Pengaruh Timbal Balik Kesehatan Dan Keluarga

5
PENGARUH TIMBAL BALIK KESEHATAN DAN KELUARGA Pengaruh keluarga terhadap kesehatan Keadaaan keluarga secara keseluruhan memang mempunyai pengaruh yang sangat besat terhadap kesehatan setiap anggota keluarga. Pengaruh yang sangat besar terhadap kesehatan setiap anggota keluarga. Pengaruh tersebut dapat dilihat setidaknya pada lima hal, yaitu: 1. Penyakit Keturunan Apabila ditemukan kelainan tertentu pada factor genetic keluarga seseorang dapat menderita penyakit genetic tertentu pula. 2. Perkembangan bayi dan anak Meskipun keadaan fisik dan mental bayi atau anak mempunyai kemampuan mengatasi berbagai pengaruh lingkungan, namun jika bayi tersebut dibesarkan dalam lingkungan keluarga dengan fungsi yang tidak sehat, maka perkembangan bayi atau anak tersebut akan terganggu, baik fisik maupun perilaku. 3. Penyebaran penyakit Apabila di lingkungan keluarga terdapat penderita penyakit infeksi, maka tidak sulit diperkirakan bahwa annggota keluarga yang lain akan mudah terserang penyakit tersebut. 4. Pola penyakit dan kematian Seorang yang hidup membujang atau bercerai cenderung memperlihatkan angka penyakit dan kematian yang lebih tinggi daripada mereka yang berkeluarga. 5. Proses penyembuhan penyakit Pless dan satterwhite membuktikan penyakit anak-anak yang menderita penyakit kronis jauh lebih baik pada keluarga dengan fungsi keluarga yang sehat daripada keluarga dengan fungsi keluarga yang sakit. Pengaruh kesehatan terhadap keluarga Pengaruh kesehatan terhadap keluarga dapat dilihat pada bentuk, fungsi, dan ataupun siklus kehidupan keluarga. 1. Bentuk keluarga Apabila kesehatan reproduksi seseorang terganggu, misalnnya suami atau istri menderita kemandulan, tentu akan mempengaruhi bentuk keluarga. Keluarga yang terbentuk dari pasangan suami istri yang mandul tersebut adalah keluarga inti tanpa anak. 2. Fungsi keluarga Pengaruh kesehatan terhadap fungsi keluarga banyak macamnya. Apabila kesehatan kepala keluarga terganggu dapat mengancam terganggunya berbagai fungsi ekonomi. Sedangkan apabila kesehatan

description

hubungan timbal balik keluarga dan kesehatan

Transcript of Pengaruh Timbal Balik Kesehatan Dan Keluarga

Page 1: Pengaruh Timbal Balik Kesehatan Dan Keluarga

PENGARUH TIMBAL BALIK KESEHATAN DAN KELUARGAPengaruh keluarga terhadap kesehatanKeadaaan keluarga secara keseluruhan memang mempunyai pengaruh yang sangat besat terhadap kesehatan setiap anggota keluarga. Pengaruh yang sangat besar terhadap kesehatan setiap anggota keluarga. Pengaruh tersebut dapat dilihat setidaknya pada lima hal, yaitu:

1. Penyakit KeturunanApabila ditemukan kelainan tertentu pada factor genetic keluarga seseorang dapat menderita penyakit genetic tertentu pula.

2. Perkembangan bayi dan anakMeskipun keadaan fisik dan mental bayi atau anak mempunyai kemampuan mengatasi berbagai pengaruh lingkungan, namun jika bayi tersebut dibesarkan dalam lingkungan keluarga dengan fungsi yang tidak sehat, maka perkembangan bayi atau anak tersebut akan terganggu, baik fisik maupun perilaku.

3. Penyebaran penyakitApabila di lingkungan keluarga terdapat penderita penyakit infeksi, maka tidak sulit diperkirakan bahwa annggota keluarga yang lain akan mudah terserang penyakit tersebut.

4. Pola penyakit dan kematianSeorang yang hidup membujang atau bercerai cenderung memperlihatkan angka penyakit dan kematian yang lebih tinggi daripada mereka yang berkeluarga.

5. Proses penyembuhan penyakitPless dan satterwhite membuktikan penyakit anak-anak yang menderita penyakit kronis jauh lebih baik pada keluarga dengan fungsi keluarga yang sehat daripada keluarga dengan fungsi keluarga yang sakit.

Pengaruh kesehatan terhadap keluargaPengaruh kesehatan terhadap keluarga dapat dilihat pada bentuk, fungsi, dan ataupun siklus kehidupan keluarga.

1. Bentuk keluargaApabila kesehatan reproduksi seseorang terganggu, misalnnya suami atau istri menderita kemandulan, tentu akan mempengaruhi bentuk keluarga. Keluarga yang terbentuk dari pasangan suami istri yang mandul tersebut adalah keluarga inti tanpa anak.

2. Fungsi keluargaPengaruh kesehatan terhadap fungsi keluarga banyak macamnya. Apabila kesehatan kepala keluarga terganggu dapat mengancam terganggunya berbagai fungsi ekonomi. Sedangkan apabila kesehatan ibu rumah tangga yang terganggu dapat mengganggu fngsi afektif dan sosialisasi.

3. Siklus kehidupan keluargaApabila kesehatan reproduksi suami istri terganggu maka keluarga tersebut tidak akan mengalami siklus dengan anak-anak meninggalkan keluarga. Jika kesehatan suami atau istri sedemikian buruk, sehingga salah satunya meninggal dunia, maka keluarga tersebut akan sangat cepat masuk dalam tahap lenyapnya keluarga (phase of disappearance)

Page 2: Pengaruh Timbal Balik Kesehatan Dan Keluarga

Upaya pencegahan, pengendalian, dan pemberantasan dalamPenanggulangan Penyakit Menular dilakukan melalui kegiatan:

1. promosi kesehatan;Promosi kesehatan dilakukan melalui:a. penyuluhan;b. konsultasi, bimbingan dan konseling;c. intervensi perubahan perilaku;d. pemberdayaan;e. pelatihan; atauf. pemanfaatan media informasiPromosi kesehatandapat dilakukan oleh masyarakat baik di rumah tangga maupun di fasilitas umum, institusi swasta, lembaga swadaya masyarakat, dan organisasi masyarakat guna menggerakkan potensi masyarakat dalam mencegah penyebaran penyakit di lingkungannya juga dapat dilakukan secara massal oleh media cetak, media elektronik, dan jejaring sosial, serta melalui penggunaan teknologi informasi lain dengan maksud mengajak peran aktif masyarakat dalam mencegah penyebaran Penyakit Menular.

2. surveilans kesehatan;Surveilans dilakukan untuk:a. tersedianya informasi tentang situasi, kecenderungan penyakit, dan faktor

risikonya masalah kesehatan masyarakat dan faktor- faktor yang mempengaruhinya sebagai bahan pengambilan keputusan dalam rangka pelaksanaan program penanggulangan secara efektif dan efisien;

b. terselenggaranya kewaspadaan dini terhadap kemungkinan terjadinya KLB/wabah dan dampaknya;

c. terselenggaranya investigasi dan penanggulangan KLB/wabah; dand. dasar penyampaian informasi kesehatan kepada para pihak yang

berkepentingan sesuai dengan pertimbangan kesehatan.

3. pengendalian faktor risiko;Pengendalian faktor risiko ditujukan untuk memutus rantai penularan dengan cara:a. perbaikan kualitas media lingkungan; meliputi perbaikan kualitas air, udara,

tanah, sarana dan bangunan, serta pangan agar tidak menjadi tempat berkembangnya agen penyakit, dilaksanakan melalui upaya penyehatan dan pengamanan terhadap media lingkungan

b. pengendalian vektor dan binatang pembawa penyakit; c. rekayasa lingkungan; dilakukan paling sedikit dengan kegiatan rehabilitasi

lingkungan secara fisik, biologi maupun kimiawi

Page 3: Pengaruh Timbal Balik Kesehatan Dan Keluarga

d. peningkatan daya tahan tubuh. dilakukan dengan perbaikan gizi masyarakat

4. penemuan kasus;Penemuan kasus dilakukan secara aktif dan pasif terhadap penyakit termasukagen penyebab penyakit.a. Penemuan kasus secara aktif terhadap penyakit termasuk agen penyebab

penyakit dilakukan dengan cara petugas kesehatan datang langsung ke masyarakat dengan atau tanpa informasi dari masyarakat, untuk mencari dan melakukan identifikasi kasus.

b. Penemuan kasus secara pasif terhadap penyakit termasuk agen penyebab penyakit dilakukan melalui pemeriksaan penderita Penyakit Menular yang datang ke fasilitas pelayanan kesehatan

Penemuan harus diperkuat dengan uji laboratorium.

5. penanganan kasus;Penanganan ditujukan untuk memutus mata rantai penularan dan/atau pengobatan penderita, dan dilakukan oleh Tenaga Kesehatan yang berwenang di fasilitas pelayanan kesehatan.

6. pemberian kekebalan (imunisasi)Pemberian dilakukan melalui imunisasi rutin, imunisasi tambahan, dan imunisasi khusus.

7. pemberian obat pencegahan secara massal; Pemberian obat pencegahan secara hanya dapat dilakukan pada penyakit yang dikategorikan sebagai penyakit tropik yang terabaikan (Neglected Tropical Diseases/NTD) dengan memperhatikan tingkat endemisitas wilayah masing-masing.

.

Page 4: Pengaruh Timbal Balik Kesehatan Dan Keluarga