempat yang jauh.

Bahan logam juga memberi banyak manfaat. Logam

dapat berupa besi, aluminium, tembaga, dan emas. Besi

berguna untuk rangka jembatan dan kendaraan. Sebagian

perkakas rumah tangga ada banyak yang terbuat dari besi,

antara lain pisau dapur dan gunting, dan gergaji.

Page 58: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

40

Aluminium merupakan logam yang bersih, ringan, dan

tidak berkarat. Logam ini dimanfaatkan untuk membuat

perkakas rumah tangga, pelapis atap, serta kulit pesawat

terbang. Sedangkan tembaga digunakan sebagai kabel listrik

karena mempunyai daya hantar listrik yang baik. Lalu apa

guna emas? Emas merupakan logam yang berwarna kuning

mengkilap. Karena sifatnya ini, emas dimanfaatkan sebagai

bahan perhiasan seperti kalung, anting, gelang, dan perhiasan

lainnya. Persediaan emas di alam lebih sedikit dari pada logam

lainnya. Oleh karena itu, logam emas harganya mahal.

Kajian teori tentang materi pemanfaatan SDA dapat

ditampilkan pada gambar 2.4.

Gambar 2.4 Bagan Materi Pemanfaatan Sumber Daya Alam

Sumber: Buku Paket kelas III, Mustopa dkk (2009).

Pemanfaatan SDA

Pengertian SDA

Pemanfaatan

Tumbuhan

Pertanian

Perkebunan

Kehutanan

Hewan

Peternakan

Perikanan

Air

Bahan Galian

Page 59: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

41

D. Metode Outdoor Learning

1. Definisi Outdoor Learning

Outdoor learning merupakan salah satu jalan bagaimana cara

meningkatkan kapasitas belajar secara lebih mendalam melalui objek-

objek yang dihadapi dari pada jika belajar di dalam kelas yang

memiliki banyak keterbatasan. Belajar di luar kelas dapat membantu

siswa untuk mengaplikasikan pengetahuan yang dimiliki.

Pembelajaran di luar kelas lebih menantang bagi siswa dan

menjembatani teori di dalam buku dan kenyataan yang ada di

lapangan. Kualitas pembelajaran dalam situasi yang nyata akan

memberikan peningkatan kapasitas pencapaian belajar melalui objek

yang dipelajari serta dapat membangun keterampilan sosial dan

personal yang lebih baik. Husamah (2013: 18) berpendapat bahwa

proses pengajaran di sekolah fomal tengah mengalami kejenuhan.

Rutinitas, proses belajar yang cenderung kaku dan baku, tidak lagi

mengutamakan ide kreativitas setiap peserta didik karena semuanya

harus terpola linear di dalam kelas (pedagogy indoor learning).

Metode yang diterapkan adalah sepersis mungkin apa yang tertulis

dalam buku, bahan kalau bisa siswa hafal hingga koma dan titik,

apabila tidak sama dalam buku dianggap salah. Beginilah rupa dan

sistem pendidikan yang tengah kita jalani saat ini, sehingga

munculkan metode baru yang kita kenal dengan belajar luar kelas

(Outdoor learning), yang memadukan unsur bermain sambil belajar

Page 60: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

42

(andragogy). Pengajar atau guru bertugas untuk mengarahkan para

siswa untuk melakukan aktivitas yang bisa membawa siswa pada

perubahan prilaku terhadap lingkungan sekitar. Melalui Outdoor

Learning lingkungan di luar sekolah dapat digunakan sebagai sumber

belajar. Sehingga siswa akan terhindar dari kebosanan dalam

menerima pelajaran di dalam kelas dan siswa akan lebih mudah

memahami konsep-konsep materi karena dalam menemui obyek

langsung di lapangan (Setiyorini, 2018: 33) . Vera (2012: 17) juga

berpendapat bahwa metode mengajar di luar kelas merupakan upaya

mengajak lebih dekat dengan sumber belajar yang sesungguhnya,

yaitu alam dan masyarakat. Di sisi lain, mengajar di luar kelas

merupakan upaya mengarahkan para siswa untuk melakukan aktivitas

yang bisa membawa mereka pada perubahan perilaku terhadap

lingkungan sekitar. Jadi, mengajar di luar kelas lebih melibatkan siswa

secara langsung dengan lingkungan sekitar mereka, sesuai dengan

materi yang diajarkan. Sehingga, pendidikan di luar kelas lebih

mengacu pada pengalaman dan pendidikan lingkungan yang sangat

berpengaruh pada kecerdasan para siswa. Tidak banyak yang

menyadari bahwa lingkungan di dalam sekolah sebenarnya merupakan

tempat yang kaya akan sumber belajar bagi para siswa, yang

menawarkan peluang belajar secara formal maupun informal. Selain

itu, berbagai aktivitas sehari-hari yang terjadi di sekolah bisa menjadi

sumber belajar yang sangat baik bagi para siswa. Para siswa dapat

Page 61: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

43

dengan mudah beraktivitas sambil belajar di lingkungan sekolah

dengan arahan dan pantauan guru. Namun, harus diingat, belajar di

lingkungan sekolah bukan berarti di dalam kelas, melainkan di luar

kelas, tetapi tetap di area perkarangan sekolah. Objek-objek

pembelajaran di lingkungan sekolah berada di area perkarangan

sekolah dan masih dimiliki oleh sekolah. Lingkungan sekolah yang

dapat menjadi sumber inspirasi kegiatan belajar mengajar di luar kelas

yaitu halaman sekolah, taman bunga di sekolah, pohon-pohon yang

ada di halaman sekolah termasuk lokasi di bawah pohon, halaman

belakang sekolah, lapangan sekolah, koperasi sekolah, dan kolam

yang ada di area sekolah. Widiasworo (2017: 81) berpendapat bahwa

terkait dengan pembelajaran yang mengasyikkan dan menyenangkan,

jelas outdoor learning banyak memberikan peluang bagi siswa untuk

merasa asyik dan senang dalam mengikuti kegiatan pembelajaran.

Siswa dapat secara bebas bergerak dan leluasa untuk mencari

pengetahuan sambil menikmati udara segar, lingkungan yang indah,

dan tentu saja tidak membosankan. Kondisi demikian sangat

mendukung bagi tercapainya penguasaan kompetensi dalam

pembelajaran.

Dari pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa Metode

Outdoor learning merupakan suatu metode pembelajaran di luar kelas

dengan tujuan agar siswa mendapatkan pengalaman secara langsung.

Pengalaman secara langsung tersebut memungkinkan suatu materi

Page 62: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

44

pelajaran akan di dapatkan semakin konkret dan nyata, yang berarti

pembelajaran akan lebih bermakna dan lebih mudah di ingat oleh

siswa.

2. Kelebihan dan Kekurangan Outdoor Learning

Sudjana dan Rivai (dalam Husamah, 2013: 25) menjelaskan

kelebihan dan kekurangan metode Outdoor learning sebagaimana di

jelaskan di bawah ini:

a. Kelebihan

1) Kegiatan belajar lebih menarik dan tidak membosankan siswa

duduk berjam-jam, sehingga motivasi belajar siswa akan

lebih tinggi;

2) Hakikat belajar akan lebih bermakna sebab siswa dihadapkan

dengan situasi dan keadaan yang sebenarnya atau bersifat

alami;

3) Bahan-bahan yang dapat dipelajari lebih kaya serta lebih

faktual sehingga kebenarannya akurat;

4) Kegiatan belajar siswa lebih komprehensif dan lebih aktif

sebab dapat dilakukan dengan berbagai cara seperti

mengamati, bertanya atau wawancara, membuktikan atau

mendemonstrasikan, dan menguji fakta;

5) Sumber belajar lebih kaya sebab lingkungan yang dapat

dipelajari bisa beraneka ragam seperti lingkungan sosial,

lingkungan alam, dan lingkungan buatan; dan

Page 63: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

45

6) Siswa dapat memahami dan menghayati aspek-aspek

kehidupan yang ada di lingkungannya, sehingga dapat

membentuk pribadi yang tidak asing dengan kehidupan

sekitarnya, serta dapat memupuk cinta lingkungan.

b. Kekurangan

1) Kegiatan belajar kurang dipersiapkan sebelumnya yang

menyebabkan pada waktu siswa dibawa ke tujuan tidak

melakukan kegiatan belajar yang diharapkan sehingga ada

kesan main-main. Kekurangan ini bisa diatasi dengan

persiapan yang matang sebelum kegiatan dilaksanakan.

Misalnya, menentukan tujuan belajar yang diharapkan disa

dimiliki siswa, menentukan apa yang harus dipelajarinya,

berapa lama dipelajari, cara memperoleh informasi, dan

mencatat hasil yang diperoleh;

2) Ada kesan guru dan siswa bahwa kegiatan mempelajari

lingkungan memerlukan waktu yang cukup lama, sehingga

menghabiskan waktu untuk belajar di kelas. Kesan ini keliru

sebab misalnya kunjungan ke kebun sekolah untuk

mempelajari keadaan tanah, jenis tumbuhan, dan lain-lain

cukup dilakukan beberapa menit, selanjutnya kembali ke

kelas untuk membahas lebih lanjut apa yang telah dipelajari;

dan

Page 64: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

46

3) Sempitnya pandangan guru bahwa kegiatan belajar hanya

terjadi di dalam kelas. Ia lupa bahwa tugas belajar siswa

dapat dilakukan di luar jam kelas atau pelajaran baik secara

individual maupun kelompok dan satu antaranya dapat

dilakukan dengan mempelajari keadaan lingkungannya.

3. Tujuan Outdoor Learning

Kegiatan belajar mengajar di luar kelas bukan sekedar karena

alasan bosan belajar di dalam kelas ataupun karena merasa jenuh

belajar di ruangan tertutup. Akan tetapi lebih dari itu, kegiatan belajar

mengajar di luar kelas memiliki tujuan-tujuan pokok yang ingin

dicapai sesuai dengan cita-cita pendidikan. Secara umum, tujuan

pendidikan yang ingin dicapai melalui aktivitas belajar di luar ruangan

kelas atau di luar lingkungan sekolah ialah sebagaimana dijelaskan di

bawah ini (Vera, 2012: 21):

a. Mengarahkan siswa untuk mengembangkan bakat dan kreativitas

mereka dengan seluas-luasnya di alam terbuka. Selain itu,

kegiatan belajar mengajar di luar kelas juga bertujuan

memberikan ruang kepada siswa untuk mengembangkan inisiatif

personalnya;

b. Kegiatan belajar mengajar di luar kelas bertujuan menyediakan

latar (setting) yang berarti bagi pembentukan sikap dan mental

siswa;

Page 65: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

47

c. Meningkatkan kesadaran, apresiasi, dan pemahaman siswa

terhadap lingkungan sekitarnya, serta cara siswa bisa membangun

hubungan baik dengan alam;

d. Membantu mengembangkan segala potensi setiap siswa agar

menjadi manusia sempurna, yaitu memiliki perkembangan jiwa,

raga, dan spirit yang sempurna;

e. Memberikan konteks dalam proses pengenalan berkehidupan

sosial dalam tataran praktik (kenyataan di lapangan). Dalam hal

ini, siswa akan mendapatkan kesempatan luas untuk merasakan

secara langsung hal yang telah dipahami dalam teori (mata

pelajaran);

f. Menunjang keterampilan dan ketertarikan siswa. Bukan hanya

ketertarikan terhadap mata pelajaran tertentu yang bisa

dikembangkan di luar kelas, melainkan juga ketertarikan terhadap

kegiatan-kegiatan di luar kelas;

g. Menciptakan kesadaran dan pemahaman siswa cara menghargai

alam dan lingkungan, serta hidup berdampingan di tengah

perbedaan suku, ideologi, agama, politik, ras, bahasa, dan lain

sebagainya;

h. Mengenalkan berbagai kegiatan di luar kelas yang dapat membuat

pembelajaran lebih kreatif;

i. Memberikan kesempatan yang unik bagi siswa untuk perubahan

perilaku melalui penataan latar pada kegiatan luar kelas;

Page 66: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

48

j. Memberikan kontribusi penting dalam rangka membantu

mengembangkan hubungan guru dan siswa;

k. Menyediakan waktu seluas-luasnya bagi siswa untuk belajar dari

pengalaman langsung melalui implementasi bebas kurikulum

sekolah di berbagai area;

l. Memanfaatkan sumber-sumber yang berasal dari lingkungan dan

komunitas sekitar untuk pendidikan; dan

m. Agar siswa dapat memahami secara optimal seluruh mata

pelajaran. Dengan kata lain, jika pelajaran hanya disampaikan di

dalam kelas, maka pemahaman para siswa terhadap pelajaran-

pelajaran tersebut sangat kurang.

Untuk mencapai tujuan-tujuan pokok kegiatan belajar di luar

kelas, seorang guru tetap memegang peranan yang sangat penting

dalam mengontrol reaksi atau respons siswa, sebagaimana guru

mengajar siswa di kelas. Artinya, walaupun kegiatan belajar mengajar

dilaksanakan di kelas, guru tetap bertanggung jawab membaca situasi

dan kondisi siswanya. Sehingga, manakala kegiatan belajar di luar

kelas tidak terkontrol, maka seoarang guru harus dapat menciptakan

suasana yang kondusif dalam proses belajar mengajar di luar kelas

(Vera, 2012: 25).

4. Langkah-langkah Outdoor Learning

Kegiatan belajar mengajar di luar kelas (outdoor learning)

tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Pembelajaran harus tetap

Page 67: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

49

memiliki konsep dan langkah-langkah kegiatan yang jelas, sehingga

bisa menjadi acuan utama bagi seorang guru yang mengajar siswa di

luar kelas. Kegiatan metode ini bukan sekedar main-main untuk

menyegarkan pikiran dan mengobati kejenuhan, melainkan guna

mencerdaskan para siswa dan membuat mereka memahami mata

pelajaran dengan baik.

Dalam melaksanakan metode outdoor learning memerlukan

persiapan dan perencanaan yang seksama dari guru. Tanpa

perencanaan yang matang kegiatan belajar siswa bisa tidak terkendali,

sehingga tujuan pembelajaran tidak tercapai dan siswa tidak

melakukan kegiatan belajar yang diharapkan.

Husamah (2013: 12-15), ada beberapa langkah yang harus

ditempuh dalam metode outdoor learning yaitu langkah persiapan,

pelaksanaan dan tindak lanjut.

a. Langkah Persiapan

Ada beberapa prosedur yang harus ditempuh pada langkah

persiapan ini, antara lain:

1) Dalam hubungannya dengan pembahasan bidang studi tertentu,

guru menentukan tujuan belajar yang diharapkan dapat

diperoleh para siswa berkaitan dengan penggunaan lingkungan

sebagai media dan sumber belajar;

2) Tentukan objek yang harus dipelajari atau dikunjungi. Dalam

menetapkan objek kunjungan tersebut hendaknya diperhatikan

Page 68: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

50

relevansi dengan tujuan belajar, kemudahan menjangkaunya,

tidak memerlukan waktu yang lama, tersedianya sumber-

sumber belajar, keamanan bagi siswa dalam mempelajarinya

serta memungkinkan untuk dikunjungi dan dipelajari siswa;

3) Menentukan cara belajar siswa pada saat kujungan dilakukan.

Misalnya, mencatat apa yang terjadi, mengamati suatu proses,

bertanya atau wawancara dengan petugas dan apa yang harus

ditanyakan, melukis atau menggambarkan situasi baik berupa

peta, sketsa dan lain-lain, kalau mungkin mencobanya dan

kegiatan lain dianggap perlu. Di samping itu, ada baiknya

siswa dibagi menjadi beberapa kelompok dan setiap kelompok

diberi tugas khusus dalam kegiatan belajarnya;

4) Guru dan siswa mempersiapkan perizinan jika diperlukan.

Misalnya, membuat dan mengirimkan surat permohonan untuk

mengunjungi objek tersebut agar mereka dapat

mempersiapkannya; dan

5) Persiapan teknis yang diperlukan untuk kegiatan belajar,

seperti tata tertib di perjalanan dan di tempat tujuan,

perlengkapan belajar yang harus dibawa, menyusun pertanyaan

yang akan diajukan , kalau ada kamera untuk mengambil foto,

handycam, transportasi yang digunakan, biaya, makanan atau

perbekalan, dan perlengkapan P3K.

Page 69: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

51

Persiapan tersebut dibuat guru bersama siswa pada waktu

belajar bidang studi yang bersangkutan, atau dalam program akhir

semester.

b. Langkah Pelaksanaan

1) Guru mengajak siswa ke lokasi di luar kelas yang sudah di

tetapkan;

2) Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok;

3) Guru mengajak siswa untuk berkumpul menurut kelompoknya;

4) Guru menjelaskan materi;

5) Siswa dapat mengajukan pertanyaan melalui kelompoknya

masing-masing;

6) Siswa mencatat semua informasi yang disampaikan oleh guru;

7) Siswa dengan bimbingan guru melihat dan mengamati objek

yang dipelajari serta mempraktikkan jika dimungkinkan; dan

8) Siswa dalam kelompoknya mendiskusikan hasil

pengamatannya.

c. Langkah Tindak Lanjut

1) Guru mengajak siswa masuk di dalam kelas untuk membahas

dan mendiskusikan hasil belajar hari ini;

2) Setiap kelompok diminta melaporkan hasil diskusi mereka

untuk dibahas bersama;

3) Guru meminta kesan-kesan yang diperoleh siswa dari kegiatan

belajar tersebut;

Page 70: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

52

4) Guru mengajak siswa untuk menyimpulkan materi yang

diperoleh;

5) Guru memberikan penilaian terhadap kegiatan belajar siswa

dan hasil-hasil yang dicapai; dan

6) Guru memberikan tugas pekerjaan rumah.

Kajian teori tentang metode outdoor learning dapat ditampilkan

pada gambar 2.5.

Gambar 2.5 Bagan Metode Outdoor Learning

Sumber: Husamah (2013), Vera (2012), Widiasworo (2017), dan

Setiyorini (2018).

E. Kajian Pustaka

Penelitian dilakukan oleh Siti Nuraini (2018) judul penelitian

“PENGARUH PENGGUNAAN METODE OUTDOOR LEARNING

TERHADAP KEMAMPUAN BERFIKIR APLIKATIF SISWA KELAS

IV PADA PEMBELAJARAN TEMATIK DI SDIT INSAN MANDIRI

JAKARTA”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh

penggunaan metode pembelajaran Outdoor learning terhadap kemampuan

Metode Outdoor Learning

Definisi

Kelebihan dan

Kekurangan

Tujuan

Langkah-langkah

Pembelajaran

Persiapan

Pelaksanaan

Tindak lanjut

Page 71: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

53

berpikir aplikatif siswa kelas IV SDIT Insan Mandiri Jakarta pada

pembelajaran tematik. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif-

deskriptif, secara khusus metode eksperimen yang digunakan peneliti

yakni berbentuk “Quarsi Eksperimen”. Hasil penelitian ini menunjukkan

bahwa rata-rata skor kemampuan berfikir aplikatif siswa pada

pembelajaran tematik di kelas eksperimen yang mana belajar dengan

penerapan metode Outdoor learning yaitu 78,7 dibandingkan dengan

rarta-rata kemampuan berpikir aplikatif siswa pada pembelajaran tematik

di kelas kontrol (y) yang belajar dengan penerapan selain metode Outdoor

learning yaitu 67,6. Selain itu, hasil penelitian ini juga diperkuat dengan

perhitungan t-test yang mana menunjukkan nilai lebih kecil dari taraf

signifikasi 0,05 yaitu 0,001 maka dapat ditarik kesimpulan bahwa H0

ditolak dan H1 diterima, artinya terdapat pengaruh penggunaan metode

Outdoor learning terhadap kemampuan berfikir aplikatif siswa kelas IV

pada pembelajaran tematik di SD IT Insan Mandiri Jakarta. Penelitian

yang dilakukan Siti Nurani ini memiliki kesamaan yang dilakukan dengan

peneliti yaitu menggunakan Metode Outdoor learning, sedangkan

perbedaannya terdapat pada metode penelitian, kurikulum, mata pelajaran,

subjek, tujuan, materi, tempat, tahun, dan waktu penelitian.

Efa Afifah (2017) judul penelitian “PENINGKATAN KUALITAS

PEMBELAJARAN IPA METODE OUTDOOR LEARNING BERBASIS

LINGKUNGAN SISWA KELAS IV SD 01 GOLAN TEPUS”. Tujuan

penelitian ini untuk mendeskripsikan peningkatan (1) keterampilan guru,

Page 72: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

54

(2) hasil belajar siswa, (3) iklim pembelajaran, (4) materi pembelajaran

IPA, (5) media pembelajaran IPA materi struktur bagian tumbuhan.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas yang

dilaksanakan di kelas IV SD 01 Golan Tepus dengan subjek penelitian 19

siswa. Penelitian dilaksanakan dalam 2 siklus, setiap siklus terdiri dari 4

tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Instrumen

penelitian menggunakan pedoman observasi, wawancara, tes, dan

dokumentasi. Hasil penelitian terdapat peningkatan kualitas pembelajaran

yakni (1) keterampilan guru dalam menerapkan metode outdoor learning

berbasis lingkungan mengalami peningkatan pada siklus I 75,8% menjadi

88,3% siklus II, (2) peningkatan hasil belajar siswa mengalami

peningkatan pada siklus I 72,2% menjadi 85,7% pada siklus II, (3) iklim

pembelajaran mengalami peningkatan pada siklus I 75% menjadi 90,6%

siklus II, (4) materi pembelajaran mengalami peningkatan pada siklus I

81% menjadi 89,5% siklus II, dan (5) media pembelajaran mengalami

peningkatan pada siklus I 75% menjadi 90,6% siklus II. Hal ini

membuktikan bahwa penerapan metode outdoor learning berbasis

lingkungan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran IPA materi struktur

bagian tumbuhan di SD 01 Golan Tepus. Penelitian yang dilakukan Efa

Afifah ini memiliki kesamaan yang dilakukan dengan peneliti yaitu

penggunaan Metode Pembelajaran Outdoor learning, sedangkan

perbedaannya pada subjek, tujuan, materi, tempat, tahun, dan waktu

penelitian.

Page 73: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

55

RELEVANSI

Hasil dari dua penelitian ini tentang penggunaan Metode Outdoor

Learning di atas menunjukkan adanya peningkatan hasil/aktivitas belajar

siswa melalui metode Outdoor learning. Penelitian yang dilakukan

peneliti berjudul peningkatan hasil belajar IPA materi pemanfaatan sumber

daya alam pada siswa kelas III di MI Muhammadiyah Ambarawa

Kabupaten Semarang tahun pelajaran 2018/2019.

Page 74: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

56

BAB III

PELAKSANAAN PENELITIAN

A. Gambaran Umum MI Muhammadiyah Ambarawa

1. Identitas Sekolah

Identitas MI Muhammadiyah Ambarawa meliputi nama

lembaga sekolah, alamat, kelurahan, kecamatan, kabupaten, provinsi,

kode pos, nomor statistik madrasah, ijin operasional sekolah, yayasan

penyelenggara, tahun berdiri, status sekolah, lokasi sekolah, dan status

tanah-bangunan.

Identitas MI Muhammadiyah Ambarawa secara lengkap dapat

dilihat pada tabel 3.1.

Tabel 3.1 Identitas Sekolah

No. Identitas Keterangan

1. Nama Sekolah MI Muhammadiyah

2. Alamat Jl. Mawar Kupang Dalangan

Kelurahan Kupang

Kecamatan Ambarawa

Kabupaten Semarang

Provinsi Jawa Tengah

Kode Pos 50612

3. Nomor Statistik Madrasah 111233220102

4. Ijin Operasional Sekolah k22071115

Tanggal 1 Agustus 1956

5. Yayasan Penyelenggara Muhammadiyah

6. Tahun Berdiri 1 Agustus 1956

7. Status Sekolah Swasta

8. Lokasi Sekolah Perkotaan

9. Status Tanah-bangunan Hak Milik Yayasan

(Sumber: Dokumentasi Sekolah)

Page 75: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

57

2. Visi dan Misi Sekolah

a. Visi Sekolah

Terwujudnya insan yang cerdas, berpengetahuan luas,

berprestasi, terampil, berkepribadian, dan berbudi pekerti luhur

yang religius.

b. Misi Sekolah

1) Meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan;

2) Meningkatkan budi pekerti siswa siswi yang luhur berakhlak

mulia dan Islami;

3) Meningkatkan minat dan bakat siswa-siswi sesuai dengan

potensi yang dimiliki;

4) Meningkatkan kualitas siswa siswi yang terampil, suka

belajar dan taat beribadah;

5) Meningkatkan kualitas siswa siswi yang ber IMTAK dan

IPTEK; dan

6) Meningkatkan pengadaan sarana dan prasana Madrasah yang

memadai.

3. Keadaan Guru

Tenaga pendidik dan karyawan di MI Muhammadiyah

Ambarawa terdiri dari 1 Pegawai Negeri Sipil (PNS), 6 Guru Tetap

Yayasan (GTY) dan 1 penjaga sekolah. Guru dan karyawan MI

Muhammadiyah secara lengkap dapat dilihat pada tabel 3.2.

Page 76: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

58

Tabel 3.2 Guru dan Karyawan MI Muhammadiyah Ambarawa

No. Nama / NIP Mengajar

Kelas Status Jabatan

1. Nur Rochim, S.Pd.I III, V GTY Kepala

Madrasah

2. Wahyuni Rohimah,

S.Pd.I VI PNS Guru Kelas

3. Ratih Kumalasari,

S.Pd.SD V GTY Guru Kelas

4. Parsiyah, S.Pd.I IV GTY Guru Kelas

5. Yuliyati, S.Pd.I III GTY Guru Kelas

6. Kharisma Fitriana,

S.Pd.I II GTY Guru Kelas

7. Aditya Gunarweni.,

S.Pd.SD I GTY Guru Kelas

8. Rushariyanto Penjaga

Madrasah

(Sumber: Dokumentasi Sekolah)

4. Karakter Siswa

Siswa yang dijadikan subjek penelitian adalah siswa kelas III

yang berjumlah 15 siswa, yang terdiri dari 11 siswa laki-laki dan 4

siswa perempuan. Rincian data kelas III dilihat pada Tabel 3.3.

Tabel 3.3 Data Siswa Kelas III MI Muhammadiyah Ambarawa

No. Nama Siswa Jenis Kelamin

1. A F K W L

2. B S L

3. G H L

4. J L P

5. M S P

6. M T L

7. M Z L

8. N R P

9. R A S L

10. R F L

11. R K A L

12. R I N L

13. S B H L

14. S M L

15. Z P P

(Sumber: Dokumentasi Sekolah)

Page 77: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

59

5. Kolaborator Penelitian

Penelitian tindakan kelas ini menggunakan penelitian

kolaboratif. Ibu Yuliyati, S.Pd.I sebagai guru kelas yang melakukan

kegiatan proses pembelajaran dan peneliti sebagai pengamat. Peneliti

membantu guru dalam menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran,

menyiapkan media pembelajaran yang dibutuhkan dan melakukan

pengamatan terhadap kegiatan yang dilakukan guru dan siswa selama

proses pembelajaran di dalam kelas dengan menggunakan metode

outdoor learning.

6. Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan pada mata pelajaran IPA semeseter II

Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian ini dilaksanakan dalam 3

siklus. Penelitian menggunakan jam pelajaran sesuai dengan jadwal

pelajaran kelas III MI Muhammadiyah Ambarawa.

Waktu pelaksanaan sebagai berikut:

a. Siklus I dilaksanakan pada hari Selasa, 23 April 2019;

b. Siklus II dilaksanakan pada hari Kamis, 25 April 2019; dan

c. Siklus III dilaksanakan pada hari Kamis, 2 Mei 2019.

B. Pelaksanaan Penelitian

Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam 3 siklus

penelitian. Masing-masing siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan,

pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Deskripsi dari ketiga Siklus

tersebut adalah sebagai berikut:

Page 78: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

60

1. Deskripsi Siklus I

a. Perencanaan

Kegiatan yang dilaksanakan peneliti pada tahap

perencanaan tindakan siklus I adalah sebagai berikut berikut:

1) Guru menentukan tujuan belajar yang diharapkan dapat

diperoleh para siswa berkaitan dengan penggunaan lingkungan

sebagai media dan sumber belajar;

2) Guru dan siswa menetapkan objek kunjungan yang relevansi

dengan tujuan belajar;

3) Guru menentukan cara belajar siswa pada saat kunjungan

dilakukan;

4) Guru mempersiapkan persiapan teknis yang diperlukan untuk

kegiatan belajar;

5) Peneliti menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

mata pelajaran IPA materi pemanfaatan sumber daya alam

dengan metode pembelajaran outdoor learning. Kemudian RPP

tersebut digunakan oleh guru sebagai acuan dalam

pembelajaran yang akan dilaksanakan dikelas tersebut;

6) Peneliti menyiapkan materi dan menyusun Lembar Kerja Siswa

(LKS) yang akan digunakan siswa saat proses pembelajaran;

7) Peneliti menyiapkan soal tes evaluasi;

Page 79: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

61

8) Peneliti menyiapkan lembar observasi guru dalam

melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan metode

outdoor learning; dan

9) Peneliti menyiapkan lembar observasi siswa dalam mengikuti

pembelajaran dengan menggunakan metode outdoor learning.

b. Pelaksanaan

Penelitian tindakan kelas Siklus I dilaksanakan pada hari

Selasa, 23 April 2019 di ruang kelas III MI Muhammadiyah

Ambarawa. Penelitian ini berlangsung selama 2 X 35 menit dari

pukul 07.35 sampai 08.45 WIB dengan seluruh siswa hadir. Materi

yang diajarkan pada tahap ini tentang pemanfaatan sumber daya

tumbuhan. Langkah-langkah pelaksanaan Siklus I sebagai berikut:

1) Kegiatan Awal (10 menit)

a) Guru mengajak siswa ke lokasi di luar kelas yang sudah di

ditetapkan;

b) Guru mengucapkan salam;

c) Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar;

d) Guru mengabsen siswa;

e) Guru mengecek kesiapan siswa dalam menerima

pembelajaran;

f) Guru memberikan motivasi terhadap siswa agar siap dan

aktif dalam pembelajaran;

Page 80: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

62

g) Guru melakukan apersepsi dengan menanyakan hal-hal

yang terkait dengan materi yang akan dipelajari; dan

h) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran atau kompetensi

dasar yang akan dipelajari.

2) Kegiatan Inti (50 menit)

a) Mengamati

(1) Siswa mengamati buku bacaan halaman 167-168

tentang materi pemanfaatan tumbuhan; dan

(2) Siswa memahami isi dari bacaan yang ada di dalam

buku.

b) Menanya

(1) Guru menggali pemahaman dasar siswa tentang bacaan;

(2) Guru menjelaskan materi pemanfaatan tumbuhan;

(3) Siswa dapat mengajukan pertanyaan tentang materi;

(4) Siswa mencatat semua informasi yang disampaikan

oleh guru; dan

(5) Guru memberikan pertanyaan yang terkait dengan

materi pemanfaatan tumbuhan dalam kehidupan sehari-

hari.

c) Mencoba

(1) Guru membentuk kelompok siswa yang masing-masing

kelompok terdiri dari 3 siswa;

Page 81: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

63

(2) Guru mengajak siswa untuk berkumpul menurut

kelompoknya;

(3) Guru memberikan arahan atau petunjuk langkah-

langkah pengamatan;

(4) Guru membagikan lembar pengamatan kepada masing-

masing kelompok;

(5) Siswa dengan bimbingan guru melihat dan mengamati

objek yang dipelajari serta mempraktikkan jika

dimungkinkan;

(6) Guru membagikan tanaman kepada masing-masing

kelompok;

(7) Semua kelompok menanam tanaman yang di berikan

oleh guru; dan

(8) Siswa dalam kelompoknya mendiskusikan hasil

pengamatannya.

d) Menghubungkan

(1) Guru meminta semua kelompok untuk menghubungkan

manfaat dari tumbuhan yang ditanam oleh masing-

masing kelompok; dan

(2) Semua kelompok menuliskan jawabanya pada lembar

pengamatan kelompok.

Page 82: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

64

e) Mengkomunikasikan

(1) Guru mengajak siswa masuk di dalam kelas untuk

membahas dan mendiskusikan hasil belajar hari ini;

(2) Setiap kelompok diminta melaporkan hasil diskusi

mereka untuk dibahas bersama;

(3) Siswa mengerjakan soal yang diberikan oleh guru

tentang materi pemanfaatan tumbuhan; dan

(4) Guru memberikan penilaian terhadap kegiatan belajar

siswa dan hasil-hasil yang dicapai.

3) Kegiatan Penutup (10 menit)

a) Guru mengajak siswa untuk menyimpulkan materi yang

diperoleh;

b) Guru meminta kesan-kesan yang diperoleh siswa dari

kegiatan belajar tersebut;

c) Guru memberikan tugas pekerjaan rumah;

d) Guru menginformasikan rencana kegiatan pembelajaran

selanjutnya;

e) Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh

salah satu siswa; dan

f) Guru mengucapkan salam.

c. Pengamatan

Pengamatan dilakukan langsung oleh peneliti selama proses

pembelajaran dengan menggunakan lembar observasi yang telah

Page 83: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

65

disusun. Lembar observasi digunakan untuk mengamati kegiatan

selama proses pembelajaran. Peneliti menggunakan dua lembar

observasi, lembar pertama digunakan untuk mengamati guru dalam

melaksanakan pembelajaran IPA sesuai dengan RPP. Lembar

observasi kedua ditujukan kepada guru dan siswa digunakan untuk

mengamati guru dan siswa dalam proses belajar mengajar

menggunakan metode outdoor learning. Hasil pengamatan berupa

lembar observasi akan dituliskan dalam lembar catatan lapangan

yang terlampir.

d. Refleksi

Refleksi dilakukan peneliti terhadap hasil pelaksanaan

pembelajaran pada penelitian Siklus I untuk mengetahui

kelemahan dalam pembelajaran yang telah dilakukan guru dan

siswa sehingga dapat digunakan sebagai acuan untuk

melaksanakan perbaikan pada Siklus berikutnya.

Kelemahan yang dihadapi dalam penelitian Siklus I yaitu:

1) Guru belum menanyakan kesiapan siswa dalam memulai

pembelajaran;

2) Guru belum menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan

dipelajari;

3) Guru kurang mengkondisikan siswa sehingga ada 4 Siswa yang

kurang memperhatikan guru saat pembelajaran berlangsung,

mereka masih berbicara dengan temannya dan melamun;

Page 84: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

66

4) 8 siswa masih merasa malu dan kurang aktif dalam menjawab

pertanyaan dari guru;

5) Guru dalam melakukan pembelajaran belum dapat

menggunakan alokasi waktu secara tepat;

6) Terdapat 7 siswa yang masih pasif saat diskusi kelompok dan

ragu-ragu untuk menyampaikan pendapatnya; dan

7) Guru kurang memberikan penguatan terhadap kesimpulan yang

disampaikan oleh siswa.

Peneliti bersama guru melakukan diskusi untuk mengatasi

kelemahan-kelemahan yang dihadapi saat pelaksanaan

pembelajaran menggunakan metode outdoor learning pada Siklus

I. Hal ini dilakukan untuk merencanakan perbaikan agar siklus

berikutnya tidak terjadi lagi kelemahan yang sama.

Rencana perbaikan tersebut yaitu:

1) Guru menanyakan kesiapan siswa dalam memulai

pembelajaran;

2) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dipelajari;

3) Guru mengkondisikan siswa saat pembelajaran akan dimulai;

4) Guru memberikan reward kepada Siswa yang berani dan aktif;

5) Guru lebih memperhatikan alokasi waktu;

6) Guru memberikan stimulus agar semua siswa aktif dalam

berdiskusi; dan

Page 85: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

67

7) guru harus lebih mapan dalam memberikan penguatan terhadap

kesimpulan yang disampaikan siswa.

Kelemahan- kelemahan yang telah peneliti paparkan

merupakan salah satu komponen yang menyebabkan indikator

keberhasilan belum tercapai, pada Siklus II diharapkan melalui

metode outdoor learning pada pembelajaran IPA materi

pemanfaatan sumber daya alam, hasil belajar siswa dapat

meningkat.

2. Deskripsi Siklus II

a. Perencanaan

Kegiatan yang dilaksanakan peneliti pada tahap

perencanaan tindakan siklus II adalah sebagai berikut:

1) Guru menentukan tujuan belajar yang diharapkan dapat

diperoleh para siswa berkaitan dengan penggunaan lingkungan

sebagai media dan sumber belajar;

2) Guru dan siswa menetapkan objek kunjungan yang relevansi

dengan tujuan belajar;

3) Guru menentukan cara belajar siswa pada saat kunjungan

dilakukan;

4) Guru mempersiapkan persiapan teknis yang diperlukan untuk

kegiatan belajar;

5) Peneliti menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

mata pelajaran IPA materi pemanfaatan sumber daya alam

Page 86: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

68

dengan metode pembelajaran outdoor learning. Kemudian RPP

tersebut digunakan oleh guru sebagai acuan dalam

pembelajaran yang akan dilaksanakan dikelas tersebut;

6) Peneliti menyiapkan materi dan menyusun Lembar Kerja Siswa

(LKS) yang akan digunakan siswa saat proses pembelajaran;

7) Peneliti menyiapkan soal tes evaluasi;

8) Peneliti menyiapkan lembar observasi guru dalam

melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan metode

outdoor learning; dan

9) Peneliti menyiapkan lembar observasi siswa dalam mengikuti

pembelajaran dengan menggunakan metode outdoor learning.

b. Pelaksanaan

Penelitian tindakan kelas Siklus II dilaksanakan pada hari

Kamis, 25 April 2019 di ruang kelas III MI Muhammadiyah

Ambarawa. Penelitian ini berlangsung selama 2 X 35 menit dari

pukul 07.35 sampai 08.45 WIB dengan seluruh siswa hadir. Materi

yang diajarkan pada tahap ini tentang pemanfaatan sumber daya

hewan. Langkah-langkah pelaksanaan Siklus II sebagai berikut:

1) Kegiatan Awal (10 menit)

a) Guru mengajak siswa ke lokasi di luar kelas yang sudah di

ditetapkan;

b) Guru mengucapkan salam;

c) Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar;

Page 87: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

69

d) Guru mengabsen siswa;

e) Guru mengecek kesiapan siswa dalam menerima

pembelajaran;

f) Guru memberikan motivasi terhadap siswa agar siap dan

aktif dalam pembelajaran;

g) Guru melakukan apersepsi dengan menanyakan hal-hal

yang terkait dengan materi yang akan dipelajari; dan

h) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran atau kompetensi

dasar yang akan dipelajari.

2) Kegiatan Inti (50 menit)

a) Mengamati

(1) Siswa mengamati buku bacaan halaman 168-170

tentang materi pemanfaatan hewan; dan

(2) Siswa memahami isi dari bacaan yang ada dalam

buku.

b) Menanya

(1) Guru menggali pemahaman dasar siswa tentang

bacaan;

(2) Guru menjelaskan materi pemanfaatan hewan;

(3) Siswa dapat mengajukan pertanyaan tentang materi;

(4) Siswa mencatat semua informasi yang disampaikan

oleh guru; dan

Page 88: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

70

(5) Guru memberikan pertanyaan yang terkait dengan

materi pemanfaatan hewan dalam kehidupan sehari-

hari.

c) Mencoba

(1) Guru membentuk kelompok siswa yang masing-

masing kelompok terdiri dari 3 siswa;

(2) Guru mengajak siswa untuk berkumpul menurut

kelompoknya;

(3) Guru memberikan arahan atau petunjuk langkah-

langkah pengamatan;

(4) Guru membagikan lembar pengamatan kepada

masing-masing kelompok;

(5) Siswa dengan bimbingan guru melihat dan mengamati

objek yang dipelajari serta mempraktikkan jika

dimungkinkan;

(6) Guru membagikan bahan-bahan makanan yang

berasal dari hewan ke masing- masing kelompok.

bahan-bahan tersebut contohnya telur, susu, daging

ayam, ikan, dan sarden; dan

(7) Siswa dalam kelompoknya mendiskusikan hasil

pengamatannya.

Page 89: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

71

d) Menghubungkan

(1) Guru meminta semua kelompok untuk

menghubungkan asal usul bahan makanan itu dari apa

dan bagaimana cara merawat hewan tersebut; dan

(2) Semua kelompok menuliskan jawabanya pada lembar

pengamatan kelompok.

e) Mengkomunikasikan

(1) Guru mengajak siswa masuk di dalam kelas untuk

membahas dan mendiskusikan hasil belajar hari ini;

(2) Setiap kelompok diminta melaporkan hasil diskusi

mereka untuk dibahas bersama;

(3) Siswa mengerjakan soal yang diberikan oleh guru

tentang materi pemanfaatan hewan; dan

(4) Guru memberikan penilaian terhadap kegiatan belajar

siswa dan hasil-hasil yang dicapai.

3) Kegiatan Penutup (10 menit)

a) Guru mengajak siswa untuk menyimpulkan materi yang

diperoleh;

b) Guru meminta kesan-kesan yang diperoleh siswa dari

kegiatan belajar tersebut;

c) Guru memberikan tugas pekerjaan rumah;

d) Guru menginformasikan rencana kegiatan pembelajaran

selanjutnya;

Page 90: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

72

e) Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh

salah satu siswa; dan

f) Guru mengucapkan salam.

c. Pengamatan

Pengamatan dilakukan langsung oleh peneliti selama proses

pembelajaran dengan menggunakan lembar observasi yang telah

disusun sebagaimana siklus I. Lembar observasi digunakan untuk

mengamati kegiatan selama proses pembelajaran. Peneliti

menggunakan dua lembar observasi, lembar pertama digunakan

untuk mengamati guru dalam melaksanakan pembelajaran IPA

sesuai dengan RPP. Lembar observasi kedua ditujukan kepada

guru dan siswa digunakan untuk mengamati guru dan siswa dalam

proses belajar mengajar menggunakan metode outdoor learning.

Tindakan siklus II ini peneliti meneliti apakah ada perubahan

tingkah laku dan hasil belajar siswa dari siklus sebelumnya. Hasil

pengamatan akan dituliskan dalam lembar catatan lapangan yang

terlampir.

d. Refleksi

pada Siklus II tindakan pelaksaannya sudah cukup baik.

terbukti hasil belajar siswa yang 73,3% sudah tuntas belajarnya.

tetapi hasil belajar belum memenuhi target yang diharapkan dan

pada Siklus II ini ternyata masih ada kelemahan-kelemahan yang

ditemukan yaitu:

Page 91: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

73

1) Terdapat 4 siswa yang bertanya kepada temannya ketika

mengerjakan soal;

2) Terdapat 5 siswa yang tidak fokus ketika kelompok lain

presentasi; dan

3) Terdapat 4 siswa kurang fokus dalam pembelajaran, masih

berlatian ketika guru menjelaskan materi.

Peneliti bersama guru melakukan diskusi untuk mengatasi

kelemahan-kelemahan yang dihadapi saat pelaksanaan

pembelajaran menggunakan metode outdoor learning pada Siklus

II. Hal ini dilakukan untuk merencanakan perbaikan agar siklus

berikutnya tidak terjadi lagi kelemahan yang sama.

Rencana perbaikan tersebut yaitu:

1) Guru mengamati siswa ketika mereka mengerjakan soal, dan

menasehatinya apabila ada siswa yang bertanya kepada

temannya;

2) Guru meminta siswa untuk menanggapi hasil diskusi dari

kelompok lain; dan

3) Guru mengajak serta memberikan motivasi siswa agar tetap

fokus dalam mengikuti pembelajaran.

3. Deskripsi siklus III

a. Perencanaan

Kegiatan yang dilaksanakan peneliti pada tahap

perencanaan tindakan siklus III adalah sebagai berikut:

Page 92: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

74

1) Guru menentukan tujuan belajar yang diharapkan dapat

diperoleh para siswa berkaitan dengan penggunaan lingkungan

sebagai media dan sumber belajar;

2) Guru dan siswa menetapkan objek kunjungan yang relevansi

dengan tujuan belajar;

3) Guru menentukan cara belajar siswa pada saat kunjungan

dilakukan;

4) Guru mempersiapkan persiapan teknis yang diperlukan untuk

kegiatan belajar;

5) Peneliti menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

mata pelajaran IPA materi pemanfaatan sumber daya alam

dengan metode pembelajaran outdoor learning. Kemudian RPP

tersebut digunakan oleh guru sebagai acuan dalam

pembelajaran yang akan dilaksanakan dikelas tersebut;

6) Peneliti menyiapkan materi dan menyusun Lembar Kerja Siswa

(LKS) yang akan digunakan siswa saat proses pembelajaran;

7) Peneliti menyiapkan soal tes evaluasi;

8) Peneliti menyiapkan lembar observasi guru dalam

melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan metode

outdoor learning; dan

9) Peneliti menyiapkan lembar observasi siswa dalam mengikuti

pembelajaran dengan menggunakan metode outdoor learning.

Page 93: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

75

b. Pelaksanaan

Penelitian tindakan kelas Siklus III dilaksanakan pada hari

Kamis, 2 Mei 2019 di ruang kelas III MI Muhammadiyah

Ambarawa. Penelitian ini berlangsung selama 2 X 35 menit dari

pukul 07.35 sampai 08.45 WIB dengan seluruh siswa hadir. Materi

yang diajarkan pada tahap ini tentang pemanfaatan sumber daya air

dan pemanfaatan bahan galian. Langkah-langkah pelaksanaan

Siklus III sebagai berikut:

1) Kegiatan Awal (10 menit)

a) Guru mengajak siswa ke lokasi di luar kelas yang sudah di

ditetapkan;

b) Guru mengucapkan salam;

c) Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar;

d) Guru mengabsen siswa;

e) Guru mengecek kesiapan siswa dalam menerima

pembelajaran;

f) Guru memberikan motivasi terhadap siswa agar siap dan

aktif dalam pembelajaran;

g) Guru melakukan apersepsi dengan menanyakan hal-hal

yang terkait dengan materi yang akan dipelajari; dan

h) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran atau kompetensi

dasar yang akan dipelajari.

Page 94: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

76

2) Kegiatan Inti (50 menit)

a) Mengamati

(1) Siswa mengamati buku bacaan halaman 170-171

tentang materi pemanfaatan air dan pemanfaatan

bahan galian; dan

(2) Siswa memahami isi dari bacaan yang ada dalam

buku.

b) Menanya

(1) Guru menggali pemahaman dasar siswa tentang

bacaan;

(2) Guru menjelaskan materi pemanfaatan air dan

pemanfaatan bahan galian;

(3) Siswa dapat mengajukan pertanyaan tentang materi;

(4) Siswa mencatat semua informasi yang disampaikan

oleh guru; dan

(5) Guru memberikan pertanyaan yang terkait dengan

materi pemanfaatan air dan pemanfaatan bahan galian

dalam kehidupan sehari-hari.

c) Mencoba

(1) Guru membentuk kelompok siswa yang masing-masing

kelompok terdiri dari 3 siswa;

(2) Guru mengajak siswa untuk berkumpul menurut

kelompoknya;

Page 95: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

77

(3) Guru memberikan arahan atau petunjuk langkah-

langkah pengamatan;

(4) Guru membagikan lembar pengamatan kepada masing-

masing kelompok;

(5) Guru menujukkan beberapa gambar pemanfaatan air

dan gambar pemanfaatan bahan galian;

(6) Siswa dengan bimbingan guru melihat dan mengamati

objek yang dipelajari serta mempraktikkan jika

dimungkinkan; dan

(7) Siswa dalam kelompoknya mendiskusikan hasil

pengamatannya.

d) Menghubungkan

(1) Guru meminta semua kelompok untuk menghubungkan

kegiatan di lingkungan sekolah yang memanfaatkan air

serta pemanfaatan bahan galian; dan

(2) Semua kelompok menuliskan jawabanya pada lembar

pengamatan kelompok.

e) Mengkomunikasikan

1) Guru mengajak siswa masuk di dalam kelas untuk

membahas dan mendiskusikan hasil belajar hari ini;

2) Setiap kelompok diminta melaporkan hasil diskusi

mereka untuk dibahas bersama;

Page 96: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

78

3) Siswa mengerjakan soal yang diberikan oleh guru

tentang pemanfaatan air dan pemanfaatan bahan galian,

dan

4) Guru memberikan penilaian terhadap kegiatan belajar

siswa dan hasil-hasil yang dicapai.

3) Kegiatan Penutup (10 menit)

a) Guru mengajak siswa untuk menyimpulkan materi yang

diperoleh;

b) Guru meminta kesan-kesan yang diperoleh siswa dari

kegiatan belajar tersebut;

c) Guru memberikan tugas pekerjaan rumah;

d) Guru menginformasikan rencana kegiatan pembelajaran

selanjutnya;

e) Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh

salah satu siswa; dan

f) Guru mengucapkan salam.

c. Pengamatan

Pengamatan dilakukan langsung oleh peneliti selama proses

pembelajaran dengan menggunakan lembar observasi yang telah

disusun sebagaimana siklus I dan Siklus II. Lembar observasi

digunakan untuk mengamati kegiatan selama proses pembelajaran.

Peneliti menggunakan dua lembar observasi, lembar pertama

digunakan untuk mengamati guru dalam melaksanakan

Page 97: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

79

pembelajaran IPA sesuai dengan RPP. Lembar observasi kedua

ditujukan kepada guru dan siswa digunakan untuk mengamati guru

dan siswa dalam proses belajar mengajar menggunakan metode

outdoor learning. Tindakan siklus III ini peneliti meneliti apakah

ada perubahan tingkah laku dan hasil belajar siswa dari siklus

sebelumnya. Hasil pengamatan akan dituliskan dalam lembar

catatan lapangan yang terlampir.

d. Refleksi

Refleksi yang dilakukan peneliti terhadap hasil pelaksanaan

pembelajaran pada Siklus III menunjukkan bahwa sudah tidak

ditemukan kelemahan-kelemahan dalam proses pembelajaran

seperti pada Siklus I dan Siklus II. Kelemahan yang ada pada

Siklus II dapat diatasi dalam Siklus III. Penelitian Dihentikan pada

Siklus III karena hasil belajar siswa sudah menunjukkan indikator

ketuntasan klasikal yang diharapkan yaitu ≥85% siswa tuntas

belajar. Siswa yang belum tuntas dalam siklus ini akan diberikan

latihan mandiri berupa latihan atau remedial yang dipantau oleh

guru sehingga diharapkan semua siswa tuntas belajar.

Page 98: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

80

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Paparan Siklus

1. Deskripsi Penelitian Pra Siklus

Kegiatan Pra Siklus dilakukan peneliti sebelum dilakukannya

Penelitian Tindakan Kelas. Tahap Pra Siklus ini dapat memberikan

acuan peneliti dalam melaksanakan penelitian. Tahap Pra Siklus

dilakukan peneliti secara langsung dengan melakukan observasi pada

proses kegiatan pembelajaran oleh guru kelas III MI Muhammadiyah

Ambarawa. Tahap Pra Siklus dilaksanakan pada hari Sabtu, 20 April

2019. Hasil observasi Pra Siklus yang dilakukan oleh peneliti, terdapat

beberapa siswa yang belum paham mengenai materi pemanfaatan

SDA. Masalah ini menyebabkan hasil belajar IPA masih di bawah

KKM. Nilai hasil ulangan harian (Pra Siklus) dapat dilihat pada Tabel

4.1.

Tabel 4.1 Nilai Ulangan Harian (Pra Siklus)

No. Nama Siswa Nilai Keterangan

1. A F K W 70 Tuntas

2. B S 70 Tuntas

3. G H 40 Tidak Tuntas

4. J L 60 Tuntas

5. M S 70 Tuntas

6. M T 30 Tidak Tuntas

7. M Z 60 Tidak Tuntas

8. N R 40 Tidak Tuntas

9. R A S 80 Tuntas

10. R F 60 Tuntas

11. R K A 50 Tidak Tuntas

12. R I N 70 Tuntas

Page 99: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

81

13. S B H 60 Tidak Tuntas

14. S M 40 Tidak Tuntas

15. Z P 70 Tuntas

Nilai Tertinggi 80

Nilai Terendah 30

Rata-rata 58

(Sumber: Data Primer)

Keterangan:

Tuntas = 6 Siswa

Tidak Tuntas = 9 Siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

P = FN × 100%

= 6 x 100%

15

= 40%

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa

Tabel 4.1 menunjukkan bahwa nilai rata-rata yang dicapai

pada Pra Siklus adalah 58 dari jumlah siswa kelas III yaitu 15 siswa.

Siswa yang tuntas belajar (mencapai KKM) terdapat 6 siswa (40%),

sedangkan siswa yang belum tuntas 9 siswa (60%). Siklus ini secara

klasikal pembelajaran belum tuntas belajar, karena siswa yang

memperoleh nilai ≥ 70 (nilai KKM) hanya mencapai 40% dari jumlah

keseluruhan siswa. Hasil persentase belum mencapai kriteria

Page 100: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

82

ketuntasan klasikal yaitu ≥ 85% dari jumlah seluruh siswa tuntas

belajarnya, jadi harus dilaksanakan Siklus selanjutnya yaitu Siklus I

pada waktu yang telah ditentukan.

2. Deskripsi Data Siklus I

Penelitian Siklus I dilaksanakan pada hari Selasa, 23 April

2019. Pembelajaran berlangsung selama 70 menit (2 x 35 menit).

Materi pokok yang diajarkan pada Siklus I adalah pemanfaatan

tumbuhan. Hasil pengamatan yang peneliti lakukan pada Siklus I

mengambarkan bahwa siswa bersemangat dalam mengikuti proses

pembelajaran dengan metode outdoor learning, meskipun belum

semua siswa memperhatikan penjelasan yang disampaikan guru dan

juga belum semua siswa aktif dalam mengikuti diskusi kelompok. Nilai

hasil belajar siswa pada Siklus I dapat dilihat pada Tabel 4.2.

Tabel 4.2 Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus I

No. Nama Siswa Nilai Keterangan

1. A F K W 70 Tuntas

2. B S 70 Tuntas

3. G H 70 Tuntas

4. J L 60 Tidak Tuntas

5. M S 70 Tuntas

6. M T 40 Tidak Tuntas

7. M Z 50 Tidak Tuntas

8. N R 70 Tuntas

9. R A S 80 Tuntas

10. R F 50 Tidak Tuntas

11. R K A 50 Tidak Tuntas

12. R I N 70 Tuntas

13. S B H 80 Tuntas

14. S M 70 Tuntas

15. Z P 70 Tuntas

Nilai Tertinggi 80

Page 101: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

83

Nilai Terendah 40

Rata-rata 64,7

(Sumber: Data Primer)

Keterangan:

Tuntas = 10 Siswa

Tidak Tuntas = 5 Siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

P = FN × 100%

= 10 x 100%

15

= 66,7 %

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa

Tabel 4.2 menunjukkan bahwa nilai rata-rata yang dicapai

pada Siklus I adalah 64,7 dari jumlah siswa kelas III yaitu 15 siswa.

Siswa yang tuntas belajar (mencapai KKM) terdapat 10 siswa

(66,7%), sedangkan siswa yang belum tuntas 5 siswa (33,3%). Siklus

ini secara klasikal pembelajaran belum tuntas belajar, karena siswa

yang memperoleh nilai ≥ 70 (nilai KKM) hanya mencapai 66,7% dari

jumlah keseluruhan siswa. Hasil persentase belum mencapai kriteria

ketuntasan klasikal yaitu ≥ 85% dari jumlah seluruh siswa tuntas

Page 102: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

84

belajarnya, jadi harus dilaksanakan Siklus selanjutnya yaitu Siklus II

pada waktu yang telah ditentukan.

3. Deskripsi Data Siklus II

Penelitian Siklus II dilaksanakan pada hari Kamis, 25 April

2019. Pembelajaran berlangsung selama 70 menit (2 x 35 menit).

Materi pokok yang diajarkan pada Siklus II adalah pemanfaatan

hewan. Kelemahan-kelemahan yang terjadi pada Siklus I diperbaiki

pada Siklus II. Hasil pengamatan yang peneliti lakukan pada Siklus II

mengambarkan bahwa masih ada 4 siswa yang bertanya kepada

temannya ketika mengerjakan soal, 5 siswa yang tidak fokus ketika

kelompok lain mempresentasikan hasil diskusi kelompok mereka dan

ada 4 siswa kurang fokus dalam pembelajaran, masih lari kesana kesini

ketika guru menjelaskan materi. Pembelajaran Siklus II masih

ditemukan kelemahan, namun secara keseluruhan pembelajaran pada

Siklus II berjalan lebih baik daripada Silus I. Nilai hasil belajar siswa

pada Siklus II dapat dilihat pada Tabel 4.3.

Tabel 4.3 Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus II

No. Nama Siswa Nilai Keterangan

1. A F K W 80 Tuntas

2. B S 70 Tuntas

3. G H 70 Tuntas

4. J L 60 Tidak Tuntas

5. M S 70 Tuntas

6. M T 60 Tidak Tuntas

7. M Z 70 Tuntas

8. N R 80 Tuntas

9. R A S 90 Tuntas

10. R F 60 Tidak Tuntas

Page 103: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

85

11. R K A 40 Tidak Tuntas

12. R I N 70 Tuntas

13. S B H 80 Tuntas

14. S M 70 Tuntas

15. Z P 80 Tuntas

Nilai Tertinggi 90

Nilai Terendah 40

Rata-rata 70

(Sumber: Data Primer)

Keterangan:

Tuntas = 11 Siswa

Tidak Tuntas = 4 Siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

P = FN × 100%

= 11 x 100%

15

= 73,3 %

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa

Tabel 4.3 menunjukkan bahwa nilai rata-rata yang dicapai pada

Siklus II adalah 70 dari jumlah siswa kelas III yaitu 15 siswa. Siswa

yang tuntas belajar (mencapai KKM) terdapat 11 siswa (73,3%),

sedangkan siswa yang belum tuntas 4 siswa (26,7%). Siklus ini secara

klasikal pembelajaran belum tuntas belajar, karena siswa yang

memperoleh nilai ≥ 70 (nilai KKM) hanya mencapai 73,3% dari

Page 104: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

86

jumlah keseluruhan siswa. Hasil persentase belum mencapai kriteria

ketuntasan klasikal yaitu ≥ 85% dari jumlah seluruh siswa tuntas

belajarnya, jadi harus dilaksanakan Siklus selanjutnya yaitu Siklus III

pada waktu yang telah ditentukan.

4. Deskripsi Data Siklus III

Penelitian Siklus III dilaksanakan pada hari Kamis, 2 Mei

2019. Pembelajaran berlangsung selama 70 menit (2 x 35 menit).

Materi pokok yang diajarkan pada Siklus III adalah pemanfaatan air

dan pemanfaatan bahan galian. Kelemahan-kelemahan pada Siklus II

berhasil diperbaiki dan disempurnakan pada pembelajaran Siklus III.

Nilai hasil belajar siswa pada Siklus III dapat dilihat pada tabel 4.4.

Tabel 4.4 Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus III

No. Nama Siswa Nilai Keterangan

1. A F K W 80 Tuntas

2. B S 80 Tuntas

3. G H 90 Tuntas

4. J L 50 Tuntas

5. M S 80 Tuntas

6. M T 70 Tidak Tuntas

7. M Z 80 Tuntas

8. N R 90 Tuntas

9. R A S 90 Tuntas

10. R F 60 Tidak Tuntas

11. R K A 90 Tuntas

12. R I N 80 Tuntas

13. S B H 90 Tuntas

14. S M 80 Tuntas

15. Z P 100 Tuntas

Nilai Tertinggi 100

Nilai Terendah 50

Rata-rata 80,7

(Sumber: Data Primer)

Page 105: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

87

Keterangan:

Tuntas = 13 Siswa

Tidak Tuntas = 2 Siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

P = FN × 100%

= 13 x 100%

15

= 86,7%

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa

Tabel 4.4 menunjukkan bahwa nilai rata-rata yang dicapai pada

Siklus III adalah 80,7 dari jumlah siswa kelas III yaitu 15 siswa. Siswa

yang tuntas belajar (mencapai KKM) terdapat 13 siswa (86,7%),

sedangkan siswa yang belum tuntas 2 siswa (13,3%). Hasil belajar

siswa pada Siklus III menunjukkan bahwa pembelajaran sudah

mencapai indikator ketuntasan klasikal yang telah ditetapkan yaitu

sebesar 85% dari jumlah siswa memperoleh nilai ≥70 (Nilai KKM).

Pembelajaran pada Silkus III dianggap berhasil sehingga penelitian

dihentikan samapai Siklus III.

Page 106: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

88

B. Pembahasan

Pembahasan hasil penelitian berdasarkan analisis pengumpulan

data diperoleh rekapitulasi data hasil belajar siswa. Rekapitulasi hasil

belajar siswa dapat dilihat pada tabel 4.5.

Tabel 4.5 Rekapitulasi Hasil Belajar Siswa Siklus I-III

Siklus Rata-rata Kategori Jumlah Persentase

Pra Siklus 58 Tuntas 6 40%

Tidak Tuntas 9 60%

I 64,7 Tuntas 10 66,7%

Tidak Tuntas 5 33,3%

II 70 Tuntas 11 73,3%

Tidak Tuntas 4 26,7%

III 80,7 Tuntas 13 86,7%

Tidak Tuntas 2 13,3%

(Sumber: Data Primer)

Tabel 4.5 dapat dilihat bahwa adanya peningkatan hasil belajar

setelah dilakukan tindakan. Hasil belajar siswa yang mengalami

peningkatan di setiap Siklus dalam pembelajaran merupakan bukti

keberhasilan penggunaan metode outdoor learning.

Tabel 4.5 menunjukkan bahwa hasil belajar siswa sebelum

dilakukan tindakan yaitu pada tahap Pra Siklus terdapat 6 siswa (40%)

yang tuntas belajar, sedangkan siswa yang tidak tuntas belajar (dibawah

KKM) 9 siswa (60%) dengan nilai rata-rata 58. Hasil tersebut belum

memenuhi kriteria ketuntasan yang telah ditetapkan, maka harus dilakukan

penelitian pada Siklus I.

Hasil belajar siswa pada Siklus I terdapat terdapat 10 siswa

(66,7%) yang tuntas belajar, sedangkan siswa yang tidak tuntas belajar

(dibawah KKM) 5 siswa (33,3%) dengan nilai rata-rata 64,7. Berdasarkan

Page 107: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

89

hasil tersebut dapat dikatakan terjadi peningkatan dari tahap Pra Siklus

meskipun masih belum memenuhi indikator keberhasilan secara klasikal

yang ditetapkan yaitu ≥ 85% dari jumlah seluruh, maka penelitian

dilanjutkan pada Siklus II dengan materi dan waktu yang berbeda

Hasil belajar siswa pada Siklus II terdapat 11 siswa (73,3%) yang

tuntas belajar, sedangkan siswa yang tidak tuntas belajar (dibawah KKM)

4 siswa (26,7%) dengan nilai rata-rata 70. Berdasarkan hasil tersebut,

dapat diketahui bahwa hasil belajar yang diperoleh siswa pada Siklus II

juga belum memenuhi kriteria ketuntasan klasikal yang ditetapkan yaitu ≥

85% dari jumlah seluruh siswa yang tuntas belajar, sehingga penelitian ini

dilanjutkan pada Siklus III dengan materi dan waktu yang berbeda.

Hasil belajar siswa pada Siklus III terdapat terdapat 13 siswa

(86,7%) yang tuntas belajar, sedangkan siswa yang tidak tuntas belajar (di

bawah KKM) 2 siswa (13,3%) dengan nilai rata-rata 80,7. Hasil data

tersebut dapat diketahui bahwa nilai hasil belajar siswa dari Siklus II ke

Siklus III ternyata mengalami peningkatan 13,4%. Pelaksanaan

pembelajaran pada Siklus III sudah memenuhi kriteria ketuntasan belajar

yang sudah ditetapkan yaitu 86,7% dari jumlah seluruh siswa sudah tuntas

belajar sehingga penelitian tindakan kelas dihentikan pada Siklus III ini.

Siswa yang belum tuntas pada Siklus III akan diberikan tindakan mandiri

berupa tutorial, latihan-latihan atau remidiasi yang dipantau oleh guru

sehingga diharapkan semua siswa dapat tuntas belajar.

Page 108: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

90

Hasil penelitian dapat digambarkan dengan menggunakan gambar

grafik 4.1.

Gambar 4.1 Grafik Ketuntasan Belajar Siswa Siklus I-III

(Sumber: Data Primer)

Gambar 4.1 menunjukkan bahwa hasil belajar siswa setelah

diterapkan metode outdoor learning terjadi peningkatan dari Pra Siklus

40% siswa tuntas belajar, Siklus I 66,7% siswa tuntas belajar, Siklus II

73,3% siswa tuntas belajar, dan Siklus III 86,7% siswa tuntas belajar.

Peningkatan siswa yang tuntas belajar dari Pra Siklus ke Siklus I 26,7%,

Siklus I ke Siklus II 6,6% dan Siklus II ke Siklus III 13,4%. Pembahasan

tersebut juga dapat digambarkan dengan menggunakan Diagram 4.2.

0%

20%

40%

60%

80%

100%

Pra Siklus Siklus I Siklus II Siklus III

Tuntas

Page 109: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

91

Gambar 4.2 Diagram Ketuntasan Belajar Siswa Siklus I-III

(Sumber: Data Primer)

Gambar 4.2 menunjukkan bahwa hasil belajar siswa setelah

diterapkan metode outdoor learning terjadi peningkatan dari Pra Siklus

40% siswa tuntas belajar, Siklus I 66,7% siswa tuntas belajar, Siklus II

73,3% siswa tuntas belajar, dan Siklus III 86,7% siswa tuntas belajar.

Peningkatan siswa yang tuntas belajar dari Pra Siklus ke Siklus I 26,7%,

Siklus I ke Siklus II 6,6% dan Siklus II ke Siklus III 13,4%.

Hasil penelitian ini sesuai dengan teori dan hasil penelitian

sebelumnya yang menyatakan metode outdoor learning dapat

meningkatkan hasil belajar IPA materi pemanfaatan SDA di kelas III MI

Muhammadiyah Kecamatan Ambarawa Kabupaten Semarang Tahun

Pelajaran 2018/2019.

Pra Siklus

Siklus I

Siklus II

Siklus III

Page 110: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

92

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Metode outdoor learning dapat meningkatkan hasil belajar IPA

materi pemanfaatan SDA pada siswa kelas III MI Muhammadiyah

Kecamatan Ambarawa Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2018/2019.

Peningkatan ketuntasan belajar dari Pra Siklus ke Siklus I 26,7%; Siklus I

ke Siklus II 6,6% dan Siklus II ke Siklus III 13,4%. Hal ini berdasarkan

peningkatan hasil belajar pada Pra Siklus 40%; Siklus I 66,7%; Siklus II

73,3%; dan Siklus III 86,7%. Siswa yang belum tuntas 13,3% (2 siswa)

dalam Siklus III akan diberikan tutorial, latihan mandiri dan remedial oleh

guru diharapkan seluruh siswa dapat tuntas belajar.

B. Saran

1. Siswa

a. Siswa sebaiknya memperhatikan penjelasan yang di sampaikan

guru baik arahan maupun materi;

b. Siswa sebaiknya aktif dalam kegiatan pembelajaran;

c. Siswa sebaiknya berani dalam mengemukakan gagasan dalam

kegiatan diskusi kelompok; dan

d. Siswa diharapkan percaya diri ketika menyampaikan hasil diskusi

di depan kelas.

2. Guru

a. Guru sebaiknya memberikan remidiasi terhadap siswa yang belum

memenuhi syarat ketuntasan minimal;

Page 111: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

93

b. Guru hendaknya memberikan petunjuk teknis tentang langkah-

langkah metode outdoor learning sehingga siswa dapat mengikuti

arahan guru dari awal pembelajaran sampai selesai;

c. Guru hendaknya memberikan motivasi terhadap siswa agar siswa

lebih aktif, berani dan percaya diri ketika mengikuti pembelajaran;

dan

d. Guru diharapkan menerapkan metode outdoor learning pada

pembelajaran IPA materi yang lain yang sekiranya tepat.

3. Sekolah

Sekolah melakukan pembinaan terhadap para guru untuk

melatih kreativitas guru dalam melaksanakan pembelajaran dengan

inovasi metode pembelajaran yang aktual. Salah satunya yaitu

menggunakan metode outdoor learning.

Page 112: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

94

DAFTAR PUSTAKA

Aqib, Zainal; Ali Murtadlo. 2016. Kumpulan Metode Pembelajaran Kreatif dan

Inovatif. Bandung: PT Sarana Tutorial Nurani Sejahtera.

Arikunto, Suharsimi; Suhardjono; Supardi. 2008. Penelitian Tindakan Kelas.

Jakarta: PT Bumi Aksara.

Baharuddin; Esa Nur Wahyuni. 2008. Teori Belajar dan Pembelajaran.

Yogjakarta: Ar-Ruzz Media.

Djamarah, Syaiful Bahri. 2005. Guru dan Anak Didik dalam Interaksi Edukatif.

Banjarmasin: PT Rineka Cipta.

Husamah. 2013. Pembelajaran Luar Kelas Outdoor Learning. Jakarta: Prestasi

Pustakaraya.

Mustopa, Zaenal; Tuti Pancawati Pathi; Ai Tati Nurhayati. 2009. Ilmu

Pengetahuan Alam 3. Jakarta: CV. Djatnika.

Sardiman. 2009. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Rajawali Pers.

Setiyorini, Nunung Dwi. 2018. Pembelajaran Kontekstual IPA Melalui Outdoor

Learning di SD Alam Ar-Ridho Semarang (Online), Vol. 1, No. 1,

(http://e-journal.staima-alhikam.ac.id/index.php/al-mudarris/, diakses 14

Septemberv2019).

Sukmadinata, Nana Syaodih. 2008. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: PT

Remaja Rosdakarya.

Sulthon. 2016. Pembelajaran IPA yang Efektif dan Menyenangkan Bagi Siswa

Madrasah Ibtidaiyah (Online), Vol. 4, No. 1,

(http://journal.staimkudus.ac.id/index.php/elementary/article/download/19

69/pdf, diakses 15 September 2019).

Suprijono, Agus. 2014. Cooperative Learning Teori dan Aplikasi PAIKEM.

Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Susanto, Ahmad. 2013. Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar.

Jakarta: PT Kharisma Putra Utama.

Susilo. 2010. Penelitian Tindakan Kelas. Yogyakarta: Pustaka Book Publisher.

Suwarno, Wiji. 2006. Dasar-dasar Ilmu Pendidikan. Jogjakarta: Ar-Ruzz.

Page 113: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

95

Suyono; Hariyanto. 2014. Belajar dan Pembelajaran. Bandung: PT Remaja

Rosdakarya.

Trianto. 2009. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif, Progresif: Konsep,

Landasan dan Implementasinya pada Kurikulum Tingkat Satuan

Pendidikan (KTSP). Jakarta: Media Group.

Vera, Adelia. 2012. Metode Mengajar Anak di Luar Kelas (Outdoor Study).

Jogjakarta: Diva Press.

Widiasworo, Erwin. 2017. Strategi dan Metode Mengajar Siswa di Luar Kelas

(Outdoor Learning) Secara Aktif, Kreatif, Inspriratif, dan Komunikatif.

Yogyakarta: Ar- Ruzz Media.

Wisudawati, Asih Widi; Eka Sulistyowati. 2014. Metodologi Pembelajaran IPA.

Jakarta: PT Bumi Aksara.

Page 114: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

96

Lampiran 1. Tentang Daftar Riwayat Hidup

Daftar Riwayat Hidup

Yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama : Tri Iswati

NIM : 23040-15-0091

TTL : Kab. Semarang, 7 Januari 1992

Jenis Kelamin : Perempuan

Alamat : Kupang tegal bulu Rt 09 Rw 07, Kec. Ambarawa, Kab.

Semarang

No HP : 0812-2950-0435

Riwayat Pendidikan : MI Muhammadiyah Ambarawa lulus tahun 2005

SMP Islam Sudirman Ambarawa lulus tahun 2008

SMA Negeri 1 Ambarawa lulus tahun 2011

Demikian daftar riwayat hidup penulis dibuat dengan sebenar-benarnya.

Salatiga, 21 Agustus 2019

Penulis,

Tri Iswati

NIM. 23040-15-0091

Page 115: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

97

Lampiran 2. Tentang Identitas Kolaborator

Identitas Kolaborator

Nama : Yuliyati, S.Pd.I

NIP : -

TTL : Kab. Semarang, 19 Juli 1977

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Alamat : Lingk. Pojoksari Rt 04 Rw 02, Ambarawa

Jabatan : Guru Kelas III

Page 116: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

98

Lampiran 3. Tentang Daftar Nilai Satuan Kredit Kegiatan (SKK)

Page 117: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

99

Page 118: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

100

Lampiran 4. Tentang Surat Tugas Pembimbing Skripsi

Surat Tugas Pembimbing Skripsi

Page 119: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

101

Lampiran 5. Tentang Lembar Konsultasi Skripsi

Lembar Konsultasi Skripsi

Page 120: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

102

Page 121: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

103

Page 122: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

104

Lampiran 6. Tentang Surat Izin Penelitian

Surat Izin Penelitian

Page 123: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

105

Lampiran 7. Tentang Nilai Ulangan Harian (Pra Siklus)

Nilai Ulangan Harian (Pra Siklus)

No. Nama Siswa Nilai Keterangan

1. A F K W 70 Tuntas

2. B S 70 Tuntas

3. G H 40 Tidak Tuntas

4. J L 60 Tuntas

5. M S 70 Tuntas

6. M T 30 Tidak Tuntas

7. M Z 60 Tidak Tuntas

8. N R 40 Tidak Tuntas

9. R A S 80 Tuntas

10. R F 60 Tuntas

11. R K A 50 Tidak Tuntas

12. R I N 70 Tuntas

13. S B H 60 Tidak Tuntas

14. S M 40 Tidak Tuntas

15. Z P 70 Tuntas

Nilai Tertinggi 80

Nilai Terendah 30

Rata-rata 58

(Sumber: Data Primer)

Keterangan:

Tuntas = 6 Siswa

Tidak Tuntas = 9 Siswa

Presentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

P = FN × 100%

= 6 x 100%

15

= 40%

Page 124: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

106

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa

Page 125: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

107

Lampiran 8. Tentang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Siklus I

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Siklus I

Satuan Pendidikan : MI Muhammadiyah Ambarawa

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA )

Kelas/Semester : III / II

Waktu Pelaksanaan : 23 April 2019

Materi Pokok : Pemanfaatan Sumber Daya Alam

Waktu : 2 x 35 menit (1 x pertemuan)

A. Standar Kompetensi

6. Memahami kenampakan permukaan bumi, cuaca dan pengaruhnya bagi

manusia, serta hubungannya dengan cara manusia memelihara dan

melestarikan alam.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator

6.4 Mengidentifikasi cara manusia dalam memelihara dan melestarikan alam

di lingkungan sekitar.

Indikator

6.4.3 Mengidentifikasi cara-cara yang digunakan manusia dalam

memanfaatkan sumber daya alam, misalnya air, tumbuhan, hewan dan bahan

galian; dan

6.4.4 Menyebutkan manfaat air, tumbuhan, Hewan, dan bahan galian.

Page 126: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

108

C. Tujuan Pembelajaran

1. Siswa dapat mengidentifikasi cara manusia dalam memelihara dan

melestarikan alam di lingkungan sekitar; dan

2. Siswa dapat menyebutkan manfaat air, tumbuhan, Hewan, dan bahan

galian.

D. Materi Pembelajaran

Pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA)

1. Pengertian Sumber Daya Alam (SDA)

Sumber daya alam adalah segala kekayaan alam yang ada di sekitar

kita. Sumber daya alam banyak macamnya, tersebar di daratan, lautan,

hingga perairan yang dalam. Sumber daya alam dapat dimanfaatkan untuk

meningkatkan kesejahteraan manusia, Contohnya yaitu untuk memenuhi

kebutuhan makanan, pakaian, tempat tinggal,serta bahan bakar. Sumber

makanan manusia tersedia di alam, berasal dari tumbuhan dan hewan.

Bahan pakaian dan bahan bakar juga tersedia di alam, namun tidak

dimanfaatkan secara langsung. Bahan tersebut masih berupa barang

mentah sehingga harus diolah terlebih dahulu.

2. Pemanfaatan Tumbuhan

Sumber daya tumbuhan merupakan hal terpenting bagi manusia,

karena menghasilkan makanan. Makanan pokok manusia semuanya

berasal dari tumbuhan, seperti padi, jagung, sagu, umbi-umbian, dan

gandum. Makanan pokok tersebut harus selalu tersedia. Oleh karena itu,

Page 127: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

109

manusia selalu mengusahakannya melalui kegiatan pertanian,

perkebunan, dan kehutanan.

3. Kegiatan yang Menghasilkan Sumber Daya Tumbuhan

a. Kegiatan Pertanian

Kegiatan pertanian merupakan sektor terbesar di Indonesia.

Oleh karena itu, negara kita dikenal sebagai negara agraris. Kegiatan

pertanian dilakukan di sawah dan ladang.

Kegiatan pertanian selain menghasilkan bahan makanan

pokok, juga menghasilkan sumber daya tumbuhan lain, berupa:

3) Buah-buahan, misalnya mangga, jeruk, semangka, melon,

durian, kelapa sawit, dan anggur; dan

4) Sayuran, misalnya tomat, kentang, kol, lobak, buncis, sawi,

kacangkacangan, serta biji-bijian.

b. Kegiatan Perkebunan

Kegiatan perkebunan juga termasuk aktivitas menanam

tumbuhan. Namun, sekor perkebunanan mengusahakan tumbuhan

yang berusia agak panjang. Contohnya menanam pohon karet, kelapa,

kopi, cokelat, lada, pala, anggrek, murbei, kina, kayu manis, cengkeh,

cendana dan minyak kayu putih. Hasil perkebunan tersebut

dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan industri.

c. Kegiatan Perhutanan

Sektor kehutanan, tumbuhan menghasilkan kayu. Contohnya

kayu jati, kamper, rasamala, dan albasia. Kayu dimanfaatkan untuk

Page 128: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

110

berbagai keperluan, misalnya bahan bangunan, bahan pembuat mebel,

dan bahan baku industri kayu lapis. Pemanfaatan hutan tidak

diserahkan kepada perorangan, melainkan dilakukan oleh pemerintah

melalui departemen kehutanan. Tujuannya agar hutan dapat

dimanfaatkan secara optimal demi menyejahterakan orang banyak.

E. Pendekatan dan Metode Pembelajaran

1. Pendekatan : Saintifik

2. Metode : Outdoor Learning, ceramah, diskusi, tanya jawab, dan

penugasan

F. Alat/Bahan/Sumber Belajar`

1. Buku IPA kelas III

2. Lembar Kerja Siswa

3. Pohon jeruk, pohon tomat, tanaman kacang hijau, tanaman seledri dan

tanaman daun bawang.

4. Lingkungan Sekolah

G. Langkah-langkah Pembelajaran

No. Kegiatan Langkah-langkah Kegiatan Waktu

1. Kegiatan Awal a. Guru mengajak siswa ke lokasi di luar

kelas yang sudah di ditetapkan;

b. Guru mengucapkan salam;

c. Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar;

d. Guru mengabsen siswa;

e. Guru mengecek kesiapan siswa dalam

menerima pembelajaran;

f. Guru memberikan motivasi terhadap

siswa agar siap dan aktif dalam

pembelajaran;

g. Guru melakukan apersepsi dengan

10

Menit

Page 129: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

111

menanyakan hal-hal yang terkait dengan

materi yang akan dipelajari; dan

h. Guru menyampaikan tujuan

pembelajaran atau kompetensi dasar

yang akan dipelajari.

2. Kegiatan Inti a. Mengamati

1) Siswa mengamati buku bacaan

halaman 167-168 tentang materi

pemanfaatan tumbuhan, dan

2) Siswa memahami isi dari bacaan yang

ada di dalam buku

b. Menanya

1) Guru menggali pemahaman dasar

siswa tentang bacaan;

2) Guru menjelaskan materi

pemanfaatan tumbuhan;

3) Siswa dapat mengajukan pertanyaan

tentang materi;

4) Siswa mencatat semua informasi

yang disampaikan oleh guru; dan

5) Guru memberikan pertanyaan yang

terkait dengan materi pemanfaatan

tumbuhan dalam kehidupan sehari-

hari.

c. Mencoba

1) Guru membentuk kelompok siswa

yang masing-masing kelompok

terdiri dari 3 siswa;

2) Guru mengajak siswa untuk

berkumpul menurut kelompoknya;

3) Guru memberikan arahan atau

petunjuk langkah-langkah

pengamatan;

4) Guru membagikan lembar

pengamatan kepada masing-masing

kelompok;

5) Siswa dengan bimbingan guru

melihat dan mengamati objek yang

dipelajari serta mempraktikkan jika

dimungkinkan;

6) Guru membagikan tanaman kepada

masing-masing kelompok;

7) Semua kelompok menanam tanaman

yang di berikan oleh guru; dan

8) Siswa dalam kelompoknya

mendiskusikan hasil pengamatannya.

50

Menit

Page 130: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

112

d. Menghubungkan

1) Guru meminta semua kelompok

untuk menghubungkan manfaat dari

tumbuhan yang ditanam oleh

masing-masing kelompok; dan

2) Semua kelompok menuliskan

jawabanya pada lembar pengamatan

kelompok.

e. Mengkomunikasikan

1) Guru mengajak siswa masuk di

dalam kelas untuk membahas dan

mendiskusikan hasil belajar hari ini;

2) Setiap kelompok diminta melaporkan

hasil diskusi mereka untuk dibahas

bersama;

3) Siswa mengerjakan soal yang

diberikan oleh guru tentang materi

pemanfaatan tumbuhan, dan

4) Guru memberikan penilaian terhadap

kegiatan belajar siswa dan hasil-hasil

yang dicapai.

3. Kegiatan

Penutup

a. Guru mengajak siswa untuk

menyimpulkan materi yang diperoleh,

b. Guru meminta kesan-kesan yang

diperoleh siswa dari kegiatan belajar

tersebut,

c. Guru memberikan tugas pekerjaan

rumah;

d. Guru menginformasikan rencana

kegiatan pembelajaran selanjutnya,

e. Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh salah satu siswa;

dan

f. Guru mengucapkan salam.

10

Menit

H. Penilaian

1. Teknik Penilaian : Tes tertulis

2. Instrumen Penilaian : 10 Soal Pilihan Ganda

Page 131: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

113

KISI-KISI SOAL SIKLUS I

Standar Kompetensi: 6. Memahami kenampakan permukaan bumi, cuaca dan

pengaruhnya bagi manusia, serta hubungannya dengan cara manusia

memelihara dan melestarikan alam

KD Indikator Indikator Soal Bentuk

Soal

No.

Soal

6.4

Mengidentifikasi

cara manusia

dalam

memelihara dan

melestarikan alam

di lingkungan

sekitar

6.4.3

Mengidentifikas

i cara-cara yang

digunakan

manusia dalam

memanfaatkan

sumber daya

alam, misalnya

air, tumbuhan,

hewan dan

bahan galian

Siswa dapat

mengidentifikasi

cara-cara

manusia dalam

memanfaatkan

tumbuhan

PG 1, 4

6.4.4

Menyebutkan

manfaat air,

tumbuhan,

Hewan, dan

bahan galian

Siswa dapat

menyebutkan

manfaat

tumbuhan

PG 10

Siswa dapat

menyebutkan

produk yang

berasal dari

pemanfaatan

tumbuhan

PG 2, 3, 9

Siswa dapat

menyebutkan

pemanfaatan

dari produk

yang dihasilkan

dari tumbuhan

PG 8

Siswa dapat

membedakan

hasil tumbuhan

dari sektor

pertanian,

perkebunan dan

perhutanan

PG 5, 6, 7

Page 132: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

114

Berilah Tanda Silang (X) pada Huruf A, B, C, atau D pada Jawaban

yang Benar!

1. Berikut adalah contoh dari pemanfaatan sumber daya tumbuhan,

kecuali....

a. Memenuhi Sarana pengairan

b. Memenuhi kebutuhan tempat tinggal

c. Memenuhi kebutuhan pakaian

d. Memenuhi kebutuhan makanan

2. Sumber daya tumbuhan berikut yang dapat dimanfaatkan sebagai

bumbu dapur untuk memasak adalah....

a. Tembakau

b. Mangga

c. Kayu jati

d. Pala

3. Minyak goreng dapat berasal dari....

a. Kayu mahoni

b. Kelapa sawit

c. Cengkih

d. Alpukat

4. Kegiatan yang menghasilkan sumber daya tumbuhan, kecuali....

a. Pertanian

b. Perkebunan

c. Pertambangan

d. Perhutanan

5. Contoh sumber daya tumbuhan di sektor pertanian adalah....

a. Tomat

b. Kopi

c. Kayu jati

d. Kayu manis

Page 133: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

115

6. Contoh sumber daya tumbuhan di sektor perkebunan, kecuali....

a. Cengkih

b. Sawi

c. Jeruk

d. Kentang

7. Yang termasuk dalam sayuran adalah....

a. Melon

b. Durian

c. Anggur

d. Kentang

8. Di bawah ini adalah contoh pemanfaatan dari kayu, kecuali....

a. Bahan bangunan

b. Bahan pembuatan mebel

c. Bahan makanan pokok

d. Bahan baku industri kayu lapis

9. Sumber daya berikut yang berasal dari tumbuhan adalah....

a. Padi

b. Ikan salmon

c. Aluminium

d. Air

10. Sumber daya tumbuhan yang menghasilkan makanan pokok adalah....

a. Mangga

b. Merica

c. Jagung

d. Durian

Kunci jawaban:

1. A

2. D

3. B

4. C

5. A

6. A

7. D

8. C

9. A

10. C

Page 134: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

116

Pedoman Penilaian

Skor = Setiap nomer mempunyai nilai 1

Nilai = Jumlah perolehan skor x 10

Nilai tertinggi = 10 x 10 = 100

Page 135: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

117

Lampiran 9. Tentang Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus I

Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus I

No. Nama Siswa Nilai Keterangan

1. A F K W 70 Tuntas

2. B S 70 Tuntas

3. G H 70 Tuntas

4. J L 60 Tidak Tuntas

5. M S 70 Tuntas

6. M T 40 Tidak Tuntas

7. M Z 50 Tidak Tuntas

8. N R 70 Tuntas

9. R A S 80 Tuntas

10. R F 50 Tidak Tuntas

11. R K A 50 Tidak Tuntas

12. R I N 70 Tuntas

13. S B H 80 Tuntas

14. S M 70 Tuntas

15. Z P 70 Tuntas

Nilai Tertinggi 80

Nilai Terendah 40

Rata-rata 64,7

(Sumber: Data Primer)

Keterangan:

Tuntas = 10 Siswa

Tidak Tuntas = 5 Siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

P = FN × 100%

= 10 x 100%

15

= 66,7 %

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

Page 136: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

118

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa

Page 137: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

119

Lampiran 10. Tentang Soal Evaluasi Siklus I

Page 138: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

120

Page 139: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

121

Lampiran 11. Tentang Catatan Lapangan Siklus I

Catatan Lapangan Siklus I

A. Lembar Observasi Guru

Nama Sekolah : MI Muhammadiyah Ambarawa

Guru : Yuliyati, S.Pd.I

Kelas/semester : III (tiga)/II (dua)

Mata Pelajaran : IPA

Materi Pokok : Pemanfaatan Sumber Daya Alam

Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

Waktu Pelaksanaan : 23 April 2019

Petunjuk : Lembar observasi diisi dengan memberikan tanda

centang (√) pada kolom “ya” atau “tidak”

berdasarkan kondisi sebenarnya. Kolom “ya” jika

guru dan siswa melakukan tindakan dan kolom

“tidak” jika guru tidak melakukan tindakan selama

proses tinakan berlangsung.

No. Aspek yang diamati Ya Tidak

Kegiatan Awal (10 menit)

1. Guru mengajak siswa ke lokasi di luar kelas yang

sudah di ditetapkan √

2. Guru mengucapkan salam √

3. Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar

4. Guru mengabsen siswa √

5. Guru mengecek kesiapan siswa dalam menerima

pembelajaran √

6. Guru memberikan motivasi terhadap siswa agar

siap dan aktif dalam pembelajaran √

7. Guru melakukan apersepsi dengan menanyakan

hal-hal yang terkait dengan materi yang akan

dipelajari √

Page 140: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

122

8. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran atau

kompetensi dasar yang akan dipelajari √

Kegiatan Inti (50 menit)

Mengamati

.9. Guru mengajak siswa mengamati buku bacaan

halaman 167-168 tentang materi pemanfaatan

tumbuhan √

10. Guru mengajak siswa memahami isi dari bacaan

yang ada di dalam buku √

Menanya

11. Guru menggali pemahaman dasar siswa tentang

bacaan √

12. Guru menjelaskan materi pemanfaatan tumbuhan √

13. Guru memberikan kesempatan kepada siswa

untuk bertanya √

14. Guru meminta siswa untuk mencatat semua

informasi yang telah disampaikannya √

15. Guru memberikan pertanyaan yang terkait dengan

materi pemanfaatan tumbuhan dalam kehidupan

sehari-hari √

Mencoba

16. Guru membentuk kelompok siswa yang masing-

masing kelompok terdiri dari 3 siswa √

17. Guru mengajak siswa untuk berkumpul menurut

kelompoknya √

18. Guru memberikan arahan atau petunjuk langkah-

langkah pengamatan √

19. Guru membagikan lembar pengamatan kepada

masing-masing kelompok √

20. Guru membimbing siswa dalam melihat dan

mengamati objek yang dipelajari serta

mempraktikkan jika dimungkinkan √

Page 141: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

123

21. Guru membagikan tanaman kepada masing-

masing kelompok √

22. guru meminta kepada semua kelompok untuk

menanam tanaman tersebut √

23. guru meminta siswa untuk mendiskusikannya √

Menghubungkan

24. Guru meminta semua kelompok untuk

menghubungkan manfaat dari tumbuhan yang

ditanam oleh masing-masing kelompok

25. Guru meminta semua kelompok menuliskan

jawabanya pada lembar pengamatan kelompok √

Mengkomunikasikan

26. Guru mengajak siswa masuk di dalam kelas untuk

membahas dan mendiskusikan hasil belajar hari

ini

27. Guru meminta setiap kelompok untuk melaporkan

hasil diskusi mereka dan dibahas bersama √

28. Guru memberikan soal tentang materi

pemanfaatan tumbuhan √

29. Guru memberikan penilaian terhadap kegiatan

belajar siswa dan hasil-hasil yang dicapai √

Kegiatan Penutup (10 menit)

30. Guru mengajak siswa untuk menyimpulkan materi

yang diperoleh √

31. Guru meminta kesan-kesan yang diperoleh siswa

dari kegiatan belajar tersebut √

32. Guru memberikan tugas pekerjaan rumah √

33. Guru menginformasikan rencana kegiatan

pembelajaran selanjutnya √

34. Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh salah satu siswa

35. Guru mengucapkan salam √

Page 142: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

124

B. Lembar Observasi Pelaksanaan Metode Outdoor Learning

No. Aspek yang dinilai Deskripsi

Guru Siswa

Kegiatan Awal

1. Menuju ke lokasi di

luar kelas

Guru mengajak siswa

ke lokasi yang sudah

di tentukan

Siswa antusias

menuju lokasi

2. Salam pembuka Guru membuka

pembelajaran dengan

mengucap salam

Siswa menjawab

salam dari guru

3. Do’a pembuka Guru mengajak siswa

berdo’a terlebih dahulu untuk

mengawali

pembelajaran

Siswa berdo’a dengan sungguh-

sungguh

4. Melakukan presensi Guru menanyakan

kabar dan melakukan

presensi

Siswa menjawab

dengan antusias

5. Pengecekkan kesiapan

siswa

Guru belum

melakukan

pengecekkan siswa

sebelum pembelajaran

di mulai

Beberapa siswa

masih ada yang

berbicara dengan

temannya

6. Memberikan motivasi

pembelajaran

Guru memberikan

motivasi sebelum

pembelajaran dimulai

Siswa semangat

dalam belajar

7. Memberikan apersepsi Guru memberikan

apersepsi kepada

siswa terkait materi

pemanfaatan

tumbuhan

Siswa

memperhatikan

dan menjawab apa

yang ditanyakan

oleh guru

8. Menyampaikan tujuan

pembelajaran

Guru belum

menyampaikan tujuan

pembelajaran dengan

jelas

Siswa belum

memahami tujuan

pembelajaran

Kegiatan Inti

Mengamati

9. Pembiasaan literasi

materi

Guru meminta siswa

untuk membaca

materi pemanfaatan

tumbuhan pada buku

Siswa membaca

materi

pemanfaatan

tumbuhan yang ada

Page 143: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

125

siswa pada buku

Menanya

10. menggali pemahaman

dasar

Guru menggali

pemahaman dasar

tentang materi

pemanfaatan

tumbuhan

Siswa menjawab

dengan antusias

dan bergantian

11. Pemaparan materi

pembelajaran

Guru kurang jelas

dalam menyampaikan

materi yang ada pada

buku siswa

Terdapat 4 siswa

yang kurang

memperhatikan

ketika guru

menyampaikan

materi

12. Menguji pengetahuan

materi yang berkaitan

dengan kehidupan

sehari-hari

Guru memberikan

beberapa pertanyaan

tentang pemanfaatan

tumbuhan dalam

kehidupan sehari-hari

Siswa masih

merasa malu dan

kurang aktif dalam

menjawab

pertanyaan dari

guru

Mencoba

13. Pembagian kelompok Guru membagi

kelompok siswa yang

masing-masing

kelompok terdiri dari

3 siswa

Siswa berkumpul

menurut

kelompoknya

14. Pemberian arahan Guru memberikan

arahan kepada siswa

tentang langkah-

langkah pengamatan

serta membagikan

lembar pengamatan

kelompok

Siswa

memperhatikan

dengan seksama

penjelasan guru

15. Pengamatan dan praktik Guru menugaskan

masing-masing

kelompok untuk

menanam tanaman

yang dibagikan

Semua kelompok

menanam tanaman

dengan gembira

16. Diskusi kelompok Guru membimbing

siswa dalam diskusi

kelompok

7 siswa masih pasif

saat diskusi

kelompok dan

masih ragu untuk

menyampaikan

pendapatnya

Page 144: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

126

Menghubungkan

17. Menghubungkan

pengamatan dengan

kehidupan sehari-hari

Guru membimbing

dan mengarahkan

agar siswa

menemukan

pengetahuannya

sendiri

Siswa

menghubungkan

pengamatan

dengan kehidupan

sehari-hari

Mengkomunikasikan

18. Presentasi hasil diskusi Guru meminta salah

satu siswa mewakili

kelompoknya untuk

mempresentasikan

hasil diskusi

kelompok

Siswa maju

kedepan untuk

mempresentasikan

hasil diskusi

19. Pemberian soal Guru memberikan 10

soal tentang materi

pemanfaatan

tumbuhan

Siswa mengerjakan

soal

20. Penilaian kinerja Guru memberikan

penilaian terhadap

hasil pengamatan

kelompok dan hasil

individu

Siswa menerima

penilaian

Kegiatan Penutup

21. Penguatan materi Guru kurang

memberikan

penguatan terhadap

kesimpulan yang di

sampaikan oleh siswa

Siswa kurang

menerima

penguatan materi

Page 145: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

127

Lampiran 12. Tentang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Siklus II

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Siklus II

Satuan Pendidikan : MI Muhammadiyah Ambarawa

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA )

Kelas/Semester : III / II

Waktu Pelaksanaan : 25 April 2019

Materi Pokok : Pemanfaatan Sumber Daya Alam

Waktu : 2 x 35 menit (1 x pertemuan)

A. Standar Kompetensi

6 Memahami kenampakan permukaan bumi, cuaca dan pengaruhnya bagi

manusia, serta hubungannya dengan cara manusia memelihara dan

melestarikan alam.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator

6.4 Mengidentifikasi cara manusia dalam memelihara dan melestarikan alam

di lingkungan sekitar.

Indikator

6.4.3 Mengidentifikasi cara-cara yang digunakan manusia dalam

memanfaatkan sumber daya alam, misalnya air, tumbuhan, hewan dan

bahan galian; dan

6.4.4 Menyebutkan manfaat air, tumbuhan, hewan, dan bahan galian.

Page 146: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

128

C. Tujuan Pembelajaran

1. Siswa dapat mengidentifikasi cara manusia dalam memelihara dan

melestarikan alam di lingkungan sekitar; dan

2. Siswa dapat menyebutkan manfaat air, tumbuhan, hewan, dan bahan

galian.

D. Materi Pembelajaran

Pemanfaatan Hewan

Sumber daya hewan menghasilkan bahan makanan bagi manusia.

Pada masa sekarang manusia berusaha memelihara sumber daya hewan

dengan cara budi daya (dipelihara), dan bukan dengan cara berburu seperti

pada zaman nenek moyang. Tujuannya agar sumber daya hewan dapat

tersedia setiap saat dan kelestariannya dapat terjaga. Pemeliharan hewan

dapat dilakukan melalui kegiatan peternakan, baik peternakan di darat

maupun di perairan (perikanan).

1. Peternakan

Kegiatan peternakan meliputi peternakan hewan besar maupun

peternakan hewan kecil. Peternakan hewan besar, misalnya sapi, kerbau,

dan kuda. Kegiatan peternakan ini umumnya untuk memenuhi kebutuhan

daging, susu, dan kulit untuk industri jaket dan sepatu. Selain itu, juga

untuk membantu kerja manusia, misalnya membajak sawah dan menarik

pedati.

Peternakan hewan kecil, misalnya dengan memelihara unggas

seperti ayam, burung puyuh, dan bebek. Orang memelihara unggas untuk

Page 147: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

129

diambil telur dan dagingnya. Jenis ternak hewan kecil lainnya adalah

kelinci dan kambing. Kedua hewan ini menghasilkan daging.

2. Perikanan

Usaha perikanan merupakan kegiatan peternakan yang dilakukan

di perairan, misalnya di laut (perikanan laut ) maupun perairan di darat

(perikanan darat). Perikanan di laut umumnya tidak perlu dibudidayakan.

Ikan-ikan di laut dapat berkembang biak secara alami. Oleh karena itu,

kegiatan perikanan di laut dilakukan pada usaha penangkapan ikan.

Penangkapan ikan di laut sudah dilakukan sejak zaman dahulu,

terutama dilakukan oleh para nelayan. Nelayan tradisional menangkap

ikan menggunakan kapal layar dengan jala atau jaring sederhana. Para

nelayan saat berangkat dan pulang hanya bergantung kepada arah angin,

yakni angin darat dan angin laut. Hasil yang dicapai tidak begitu banyak,

cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Kegiatan penangkapan ikan banyak yang dilakukan oleh

perusahaan besar. Mereka menggunakan kapal besar dengan dilengkapi

peralatan modern, sepeti radar pencari ikan, jaring trawl (pukat harimau),

peti pendingin berukuran besar, serta persediaan makanan yang banyak.

Mereka dapat menangkap ikan hingga berhari-hari, tanpa khawatir hasil

tangkapannya membusuk sebelum sampai di darat. Kegiatan penangkapan

dengan kapal modern tentu saja menghasilkan ikan yang sangat banyak.

Beberapa jenis ikan dari laut dapat diolah di industri pengalengan ikan

sebagai makanan siap saji. Contohnya ikan tuna dan sarden.

Page 148: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

130

Selain di laut orang mela kukan kegiatan perikanan di perairan

darat. Perikanan darat ada dua macam, yaitu perikanan air tawar dan

perikan air payau. Perikanan air tawar dilakukan dengan budi daya ikan di

sungai, kolam, empang, danau, rawa, dan waduk. Sedangkan perikanan air

payau dengan memelihara ikan di tambak, misalnya ikan bandeng.

E. Pendekatan dan Metode Pembelajaran

1. Pendekatan : Saintifik

2. Metode : Outdoor Learning, ceramah, diskusi, tanya jawab, dan

penugasan

F. Alat/Bahan/Sumber Belajar

1. Buku IPA kelas III

2. Lembar Kerja Siswa

3. telur, susu, daging ayam, ikan, dan sarden

4. Lingkungan Sekolah

G. Langkah-langkah Pembelajaran

No. Kegiatan Langkah-langkah Kegiatan Waktu

1. Kegiatan Awal a. Guru mengajak siswa ke lokasi di luar

kelas yang sudah di ditetapkan;

b. Guru mengucapkan salam;

c. Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar;

d. Guru mengabsen siswa;

e. Guru mengecek kesiapan siswa dalam

menerima pembelajaran;

f. Guru memberikan motivasi terhadap

siswa agar siap dan aktif dalam

pembelajaran;

g. Guru melakukan apersepsi dengan

menanyakan hal-hal yang terkait

dengan materi yang akan dipelajari;

10

Menit

Page 149: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

131

dan

h. Guru menyampaikan tujuan

pembelajaran atau kompetensi dasar

yang akan dipelajari.

2. Kegiatan Inti a. Mengamati

1) Siswa mengamati buku bacaan

halaman 168-170 tentang materi

pemanfaatan hewan, dan

2) Siswa memahami isi dari bacaan

yang ada dalam buku

b. Menanya

1) Guru menggali pemahaman dasar

siswa tentang bacaan;

2) Guru menjelaskan materi

pemanfaatan hewan;

3) Siswa dapat mengajukan

pertanyaan tentang materi;

4) Siswa mencatat semua informasi

yang disampaikan oleh guru; dan

5) Guru memberikan pertanyaan

yang terkait dengan materi

pemanfaatan hewan dalam

kehidupan sehari-hari.

c. Mencoba

1) Guru membentuk kelompok siswa

yang masing-masing kelompok

terdiri dari 3 siswa;

2) Guru mengajak siswa untuk

berkumpul menurut

kelompoknya;

3) Guru memberikan arahan atau

petunjuk langkah-langkah

pengamatan;

4) Guru membagikan lembar

pengamatan kepada masing-

masing kelompok;

5) Siswa dengan bimbingan guru

melihat dan mengamati objek

yang dipelajari serta

mempraktikkan jika

dimungkinkan;

6) Guru membagikan bahan-bahan

makanan yang berasal dari hewan

ke masing- masing kelompok.

bahan-bahan tersebut contohnya

telur, susu, daging ayam, ikan,

50

Menit

Page 150: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

132

dan sarden; dan

7) Siswa dalam kelompoknya

mendiskusikan hasil

pengamatannya.

d. Menghubungkan

1) Guru meminta semua kelompok

untuk menghubungkan asal usul

bahan makanan itu dari apa dan

bagaimana cara merawat hewan

tersebut; dan

2) Semua kelompok menuliskan

jawabanya pada lembar

pengamatan kelompok.

e. Mengkomunikasikan

1) Guru mengajak siswa masuk di

dalam kelas untuk membahas dan

mendiskusikan hasil belajar hari

ini;

2) Setiap kelompok diminta

melaporkan hasil diskusi mereka

untuk dibahas bersama;

3) Siswa mengerjakan soal yang

diberikan oleh guru tentang materi

pemanfaatan hewan, dan

4) Guru memberikan penilaian

terhadap kegiatan belajar siswa

dan hasil-hasil yang dicapai.

3. Kegiatan

Penutup

a. Guru mengajak siswa untuk

menyimpulkan materi yang diperoleh;

b. Guru meminta kesan-kesan yang

diperoleh siswa dari kegiatan belajar

tersebut;

c. Guru memberikan tugas pekerjaan

rumah;

d. Guru menginformasikan rencana

kegiatan pembelajaran selanjutnya;

e. Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh salah satu

siswa; dan

f. Guru mengucapkan salam.

10

Menit

H. Penilaian

1. Teknik Penilaian : Tes tertulis

2. Instrumen Penilaian : 10 Soal Pilihan Ganda

Page 151: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

133

KISI-KISI SOAL SIKLUS II

6 Standar Kompetensi: Memahami kenampakan permukaan bumi, cuaca dan

pengaruhnya bagi manusia, serta hubungannya dengan cara manusia

memelihara dan melestarikan alam.

Kompetensi

Dasar Indikator Indikator Soal

Bentuk

Soal No. Soal

6.4

Mengidentifikasi

cara manusia

dalam

memelihara dan

melestarikan

alam di

lingkungan

sekitar

6.4.3

Mengidentifikasi

cara-cara yang

digunakan

manusia dalam

memanfaatkan

sumber daya

alam, misalnya

air, tumbuhan,

hewan dan

bahan galian

Siswa dapat

mengidentifikasi

cara-cara

manusia dalam

memanfaatkan

hewan

PG 4

6.4.4

Menyebutkan

manfaat air,

tumbuhan,

Hewan, dan

bahan galian

Siswa dapat

menyebutkan

manfaat hewan

PG 1, 8

Siswa dapat

menyebutkan

produk yang

berasal dari

pemanfaatan

hewan

PG 3

Siswa dapat

menyebutkan

pemanfaatan

dari produk

yang dihasilkan

dari hewan

PG 10

Siswa dapat

menyebutkan

hewan yang

dapat

dimanfaatkan

PG 2, 5, 6, 7,

9

Page 152: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

134

Berilah Tanda Silang (X) pada Huruf A, B, C, atau D pada Jawaban

yang Benar!

1. Sumber daya hewan menghasilkan....

a. Bahan bangunan

b. Bahan makanan

c. Bahan bakar

d. Bahan pembuatan mebel

2. Hewan yang dapat dimanfaatkan dagingnya adalah....

a. Bebek

b. Kura-kura

c. Kelelawar

d. Tupai

3. Sarden merupakan contoh hasil pemanfaatan dari sektor....

a. Peternakan

b. Pertambangan

c. Pertanian

d. Perikanan

4. Pelepasan burung hantu di lahan persawahan akan meningkatkan hasil

pertanian karena....

a. Hama wereng berkurang

b. Populasi hewan bertambah

c. Mengendalikan hama tikus

d. Kotoran burung menyuburkan tanah

5. Laut menghasilkan sumber daya alam berupa....

a. Ikan

b. rotan

c. Susu

d. Padi

Page 153: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

135

6. Kerbau adalah hewan yang dimanfaatkan petani untuk membajak

sawah. Bagian apa yang dimanfaatkan dari hewan tersebut....

a. Kulit

b. Susu

c. Daging

d. Tenaga

7. Hewan di bawah ini yang dapat menghasilkan telur adalah....

a. Sapi

b. Kuda

c. Kerbau

d. Ayam

8. Pemanfaatan hewan di bawah ini yang benar adalah....

a. Untuk bahan bakar

b. Untuk bakan makanan

c. Untuk bahan bangunan

d. Untuk bahan industri kayu lapis

9. Pasangkan antara hewan dan manfaatnya dalam tabel berikut yang

benar yaitu....

Hewan Bagian yang diambil manfaat

a. Kerbau Kulit Kosmetik

b. Burung Puyuh Telur Obat

c. Domba Bulu Pakaian

d. Ikan Telur Tenaga

10. Manusia memanfaatkan ulat sutera dan domba sebagai....

a. Bahan sandang

b. Bahan makanan

c. Bahan obat-obatan

d. Bahan kosmetik

Page 154: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

136

Kunci Jawaban:

1. B

2. A

3. D

4. C

5. A

6. D

7. D

8. B

9. C

10. A

Pedoman Peilaian

Skor = Setiap nomer mempunyai nilai 1

Nilai = Jumlah perolehan skor x 10

Nilai tertinggi = 10 x 10 = 100

Page 155: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

137

Lampiran 13. Tentang Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus II

Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus II

No. Nama Siswa Nilai Keterangan

1. A F K W 80 Tuntas

2. B S 70 Tuntas

3. G H 70 Tuntas

4. J L 60 Tidak Tuntas

5. M S 70 Tuntas

6. M T 60 Tidak Tuntas

7. M Z 70 Tuntas

8. N R 80 Tuntas

9. R A S 90 Tuntas

10. R F 60 Tidak Tuntas

11. R K A 40 Tidak Tuntas

12. R I N 70 Tuntas

13. S B H 80 Tuntas

14. S M 70 Tuntas

15. Z P 80 Tuntas

Nilai Tertinggi 90

Nilai Terendah 40

Rata-rata 70

(Sumber: Data Primer)

Keterangan:

Tuntas = 11 Siswa

Tidak Tuntas = 4 Siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

P = FN × 100%

= 11 x 100%

15

= 73,3 %

Page 156: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

138

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa

Page 157: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

139

Lampiran 14. Tentang Soal Evaluasi Siklus II

Soal Evaluasi Siklus II

Page 158: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

140

Page 159: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

141

Page 160: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

142

Page 161: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

143

Lampiran 15. Tentang Catatan Lapangan Siklus II

Catatan Lapangan Siklus II

A. Lembar Observasi Guru

Nama Sekolah : MI Muhammadiyah Ambarawa

Guru : Yuliyati, S.Pd.I

Kelas/semester : III (tiga)/II (dua)

Mata Pelajaran : IPA

Materi Pokok : Pemanfaatan Sumber Daya Alam

Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

Waktu Pelaksanaan : 25 April 2019

Petunjuk : Lembar observasi diisi dengan memberikan tanda

centang (√) pada kolom “ya” atau “tidak”

berdasarkan kondisi sebenarnya. Kolom “ya” jika

guru dan siswa melakukan tindakan dan kolom

“tidak” jika guru tidak melakukan tindakan selama

proses tinakan berlangsung.

No. Aspek yang diamati Ya Tidak

Kegiatan Awal (10 menit)

1. Guru mengajak siswa ke lokasi di luar

kelas yang sudah di ditetapkan √

2. Guru mengucapkan salam √

3. Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar

4. Guru mengabsen siswa √

5. Guru mengecek kesiapan siswa dalam

menerima pembelajaran √

6. Guru memberikan motivasi terhadap

siswa agar siap dan aktif dalam

pembelajaran √

Page 162: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

144

7. Guru melakukan apersepsi dengan

menanyakan hal-hal yang terkait

dengan materi yang akan dipelajari √

8. Guru menyampaikan tujuan

pembelajaran atau kompetensi dasar

yang akan dipelajari

Kegiatan Inti (50 menit)

Mengamati

.9. Guru mengajak siswa mengamati

buku bacaan halaman 168-170 tentang

materi pemanfaatan hewan √

10. Guru mengajak siswa memahami isi

dari bacaan yang ada di dalam buku √

Menanya

11. Guru menggali pemahaman dasar

siswa tentang bacaan √

12. Guru menjelaskan materi pemanfaatan

hewan √

13. Guru memberikan kesempatan kepada

siswa untuk bertanya √

14. Guru meminta siswa untuk mencatat

semua informasi yang telah

disampaikannya √

15. Guru memberikan pertanyaan yang

terkait dengan materi pemanfaatan

hewan dalam kehidupan sehari-hari √

Mencoba

16. Guru membentuk kelompok siswa

yang masing-masing kelompok terdiri

dari 3 siswa √

17. Guru mengajak siswa untuk

berkumpul menurut kelompoknya √

18. Guru memberikan arahan atau

petunjuk langkah-langkah pengamatan √

Page 163: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

145

19. Guru membagikan lembar pengamatan

kepada masing-masing kelompok √

20. Guru membimbing siswa dalam

melihat dan mengamati objek yang

dipelajari serta mempraktikkan jika

dimungkinkan

21. Guru membagikan bahan-bahan

makanan yang berasal dari hewan ke

masing- masing kelompok

22. guru meminta siswa untuk

mendiskusikannya √

Menghubungkan

23. Guru meminta semua kelompok untuk

menghubungkan asal usul bahan

makanan itu dari apa dan bagaimana

cara merawat hewan tersebut

24. Guru meminta semua kelompok

menuliskan jawabanya pada lembar

pengamatan kelompok

Mengkomunikasikan

25. Guru mengajak siswa masuk di dalam

kelas untuk membahas dan

mendiskusikan hasil belajar hari ini

26. Guru meminta setiap kelompok untuk

melaporkan hasil diskusi mereka dan

dibahas bersama √

27. Guru memberikan soal tentang materi

pemanfaatan hewan √

28. Guru memberikan penilaian terhadap

kegiatan belajar siswa dan hasil-hasil

yang dicapai

Kegiatan Penutup (10 menit)

29. Guru mengajak siswa untuk

menyimpulkan materi yang diperoleh √

30. Guru meminta kesan-kesan yang

diperoleh siswa dari kegiatan belajar

tersebut √

31. Guru memberikan tugas pekerjaan

rumah √

32. Guru menginformasikan rencana

kegiatan pembelajaran selanjutnya √

Page 164: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

146

33. Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh salah satu

siswa √

34. Guru mengucapkan salam √

Page 165: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

147

B. Lembar Observasi Pelaksanaan Metode Outdoor Learning

No. Aspek yang dinilai Deskripsi

Guru Siswa

Kegiatan Awal

1. Menuju ke lokasi di luar

kelas

Guru mengajak siswa

ke lokasi yang sudah

di tentukan

Siswa gembira

ketika diajak

belajar ke luar

kelas

2. Salam pembuka Guru membuka

pembelajaran dengan

mengucap salam

Siswa menjawab

salam dari guru

3. Do’a pembuka Guru mengajak siswa

berdo’a terlebih dahulu untuk

mengawali

pembelajaran

Siswa berdo’a dengan sungguh-

sungguh

4. Melakukan presensi Guru menanyakan

kabar dan melakukan

presensi

Siswa menjawab

dengan semangat

5. Pengecekkan kesiapan

siswa

Guru menggecek

siswa sebelum

pembelajaran di mulai

Siswa siap

menerima

pembelajaran

6. Memberikan motivasi

pembelajaran

Guru memberikan

motivasi sebelum

pembelajaran dimulai

Siswa semangat

dalam belajar

7. Memberikan apersepsi Guru memberikan

apersepsi kepada

siswa terkait materi

pemanfaatan hewan

Siswa

memperhatihan

guru

8. Menyampaikan tujuan

pembelajaran

Guru menyampaikan

tujuan pembelajaran

dengan jelas

Siswa memahami

tujuan

pembelajaran

Kegiatan Inti

Mengamati

9. Pembiasaan literasi

materi

Guru meminta siswa

untuk membaca

materi pemanfaatan

hewan pada buku

siswa

Siswa membaca

materi dengan

sungguh-sungguh

Menanya

Page 166: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

148

10. menggali pemahaman

dasar

Guru menggali

pemahaman dasar

tentang materi

pemanfaatan hewan

Siswa aktif

menjawab

11. Pemaparan materi

pembelajaran

Guru kurang menarik

dalam menyampaikan

materi yang ada pada

buku siswa

Terdapat 4 siswa

yang kurang fokus

dalam

pembelajaran,

masih berlarian

ketika guru

menjelaskan

12. Menguji pengetahuan

materi yang berkaitan

dengan kehidupan

sehari-hari

Guru memberikan

beberapa pertanyaan

tentang pemanfaatan

hewan dalam

kehidupan sehari-hari

Siswa menjawab

dengan antusias

Mencoba

13. Pembagian kelompok Guru membagi

kelompok siswa yang

masing-masing

kelompok terdiri dari

3 siswa

Siswa berkumpul

menurut

kelompoknya

14. Pemberian arahan Guru memberikan

arahan kepada siswa

tentang langkah-

langkah pengamatan

serta membagikan

lembar pengamatan

kelompok

Siswa

memperhatikan

dengan seksama

penjelasan guru

15. Pengamatan dan praktik Guru membagikan

bahan-bahan makanan

yang berasal dari

hewan masing-masing

kelompok

Semua kelompok

mengamati

16. Diskusi kelompok Guru membimbing

siswa dalam diskusi

kelompok

Semua kelompok

mengikuti

pengamatan

Menghubungkan

17. Menghubungkan

pengamatan dengan

kehidupan sehari-hari

Guru memberikan

stimulus agar setiap

kelompok mampu

menyelesaikan tugas

tersebut

Siswa fokus dalam

menyelesaikan

tugas

Page 167: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

149

Mengkomunikasikan

18. Presentasi hasil diskusi Guru meminta salah

satu siswa mewakili

kelompoknya untuk

mempresentasikan

hasil diskusi

kelompok

Terdapat 5 siswa

yang tidak fokus

ketika kelompok

lain presentasi

19. Pemberian soal Guru memberikan 10

soal tentang materi

pemanfaatan hewan

4 siswa ada yang

bertanya kepada

temannya ketika

mengerjakan soal

20. Penilaian kinerja Guru memberikan

penilaian terhadap

hasil pengamatan

kelompok dan hasil

individu

Siswa menerima

penilaian

Kegiatan Penutup

21. Penguatan materi Guru memberikan

penguatan terhadap

kesimpulan yang di

sampaikan oleh siswa

Siswa menerima

penguatan materi

Page 168: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

150

Lampiran 16. Tentang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Siklus III

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Siklus III

Satuan Pendidikan : MI Muhammadiyah Ambarawa

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA )

Kelas/Semester : III / II

Waktu Pelaksanaan : 2 Mei 2019

Materi Pokok : Pemanfaatan Sumber Daya Alam

Waktu : 2 x 35 menit (1 x pertemuan)

A. Standar Kompetensi

6. Memahami kenampakan permukaan bumi, cuaca dan pengaruhnya bagi

manusia, serta hubungannya dengan cara manusia memelihara dan

melestarikan alam.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator

6.4 Mengidentifikasi cara manusia dalam memelihara dan melestarikan alam

di lingkungan sekitar.

Indikator

6.4.3 Mengidentifikasi cara-cara yang digunakan manusia dalam

memanfaatkan sumber daya alam, misalnya air, tumbuhan, hewan dan bahan

galian; dan

6.4.4 Menyebutkan manfaat air, tumbuhan, hewan, dan bahan galian.

Page 169: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

151

C. Tujuan Pembelajaran

1. Siswa dapat mengidentifikasi cara manusia dalam memelihara dan

melestarikan alam di lingkungan sekitar; dan

2. Siswa dapat menyebutkan manfaat air, tumbuhan, hewan, dan bahan

galian.

D. Materi Pembelajaran

1. Pemanfaatan Air

Air termasuk sumber daya alam yang melimpah. Air terdapat di

mana saja, di lembah, di gunung, atau di perbukitan. Sebagian air berada

di dalam bumi sebagai air tanah. Air semacam ini agar dapat dimanfaatkan

harus dibuat sumur, atau diisap dari dalam bumi dengan pompa pengisap.

Air tanah yang bersih dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku air minum,

mandi, dan mencuci. Manusia sangat membutuhkan air. Apa yang terjadi

saat di rumahmu tidak ada air? Kita semua merasa susah. Pekerjaan

mencuci tertunda, mandi tidak bisa, dan untuk memasak terpaksa harus

membeli air.

Air juga dimanfaatkan untuk pembangkit tenaga listrik dan sarana

pengairan, misalnya mengairi sawah, kolam dan empang. Air yang

melimpah seperti di laut dimanfaatkan sebagai sarana transportasi yang

dapat dilayari oleh kapal-kapal. Air sungai yang lebar seperti di daerah

Sumatera dan kalimantan dapat dilayari kapal. Dengan cara ini, sarana

transportasi tidak hanya tergantung pada jalan di darat.

Page 170: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

152

2. Pemanfaatan Bahan Galian

Bahan galian dikenal pula sebaga bahan tambang. Bahan tambang

banyak yang sudah dimanfaatkan, misalnyak minyak bumi, batu bara, dan

bahan logam. Bahan tambang diambil dari dalam bumi dengan cara

ditambang atau digali. Kegiatan penambangan sumberdaya alam

dinamakan eksplorasi.

Setiap hari kita menggunakan minyak bumi, seperi minyak tanah,

bensin, dan solar. Minyak tersebut beguna sebagai bahan bakar untuk

menjalankan mobil, sepeda motor, kapal laut, dan pesawat terbang.

Dengan adanya sarana berbahan bakar minyak tersebut, orang dapat

bepergian ke tempat yang jauh.

Bahan logam juga memberi banyak manfaat. Logam dapat berupa

besi, aluminium, tembaga, dan emas. Besi berguna untuk rangka jembatan

dan kendaraan. Sebagian perkakas rumah tangga ada banyak yang terbuat

dari besi, antara lain pisau dapur dan gunting, dan gergaji.

Aluminium merupakan logam yang bersih, ringan, dan tidak

berkarat. Logam ini dimanfaatkan untuk membuat perkakas rumah tangga,

pelapis atap, serta kulit pesawat terbang. Sedangkan tembaga digunakan

sebagai kabel listrik karena mempunyai daya hantar listrik yang baik. Lalu

apa guna emas? Emas merupakan logam yang berwarna kuning

mengkilap. Karena sifatnya ini, emas dimanfaatkan sebagai bahan

perhiasan seperti kalung, anting, gelang, dan perhiasan lainnya. Persediaan

Page 171: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

153

emas di alam lebih sedikit daripada logam lainnya. Oleh karena itu, logam

emas harganya mahal.

E. Pendekatan dan Metode Pembelajaran

1. Pendekatan : Saintifik

2. Metode : Outdoor Learning, ceramah, diskusi, tanya jawab, dan

penugasan

F. Alat/Bahan/Sumber Belajar

1. Buku IPA kelas III

2. Lembar Kerja Siswa

3. Gambar pemanfaatan air dan gambar pemanfaatan bahan galian

4. Lingkungan Sekolah

G. Langkah-langkah Pembelajaran

No. Kegiatan Langkah-langkah Kegiatan Waktu

1. Kegiatan Awal a. Guru mengajak siswa ke lokasi di luar

kelas yang sudah di ditetapkan;

b. Guru mengucapkan salam;

c. Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar;

d. Guru mengabsen siswa;

e. Guru mengecek kesiapan siswa dalam

menerima pembelajaran;

f. Guru memberikan motivasi terhadap

siswa agar siap dan aktif dalam

pembelajaran;

g. Guru melakukan apersepsi dengan

menanyakan hal-hal yang terkait

dengan materi yang akan dipelajari;

dan

h. Guru menyampaikan tujuan

pembelajaran atau kompetensi dasar

yang akan dipelajari.

10

Menit

2. Kegiatan Inti a. Mengamati

1) Siswa mengamati buku bacaan

50

Menit

Page 172: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

154

halaman 170-171 tentang materi

pemanfaatan air dan pemanfaatan

bahan galian, dan

2) Siswa memahami isi dari bacaan

yang ada dalam buku

b. Menanya

1) Guru menggali pemahaman dasar

siswa tentang bacaan;

2) Guru menjelaskan materi

pemanfaatan air dan pemanfaatan

bahan galian;

3) Siswa dapat mengajukan

pertanyaan tentang materi;

4) Siswa mencatat semua informasi

yang disampaikan oleh guru; dan

5) Guru memberikan pertanyaan

yang terkait dengan materi

pemanfaatan air dan pemanfaatan

bahan galian dalam kehidupan

sehari-hari.

c. Mencoba

1) Guru membentuk kelompok siswa

yang masing-masing kelompok

terdiri dari 3 siswa;

2) Guru mengajak siswa untuk

berkumpul menurut

kelompoknya;

3) Guru memberikan arahan atau

petunjuk langkah-langkah

pengamatan;

4) Guru membagikan lembar

pengamatan kepada masing-

masing kelompok;

5) Guru menujukkan beberapa

gambar pemanfaatan air dan

gambar pemanfaatan bahan

galian;

6) Siswa dengan bimbingan guru

melihat dan mengamati objek

yang dipelajari serta

mempraktikkan jika

dimungkinkan; dan

7) Siswa dalam kelompoknya

mendiskusikan hasil

pengamatannya.

d. Menghubungkan

Page 173: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

155

1) Guru meminta semua kelompok

untuk menghubungkan kegiatan

di lingkungan sekolah yang

memanfaatkan air serta

pemanfaatan bahan galian; dan

2) Semua kelompok menuliskan

jawabanya pada lembar

pengamatan kelompok.

e. Mengkomunikasikan

1) Guru mengajak siswa masuk di

dalam kelas untuk membahas dan

mendiskusikan hasil belajar hari

ini;

2) Setiap kelompok diminta

melaporkan hasil diskusi mereka

untuk dibahas bersama;

3) Siswa mengerjakan soal yang

diberikan oleh guru tentang

materi pemanfaatan hewan, dan

4) Guru memberikan penilaian

terhadap kegiatan belajar siswa

dan hasil-hasil yang dicapai.

3. Kegiatan

Penutup

a. Guru mengajak siswa untuk

menyimpulkan materi yang diperoleh,

b. Guru meminta kesan-kesan yang

diperoleh siswa dari kegiatan belajar

tersebut,

c. Guru memberikan tugas pekerjaan

rumah;

d. Guru menginformasikan rencana

kegiatan pembelajaran selanjutnya,

e. Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh salah satu

siswa; dan

f. Guru mengucapkan salam.

10

Menit

H. Penilaian

1. Teknik Penilaian : Tes tertulis

2. Instrumen Penilaian : 10 Soal Pilihan Ganda

Page 174: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

156

KISI-KISI SOAL SIKLUS III

6 Standar Kompetensi: Memahami kenampakan permukaan bumi, cuaca dan

pengaruhnya bagi manusia, serta hubungannya dengan cara manusia

memelihara dan melestarikan alam.

Kompetensi

Dasar Indikator Indikator Soal

Bentuk

Soal

No.

Soal

6.4

Mengidentifikasi

cara manusia

dalam

memelihara dan

melestarikan

alam di

lingkungan

sekitar

6.4.3

Mengidentifikasi

cara-cara yang

digunakan

manusia dalam

memanfaatkan

sumber daya

alam, misalnya

air, tumbuhan,

hewan dan

bahan galian

Siswa dapat

mengidentifikasi

cara-cara

manusia dalam

memanfaatkan

air dan bahan

galian

PG 2, 5

6.4.4

Menyebutkan

manfaat air,

tumbuhan,

Hewan, dan

bahan galian

Siswa dapat

menyebutkan

manfaat air dan

bahan galian

PG 10

Siswa dapat

menyebutkan

pemanfaatan

dari produk

yang dihasilkan

dari air dan

bahan galian

PG 1, 3, 6,

7

siswa dapat

menyebutkan

produk yang

dihasilkan dari

pemanfaatan

bahan galian

PG 4, 8, 9

Page 175: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

157

Berilah Tanda Silang (X) pada Huruf A, B, C, atau D pada Jawaban

yang Benar!

1. Batu bara merupakan sumber daya alam jenis....

a. Tumbuhan

b. Hewan

c. Air

d. Bahan galian

2. Manusia memanfaatkan sumber daya air dengan cara berikut ini,

kecuali....

a. Bertani di sawah

b. Melaut menangkap ikan

c. Membakar hutan

d. Memelihara ikan di kolam

3. Minyak bumi dapat diolah menjadi bahan....

a. Minyak wangi

b. Bensin

c. Makanan pokok

d. Bahan sandang

4. Hasil sumber daya bahan galian yang berupa bahan perhiasan

adalah....

a. Batu kali

b. Besi

c. Batu bara

d. Emas

5. Berikut ini adalah sumber daya alam yang sangat melimpah di alam....

a. Besi

b. Air

c. Minyak bumi

d. Emas

6. Manfaat besi adalah untuk....

a. Membuat kerangka rumah

Page 176: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

158

b. Membuat makanan

c. Membuat perhiasan

d. Membuat obat-obatan

7. Manfaat air bagi kehidupan manusia, kecuali....

a. Sebagai sarana transportasi

b. Sebagai bahan minuman

c. Sebagai sumber irigasi

d. Sebagai bahan perhiasan

8. Sumber daya alam berupa emas, perak, dan perunggu diperoleh dari....

a. Pertanian

b. Peternakan

c. Perikanan

d. Pertambangan

9. Sumber daya alam yang berasal dari hasil galian adalah....

a. Emas, perak, dan kayu

b. Emas, mutiara, dan perunggu

c. Emas, perak, dan perunggu

d. Intan, minyak bumi, dan mutiara

10. Pemanfaatan air dalam rumah tangga adalah...kecuali.

a. Memasak

b. Mencuci

c. Mandi

d. Perairan sawah

Page 177: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

159

Kunci jawaban:

1. D

2. C

3. B

4. D

5. B

6. A

7. D

8. D

9. C

10. D

Pedoman Penilaian

Skor = Setiap nomer mempunyai nilai 1

Nilai = Jumlah perolehan skor x 10

Nilai tertinggi = 10 x 10 = 100

Page 178: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

160

Lampiran 17. Tentang Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus III

Daftar Hasil Belajar Siswa Siklus III

No. Nama Siswa Nilai Keterangan

1. A F K W 80 Tuntas

2. B S 80 Tuntas

3. G H 90 Tuntas

4. J L 50 Tuntas

5. M S 80 Tuntas

6. M T 70 Tidak Tuntas

7. M Z 80 Tuntas

8. N R 90 Tuntas

9. R A S 90 Tuntas

10. R F 60 Tidak Tuntas

11. R K A 90 Tuntas

12. R I N 80 Tuntas

13. S B H 90 Tuntas

14. S M 80 Tuntas

15. Z P 100 Tuntas

Nilai Tertinggi 100

Nilai Terendah 50

Rata-rata 80,7

(Sumber: Data Primer)

Keterangan:

Tuntas = 13 Siswa

Tidak Tuntas = 2 Siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

P = FN × 100%

= 13 x 100%

15

= 86,7%

Page 179: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

161

Keterangan :

P = Nilai dalam persen

F = Frekuensi siswa tuntas KKM

N = Jumlah keseluruhan siswa

Page 180: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

162

Lampiran 18. Tentang Soal Evaluasi Siklus III

Page 181: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

163

Page 182: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

164

Lampiran 19. Tentang Catatan Lapangan Siklus III

Catatan Lapangan Siklus III

A. Lembar Observasi guru

Nama Sekolah : MI Muhammadiyah Ambarawa

Guru : Yuliyati S.Pd.I

Kelas/semester : III (tiga)/II (dua)

Mata Pelajaran : IPA

Materi Pokok : Pemanfaatan Sumber Daya Alam

Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

Waktu Pelaksanaan : 2 Mei 2019

Petunjuk : Lembar observasi diisi dengan memberikan tanda

centang (√) pada kolom “ya” atau “tidak”

berdasarkan kondisi sebenarnya. Kolom “ya” jika

guru dan siswa melakukan tindakan dan kolom

“tidak” jika guru tidak melakukan tindakan selama

proses tinakan berlangsung.

No. Aspek yang diamati Ya Tidak

Kegiatan Awal (10 menit)

1. Guru mengajak siswa ke lokasi di luar kelas yang

sudah di ditetapkan √

2. Guru mengucapkan salam √

3. Guru bersama siswa membaca do’a ketika akan belajar

4. Guru mengabsen siswa √

5. Guru mengecek kesiapan siswa dalam menerima

pembelajaran √

6. Guru memberikan motivasi terhadap siswa agar

siap dan aktif dalam pembelajaran √

7. Guru melakukan apersepsi dengan menanyakan

hal-hal yang terkait dengan materi yang akan

dipelajari √

Page 183: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

165

8. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran atau

kompetensi dasar yang akan dipelajari √

Kegiatan Inti (50 menit)

Mengamati

.9. Guru mengajak siswa mengamati buku bacaan

halaman 170-171 tentang materi pemanfaatan air

dan pemanfaatan bahan galian √

10. Guru mengajak siswa memahami isi dari bacaan

yang ada di dalam buku √

Menanya

11. Guru menggali pemahaman dasar siswa tentang

bacaan √

12. Guru menjelaskan materi pemanfaatan air dan

pemanfaatan bahan galian √

13. Guru memberikan kesempatan kepada siswa

untuk bertanya √

14. Guru meminta siswa untuk mencatat semua

informasi yang telah disampaikannya √

15. Guru memberikan pertanyaan yang terkait dengan

materi pemanfaatan air dan pemanfaatan bahan

galian dalam kehidupan sehari-hari √

Mencoba

16. Guru membentuk kelompok siswa yang masing-

masing kelompok terdiri dari 3 siswa √

17. Guru mengajak siswa untuk berkumpul menurut

kelompoknya √

18. Guru memberikan arahan atau petunjuk langkah-

langkah pengamatan √

19. Guru membagikan lembar pengamatan kepada

masing-masing kelompok √

20. Guru menujukkan beberapa gambar pemanfaatan

air dan gambar pemanfaatan bahan galian √

Page 184: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

166

21. Guru membimbing siswa dalam melihat dan

mengamati objek yang dipelajari serta

mempraktikkan jika dimungkinkan √

22. guru meminta siswa untuk mendiskusikannya √

Menghubungkan

23. Guru meminta semua kelompok untuk

menghubungkan kegiatan di lingkungan sekolah

yang memanfaatkan air serta pemanfaatan bahan

galian

24. Guru meminta semua kelompok menuliskan

jawabanya pada lembar pengamatan kelompok √

Mengkomunikasikan

25. Guru mengajak siswa masuk di dalam kelas untuk

membahas dan mendiskusikan hasil belajar hari

ini

26. Guru meminta setiap kelompok untuk melaporkan

hasil diskusi mereka dan dibahas bersama √

27. Guru memberikan soal tentang materi

pemanfaatan air dan bahan galian √

28. Guru memberikan penilaian terhadap kegiatan

belajar siswa dan hasil-hasil yang dicapai √

Kegiatan Penutup (10 menit)

29. Guru mengajak siswa untuk menyimpulkan materi

yang diperoleh √

30. Guru meminta kesan-kesan yang diperoleh siswa

dari kegiatan belajar tersebut √

31. Guru memberikan tugas pekerjaan rumah √

32. Guru menginformasikan rencana kegiatan

pembelajaran selanjutnya √

33. Guru meminta siswa membaca do’a penutup dipimpin oleh salah satu siswa

34. Guru mengucapkan salam √

Page 185: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

167

B. Lembar Observasi Pelaksanaan Metode Outdoor Learning

No. Aspek yang dinilai Deskripsi

Guru Siswa

Kegiatan Awal

1. Menuju ke lokasi di luar

kelas

Guru mengajak siswa

ke lokasi yang sudah

di tentukan

Siswa penuh

semangat belajar

di luar kelas

2. Salam pembuka Guru membuka

pembelajaran dengan

mengucap salam

Siswa menjawab

salam dari guru

3. Do’a pembuka Guru mengajak siswa

berdo’a terlebih dahulu untuk

mengawali

pembelajaran

Siswa berdo’a dengan khusyuk

4. Melakukan presensi Guru menanyakan

kabar dan melakukan

presensi

Seluruh siswa

hadir

5. Pengecekkan kesiapan

siswa

Guru menggecek

siswa sebelum

pembelajaran di mulai

Siswa siap

menerima

pembelajaran

6. Memberikan motivasi

pembelajaran

Guru memberikan

motivasi sebelum

pembelajaran dimulai

Siswa senantiasa

bersemangat

7. Memberikan apersepsi Guru memberikan

apersepsi kepada

siswa terkait materi

pemanfaatan hewan

Siswa

memperhatihan

8. Menyampaikan tujuan

pembelajaran

Guru menyampaikan

tujuan pembelajaran

dengan jelas

Siswa memahami

tujuan

pembelajaran

Kegiatan Inti

Mengamati

9. Pembiasaan literasi

materi

Guru meminta siswa

untuk membaca

materi pemanfaatan

air dan bahan galian

pada buku siswa

Siswa membaca

materi dengan

tenang dan teliti

Menanya

Page 186: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

168

10. menggali pemahaman

dasar

Guru menggali

pemahaman dasar

tentang materi

pemanfaatan air dan

bahan galian

Siswa aktif

menjawab

11. Pemaparan materi

pembelajaran

Guru memaparkan

materi dengan jelas

Siswa

memeperhatikan

paparan materi

dengan fokus

12. Menguji pengetahuan

materi yang berkaitan

dengan kehidupan

sehari-hari

Guru memberikan

beberapa pertanyaan

tentang pemanfaatan

air dan bahan galian

dalam kehidupan

sehari-hari

Siswa menjawab

dengan tertib dan

bergantian

Mencoba

13. Pembagian kelompok Guru membagi

kelompok siswa yang

masing-masing

kelompok terdiri dari

3 siswa

Siswa berkumpul

menurut

kelompoknya

14. Pemberian arahan Guru memberikan

arahan kepada siswa

tentang langkah-

langkah pengamatan

serta membagikan

lembar pengamatan

kelompok

Siswa

memperhatikan

dengan seksama

penjelasan guru

15. Pengamatan dan praktik Guru menunjukkan

beberapa gambar

pemanfaatan air dan

gambar pemanfaatan

bahan galian

Semua kelompok

melihat dan

mengamati gambar

16. Diskusi kelompok Guru membimbing

siswa dalam diskusi

kelompok

Semua kelompok

mengikuti

pengamatan

Menghubungkan

17. Menghubungkan

pengamatan dengan

kehidupan sehari-hari

Guru memberikan

stimulus agar setiap

kelompok mampu

menyelesaikan tugas

tersebut

Siswa fokus dalam

menyelesaikan

tugas

Mengkomunikasikan

Page 187: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

169

18. Presentasi hasil diskusi Guru meminta salah

satu siswa mewakili

kelompoknya untuk

mempresentasikan

hasil diskusi

kelompok

Semua siswa fokus

dalam mengikuti

presentasi

19. Pemberian soal Guru memberikan 10

soal tentang materi

pemanfaatan hewan

Semua siswa tertib

dalam

mengerjakan soal

20. Penilaian kinerja Guru memberikan

penilaian terhadap

hasil pengamatan

kelompok dan hasil

individu

Siswa menerima

penilaian

Kegiatan Penutup

21. Penguatan materi Guru memberikan

penguatan terhadap

kesimpulan yang di

sampaikan oleh siswa

Siswa menerima

penguatan materi

dengan jelas

Page 188: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

170

Lampiran 20. Tentang Dokumentasi Penelitian

Dokumentasi Penelitian

Gambar 1. Wawancara Sebelum Tindakan

Gambar 2. Guru Menjelaskan Langkah-langkah Metode Outdoor Learning Siklus

I

Page 189: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

171

Gambar 3. Guru Menyampaikan Materi Siklus I

Gambar 4. Guru Membimbing Siswa dalam Menanam dan Mendampingi Siswa

saat Pengamatan Siklus I

Page 190: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

172

Gambar 5. Siswa Berdiskusi Bersama Kelompoknya pada Siklus I

Gambar 6. Perwakilan Siswa Mempresentasikan Hasil Diskusi Kelomponya pada

Siklus I

Page 191: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

173

Gambar 7. Siswa Mengerjakan Soal Evaluasi Siklus I

Gambar 8. Peneliti Melakukan Wawancara Perbaikan Pada Siklus II

Page 192: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

174

Gambar 9. Siswa Berdiskusi Bersama Kelompoknya pada Siklus II

Gambar 10. Perwakilan Siswa Mempresentasikan Hasil Diskusi Kelomponya

pada Siklus II

Page 193: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

175

Gambar 11. Siswa Mengerjakan Soal Evaluasi Siklus II

Gambar 12. Peneliti Melakukan Wawancara Perbaikan Pada Siklus III

Page 194: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

176

Gambar 13. Siswa Berdiskusi Bersama Kelompoknya pada Siklus III

Gambar 14. Perwakilan Siswa Mempresentasikan Hasil Diskusi Kelomponya

pada Siklus III

Page 195: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

177

Gambar 15. Siswa Mengerjakan Soal Evaluasi Siklus III

Page 196: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6055/1/Skripsi Tri... · 2019. 9. 21. · sumber daya alam pada siswa kelas

178

Lampiran 21. Tentang Surat Keterangan Pelaksanaan Penelitian